19
BAB III PELAKSANAAN MAGANG
3.1 Laporan Kegiatan
Pada saat melaksanakan Kuliah Kerja Pusdokinfo/magang di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar kegiatan yang dilakukan oleh penulis sebagai berikut:
Minggu ke Satu (15 Februari 2016 s.d 19 Februari 2016) o Memilah bahan pustaka buku yang rusak Kegiatan pertama yang dilakukan penulis ialah memilah buku yang rusak, pihak perpustakaan mengarahkan dan memberikan keleluasaan kepada saya (mahasiswa magang) untuk memilih bahan pustaka manakah yang sudah tidak layak untuk di distribusikan kepada pengunjung. Kemudian buku yang sudah dipilah disendirikan dan dipilah kembali untuk menentukan mana buku yang masih dapat diperbaiki dan mana yang sudah tidak dapat diperbaiki. Untuk buku yang masih dapat diperbaiki, segera kita perbaiki dan buku yang sudah tidak dapat diperbaiki kita sendirikan pada suatu tempat.
20
o Melakukan pengklasifikasian terhadap buku sesuai DDC Setiap buku di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar harus di klasifikasikan sesuai dengan ilmunya. Karena masih banyak
buku
lama
yang
belum
diperbaharui
nomor
klasifikasinya.
Minggu ke Dua (22 Februari 2016 s.d 26 Februari 2016) o Melakukan pengklasifikasian terhadap buku sesuai DDC Pada minggu ke dua, penulis masih melakukan kegiatan pengklasifikasian buku. sama dengan penjelasan sebelumnya, setiap buku di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar harus di klasifikasikan sesuai dengan ilmunya. Karena masih banyak buku lama yang belum diperbaharui nomor klasifikasinya. o Membuat label/nomor panggil buku Buku yang selesai diklasifikasi kemudian dibuatkan nomor panggil buku sesuai dengan ilmu/bidangnya menggunakan kertas putih yang dicetak dengan nomor panggil didalamnya.
Minggu ke Tiga (29 Februari s.d 4 Maret 2016) o Melakukan pengklasifikasian terhadap buku sesuai DDC Pada minggu ke tiga, penulis masih melakukan kegiatan pengklasifikasian buku. sama dengan penjelasan sebelumnya,
21
setiap buku di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar harus di klasifikasikan sesuai dengan ilmunya. o Memperbaiki buku Setelah kegiatan memilah buku selesai, hal yang
dilakukan
penulis adalah memperbaiki buku. Setiap buku yang rusak kita perbaiki sesuai dengan porsi kerusakannya misal cover bukunya lepas, kita perbaiki menggunakan selotip warna hitam dengan sedikit tambahan lem. o Shelving (menata buku ke dalam rak) Semua buku yang dimiliki perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar, baik yang selesai diolah hingga buku yang selesai dibaca
dan
dipinjam
oleh
pengunjung
langsung
segera
dimasukkan ke dalam rak supaya tetap rapi. Shelving dilakukan hampir setiap hari saat jam buka dan menjelang jam tutup.
Minggu ke Empat (7 Maret 2016 s.d 11 Maret 2016) o Melakukan pengklasifikasian terhadap buku sesuai DDC Pada minggu ke empat, dikarenakan kegiatan pengkalsifikasian sesuai DDC belum selesai, penulis masih melakukan kegiatan pengklasifikasian buku. sama dengan penjelasan sebelumnya, setiap buku di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar harus di klasifikasikan sesuai dengan ilmunya.
22
o Melakukan pengklasifikasian terhadap buku dengan nomor kelas 800 (kesusastraan) Penulis mengebut untuk menyelesaikan pengklasifikasian di bidang kesusastraan dikarenakan
buku di bidang kesusastraan
sangat banyak peminatnya. o Membuat rak khusus Melihat banyaknya buku yang sering dibaca dan dipinjam oleh pengunjung akhirnya penulis berinisiatif untuk membuat sebuah rak khusus yang digunakan untuk menyimpan dan menata buku. rak ini digunakan untuk menyimpan buku yang sering dipinjam dan dibaca tersebut. Penulis berinisiatif seperti itu dikarenakan buku yang dipinjam itu-itu saja.
Minggu ke Lima (14 Maret 2016 s.d 18 Maret 2016) o Mengklasifikasikan buku berdasarkan warna (artifisial) Setelah bahan pustaka buku diklasifikasi menggunakan sistem DDC
selesai,
kemudian
penulis
berlanjut
melakukan
pengklasifikasian menggunakan sistem klasifikasi warna. Hal ini dilakukasn karena perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar menggunakan dua sistem klasifikasi.
