SABTU LEGI, 21 JANUARI 2017 TAHUN 67 NO. 333 ■ TERBIT 28 HALAMAN
WASHINGTON - Donald Trump resmi menjadi presiden ke-45 Amerika Serikat, Jumat (20/1) waktu setempat. Dalam pidato pengukuhannya ia
Kembalikan Mimpi Amerika
mengatakan bahwa peralihan kekuasaan kali ini bukan hanya dari satu partai ke partai lain, tapi dari Washington DC kembali kepada rakyat. Menurutnya, selama ini hanya ada segelintir orang di Washington yang menikmati sementara "rakyat menanggung kerugiannya." "Hal itu akan berubah, di sini, mulai sekarang. Karena saat ini adalah saat kalian. Ini milik kalian...Ini hari kalian, inilah perayaan kalian, dan ini, Amerika Serikat, adalah negara kalian." (Bersambung hlm 7 kol 1)
SUMPAH JABATAN: Donald Trump mengucapkan sumpah jabatan sebagai Presiden Amerika Serikat dengan dipandu Ketua Mahkamah Agung John Roberts disaksikan istrinya Melania beserta keluarganya di Gedung Capitol, Washington DC, semalam. (Kiri) Mantan Presiden AS Barack Obama mengucapkan selamat kepada Donald Trump.(30) SM/AFP
Flying Fox di Dalam Gua
SM/go-below.co.uk
MAIN flying fox di bukit itu sudah biasa. Yang tidak biasa, flying fox di dalam gua bekas tambang. Agen perjalanan ''Go Below Ultimate Xtreme Adventure'' menjanjikan pengalaman tak terlupakan. Total jarak tempuh perjalanannya juga fantastis, hingga 5 km. Gua itu ada di dalam Pegunungan Snowdonia, North Wales, Inggris. Butuh seharian untuk menyelesaikan seluruh rute dengan medan-medan ekstrim yang harus dilalui tersebut. (dtc-61)
2
Luis Milla Siapkan Pola Tiki Taka JAKARTA - Luis Milla akhirnya resmi menjabat pelatih timnas Indonesia. Dia bersedia menandatangani kontrak selama dua tahun yang disodorkan PSSI. Selain menangani timnas senior, mantan gelandang Real Madrid dan Barcelona tersebut diberi tugas membesut timnas U-22 yang akan berlaga di SEA Games 2017 Malaysia. Milla mengaku tak terbebani menangani dua timnas sekaligus. Dia optimistis bisa memberikan prestasi maksimal bagi Indonesia. Pria 50 tahun tersebut akan meng-
ubah pola permainan sepak bola Indonesia menjadi tiki taka ala Spanyol. "Saya datang untuk menularkan pengalaman yang saya punya. PSSI ingin saya mengimplementasikan cara bermain ala Spanyol ke timnas (Bersambung hlm 7 kol 1) JERSEY TIMNAS: Pelatih baru timnas Indonesia Luis Milla (tengah) bersama Sekjen PSSI Ade Wellington (kanan) dan Direktur Teknik Danurwindo menunjukkan jersey timnas seusai jumpa pers di kantor PSSI, Jakarta, Jumat (20/1).(30)
NASIONAL
Ketua MUI Menuai Kecaman
Transaksi Bank Jadi Bukti Kuat ■ Emirsyah Klaim Tak Terima Suap JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi meyakini alat bukti yang dimiliki untuk menjerat mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar dan Beneficial Owner Connaught Internasional Pte Ltd yang juga pendiri PT Muji Rekso Abadi (MRA) Soetikno Soedarjo, sangat kuat. Bukti tersebut antara lain komunikasi Emirsyah dengan pemberi dan perantara suap, serta transaksi perbankan atas nama Emirsyah Satar. Keduanya menjadi tersangka dalam kasus dugaan suap pengadaan pesawat dan mesin pesawat dari SM/dok Airbus SAS dan Rolls-Royce Plc Emirsyah Satar pada PT Garuda Indonesia Tbk. "Banyak bukti yang relevan untuk penyidikan, salah satunya sistem komunikasi yang dilakukan, beberapa catatan perbankan, dan lain-lain," ujar Wakil Ketua KPK Laode M Syarif di kantornya, Jumat (20/1). Ia menjelaskan, bukti-bukti juga diperoleh dari dua lembaga antikorupsi, yakni Serious Fraud Office (SFO) Inggris dan Corrupt Practices Investigation Bureau (CPIB) Singapura yang turut menyelidiki kasus itu. Namun, bukti-bukti tersebut tidak dapat diperlihatkan. (Bersambung hlm 7 kol 1)
SM/Antara
Penggalangan Dana dan Donasi melalui Kitabisa.com
Bantu Pedagang Asongan hingga Rio Haryanto KETUA Komisi Perempuan, Remaja, dan Keluarga Majelis Ulama Indonesia (MUI Istibsyaroh dikecam sejumlah pihak lantaran menemui Presiden Israel Reuven Rivlin.
3
HUKUM
Diperiksa, Sylviana Sebut Jokowi CALONwakil gubernur DKI Sylviana Murni memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Mabes Polri, Jumat (20/1). Ia diperiksa selama tujuh jam, sejak pukul 08.00 sampai 15.00.
Ketika sendiri terasa begitu berat, lakukanlah secara bersama-sama. Begitulah prinsip gotong-royong. Itu pula yang menjadi pijakan awal Muhammad Alfatih Timur (25) dalam menggagas situs kitabisa.com.
KITABISA.COM adalah sebuah situs untuk menggalang dana dan berdonasi secara online. Secara garis besar, laman itu berfungsi sebagai wadah bagi para pemilik ide (project), yang didominasi kampanye kegiatan sosial, untuk bertemu dengan para pemilik dana atau investor. Siapa pun bisa membuat program
kampanye, baik perseorangan maupun organisasi atau yayasan. Bentuknya pun bermacam-macam, mulai bantuan medis, pendidikan, pembangunan rumah ibadah, hingga santunan kemiskinan. Ide tersebut kemudian dikampanyekan guna memperoleh dana yang dibutuhkan. (Bersambung hlm 7 kol 1)
KORBAN BOM: Tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) menyerahkan donasi yang terkumpul melalui kitabisa.com kepada keluarga korban bom dan pengurus gereja di Samarinda. (30) SM/dok kitabisa.com
NASIONAL SABTU, 21 JANUARI 2017
Raperda Pengelolaan Air Tanah Dikonsultasikan
SM/rep detik.com
FOTO BERSAMA : Presiden Israel Rivlin foto bersama Ketua Komisi dari MUI Istibsyaroh (kiri) beserta rombongan.(30)
Ketua MUI Menuai Kecaman ■ Temui Presiden Israel Reuven Rivlin JAKARTA - Ketua Komisi Perempuan, Remaja, dan Keluarga Majelis Ulama Indonesia (MUI) Istibsyaroh dikecam sejumlah pihak lantaran menemui Presiden Israel Reuven Rivlin. Dilansir dari Kementerian Luar Negeri Israel, pertemuan itu berlangsung pada Rabu (18/1/) lalu. Istibsyaroh mengunjungi Israel atas inisiatif Australia/Israel and Jewish Affairs Council (AIJAC). Anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi PKB Maman Imanul Haq menilai keberangkatan itu melanggar kepatutan. Saat ini Indonesia belum mengakui Israel. Demikian juga Isarel belum mengakui kemerdekaan negara Palestina. ’’Jadi, dengan berkunjung Israel itu melanggar kepatutan. Sesuai amanat konstitusi, bahwa Indonesia tidak mengakui negara Israel karena masih menjajah Palestina,’’ kata
Maman, Jumat (20/1). Menurut Maman, Indonesia menyokong gagasan solusi dua negara untuk mengakhiri penjajahan tersebut. Karena itu, kunjungan yang dilakukan tokoh masyarakat Indonesia ke Israel, apalagi dari kalangan muslim, maka akan mendapat perhatian dan memicu polemik masyarakat. Dia khawatir, kunjungan tersebut juga akan merusak hubungan bilateral Indonesia dengan sejumlah negara anggota OKI (Organisasi Konferensi Islam), meski beberapa negara OKI ada juga menjalin
hubungan dengan Israel. Terpisah, Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari mengaku heran dan tidak habis pikir bagaimana pengurus MUI mengunjungi Israel. ’’Aneh dan sangat disayangkan. Jelas Israel memusuhi Islam dalam hal ini Palestina, malah ini pengurus Majelis Ulama yang nota bene merupakan panutan umat Islam malah ke Israel,’’tegas politikus PKS kepada Suara Merdeka. Dia pun meragukan jika kunjungan Istibsyaroh bersifat pribadi. Menurutnya, undangan Israel mesti melekat pada orga-
nisasi atau jabatan. Kharis pun mendorong MUI untuk mengklarifikasi kepada umat Islam. Anggota DPR asal Jawa Tengah ini pun berharap, kunjungan ini tidak merusak politik luar negeri Indonesia. ’’Kita tetap mendukung kemerdekaan Palestina secara berdaulat. Kemudian tetap melaksanakan boikot terhadap kebijakan atau produk Israel. Sebagaimana keputusan-keputusan pada KTT Luar Biasa OKI beberapa waktu lalu,’’ tegasnya. Dilansir dari laman Kementerian Luar Negeri Israel (www.mfa.gov.il), terpampang foto Istibsyaroh bersama beberapa orang lainnya bersama Presiden Rivlin. Istibsyaroh terlihat duduk di samping Rivlin. Dalam siaran pers yang berjudul President Rivlin meets Muslim leaders from Indonesia, Rivlin, dalam keterangan lewat juru bicara presiden, menerima dengan baik delegasi dari Indonesia. Kepada Istibsyaroh dan
delegasi, ia mengatakan bahwa demokrasi di Israel bukan hanya untuk Yahudi tapi untuk semua orang. Sementara dari pihak MUI telah mendengar keterangan dari Istibsyaroh. ’’Jadi kami juga baru minta pendapatnya (Istibsyaroh). Ibu Istibsyaroh tidak tahu akan ada pertemuan dengan Presiden Israel. Dia diajak ada rombongan, ada beberapa nama. Termasuk adiknya yang mengajak ke Israel,” ujar Bendahara Umum MUI Prof Dr Amany Lubis. Dari penjelasan Istibsyaroh kepada MUI, dirinya mengunjungi Israel untuk ke Masjid AlAqsa. Pihak MUI sendiri menegaskan tidak ada pembicaraan ataupun agenda soal keberangkatan Istibsyaroh ke Israel. ’’Ibu Istibsyaroh berangkat secara pribadi dari Surabaya. Kunjungan ke sana untuk ke Masjid Al-Aqsa. Tidak pernah dibicarakan di MUI, tidak ada pembicaraan apa pun,” terangnya. (J13,dtc-90)
Evaluasi Alutsista AU Jadi Prioritas JAKARTA - Menyusul banyaknya kecelakaan pesawat milik TNI Angkatan Udara (AU) selama 2016 perlu adanya evaluasi secara menyeluruh. Hal itu disampaikan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo saat memimpin upacara militer serah terima jabatan Kepala Staf TNI AU (KSAU). ’’Kita harus berani mengevaluasi diri secara jujur, terutama soal pembangunan kekuatan alutsista,’’ kata Panglima Gatot di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (20/1). Gatot pun mengingatkan pasukannya untuk siap menjajal tantangan era modern. Menurut dia, TNI harus bergerak cepat, khususnya dalam merespons perkembangan teknologi dan informasi. ’’Tantangan ke depan tidak semakin ringan.’’ Perkembangan dunia yang berubah cepat harus disikapi dan diantisipasi dengan kebijakan-kebijakan tepat. Sementara KSAU Marsekal Hadi Tjahjanto menegaskan, sudah menyiapkan perbaikan manajemen dan menargetkan zero accident (nihil kecelakaan). ’’Kami akan melakukan yang terbaik dalam memperbaiki manajemen, bagaimana pengadaan dan latihan serta bagaimana itu bisa menekan angka kecelakaan,’’ujar dia. Setelah resmi dilantik Presiden Joko Widodo dua hari lalu, pengganti Marsekal Agus Supriatna ini mengaku akan
mengawasi penuh perencanaan dan pengadaan alutsista di TNI AU. ’’Saya akan turun ke bawah,’’ucapnya. Ada pula rencana peremajaan armada sesuai dengan rencana strategis (renstra) sampai dengan 2024. Salah satu rencananya soal peremajaan pesawat F5. Sekretaris Militer Presiden periode 2015-2016 itu pun sempat mengusulkan penambahan radar pertahanan udara. Jumlah radar yang bertambah, menurut dia, bisa memperkuat pengawasan kedaulatan di udara. Penambahan radar rencananya dilakukan di Nusa Tenggara, Pontianak, Jayapura, dan Sumatera. “Kami sudah berencana sampai 2024, mudahmudahan 32 radar sudah terpasang,’’ucap dia. (F4,dtc-90)
Mengecek Kios yang Terbakar
SM/Antara
PETUGAS pemadam kebakaran mengecek sisa lokasi kios yang terbakar di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Jumat (20/1). BPBD DKI Jakarta menyatakan jumlah kios yang terbakar di blok satu maupun blok dua sebanyak 1.691 kios.(30)
SEMARANG - Komisi D DPRD Jateng mengonsultasikan Raperda Pengelolaan Air Tanah dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) agar air tanah tidak dieksploitasi habis-habisan. Ketua Komisi D Alwin Basri mengungkapkan, Jateng telah memiliki Perda No 8 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Air Tanah. Namun dengan keluarnya UU No 23 Tahun 2014, perda tersebut harus direvisi. ’’Perda nantinya akan mengatur segala sesuatu tentang konservasi air tanah. Proses perizinan juga menjadi hal pokok yang menjadi perhatian pemerintah,’’ ujar Alwin Basri, kemarin. Sekretaris Komisi D Jayus menambahkan, jika air tanah dieksploitasi secara berlebihan, akan muncul dampak negatif yang sangat luas. Kerusakan juga sulit direhabilitasi. Karena itu, perda akan mengatur soal perizinan, proses pelestarian, hingga konservasi air tanah. Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) juga meminta DPRD Jateng segera menyelesaikan barbagai peraturan daerah (Perda) terkait urusan peralihan kewenangan, termasuk juga
Raperda Air Tanah yang diinisiasi oleh Komisi D. Narasi Sederhana ’’Segala hal mengenai air tanah bisa diatur sekaligus dalam satu perda. Narasinya bisa dibuat lebih sederhana, baik regulasi mencakup perizinan maupun narasi pengelolaan yang terkait konservasi dan pelestarian,’’ ujar Direktur Produk Hukum Daerah Kemendagri Kurniasih. Beberapa hal yang harus diperhatikan juga misalnya mengenai narasi perda terkait bab ruang lingkup yang sering tidak mengatur kerja sama antarprovinsi dengan kabupaten/kota serta pihak ketiga. Selain itu, juga regulasi pembiayaan yang narasinya harus dipisahkan supaya lebih jelas dan terinci. Wakil Ketua Komisi D Hadi Santoso menambahkan, nantinya Perda No 8 Tahun 2011 akan dicabut dan diganti dengan perda baru karena perubahan yang dilakukan lebih dari 50%. Menurutnya, banyak kasus tentang pemanfaatan air tanah untuk kepentingan ekonomi. Selain industrialisasi air, hal lain yang perlu diatur adalah jaminan masyarakat bisa memanfaatkan air tanah baik air baku maupun air untuk pertanian. (J14-61)
Proses Perekaman E-KTP Dikebut BANDUNG - Proses perekaman E-KTP warga digenjot penyelesaiannya terutama di Jabar yang mencakup tiga daerah yakni Kota Cimahi dan Tasikmalaya, serta Kabupaten Tasikmalaya menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2017. Hal tersebut dikatakan Sekda Jabar Iwa Karniwa di sela-sela rapat persiapan pelaksanaan Pilkada Serentak di Bandung, Jumat (20/1). ’’Kalau bisa, jemput bola saja dalam melakukan perekaman. Bagi yang sakit sepanjang memungkinkan, tak ada salahnya warganya digendong agar proses tersebut dapat dilakukan,” katanya. Pihaknya sudah meminta perangkat pemerintahan seperti camat dan kepala desa untuk bersikap proaktif membantu warganya agar secepatnya mempunyai E-KTP. Menurut dia, persoalan tersebut diharapkan sudah rampung sebelum penco-
blosan pada pertengahan Februari mendatang dilakukan. Penggunaan E-KTP, katanya, akan menghadirkan data akurat sekaligus menghindarkan duplikasi dalam daftar pemilih. Berdasarkan data yang diterima pihaknya, baru Cimahi yang sudah menuntaskan perekaman tersebut. Dua wilayah lainnya masih harus berkerja keras menyelesaikannya. Di Kabupaten Bekasi, masih ada 118.287 warga yang harus menjalani proses pembuatan E-KTP. Sedangkan di Kota Tasik, jumlahnya relatif tak signifikan sekitar 928 orang saja. “Perekaman ini menjadi perhatian, kita beri penekanan. Dengan demikian, semua masyarakat dapat mendapatkan haknya dalam memilih kepala daerah di wilayahnya saat pemilihan,” jelasnya. (dwi-90)
HUKUM-NASIONAL SABTU, 21 JANUARI 2017
Diperiksa, Sylviana Sebut Nama Jokowi
SM/Pradita Utama
DIPERIKSA BARESKRIM : Calon Wakil Gubernur Jakarta Sylviana Murni memperlihatkan berkas seusai diperiksa di Gedung Bareskrim, Jakarta, Jumat (20/1). Sylviana diperiksa terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan dana bantuan sosial bagi Kwarda Pramuka DKI Jakarta tahun anggaran 2014-2015.(30)
Kejaksaan Siapkan Jaksa Senior ■ Penanganan Kasus Rizieq Syihab BANDUNG - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat langsung menyiapkan jaksa senior untuk menangani kasus dugaan pencemaran nama baik Bung Karno dan penodan lambang dan dasar negara Pancasila dengan terlapor Rizieq Syihab. Hal tersebut dikatakan Kepala Kejati Setia Untung Arimuladi menanggapi dikeluarkannya surat perintah dimulainya penyidikan (SPDP) dari penyidik Polda Jabar di Bandung, Jumat (20/1). ’’Tentunya dengan diterimanya SPDP otomatis kami mempersiapkan jaksanya, kita putuskan memilih jaksa senior, jaksa yang berkemampuan, dan itu kita keluarkan melalui surat P-16,’’ katanya, kemarin. P-16 merupakan surat perintah penunjukan jaksa penuntut umum guna mengikuti perkembangan penyidikan perkara
tindak pidana. Kejati Jabar sendiri menyebut bahwa SPDP kasus yang melibatkan Pimpinan FPI itu sudah diterima sejak tiga hari lalu. Menyusul keluarnya SPDP, kejaksaan juga bakal memantau dinamika penyidikan kasus yang dilaporkan Sukmawati Soekarnoputri itu. Yang jelas, kata Setia Untung, pihaknya akan berkoordinasi dalam penanganan kasus tersebut dengan kepolisian. Mereka akan melakukannya secara terpadu. ’’Selama ini kami selalu bersinergi dengan kepolisian,
Penyidikan Korupsi Menara BCA Dihentikan JAKARTA-Tim jaksa penyidik pada Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus Kejaksaan Agung menghentikan penyidikan perkara dugaan korupsi dalam kontrak pembangunan kompleks Grand Indonesia, Jakarta. Jaksa Agung M Prasetyo menyatakan, penyidikan perkara itu dihentikan karena perkara itu adalah perkara perdata. ’’(Kasus Menara BCA) tanya BPK juga jangan tanya kita. BPK menyatakan bahwa itu kita akhirnya menyimpulkan sebagai perdata,’’ kata Prasetyo di Kejaksaan Agung, Jakarta, Jumat (20/1). Dia menjelaskan, kasus kerja sama pemanfaatan lahan antara PT Hotel Indonesia Natour (Persero) dengan PT Cipta Karya Bumi Indah serta PT Grand Indonesia akan diselesaikan secara perdata. ’’Itu menjadi beralih hak dari menteri BUMN, kami sudah berikan surat, kalau tidak diselesaikan dengan baik, negara berpotensi dirugikan,’’ujar Prasetyo. Seperti diberitakan, Kejagung meningkatkan kasus ini ke tahap penyidikan berdasarkan Surat Perintah Penyidikan Nomor: Prin10/F.2/Fd.1/02/2016, tanggal 23 Februari 2016. Kasus korupsi ini diduga berawal setelah PT Cipta Karya Bumi Indah menjadi pemenang lelang pengelolaan Hotel Indonesia dan dilaksanakan perjanjian kerja sama dengan PT Hotel Indonesia Natour (Persero). Kerja sama tersebut menggunakan sistem built, operate, and transfer (BOT) atau membangun, mengelola, dan menyerahkan. Ini merupakan bentuk hubungan kerja sama antara pemerintah dan swasta dalam rangka pembangunan suatu proyek infrastruktur. Pada 2004, PT Cipta Karya Bumi Indah telah membangun dan mengelola gedung menara BCA dan Apartemen Kempinski yang tidak ada dalam perjanjian BOT antara kedua belah pihak. Akibatnya, diduga tidak diterimanya bagi hasil yang seimbang atau tidak diterimanya pendapatan dari operasional pemanfaatan kedua bangunan tersebut, sehingga mengakibatkan kerugian negara sekitar Rp 1.290.000.000.000 (Rp 1,2 triliun). Sebelumnya jaksa penyidik telah memeriksa sejumlah saksi di antaranya mantan menteri BUMN Laksamana Sukardi.(K24-90)
tak hanya kasus ini saja, melalui forum integrated criminal justice system (sistem peradilan pidana terpadu),’’katanya. Apakah dalam SPDP itu dicantumkan status terlapor, Setia Untung tak mau terlalu berkomentar. ’’Keterangannya ini saja dulu. Lebih dari itu, untuk menyangkut materi penyidikan ke Polda saja,’’katanya. Datangi Mapolda Metro Sebelumnya, meski sudah menaikkan tahapan penanganan kasus tersebut ke penyidikan, Polda Jabar menyatakan bahwa status Rizieq masih sebagai saksi terlapor. Polisi masih membutuhkan keterangan saksi ahli guna melengkapi berkas yang dipersangkakan. Sementara itu, anggota Komisi II DPR Henry Yosodiningrat mendatangi Mapolda Metro Jaya, Jumat (20/1). Politikus PDIP itu meminta agar Kapolda Irjen M Iriawan menangkap dan memenjarakan Rizieq. ’’Inti dari surat (yang disampaikan ke Kapolda) itu
adalah saya meminta perhatian dari institusi Polri agar tidak ragu-ragu untuk menangkap dan menahan Saudara Rizieq Syihab alias Habib Rizieq,’’ tutur Henry. Kedatangannya ke Polda Metro Jaya dalam kapasitas sebagai anggota DPR dan tidak mewakili partai ataupun fraksinya. Sebagai anggota DPR, ia merasa berkewajiban menjalankan hak konstitusinya. Henry menilai polisi sudah memiliki bukti yang cukup untuk menjadikan Rizieq sebagai tersangka dalam kasuskasus yang dilaporkan oleh masyarakat tersebut. Ia khawatir, apabila tidak segera ditangkap, Rizieq akan terus mengulangi perbuatannya. Menyikapi masalah hukum, Rizieq Syihab siap menghadapi berbagai pelaporan terhadap dirinya. ’’Yang penting kita hadapi saja,’’ujar dia usai menjadi pembicara ’’Kedaulatan NKRI Tanggung Jawab Kita Semua’’ di Gedung Joang 45, Cikini, Jakarta Pusat.(dwi,dtc90)
Penyuap Pejabat PT Berdikari Divonis 2,5 Tahun Penjara JAKARTA - Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta menjatuhkan hukuman 2,5 tahun penjara terhadap Aris Hadianto. Direktur Utama CV Jaya Mekotama ini terbukti menyuap Siti Marwa yang merupakan pejabat PT Berdikari. Nilai suapnya Rp 592 juta agar ditunjuk sebagai swasta yang menangani pengerjaan maklon tablet pupuk urea di PT Berdikari. ’’Mengadili, menyatakan terdakwa Aris Hadianto terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi. Menjatuhkan hukuman pidana 2 tahun 6 bulan penjara dan denda Rp 200 juta subsider 2 bulan kurungan,’’ kata Ketua Majelis Hakim John Halasan Butar-Butar saat membacakan surat putusan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jumat (20/1). Vonis hakim lebih ringan dari tuntutan jaksa yakni 3 tahun penjara dan denda Rp 100 juta subsider 3 bulan kurungan. Majelis hakim berpendapat, Aris telah mengakui perbuatannya dan berlaku baik di persidangan. ’’Majelis sepenuhnya sependapat dengan tuntutan jaksa penuntut. Namun dalam pertimbangan terdakwa mengakui bersalah dan bersikap kooperatif maka hakim memutuskan sedikit lebih ringan dari tuntutan jaksa,’’tutur John. Aris terbukti memberi suap Rp 592.220.400 kepada Vice President pada Biro Direksi Perencanaan dan Pengembangan Usaha Korporat PT Berdikari, Siti Marwa. Uang tersebut diberikan karena Siti telah menunjuk Aris untuk mengerjakan maklon tablet pupuk urea di PT Berdikari tahun 2010-2012. Proyek yang dikerjakan Aris senilai Rp 1.049.220.000. Pemberian uang dilakukan beberapa kali kesempatan dalam kurun waktu Oktober 2010 hingga Januari 2011. (D3-90)
JAKARTA - Calon wakil gubernur DKI Sylviana Murni memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Mabes Polri, Jumat (20/1). Ia diperiksa selama tujuh jam, dari pukul 08.00 sampai 15.00. Sylviana dimintai keterangan seputar penyelidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan dana bantuan sosial (bansos) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Kwartir Daerah Gerakan Pramuka DKI Jakarta untuk tahun anggaran 2014 dan 2015. Pemeriksaan ini karena dia pernah menjabat Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan Pemprov DKI Jakarta sekaligus Ketua Kwarda Pramuka DKI Jakarta. Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Komisaris Besar Martinus Sitompul mengatakan, sebelum Sylviana, ada 20 orang yang diperiksa. Namun dia enggan merinci nama-nama orang tersebut. ’’Mereka yang terkait peristiwa,’’ujarnya. Menurut Martinus, Kwarda Pramuka DKI Jakarta meneri-
ma dana bansos Pemprov DKI Jakarta Rp 6,8 miliar pada tahun anggaran 2014. Begitu pula pada tahun anggaran 2015, Kwarda menerima Rp 6,8 miliar. Pertanggungjawaban dana inilah yang diselidiki polisi. Menurut Martin, penyelidikan kasus ini karena ada aduan masyarakat yang masuk. Dana Hibah Usai diperiksa, Sylvi menegaskan ada kekeliruan tentang pemeriksaan yang dilakukan penyidik. Kekeliruan yang dimaksud perihal dana bantuan sosial (bansos) yang seharusnya adalah dana hibah. ’’Tapi di sini (surat panggilan) ada kekeliruan, yaitu di sini tentang pengelolaan dana bansos Pemprov DKI Jakarta, padahal ini bukan dana bansos, tapi ini adalah dana hibah,’’ucap dia. Sylviana lalu memperlihatkan dokumen surat panggilan itu. ’’Supaya semuanya terang benderang,’’sebutnya. Menurut Sylviana, dana hibah tersebut didasari Surat Keputusan (SK) Gubernur Nomor 235 Tahun 2014. Sylviana
menyebut saat itu Gubernur DKI Jakarta dijabat oleh Joko Widodo. ’’Pada 14 Februari 2014 yang tanda tangan adalah Gubernur DKI Jakarta pada masa itu, Pak Joko Widodo. Di sana disampaikan bahwa biaya operasional pengurus Kwarda Gerakan Pramuka Provinsi DKI Jakarta dibebankan kepada anggaran pendapatan dan belanja daerah atau APBD melalui belanja hibah,’’kata Sylviana. Berbekal hal itu, menurut Sylviana, dana yang digunakan bukanlah dana bansos, melainkan dana hibah. Sylviana menegaskan dana yang digunakan itu pun telah diaudit. ’’Jadi jelas di sini bukan bansos, tapi hibah. Selanjutnya dari berapa dana yang diberikan. Dana ini Rp 6,8 miliar dan saya sudah melakukan, pertama teman-teman seluruh pengurus kwarda, ini jelas ya bahwa ini untuk kepengurusan 2013 sampai dengan 2018. Dari hasil kegiatan kita pada 2014, di sini jelas sekali bahwa sudah ada auditor independen,’’ ucapnya.(K24,dtc-90)
Pelaku Pelecehan Bendera RI Ditangkap JAKARTA - Polisi akhirnya menangkap pelaku yang membawa bendera Merah Putih bertuliskan Arab. Pelaku ditangkap di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. ’’Kami sudah mengamankan satu orang laki-laki ya di Pasar Minggu. Yang bersangkutan berinisial NF,’’ ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (20/1). Polisi mengamankan bendera berlafaz ’’Laa Illaha Illallah’’ dan gambar pedang di bawahnya, juga motor yang digunakan pelaku pada saat aksi demo. Saat ini NF masih diperiksa polisi. ’’Nanti kami kenakan Pasal 26 UU No 24/2009 tentang lambang negara, ancamannya lima tahun penjara,’’ungkap Argo. Pelaku membawa bendera tersebut saat berdemo di Mabes Polri yang digelar oleh Front Pembela Islam (FPI). Namun
demikian, Polri belum bisa memastikan apakah pembawa bendera ini masuk rombongan utama atau penyusup. ’’Jadi yang bersangkutan ini pada waktu unjuk rasa FPI di depan Mabes Polri membawa bendera, ada di situ,’’ imbuh Argo. Sementara Wakil Presiden Jusuf Kalla menyatakan, jika memang ada pelanggaran, pelaku harus dikenai sanksi. ’’Ya saya melihat juga, tapi saya tidak tahu, mungkin harus dicari aturannya, kalau dilanggar, ya harus diberi sanksi hukum,’’ujar JK di kantor Wapres. Kena Sanksi Bagi dia, penggunaan bendera Merah Putih memiliki aturan sendiri, termasuk kapan waktu penggunaannya. JK yakin polisi akan memberikan tindakan soal bendera yang ditulisi bahasa Arab tersebut. ’’Polisi juga akan menindak kalau
memang bendera ditulisin. Eh apa itu, saya tidak baca, tentu harus diambil tindakan kalau itu memang bendera,’’terangnya. Terpisah Panglima Laskar FPI Maman Suryadi mengatakan aksi unjuk rasa di MAbes Polri tidak hanya diikuti oleh FPI. Ada banyak elemen masyarakat lain yang bergabung dalam aksi itu. ’’Saya tidak tahu itu penyusup atau bukan. Yang jelas itu kan jamaah. Itu umat,’’ ujar Maman. Ia merasa heran atas penyidikan yang dilakukan kepolisian terkait dengan bendera ini. Menurutnya, banyak kasus penghinaan terhadap bendera yang dibiarkan saja. ’’Saya bingung nih, kok polisi mempersoalkan. Saya bingung ini negeri maunya apa gitu lho. Saya nggak tahu nih siapa yang bawa. Kita nggak tahu siapa yang membawa bendera itu,’’ kata Maman.(K24,dtc-90)
Pemerintah Diminta Bantu Pemindahan Makam Tan Malaka JAKARTA - Ketua Tim Delegasi Penjemputan Jasad Tan Malaka Khotibul Umam Wiranu segera menemui Menteri Sosial Khofifah Indarparawansa untuk membahas rencana pemindahan jasad Tan Malaka tersebut. ’’Saya bersama Tan Malaka Institute (TIM) dan YPP PDRI (Yayasan Peduli Perjuangan Pemerintah Darurat Republik Indonesia (YPP PDRI) akan menemui Menteri Sosial. Pemerintah bisa memfasilitasi pemindahan makam Tan Malaka,’’ ucap dia, Jumat (20/1). Umam mengaku menjadi ketua tim delegasi karena ditunjuk oleh Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat. Diakuinya, pemindahan makam Ibrahim Datuk Tan Malaka dari Kabupaten Kediri ke Limapuluh Kota sempat menuai polemik. Pemkab Kediri sebelumnya menyatakan keberatan. Namun keluarga Tan Malaka justru merasa sangat bersalah jika penguburan leluhur mereka tidak disempurnakan di tanah kelahiran sang revolusioner di
SM/dok
Khotibul Umam Wiranu Kabupaten Limapuluh Kota. Pihak keluarga ada perasaan merasa bersalah yang amat dalam jika tidak disempurnakan penguburannya atau dipindahkan ke tanah kelahiran beliau. ’’Apalagi penguburannya belum memenuhi tata cara agama Islam, agama yang dianut Tan Malaka. Dan jangan lupa bahwa almarhum itu seorang yang hafal Alquran,’’ tutur Umam. Umam menyatakan ingin berbuat demikian karena menghormati Tan Malaka. Istilah Jawa, ungkap anggota DPR dari Dapil Jateng itu, harus
mikul dhuwur mendem jera, artinya setiap anggota keluarga-suku-bangsa, harus menjunjung setinggi mungkin nama baik keluarga-suku-bangsa maupun kelompok lainnya. ’’Sebagai anak, perlu bisa menjunjung tinggi derajat orang tua dan menutup segala kekeliruan dan kekurangannya,’’ ujar mantan Ketua PP GP Ansor ini. Dihargai dan Dihormati Kalau ada yang lebih substantif dari upaya yang dilakukan ini, Umam mempersilakan saja dilakukan oleh siapa pun. ’’ Yang penting berbuatlah untuk menghormati para pendahulu kita,’’ kata Umam. Ia ingin Tan Malaka dihargai dan dihormati serta diberikan hak-haknya sebagai pahlawan nasional kemerdekaan dan raja dari suatu adat tempatnya lahir, besar, sekolah, mengaji, serta dewasa. Sejak hilang di 1948, keluarga terus menerus berusaha mencari, dan sampai akhirnya ditemukan pada 2007 berkat jasa seorang peneliti asal Belanda Harry A Poeze. (di-90)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Bebas Visa Perlu Segera Dievaluasi Kebijakan bebas visa kunjungan (visa on arrival) ke Indonesia memang sudah saatnya dievaluasi. Desakan untuk menghentikan kebijakan ini, terutama bagi negara asal WNA yang sering melakukan pelanggaran keimigrasian maupun pro-justicia, muncul dari DPR maupun kalangan ahli hubungan internasional. Komisi IX DPR mendesak pemerintah untuk segera menghentikan bebas visa bagi Tiongkok. Alasannya, WNA negara ini paling banyak melanggar.
