23 Juni 2015 Market Review
Euro Menguat Ditengah Optimisme Yunani. Nilai tukar Euro menguat tajam vs mata uang safe haven Yen dan Swiss Franc di hari Senin, seiring penawaran reformasi terbaru Yunani untuk meraih kesepakatan bailout memacu harapan atas deal negara yang terlilit utang tersebut dengan para kreditur, sehingga mendongkrak sentimen risk appetite. Para pemimpin zona Euro akan memulai konferensi darurat di hari Senin, sementara para pejabat resmi EU menyambut positif proposal Yunani untuk mencegah kebangkrutan. Mata uang Euro melambung terhadap Yen dan Swiss, Franc, sementara terhadap Dollar setelah sempat melejit ke level tinggi 1.1404 paska respon positif Uni Eropa pada proposal terbaru Yunani, dengan cepat mengalami koreksi seiring penguatan Dollar AS terhadap berbagai mata uang lainnya.
Poundsterling Terkoreksi Dari Level Tinggi 7-Tahun. Sterling terhadap berbagai mata uang utama merosot dari level tertinggi dalam 7-tahun terakhir di hari Senin, seiring sikap wait & see para investor menantikan kesepakatan yang dapat menyelamatkan Yunani dari default. Sementara sterling juga anjlok terhadap Dollar setelah sempat menyentuh level tinggi 7-tahun di 1.5930 pada hari Kamis lalu. Harapan atas deal di saat-saat akhir bagi Yunani turut menopang pasar obligasi dan saham Eropa, terutama setelah Kepala Komisi Eropa Jean-Claude Juncker melakukan tweet bahwa proposal Yunani mewakili progress positif negosiasi yang dijadwalkan hari Senin.
Data Perumahan AS Memicu Optimisme Greenback. Greenback berbalik lebih tinggi versus sejumlah mata uang utama pada hari Senin pasca data menunjukkan penjualan rumah di AS menyentuh level tertinggi sejak tahun 2009. National Association of Realtors melaporkan bahwa Existing Home Sales AS meningkat 5,1% menjadi 5,35 juta unit pada bulan lalu dari 5,09 juta unit pada bulan April. Para ekonom sebelumnya memprediksi penjualan rumah akan naik 4,4% menjadi 5,26 juta unit. Dollar AS sempat berada di bawah tekanan pada awal sesi hari Senin menyusul pernyataan kebijakan Federal Reserve pekan lalu yang mengikis harapan kenaikan suku bunga pada tahun ini.
Existing Home Sales AS Melonjak ke Level Puncak 5-1/2 Tahun. Penjualan rumah di AS tumbuh dengan kecepatan tertinggi sejak akhir 2009, seiring konsumen pertama mempercepat pembelian dan ketersediaan lebih banyak rumah di pasar menarik minat pembeli. Existing Home Sales AS naik 5,1% menjadi 5,35 juta unit pada bulan Mei dari 5,09 juta unit pada bulan April, National Association of Realtors melaporkan. Yang berpotensi menjadikan tahun ini sebagai tahun penjualan rumah terbaik sejak 2007, ketika AS tergelincir ke dalam resesi. Para ekonom sebelumnya memprediksi tingkat penjualan sebesar 5,25 juta unit. First-time buyers tercatat menyumbang angka lebih besar di pasar perumahan AS, sekitar 32% dari angka penjualan bulan Mei, dibandingkan dengan 30% pada bulan April dan 27% pada bulan Mei 2014. Stok rumah untuk dijual juga naik 1,8% dari tahun sebelumnya menjadi 2,29 juta unit, memberikan lebih banyak pilihan bagi pembeli.
Bursa Saham Asia Menguat, Sambut Baik Upaya Reformasi Yunani. Pasar saham Asia sebagian besar bergerak lebih tinggi pada hari Senin, bersamaan dengan menguatnya bursa saham berjangka AS dan mata uang euro, seiring investor memberanikan diri oleh tanda-tanda adanya kompromi dari Yunani dalam pembicaraan hutang dengan para krediturnya. Indeks Nikkei 225 menguat dari pergerakan volatilenya, dengan pelemahan yen yang moderat mungkin juga membantu menggerakan sentimen. Dollar-yen melemah tipis di 122.73 pada perdagangan sesi Asia. Bursa saham Korea Selatan, Kospi menyentuh level tertinggi enam hari, berkat reli besar di antara saham blue chips. Sementara itu indeks Hang Seng di Hong Kong menguat tipis di tengah berita bahwa bursa berkonsultasi dengan investor atas peraturan saat ini yang melarang saham dualclass. Namun, perdagangan relatif sepi dan tenang dengan pasar China ditutup untuk hari libur nasional.
