RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
6 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami
hubungan antara struktur organ tubuh manusia dengan fungsinya, serta
pemeliharaannya
B. Kompetensi Dasar Mendeskripsikan hubungan antara struktur kerangka tubuh manusia dengan fungsinya
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Mendeskripsikan struktur kerangka manusia 2. Menjelaskan bagian-bagian kerangka tubuh 3. Menjelaskan fungsi bagian-bagian kerangka manusia 4. Memberikan contoh alat atau benda dalam kehidupan sehari-hari yang menerapkan konsep rangka
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menunjukkan tiga bagian besar kerangka tubuh manusia 2. Menjelaskan struktur rangka yang membentuk kerangka tubuh manusia 3. Menggambar kerangka tubuh manusia 4. Memberi nama bagian-bagian rangka pada gambar rangka tubuh manusia 5. Menunjukkan bagian-bagian kerangka tubuh manusia 6. Menjelaskan fungsi bagian-bagian kerangka tubuh manusia 7. Merancang suatu benda/alat yang merupakan penerapan konsep fungsi rangka 8. Membuat suatu benda/alat yang merupakan penerapan konsep fungsi rangka, seperti layang-layang, model pesawat, model jembatan dsb.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menunjukkan sesuatu pada siswa misalnya layang-layang dan mengajak siswa untuk berpikir apakah mungkin sebuah layang-layang dapat dibuat tanpa membuat rangkanya terlebih dahulu? Kegiatan Inti 1. Mengamati kerangka/model kerangka tubuh manusia 2. Menuliskan bagian-bagian kerangka tubuh manusia 3. Mencari informasi tentang fungsi kerangka dan fungsi bagian-bagian kerangka tubuh manusia 4. Mendiksusikan fungsi kerangka dan fungsi bagian-bagian kerangka tubuh manusia 5. Melaporkan hasil diskusi tentang fungsi kerangka dan fungsi bagian-bagian kerangka tubuh manusia 6. Mancatat kesimpulan hasil diskusi tentang bagian-bagian kerangka dan fungsi bagianbagian kerangka tubuh manusia. Kegiatan Akhir Siswa berlatih mengerjakan soal-soal latihan tentang struktur rangka, bagian-bagian dan fungsinya. Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menginformasikan tentang materi yang telah dipelajari dan rencana kegiatan pada pembelajaran yang akan dilakukan. Kegiatan Inti 1. Mendiskusikan bagian-bagian rangka dan fungsinya 2. Menggambar rangka secara individual kemudian memeberi nama bagian-bagian kerangka tubuh manusia 3. Menginformasikan/menyajikan hasil gambar di depan kelas sambil menunjukkan bagian-bagian kerangka manusia. 4. Mencatat kesimpulan tentang bagian-bagian rangka dan fungsinya. 5. Memanjang hasil karya/gambar rangka
Kegiatan Akhir Siswa dapat ditugaskan membuat resume atau membuat soal dan jawaban dari materi yang telah dipelajarinya. Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Membahas resume dan soal dan jawaban yang telahdisbuat siswa pada pertemuan sebelumnya. Kegiatan Inti 1. Mendiksusikan rencana membuat suatu benda/alat yang berkaitan dengan konsep rangka 2. Membuat rancangan benda/alat yang berkaitan dengan konsep rangka 3. Membuat suatu benda yang memiliki rangka sperti layang-layang, pesawat terbang mainan, jembatan dsb secara berkelompok 4. Mengkomunikasikan hasil karya 5. Memajang hasil karya Kegiatan Akhir Siswa mengerjakan evaluasi tentang materi hubungan antara struktur kerangka tubuh manusia dengan fungsinya. F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: Model rangka manusia, alat-alat lain untuk membuat model layanglayang seperti kertas, bambu, lem, benang.
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : a. Ceramah secara klasikal untuk menyampaikan informasi b. Kerja kelompok untuk mengamati dan menunjukkan bagian-bagian rangka, menggambar rangka, membuat benda/alat. c. Diskusi kelompok untuk menjelaskankan struktur rangka, memberikan nama-nama bagian ranga, merancang benda/alat d. Tanya jawab
H. Materi Ajar 1. Struktur rangka tubuh manusia, 2. Bagian-bagian rangka manusia 3. Fungsi kerangka tubuh manusia dan bagian-bagiannya 4. Merancang dan membuat alat/benda yang menerapkan konsep rangka
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, •
Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;13-14.
•
Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas. 3. Penilaian produk Penilaian yang ditujukan untuk menilai hasil kerja siswa seperti gambar kerangka tubuh, model layang-layang, model jembatan, model pesawat terbang dsb. Aspek yang dapat dinilai misalnya ketepatan memilih bahan, kerapihan, komposisi warna, proporsionalitas, fungsi, daya tahan dan kreativitas.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
4 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami
hubungan antara struktur organ tubuh manusia dengan fungsinya, serta
pemeliharaannya
B. Kompetensi Dasar Menerapkan cara memelihara kesehatan rangka tubuh.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Mempraktekkkan sikap duduk yang baik untuk menjaga bentuk tubuh. 2. Mencari informasi tentang penyakit yang berkaitan dengan rangka
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Memperagakan sikap duduk , berdiri dan tidur yang baik. 2. Menunjukkan jenis-jenis sikap duduk yang salah. 3. Menyebutkan kelainan-kelainan pada tulang yang disebabkan oleh sikap duduk yang salah. 4. Menjelaskan cara-cara memelihara rangka / tulang yang baik dalam hubngannya dengan kesehatan tulang.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Melakukan motivasi sesuai dengan kemampuan guru dan kondisi kelas, misalnya menyanyi atau berceritera tentang kelainan pada rangka dan lainya yang relevan.
Kegiatan Inti 1. Mencari informasi tentang fungsi tentang kelainan pada tulang yang disebabkan oleh sikap duduk yang salah. 2. Secara kelompok siswa berdiskusi akibat yang ditimbulkan jika salah sikap duduk pada lembar kerja (LKS). 3. Berdiskusi tentang cara mengatasi kelainan pada tulang 4. Melaporkan hasil diskusi tentang fungsi kerangka dan fungsi bagian-bagian kerangka tubuh manusia 5. Mancatat kesimpulan hasil diskusi tentang kelainan pada tulang.
Kegiatan Akhir Siswa berlatih mengerjakan soal-soal latihan tentang kelainan pada tulang
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Penjelasan secara umum tentang pentingnya memelihara kesehatan pada tulang. 2. Diskusi kelas tentang cara-cara memelihara kesehatan tulang. 3. Siswa secara bergantian memberikan pendapatnya tentang cara memelihara kesehatan tulang. 4. Menarik kesimpulan dari hasil diskusi kelas.
Kegiatan Akhir Siswa dapat ditugaskan membuat resume atau membuat soal dan jawaban dari materi yang telah dipelajarinya.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: Model rangka manusia,.
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Ceramah secara klasikal untuk menyampaikan informasi 2. Kerja kelompok 3. Diskusi
H. Materi Ajar 1. Kelainan pada tulang 2. Cara memelihara kesehatan tulang
I. Penilaian
Penilaian tertulis,
Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;13-14.
Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
Penilaian ini dilakukan untuk mengukur kompetensi siswa tentang penguasaan konsep kerangka tubuh manusia, bagian-bagian kerangka tubuh, nama-nama bagian kerangka tubuh serta fungsi kerangka tubuh.
Penilaian non test : pengamatan terhadap sikap duduk siswa .
