Salinan
P U T U S A N Nomor 131/Pdt.G/2012/PTA Bdg. Bismillaahirrahmaanirrahiim
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Tinggi Agama Bandung telah memeriksa dan mengadili perkara perdata pada tingkat banding, dalam persidangan Majelis Hakim telah menjatuhkan putusan sebagai berikut, dalam perkara antara: Pembanding, umur 41 tahun, agama Islam, Pekerjaan Pegawai Negeri Sipil, beralamat Perumahan Griya Katulampa Blok BIII No. 14 B Kelurahan
Katulampa, Kecamatan
memberikan
Kuasa
kepada
Bogor Timur, Kota Bogor, MUHAMAD
IQBAL,
SH.,
MUHAMAD JURSIL, SH., ARIEF RACHMAN, SH., M.Hum., MTCP., RICKY ISMAIL WIRADIATNA RUSBANDI, SH., dan MELANI YUSUP, SH., Para Advokat dan Para Advokat Magang dari Rahman, Jusril, Poeloengan (RJP) Law Firm, berkantor jalan Ciparahiang No. 1 Cidangiang, Kelurahan Tegalega, Kecamatan Bogor Tengah
Kota Bogor, berdasarkan Surat Kuasa Khusus
tanggal 16 Januari 2012, dahulu Tergugat dalam Konpensi / Penggugat Rekonpensi sekarang Pembanding; Melawan Drs. DOSO AGUNG bin SUHADI, umur 42 tahun, agama Islam, Pekerjaan
Karyawan
Swasta, alamat Perumahan Griya
Katulampa Blok B III No. 14 B, Kelurahan
Katulampa,
Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, dalam hal ini memberikan kuasa kepada AUM MUHARAM, SH., Advokat/Penasehat Hukum beralamat di Komplek Perumahan Pabuaran Indah No.11 A Cilendek Timur Kota Bogor, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 20 Mei 2011, dahulu Penggugat Konpensi/ Tergugat Rekonpensi/ sekarang Terbanding; Pengadilan Tinggi Agama tersebut; Telah membaca dan memeriksa surat-surat yang bersangkutan. TENTANG DUDUKNYA PERKARA Mengutip segala uraian tentang hal ini sebagaimana termuat dalam putusan Pengadilan Agama Bogor tangggal 10 Januari 2012 bertepatan
Hal. 1 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
dengan tanggal 15 Shaffar 1433 H Nomor 385/Pdt.G/2011/PA Bgr., yang amarnya berbunyi sebagai berikut; Dalam Konpensi : 1. Mengabulkan gugatan Penggugat untuk sebagian ; 2. Menetapkan harta bersama antara Penggugat dan Tergugat adalah berupa: A. Barang-barang yang bergerak berupa : 1. Mobil Toyota Kijang Innova Th 2006, No. Pol F 1535 BQ — an. Drh. Andriani; 2.
Mobil Toyota Avanza Th 2004, No. Pol F 1459 BF an. Drh.
Andriani; 3.
Sepeda. Motor Honda TA 200 Th 2003, No. Pol F 4027 AF — an. Drs. Doso Agung;
4. Sepeda Motor Yamaha Mio Th 2006 No. Pol F 4978 AP — an. Drh. Andriani; B. Barang-barang yang tidak bergerak berupa : 1. Tanah seluas 150 m2, terletak di Keluruhan Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta sesuai Sertifikat Hak Milik No. 6820 a.n Drh. Andriani dengan batasbatas sebagaimana terurai dalam sertifikat ; 2. Tanah/bangunan seluas 60 m2, di Griya Katulampa Blok B3 No. 16, Desa Katulampa, Kecamatan Bogor Utara, Kabupaten Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 1607 a.n Drh. Andriani 3. Tanah/bangunan seluas 60 m2, di Griya Katulampa Blok B3 No. 17, Desa Katulampa, Kecamatan Bogor Utara, Kabupaten Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 2805 a.n Drh. Andriani 4. Tanah/bangunan seluas 60 m2, terletak di Griya Katulampa Blok B3 No. 15 Bogor, Kecamatan Bogor Timur, Kabupaten Bogor sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 1560 a.n Drs. Doso Agung ; 5. Tanah/bangunan seluas 60 m2, terletak di Griya Katulampa Blok B3 No. 14 Bogor, Kecamatan Bogor Timur, Kabupaten Bogor sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 1551 a.n Drs. Doso Agung ; Hal. 2 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
6. Tanah/bangunan seluas 121 m2, terletak di Griya Katulampa Blok B3 Kav. No. 13, Kecamatan Bogor Timur, Kabupaten Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 532 a.n Drs. Doso Agung ; 7. Tanah/bangunan seluas 45/105 m2, terletak di Pakuan Regency cluster wastu kencana type Mandura Blok G X No. 03 sesuai Perjanjian Pengikatan Jual Beli No. 00296/PPJB/MmSpDIR/llll/2008 dan Berita Acara Serah terima No. 0078/MMSPDIR/MKT/VI/09 tertanggal 08 Juni 2009 a.n Drs. Doso Agung ; 8. Tanah seluas 127 m2, terletak di Bogor River Side Jl. Palem Ekor Tupai Kav. C 7 Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 2877 a.n Drh. Andriani ; 9.
