IMPLEMENTASI DAN PENGEMBANGAN APLIKASI KERJASAMA KESEHATAN MEDICAL CHECK UP PADA RUMAH SAKIT CITRA MEDIKA CIBITUNG-BEKASI-JAWA BARAT Oleh: Muhamad Syamsul Arifin NIM : 103091029608
Skripsi Sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana Komputer Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2010 M/1431 H
i
IMPLEMENTASI DAN PENGEMBANGAN APLIKASI KERJASAMA KESEHATAN MEDICAL CHECK UP PADA RUMAH SAKIT CITRA MEDIKA CIBITUNG-BEKASI-JAWA BARAT
Muhamad Syamsul Arifin
OLEH:
PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2010 M / 1431 H
IMPLEMENTASI DAN PENGEMBANGAN APLIKASI KERJASAMA KESEHATAN MEDICAL CHECK UP PADA RUMAH SAKIT CITRA MEDIKA CIBITUNG BEKASI
Skripsi Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Komputer Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
Oleh: MUHAMAD SYAMSUL ARIFIN 103091029608
Menyetujui,
Pembimbing I
Pembimbing II
Husni Teja, Ph.D NIP. 19771030 200112 1 003
Yusuf Durrachman, MSc, MIT. NIP. 19710522 200604 1 002
Mengetahui, Ketua Program Studi Teknik Informatika
Yusuf Durrachman, MT NIP. 19710522 200604 1 002
ii
PENGESAHAN UJIAN
Skripsi yang berjudul “Implementasi dan Pengembangan Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat” telah diuji dan dinyatakan lulus pada sidang Munaqosyah fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta pada hari Senin, 31 Mei 2010. Skripsi ini telah diterima sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana Strata Satu (S1) Program Studi Teknik Informatika. Jakarta,…………………… Menyetujui, Penguji I
Penguji II
Khodijah Hulliyah, MSi. NIP.19730402 200112 2 001
Viva Arifin, M.MSI NIP.19730810 200112 2 001
Pembimbing I
Pembimbing II
Husni Teja, Ph.D. NIP.19771030 200112 1 003
Yusuf Durrachman, M.Sc., MIT. NIP.19710522 200604 1 002
Mengetahui,
Dekan Fakultas Sains dan Teknologi
Ketua Program Studi Teknik Informatika
DR. Syopiansyah Jaya Putra M. Sis NIP. 19680117 200112 1 001
Yusuf Durrachman, MIT NIP.19710522 200604 1 002
iii
PERNYATAAN
DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI INI ADALAH HASIL KARYA SENDIRI YANG BELUM PERNAH DIAJUKAN SEBAGAI SKRIPSI ATAU KARYA ILMIAH PADA PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA MANAPUN.
Jakarta,
Juni 2010
Muhamad Syamsul Arifin 103091029608
iv
KATA PENGANTAR
Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillah puji syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT yang telah mengkaruniakan nikmat-nikmat-Nya. Tidak ada kebahagian yang lebih tinggi saat ini, selain rasa bahagia penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini, yang disusun untuk melengkapi hasil penelitian dan pengembangan sistem yang telah penulis lakukan di Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat sebagai prasyarat dalam menyelesaikan kurikulum tingkat akhir pada Jurusan Teknik Informatika Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Penulis menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas dukungan moral maupun materil yang sangat berarti dalam pelaksanaan Penulisan Skripsi ini, diantaranya: 1. Bapak. DR. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis., sebagai Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. 2. Bapak. Yusuf Durrahman, MIT,
sebagai Ketua Program Studi Teknik
Informatika, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. 3. Ibu. Viva Arifin, MMSI. Sebagai sekretaris Program Studi Teknik Informatika. 4. Seluruh dosen dan staff karyawan di Program Studi Teknik Informatika. 5. Bapak Husni Teja Dan Bapak Yusuf Durrachman sebagai Dosen Pembimbing Skripsi.
vi
6. Bapak. dr. Moh Natsir Sutte sebagai Direktur Utama Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat dan Ibu Okta yang telah membantu menyelesaikan penelitian skripsi ini. 7. Bapak Asep Dudin M.Pd. dan Bapak Ahmad Fachrudin sebagai penasehat yang telah membantu dalam mengkoreksi penulisan skripsi dan Program Aplikasi serta pemberian ide-ide dalam menyelesaikan skripsi ini. 8. Penghargaan setinggi-tingginya kepada keluarga yaitu Ayahanda Drs. H.A.Zaenal Arifin Ilyas M.PdI dan Ibunda Ida Maesaroh tercinta, AdikAdikku Nurazizah, Mia Aminah Tuzzuhriyah, Ummi Habibah tersayang. 9. Rekan-rekan TI.D dan TI.C Angkatan 2003 : M. Rulan Subagja, M.Suba’i, Gun-gun M. Ma’ruf, Desi, Yuniar Nursyamsiyah, Ratih Purwasih, Tanto, Wicaksono Adi Putro, Adam Pratama, M. Shiddiq, Fahmi, Wildan, Sarah, Iin, Ina, Sholeh, Faruq, Sholeh, Iswan, Lukman, Dimas, Iwan, Asep, Ardi, dan semua teman-teman se-angkatan. 10. Serta semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan laporan ini, yang tidak dapat penulis cantumkan satu persatu. Akhir
kata, semoga penulisan skripsi ini dapat bermanfaat dalam
memberikan pemikiran baru yang dapat disumbangkan bagi pengembangan ilmu pengatahuan. Jakarta, Juni 2010
Penulis
vii
DAFTAR ISI
Halaman Judul
...............................................................................................i
Halaman Persetujuan Pembimbing
......................................................................ii
Halaman Pengesahan Ujian ................................................................................iii Halaman Pernyataan .............................................................................................iv Abstrak
..........................................................................................................v
Kata Pengantar
.............................................................................................vi
Daftra Isi
..........................................................................................viii
Daftar Gambar
............................................................................................xii
Daftar Tabel
............................................................................................xv
Daftar Istilah
...........................................................................................xvi
BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang
......................................................................1
1.2. Rumusan Masalah
......................................................................3
1.3. Batasan Masalah
......................................................................4
1.4. Tujuan Dan Manfaat
......................................................................4
1.4.1. Tujuan
......................................................................4
1.4.2. Manfaat
......................................................................5
1.5. Metodologi Penelitian
......................................................................6
1.5.1. Metode Kualitatif
..........................................................6
1.5.2. Metode Pengembangan Sistem 1.6. Tempat dan Waktu Penelitian
viii
..................................6
..........................................................7
1.7. Sistematika Penulisan
......................................................................7
BAB II LANDASAN TEORI 2.1 Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up 2.1.1. Pengertian Aplikasi
..........................................................9
2.1.2. Kerjasama Kesehatan ........................................................10 2.1.3. Medical check up
........................................................10
2.2. Perangkat Lunak (Software) 2.2.1. Rekayasa Perangkat Lunak
............................................13
2.2.2. Pengembangan Sistem ........................................................14 2.2.3. Proses-Proses Perangkat Lunak
................................20
2.2.4. Sekilas Tentang Visual Basic ……………………………21 2.2.5. Sekilas Microsoft Access
............................................36
2.3. Perangkat Keras (Hardware) 2.3.1. Printer ................................................................................37 2.3.2. Scanner ................................................................................37 2.3.3. Switch ................................................................................38 2.3.4. Kabel
................................................................................38
2.4. Tools (Alat-Alat) 2.4.1. Laptop ................................................................................40 2.4.2. USB
................................................................................41
BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1. Metode Penelitian
....................................................................42
3.1.1. Deskripsi Data ....................................................................42
ix
3.2. Teknik Pengumpulan Data
........................................................43
3.2.1. Observasi
....................................................................44
3.2.2. Wawancara
....................................................................44
3.2.3. Studi Pustaka
……………………………………………45
3.2.4. Angket
……………………………………………45
3.3. Teknik Analisi Data
……………………………………………46
3.4. Metode Pengembangan Sistem ……………………………………47 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1. Penyajian Hasil Analisi Data 4.1.1. Objek Penelitian
........................................................51
4.1.2. Prosedur Medical Check Up
............................................55
4.1.3. Peralatan Medical Check Up
............................................55
4.1.4. Sistem Pelaporan Medical Check Up ................................57 4.2. Desain Aplikasi Kerjasama Medical Check Up ……………………58 4.2.1. Rancangan Flowchart ……………………………………59 4.2.2. Entity Relationship Diagram (ERD)
……………………63
4.2.3. Desain Form Aplikasi ……………………………………66 4.3. Implementasi Aplikasi
……………………………………………83
4.3.1. Spesifikasi Komputer ........................................................83 4.3.2. Pengoperasian Aplikasi ........................................................84 4.4. Pengembangan Aplikasi ....................................................................98 4.5. Evaluasi Hasil Angket
..................................................................101
x
BAB V PENUTUP 5.1. Kesimpulan 5.2. Saran
………………………………………………….103
………………………………………………………….103
DAFTAR PUSTAKA
.............................................................................106
LAMPIRAN Lampiran 1 Kisi-Kisi Penelitian Lampiran 2 Angket Lampiran 3 Surat Permohonan Izin Penelitian Lampiran 4 Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian Lampiran 5 Form Report Hasil Medical Check Up Resmi Lampiran 6 Koding
xi
DAFTAR TABEL
Tabel 2.1
Simbol-simbol Flowchart..............................................................19
Tabel 2.2
Pengkabel metode Stright .............................................................39
Tabel 2.3
Pengkabelan metode Crossover....................................................40
Tabel 4.1
Nama-nama Dokter Tim Medical Check Up………………..…. 54
Tabel 4.2
Peserta Medical.............................................................................63
Tabel 4.3
Anamnesis.....................................................................................64
Tabel 4.4
Pemeriksaan Umum......................................................................64
Tabel 4.5
Hematology...................................................................................65
Tabel 4.6
Hasil Angket……………………………………………………101
xv
DAFTAR ISTILAH
RSCM
(Rumah Sakit Citra Medika)
Compiler
Alat untuk menerjemahkan suatu bentuk bahasa pemograman atau disebut juga teknik kompilasi.
IDE
Integrated Development Environment, Tampilan Antar muka pada waktu pertama kali menajankan program VB.
Object
Komponen di dalam sebuah program
Property
Karakteristik yang dimiliki object
Method
Aksi yang dapat dilakukan oleh object
Even
Kejadian yang dapat dialami oleh object
GDSS
Group Decision Support System
Programmer
Seseorang atau tim yang bertugas membuat suatu program aplikasi komputer
Remark
Komentar
Error
Kesalahan pada sebuah program pada saat dijalankan.
Looping
proses pengulangan pada saat program dijalankan
High Level Programme
Bahasa pemograman yang menggunakan bahasa
yang mendekati bahasa manusia. Misalnya VB. Shortcut
Icon yang berfungsi mempercepat menjalankan file atau aplikasi.
Install
Proses pemasangan sebuah aplikasi atau program pada komputer
Uninstall
Proses pembuangan atau penghapusan instalasi.
xvi
Package
pengumpulan
atau
pengepakan
file-file
sebelum
proses
penginstalan Back Up
Proses Pemindahan data dari satu media penyimpanan ke media penyimpanan yang lain yang lebih aman.
VIP
Very Important Person
VK
Instalasi Kamar Bersalin
PBF
Pedagang Besar Farmasi
EDP
(Electro Data Processing)
VB
Visual Basic
Coding
Instruksi-Instruksi dalam bahasa pemograman
Flowchart
Gambaran dari sebuah proses yang di terjemahkan ke dalam sebuah bentuk dimensi.
Login
Proses pengisian perizinan/hak akses dalam menjalankan sebuah aplikasi atau program. Biasanya berbentuk password dan user name
Logout
Proses keluar setelah menjalankan sebuah aplikasi atau program
Memory External
Media Penyimpanan yang tidak terpasang langsung di
dalam sebuah komputer . Misalnya Flashdisk. MCU
Medical Check Up
Priview
Memunculkan tampilan yang sesungguhnya.
HDD
Hardisk atau media penyimpanan yang dipasang di dalam komputer
Eksplorasi
Proses pencarian sebuah data
xvii
RAD
Rapid Application Development. Metode untuk pengembangan sebuah program aplikasi.
GUI
Graphic User Interface atau tampilan antar muka yang sudah bergambar
xviii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1
Contoh ERD.......................................…………………………....17
Gambar 2.2
Tampilan IDE Visual Basic............................................................23
Gambar 2.3
Ilustrasi OOP……………………………………………………..24
Gambar 3.1
Fase-fase RAD...........................................………………………47
Gambar 4.1
Struktur Organisasi RSCM Group.................................................51
Gambar 4.2
Flow Process Medical check Up…………………………………55
Gambar 4.3
FlowChart Login........…………………………………………....59
Gambar 4.4
FlowChart Menu Utama.......................…………………………60
Gambar 4.5
FlowChart Saving data dan laporan…………...………………...61
Gambar 4.6
FlowChart Penutup...................…………………………………62
Gambar 4.7
ERD Pelayanan Kesehatan MCU....……………………………...63
Gambar 4.8
Form Login.............................................…………………………67
Gambar 4.9
Form Menu Utama..........................……………………………...68
Gambar 4.10 Form Peserta MCU.............................…………………………...69 Gambar 4.11 Form Hasil Check Fisik Anamnesis........………………………...72 Gambar 4.12 Form Hasil Check Fisik Thoraks………………………………...72 Gambar 4.13 Form Hasil Check Fisik Mata…………………………………...73 Gambar 4.14 Form Hasil Check Fisik Ekstrimitas….…………………………74 Gambar 4.15 Form Hasil Check Fisik Pemeriksaan Umum....………………...75 Gambar 4.16 Form Hasil Check Fisik Abdomen.................……………………75 Gambar 4.17 Form Hasil Check Fisik Gigi.........................................................76
xii
Gambar 4.18 Form Hasil Check Fisik Rongga Mulut........……………………77 Gambar 4.19 Form Hasil Check Fisik Leher…………………………………..77 Gambar 4.20 Form Hasil Check Fisik Hidung…………….…………………...78 Gambar 4.21 Form Hasil Check Fisik Telinga.......................…………………78 Gambar 4.22 Form Hasil Check Lab Hematolgy………………………………79 Gambar 4.23 Form Hasil Check Lab Kimia Darah…..………………………...80 Gambar 4.24 Form Hasil Check Lab Makroskopis.........……………………...80 Gambar 4.25 Form Hasil Check Lab Mikroskopis…………….………………81 Gambar 4.26 Design Report Data Peserta MCU.........…………………………81 Gambar 4.27 Design Report Hasil Check Fisik ......................…………………82 Gambar 4.28 Design Report Hasil Check Lab….................................................82 Gambar 4.29 Pengisian Form Login salah...........................................................84 Gambar 4.30 Implementasi Pengisian Data Peserta MCU.....…………….……86 Gambar 4.31 Implementasi cari data peserta MCU ……………………………87 Gambar 4.32 Implementasi Edit Data Peserta MCU…………….……………….87 Gambar 4.33 Implementasi Hasil Edit Data Peserta MCU ……………….……88 Gambar 4.34 Implementasi Hapus Data Peserta MCU ………………...………89 Gambar 4.35 Implementasi hasil hapus data peserta MCU.................................89 Gambar 4.36 Implementasi Input Hasil Check Fisik ……………..……………91 Gambar 4.37 Implementasi Input hasil Check Fisik Anamnesis ....……………92 Gambar 4.38 Implementasi Penyimpanan Hasil Check Fisik …………………93 Gambar 4.39 Implementasi Input Hasil Check Fisik Pemeriksaan Khusus ……94 Gambar 4.40 Implementasi Input Hasil Check Lab ……………………………95
xiii
Gambar 4.41 Menu Laporan yang terdapat pada Main Form …………………96 Gambar 4.42 Bentuk Laporan Peserta Medical Check Up .……………………97 Gambar 4.43 Bentuk Laporan Hasil Check Fisik............................……………97 Gambar 4.44 Bentuk Laporan Hasil Check Lab .....................…………………98 Gambar 4.45 diskoneksi pada saat Flash disk tidak dimasukkan......................100 Gambar 4.46 diskoneksi pada saat cetak laporan ....................……………….100
xiv
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Medical check up pada sebuah rumah sakit merupakan pelayanan public yang mengurusi masalah kesehatan. Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat untuk meningkatkan pengelolaan
Medical check up berusaha
membangun sebuah kerjasama dengan pihak lain dalam pengembangan pelayanan kesehatan. Salah satu langkah yang dilakukan oleh Rumah Sakit Citra Medika adalah dengan melakukan promosi pelayanan kesehatan medical check up pada beberapa instansi dan perusahaan serta lembaga lain dengan tujuan untuk membangun citra rumah sakit yang berkualitas dan dapat dipercaya oleh semua pihak khususnya masyarakat di sekitar Cibitung Bekasi Jawa Barat.
