3
BAB II DATA DAN ANALISA
2.1 Sumber Data Sumber data dan informasi untuk mendukung Tugas Akhir ini diperoleh dari sumber-sumber sebagai berikut : 2.1.1 Literatur Data-data literatur didapatkan dari buku, artikel, majalah, dan media elektronik, yaitu internet. 2.1.2 Wawancara Wawancara yang dilakukan adalah dengan narasumber utama dari pihak yang terkait yaitu :
mewawancarai
Gambar 2.1 Pemilik Wisata Istana Susu Cibugary
Narasumber
: Rachmat Baghory
Jenis kelamin
: Pria
Usia
: 47 tahun
Pekerjaan
: Pemilik Wisata Istana Susu Cibugary
Kesimpulan yang didapat dari wawancara narasumber: Nama Cibugary merupakan singkatan dari “Cibubur Garden Dairy”. Cibugary didirikan sejak tahun 1996 ketika banyaknya permintaan dari anak-anak yang ingin mengenal tantang dunia susu dan sapi perah tentu dengan tematema yang ada di sekolah dan yang paling inti dari didirikan Cibugary ini adalah ingin meningkatkan kesejahteraan petani ternak sapi perah, khususnya di cibubur dan disemua wilayah pada umumnya agar semakin meningkatkan kesejahteraan hidupnya dengan begitu kan mereka dapat mencukupi kebutuhannya dari penjualan susu sapi perahnya. Nah Cibugary ini menjadi media informasi dalam pengenalan susu dan meningkatkan penjualan susu pada peternak sapi perah. Media promosi yang pernah dilakukan oleh Cibugary adalah dengan menyebarkan brosur, memasang spanduk, melalui social media dan
4
menyebarkan lewat mulut ke mulut saja. Ada juga stasiun televisi dan majalah yang pernah meliput tempat ini. Faktor pendukung yang dimiliki oleh Cibugary adalah ketika ada kunjungan sekolah yang datang ke Cibugary yang dimana para gurugurunya senang dengan dengan apa yang ditawarkan Cibugary, maka guru-guru tersebut akan mengajak kerabatnya di sekolah lain untuk berkunjung ke Cibugary, oleh karena itu secara tidak sadar dapat mempromosikan Cibugary. Sedangkan faktor penghambat yang dimiliki Cibugary adalah keterbatasan fasilitas seperti tidak adanya fasilitas yang modern seperti ruang audio visual untuk menonton penjelasan tentang dunia susu dan sapi perah.
2.1.3 Survei Lapangan Untuk mengenal Wisata Istana Susu Cibugary lebih dalam, perlu terjun langsung kelapangan pada saat acara kunjungan sedang berlangung. Penulis mengikuti jalannya tiap-tiap sesi sebagai peserta kunjungan dan pemantau bersama dengan peserta lain yang merupakan rombongan anakanak. Berdasarkan pengamatan penulis, pengunjung yang mayoritas adalah anak-anak ternyata memiliki antusias yang sangat tinggi ketika sudah berada di dalam Wisata Istana Susu Cibugary ini. Sikap ingin tahu membuat mereka bertanya kepada tour guide yang memandu mereka.
Gambar 2.2 Memberi makan sapi
Gambar 2.4 Suasana kunjungan
Gambar 2.3 Tempat peraga sapi
Gambar 2.5 Memerah susu sapi
5
2.1.4 Kuesioner Untuk mendapatkan data yang valid dan akurat, penulis juga menyebarkan kuesioner yang bertujuan untuk melihat apakah masyarakat telah memiliki kesadaran untuk mengkonsumsi susu, dan sejauh mana informasi seputar Wisata Istana Susu telah sampai di telinga masyarakat. Berikut adalah hasil kesimpulan dari kuesioner yang telah dilakukan oleh penulis: o Hanya 4% saja masyarakat yang mengetahui adanya Wisata Istana Susu Cibugary di Jakarta, sisanya 96% tidak mengetahui adanya keberadaan Wisata Istana Susu Cibugary. o 93% pengunjung Wisata Istana Susu Cibugary adalah berasal dari kalangan anak-anak yang masih bersekolah di sekolah dasar dan sisanya 7% adalah merupakan kunjungan pribadi dari keluarga-keluarga. o 100% anak-anak suka dengan susu, 63% sudah mengkonsumsi susu setiap hari, sedangkan masih ada 37% anak yang mengkonsumsi susu hanya 2-3 hari sekali saja. o Sebanyak 64% anak-anak memilih acara yang paling mereka sukai di Cibugary adalah memberi makan sapi dan memerah susu sapi. Kemudian 21% anak-anak suka dengan workshop pembuatan susu dan yogurt, sisanya 15% yang menyukai games mewarnai.
