Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
BAB II PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA A.
Rencana Strategis Rencana Strategis (Renstra) yang ditetapkan oleh Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat merupakan suatu proses yang berorientasi pada hasil yang ingin dicapai selama kurun waktu 5 (lima) tahun yaitu tahun 2008-2013 dengan memperhitungkan potensi, peluang dan kendala yang ada atau mungkin timbul. Rencana Strategis ini agar dapat dijadikan panduan dan alat kontrol dalam proses penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan yang bertujuan sebagai pedoman dalam penyusunan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja SKPD) sampai lima tahun ke depan. Rencana Strategis dapat mendatangkan manfaat bagi pembangunan Kalimantan Barat di bidang Lingkungan Hidup ke depan, apabila dalam implementasinya dibekali komitmen, semangat, tekad, kemauan, kemampuan dan etos kerja yang tinggi yang ditunjukkan melalui kesungguhan, kejujuran dan keterbukaan dari seluruh aparatur Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat dan stakeholder lainnya. 1. Visi Visi merupakan cara pandang jauh kedepan tentang kemana instansi Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat akan diarahkan dan apa yang akan dicapai. Dalam mengantisipasi tantangan kedepan menuju kondisi yang diinginkan, dengan berbekal kekuatan yang dimiliki maupun kelemahan akan dijadikan tantangan untuk menjadi lebih baik sehingga dapat meningkatkan akuntabilitas kinerja yang berorientasi pada pencapaian hasil. Berdasarkan pemikiran tersebut, maka Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat merumuskan visi yang diyakini akan mampu memberikan arah dalam rangka menjalankan tugas dan fungsinya. Visi Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat yaitu :
“Terwujudnya Lingkungan Hijau, Air Bersih Dan Udara Sehat Melalui Koordinasi Dan Kerjasama Antar Pihak”
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
II - 1
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
2. Misi Terwujudnya visi sebagaimana tersebut diatas, merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh segenap personil Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat. Sebagai bentuk nyata dari visi ditetapkanlah misi yang menggambarkan hal yang seharusnya terlaksana, sehingga visi yang sifatnya masih abstrak akan lebih nyata pada misi. Sesungguhnya misi lebih pada kebutuhan apa yang hendak dipenuhi, siapa yang memiliki kebutuhan tersebut dan bagaimana organisasi memenuhi kebutuhan tersebut. Misi merupakan sesuatu yang harus dilaksanakan agar tujuan organisasi dapat terlaksana dan berhasil dengan baik sesuai dengan visi yang telah ditetapkan. Dengan adanya misi diharapkan seluruh pegawai dan pihak lain yang berkepentingan dapat mengenal Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat dan mengetahui peran dan programprogram kerja serta hasil yang akan dicapai di masa yang akan datang. Misi Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat adalah sebagai berikut :
1. Mewujudkan tata lingkungan yang baik dan memenuhi ketentuan ketentuan perundangan yang berlaku serta mendorong penaatan hukum lingkungan ; 2. Membangun koordinasi, fasilitasi, pembinaan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan serta pelestarian sumber daya alam ; 3. Mendorong peningkatan kapasitas kelembagaan pengelola lingkungan hidup, penelitian dan pengembangan melalui kerjasama antar pihak ; 3. Tujuan Strategis Tujuan strategis merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi yang akan dicapai atau dihasilkan dalam kurun waktu tertentu (umumnya 1 (satu) sampai 5 (lima) tahun). Dengan diformulasikannya tujuan strategis ini maka Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat dapat mengetahui apa yang harus dilaksanakan dalam memenuhi visi dan misinya dengan mempertimbangkan sumber daya dan kemampuan yang dimiliki. Lebih dari itu, perumusan tujuan strategis juga memungkinkan untuk mengukur sejauh mana visi dan misi telah dicapai mengingat tujuan strategis dirumuskan berdasarkan visi dan misi yang telah ditetapkan. Tujuan strategis Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat untuk periode 2008-2013 adalah sebagai berikut :
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
II - 2
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
1. Mewujudkan tata lingkungan yang baik dan memenuhi ketentuan perundangan yang berlaku serta mendorong penataan hukum lingkungan; lingkungan; 2. Mewujudkan penurunan beban pencemaran lingkungan, lingkungan, penurunan laju kerusakan lingkungan dan pelestarian sumber daya alam; 3. Mewujudkan peningkatan kapasitas pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup serta penelitian dan pengembangan kebijakan pengelolaan lingkungan hidup. 4. Sasaran Sasaran merupakan penjabaran dari misi dan tujuan yang telah ditetapkan yang menggambarkan sesuatu yang akan dihasilkan secara nyata dalam jangka waktu tahunan, semester atau bulanan. Sasaran harus bersifat spesifik, dapat dinilai dan diukur berorientasi pada hasil dan dapat dicapai dalam periode 1 (satu) tahun pada masa sekarang. Sasaran yang ingin dicapai Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat pada Tahun Anggaran 2013 adalah sebagai berikut :
1. Terintegrasinya Terintegrasinya dan diterapkannya pelestarian fungsi lingkungan dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan; 2. Meningkatnya kepatuhan pelaku pembangunan untuk menjaga kualitas fungsi lingkungan hidup; hidup; 3. Penurunan beban pencemaran lingkungan; 4. Penurunan laju kerusakan lingkungan dan pelestarian sumber daya alam; 5. Meningkatnya kapasitas kapasitas pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup; 5. Indikator Kinerja Utama (IKU) IKU adalah indikator yang digunakan untuk mengukur tingkat keberhasilan dari suatu tujuan dan sasaran strategis instansi pemerintah.