Tanah seluas 127 m2, terletak di Bogor River Side Jl. Palem Ekor Tupai Kav. C 6 Katulampa, Bogor Timur, Bogor sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 2876 a.n Drh. Andriani ;
10. Tanah seluas 160 m2, di Bogor River Side Jl. Palem Pinang Raya Kav. D 6 Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 2881 a.n Drh. Andriani ; 11. Tanah seluas 139 m2, terletak di Mutiara Bogor Raya Blok G.09 No.2, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Guna Bangunan No. 3563 a.n Drh. Andriani; 12. Tanah seluas 145 m2, terletak di Mutiara Bogor Raya Blok G.09 No.1, Kelurahan Katulampa, Bogor Timur, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Guna Bangunan No. 3556 a.n Drh. Andriani; 13. Tanah seluas 125 m2, terletak di Perumahan Mutiara Bogor Raya G.10 Kav. No. 20, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drh. Andriani sesuai dengan Hak Guna Bangunan no. 3038/Katulampa, berdasarkan Akta Jual Beli no. 1509/2007 tertanggal 3 Desember 2007 dibuat oleh Ny. Natalia Lini Handayani, SH., (PPAT Kota Bogor); 14. Tanah seluas 650 m2, sebagaimana persil 126 blok 034 Kohir 1149/775 di Katulampa RT 05/09, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drh. Andriani, sesuai Hal. 3 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
dengan Akta Jual Beli no. 89/2008 tertanggal 6 Mei 2008 dibuat oleh H. Miski Haris, SH (PPAT/ Camat Bogor Timur; 15. Tanah seluas 650 m2, persil 126 blok 034 Kohir 1149/775 di Katulampa RT 05/09, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur Bogor, a.n Drs. Doso Agung, sesuai dengan Akta Jual Beli no. 90/2008 tertanggal 6 Mei 2008 dibuat oleh H. Miski Haris, SH (PPAT/ Camat Bogor Timur ; 16. Tanah seluas 183 m2, persil 131 blok 033 Kohir 120, terletak di Katulampa Buleud, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Utara, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 23/2009 tertanggal 16 Januari 2009 yang dibuat oleh H. Miski Haris.SH (PPAT/ Camat Bogor Timur); 17. Tanah seluas 416 m2, persil 106 blok 033 Kohir 1711, terletak RT 03/08 di Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 243/2008 tertanggal 31 Desember 2008 yang dibuat oleh H. Miski Haris.SH (PPAT/ Camat Bogor Timur ; 18. Tanah seluas 150 m2, terletak di Keluruhan Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 6820 a.n Drh. Andriani; 19. Tanah seluas 240 m2, terletak di PT. Pelindo II Perum Karyawan Sukapura Blok H-4 Kav No. 27, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, sesuai dengan Sertifikat Hak Guna Bangunan No, 3418 a.n Drs. Doso Agung; 3. Menetapkan bagian masing-masing Penggugat dan Tergugat mendapat setengah (1/2) bagian dari harta bersama tersebut diatas ; 4. Memerintahkan kepada Penggugat dan Tergugat untuk membagi harta bersama tersebut angka 2 di atas serta memerintahkan kepada Tergugat untuk menyerahkan bukti kepemilikan yang menjadi Hak Penggugat, dan apabila tidak dapat dibagi secara natura, maka dijual secara lelang dan hasilnya dibagi dua sama rata masing-masing setengah bagian dari keseluruhan harta bersama tersebut diatas ;
Hal. 4 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
5. Menolak gugatan Penggugat untuk sebagian dan menyatakan gugatan Penggugat selain dan selebihnya tidak dapat diterima (NO) ; Dalam Rekonpensi : 1. Mengabulkan gugatan Penggugat untuk sebagian ; 2. Menetapkan harta bersama antara Penggugat dan Tergugat selebihnya adalah sebagai berikut : 2.1. Barang bergerak berupa satu buah Sepeda Motor Suzuki Th 2008 No. Pol F 6630 KH — an. Mohamad Yusup; Barang tidak bergerak terdiri dari : 2.2. Tanah seluas 110 m2, terletak di Kp. Babakan Lio RT. 022/08 Balumbang