2.2 Gambaran Umum Susu merupakan minuman bergizi yang sangat dekat dengan kehidupan anak-anak yang dapat menyempurnakan makanan yang dikonsumsi. Karenanya, mengkonsumsi susu merupakan hal yang sangat penting bagi tumbuh kembang anak. Namun, ragam susu sangatlah banyak. Susu bisa dihasilkan dari berbagai sumber dan bahkan dapat diolah menjadi berbagai bentuk makanan lain dari hasil olahannya, seperti mentega, keju, yoghurt, dan lain-lain. 2.2.1 Aneka jenis susu sapi Berdasarkan cara pengolahannya, susu sapi dapat digolongkan ke dalam beberapa macam, seperti: 1.
Susu mentah Susu mentah adalah susu yang baru diperah dari sapi dan tidak diproses dahulu sebelum dikonsumsi. Rasanya berbeda dibandingkan dengan susu yang sudah diproses, begitu juga dengan kemudahan cernanya. Susu mentah memang memiliki nutrisi lebih banyak dari pada susu yang diproses. Namun, tidak ada kesepakatan apakah susu mentah akan lebih menyehatkan dibanding dengan susu yang diproses mengingat susu mentah beresiko menyebabkan penyakit akibat kemungkinan hadirnya mikroorganisme patogen. Padahal memastikan matinya mikroorganisme patogen jauh lebih penting daripada
6
menjunjung selisih nutrisi antara susu mentah dan susu terproses. Susu mentah dapat bertahan sampai delapan hari bila ditaruh di dalam frezzer. 2.
Susu “pasteurisasi” Susu pasteurisasi merupakan susu mentah yang dipanaskan pada suhu 70°C – 80°C selama 15-20 menit, dengan tujuan membunuh mikroorganisme patogen, yang dapat menyebabkan penyakit, seperti bakteri, virus, protozoa, jamur, dan ragi. Proses pasteurisasi berbeda dengan sterilisasi pada susu UHT yang mematikan semua mikroorganisme, baik yang merugikan maupun yang menguntungkan. Proses pasteurisasi hanya mengurangi jumlah mikroorganisme hidup hingga tidak lagi beresiko menyebabkan penyakit, dengan catatan, produk yang telah melalui proses pasteurisasi disimpan dalam keadaan dingin dan dikonsumsi sebelum tanggal kadaluasa.
3. Susu UHT (Ultra-High Temperature processing) Susu UHT tidak jauh berbeda dengan susu pasteurisasi. Sama-sama dipanaskan dan memperhitungkan waktu pemanasan, yang keduanya bertujuan untuk meminimasi mikroorganisme patogen, namun tetap menjaga keutuhan kandungan gizi dan menghindari kerusakan sesedikit mungkin. Hal yang membedakan UHT dengan pasteurisasi, susu UHT dipanaskan pada suhu 140°C selama empat detik untuk membunuh semua mikroorganisme. Karena itu, susu UHT juga dikenal dengan sebutan susu steril. 4.
Susu bubuk Susu bubuk dibuat dari padatan susu yang dikeringkan. Susu jenis ini banyak ditemukan di negara-negara berkembang akibat biaya transportasi dan penyimpanan yang lebih murah, karena tidak memerlukan pendinginan, dibandingkan dengan jenis susu yang disebutkan sebelumnya. Untuk mendapatkan bentuk padat, susu pasteurisasi pertama-tama dikonsentrasikan dalam mesin penguapan sampai menjadi 50% padatan susu. Kemudian hasil konsentrat susu disemprotkan ke ruangan panas yang mana kandungan airnya hampir dapat menguap secara instan, meninggalkan partikel-partikel murni bubuk susu yg padat. Seperti yang diketahui bersama, proses memanaskan, apalagi mendidihkan, akan merusak nutrisi-nutrisi di dalam susu. Untuk mengatasi kehilangan nutrisi, produsen susu bubuk lalu menambahkan berbagai vitamin, mineral, dan zat-zat lain ke dalam produk susunya agar produk tersebut tampak kaya akan nutrisi.