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
II - 3
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat mempunyai 6 (enam) Indikator Kinerja Utama (IKU) yaitu :
1. Prosentase pengawasan pemantauan RKL dan RPL; RPL; 2. Rasio penyelesaian pengaduan kasus lingkungan hidup yang ditindak lanjuti; 3. Penyediaan data kualitas air permukaan; 4. Penyediaan data kualitas udara di kabupaten/kota; 5. Prosentase penurunan jumlah titik api/ hotspot di Kalimantan Barat; 6. Akses data dan informasi pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan hidup. B.
Penetapan Kinerja (TAPKIN) Tahun 2013 BLHD Provinsi Kalimantan Barat Dalam rangka mencapai sasaran-sasaran yang telah ditetapkan untuk Tahun 2013, telah ditetapkan Program dan Kegiatan yang akan dilaksanakan dalam periode 01 Januari 2013 sampai dengan 31 Desember 2013. Adapun sasaran dan indikator sasaran beserta targetnya yang akan dilaksanakan dalam Tahun 2013 adalah sebagai berikut :
Tabel 2.1. Penetapan Kinerja (TAPKIN) Tahun 2013 BLHD Provinsi Kalimantan Barat N Sasaran Indikator Kinerja o Strategis Utama (IKU) A Terintegrasiny a) Prosentase a dan pengawasan/ diterapkannya pemantauan pelestarian RKL dan RPL fungsi lingkungan dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan
Target
B Meningkatnya a) Rasio kepatuhan penyelesaian pelaku pengaduan pembangunan kasus untuk menjaga lingkungan kualitas fungsi hidup yang lingkungan ditindak lanjuti
100 %
100 %
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
Program/ Kegiatan Utama
Angaran (Rp)
1. Program Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Pemantauan RKL/RPL 168.000.000,00,00 Koordinasi 65.000.000,00 Pembahasan AMDAL Finalisasi Penyusunan 150.000.000,00 Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Prov. Kalbar Penyusunan Data Base 225.000.000,00 Spasial AMDAL Prov. Kalbar 1. Program Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Fasilitasi Pos 145.000.000,00 Pengaduan dan Sengketa Lingkungan
II - 4
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
Lanjutan Tabel 2.1.
No
Indikator Kinerja Utama (IKU) a) Penyedian data kualitas air permukaan
Target 2013 60 titik, 120 sampel
b) Penyediaan data kualitas udara di kabupaten/kot a
14 kab/kota
D Penurunan laju a) Prosentase kerusakan penurunan lingkungan dan jumlah titik pelestarian api/ hotspot di sumber daya Kalimantan alam Barat
100 %
C
Sasaran Strategis Penurunan beban pencemaran lingkungan
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
Program/ Kegiatan Anggaran 2013 Utama 1. Program Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan - Pemantauan kualitas 324.000.000,00 air sungai - Koordinasi penilaian 150.000.000,00 Kota Bersih dan Teduh (Adipura) 2. Program Peningkatan Pengendalian Polusi - Pemantauan Kualitas 80.000.000,00 Udara Ambient Secara kontinue - Pemantauan Kualitas 147.000.000,00 Udara Ambient di Lokasi Pemukiman, Transportasi dan Industri 1. Program Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam - Koordinasi 100.000.000,00 Pengendalian dan Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan - Fasilitasi Program 109.000.000,00 Menuju Indonesia Hijau - Monitoring dan 61.000.000,00 Evaluasi Peredaran Bahan Perusak Ozon (BPO) - Sosialisasi 75.000.000,00 Pencegahan dan Pengendalian Asap Akibat Kebakaran Hutan dan Lahan
II - 5
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
Lanjutan Tabel 2.1. No
Sasaran Indikator Kinerja Strategis Utama (IKU) E Meningkatnya a) Akses data kapasitas dan informasi pengelolaan pengelolaan sumber daya sumberdaya alam dan alam dan lingkungan lingkungan hidup hidup
Target 2013
Program/ Kegiatan Utama
Anggaran 2013
3 1. Program Peningkatan Kualitas dan Akses Dokumen Informasi Sumber Daya Alam dan 1 - Penyusunan Status 99.500.000,00 media Lingkungan Hidup masa Daerah, Basis Data dan Statistis Lingkungan Hidup - Penerbitan Buletin 106.000.000,00 dan Kliping Lingkungan Hidup - Pengelolaan dan 43.000.000,00 Pengembangan data Base dan Infrastruktur Sistem Informasi Lingkungan Hidup Kalimantan Barat 2. Program Pengembangan Kapasitas Pengelolaan Lingkungan Hidup - Pemilihan Duta 255.000.000,00 Lingkungan Hidup Prov. Kalbar - Rapat Koordinasi 282.000.000,00 Teknis Pengelolaan LH - Pendidikan LH (Green 216.000.000,00 And Clean School) dan Adiwiyata - Fasilitasi Peningkatan 239.000.000,00 Pemahaman dan Wawasan Pemangku Kepentingan Terhadap Pengelolaan Lingkungan Hidup - Rapat Koordinasi 200.000.000,00 Pengelolaan Lingkungan Hidup Wilayah Indonesia Bagian Barat 3. Program Penanggulangan Kerusakan dan Pencemaran - Pembinaan dan 97.000.000,00 Pengawasan Pengelolaan Sampah melalui sistem 3R
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
II - 6
Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan Tahun 2013
Target dari setiap indikator pencapaian sasaran tersebut diatas diharapkan dapat dicapai melalui pelaksanaan program dan kegiatan yang direncanakan akan dilaksanakan pada tahun 2013 sebagaimana terdapat dalam APBD Tahun 2013 dan penetapan kinerja (PK) Tahun 2013.
Badan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Kalimantan Barat Jalan Ahmad Yani Komplek Kantor Gubernur Lantai III Pontianak Telp. (0561) 764616 Fax. (0561) 764616
II - 7