Jaya, Bogor Barat, Bogor, sesuai
dengan Sertifikat Hak Milik No. 244 a.n Drh. Andriani; 2.3. Tanah seluas 106 m2, di Kp. Babakan Lio RT. 022/08 Balumbang Jaya, Bogor Barat, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 245 a.n Drh. Andriani; 2.4. Tanah seluas 155 m2, di Kp. Babakan Lio RT. 022/08 Balumbang Jaya, Bogor Barat, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 246 a.n Drh. Andriani; 2.5. Tanah seluas 500 m2, di Kp. Babakan Lio RT. 022/08 Balumbang Jaya Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 324 a.n Drh. Andriani ; 2.6. Tanah seluas 878,5 m2, persil 105 blok 034 Kohir 895 terletak
di
Jalan
Katulampa,
Kelurahan
Katulampa,
Kecamatan Bogor Timur, Bogor a.n Drh. Andriani sesuai dengan Akta Jual Beli no. 149/2006 tertanggal 18 Oktober 2006 oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur) ; 2.7. Tanah seluas 900 m2, persil 105 blok 030 Kohir 1973 terletak di Katulampa RT 05/08, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drh. Andriani sesuai dengan Akta Jual Beli no. 156/2006 tertanggal 13 Nopember 2006 oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur) ; 2.8. Tanah seluas 900 m2, persil 86 blok 028 Kohir 507/2962 di Katulampa
Kp.
Parung
Banteng
RT
01/01
Bogor,
Hal. 5 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drh. Andriani sesuai dengan Akta Jual Beli no. 155/2005 tertanggal 2 Agustus 2005 dibuat oleh Drs. Irwan Riyanto (PPAT Kecamatan Bogor Timur); 2.9. Tanah seluas 128 m2, terletak di Bogor River Side Jl. Palem Pinang Merah Kav. C 8 Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 2876 a.n Drh. Andriani; 2.10. Tanah seluas 700 m2, persil 106 blok 031 Kohir 837, terletak di Katulampa RT 01/08, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drh. Andriani sesuai dengan Akta Jual Beli no. 54/2007 tertanggal 5 April 2007 yang dibuat oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur); 2.11. Tanah seluas 218 m2, di Kavling Blok/No. Anyelir No.32 di Perumahan Golf Estat Bogor Raya, Sukaraja, Kabupaten Bogor, sesuai dengan Perjanjian Perikatan Jual Beli No, 296/SPPJB-T/APP/II/2008 dan Berita Acara Serah terima No. 003/STK/PD-GEBR/III/2008 ; 2.12. Tanah seluas 300 m2, persil 125 blok 033 Kohir 1463, terletak di Katulampa RT 03/08, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 55/2007 tertanggal 30 April 2009 yang dibuat oleh Dadang Abdurrachman, S.IP.MSI (PPAT Bogor Timur) ; 2.13. Tanah seluas 185 m2, terletak di Kp. Babakan Lio RT. 022/08 Balumbang Jaya, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 251 a.n Drs. Doso Agung; 2.14. Tanah seluas 422 m2, terletak di Desa Sardonoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Propinsi D.I. Yogyakarta sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 02576 a.n Drs. Doso Agung; 2.15. Tanah seluas 154 m2, terletak di Desa Sardonoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 1675 a.n Drs. Doso Agung;
Hal. 6 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