2.2.2 Istilah Wisata Agro Wisata agro atau agrowisata adalah berwisata ke daerah pertanian. Pertanian dalam arti luas adalah mencakup pertanian rakyat, perkebunan, peternakan dan perikanan.
7
Wisata jenis ini merupakan kegiatan usaha yang bertujuan untuk mempelajari cara - cara beternak tradisional maupun secara modern. Usaha peternakan yang dilakukan dapat berupa ternak besar seperti sapi (potong dan perah), kerbau dan kuda serta ternak kecil seperti kambing, domba, babi, ayam (ras, petelor, ras pedaging, buras) dan itik. 2.2.3 Manfaat Susu untuk Pertumbuhan Anak Susu dibutuhkan untuk memenuhi nutrisi anak. Tak hanya untuk pemenuhan nutrisi, susu juga dibutuhkan anak untuk menjaga kesehatannya hingga dewasa. Berikut ini keuntungan membiasakan si kecil minum susu sejak dini. Menurut Haryadi Prasetya,S.pt. dalam buku “ Prospek Cerah Beternak Sapi Perah” (Pustaka Baru Press, 2012) Manfaat mengkonsumsi untuk anak adalah: o Susu memberikan nutrisi alami yang seimbang. Susu mengandung komposisi protein, karbohidrat, lemak, vitamin dan mineral yang pas dan dibutuhkan anak-anak. o Susu mengandung Sembilan zat gizi penting yang sangat bermanfaat, yaitu: Kalsium : berperan membangun dan menjaga kesehatan gigi dan tulang. Protein : membangun dan memperbaiki jaringan otot tubuh dan juga berfungsi sebagai sumber energi. Kalium : membantu menjaga tekanan darah normal. Fosfor : membantu menguatkan gigi dan tulang serta menghasilkan energi. Vitamin D : membantu menjaga tulang. Vitamin B12 : menjaga kesehatan sel darah merah dan jaringan saraf. Vitamin A : menjaga system imun, penglihatan (baik untuk mata), dan kulit. Roboflavin (Vitamin B2) : berperan penting untuk mengubah makanan menjadi energi. Niasin : berperan dalam metabolisme gula dan asam lemak. 2.3 Konsep Identitas awal Wisata Susu Cibugary
Gambar 2.6 Logo Cibugary
Wisata Istana Susu Cibugary memiliki logo yang dimana terdapat sebuah logotype yang berwarna orange dan hijau yang dimana warna orange untuk melambangkan kehangatan dan kebersamaan serta hijau untuk melambangkan kealamian. 2.3.1 Latar Belakang Wisata Istana Susu Cibugary Awalnya Cibugary merupakan Peternakan sapi perah yang berdiri sejak tahun 1960 yang merupakan usaha warisan keluarga turun menurun.