Menurut saran Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia Hikmahanto Juwana, setelah moratorium bebas visa diterapkan, jika negaranegara tersebut tidak lagi melakukan pelanggaran keimigrasian maupun projusticia, maka langsung saja dibatalkan bebas visanya. Hal itu berarti kebijakan bebas visa terbukti memicu pelanggaran. Hikmahanto juga menyarankan agar negara yang tidak memenuhi asas resiprokal juga perlu dievaluasi.
Pelanggaran bebas visa oleh warga Tiongkok dirasakan makin meresahkan masyarakat, menyusul sejumlah kejadian yang dinilai mencederai kedaulatan negara. Sebelumnya, dari data pelanggaran keimigrasian, WNATiongkok juga tercatat paling banyak melakukan pelanggaran.Terdapatsekitar1.800tenaga kerja asing (TKA) asal Tiongkok dari 7.787 TKA yang dideportasi. Jumlah ini yang terbesar dibanding angka pelanggaran oleh WNAnegara-negara lain.
Sesuai asas tersebut, pelaksanaan bebas visa bagi warga Tiongkok lebih banyak menimbulkan kerugian bagi Indonesia. Pasalnya, warga Indonesia yang berkunjung ke Tiongkok tetap harus memiliki visa berkunjung. Jika hal ini tidak dievaluasi, katanya, dapat memicu masalah sosial, antara lain sentimen etnis dikalanganmasyarakatkita.Padahalyang bersalah adalah TKA dari Tiongkok. Sentimen ini tentu saja tidak menguntungkan bagi kepentingan bangsa dan negara.
Kebijakan bebas visa bagi 169 negara diberlakukan sejak Maret 2016. Tujuannya untuk mengejar jumlah wisatawan dari negara-negara tersebut. Namun, kenyataannya, sejak kebijakan itu diberlakukan,makinbanyakpelanggaran keimigrasian.Negara-negarayangpaling banyak melanggar terutama Tiongkok, Bangladesh, Afghanistan, sejumlah negara di Afrika dan Timur Tengah. Negaranegara inilah yang terutama harus dievaluasi dengan menerapkan moratorium.
Evaluasi juga mendesak bagi negaranegara yang pendapatan nasional kotornya (GDP) tidak memungkinkan untuk menambah wisatawan ke Indonesia. Misalnya, negara-negara di Afrika dan Timur Tengah. Patut dikalkulasi keuntungan dan kerugian oleh pertambahan wisatawan dengan masalah sosial yang ditimbulkan. Hemat kita, dengan berbagai data dan fakta pelanggaran yang terjadi, kebijakan visa kita perlu dikembalikan pada prioritas kepentingan nasional
Inkonstitusionalitas Presidensial Treshold Oleh Agus Riewanto
Perbaikan Peringkat Versi JP Morgan Entah karena faktor pemutusan kontrak kerja atau karena memang sudah saatnya untuk melakukan pembaruan terhadap riset sebelumnya, JP Morgan meluncurakan hasil penelitian terbarunya tentang perekonomian Indonesia. Seperti biasa hasil riset itu disertai rekomendasi kepada para investor pasar keuangan. Dibandingkan dengan rekomendasi pada pengkajian sebelumnya yang dibuat November 2016, kali ini peringkat Indonesia dinaikkan dari posisi underweight menjadi netral.
Sedangkan underweight merupakan peringkat terendah. Bila investor menuruti rekomendasi itu, maka mereka akan mengurangi bobot kepemilikan terhadap surat-surat berharga negeri ini. Dalam dinamika pasar keuangan, apakah itu perdagangan saham, valuta asing, atau surat-surat utang, terdapat perilaku yang didasarkan efek psikologis. Misalnya saja mengikuti sekelompok investor lain. Bila aksi ikut-ikutan itu meluas, yang terjadi adalah kepanikan. Itulah yang dikhawatirkan pemerintah.
Baru kali ini hasil riset dari perusahaan keuangan berdampak besar terhadap relasinya dengan pemerintah. JP Morgan sebagai sebuah grup yang menyediakan berbagai layanan keuangan memiliki beberapa perusahaan. Ada yang beroperasi sebagai bank, ada pula yang bergerak dalam perdagangan surat-surat berharga. Dari layananlayanan yang diberikan itu, wajar bila muncul relasi dengan pemerintah, dalam hal ini Kementerian Keuangan. Misalnya saja sebagai bank persepsi pembayaran pajak.
Dengan alasan itulah akhirnya kerja sama dengan perusahaanperusahaan keuangan di grup JP Morgan dihentikan pemerintah. Keputusan itu bisa dilihat sebagai bentuk kritik atas hasil survei. Penelitian memberi masukan terhadap pihakpihak yang dikaji. Lembaga itu meneliti perekonomian Indonesia dan suratsurat berharga tertentu di negeri ini. Tentu saja lingkungan ekonomi makro bakal menjadi sorotannya. Ternyata penanggung jawab ekonomi makro negeri ini tidak bisa menerima rekomendasi kajiannya.
Hubungan kerja dalam berbagai bidang dengan pemerintah itu diputus karena riset pada November lalu menurunkan peringkat Indonesia dua tingkat, dari overweight menjadi underweight. Overweight merupakan peringkat tertinggi dengan implikasi menambah pembelian terhadap suratsurat berharga yang dianalis, apakah itu saham atau surat utang. Status di bawah itu adalah netral, dengan aksi mempertahankan komposisi seperti portofolio yang sedang dipegang.
Sepanjang tidak ada ketentuan hukum dan etika yang dilanggar pemerintah, sah-sah saja hubungan kerja sama diakhiri. Melihat apa yang kemudian dilakukan JPMorgan, tersirat kuatnya posisi pemerintah. JP Morgan cepat-cepat merilis hasil penelitian terbarunya engan menaikkan peringkat surat-surat berharga Indonesia. Sebenarnya riset merupakan hal biasa dalam industri keuangan. Karena itu pemerintah juga perlu membandingkan hasil riset JP Morgan dengan perusahaan-perusahaan lain.
SEMARANGAN Mantan dirut Garuda tersangka suap Rp 20 miliar. Bukan suap sembarang suap... *** Kasus narkoba, dalang Joko “Edan” divonis 1,5 tahun. Ini bukan lakon Gatotkaca mendem...
(Dulu kagum ide-ide liar Ki Dalang Edan)
Terbit sejak 11 Februari 1950
PT Suara Merdeka Press Pendiri : H Hetami Komisaris Utama : Ir Budi Santoso Pemimpin Umum: Kukrit Suryo Wicaksono Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Hendro Basuki Direktur Pemberitaan :Amir Machmud NS Direktur SDM : Sara Ariana Fiestri
MESKIPUN pemilihan presiden baru akan berlangsung pada 2019, aroma persaingan antarparpol mulai terlihat. Persaingan agar partai politik (parpol) bisa mengusung calon presiden, terlihat dari pembahasan RUU Penyelengaraan Pemilu, terutama soal ambang batas suara parpol bisa mengusung calon presiden (presidential threshold). Sebagian parpol menginginkan penghapusan presidential threshold dan sebagian lainnya ingin mempertahankan sistem itu.(Suara Merdeka, 19 Januari 2017). Sebuah kebijakan pembuatan peraturan perundang-undangan (legal policy) tidak dapat dilepaskan dari rujukan konstitusi (UUD 1945), termasuk pembuatan RUU Penyelenggara Pemilu yang terkait dengan presidential treshold (selanjutnya di tulis Pres-T). Jika dibaca secara cermat dan dalam batas penalaran hukum yang wajar maka sesungguhnya berdasarkan pada ketentuan Pasal 6 A Ayat (2) UUD 1945 dengan tegas dinyatakan, bahwa pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilihan umum sebelum pelaksanaan pemilihan umum. Pasangan calon presiden dan wakil presiden diajukan oleh partai politik. Jika dilakukan penafsiran hukum secara restriktif (dipersempit) terhadap ketentuan UUD 1945 tersebut, maka terkandung makna bahwa Pres-T tidak dikenal dan pasangan Capres/Cawapres diusulkan semua parpol dan atau gabungan parpol sepanjang parpol tersebut menjadi peserta pemilu. Artinya, baik parpol lama yang saat ini memiliki kursi di DPR RI, maupun parpol baru, ataupun parpol besar dan kecil dapat mengusung calon presiden. Jika merujuk pada Keputusan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MKRI) No 14/PUU-XI/2013 yang mengabulkan permohonan uji materi (judicial review) terhadap pasal 3 ayat 5, pasal 12 ayat 1 dan 2, pasal 14 ayat 2 dan pasal 112 UU Nomor 42/2008 tentang Pemilu Presiden dan Wapres di tegaskan, bahwa pemilu presiden (Pilpres) dan pemilu legislatif (Pileg) diselenggarakan secara serentak yang berlaku pada tahun 2019 mendatang.Adapun yang dimaksud serentak oleh putusan MKRI ini adalah Pilpres dan Pileg diselenggarakan pada hari yang sama. Dengan diadakan Pemilu serentak, maka ketentuan Pres-T tidak ada lagi. Jika tetap dipaksankan agar Pres T ada dalam RUU Pemilu, maka dapat bertentangan dengan UUD 1945 dan Putusan MKRI. Dengan demikian eksistensi Pres T inkonstitusional. Problem dan Solusi Sejumlah politikus anti-Pres T , terutama (PDIP, PAN, PPP dan Golkar) dengan menyatakan terdapat sejumlah problem peniadaan Pres T. Pertama, kelak akan muncul jumlah Capres/Cawapres yang banyak dan akan cenderung memboroskan anggaran negara, terutama terkait dengan biaya kampanye karena merujuk pada UU No10 Tahun 2016 tentang Pilkada kampanye dibiayai melalui anggaran negara. Menurut saya, hal ini bukan
problem demokrasi, justru dengan kian banyak Capres/Cawapres rakyat akan disuguhi oleh beragam pilihan dan akan dapat menggairahkan kompetisi dalam demokrasi nasional. Adapun mahalnya biaya kampanye dapat ditekan dengan cara pada kampanye putaran pertama dibuat sesederhana mungkin, barulah pada putaran kedua, setelah jumlah calon makin sedikit, dibuat agak lebih meriah. Pada putaran kedua inilah juga terjadi konsolidasi bagi parpol yang calonnya sudah tidak lolos lagi di putaran kedua, untuk mendukung calon yang diusung parpol lain. Kedua, peniadaan Pres Takan dapat melemahkan dukungan Parpol di DPR terhadap Capres/Cawapres terpilih dan akibatnya pemerintahan tak berjalan efektif. Argumentasi ini tak selalu relevan, karena sesungguhnya dalam praktik penyelenggaraan pemilu serentak di banyak negara terutama di negara-negara Amerika Latin dan Amerika Selatan, justru dengan pemilu serentak akan melahirkan sistem politik coat-tail effect dan pemerintahan yang efektif. Menurut Amuitz Garmendia Madariaga, H Ege Ozen (2015: 66), Coat-tail effect adalah istilah yang merujuk pada suatu tindakan yang menimbulkan pengaruh pada tindakan lain (pengaruh ikutan). Ada kecenderungan pemilih akan memilih Capres/Cawapres yang sama dukungannya dengan Parpol di parlemen. Lebih dari itu, mempertahankan Pres T juga akan berpotensi melahirkan Capres/Cawapres tunggal, potensi ini sangat terbuka jika merujuk pada perilaku politik para politikus kita saat penyelenggaraan Pilkada serentak selalu menyisakan calon tunggal. Modus yang kerap digunakan untuk menciptakan calon tunggal biasanya calon petahana (incumbent) akan cenderung memborong dukungan semua Parpol di DPR untuk menyokong calon tertentu dan mengunci Parpol lain untuk kehabisan Parpol mitra koalisi. Kehadiran calon tunggal tentu akan membahayakan jalannya demokrasi, karena tidak akan terjadi polarisasi kompetisi antarcalon yang sehat dan cenderung akan mematikan Parpol baru dan Parpol kecil. Dengan demikian mempertahankan Pres T sebagaimana dalam Pilres 2014 lalu, di mana Parpol yang mengajukan pasangan Capres/Cawapres harus terlebih dahulu minimal memiliki 20 persen kursi di DPR atau 25 persen suara sah nasional pada pemilu legislatif sebelumnya adalah inkontitusional, tidak sejalan dengan putusan MKRI, tidak sesuai dengan praktik Pemilu serentak di negara-negara lain dan akan cenderung melahirkan calon tunggal dan sekaligus berpotensi mematikan Parpol kecil dan Parpol baru. Di titik inilah DPR dan pemerintah dalam membahas RUU Pemilu serentak perlu mempertimbangkan kembali agar penghapusan/meniadakan Pres T, demi kemaslahatan bangsa yang lebih luas dan upaya konsolidasi demokrasi. (47) — Dr Agus Riewanto, dosen Fakultas Hukum dan
Pluralisme Itu Sunatullah KETIKA berpidato di depan Sidang Majelis Umum PBB New York akhir tahun 1962, Presiden Soekarno menjadi perhatian dunia khususnya dari delegasi negara-negara Islam dan Timur Tengah. Apa pasal? Sebab dalam pidatonya ketika mengajak para utusan negara-negara anggota badan dunia itu untuk bersatu menghindari peperangan dan penjajahan, Bung Karno menyitir ayat Suci Alquran Surat Al-Hujurat ayat 13. Ayat tersebut artinya : ”Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersukusuku agar kamu saling mengenal. Sungguh, yang paling mulia diantara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sungguh, Allah Maha Mengetahui Mahateliti.” Keberanian Bung Karno menyampaikan itu dan gebrakan lainnya dengan mengadakan Konferensi Asia-Afrika sebelumnya tahun 1955 di Bandung, telah mendorong perubahan negaranegara di benua Asia dan Afrika yang saat itu masih terjajah. Satu persatu negara-negara imperalis menyerahkan kekuasaan negara kepada penduduk asli/pribumi. Namun, ada pula negara yang merdeka karena kemenangan tentaranya di medan perang. Contoh negara yang merdeka seperti ini adalah Vietnam yang dijajah oleh Prancis. Begitu pula dengan diselenggarakannya Konfernsi Negara-Negara Non-Blok (CONEFO) dan Olimpiade Negara-negara NonBlok (GANEFO) di tahun 1963 dan1964, telah menjadi bara api dalam mengusir penjajah bagi negara-negara di Asia dan Afrika yang masih dijajah negara-negara Eropa. Kita harus bangga menjadi bangsa Indonesia, sebuah negara dengan jumlah penduduk nomor empat terbesar di dunia, setelah Tiongkok, Amerika Serikat dan India. Satu bangsa yang memiliki negara kepualuan yang besar, dengan 17.504 pulau besar dan kecil.
Oleh Saliyun Moh Amir
Siapa pun yang menolak kebhinekaan atau pluralisme di negeri kita, logikanya sama dengan menolak takdir Tuhan
Jika data sensus tahun 2010 bisa dipercaya, maka negeri kita memang unik. Ada 300 kelompok adat, dengan 1.340 suku bangsa, dengan mayoritas populasi penduduk atau 41% di antaranya adalah suku Jawa. Di samping terdapat perbedaan adatistiadat, menganut beragam agama dan kepercayaan. Karenanya, Indonesia dikenal sebagai negara yang multikultural dan plural. Pluralisme menjadi qonditio sine qua non bagi Indonesia. Kebesaran negeri dengan tipologi seperti itu tidak sematamata merupakan berkah, tetapi di sisi lain menyimpan berbagai tantangan yang tidak sederhana. Beberapa kali dalam perjalanan
sejarah bangsa ini telah membuktikan peristiwa-peristiwa tersebut. Meskipun mayoritas penduduk negeri ini muslim, namun jangan lupa bahwa entitas Islam sebagai rahmatan lilëalamin mengakui dan menghormati eksistensi pluralitas. Sebab Islam memandang bahwa pluralitas adalah sebagai sunatullah, yaitu fungsi pengujian Allah pada manusia setelah diciptakan sebagai khalifah Tuhan di muka bumi. Pluralisme dan nasionalisme disebut sebagai hukum alam atau sunatullah. Lalu apa yang dimaksud dengan sunatullah? Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (Balai Pustaka Jakarta, 2005, Depdiknas) kata sunatullah bermakna hukum Allah Swt yang disampaikan kepada umat manusia melalui para rasul. Makna lainnya adalah undang-undang keagamaan yang ditetapkan oleh Allah Swt yang termaktub di dalam Alquran. Kata sunnatullah juga bisa berarti hukum (kejadian) alam yang berjalan secara tetap dan otomatis. Petunjuk Keberagaman Pluralisme itu memang merupakan iradah (kehendak) dari Sang Maha Pencipta. Hal itu bisa kita simak dalam SuratAr-Rum ayat 22 yang artinya: îDan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya menciptakan langit dan bumi dan berlain-lainan bahasamu dan warna kulitmu. Sungguh pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang mengetahuiî. Ayatayat tersebut menempatkan kemajemukan atau pluralitas sebagai determinan (condition sine qua non) bagi Allah dalam penciptaan makhluk. Makhluk yang bernama manusia diciptakan berbeda-beda, dan hidup di tempat yang terpencar secara global membentuk kelompok kebangsaan dan nation sendiri-sendiri yang berbeda. Itulah artinya bahwa pluralisme dan nasionalisme memang sudah sejak dari ”sononya”. Dengan demikian maka siapa pun yang menolak kebinekaan atau plural-
isme di negeri kita, logikanya sama dengan menolak takdir Tuhan. Sebenarnya petunjuk agama sudah sangat gamblang tentang adanya keberagaman. Mestinya tugas kita manusia sebagai khalifah Tuhan adalah merawat kebhinekaan itu guna mewujudkan maslahat dan rahmat dalam kehidupan bersama. Sayang, di tengah-tengah kita ada kelompok radikal yang tidak mau tahu terhadap kebenaran petunjuk Tuhan yang amat jelas itu. Atas nama kebebasan dan hak asasi, mereka berani melakukan aksi intoleransi. Dan celakanya mereka juga tidak malu membawa atribut agamnya. Kondisi demikian digambarkan secara tepat oleh seorang penyair: Wa kam min aaibin qaulan shahiha, wa afatuhu minal fahmis saqiimi. Banyak orang yang menentang (mengabaikan) kebenaran, sebabnya karena pemahamannya yang tidak akurat (sakit). Sekalipun diciptakan dalam dimensi pluralitas, Tuhan menyuruh manusia supaya hidup dalam kerukunan dan perdamaian, serta saling mengenal di antara satu dengan yang lain. Dari ayat itu bisa ditarik kesimpulan untuk mewujudkan perdamaian, semua orang harus merasa bersaudara. Persaudaraan menurut versi Islam bukanlah persaudaraan yang eksklusif, terbatas dengan umat Islam atau satu golongan tertentu saja. Tapi persaudaraan yang luas, yang inklusif bahkan dengan negara atau orang atheis sekalipun, selama mereka tidak memusuhi kita, mereka harus kita lindungi. (47) — Saliyun Moh Amir, Ketua Lembaga Kemaslahatan Keluarga NU (LKKNU) Jateng 1993-2003 Kirimkan artikel wacana nasional ke:
[email protected]. Panjang maksimal 6.000 karakter with space, sertakan pasfoto pose santai. (Red)
Wakil Pemimpin Redaksi : Ananto Pradono, Agus Toto Widyatmoko. Redaktur Senior: Sasongko Tedjo, A Zaini Bisri, Heryanto Bagas Pratomo, Prie GS. Redaktur Pelaksana : Murdiyat Moko, Triyanto Triwikromo, Hartono, Rukardi. Koordinator Liputan: Edy Muspriyanto, Saroni Asikin. Sekretaris Redaksi : Eko Hari Mudjiharto Staf Redaksi : Soesetyowati, Cocong Arief Priyono, Zaenal Abidin, Eko Riyono, Darjo Soyat , Ghufron Hasyim, Muhammad Ali, Bambang Tri Subeno, Simon Dodit, Budi Surono, Renny Martini, Diah Irawati, Agustadi,Gunarso, Ahmad Muhaimin, Bina Septriono, Edi Indarto, Nasrudin, M.Asmu’i, Ali Arifin, Sri Syamsiyah LS, Gunawan Budi Susanto, Imam Nuryanto, Arwan Pursidi, Arie Widiarto, Zulkifli Masruch, Agus Fathudin Yusuf, Petrus Heru Subono, Tavif Rudiyanto, M Jokomono, Purwoko Adi Seno, Karyadi, Arswinda Ayu Rusmaladewi, Mohammad Saronji, Maratun Nashihah, Sarby SB Wietha, Mohamad Annas, Kunadi Ahmad, Ida Nursanti, Aris Mulyawan, Setyo Sri Mardiko, Budi Winarto, Sasi Pujiati, Hasan Hamid, Rony Yuwono, Sumaryono HS, M Norman Wijaya, Noviar Yudho P, Yunantyo Adi S, Fahmi Z Mardizansyah, Saptono Joko S, Roosalina, Dicky Priyanto, Hasan Fikri, Tri Budianto, Wahyu Wijayanto, Leonardo Agung Budi Prasetya, Adhitia Amitrianto. Litbang : Djurianto Prabowo ( Kepala ), Dadang Aribowo. Pusat Data, Analisa dan Produksi: Dwi Ani Retnowulan (Kepala). Personalia: Dyah Anggarini. Redaktur Artistik: Toto Tri Nugroho (Koordinator), Joko Sunarto, Djoko Susilo, Sigit Anugroho. Kepala Pracetak: Putut Wahyu Widodo. Reporter Biro Semarang : Nugroho Dwi Adiseno ( Kepala), Fahmi Mardizansyah (wakil), Sutomo, Irawan Aryanto, Surya Yuli, Moh. Kundori, Dian Chandra TB, Rosyid Ridho, Yuniarto Hari Santosa, Maulana M Fahmi, Fani Ayudea, Hartatik, Modesta Fiska Diana, Royce Wijaya Setya Putra. Biro Jakarta : Hartono Harimurti, ( Kepala), Wahyu Atmadji, Fauzan Djazadi, Budi Yuwono, Sumardi, Tresnawati, Budi Nugraha, RM Yunus Bina Santosa, Saktia Andri Susilo, Kartika Runiasari, Mahendra Bungalan Dharmabrata, Wisnu Wijarnako. Biro Surakarta : Anindito Adi Nugroho (Kepala ), Won Poerwono, Joko Dwi Hastanto, Bambang Purnomo, Sri Wahyudi, Setyo Wiyono, Merawati Sunantri, Sri Hartanto, Wisnu Kisawa, Achmad Husain, Djoko Murdowo, Langgeng Widodo, Yusuf Gunawan, Evi Kusnindya, Budi Santoso, Irfan Salafudin, Heru Susilowibowo, Basuni Hariwoto, Khalid Yogi Putranto. Biro Banyumas:Sigit Oediarto (Kepala), Khoerudin Islam, Budi Hartono, Agus Sukaryanto, RPArief Nugroho, Agus Wahyudi, M Syarif SW, Mohammad Sobirin, Bahar Ibnu Hajar, Budi Setyawan. Biro Pantura :Dwi Ariadi (Kepala), Trias Purwadi, Wahidin Soedja, Saiful Bachri, Nuryanto Aji, Arif Suryoto, Riyono Toepra, M Achid Nugroho, Wawan Hudiyanto, Cessna Sari, Bayu Setiawan, Teguh Inpras Tribowo, Nur Khoerudin. Biro Muria :Muhammadun Sanomae (Kepala), Prayitno Alman Eko Darmo, Djamal AG, Urip Daryanto, Sukardi, Abdul Muiz, Anton Wahyu Hartono, Mulyanto Ari Wibowo, Ruli Aditio, Moch Noor Efendi, A Adib. Biro Kedu/DIY: Komper Wardopo (Kepala), Doddy Ardjono, Tuhu Prihantoro, Sudarman, Eko Priyono, Henry Sofyan, Nur Kholiq, Supriyanto, Daerah Istimewa Yogyakarta: Sugiarto, Agung Priyo, Amelia Hapsari. Bandung :Dwi Setiadi . Koresponden : Ainur Rohim (Surabaya). Alamat Redaksi : Jl Raya Kaligawe Km 5 Semarang 50118.Telepon : (024) 6580900 ( 3 saluran ), 6581925. Faks : (024) 6580605. Alamat Redaksi Kota/Sirkulasi :Jl Merak No 11ASemarang 50241. Telepon : (024) 8412600. Manajer Iklan :Bambang Pulunggono. Manajer Pemasaran: Berkah Yuliarto, Manajer Markom: Yoyok Gumulyo. Manajer Riset dan Pengembangan : Adi Ekopriyono. Manajer TU :Amir AR. Manajer Keuangan : Dimas Satrio W. Manajer Pembukuan : Kemad Suyadi. Manajer Logistik/Umum : Adi P. Manajer HRD: Budi Susanto. Alamat Iklan/Tata Usaha:Jl Pandanaran II No 10 Semarang 50252. Telepon: (024) 86400566. Faks : (024) 86400570, 86400565. ■HOT LINE 24 JAM 024-8454333 ■REDAKSI: (024) 6580900 Faks (024) 6580605 ■EMAILREDAKSI: redaksi _
[email protected] Dicetak oleh PTMasscom Graphy, isi di luar tanggung jawab percetakan.