Respon Positif Kreditur Yunani Menerbangkan Saham-Saham Eropa. Bursa saham Erop amelesat merespon perkembangan positif terbaru dari Yunani setelah berbulan-bulan bersitegang dengan para kreditur internasionalnya. Jeroen Dijsselbloem, pimpinan Grup Euro, dalam konferensi pers menilai proposal terbaru Yunani, yang diberikan di hari Minggu, komprehensif dan kedua pihak akan bekerja keras dalam beberapa hari mendatang untuk meraih kesepakatan di pekan ini. Sekitar lima bulan tanpa kepastian, investor antusias menyambut Yunani yang semakin melunak. Menteri Ekonomi Yunani mengatakan proposal terbaru telah memasukkan pajak baru untuk bisnis dan kelompok ekonomi atas. Namun permintaan kreditur yaitu pemangkasan dana pensiun dan upah sektor publik masih belum masuk dalam proposal sehingga negosiasi selanjutnya diperkirakan masih akan berjalan alot.
Wall Street Respon Positif Kemajuan di Yunani. Wall Street menguat pada hari Senin, menyusul rally pada bursa saham global, seiring investor menyambut baik sinyal kemajuan pada negosiasi utang Yunani. Nasdaq Composite mencetak rekor tinggi penutupan dan harian baru, menembus level tinggi hari Kamis lalu. Apple menguat sebanyak 0.80%. Dow Jones ditutup naik sekitar 103 poin setelah sempat menguat sebanyak 166 poin. Goldman Sachs, JPMorgan Chase dan American Express menguat lebih dari 1% untuk memimpin penguatan pada Dow. Saham sektor keuangan menguat hampir 1% untuk menjadi sektor dengan performa terbaik kedua pada S&P 500. Wall Street terlepas dari level tinggi sesi pada sesi perdagangan tengah hari seiring investor mempertimbangkan penguatan pada dollar dan kenaikan yield, serta pernyataan pemimpin zona euro mengenai diskusi utang Yunani.
Emas Terjungkal Seiring Penguatan Saham Dan Greenback. Harga emas merosot tajam terpukul penguatan pasar saham yang terangkat potensi kesepakatan Yunani. Peluang akan akhir dari ketidakpastian nasib keuangan Yunani menurunkan pesona emas sebagai asset safe haven. Penguatan Dollar AS juga menjadi tekanan tambahan dalam perdagangan emas. Dollar AS menguat moderat terhadap pasangan mata uangnya setelah data penjualan rumah di bulan Mei lebih baik dari ekspektasi. Investor berharap data ekonomi AS yang kuat dapat membuat the Fed lebih cepat menaikkan suku bunga sementara bank sentral negara lain melakukan pelonggaran moneter. Perkembangan terbaru dari negosiasi Yunani juga menenangkan pasar keuangan untuk beralih ke aset-aset yang memberikan bunga.
Pasar Minyak Optimis Persediaan Turun 8-Pekan Beruntun. Harga minyak mentah berakhir lebih tinggi seiring optimisme investor persediaan minyak di AS akan kembali turun di pekan kedelapan dan kebuntuan negosiasi utang Yunani akan berakhir. Persediaan minyak mentah di AS telah berkurang 23 juta barel selama tujuh pekan yang berakhir pada tanggal 12 Juni. Penurunan delapan pekan beruntun akan menandai rentetan pengurangan terpanjang sejak bulan Januari 2008. Investor minyak menantikan rilis data resmi dari AS pada hari Rabu, setelah Genscape melaporkan turunnya hampir 2 juta barel persediaan di pusat pengiriman minyak AS, Cushing. Sementara itu sentimen risk lover meningkat setelah kreditur internasional Yunani lebih yakin kesepakatan akan terwujud dalam waktu dekat pasca proposal terbaru dari Yunani.