Dalam melakukan pengelolaan medical check up Rumah Sakit Citra Medika masih terdapat beberapa masalah diantaranya adalah penggunaan program aplikasi yang dapat membantu para dokter melakukan proses medical check up, terutama untuk melakukan proses pendataan peserta medical yang jumlahnya tidak sedikit, memasukkan hasil pemeriksaannya, baik pemeriksaan fisik ataupun pemeriksaan laboratorium ke dalam sebuah program aplikasi komputer, pembuatan report (laporan) hasil pemeriksaan, dan merahasiakan hasil pemeriksaannya kepada orang yang tidak berhak. Dan pengembangan kerjasama medical check up Rumah Sakit Citra Medika dengan perusahaan, dan intansi pemerintahan sehingga keberadaan medical check up dapat diakui oleh pihak lain.
1
2
Proses kerjasama kesehatan ini dilakukan dengan beberapa langkah diantaranya mendatangi beberapa instansi dan perusahaan dengan diadakan presentasi mengenai fasilitas dan infrastruktur yang ada pada Rumah Sakit Citra Medika, khususnya peralatan yang akan digunakan pada saat dilakukan proses medical check up. Apabila proses promosi dengan presentasi ini berjalan dengan lancar, maka dijadikan sebuah kesepakatan antar pihak Rumah Sakit Citra Medika dengan pihak instansi atau perusahaan. Sehingga tempat dan waktu pelaksanaan medical check up dilakukan oleh pihak Rumah Sakit Citra Medika sesuai dengan kesepakatan dan
teknis pelaksanaannya bersifat kolektif baik terhadap calon
karyawan pada sebuh perusahan atau karyawan perusahan tersebut. Hal ini akan menjadi sebuah keberuntungan terhadap kedua belah pihak. Bagi Perusahan akan mempunyai data yang akurat tentang kesehatan calon karyawan atau karyawan perusahanan/atau intansi pemerintahan, sehingga menjadi salah satu faktor pendukung untuk meningkatkan kualitas SDM dan peningkatan produktifitas kinerja pada sebuah perusahaan atau intansi pemerintah. Sedangkan bagi Rumah Sakit Citra Medika akan semakin eksis perannya dalam memberikan pelayanan kesehatan dan dapat memuaskan pihak lain yang bekerjasama.
Menyimak penjelasan diatas tersebut, dapat dimaknai bahwa pengembangan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up
ini dengan memanfaatkan
perangkat lunak Visual Basic dapat diimplemetasikan untuk membantu para dokter sebagai salah satu upaya membantu percepatan kerja dokter dan para staf Rumah Sakit Citra Medika. Berkaitan dengan hal tersebut di atas, setelah penulis
3
mengkaji dan meneliti sejauhmana sistem aplikasi kerjasama kesehatan medical check up yang dimanfaatkan untuk membatu para dokter dan staf di dalam proses pemeriksaan medical check up ditemukan masih tedapat beberapa permasalahan, sehingga penulis terdorong perlu dibentuk suatu desain dan pola pengembangan yang akan mempermudah dokter dan staf Rumah Sakit Citra Medika dalam hal mengamankan data dan menajemen file serta kerjasama kesehatan medical check up dengan pihak lain. Permasalahan di atas mendorong penulis untuk mengadakan penelitian dengan memilih judul skripsi “Implementasi dan Pengembangan Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical check Up Pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi”
1.2. Rumusan Masalah Pengembangan suatu aplikasi yang bermanfaat bagi pelayanan pasien harus terus dilakukan, seiring dengan tugas dan tanggungjawab Rumah Sakit Citra Medika (RSCM). Suatu aplikasi tentang medical check up pada RSCM akan dianggap baik apabila aplikasi tersebut mampu membantu kerja dokter dan staf RSCM dalam melalukan proses medical check up dan menjadikan kepuasan bagi pasien dan perusahaan atau instansi lain yan bekerjasama dengan RSCM. Sehingga eksistensi aplikasi tersebut dapat menghasilkan akurasi data kesehatan dan pengamanan file hasil medical check up.
Dari permasalahan pokok di atas, dapat diungkapkan rumusan masalah yaitu Bagaimana membangun aplikasi kerjasama kesehatan medical check up bagi staf
4
Rumah Sakit Citra Medika, sehingga pihak Rumah Sakit Citra Medika mudah di dalam mencari dan membuat laporan pasien.
1.3.Batasan Masalah Dari rumusan masalah di atas, Penulis menyadari bahwa perlu adanya pembatasan masalah dalam melakukan sebuah penelitian agar ruang lingkup (scope) penelitian tidak terlalu luas. Adapun batasan masalah tersebut adalah sebagai berikut: 1) Siapa yang menjadi pengguna aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat? 2) Modul-modul apa saja yang diperlukan pada aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat? 3) Apa saja software (perangkat lunak) yang dibutuhkan dalam implementasi dan pengembangan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat?
1.4.Tujuan dan Manfaat 1.4.1. Tujuan Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mendapatkan gambaran tentang; 1) Pengguna aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika
5
2) Modul-modul yang digunakan dalam aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika 3) Software (perangkat lunak) yang dibutuhkan dalam implementasi dan pengembangan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika. 1.4.2. Manfaat A. Bagi Penulis 1) Meningkatkan pengetahuan tentang pengembangan aplikasi yang dapat diterapkan langsung dalam pendataan hasil medical check up 2) Memperdalam wawasan tentang perangkat lunak yang digunakan pada proses medical check up di sebuah rumah sakit. 3) Menambah referensi pustaka bagi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta B. Bagi Rumah Sakit Citra Medika 1) Sebagai referensi untuk melaksanakan pengembangan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up 2) Mempermudah staf RSCM dalam melakukan input, output, dan mencari data hasil pemeriksaan medical check up 3) Memberikan pelayanan prima bagi pasien.
6
1.5.Metodologi Penelitian 1.5.1 Metode Kualitatif Penulisan ini menggunakan metode kualitatif, sebagaimana “Bagdan dan Tayler mendefinisikan metode kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang dapat diamati” (Moleong, 2001;3). Sedangkan obyek penelitiannya adalah keseluruhan unsur atau siapa saja yang memberikan informasi bagi kepentingan penelitian, (Maleong :1984) Sedangkan sumber data melalui pengkajian data yang terkait dengan permasalahan yang menjadi fokus penelitian, baik yang berasal dari sumber data utama yaitu data yang diperoleh di lapangan dari Pegawai Rumah Sakit Citra Medika (Dokter dan Staf) tentang aplikasi kerjasama kesehatan medical .check up dan sumber tertulis serta sumber data pendukung. Adapun dalam pengumpulan data melalui studi pustaka, wawancara, observasi dan Angket. Studi pustaka sebagai landasan teori pembahasan skripsi ini, wawancara terhadap dokter dan staf Rumah Sakit Citra Medika yang berkaitan dengan Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up, Kuisioner yang diedarkan kepada sample peserta medical check up berjumlah 10 orang. Adapun uraian metode penelitian akan dibahas pada bab tersendiri. 1.5.2. Metode Pengembangan Sistem Pengembangan sistem dalam penulisan ini menggunakan pengembangan model RAD (Rapid Application Development) yang meliputi fase-fase : 1) Requirement Planning (Rencana Kebutuhan)
7
2) Design Workshop (Proses Desain) 3) Implementasi
1.6.Tempat dan Waktu Penelitian Tempat : Rumah Sakit Citra Medika yang berlokasi di jalan H. Bosih Raya No. 117 Cibitung Bekasi Jawa Barat 17520 pada titik koordinat 60 12’ 29” S, 1070 6’ 57” E. Berjarak sekitar +41 km dari kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Waktu : 1 Oktober 2009 – 7 November 2009
1.7.Sistematika Penulisan Ada beberapa bagian yang menjelaskan isi skripsi ini, pembahasan yang akan disajikan terbagi dalam lima bab, sebagai berikut : Bab I Pendahuluan, dijelaskan tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metode penelitian, tempat dan waktu penelitian, dan sistematika penulisan. Bab II Landasan Teori, dijelaskan secara singkat teori yang diperlukan dalam penulisan skripsi, khususnya yang berkaitan dengan judul penelitian. Bab III Metodologi Penelitian, Dijelaskan lebih lanjut tentang metode yang
digunakan
dalam
penelitian,
teknik
pengumpulan
data,
metode
pengembangan sistem, dan teknik analisis data. Bab IV Hasil Dan Pembahasan. Bab ini menjelaskan objek penelitian, Spesifikasi
Hardware
dan
Software
yang
digunakan,
desain
aplikasi,
8
Implementasi Aplikasi, dan Sistem Pengembangan Aplikasi. Artinya bahwa semua persoalan dalam penelitian ini dijawab dan dikembangkan dalam bab ini. Bab V
Kesimpulan dan Saran, antara lain berisi uraian tentang
kesimpulan-kesimpulan yang didapat serta mengemukakan saran yang dianggap perlu. Kemudian dimunculkan saran dan rekomendasi yang nantinya akan dijadikan sandaran perbaikan atau koreksi bagi para pembaca atau orang-orang yang berkepentingan. Pada bagian akhir sebagai penutup hasil penelitian ini, dimunculkan juga tentang beberapa referensi yang digunakan. Rinciannya dapat dilihat pada Daftar Pustaka. Selain itu setiap pengutipan ataupun pendapat yang dikaitkan dengan kajian penelitian ini tercantum dalam buku dalam Daftar Pustaka. Sebagai pelengkap data yang menjadi rujukan setiap deskripsi yang dituangkan dalam isi skripsi ada pada lampiran-lampiran. Secara kuantitatif lampiran ini tergantung dari jumlah data yang menunjang terhada penelitian, seperti pedoman wawancara, angket, hasil dokumentasi dan sebagainya.
BAB II LANDASAN TEORI
2.1. Aplikasi Kerjasama Kesehatan medical check up 2.1.1. Pengertian Aplikasi Aplikasi adalah sistem suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan langsung kemampuan komputer untuk melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna(user). Biasanya perangkat lunak yang mengintegrasikan berbagai kemampuan komputer, tetapi tidak secara langsung menerapkan kemampuan tersebut terhadap tugas yang menguntungkan pengguna (user). Beberapa contoh utama perangkat lunak aplikasi adalah pengolah kata, lembar kerja, dan pemutar media. (Jhonsen, 2004:250). Pengertian itu mengindikasikan bahwa aplikasi terkait langsung dengan suatu sistem komputer yang bisa digunakan pemakai (user) untuk mempermudah ataupun mempercepat suatu pekerjaan. Ketika seseorang mempunyai tugas-tugas yang bersifat administrasi ataupun bersifat data ia dituntut mampu menyelesaikan dan melayani konsumennya dengan tepat waktu. Maka faktor penunjang seperti sistem aplikasi komputer menjadi pilihan dan itulah sebabnya sistem aplikasi ini sering dimanfaatkan di kantor kantor pemerintah ataupun perusahaan yang tugasnya melayani publik seperti halnya rumah sakit. Atas dasar itu aplikasi yang dimaksud adalah suatu perangkat lunak yang didalamnya terdiri dari programprogram yang dibuat khusus sesuai dengan tujuan dan fungsinya untuk membantu menyelesaikan pekerjaan.
9
10
2.1.2
Kerjasama Kesehatan Seiring dengan tuntutan masyarakat terhadap pola pelayanan publik, maka
semua sektor yang berfungsi melayani kepentingan umum dituntut dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan, termasuk pelayanan bidang kesehatan. Medical check up merupakan sebuah layanan public yang menampung orangorang yang memerlukan bantuan cek kesehatan, mereka datang untuk dilayani secara cepat dan akurat terkait dengan kebutuhannya akan kesehatan. Sehingga pada era kompetitif ini, kerjasama kesehatan pada sebuah rumah sakit akan menjadi pertimbangan dalam menentukan eksistensinya.
2.1.3
Medical check up Medical check up atau yang sering dikenal dengan sebutan medcheck
adalah salah satu cara kita menjaga kesehatan diri dan ini adalah salah satu dari investasi dalam hal kesehatan. Dengan melakukan medcheck dapat diketahui hasil berbagai fungsi organ tubuh, misalnya fungsi hati, ginjal, jantung, dan lain-lain. Mengetahui fungsi dari organ tubuh sangatlah penting, sehingga dapat mengambil langkah pencegahan keadaan yang lebih buruk lagi atau dapat mengambil langkah dini untuk memutus proses pada penyakit tertentu. Sangatlah disarankan bila melakukan medical check up setahun sekali, dengan hasilnya dapat menuntun kepada langkah-langkah perbaikan atau pencegahan bahkan pengobatan. Medical check up dilakukan dengan mengunjungi fasilitas kesehatan yang tersedia pada rumah sakit, kemudian katakan maksud dan tujuan kedatangan, setelah itu petugas biasanya akan melakukan registrasi dan langsung akan dilisting
11
untuk rencan medical check up pada hari yang telah ditentukan bersama. Sebab biasanya bila belum ada persiapan sama sekali, maka akan dijadwalkan pada besok harinya, karena akan diharuskan puasa mulai jam 11 malam sampai saat diambil darah untuk pemeriksaan laboatorium, akan tetapi masih diperbolehkan hanya untuk minum air putih saja sampai saat pengambilan darah. Medical check up meliputi beberapa tahapan, yaitu sebagi berikut: 1. wawancara atau anamnesis 2. pemeriksaan fisik 3. pemeriksaan laboratorium 4. pemeriksaan penunjang lain, seperti foto rontgen, elektrokardiografi, dan lainlain.
Pemeriksaan laboratoium sangat penting dalam menentukan kesehatan seseorang. Adapun tujuan dilakukannya pemeriksaan laboratorium adalah sebagai berikut: 1.
Untuk menentukan resiko terhadap suatu penyakit dengan harapan penyakit tersebut dapat dideteksi secara dini.
2.
Untuk memastikan diagnosis suatu penyakit sehingga dokter dapat menangani penyakit secara tepat selain untuk memperkirakan komplikasi yang mungkin terjadi.
3.
Untuk menentukan prognosis atau memprediksi perjalanan penyakit
4.
Untuk pemantauan, baik memantau perkembangan penyakit maupun efektivitas terapi.
12
Tujuan melakukan medcheck: 1.
Mencegah berkembangnya penyakit
2.
Melakukan pengobatan segera
3.
Mencegah / menunda komplikasi
4.
Memperpanjang usia produktif
5.
Meningkatkan kualitas hidup
6.
Memperpanjang usia harapan hidup
7.
Menghemat biaya pengobatan
Penyakit yang bisa dideteksi dengan medcheck: 1.
Penyakit yang dapat langsung dideteksi dengan GMC adalah hipertensi, diabetes mellitus, kelainan lemak darah, penyakit darah (anemia, kanker darah), penyakit hati (hepatitis, sirosis, kanker hati), penyakit ginjal (infeksi, kebocoran ginjal, gagal ginjal), penyakit rematik, asam urat, penyakit paru, penyakit jantung koroner.
2.
Untuk penyakit yang tidak langsung terdeteksi, maka GMC merupakan langkah awal menuju ke arah diagnosis pasti dari penyakit yang diduga.
Kapan melakukan medcheck: 1. Sesuai dengan saran dokter 2. Bila ada dugaan penyakit yang diturunan 3. Bila ada dugaan penyakit potensial menular 4. Bila sudah berusia 40 tahun, sesuai kebutuhan.
13
Keuntungan melakukan medcheck: 1. Bila hasilnya normal : hati senang, pikiran tenang, tubuh semakin bugar, dan produktivitas meningkat. 2. Bila ada kelainan dan diagnosis sudah ditegakkan, pengobatan dapat dilakukan dengan cepat dan tepat, sehingga penyakit dapat segera diatasi. 3. Bila ditemukan kelainan terapi diagnosis belum tegak, maka diperlukan pemeriksaan laboratorium tambahan untuk diagnosis yang lebih pasti.
Kerugian bila tidak melakukan medcheck: 1. Kelainan yang ada tidak dapat diketahui secara dini 2. Saat muncul keluhan, penyakit telah mencapai tahap lanjut pengobatan sulit dan biaya lebih tinggi.
2.2. Perangkat Lunak (Software) 2.2.1. Rekayasa Perangkat Lunak Menurut Pressman (1987:5) ada tiga definisi dari Software (perangkat lunak) a. Perintah
program
komputer
yang
ketika
di
jalankan
akan
meningkatkan fungsi dan performennya. b. Struktur data yang membolehkan program untuk memanipulasi informasi dengan baik c. Dokumen-dokumen yang menggambarkan operasi dan penggunaan program.
14
Menurut Soemervile (2003:26), rekayasa perangkat lunak adalah disiplin ilmu yang membahas semua aspek produksi perangkat lunak. Mulai dari awal spesifikasi sistem sampai pemeliharaan sistem setelah digunakan. Pada definisi ini, ada dua istilah kunci: a. “Disiplin Rekayasa” perekayasa membuat suatu alat bekerja. Mereka menerapkan teori, metode dan alat bantu yang sesuai, selain itu mereka menggunakannya dengan selektif dan selalu mencoba mencari solusi terhadap permasalahan walaupun tidak ada teori atau ,metode yang mendukung. b. ”Semua aspek produksi perangkat lunak rekayasa perangkat lunak tidak hanya berhubungan dengan proses teknis dari pengembangan perangkat lunak tetapi juga dengan kegiatan seperti manajemen proyek perangkat luak dan pengembangan alat bantu, metode dan teori untuk mendukung produksi perangkat lunak. Secara umum, perekayasa perangkat lunak memakai pendekatan yang sistematis dan terorganisir terhadap pekerjaan mereka karena cara ini sering kali efektif untuk menghasilkan perangkat lunak berkualitas tinggi. 2.2.2. Pengembangan Sistem Pengembangan sistem (systems development) dapat berarti menyusun suatu sistem yang baru untuk menggantikan sistem yang lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang telah ada. Sistem yang lama perlu diperbaiki atau diganti disebabkan karena beberapa hal, yaitu sebagai berikut ini :
15
1.
