P U T USAN Nomor 556/PDT/2015/PT.BDG.
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Pengadilan Tinggi Bandung yang memeriksa dan mengadili perkara perkara perdata dalam tingkat banding, telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara antara : --------------------------------------------------------------Ny. AGATHA DEFFY ALIE TEGE,
Pekerjaan
Ibu
Rumah
tangga,
bertempat tinggal di Komplek Setra Duta Blok L – 3 Nomor : 9, Parongpong, Kabupaten
Bandung Barat,
dalam hal ini diwakili oleh ROVINUS LUBIS, SH.,MH. Advokat pada Kantor ADVOKAT DAN Konsultan Hukum ROVINUS LUBIS & PARTNERS, beralamat di Komplek Pertokoan Pulo Mas Blok X-7, Jl. Perintis Kemerdekaan, Jakarta Timur, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 13 Oktober 2015, selanjutnya disebut sebagai PEMBANDING semula PENGGUGAT; ---------Melawan: 1. RONALD WIJAYA PIELOOR,Pekerjaan Wiraswasta, bertempat tinggal di Komplek Setra Murni Indah I Nomor : 11 Kota Bandung, dalam hal ini diwakili oleh RIZAL FIRMANSYAH, SH. Advokat
yang
tergabung
di
Law
Office
RIZAL
FIRMANSYAH, SH. & Associates, beralamat kantor di Margahayu
Kencana
G
I
No.9
Kab.
Bandung,
berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 31 Oktober 2015, selanjutnya disebut sebagai TERBANDING I semula TERGUGAT I; ------------------------------------------2. INGRID DESIRE LOPPIES, SH., Notaris dan PPAT, berkantor di Jalan Lamping Nomor : 9 Kota Bandung; --------------------------3. WIEKE LOPPIES, SH., Mantan Notaris dan PPAT / Ibunya INGRID DESIRE LOPPIES, SH., bertempat tinggal di Jalan Lamping Nomor : 9 Kota Bandung; --------------------------4. EMMA EVANA PIELLOR, bibi / mak ciknya TERGUGAT 1 / RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Dr. Stya Budhi Eldorado No. 12 / 438, Rt. 001 Rw. 007, Halaman 1 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
Kelurahan
Ledeng,
Kecamatan
Cidadap,
Kota
Bandung; -----------------------------------------------------------5. SWANNY SUHADY PIELOR, isterinya JHONY SUHADI PIELLOR / Pamannya Tergugat 1 / RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Cihampelas Nomor : 114, Kota Bandung; ----------------------------------------------------6. JHONY SUHADI PIELLOR, suaminya Tergugat 5 / SWANNY SUHADY PIELOR / Pamannya Tergugat 1 / RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Cihampelas No. 114, Kota Bandung; ----------------------------------------------7. EDUAR PIELLOR, pamannya Tergugat 1 / RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Cihampelas No. 114, Kota Bandung, dalam hal ini diwakili oleh : RIA MULIATI IRAWAN, ROBERTO
SH.
CHANDRA
LEIWAKABESSY,
KIRANA, SH.
SH.
dan
Advokat
dan
Konsultan Hukum pada Law Office ROY ANDRE DA COSTA & ASSOCIATES, beralamat kantor di Jalan Cilaki No. 47 Bandung, berdasarkan Surat Kuasa Khusus 27 November 2015, selanjutnya disebut sebagai TERBANDING II, III, IV, V, VI dan VII semula TERGUGAT II, III, IV, V, VI dan VII; ------------------------8. E L S A, SH., Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT), bertempat tinggal di Jalan Raya Gadobangkong No. 100, Ngamprah, Kabupaten
Bandung Barat,
selanjutnya
disebut
sebagai TERBANDING VIII semula TERGUGAT VIII; 9. PANIN BANK / PT. BANK PAN INDONESIA, Tbk KCU Bandung, Jalan Banceuy No. 8 – 10, Kota Bandung,
selanjutnya
disebut sebagai TERBANDING IX semula TERGUGAT IX; --------------------------------------------------------------------10. P I E T E R,
Pegawai RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Cihampelas No. 114, Kota Bandung, dalam hal ini diwakili oleh : RIA MULIATI IRAWAN, SH. CHANDRA
KIRANA,
SH.