Facebook Ungguli YouTube Dalam Iklan Video. Facebook berhasil mengungguli YouTube milik Google sebagai outlet bagi perusahan besar untuk memasarkan produk mereka melalui video online, kategori dengan pertumbuhan paling tinggi dari iklan Internet, menurut laporan hari Senin. Persaingan untuk mendapatkan view count membuka persaingan baru di antara kedua raksasa web tersebut yang sudah bersaing di tipe iklan lainnya mengingat daya tarik mereka pada konsumen yang muda dan internasional, menurut hasil studi Ampere Analysis. Ampere memprediksikan persaingan iklan jenis baru antara kedua perusahaan tersebut, membuahkan hasil yang ketat dengan jumlah pengguna aktif bulanan sekitar 1.4 milyar untuk Facebook dan 1.3 milyar untuk YouTube. Hal tersebut berarti bahwa konsumen kemungkinan akan terpaksa melihat lebih banyak iklan, namun juga menikmati berbagai jenis video yang lebih beragam, tambahnya.
Turuti Taylor Swift, Apple Bayarkan Semua Layanan Streaming Musik. Apple Inc mengubah kebijakannya dan mengatakan saat ini akan membayar artis saat free trials layanan streaming Apple Music terbaru miliknya, setelah bintang pop Taylor Swift mengatakan akan menahan album terbarunya "1989" dari layanan tersebut. Apple saat ini menawarkan percobaan gratis selama 3 bulan pada layanan barunya dan sebelumnya mengatakan tidak akan membayarkan seniman untuk penggunaan lagu mereka pada masa percobaan tersebut. Wakil Presiden senior Apple Eddy Cue mengumumkan perubahaan sikap Apple melalui Twitter, mengatakan bahwa "Kami mendengar anda @taylorswift13 dan artis indie lainnya. Love, Apple,".
Technical Outlook
EUR/USD. Bias intraday menjadi bearish di jangka pendek, nemun masih dibutuhkan penembusan konsisten dibawah area 1.1280 untuk menambah tekanan bearish mengincar area support kunci 1.1215. Resisten terdekat tampak di area 1.1420, berbalik secara konsisten diatas area tersebut dapat membawa harga ke zona netral karena arahnya menjadi kurang jelas di jangka kemungkinan menguji area 1.1485.
GBP/USD. Bias intraday masih bearish di jangka pendek khususnya jika harga berhasil tembus dibawah area 1.5740 untuk menambah tekanan bearish mengincar area 1.5650. Di sisi atasnya, resisten terdekat tampak di area 1.5875, berbalik lagi secara konsisten diatas area tersebut dapat membawa harga ke zona netral karena arahnya menjadi kurang jelas kemungkinan menguji area 1.5940 sebelum melanjutkan penurunan.
USD/JPY. Bias intraday masih bullish di jangka pendek terutama jika harga berhasil tembus diatas area 123.55 untuk memicu momentum bullish mengincar area 124.30. Di sisi bawahnya, support terdekat ada di area 122.70, berbalik secara konsisten dibawah area tersebut dapat membawa harga ke zona netral setelah arah menjadi kurang jelas kemungkinan menguji area 122.30 sebelum melanjutkan trend penguatan.
USD/CHF. Bias bearish dalam jangka pendek, meskipun masih diperlukan penembusan konsisiten di bawah area 0.9145 untuk memicu keberlanjutan pergerakan bearish untuk menguji area 0.9115 atau bahkan area 0.9070. Sebaliknya, MA-21 di sekitar 0.9205 akan bertindak sebagai resistensi terdekat. Break kembali di atas area tersebut akan membawa harga ke zona netral dalam jangka pendek, dengan kemungkinan menguji ulang area 0.9225. Resistensi berikutnya berada di area 0.9255.
AUD/USD. Bias bearish dalam jangka pendek meskipun masih dibutuhkan break konsisten di bawah area 0.7730 untuk memicu momentum bearish lebih lanjut menuju area 0.7705 sebelum mengincar area 0.7675. Sebaliknya, area 0.7770 akan bertindak sebagai resistensi terdekat. Break kembali di atas area tersebut akan membawa harga ke zona netral dalam jangka pendek, dengan kemungkinan menguji ulang area 0.7790. Resistensi berikutnya dapat dijumpai di area 0.7815.