SABTU, 21 JANUARI 2017 S AHAM P ENCETAK R UGI
S AHAM P ENCETAK U NTUNG
LAST
+/-
GGRM
62.500
900
390
ITMG
15.100
525
22.000
225
UNIC
2.230
490
8.850
150
AALI
16.200
300
KODE
LAST
+/-
PLIN
4.550
910
NIKL
3.400
UNTR EMTEK
KODE
BI Pertahankan Suku Bunga Acuan 4,75% JAKARTA - Kalangan ekonom menilai tepat, keputusan Bank Indonesia (BI) kembali mempertahankan suku bunga acuan BI 7 Day Reverse Repo Rate sebesar 4,75% pada Rapat Dewan Gubernur, Kamis (19/1). Diikuti deposit facility dan lending facility juga dipertahankan di posisi masing-masing 4% dan 5,5 %. Meski bunga acuan tetap, bank sentral memperkirakan tren penurunan suku bunga kredit masih akan berlanjut sepanjang tahun ini dan bunga deposito berpeluang turun pada awal tahun ini. BI mempertahankan suku bunga acuan seiring masih banyaknya tantangan global, terutama kebijakan fiskal dan perdagangan Amerika Serikat (AS). Selain itu, BI juga mewaspadai risiko meningkatnya inflasi tahun ini seiring kenaikan beberapa harga yang diatur pemerintah (administered price). Direktur Eksekutif Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI, Juda Agung menuturkan, sepanjang 2016, rata-rata suku bunga deposito tercatat turun sebesar 122 basis points (bps), sedangkan suku bunga kredit turun 79 bps. Juda mengatakan, tren penurunan suku bunga kredit akan terus berlanjut. Sepanjang tahun lalu, dari penurunan bunga kredit rata-rata sebesar 79 bps, penurunan terbesar terjadi pada kredit modal kerja sebesar 110 bps dan
kredit investasi 91 bps. Sedangkan kredit konsumsi baru turun sebesar 29 bps. “Dengan adanya penyesuaian suku bunga deposito dan kredit akan membantu proses recovery di sektor perbankan. Ke depan, suku bunga kredit diperkirakan terjadi penyesuaian,” ungkap Juda di Jakarta, Jumat (20/1). Dinilai Tepat Pengamat ekonomi Bank Permata, Josua Pardede menilai langkah BI mempertahankan suku bunga acuan sudah tepat. Dia melihat ada potensi kenaikan inflasi pada semester I 2017 yang didorong oleh pencabutan subsidi bagi rumah tangga mampu (RTM) pelanggan listrik 900 VA, biaya administrasi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB), dan potensi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). ‘’Meskipun kondisi external balance cenderung membaik di mana ekspektasi CAD (current account deficit-Red) tahun lalu diperkirakan sekitar 1,9-2,0% terhadap PDB (produk domestik bruto-Red). Namun, ketidakpastian global yang berasal dari AS terkait dengan kebijakan ekono-
mi AS membatasi peluang pelonggaran suku bunga acuan BI. Dengan suku bunga acuan BI 7 Day Reverse Repo Rate dipertahankan, diharapkan dapat konsisten dalam menjaga stabilitas harga dan stabilitas rupiah di tengah meningkatnya risiko global,’’kata dia. Ekonom SKHA Consulting, Eric Sugandi menyampaikan pendapat senada. Dia melihat masih banyak faktor risiko tekanan terhadap rupiah, misalnya seputar pelantikan Pesiden Amerika Serikat, Donald Trump, dan penyusunan program dan kabinet. Ekonom Bahana Securities, Fakhrul Fulvian juga menilai kenaikan tarif listrik prabayar bulan Januari ini akan menambah inflasi pada Januari sebesar 0,15%. Sementara itu, BI mencatat hingga pekan ketiga Januari ini telah terjadi inflasi 0,67%. ‘’Sebenarnya saat ini adalah fase untuk mendorong pertumbuhan ekonomi karena tekanan nilai tukar dan defisit transaksi berjalan tidak lagi terlalu mengkhawatirkan,’’kata Fakhrul. Ekonom BRI Akbar Suwardi melihat keputusan BI mempertahankan suku bunga acuan sesuai ekspektasi. Apalagi di ekspektasi inflasi dan tekanan nilai tukar dari faktor eksternal tengah meningkat. ‘’Seiring rencana kenaikan beberapa barang administred price diperkirakan hingga semester pertama, ekspektasi inflasi masih tinggi. Begitu pula probabilitas penurunan suku bunga acuan semakin kecil,’’ kata dia. (bn-69)
SM/Anggun Puspita
INNOVA NEW VENTURER : Managing Director Nasmoco Group, Fatrijanto (tiga dari kiri) bersama jajaran pimpinan New Ratna Motor (Nasmoco Group) dan Toyota Astra Motor meluncurkan Toyota Innova New Venturer untuk area Jateng-DIY di Atrium Mal Paragon Semarang, Jumat (20/1). (69)
Toyota New Venturer Perkuat Segmen MPV SEMARANG - Toyota Astra Motor (TAM) kembali berinovasi dengan memperkuat segmen multi purpose vehicle (MPV) pada awal 2017. PT New Ratna Motor (Nasmoco Group) dealer resmi Toyota meluncurkan varian baru Innova, yakni New Venturer di pasar Jawa Tengah-Daerah Istimewa Yogyakarta (Jateng-DIY), Jumat (20/1). Managing Director Nasmoco Group, Fatrijanto mengatakan, New Venturer sengaja didesain sebagai line up produk Toyota Innova yang tertinggi. “Meski secara pangsa pasar produk Innova sudah menguasai hingga 93,6% dari segmen di kelas mobil MPV, tapi kami terus berinovasi menciptakan
produk baru yang mengikuti perkembangan pasar, terutama keinginan konsumen,” ungkapnya di sela-sela peluncuran Toyota Innova New Venturer di Atrium Mal Paragon Semarang, Jumat (20/1). Dia menjelaskan, produk Innova New Venturer hadir menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan kenyamanan MPV dengan kualitas sport utility vehicle (SUV). Sehingga melalui produk baru ini TAM mencoba untuk meningkatkan eksterior dan interiornya seperti velg, jok kulit didesain khas mobil premium, dan perubahan di beberapa titik lainnya. Adapun Toyota Innova New Venturer hadir dalam empat varian, yakni mesin bensin
2.000 CC transmisi manual dan otomatis, serta mesin diesel 2.400 CC transmisi manual dan otomatis. Kontribusi 16% ‘’Kami berharap Toyota Innova New Venturer ini mampu terjual hingga 50 unit per bulan di Jateng-DIY. Jumlah tersebut setidaknya 14% dari total target penjualan Toyota Innova di Jateng-DIY yang dipatok 400 unit per bulan,’’ imbuh Fatrijanto. Sementara itu, secara keseluruhan Nasmoco pada 2017 ini optimistis menjual produk Toyota hingga 30.000 unit atau naik dari realisasi penjualan pada 2016 yang mencapai 27.298 unit. Adapun produk Toyota Innova digadang bisa memberikan kon-
tribusi sekitar 16% dari total penjualan Nasmoco. “Selama ini, kontribusi penjualan terbesar masih dikuasai produk Toyota Avanza 33,7%, disusul Innova 16%, dan Agya 15,8%. Menyusul kemudian produk Toyota Calya yang penjualannya sangat bombastis. Adapun dari sisi market share, Toyota masih menguasai pasar otomotif di Jateng-DIY sebesar 33,2%,” terangnya. Deputy Division Head Product Planning and Development PT Toyota Astra Motor (TAM), Sutrimono menambahkan, secara nasional TAM pada 2016 berhasil membukukan penjualan sebanyak 389.000 unit, dengan market share di atas 35%. (K3-)
IHSG Terkoreksi 44 Poin
Kuartal IV-2016, Ekonomi Sejalan Perkiraan
JAKARTA - Menjelang pelantikan presiden terpilih Amerika Serikat (AS), Donald Trump, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi, seiring melemahnya bursa Asia sepanjang perdagangan akhir pekan. IHSG turun 44 poin atau 0,84% ke level 5.254, setelah bergerak di antara 5.2435.293. Sementara itu, di pasar valuta asing (valas), Jumat (20/1), nilai tukar rupiah terkoreksi 34 poin (0,25%) ke posisi Rp 13.410 per dolar AS, setelah bergerak di kisaran Rp 13.357-Rp 13.422. Kepala Analis MNC Securities, Edwin Sebayang mengatakan, pada perdagangan di akhir
JAKARTA - Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI), Tirta Segara menuturkan, perekonomian Indonesia pada kuartal IV-2016 masih sejalan dengan perkiraan, terutama didorong oleh pertumbuhan konsumsi dan investasi. Dari sisi eksternal, ekspor meningkat seiring perbaikan ekonomi negara-negara mitra dagang, kenaikan harga komoditas global diperkirakan berlanjut, dan produk manufaktur yang prospeknya terus membaik. “Dengan perkembangan tersebut, untuk keseluruhan tahun 2016, perekonomian nasional diperkirakan tumbuh sekitar 5% year on year (yoy),” kata Tirta, Jumat (20/1). Pada 2017, fase pemulihan ekonomi diperkirakan terus berlanjut terutama didorong oleh membaiknya kinerja ekspor, dan mulai menggeliatnya investasi yang
pekan ini IHSG sulit melanjutkan penguatan. IHSG rawan aksi profit taking (ambil untung). “Sentimen dalam dan luar negeri masih mewarnai laju IHSGi,” ujarnya di Jakarta, kemarin. Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), sebanyak 91 saham naik, 205 saham turun, 119 saham tidak bergerak, dan 159 saham tidak terjadi transaksi. Sepanjang perdagangan kemarin, investor bertransaksi Rp 5,04 triliun, terdiri atas transaksi regulÅΩer Rp 4,22 triliun, negosiasi Rp 812,43 miliar, dan tunai Rp 3 juta. Di pasar reguler, investor asing membukukan transaksi net sell (jual bersih) Rp
399,1 miliar. Selain itu, tercatat sembilan dari total 10 indeks sektoral melemah, dipimpin sektor infrastruktur yang turun 2,59% dan aneka industri turun 1,64%. Dari pasar Asia, mayoritas indeks saham melemah. Indeks Kospi di Korea Selatan melemah 0,35% dan Hang Seng di Hong Kong terkoreksi 0,71%, sedangkan Nikkei225 di Jepang naik 0,34%. Menjelang Jumat sore, mayoritas indeks saham di Eropa justru menguat sejak dibuka siang hari. Indeks DAX di Jerman menguat 0,05% dan CAC di Prancis terapresiasi 0,23%, sedangkan FTSE100 di Inggris turun 0,19%. (sb,viva,ant-69)
didukung oleh meningkatnya pembiayaan baik dari kredit perbankan maupun pembiayaan nonbank. Sementara pertumbuhan konsumsi rumah tangga diperkirakan masih cukup stabil. Adapun kinerja neraca pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal IV-2016 diperkirakan mencatat surplus yang cukup besar dan defisit transaksi berjalan (CAD) yang lebih rendah. NPI diperkirakan mengalami surplus, terutama ditopang oleh transaksi modal dan finansial yang mencatat surplus cukup besar dan membaiknya kinerja ekspor. Sementara itu, CAD diperkirakan cukup rendah di bawah 2%, ditopang oleh surplus neraca perdagangan nonmigas yang cukup besar seiring kinerja ekspor yang membaik. “Dengan perkembangan tersebut, posisi cadangan devisa Indonesia pada akhir Desember 2016 tercatat sebesar 116,4 miliar
dolar AS,” jelas dia. Setelah mengalami tekanan pasca pengumuman Pemilu Presiden AS, nilai tukar rupiah menguat pada Desember 2016 seiring aliran modal yang kembali masuk. Secara point to point, rupiah terapresiasi 0,59% month to month (mtm) menjadi Rp 13.473 per dolar AS. Adapun selama tahun 2016, secara point to point rupiah telah menguat 2,32% year to date (ytd) terutama didukung oleh persepsi positif investor terhadap perekonomian domestik yang mendorong aliran dana masuk. “Ke depan, Bank Indonesia akan terus mewaspadai risiko ketidakpastian keuangan global dan tetap melakukan langkahlangkah stabilisasi nilai tukar sesuai fundamental dengan tetap menjaga bekerjanya mekanisme pasar,” terang dia. (bn-69)
Gula Mahal akibat Proses Produksi Tidak Efisien
Blok Kaca Bangunan Wajib SNI
SM/Simon Dodit
SALAH satu bangunan di Jalan Pandanaran, Semarang, dipotret pada Jumat (20/1). Hampir semua sisi bangunan tersebut menggunakan blok kaca. Kementerian Perindustrian memberlakukan wajib Standar Nasional Indonesia (SNI) kaca untuk bangunan blok kaca dengan menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 54/M-IND/PER/6/2015. Peraturan tersebut dikeluarkan untuk meningkatkan mutu hasil industri blok kaca, melindungi konsumen, serta menciptakan persaingan usaha yang sehat dan adil. (69)
JAKARTA - Dibanding negara produsen lain, harga gula konsumsi di Indonesia terbilang cukup mahal. Negara-negara penghasil gula terbesar dunia seperti India dan Brasil, bisa menjual harga gula di tingkat konsumen Rp 3.500 per kilogram (kg). Sementara harga rata-rata gula konsumsi di dalam negeri menurut Kementerian Perdagangan (Kemendag), yakni Rp 14.000/kg. Namun, Menteri Perdagangan (Mendag) barubaru ini telah menetapkan harga gula dijual di pasar maksimal Rp 12.500/kg. Staf Ahli Menteri Bidang Investasi Kementerian Pertanian (Kementan), Syukur Iwantoro mengungkapkan, tingginya harga gula di Indonesia terjadi lantaran proses produksinya yang tidak efisien
ketimbang negara-negara produsen gula lain. “Tentu pabrik-pabrik gula di India dan Brasil ini lebih efisien (rendemen tinggi-Red). Tapi faktor utamanya, yakni diversifikasi produk dari pabrik gula di sana, jadi meski namanya pabrik gula, tapi produknya banyak. Gula di sana (Brasil dan India-Red) hanya Rp 3.500/kg sampai Rp 4.500/kg,” jelas Syukur di Jakarta, Jumat (20/1). Produk Sampingan Menurut Syukur, pabrik gula baik di India maupun Brasil malahan menganggap gula dari produksinya merupakan produk sampingan. Ini karena pabrik gula mendapatkan penghasilan yang lumayan besar dari produk lainnya seperti etanol dan listrik dari limbah tebu.
“Jadi pabrik tidak hanya produksi gula, di sana mereka juga hasilkan listrik dan etanol, bahkan pendapatan dari situ jauh lebih besar. Perusahaan produsen gula menganggap gulanya jadi produk sampingan saja, wajar kalau harga gulanya sangat murah,” ujarnya. Selain itu, lanjut dia, regulasi pemerintah seperti di Brasil sangat menguntungkan pabrik gula, yakni terkait pemanfaatan etanol sebagai campuran bahan bakar minyak (BBM). Kebijakan tersebut menguntungkan pabrik gula sehingga harga etanol lebih bersaing ketimbang gula sendiri. Syukur mengungkapkan, pabrik gula konvensional yang hanya menggantungkan pendapatan dari produksi gula
seperti kebanyakan pabrik gula peninggalan Belanda yang ada saat ini di Indonesia, sulit menghasilkan gula yang murah. “Misalnya di Brasil itu ada aturan tentang penggunaan etanol, di sana harga etanol dijamin pemerintah. Gulanya ini hanya produk sampingan. Nah ini yang mau coba kita terapkan di Indonesia,” ujar Syukur. Sebagai informasi, Brasil saat ini merupakan negara produsen gula terbesar di dunia dengan produksi mencapai lebih dari 29 juta ton, disusul India dengan produksi 29 juta ton, Tiongkok 11 juta ton, dan Thailand 5 juta ton. Sementara Indonesia, produksi gula justru menyusut dari 3 juta ton menjadi 2,2 juta ton sampai saat ini. (sb,dtc-69)
6 SABTU, 21 JANUARI 2017
Unsoed Kerap Diprotes
SM/Dian Aprilianingrum
AKSI DAMAI : Ratusan mahasiswa menggelar aksi damai menolak kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) di depan Rektorat Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto, November 2016.(47)
UKT, Biaya Kuliah Sesuai Kemampuan SISTEM uang kuliah tunggal (UKT) sudah diterapkan oleh perguruan tinggi negeri sejak beberapa tahun terakhir. UKT membagi rata kebutuhan biaya kuliah mahasiswa hingga lulus pada setiap semester. Besaran biaya kuliah atau UKT ini ditentukan oleh program studi (prodi) yang dipilih mahasiswa. Meski UKT disamakan untuk satu program studi, tetap saja ada pengecualian, yaitu untuk kelompok mahasiswa dari keluarga kurang mampu. Pemerintah mengelompokkan penghasilan para orangtua/wali mahasiswa ke dalam beberapa level atau kelas. Mahasiswa kemudian membayar UKT sesuai dengan kemampuan finansial masing-masing. Tujuannya agar jangan sampai anak dari keluarga tidak mampu memberi subsidi bagi mahasiswa kaya. Wakil Rektor II Universitas Negeri Semarang (Unnes), S Martono, menyatakan dalam sistem UKT, biaya yang harus dibayar mahasiswa satu dengan lainnya bervariasi, meskipun kuliah dalam satu prodi. Dalam UKT, mahasiswa tidak lagi dibebankan biaya daftar ulang atau semacamnya. Seluruh komponen biaya diakumulasikan dalam UKT yang dibayarkan setiap semester. UKTmencakup seluruh biaya kegiatan akademik selama mahasiswa menempuh studi, yaitu kuliah kerja nyata (KKN), praktik pengalaman lapangan (PPL), praktik kerja lapangan (PKL), dan wisuda. Di Unnes, Martono menyatakan penentuan
besar kecilnya UKT dilakukan berdasarkan kemampuan ekonomi keluarga. Mahasiswa dari keluarga kaya mendapat UKT kategori besar (kategori 4-7). Adapun mahasiswa dari keluarga miskin mendapatkan UKT kecil (kategori 1-3) atau bahkan tidak membayar sama sekali dan memperoleh beasiswa. Martono menjelaskan, besaran UKT tahun lalu di kampusnya bervariasi, tergantung pada program studi. UKT tertinggi berasal dari prodi teknik dengan besaran Rp 8,4 juta, dan UKT terendah sebesar Rp 6,4 juta untuk prodi berbasis ilmu humaniora. ”Besaran UKT juga tergantung pada prodi, apakah banyak melakukan praktikum atau tidak,” jelasnya. Belum Menutup Rektor Undip Yos Johan Utama mengakui penetapan UKTdi lingkungan kampus itu, jika dihitung-hitung belum sepenuhnya mampu menutup kebutuhan perkuliahan. Sehingga, kata dia, sulit diterima bila kuliah di sejumlah prodi di Undip dipandang mahal. Sebab, kenyataannya biaya yang dibebankan untuk mahasiswa atau orang
SM/Puthut Ami Luhur
TOLAK PUNGUTAN SELAIN UKT: Ribuan mahasiswa Unnes menggelar aksi menolak pungutan selain UKT di kampus setempat. Mereka menolak sumbangan pengembangan institusi (SPI) kepada mereka,Kamis (26/5/2016).(47)
Rp 40 juta setiap semester. Adapun besaran UKT, untuk mahasiswa jalur SNMPTN dan SBMPTN juga tak mencapai itu. Jadi kalau dikatakan terlalu mahal sepertinya tidak,”terang Yos Johan. UKT juga dilakukan PTN yang berada di bawah naungan Kementrian Agama. Hanya saja, penentuannya mengikuti Keputusan Menteri Agama (KMA). Keputusan tersebut nantinya diikuti semua PTN di bawah Kemenag. Seperti Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang. Mereka nantinya akan menerapkan UKT dari Kementrian Agama atau UKT KMA. Hanya saja uang yang harus dibayarkan calon mahasiswa nantinya tak sama dengan PTN di bawah Kementerian Pendidikan. ”Di UIN paling rendah nanti hanya Rp 400 ribu untuk kelompok satu. Tiap kelompok berbeda-beda dan nantinya ada lima kelompok. Untuk kelompok pertama kami mendapatkan kuota afirmasi sebesar 10 persen,” kata Wakil Rektor 2 UIN Walisongo Semarang, Dr H Imam Taufiq. (47)
tua jauh di bawah kebutuhan. ”Sebagai contoh saja, untuk prodi pendidikan dokter kebutuhan rata-rata mencapai
Bukan Tanggung Jawab Menteri PEMERINTAH menerapkan sistem uang kuliah tunggal (UKT) untuk pembayaran biaya kuliah. Pembayaran biaya tersebut sudah mengatur dasar penetapan UKT bagi perguruan tinggi negeri (PTN). Namun, Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Mohamad Nasir beberapa waktu lalu menegaskan bahwa saat ini pemerintah memberikan kepercayaan kepada PTN, terutama PTN berbadan hukum (PTN BH) untuk melakukan pengelolaan sendiri karena diberikan otoritas, baik akademik maupun nonakademik. Artinya, biaya kuliah yang disusun dalam UKT bagi PTN BH bukan lagi tanggung jawab menteri, melainkan kewenangan masing-masing kampus. UKT adalah besarnya biaya kuliah yang ditanggung oleh mahasiswa sesuai dengan kemampuan orang tua. Oleh karena itu, sangat pen-
ting bagi calon mahasiswa untuk melaporkan data kondisi ekonomi keluarga. Dengan begitu, kampus bisa membebankan UKT sesuai dengan kemampuan ekonomi orang tua. Sebab, ada kecenderungan UKT perguruan tinggi bergengsi cenderung tinggi. Berikut UKT beberapa perguruan tinggi bergengsi di Indonesia. UKT UI Biaya operasional pendidikan berkeadilan (BOPB) di UI untuk mahasiswa program sarjana (S-1) reguler program studi (prodi) ilmu pengetahuan sosial (IPS) berkisar antara Rp 0 sampai Rp 5.000.000. Sementara untuk prodi ilmu pengetahuan alam (IPA) berkisar antara Rp 0 sampai Rp 7.500.000. ”Besarnya dari 0, jadi ada mahasiswa yang bayarnya 0 rupiah, ada yang bayarnya Rp 100 ribu atau Rp 500 ribu. Semua mahasiswa S-1 reguler bayarnya berbeda-beda dan bervariasi sesuai dengan
kemampuan penanggung biayanya,” ujar Humas UI, Rifelli Dewi Astuti, kepada Suara Merdeka. Sementara itu, Universitas Terbuka (UT) adalah perguruan tinggi negeri (PTN) ke-45 di Indonesia yang diresmikan pada 4 September 1984, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 41 Tahun 1984. UT memiliki 4 fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) untuk jenjang Diploma dan Sarjana. Besarnya biaya kuliah di Uhamka untuk fakultas ekonomi dan bisnis prodi manajemen adalah Rp 2.022.000 dan prodi akuntansi sebesar Rp 2.327.000. Sementara untuk fakultas teknik prodi teknik elektro adalah Rp 1.426.000. Terkait dengan kenaikan UKT ditegaskan oleh Nasir
bahwa tahun ini, UKT tidak akan naik. Pihaknya akan mempertimbangkan kondisi ekonomi masyarakat. ”Saya sudah mengimbau dan melarang kampus menaikkan UKT. Jika ada yang mengusulkan kenaikan tidak akan saya tanda tangani. Situasi saat ini, sudah sulit. Jika ada kenaikan nanti berisiko mere-
sahkan masyarakat,” imbau Nasir. Nasir menambahkan bahwa besaran UKT masingmasing kampus memang tergantung pada kebutuhan dan diputuskan oleh para rektor. Oleh karena itu, besaran biaya tersebut harus dikonsultasikan terlebih dahulu dengan Kemristek Dikti.(47)
TAHUN akademik 2016 lalu, Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) mematok Uang Kuliah Tunggal (UKT) dengan jumlah bervariasi. Dalam SK Rektor Nomor 491/UN23/KM.02/2016 tentang Uang Pangkal, biaya pendidikan yang dibayarkan per semester paling murah Rp 500.000 dan termahal Rp 17,5 juta. Kebijakan tentang biaya kuliah di Unsoed kerap diprotes mahasiswa. Staf ahli rektor Bidang Kehumasan, Wisnu Wijanarko, mengungkapkan, UKT disusun berdasarkan usulan dari masing-masing program studi sejak tahun 2013. Usulan tersebut dihitung berdasarkan kebutuhan program studi masing-masing. ”Penghitungannya melibatkan perwakilan mahasiswa di masingmasing prodi. Yang diusulkan jumlah UKT-nya. Berapa besaran biaya yang dibutuhkan untuk proses pembelajaran,” katanya, ketika dihubungi Suara Merdeka, Kamis (19/1) Menurut Wisnu, berdasarkan Peraturan Menristekdikti Nomor 39 Tahun 2016 tentang Biaya Kuliah Tunggal dan Uang Kuliah Tunggal, Unsoed menerapkan delapan level pembayaran. Setiap level memiliki nominal yang berbeda. Nominal yang berbeda itu, imbuh dia, disusun oleh setiap program studi. UKT termurah yang harus dibayarkan mahasiswa Rp 500 ribu pada semua program studi. UKT termahal tercantum pada level VIII di Jurusan Pendidikan Dokter Gigi sebesar Rp 17,5 juta pada UKT tahun 2015 berdasarkan SK Rektor Nomor 49/UN23/PP.01.00/2015. Sementara untuk Biaya Kuliah Tunggal (BKT), yaitu uang kuliah yang seharusnya dibayarkan mahasiswa selama satu semester termurah Rp 5.932.475 di Jurusan Bahasa Mandarin, Kesekretariatan, Hubungan Internasional, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Ekonomi serta Pendidikan Jasmani dan Rekreasi. Untuk BKTtermahal di Program Studi Biologi Internasional sebesar Rp 34.477.953. Di sejumlah bidang studi juga tampak kesenjangan yang mencolok, contohnya pada Jurusan Pendidikan Dokter Gigi yang terakreditasi B. Level II mencantumkan biaya UKT sebesar Rp 1 juta. Namun level III nominalnya melonjak hingga Rp 10.100.000. Berbeda dari jurusan Biologi Terapan yang nominal pada dua level tersebut hanya terpaut Rp 1 juta meski jurusan ini terakreditasi A. Pemberlakuan UKT di Unsoed kerap ditentang oleh mahasiswa. Tiga bulan lalu, lebih dari 500 mahasiswa menggelar aksi menolak SK Rektor tentang Uang Pangkal Nomor 491/UN23/KM.02/2016. Aksi mahasiswa ini membuat Rektor mencabut SK UKT 2016 dan Uang Pangkal serta memutuskan untuk menerapkan kembali SK UKT tahun 2015. Humas Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, Aquelina Yunaeni Mariati mengungkapkan ada beberapa jalur pendaftaran mahasiswa baru yakni jalur prestasi, jalur prestasi khusus seni dan olahraga, jalur unas dan jalur tes. Biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000. ‘’Untuk biaya studi sudah ada tabelnya dan bisa dilihat secara rinci. Biaya DPP masing-masing program studi berbeda-beda seperti di PGSD yang DPP-nya Rp 10 juta, Pendidikan Matematika Rp 11 juta, Farmasi Rp 23,5 juta, Teknik Mesin Rp 13,5 juta,’’papar Mariati mencontohkan beberapa program studi. Uang kuliah tunggal atau SPP tiap semester masing-masing program studi juga berbeda, paling murah Rp 1.250.000 dengan per SKS Rp 125.000. Ada juga UKT yang tiap semesternya Rp 3.600.000 dan biaya SKS tiap semester Rp 250.000. Dengan rincian biaya yang sangat jelas, calon mahasiswa bisa memprediksi bakal menghabiskan biaya kuliah sampai dengan selesai. Di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta lain lagi. Kampus tersebut adalah perguruan tinggi Muhammadiyah yang memiliki program studi strategis untuk masa depan dalam dunia industri, bisnis, pendidikan, sains, dan agama. Rektor UAD, Dr Kasiyarno MHum menjelaskan dalam melaksanakan kegiatan akademik pada semua program studi tersebut, kampusnya selalu mengutamakan kualitas dengan landasan agama yang kokoh, sesuai dengan semboyan ‘’UAD means moral and intellectual integrity’’. (47)
STAIN Kudus Murah Tapi Berkualitas TIDAK semua penetapan uang kuliah tunggal (UKT) menjadi beban bagi mahasiswa perguruan tinggi negeri. Sebagian perguruan tinggi negeri bahkan menetapkan UKT sangat rendah dibandingkan PTN lain. Seperti halnya STAIN Kudus, yang membagi UKT tahun ini dalam tiga kategori dengan biaya kuliah yang sangat rendah, yakni Rp 400.000 untuk kategori pertama, Rp 900.000 untuk kategori kedua, dan Rp 1.100.000 untuk kategori ketiga. Menurut Wakil Ketua Bidang Akademik STAIN Kudus M Saekan Muchit, UKT ditetapkan berdasarkan biaya kuliah tunggal (BKT) yang dikurangi dengan bantuan operasonal perguruan tinggi negeri. UKT dikategorikan sesuai dengan kemampuan ekonomi mahasiswa. Bahkan, untuk mahasiswa yang ingin keringanan lagi, telah disediakan berbagai beasiswa, termasuk beasiswa Bidikmisi, beasiswa akademik, beasiswa tahfidz, dan beasiswa bahasa asing. Di STAIN Kudus, lanjutnya, UKTkategori pertama mencakup sekitar 30 persen mahasiswa, UKTkategori kedua 65 persen mahasiswa. Kelas Internasional Meski dengan biaya kuliah yang tergolong murah, Saekan memastikan kualitas pendidikan di perguruan tinggi negeri tersebut tetap menjadi pertimbangan pertama. Berbagai prestasi yang berhasil diraih telah membuktikan kualitas kampus negeri ini. Kampus yang terletak di kota kecil ini bahkan sudah memiliki kelas internasional dengan mahasiswa dari dalam dan luar negeri. Tak hanya itu, jurnal ilmiah STAIN Kudus juga masuk peringkat ketiga terbaik seIndonesia untuk rumpun perguruan tinggi Islam. Jurnal ilmiah STAIN Kudus juga sudah terhubung atau terindeks di berbagai kampus, perpustakaan dan lembaga penelitian di luar negeri, seperti di Melbourne University, Monash University, Griffith University, University of South Australia Library, Harvard Library, Florida Institute of Technology, Freire University Berlin, dan Leiden University Belanda. Ade Achmad Ismail, mahasiswa jurusan Syariah dan Ekonomi Islam semester lima STAIN Kudus mengaku masuk dalam kategori kedua dalam pembayaran UKT. Sebagai mahasiswa semester empat ia dibebani biaya sebesar Rp 700.000 per semester. Meski sudah ditetapkan UKT, menurut Ismail, pengetahuan mahasiswa di kampusnya tentang uang kuliah ini masih minim. Mahasiswa bahkan tidak tahu kategori pembayaran UKT yang dibebankan kepada mereka. (47)
Tim Peliput: - Dhoni Zustiyantoro - Agung PW - Dian Aprilianingrum - Nugroho Pandhu Sukmo
- Novie Septiana - Prajtna Lydiasari - Zulkifli Zainudin Fahmi - Hari Santoso
Penyunting: Mohammad Saronji
SABTU, 21 JANUARI 2017
Ia mengungkapkan bahwa hari pelantikannya akan dikenang sebagai hari ketika rakyat kembali menjadi pemangku kekuasaan, "Pria dan wanita negeri ini tidak akan dilupakan lagi. Semua orang sekarang mendengarkanmu." Selanjutnya, dalam pesan yang berorientasi ke dalam, Donald Trump mengajak mengutamakan Amerika, demikian, "Mulai hari ini ke depan, hanya ada America First, America First." Ia menegaskan bahwa "setiap keputusan" akan dibuat untuk melindungi para pekerja dan keluarga Amerika. "Proteksi mengarah kepada kesejahteraan dan kekuatan. Saya akan berjuang untuk Anda dengan setiap napas dalam tubuh saya." "Kita akan membawa kembali pekerjaanpekerjaan kita. Kita akan mengembalikan lagi perbatasan kita. Kita akan kembali lagi mengembalikan kekayaan kita. Dan kita akan mengembalikan mimpi-mimpi kita." Secara ringkas, Trump menjelaskan kebijakannya dalam "dua aturan sederhana", yaitu "buy American and hire American", yang diterjemahkan sebagai "membeli produk Amerika dan pekerjakan bangsa Amerika." Sebelumnya dia mengucapkan sumpah jabatannya di depan ratusan ribu warga AS yang
hadir langsung di Washington DC. Miliarder Republik berusia 70 tahun itu meletakkan tangan kirinya di atas Alkitab yang digunakan Abraham Lincoln dan menirukan sumpah 35 kata yang diucapkan sejak George Washington. Dipandu oleh Ketua Mahkamah Agung AS John Roberts, Hakim Roberts mengucapkan kata-kata dalam sumpah jabatan Presiden AS terlebih dahulu, dan Trump mengikutinya. "Saya, Donald John Trump, bersumpah dengan sungguh-sungguh bahwa saya akan dengan teguh menjalankan tugas sebagai Presiden Amerika Serikat, dan akan dengan kemampuan terbaik saya, menjaga, melindungi dan mempertahankan Konstitusi Amerika Serikat. Tuhan, tolong saya," demikian bunyi sumpah yang diucapkan Trump. Trump kemudian melambaikan tangan ke arah warga AS yang hadir dan mengucapkan 'Terima kasih' berulang kali. Teriakan 'Trump' membahana. Sebelum Trump, Mike Pence mendapat giliran pertama dilantik menjadi Wakil Presiden AS. Hakim Mahkamah Agung Clarence Thomas memimpin pembacaan sumpah jabatannya. Dilantik pada usia 70 tahun, Trump meru-
pakan orang tertua yang menjabat Presiden AS. Dia juga mencetak sejarah sebagai Presiden pertama AS yang terpilih tanpa pernah memegang jabatan publik, baik dalam pemerintahan maupun militer, sebelumnya. Massa ratusan ribu orang menyaksikan, termasuk Presiden Barack Obama dan lawan Trump dalam Pemilu November lalu, Hillary Clinton. Dia menggantikan Barack Obama dan mengambil alih negara yang terpecah akibat kampanye Pemilu dalam transisi kekuasaan yang menurutnya akan mengarah ke kebijakan ''America First'' di dalam maupun luar negeri. Gedung Putih Diblokir Di lokasi, 900 ribu orang, termasuk pemrotes, berkumpul seiring dengan prosesi berlangsung. Sementara jalanan di sekitar Gedung Putih diblokir dari lalu-lintas menggunakan bus dan truk sampah. Sebagian besar area di sekitar lokasi tampak tertib. Namun, sekitar 100 orang demonstran sempat berteriak di salah satu titik pengecekan dan bergandengan tangan untuk memblokir akses ke upacara pelantikan. Trump mengawali hari pelantikannya dengan menghadiri kebaktian pagi di gereja setempat. Trump didampingi istri, Melania, juga anak-anak dan cucunya. Trump dan Melania tiba di St John's Church, yang terletak dekat Gedung Putih, pada Jumat (20/1) pagi waktu setempat. Putri Trump, Ivanka, beserta suaminya Jared Kushner men-
Transaksi....