2.16. Tanah seluas 312 m2, terletak di Desa Tajur, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 347 a.n Drs. Doso Agung; 2.17. Tanah seluas 153 m2, persil 98 blok 005 Kohir 1580 di Muarasari Kp. Anyar RT 05/06 Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 394/2004 tertanggal 20 Juli 2004 yang dibuat oleh Drs. H.A. Chotib Malik (PPAT Bogor Selatan ) ; 2.18. Tanah seluas 1000 m2, sppt No. 0823.7 persil 0030A, terletak di Desa Sukajaya, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 490/1998 tertanggal 24 Agustus 1998 yang dibuat oleh Didi Kurnia SH., (PPAT/ Camat Ciomas); 2.19. Tanah seluas 600 m2, persil 30.A Blok Sampurna Kohir sppt No. 1489.7, terletak di Desa Sukajaya, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 383/07/CMS/VIII/1998 tertanggal 4 Juli 1998 yang dibuat oleh Didi Kurnia, SH., (PPAT/ Camat Ciomas) ; 2.20. Tanah seluas 30 m2, persil 68 D.I blok 007 Kohir 530/1895, terletak di jalan raya Tajur RT 1307, Muarasari, Kecamatan Bogor Selatan, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 105/2007 tertanggal 8 Mei 2007 yang dibuat oleh Nur Nadia Tadjoedin, SH., (PPAT Kota Bogor); 2.21. Tanah seluas 893,5 m2, persil 105 blok 031 Kohir 895, terletak di Katulampa RT 01/08, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 148/2006 tertanggal 18 Oktober 2006 yang dibuat oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur); 2.22. Tanah seluas 930 m2, persil 86 blok 028 Kohir 406/1750, terletak di Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 130/2006 tertanggal 2 Oktober 2006 yang dibuat oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur);
Hal. 7 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
2.23. Tanah seluas 520 m2, persil 86 blok 028 Kohir 406/1750, terletak di Katulampa Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 145/2006 tertanggal 12 Oktober 2006 yang dibuat oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur); 2.24. Tanah seluas 600 m2, persil 106 blok 031 Kohir 837,, terletak di Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 56/2007 tertanggal 5 April 2007 yang dibuat oleh Drs. Moch. Gozali (PPAT/ Camat Bogor Timur); 2.25. Tanah seluas 175 m2, persil 126 blok 033 Kohir 620, terletak di Katulampa Buleud, Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Bogor, a.n Drs. Doso Agung sesuai dengan Akta Jual Beli no. 20/2009 tertanggal 16 Januari 2009 yang dibuat oleh H. Miski Haris.SH (PPAT/ Camat Bogor Timur); 2.26. Tanah seluas 1447 m2, terletak di Jalan Rulita, Kelurahan Harjasari, Kecamatan Bogor Selatan, Bogor, sesuai dengan Sertifikat Hak Milik No. 845 a.n Drs. Doso Agung; 2.27. Investasi pada Citibank sebesar Rp. 96.551.200,- an. Doso Agung Toto Raharjo ; 2.28. Tanah seluas 820 m2 di Jalan Katulampa 3. Menyatakan Penggugat dan Tergugat mendapat setengan (1/2) bagian dari harta bersama pada dictum angaka (2) tersebut diatas ; 4. Memerintahakan kepada Penggugat dan Tergugat untuk membagi dua sama rata atas harta bersama sebagaimana dictum angaka 2 (dua) tersebut diatas, dan apabila mendapatkan kesulitan untuk mebaginya adalah dijual dengan cara lelang melalui Badan lelang Negara , hasilnya dibagi dua sama rata antara Penggugat dan Tergugat ; 5. Menyatakan gugatan Penggugat untuk selain dan selebihnya tidak dapat diterima (NO) ; Dalam konvensi dan Rekonvensi : Menghukum Penggugat Konpensi/ Tergugat rekonpensi untuk membayar biaya perkara ini seluruhnya sejumlah Rp 341.000,- (tiga ratus empat puluh satu ribu rupiah) ; Hal. 8 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
Membaca Akta Permohonan Banding yang dibuat oleh Panitera Pengadilan Agama Bogor
pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2012
Nomor 385/Pdt.G/2011/PA Bgr., bahwa Tergugat
pada tanggal 19
Januari 2012 telah mengajukan permohonan banding atas putusan Pengadilan Agama Bogor tanggal 10 Januari 2012 bertepatan dengan tanggal 15 Shaffar 1433 H Nomor 385/Pdt.G/2011/PA Bgr., permohonan banding tersebut telah diberitahukan kepada pihak lawannya tanggal 24 Januari 2012; Menimbang
bahwa
Pembanding
telah
mengajukan