dan
ROBERTO
LEIWAKABESSY, SH. Advokat dan Konsultan Hukum pada
Law Office ROY ANDRE
DA COSTA &
ASSOCIATES, beralamat kantor di Jalan Cilaki No. 47 Halaman 2 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
Bandung,
berdasarkan
Surat
Kuasa
Khusus
27
November 2015, selanjutnya disebut sebagai TURUT TERBANDING I semula TURUT TERGUGAT I; ---------11. M A R I A, mak ciknya Tergugat 1 / RONALD WIJAYA PIELOOR, bertempat tinggal di Jalan Peneropongan Bintang Nomor
54,
Kelurahan
Cikahuripan,
Kecamatan
Lembang, Kabupaten Bandung Barat, sekarang tidak diketahui keberadaannya di Negara Republik Indonesia selanjutnya disebut sebagai TURUT TERBANDING II semula TURUT TERGUGAT II; ------------------------------12. NY. MURNI SETIAWATI,
Pegawai
Notaris
INGGRID
DESIRE
LOPIES, SH., bertempat tinggal di Jalan Saturnus Barat II, No. 23, Kota Bandung; --------------------------------------13. Ny. KIKI SITI MARYATI,
Pegawai
Notaris
INGGRID
DESIRE
LOPIES, SH., bertempat tinggal di Jalan Sindang Sirna II, No. 10 / 181, Kota Bandung, , dalam hal ini diwakili oleh : RIA MULIATI IRAWAN, SH. CHANDRA KIRANA, SH. dan ROBERTO LEIWAKABESSY, SH. Advokat dan Konsultan Hukum pada Law Office ROY ANDRE DA COSTA & ASSOCIATES, beralamat kantor di Jalan Cilaki No. 47 Bandung, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 27 November 2015, selanjutnya disebut sebagai TURUT TERBANDING III dan IV semula TURUT TERGUGAT III dan IV; -------------------14. Nona TENI SINTIANI, di Jalan Raya Gadobangkong No. 100, Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, selanjutnya disebut sebagai TURUT TERBANDING V semula TURUT TERGUGAT V; ---------------------------------------------------------------------15. Ny. ERNA WIJAYA, Pegawai PPAT, bertempat tinggal di Jalan Gatot Subroto, Gang Tauladan No. 98 K – 68 B, Kota Cimahi, selanjutnya disebut sebagai TURUT TERBANDING VI semula TURUT TERGUGAT VI; -----------------------------Pengadilan Tinggi tersebut ;------------------------------------------------------Setelah membaca berkas perkara maupun surat-surat lain yang berkenaan dengan perkara ini sebagaimana terlampir dalam berkas perkara ; Halaman 3 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
TENTANG DUDUKNYA PERKARA : Mengutip serta memperhatikan uraian-uraian tentang hal-hal yang tercantum dalam turunan resmi putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung tanggal 09 September 2015 Nomor
08/Pdt.G/2015/PN.Blb, yang amar
selengkapnya berbunyi sebagai berikut : -------------------------------------------------DALAM KONPENSI : ----------------------------------------------------------------------
Menyatakan gugatan Penggugat tidak dapat diterima (Niet On Vankelijk Verklaard). -----------------------------------------------------------------
DALAM REKONPENSI : ------------------------------------------------------------------
Menyatakan gugatan Rekonpensi tidak dapat diterima. ----------------------
DALAM KONPENSI DAN REKONPENSI : ------------------------------------------
Menghukum Penggugat Konpensi / Tergugat Rekonpensi untuk membayar ongkos perkara Rp. 7.676.000,- (Tujuh juta enam ratus tujuh puluh enam ribu rupiah). -------------------------------------------------------------Membaca Akta Permohonan Banding Nomor 41/Pdt.BD/2015/PN.Blb.
Jo No.08/Pdt.G/2015/PN.Blb, yang dibuat oleh Panitera Pengadilan Negeri Bale Bandung, yang menyatakan bahwa pada tanggal 21 September 2015 pihak Penggugat
telah mengajukan permohonan agar perkaranya yang
diputus oleh Pengadilan Negeri Bale Bandung tanggal 09 September 2015 Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb, untuk diperiksa dan diputus dalam peradilan tingkat banding; ---------------------------------------------------------------------------------Membaca
Surat
Pemberitahuan
Pernyataan Banding Nomor
:.