nah melakukan perbuatan yang koruptif ataupun menerima sesuatu yang berkaitan dengan jabatan saya," ujar Emirsyah melalui pesan singkat. Meski demikian, ia berkomitmen tetap menghormati proses hukum dan bekerja sama dengan penyidik KPK. "Saya sudah ditetapkan menjadi tersangka dan itu merupakan kewenangan KPK. Sekalipun demikian, saya tetap menghormati proses hukum," jelas pria yang kini menjabat Chairman MatahariMall.com itu. Emirsyah ditetapkan sebagai tersangka karena diduga menerima suap dalam bentuk uang dan barang senilai lebih dari Rp 20 miliar. Salah satu barang yang dia terima adalah kondominium yang disewakan di Singapura. Selain itu, KPK menyatakan ada keterlibatan produsen mesin jet pesawat Rolls-Royce dalam kasus Emirsyah. Pihak Rolls-Royce telah mengakui dan telah meminta maaf atas suap berupa mobil mewah dan uang jutaan poundsterling kepada beberapa pihak di enam negara, termasuk Indonesia. Menurut media Inggris The Guardian, penyelidikan yang dilakukan pihak berwenang di negara itu menemukan Rolls-Royce memberi suap 2,25 juta dolar AS dan mobil Rolls-Royce Silver Spirit kepada salah satu individu untuk mengubah dan memengaruhi kontrak dengan Rolls-Royce terkait penyediaan mesin jet Trent
700 bagi Garuda Indonesia. Namun tak disebutkan siapa pihak yang menerima suap tersebut. KPK akan menyita mobil tersebut jika Emirsyah terbukti menerima. "Tentu kalau mobilnya didapat dari hasil suap, kami akan lakukan langkah-langkah itu (penyitaan)," ucap Ketua KPK Agus Rahardjo. Di sisi lain, KPK membuka kemungkinan pengusutan tindak pidana pencucian uang (TPPU) terkait kasus ini. "Kasus ini bukan kejahatan tunggal. Tentu dalam pengembangan penyidikan, terbuka kemungkinan ke arah TPPU," ujar Wakil Ketua KPK Laode M Syarief. Untuk mengusut dugaan TPPU, KPK menjalin kerja sama dengan SFO dan CPIB. Menurut Laode, bentuk kerja sama yang sudah dilakukan adalah pembekuan rekening Emirsyah di Singapura. Lebih lanjut dia menuturkan, penyitaan uang ataupun barang hasil suap akan disesuaikan wilayah temuan. Apabila barang hasil suap berada di Indonesia, maka KPK berwenang menyita. Jika ada di Inggris atau Singapura, maka yang berwenang menyita adalah SFO dan CPIB. "Perkara ini memang bentuk korupsi lintas negara atau transnasional. Jadi kami bekerja sama intensif dengan SFO dan CPIB," katanya. Cegah Tiga Saksi Terkait penyidikan kasus Emirsyah, kemarin
Kembalikan.... (Sambungan hlm 1)
(Sambungan hlm 1) "Tapi kami tidak bisa perlihatkan karena biasanya SFO dan CPIB memberikan bukti hanya untuk kebutuhan penyidikan dan pengadilan, tidak bisa di-disclose (diungkap) ke media," jelasnya. Bukti-bukti itu menunjukkan bagaimana Emirsyah dan Soetikno yang merupakan perantara suap berhubungan terkait pengadaan pesawat di BUMN itu. Menurut Laode, suap diterima ketika Garuda melakukan pengadaan pesawat besar-besaran, termasuk saat pembelian 11 pesawat Airbus 330-300 pada April 2012 senilai 2,54 miliar dolar AS. Penandatangan pengadaan disaksikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Perdana Menteri Inggris David Cameron di Istana Merdeka. "Ini kasus dalam rentang waktu tertentu, tidak hanya ketika beliau (Emirsyah) sedang menjadi direktur dan saat ada pengadaan besar-besaran Airbus," jelasnya. Kemarin, Emirsyah memberikan pernyataan soal penetapannya sebagai tersangka. Ia mengklaim tak pernah melakukan perbuatan yang merugikan perusahaan. "Sepengetahuan saya, selama saya menjadi Direktur Utama di Garuda Indonesia, saya tidak per-
Luis.... (Sambungan hlm 1) Indonesia," kata Luis Milla saat diperkenalkan kepada media di Kantor PSSI Kawasan Epicentrum Kuningan, Jakarta, Jumat (20/1). Milla mengaku sudah berada di Jakarta sejak Rabu lalu. Dia cukup antusias ingin membesut skuad Garuda karena animo masyarakat terhadap sepak bola di negeri ini cukup bagus. Rencananya, dia akan pulang lagi ke Spanyol pada hari ini dan kembali ke Indonesia pada akhir bulan ketika Piala Presiden bergulir. Dia akan memantau pemain yang berlaga di turnamen tersebut. "Tapi idealnya, saya mulai bekerja pada 8 Februari. Saya akan berusaha maksimal untuk
memberikan hasil setinggi mungkin," ungkap Milla didampingi penerjemah bahasa Spanyol Simon, Direktur Teknik PSSI Danurwindo, Direktur Hubungan Internasional dan Media PSSI Hanif Thamrin dan Sekjen PSSI Ade Wellington. Meski belum bekerja, Milla telah disodori 50 nama pemain U-22 beserta rekaman aksi mereka di lapangan hijau untuk dipelajari selama di Negeri Matador. Mereka adalah calon pemain yang akan dipanggil untuk mengikuti seleksi timnas U-22 proyeksi SEAGames. Saat kembali ke Indonesia nanti, dia juga akan membawa dua asisten pelatih untuk mendampinginya. Dia mengaku kesulitan dalam hal komunikasi karena tak mengerti bahasa Indonesia. Namun, persoalan itu bisa diatasi
Bantu.... (Sambungan hlm 1) Donasi dalam kitabisa.com bersifat patungan atau crowdfunding. Di sinilah letak gotong-royong dalam angan Alfatih Timur. Dengan bantuan internet, cakupan urun dana seperti ini menjadi lebih luas, yang artinya akan memudahkan dan mempercepat pengumpulan dana. Timmy, sapaan akrabnya, meluncurkan laman kitabisa.com pada 2013, atau setahun setelah dia lulus dari Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Pada 2014, bisnis rintisan (startup) tersebut berkembang menjadi yayasan resmi. Namun, baru pada 2015 ia dan tim benarbenar mencurahkan seluruh energi untuk mengembangkan platform itu sehingga berbentuk PT Kita Bisa Indonesia. ''Hal terbaik dari kitabisa.com adalah setiap proyek yang terdanai punya dampak besar terhadap masyarakat dan secara tidak langsung kita ikut berkontribusi terhadap social project tersebut,'' kata Timmy di Jakarta, baru-baru ini. Nama Timmy kian dikenal setelah ia masuk majalah Forbes dalam daftar 30 pemuda berpengaruh di Asia pada awal 2016. Ia bersyukur dan mengaku banyak belajar permasalahan sosial dari Rhenald Kasali, tokoh nasional penggerak sosial Indonesia. Setelah lulus kuliah, Timmy memang menjadi asisten sang pendiri Rumah Perubahan tersebut. Dari Rhenald Kasali dan pengalamannya sebagai aktivis mahasiswa, pemuda kelahiran Bukittinggi, 27 Desember 1991, itu menyadari penggalangan dana adalah salah satu masalah dalam berbagai pergerakan dan inisiatif sosial. Pada saat yang sama, gerakan urun dana tengah marak di luar negeri. Melihatnya sebagai jalan keluar, Timmy pun kemudian menggabungkan gerakan sosial dengan teknologi. Maka terbentuklah platform kitabisa.com.
secara cepat. "Saya tahu ada masalah dengan bahasa. Tapi kendala itu tidak akan jadi masalah karena besarnya keinginan saya untuk melatih timnas Indonesia. Apalagi, bahasa di sepak bola adalah bahasa universal," ungkap juru racik yang pernah jadi mentor David de Gea dan Juan Mata di timnas Spanyol U-21 ini. Dia menjelaskan sudah pernah melihat rekaman permainan timnas Indonesia. Mantan pemain internasional Spanyol tersebut akan melengkapi dengan melihat liga domestik. Dari kesimpulan awal, pasukan Garuda bagus dalam kerja sama tim dan koordinasi antarpemain. Dia yakin bisa membuat skuad Garuda menjadi lebih kuat dengan menambah beberapa hal yang
Yang menarik dari pengumpulan dana dengan cara seperti ini, inisiator tak perlu menyambangi para investor untuk presentasi proyek sosialnya. Kampanye langsung dilakukan melalui jaringan internet kepada siapa saja. Jika idenya menarik, investor tentu tak segan merogoh kocek untuk mendanai. Pendanaan semacam ini sebelumnya telah dipraktikkan oleh Perry Chen melalui kickstarter.com di Amerika Serikat. Menyusul kemudian ada indiegogo.com yang juga bermarkas di Negeri Paman Sam. Tak lama berselang muncul fundingcircle.com di Inggris, symbid.com di Belanda, dan companisto.com di Jerman. ''Timmy ingin menggabungkan pergerakan sosial dengan kekuatan teknologi digital, terbentuklah ide untuk menghubungkan orang-orang baik dalam satu platform: kitabisa.com,'' sebut kitabisa.com seperti dikutip dari kolom pertanyaan dan jawaban situs tersebut. Transparansi Untuk ukuran Indonesia, sistem pendanaan kitabisa.com terbilang sukses. Beberapa proyek sosial telah berhasil didanai situs yang pernah ''diiklankan'' aktris Dian Sastro tersebut. Hingga 18 Januari 2017, kitabisa.com telah memfasilitasi 3.577 kampanye dengan akumulasi donasi terkumpul Rp 66 miliar lebih. Beberapa kampanye yang berhasil didanai di antaranya proyek umrah bagi pedagang asongan yang disokong ribuan alumnus IPB, dukungan terhadap Rio Haryanto untuk berlaga di Formula 1, dan bantuan untuk keluarga korban bom Jalan MH Thamrin, Jakarta. Penggalangan dana di laman tersebut bersifat umum. Artinya, situs tersebut tidak dimaksudkan hanya untuk kelompok atau golongan tertentu. Masyarakat mana pun dipersilakan mengajukan proyek sosial, lalu membuat kampanye atau aksi pengumpulan dana. Guna meyakinkan investor untuk menggelontorkan dana, manajemen menerapkan
belum dimiliki timnas. Tujuannya, agar pemain bisa mengeluarkan potensi maksimal yang dimiliki. "Saya bekerja lebih mengedepankan kerja sama tim. Saya akan manfaatkan seluruh sumber daya yang ada dan mempelajari profil pemain dan tentu saja akan sering berinteraksi dengan pelatihpelatih agar mendapatkan gambaran yang lebih detail terkait pemain. Saya juga akan berbicara intens dengan direktur teknik (Danurwindo) dan pengurus PSSI," tandasnya. Sekjen PSSI Ade Wellington menjelaskan, kontrak dua tahun yang diteken Milla bisa diperpanjang jika dia sukses memenuhi target PSSI. Milla dibebani bisa membawa skuad Garuda Muda meraih medali emas SEA Games 2017 dan masuk empat besar
sistem transparansi. Selain sebagai bentuk tanggung jawab, transparansi juga menjadikan proyek yang dikampanyekan tidak terkesan murahan. Selain transparan, proyek juga harus akuntabel. Setiap donasi yang masuk pasti langsung terlihat pada halaman donatur dalam profil proyek di situs. Demikian pula laporan pertanggungjawaban kegiatan dan keuangan. Setiap penanggung jawab proyek diwajibkan memberikan laporan penggunaan dana kepada donatur. Untuk meminimalkan penipuan, kitabisa.com melakukan assesment atau penelusuran bukti dan verifikasi terhadap para calon pembuat proyek. Verifikasi biasanya dilakukan dengan meminta beberapa dokumen seperti KTP dan foto. Untuk mendaftar, pembuat proyek juga harus terkoneksi dengan akun media sosial seperti Facebook. Timmy dan tim mengaku harus terbuka terkait masalah fee. Ia tak pernah berpikir untuk memperoleh materi yang besar dari kitabisa.com. ''Yang kami pikir hanyalah bagaimana mengembangkan situs ini agar bisa bertahan dan terus berkembang,'' ungkapnya. Ia menjelaskan, untuk setiap donasi yang terkumpul, social enterprise tersebut hanya mengenakan biaya administrasi lima persen. Namun, biaya administrasi itu tidak berlaku bagi semua proyek. Beberapa kategori, semisal untuk kebutuhan pengobatan mendesak (medical emergency), hanya dikenakan biaya separuhnya (2,5 persen). Untuk kategori bencana alam, bahkan sama sekali tidak dipungut biaya administrasi. Biaya administrasi tersebut selanjutnya akan digunakan sebagai penunjang biaya operasional. Timmy dan teman-temannya telah menunjukkan bahwa era digital tak melulu lekat dengan kecenderungan individualitas. Nilai-nilai luhur seperti gotong-royong dalam bentuk urun dana bisa berjalan beriringan dengan kecenderungan tersebut. (Nurul Muttaqin-59)
dampingi mereka. Kedua putra Trump, Donald Trump Jr dan Eric Trump, bersama keluarga mereka juga turut hadir. Namun putra bungsu Trump, Baron, tidak terlihat dalam rombongan. Selanjutnya mereka menuju Gedung Putih. Keduanya disambut langsung oleh Presiden AS Barack Obama dan istrinya, Michelle. Trump langsung menjabat tangan Obama dan kemudian mencium pipi Michelle. Melania juga menjabat tangan Obama dan berpelukan dengan Michelle. "Tuan Presiden terpilih, apa kabar Anda," tanya Obama kepada Trump. Mereka sempat saling mengobrol beberapa saat, sebelum masuk bersama-sama ke Gedung Putih. Melania yang tampil cantik dengan gaun rancangan Ralph Lauren, sempat terlihat memberikan kotak hadiah kepada Michelle yang tampil klasik. Dari Gedung Putih, Trump dan Melania yang didampingi Obama dan Michelle bersama-sama bergerak ke Gedung Capitol, untuk mengikuti prosesi pengambilan sumpah jabatan. Setelah menyampaikan pidato pelantikan, Trump makan siang bersama Kongres AS di Gedung Capitol dan dilanjutkan dengan parade menuju ke Gedung Putih. Di depan ribuan pendukungnya yang menghadiri pesta pra-inaugurasi di Lincoln Memorial, Jumat (20/1) pagi waktu setempat, Trump berjanji akan menyatukan bangsa
Amerika. "Kami akan menyatukan negara kita," kata Trump , yang telah menjadi tradisi bagi para presiden terpilih AS. "Kami akan melakukan hal-hal yang belum dilakukan untuk negara kita selama beberapa dekade," lanjut Trump yang disambut sorak sorai para pendukungnya. "Itu akan berubah, saya berjanji pada kalian," tambah miliarder asal New York itu seperti dilansir kantor berita AFP, Jumat (20/1). Beberapa jam sebelumnya, Trump makan siang bersama para pemimpin Kongres dari Partai Republik dan para kandidat menterimenterinya. Dia kemudian pergi menuju Pemakaman Nasional Arlington dan bersama Wakil Presiden Mike Pence meletakkan karangan bunga di depan nisan tentara tak dikenal. Di depan para pendukungnya, Trump menyinggung tentang besarnya dukungan di kalangan warga pekerja AS yang mendorong kemenangan Trump atas rivalnya, Hillary Clinton. "Kalian tidak akan terlupakan lagi," ujar Trump. "Kami akan mengubah ini. Kami akan mengembalikan pekerjaan kalian," imbuhnya. Tak lama kemudian Trump berkicau lewat akun Twitter miliknya. "Terima kasih telah bergabung bersama kami di Lincoln Memorial malam ini -- malam yang sangat istimewa! Bersama, kita akan Membuat Amerika Hebat Lagi!"(afp,rtr,cnn-niek-31)
KPK mencegah ke luar negeri dua mantan pejabat Garuda, Hadinoto Soedigno dan Agus Wahjudo. KPK juga mencegah Sallyawati Rahardja dari pihak swasta. "Pencegahan dilakukan untuk enam bulan ke depan, terhitung sejak 16 Januari 2017," ujar Kepala Biro Humas KPK Febri Diansyah. Tahun 2009, ketika Emirsyah memimpin Garuda, Hadinoto menjabat Executive Vice President Engineering and Maintenance di maskapai tersebut. Setelah itu, Hadinoto menjadi Direktur Operasional Citilink sebelum akhirnya mundur Desember lalu. Adapun Agus Wahjudo adalah mantan Executive Project Manager Garuda Indonesia. Febri mengatakan, tiga saksi itu dicegah karena dianggap berperan penting dan mengetahui dugaan suap yang menjerat Emir. KPK berencana memeriksa ketiganya, paling lambat akhir Januari ini. "Posisi masing-masing saksi diduga mengetahui, mendengar, melihat, atau menjadi bagian dari peristiwa ini," kata Febri. Sebelumnya, KPK telah mencegah Emirsyah dan Soetikno Soedarjo. Febri memastikan, dua tersangka itu masih di Indonesia. Sementara itu, Ketua Presidium Serikat Pekerja (FSP) BUMN Bersatu Arief Poyuono meminta KPK tidak hanya mengusut Emirsyah Satar, karena diduga ada otak di belakang kasus ini.
Menurut dia, saat membeli pesawat dan mesin pesawat ketika itu, keuangan Garuda sangat jelek karena masih menanggung utang triliunan rupiah, sehingga akan sangat sulit untuk mendapatkan pembiayaan. Untuk mendapatkan pembiayaan dari luar negeri dibutuhkan lobi kuat. Biasanya lobi dilakukan oleh makelar-makelar konsultan keuangan yang bisa menyakinkan pemilik dana. "Tentu tidak ada makan siang gratis sekalipun di Eropa dan Amerika dalam urusan seperti ini. Selain membayar fee konsultan, biasanya juga ada success fee di bawah tangan yang diminta broker atau financial consultant. Tentu biaya yang dikeluarkan tidak kecil," paparnya. Di sisi lain, harga saham Garuda Indonesia terpengaruh oleh kasus suap itu. Jumat pukul 13.18, harga saham Garuda tercatat turun dua poin (0,58 persen) di level Rp 344 per saham. Harga saham Garuda anjlok 2,26 persen di level Rp 346 per saham pada penutupan perdagangan setelah bergerak dalam rentang harga Rp 346-Rp 362 per saham. Kepala Riset Koneksi Kapital Alfred Nainggolan menjelaskan, secara historis setiap perusahaan pelat merah yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) akan selalu terpengaruh oleh kasus korupsi yang dilakukan oleh direksi. Karena itulah harga saham Garuda terus menurun. (K32,di,cnn-59)
Asian Games 2018 JakartaPalembang. "Ada term untuk review tiap tahun. Lalu pada saat dua tahun, ada opsi untuk perpanjangan. Seperti yang sudah kami sampaikan, kami mau SEA Games juara dan Asian Games empat besar. Itu sudah kami sampaikan ke dia," ujar Ade. Kontrak Rahasia Mengenai nilai kontrak, PSSI tak mau membocorkannya. Menurut Ade, masalah ini terlalu sensitif untuk dibuka ke publik. "Itu sensitif. Itu domain pelatih dan pelatih lah yang sampaikan
itu," terangnya. Ade menjelaskan, pihaknya merekrut Milla karena sudah terbukti berprestasi ketika menangani timnas U-21 Spanyol. Dia mengantarkan skuad La Furia Roja Muda meraih gelar juara pada Piala Eropa U-21 tahun 2011. Karena itu, Milla berhasil mengalahkan sembilan kandidat lain yang masuk radar PSSI. "Dari proses kami sendiri, mulai dari sepuluh pelatih, lalu enam, dua dan akhirnya kami pilih Luis Milla. Ada kelebihan dan kekurangan, yang pasti salah satu kelebihan dia pernah juara U-21.
Minat dia melatih usia muda terlihat sekali, kami sudah presentasi, bicara langsung, lihat rekaman dia melatih, di lapangan dan sebagainya," jelas Ade. Menurutnya, Milla sedang menyusun program pemusatalan latihan nasional (pelatnas) timnas U-22. Setelah kembali ke Indonesia, mantan pelatih Real Zaragoza tersebut akan menyampaikan program secara detail selama tujuh bulan sebelum skuad Garuda Muda menuju SEA Games. "Termasuk agenda uji coba di luar negeri dan dalam negeri," tutur Ade. (K4-21)
SABTU, 21 JANUARI 2017
KPK Usut Bantuan APBD Klaten ■ Wartawan Mangkir Dipanggil KLATEN - Pengusutan asal uang miliaran rupiah hasil operasi tangkap tangan Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) dalam kasus jual beli jabatan oleh Bupati Klaten Sri Hartini melebar. Penyidik mulai mengusut berbagai bantuan sosial dan hibah APBD Klaten 2016. Salah seorang terperiksa KPK yang ditemui di aula Mapolres Klaten, Jumat (20/1) pagi mengatakan, dia bukan PNS dan tidak mengikuti masalah jual beli jabatan. ‘’Saya bukan PNS, hanya mengurus bantuan,’’ katanya singkat, sebelum akhirnya dilarang berbicara oleh rekan yang dipanggil Gendro, orang dekat Bupati. Gendro mengaku dimintai keterangan KPK karena dekat dengan keluarga Sri Hartini sejak suaminya, Haryanto Wibowo menjabat Bupati 20002005. Pemeriksaan hari keempat berbeda dari sebelumnya. Jumlah PNS dan pejabat yang diperiksa semakin sedikit. Justru saksi mayoritas adalah warga dari desa-desa yang terlihat berpenampilan lugu dan kebingungan. Mereka terdiri atas perangkat desa maupun orang dekat di lingkaran Sri Hartini dan Andy Purnomo. Yang terlihat datang ke aula hanya Kasubag Umum dan Ke-
pegawaian Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Pemkab Klaten I Nyiman Gunadika. Nyoman sudah diperiksa kali kedua. Pemeriksaanya terkait jalur jual beli jabatan. Jawabannya yang tertulis di kertas itu banyak menyebut alur promosi jabatan di BKPPD. Nyoman saat dimintai keterangan enggan menjawab. Pejabat lain yang masih didatangkan KPK adalah Kabid Mutasi BKPPD Pemkab Klaten Slamet. Dia sudah diperiksa berulang-ulang itu terlihat diam. Saat ditanya, jawabannya sama dengan terperiksa lain. Pejabat yang ikut dibawa ke KPK bersama Bupati Sri Hartini itu lebih banyak bungkam. ‘’Saya kemarin belum diperiksa, jadi diminta datang lagi,’’ ujarnya. Selain Slamet, ada Kasubid Kesejahteraan Sosial Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BPPPD) Nugroho. Dia yang diminta datang untuk kali kedua itu mengata-
kan, dipanggil tidak lagi dengan surat seperti sebelumnya. Rp 163 Miliar Nugroho mengaku ditelepon langsung oleh penyidik KPK dan diminta datang ke Polres. Sebab yakin tidak ada apa-apa, dia datang untuk memberikan keterangan. Sementara itu, Kadus I Desa Sidoharjo, Kecamatan Polanharjo, Kusmanto mengatakan, dimintai keterangan penyidik. Namun yang ditanyakan bukan soal jual beli jabatan, melainkan puluhan pertanyaan seputar bantuan dana aspirasi APBD 2016 yang diterima desanya. ‘’Saya jelaskan bantuan itu Rp 200 juta dan cair bulan Desember 2016,’’ungkapnya. Dana yang diusulkan desa melalui anggota DPRD itu digunakan untuk memperbaiki gedung serbaguna yang sudah usang karena dibangun pada 1972 dan belum pernah diperbaiki. Dana itu disalurkan Pemkab melalui rekening desa dan diterima utuh setelah dipotong pajak. Dana sudah digunakan dan proses pembangunan mencapai 60%. Dana aspirasi ke desanya relatif kecil. Sebab ada desa yang mendapat dana di atas Rp 300 juta. Ditanya siapa anggota DPRD yang memfasilitasi, dia enggan menjelaskan. Sumber yang enggan disebutkan namanya mengatakan, dana aspirasi APBD 2016 mencapai Rp 163 miliar. Dari jumlah itu,
SM/ achmad hussain
JAWABAN TERTULIS: Kasubag Umum dan Kepegawaian BKPPPD, Nyoman Gunadika menuliskan jawaban dari pertanyaan penyidik KPK, Jumat (20/1).(30) 50% di antaranya melalui anggota DPRD dan sisanya Pemkab. Setiap anggota DPRD yang berjumlah 50 orang itu bisa membawa dana aspirasi Rp 1 miliar-Rp 1,5 miliar. Kabiro Humas KPK Febri Diansyah saat dihubungi wartawan mengatakan, pemanggilan saksi sampai ke perangkat desa di beberapa kecamatan itu bertujuan untuk mengembangkan penyidikan terkait temuan uang di kamar Andy Purnomo. Hal itu juga sudah dikonfirmasi
Hasil Sidang Kode Etik Dibawa ke DKPP ■ Panwas Pati Bantah Tak Sesuai Prosedur SEMARANG- Hasil pemeriksaan kode etik dengan teradu Ketua Panwas Pati Achwan yang dituding tidak menjalankan tugas dengan benar dan melanggar etika akan dikirim ke DKPP di Jakarta. Pengadu adalah Koordinator Aliansi Kawal Demokrasi Pilkada Pati Ahmad Itkonul Hakim. Dia meminta Panwas Pati dijatuhi sanksi. Selain itu, juga banyak pelanggaran yang dilakukan petahana calon tunggal pasangan Haryanto-Saiful. Ketua Majelis Pemeriksa Ida Budiati menjelaskan, hasil sidang ini dinilai sudah cukup dan akan dilaporkan ke DKPP di Jakarta. Saat ini, para pihak bisa menggunakan kesempatan untuk melengkapi keterangan dan bukti-bukti. DKPP hanya akan berfokus mengenai dugaan pelanggaran kode etik terkait profesionalisme penyelenggara dalam melayani laporan dugaan pelanggaran oleh pasangan calon. ‘’Ya sejauh mana bukti yang diajukan dapat membuktikan bahwa si teradu (ketua) dan Panwas Pati melanggar kode etik penyelenggaraan pemilu. DKPPtidak terkait benar salah, tetapi untuk melihat apakah sikap peri-
laku penyelenggara pemilu membawa kebaikan atau keburukan dalam mewujudkan proses pilkada yang demokratis. Intinya bukan benar salah, melainkan baik buruk dan pada lingkup etik, bukan aspek hukum materiil,’’ ungkap Ida yang juga anggota DKPP di Media Center Bawaslu Jateng, Kamis (19/1). Koordinator Aliansi Kawal Demokrasi Pilkada Pati Itkonul Hakim berharap, Pilkada Pati dengan calon tunggal petahana ditunda. Panwas, menurutnya, sudah lalai karena tidak menindaklanjuti penggeseran jabatan aparatur sipil negara (ASN) di Pati. Seharusnya enam bulan sebelum akhir masa jabatan, calon petahana tidak boleh melakukan mutasi apa pun. ‘’Kami berharap, muncul rekomendasi untuk petahana yang melakukan pelanggaran berat supaya didiskualifikasi dan pilkada ditunda,’’imbuh Itkonul. Dalam sidang ini, pelapor menghadirkan saksi Plt Bupati (Wabup) Pati Budiyono dan pengurus Lembaga Aliansi Masyarakat Peduli Demokrasi di Pati. Jika Panwas Pati terbukti melanggar kode etik, menurut Ida, DKPP akan melihat skala pelanggaran
ringan, sedang, atau berat. Jika ringan, diberi peringatan. Namun jika pelanggaran sedang, peringatannya bisa sangat keras. Bisa Diberhentikan ‘’Jika berat maka penyelenggara pemilu bisa diberhentikan. Itu harus kami pelajari lagi melalui forum rapat musyawarah majelis untuk sampai pada kesimpulan itu,’’ujarnya. Selain Ida Budiati, bertindak sebagai tim pemeriksa adalah Prof Gunarto, Andreas Pandiangan, Hakim Junaidi, dan Teguh Purnomo. Sementara itu, teradu Ketua Panwas PatiAchwan membantah ada mekanisme yang tidak sesuai prosedur yang dilaporkan oleh pengadu. Hasil kajian secara formil dan materiil tidak memenuhi unsur pelanggaran pemilihan. Upaya pembiaran tidak menindaklanjuti laporan seperti yang dituduhkan dinilai tidak berdasar. Hal ini karena prosesnya berlangsung panjang termasuk melibatkan sentra Gakumdu, kepolisian, dan kejaksaan. ‘’Dalam proses itu mereka tidak tahu karena bukan ranah mereka harus hadir. Yang jelas majelis meminta panwas melengkapi surat jawaban karena yang diadukan di surat berubah banyak sehingga jawaban kami di sidang banyak poin yang tidak terjawab. Namun secara substansi tidak berubah jauh,’’ kata Achwan. (J14-61)
Bulan Madu ke Bali
beli jabatan di lingkungan Pemkab Klaten. Namun saksi yang dipanggil tentu yang diduga mengetahui rangkaian peristiwa, baik melihat, mendengar, maupun masuk bagian dari perkara yang diusut. Berdasar informasi terakhir, Teguh mengelola portal online berita lokal. Dia belum bisa diperiksa sebab sejak Senin (16/1) dikabarkan sakit jantung dan dirawat di RSUD Bagas Waras. Bahkan pada 18 Januari, dia dirujuk ke RSUP dr Sardjito,
Yogyakarta. Teguh saat dikonfirmasi melalui ponsel, tidak aktif. Direktur Utama RSUD Bagas Waras dr Limawan Budi Wibowo mengatakan, Teguh masuk sejak Senin (17/1) dengan indikasi serangan jantung. Sempat dirawat di ruang VIP dan kondisinya membaik. Namun apakah dirujuk ke RSUP atau sudah pulang, dia belum memastikan. Hanya saja saat dia menjengkuk, kondisi yang bersangkutan sudah membaik. (H34-61)
Mitigasi Bencana Perlu Dioptimalkan sejak Dini SEMARANG- Komisi E DPRD Jateng mendorong pengoptimalan mitigasi bencana sejak dini, menyikapi potensi bencana yang terjadi selama musim hujan Januari-Februari. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jateng juga diminta bersiaga, kendati kabupaten/kota di Jateng sudah siap. Sebab, masih ada belasan daerah yang belum memiliki payung hukum berupa peraturan daerah (perda) penanggulangan bencana. ‘’Perda sangat penting untuk mengarahkan secara manajerial karena hampir semua wilayah berpotensi bencana mulai dari banjir, longsor, dan puting beliung. Dengan demikian, diharapkan kemampuan penanganan bencana terdelegasi lebih baik kepada pihak terkait,’’ kata anggota Komisi E Muh Zen Adv, Jumat (20/1). Daerah, menurutnya, juga harus siap dari sisi sarana prasarana yang representatif sehingga bisa mengatasi bencana, seperti alat keruk atau perahu karet. Beberapa hari sebelumnya, DPRD Jateng juga sudah mengunjungi Banjarnegara yang sangat rawan bencana, khususnya longsor.
Untuk itu, BPBD Jateng juga bisa memetakan lagi peralatan untuk mendeteksi dini longsor supaya bisa meminimalkan dampak bencana. ‘’Kita perlu mendorong perguruan tinggi di Jateng atau Jogja yang memiliki indikator longsor. Secara nasional, kami juga mendorong koordinasi BPBD Jateng dengan BNPB terkait sarana prasarana yang siap kapan pun diperlukan,’’katanya. Anggota Komisi E lainnya Karsono mengungkapkan, upaya memantau kesiap-siagaan penanggulangan bencana di Banjarnegara yang memang sangat rawan diperlukan dalam kaitan dengan standar operasional prosedur ataupun pendanaan. ‘’Kami harus memastikan kesigapan BPBD Banjarnegara dalam penanggulangan bencana,’’ terang Karsono. Tak Punya BPBD setempat diketahui belum memiliki alat berat sehingga jika ada bencana, khususnya longsor, harus meminjam SKPD lain. Selain itu, dana tak terduga juga sangat terbatas sehingga jika terjadi bencana yang memerlukan penanganan cepat, sangat mengkin muncul kendala.
Pemprov Jateng telah mengalokasikan Rp 50,7 miliar untuk tanggap bencana banjir, longsor, dan puting beliung. Anggaran itu bersumber dari APBD Jateng Rp 42 miliar dan APBN melalui BNBP Rp 8,7 miliar. Kalahar BPBD Jateng Sarwa Pramana menjelaskan, anggaran itu sudah diterima dan 50% di antaranya sudah diteruskan ke kabupaten/kota. Hal itu diungkapkan dalam rakor konsolidasi penanganan bencana, belum lama ini. Berdasar data BPBD, terdapat 2.112 kejadian bencana di Jateng sepanjang tahun 2016. Jumlah tersebut naik dari tahun sebelumnya yang hanya 1.573 kejadian. Akibat bencana pada 2016, timbul kerugian Rp 3,2 triliun. Dalam kurun 1 Oktober 2016- 16 Januari 2017, tercatat terjadi 803 bencana, yakni 113 banjir, 442 longsor, 97 kebakaran, dan 151 puting beliung. Lokasinya tersebar di berbagai wilayah, seperti Sragen, Karanganyar, Blora, Batang, Brebes, dan Sukoharjo. (J14,H8161)
Demo Anti-Trump Tak Bosan SEJUMLAH selebritis Jadi Aktivis Hollywood papan atas, termasuk Shailene Woodley (25) berunjuk rasa dalam aksi protes antiTrump di Hotel Trump di New York, Kamis (19/1) waktu setempat. SM/dok Dia sangat bersemangat dalam mengikuti protes atas Presiden AS Donald Trump terpilih yang diinisiasi oleh Sutradara Michael Moore di New York City itu. Mereka bersama sederet selebritis favorit bergabung bersama dalam upaya menunjukkan ketidaksukaan mereka pada Donald Trump. Selain artis, para petugas terpilih, kelompok komunitas, organisasi, dan ribuan warga New York memilih stand united alias bersatu padu melawan Donald Trump. (ant-61)
MESKI sibuk menyanyi dan bermain film, artis Melanie Subono (40) tetap getol menyuarakan aspirasi rakyat terkait berbagai kasus perusakan lingkungan. Perjuangannya menghentikan pendirian pabrik semen Rembang, misalnya terus dilakukan di sela-sela gala premiere film aktivis Wiji Thukul berjudul Istirahatlah Kata-kata. ‘’Lebih baik berjuang daripada diam, sebagai aktivis saya tidak akan bosan memperjuangkan nasib warga sampai mendapatkan keadilan,’’ ujar Melanie di Semarang. Jiwa aktivisnya yang selalu memperjuangkan ketidakadilan cukup memberikan pengaruh atas tulisan atau lirik lagunya karena lebih banyak berisi protes sosial yang menurutnya lebih gampang untuk dihasilkan. Wanita kelahiran Hamburg Jerman itu berharap masyarakat bisa menikmati karya film Wiji Thukul yang sekaligus menjadi langkahnya untuk melawan ketidakadilan dalam hal apa pun. (Modesta Fiska- 61)
SM/Modesta Fiska
SM/dok
PENGANTIN baru Rain dan Kim Ta-hee akan berbulan madu di Bali, kata agensi manajemen mereka, Jumat (20/1). ‘’Pasangan penyanyi dan aktris ternama di Korea Selatan itu berencana berangkat, Minggu (22/1) untuk berbulan madu lima hari ke suatu tempat di Bali,’’kata Rain Company dan Lue Entertainment dalam keterangan pers. Seperti dilansir Yonhap, penyanyi 34 tahun dan aktris 37 tahun itu menikah di gereja Katolik di Seoul, di tengah sorotan dari media dan penggemar yang berada di dalam dan luar negeri. Upacara pernikahan mereka yang berlangsung, Kamis (19/1), itu sangat sederhana dan hanya dihadiri segelintir keluarga dan teman. (ant-61)
kepada Andi Purnomo saat diperiksa. Namun Febri masih enggan mengungkapkan asal usul uang yang disita KPK tersebut. Selain kalangan PNS, perangkat desa dan warga, KPK berencana meminta keterangan dari seorang wartawan benama Teguh. ‘’Semula tanggal 18 Januari diagendakan memeriksa Teguh,’’ungkapnya. Teguh diperiksa untuk kasus Sri Hartini. Febri belum bisa menyampaikan secara detail peranan Teguh dalam kasus jual-
INDEKS
Skuad PSIS Mulai Lengkap SKUAD PSIS menghadapi Divisi Utama 2017 mulai lengkap. Dua pemain yang terakhir menemui kesepakatan kontrak dengan manajemen adalah Safrudin Tahar dan Aji Bayu Putra (kiper).