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
6 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami
hubungan antara struktur organ tubuh manusia dengan fungsinya, serta
pemeliharaannya
B. Kompetensi Dasar Mendeskripsikan hubungan antara struktur panca indera dengan fungsinya .
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Mengidentifikasi alat indera manusia berdasarkan pengamatan. 2. Menjelaskan kegunaan alat indera
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menunjukkan alat-alat indera manusia. 2. Menyebutkan bagian-bagian alat indera mata dan fungsinya 3. Menyebutkan bagian-bagian indera telinga dan fungsinya 4. Menyebutkan bagian-bagian indera hidung dan fungsinya 5. Menyebutkan bagian-bagian indera lidah dan fungsinya. 6. Mengidentifikasi berbagai jenis bau dengan menguji ketajaman indera pembau. 7. Menunjukkan bagian-bagian indera kulit.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Melakukan motivasi sesuai dengan berceritera tentang pentingnya alat indera bagi manusia.
2. Membagi siswa menjadi 7 kelompok kecil masing-masing 5 orang. 3. Uraian tugas kerja kelompok.
Kegiatan Inti 1. Mengamati model alat in dera mata, telinga , dan hidung. 2. Menuliskan bagian-bagian alat indera pada lembar kerja siswa (LKS) 3. Secara berkelompok siswa berdiskusi untuk mengidentifikasi fungsi masing bagian indera.mencari informasi tentang fungsi bagian-bagian indera manusia . 4. Melaporkan hasil diskusi tentang fungsi indra 6. Mancatat kesimpulan hasil diskusi tentang bagian-bagian alat indera dan fungsi bagian-bagian indera manusia.
Kegiatan Akhir Siswa berlatih mengerjakan soal-soal latihan tentang struktur indera , bagian-bagian dan fungsinya.
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menginformasikan tentang materi yang telah dipelajari dan rencana kegiatan pada pembelajaran yang akan dilakukan.
Kegiatan Inti 1. Mengamati model alat in dera lidah dan kulit. 2. Menuliskan bagian-bagian alat indera lidah dan kulit pada lembar kerja siswa (LKS) 3. Secara berkelompok siswa berdiskusi untuk mengidentifikasi fungsi masing bagian indera. 4. Melaporkan hasil diskusi tentang fungsi indera kulit dan lidah 5. Mencatat kesimpulan tentang bagian-bagian indera kulit dan lidah dan fungsinya.
Kegiatan Akhir Siswa dapat ditugaskan membuat resume atau membuat soal dan jawaban dari materi yang telah dipelajarinya.
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Membahas resume dan soal jawaban yang telah dibuat siswa pada pertemuan sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Uraian tugas yang akan dilakukan siswa. 2. Membagi siswa menjadi 7 kelompok 3. Mengerjakan tugas untuk menguji ketajaman penglihatan dan indera pembau, dan indera peraba. 2. Melaporkan dan diskusi kelas hasil percobaan siswa. 4. Menarik kesimpulan dari percobaan.
Kegiatan Akhir Siswa mengerjakan evaluasi tentang materi hubungan antara struktur kerangka tubuh manusia dengan fungsinya.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: 1. model alat indera mata, hidung, telinga, lidah , dan kulit 2. berbagai jenis bumbu dapur seperti lengkuas, lada, merica, dll. 3. kartu alat uji mata
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Ceramah secara klasikal untuk menyampaikan informasi 2. Kerja kelompok untuk mengamati dan menunjukkan bagian-bagian rangka, menggambar rangka, membuat benda/alat. 3. Diskusi kelompok untuk menjelaskankan struktur rangka, memberikan nama-nama bagian ranga, merancang benda/alat 4. Tanya jawab
H. Materi Ajar 1. Alat-alat indera ( mata, telinga, hidung, lidah, dan kulit ) 2. Identifikasi ketajaman indera mata, pembau, perasa, dan pendengaran
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;29-30. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
Penilaian ini dilakukan untuk mengukur kompetensi siswa tentang penguasaan 2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas. Aspek-aspek yang dapat dinilai misalnya kemahiran, kerjasama, ketekunan, ketelitian, kesabaran, apresiasi terhadap hasil karya orang lain, sistematika menjalankan tugas dsb.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
8 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami hubungan antara struktur bagian tumbuhan dengan fungsinya.
B. Kompetensi Dasar 1. Menjelaskan hubungan antara stuktur daun tumbuhan dengan fungsinya. 2. Menjelaskan hubungan antara struktur bunga tumbuhan dengan fungsinya. 3. Menjelaskan hubungan antara struktur akar tumbuhan dengan fungsinya. 4. Menjelaskan hubungan antara struktur batang tumbuhan dengan fungsinya.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Mendeskripsikan berbagai jenis daun tumbuhan. 2. Menjelaskan fungsi berbagai jenis daun berdasarkan jenisnya. 3. Mendeskripsikan berbagai jenis bunga tanaman. 4. Menjelaskan fungsi berbagai jenis bunga berdasarkan jenisnya. 5. Mendeskripsikan berbagai jenis akar tumbuhan. 6. Menjelaskan fungsi berbagai jenis akar berdasarkan jenisnya. 7. Mendeskripsikan berbagai jenis batang tumbuhan. 8. Menjelaskan fungsi berbagai jenis batang berdasarkan jenisnya.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menyebutkan jenis daun berdasarkan bentuk pertulangan daunnya. 2. Menyebutkan jenis daun berdasarkan letak daun pada tangkainya. 3. Menyebutkan jenis daun berdasarkan bentuknya. 4. Menjelaskan fungsi daun tumbuhan. 5. Menyebutkan bagian-bagian pada bunga lengkap atau bunga sempurna.
6. Menyebutkan alat perkembangbiakan pada bunga. 7. Merancang suatu benda/alat yang merupakan penerapan konsep fungsi rangka 8. Menjelaskan fungsi bunga tumbuhan. 9. Menggambarkan susunan pada akar tunggang dan akar serabut. 10. Menjelaskan perbedaan antara akar tunggang dan akar serabut. 11. Menyebutkan fungsi akar tumbuhan. 12. Menjelaskan jenis batang tumbuhan berdasarkan ciri-ciri yang dimiliki. 13. Menjelaskan fungsi batang tumbuhan.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Guru memberikan tebak-tebakan pada siswa “ menebak benda apa yang ada di dalam paper bag” 2. Ternyata isi yang ada di dalam tas adalah boneka yang sudah dipisah-pisahkan bagian tubuhnya. 3. Guru memberikan informasi pada siswa bahwa itu dapat dikatakan sebagai boneka orang-orangan jika seluruh bagiannya sudah bersatu atau lengkap. 4. Guru kemudian menghubungkan dengan materi baru yang akan diajarkan yaitu tentang bagian-bagian tumbuhan.
Kegiatan Inti 1. Guru membagi siswa menjadi 7 kelompok. 2. Guru membagi kelas menjadi 7 pos.Pada tiap-tiap pos siswa diminta untuk mengamati jenis daun yang berbeda-beda,kemudian siswa diminta untuk menentukan jenis daun berdasarkan bentuk pertulangannya,letak daun pada tangkainya dan berdasarkan bentukya dengan sebelumnya siswa mendapatkan informasi awal melalui tayangan VCD tentang bagian-bagian tumbuhan. 3. Pengamatan dilakukan secara moving.Setiap pos di beri waktu ± 5 menit. 4. Mendiksusikan pada siswa tentang fungsi daun bagi tumbuhan itu sendiri. 5. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil diskusi siswa 2. Pemberian kesimpulan 3. Tanya jawab
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Guru memberikan demonstrasi pada siswa dengan menggunakan tissue dan air di dalam gelas yang di beri pewarna makanan. 2. Demonstrasi dilakukan untuk memberikan stimulus pada siswa bahwa tissue yang di celupkan sedikit ke dalam air lama kelamaan akan basah semua itu berarti tissue menyerap air.