Adanya permasalahan-permasalahan (problems) yang timbul di sistem yang lama yang dapat berupa : a. Ketidakberesan Ketidakberesan dalam sistem yang lama menyebabkan sistem yang lama tidak dapat beroperasi sesuai dengan yang diharapkan. b. Pertumbuhan organisasi yang menyebabkan harus disusunnya sistem yang baru. Pertumbuhan organisasi diantaranya adalah kebutuhan informasi yang semakin luas, volume pengolahan data semakin meningkat, perubahan prinsip akuntansi yang baru. Karena adanya perubahan ini, maka menyebabkan sistem yang lama tidak efektif lagi, sehingga sistem yang lama sudah tidak dapat memenuhi lagi semua kebutuhan informasi yang dibutuhkan manajemen.
2.
Untuk meraih kesempatan-kesempatan (opportunities). Teknologi informasi telah berkembang dengan cepatnya. Perangkat keras komputer, perangkat lunak dan teknologi komunikasi telah begitu cepat berkembang. Organisasi mulai merasakan bahwa teknologi informasi ini perlu 8 Pengertian Sistem dan Analis Sistem digunakan untuk meningkatkan penyediaan informasi sehingga dapat mendukung dalam proses pengambilan keputusan yang akan dilakukan oleh manajemen. Dalam keadaaan pasar bersaing, kecepatan informasi atau efisiensi waktu sangat menentukan berhasil atau tidaknya strategi dan rencana-rencana yang telah disusun untuk meraih kesempatankesempatan yang ada. Bila pesaing dapat memanfaatkan teknologi ini, maka kesempatan-kesempatan akan jatuh ke tangan pesaing. Kesempatan-
16
kesempatan ini dapat berupa peluang-peluang pasar, pelayanan yang meningkat kepada langganan dan lain sebagainya. 3.
Adanya instruksi-instruksi (directives). Penyusunan sistem yang baru dapat juga terjadi karena adanya instruksi-instruksi dari atas pimpinan ataupun dari luar organisasi, seperti misalnya peraturan pemerintah.
Metode pengembangan yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode pengembangan RAD (Rapid Application Development). Menurut Roger, S.Pressman (2003:42), RAD adalah sebuah model proses perkembangan perangkat lunak sekuensial linier yang menekankan siklus perkembangan yang sangat pendek. Model RAD ini merupakan sebuah adaptasi “kecepatan tinggi” dari model sekuensial linier di mana perkembangan cepat dicapai dengan menggunakan pendekatan konstruksi berbasis komponen. Jika kebutuhan dipahami dengan baik, proses RAD memungkinkan tim pengembangan menciptakan “sistem fungsional yang utuh” dalam periode waktu yang sangat pendek (kira-kira 60 sampai 90 hari). RAD memiliki beberapa keunggulan dan kelemahan. Keunggulan RAD : 1. Meningkatkan kecepatan pengembangan aplikasi dengan menggunakan metode-metode seperti rapid prototyping, penggunaan CASE tools, dan teknik-teknik lainnya. 2. Mengurangi fungsionalitas end user (fokus desain menjadi lebih sempit), mengurangi kompleksitas. 3. Lebih menitikberatkan pada kesederhanaan dan kegunaan dari GUI.
17
4. Efektif ketika kebutuhan dimengerti secara baik dan lingkup proyek dibatasi. 5. Waktu pembuatan yang pendek 6. Pengurangan biaya supaya software digunakan kemabali dan konstruksi dasar komponen Kelemahan RAD : 1. Mengurangi skalabilitas pengembangan sistem 2. Mengurangi jumlah fitur-fitur yang disertakan karena mengejar waktu proses yang cepat dan tepat. 3. Kekurangan pendekatan RAD adalah kebutuhannya akan banyak SDM pada fase pengembangan 2.2.2.1. Entity Relationship Diagram (ERD) Ada beberapa notasi untuk memodelkan data model yang sering digunakan adalah Entity Relationshoip Diagram (diagram hubungan entitas). Memodelkan data adalah teknik yang mengatur data-data dalam dokument atau sering disebut dengan pemodelan basisdata Whitten (2004:295). Customer
One Has Placed
Many
Order Sold Ordered Product
Has Been Sold as One Inventory Produck
Gambar 2.1. Contoh Entity Relationship Diagram (ERD)
18
Menurut Perainginangin (2006:380) entitas adalah berbagai hal dalam dunia nyata yang informasinya disimpan dalam basisdata. Sedangkan relationship adalah hubungan antara entitas. Relationship terdiri dari tiga macam. 1. One to One menghubungkan secara tepat dua entitas dengan satu kunci (key). 2. One to Many hubungan antara entitas dimana kunci (key) pada satu tabel muncul berkali-kali dalam tabel lainnya. Many to Many merupakan hubungan yang sering menyebabkan permasalah dalam prakteknya. Dalam hubungan many to many kunci utama (primary key) dari tabel dua dapat muncul beberapa kali pada tabel pertama. 2.2.2.2. Flowchart (Diagram Alur) Menurut Pressman (2002: 535), Komputer membutuhkan hal-hal yang terperinci, maka bahasa pemrograman bukan merupakan alat yang boleh dikatakan baik untuk merancang sebuah algoritma awal. Alat yang banyak dipakai untuk membuat algoritma adalah diagram alur. Diagram alur dapat menunjukan secara jelas arus pengendalian algoritma, yakni bagaimana rangkaian pelaksanaan kegiatan. Suatu diagram alur memberikan gambaran dua dimensi berupa simbol-simbol grafis. Masing-masing simbol telah ditetapkan terlebih dahulu fungsi dan artinya. Simbol-simbol tersebut dipakai untuk menunjukan berbagai kegiatan operasi dan jalur pengendalian. Diantara simbol-simbol yang digunakan pada flowchart:
19
Gambar Simbol
Keterangan Simbol
Kegunaan Simbol
yang
menunjukkan
Simbol proses pengolahan yang dilakukan oleh komputer Simbol Simbol input-output
yang
menyatakan
proses input dan output tanpa tergantung
dengan
jenis
peralatannya. Simbol untuk kondisi yang Simbol decision
akan menghasilkan beberapa kemungkinan jawaban/aksi. Simbol untuk permulaan atau Simbol terminal
akhir dari suatu program.
Simbol
untuk
keluar
atau
Simbol connector masuk prosedur atau proses dalam lembar yang sama.
Menunjukkan bagan instruksi selanjutnya Simbol
untuk
menyatakan
input berasal dari dokumen dalam
bentuk
kertas
atau
20
Simbol document
output dicetak di kertas.
Berisi catatan supaya mudah Simbol dimengerti
isi/tujuan
catatan/keterangan algoritma atau uraian data yang akan diproses. Tanda hubung antara simbol flowchart
yang
berbeda
halaman.
Tabel 2.1. Simbol simbol Flowchart
2.2.3. Proses-Proses Perangkat Lunak Proses perangkat lunak adalah serangkaian kegiatan dan hasil-hasil relevannya yang menghasilkan perangkat lunak. Ada empat kegiatan proses dasar yang umum bagi seluruh kegiatan proses perangkat lunak. soemervile (2003:8) a. Spesifikasi perangkat lunak. Fungsionalitas perangkat lunak dan batasan kemampuan operasinya harus didefinisikan. b. Pengembangan perangkat lunak. Perangkat lunak yang memenuhi spseifikasi tersebut harus di produksi c. Validasi perangkat lunak. Perangkat lunak harus di validasi untuk menjamin ahwa perangkat lunak melakukan apa yang dinginkan oleh pelanggan.
21
d. Evolusi perangkat lunak. Perangkat lunak harus berkembang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berubah-ubah.
2.2.4. Sekilas tentang Visual Basic Visual Basic (VB) adalah salah satu bahasa pemograman komputer. Bahasa pemograman adalah perintah-perintah yang dimengerti oleh komputer untuk melakukan tugas-tugas tertentu atau dengan kata lain VB merupakan bahasa komputer yang dibuat programmer kemudian dikembangkan sesuai dengan kebutuhan. Dalam sistem komputer modern sekarang ini, para pemakai komputer terbagi pada dua kategori yaitu: a. Pemakai yang tidak pernah mengembangkan programnya dan hanya menggunakan program yang dikembangkan oleh pemakai lainnya. b. Pemakai yang sangat prihatin akan pengembangan program dan berusaha mengembangkannya sendiri. Kategori pemakai ini biasa disebut ahli komputer (programmer). Kategori pemakai ini sangat beruntung karena sekarang ini telah banyak beredar bahasa pemograman tingat tinggi (high level) yang merupakan bahasa pemograman dengan penggunaan bahasa yang mendekati bahasa manusia. Contohnya Bahasa Pascal, Delphi, Visual Basic, Oracle. Dibandingkan dengan programmer pada awal kemunculan
komputer
dimana syarat seorang programmer haruslah menguasai bahasa mesin baru bisa menghasikan sebuah program baru. Bahasa mesin merupakan bahasa tingkat
22
rendah (low level) dalam kategori bahasa komputer dimana bahasa ini merupakan bahasa yang langsung dimengerti oleh komputer sendiri tanpa perlu adanya proses penerjemahan. Untuk bisa dimengeti oleh komputer maka suatu bahasa tingkat tinggi harus diterjemahkan dalam bentuk bahasa mesin. Untuk menerjemahkan suatu bentuk bahasa pemograman diperlukan sebuah alat penerjemah yang umum disebut teknik kompilasi(compiler). Kompilasi berfungsi untuk mengubah suatu kode sumber menjadi kode target berupa bahasa mesin. Oleh sebab itu kompilasi merupakan jembatan penghubung antara perangkat keras dengan perangkat lunak (Sri Widodo, 2002:2). Dalam pembahasan ini, perintah-perintah yang akan dilakukan adalah membuat sebuah aplikasi kerjasama kesehatan pada rumah sakit Citra Medika Cibitung-Bekasi-Jawa Barat. Bahasa pemograman Visual Basic (VB) yang dikembangkan oleh Microsoft sejak tahun 1991, merupakan pengembangan dari pendahulunya yaitu bahasa pemograman BASIC (Beginner’s All-purpose Symbolic Instruction Code) yang dikembangkan pada era 1950-an. Visual Basic merupakan salah satu Development Tool yaitu alat bantu untuk membuat berbagai macam program komputer, khususnya yang menggunakan sistem operasi Windows. Visual Basic merupakan salah satu bahasa pemograman komputer yang mendukung object (Object Oriented Programming = OOP). Di bawah ini adalah gambar tampilan area kerja atau IDE (Integrated Development Environment) Visual Basic:
23
T O O L B O X
Gambar 2.2. Tampilan IDE Visual Basic Keterangan gambar 2.2 di atas : Menubar Toolbar Toolbox Bila Toolbox tidak muncul klik tombol Toolbox (
) pada bagian Toolbar
atau klik View > Toolbox. Jendela Form Bila Jendela Form tidak muncul klik tombol View Object (
) pada bagian
Project Explorer atau klik menu view > Object. Jendela Code Bila jendela Code tidak muncul klik tombol View Code ( Project Explorer atau klik menu view > Code. Project Explorer
) pada bagian
24
Bila Project Explorer tidak muncul klik tombol Project Explorer (
) pada
bagian Toolbar atau klik menu view > Project Explorer. Jendela Properties Bila Jendela Properties tidak muncul klik tombol Properties Window (
)
pada bagian Toolbar atau klik menu View > Properties Window. 2.2.4.1. Mengenal Istilah Object, Property, Method, Event Dalam pemograman berbasis obyek (OOP), perlu memahami istilah object, property, method, dan event sebagai berikut: Object : komponen di dalam sebuah program. Property : karakteristik yang dimiliki object. Method : aksi yang dapat dilakukan oleh object. Event : kejadian yang dapat dialami oleh object. Sebagai ilustrasi dapat menganggap sebuah mobil sebagai object yang memiliki property, method, dan event. Perhatikan gambar 2.3 dibawah ini :
Gambar 2.3 Ilustrasi Pemograman Berorientasi Objek (OOP) Implementasinya dalam sebuah aplikasi misalnya membuat sebuah form, maka form tersebut memiliki property, method, dan event. Sebagaimana pemograman Visual lain seperti Delphi dan Java, VB juga bersifat event driven
25
programming. Artinya dapat menyisipkan kode program pada event yang dimiliki suatu object. 2.2.4.2 Penggunaan Data, Variabel, Operator, dan Logika IF Kondisi 2.2.4.2.1. Penggunaan Data dan Variabel Ketika seorangan user (pengguna) menggunakan sebuah program komputer, seringkali komputer memintanya untuk memberikan informasi. Informasi ini kemudian disimpan atau diolah oleh komputer. Informasi inilah yang disebut dengan DATA. Visual Basic 6 mengenal beberapa tipe data, antara lain :
String, adalah type data untuk teks (huruf, angka dan tanda baca).
Integer adalah type data untuk angka bulat.
Single adalah type data untuk angka pecahan
Currency adalah type data untuk angka mata uang.
Date adalah type data untuk tanggal dan jam.
Boolean adalah type data yang bernilai TRUE atau FALSE.
Data yang disimpan di dalam memory komputer membutuhkan sebuah wadah. Wadah inilah yang disebut dengan VARIABLE. Setiap variable untuk menyimpan data dengan type tertentu membutuhkan alokasi jumlah memory (byte) yang berbeda. Variable dibuat melalui penulisan deklarasi variable di dalam kode program. : Dim As Contoh : Dim nama_user As String Aturan di dalam penamaan variable :
26
Harus diawali dengan huruf
Tidak boleh menggunakan spasi. Spasi bisa diganti dengan karakter underscore ( _ ).
Tidak boleh menggunakan karakter-karakter khusus ( seperti : +, -, *, /, <, >, dll).
Tidak boleh menggunakan kata-kata kunci yang sudah dikenal oleh Visual Basic 6 (seperti : dim, as, string, integer, dll).
Sebuah variable hanya dapat menyimpan satu nilai data sesuai dengan type datanya. Cara mengisi nilai data ke dalam sebuah variable : = contoh : nama_user = “krisna” Untuk tipe data tertentu nilai_data harus diapit tanda pembatas. Type data string dibatasi tanda petik ganda : “nilai_data”. Type data date dibatasi tanda pagar : #nilai_data#. Type data lainnya tidak perlu tanda pembatas. Sebuah variable mempunyai ruang lingkup (scope) dan waktu hidup (lifetime) :
Variable global adalah variable yang dapat dikenali oleh seluruh bagian program. Nilai data yang tersimpan didalamnya akan hidup terus selama program berjalan.
Variabel local adalah variable yang hanya dikenali oleh satu bagian program saja. Nilai data yang tersimpan didalamnya hanya hidup selama bagian program tersebut dijalankan.
Variable yang nilai datanya bersifat tetap dan tidak bisa diubah disebut KONSTANTA. Penulisan deklarasi konstanta di dalam kode program :
27
Const As = Contoh: Const tgl_gajian As Date = #25/09/2003# 2.2.4.2.2. Penggunaan Struktur Kontrol IF Struktur Kontrol di dalam bahasa pemograman adalah perintah dengan bentuk (struktur) tertentu yang digunakan untuk mengatur (mengontrol) jalannya program. Visual Basic 6 mengenal dua jenis struktur kontrol, yaitu : 1.
Struktur Konrol Keputusan, digunakan untuk memutuskan kode program mana yang akan dikerjakan berdasarkan suatu kondisi.
2.
Struktur Kontrol Pengulangan, digunakan untuk melakukan pengulangan kode program . Ada dua bentuk struktur kontrol keputusan, yaitu :
1.
Struktur IF…THEN
2.
Struktur SELECT…CASE Bentuk penulisan (syntax) struktur IF…..THEN :
1.
IF THEN Bila bernilai True maka akan dikerjakan.
2.
IF THEN
END IF Bila bernilai True maka akan dikerjakan, tetapi bila bernilai False maka yang akan dikerjakan.