SABTU, 21 JANUARI 2017
HALAMAN 11
Stadion Anoeta Tak Lagi Angker
”MEMBANDINGKAN Messi dengan para pemain lain layaknya polisi biasa dengan Batman.” Sevilla, 20 Januari 2017 (Pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli, menyebut Lionel Messi layaknya pahlawan super)
LIGA INGGRIS Peringkat 10 Besar 1. Chelsea 2. Tottenham 3. Liverpool 4. Arsenal 5. Man City 6. Man United 7. Everton 8. West Brom 9. Stoke City 10. Burnley
21 21 21 21 21 21 21 21 21 21
17 13 13 13 13 11 9 8 7 8
1 3 6 2 6 2 5 3 3 5 7 3 6 6 5 8 6 8 2 11
45-15 43-14 49-24 48-22 41-26 32-20 32-23 28-28 27-33 23-31
52 45 45 44 42 40 33 29 27 26
COPA DEL REY
POTENSI
Leg I Babak Perempat Final Real Sociedad 0 - Barcelona 1 (Neymar 21pen) Atletico Madrid 3 (Antoine Griezmann 28, Angel Correa 60, Kevin Gameiro 68) - Eibar 0
MENYULITKAN Sabtu, 21 Januari 2017 Espanyol vs Granada Bein Sports 2, pukul 19.00 WIB Liverpool vs Swansea City Bein Sports 1, pukul 19.30 WIB Stoke City vs Manchester Unite Bein Sports 1, pukul 22.00 WIB Crystal Palace vs Everton Bein Sports 3, pukul 22.00 WIB Middlesbrough vs West Ham MNC TV, pukul 22.00 WIB Real Madrid vs Malaga Bein Sports 2, pukul 22.15 WIB Minggu, 22 Januari 2017 Man City vs Tottenham RCTI, pukul 00.30 WIB
LONDON - Manchester City yang berusaha bangkit setelah dikalahkan Everton 0-4 pekan lalu, bakal mendapat perlawanan sengit dari Tottenham Hotspurs di pertandingan lanjutan Premier League di Etihad Stadium, Minggu (22/1) dini hari WIB. Spurs berpotensi menyulitkan City dan mengancam Pep Guardiola meraih lima kekalahan di Premier League musim ini. Pasalnya, dalam tiga pertemuan terakhir, The Lilywhites selalu sukses meraih kemenangan. Meski demikian, pelatih Spurs, Mauricio Pochettino, tetap menganggap City sebagai tim yang tangguh. Pelatih asal Argentina itu yakin pasukan Guardiola bakal bermain all out untuk meraih kemenangan guna meningkatkan kepercayaan diri pemain.
Karena itu, Pochettino menganggap laga ini sebagai ujian besar bagi timnya. Harry Kane dan kawan-kawan diminta bisa mengatasi tekanan. Hal itu penting untuk menghadapi laga berat berikutnya. ”Bagi kami itu adalah tantangan yang paling penting. Lebih penting untuk menunjukkan pada diri kami sendiri daripada Manchester City bahwa kami bisa menjadi penantang serius,” ujar Pochettino. ”Kami harus menunjukkan pada diri kami sendiri bahwa kami bisa mengatasi tekanan, menenangi pertandingan, dan menantang untuk hal-hal besar,” imbuhnya. Senjata Rahasia Di laga ini Spurs tetap akan memakai formasi 3-4-2-1. Nama-nama seperti Harry Kane, Dele Alli dan Christian Eriksen akan menjadi ancaman utama bagi pertahanan The Citizens. Tiga pemain tersebut menjadi salah satu kunci enam kemenangan beruntun Spurs di enam laga terakhir. Sayang, pada pertandingan ini Spurs diprediksi tak bisa memainkan bek Jan Vertonghen yang mengalami cedera engkel saat melawan West Brom akhir
pekan lalu. Di kubu City, Guardiola belum bisa memainkan jangkar utamanya, Fernandinho yang menjalani akumulasi kartu kuning. Selain itu, nama-nama seperti Vincent Kompany, Fernando dan Ilkay Gundogan juga absen karena masih menjalani pemulihan cedera. Namun, pemain rekrutan baru City, Gabriel Jesus, berpeluang diturunkan Guardiola. Pemain asal Brasil tersebut diyakini bakal jadi senjata rahasia City di pertandingan tersebut. Pasalnya, performa pemain 19 tahun itu cukup bagus pada musim ini dengan mengemas 12 gol. Selain itu, dia sukses membawa Palmeiras menjadi juara Liga Brasil, serta mengantar Brasil merebut emas di Olimpiade 2016. Kehadiran Gabriel Jesus pun sangat diwaspadai Pochettino. ”Saya tahu permainannya karena saya melihatnya saat bermain untuk timnas Brasil. Dia bisa bermain layaknya second striker. Dia masih sangat muda, sangat bertalenta dan potensial,” kata Pochettino. Sementara itu, bek City, Gael Clichy, menegaskan timnya sudah belajar dari kekalahan saat lawan Everton. Karena itu, dia meminta rekan-rekannya melupakan hasil buruk tersebut dan menatap pertandingan lawan Spurs. Tampil lebih solid dan kompak sebagai tim diyakini akan jadi kunci penting untuk memetik tiga angka di depan pendukungnya. ”Kami harus lebih solid dan kompak sebagai sebuah unit, daripada memikirkan hal lain,” tegas Clichy. (rtr, H13-73)
SAN SEBASTIAN Barcelona berpeluang maju ke semifinal Copa del Rey setelah menang 1-0 atas Real Sociedad di leg pertama yang diadakan di Anoeta, Jumat (20/1) dini hari WIB. Pasalnya, leg kedua nanti akan digelar di Camp Nou, pekan depan. Gol semata wayang Blaugrana dicetak Neymar dari titik putih pada menit ke-21. Penalti diberikan wasit setelah Neymar dilanggar Aritz Elustondo di kotak terlarang. Kemenangan atas Sociedad itu juga menyudahi rekor buruk Barca di Anoeta. Pasalnya, dalam delapan pertandingan terakhir di sana, Blaugrana tidak pernah menang. Mereka meraih tiga hasil seri dan lima kalah. Kemenangan terakhir Barca diraih pada 2007 dengan skor 2-0 lewat gol Andres Iniesta dan Samuel Eto’o. ”Dahulu sebagai pemain, saya pernah menang di Anoeta. Namun, sebagai pelatih baru kali ini. Sekarang kutukan ini hanya sekadar anekdot,” ujar pelatih Barca, Luis Enrique. ”Sungguh laga yang sulit buat kami. Tapi, ini terjadi karena Sociedad memang selalu bermain dengan level yang tinggi. Kami harus sangat serius dan efisien,” tambahnya. Meski menguasai pertandingan, Barca sangat kerepotan menghadapi Sociedad. Buktinya hanya satu attempts on target dibuat dari total 10 attempts. Adapun tuan rumah juga bermain agresif dengan melepaskan 10 attempts, tapi tak ada satupun mengenai sasaran. Kemenangan membuka pintu Barca untuk maju ke babak semifinal. Namun, anak-anak asuhannya diminta tetap mewaspadai Sociedad. Untuk leg kedua, Enrique memprediksi pertandingan akan berjalan menarik. Karena, Sociedad akan bermain terbuka untuk mencari gol.
”Ini adalah langkah pertama menuju semifinal. Namun, kami tahu bahwa masih ada leg kedua,” ujar Enrique. ”Untuk leg kedua, hasil ini akan memaksa mereka untuk keluar menyerang dan berusaha mencetak gol. Itu akan membuat pertandingan jadi sangat menarik,” tambahnya. Sementara itu, gelandang Real Sociedad, Asier Illaramendi, mengeluhkan kinerja wasit Jose Luis Gonzalez yang memimpin pertandingan. Dia menilai wasit sudah melakukan beberapa kesalahan yang merugikan Sociedad dan otomatis menguntungkan Barcelona. ”Kami memang kalah, tapi kami sudah bermain bagus dengan intensitas tinggi. Barcelona tidak terlalu menekan kami. Selain itu, kami juga bisa bermain baik saat tidak menguasai bola,” kata Illaramendi. ”Pada akhirnya, semua harus ditentukan lewat titik penalti. Kami belum tersingkir dan belum menyerah,” imbuhnya. (rtr, H13-73)
Misi Wajib Bangkit Madrid
SM/afp
Marcelo
MADRID - Real Madrid punya kesempatan untuk menghentikan tren buruk kala menjamu Malaga di Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1) malam ini. Usai menderita dua kekalahan beruntun, yakni lawan Sevilla di La Liga dan Celta Vigo di Copa del Rey, El Real bertekad meraih poin penuh di depan pendukungnya. Madrid tak punya banyak waktu untuk meratapi dua kekalahan tersebut. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan pun ingin segera kembali ke jalur kemenangan. Hal itu bukan hanya penting untuk mengembalikan kepercayaan diri pemain, tapi juga untuk menghindari kejaran para rivalnya di papan klasemen. Meski masih memiliki satu laga sisa, Los Blancos hanya terpaut satu angka saja dari Sevilla di posisi kedua dan dua poin dari Barcelona. ”Saya adalah pemimpin tim dan saya
harus menemukan solusi. Mungkin kami butuh kekalahan ini. Kami sekarang harus mengatasi situasi ini dan menemukan solusi,” tutur pelatih Madrid Zidane. ”Kami harus tetap tenang, kalem, dan terus bekerja seperti sebelumnya. Skuad tak terpengaruh oleh hal ini, tapi kami harus bermain jauh lebih intens dan mengatasi kemunduran kecil ini,” imbuhnya. Peluang untuk meraih poin penuh tersebut cukup terbuka. Madrid punya catatan bagus saat lawan Malaga di Santiago Bernabeu. Dalam 15 pertandingan terakhir di stadion tersebut, Los Blancos tidak pernah kalah. Mereka menang 12 kali dan seri tiga kali. Dominan Selain itu, dalam lima pertemuan terakhir, Madrid juga masih dominan dengan memenangi tiga laga dan dua hasil seri. Namun, tuan rumah tetap wajib waspada. Karena, dua hasil seri itu didapat dalam dua partai terakhir. ”Dua kekalahan ini tidak menyingkirkan
sedikitpun hasrat kami untuk mewujudkan kemenangan demi kemenangan lagi. Kami hanya perlu menaikkan level kerja di latihan untuk menghadapi pertandingan pada Sabtu,” kata bek Madrid, Marcelo. Situasi Malaga jauh lebih buruk. Tim asuhan Marcelo Romero ini akan kehilangan Weligton, Charles Diaz, Zdravko Kuzmanovic, Federico Ricca dan Miguel Torres karena cedera. Bakary Kone dan Youssef Ennesyri juga masih membela negara masing-masing di Piala Afrika. Sementara itu, Keko belum sepenuhnya fit. Diego Llorente yang dipinjam dari madrid tidak boleh dimainkan dalam laga ini. Soal performa, Malaga juga tengah mengalami tren negatif. Mereka sudah tidak pernah menang dalam tujuh pertandingan terakhir. Dalam empat pertandingan terakhirnya, Malaga juga selalu mengalami kekalahan. (rtr, H13-73)
SM/rtr
DILANGGAR LAWAN : Penyerang Barca, Lionel Messi (depan), dilanggar pemain Sociedad Asier Illarramendi pada laga leg pertama Copa del Rey, Jumat (20/1). (73)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Donnarumma Melawan Klub Kota Kelahiran MILAN - Laga AC Milan dengan Napoli akan spesial bagi Gianluigi Donnarumma. Dia akan menghadapi klub kota kelahirannya. Donnarumma merupakan kiper kelahiran Castellammare, salah satu kota metropolitan Naples. Ia lahir dari pasangan Marinella dan Alfonso Donnarumma pada 25 Februari 1999 lalu. Tumbuh besar di kota Naples, Donnarumma mendapat pendidikan sepak bola pertama di akademi Napoli. Tapi dia kemudian memilih bergabung dengan akademi Milan ketika berusia 14 tahun. Di Rossoneri kariernya melesat cepat, hingga akhirnya mendapat kesempatan debut sebagai pesepak bola profesional pada musim 2015/16. Akhir pekan ini kiper nomor satu Milan itu akan berhadapan
EKSPRESI KEMENANGAN : Petenis putri nomor satu asal Jerman Angelique Kerber mengekspresikan kemenangannya atas petenis Ceko Kristyna Pliskova pada babak ketiga Australia Open, kemarin. (21)
Roma ke Perempat Final SM/Reuters
Kerber Hanya Butuh 55 Menit MELBOURNE - Juara bertahan Angelique Kerber tak membuang banyak waktu untuk lolos ke babak keempat. Kerber butuh waktu 55 menit untuk mengalahkan Kristyna Pliskova. Bertanding di Rod Laver Arena, Jumat (20/1) pagi WIB, Kerber menang straight set 6-0, 64 atas Pliskova. Kerber hanya butuh waktu kurang dari satu jam untuk menghentikan perlawanan saudara kembar finalis Amerika Serikat Terbuka 2016 Karolina Pliskova itu. Kemenangan ini jadi pendongkrak kepercayaan diri bagi Kerber setelah start kurang meyakinkan di dua pertandingan sebelumnya. Pada babak pertama dan kedua lalu, petenis nomor satu dunia itu harus menuntaskan pertandingannya lewat pertarungan sepanjang tiga set. Kerber langsung mematahkan servis Pliskova pada game pertama dan sudah unggul 5-0 dalam
dengan Napoli di San Siro, Minggu (22/1) dini hari. Donnarumma diharapkan sang ayah, Alfonso, bisa meraih kemenangan meski berhadapan dengan klub kota kelahirannya. ’’Ini pertandingan melawan Napoli. Kami adalah (orang) Napoli, ini akan menjadi laga yang emosional. Ia (Donnarumma) akan berusia 18 tahun dan kami akan pergi ke Milan untuk merayakannya,’’kata Alfonso. ”Kami berharap Napoli bisa menunjukkan sesuatu yang luar biasa, tapi laga pada hari Sabtu nanti adalah laga penting dan Donnarumma pasti ingin memenangkannya,’’ tandasnya. (rtr,A421)
waktu 17 menit. Kerber akhirnya tak kehilangan game pada set pertama dan menang 6-0 dalam waktu 19 menit. Set kedua berjalan lebih alot. Mengawali dengan mematahkan servis Pliskova pada game pertama, Kerber kemudian balik kehilangan service game-nya pada game keempat. Break penting lantas dilakukan Kerber pada game kesembilan untuk memimpin 5-4 dan memastikan kemenangan setelah Pliskova melakukan kesalahan. Pada babak 16 besar, Kerber akan menghadapi petenis Amerika Serikat, Coco Vandeweghe yang lolos setelah menyingkirkan Eugenie Bouchard 6-4, 3-6, 7-5.
Dari pertandingan lainnya, unggulan kedelapan Svetlana Kuznetsova harus bertarung tiga set melawan Jelena Jankovic untuk lolos ke babak keempat. Kuznetsova menang 6-4, 5-7, 9-7 untuk selanjutnya menghadapi petenis Rusia lainnya, Anastasia Pavlyuchenkova. FedererVs Nishikori Sementara itu, mantan petenis nomor satu dunia Roger Federer tampil dominan untuk menundukkan unggulan 10 Tomas Berdych. Kemenangan ini mengantar Federer ke babak 16 besar. Federer menghempaskan Berdych 6-2, 6-4, 6-4. Pada babak berikutnya, maestro tenis Swiss itu akan melawan unggulan kelima Kei Nishikori. Dalam pertandingan berdurasi 90 menit itu, Federer memenangi 95% poin di servis pertamanya dan membuat 40 winner. Peraih
empat titel juara Australia Terbuka ini diuntungkan dengan 14 unforced error Berdych. Federer mematahkan servis Berdych di gim kelima dan ketujuh untuk merebut set pertama hanya dalam 27 menit. Penampilan agresif kembali ditunjukkan Federer meski pertandingan tidak semudah di set awal. Keberhasilan Federer mematahkan servis Berdych pada game pertama menjadi kunci. Setelah unggul 3-1, Federer berhasil mempertahankan servisnya untuk menyudahi set kedua. Situasi serupa terjadi di set ketiga, di mana gim pertama menjadi kuncinya. Federer mematahkan servis pertama Berdych sehingga memimpin 3-1. Pada game ke10, Federer meninggalkan Berdych 40-0 sebelum kemenangannya tertunda karena pu-
kulan back hand-nya keluar garis lapangan. Akan tetapi, Federer menebusnya dengan servis yang bagus sebelum menyudahi perlawanan Berdych dengan sebuah backhand winner. Pada pertandingan sebelumnya, Nishkori lolos setelah mengatasi petenis Slovakia Lukas Lacko straight set 6-4, 6-4, 6-4. Petenis Jepang itu menyulitkan Lacko untuk mengembangkan permainannya. Bertarung selama 2 jam 11 menit, Nishikori tercatat memenangi 85 persen poin di servis pertamanya dan 67% poin di servis keduanya. Finalis AS Terbuka 2014 itu juga membuat 46 winner, sekaligus 32 unforced error. Pertemuan Federer dan Nishikori dalam perebutan tiket perempat final akan menjadi yang ketujuh atau yang pertama di turnamen Grand Slam. Federer unggul head to head 4-2, termasuk memenangi tiga pertemuan terakhir. (rtr,A4-21)
ROMA - AS Roma melanjutkan langkahnya ke perempat final Coppa Italia. Itu setelah Giallorossi menang telak 4-0 atas Sampdoria. Menjamu Sampdoria di Olimpico, Jumat (20/1) dini hari WIB pada laga babak 16 besar Coppa Italia, Roma tampil dominan sejak awal pertandingan. Meski demikian, tuan rumah baru memetik keunggulan di menit ke-39 lewat sepakan jarak jauh Radja Nainggolan. Gol tersebut jadi satu-satunya yang tercipta di paruh pertama. Cuma butuh dua menit setelah
babak kedua dimulai untuk Roma memperbesar keunggulan melalui Edin Dzeko, menuntaskan umpan Stephan El Shaarawy. Pada menit ke-61, giliran Dzeko memberikan assist untuk gol El Shaarawy. Sebuah gol lain dari Nainggolan pada masa injury time menggenapkan pesta gol Roma menjadi 4-0. Kemenangan ini meloloskan anak-anak ibukota ke perempatfinal Coppa Italia dan akan menghadapi tim Serie B Cesena. (rtr,A4-21)
Radja Nainggolan
Desmosedici GP17 Diluncurkan
SM/dok
PAMERKAN MOTOR : Pembalap Ducati Jorge Lorenzo (kiri) dan Andrea Dovizioso memamerkan motor yang akan dipakainya pada MotoGP 2017. (21)
BOLOGNA - Motor Desmosedici GP17 yang akan jadi andalan Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso di MotoGP 2017 sudah diluncurkan Ducati. GP17 menjadi motor pertama Ducati semenjak 2014 yang tidak menggunakan winglet, yang kini sudah dilarang, setelah pabrikan Italia itu memomulerkan penggunaannya pada 2015. Perkenalan GP17 dengan livery baru itu sendiri dilakukan di markas Ducati di Bologna, Italia, Jumat (20/1) pagi waktu setempat, sebagaimana diwartakan MotoGP.com. Ducati Motor Holding CEO Claudio Domenicali, Manajer Tim MotoGPDavide Tardozzi,
Direktur Olahraga Paolo Ciabatti, dan Manajer Umum Ducati Corse Luigi Dall’Igna memulai acara peluncuran tersebut. Setelah itu kedua motor beserta para pembalapnya, Jorge Lorenzo dan Andrea Doviziozo, muncul untuk memamerkan GP17 yang akan jadi andalan mereka pada MotoGP 2017. ’’Ini adalah musim ke-10 saya di MotoGP dan yang kelima bersama Ducati, sehingga ini akan menjadi musim yang spesial,’’kata Dovizioso. Lorenzo, yang tampil dengan balutan warna merah Ducati untuk kali pertama semenjak kepindahannya dari
SM/dok
pabrikan tim Yamaha, juga angkat bicara. ’’Saya harus mengatakan kalau sekarang saya lebih gugup dibandingkan dengan saat balapan! Ini hari yang amat spesial buat saya,’’ ucapnya. ’’Saya terkesima dengan sambutan hangat yang saya terima; dari suporter, Ducatisti, dan para karyawannya. Beberapa orang mengatakan ‘selamat datang ke keluarga ini’, saya pikir itu sesuatu yang cuma bisa Anda rasakan di tim ini,’’ sebut Lorenzo. Sementara itu Dall’Igna turut menyatakan bahwa versi akhir dari motor 2017 ini baru bisa dilihat sampai dengan di Qatar mendatang. (rtr,A4-21)
Aljazair Menyerah 1-2 Kepada Tunisia FRANCEVILLE Dua kesalahan besar di sektor pertahanan membuat Aljazair di ambang tereliminasi dari Piala Afrika setelah kalah 1-2 dari tetangganya Tunisia Jumat dini hari WIB pada pertandingan kedua mereka di Grup B turnamen ini di Gabon. Kapten Aissa Mandi mencetak gol bunuh diri dan bek Napoli Faouzi Ghoulam membuat timnya dihukum penalti yang sukses dieksekusi Naim Sliti pada babak kedua yang berlangsung menyeramkan bagi
Aljazair, ketika Tunisia bangkit setelah dikalahkan Senegal akhir pekan lalu. Sofiane Hanni mencetak satu gol balasan pada fase akhir pertandingan untuk Aljazair. Aljazair, salah satu favorit juara turnamen ini, mengumpulkan satu poin dan akan menghadapi Senegal pekan depan, sedangkan Tunisia kini mengoleksi tiga poin menjelang pertandingan terakhir mereka pada fase grup melawan Zimbabwe. (rtr,A4-21)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Piala Presiden Digelar Serentak di Lima Kota
SM/Lanang Wibisono
BAYANGI LAWAN : Gelandang PSIS Saddam Sudarma Hendra (belakang) membayangi Kevin Siegres yang menjadi lawan dalam latihan game di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (20/1). (21)
Skuad PSIS Mulai Lengkap SEMARANG - Skuad PSIS menghadapi Divisi Utama 2017 mulai lengkap. Dua pemain yang terakhir melakukan kesepakatan kontrak dengan manajemen adalah Safrudin Tahar dan Aji Bayu Putra (kiper). Dengan bergabungnya mereka, total saat ini sudah ada 18 pemain yang resmi dikontrak. Tim pelatih dan manajemen pun berencana menutup proses seleksi, karena hanya menyisakan dua slot tersisa, kiper dan striker. Setyo Agung Nugroho, direktur teknik PSIS, mengatakan selain 18 nama yang telah dikontrak, saat ini ada lima pemain magang dan empat pemain terhukum
kasus sepak bola gajah musim kompetisi 2014-2015 yang mengikuti latihan di PSIS. Meski belum ada kepastian soal upaya penghapusan sanksi, Taufik Hidayat, Andik Rahmat, Elina Soka, dan Frengky Mahendra diminta manajemen untuk ikut latihan dalam proses pembentukan tim PSIS. Harapannya, jika ada perkembangan soal upaya penghapusan sanksi,
empat pemain ini bisa segera didaftarkan. ”Memang belum ada kepastian soal sanksi tersebut. Tapi kami sangat berharap ada pengampunan, sehingga para pemain yang terhukum bisa melanjutkan karier di sepak bola Indonesia,” katanya, Jumat (20/1). Saat ini, manajemen tinggal memburu pemain bidikan di posisi kiper dan striker. Diakuinya sudah ada nama pemain bidikan yang siap merapat dalam waktu dekat ini. ”Setelah itu seleksi akan kami tutup agar tim pelatih bisa lebih fokus dalam pembentukan tim,” katanya. Sementara Subangkit, pelatih PSIS mengatakan,
setelah komposisi semakin lengkap pihaknya akan fokus pada program pembenahan fisik dan memantapkan skill pemain. Sebelum training center (TC) di Bandungan, 1 Februari mendatang, secara perlahan tim pelatih akan mengasah kemampuan skill pemain. ”Meningkatkan kondisi fisik memang harus pelan-pelan. Kami juga harus mengimbangi dengan latihan ball feeling, agar pemain tak kehilangan sentuhan,” kata ekspembesut Mitra Kukar ini. Uji Coba Setelah perburuan pemain selesai, rencananya pada bulan Februari pihaknya mengagendakan beberapa kali uji coba untuk skuadnya. Dari program yang Subangkit siapkan, ada tiga hingga empat kali rencana uji coba.
”Mungkin awal kami akan mencari lawan uji coba tim lokal dulu. Baru di pekan terakhir kami akan mencari tim selevel atau yang tingkatannya di atas,” tegasnya. Saat ini, PSIS juga masih menunggu regulasi soal kuota pemain yang bisa didaftarkan tiap klub Divisi Utama 2017. Jumlah kuota dan regulasi transfer di pertengahan musim, akan jadi acuan bagi PSIS untuk merekrut pemain tambahan. GM PSIS Wahyu ”Liluk” Winarto mengatakan, pihaknya masih menunggu kepastian dari regulasi resmi PSSI terkait mekanisme pendaftaran pemain dan lainnya. ”Biasanya kuota 30 pemain, tapi kami tidak bisa langsung memenuhinya, dikhawatirkan ada perubahan regulasi,” tandasnya. (H71,H85-21)
JAKARTA - Turnamen Piala Presiden 2017 akan digelar secara serentak di lima kota. Kelima tempat itu adalah Sleman, Bandung, Bali, Malang dan Madura. Rencananya, ajang tersebut akan digulirkan mulai 31 Januari mendatang. Sekjen PSSI Ade Wellington berharap seluruh kontentan yang terdiri atas 18 tim Indonesia Super League (ISL) dan dua Divisi Utama bisa ambil bagian pada turnamen ini. Sebab, klub-klub bisa memanfaatkan event itu sebagai pemanasan sebelum mereka berlaga di kompetisi sesungguhnya. ”Ajang ini pre-season, kami buka semua klub untuk hadir. Mereka bisa memanfaatkan momen sekarang karena di liga nanti akan mulai uji coba regulasi baru untuk ISL, salah satunya pembatasan usia, pembatasan pemain asing dan memberi kesempatan pemain under 23 tampil lebih banyak lagi,” kata Ade di Kantor PSSI Kompleks Epicentrum Kuningan, Jakarta, Jumat (20/1). Mulai musim 2017, PSSI memang menyiapkan regulasi baru. Dalam aturan itu disebutkan, pemain yang dimiliki klub harus berusia maksimal 35 tahun. Namun, klub diperbolehkan mengontrak pemain berusia 35 tahun, maksimal hanya dua orang saja. Sedangkan kuota pemain asing maksimal tiga orang, dua boleh dari negara mana saja dan satu dari Asia. Selain itu, masingmasing klub wajib mengontrak pemain U-23 dan masuk line up dengan tiga pemain wajib sebagai starter. Regulasi tersebut akan diujicobakan pada turnamen Piala Presiden.