976/PDT/DEL/2015/PN.BDG, Jo. Nomor 08/PDT/G/2015/PN.Blb yang ditanda tangani oleh Jurusita Pengganti pada Pengadilan Negeri Bandung, untuk memenuhi
permintaan
dari
Pengadilan
Negeri
Bale
Bandung,
menyatakan bahwa permohonan banding dari Pembanding Penggugat tersebut di atas telah
yang
semula
diberitahukan secara seksama masing-
masing kepada Terbanding I semula Tergugat I pada tanggal 27 Oktober 2015, kepada Terbanding II, III, IV, V, VI, VII, IX semula Tergugat II, III, IV, V, VI, VII, IX, dan kepada Turut Terbanding I, III dan IV semula Turut Tergugat I, III dan IV, masing-masing pada tanggal 28 Oktober 2015; --------------------------Membaca pula Relaas Pemberitahuan Pernyataan Banding Nomor :. 41/Pdt.BD/2015/PN.Blb. Jo. Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb yang ditanda tangani oleh Jurusita Pengganti pada Pengadilan Negeri Bale Bandung, yang menyatakan bahwa permohonan banding dari Pembanding
semula
Halaman 4 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
Penggugat tersebut di atas telah
diberitahukan secara seksama masing-
masing kepada Terbanding VIII semula Tergugat VIII, dan kepada Turut Terbanding II, V dan VI semula Turut Tergugat II, V dan VI masing-masing pada tanggal 8 Oktober 2015; ---------------------------------------------------------------Membaca surat memori banding tertanggal 28 Oktober 2015 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bale Bandung pada tanggal 29 Oktober 2015 yang diajukan oleh kuasa hukum Pembanding
semula
Penggugat, dan surat memori banding tersebut telah diberitahukan / diserahkan dengan cara seksama kepada pihak Terbanding I semula Tergugat I pada tanggal 12 Nopember 2015, kepada Terbanding II, III, IV, dan V semula Tergugat II, III, IV dan V serta Turut Terbanding III dan IV semula Turut Tergugat III dan IV masing-masing pada tanggal 30 Nopember 2015, kepada Terbanding VI dan VII semula Tergugat VI dan VII serta Turut Terbanding I semula Turut Tergugat I masing-masing pada tanggal 25 Nopember 2015, kepada Terbanding VIII semula Tergugat VIII serta Turut Terbanding II dan V semula Turut Tergugat II dan V masing-masing pada tanggal 4 Nopember 2015, sedangkan kepada Terbanding IX semula Tergugat IX pada tanggal 2 Desember 2015; -------------------------------------------Membaca surat kontra memori Banding tertanggal 28 Nopember 2015 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bale Bandung pada tanggal 30 Nopember 2015 yang diajukan oleh kuasa hukum Terbanding II, III, IV, V, VI dan VII semula Tergugat II, III, IV, V, VI dan VII serta Turut Terbanding I, III dan IV semula Turut Tergugat I, III dan IV, dan surat kontra memori banding tersebut telah diberitahukan / diserahkan dengan cara seksama kepada pihak Pembanding semula Penggugat pada tanggal 10 Desember 2015; -----Membaca Relaas Pemberitahuan Memeriksa Berkas Perkara (Inzage) Nomor 41/Pdt.BD/2015/PN.Blb. Jo. Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb, yang ditanda tangani oleh Jurusita
Pengganti pada Pengadilan Negeri Bale
Bandung, yang menyatakan bahwa berkas perkara telah selesai diminutasi (geminuteerd) dan kepada pihak Pembanding tanggal 12 Nopember 2015,
semula Penggugat pada
kepada pihak Terbanding VIII semula Tergugat
VIII serta kepada pihak Turut Terbanding II, V dan VI semula Turut Tergugat II, V dan VI masing-masing pada tanggal 8 Oktober 2015 telah diberitahukan dan diberikan kesempatan dalam tenggang waktu 14 (empat belas) hari terhitung sejak hari berikutnya dari tanggal pemberitahuan tersebut untuk mempelajari / memeriksa berkas perkara Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb yang dimohonkan banding tersebut sebelum berkas perkaranya dikirim ke Halaman 5 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
Pengadilan Tinggi Bandung guna pemeriksaan lebih lanjut dalam peradilan tingkat banding ; --------------------------------------------------------------------------------Membaca pula Surat Pemberitahuan Memeriksa Berkas