28
2.2.4.2.3 Cara Penulisan Even Procedure Kode program yang dijalankan oleh sebuah objek disebut dengan metode atau sering juga disebut dengan event procedure atau prosedur event. Prosedur event ini adalah kode-kode program yang dijalankan apabila event dari suatu objek (kontrol) dipicu oleh user. Prosedur event dimulai dengan kalimat Private Sub dan diakhiri dengan kalimat End Sub. Blok ini membentuk awal dan akhir dari suatu prosedur event. Baris-baris diantara kedua kalimat inilah yang harus dilengkapi untuk membentuk suatu modul program dari prosedur event tersebut. Cara penulisan event pun lebih mudah, pengguna tidak perlu menghapal semua event-event yang ada atau yang didukung oleh suatu kontrol. Visual Basic sudah menyediakan event-event tersebut pada suatu daftar yang tinggal dipilih yang mana yang akan dibutuhkan. Klik pada kotak daftar nama event di sebelah kanan atas jendela Code untuk menampilkan daftar event-event yang digunakan. Setiap kali dipilih salah satu event pada daftar tersebut, secara otomatis akan dibuat sebuah kerangka program untuk event tersebut beserta kontrolnya yang bersangkutan. Pada hampir semua bahasa pemograman terdapat sebuah perintah untuk menampilkan komentar pada program yang dibuat. Komentar atau remark ini tidak akan ikut proses saat aplikasi dijalankan, dan hanya berfungsi sebagai penjelas program yang dibuat. Sintaks untuk menuliskan komentar (remark) bisa dilakukan dengan dua cara sebagai berikut :
29
1. Dengan pernyataan Rem. Pernyataan ini hanya bisa diletakkan di bagian awal kalimat komentar. Semua kalimat yang terdapat dibelakangnya tidak akan ikut diproses. 2. Dengan karakter apostrophe (‘). Karakter ini bisa diletakkan di awal kalimat (seperti pernyataan Rem) atau dibelakang kode program. Contoh : REM -----------------------------REM Program : Menghitung hari REM Programmer : MSA REM Tanggal : 19 Agustus 2009 REM ------------------------------Dim intHasil As Integer
‘Mendeklarasikan variable inthasil
Dim intX As Integer
‘Mendeklarasikan variable intX
IntHasil = intX * 100
‘Mengalikan intX dengan 100
(dan seterusnya)
2.2.4.2.4. Membuat Aplikasi Visual Basic 2.2.4.2.4.1. Proses pembuatan aplikasi procedure dasar untuk membuat program aplikasi pada Visual Basic 6 adalah sebagai berikut : 1.
Jalankan Visual Basic
2.
Buat aplikasi baru atau buka aplikasi yang sudah ada.
30
3.
Jika sudah selesai, jalankan program aplikasi yang sudah dibuat tersebut.
4.
Periksa dengan debugger yang disediakan (untuk memeriksa error).
5.
simpan program aplikasi tersebut.
6.
Mengkompilasi aplikasi untuk menghasilkan file executable yang dapat langsung dijalankan .
7.
Distribusikan program aplikasi ke para pemakai akhir.
8.
keluar dari Visual Basic.
2.2.4.2.4.2. Membuat Aplikasi Baru Untuk membuat aplikasi Visual Basic yang baru dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini : 1. Pilih menu File Î New Project, atau tekan tombol Ctrl+N 2. Kotak dialog New Project akan muncul, disitu terdapat berbagai jenis aplikasi dan pilih salah satu. 3. Klik OK untuk membuat aplikasi baru.
2.2.4.2.4.3. Menyimpan Aplikasi Cara yang paling mudah adalah dengan mengklik icon Save (berbentuk disket). File yang disimpan terdiri dari dua buah, yaitu file Form dan Project. Sebaiknya, berilah nama keduanya dengan nama yang sama. 2.2.4.2.4.4. Menjalankan Program Aplikasi
31
Setelah menyimpan program aplikasi, jalankan program aplikasi tersebut dengan memilih menu Run lalu Start, menekan tombol F5 pada keyboard, atau tombol shortcut-nya pada toolbar. 2.2.4.2.4.5. Membuat File EXE Klik File Î Make .exe tentukan nama file dan lokasinya dalam drive. Tentukan pilihan-pilihan pembuatan file EXE jika dikehendaki (dengan mengklik tombol Options), kemudian klik OK. 2.2.4.2.4.6. Mendistribusikan Aplikasi Langkah terakhir dalam membuat suatu program aplikasi adalah mendistribusikan aplikasi yang telah dibuat kepada pemakai terakhir dari aplikasi yang dibuat tersebut. agar aplikasi tersebut tampak professional, pembuat harus juga membuat sebuat program instalasi yang dapat dengan mudah menginstal aplikasi tersebut pada komputer-komputer yang diinginkan . Dengan membuat program instalasi, proses penghapusan instalasi (uninstall) aplikasi juga dapat dengan mudah dilakukan dari control panel. 2.2.4.2.4.7. Membuat program Instalasi Aktifkan Add-In (program tambahan) yang terdapat pada Visual Basic 6. Dengan Add-In yang bernama Package and Deployment Wizard, akan lebih mudah dan cepat untuk membuat program instalasi yang diinginkan. Bukalah aplikasi yang diinginkan dan pada menu Visual Basic pilih Add-In Î Add-In Manager. Setelah muncul jendela Add-In Manager yang menampilkan daftar semua program-program Add-In yang dapat diaktifkan. Pilihlah Package and Deployment Wizard lalu klik pada kotak loaded/unloaded. Klik tombol OK.
32
Berikutnya pada menu Add-Ins sudah muncul pilihan untuk Add-In tersebut. Pilihlah Add-Ins Î Package and Deployment Wizard. Pada layar pertama wizard, pilihlah tombol Package. Jika program belum dikompilasi, akan muncul kotak dialog dan tekan tombol untuk mengkompilasinya. Pada kotak dialog, akan diminta untuk menentukan program instalasi. Klik pilihan Standard Setup Package lalu klik Next. Selanjutnya tentukan folder tempat file-file instalasi akan dibuat. (catatan : disarankan untuk tidak memilih folder yang sudah mengandung file karena file-file di dalamnya akan di hapus !) klik tombol New Folder untuk membuat folder baru. Pada layar selanjutnya akan akan ditampilkan file-file apa saja yang akan disertakan dalam program instalasi. File-file tersebut dapat ditambah atau dikurangi. Pada layar selanjutnya tentukanlah bagaimana cara program instalasi akan dibuat. Tentukan cara ini berdasarkan besarnya ukuran media penyimpanan untuk mendistribusikan aplikasi tersebut nantinya, seperti disket floppy, CD ROM, Zip-Drive, dan sebagainya. 1. Single cab : semua file instalasi akan digabungkan ke dalam satu buah file cabinet yang besar. Gunakan pilihan ini jika memakai media penyimpanan yang besar seperti CD ROM. 2. Multiple cab : semua file instalasi akan dipecah-pecah ke dalam beberapa file cabinet berdasarkan ukuran tertentu. Gunakan pilihan ini jika memakai media penyimpanan yang kecil seperti disket floppy. Pada layar selanjutnya, tentukanlah judul dari program instalasi tersebut dan tentukan pula dimana aplikasi tersebut akan ditampilkan menu Windows. Pada layar selanjutnya, ketikkan lokasi drive dan folder dimana akan diletakkan
33
program aplikasi setelah diinstal. Lalu pada layar selanjutnya, tentukan file mana saja yang dapat digunakan lebih dari satu program (dapat di-share). Klik tombol finish untuk memulai mmbuat program instalasi. Setelah proses pembuatan program instalasi selesai, akan muncul sebuah jendela laporan yang akan menjelaskan hasil dari pembuatan program instalasi tersebut. Klik tombol Save untuk menyimpan laporan ini atai close untuk menutupnya. Program instalasi telah selesai dibuat. 2.2.4.2.4.8. Menginstalasi Aplikasi Masukkan media penyimpanan yang digunakan tadi ke dalam drive-nya dan pada Windows, jalankan Start Î Run. Pada kotak dialog Run, klik tombol Browse untuk mencari dan memilih program instalasi yang bernama SETUP.EXE pada drive tempat dimasukkannya program instalasi tersebut. pada layar akan muncul layar pembukaan program instalasi dan klik OK untuk melanjutkannya. Berikutnya pilih drive dan direktori tempat aplikasi tersebut akan diinstal dengan mengklik tombol changeDirectory. Setelah itu, klik tombol yang bergambar komputer untuk memulai menginstal aplikasi. Selanjutnya akan muncul jendela untuk menentukan grup program tempat aplikasi tersebut akan ditampilkan pada menu Windows dan klik Continue untuk melanjutkannya. Aplikasi akan mulai diinstal ke dalam komputer. 2.2.4.2.4.9. Menjalankan Aplikasi yang telah Diinstal Setelah aplikasi selesai diinstal, secara otomatis program instalasi akan menyalin file-file program aplikasi yang dibutuhkan ke folder untuk aplikasi tersebut. Program instalasi juga akan membuatkan menu aplikasi tersebut pada
34
Windows. Isi menu ini sesuai dengan yang ditentukan pada saat pembuatan program instalasi sebelumnya. Untuk menjalankannya klik Start Î Program Î (aplikasi yang dibuat). 2.2.4.2.4.10. Menghapus Instalasi Sebaiknya jangan melakukan penghapusan instalasi secara langsung dengan menghapusnya (delete) dari Windows Eksplorer. Cara ini mungkin tidak akan menghapus aplikasi dengan bersih, dan masih menyisakan file atau folder di tempat-tempat tertentu. Untuk menghapus instalasinya, pada Windows kliklah StartÎSettingÎControl Panel dan pilih icon Add/Remove Program. Klik aplikasi yang akan dihapus lalu klik tombol Add/Remove. Sebuah layar program penghapusan aplikasi akan muncul dan klik tombol Yes untuk menghapus aplikasi tersebut.
2.2.4.2.5. Keistimewaan Visual Basic 1. Menggunakan flatform pembuatan program yang diberi nama Developer Studio, yang memiliki tampilan dan sarana yang sama dengan visual C++ dan Visual J++. 2. Memiliki Compiler handal yang dapat menghasilkan file executable yang lebih cepat dan lebih efisien dari sebelumnya. 3. Memiliki beberapa tambahan sarana wizard yang baru. Wizard adalah sarana yang mempermudah di dalam pembuatan aplikasi dengan mengotomatisasi tugas-tugas tertentu.
35
4. Tambahan kontrol-kontrol baru yang lebih canggih serta peningkatan kaidah terstruktur bahasa visual basic. 5. kemampuan membuat ActiveX dan fasilitas internet yang lebih banyak. 6. sarana akses data yang lebih cepat dan andal untuk membuat aplikasi database yang berkemampuan tinggi. 7. Visual Basic 6 memiliki beberapa versi atau edisi yang disesuaikan dengan kebutuhan pemakainya.
2.2.4.2.6. Versi-Versi Visual Basic 1. Standar Edition / Learning Edition : ini adalah versi standar yang sudah mencakup berbagai sarana dasar dari Visual Basic
6 untuk
mengembangkan aplikasi 2. Profesional Edition : versi ini memberikan sarana ekstra yang dibutuhkan oleh programmer professional misalnya seperti Control-kontrol tambahan, dukungan untuk program internet, compiler untuk membuat file Help, serta pengembangan database yang lebih baik. 3. Enterprise Edition : versi ini dikhususkan untuk para programmer yang ingin mengembangkan aplikasi remote computing atau Client Server. Biasanya versi ini digunakan untuk membuat aplikasi pada jaringan.
36
2.2.5. Sekilas Microsoft Access Pada tahun 1985, Microsoft Corporation yang merupakan perusahaan raksasa computer memperkenalkan Microsoft Access versi 1.0 yang dapat dijalankan pada komputer dengan sistem operasi windows 3.11, kemudian diperkenalkan pula Microsoft Access versi 2.0. Pada tanggal 24 agustus 1995, Microsoft Corporation secara resmi mengeluarkan versi terbarunya dengan nama Microsoft Access 95 dan diteruskan dengan versi Microsoft Access 97, Microsoft Access 2000, serta Microsoft Access 2003 yang selanjutnya disingkat Access 2003. Access 2003 merupakan program aplikasi database (pengolah data) terbaru dan tercanggih saat ini, dengan tujuan agar program aplikasi ini lebih mudah digunakan dan dapat dimanfaatkan semua fasilitas yang ada pada sistem jaringan baik internet maupun intranet. Perangkat lunak pengolah data pada kenyataannya banyak beredar dan mempunyai karakteristik dan keunggulan masing-masing. Microsoft Access mempunyai cirri khas yaitu icon-nya berbentuk kunci dan memiliki ekstention mdb. Microsoft Access merupakan salah satu paket dari Microsoft Office yang di release oleh perusahaan perangkat lunak dunia yaitu Microsoft. Program aplikasi pengolah data (Microsoft Access) pada prinsipnya lebih banyak menekankan fitur di bidang pengaturan database. Semakin tinggi versi sebuah program aplikasi pengolah data, maka semakin canggih dan lengkap pula perintah-perintah yang dimiliki, bahkan selalu disempurnakan dengan fitur-fitur
37
yang berhubungan dengan teknologi yang sedang berkembang (misalnya internet) serta dikembangkan hubungan Microsoft Access dengan program aplikasi lain.
2.3. Perangkat Keras (Hardware) 2.3.1. Printer Printer merupakan alat pencetak dengan media kertas. Kertas yang dipergunakan umumnya adalah kertas menerus (continous form). Beberapa printer dapat juga menggunakan kertas biasa. Printer dapat digolongkan ke dalam beberapa macam golongan. Dipandang dari alat-alat mekanik yang dipergunakan printer dapat digolongkan kedalam impact printer dan nonimpact printer. Dipandang dari cara mencetakanya, printer dapat digolongkan ke dalam serial printer, line printer, dan page printer. 2.3.2. Scanner Alat input yang berupa scanner bekerja dengan cara meraba secara elrktronik input yang akan dibaca. Alat input scanner dapat berupa Magnetic Ink Character Recognition (MICR) dan Optical Data Reader. Bentuk pertama dari alat peraba (scanner) adalah alat pembaca pengenal karakter tinta magnetic (MICR). MICR Reader banyak digunakan di bank-bank di Amerika Serikat untuk traknsaksi cek. Sedangkan Optical Data Reader mempunyai kemampuan untuk membaca data langsung dari kertas biasa dan tanpa menggunakan tinta magnetik yang khusus. Optical Data Reader dapat berupa Optical Character Recognition (OCR) reader, OCR tag reader, bar code wand, dan Optical Mark Recognition (OMR) reader.
38
2.3.3. Switch Switch atau Switch hub merupakan sebuah media transmisi yang digunakan pada sebuah jaringan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya dengan bantuan kabel. Dengan sistem teknologi Ethernet dalam sebuah LAN (Local Area Network), switch akan membedakan alamat komputer tempat data berasal dan alamat komputer (MAC address atau Media Access Control) tempat data tersebut dituju. Pada jaringan yang luas atau internet, switch akan membedakan IP (Internet Protocol) asal dan IP tujuan data tersebut. Pada suatu LAN yang menggunakan model OSI (Open System Interconnection), switch melakukan fungsi komunikasi layer 2 atau Data-Link layer. Namun pada jaringan luas atau internet, switch membutuhkan sebuah router untuk dapat meneruskan paket datanya. Beberapa switch model terbaru mampu melakukan komunikasi layer 3 atau melakukan fungsi routing sehingga disebut IP Switch. Kehadiran switch menggeser hub, sehingga di pasaran saat ini lebih banyak ditemui switch karena dengan selisih harga yang sedikit, menawarkan kinerja yang jauh lebih baik dibandingkan hub. 2.3.4. Kabel Kabel merupakan media transmisi data yang paling umum digunakan. Pada awal berkembangnya teknologi jaringan, media transmisi kabel menjadi pilihan utama. Twisted Pair adalah tipe kabel yang terdiri dari dua kabel tembaga atau lebih yang berukuran kecil. Kabel-kabel tembaga tersebut masing-masing memiliki pelindung tersendiri dan saling membelit satu sama lain. Pada jaringan saat ini, digunakan kabel twisted pair yang berisi 8 buah kabel kecil yang masing-
39
masing memiliki warna yang berbeda. Kabel twisted pair umumnya dijual di pasaran dengan dua varian, UTP (Unshielded Twisted Pair) dan STP (Shielded Twisted Pair). Kabel yang digunakan dalam penulisan ini adalah kabel UTP. Ada dua standard pengurutan kabel yang saat ini digunakan dalam sebuah jaringan, yaitu standar EIA (Electronics Industrial Association) dan standar AT&T. Perbedaan pada kedua standar tersebut ada pada urutan warna kabel saja. Standard pengkabel twisted pair yang sering digunakan adalah standard AT&T. Pada kedua ujung kabel dipasang sebuah konektor bernama RJ-45. Ada dua macam cara menghubungkan kabel twisted pair
untuk kabel yang menghubungkan antar
LAN-card menggunakan metode crossover, sedangkan untuk menghubungkan LAN card dengan switch menggunkan metode straight. Urutan warna dalam pengkabelan dengan metode straight : Ujung ke -1
Ujung ke-2
Orange/Putih
Orange/Putih
Orange
Orange
Hijau/Putih
Hijau/Putih
Biru
Biru
Biru/Putih
Biru/Putih
Hijau
Hijau
Coklat/Putih
Coklat/Putih
Coklat
Coklat
Tabel 2.2. Pengkabelan metode straight Penjelasan : Urutan warna diantara kedua sisi kabel sama. Sedangkan urutan kabel untuk metode Crossover adalah:
40
Ujung ke - 1
Ujung ke- 2
Orange/Putih
Hijau/Putih
Orange
Hijau
Hijau/Putih
Orange/Putih
Biru
Biru
Biru/Putih
Biru/Putih
Hijau
Orange
Coklat/Putih
Cokelat/Putih
Coklat
Cokelat Tabel 2.3. Pengkabelan metode crossover
Penjelasan: urutan kedua ujung kabel berbeda. Urutan warna pada baris pertama ditukar dengan urutan warna pada baris ketiga, sedangkan urutan warna pada baris kedua ditukar dengan urutan warna pada baris keenam.