Sementara untuk menjalankan ajang tersebut, PSSI tak menunjuk operator baru. Induk sepak bola nasional akan mengendalikan sendiri bekerjasama dengan panitia pelaksana (Panpel) di lima kota setempat. ”Kami akan siapkan panitia SC, OC di lima kota. Kami akan bekerjasama dengan LOC setempat. Kami harapkan akhir bulan, 31 Januari bisa jalan. Tapi nanti disesuaikan dengan dinamika dan kondisi saat technical meeting (temu teknik),” ungkap Ade. Menurut rencana, temu teknik akan digelar pada 24 Januari di Jakarta. Pada saat itu akan dibahas berbagai hal, mulai regulasi baru, hadiah untuk tim pemenang hingga pengundian grup. ”Mengenai hadiah, besarannya tidak berbeda jauh dengan sebelumnya (hadiah sebelumnya Rp 3 miliar),” ujar dia. Menyangkut dua tim Divisi Utama yang diikutsertakan Piala Presiden, yaitu PSCS Cilacap dan PSS Sleman, PSSI memperbolehkan mereka menggunakan pemain asing seperti tim-tim ISL. ”Dua tim ini kami undang dan mereka pakai aturan 2+1 (pemain asing) untuk sementara. Terkait regulasi Divisi Utama, kami belum ada statement soal regulasi baru, itu belum finalisasi. Kami pertimbangkan ISL dulu,” jelasnya. Pihaknya juga berencana mengubah nama kompetisi mulai musim 2017. Rencananya, ISL akan diganti Liga 1, Divisi Utama jadi Liga 2 dan Liga Nusantara berubah Liga 3. ”Tidak pakai nama Divisi Utama, Liga Nusantara, tapi Liga 1, 2, 3 biar simpel. Sementara seperti itu,” kata Ade. (K4-21)
SM/dok
Anthony Sinisuka Ginting
Putra-Putri Jateng Dituntut Jaga Konsistensi ■ Semifinal Kejurnas BasketKU 18 CIREBON - Tim putra-putri bola basket Jateng KU 18 akan menghadapi laga krusial pada semifinal Kejurnas Basket KU 18. Tim putri Jateng akan berjibaku dengan Jatim di GMC Arena Kota Cirebon, Sabtu (21/1) ini. Adapun tim putra akan menghadapi Babel pada babak empat besar. Keyakinan tinggi diusung oleh dua tim besutan Xaverius Wiwid terse-
but. ’’Yang paling penting anakanak harus menjaga konsistensi permainan saat semifinal nanti. Laga besok (hari ini) merupakan ujian sesungguhnya bagi pemain. Tim yang lolos semifinal adalah yang terbaik pada kejurnas kali ini,’’tutur Xaverius Wiwid saat dihubungi, Jumat (20/1). Jika mampu memperta-
hankan level permainan seperti babak penyisihan grup, Wiwid yakin tiket final akan digenggam. Tim putra Jateng lolos ke babak empat besar tanpa tersentuh kekalahan. Pada laga pertama, Daniel Berto dkk menang dari putra DI Yogyakarta dengan 99-69. Kemudian pada penampilan kedua, mereka menundukkan Sulut dengan 59-41. Dan pada pertandingan terakhir, provinsi ini mengalahkan tim kuat DKI
Jakarta dengan 75-62. Jateng lolos sebagai juara grup Tim putri, pada laga pertama meraih hasil manis usai mengalahkan putri Sulut dengan 72-12. Selanjutnya, Diah Lestari dkk mematahkan perlawanan putri Banten dengan 63-50. Sayang, pada laga terakhir, mereka menelan kekalahan dari putri Jabar dengan 47-60 dan tetap lolos sebagai juara grup. ’’Lawan yang di hadapi dua tim Jateng ini sangat berat. Tapi
sekarang tinggal bagaimana pemain menjaga ritme permainan seperti babak penyisihan. Tak ada rotasi berarti di semifinal nanti. Siapa yang siap, dia yang menjadi starting five,’’ tutur mantan pelatih tim putri PON XIX Jateng itu. Untuk tim putri, dia meminta mewaspadai kecepatan yang dimiliki Jatim. Adapun tim putra, meski lebih diunggulkan, jangan sampai lengah terutama di sektor pertahanan.(H85,H71-21)
Satya Wacana Ditumbangkan Aspac ■ Hari Ini Lawan Satria Muda SURABAYA- Satya Wacana Salatiga gagal memenuhi ambisi meraih poin penuh di laga pembuka Seri I IBL Indonesia 2017. Alih-alih menang, Budi ’’Acun’’ Sucipto dkk justru babak-belur tumbang, 46-84 dari W88 News Aspac Jakarta di GOR Kertajaya Surabaya, Jumat (20/1). Pelatih Efri Meldi menyebut buruknya lemparan bola jadi salah satu penyebab kekalahan timnya. ’’Saya tidak kenapa shooting anak-anak jelek dan jauh dari harapan di laga itu. Padahal kami membidik kemenangan lawan Aspac,’’ kata Efri usai pertandingan. Dalam laga kemarin, rasio tembakan masuk )field goals) Satya Wacana memang buruk. Dari catatan fiba statistics, field goals anak-anak Salatiga hanya 22 persen atau 16 kali dari 74 percobaan. Berbeda dari 43 persen milik Aspac Jakarta. Hal tersebut diperparah dengan akurasi tembakan tiga angka
yang hanya 6 persen, atau satu dari 16 percobaan. Satu-satunya tembakan tiga angka Satya Wacana yang berbuah hasil berasal dari Musthofa Ramadhan. Padahal, total sembilan dari 12 three point Aspac Jakarta menghasilkan angka. Dari catatan itu, Efri mengakui jika sang lawan tampil lebih superior di duel kemarin. Belum Prima ’’Evaluasi utama memang pada shooting dan defense. Secara sistem individu pemain dalam bertahan tidak ada masalah, namun rotasi yang jadi problem,’’tuturnya. Mantan pelatih PON Jateng itu juga menyoroti mental bertanding awak skuadnya yang tak terlihat. Terlebih, kondisi dua ekspatriat, Jarron Crump dan Nate Maxey tak dalam kondisi prima karena fisik yang belum 100 persen. Meski demikian, Efri tetap memuji kontribusi Jarron yang mampu menceploskan 11
SM/dok
KALAH : Shooting guard Satya Wacana, Rionni Rahangmetan (kanan) gagal membawa timnya mengalahkan Aspac Jakarta dalam laga perdana Seri I IBL Indonesia di GOR Kertajaya Surabaya, Jumat (20/1). (21) angka, sedangkan Maxey menyumbang lima poin dan 11 rebound. ’’Keduanya dan juga seluruh pemain sudah berusaha tampil maksimal. Namun memang kami gagal meraih keme-
nangan,’’ujar Efri. Satya Wacana haru segera melupakan kekalahan tersebut. Sebab mereka langsung ditunggu lawan tangguh lain, Satria Muda Pertamina Jakarta di
arena yang sama, Sabtu (21/1) sore nanti. Kekuatan tim yang bermarkas di GOR PuteraAbadi itu bakal terkikis setelah Musthofa Ramadhan diterpa cedera engkel. (ger-21)
Tommy dan Anthony ke Semifinal ■ Turnamen Bulu Tangkis Malaysia Masters SIBU - Dua atlet bulu tangkis nomor tunggal putra Indonesia mengamankan tiket semifinal turnamen Malaysia Masters 2017 di Sibu, Sarawak, Malaysia, Jumat. Dipantau dari laman tournamentsoftware, kepastian tersebut didapatkan oleh Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto setelah tiga rekan-rekan senegara-nya harus kandas dalam putaran perempat final. Anthony berhasil menembus semifinal setelah dengan mudah menaklukkan perwakilan India Ajay Jayaram dua game langsung dengan skor 21-13, 21-8. Sedangkan Tommy memastikan tiket semifinal setelah berhasil mengalahkan atlet Indonesia lainnya Wisnu Yuli Prasetyo dua game, 21-15 dan 21-9. Nasib kurang beruntung terjadi pada dua atlet Indonesia lainnya yaitu Jonathan Christie dan Muhammad Bayu Pangisthu yang harus terhenti langkahnya hanya sampai putaran perempat final kejuaraan berlabel Grand Prix Gold tersebut. Bayu harus terhenti langkahnya di turnamen dengan hadiah total 120 ribu dolar AS itu setelah dikalahkan oleh unggulan lima asal Korea Selatan Lee Hyun Il 21-10, 21-15. Sementara, Jonathan Christie harus mengakui kedigdayaan unggulan pertama asal Hong Kong Ng Ka LongAngus setelah bermain ketat tiga game 13-21, 21-15 dan 21-16. Di babak semifinal yang dihelat di Sibu Indoor Stadium, Malaysia pada Sabtu (21/1), Tommy Sugiarto akan menghadapi Lee Hyun Il, sementara Anthony Sinisuka Ginting menghadapi unggulan
pertama Ng Ka Long Angus. Ganda Putra Dua ganda putra Indonesia Berry Angrian/Hardianto dan Hendra Aprida Gunawan/Markis Kido memastikan tiket semifinal. Berry/Hardianto, berhak berlaga di partai semifinal setelah menumbangkan Law Cheuk Him/Lee Chun Hei Reginald asal Hong Kong dalam pertarungan tiga game 21-23, 22-20 dan 11-21. Baik Berry/Hardiaanto maupun pasangan Hong Kong sama-sama kuat yang diperlihatkan oleh jual beri serangan antara kedua pasangan sejak awal permainan hingga harus memainkan perpanjangan poin pada game satu dan dua dengan kemenangan silih berganti hingga kemenangan merah putih dipastikan pada game ketiga. Sementara, pasangan Hendra Aprida Gunawan/Markis Kido, juga meraih kemenangan tiga game atas wakil Singapura Yong Kai Terry Hee/Kean Hean Loh pada putaran perempat final. Setelah tumbang pada game pertama, Hendra/Kido bisa bangkit di game dua dan penentuan sehingga hasil akhir laga tersebut adalah 19-21, 21-13 dan 21-11. Hendra mengatakan kunci kemenangannya adalah bermain sabar dan tidak sering membuat kesalahan.Pada partai semifinal pada Sabtu (21/1), Berry/Hardianto akan berjumpa dengan pasangan baru Jepang Hiroyuki Endo/ Yuta Watanabe pada babak semifinal yang merupakan pertemuan kali pertama mereka. Sementara Hendra/Kido, akan menerima tantangan pasangan tuan rumah Nur Izzuddin/Sze Fei Goh. (ant-21)
SABTU, 21 JANUARI 2017
PENDIDIKAN
SALATIGA
PMB GEL AKHIR KULIAH SORE USM
PURI WAHIDREGENCY JL ARGABOGA
Pendaftaran dibuka s/d 19 Peb`17
T.40/72,40/84,49/90,49/96. HUB:
Biaya Kuliah bisa diangsur/Bulan
JL JENSUD 97 LT 2 (0298) 328400 5KS21A17/257096-03
Paket Bersih mulai dari 500Ribu Tempat Dft: Jl.Soekarno-Hatta SMG INFO TELP: (024) 6702757 Ketik INFO,sms ke: 0852.2617.7733
BANYUMAS
** BANYUMAS **
Website: www.kuliahsore.com 46111271/257065-08
Spesial New Year Daftar Disc.25% Offc,Autocd,Myob.WA:085713511143 ALFABANK Kelud Raya19 Tlp.8310002
BINATANG RUMAH ** BINATANG RUMAH ** Dijual TOKEK20cm(Ratusan),30,31 37,38,39,40cm.Hub:0823 2942 1401
256994-03 4PB20A17/256836-02
**PENGOBATAN PENGOBATAN **
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
MASSAGE URUT... Mr.P LOYO,DLL
Hilang STNKSPM Suzuki R-4387-ZC
Pin BB : D 8 0 8 2 1 3 8
an.Jamroh Khasanudin,Kedungjati 1SD21A17/257056-02
Rt1/7,Bukateja,Purbalingga
OBATTltBln(-+)2-3JamTntasAmanU/
4PB20A17/256838-03
Kshatan Garansi100%.082322222579 4SL21A17/257078-02
**MOBIL MOBIL DIJUAL ** DIJUAL
PROSTAT/HERNIA/AMBEIEN/MATA 1x berobat smbh SINSHE 081236663401
ASESORIES
* JASA PROPERTY *
* KENDARAAN SEWA *
KOS
ARM21A17/257116-02
* MITSUBISHI *
THERAPIKrgGairah LmhImpoten&Eja
* KACA MATA * PROMO BELI Lensa Essilor Atau Lensa Blue Control (Anti Radiasi TV, Gadget,
RUMAH DESAINPerencanaan,Pelaksa
BUS NUGROHO AC/NON AC/EKONOMIS
Trm KostKrywn,Pria,Kmr AC Jl.
naan PENGALAMAN 15th.semua jenis
59/50/40/38/31 Seat Th`2016
AR.Saleh-Srirejeki Hub:7600861
Bangunan skala kecil s/d besar
Melayani Tour Jl.Kawi I/13 Smg
Call:024-7466345 - 081.12772.089
Ph(024)8318454-8504071-70286647.
1TT21A17/257149-04
klsDiniadaTmpt.Dewi,082136463040 7DD21A17/257271-02
7DD21A17/257258-02
48681342/253872-04
MEI LINGMASSAGE TngWanita China 18Th-20Th :Ko Ahmad-089677826325
LAIN-LAIN ** LAIN-LAIN **
1PT21A17/257296-02
dll)Gratis Frame Kacamata Keren.Softlens Warna 45rb.Optic Giordania Jl.Tlo
* PENGIRIMAN BARANG *
* TOUR/TRAVEL *
gosari Raya II/48M Smg. 0811297294 42575684/257229-05
BAHAN ** BAHANBANGUNAN BANGUNAN **
UmrohPromo19,9Jt,ByEtihad/Garu
Ruko Plaza Taman Niaga B1 BSB
Packing,Trucking. Hub: 024-761 8570
da,AmanaTour,HP/WA081802666516
(depan Pom Bensin BSB, samping
Pengiriman.Tersedia Berbagai Mcm
Plaf.sd15M.Bs u/Apapun Kebutuhan
Aki Basah/Kering.Aki Mbl/Mtr/UPS
Kota,Lbr Buka:AC,Kulkas,M.Cuci,P.Air
Anda. Hub: BPR GUNUNG RIZKI
Bisa TT.Jl.Gatot Subroto 77(Sblh
Jet Pump,Dispenser,W Heater,Instalasi
Ph. 024-6710088, 081226620088
BCA,Dpn Pasar Ungrn)Telp.6926977
KANTOR CABANG BARU !!! SHUNDA PLAFON SEMARANG 2 (depan Pom Bensin BSB, samping
BPR RESTU MRANGGEN MAKMUR Bunga
PINDAH RUMAH/BOSAN DGN BARANG
Mulai 1% Jam: BPKB / Sertifikat
Anda Hub: BaBeKu Telp. 8417629
MCuci,W.Heater,KGasKlks2Pt,AC,AC
Nova/Nia:(024) 6710084 / 6710019
Dibeli Semua Barang Bekas Anda
AC,InstalasiPipa,BuatSumurBorDll 1SD21A17/257048-04
1CK21A17/257212-03
lunas100%.Legal.Tinah081281539552
SPESIALIS” ............. LIBUR BUKA
082136539999 / 085100880331
AC,AC,Kulkas,M.Cuci...T.024-7624896
JAMINKAN BPKBRd2/4,ProsCPT,AMAN
0819852224-081229772224 Pggil,mrh
R.0,5%.No BI Check. 085641234556
SEVEN STARS TENDA KREY,ROLING,KU
256767-03
254113-02
1CK21A17/257213-02
Sen,Pintu Aluminium,FGate,Canopy
PAK MAN PH.6709281/085103069700
BTH CANA CPT? P sd 15 M B 0,25%
Citarum 29 Ph3542030-3544009 Smg
JPump,P.Air,MCuci,W.Heater,K.Gas
JK sd 20thn. HUB:089687835488
48681342/253870-03
PRAKTIS SPESIAL CANOPI,F.GATE,
AC,KlksKrsSmrBuatSmrBorDll.24Jam SERVICE TV SGL MERK LsgJdi24Jam
Mebel,Elektronik dll. 08562900089
No.128C(024)6710938 DpnIndomaret
AC,AC,Kulkas,MCuci,JPump.7626373 1SD21A17/257049-02
Hub: 085105226360/081329927044
Mbl Dgkrok.085799868570/d258dda7 DIBELI SEMUA BARANG yang sudah tdk terpakai 085100659728 Siong ki 257231-02
PINTU KM MANDI FULL ALM, PINTU
PromoThnBaru Serv Cuci AC,Free+
FanCool D/L Kota,JL/Bli/Srvs/Per
MENERIMA PASANG GIGI
Utama Rmh Full Baja. (024)3544009
Freon.HNYA BlnIni:0851 0320 5520
baikan AC.T:6700775-085106955757
Hub:081578079953 Bisa DiPanggil
48681342/253871-02
7DD21A17/257256-02
BAJA RINGAN “ANJASA” PROMO Pemasangan.Hub: 081 226 111 156
* SIUP/NPWP/TDP/TDR *
1SD21A17/257045-02
Kulkas,Frezer!Hub:0851-0264-4441
PRIMA JASA Urus:SIUP,TDP,NPWP,
karan 2 Ruko. Hub:081 642 83286
UD,CV,PT,IMB,KRK.085713812227
1TT21A17/257148-02
**KEHILANGAN KEHILANGAN **
Syaiful Rachman,Jl.Kalicari IV Rt.7/9
1CK21A17/257211-02
257002-02
KUSEN ALUMUNIUM+ ANEKA ETALASE
DOREMON SDT WC-082.210.081.081/
CkrawalaTgh2/21-7609431/70312400
6722939.RESMI-CPT-TRMURAH 120RB/
7DD21A17/257255-02
ISTANAFoldingG.Canopy,KusenAlum Gypsum,Pgr,BjRingan,085108020010 1CN21A17/257239-02
7DD21A17/257257-04
SEDOT WC MAMPET:WastafelSaluran
Djl:Super Mini Pom Btn,3Bln,Bulu tbl,
1SD21A17/257050-02
BIRO ** BIROPERJALANAN PERJALANAN **
&Vaksin.024-7621640 /087832018686 DIJUAL 3 EKOR CUCAK ROWO,Usia
* UMROH/HAJI*
Dewasa.Hub.081 22 87 87 87
BIRO ** BIRO JASAJASA **
DIBELI Komputer & Elektronik Sgl 54890096/257234-02
Bangunan.Dalam Dan Luar Kota,
SEWA BUS PARIWISATA AC/NON AC
Kualitas Prima & Bersahabat
27,31,25,39,55 Seat 2016, Sewa Non
KAP Architect-Hub:081 326 913 918
AC Dpt AC Ekonomi. Hub : 6718303/
256142-04
Spesialis Kebocoran Rumah,Gedung Kantor,Kmr Mandi,dll. 087831177722 1CS21A17/257195-02
longan.2.Tasikmalaya Jl.Gubernur
4TG20A17/256849-02
46225952/256865-02
STNK AA-4887-ML An.Rudyana K
Puspita Beauty Skincare,jl.Citarum 108 256513-02
** K U DKUDUS U S **
lebar 17x45 m2 sdh ada IMB utk
Heni Yunianti,Pendawa RT 3/3 Tgl
ruko 5 unit Hub: 0813 9932 9000
4TG20A17/256850-02
Kembang Kuning Rt1/1,Pituruh,PWR 4PJ20A17/256915-02
STNK AA-4768-EL An.Suwasono
Sewaka Kec.Sambong LT:761 M2,
HLG BPKBSPM Honda G-6092-QP,an
(T.Perantara)
Hlg STNK Spm Honda G-2259-SA An HADI SUTJAHJO,Jl.Sumatra 113 Pkl
4TG20A17/256852-08
4PL20A17/256841-02
Sidomulyo Rt.02/04, Purworejo 4PJ20A17/256916-02
STNK AB-6393-VM An.Wagiarsih
** SOLOSOLO **
**LOWONGAN LOWONGAN **
Karanglor Rt5/3Baliharjo,G.Kidul
DikontrakanTnh+ Bngunan lok jl. Kds-Jpr Km 5.4 LT./B 700/84pagar kel.tnp perantara.Hub.0291432690 0878 3372 5770 / 0877 7416 1010
4PJ20A17/256917-02
DIBTHKN:Admin tiketing wnt,Syrt
STNK AA-2484-JC An.Sayoto
llsn min.SMA,Single,bs Kmptr,Jjr
Ds.Suren Rt.02/05,Kutoarjo,PWR
Krm lmrn Travel Dragon Jy Expres
4PJ20A17/256918-02
Jl. Darma Bakti 143 A Medono Pkl
5KS21A17/257097-04
MURIA ** MURIA **
** S O LSOLO O **
**KEHILANGAN KEHILANGAN ** STNKAD 4375 XA,an.AGUSTIN PONCO SARI,al.Semanggi Ps.Kliwon Solo
4PL20A17/256842-04
DIJUAL **MOTOR MOTOR DIJUAL **
* HONDA *
4SL20A17/256847-02
Traffic Light Masjid Al Mukaromah)
MIO CAKRAM/2012 (K5708CR),
Jual SEPEDA MOTOR CB150 R 2013
Hub: 085287388827 / 08156534514
LUXIO M 1.5 MT/2010 (B1697TKK).
Mulus. Hub: 0823 2595 8040
256514-05
4SL20A17/256846-02
STNK AD 3349 JH,an.TAN GIENG GWAN,al.Purwodadi Jebres SKA
* LAIN-LAINLAIN-LAIN **
810/820 (5Unit) Kondisi Bagus/Jalan.
STNKAD 6112 YH,an.ENDANG MULYA
4PL20A17/256840-02
256873-03
NI,al. Gilingan Banjarsari SKA
4SL20A17/256848-02
256667-03
TRI ARGA KENCANA - GENSET Jual-Service-Parts-Sewa- GENSET
Kva BksKntor,JrgPke.081252509691 4SL21A17/257080-02
JUAL MESINCETAK SOLNA 125 30jt 1TT21A17/257162-02
Pengen ke Maldives ??Ngekost di
MUSIK ** MUSIK **
BUTUH BRANCH SUPERVISOR,PRIA
EF ENGLISH FIRST SEMARANG is
DIBUTUHKAN : OPERATOR
DICARI PRIA,Umur Max 40Th,
Min D3,Max 45Th,Sim A,Pnglman Di
Looking for Course Consultant:
SPBU untuk Ditempatkan di
S1-Akuntansi,Memiliki Sim A & C
Bidang Jasa Pengiriman/Kurir/Kargo:
D3, Active English, Energetic,
Batang, Pria / Wanita, SLTA,
Lamaran Dikirim Via Pos Ke:Yayasan
OPERASIONAL:Min SMA,Max 35Th.
Initiative, Max.25 yo. If you
Usia Maks.27th. Lamaran Dikirim ke
Wiyata Dharma,Kampus Akpelni,Jl.
Kabel,Laundry,WIFI,Full Furnished
SERVICE KEYBORD Yamaha,ROLAND
Pengemudi:Min SMA,Sim A & C,Max
meet the above requirements,send
Menara Suara Merdeka Lantai 15
Pawiyatan Luhur II/17 Bendan Dhuwur
Mulai 1,5jt/bln, 125rb/hr.5 lokasi
Jl.Nilam 3c Smg.T:6730401
35Th,Tau Wil.SMG.Kurir Motor,Min
your current CV and a recent
( UP : Bp.Wishnu )
Smg,Telp.024-8647904 Atau Lewat
SMA,Sim C,Max 35Th,Tau.Wil.SMG,
photograph to: EF, Jl.Prof.Soe -
Jl.Pandaran 30 Semarang
Krm Lam.Ke:PT.EKA SARI LORENA
darto 28 Tembalang Semarang
54890096/257233-02
T.081229992200 www.dparagon.com
JASA DESAIN ARSITEK & BORONG
Siwalan KM 9 Kec.Sragi Kab.Peka-
Khotimatus Tsamroh,Kalisoka Tgl
Oliver258,Kondsi Jln.08112748218
Mulai Rp 22jt*. Brkt Tiap Senin,
* KENDARAAN SEWA *
HLG STNK AA-9863-CA an.Pemkot MGL
HLG BPKBHonda`13,G 6650 BQ,an
Jual Cepat Mesin Cetak Offset Toko
** KOSTKOS **
Selasa,Rabu,Kamis&Sbtu.KAISA LIL
* JASA PROPERTY *
310 M2,Lebar:15x112 m2 Jl.Raya
46225952/256866-02
Jl. Sarwo Edi Wibowo no. 2 Magelang
Facial Gratis CM Beli Masker 30Rb,Di
DIJUAL CEPAT:1.LT:1.689 M2,LB:
Telaga mukti B 29 Jurang Tmg.
PT. BFI Finance (0291438885)Pnwrn:
Kondisi Diambil.Hub:085100366817
Kijang Utara,Bkt Sari,MT. Haryono
GMU2101./257126-04
** KEHILANGAN ** KEHILANGAN
GMU2101./257124-03
UMRAH PROMO LANGSUNG MADINAH
Hajj 024 3559 678/ 081 2287 7758
DIJUAL **TANAH TANAH DIJUAL **
Karanganyar-Solo(Sblh Timur Lampu
strategis Tembalang,Veteran,
GMU2101./257122-02
4TG20A17/256851-03
strategis) Jl.Kapten Mulyadi (Ngloji)
D`Paragon aja,Fas.lengkap AC,TV
256814-02
jln Raya) Cp: 0838 9199 9962
DJL G.SETDEUTZ 300/StamfordOpen
Got TnpBongkar,Grsi.082322503878
BINATANG RUMAH ** BINATANG RUMAH **
no.9 Yos Sudarso 33 Tegal (dekat
(024) 671-5384, 671-2178- GENSET
KOMPUTER ** KOMPUTER **
M3(KHS PMBC SUARA MERDEKA),PASTI PAS-HATI2 SEDOT WC LIAR,TDK AMAN
1TT21A17/257174-02
TNH SHM Ls+/-630m2 (dalam kota /
**MESIN-MESIN MESIN **
HILANG STNK H-5708-KA,AN:Riski
* SUMUR/WC *
Bonus Bantal Dacron, Garansi Per
Hub : 08122693644 / 087738715934
256311-02
SPECIAL CANOPY Balkon,Pagar,Mu-
DJUAL:RUKO Nirmala Tegal Blok D
segi 4 instant dll. harga mulai
54890096/257235-02
ARM21A17/257112-02
JUAL:KAYU JATI TUA,Bekas Bong-
rah,Cepat.76740494- 085100103473
MDSRA21A/257205-03
DIBELI Tiap hari AC,LED,TV,
IKUMI SpringBed Lbh Tebal/Kokoh
ARM21A17/257113-02
DBELI SGLBRG BKS,MBEL,PRBOLA,AC
GROSIR JILBAB Produk sendiri
6JP20A17/256857-03
HLG STNK AA 2558 BN an.Budiyanto,
JUAL BELI Alat fitnes baru&bkas
GLOBAL TEHNIKSewaAC BARU,GENSET
DIJUAL **RUMAH RUMAH DIJUAL **
KEHILANGAN ** KEHILANGAN **
257024-02
MDSRA21A/257206-02
ELEKTRONIK ** ELEKTRONIK **
** PELUANG USAHA ** PELUANG USAHA
PANTURA ** PANTURA **
7DD21A17/257259-04
Dibeli dgn hrg tinggi brg bekas anda
1SD21A17/257047-03
Pagar,K.Almn,TPutar.Jl.GajahRaya 1SD21A17/257046-03
MSA21A17/257300-02
PANTURA
** KEDUKEDU **
SALON ** SALON **
Banyak Barang Datang
Jasa tu2p kartu kredit/KTA,byr 30%,
GIANT BSB). Hubungi Marketing kami: 05840506/256704-06
7DD21A17/257260-05
PAK NO PH.6717399. J.Pump,P.Air
LbrBuka,LsgJd-24Jam.085101903277
Ruko Plaza Taman Niaga B1 BSB
MSA21A17/257301-04
KEDU
Rp.14.000 hub Hp/Wa 085229522111
05840506/256705-06
KRDT MULTIGUNA Bg Mulai 0,25%
256716-04
4PK20A17/256839-02
Toko AKI MENYANAN UNGARAN Mlyn
SERV KILAT 24jam (Mrh Cpt Grnsi)L/D
Pipa Air,Buat Smr Bor. T.024-3584788
DIJUAL **TANAH TANAH DIJUAL **
GIANT BSB). Hubungi Marketing kami:
BPR/BUTUH UANG ** BPR/BUTUH UANG ** * SERVIS (PANGGILAN) *
4PB20A17/256837-03
ri Sidaboa.Hub:0852 2791 1065 TP
082136539999 / 085100880331
54890096/257232-03
Plat B,Posisi Pbg.H:085775959154
JUAL TANAH SHM 432m2 Di Sidasa-
SRT MOVERS Jasa Pindahan Rumah
4YG21A17/257092-02
Silv.Met,1600cc,AC Dobel Nyess.
PERLENGKAPAN RUMAH ** PERLENGKAPAN RUMAH **
KANTOR CABANG BARU !!! SHUNDA PLAFON SEMARANG 2
0888 6501 138 / 081 701 96266
Kuda Grandia2003,Two Tone Biru&
PELUANG USAHA ** PELUANG USAHA **
Email:
[email protected]
253850-07
d`Mango Residence Kost Eksklusif,
Kami Mencari Suplier Rempah2
Krywn/Ti,dkt pusat kota Smg,Fas.Lgkp,
Vanily Lada Cengkeh Pala Nilam
HP/WA: 08122800552/087832527672
Walet Juga Kami Mencari Sama
256498-03
Jl.Dr.Cipto No.126 Semarang.50125
257000-10
URGENTLY: Perusahaan Kontraktor Dermaga,Jalan&Irigasi.Sumbar,
Pemilik Ruko Lebar / Mall utk Buka
Terima Kost Putri, Bersih,Sopan,
Supermarket & Toko Glosir Rempah2
Jl.Wonodri Baru VI-6,Mhsw,Coass
di Kota Anda. 082118977489
Residen, Hub.081390420000
SMS : 081289610512
Kaltim Dan Papua membutuhkan Lulusan: STM/D3/S1 Teknik Sipil Utk Posisi Deputy Manager Teknik, GS/SM, Pelaksana, Surveyor &
Email:
[email protected] 254662-07
256507-07
BTH SGR Kep.Personalia,Pnglmn Sbg
CV.PHM (Anugerah Group) Bth Sgr :
DIBTHKN FRONT OFFICE,Syrt:1)Wnt
Pimpinan Personalia Umum Min 5Th
Marketing (Material Building)Min.SMA
Penampiln Mnarik,Jjr,Tgjwb,2)Max
Terutama Pnglmn Diusaha Padat Karya
35th, Pnglman, Menguasai Area SMG.
28Th,3)Min SMA/SMK,4)Bs Komputer
Tgg-Jawab,Personalia,HRD,Perijinan
Kirim Lmrn: HRD AnugerahGroup,
5)PglmnMarketing&Kasir,6)Kontrak
Lingkungan.Lam.Kirim Ke:PT.BAKTI
Jl. Imam Bonjol No.163 Smg
7)Bersedia Ditempatkan Diseluruh
PUTRA NUSANTARA,Ruko Taman
(Fida) /
[email protected]
Cab NADIRA. Lmrn Kirim Ke:Klinik
Niaga Blok A1 Bukit Smg-Baru Smg
081227755111 / 081901569605
1CK21A17/257216-08
Gigi Nadira Jl.Tusam Timur No.34 Banyumanik Smg,Plg Lmbt 25Jan`17
255447-07
46111271/257060-07
SKLH KRISTEN YSKI BTH:
BAKERY BTH SGR:ACCOUNTING Wnt
1.Pustakawan(D3-S1) 2.Teknisi AC
S1&D3 Bs.LapKeu.ADM,Wnt,SMK,Pglm
KOST PAV Drh Candi Baru,Tenang
HOBBY & EXPO di DP Mall 1-5 Feb`17
PO.BOX 19 JKP PJ 10210A /
PT.Manohara Asri Bth Admin Sgr,Min
3.Cleaning Service Pria
Pdk Indraprasta,Brotojoyo 3C/17
250rb+SPR12JamAvzInovXnaElfTrav
Aman,Fas:AC,TV,Prkir Dalam.Tarif
Semi Outdoor, Uk.2x2m, 2Jt/Stand
Email:
[email protected]
SMA, P/W, Dom.SMG. Dtg Lsg : Gatot
max.usia 35th (diUt.Berpenglman)
PjrIrma085100730146/081390333820
Include Laundry.Hub:024-8508771
Alexa 085802997193 Tempat Terbatas!