8
Peternakan sapi perah ini memiliki luas 11 ha dan dihuni oleh 30 kk praktisi ternak sapi perah dengan populasi ternak sapi perahnya mencapai 1200 ekor kemudian produksi susunya mencapai 7000 - 10.000 liter. Kemudian pada tahun 1996 dibuatlah Wisata Istana Susu Cibugary. Cibugary adalah kepanjangan dari Cibubur Garden Dairy yang merupakan tempat wisata agro edukatif sapi perah yang berada di kawasan peternakan sapi perah rakyat yang berlokasi di Timur Jakarta. Area Wisata Istana Susu Cibugary ini berada disalah satu area peternakan sapi perah rakyat tersebut, dimana wisata ini sangat memiliki nilai-nilai edukasi di dalamnya yang bermanfaat untuk anak-anak dalam membangun generasi bangsa yang sehat, cerdas, dan kuat dengan menanamkan kebiasaan untuk minum susu setiap hari. Ciri khas dari Cibugary adalah Cibugary memiliki wahana wisata agro sapi perah on the spot dimana anak-anak yang berkunjung langsung dapat bersentuhan langsung dengan sapi-sapi perah nya. 2.3.2 Data Pengunjung Wisata Istana Susu Cibugary Wisata Istana Susu Cibugary banyak dikunjungi ketika liburan sekolah dan juga weekend. Dari harga dan kegiatan yang ditawarkan, wisata ini dapat dipercaya dalam pemberian nilai-nilai edukasi didalamnya. Tentunya orang-orang yang datang ke Cibugary adalah orangorang yang ingin mendapatkan nilai-nilai edukasi yang berbeda mengenai dunia sapi perah dan manfaat susu di tengah hiruk pikuk kota Jakarta. Dari survei lapangan yang telah dilakukan, hampir sebagian besar yang datang berkunjung adalah merupakan dari kalangan menengah sampai kalangan atas. Sebagian besar berasal dari kunjungan anak-anak sekolah baik sekolah negeri maupun sekolah swasta. Mereka adalah orangorang yang sadar akan pentingnya pendidikan dan manfaat susu untuk anak-anak. 2.3.3 Hasil Olahan Susu Hasil olahan susu yang dihasilkan oleh Cibugary adalah susu sapi segar murni, susu pasteurisasi aneka rasa, yogurt, puding yogurt, ice stick, permen susu, snack susu 2.3.4 Paket Wisata Paket wisata yang ditawarkan oleh Cibugary harganya sangat bervariatif, mulai dari 35.000 s/d 65.000. Paket kunjungan wisata yang ditawarkan adalah paket untuk kunjungan sekolah, kunjungan keluarga dan kunjungan pribadi. Untuk kunjungan keluarga tidak ada minimal orang didalamnya dan untuk rombongan sekolah minimal 20 orang. Didalam paket tersebut terdiri dari berbagai kegiatan yaitu seperti: o “Welcome drink” susu pasteurisasi aneka rasa dari Cibugary. o Pengenalan tentang dunia susu dan sapi. o Kunjungan ke peternakan sapi serta aktivitasnya.
9
o Workshop pembuatan susu dan yogurt yang nantinya akan dibawa pulang oleh anak-anak sebagai oleh-oleh. 2.3.5 Fasilitas Fasilitas yang dimiliki oleh Wisata Istana Susu Cibugary adalah o Peternakan sapi perah o Saung-saung diatas kolam arwana bernuansa alam o Arena bermain anak o Lahan parkir o Toko susu dan souvenir o Cafe susu o Saung untuk peragaan sapi perah o Toilet
2.4 Promosi Wisata Istana Susu Cibugary Promosi yang telah dilakukan oleh Cibugary adalah dengan melakukan beberapa strategi seperti above the line dan below the line. Adapun media above the line yang digunakan adalah: - Website Sedangkan media below the line yang digunakan adalah: - Brosur
Gambar 2.7 Brosur Cibugary
Salah satu media promosi yang pernah dibuat oleh Wisata Istana Susu Cibugary adalah brosur. Analisis : o Komposisi desain brosur yang dimiliki Cibugary ini belum memakai grid dalam pembuatan desainnya. o Warna yang digunakan masih tumpang tindih dengan background yang ada.
10
- Spanduk
Gambar 2.8 Spanduk 1 Cibugary
Gambar 2.9 Spanduk 2 Cibugary
Selain brosur yang menjadi media promosi Cibugary, Cibugary telah memiliki spanduk untuk media promosinya. Spanduk ini ada yang terdapat di luar lokasi dan juga ada yang dipasang di sekitar lokasi dan didalam lokasi wisata. Analisis : o Tidak memiliki desain yang sintaktik diantara keempat spanduk tersebut. o Belum memakai grid dalam pembuatan desain spanduknya. o Komposisi peletakkan foto-foto yang digunakan masih tumpang tindih dan belum teratur.