Kegiatan Inti 1. Sebelumnya siswa diminta untuk membawa bunga potong warna putih dan botol aqua bekas untuk melakukan percobaan untuk membuktikan bahwa tumbuhan menyerap air. 2. Sebelum siswa melakukan percobaan, Guru menunjukkan pada siswa bunga sepatu yang merupakan salah satu contoh bunga lengkap atau bunga sempurna kemudian guru besama-sama dengan siswa mendiskusikan bagian-bagian bunga serta fungsinya. 3. Untuk melakukan percobaan siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 4. Siswa mengisi lembar pengamatan dan pengamatan dilakukan selama 3 hari untuk mengetahui perubahan warna pada bunga serta perubahan ketinggian air.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil percobaan siswa 2. Pemberian kesimpulan 3. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Membahas hasil pengamatan siswa yang selama 3 hari.
Kegiatan Inti 1. Guru membawa beberapa jenis tumbuhan seperti pohon mangga kecil,pohon pacar air,bayam,kangkung,selada,daun bawang. 2. Guru menunjukkan 2 jenis tanaman yang memiliki jenis akar yang berbeda. 3. Guru melakukan brain storming dengan siswa untuk menunjukkan perbedaan dari akar dari kedua jenis tanaman tersebut. 4. Menjelaskan pada siswa tentang perbedaan kedua jenis akar tersebut serta fungsinya masing-masing. 5. Menunjukkan jenis tanaman yang lain dan berdiskusi dengan siswa tentang jenis akar masing-masing tanaman. 6. Menunjukkan gambar-gambar yang memiliki ciri khusus.
Kegiatan Akhir 1. Tanya jawab 2. Pemberian kesimpulan
Pertemuan IV (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Guru membawa beberapa jenis tanaman seperti mangga, cabai, kangkung, bayam, selada, daun bawang, dan rumput. 2. Siswa di bagi menjadi 7 kelompok. 3. Setiap kelompok melakukan pengamatan mengklasifikasikan jenis batang berdasarkan ciri-ciri yang diamati dengan sebelumnya siswa mendapatkan informasi dari membaca buku. 4. Setiap kelompok mempresentasikan ke depan kelas.
Kegiatan Akhir 1.
Membahas hasil diskusi
2.
Pemberian kesimpulan
3.
Tanya jawab
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Bahan
: Beberapa macam tumbuhan, beberapa jenis daun, bunga potong berwarna putih, botol aqua bekas, pewarna makanan, beberapa jenis akar, beberapa jenis batang, dan gambar-gambar
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Diskusi kelompok 2. Percobaan 3. Demonstrasi 4. Drill 5. Tanya jawab 6. Ceramah
H. Materi Ajar 1. Struktur bagian-bagian tumbuhan. 2. Fungsi bagian-bagian tumbuhan.
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;43-44.. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan 3. Penilaian produk
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
4 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya.
B. Kompetensi Dasar 1. Mengidentifikasi jenis makanan hewan. 2. Menggolongkan hewan berdasarkan jenis makanannya.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Menyebutkan jenis-jenis makanan hewan. 2. Mengelompokkan hewan berdasarkan jenis makanannya.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menyebutkan jenis-jenis makanan hewan. 2. Mengelompokan hewan pemakan tumbuhan (herbivora). 3. Mengelompokan hewan pemakan daging (carnivora). 4. Mengelompokan hewan pemakan segalanya (omnivora). 5. Mengelompokan hewan pemakan serangga (insektivora).
B. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menunjukkan gambar-gambar binatang pada siswa. Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 2 kelompok besar.
.
2. Setiap anak diberikan selembar kertas untuk menggambarkan seekor binatang. Untuk kelompok I menggambar binatang buas sedangkan kelompok II menggambarkan binatang peliharaan. 3. Hasil
setiap
anak
ditukar
dengan
teman
yang
ada
di
sebelahnya.
Kemudian setiap anak menuliskan makanan hewan tersebut. 4. Brain storming menuliskan seluruh daftar jawaban siswa di papan tulis. 5. Membahas seluruh jawaban siswa.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab. Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Guru memberikan tebak-tebakan pada siswa “ Pada jaman dahulu ada seorang lakilaki yang perkasa karena ia tidak mempan di makan binatang buas.Laki-laki itu berprofesi sebagai penyebrang sungai.Suatu hari ia diminta untuk menyebrangkan harimau,kambing dan kol.Tetapi ternyata perahunya itu hanya dapat mengangkut dirinya dan satu barang lagi”. 2. Dari cerita guru tersebut siswa diminta untuk membantu menyelesaikan masalah tersebut agar semua dapat selamat sampai ke seberang sungai. 3. Memancing rasa penasaran siswa sampai di akhir pembelajaran.
Kegiatan Inti 1. Guru membagi siswa menjadi 7 kelompok. 2. Setiap kelompok dibagikan gambar-gambar hewan dan siswa diminta untuk mengelompokan hewan berdasarkan jenis makanannya (herbivora,carnivora,omnivora dan insektivora). 3. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil diskusi siswa. 2. Menjawab teka teki yang ada di awal pembelajaran. 3. Pemberian kesimpulan
C. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: Gambar-gambar hewan
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA
D. Metode Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Diskusi kelompok 2. Drill 3. Tanya jawab 4. Ceramah
H. Materi Ajar Penggolongan hewan berdasarkan jenis makanannya
I. Penilaian Penilaian tertulis, •
Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;51-52.
•
Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
Penilaian tindakan Penilaian produk
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
6 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami daur hidup beragam jenis makhluk hidup.
B. Kompetensi Dasar 1. Mendeskripsikan daur hidup beberapa hewan di lingkungan sekitar misalnya kecoa, nyamuk, kupu-kupu, belalang, dan kucing. 2. Menunjukkan keperdulian terhadap hewan peliharaan misalnya kucing, ayam dan ikan.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Menjelaskan dengan sketsa peristiwa metamorfosis. 2. Membedakan metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. 3. Mengelompokkan hewan-hewan yang mengalami metamorfosis sempurna dan tidak sempurna. 4. Menunjukkan cara merawat hewan peliharaan.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Mengurutkan daur hidup atau metamorfosis pada kupu-kupu,kecoa,nyamuk,belalang dan kucing. 2. Membedakan metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. 3. Mengelompokkan hewan-hewan yang mengalami metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. 4. Menunjukkan cara merawat hewan peliharaan.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Melalui gambar guru bercerita tentang perubahan seorang anak mulai dari bayi sampai dewasa.
Kegiatan Inti 1. Sebelumnya guru menugaskan siswa membawa sterofom,kertas asturo,krayon. 2. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 3. Tiap-tiap kelompok di beri tugas mengurutkan daur hidup hewan (Masing-masing kelompok satu daur hidup). 4. Dengan peralatan yang telah disiapkan oleh siswa,siswa menempelkan urutan daur hidup hewan tersebut pada sterofom dan membuat hiasan sesuai dengan tempat hidup hewan tersebut. 5. Setiap kelompok melaporkan hasil diskusinya pada kelompok lain untuk saling bertukar informasi. 6. Mendisplay hasil karya
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan hasil diskusi. 2. Pemberian kesimpulan. 3. Tanya jawab 4. Memajang hasil pekerjaan siswa.
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Melakukan perjalanan field trip ke Rumah sutera alam Bogor 2. Mendiskusikan hasil diskusi yang telah dilakukan siswa satu persatu serta memberi penilaian terhadap kerja yang dilakukan tiap-tiap kelompok. 3. Membahas satu persatu daur hidup hewan.
4. Mengelompokan daur hidup hewan apakah termaksud ke dalam metamorfosis sempurna atau metamorfosis tidak sempurna. 5. Mencatat hasil pembahasan guru.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Salah seorang siswa bercerita tentang pengalaman memiliki hewan peliharaan.