2.4.
Tools (Peralatan)
2.4.1. Laptop Komputer laptop atau biasa dikenal dengan istilah notebook, merupakan komputer personal yang memiliki sumber daya baik baterai maupun listrik AC. Laptop memiliki ukuran yang lebih kecil dari tas koper sehingga dapat dengan mudah dibawa bepergian dan digunakan di tempat-tempat lain. Sebuah laptop
memiliki berat yang umumnya lebih ringan dari 3 kilogram dan
memiliki ketebalan 3 inchi atau kurang. Merek-merek terkenal dari laptop antara lain adalah IBM, Apple, Compaq, Dell, dan Toshiba.
41
2.4.2. Universal Serial Bus (USB) USB merupakan socket model baru yang menghubungkan PC (Personal Computer) dan alat lainnya yang menjanjikan kemudahan instalasi dengan prinsip PnP (Plug and Play) dan kecepatan transfer data.
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
3.1. Metode Penelitian Metode yang digunakan pada penulis skripsi ini adalah metoda kualitatif, terfokus pada studi kasus untuk memperoleh gambaran mengenai kasus. Metode ini tidak hanya memperoleh gambaran terhadap kasus secara ilmiyah, tetapi juga menerangkan hubungan, menghasilkan data deskriptif yang dijadikan dasar analisis bagi pemecahan masalah yang menjadi fokus penelitian. Data deskriptif tersebut baik dari sumber data utama di lapangan maupun data pendukung yang bersumber dari bahan pustaka sebagai landasan teori. Penelitian
metode
kualitatif
sebagaimana
“Bagdan
dan
Tayler
mendefinisikan metode kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang dapat diamati” (Moleong, 2001;3). 3.1.1. Deskripsi Data Data yang diteliti dan dianalisis dalam penelitian ini adalah data kualitatif yang diperoleh dari observasi ke obyek yang diteliti melalui wawancara dengan Dokter, dan Staf Rumah Sakit Citra Medika di Daerah Cibitung Bekasi Jawa Barat mengenai Aplikasi Hasil dan Kerjasama Kesehatan medical check up. Dan melalui pengkajian dokumen yang berkaitan dengan data hasil pelaksanaan medical check up dan kerjasama kesehatan dengan instansi / lembaga lain. Sedangkan untuk data dari pasien (karyawan dan non karyawan) dengan 42
43
menyebarkan angket kepada para pasien yang menjadi pasien di Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat. Penelitian kualitatif menggunakan teknik
“purposive sampling” dan
“Snowball sampling” yakni meminta kepada responden dan menunjukan orang lain yang dapat memberikan informasi. Sampel yang dipilih secara khusus berdasarkan tujuan penelitiannya, dan ini diharapkan bergulir kepada responden lain yang sejenis dengan tujuan penelitian (Snoball Sampling). Tujuan penggunaan purposive sampling adalah untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan tujuan penelitian (Lincoln & Gubs, 1985:202). “Penelitian kualitatif adalah tradisi tertentu dalam ilmu pengetahuan sosial yang secara fundamental bergantung pengamatan pada manusia dalam kawasannya sendiri dan berhubungan dengan orang-orang tersebut dalam bahasanya dan dalam peristilahannya.”(Kirk &Miller, 1986;9)
3.2. Teknik Pengumpulan Data Dalam melakukan penelitian ini diperlukan data-data informasi yang relatif lengkap sebagai bahan yang dapat mendukung kebenaran materi uraian pembahasan. Oleh karena itu sebelum menyusun skripsi ini, dalam persiapannya terlebih dahulu dilakukan pencarian dan pengumpulan data-data atau bahan materi yang diperlukan. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis aantara lain :
44
3.2.1. Observasi Teknik ini mempunyai tiga tahapan : Pertama tingkat partisifasi pasif, peneliti berperan sebagai penonton tanpa melibatkan diri secara langsung. Kedua tingkat partisipatif sedang yang ditandai dengan adanya intensitas peran serta peneliti. Ketiga Tingkat partisipasi penuh, dimana peneliti melibatkan diri sepenuhnya dalam situasi obyek penelitian. Pada bagian ini, penulis menggunakan tingkat partisipatif sedang, dengan pertimbangan penulis adalah seorang guru juga. Observasi pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat dilakukan untuk mendapatkan data-data awal dalam hal ini data-data proses medical check up yang sedang berjalan pada saat itu. Data-data awal ini digunakan untuk dianalisis dan dikembangkan menjadi sebuah perangkat lunak
3.2.2. Wawancara “Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu. Percakapan itu dilakukan oleh dua pihak, yaitu pewawancara(interviewer) yang mengajukan pertanyaan dan yang diwawancarai (interviewee) yang memberikan jawaban atas pertanyaan itu.”(Moleong, 2001;135). Sedangkan menurut Singarimbun bahwa “wawancara adalah mendapatkan informasi dengan cara bertanya langsung kepada responden.”(Singarimbun, 1995;193). Teknik wawancara yang digunakan adalah wawancara terstruktur, sebagaimana diungkapkan oleh Moleong bahwa “Wawancara terstruktur adalah
45
wawancara yang pewawancaranya menetapkan sendiri masalah dan pertanyaanpertanyaan yang diajukan.”(Moleong, 2001;138). Mewawancarai orang yang ahli dalam bidangnya atau melakukan diskusi dengan orang-orang yang mengerti terhadap materi bahasan agar mendapatkan bahan masukan untuk penyusunan skripsi ini. Dalam hal ini, penulis melakukan wawancara dengan beberapa staf pegawai Rumah Sakit Citra Medika dan Dokter. Tehnik ini digunakan untuk mendapatkan data dari pengelola Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat yang akan digunakan sebagai referensi dalam menyesuaikan sebuah procedure dan report medical check up dengan perangkat lunak yang akan dibuat.
3.2.3. Studi Pustaka Pengumpulan data dan informasi dengan cara membaca buku-buku referensi, e-book, dan situs internet yang dapat dijadikan acuan pembahasan dalam masalah ini. Adapun buku-buku yang dipakai dalam skripsi ini dapat dilihat pada daftar pustaka. Pencarian data melalui internet juga dilakukan untuk memperoleh data-data tambahan.
3.2.4. Angket Angket adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden (Suhartini, 1989;140). Teknik ini digunakan untuk mengetahui secara mendetail tentang pandangan pasien (karyawan dan non karyawan) yang menjadi sample Rumah Sakit Citra Medika
46
Cibitung Bekasi Jawa Barat. Jenis angket yang dibuat adalah angket tertutup artinya daftar pertanyaan tertulis disertai dengan alternatif jawabannya.
3. 3. Teknik Analisis Data Analisis data menurut Patton (1980;269) “Proses mengatur urutan data, mengorganisasikannya ke dalam suatu pola, ketegori dan satuan uraian dasar.”(Moleong, 2001;103). Data yang diperoleh akan dianalisa dengan menggunakan teknik presentase dari data yang dihasilkan melalui angket penyebaran kuisioner dan selanjutnya ditafsirkan kriteria yang telah ditentukan, kemudian ditarik kesimpulan. Sebagaimana diungkapkan oleh Winarno bahwa “Mengolah data adalah usaha untuk membuat data itu berbicara sebab betapapun besarnya jumlah dan tingginya nilai yang terkumpul apabila tidak disusun dalam suatu organisasi dan diolah menurut suatu sistematika yang baik, niscata itu merupakan bahan yang membisu seribu bahasa.”(Winarno, 1985;109). Adapun hasil wawancara dan pengkajian dokumen menjadi bahan untuk dianalisa dan disimpulkan. Kemudian hasil kuisioner yang sudah dipresentasikan dan disimpulkan dari kesimpulan wawancara serta pengkajian dokumen resmi dijadikan bahan untuk menerapkan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up pada Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat.
47
3.4.
Metode Pengembangan Sistem Metoda Pengembangan Sistem
adalah metode yang digunakan untuk
mencari informasi tentang sistem aplikasi. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah model pendekatan RAD (Rapid Application Development). Model diperkenalkan
pengembangan oleh
James
RAD
Martin
(Rapid pada
Application
tahun
1991.
Development)
Adapun
metode
pengembangan RAD (Rapis Application Development) menurut James Martin melingkupi fase-fase sebagai berikut (Kendall & Kendall, 2003:238).
Gambar 3.1 Fase-fase RAD Penjelasan Gambar 3.1: Rencana Kebutuhan (Requirement Planning) Pada tahap ini, user dan penulis melakukan semacam pertemuan untuk melakukan identifikasi tujuan dari aplikasi kerjasama kesehatan medical check up dan melakukan identifikasi kebutuhan informasi untuk mencapai tujuan. Pada tahap ini hal terpenting adalah adanya keterlibatan dari kedua belah pihak, bukan hanya sekedar persetujuan akan proposal yang sudah dibuat.
48
Proses Desain (Design Workshop) Pada tahap ini penulis melakukan proses desain dan melakukan perbaikanperbaikan apabila masih terdapat ketidaksesuaian desain antara user dan penulis. Untuk tahap ini maka keaktifan user yang terlibat sangat menentukan untuk mencapai tujuan, karena user bisa langsung memberikan komentar apabila terdapat ketidaksesuaian pada desain. Pada tahap ini, user dan penulis berkumpul menjadi satu dan duduk di meja melingkar dimana masing-masing orang bisa melihat satu dengan yang lain tanpa ada halangan. Apabila memungkinkan, maka masing-masing user diberikan satu komputer yang terhubung satu dengan yang lain, sehingga masing-masing bisa melihat desain yang dibuat dan langsung memberikan komentar. Hal ini sering kali disebut dengan Group Decision Support System (GDSS). Pada beberapa kasus, GDSS ini merupakan suatu langkah yang ideal, karena user dan penulis dapat menyetujui desain yang dibuat untuk kemudian dilanjutkan dalam pembuatan prototype dari aplikasi kerjasama kesehatan medical check up yang dimaksud dengan langsung menampilkan kepada user hasilnya dengan cepat. Pada tahap desain ini membutuhkan waktu beberapa hari, akan tetapi bisa semakin lebih lama, tergantung dari besar kecilnya sistem yang dibuat. Pada selang waktu tersebut, user bisa memberikan tanggapan terhadap aplikasi medical check up yang sudah dikembangkan untuk selanjutnya dilakukan perbaikanperbaikan. Dengan demikian proses pengembangan suatu sistem membutuhkan waktu yang cepat.
49
Dalam perancangan antarmuka, dibuat beberapa form dan list yang antara lain: 1.
Form Login
2.
Form Menu Utama
3.
List Menu Utama
4.
Form Pendataan Peserta Medical
5.
Form Hasil Check Fisik (Pemeriksaan Umum dan Khusus)
6.
Form Hasil Check Laboratorium
7.
Form Report Data Peserta Medical
8.
Form Report Hasil Check Fisik
9.
Form Report Hasil Check Laboratorium
Implementasi (Implementation) Setelah desain dari sistem yang akan dibuat sudah disetujui baik itu oleh user dan penulis, maka pada tahap ini penulis mengembangkan desain menjadi suatu program. Setelah program selesai baik itu sebagian maupun secara keseluruhan, maka dilakukan proses pengujian terhadap program tersebut apakah terdapat kesalahan atau tidak sebelum diaplikasikan. Pada saat ini maka user bisa memberikan tanggapan akan sistem yang sudah dibuat serta persetujuan mengenai sistem tersebut. Adapun hal terpenting adalah bahwa keterlibatan user sangat diperlukan supaya sistem yang dikembangkan dapat memberikan kepuasan kepada user, dan di samping itu, sistem yang lama tidak perlu dijalankan secara paralel dengan sistem yang baru. Proses pengembangan ini dilakukan dengan
50
memakai perangkat lunak visul basic 6 dengan menyederhanakan penempatan hasil pemeriksaan medical check up ke dalam beberapa form, agar tidak terlalu rumit dalam proses pengisiannya. Sedangkan dalam masalah pengamana, dilakukan set directory dengan mengubah file database ke dalam sebuah memor eksternal agar tetap terjaga kerahasiaan data peserta medical check up dan hasil pemeriksaan medical check up oleh para dokter terhadap pasiennya.
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN AHASAN
4.1 Penyajian Hasil Analisis Data 4.1.1. Objek Penelitian Rumah Sakit Citra Medika (RSCM) didirikan pada tahun 2004 terletak di Jl. Raya H. Bosih No.117 Cibitung Bekasi dengan nomor pendirian nomor : 503/3096/Dinkes/RS/2004
dan
nomor
penyelenggaraan
503/1534/Dinkes/RS/2006. A. Struktur Organisasi RSCM Group
Gambar 4.1 Struktur Organisasi RSCM Group 51
nomor
:
52
Rumah Sakit Citra Medika atau RSCM merupakan rumah sakit Laboratorium Utama. Sejak berdirinya Rumah Sakit Citra Medika memiliki tiga cabang yang terletak di Cibitung dan Tambun. Selain melayani pemeriksaan laboratorium, Rumah Sakit Citra Medika juga melayani pemeriksaan Rontgen, EKG Audiometri, Spirometri, dan Medical Check Up. Motto yang dimiliki oleh Rumah Sakit Citra Medika adalah Cepat, Akurat, dan Memuaskan. Disamping itu, Rumah Sakit Citra Medika telah menjalin kerjasama dengan berbagai Dokter, Rumah Sakit, dan Perusahaan. Diantara Client Rumah Sakit Citra Medika yang telah melakukan kerjasama kesehatan medical check up dua tahun terakhir ini terhitung dari tahun 2009 antara lain: 1. PT. AHM (Astra Honda Motor), sebanyak 2600 karyawan yang mengikuti tes medical check up. 2. PT. KIDO JAYA, sebanyak 3510 karyawan yang mengikuti tes medical check up 3. PT. KDS INDONESIA, sebanyak 2780 karyawan yang mengikuti tes medical check up 4. PT. DAELIM INDONESIA, TBK, sebanyak 1870 karyawan yang mengikuti tes medical check up 5. PT. TIRTA ALAM SEGAR, sebanyak 620 karyawan yang mengikuti tes medical check up
53
Fasilitas yang terdapat di Rumah Sakit Citra Medika berupa Fasilitas Poliklinik Rawat Jalan, Ruang Rawat Inap, Unit Penunjang Medis, Gudang, Dapur, Ruang Tehnisi, Parkir, serta Gapura. Lokasi Rumah Sakit Citra Medika berada pada titik koordinat 60 12’ 29” S, 1070 6’ 57” E. Berjarak sekitar +41 km dari kampus UIN Jakarta. Lokasi ini, disamping dekat dan mudah terjangkau, juga kondisi rumah sakit dapat mempresentasikan terhadap rumah sakit lainnya dipinggiran kota. Jenis pelayanan yang terdapat di Rumah Sakit Citra Medika adalah sebagai berikut: 1). Unit Pelayanan Medis, terdiri dari: a. Unit Rawat Jalan / poliklinik meliputi : Klinik umum, Klinik Kebidanan dan penyakit Kandungan, Klinik Kesehatan Anak, Klinik Penyakit Dalam, Klinik Penyakit Paru, Klinik THT, Klinik Bedah Ortophedi, Klinik Penyakit Kulit & Kelamin, Klinik Penyakit gigi & Mulut, Klinik Penyakit Mata b. Unit Gawat Darurat (UGD) c. Instalasi Rawat Inap dengan rincian: •
Ruang VIP terdiri dari: VIP Bougenvil, VIP Tulip, VIP Krisan, VIP Edelwis, VIP Rose, VIP Lavender, VIP Sakura.
•
Ruang Biasa terdiri dari: Ruang Anak, Ruang Cempaka.
d. Instalasi Kamar Bersalin (VK) e. Instalasi Rawat Intensif (Intensive Care Unit)
54
f. Unit Pemeriksaan Kesehatan Berkala g. Instalasi Bedah Sentral
2)
Unit Penunjang Medis, terdiri dari: a. Laboratorium. b. Radiology. c. Penunjang diagnostik lain yaitu : EKG (Electrokardiografi), EEG (Electroensefalografi).