2.4.1 Promosi dari Pihak Luar untuk Wisata Istana Susu Cibugary Adapun beberapa media yang pernah meliput Wisata Istana susu Cibugary yang secara tidak sadar dapat mempromosikan Cibugary ini, media-medianya seperti: o Majalah: - Majalah agrina, terbit pada 6 febuari 2012. - Majalah Cibubur o Televisi: - Acara HOT SPOT, global tv, tayang pada 25 maret 2012. - Acara Urban, kompas tv - Acara Bonar sang pendongeng, global tv, tayang pada 23 mei 2012 - Acara Suka-suka nizam, antv, tayang pada 4 februari 2013 o Website: - Kompasiana, 19 mei 2011 - Duniasapi.com, 28 juni 2011
11
-
Catcilku.com, 18 november 2012
2.5 Lokasi Wisata Istana Susu Cibugary Alamat : Komplek Peternakan DKI Blok C No.1 Rt 01 Rw 02 Pondok Ranggon Cibubur, Jakarta Timur 2.6 Target Pasar Wisata Istana Susu Cibugary •
• •
Demography : o SES A - C o Usia 6 - 35 tahun o Laki-laki dan perempuan o Pelajar sekolah dasar, orang tua, guru, dan masyarakat umum. Geography : o Jakarta dan luar Jakarta seperti bogor, tangerang, depok, bekasi,dll. Psicographic : Terbuka dengan hal-hal baru, memiliki semangat untuk menambah wawasan, peduli terhadap kesehatan dan pendidikan anak.
2.7 Analisis SWOT Wisata Istana Susu Cibugary
Strenght (kekuatan) o Wisata ini dapat mengedukasi anak tentang pengenalan dunia sapi perah dari warna nya dan manfaat susu sapi untuk anak-anak sebagai edukasi dini. o Harga kunjungan ke wisata susu Cibugary ini relatif terjangkau mulai dari 35.000 s/d 65.000 sesuai paket kunjungan. o Cibugary merupakan satu-satunya tempat wisata agro edukatif tentang sapi perah dan susu sapi di Jakarta, yang dimana anak-anak langsung turun langsung ke lapangan karena dapat melihat secara langsung sapisapi yang susunya diperah dan melihat langsung proses pengolahan susu. o Pelayanan dari setiap karyawan dan tour guide yang ramah dan memiliki keahlian yang handal dalam memberikan penjelasan mengenai edukasi sapi perah dan susu. Weakness (kelemahan) o Sejak Cibugary dibangun tahun 1996 hingga sekarang, Cibugary hanya mengandalkan promosi dari mulut ke mulut, brosur, spanduk dan social media saja. o Desain visual yang digunakan masih sangat sedikit dan tidak konsisten desainnya. o Wisata Istana Susu Cibugary belum banyak dikenal oleh masyarakat.
12
Opportunity (kesempatan) o Tidak ada kompetitor tempat wisata edukatif lainnya seperti Cibugary di Jakarta. o Anak-anak Indonesia masa kini merupakan generasi yang kritis, penuh rasa ingin tahu, dan haus akan ilmu pengetahuan yang baru bagi mereka yang dapat menambah pengalaman mereka. Threat (ancaman) o Kurangnya dukungan dan kerjasama yang baik dalam bidang yang bersangkutan, seperti : organisasi pendidikan, organisasi kesehatan, orang tua, masyarakat, dll. o Adanya respon yang kurang baik dari masyarakat karena semakin banyaknya dibangun mal-mal di Jakarta sehingga anak-anak lebih memilih untuk berekreasi ke mal. o Masih adanya kekhawatiran dari pihak orang tua yang beranggapan bahwa peternakan sapi bukanlah tempat wisata yang aman untuk anakanak. 2.8 Analisa Wisata Istana Susu Cibugary o Wisata Istana Susu Cibugary belum banyak diketahui keberadaannya oleh masyarakat meskipun sudah berdiri sejak tahun 1996. Kompetitor yang diketahui masyarakat adalah Cimory yang baru berdiri tahun 2006. o Masyarakat tidak mengetahui tentang keberadaan Wisata ini karena lemahnya promosi yang dilakukan oleh Cibugary sehingga masyarakat tidak tahu dan tidak sadar dengan adanya keberadaan Wisata Istana Susu Cibugary ini. Oleh karena itu sangat dibutuhkan sekali perancangan komunikasi visual yang mendukung promosi Wisata Istana Susu Cibugary. Sehingga diharapkan target audience akan datang berkunjung ke Wisata Istana Susu Cibugary. o Keunggulan yang dimiliki wisata susu Cibugary : o Terdapat family-service dimana apabila ada keluarga yang ingin berkunjung (tidak ada ketentuan jumlah nya). o Tedapat brand experience didalam kegiatan acaranya dimana anakanak dapat memerah susu sapi sendiri, memasaknya menjadi sebuah susu aneka rasa yang siap diminum, dan dapat dibawa pulang sebagai oleh-oleh.