Nomor :
976/PDT/DEL/2015/PN.BDG. Jo. Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb, yang ditanda tangani oleh Jurusita memenuhi
Pengganti pada Pengadilan Negeri Bandung, untuk
permintaan
dari
Pengadilan
Negeri
Bale
Bandung,
yang
menyatakan bahwa berkas perkara telah selesai diminutasi (geminuteerd) dan kepada pihak Terbanding I semula Tergugat I pada tanggal 27 Oktober 2015, kepada pihak Terbanding II, III, IV, V, VI, VII dan IX semula Tergugat II, III, IV, V, VI, VII dan IX serta kepada pihak Turut Terbanding I, III dan IV semula Turut Tergugat I, III dan IV masing-masing pada tanggal 28 Oktober 2015 telah diberitahukan dan diberikan kesempatan dalam tenggang waktu 14 (empat belas) hari terhitung sejak hari berikutnya dari tanggal pemberitahuan tersebut
untuk
mempelajari
/
memeriksa
berkas
perkara
Nomor
08/Pdt.G/2015/PN.Blb yang dimohonkan banding tersebut sebelum berkas perkaranya dikirim ke Pengadilan Tinggi Bandung guna pemeriksaan lebih lanjut dalam peradilan tingkat banding ; --------------------------------------------------TENTANG PERTIMBANGAN HUKUMNYA : Menimbang, bahwa permohonan banding dari Pembanding
semula
Penggugat tersebut diajukan dalam tenggang waktu dan menurut tata cara serta syarat-syarat yang ditentukan dalam undang-undang, oleh karenanya permohonan banding tersebut secara formal dapat diterima; -----------------------Menimbang, bahwa sehubungan dengan permohonan bandingnya tersebut, kuasa hukum Pembanding
semula Penggugat di dalam memori
bandingnya telah memohon agar Majelis Hakim tingkat banding pada Pengadilan Tinggi Bandung memberikan putusan sebagai berikut : --------------1. Mengabulkan dan menerima permohonan banding Pembanding dan alasan
hukum
banding
(Memori
Banding)
Pembanding
untuk
seluruhnya; ------------------------------------------------------------------------------2. Membatalkan putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung tanggal 09 September 2015 No.08/Pdt.G/2015/PN.Blb. yang dimohonkan banding tersebut; ----------------------------------------------------------------------------------Dengan Mengadili Sendiri : ------------------------------------------------------------1. Mengabulkan
gugatan
Penggugat
sekarang
Pembanding
untuk
seluruhnya; -------------------------------------------------------------------------------
Halaman 6 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
2. Menyatakan Terbanding I s/d VIII telah melakukan perbuatan melanggar
hukum
(onrechtsmatige
daads)
yang
merugikan
Pembanding dan anak-anak; -------------------------------------------------------3. Menyatakan batal demi hukum (null and void/nietige) atau setidaktidaknya menyatakan batal (vernietige baar) dan tidak sah serta tidak mempunyai kekuatan mengikat menurut hukum dengan segala akibat hukumnya dan dari sejak semula dianggap tidak pernah ada : -----------a. Surat Kuasa Menjual Tanggal 16 Nopember 2013 No.06; ---------b. Perjanjian Pengikatan Jual Beli Tanggal 16 Nopember 2013 No.07; c. Surat Persetujuan dan Kuasa No.08 Tanggal 16 Nopember 2013 No.08; Semuanya dibuat oleh Terbanding II dan; -----------------------d. Akta Jual Beli Tanggal 7 Mei 2014 No.51/2014 yang dibuat oleh Terbanding VIII; -------------------------------------------------------------------4. Menyatakan sah dan berharga Surat Perjanjian Tanggal 2 Oktober 2012
antara
Terbanding
I
dengan
Pembanding
yang
copy
collationeenya dibuat oleh Lucia Pratiwi Notaris di kota Bandung pada Tanggal 04 Desember 2014 tersebut; --------------------------------------------5. Menyatakan
sebidang
tanah
seluas
264
M2,
Sertifikat
HGB