Adapun nama-nama dokter yang menjadi Tim Medical Check Up adalah sebagai berikut : No
Nama Dokter
Keterangan
1
Dr Mangarah A.M Purba SpPD
Sp Penyakit Dalam
2
Dr H. Edy, SpTHT
Dr THT
3
Dr Bachtiar Husein, SpP
-
4
Dr Ganda, SpJ
-
5
Dr Nurhadiah, SpR
-
6
Dr. Natsir Sutte
Dr Umum
7
Dr Amran
Dr. Umum
Tabel 4.1. Nama-Nama Dokter Tim Medical Check Up Koordinator tim Medical Check Up adalah Dr. Natsir Sutte
55
3)
Unit Pelayanan Administrasi, terdiri dari : Administrsi Keuangan, Administrasi Pasien Perusahaan, Administrasi Humas & Marketing, Administrasi EDP (Electro Data Processing), Kesekretariatan, Administrasi Pasien Umum, Administrasi Logistik, Administrasi Personalia, Administrasi Rekam Medis, Administrasi Provider Relation.
4.1.2. Prosedur Medical Check Up Di bawah ini merupakan Flow Process yang dilakukan pihak Rumah Sakit Citra Medika kepada para pasien yang akan melakukan medical check up. Input Registration
List Pasien Excel Format
Pendaftaran Peserta
Pemeriksaan
PELAPORAN HASIL REVIEW
Gambar 4.2. Flow Process Medical Check Up
4.1.3. Peralatan Medical Check Up Ada beberapa peralatan canggih yang digunakan oleh pihak Rumah Sakit Citra Medika dalam melakukan medical check up terhadap para pasiennya. Dibawah ini
56
merupakan gambar-gambar peralatan medical check up di Rumah Sakit Citra Medika: 1. VACUTAINER (Alat Ph Lebotomi) Keunggulan dari alat ini adalah
hanya
dapat
digunakan sekali untuk tiap pemeriksaan, sehingga akan menjamin
tidak
akan
terkontaminasi. Dengan alat ini, pengambilan darah dapat dilakukan dengan cepat karena menggunakan sistem Vacuum, sehingga darah akan keluar dengan sendirinya. Di samping itu, dengan alat ini dapat mengurangi rasa sakit pada waktu dilakukan proses pengambilan darah terhadap pasien. Dengan alat ini juga, darah yang diambil langsung tersimpan dalam tabung vacuum khusus, sehingga akan mengurangi resiko tertukar. Dalam penggunaannya juga ditunjang dengan paramedis yang sudah berpengalaman dibidangnya.
2. COBAS MIRA CLASSIC (Chemical Analyzer) Alat ini merupakan pakan alat analisis untuk pemeriksaan kimia
darah
secara
otomatis. Di samping itu
57
juga, alat ini sudah dikalibrasi pada tanggal 5 maret 2007. 3. ABX MIKROS 60 Alat di samping ini digunakan untuk pemeriksaan hematology lengkap.
4. MOBIL RONTGEN X-RAY SMIC 30 MA Kalibrasi
bulan
April
2007
4.1.4. Sistem Pelaporan Medical Check Up Sistem pelaporan yang dilakukan oleh pihak Rumah Sakit Citra Medika dalam pembuatan sebuah laporan medical check up bagi semua peserta medical yang berprofesi sebagai karyawan di salah satu perusahaan adalah sebagai berikut: ♦ Hasil Rangkap 2(Dua) : Untuk 1st Copy Untuk Karyawan 2nd Copy Untuk Perusahaan ♦ Total Recapitulation : Soft Copy dan Hard Copy ♦ Total Resume dan Analysis
58
4.2. Desain Aplikasi Kerjasama Medical Check Up Kerjasama Medical Check Up di Rumah Sakit Citra Medika ini bersifat proyek terhadap perusahaan yang akan melakukan medical bagi para karyawannya. Prosesnya yaitu pihak rumah sakit melakukan presentasi atau penawaran (promotion) kepada pihak perusahaan, kemudian apabila terjadi kesepakatan diantara kedua belah pihak, maka kerjasama kesehatan medical check up akan dilakukan. Penentuan tempat pelaksanannya pun tergantung kesepakatan diantara kedua belah pihak, baik itu pihak Rumah Sakit Citra Medika yang datang ke tempat perusahaan itu, atau pihak perusahaan itu sendiri yang mendatangi Rumah Sakit Citra Medika. Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up ini hanya berperan di saat pendataan para peserta medical, penginputan hasil medical check up yang telah dilakukan oleh para dokter ahli, dan di saat pemberian atau pencetakan hasil laporan medical check up sekaligus daftar para peserta yang telah melakukan medical. Pada tahapan ini akan dibahas langkah-langkah dalam pembuatan aplikasi medical check up di Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat yang disesuaikan dengan bentuk formulir pemeriksaan yang biasa dilakukan di Rumah Sakit Citra Medika pada saat melakukan medikal. Dalam pembuatan aplikasi kerjasama kesehatan medical check up di Rumah Sakit Citra Medika ini dilakukan langkah-langkah persiapan :: Membuat alur kerja atau flowchart, membuat tabel yang telah disesuaikan dengan pemeriksaan yang dilakukan di Rumah Sakit Citra Medika pada saat melakukan
59
medical, desain tampilan pada Visual Basic sekaligus pengkodean, dan tahap terakhir test program. 4.2.1
Rancangan Flowchart Dalam menyusun langkah akurat suatu aplikasi maka diperlukan suatu
petunjuk yang mengarah pada proses kerja dari aplikasi. Proses itu disusun dengan menggunakan sebuah bentuk Flowchart yang berbentuk simbol-simbol. Flowchart ini dirancang untuk mempermudah user dalam menggunakan aplikasinya atau untuk diketahui alur kerja dari suatu instruksi-instruksi yang diberikan. Berikut ini ada beberapa Flowchart yang digunakan antara lain :
Gambar 4.3 Flowchart Login
60
Flowchart diatas menjelaskan bahwa aplikasi ini dimulai dengan tampilan pembuka yaitu Login yang mengawali program ini, lalu dalam form pembuka tersebut ada suatu proses yaitu memberikan perizinan bagi siapa saja yang akan menggunakan aplikasi ini untuk langsung menuju ke halaman utama apabila sudah melalui form pembuka ini dan jika tidak maka pengguna akan terus ada pada halaman Login atau langsung memilih untuk membatalkan menjalankan aplikasi ini. A E Tidak
Close
Ya Input Data
Peserta Medical
Ya Hasil Check Lab
E
Ya
C
Pilih
Ya
B Gambar 4.4 Flowchart Menu Utama
Check Fisik
D
61
Flowchart diatas menjelaskan bahwa dalam halaman menu utama berisi 2 proses menuju Sub Menu Input Data yaitu Data Peserta Medical, Check Phisic, Check Laboratorium. Jika memilih “ya” maka akan melakukan sebuah proses Input Data Peserta Medical Check up, Hasil Pemeriksaan Cek Fisik, dan Hasil Pemeriksaan Cek Laboratorium. Jika memilih “tidak” maka bisa keluar program atau melihat hasil laporan. D E
C
B
G:\Memory External
Proses Data Tidak
Ya Saving data
Hasil Check Lab
Hasil Check Fisik
Laporan
G
H
F Gambar 4.5. Flowchart Saving Data dan Laporan
62
FlowChart di atas menjelaskan bahwa sebelum melakukan input data pada 3 form di atas yaitu peserta medical, Hasil Pemeriksaan Cek Fisik, dan Hasil Pemeriksaan Cek Laboratorium, maka terlebih dahulu harus memasukkan sebuah memory external untuk mengakses file database Medical Check Up yang ada pada memory external tersebut. Untuk pemeriksaan Hasil Cek Fisik dan Laboratorium, maka harus sesuai dengan pemeriksaan dokter di lapangan. Dari ketiga operasi tersebut yaitu input data peserta medical, pemeriksan fisik dan juga pemeriksaan Laboratorium, dapat di buatkan sebuah laporan yang jelas sesuai dengan form aplikasi yang dipakai di rumah sakit pada saat melakukan medical check up.
F
G
H
Lanjutkan
Tidak Selesai Gambar 4.6 FlowChart Penutup FlowChart di atas menunjukkan bahwa data pada laporan yang tersimpan secara otomatis ke dalam memory external juga dapat di simpan pada memory internal yang ada pada komputer yang sedang dioperasikan. Apabila akan
63
melakukan pengisian ulang Hasil Pemeriksaan Cek Fisik ataupun Cek Laboratorium, maka akan menuju kepada proses FlowChart 4.5 4.2.2. Entity Relationship Diagram (ERD) Entity Relationship Diagram (ERD) atau sering kita kenal dengan diagram hubungan entitas adalah merupakan diagram yang menggambarkan hubungan antar entitas yang masih saling terkait satu sama lain. Keberadaan ERD dalam proses pembuatan perangkat lunak ini dibutuhkan untuk mengetahui hubungan data-data yang terdapat di entitas lain, berikut ini adalah gambaran dari ERD Pelayanan Kesehatan Medical Check Up di Rumah Sakit Citra Medika Cibitung Bekasi Jawa Barat. Peserta Medical
Many
One Daftar
Petugas RSCM
Check Up
Pemeriksaan Fisik
Pemeriksaan Laboratorium
Gambar 4.7 ERD pelayanan kesehatan MCU Berikut ini adalah tipe-tipe data dari tabel-tabel yang digunakan dalam pengembangan perangkat lunak medical check up. a. Peserta Medical Tabel Tipe Data Peserta Medical Nama Tipe data Panjang No.MCU Text 10 NIK Text 10
64
NamaPeserta Text 50 TglLahir Date/Time Umur Number Long Int Bagian Text 20 Kelamin Text 20 TglMCU Date/Time Tabel 4.2. Tabel Peserta Medical b. Pemeriksaan Fisik (Anamnesis) Nama Tipe data Panjang NoMCU Text 10 Merokok Text 10 MemakaiObat Text 10 RiwayatPenyakit Text 10 RiwayatOperasi Text 10 KeluhanUtama Text 10 ButaWarna Text 10 KacaMata Text 10 Visus Text 10 Strabismus Text 10 Konjungtiva Text 10 SkleraIkterik Text 10 ReflekPupil Text 10 KelainanMata Text 10 JenisKelainan Text 10 Exoptalmus Text 10 Simetris Text 10 KelainanParu Text 10 KelainanJantung Text 10 KelainanBentuk_E Text 10 JariTubuh_drumTick Text 10 Polidactili Text 10 BekasLukaSayatan Text 10 Varises Text 10 Polio Text 10 Hemiparesis Text 10 PembengkakanSendi Text 10 Lordosis_Kyposis Text 10 Tabel 4.3. Tabel Anamnesis c. Pemeriksaan Fisik (Pemeriksaan Umum) Nama NoMCU
Tipe data Text
Panjang 10
65
TekananDarah Text 10 DenyutNadi Text 10 TinggiBadan Text 10 BeratBadan Text 10 KeadaanKulit Text 10 PenurunanKualitas Text 10 KelainanBentuk_T Text 10 PerforasiMembranT Text 10 LabioPalatoschizis Text 10 KelainanFaring Text 10 PembesaranTonsil Text 10 SeptumDeviasi Text 10 Sekret Text 10 CariesDentis Text 10 GangrenRadixs Text 10 CalculusDentis Text 10 GigiPalsu Text 10 Struma Text 10 Limfadenopati Text 10 KelainanBentuk_A Text 10 BekasOperasi Text 10 Hepatomegali Text 10 Splenomegali Text 10 NyeriTekanE Text 10 NyeriTekanT Text 10 Striae Text 10 TerabaTumor Text 10 Tabel 4.4. Tabel Pemeriksaan Umum d. Pemeriksaan Laboratorium (Hematology) Nama NoMCU Hemoglobin Eritrosit_hema Leukosit_hema LajuEndapdarah Basofil Eosinofil Batang Segmen Limfosit Monosit Hematokrit Trombosit
Tipe data Text Text Text Text Text Text Text Text Text Text Text Text Text
Panjang 10 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
66
MCV Text MCH Text MCHC Text UA Text CRP Text CRE Text UREA Text SGOT Text SGPT Text Warna Text Kejernihan Text BeratJenid_bj Text PH Text Protein Text Glukosa Text KetonUrine Text Urrobilin Text Billirubin Text Nitrit Text Leukosit Text Eritrosit Text SedSelEpitel Text SedSilinder Text KristalCaOxalat Text KristalPhospat Text KristalAsamUrat Text KristalAmorph Text KristalKarbonat Text Bakteri Text Tabel 4.5. Tabel Hematology
5 5 5 5 5 5 5 5 5 8 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4.2.3. Desain Form Aplikasi kerjasama Kesehataan Medical Check Up Adapun ketentuan dan prosedur yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Mendatangi tempat penelitian, kemudian meminta persetujuan pada pihak rumah sakit.
67
2. Kemudian melakukan wawancara kepada dokter dan staf rumah sakit untuk mendapatkan keterangan apa saja yang dibutuhkan dalam pembuatan aplikasi medical ini. 3. mempelajari form medical berupa hardcopy sebuah laporan hasil pemeriksaan medical. 4. Setelah mempelajari form medical tersebut kemudian mulai melakukan pembuatan aplikasi pada sistem.
4.2.3.1.
Form Login Halaman ini berfungsi untuk mengatur hak akses dalam pengoperasian
program Aplikasi Medical Check UP di Rumah Sakit Citra Medika. Tujuannya agar tidak bebas dioperasikan oleh semua pihak
Gambar 4.8 Form Login Penjelasan gambar 4.8: Pada kolom User Name menunjukkan bahwa aplikasi ini hanya orang-orang tertentu yang mempunyai hak akses dalam penggunaan aplikasi ini. Dan Password menunjukkan bahwa aplikasi ini memperkecil para user dalam menggunakan aplikasi ini dengan bebas dan juga memperkuat dalam
68
pengamanan data-data yang berada dalam database aplikasi ini. Apabila Form Login ini sudah bisa dilewati maka akan langsung masuk ke dalam menu utama aplikasi Medical Check Up ini. Koding pembuatan dari Form Login tersebut di atas (Terlampir)
4.2.3.2.
Form Menu Utama Ada dua buah menu layanan yang terdapat pada halaman Utama
ini, yaitu : Input Data dan Laporan
Gambar 4.9 Form Menu Utama Pada Menu layanan Input Data ini terdapat beberapa SubMenu, yaitu: Peserta Medical Check Up, Hasil Check Fisik (Pemeriksaan Umum & Pemeriksaan khusus), dan Hasil Check Laboratorium. Pada menu Laporan juga terdapat tiga buah submenu, yaitu: Laporan Data Peserta Medical, Laporan Hasil Check Fisik, dan Laporan
69
Hasil Check Lab. Menu Laporan tersebut berfungsi untuk membuat atau mencetak data input Peserta medical sekaligus dengan hasil pemeriksaan medical check up. Laporan ini berguna untuk para karyawan atau pegawai yang ingin mengetahui kesehatannya dan juga berguna untuk perusahaan yang ingin selalu mengetahui keadaan para karyawan akan kesehatannya. 4.2.3.3.
Form Peserta Medical Check Up Pada form ini terdapat 7 kolom pengisian yang berguna untuk
mendata semua peserta yang akan melakukan medical check up.
Gambar 4.10 Form Peserta MCU Susunan pengisian dari kolom- kolom tersebut adalah sebagai berikut: 1) Nomor Induk Karyawan 2) Nama Peserta Medical 3) Tanggal Lahir 4) Umur
70
5) Bagian 6) No MCU 7) Tanggal MCU Kemudia mempunyai 6 tombol layanan yang dapat membantu di dalam melakukan proses input data. 1) NEW
: Berfungsi untuk menginput data pendaftran peserta baru
2) EDIT
: Berfungsi untuk merubah data hasil input apabila terjadi kesalahan dalam pengetikan atau dalam pemberian nomor uut peserta.
3) DELETE
: Berfungsi untuk menghapus data yang salah input atau sudah tidak melakukan medical kembali atau bisa juga menghapus data peserta yang batal ikul melakukan medical.
4) CANCEL
: Berfungsi apabila pada saat sedang melakukan pengisian data , kemudia tidak dilanjutkan pada pertengahan prosesnya atau bisa juga digunakan untuk keluar dari satu layanan, misalnya pada saat melakukan penyimpanan, maka untuk keluar dari layanan tersebut bisa memakai layanan Cancel.
5) SAVE
: Berfungsi untuk menyimpan data peserta yang akan melakukan medical check up pada saat
71
penginputan awal, atau bisa juga digunakan setelah melakukan perubahan pada data peserta yang ada. 6) CLOSE
:
Berfungsi untuk keluar dari jendela form Data Peserta medical check up.
Kemudian diluar 6 tombol layanan tersebut juga terdapat satu layanan penting yang harus ada pada sebuah aplikasi yaitu layanan searching atau pencarian. Pada layanan ini terdapat 3 bantuan yang diterapkan: 1) Pencarian berdasarkan Tanggal medical check up 2) Pencarian berdasarkan Bagian (Pekerjaan) 3) Pencarian berdasarkan Umur Kemudian ada layanan tambahan lagi untuk melakukan minimize pada layar data peserta yaitu dengan menggunakan tombol priview. 4.2.3.4. Form Hasil Check Fisik pada form Hasil Check Fisik ini dibagi menjadi dua bagian yaitu Pemeriksaan Umum dan Pemeriksaan Khusus. 1) Form Pemeriksaan Umum Pada form ini terdapat 4 buah penginputan hasil pemeriksaan Check Fisik yaitu : Anamnesis, Thorak, Mata, Ekstrimitas. a) Anamnesis Pada pemeriksaan Anamnesis ini meliputi Merokok, Memakai Obat, Riwayat Penyakit, Riwayat Operasi, dan Keluhan Utama.