Kegiatan Inti 1. Simulasi mempraktekan perawatan hewan peliharaan seperti kucing,ikan dan ayam. 2. Setiap siswa diminta untuk performen di depan guru cara perawatan hewan peliharaan satu persatu sedang siswa yang lain mengerjakan lembar kerja.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Bahan
: Sterofom, kertas asturo, krayon, gambar urutan daur hidup hewan dan
gambar-gambar hewan peliharaan. •
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Diskusi kelompok 2. Tanya jawab 3. Drill 4. Ceramah 5. Simulasi
H. Materi Ajar 1. Daur hidup hewan 2. Cara perawatan hewan
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;61-62. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian produk 3. Performance test
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
6 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami
hubungan sesama makhluk hidup dan antara makhluk hidup dengan
lingkungannya.
B. Kompetensi Dasar 1. Mengidentifikasi beberapa jenis hubungan khas (simbiosis) dan hubungan “makan dan dimakan” antar makhluk hidup (rantai makanan) 2. Mendeskripsikan hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Siswa dapat : 1. Memberi contoh simbiosis yang terjadi antara beberapa makhluk hidup. 2. Menjelaskan peristiwa rantai makanan merupakan sebuah sunatullah. 3. Menjelaskan peristiwa yang tejadi jika beberapa makhluk hidup berdekatan.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Memberi contoh simbiosis mutualisme pada beberapa makhluk hidup. 2. Memberi contoh simbiosis komensalisme pada beberapa makhluk hidup. 3. Memberi contoh simbiosis parasitisme pada beberapa makhluk hidup. 4. Menjelaskan peristiwa rantai makanan. 5. Menjelaskan pengertian ekosistem.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal
Bercerita tentang pengalaman baik dan pengalaman buruk dengan makhluk hidup di sekitar.
Kegiatan Inti 1. Guru menunjukkan gambar beberapa makluk hidup di sekitar. 2. Guru bersama-sama dengan siswa memasang-masangkan gambar makhluk hidup yang saling berhubungan satu sama lain dan mendiskusikan hubungan yang terjadi (ditunjukkan dengan simulasi). 3. Setelah mendiskusikan hubungan antara sesama makhluk hidup,guru bersama-sama dengan siswa mengelompokkannya ke tiga bentuk simbiosis apakah simbiosis mutualisme,komensalisme atau parasitisme. 4. Mencatat hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil diskusi 2. Penarikan kesimpulan
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya tentang golongan hewan berdasarkan jenis makanannya.
Kegiatan Inti 1. Menunjukkan beberapa gambar makhluk hidup kemudian mengurutkan berdasarkan makanannya. 2. Memberikan anak panah pada gambar tersebut agar terbentuk rantai makanan. 3. Bermain games per kelompok setiap kelompok diberikan beberapa gambar hewan. 4. Di papan tulis guru menyiapkan gambar rumput yang berperan sebagai produsen kemudian setiap kelompok diberi tugas memasangkan hewan yang diterimanya dengan memberikan anak panah pada makhluk hidup yang menjadi mangsanya. 5. Menjelaskan bahwa rangkaian yang tidak terputus tersebut itu dinamakan jaring-jaring makanan.
Kegiatan Akhir 1. Pemberian kesimpulan 2. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang hubungan buatan.hidup dengan lingkungannya.
Kegiatan Inti 1. Menjelaskan tentang beberapa jenis ekosistem dan mengelompokkannya ke dalam jenis ekosistem alami dan buatan 2. Berdiskusi dengan siswa tentang ekosistem yang makluk hidupnya terganggu dan ekosistem yang lingkungannya terganggu. 3. Bermain games perkelompok untuk menunjukkan akibat perbuatan manusia yang dapat merusak keseimbangan ekosistem.
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan hasil games. 2. Penarikan kesimpulan.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: Model rangka manusia, alat-alat lain untuk membuat model layanglayang seperti kertas, bambu, lem, benang.
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Simulasi 2. Tanya jawab 3. Diskusi kelompok 4. Tanya jawab
H. Materi Ajar 1. Hubungan antara makluk hidup dan lingkungannya. 2. Rantai makanan. 3. Ekosistem.
I. Penilaian Penilaian tertulis, •
Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;71-72.
•
Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
I (satu)
Waktu
:
12 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami beragam sifat dan perubahan wujud benda serta berbagai cara penggunaan benda berdasarkan sifatnya.
B. Kompetensi Dasar 1. Mengidentifikasi wujud benda padat,cair dan gas memiliki sifat tertentu. 2. Mendeskripsikan terjadinya perubahan wujud cair Æ padat Æ cair; cair Æ gas Æ cair; padat Æ gas 3. Menjelaskan hubungan antara sifat bahan dengan kegunaannya.
C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Membedakan benda padat,cair dan gas. 2. Memberi contoh benda-benda yang termasuk ke dalam golongan benda padat,cair dan gas. 3. Melakukan percobaan tentang perubahan benda. 4. Menemukan penyebab utama berubah bentuknya sebuah benda. 5. Menjelaskan proses terjadinya hujan. 6. Mengidentifikasi dan membandingkan kesesuaian benda/bahan untuk kegunaan tertentu menurut sifatnya. 7. Melakukan penyelidikan bahan-bahan tertentu.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menyebutkan ciri-ciri benda padat, cair dan gas 2. Mengidentifikasi benda ke dalam benda padat, cair, dan gas. 3. Menyebutkan perubahan benda.
4. Menjelaskan faktor penyebab perubahan benda. 5. Menjelaskan penyebab berubahnya bentuk sebuah benda. 6. Menjelaskan proses terjadinya hujan. 7. Menyebutkan beberapa jenis bahan. 8. Mengidentifikasi dan membandingkan kesesuaian benda/bahan untuk kegunaan tertentu menurut sifatnya. 9. Menyelidiki jenis bahan-bahan tertentu.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menyiapkan sebuah kotak yang berisi beberapa jenis benda, dan tanpa melihat salah seorang siswa diminta untuk mengidentifikasi jenis benda tersebut.
Kegiatan Inti 1. Membagi kelas menjadi 7 kelompok 2. Mengamati berbagai kelompok benda yang disiapkan guru dan mengidentifikasi berdasarkan ciri-ciri yang dimiliki. 3. Mengerjakan lembar pengamatan. Contoh : No
Nama Benda
Padat
cair
Gas
1.
...
...
...
...
2.
...
...
...
...
4. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil diskusi 2. Pemberian kesimpulan
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya dengan memberi tebak-tebakan pada siswa berupa sifat benda cair yang memiliki volume tetap “ air di dalam 2 botol yang berukuran sama di
tuang ke dalam 2 wadah yang berbeda dan salah seorang siswa di minta untuk menebak wadah mana yang berisi air yang paling banyak?”
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok atau 7 pos. 2. Setiap pos terdapat satu jenis benda dan dari pelajaran yang telah dipelajari sebelumnya siswa diminta untuk mengidentifikasi ke dalam benda padat,cair dan gas berdasarkan ciri-ciri yang dimiliki oleh setiap benda baik bentuk dan volumenya. 3. Pengamatan dilakukan secara moving. 4. Mengerjakan lembar pengamatan. Contoh : POS 1.
Nama Benda ...
Ciri-ciri ...
Penggolongan zat ...
2.
...
...
...
5. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Membahas hasil diskusi 2. Pemberian kesimpulan
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bermain tebak-tebakan “ Segelas air yang berisi es batu jika di diamkan apa yang terjadi? Dan bagaimana ketinggian air yang terjadi setelah es batu berubah bentuk?”