memori
bandingnya tertanggal 9 Pebruari 2012, dan memori tersebut telah disampaikan kepada Terbanding pada tanggal 15 Februari 2012, sedang Terbanding tidak mengajukan kontra memori bandingnya sesuai dengan surat pernyataan Panitera Pengadilan Agama Bogor tanggal 13 April 2012 Nomor 385/Pdt.G/2011/PA Bgr; Menimbang, bahwa kedua belah pihak juga telah diberitahu untuk memeriksa berkas perkara banding/ inzage, yakni kepada Pembanding dengan relas pemberitahuan tanggal 12 April
2012, dan kepada
Terbanding dengan relas pemberitahuan tanggal 11 April 2012. Dalam hal ini
Pembanding telah melaksanakan pemeriksaan berkas perkara
banding pada tanggal 12
April
2012 sesuai dengan berita acara
pemeriksaan berkas perkara yang dibuat Wakil Panitera Pengadilan Agama Bogor tanggal 12 April 2012 Nomor 385/Pdt.G/2011/PA.Bgr., sedangkan Terbanding tidak melaksanakan pemeriksaan berkas perkara banding / inzage sesuai dengan Surat Keterangan Panitera Pengadilan Agama Bogor tanggal 13 April 2012 Nomor 385/Pdt.G/2011/PA Bgr.; TENTANG HUKUMNYA Menimbang, bahwa oleh karena permohonan banding yang diajukan oleh
Pembanding telah diajukan dalam tenggang waktu dan
dengan cara-cara sebagaimana menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku, maka permohonan banding tersebut harus dinyatakan dapat diterima. Menimbang, bahwa setelah Pengadilan Tinggi Agama mempelajari dan meneliti dengan seksama berkas perkara yang terdiri dari
Berita
Acara Persidangan peradilan tingkat pertama, dan bukti-bukti yang diajukan oleh pihak yang berperkara, salinan resmi putusan Pengadilan Agama Bogor tanggal 10 Januari 2012 bertepatan dengan tanggal 15 Hal. 9 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
Shaffar 1433 H Nomor
385/Pdt.G/2011/PA Bgr. dan setelah pula
memperhatikan pertimbangan hukum Majelis Hakim tingkat pertama serta memori banding dari
Pembanding , maka Pengadilan Tinggi Agama
memberikan pertimbangan sebagai berikut; Dalam Konpensi: Menimbang, bahwa sehubungan dengan gugatan Penggugat konpensi/ Terbanding, Majelis Hakim tingkat pertama telah menjatuhkan putusan yang pada pokoknya adalah mengabulkan gugatan Penggugat sebagian, atas putusan mana Tergugat Konpensi/ Pembanding telah mengemukakan keberatan-keberatannya sebagaimana tersebut dalam memori bandingnya. Menimbang bahwa terlepas dari keberatan Tergugat Konpensi/ Pembanding sebagaimana tersebut dalam memori bandingnya, maka Majelis Hakim tingkat banding dalam hal ini akan mempertimbangkan sendiri sebagai berikut; Menimbang bahwa seluruh obyek gugatan yang digugat oleh Penggugat
Konpensi/ Terbanding sebagaimana tersebut dalam surat
gugatan, baik yang berupa harta bergerak maupun harta tidak bergerak, ternyata
tidak dijelaskan tentang identitas obyek sengketa,
misalnya
harta bergerak yang berupa mobil dan motor hanya disebutkan merk-nya tetapi tidak disebutkan identitas/ ciri-ciri lainnya, sedangkan untuk harta tidak bergerak berupa tanah maupun bangunan diatasnya, juga tidak disebutkan letak yang jelas dan batas-batas obyek sengketa maupun identitas lainnya, maka gugatan yang demikian dinilai cacat formil karena gugatan tidak lengkap, yang berakibat tidak jelas atau kabur (obscuur libel); Menimbang, bahwa dengan adanya kenyataan yang demikian, maka sesuai dengan Yurisprudensi Mahkamah Agung RI Nomor 1149 K/ Sip/ 1975 Tanggal 17 April 1979, gugatan tersebut harus dinyatakan tidak dapat diterima; Menimbang, bahwa dengan demikian maka putusan a quo haruslah dibatalkan dan kemudian Pengadilan Tinggi Agama akan mengadili sendiri sebagaimana yang akan disebut dalam amar putusan ini; Dalam Rekonpensi: Hal. 10 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