72
Tampilan Inputnya adalah sebagai berikut:
Gambar 4.11. Form Hasil Check Fisik Anamnesis b) Thoraks Pada pemeriksaan Thoraks ini meliputi Simetris, Kelainan Paru, Kelainan jantung. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.12. Form Hasik Check Fisik Thoraks
73
c) Mata pada pemeriksaan mata ini meliputi Buta warna, Kaca mata, Visus, Strabismus, Konjungtiva, Sklera Ikterik, Reflek Pupil, Jenis Kelainan, Exoptalmus, dan Kelainan Mata. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.13 Form Hasik Check Fisik Mata d) Ekstrimitas Pada pemeriksaan ekstrimitas ini meliputi Kelainan Bentuk, Jari Tubuh / Drum Tick, Polidactili, Bekas Luka Sayatan, Varises, Polio, Hemiparesis, Pembengkakan Sendi, dan Sis Kyposis. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
74
Gambar 4.14. Form Hasil Check Fisik Ekstrimitas 2). Pemeriksaan Khusus Pada form ini terdapat 7 buah penginputan hasil pemeriksaan Check Fisik yaitu : Pemeriksaan Umum, Abdomen, Gigi, Rongga Mulut, Leher, Hidung, dan Telinga. a) Pemeriksaan Umum Pada Pemeriksaan Umum ini meliputi Tekanan darah, Denyut Nadi, Tinggi Badan, Berat Badan, Keadaan Kulit. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
75
Gambar 4.15. Form Hasil Check Fisik Pemeriksaan Umum b) Abdomen Pada pemeriksaan Abdomen ini meliputi Kelainan Bentuk A, Bekas Operasi, Hepatomegali, Splenomegali, Nyeri Tekan E, Nyeri Tekan T, Striae, dan Teraba Tumor. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.16. Form Hasil Check Fisik Abdomen
76
c) Gigi Pada pemeriksaan gigi ini meliputi Caries Dentis, Gangren Radixs, Calculus Dentis, dan Gigi Palsu. Tampilannya adalah sebagai berikut:
Gambar 4.17. Form Hasil Check Fisik Gigi d) Rongga Mulut Pada pemeriksaan Rongga Mulut ini meliputi Labio Palatoshizis, Kelainan Faring, Pembesaran Tonsil. Tampilan inputannya adalah sebagai berikut :
77
Gambar 4.18. Form Hasil Check Fisik Rongga Mulut e) Leher pada pemeriksaan leher ini meliputi Struma dan Limfadenopati. tampilan inputnya sebagai berikut :
Gambar 4.19. Form Hasil Check Fisik Leher f) Hidung Pada pemeriksaan hidung ini meliputi Septum Deviasi dan Sekret. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
78
Gambar 4.20. Form Hasil Check Fisik Hidung g) Telinga pada pemeriksaan telinga ini meliputi Penurunan Kualitas, Kelainan Bentuk, Perforasi Membran. Tampilan inputnya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.21. Form Hasil Check Fisik Telinga
79
4.2.3.5.
Form Hasil Check Laboratorium Pada Form ini terdapat empat pemeriksaan yaitu : 1)
Hematology pada pemeriksaan hematology ini meliputi Hemoglobin, Eritrosit,
Leukosit, Laju Endap Darah, Basofil, Eosinofil, Batang, Segmen, Limfosit, Monosit, Hematokrit, Trombosit, MCV, MCH, MCHC. Tampilan inputannya sebagai berikut:
Gambar 4.22. Form Hasil Check Lab Hematology 2)
Kimia Darah
Pada pemeriksaan ini meliputi UA, CRP, CRE, UREA, SGOT, SGPT. Tampilan inputannya adalah sebagai berikut :
80
Gambar 4.23. Form Hasil Check Lab Kimia Darah 3)
Makroskopis
Pada pemeriksaan ini meliputi Warna, Kejernihan, Berat Jenid /bj, PH, Protein, Glukosa, Keton Urine, Urrobilin, Billirubin, Nitrit. Tampilan inputannya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.24. Form Hasil Check Lab Makrskopis
81
4)
Mikroskopis
Pada pemeriksaan ini meliputi Leukosit, Eritrosit, Sed Sel Epitel, Sed Silinder, Kristal Ca Oxalat, Kristal Phospat, Kristal Asam Urat, Kristal Amorph, Kristal Karbonat, Bakteri. Tampilannya adalah sebagai berikut :
Gambar 4.25. Form Hasil Check Lab Mikroskopis 4.2.3.6. Laporan 1) Laporan Data Peserta MCU
Gambar 4.26. Design Report Data Peserta MCU
82
2). Laporan Hasil Check Fisik
Gambar 4.27. Design Report Hasil Check Fisik 3) Laporan Hasil Check Laboratorium
Gambar 4.28. Design Report Hasil Check Lab
83
4.3.
Implementasi Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up Pada tahapan implementasi ini tentunya para pengguna aplikasi
kerjasama kesehatan medical check up di Rumah Sakit Citra Medika harus mengetahui terlebih dahulu cara kerjanya. Para pengguna aplikasi ini adalah Dokter koordinator Tim Medical Check Up dan Para 5 orang Staf Pendamping Dokter. Sebelum memulai cara kerja dari Aplikasi Kerjasama Kesehatan medical check up ini, terlebih dahulu penulis akan menjelaskan perangkat komputer yang digunakan pada saat melakukan medical check up. 4.3.1. Spesifikasi Komputer Rumah Sakit Citra Medika menggunakan komputer dengan Sistem Operasi berbasis Windows Xp SP2, Microsoft Office 2003, Software pendukungnya Microsoft Visual Studio 6.0 yang memanfaatkan Memory Processor Intel P4 1.8 GHz, RAM 512 MB, Harddisk 40 GB dan Video Graphic Adapter 128 MB, Printer HP LaserJet P1006 dan HP Deskjet D1500 Series. Semua spesifikasi tersebut terintegrasi dalam sebuah perangkat komputer. Operating System berbasis windows tersebut digunakan karena selain mudah dalam pengoperasiannya (Familiar) juga perangkat penunjangnya efisien untuk diintegrasikan dan dioperasionalkan. Artinya murah dan mudah mendapatkannya juga cara mengoperasikannya. Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up ini dirancang menggunakan penerapan modus pengalamatan data dan instruksi pada sebuah perangkat lunak.
84
4.3.2. Pengoperasian Aplikasi Dalam hal ini Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up Di Rumah Sakit Citra Medika mempunyai langkah-langkah dalam pengoperasiannya, yaitu sebagai berikut : 4.3.2.1. Pengisian Form Login Halaman ini berfungsi untuk mengatur hak akses dalam pengoperasian program yang akan digunakan dalam hal ini Aplikas Medical Check Up. Tujuannya agar tidak bebas dioperasikan oleh semua pihak. Karena yang berhak mengoperasikan Aplikasi Medical Check Up Pada Rumah Citra Medika hanyalah Dokter dan beberapa orang dari petugas MCU. Pada Form Login ini terdapat 2 buah pengisian kolom. Pertama kolom User Name. kedua kolom Password. Pada kolom User Name, masukkan Kata RSCM, dan pada kolom Password, masukkan angka 123. setelah semua proses Login telah dilalui, kemudian double Enter. Maka Akan langsung terkoneksi ke dalam Main Form Aplikasi ini. Akan tetapi, apabila pengisian password dan user name salah, maka akan muncul message (pesan) yang menginformasikan bahwa password yang dimasukkan salah. Ketika tombol OK diklik maka akan kembali ke dalam pengisian password. Dibawah ini adalah Form Login yang sudah terisi lengkap dengan User Name dan Passwordnya dengan pengisian password yang salah .
Gambar 4.29. Pengisian Form Login salah
85
4.3.2.2. Data Peserta Medical Check Up Ada dua buah menu yang disediakan pada aplikasi ini untuk melakukan pelayanan medical check up: pertama Input Data dan kedua Laporan. Pada layanan Input Data terdapat 3 sub menu, yaitu Peserta Medical Check Up, Hasil Check Fisik, Hasil Check Laboratorium. Pada Hasil Check Fisik terdapat dua buah layanan yaitu Pemeriksaan Umum dan Pemeriksaan Khusus. 1). Untuk melakukan pengisian Peserta Medical maka langkah yang harus dilakukan adalah klik menu Input Data kemudian klik pada submenu Peserta Medical Check Up. Setelah muncul Form Input Data Peserta, kemudia klik pada tombol NEW untuk melakukan pengisian data atau bisa langsung mengisi kolom pengisian. Sebagai contoh akan dimasukkan data sebagai berikut di bawah ini : No.Induk Karyawan
: MAR001
Nama Peserta
: HENDRI
Tanggal Lahir
: 31/12/1984
Umur
: 25 Tahun
Bagian
: Painting
No.MCU
: 0017
Tanggal MCU
: 11 Februari 2009
Langkah – langkah penginputan : 1. Klik Tombol NEW atau langsung klik pada kolom No.Induk Karyawan. Tekan Enter
86
2. Masukkan Nama Peserta. Tekan Enter 3. Lakukan langkah 1 dan 2. kecuali pada pengisian tanggal tidak bisa di enter, harus di klik dengan menggunakan mouse terlebih dahulu. 4. Klik Tombol SAVE apabila semua kolom sudah diisi. 5. Untuk melihat bisa menggunakan tombol preview yang tersedia.
Gambar 4.30. Implementasi Pengisian Data Peserta MCU 2). Apabila dari semua data yang ada dan ingin melihat data lebih specifikasi lagi, maka dapat dilakukan langkah – langkah pencarian data. Ada 3 buah perintah dalam pencarian, yaitu pencarian Tgl.MCU, Bagian, Umur. Langkah – langkah pencarian data : 1. Pada label Cari Berdasarkan, Klik pada ComboBox, maka akan muncul tiga bantuan dalam pencarian. Misalnya akan melakukan pencarian sesuai dengan umur peserta. Umur yang akan dilihat misalnya 25. Maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
87
Gambar 4.31. Implementasi cari data peserta MCU
Keterangan: Dari tampilan di atas dapat diketahui bahwa Peserta Medical yang berusia 25 tahun sebanyak 3 orang. 3). Apabila akan melakukan Perubahan Data Peserta Medical maka langkah – langkah yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut : 1. Klik menu Edit 2. Cari Data yang akan di Edit. misal Data Bagian Assembling. 3. Setelah data ditemukan, lakukan perubahan pada data yang salah. Tampilan Dibawah ini adalah sebelum perubahan.
Gambar 4.32. Implementasi Edit Data Peserta MCU
88
Dari Data yang ada pada blok warna hitam akan dilakukan perubahan pada data Tgl Lahir maka akan tampil seperti dibawah ini.
Gambar 4.33. Implementasi Hasil Edit Data Peserta MCU 4). Apabila akan melakukan penghapusan, alangkah lebih baiknya melakukan proses pencarian terlebih dahulu agar lebih memudahkan dalam proses penghapusan, kemudian klik tombol Delete apabila sudah menemukan data yang akan dihapus tersebut. Misalnya data yang akan dihapus yaitu data salah satu Peserta dengan Umur 25 tahun, No.MCU 0007 atas nama Tatang.
89
Gambar 4.34. Implementasi Hapus Data Peserta MCU Keterangan: Pada gambar 4.33 di atas terdapat data yang di blok hitam. Artinya data tersebut akan dilakukan penghapusan dari data peserta MCU. Apabila sudah diklik tombol Delete maka akan tampil pesan untuk meyakinkan user dalam proses penghapusan. Apabila klik OK, maka data yang ada pada blok hitam tersebut akan terhapus.
Gambar 4.35. Implementasi hasil hapus data peserta MCU
90
Keterangan : Data yang ada pada blok hitam dengan No.MCU 0007 atas nama Tatang sudah terhapus dari Daftar Peserta.
5). Apabila proses input data peserta sudah selesai, maka akan dilanjutkan dengan pengisian hasil check Fisik dan hasil check Lab. Klik tombol Close pada Form Peserta Medical Check Up tersebut. maka program akan langsung keluar dan akan kembali ke Main Form.
4.3.2.3. Hasil Check Fisik. Submenu ini berfungsi untuk melakukan proses penginputan data peserta hasil Medical Check Up. Pada Submenu ini hanya melakukan proses input data Medical Check Up dalam proses pemeriksaan Fisik yang meliputi : Anamnesis, Thoraks, Mata, Ekstrimitas, Pemeriksaan Umum, Abdomen, Gigi, Rongga Mulut, Leher, Hidung, Telinga.
Dalam Aplikasi ini dibagi menjadi dua proses dalam proses input hasil check fisik, yaitu Pemeriksaan Khusus dan Pemeriksaan Umum. 1). Pemerikasaan umum meliputi Anamnesis, Thoraks, Mata, Ekstrimitas. Dibawah ini form input hasil check fisik. langkah- langkah : 1. klik menu Input Data pada Main Form 2. klik Hasil Check Fisik 3. klik Pemeriksaan umum
91
Gambar 4.36. Implementasi Input Hasil Check Fisik
Untuk memudahkan dalam pengisian, terlebih dahulu melakukan proses pencarian data peserta pada kolom Search No.MCU, maka akan tampil data peserta yang akan di lakukan proses input hasil Medical Check Up. Misalnya data peserta yang akan dilakukan Input Hasil Medical Check Up dengan No.MCU 0006. langkah-langkah : 1. Setelah melakukan searching pada No.MCU 2. Check list pada salah satu pemeriksaan. misalnya pertama Anamnesis. 3. setelah di check list maka di bawahnya akan muncul pemeriksaan apa sajakah pada Anamnesis itu.
92
4. Pengisian bisa dilakukan dengan mengetik manual dengan memakai ComboBox. 5. tekan tombol Enter apabila sudah melakukan pengisian pada salah satu pemeriksaan. Dibawah ini tampilan pada saat pengisian pemeriksaan Anamnesis pada No.MCU : 0006.
Gambar 4.37. Implementasi Input hasil Check Fisik Anamnesis Apabila proses input Anamnesis selesai, lakukan check list pada Thoraks. maka akan tampil kolom input untuk Thoraks. Lakukan langkah yang sama untuk pengisian Mata, dan Ekstrimitas. Apabila pengisian hasil pemeriksaan sudah terisi semuanya, klik tombol Save yang ada dibawah kolom DBGrid. Peserta dengan No.MCU : 0006 akan masuk ke dalam data DBGrid apabila sudah dilakukan penyimpanan.
93
Gambar 4.38. Implementasi Penyimpanan Hasil Check Fisik
Pada form ini juga disedikan tombol layanan perubahan pada data, dan penghapusan data.
2). Pemeriksaan Khusus meliputi Pemeriksaan Umum, Abdomen, Gigi, Ronga Mulut, Leher, Hidung, Telinga. Ikutilah langkah – langkah pengisian Hasil Check Fisik Pemeriksaan Khusus ini seperti langkah-langkah yang telah dilakukan pada Pemeriksaan Umum di atas. Karena hampir keseluruhan Hasil Check Fisik Pemeriksaan Khusus ini, instruksi dan tampilannya sama seperti pemeriksaan Umum. Namun, proses pengisiannya lebih banyak, karena proses pemeriksaannya pun lebih banyak dari pemeriksaan umum. Tampilan dibawah ini merupakan tampilan sebelum melakukan proses Input Hasil Check Fisik pada peserta No.MCU 0011.
94
Gambar 4.39. Implementasi Input Hasil Check Fisik Pemeriksaan Khusus
4.3.2.4. Hasil Check Laboratorium Pada Check Lab ini meliputi pemeriksaan Hematology, Kimia darah, Makroskopis, dan Mikroskopis. Langkah – langkah Input data hasil Pemeriksaan Check Lab: 1. Check List pada Hematology untuk mengaktifkan kolom pencarian dan pengisian dibawahnya. 2. Searching No.MCU 3. lakukan langkah – langkah pengisian seperti yang sudah dilakukan pada pemerikasan Check Fisik. Karena proses pengisiannya tidak jauh berbeda seperti Check Fisik. ilan sebelum melakukan pengisian data Hasil Check Lab. Di bawah ini tampilan Misalnya akan dilakukan input data hasil Check Lab dengan No.MCU 0002 atas nama MIA.
95
Setelah data Hasil Pemeriksaan Check Lab sudah terisi semuanya sesuai dengan hasil pemeriksaan dokter, maka data tersebut akan langsung masuk ke dalam DBGrid.
Gambar 4.40. Implementasi Input Hasil Check Lab
Untuk melakukan perubahan dan penghapusan pada data, lakukanlah langkahlangkah seperti yang telah dilakukan pada proses Input Data Hasil Check Fisik.