No.00904/Desa Ciwaruga berikut bangunan rumah tinggal yang beridiri diatasnya yang terletak di Komplek Perumahan Setra Duta Blok L-3 No.9, Desa Ciwaruga, Kabupaten Bandung Barat, Propinsi Jawa Barat dan seluruh perabot rumah tangga yang ada didalamnya, kursi-kursi dan meja ruang tamu dan ruang keluarga, tempat tidur di kamar utama dan di kamar anak-anak, TV, Kulkas, peralatan dapur dan seluruh peralatan rumah tangga lainnya adalah hak dan milik Pembanding; ----6. Menyatakan, 1 (satu) unit Mobil Honda Freed, Warna Putih, Nomor Polisi D 1577 QJ, 1 (satu unit Mobil Mazda Biante, Warna Putih Metalik, Nomor Polisi D 1495 AAG, 1 (satu) unit Mobil Box, Nomor Polisi D 800 BV, dan 1 (satu unit Speda Motor, Nomor Polisi D 9090 M, adalah hak dan milik Pembanding; ---------------------------------------------------------------7. Menghukum Terbanding IV dan V dan siapa saja yang mendapat hak darinya untuk mengembalikan kepada Pembanding, asli Sertifikat HGB No.00904/Desa Ciwaruga atas sebidang tanah seluas 264 M2 yang diatasnya berdiri bangunan rumah tinggal, yang terletak di Komplek Perumahan Setra Duta Blok L-3 No.9, Desa Ciwaruga, Kabupaten Bandung Barat, Propinsi Jawa Barat, bebas dari beban apapun dengan uang paksa (dwangsom) sebesar Rp.1.000.000,- (satu juta rupiah) setiap harinya, apabila lalai melaksanakan putusan Pengadilan; ---------Halaman 7 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
8. Menghukum Terbanding I dan pihak lain yang mendapat hak darinya untuk mengembalikan kepada keadaan semula ke rumah Setra Duta Blok L-3, No.9 seluruh perabot rumah tangga yang diambilnya berupa kursi-kursi dan meja ruang tamu dan ruang keluarga, tempat tidur di kamar utama dan di kamar anak-anak, TV, Kulkas, peralatan dapur dan seluruh peralatan rumah tangga lainnya, dengan uang paksa sebesar Rp.1.000.000,- (satu juta rupiah) setiap harinya lalai melaksanakan putusan Pengadilan; ------------------------------------------------------------------9. Menghukum (hoofdelijke)
Terbanding
I
s/d
VIII
secara
tanggung
renteng
untuk membayar seketika dan sekaligus tunai kepada
Pembanding ganti kerugian materiil sebesar Rp.500.000.000,- (lima ratus
juta
rupiah)
dang
anti
kerugian
immaterial
sebesar
Rp.4.000.000.000,- (empat milyar rupiah) atau sejumlah yang patut dan adil menurut Pengadilan (ex aequo et bono); ----------------------------------10. Menyatakan Para Turut Terbanding untuk tunduk dan taat pada putusan dalam perkara ini; ----------------------------------------------------------11. Menghukum para Terbanding dan Para Turut Terbanding untuk membayar biaya perkara; -----------------------------------------------------------12. Apabila Pengadilan berpendapat lain, Pembanding mohon putusan yang seadil-adilnya (ex aequo et bono); -----------------------------------------Menimbang, bahwa menanggapi memori banding yang diajukan oleh kuasa hukum Pembanding semula Penggugat tersebut di atas, kuasa hukum Terbanding II, III, IV, V, VI dan VII semula Tergugat II, III, IV, V, VI dan VII serta Turut Terbanding I, III dan IV semula Turut Tergugat I, III dan IV di dalam kontra memori bandingnya telah memohon agar Majelis Hakim tingkat banding pada Pengadilan Tinggi Bandung yang memeriksa dan memutus perkara aquo dalam tingkat banding memutuskan sebagai berikut : ------------1. Menolak keberatan-keberatan Pembanding dalam Memori Bandingnya; 2. Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb, tanggal 9 September 2015; --------------------------3. Menghukum Pembanding untuk membayar semua biaya yang timbul dalam perkara ini; ----------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa untuk mempersingkat uraian putusan dalam perkara ini, seluruh isi memori banding dan kontra memori banding dari para pihak yang berperkara tersebut di atas, dianggap telah termaktub dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam putusan ini; ----------------------
Halaman 8 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