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok atau 6 pos. 2. Setiap pos melakukan percobaan yang berbeda untuk membuktikan perubahan zat padat, cair dan gas. Pos I
: padat Æ cair (es batu mencair)
Pos II
: cair Æ padat (melelehkan lilin kemudian didiamkan)
Pos III
: cair Æ gas (merebus air)
Pos IV
: gas Æ cair (air yang berada ditutup gelas pada air panas yang ditutup)
Pos V
: padat Æ gas(kamper)
Pos VI
: gas Æ padat (kamper yang di panaskan)
Pos VII : menuliskan beberapa contoh perubahan wujud dalam kehidupan sehari-hari 3. Percobaan dilakukan secara moving dan setiap pos di beri waktu 7 menit. 4. Mengerjakan lembar hasil pengamatan per kelompok. 5. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan hasil diskusi 2. Penarikan kesimpulan
Pertemuan IV (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Membagi kelas menjadi 7 kelompok. 2. Percobaan menemukan penyebab utama berubah wujudnya suatu benda. 3. Mengerjakan lembar hasil pengamatan per kelompok. No
Perubahan wujud
Istilah
Penyebab
4. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan hasil diskusi 2. Penarikan kesimpulan
Pertemuan V (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mengamati cuaca cuaca luar kelas, misal mendung,awan angin kencang atau tidak, dsb.
Kegiatan Inti 1. Diskusi tentang hujan : dari mana air hujan, mengapa terjadi, apa tanda-tanda akan turun hujan, dsb. 2. Demonstrasi menggunakan kit guru untuk menjelaskan siklus air di bumi. 3. Membuat diagram siklus air di bumi. 4. Siswa menggambarkan siklus air di bumi. 5. Mendisplay hasil karya siswa. Kegiatan Akhir 1. Beberapa siswa diminta untuk menerangkan kembali di depan kelas. 2. Penarikan kesimpulan. Pertemuan VI (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang pengalaman guru saat musim dingin dan musim panas. Kegiatan Inti 1. Membagi kelas menjadi 7 kelompok atau 7 pos. 2. Setiap pos diberi tugas untuk melakukan penyelidikan bahan-bahan tertentu sesuai dengan sifat bahan dan kegunaannya. POS
Nama Bahan
Sifat
Kegunaan
3. Penyelidikan di lakukan secara moving. 4. Mengerjakan lembar pengamatan per kelompok. 5. Melaporkan hasil diskusi. Kegiatan Akhir 1. Tanya jawab 2. Penarikan kesimpulan
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat dan bahan : beberapa jenis benda, beberapa jenis wadah yang berbeda, pembakar spirtus, air, es batu, lilin, kamper, kit guru.
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Demonstrasi 2. Percobaan 3. Diskusi kelompok 4. Tanya jawab 5. Ceramah
H. Materi Ajar 1. Benda padat,cair dan gas. 2. Perubahan wujud benda. 3. Proses hujan. 4. Sifat bahan dan fungsinya. 5. Bahan-bahan kemasan.
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;87-88. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
II (dua)
Waktu
:
8 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami gaya dapat mengubah gerak dan/atau bentuk suatu benda.
B. Kompetensi Dasar 1. Menyimpulkan hasil percobaan bahwa gaya (dorongan dan tarikan) dapat mengubah gerak suatu benda. 2. Menyimpulkan hasil percobaan bahwa gaya (dorongan dan tarikan) dapat mengubah bentuk suatu benda.
C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Mendeskripsikan berbagai gerak dan laju benda. 2. Menggerakkan benda dengan berbagai cara melalui percobaan. 3. Mengidentifikasikan faktor-faktor yang mempengaruhi gerak benda. 4. Mengidentifikasikan posisi benda di dalam air (terapung,tenggelam dan melayang) 5. Memberi contoh peristiwa sehari-hari yang menggambarkan bahwa gaya dapat mengubah bentuk benda.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Menjelaskan faktor penyebab benda dapat bergerak. 2. Mendeskripsikan berbagai gerak dan laju benda. 3. Menggerakkan benda dengan berbagai cara melalui percobaan. 4. Menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi gerak benda. 5. Mengidentifikasi posisi benda di dalam air (terapung,tenggelam dan melayang) 6. Menjelaskan penyebab benda terapung, melayang dan tenggelam. 7. Menjelaskan bahwa gaya dapat mengubah bentuk benda.
8. Memberi contoh peristiwa sehari-hari yang menggambarkan bahwa gaya dapat mengubah bentuk benda.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bermain lempar bola (bola hijau, kuning, merah). Apabila bola hijau dilempar maka tepuk tangan 2x, kuning 1x dan merah tidak boleh tepuk tangan. Jika ada yang salah maka siswa diminta untuk berdiri. Setelah itu guru menghubungkan permainan dengan materi yang akan diajarkan.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok 2. Siswa secara berkelompok melakukan percobaan untuk menemukan pengertian gaya dengan menggunakan alat dan bahan yang telah disediakan berupa balok friksi, roda, benang dan bola. 3. Siswa mengerjakan lembar kerja yang disediakan guru secara berkelompok. 4. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan melaporkan hasil diskusi. 5. Guru bersama-sama dengan siswa membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Memberi penilaian terhadap hasil diskusi setiap kelompok. 2. Pemberian kesimpulan. 3. Tanya jawab.
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelimnya.
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa mendengarkan penjelasan guru sebelum melakukan percobaan.
3. Siswa melakukan percobaan secara berkelompok untuk membuktikan bahwa gaya dapat merubah arah gerak benda dengan menggunakan alat dan bahan diantaranya : balok friksi, benang, roda,bola, kelereng,pensil/pulpen 4. Siswa melakukan diskusi kelompok dan mengerjakan lembar kerja yang telah disediakan guru. 5. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan melaporkan hasil diskusi. 6. Guru bersama-sama dengan siswa membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Menilai hasil diskusi setiap kelompok 2. Pemberian kesimpulan 3. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mengajak siswa berpikir dengan memberikan pertanyaan pada siswa, Mengapa roda mobil dibuat bulat?
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa mendengarkan penjelasan guru sebelum melakukan percobaan. 3. Siswa melakukan percobaan secara berkelompok untuk membuktikan bahwa bentuk benda dapat mempengaruhi besarnya gaya dengan menggunakan beberapa alat dan bahan diantaranya papan peluncur, plastisin, neraca pegas/dinamometer, balok friksi. 4. Siswa melakukan diskusi kelompok dan mengerjakan lembar kerja yang telah disediakan guru. 5. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan melaporkan hasil diskusi. 6. Guru bersama-sama dengan siswa membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Menilai hasil diskusi setiap kelompok. 2. Penarikan kesimpulan. 3. Tanya jawab.
Pertemuan IV (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang pengalaman guru melihat kecelakaan lalu lintas yang ada di jalan. Kegiatan Inti 1. Membagi kelas menjadi 7 kelompok. 2. Percobaan membuktikan bahwa gaya (tarikan atau dorongan) dapat mengubah bentuk suatu benda dengan membuat hasil karya dengan menggunakan plastisin. 3. Memajang hasil karya siswa. 4. Dengan menggunakan plastisin, siswa dapat mengidentifikasi posisi benda di dalam air apakah melayang, tenggelam atau terapung secara berkelompok. 5. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan hasil diskusi 2. Penarikan kesimpulan
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA.