13
2.9 Kompetitor Cimory
Gambar 2.10 Logo Cimory
Gambar 2.11 Mini Farm Cimory
PT. Cisarua Mountain Dairy atau yang lebih dikenal dengan nama ‘Cimory’ merupakan Industri Pengolahan Susu (IPS) yang terletak di daerah pegunungan di Cisarua, Puncak. Cimory didirikan pada tahun 2006 dan merupakan salah satu perusahaan yang berkembang cukup cepat dan pesat. Cimory memiliki 4 jenis usaha yaitu: Cimory Restaurant, Cimory Shop, Cimory Patisseries, dan Cimory mini farm. Cimory Shop menjual berbagai produk olahan susu, seperti yoghurt, susu murni, cream cheese dan ice cream. Sedangkan Cimory Patisseries menjual berbagai jenis roti dan cake dengan produk andalan bakpao susu. Kemudian terdapat juga Cimory mini farm dimana mini farm tersebut dapat dijadikan sarana edukasi untuk anak-anak dalam pengenalan jenis sapi perah dan hasilnya yaitu susu. 2.9.1 Kelebihan Cimory o Cimory lebih dikenal oleh masyarakat. o Produk-produk dari Cimory sudah didistribusikan ke supermarket. o Mini farm yang ada di Cimory lebih memiliki fasilitas yang lengkap dan modern. Kekurangan Cimory o Harga tiket masuk yang lebih mahal. o Hanya dapat dikunjungi apabila jumlah pendaftar lebih dari 20 orang. o Tidak dapat mengunjungi mini farm Cimory bila hari weekend. 2.10 Data Partner Meskipun status Wisata Istana Susu Cibugary merupakan tempat wisata swasta tetapi wisata susu Cibugary juga tetap membutuhkan dukungan dari pemerintah, masyarakat dan departemen lain untuk mensukseskan kegiatan promosi yang dilakukan oleh wisata susu Cibugary, seperti : o Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
14
Gambar 2.12 Logo Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan bertugas untuk menyelenggarakan urusan di bidang pendidikan dan kebudayaan dalam Pemerintahan untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara. Dengan adanya kementrian pendidikan, maka berfungsi sebagai : o Perumusan, penetapan, dan pelaksanaan kebijakan di bidang pendidikan dan Kebudayaan. o Pengelolaan barang milik negara yang menjadi tanggung jawab Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. o Pengawasan atas pelaksanaan tugas di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. o Pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi atas pelaksanaan urusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di daerah.
2.11 Jenis promosi dan program acara yang ingin ditampilkan Dalam melakukan desain promosi untuk Wisata Istana Susu Cibugary akan dilakukan melalui sebuah event yang bernama “Petualanganku di Istana Susu”. Kenapa promosinya melalui event? Karena menurut Ari Kartika, GM Marketing Partnership & Communication, PT Varyan Indonesia. Anak-anak akan lebih tertarik dengan adanya sebuah brand, bila disajikan dengan memberikan sebuah experience di dalamnya atau yang biasa disebut dengan brand experience. Kemudian juga menurut Tom Duncan dalam bukunya IMC : Using Advertising & Promotion to Build Brands menyatakan bahwa salah satu cara yang ampuh dalam promosi dan menyampaikan pesan sebuah brand adalah dengan mengajak customer dan potential customer untuk terlibat dalam sebuah event yang diselenggarakan perusahaan. Oleh sebab itu, berdasarkan beberapa teori yang telah ada, maka promosi wisata susu Cibugary akan dilakukan melalui event dimana event tersebut memberikan brand experience kepada anak-anak yang nantinya akan meningkatkan brand loyalitas itu sendiri.