Menimbang, bahwa Majelis Hakim tingkat banding setelah memeriksa dan meneliti serta mencermati dengan seksama berkas perkara beserta turunan resmi putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung tanggal 09 September 2015 Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb dan telah pula membaca serta memperhatikan dengan seksama surat memori banding yang diajukan oleh kuasa hukum Pembanding
semula Penggugat dan surat kontra memori
banding yang diajukan oleh kuasa hukum Terbanding II, III, IV, V, VI dan VII semula Tergugat II, III, IV, V, VI dan VII serta Turut Terbanding I, III dan IV semula Turut Tergugat I, III dan IV, yang ternyata tidak ada hal-hal yang baru yang perlu dipertimbangkan lagi, maka Majelis Hakim tingkat banding dapat menyetujui dan membenarkan putusan Pengadilan tingkat pertama, oleh karena dalam pertimbangan-pertimbangan hukumnya telah memuat dan menguraikan secara tepat
dan benar semua keadaan serta alasan yang
menjadi dasar putusan tersebut berdasarkan fakta-fakta yang terungkap dipersidangan, karenanya pertimbangan hukum putusan Majelis Hakim tingkat pertama tersebut diambil alih dan dijadikan sebagai pertimbangannya sendiri oleh Majelis Hakim tingkat banding dalam memutus perkara a quo ditingkat banding; -------------------------------------------------------------------------------------------Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tersebut di atas, maka putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung
tanggal 09
September 2015 Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb yang dimohonkan banding tersebut dapat dipertahankan dan harus dikuatkan; -----------------------------------Menimbang, bahwa oleh karena Pembanding semula Penggugat tetap dipihak yang kalah, maka sesuai dengan ketentuan pasal 181 ayat (1) HIR, Pembanding semula Penggugat haruslah dihukum untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan; --------------------------------------------------Memperhatikan pasal-pasal dari Undang-undang No.20 tahun 1947 tentang Peradilan Ulangan di Jawa dan Madura, Undang-undang No.48 Tahun
2009
Reglement
tentang (HIR),
Kekuasaan
serta
Kehakiman,
ketentuan-ketentuan
Herziene hukum
Indonesische lainnya
yang
bersangkutan : ----------------------------------------------------------------------------------M E N G A D I L I: - Menerima permohonan banding dari Pembanding semula Penggugat; --
Halaman 9 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.
-
Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Bale Bandung tanggal 09 September 2015 Nomor 08/Pdt.G/2015/PN.Blb, yang dimohonkan banding tersebut; -----------------------------------------------------------------------
- Menghukum Pembanding semula Penggugat untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan, yang pada tingkat banding ditetapkan sebesar Rp.150.000,-(seratus lima puluh ribu rupiah); --------Demikianlah diputuskan dalam rapat permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Bandung pada hari Selasa, tanggal 23 Februari 2016 oleh Kami : FRITZ JOHN POLNAJA, SH.,MH. Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Bandung selaku Hakim Ketua Majelis
dengan KORNEL P. SIANTURI,
SH.,MH. dan RUSSEDAR, SH., masing-masing sebagai Hakim Anggota, dan putusan tersebut pada hari SENIN tanggal 29 FEBRUARI 2016 diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum oleh Hakim Ketua Majelis tersebut dengan dihadiri oleh para Hakim Anggota, serta dibantu oleh DODDY HERMAYADI, SH.,MH. selaku Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi tersebut, akan tetapi tanpa dihadiri oleh para pihak yang berperkara. -------------------------------Hakim Anggota,
Hakim Ketua Majelis,
Ttd
Ttd
KORNEL P. SIANTURI, SH.,MH.
FRITZ JOHN POLNAJA, SH.,MH.
Ttd
R U S S E D A R, SH. Panitera Pengganti,
Ttd
DODDY HERMAYADI, SH.,MH.
Rincian biaya perkara : 1. Meterai putusan…….Rp. 6.000,-2. Redaksi putusan ….. Rp. 5.000,-3. Pemberkasan………. Rp.139.000,-J u m l a h ……………… Rp.150.000,-- ( Seratus lima puluh ribu rupiah ).
Halaman 10 dari 10 halaman. Putusan No.556/PDT/2015/PT.BDG.