: Kit pesawat sederhana, bola, plastisin,kapal-kapalan, sterofom.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Percobaan 2. Diskusi kelompok 3. Brain storming 4. Tanya jawab
H. Materi Ajar 1. Gaya. 2. Gerak benda. 3. Terapung,melayang dan tenggelam.
I. Penilaian
1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;104-106. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
II (dua)
Waktu
:
16 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami berbagai bentuk energi dan cara penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
B. Kompetensi Dasar 1. Mendeskripsikan energi panas dan bunyi yang terdapat di lingkungan sekitar serta sifat-sifatnya. 2. Menjelaskan berbagai energi alternatif dan cara penggunaannya. 3. Membuat suatu karya/model untuk menunjukkan perubahan energi gerak akibat pengaruh udara, misalnya roket dari kertas/baling-baling/pesawat kertas/parasut. 4. Menjelaskan perubahan energi bunyi melalui penggunaan alat musik.
C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Mengidentifikasi sumber energi panas di lingkungan sekitar. 2. Mengidentifikasi sumber energi bunyi di lingkungan sekitar. 3. Membuktikan bahwa panas dapat berpindah tempat. 4. Melakukan percobaan bahwa bunyi dapat merambat melalui media benda dan memantul pada permukaan benda. 5. Mengidentifikasikan energi alternatif yang ada di sekitar tempat tinggal. 6. Mengkalkulasi keuntungan energi alternatif dibandingkan energi yang ada. 7. Memilih bahan atau alat yang akan digunakan. 8. Membuat design model. 9. Membuat model sesuai rancangan. 10. Memainkan alat musik tiup dan perkusi untuk membuktikan perubahan energi yang terjadi.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Mendeskripsikan energi panas yang terdapat di lingkungan sekitar. 2. Menyebutkan sifat-sifat energi panas. 3. Membuktikan bahwa panas dapat berpindah tempat. 4. Mendeskripsikan energi bunyi yang terdapat di lingkungan sekitar. 5. Menyebutkan sifat-sifat energi bunyi. 6. Melakukan percobaan bahwa bunyi dapat merambat melalui media benda dan memantul pada permukaan benda. 7. Mengidentifikasi energi alternatif yang ada di sekitar tempat tinggal. 8. Menjelaskan keuntungan energi alternatif dibandingkan dengan energi yang ada. 9. Memilih bahan atau alat yang akan digunakan. 10. Membuat karya atau model untuk menunjukkan perubahan energi akibat pengaruh udara. 11. Membuat desain model. 12. Membuat model sesuai rancangan.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Pemberian motivasi : Memecahkan balon dengan menggunakan minyak kayu putih”
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa mendengarkan penjelasan guru sebelum melakukan percobaan. 3. Siswa melakukan percobaan secara berkelompok untuk membuktikan bahwa gaya dapat merubah arah gerak benda dengan menggunakan alat dan bahan diantaranya : balok friksi, benang, roda,bola, kelereng,pensil/pulpen 4. Siswa melakukan diskusi kelompok dan mengerjakan lembar kerja yang telah disediakan guru. 5. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan melaporkan hasil diskusi. 6. Guru bersama-sama dengan siswa membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Guru memberikan penilaian dari hasil diskusi kelompok. 2. Pemberian kesimpulan. 3. Tanya jawab.
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview hasil pelajaran.
Kegiatan Inti 1. Kelas dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa mendengarkan penjelasan guru sebelum melakukan percobaan. 3. Siswa melakukan percobaan secara berkelompok untuk membuktikan tentang perambatan panas secara konduksi, konveksi dan radiasi dengan menggunakan beberapa alat dan bahan yang diperlukan seperti batang logam, pembakar spirtus, plastisin, tabung konvektor, lilin, obat nyamuk dan korek api. 5. Siswa melakukan diskusi kelompok dan mengerjakan lembar kerja yang telah disediakan guru. 6. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi dan melaporkan hasil diskusi. 7. Guru bersama-sama dengan siswa membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Guru memberikan penilaian terhadap hasil diskusi 2. Pemberian kesimpulan 3. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal 1. Meminta siswa untuk memegang tenggorokan dan mengajak siswa untuk berpikir dengan memberikan stimulus berupa pertanyaan-pertanyaan. 2. Saat tidak bersuara, apa yang kamu rasakan pada tenggorokan? 3. Siswa diminta untuk meneriakan “Aaaaaaaa” dan guru bertanya kembali 4. Apa yang kamu rasakan pada tenggorokan ketika kamu berteriak? 5. Beberapa siswa diminta untuk mengemukakan pendapatnya.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Guru mempersiapkan 7 pos untuk seluruhnya siswa lewati setiap posnya dengan memberikan pengarahan terlebih dahulu pada siswa. Pos I
: Menentukan sumber energi bunyi pada alat musik. Alat; gendang, bass, terompet,dll
Pos II
: Membuktikan bahwa bunyi dapat merambat melalui zat padat. Alat; telepon benang.
Pos III
: Membuktikan bahwa bunyi dapat merambat melalui zat cair. Alat;air dalam wadah.
Pos IV
: Membuktikan bahwa bunyi dapat merambat melalui udara. Alat; stetoskop mainan dengan menggunakan selang.
Pos V
: Menghitung frekuensi sebuah bandul. Alat; bandul dan stop watch
Pos VI
: Pemantulan bunyi. Alat; jam weker, pipa dan benda keras.
Pos VII
: Resonansi. Alat ; gelas dan air.
3. Setiap kelompok melakukan percobaan di setiap pos dan setiap kelompok secara diskusi menyimpulkan percobaan disetiap pos pada lembar kerja yang telah disediakan oleh guru.( setiap pos 7 menit) 4. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusinya. 5. Membahas hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Memberi penilaian hasil diskusi. 2. Pemberian kesimpulan. 3. Tanya jawab.
Pertemuan IV(2 x 35 menit) Kegiatan Awal Memperagakan sebuah benda yang bergetar (gerak bolak balik) yang akan dihubungkan dengan materi bunyi yang mampu didengar manusia (audiosonik).
Kegiatan Inti 1. Siswa menyimak demonstrasi guru dari setiap percobaan yang dilakukan disetiap pos pada pelajaran sebelumnya serta memberikan penjelasan dan mengembangkan hasil diskusi pada pertemuan sebelumnya. 2. Siswa mencatat kesimpulan dari setiap percobaan.arak jauh.
Kegiatan Akhir 1. Guru melakukan post test tentang materi yang telah dipelajari. 2. Pembahasan 3. Pemberian kesimpulan
Pertemuan V(2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang kekayaan alam Indonesia.
Kegiatan Inti 1. Memperkenalkan jenis-jenis energi yang dewasa digunakan seperti minyak bumi, batu bara, bensin, solar dan lain-lain. 2. Brain storming menyebutkan contoh-contoh energi yang dewasa ini digunakan. 3. Menyebutkan contoh-contoh energi alternatif. 4. Demonstrasi membuktikan bahwa energi air dapat menyebabkan energi gerak dengan menggunakan kit guru. 5. Meminta beberapa orang siswa menjelaskan kembali di depan kelas tentang penggunaan energi air sebagai energi alternatif.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan 2. Tanya Jawab
Pertemuan VI (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Membuat pesawat dari kertas.
Kegiatan Inti 1. Membuat daftar keuntungan dan kelemahan energi yang ada sekarang.Misal keuntungan dan kelemahan minyak tanah,bensin,solar. 2. Membuat tabel keuntungan dan kelemahan energi alternatif misalnya energi surya,energi angin,energi air,energi panas bumi,energi nuklir,dan energi batu bara. 3. Melakukan pengamatan di beberapa tempat untuk mengidentifiksi tentang penghematan energi. 4. Membuat selogan-slogan hemat energi.
Kegiatan Akhir 1. Pembahasan 2. Penarikan kesimpulan 3. Tanya jawab
Pertemuan VII(2 x 35 menit) Kegiatan Awal Pengenalan alat dan bahan yang akan digunakan untuk melakukan percobaan pembuatan roket udara.