4.3.2.5. Laporan Pada Aplikasi Medical Check Up Di Rumah Sakit Citra Medika terdapat tiga laporan yang biasa dilakukan untuk dberikan kepada pasien atau langsung kepada pihak perusahaan yang berwenang atas para karyawannya yang sedang melakukan Medical Check Up Pada Rumah Sakit Citra Medika.
96
Layanan yang disediakan pada laporan ini ada 2, yaitu : Cetak Data Laporan, BackUp data Laporan yang bisa di simpan dengan format .*htm atau bisa juga dalam format .*txt. Data laporan ini juga bisa di simpan ke dalam Flash Disk atau Memory External lainnya. Ada 3 jenis laporan yang bisa di lihat dan di cetak: 1.
Laporan Data Peserta
2.
Laporan Hasil Check Fisik
3.
Laporan Hasil Check Laboratorium.
Langkah- langkah dalam pembuatan laporan data hasil medical check up: 1. Klik menu Laporan yang ada pada halaman menu utama
Gambar 4.41. Menu Laporan yang terdapat pada Main Form
2. Ada tiga buah sub menu yang ada pada menu laporan. a. Data Peserta Medical Check Up
97
Gambar 4.42. Bentuk Laporan Peserta Medical Check Up b. Hasil Check Fisik
Gambar 4.43. Bentuk Laporan Hasil Check Fisik c. Hasil Check Lab
98
Gambar 4.44. Bentuk Laporan Hasil Check Lab
4.4. Pengembangan Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up Setelah melakukan penelitian lebih lanjut, ternyata terdapat beberapa kendala diantaranya yaitu terlalu banyaknya jenis pemeriksaan yang dilakukan yang berpengaruh terhadap penginputan hasil medical check up dan masalah pengamanan database yang menyatu dengan aplikasi atau tidak terpisah dari harddisk yang ada. oleh karena itu penulis lebih mementingkan proses pengembangan ini ke dalam efisiensi penginputan data dan bentuk pengamanan datanya. Bukan lebih kepada perubahan design secara keseluruhan dari Aplikasi Kerjasama Medical Check Up ini. Karena waktu penelitian yang cukup singkat yaitu 1 bulan dan prosedur perizinan yang cukup rumit dan terdapat kerahasian dari pihak Rumah Sakit Citra Medika. Salah satu langkah dalam pengamanan database ini adalah merahasiakan semua data para peserta Medical Check Up termasuk sampai kepada Laporan
99
Medical Check Up kepada orang lain yang tidak bersangkutan. Artinya hanya peserta yang bersangkutanlah yang akan mengetahui hasil medical dirinya sendiri dan pihak perusahaan yang berwenang terhadap kinerjanya. Pada Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up ini database yang dipakai dengan nama file MCU.mdb yang di tempatkan pathnya pada G:\RSCM\MCU.mdb. file inilah yang kemudian akan penulis rahasiakan dalam penyimpanannya. salah satu solusi untuk merahasiakannya adalah dengan cara file tersebut selalu di bawa oleh dokter yang melakukan Medical. Jadi, para dokter menyimpan file tersebut ke dalam memory externalnya baik berupa FlashDisk, HDD External ataupun Memory Card. Prosesnya adalah apabila memory external yang didalamnya terdapat file MCU.mdb tidak dikoneksikan ke dalam CPU yang terdapat Aplikasi Kerjasama Medical Check Up ini, maka Aplikasinya pun tidak akan bisa menampilkan layanan Input Data baik Data Peserta, Hasil Check Fisik, Hasik Check Laboratorium, apalagi Laporan. Sudah dipastikan semua data peserta dan laporan pemeriksaan medical check up terjamin kerahasiaannya. Dibawah ini merupakan tampilan dimana memory external tidak terkoneksi ke dalam CPU dan Aplikasi ingin dijalankan. 1. Data Peserta
100
Gambar 4.45. diskoneksi pada saat Flash disk tidak dimasukkan Keterangan Message : G:\RSCM\MCU.mdb is not valid path. Make sure that the path name is spelled correctly and that you are connected to the server on which the file resides
2. Hasil Check Fisik (sama dengan di atas) 3. Hasil Check Laboratorium(sama dengan di atas) 4. Laporan Data Peserta
Gambar 4.46. diskoneksi pada saat cetak laporan 5. Laporan Hasil Check Fisik (sama dengan laporan data peserta) 6. Laporan Hasil Check Laboratorium (sama dengan laporan data peserta)
101
4.5. Evaluasi melalui Angket Setelah
diadakan
penelaahan
dan
pengkajian
melalui
metoda
pengembangan sistem, maka untuk mendapatkan tanggapan dari pasien dan pemakai program aplikasi kerjasama kesehatan ”Medical Check Up” disebar angket kepada 5 orang user dan 10 orang keluarga pasien yang ada saat penelitian. Angket ini disebar untuk mencari tahu sejauhmana manfaat dan fungsi aplikasi yang digunakan mampu melayani dengan cepat, tepat, dan bisa memberi kepuasan pelayanan terhadap para pasien Rumah Sakit Citra Medika. Pertanyaan angket berupa pertanyaan tertutup, yang hanya membutuhkan jawaban dua alternatif, setuju dan tidak. Hal ini dikakukan untuk mempersempit penafsiran hasil jawaban responden sehingga fokus pendapat responden jelas dan dapat diterjemahkan. Berikut ini hasil jawaban responden : No
Indikator Pertanyaan
Ya
Tidak
1
Mudah menggunakan aplikasi dan cepat dilayani terkait aktivitas pelayanan administrasi pasien. Tidak ada hambatan ketika melayani dan dilayani di Rumah Sakit. Mudah menemukan data ketika dibutuhkan cepat Mudah menyelesaikan pekerjaan ketika harus melayani banyak pasien. Tidak harus menunggu lama saat melayani pasien Form yang ada mudah diisi dan mudah dicari Tidak banyak hambatan ketika melayani pasien emergency Merasa terbantu dengan pelayanan cepat pegawai yang menggunakan aplikasi Cepat diatasi saat terjadi kekeliruan data pasien
65 %
35 %
55 %
45 %
74 % 55 %
26 % 45 %
67 %
33 %
59 % 66 %
41 % 34 %
47 %
63 %
55 %
45 %
2 3 4 5 6 7 8 9
102
10
atau data hasil pemeriksaan Terjadi komunikasi yang baik antara konsumen dengan user rumah sakit saat melayani pasien
60 %
40 %
Tabel 4.6. Hasil Angket pasien Jawaban responden di atas dari item 1 sampai 10, sembilan diantaranya cenderung menjawab Ya, atau setuju terhadap pernyataan positif yang dikemukakan. Oleh karena itu dapat diambil kesimpulan bahwa pemanfaatan Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up di Rumah Sakit Citra Medika, sangat membantu user maupun pasien menyelesaikan persoalan-persoalan administrasi rumah sakit, baik yang berkenaan dengan form-form pendaftaran, data hasil pemeriksaan medical check up, ataupun yang berkenaan dengan efektivitas dan cepatnya pembuatan report pemeriksaan kesehatan pasien.
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan Berdasarkan hasil
pendalaman tentang bagaimana desain aplikasi
pelayanan kesehatan “Medical Chek Up”, implementasi dan pengembangannya di Rumah Sakit Citra Medika Bekasi, maka disimpulkan bahwa : 1.
Aplikasi yang dibuat berbasis Client-Server yang bertujuan untuk memudahkan dalam manajemen pengolahan data, dimana sebelumnya menggunakan stand-alone (berdiri sendiri) komputer.
2.
Spesifikasi Perangkat dalam mendesain bentuk pelayanan maksimal terhadap pasien, khususnya pelayanan medical check up, Rumah Sakit Citra Medika memanfaatkan Memory Processor 1.8 GHz, RAM 512 MB, Harddisk 40 GB dan VGA 128 MB. Semua spesifikasi tersebut terintegrasi dalam sebuah komputer. Untuk mempermudah dalam mendesain aplikasi maka digunakan beberapa software, diantaranya Visual Basic Versi 6.0 dengan memanfaatkan jenis Operating System XP SP2 dan Microsoft Office 2003. Operating System tersebut digunakan karena selain mudah dalam pengoperasiannya (familiar) juga perangkat penunjang software lainnya efisien untuk diintegrasikan dan dioperasionalkan. Artinya murah dan mudah mendapatkannya.
3.
Aplikasi Pelayanan Kesehatan untuk melayani medical check up ini dirancang menggunakan penerapan modus pengalamatan data dan instruksi pada sebuah perangkat lunak. Maksudnya aplikasi ini tidak akan berjalan sepenuhnya
127
128
apabila direktori database tidak sesuai dengan pengaturan yang telah diinstruksikan. 4.
Dalam menyusun langkah akurat suatu aplikasi maka diperlukan suatu petunjuk yang mengarah pada proses kerja dari aplikasi. Proses itu disusun dengan menggunakan sebuah bentuk FlowChart, Use Case Diagram, dan Entity Relationship Diagram yang berbentuk simbol-simbol
5.
Hasil angket menunjukan bahwa mayoritas responden menjawab setuju atas manfaat dan fungsi aplikasi yang dapat melayani pasien secara cepat, mudah dan akurat.
5.2. Saran-saran Ada beberapa saran yang diajukan sebagai tindak lanjut dari hasil penelitian, terkait desain aplikasi pelayanan kesehatan medical check up di Rumah Sakit Citra Medika, antara lain : 1.
Diharapkan kepada programmer yang telah mendesain aplikasi yang berbasis Client-Server dengan bantuan software pendukungnya Visual Basic dan Microsoft Access yang bertujuan untuk melayani kesehatan masyarakat terus mengembangkan desain-desain aplikasi baru untuk proses pelayanan medical check up yang lebih responsive dan simple untuk pelayanan kesehatan agar lebih meningkatkan kualitas pelayanan maksimal pada pasien ataupun pengguna rumah sakit lainnya.
2.
Kepada paramedis diharapkan senantiasa dapat bekerja sama menciptakan aplikasi-aplikasi baru dalam melakukan proses pelayanan kesehatan agar dapat melayani masyarakat lebih cepat dan lebih akurat.
129
3.
Sebaiknya aplikasi berbasis Java, agar dapat dijalankan pada semua flatform, sehingga tidak hanya berjalan pada sistem operasi Microsoft windows saja.
BAB V PENUTUP
5.1. Kesimpulan Berdasarkan hasil
pendalaman tentang bagaimana desain aplikasi
kerjasama kesehatan “Medical Chek Up”, implementasi dan pengembangannya di Rumah Sakit Citra Medika Bekasi, maka disimpulkan bahwa : 1. Aplikasi Kerjasama Kesehatan Medical Check Up ini dioperasikan oleh lima orang Staf pendamping dokter tim medical check up dan satu orang Dokter kordinator tim medical check up.
2. Aplikasi Kerjasama Kesehatan medical check up ini hanya dapat melakukan proses pendataan para peserta medical yang jumlahnya tidak sedikit, menginput seluruh hasil medical check up yang sudah dilakukan pemeriksaan oleh dokter ahli dan membuat report secara cepat dan akurat sesuai dengan hasil dokter.
3. Perangkat lunak yang digunakan adalah perangkat lunak Visual Basic dan Microsoft Office Access 2003.
5.2. Saran 1. Proses Aplikasi Kerjasama Medical check up Rumah Sakit Citra Medika sudah maksimal memberikan akurasi data dan pengamanan hasil pemeriksaan medical check up, tetapi disarankan menggunakan program 103
104
aplikasi yang betul-betul dapat memberikan pelayanan prima terhadap pasien dengan cepat, mudah dan aman, serta terjamin kerahasiahaannya dan bagi para staf RSCM dapat dengan mudah dalam melakukan segala tugas Rumah Sakit Citra Medika, baik melakukan input, output dan pengamanan hasil pemeriksaan Medical check up.
2. Manajamen pengelola Medical check up rumah sakit Citra Medika masih kurang lues dalam promosi untuk mengadakan kerjasama dengan lembaga/instansi lain baik perusahaan maupun instansi pemerintah karena selama ini hanya mengandalkan pasein yang datang memerlukan pemeriksaan kesehatan. Oleh kerena itu, disarankan pihak RSCM khususnya pihak menajemen pengelola Medical check up melakukan; a. lebih proaktif dan gencar meningkatkan pendekatan terhadap pihak-pihak perusahaan dan instansi pemerintah setiap even (kesempatan) dengan promosi fasilitas dan perangkat yang dimiliki RSCM untuk mengadakan kerjasama pemeriksaan kesehatan yang hasilnya dapat berguna bagi pasien secara individu maupun bagi perusahan/instansi bagi peningkatan kinerja. b. Pendekatan dan kerjasama dengan pihak ASKES dan ASTEK untuk melaksanakan pemeriksaan kesehatan Medical check up rumah sakit Citra Medika sebagai sponsor atau penanggung biaya bagi pasien Pegawai negeri sipil (PNS) dan karyawan serta bila perlu bagi masyarakat umum.
105
c. Menawarkan tempat pelaksanaan pemeriksaan Medical check up di lingkungan perusahaan atau instansi pemerintah dengan sistem kolektif
sedang
waktunya
dapat
diatur
kemudian
sesuai
kesepakatan.
3. Supaya Medical check up Rumah Sakit Citra Medika mendapat kepercayaan pihak lain dan lebih banyak pasien disarankan dapat memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan secara maksimal baik memberikan pelayanan secara individu maupun
secara kolektif
sebagaimana pada poin nomor 1 dan 2.
4. Untuk mencek data dan menjaga keamanan data, apabila dikhawatirkan terjadi gangguan elektronik atau program disarankan setiap akhir bulan supaya membuat print out data pasien.
5. Sebaiknya menggunakan perangkat lunak berbasis Java agar bisa dioperasikan di semua sistem operasi, tidak hanya terpaku pada sistem operasi windows saja, asalkan terdapat JVM (Java Virtual Mechine).
DAFTAR PUSTAKA
Abdul Kadir, Konsep dan Tuntunan Praktis Basis Data, Yogyakarta, Andi Offset, 2001 Adi Kurniadi, Pemograman Microsoft Visual Basic 6, Jakarta, PT Elex Media Komputindo, Cetakan Ketiga, 2001 Agustinus Nalwan, Membuat Program Profesional Secara Cepat Dengan VB, Jakarta, PT Elex Media Komputindo, Cetakan Ketiga, 2001 Arikunto, Suhartini, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Jakarta, Reneka Cipta, 1998 Ario Suryokusumo, Microsoft Visual Basic 6.0, Jakarta, PT. Elex Media Komputindo, 2001 Echols, Jhon M dan Hasan Shadily, Kamus Inggris Indonesia, Jakarta, PT. Gramedia Pustaka Utama, 1997 Edward Yordon, Modern Structure Analysis, Prentice Hall Inc, 1989 Hadi, Rahadian, Pemograman Microsoft Visual Basic Dengan Menggunakan Windows API, Jakarta, PT. Elex Media Komputindo, 2001 HM, Jogiyanto, Analisis dan Desain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis, Yogyakarta, Andi Offset, Cetakan Pertama, 1999 _____________, Analisis dan Desain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis, Yogyakarta, Andi Offset, Cetakan Pertama, 2001 106
107
Ilyas, A.Zaenal Arifin, Tesis Lembaga Pendidikan Berciri Khas Keagamaan Dalam Perspektif Masyarakat Muslim Kecamatan Jatisari Kabupaten Karawang, Karawang, Universitas Islam Jakarta, 2003 Kristianto Harianto, Konsep dan Perancangan Database, Yogyakarta, Andi Offset, Edisi Pertama, 1993 Luthfi F, Kamus Istilah Komputer & Internet, Jogjakarta, Pena Media, Cetakan Pertama, 2005 Madcoms, Microsoft Visual Basic 6.0 Untuk Pemula, Yogyakarta, Penerbit Andi, Edisi Pertama, 2008 Moleong, Lexy J., Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung, PT.Remaja Rosdakarya, 2001 Nazir, Moh., Metodologi Penelitian, Jakarta, Galia Indonesia, 1998 Poerwadarminta, W.J.S, Kamus Umum Bahasa Indonesia, Jakarta, Balai Pustaka, 1984 Pressman, Rekayasan Perangkat Lunak, Yogyakarta, Penerbit Andi, Cetakan Kedua, 2002 Qomarul, Transparasi Mata Kuliah Analisa Sistem Informasi dan Perancangan Sistem Informasi, Bina Nusantara, 2000 Roger S Pressman, Software Engineering A Practioners approach, Mc Graw Hill, Edisi Kelima, 2001 Rumah Sakit Citra Medika, Dokumen Medical Check Up, Bekasi, 2007 _______________________, Dokumen Profile Rumah Sakit, Bekasi, 2004
108
Sadono Sukirno, Pengantar Teori Mikroekonomi, Jakarta, PT Raja Grafindo Persada, Edisi Kedua, 1994 Tjandra Kurniawan, Tip & Trik Unik Visual Basic, Jakarta, PT. Elex Media Komputindo, Edisi kedua, 2005 Wahana Komputer, Menjadi Administrator Jaringan Komputer, Yogyakarta, Penerbit Andi, Edisi Pertama, 2005