Subroto KIC Blok 8 No.5 Semarang
Lmrn Krm ke Jl.Hawa IV no.8 SMG
0851 0911 2889 / 0851 0044 5558 253852-04
AFERRT21/257190-02
08243832/257033-03
MSA21A17/257302-03
257022-07
256218-03
Logistik. Kirim lamaran lengkap ke :
18523178/257147-09
7MJ21A17/257184-08
257008-03
1TT21A17/257160-05
1TT21A17/257150-03
KE HALAMAN 13
SABTU, 21 JANUARI 2017
DICARI PENJAHIT HALUSAN U/BUTIK
RESTAURANT PAPA RONS PIZZA SMG Mmbthkn Crew u/ All Position dg syrt:P/W,Tinggi Min 160cm,Min SMA/SMK/Sdrjt,Fresh Graduate& Pglmn,Pnmptn diSmg.Lam krm ke PAPA RONS PIZZA BSB,Ruko Emerald Green Blok A No 3A BSB,Mijen SMG ARM21A17/257114-07
DEPT.STORE BARU AKAN SEGERA BUKA Bth Bbrp Staf Adm & Staf Gudang, Wnt,Max30th,MinSMA/SMK,Pengalamn Sopir Box,Pria,Max.45th,SIM B1, Pengalaman.Krm Lam ke Jl.Kasipah No.19,Graha Candi Golf,Semarang Kami Tunggu Secepatnya 1CS21A17/257196-07
PERUSAHAAN SPRINGBED MEMBUTUHKN 1.MARKETING (u/Wil JaTeng&Yogya) 2.ADMIN PRODUKSI Syarat : Pria Max 30Th (1 & 2); Min SMA, Pnya SIM C, Kerja Keras Jujur,Tanggung Jawab.Lam Lengkap Kirim Ke PO BOX 1084/SM/WSB 7DD21A17/257269-07
Perusahaan Telekomunikasi butuh Teknisi Instalasi Listrik,CCTV,PABX & Networking.Min STM,berpengalaman. CV krm ke: GLOBAL INDO TEKNIK.Jln Karang Ingas Barat No14 (dpn SMP 4) Smg.Telp: 024-7672.9283 256808-06
Dibutuhkan Mekanik AJIBAN Warung Ban Motor, Lulusan SMK Otomotif, Usia Max 25Th, Hoby Modif Motor, Hub: Wisnuaji 08156592799 256810-04
Dibutuhkan:Kenek & Sales,umur max. 35th, siap bekerja keras, sehat jasmani & rohani.Kirim secepatnya: Jl.Carikan No.267A Jatingaleh Semarang 256993-04
Dibutuhkan Segera: Min.S1, Pria Pengalaman kerja diutamakan dari Perbankan pernah di bag. Accounting, Finance State Audit.Kirim CV & lmaran ke Jl.Pandanaran No.48 Semarang Up.Ibu Dewi 024-8645.3030
Dibutuhkan: Mekanik Sepeda Motor Berpengalaman Min 2th, Paham Kelistrikan, Pny Ijasah, Interview lgsg ke: Centro Motor Jl.Soekarno Hatta No.8a Harjosari Bawen.081805877991 01586438/256976-05
257138-06
BTH BYK TENAGA KERJA u/Berbagai Bidang.Syrt:Pria/Wnt,Min SMP,SMA Sdrjt,Max 25Thn,Suka Tantangan & PkerjaKeras.KrmLam Ke PT.GASINDO Jl.Durian Raya No.16 Srondol Semarang.Dtg Lsg Interviu JamKerja 7DD21A17/257261-06
Dibthkn:1.Teknisi Komputer,bisa networking, 2.Teknisi Elektro. 3.Trainer IT (faham networking,
DIBUTUHKAN WANITA:ADMIN/CS, Marketing Online,SPG,Accounting Staff Admin Gudang,Min D3,Integritas, Jujur,Berpengalaman Dibidangnya Hub:0812 2915 6222 257005-05
CARI:STAFFPROJEK COST P/W minD3 Sipil. PUB REL(PR)Wnt & MRKTING Wnt syrt:Jjr,Supel,Ramah,bs krj team,Bs.Prog.Komp.Kirim CV Royal DParagon Jl. Setiabudi 201 SMG
Dibthkan: Pramuniaga Cowok / Cewek, Min SMU/K, Usia Max 28th, Jujur, Kerja Keras, Tekun Disiplin, Kirim ke Ramai Ungaran No. 142-Ungaran 46111271/257062-04
DIBTHKAN Reception,Wanita,Min D3, Komunikatif,Penampilan Menarik,Usia Max 30Th,Lamaran Ke:Gedung HSBC Lt.5 R-506 Smg.Telp.024-8412512 257016-04
DRIVER Pria, Min SMU,Max35Th,Sim B1,Pglmn Min 2Th,Jujur & Siap Kerja LuarKota.Lam Krm Ke:pt.sci Jl.Tambak Aji Timur No.3 Smg 257019-04
Dbthkn Sgr: 1.Produksi 2.Helper Gudang 3.Kernet 4.Sopir (Sim A/B) Lam ke: Jl Potrosari Tgh 8 Banyumanik Smg. 7478440 46111271/257064-04
bahasa pemrograman),4.SalesForce Komputer,Faslitas:Gaji&Bonus.Lam PT.Dinartech,Jl.Bulustalan 1/27 1CN21A17/257240-06
DIBUTUHKAN PELAKSANA LAPANGAN SMK Bangunan/D3 Sipil,Pengalaman min 3Th,Max 30Th,Laki2. Lamaran Kirim ke : CV Tekun Karya Jln. Subali III / 12 Krapyak Smg atau email:
[email protected] 7DD21A17/257266-06
PT WAKI BTH Adm,Mrktng,CSO,Syrt: P/W,Max 25th,Min SMA,Penampilan Menarik,Gj.2,5Jt+Banus,Bawa Lamarn Lsg +Interview PT.WAKI,Dp.Mall,Lt.1 No.5,Jl.Pemuda Smg.082221883839 256802-05
Bth:1).Mahir Pola &Jahit,Pakaian Wnt (Butik),P/W,Usia Max35th; 2).Penjahit Halus&Rapi,P/W,Max30th.Serius Hub: 081287404936/Dtg Lsg:Jl.Candi Kalasan Sltn IV Kav.990 Kalipancur SMG 256801-05
1TT21A17/257153-05
MEMBUTUHKAN1.Sales Admin-Min D3 2.Staff Pajak-Min D3 MnguasaiPjk 3.Sales-Min SMA,Diutmkn Brpnglmn PT.Garuda Graha Indah KIC Blk 15 /No.1 Semarang 1CM21A17/257127-05
BUTUH SEGERAGURU SD& SMP,Syarat BerakhlaqIslami,MinS1,Khusus SMP Jur.IPS.Lamaran Krm:Sekolah Alam ArRidho,JlBktKelapaSawitI BlokAA BKJ Meteseh Tembalang02476484001 AFERRT21/257192-05
DIBTHKAN ASISTEN APOTEKER/AA/D3 Wnt dan Pembantu Orang Sakit Wnt Usia Max 40Th. Lam Krm Ke Apotek Mitrakita, Jl.Puspanjolo Barat Raya No.45 Smg T.7618718/7602045 7DD21A17/257264-05
Dibut: Sopir Pribadi Max 40th, SIM A Lam ANUGRAH MOTOR Ruko Grand Kedungmundu No.511A Jl.Ry Kedung mundu Smpg BTN T.08122544023 46111271/257061-04
Dcri Guru PG/TK Wnt,max35th,min D3,Kristen,Pglm,Sabar,Pnuh Kasih Syg.Ke:Arteri SoekarnoHatta-Ruko Galaxy 7-8 SMG.Info:081802443753 GMU2101./257119-04
BTH SGR:INTERIOR DESIGNER &DRAF TER u/Jakarta menguasai AutoCAD, 3D Max,SketchUp.Email CV &Contoh Gmbar:info.workdesign @gmail.com 1TT21A17/257151-04
DIBTHKAN:SALES utk distributor besi beton Area Pemasaran Jateng berpglmn.Gaji Menarik.Kirim Lamr PO BOX 1122 SMG kode:211/ANJ 1TT21A17/257157-04
Butuh SOPIR B1/B2+Kernet,Max 50Th Pria,Jujur,Tgg-Jawab.Dtg Lsg Ke:Paket JE,Jl.Hasanudin H-4 Smg,T.3553177 256662-03
Dibutuhkan: Karyawati ( Wanita ), Cabut bulu Sarang Walet, max.30th. Jl.Slamet 17 Tlp.8505853 (Jam 10-14) 256872-03
DIBTHKAN:MARKETING Pria/Wnt min SMA/sdrjt,pny Sim A & C,max.27th Single.CV Krm:PT.Putra Airlangga Medika,Jl.Soekarno Hatta 132 Smg 1TT21A17/257158-04
DICARI: 1.SATPAM Bersertifikat 2.Tng SERABUTAN 3.Tng PENGAWAS KrjOrangTaman(diutm.kan Mengerti IlmuTanaman)Lmr:PO BOX 1168 SMG 1TT21A17/257159-04
Dicari:Administrasi Keuangan S1 Akuntansi.IP 3.0.Lamaran ke: SMK Bina Nusantara Ungaran, Jl.Ki Sarino No.5 Ungaran
Bth Cpt 20 Staff Tetap, min.SMU.max 35th.Bw CV Lsg:MenaraSuaraMerdeka Lt.3 Jl.Pandanaran No.30(Up:Bu Putri) 256867-03
Dibutuhkan Cook, Waiters utk Cafe di Smg,Kirim Lamaran/CV Ke: Jl.Lamper Tengah Raya No.8 Semarang 257013-03
Dicari Accounting Wanita, S1 Akuntansi, Mengerti Pajak. Lmrn lsg ke: Jl.Kartini 53 Semarang. 257020-03
1CN21A17/257242-04
Prshn Distributor Bth Sgr SALESMAN Min.SMA Sanggup Kerja dibawah Tekanan. Lmrn Kirim: Ruko Diamond Cipta Niaga Blok A/8 Smg 50175 70198664/257291-04
BUTUH: STAF ADM, PRIA,Max.35Th, Menguasai Laminasi Veneer, Pglmn Min 1Th, Bisa Bekerja Dalam Team Kirim Lam Ke PO BOX 1084/SM/AT 7DD21A17/257262-04
DIBUTUHKAN SEGERA PUSTAKAWAN Kristen/Katolik,S1 Ilmu Perpusta kaan,Usia Max32Th. Lam Ke Email:
[email protected] 7DD21A17/257267-04
OLIMART SB : Mekanik, Karyawati, Single,Penampilan Menarik,Max.25th. Majapahit 160 dpn Pasar Gayam Smg 38471574/256284-03
Cari Tukang Kayu/Mebel HPL yang pengalaman & rapi untuk kerja di Manado-Sulawesi. Hub:0811.23.9997 256450-03
BTH SGR:DRAFTER,BSA AUTOCAD GBR Bang.Lam:Kanfer Ry O-1 Bnyumanik 1CK21A17/257214-02
DIBTHKAN: AA UTK APOTEK Lmrn Kirim Ke:Jl.Sedane 12 Smg 1CK21A17/257215-02
BTH Sales TV Berbayar,Min SMA, Max 35th,Gapok,Komisi,BPJS, Krm CV Jl. Erlangga Tengah I No 49 Smg,UP EKO 46111271/257063-03
Prsh AMDK,Dicari QC/QC Lap.Wnt, min SMK/F,max30Th.Lam ke:Gatot Subroto Blok E-36 KIC Semarang GMU2101./257118-03
BTH:PENJUALAN,GUDANG Pglmn,Wnt minSMA,Jujur,Ulet&TggJwb,max35th Krm:Pekojan Ruko THD Blok A14-15 1TT21A17/257152-03
DIBUT SGR: 4 (empat HELPER KOKI ) Berpngalaman masakan Jepang+Korea Lamaran Lgkp ke: PO BOX 1303/SM 257129-03
TOSSA Smg,Magelang,Temanggung BTH KA Sales/Sales/Counter. SMS Nama-Kota-Jbtan ke:08882470006 1TT21A17/257161-03
DIBUTUHKAN SOPIR MOBIL JENAZAH Max40th,SIM B,SMA,Katolik,Bersih Rapi. Jl.Citarum Tengah Blok E-1 1CS21A17/257197-03
BTH:AO/MARKTINGKSP MulyaRaharja Jl.Supriyadi A9 Smg.085100283934 AFERRT21/257191-02
BTH APING & AA Dari Farmasi Utk Apotek Di Smg Timur.081225045588 7MJ21A17/257183-02
PRIMAGAMA GUBUG Bth:Office Boy & Tentor Fisika,Matematika.Lmr.Lkp Ruko Dukoh Palace III/41 Gubug 1CS21A17/257199-03
THE BAKERY BUTUH KASIR Wanita, SMA, Max.30th Utk Kedung Mundu Lamr Jl.MT Haryono 655, 8444674 1CS21A17/257200-03
DICARI: Marketing Min SMA, Usia Min 24Th, SIM C, Menarik. Domisili Ungaran. Hub: 085100257918 54890096/257236-03
Dicari Sopir SIM B1 kerja serabutan umur max.35thn Hub:Tambak Mas Timur 23 Semarang 1CN21A17/257241-03
DICARI: Pelaksana Pria Utk Domisili Ungaran Usia Max.40Th,SIM C,Llsn STM JurusanBangunan:085100873399 257285-03
DCR SOPIR Pribadi,SimA,Pria,Max 40th,PglmMatic,MauKrjSrabutn&Krj Krs,Jujur.Lmr:Agus Salim D20-21 MSA21A17/257303-03
DIBTH:1.Marktng,P/W.2.Estimator Pria,D3 Sipil.1&2:Usia max.30th, Jujr.KrjKrs.LmrJl.Merak No.27Smg MSA21A17/257304-03
DIBTHKAN SOPIR Sim B,Penglman Luar Kota,Max.40th.Kirim Lam Lkp ke Ruko Mutiara Marina No.27 Smg MSA21A17/257305-03
DICARI:SALES Area UNG,SMG, Snack&Drink,Pglmn.Lmr ke Tromol Pos 816 SM/SMG 50008 Kode:PPS MSA21A17/257306-03
DIBTHKAN ADMIN Berhijab,Max23Th Pnemptan Boja.Lam:SYAKIRA Wisata Ruko Gayamsari 3A Mjphit 170 Smg 7DD21A17/257263-03
DIBUTUHKAN STAF KASIR Utk Toko Roti & Pramuniaga. Lamarn Krm Ke Jl.MT Haryono No.323 Semarang 7DD21A17/257265-03
Pengalaman min 1Th, Wanita, Usia Max 35Th. Hub.081 805 800 788 7DD21A17/257268-03
BTH Sopir (SIM B1), Kernet & Gudang Kirim Lamrn ke Terboyo Megah 4 no2 Smg /
[email protected] 70198664/257286-03
Adm Ringan Wnt Penampilan Mnrk Usia +/-20th Single.085641440505 28314795/257029-02
DIBUTUHKAN ! Tukang Pijat Refleksi, Capek-Capek. Hub: 085865055881 257044-02
CR:SALES P/W u/ Mebel,Max 35Th, Min.SMU/Sdrjt.Hub:0877 3140 4067 1SD21A17/257051-02
DIBTHKAN:GURU, Segera.LPPT ULUL ABSHOR SEMARANG.C.P:085876209297 1SD21A17/257052-02
BTH Tukang KACA FILM/AC Mobil Bpglmn Hub:082136089718 Salatiga 6SG21A17/257110-02
SOPIR Berpglmn,Penampilan Rapi Lmrn Lgsg: Jl.Kalimas Barat A3/5 GMU2101./257125-02
CR: DRIVER Pria SIM A Sanggup LuarKota.Lmr:Jl.MT.Haryono 605 1TT21A17/257154-02
CR:TEKNISISOFTWARE HP bsBeramah tamah.LmrKrm:Kemuning Ry 24 Smg 1TT21A17/257155-02
DBTHKAN:PENJAHIT berpenglmn dlm bidang Tas. Lmr:Jl.S.Hatta 279 1TT21A17/257156-02
Dibthkan Capster/Terapis Salon Berpengalaman. Hub: 081326556677 257189-02
DICARI GURU PAUD,Lulusan SMA/S1 Paud. Hub:Ibu Anik 083838780765 1CS21A17/257198-02
BTH Tenaga Jahit Wanita Jahit & Woolsoom Area Smg. 082323947757 70198664/257290-02
SABTU, 21 JANUARI 2017
RUMAH DIJUAL
MAJAPAHITREGENCY Rumah Baru1OO%
BUKIT CEMARA RESIDENCE:085100742
JUAL RUMAH DEPAN PASAR AMBARAWA
RMH HM LT/LB:84m2,PAM,2KT,2KM
RMH PERUM JATISARI MIJEN Jl.Leb
JUAL: RMH HM LT.460 LB.126 pinggir
DSEWAKN:GUDANG GATSU 11A/12Siap
DJL TNH Pekarangn,Ls420m2(15x28)
LT 136m/LB 8Om - 2KM Tidur
244.T36s/d90,Mnmlis,Elegan,Permu
Jl.Jend Sudirman No.85,Tanpa
1300W, 350Jt Nego. GRAHA MUKTI
ar,LT90,LB45,ada Garasi dkt Indo
Jln Ry Pwdd-Blora. Hp:082242534181
Pakai,LT.2600,LB.800-08156698689
Di Jl.Kudan Tlogomulyo, Harga Nego
LT 152m/LB1OOm - 3KM Tidur
Kiman Yg Sdg berkembang DktUNDIP
Perantara Hub: 0819 1450 7887/
RESIDEN 57 Smg. 6282136505290
mart,299Jt Ng Bs KPR:08156562267
LT 136m/LB12Om - 4KT,Tingkat
Disc.Hrg,SukuBunga,UM & Souvenir
081 329 637 296 / 0822 4284 4385
Hub:O877 4646 2288
50062173/257136-04
7DD21A17/257277-04
RUMAH DIJUAL
RUMAH DIJUAL
RUMAH DIJUAL
RUMAH DIJUAL
RUMAH DIJUAL
257034-03
7DD21A17/257279-03
RMH T45/106m,Anglonema 12A,Prm.
TEMBALANG RMH,HM dkt UNDIP,LT/
JlCptRmh Di WATUGONG LB90/LT144
Dijual Rumah&Kantor 10KT,8KM Lok.
Permata Tembalang Semarang,550jt
LB 210/150,Tgkt PDAM/1300W,KT/KM
Dijual Tnh&Rmh SHM TP di Kauman
Kanopi,AC,Lingk Elite,Cluster,
Strategis, Kawasan Jln Gatot Subroto.
Bs Oper Kredit,H:08179467386(TP)
3/2 dkt Lap.1,5M (08122551357)TP
Salatiga.LT/LB:1468/330m2.
Sejuk,BbsBjr,Aman,Security 24Jam
LT:632m, LB: 532m. H:081329611983
Rumah Induk:6KT,2KM.Rmh Kos:4KT,
Murah 650Jt Nett.08112715605 TP.
AFT21A17/257131-05
2KM.PLN 1300W,Air PAM dan Sumur Pompa.Hub: 0813.1807.1286 257137-05
JL:RMH MEWAHSinabung 2,5Lt HGB,
Smg,10jt/th.H:Bagus-089609799425
7DD21A17/257275-02
Sltn 24,LT335 LB300-085876318118
Tegalsari Raya LT:234 / LB:615m2,
Hrg 1,5M Nego. Hub: 085876905977
54890096/257237-04
Kavling.Hub:76729318 / 76586905
Gatot Subroto ; LT/LB = 2400/1600
256327-03
JUAL RMHjl.LINGGA I/11 SMG Rmh
JUAL RUMAH HM Jl.PATIUNUS VI/17
Baru 2Lnt,5KT,Lt.265m2 Lb.390m2
Lt.90m,& Jl.Sawah Besar II/14,Ls.92m
adaPerabot.0811398998-0811289089
Hub:081235306202 & 081946549371 256506-03
1TT21A17/257176-03
JUAL:Tmpt Ush+Rmh HM L.175 dkt
Maluku Raya ; LT/LB = 293/450
JUAL RMH KNTR HM,jl.Durian Ry 19B
Arteri SH,tdk Banjir,Jl CorBeton
CP: Frengky 081805999903 RWSK
Bnymnk Smg,Lt.144,Lb.120m,4400Wt
SYUHADA RAYA SMG.089 66823 7524
Muntilan KM 5-6, Lt.2.800m2 HM
54890096/257238-04
rp.1,5M,T.0811288565/08122906907
DJUAL:RUMAH MEWAH BARU 2LT Stra
256986-03
1TT21A17/257180-03
Dijual: Rumah HM L.154m2,3KT,1KM
pendam,CCTV,Toko,ATM Ctr,Toilet
tegis,50M Dr Jl.Majapahit LT/LB:
RMH Baru HM,2lt ,Rejosari,Lt+/-180m
dapur,R.Mkn,Garasi,Taman,dll. Jl.Men
Hub:081 1277 7946 - 081804134191
109/150 unit Terbatas.Hub:
Lb300m,Fas.Lgkp.Hub:(024)76920784
dut X/18 Kalipancur. 081225678960
0821 2930 5181/08 229 229 5858
RUMAH SUBSIDI DI SEMARANG
/ 081311574343 (Serius Tdk SMS)
1CN21A17/257252-04
257010-03
42575684/257230-03
Dijual 3 Rmh. Jln Tmn Arya Mukti Tmr
JUAL RUMAH HM Type 36 Pojok,
Samping Simsix Resto
Gg.7 Pedurungan. LT 128 / LT 156 /
Bukit Flamboyan III/249 Bukitsari,View
LT/LB:89/150.Hub:081325704810
Bagus,Lt.252m,Hub:081901094000
Hub: 08122808119 / 082138754099
Griya Buana Bangetayu Rmh bersub -
70198664/257287-04
JL RMH BARU SIAP HUNI,HM di Jln
Hub:089 958 456 71, 085 726 370 999
Prambanan Brt,LT/LB150/85 dg 3KT
085 62 818 120 , 089 684 299 855
2KM,Garasi,Carpot,800Jt Cash Jan uari 699Jt HP WA 081 229 748 576
JUAL RMH HM Jl.JATI UTARA NO.4
7DD21A17/257273-04
257023-03
RMH Baru HM Tnp Prntara,Purwosari III,Lt235/Lb+/-200,Fas.Lgkp.76920784
JUAL RMH HM LB/LT:75/105,Payung Asri Barat VII/82. 081226928808 Nego 257007-02
Jual: Rmh Kos 20 Kamar, Tembalang Sltn,Km.mdi dlm. Hub:085740360903 00619639/257026-02
RMH TGH KOTA Ls92m2,3Lt,5Kt,5Km Jl.Jagalan 77 Smg.0819 1445 5245
Sltn II/52 Smg. Hub:085740360903 00619639/257025-02
Rumah Tlogosari LT.90 LB.90, 2KT 2KM,Dekat Pasar,USM,SMK,SD,
No.5 SrondolBymnkSMG.08562517645 4SL21A17/257079-02
PUSKESMAS.Hub:081 326 647474 1CN21A17/257254-03
DJL RMH Lantai Granit, 2KT,C arport
Jl.A.Yani Semarang,TanpaPrantara
Pagar Keliling, 50m Dari Jalan Raya,
HP 0819 1450 7887/0813 2963 7296
Harga Nego. Hub: 08112884459
Rmh Baru Selomas Tmr I/27A LT:
Hub:081229608483 & 081327002093
Bagus Lux Jl.Lumbungsari, Supriadi
/ disewakan, udara sejuk & view bagus
Majapahit 3KT, 2KM, Dapur, R.Mkn,
Dpn Patung Besar Bunda Maria Kerep
Rtamu,R.Kluarga. Hub:081394215588
Ambarawa. Hub: 0812 2526 6245 257298-05
Sewa: 2 Ruko 2LT, Strategis kntr
JUAL BUKIT SARI
/usaha, Abdul Rahman Saleh 255
Bukit Indah - 75Om (25 x 3O)
A-B,min.2th. Hub.081390420000
Bukit Putra - 9OOm (2O x 45)
08243832/257035-03
DISEWAKAN RUMAH di Perum Griya Estetika blok C.11 Banyumanik
ARM21A17/257117-03
JUAL:TNH 2.900m2 HM sblh SPBU Jl.Raya Magelang-Muntilan Km.5-6 Hub:081 127 77946 -081804134191 1TT21A17/257182-03
KAV,HM,120mtr 117Jt Blkg POLSEK n Blkg POM Bensin Mijen Msk hny 3rts mtr dr Jl.Raya: 08156562267
Semarang Hub: 0812 8412 1640 83596368/257043-03
DI-KONTRAKAN: RUKO 2Lntai di Jl
dktJl.Ry Ngaliyan.0813 2887 3000
BangunanBaru Hub:085 100 334 455
JUAL:GUDANG GatotSubroto Blok 7
Subroto 500Jt Cash Januari 399Jt
HUNIAN EXCLUSIFMegaResidencePdk
RUMAH LB/T 60/100 2KT 1KM(2TH)
8Jt/bln. HP WA 081 229 748 576
LT.1500m LB.900m Hub.08164283286
HP WA 081 229 748 576
PygLb65Lt90,2KT,1KM:085100610711
Jl.Tlogobiru 6 Kav5.082133738772
1TT21A17/257175-02
7DD21A17/257281-03
7MJ21A17/257186-02
AFERRT21/257194-02
TNH REJEKI Ls:288m2 di BSB Pelangi Vermillion B1/15.Hp: 081326762888 256500-02
TNH Jl.Candi Prambanan Utara II Kav
Pemandangan Istimewa Rp.5Jt/m. Hub: O877-4646-2288
No.1176 Uk.12x17m2.T:08122539130 256657-02
AFT21A17/257134-05
Setiabudi. LB:200m2. Fas Komplit
7DD21A17/257276-03
590Jt Ng.Ling OK.HP:081215296108
7DD21A17/257283-03 70198664/257292-04
Januari 599Jt. Lgsg dapat Hasil
1TT21A17/257178-02
Jual:Kavling Siap Bangun SHM (TP) LT.356m2 Sgt Cck utk istirahat hr Tua
Brt,8KT,8KM,LT120m,Hrg750Jt Cash
7DD21A17/257274-04
256815-06
MURAH: Dikontrakn Rmh Minimalis
Carport,Rp.750Jt,Hub:081575778000 257021-04
Mnyran LT220m2=440Jt Ng<320m2
219Jt Nego, Telp: 0857-1168-4000
1300Wt,Telp,3KT,1KM,R.Mkn,R.Tamu
TAMAN BUKIT ASRI (SAMBIROTO)
Rp.7M/Nego,Lokasi Karang
Luas 150/100, Kmr Tdr 3, Kmr Mnd
JUAL RMH2 Lnt T.130/150 Cluster
JL RUKO 2Lt,HM di Jl.Raya Gatot
257011-03
GRAHA CANDIGOLF BLOK A2 NO.14
AFT21A17/257133-03
Gandasuli-Brebes,Tepi Jalan Kampung
JL RMH KOST INDEN di Jl.Kalasan
14443080/257058-03
Tembalang SMG. Hub:087832343200
JUAL CPT Tnh Jl Candi Kalasan
Jl.Mulawarman dkt Tol Banyumanik
Perum Banyumanik,Lt/Lb:96/90,PAM
7DD21A17/257272-03
Jl.Maerasari II, Masuk dari Banjarsari
DIJUAL TANAH SHM Lt.6750m2,
SHM,Lt.557m2,Rp.557Jt/Nego,Lokasi
120m2 3KT,2KM.Hub.08112707990 GMU2101./257120-02
14443080/257059-03
Hub:O877-4646-2288
Rmh Dikontrk Villa Mulawarman 52
256569-04
Hubungi: 08112884459
LT.174m - Sudah Ada IMB
DIJUAL **TANAH TANAH DIJUAL **
Birahi-Brebes,Tepi Jalan Raya & Tanah
1SD21A17/257057-02
RMH SHM,LT:287 LB:150,Jl.KyMojo
DIJUAL APARTEMENT W/R Ls. 55m2
RUMAH KONTRAK ** RUMAH KONTRAK **
256990-02
1CN21A17/257251-03
/ 081311574343 (Serius Tdk SMS) 257012-03
GuestHouse SMG-Kota.081226262870
Jual: Rmh Kos L.400m2 Jl.Tembalang
082137496638, Dewi 081329080138
LT 91. Full Bangunan. Harga Nego.
RUMAH EXECUTIVE +Furniture,2LT,Ex.
MSA21A17/257310-02
7DD21A17/257278-02
1PT21A17/257297-03
BU:RUKO 3LT DI TEMBALANG RAYA
Angs 771, 158/bln. Flat. Hub: Ovien
256919-04
Full Bang,HGB.Hub:0815 6784 5679
10m,Lbr Blkg 30m :087731178440
18523178/257146-03
70198664/257289-02
DISWAKN RMH di GRAND GREEN WOOD
JlRmh HM,Pinggir Jl,Kumudasmoro
MT.Haryono ; LT/LB = 1410/700
sidi, Angs.Fix 700rban Unit Terbatas
1CN21A17/257253-02
TANAH DIJUAL
TANAH SHM Lt:460m2,Cck u/Kos2an,
JL RMH diJl.Ry Suratmo LT.247m2
LT/LB 505/670m2,View Bgs,Lbr Dpn
Dp Mulai 4Jtan, Sedia/Jual Tanah
14495429/256021-04
II/50 Smg. Hub: 085100270595
Hlman Dpan&Blkang H:08122839087
Info: 08882460088 / 082292291887
Hisyam 085225259015
Trwat,Byumanik,Bram:082220258249
LT 285/170m2,4KT,3KM,Grsi,Mushola
Perum Bumi Banjardowo Indah T.36
1TT21A17/257177-05
Dikontrakan Rumah Tingkat Jl.Badak
ada kolam ikan.Ungaran,Air melimpah,
500m Dari Arteri Sukarno - Hatta
6 Unt Pompa w/printer, 4 Tangki
Jual/Sewa Rumah, Jl.Kawi I/42 SMG
1CK21A17/257228-02
Rmh 2lt,Lt.96/Lb.120,dkt Undip,
Rmh HM LT685 LB350 Listrik 4400w
7MJ21A17/257185-04
Sabtu 21 Januari, Pukul 11.00-15.00
50062173/257135-05
7DD21A17/257280-03
257209-02
OPEN HOUSE Rmh Mewah Siap Huni
DEMPEL BARU DP 15Jt.T36 Dlm Kota
JUAL TP:SPBU Jl.Raya Magelang-
254742-03
4SL21A17/257084-03
RUMAH KONTRAK
BU Tnh HM Lt.367m,Rata,SiapBangun
Tnh Dkt SDN 2 Nongkosawit Gn.pati,Lt
Gratis Pagar Keliling,Jl.Trunojoyo XIV
1030m,Jl Pav3m,450Jt.085741150199 257017-02
Smg.1,8Jt/m2,Hub:082135100120 254392-03
JUAL TANAH HM Lt.170m2,Lok.Watu lawang Timur Rt.4/8 Gajahmungkur Rp.600Jt.0811288565/08122906907 256987-03
TNH SHM Luas:425m2, Strgs, Jl.Raya
JUAL TANAH HM 2100m Dekat Jalan Raya Salatiga. Hub:082231110617 6SG21A17/257109-02
TNH SHM L.5410m2 Ulin Banyumanik 850rb/m,Lbr Jalan 6m.08156571414 1CS21A17/257204-02
Rumah Baru 1OO%. LT.98m, LB.45m
RUMAH KUALA MAS XII/595,4KT,2KM
JUAL:TP RMH HM Jl.Seteran Dalam
JUAL RMH HM (TP) Lt.126m,Jl.Bukit
Dijual Tnh LT:1392m2 Jatisari Mijen
DIKONTR:RMH Ls.+/-400m2 Di Jln
SMG-Weleri, Cepiring Kab.Kendal,
Tnh+Bang PnggrJlnSebrangPsrMang
2Kmr Tidur Rp.46OJt*O87746462288
Hub: 0816652996 / 085727136020
Lt.371 Lb.250 Hub:0815 6511 602
Barisan-PP-Ngaliyan,Hp.0811271090
Hub:0858.6636.8812.Tanpa Perantara
Telaga Bodas.Hub:081 2294 91888
Cocok utk Usaha. Hub:081217857949
kang L185m2=500jtNg-081329299922
AFT21A17/257132-03
1TT21A17/257181-02
1TT21A17/257179-02
256807-02
1CK21A17/257227-02
257210-02
257014-03
MOBIL VARIASI
MOBIL DIJUAL * CHEVROLET *
JL.FordFiestaTrendy`14 Pth Mtc
PROMO BRIO 4JT... MOBILIO 8JT...
Panther 96, Istimewa, Full Ori, AC dbl
MERCY 300E SPORTLINE Th 1991,KM
GRAND LIVINA SV13 A/T HITAM (H)
T.DYNA RHINO BY43(6B)`97 PLAT H
KOLEKSI VELG VELG terbaru dari
Istw an.Sdr AD Kra.082136779087
BRV 10JT. HUB: 081325012898
75jt Nego. Hub: 085742159315
150 RB,Putih,Istw,Matic,Electric
SptBaru Gress 129Jt :0816665057
Light Truck/Bak Kayu,Bahan Plat
Work,Niche,Fuel.Hanya di Arvia
Besi Tebal,Kondisi Siap Kerja.
Satu Lokasi Pnh Aksi.024-8412885
Hub: 081390489289 - 085865220129
website: www.arviajaya.com
4SL21A17/257081-02
CAPTIVA DIESELA/T`2O12 ABU MET Pol H,Nol Speed *O877-4646-2288
New Mobilio`17 Bs DP Minim, Ready * HONDA *
49851698/256957-02
256809-02
Unit`16, Diskon Besar. 085866476960
AFT21A17/257130-02
Jual HONDA CITI VTEC `08 Silver
Baru, 135jt Nego. 085290352208
Trwt Siap Pakai. 08157723944
jtNego,F.Var.081325604002.SmgTmr 1CN21A17/257248-02
JUAL MOBILIO E MATIC`DES`2015
* DAIHATSU *
Putih,Hub:082137080397.(Tnp Prtra) GranMax Box (Mobil Barang) `08 ALL NEW CIVIC 1.8 Th`13 Matic
giwang Dlm I/13 Gisikdrono,Smg
Putih,Km:26rb,Hub: 081 667 8325
Barat.Hp.083838850868 (Bp.Tutus)
GMU2101./257121-03
MERCY E 200 KOMPRESSOR Th`2007
DIJUAL TERIOSType TX Manual `14 Hitam Metalik,Plat H,Knds Istmw
WranglerSAHARA 12 Pentastar
1TT21A17/257171-03
putih,ATPM Grsindo,VR20,istmw,
MITS L300 `03 HITAM,M/T PICK UP
JUAL CPT ALTIS 1,8 G A/T & VIOS G
Soft/Hard top.H:08122942966Yogya
Plat E,Hrg 62Jt.Hub:081315811900
M/T 2013, Hitam,(B), Mulus Ex Bank
4YG21A17/257094-03
MITS L300 `2013 HITAM,M/T BOX, * KIA *
Ayla ang. 1,6jtan/PU Dp.5jtan
Km:17rb(AE)Tgn1,Hub:081 126 5309
Manual. White Salatiga. Istimewa
NEW ODYSSEY`2010 Super Istimewa H Antik Hub:0812 1555 8881
1CN21A17/257245-03
XENIA X`13Tgn 1,An.Sndri,NoBaru
BRIO 15 H,TGN.I.Tm.Setiabudi 38
1TT21A17/257163-02
Banyumanik. Hub: 081 328 249240
CPT:TERIOSTX`14Hitam(AD)BsBantu ProsesKredit.Murah:085100 610711
JUAL CRV 2014 2.4 A/T An.Sdri,Putih
TAFT ROCKY `90 4 X 4 BIRU,ISTW,
Kondisi Bagus. Hub: 081390088804
XENIA Xi DLX+ 2010 M/T,PJK BARU Ors,SiapPakai,100Jt.081575257333 1CK21A17/257218-02
Dijual TAFT INDEPENDENT 96/97 Hijau.Hub:081 2288 2800 1CN21A17/257243-02
1CS21A17/257201-02
ALL NEW CRV2.4 A/T`10 SILSTONE All New CRV 2.4 A/T`07 Hitam
JAZZ IDSI MANUAL 2007 SILVER(H) Istw Skl Tdk Kcw 085100710480
* MAZDA *
Baru,Istimewa.Hub:0821 1551 7070
JUAL MAZDA 2 Merah 2013, Manual, Plat B,KM 12rban. Hub:089615384416 49851698/256955-02
CX 5 GT 2.5 Putih`13 Tgn 1, H bln 9 Hub: 08122824838 257028-02
Hub:024-3521481 / 0816653113 1PT21A17/257293-04
A.N CITY E`2016 A/T Putih Istw
JAZZ RS A/T 2011 HITAM TGN-1
Km 60rb harga 250jt 087738240008 MAZDA 2 Sedan 2010 Abu2 Plat H Manual 110jt Hub:081 665 3553 1TT21A17/257167-02
256834-02
Sunroof,Putih, KM.28 Rb, Kondisi
SWIFT AT/09 Silver an.sendiri
Istimewa, Spt Baru.081 7029 0027
Pajak Panjang 081-2282-1980 ARM21A17/257115-02
1CK21A17/257220-03
GRAND LIVINA `13 SV,Tangan pertama
KARIMUN G`03 Km.26Rb,Tgn 1,Istw
Cat Asli,(H),Kond.bgus.082326726633
TambakMas 9/101 T:0821 3780 8057 1TT21A17/257170-02
256664-02
MazdaCX7 GT Turbo 2011 putih
A.N SERENA HWS Autech`13 Abu2
SUPER JIMNY KATANA`92 Built Up
Mobil Lee,Dr.Cipto 110 T:3549494
4x4 Asli Serba Ori. T:08156571414 1CS21A17/257202-02
1TT21A17/257168-02
NEW XTRAIL `2015 Hitam 315jt
NEW ERTIGA GL2016 SILVER KM 6RB
2500cc (H).Hub:0813 9080 5777
(AB)Sgt Istw TdkKcw 085100710480 1CN21A17/257249-02
1TT21A17/257169-02
NEW SERENA 2.0HWS 15/14 100%ORI
* MERCEDEZ *
Istw Skl Tdk Kcw 085100710480 1CN21A17/257247-02
JUAL:TEANA 2.5 XV, CVT 2012 A/T
(AD)Pth.BsTT Lbh Mrh.08170577067 MERCY NEW EYES E230 CLASSIC
NEW JAZZ S A/T09 PUTIH Spt Baru
`1997 Silver,Matic,OriFresh,Full
NISSAN MARCH NISMO`11 M/T LTD,
BU:CPT TIMOR DOHC (H) Bkn Taxi
Tgn 1,Hub: 081 229 229 670
Gress 138Jt.Hub:081901721972
Options,Pjk Hidup.Hp.08562840068
Tgn.I,H,Silver 105Jt.08157785207
ors sgt Istw (37jt) 085741506245
1SD21A17/257053-03
132Jt.087832320200- 081326702650 1CK21A17/257226-02
Nasmoco:Calya ang2jt.Agya,Anvza InvaFrtnrSientaYaris081229994760 1CN21A17/257250-02
JLCPT COROLLA`98,SEG1.6,BiruMet (58jt).085747530383/081228637653 MSA21A17/257308-02
NEW HARIER`14/15,Putih,KM.2Rb.