Kegiatan Inti 1. Membuat design model. 2. Siswa membuat model sesuai rancangan. 3. Mengumpulkan hasil karya. 4. Menjelaskan prinsip kerja roket udara.
Kegiatan Akhir Pengambilan nilai hasil karya.
Pertemuan VIII (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Memainkan beberapa alat musik
Kegiatan Inti 1. Guru menunjukkan beberapa alat musik dan menjelaskan perubahan energi bunyi melalui penggunaan alat musik. 2. Siswa membuat gambar salah satu alat musik dan menjelaskan perubahan energi melalui penggunaan alat musik tersebut.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan 2. Tanya jawab
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA.
: KIT IPA, alat-alat percobaan (botol aqua, plastisin dan sedotan), internet.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Brain storming 2. Diskusi kelompok 3. Percobaan 4. Ceramah 5. Demonstrasi
H. Materi Ajar 1. Energi panas. 2. Energi bunyi. 3. Perpindahan panas. 4. Bunyi dapat merambat. 5. Energi alternatif. 6. Hasil karya. 7. Energi bunyi pada alat musik.
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;126-128. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas. 3. Penilaian produk Penilaian yang ditujukan untuk menilai hasil kerja siswa
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
II (dua)
Waktu
:
8 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami perubahan kenampakan permukaan bumi dan benda langit.
B. Kompetensi Dasar 1. Mendeskripsikan perubahan kenampakan bumi. 2. Mendeskripsikan posisi bulan dan kenampakan bumi dari hari ke hari.
C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Mengidentifikasikan kenampakan permukaan bumi. 2. Mengidentifikasikan perubahan daratan yang disebabkan oleh udara dan air atau penyebab lainnya. 3. Mengidentifikasi
posisi
bulan
dan
kenampakan
bumi
berdasarkan
kajian
referensi/buku. 4. Mengidentifikasi terjadinya gerhana bulan dan gerhana matahari. 5. Mengidentifikasi terjadinya musim di Indonesia.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Mendeskripsikan perubahan kenampakan permukaan bumi. 2. Mendeskripsikan perubahan kenampakan benda langit. 3. Mengidentifikasi perubahan daratan yang disebabkan oleh udara dan air atau penyebab lainnya. 4. Meidentifikasi posisi bulan dan kenampakan bumi. 5. Mengidentifikasi terjadinya gerhana bulan dan matahari. 6. Mengidentifikasi terjadinya musim di Indonesia.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menunjukkan gambar-gambar kenampakan alam seperti laut, hutan, gunung dan lain-lain serta mensyukuri nikmat pemberian Allah.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok 2. Setiap kelompok diberi tugas untuk menggambarkan kenampakkan bumi pada waktu siang hari dan malam hari dan mendeskripsikan perbedaan kedua gambar tersebut. 3. Setiap kelompok mendeskripsikan hasil diskusi di depan kelas. 4. Mendisplay gambar dari setiap kelompok.
Kegiatan Akhir 1. Guru memberikan penilaian dari hasil diskusi setiap kelompok. 2. Penarikan kesimpulan. 3. Tanya jawab.
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mengingatkan kembali pada siswa tentang peristiwa tsunami yang terjadi di Aceh pada tahun 2004.
Kegiatan Inti 1. Siswa mendapatkan kertas kosong dari guru dan meminta siswa untuk menuliskan 3 peristiwa alam yang dapat mengubah kenampakan bumi. 2. Jawaban setiap siswa ditukar dengan teman yang ada di samping masing-masing. 3. Masing-masing siswa mengutarakan jawaban teman mereka yang tidak ada pada dirinya. 4. Guru menuliskan daftar jawaban seluruh siswa. 5. Salah seorang siswa menyebutkan kembali daftar jawaban siswa. 6. Bermain games kalimat berantai tentang perubahan kenampakan bumi seperti pasang surut air laut, badai, erosi, abrasi, tsunami, kebakaran hutan. 7. Setiap babak terdiri dari 5 menit.
8. Membacakan hasil permainan dan memberi nilai untuk setiap kelompok. 9. Melengkapi seluruh jawaban siswa dari hasil permainan.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan 2. Tanya jawab
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Membagi siswa menjadi 7 kelompok. 2. Setiap kelompok diberi 1 buah globe dan senter. 3. Secara kelompok melakukan percobaan untuk mengamati negara-negara yang mengalami siang hari dan malam hari. 4. Setiap kelompok mengerjakan lembar kerja. 5. Melaporkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
Pertemuan I V(2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Menunjukkan gambar-gambar matahari dan bumi pada siswa dan meminta salah seorang siswa untuk menempelkannya pada papan tulis. 2. Menunjukkan gambar-gambar bentuk bulan yang berbeda-beda pada siswa. 3. Bermain games memasangkan bulan-bulan tersebut mengelilingi bumi. 4. Guru bersama-sama dengan siswa mendiskusikan fase bulan dari hari ke hari. 5. Mencatat hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab. F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA.
: Planetarium, globe,senter,gambar dari internet, charta fase bulan.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Ceramah 2. Diskusi kelompok 3. Percobaan 4. Demonstrasi 5. Tanya jawab 6. Latihan H. Materi Ajar 1. Kenampakan permukaan bumi. 2. Perubahan daratan. 3. Posisi bulan. 4. Gerhana bulan dan gerhana matahari. 5. Musim di Indonesia. I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;134. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas.
Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
II (dua)
Waktu
:
8 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami Perubahan lingkungan fisik dan pengaruhnya terhadap daratan. B. Kompetensi Dasar 1. Mendeskripsikan
hubungan
berbagai
penyebab
perubahan
lingkungan
fisik
(angin,hujan,cahaya matahari, dan gelombang air laut). 2. Menjelaskan
pengaruh
perubahan
lingkungan
fisik
terhadap
daratan
(erosi,abrasi,banjir dan longsor). 3. Mendeskripsikan cara pencegahan kerusakan lingkungan (erosi,abrasi,banjir dan longsor). C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Mengidentifikasi jenis-jenis perubahan fisik lingkungan sekitar 2. Mengidentifikasi penyebab perubahan lingkungan. 3. Mengidentifikasi perubahan fisik daratan. 4. Mengidentifikasi pengaruh erosi,abrasi,banjir,dan longsor terhadap permukaan daratan. 5. Mengidentifikasikan langkah-langkah pencegahan kerusakan lingkungan. D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Mengidentifikasi jenis-jenis perubahan fisik lingkungan sekitar. 2. Mengidentifikasi penyebab perubahan lingkungan. 3. Mengidentifikasi perubahan fisik daratan. 4. Mengidentifikasi pengaruh erosi, abrasi, banjir, dan longsor terhadap permukaan daratan. 5. Mengidentifikasi langkah-langkah pencegahan kerusakan lingkungan.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran energi panas atau perambatan panas secara konveksi dengan menggunakan tabung konvektor.
Kegiatan Inti 1. Guru bersama-sama dengan siswa diskusi tentang proses terjadinya angin. 2. Diskusi melalui gambar tentang angin darat dan angin laut. 3. Meminta beberapa orang siswa menjelaskan proses terjadinya angin serta perbedaan antara angin darat dan angin laut. 4. Siswa mengerjakan soal post test. 5. Pembahasan.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Membagi siswa menjadi 7 kelompok. 2. Membagikan kertas dan krayon pada setiap kelompok. 3. Setiap kelompok ditugaskan menggambarkan siklus hujan. 4. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskunya kepada kelompok lain. 5. Mencatat hasil diskusi. 6. Mendisplay hasil kelompok.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang keadaan fisik sekolah kemudian Mereview pelajaran sebelumnya tentang siklus hujan kemudian menghubungkan dengan pelajaran yang baru tentang pengaruh hujan terhadap perubahan fisik daratan.