XAU/USD. Bias bearish dalam jangka pendek dengan indikator MACD dan stochastic mengindikasikan sinyal bearish dalam grafik 4-jam. Momentum bearish membutuhkan penembusan area 1177 untuk membawa harga mendekati area 1170 atau bahkan area 1162. Sementara penguatan konsisten yang lebih tinggi dari resisten 1194 dapat menggiring harga membidik area 1201 atau lebih tinggi lagi di kisaran 1209.
Hang Seng Futures. Seperti terlihat pada grafik 4 jam, harga mencoba kembali ke atas area 27100, namun mengalami kesulitan untuk menembus ke atas area psikologis 27000. MACD masih mengindikasikan sedikit momentum bullish untuk menguji area 27100 sebelum menguji area 27390, terutama jika harga dapat menembus ke atas area 27000. Sementara itu, RSI dan stochastic mengindikasikan fase koreksi bearish dalam jangka pendek, kegagalan untuk menembus ke atas area 27100 akan memicu koreksi bearish kembali ke area 26745.
Nikkei Futures. Bias masih bullish dalam jangka pendek, menuju level tinggi pada area 20655. Break ke atas area ini dapat memicu momentum bullish lanjutan untuk menuju area 20800. Sementara itu, sinyal fase koreksi bearish oleh RSI dan stochastic pada grafik 4 jam dapat memicu koreksi bearish kembal ke area 20335. Namun penguatan dollar terhadap yen akan membuat Nikkei terus tertopang di atas area 20150.
Kospi Futures. Mengacu dari grafik 1-jam, bias bullish terutama jika harga mampu break konsisten di atas area 252.00. Yang berpotensi memicu momentum bullish lebih lanjut menguji ulang area 252.90, sebelum mengincar area 253.75. Pada sisi sebaliknya, MA-21 di sekitar 250.90 akan bertindak sebagai resistensi terdekat. Break kembali di bawah area tersebut akan membawa harga ke zona netral dalam jangka pendek, dengan kemungkinan menguji area 249.85. Support berikutnya dapat dijumpai di area 248.80.
Pivot Levels Support EUR/USD USD/JPY GBP/USD USD/CHF AUD/USD Hang Seng Nikkei KOSPI FTSE DAX DOW Gold OIL
PIVOT
Resistance
1.1155
1.1254
1.1298
1.1353
1.1397
1.1452
1.1551
121.39
122.25
122.81
123.11
123.67
123.97
124.83
1.5637
1.5741
1.5783
1.5845
1.5887
1.5949
1.6053
0.9060
0.9129
0.9172
0.9198
0.9241
0.9267
0.9336
0.7595
0.7671
0.7700
0.7747
0.7776
0.7823
0.7899
26095
26481
26734
26867
27120
27253
27639
19550
19990
20270
20430
20710
20870
21310
247.70 6539.0
249.80 6636.5
250.90 6691.5
251.90 6734.0
253.00 6789.0
254.00 6831.5
256.10 6929.0
10835.0 17759
11110.0 17895
11280.5 17960
11385.0 18031
11555.5 18096
11660.0 18167
11935.0 18303
1151.69
1170.63
1178.14
1189.57
1197.08
1208.51
1227.45
57.01
58.38
59.19
59.75
60.56
61.12
62.49
Trend Bearish Sideways Bullish Bearish Sideways Bullish Bullish Bearish Sideways Sideways Sideways Sideways Sideways
Upcoming Data and Events Monday, June 22nd WIB 05:00 05:45 10:00 12:00 21:00
Loc NZ NZ NZ JP EZ US
Economic Data Westpac Consumer Sentiment Visitors Arrivals m/m Credit Card Spending y/y BOJ Monthly Report Consumer Confidence Existing Home Sales
Period Impact Q2 Low May Low May Low Jun Low Jun Low May High