15
2.12 Daftar Program Acara Daftar acara yang ingin ditampilkan untuk promosi Wisata Istana Susu Cibugary melalui sebuah event “Petualanganku di Istana Susu” adalah o Welcome drink o Cerita pengenalan sapi dan susu o Memerah susu sapi dan memberi makan sapi o Workshop pembuatan susu dan yogurt o Games virtual tentang dunia sapi dan susu o Photo booth bersama maskot sapi dengan background dan suasana Istana Susu 2.13 Event pembanding Untuk memaksimalkan strategi promosi untuk Wisata Istana Susu Cibugary yang dilakukan melalui sebuah event “Petualanganku di Istana Susu”, maka diperlukan banyak riset dan analisa event pembanding yang nantinya dapat memberikan masukan dalam pembuatan strategi kreatif. Adapun event yang dijadikan pembanding, yaitu: Event Wonder World Milk dan Event Ben and Jerry. o Event Wonder World Milk Merupakan event yang dilakukan oleh PT Ultrajaya Milk Industry Tbk dengan program edukasi susu cair segar UHT (Ultra High Temperature) terbesar yang bernama "Ultra Milk Wonder World". Media yang terdapat pada event "Ultra Milk Wonder World" adalah : o Media promosi sebelum event berlangsung : Poster, brosur. o Item-item selama event berlangsung : Welcome gate, ultra farm, display Booth 19 sektor edukasi, media interaktif, stiker, banner, spanduk, photo booth. o Ben and Jerry Merupakan produsen es krim ternama asal Vermont, Amerika, yang sudah dikenal luas oleh masyarakat dunia. Untuk melakukan promosi, mereka membuat kampanye dan mensponsori acara-acara sosial. Setiap tahunnya, Ben and Jerry merayakan ulang tahun mereka dengan menyelenggarakan Free Cone Day, yang dimana dalam hari itu, tiap pengunjung mendapatkan es krim gratis. Ben and Jerry juga mengadakan tur ke pabrik mereka untuk memberi informasi bagaimana proses pembuatan es krim yang mereka produksi.
16
Media yang terdapat pada event Free Cone Day yang diselenggarakan oleh Ben and Jerry adalah : o Media promosi sebelum event berlangsung : Poster, brosur, flyer. o Item-item selama event berlangsung : Welcome gate, display booth, maskot sapi, kupon, signage, notebook, spanduk.
2.13.1 Analisis Strategi Event Pembanding o Event Wonder World Milk Event Wonder World Milk merupakan salah satu event yang pernah diselenggarakan oleh PT Ultrajaya Milk Industry Tbk. Latar belakang dibentuknya event ini karena tingkat konsumsi susu di Indonesia masih sangat rendah dibandingkan dengan negara Asia lainnya. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya pengetahuan akan manfaat susu bagi sebagian masyarakat Indonesia. Oleh sebab itu PT Ultrajaya menyelenggarakan program Ultra Milk Wonder World. Melalui program ini, anak-anak dan orang tua diajak untuk gemar mengkonsumsi serta mengenal lebih jauh manfaat susu yang baik bagi tubuh. Tentunya, lewat berbagai acara serta permainan yang menarik dan seru. Event ini adalah bagian dari komitmen Ultramilk dalam integrated education program yang bertujuan untuk mengedukasi masyarakat Indonesia tentang berbagai manfaat susu cair segar UHT dan memberikan gambaran singkat tentang proses produksi susu UHT. Contoh-contoh media di dalam event Wonder World Milk yang diselenggarakan oleh PT Ultrajaya Milk Industry Tbk :
17
Gambar 2.14 Event Wonder World Milk
o Ben and Jerry Untuk memperkenalkan kepada masyarakat akan produk Ben and Jerry, Ben and Jerry selalu melakukan event dalam promosinya. Pada tahun 1994 hingga 1995, Ben and Jerry mengembangkan sayap melalui pembagian merchandise, seperti t-shirt, stiker, dan lain-lain. Pembagian item-item tersebut tercatat dalam Imprint Magazine sebagai media yang berhasil menyebarkan nama Ben and Jerry dan mengungguli kompetitor besar mereka, Haagen Dazs. Event yang paling dikenal dan ditunggu-tunggu konsumen setia Ben and Jerry adalah Free Cone Day, yang tiap tahunnya diadakan sekitar pertengahan April hingga awal Mei untuk memperingati ulang tahun mereka, dan bentuk terima kasih mereka pada para pelanggan dan karyawan. Dalam event ini, tiap pengunjung mendapatkan es krim secara gratis dengan berbagai varian rasa yang ada. Saat ini Free Cone Day telah tersebar di berbagai negara. Contoh-contoh media di dalam event Free Cone Day yang diselenggarakan oleh Ben dan Jerry :
Gambar 2.15 Event Ben and Jerry