Kegiatan Inti 1. Membagi siswa menjadi 7 kelompok. 2. Setiap kelompok melakukan 2 kegiatan yang dilakukan secara moving. 3. Kegiatan I melakukan pengamatan di lingkungan sekolah untuk mengamati perubahan lingkungan fisik terhadap daratan (waktu maksimal 15 menit) 4. Kegiatan II di dalam kelas. Setiap kelompok mendeskripsikan penyebab dan pengaruh abrasi, erosi, banjir, longsor, tornado dan tsunami terhadap lingkungan fisik daratan. 5. Mempresentasikan hasil diskusi. 6. Pembahasan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
Pertemuan IV (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang pengalaman di daerah pedesaan.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Setiap kelompok melakukan percobaan tentang pengikisan tanah yang disebabkan oleh air dan angin (erosi dan korasi). Dengan menggunakan alat dan bahan diantaranya sterofom, kertas HVS, plastik, kertas perak, kertas samson, plastisin, pipet tetes, air, bubuk kopi, bedak, terigu, sagu, garam. 3. Mengamati permukaan alas yang lebih cepat mengalami erosi dan korasi. 4. Setiap siswa mendemonstrasikan hasil diskusi masing-masing kelompok. 5. Pembahasan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
•
Sumber : Akrab dengan Dunia IPA.
: Charta, gambar-gambar internet, alat-alat percobaan.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Ceramah 2. Percobaan 3. Diskusi kelompok 4. Tanya jawab 5. Latihan
H. Materi Ajar 1. Perubahan fisik daratan. 2. Erosi,abrasi dan banjir. 3. Mencegah kerusakan lingkungan I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;143-144. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas. Mengetahui
......................., .....................20...
Kepala Sekolah
Guru IPA
.......................................................
.......................................................
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Mata Pelajaran
:
Ilmu Pengetahuan Alam
Kelas
:
IV (empat)
Semeseter
:
II (dua)
Waktu
:
10 x 35 menit
A. Standar Kompetensi Memahami
hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungan,teknologi, dan
masyarakat.
B. Kompetensi Dasar 1. Menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungannya. 2. Menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan teknologi yang digunakan. 3. Menjelaskan dampak pengambilan bahan alam terhadap pelestarian lingkungan.
C. Indikator pencapaian kompetensi Siswa dapat : 1. Mengidentifiksi jenis-jenis sumber daya alam. 2. Mengelompokan benda-benda menurut bahan bakunya. 3. Mengidentifikasi bahan asal benda atau makanan dan menerangkan secara sederhana proses pembuatannya. 4. Mengidentifikasi cara-cara mendapatkan sumber daya alam. 5. Memberi contoh kemajuan teknologi yang modern berkaitan dengan pengolahan sumber daya alam. 6. Mengidentifikasi tujuan pengambilan sumber daya alam. 7. Mengidentifikasi dampak pengambilan sumber daya alam terhadap kelestarian lingkungannya.
D. Tujuan Pembelajaran Setelah pembelajaran diharapkan siswa dapat : 1. Mengidentifikasi jenis-jenis sumber daya alam. 2. Menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungan.
3. Menjelaskan hubungan antara sumber daya alam dengan teknologi yang digunakan. 4. Menjelaskan dampak pengambilan bahan alam terhadap pelestarian lingkungan. 5. Mengelompokkan benda-benda menurut bahan bakunya. 6. Mengidentifikasi bahan asal benda atau makanan dan menerangkan secera sederhana proses pembuatannya. 7. Mengidentifikasi cara-cara mendapatkan sumber daya alam. 8. Mengidentifikasi tujuan pengambilan sumber daya alam.
E. Langkah-langkah Pembelajaran Pertemuan I (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview kegiatan field trip rumah sutera alam dan home industri dan menghubungkan dengan materi Sumber Daya Alam.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Bermain games tebak kata. 3. Guru menyediakan 3 kata untuk setiap kelompok tentang sumber daya alam. Salah satu dari anggota kelompok mengarahkan dan teman yang lain menjawab. Setiap kelopok diberi waktu 3 menit. 4. Guru bersama-sama dengan siswa mengelompokkan sumber daya alam tersebut ke dalam hasil pertanian, perkebunan, kelautan, pertambangan, peternakan, batuan dan mineral. 5. Setiap kelompok memberikan argumennya dari pengelompokkan sumber daya alam tersebut menghubungkan dengan materi sumber daya alam pada semester 1 tentang sumber daya alam. 6. Mengelompokkan sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan tidak dapat diperbaharui.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan 2. Tanya jawab
Pertemuan II (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Tukar pengalaman pada kegiatan field trip yang telah lalu (rumah sutera alam dan home industri).
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa bermain games menyusun pasangan kata (bahan baku dan bahan jadi) dari daftar kata yang telah disediakan guru. Contoh : - Bahan baku
- Bahan jadi
- Bulu domba
- Mebel
- Ulat sutera
- Kertas
- Kayu
- Wol
- Kapas
- Kain sutera
- Kayu jati
- Kain katun
Pasangan kata di atas masih acak.tugas setiap kelompok adalah memasangkan dengan benar setiap kata di atas. 3. Membahas hasil permainan. 4. Mencatat daftar bahan baku dan bahan jadi yang sudah tepat.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
Pertemuan III (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Mereview pelajaran sebelumnya.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Siswa membuat alur produksi dari bahan mentah menjadi bahan jadi.
No
Sumber Daya Alam
1.
Kain sutera
2.
Kertas
3.
Kain katun
Alur produksi
3. Melaporkan hasil diskusi setiap kelompok. 4. Pembahasan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Tanya jawab.
Pertemuan IV (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Bercerita tentang keadaan alam saat ini.
Kegiatan Inti 1. Siswa dibagi menjadi 7 kelompok. 2. Guru menyediakan 7 buah permasalahan yang akan dipilih oleh setiap kelompok. 3. Setiap kelompok berdiskusi menyebutkan akibat serta cara pencegahan dari pengambilan sumber daya alam berlebihan disertai dengan gambar. 4. Mengumpulkan hasil diskusi.
Kegiatan Akhir 1. Penarikan kesimpulan. 2. Mendisplay hasil karya siswa.
Pertemuan V (2 x 35 menit) Kegiatan Awal Menunjukkan hasil diskusi setiap kelompok.
Kegiatan Inti 1. Setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya kepada kelompok lain. 2. Kelompok lain memberi sanggahan atau memberi pertanyaan. 3. Siswa mendengarkan penjelasan guru.
Kegiatan Akhir 1. Menilai hasil diskusi dan presentasi setiap kelompok. 2. Penarikan kesimpulan. 3. Tanya jawab.
F. Alat/Bahan/Sumber Belajar •
Alat
: KIT IPA, alat dan bahan percobaan, gambar-gambar dari internet.
•
Sumber
: Akrab dengan Dunia IPA.
G. Metoda Pembelajaran Metode pembelajaran yang dapat digunakan : 1. Ceramah 2. Diskusi kelompok 3. Percobaan 4. Tanya jawab 5. Latihan
H. Materi Ajar 1. Sumber daya alam 2. Dampak pengambilan sumber daya alam
I. Penilaian 1. Penilaian tertulis, Instrument : Latihan soal Buku Akrab dengan Dunia IPA hlm;156. Jenis
: Pilihan ganda, isian dan uraian.
2. Penilaian tindakan Penilaian tindakan atau sikap dilakukan untuk mengukur sikap dan tindakan siswa selama kegiatan pembelajaran seperti ketika kerja kelompok, diksusi, presentasi dan mengerjakan tugas. Mengetahui
.......................................................
Kepala Sekolah
......................., .....................20... Guru IPA
.......................................................