Actual 113.0 0.1 7.1
Period Impact Apr Low Q1 Low Jun Low Jun High Jun High Jun Med Jun High Jun Med Jun Med Jun Med Apr Low Jun Low May High May Med Jun Med May Med
Actual
-5.6 5.35
Forecast 5.25
Val Ind % % Ind Mln
Last 117.4 1.5 7.2 -5.6 5.09
Forecast 2.2 50.6 49.4 50.1 52.5 51.5 52.9 52.0 53.7 0.1 1 0.6 -0.6 54.2 524
Val Ind % Ind Ind Ind Ind Ind Ind Ind Ind % Ind % % Ind K
Last -0.1 1.9 50.9 49.2 49.4 52.8 51.1 53.0 52.2 53.8 -0.1 -5 -0.2 -1.0 54.0 517
Tuesday, June 23rd WIB 07.00 08.30 08.35 08.45 14.00 14.30 15.00 16.00 17.00 19.30 20.45 21.00
Loc AU AU JP CN FR FR DE DE EZ EZ IT GB US US US US
Economic Data CB Leading Index m/m HPI q/q Flash Manufacturing PMI HSBC Flash Manufacturing PMI French Flash Manufacturing PMI French Flash Services PMI German Flash Manufacturing PMI German Flash Services PMI Flash Manufacturing PMI Flash Services PMI Italian Retail Sales m/m CBI Industrial Order Expectations Core Durable Goods Ordess m/m Durable Goods Ordess m/m Flash Manufacturing PMI New Home Sales
AGENDA ON JUNE 23rd 2015 Washington - Anggota FOMC, Jerome Powell, akan berbicara mengenai keputusan kebijakan moneter Federal Reserve, termasuk potensi kenaikan suku bunga pertama - 19.00 WIB Athens - Pertemuan Bank of Greece- Ekonom OMFIF . Bank of Greece mengadakan diskusi antara ekonom senior dengan pembuat kebijakan dari pemerintah dan institusi finansial swasta Eropa. Hammerfest - Gubernur Bank Norwegia, Oystein Olsen, berpidato di jaringan regional Norges Bank 14.00 WIB Paris - Angota dewan ECB, Christian Noyer, berbicara di sebuah konfrensi mengenai regulasi perbankan dan asuransi - 14.00 WIB. EARNINGS & FACTORS TO WATCH FOR INDICES ON TUESDAY H.K
: CAFE DE CORAL H , CASSAVA RES, CH DYNAMICS, CHINA SANDI, CHUN SING ENG, DORSETT, FAIRWOOD HOLD, GOLDEN RES DEV, GROUP SENSE, HANISON, HUABAO INTL, NAN NAN RES, SINO CREDIT, UP ENERGY DEV, WALKER GROUP YANGTZEKIANG, YGM TRADING
DIARY GOVERNMENT DEBT AUCTIONS Belanda Jepang Spanyol AS
: Lelang DSL : Lelang Enhanced-liquidity : Lelang Bills 3 dan 9 bulan : Penjualan Treasury Notes 2 tahun
THE HIGHEST AND LOWEST LEVEL 2015 A Week CUR HIGH LOW RANGE 1.1409 1.1310 EUR 99 123.41 122.55 JPY 86 1.5908 1.5804 GBP 104 0.9224 0.9155 CHF 69 0.7795 0.7719 AUD 76 13330 13307 IDR 23 1201.00 1182.06 GOLD 18.94
HIGH
June LOW
Year 2015 HIGH LOW
1.1465 125.84 1.5929 0.9542 0.8162 13384 1232.29
1.0818 118.87 1.5087 0.9070 0.7597 12969 1162.65
1.2108 125.84 1.5929 1.0238 0.8295 13384 1307.49
CURRENCY MARKET RANGE TRADING on June 23rd 2015 Currency Open High Low Close 1.1361 1.1409 1.1310 1.1341 EUR 122.77 123.41 122.55 123.37 JPY 1.5868 1.5908 1.5804 1.5824 GBP 0.9183 0.9224 0.9155 0.9215 CHF 0.7761 0.7795 0.7719 0.7728 AUD 1.2265 1.2328 1.2215 1.2307 CAD 1.3348 1.3368 1.3292 1.3352 SGD 13320 13330 13307 13315 IDR 1200.17 1201.00 1182.06 1185.65 GOLD 16.10 16.25 16.01 16.21 SILVER 59.44 60.30 58.93 60.01 OIL