Menimbang, bahwa dalam rekonpensi, Penggugat Rekonpensi/ Pembanding telah mengajukan gugatan rekonpensi, gugatan mana telah diputus oleh Majelis Hakim tingkat pertama yang amar pokoknya adalah mengabulkan gugatan rekonpensi tersebut sebagian; Menimbang, bahwa oleh karena gugatan rekonpensi terkait erat dengan gugatan konpensi, sedang dalam pemeriksaan tingkat banding, gugatan konpensi tersebut telah dinyatakan tidak dapat diterima, maka sesuai dengan Yurisprudensi Mahkamah Agung RI Nomor 495 K/Sip/1973 tanggal 10-7-1975, gugatan rekonpensi tersebut harus pula dinyatakan tidak dapat diterima; Menimbang, bahwa dengan demikian maka putusan a quo harus pula dibatalkan dan selanjutnya Pengadilan Tinggi Agama akan mengadili sendiri sebagaimana yang akan disebut dalam amar putusan ini; Dalam Konpensi dan Rekonpensi: Menimbang, bahwa mengenai biaya perkara, oleh karena perkara ini merupakan perkara dalam bidang perkawinan, maka berdasarkan Pasal 89 ayat (1) Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1989 yang telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2006 dan perubahan kedua dengan Undang-Undang Nomor 50 Tahun 2009, biaya perkara dalam tingkat pertama harus dibebankan kepada Penggugat Konpensi/ Tergugat Rekonpensi/ Terbanding, sedang dalam tingkat banding harus dibebankan
kepada
Tergugat
Konpensi/
Penggugat
Rekonpensi/
Pembanding; Mengingat akan pasal-pasal peraturan perundang-undangan serta hukum lainnya yang bersangkutan; MENGADILI: Menyatakan bahwa permohonan banding yang diajukan oleh Pembanding dapat diterima; Membatalkan putusan Pengadilan Agama Bogor tanggal 10 Januari 2012 M bertepatan dengan tanggal 15 Shafar 1433 H
Nomor
0385/Pdt.G/2011/PA Bgr, Dengan mengadili sendiri; Dalam Konpensi: Menyatakan gugatan Penggugat Konpensi/ Terbanding tidak dapat diterima; Dalam Rekonpensi: Menyatakan gugatan Penggugat Rekonpensi/ Ppembanding
tidak
dapat diterima; Hal. 11 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.
Dalam Konpensi dan Rekonpensi: Membebankan
Penggugat
Konpensi/
Tergugat
Rekonpensi/
Terbanding untuk membayar biaya perkara dalam tingkat pertama sebesar Rp 341.000,- (tiga ratus empat puluh satu ribu rupiah); Membebankan
Tergugat
Konpensi/
Penggugat
Rekonpensi/
Pembanding untuk membayar biaya perkara dalam tingkat banding sebesar Rp. 150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah); Demikian putusan ini dijatuhkan di Bandung pada hari Selasa tanggal 15 Mei 2012.M bertepatan dengan tanggal 23 Jumadil Tsani 1433 H.,
dalam sidang permusyawaratan Majlis Hakim Pengadilan Tinggi
Agama Bandung yang terdiri dari Drs.H.MOH.MUNAWAR sebagai Ketua
Majlis,
Drs.H.NOORUDDIN
Drs.H.SYAMSUDIN, SH, putusan mana
ZAKARIA,
SH.MH
masing-masing sebagai Hakim
dan
Anggota,
pada hari itu juga telah diucapkan oleh Ketua Majlis
tersebut dalam sidang terbuka untuk umum dengan dihadiri oleh kedua Hakim Anggota tersebut serta
Dra.
NAFI’AH,
.sebagai Panitera
Pengganti dengan tidak dihadiri pihak Pembanding dan Terbanding.
Hakim Ketua, ttd Drs.H. MOH. MUNAWAR HAKIM ANGGOTA,
HAKIM ANGGOTA,
ttd
ttd
Drs.H. NOORUDDIN ZAKARIA,SH.MH.,
Drs. H. SYAMSUDIN,SH.,
Panitera Pengganti, ttd Dra. N A F I ’ A H Perincian biaya perkara: 1. ATK, Pemberkasan dll
Rp. 139.000,-
2. Redaksi
Rp.
5.000,-
3. Meterai
Rp.
6.000,-
Jumlah
Rp. 150.000,Untuk Salinan yang sama bunyinya oleh : PANITERA PENGADILAN TINGGI AGAMA BANDUNG
H.TRI HARYONO SH. Hal. 12 dari 12 hal. Put. No . 131/Pdt.G/2012/PTA.Bdg.