23
o Shelving Semua buku yang dimiliki perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar, baik yang selesai diolah hingga buku yang selesai dibaca
dan
dipinjam
oleh
pengunjung
langsung
segera
dimasukkan ke dalam rak supaya tetap rapi. Shelving dilakukan hampir setiap hari saat jam buka dan menjelang jam tutup. Tergantung seberapa banyak buku yang keluar dari rak. o Membuat buku induk (input buku) Dalam kegiatan ini penulis memasukkan data-data bibliografis setiap buku ke dalam buku induk. Penginventarisasian bahanbahan pustaka ini dilakukan pada waktu bahan pustaka datang, yaitu setelah petugas perpustakaan mengecek keadaan bahan pustaka tersebut. Pekerjaan ini harus diselesaikan dengan baik, sebab
penginventarisasian
yang
baik
mempunyai
banyak
kegunaan. Pertama, memudahkan petugas dalam merencanakan pengadaan bahan pustaka. Kedua, memudahkan petugas dalam melakukan pengawasan terhadap bahan pustaka yang ada. Ketiga, memudahkan petugas dalam membuat laporan tahunan.
24
Gambar 3.1. Contoh Buku Induk.
Minggu ke Enam (21 Maret 2016 s.d 25 Maret 2016) o Membuat buku induk Pada minggu ke enam, penulis masih melanjutkan kegiatan pada minggu sebelumnya yaitu membuat buku induk. o Melakukan perubahan/customise Psenayan Portable. Perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar menginginkan adanya automasi sebagai sistem penggerak di perpustakaan. Tetapi saat ini perpustakaan belum mampu untuk mewujudkannya dikarenakan masih ada faktor yang menghambatnya. Disini penulis mencoba melakukan sedikit aktivitas tentang automasi, yakni mencoba untuk mengubah beberapa tampilan program psenayan seperti mengubah nama psenayan menjadi perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar, mengubah logo, mengubah
25
aturan, input data buku dan sebagainya. Berikut contoh gambarnya:
Gambar 3.2.Tampilan Depan Perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar.
Gambar 3.3. Sekilas Informasi MI Muhammadiyah Karanganyar.
26
Gambar 3.4. Tampilan Menu Pencarian OPAC.
Gambar 3.5. Hasil Dari Menu Pencarian Melalui OPAC.
o Shelving Kegiatan shelving sering dilakukan supaya bahan pustaka buku tetap rapi berada di dalam rak.
27
Minggu ke Tujuh (28 Maret 2016 s.d 30 Maret 2016) o Pelayanan (sirkulasi). Kegiatan terakhir yang dilakukan penulis ialah membantu kegiatan pelayanan sirkulasi. Kegiatan yang dilakukan penulis ialah berupa: a. Memproses peminjaman dan pengembalian bahan pustaka. b. Membantu
pengunjung
dalam
melakukan
penelusuran
informasi. o Shelving Selama satu setengah bulan penulis melaksanakan magang di perpustakaan MI Muhammadiyah Karanganyar, hal terakhir yang dilakukan ialah menata buku ke dalam rak sesuai dengan bidang yang sudah ditentukan. Dengan tujuan memudahkan dalam kegiatan penelusuran informasi serta memberikan kesan rapi perpustakaan.
3.2 Penilaian Terhadap Diri Pribadi Setelah melakukan berbagai aktivitas di tempat magang, penulis mencoba melakukan penilaian terhadap diri sendiri. Berikut penilaiannya:
28
a. Dalam hal kesopanan, mungkin penulis dapat dikatakan cukup sopan. Dilihat dari kegiatan setiap harinya yang selalu penuh dengan bahasa yang halus saat menyampaikan suatu hal. b. Dari segi kedisiplinan mungkin sedikit kurang dikarenakan penulis hanya masuk magang pada hari senin hingga jumat saja, sedangkan jam kerja magang masuk hingga hari sabtu. Tetapi disini penulis mempunyai alasan karena pada hari sabtu penulis harus meemenuhi panggilan kerja. c. Untuk keaktifan sendiri, penulis cukup aktif dalam berbagai hal, mulai dari memberikan masukan-masukan, bertanya, berbicara seputar dunia perpustakaan, hingga berfikir bersama pihak pustakawan untuk lebih mengedepankan dunia perpustakaan di Indonesia. d. Berbicara tentang produktivitas, penulis sudah cukup, terbukti dengan inovasi yang diberikan seperti, membuat rak khusus yang digunakan untuk menyimpan buku yang sering dipinjam, serta berbagai aktivitas yang sudah dilakukan selama magang berlangsung. Dari sekian pemaparan penilaian terhadap diri pribadi, penulis belum merasa puas dan tidak ingin berhenti disitu saja. Karena dalam proses belajar dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja selama kehidupan masih berjalan.