CURRENCY CROSSES RANGE TRADING Currency Open High Low 139.45 140.62 139.25 EUR / JPY 1.0433 1.0479 1.0409 EUR / CHF 0.7155 0.7209 0.7133 EUR / GBP 133.58 134.50 133.49 CHF / JPY 95.30 95.82 95.26 AUD / JPY 1.4573 1.4619 1.4503 GBP / CHF 194.77 195.56 194.60 GBP / JPY 1.3944 1.4020 1.3867 EUR / CAD 1.4624 1.4730 1.4561 EUR / AUD 2.0432 2.0490 2.0343 GBP / AUD 1.1251 1.1294 1.1236 AUD / NZD
1.0461 115.84 1.4564 0.8058 0.7531 12380 1147.94
Range
Change
Previous
99 86 104 69 76 113 76 23 18.94 0.24 1.37
-0.11% 0.56% -0.38% 0.39% -0.51% 0.33% 0.10% -0.11% -1.27% 0.56% 1.08%
1.1353 122.68 1.5884 0.9179 0.7768 1.2266 1.3338 13330 1200.90 16.12 59.37
Close
Range
Change
Previous
139.91 1.0449 0.7165 133.90 95.34 1.4580 195.21 1.3959 1.4674 2.0477 1.1259
137 70 76 101 56 116 96 153 169 147 58
0.48% 0.31% 0.22% 0.19% -0.02% 0.04% 0.27% 0.20% 0.45% 0.24% 0.09%
139.24 1.0417 0.7149 133.64 95.36 1.4574 194.69 1.3931 1.4608 2.0427 1.1249
GLOBAL MARKET INDICES RANGE TRADING Currency Open High Low 20170 20455 20150 SSIamU5 20485 20590 20465 SSIpmU5 .N225 20174.14 20433.30 20174.14 20475 20590 20130 NIYU5 251.50 252.90 250.80 KSU5 26700 26999 26613 HSIM5 26854.32 27166.52 26811.66 .HSI .JKSE 4992.042 4992.042 4957.346 6684.0 6776.5 6679.0 FFIM5 11224.0 11489.5 11214.5 FDXM5 17967 18102 17966 DJM5 .DJI 18027.63 18181.67 18027.63 4512.50 4552.25 4512.25 NQM5 .IXIC 5147.868 5162.129 5142.778 2105.75 2122.00 2103.50 ESM5 USD 94.083 94.446 93.807
Close
Range
Change
Previous
20455 20545 20428.19 20505 252.00 26988 27080.85 4959.252 6746.5 11451.5 18025 18119.78 4532.75 5153.972 2112.75 94.321
305 125 259.16 460 2.1 386 354.86 34.696 97.5 275.0 136.0 154.0 40.0 19.4 18.5 0.6
1.34% 0.44% 1.26% 1.96% 0.40% 1.25% 1.20% -0.52% 1.52% 3.70% 0.64% 0.58% 0.73% 0.72% 0.72% 0.27%
20185 20455 20174.24 20110 251.00 26655 26760.53 4985.006 6645.5 11043.0 17911 18015.95 4499.75 5117.001 2097.75 94.065
Price 60.86 2.03 17.47 3.42 17.45
% Change +25.90% -7.31% +1.75% +1.79% -4.28%
Price 8.3801 60.86 25.98 2.23 7.99
% Change +61.16% +25.90% +25.20% +23.89% +21.80%
Price 94.36 1.39 3.62 6.12 15.91
% Change -20.94% -14.72% -13.81% -12.32% -11.56%
US Market Movers
Most Actives
Stocks Williams Companies VelocityShares 3x Long Natural Gas Bank of America VelocityShares 3x Long Crude Oil iPath S&P 500 VIX ST Futures
Top Gainers
Stocks Sutron Williams Companies Epizyme Aoxing Pharmaceutical Company Goodrich Petroleum
Top Losers
Stocks Ambarella Magnum Hunter Resources Dominion Resources Black Warrior Trust Martha Stewart Living Omnimedia PIMCO Global StockPLUS & Income Fund
DISCLAIMER: Semua tulisan yang terdapat dalam publikasi ini hanya bersifat informasi saja dan tidak ditujukan sebagai saran untuk melakukan trading. PT.Monex Investindo Futures berusaha menyajikan berita terbaik, namun demikian kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. PT. Monex Investindo Futures tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari publikasi ini. Composed by: Research and Analysis Team Email:
[email protected] www.monexnews.com