MSA21A17/257309-02 1CK21A17/257221-02
Mobil Lee,Dr.Cipto 110 T:3549494
1PT21A17/257294-02
1CK21A17/257224-02
VELOZ HTM A/T 12,H,PjkJan BrByr
Advance,Premium.HP:081805801276
A.N CRV 2.4 A/T`2011 Htm H Istw 1TT21A17/257164-03
Brg Sgt Istw,Putih. 081548448660
* TIMOR *
JL CPT:XENIA`14,Xstd,Putih,H 1CN21A17/257244-02
1CK21A17/257223-02
JUAL:INNOVA 13 MANUAL,TG.I drBR
Siap Pakai. Hub: 081325354540
1CN21A17/257246-02
Jazz V-Tec A/T`08 Putih
INNOVA 2007 DIESEL,MATIC, Pajak
BU, BALENO 98 HIJAU, NOPOL K
* NISSAN *
4YG21A17/257093-02
Pol H, 55Jt Nego. 081 2253 2299
08243832/257031-02
Nego.ph:081326715366,08156693757 MDSRA21A/257207-02
1CK21A17/257219-02
AFERRT21/257193-02
SEG`97.Ors Istw 081228567899
JL:L300 PU`12,Tgn1,LsgPmake,Hrg
49851698/256954-03
1TT21A17/257166-02
Jl.Cempedak Slt 6 Hp.0811275674
Khs Penggemar All New Corolla
1SD21A17/257055-02
JUAL ALL NEW KIA PICANTO 2013
1TT21A17/257165-02
Siap !! (0856 4020 5678)
1CS21A17/257203-03
Plat B,Istw,117Jt.0813 1581 1900
GRAND CRV 2.4 Prestise`14 Putih
Met G Tgn1 Istw. 081 9145 73730
Hub: 08122912772 / 0811277172
1SD21A17/257054-02
4SL21A17/257083-02
Promo Thn Baru Sigra Dp.14jtan/
Mobil Lee,Dr.Cipto 110 T:3549494
* MITSUBISHI *
JUAL:JAZZVitecSporty 07 AT Biru
1CM21A17/257128-03
FORTUNER VNT TRD`14 A/T Pth H
DICARI **MOTOR MOTOR DICARI **
GR Innova`2014 Bsn M/T Hitam H
120jt Nego. Hub: 08122559481
Hub: 0821-33703223
1TT21A17/257172-04 1CK21A17/257225-04
Hitam,Original. Hub:081390078889
4SL21A17/257082-02
GMU2101./257123-04
* SUZUKI *
MSA21A17/257307-02
257003-02
Biru Putih,plat B.Hub.Jl.Puspo-
1PT21A17/257295-02
* JEEP *
70198664/257288-02 28314795/257030-02
Seat,plat 2015.Hub.0819 0111 955
PantherTurbo07Slvr(H)an.PT,102
256999-02
Chevy Spin 1.5 LTZ 2014 Matic, Pajak
1CK21A17/257217-02
7DD21A17/257284-02
1CK21A17/257222-02
08243832/257032-02
JL CAMRY NEW`2002 ISTIMEWA,79Jt bs TT Tanah.HP WA 0812 2974 8576 7DD21A17/257270-02
DIBELI TINGGI MOTOR ANDA SEMUA Type,siap dtg kermh-085100187836 1TT21A17/257173-02
MOTOR DIJUAL
SABTU, 21 JANUARI 2017
Berikan Ayah Saya Kesempatan WASHINGTON - Menjelang pelantikan Donald Trump, sang putri, Ivanka Trump meminta warga Amerika Serikat untuk memberikan ayahnya kesempatan. ”Ayah saya adalah pemersatu yang hebat. Untuk semua pengkiritik, saya ingin mengatakan, berikan dia waktu. Biarkan dia menjabat. Biarlah dia membuktikan bahwa Anda salah,” ujar Ivanka dalam wawancara dengan ABC News, Jumat (20/1). Dalam wawancara yang disiarkan pada malam menjelang inaugurasi Trump, Ivanka mengaku dia kerap mendesak ayahnya untuk tidak menulis sejumlah postingan kontroversialnya di Twitter. Ibu tiga anak itu mengatakan dia memberikan umpan balik mengenai postingan ayahnya di Twitter. ”Tentu saja, ada kalanya, saya mengatakan pada dia untuk tidak menulisnya,” tutur pebisnis berumur 35 tahun itu. Ketika ditanya apa yang akan disampaikannya kepada orang-orang yang memprotes ayahnya, Ivanka menjawab: ”Saya katakan, berikan ayah saya kesempatan.” Ivanka yang suaminya ditunjuk Trump menjadi penasihat Gedung Putih, mengundurkan diri dari binis keluarga dan label busana yang dikelolanya, demi untuk menghindari tuduhan konflik kepentingan. ”Fokus saya adalah pindah ke Washington, bepergian ke seluruh negeri dan mendengarkan serta mendapatkan umpan balik tentang bagaimana saya bisa menambah nilai positif,” tutur Ivanka mengenai hal-hal yang akan dilakukannya.(afp-31)
SM/Reuters
DEMO DI FILIPINA : Ratusan pengunjuk rasa Filipina membawa plakat bertuliskan ”@realDonaldTrump jauhi imigran Filipina” dalam protes di depan Kedubes Amerika Serikatdi Manila, Jumat (20/1) kemarin.(31)
Penolak-Pendukung Trump Bentrok WASHINGTON - Pelantikan Donald Trump menjadi Presiden Amerika Serikat (AS) diwarnai aksi protes. Tak hanya di Washington DC, AS, protes massa tersebut juga dilakukan di beberapa negara.
SM/dok
Ivanka Trump
Gembong Narkoba Diekstradisi ke AS NEW YORK - Pemerintah Meksiko mengekstradisi gembong narkoba terkenal Joaquin ”El Chapo” Guzman ke New York, Amerika Serikat. Ekstradisi ini dilakukan sehari menjelang pelantikan presiden terpilih Donald Trump sebagai presiden ke-45 AS. Pejabat-pejabat Meksiko mengatakan, pemilihan waktu ekstradisi ini merupakan hadiah pada menitmenit terakhir untuk Presiden Barack Obama dan sekaligus sebagai tanda damai bagi Trump, yang kerap menghina Meksiko dan mengancam akan mencabut kesepakatan perdagangan NAFTA yang mendasari perekonomian Meksiko. Guzman tiba di Bandara MacArthur, Long Island dengan sebuah pesawat kecil pada Kamis (19/1) malam waktu setempat. Bos kartel nakorba itu kemudian dikawal masuk ke sebuah hangar, sebelum meninggalkan bandara bersama iring-iringan sejumlah kendaraan. Paling Diburu El Chapo merupakan salah satu gembong narkoba paling diburu di dunia sebelum dia ditangkap setahun lalu. Pria berumur 59 tahun itu pernah kabur dari penjara berpengamanan tinggi di Meksiko enam bulan sebelumnya, dengan melewati sebuah terowongan. Itu merupakan pelariannya keduanya dari penjara setelah 16 tahun lalu, dia juga berhasil kabur dari penjara di Meksiko. ”Pemerintah hari ini menyerahkan Guzman Loera ke otoritas AS,” demikian statemen Kementerian Luar Negeri Meksiko. Ekstradisi ini dilakukan setelah pengadilan federal Meksiko pada Kamis (19/1) menolak keberatan dari pengacara El Chapo mengenai ekstradisi pria yang juga dikenal dengan julukan ”Shorty” itu. Guzman didakwa atas enam kasus di AS. Dakwaan tersebut termasuk pencucian uang, peredaran narkoba, penculikan, dan pembunuhan di kota-kota seperti Chicago, Miami, dan New York. Departemen Kehakiman AS pun mengucapkan terima kasih pada pemerintah Meksiko atas kerja sama dan bantuan ekstensif dalam memastikan ekstradisi Guzman Loera ke AS.(rtr-31)
SM/rtr
Joaquin ”El Chapo” Guzman
Di Washington DC, ratusan demonstran yang memprotes Trump terlibat bentrok dengan pendukung presiden terpilih AS tersebut. Bentrokan terjadi di luar lokasi acara menyambut Presiden AS yang baru pada Kamis (19/1) malam waktu AS. Para demonstran mengejek dan meneriakkan umpatan kepada pendukung Trump dan para tamu yang hendak meninggalkan acara bertajuk ‘’Deploraball’’di Washington DC. Para demonstran juga membakar poster yang mereka bawa, memicu situasi penuh asap di depan National Press Building, tempat digelarnya acara. Puluhan polisi yang berjaga di lokasi terpaksa menggunakan semprotan kimia untuk membubarkan demonstran. Polisi juga berupaya mengawal para tamu yang mengenakan gaun mewah dan tuksedo, untuk meninggalkan lokasi karena pada demonstran mengejar mereka hingga ke jalanan. Meskipun awalnya berjalan damai, unjuk rasa beranjak panas saat malam hari. Terlebih beberapa anggota pergerakan ‘alt-right’ atau sayap kanan yang dikenal rasis, dilaporkan turut hadir dalam acara itu. ”Mereka tidak peduli soal keberagaman, mereka tidak peduli soal orang-orang yang berbeda dengan mereka, mereka tidak peduli pada
homoseksual, mereka tidak peduli pada wanita, itu paling penting bagi saya sebagai seorang wanita,” kata salah satu demonstran, Alex Christopher. Sementara di New York, sejumlah selebritis kelas atas ikut serta dalam aksi demo di jalan-jalan kota itu. Mereka antara lain aktor Hollywood Robert de Niro danAlec Baldwin, sutradara peraih Oscar, Michael Moore dan penyanyi terkenal Cher. Bersama warga New York lainnya, mereka berdemo di dekat gedung Trump International Hotel yang berada di kawasan Central Park South. ”Lawan Trump setiap hari” dan ”keadilan dan hak-hak sipil bagi semua”, demikian bunyi sebagian spanduk yang dibawa massa demonstran di kota asal Trump tersebut. Di New York, mayoritas warga memilih rival Trump, Hillary Clinton dalam pemilihan presiden pada November 2016 lalu. Di Filipina ”Dia tidak memimpin dengan mandat,” kata Michael Moore dalam orasinya mengenai kemenangan Hillary dalam perolehan jumlah suara rakyat. ”Kita adalah mayoritas. Jangan menyerah. Saya tidak akan menyerah,” lanjut Moore di depan para demonstran pada Kamis (19/1) waktu setempat. Aksi demo memprotes Presiden
SM/rtr
PROTES DI JEMBATAN : Sejumlah demonstarn membawa banner di Ironbridge selama protes pelantikan Donald Trump sebagai presiden AS di Ironbridge, Inggris, Jumat (20/1).(31)
terpilih Donald Trump tidak hanya terjadi diAS, namun juga di Filipina. Ratusan warga Filipina berkumpul di dekat kedutaan AS di Manila untuk memprotes Trump menjelang pelantikannya sebagai presiden ke-45 AS pada Jumat (20/1).. Sembari meneriakkan ”Buang Trump”, para demonstran dari kelompok-kelompok sayap kiri tersebut, menyampaikan keprihatinan bahwa Trump merupakan ancaman bagi jutaan imigran Filipina yang bermukim di AS. ”Hal ini mengkhawatirkan, bahwa seorang tertuduh predator seks, seorang rasis, pria xenophobia memangku kepresidenan negara
Surat Cinta Obama untuk Rakyat AS WASHINGTON - Setelah delapan tahun, Barack Obama meninggalkan Gedung Putih, pada Jumat (20/1) waktu setempat. Mahkota kepresidenannya akan diserahkan kepada Donald Trump, yang menang dalam Pemilu 2016 atas Hillary Clinton. Menjelang detik-detik terakhir masa kepemimpinannya, Obama menuliskan sepucuk surat cinta yang ditujukan kepada warga negara AS, pada Kamis (19/1) waktu setempat. Obama menyatakan rasa sayangnya kepada Amerika dan menuliskan: ”Kau membuatku menjadi Presiden (AS) yang lebih baik, dan kau membuatku menjadi orang yang lebih baik.” Peristiwa Menakjubkan Surat terbuka Obama itu dipublikasikan di Medium. Kegiatan ini sudah menjadi tradisi turun-temurun para presiden AS agar menyampaikan pesan terakhirnya melalui surat resmi pribadi. ”Namun sebelum saya meninggalkan catatan untuk presiden ke-45 kita, saya ingin menyampaikan terima kasih saya. Adalah sebuah kehormatan bagi saya dapat menjadi presiden ke-44 kalian. Karena semua yang telah saya pelajari sewaktu saya menjadi presiden adalah pembelajaran dari kalian,” tulis Obama.
Presiden Obama sempat menyinggung beberapa peristiwa menakjubkan yang dia saksikan dengan mata kepala sendiri saat menjadi pemimpin dunia, termasuk mencari ”petunjuk” di gereja Charleston, Carolina Selatan, setelah penembakan massal, serta dapat menyaksikan kebahagiaan warganya atas legalisasi pernikahan gay. Surat itu kelayangkan pada hari yang sama ketika Obama menulis kepada Kongres dan Senat Presiden tentang Guantanamo, di mana dia mengatakan 41 tahanan masih dipenjara di sana meski harapan mereka harus pupus sebelum akhir pemerintahannya. ”Guantanamo bertentangan dengan nilai-nilai kami dan merusak keteguhan kami di dunia dan membutuhkan waktu lama untuk mengakhirinya dalam sejarah Amerika,” tulisnya. Obama tidak menuliskan ungkapan pengunduran dirinya sebagai presiden dalam surat terbuka. Sebaliknya, dia meminta masyarakat untuk terus mengambil bagian, bukan hanya sejak pemilu, tetapi seumur hidup mereka. ”Dan ketika progres tampak melambat, ingatlah: Amerika bukanlah proyek milik seseorang. Satu kata terkuat dalam demokrasi kita adalah ‘ Kami. Kamilah rakyat. Kami harus mengatasinya. Yes, we can!” tulisnya sebagai penutup. (rtr,afp-niek-31)
kapitalis terkuat di dunia,” cetus Joms Salvador, sekjen kelompok wanita, Gabriela seperti dikutip kantor berita AFP, Jumat (20/1/2017). Sekitar 300 orang yang berkumpul di dekat Kedutaan AS tersebut membawa spanduk-spanduk bertuliskan ”@realDonaldTrump hands off Filipino immigrants” dan ”Trump you’re trash”. Mereka pun secara simbolis membuang foto-foto Trump ke tong sampah. Adapun demonstran Inggris yang tidak menyetujui pelantikan Donald Trump sebagai presiden Amerika Serikat memintanya agar menghentikan rencana pembangunan tembok di perbatasan
Meksiko. Menjelang pelantikan, Jumat (20/1), sebuah spanduk bertuliskan ‘bangun jembatan, bukan tembok’ dibentang di Jembatan Menara London. Sementara sebuah speedboat yang membawa berita dengan tulisan sama dipacu di Sungai Thames. Selain itu, demonstran lain membentangkan spanduk bertuliskan ”imigran diterima di sini” dan ”migrasi lebih tua dari bahasa” di jembatan Westminster. Sejumlah protes lain juga direncanakan digelar di London dan sejumlah kota lain di Inggris, jelang upacara pelantikan. (rtr,afp-niek-31)
Warisan untuk Trump * Sanksi Rusia Pada akhir Desember lalu, Obama memutuskan menjatuhkan sejumlah sanksi tambahan kepada Rusia setelah intelijen melaporkan bahwa Moskwa melakukan peretasan dalam pemilihan umum AS untuk mendongkrak nama Trump agar menang. Salah satunya, pengusiran 35 diplomat Rusia dari AS.
* Perundingan Damai Timur Tengah Obama juga membukakan pintu bagi Trump untuk meneruskan perundingan damai di Timur Tengah. Pintu ini kembali terbuka ketika pemerintahan Obama memilih untuk abstain saat pemungutan suara mengenai resolusi PBB yang mengecam pembangunan permukiman oleh Israel di wilayah Palestina.
* Regulasi imigrasi Obama mengumumkan penghentian kebijakan imigrasi yang digunakan sejak era George W. Bush untuk memantau keberadaan seluruh umat Muslim dan Arab di AS.Program ini dianggap sebagai fondasi yang baik bagi Trump untuk menjalankan janji-janji kampanye anti imigran.
* Penjara Guantanamo Sejak awal menjabat, Obama selalu berjanji akan menutup penjara bagi para pelaku kriminal dan terorisme kelas kakap itu karena biaya operasionalnya yang dianggap terlalu besar.
* Pengurangan masa tahanan Obamamemberi pengampunan dan pengurangan masa tahanan terhadap ratusan narapidana lainnya. Selama ini, Obama dikritik karena dianggap terlalu mudah memberikan pengampunan.
SABTU, 21 JANUARI 2017
Akan Menikah di Bali ACHA SINAGA telah dilamar dan kini berencana melangsungkan pernikahan pada April mendatang. Bintang film televisi ini memilih menikah di Bali. Acha punya alasan memilih pulau itu. Bagi dia, Bali merupakan tempat strategis untuk menggelar hari bahagia. Lantaran, sang kekasih, Andy Ambarita, tumbuh besar di Sydney, Australia. ”Dia kan tumbuh besar di Sydney. Keluarga dan teman-temannya kebanyakan di sana. Bali itu berada di tengah-tengahlah antara Jakarta dan Sydney,” ujar Acha. Lebih lanjut Acha menuturkan tempat pernikahan nanti menghadap ke salah satu pantai di Bali. Sudah 60 persen persiapan. Dia menyatakan tak bisa terlalu banyak mengundang rekan pada hari bahagia itu. (dtc-51)
Ed Sheeran SM/dok
”Shape of You” Bikin Rekor
SM/dok
Berkah Bahasa Prancis ADA cerita menarik bagaimana Arifin Putra berhasil mendapatkan peran dalam karier akting dalam film pertama. Bermain dalam film Lost in Love garapam sutradara Rachmania Arunita menjadi titik awal dia berkiprah di layar lebar. Aktor kelahiran Jerman, 1 Mei 1989, itu fasih berbicara bahasa Jerman, Prancis, dan Inggris. Dan, ternyata kemampuan berbahasa asing itu membawa berkah. ”Kalau film pertama gue itu kalau nggak salah itu sama manajer gue. Apa sih? Kami bikin strategi. Dia sudah tahu tentang film ini dan teman dia yang bikin filmnya, terus dia pengen banget gue main. Kenapa? Karena syutingnya di Paris,” tutur dia. Dia melanjutkan, ”Yang diminta itu harus bisa omong bahasa Prancis.” Lost in Love merupakan film drama remaja romantis. Film ini merupakan lanjutan dari film Eiffel I’m in Love. Kala itu, Arifin baru saja memulai karier berakting di layar lebar. Sang manajer pun membuat strategi bersama Arifin untuk mendapatkan peran itu. ”Terus mengobrol sama sutradara, nyambung sama dia,” kata Arifin. Dari strategi yang disusun sang manajer, Arifin akhirnya dikasting. ”Akhirnya dia (sutradara) senang dan jadi dari situ. Namun kalau itu kan kebetulan sutradara baru. Maksudnya memang mencari yang barubaru juga. Jadi cocok,” ujar dia seraya tertawa. (dtc-51)
SM/dok
Arifin Putra
JAKARTA - Terus membuat sejarah minggu ini dengan dua singgel hit yang bikin rekor, ”Shape of You” dan ”Castle on the Hill”, penyanyi Ed Sheeran telah mengonfirmasikan akan merilis album baru. Dia mengklaim album itu telah ditunggu-tunggu. Album berjudul ˜ (dibaca ”Divide”) itu akan dirilis pada 3 Maret nanti. Untuk mengantisipasi kegairahan atas kehadiran album itu, pre-order sudah bisa dilakukan sejak saat ini. Selain itu, Ed telah memecahkan rekor streaming lagi minggu ini dengan singgel ”Shape of You” yang memecahkan rekor untuk one day’ streams
dengan jumlah streams 7.940.950. Lagu itu menggantikan posisi lagu Adele berjudul ”Hello” di posisi teratas. Ed berkomentar, ”Minggu ini sangat dahsyat! Reaksi terhadap kedua singgel baru saya sangat luar biasa dan saya tidak bisa cukup berterima kasih kepada kalian semua. Album baru saya ˜ memiliki tempat khusus di hati saya dan saya percaya ini karya terbaik
saya sejauh ini. Saya sudah tak sabar kembali dan sangat bersemangat untuk 3 Maret.” Paling Signifikan ˜ (”Divide”) adalah album ketiga Ed Sheeran. Album itu dinilai berada di jalur untuk menjadi salah satu rilisan album global paling signifikan tahun ini. Artis 25 tahun asal Suffolk itu dinilai juga sedang pada karir terbaik. Album itu hasil dari seniman yang konsisten mendorong diri ke arah hal baru, mengungkap musik lebih segar dan memakai kosakata musik tak terbatas. Terinspirasi dari pengalaman pribadi, Ed akan membawa pendengar ke perjalanan sangat pribadi. Sekaligus merefleksikan hubungan masa lalu, kenangan keluarga, karier
musik, atau waktu libur bepergian keliling dunia pada 2016. Musik dalam album itu merupakan balada indah penuh emosi, berapi-api dalam balutan musik hip hop beat, karya gitar akustik dan inovatif yang abadi. Singkat kata, musiknya istimewa. Dirilis kali pertama, Ed memecahkan rekor dengan dua singgel hit. Dia secara sempurna menyoroti perbedaan dalam spektrum musikalnya lewat Castle on the Hill”. Itu lagu untuk kampung halaman dari Framlingham, Suffolk. Singgel kedua stadium-ready dengan suara lebih rock, Shape of You”, membongkar dan membangun kembali pop modern dengan lebih dari sekadar loop pedal. (G20-51)
Metallica Bakal Manggung di Grammy NEW YORK - Penyanyi papan atas John Legend dan band metal legendaris Metallica bakal tampil pada malam penghargaan Grammy Award 2017. Penyelenggara Grammy, The Recording Academy, mengumumkan, Rabu (18/1), ajang penghargaan bergengsi bagi insan musik dunia itu akan berlangsung di Los Angeles, 12 Februari. Beyonce mendapat unggulan terbanyak pada ajang itu. Sementara John Legend, yang terkenal dengan lagu balada ”All of Me”, merupakan salah satu favorit pemenang Grammy. Penyanyi 38 tahun itu sudah memenangi 10 penghargaan dan selalu tampil sejak 2014. Metallica, salah satu grup heavy
metal paling berpengaruh, November 2016 merilis album pertama dalam delapan tahun, yang seperti album terkini Legend telat untuk bisa masuk ke Grammy. The Recording Academy juga berencana menghadirkan penyanyi country Carrie Underwood dan Keith Urban. Pemenang Grammy ditentukan berdasar jajak pendapat profesional musik. Bukan berdasar grafik penjualan lagu atau album. Komedian Inggris, James Corden, yang telah mengumpulkan basis penggemar lewat acara Stasiun TV CBS Carpool Karaoke akan menjadi pemandu acara utama Grammy tahun ini. Corden menggantikan rapper LL Cool J yang telah membawakan acara itu lima tahun berturut-turut. (ant-92)
SM/dok
Metalicca
ACARA TV Sabtu, 21 Januari 2017 TVKU 12.00 - Kabar Jawa Tengah Siang 13.00 - Female 13.30 - Zona Remaja 14.00 - Infonesia 14.30 - Lipsus News 15.30 - Kabar Jawa Tengah Sore 16.30 - Nacha 17.00 - Walking Dinner 17.30 - Promo + Adzan + Ganjel 18.00 - Kabar Daerah 18.30 - Infonesia 19.00 - Kabar Jawa Tengah Malam 20.00 - TV Edukasi 21.00 - Aku 22.00 - Bruce Lee 23.00 - Swordman RCTI 09.00 - Dahsyat Weekend 10.30 - Kabar Kabari 11.00 - Silet 11.30 - Seputar Indonesia Siang 12.00 - Baper
13.30 - My Daddy My Hero 14.15 - Barbie of Swan Lake 16.00 - Seputar Indonesia 16.30 - Price is Right 17.30 - Anak Jalanan 19.15 - Tukang Bubur Naik Haji the Series 20.15 - Dunia Terbalik 21.15 - Anugerah Cinta 23.15 - Super Combat SCTV 09.00 - Hot Shot 10.00 - FTV Pagi 12.00 - Liputan 6 Siang 12.30 - FTV Siang 14.30 - Monyet Cantik 2 16.00 - Liputan 6 Petang 16.30 - Ganteng-ganteng Serigala 18.00 - Pangeran 2 19.30 - Mermaid in Love 2 Dunia 21.00 - Cinta & Kesetiaan 22.15 - Surga yang Ke-2 ANTV 09.30 - Gara-gara Duyung
10.45 - Masha & the Bear 11.45 - Shiva 12.30 - Anandhi 14.00 - Geet 15.00 - Archana Mencari Cinta 16.00 - Gopi 18.30 - Lonceng Cinta 20.00 - Mohabbatein 22.00 - Goyang Sutra 23.00 - Ratu Ilmu Hitam INDOSIAR 08.30 - Gob And Friends 09.00 - Insectibles 09.30 - Power Ranger Super Mega Force 10.00 - Hot Issue Pagi 11.00 - Patroli 12.00 - Nenek yang Mencuri Singkong karena Lapar 14.00 - Hot Issue Sore 15.00 - Fokus 15.30 - Mengapa Aku Ditinggalkan Ibu? 17.00 - Golden Memories Reunion 18.30 - Audisi D’Academy 4 20.30 - Pantura Show 00.30 - Just for Laugh Gags 01.00 - Patroli Malam 01.30 - Fokus Malam
TRANS7 08.00 - Modern Mom 08.30 - Makan Bersama 09.15 - Detektif Rasa 10.00 - Spotlite 10.45 - Travel Cowok Keren 11.30 - Selebrita on the Weekend 12.15 - Redaksi Siang Akhir Pekan 12.45 - Kecil-Kecil Hebat 13.45 - Tau Gak Sih 14.15 - Cam On 15.00 - Mancing Mania 15.30 - Seleb Expose 16.15 - Redaksi Sore 17.00 - The Star 18.15 - Berpacu dalam Melodi 19.45 - On the Spot 20.45 - Indonesia Lawak Klub 22.00 - Hexagon War 23.00 - Volcano TRANS TV 08.00 - Indonesia Punya Cerita 08.30 - My Trip My Adventure 10.00 - Survivor
10.45 - Mission X 11.30 - My Trip My Adventure Kids 12.00 - Insert Siang 13.30 - Comedy Traveler 14.00 - Gen Why 14.30 - The Transmart 15.00 - Bro & Bray 15.30 - Dr. OZ 16.30 - Ujian Cinta 17.30 - Sinema Keluarga 19.30 - Bioskop White House Down 22.00 - Bioskop 5 Days of War TVONE 08.30 - Best World Boxing 11.00 - Kabar Siang Akhir Pekan (Live) 12.00 - Bio IN Medical Nature 12.30 - Coffee Break 13.00 - Warisan Dunia 14.00 - Butiran Ilmu 2 15.00 - Damai Indonesiaku (Live) 17.00 - Kabar Petang Akhir Pekan (Live) 19.00 - Indonesia Lawyers Club 21.00 - Apa Kabar Indonesia Malam Akhir Pekan (Live) 22.00 - One Pride MMA2
METRO TV 08.00 - Headline News 08.05 - Techno Lounge 08.30 - Agung Sedayu Group 09.00 - Headline News 09.05 - Xin Wen Highlights 09.30 - Agung Sedayu Group 10.00 - Headline News 10.05 - Cendekia 10.30 - Do It 11.00 - Headline News 11.05 - Metro Siang 12.00 - Headline News 12.05 - Newslog 13.00 - Headline News 13.05 - Kick Andy 14.30 - Layar Perak 15.00 - Headline News 15.05 - Ayo Cari Tahu 15.30 - 1000 Meter 16.00 - Headline News 16.05 - Brain Games 16.30 - Bedah Jakarta 17.00 - Headline News 17.05 - Metro Hari Ini 18.00 - Headline News 18.05 - Prime Time News 19.00 - Headline News
19.05 - Metro Highlights 19.30 - Little VIP 20.30 - Republik Sentilan Sentilun 21.00 - Headline News 21.30 - Top News MNC 08.30 - Bollywood Update 09.00 - Upin & Ipin 10.00 - Boboboy Galaxy 10.30 - Platinum Elixir Of Life 11.30 - Lintas Siang 12.00 - Suami-Istri Pemakan Sumbangan Masjid 13.30 - Tukang Becak Naik Haji 15.00 - Let’s Get Wet Indonesia Romedal & Nabila Putri 16.00 - Lintas Petang Weekend 16.30 - Indonesian Idol Junior Extra 17.00 - Shaun the Sheep 17.30 - Bernard the Bear Reborn 18.00 - Adit & Sopo Jarwo 18.30 - Upin & Ipin 20.00 - Untuk Selamanya (I’ll Never Say Goodbye) 21.30 - Middlesbrough Vs West Ham United, Live
SABTU, 21 JANUARI 2017 SM/Fista Novianti
Puluhan Korban Biro Umrah Datangi Polrestabes SEMARANG- Setelah pimpinan perusahaan biro perjalanan haji dan umrah PT Raihlah Alatas Wisata (RAW) Semarang, Eko Agung Raharjo (39) ditangkap, kemarin puluhan warga korban perbuatan tersangka mendatangi kantor Polrestabes Semarang. Kedatangan mereka untuk mempertanyakan uang yang sudah mereka setor ke tersangka. Beberapa orang langsung mengadukan hal ini ke Kapolrestabes Semarang Kombes Abioso Seno Aji, yang kebetulan berada di ruang jumpa pers Mapolrestabes usai gelar perkara. Sepasang suami istri bernama Najib (63) warga Simongan Semarang, mengaku geram de-
SEMARANG - Suasana serba merah menyambut perayaan Imlek, terlihat di sejumlah toko aksesori di Semarang. Sebagian besar didominasi hiasan ayam api. Menjelang perayaan Tahun Baru China, sejumlah toko aksesori mulai ramai pembeli. Salah satunya di Kid’s Parcel Jalan Ki Mangunsarkoro Ruko 86D. Aneka pernak-pernik khas Imlek sudah dipamerkan. Se-
Aksesori Ayam Api Mulai Diburu bagian besar didominasi hiasan ayam api, sesuai zodiak Tiongkok untuk tahun ini. Hiasan bergambar ayam api tersebut, diwujudkan dalam aneka bentuk. Seperti toples untuk tempat makanan ringan, gantun-
gan pohon, hiasan menempel di dinding, lampu hias, amplop angpau, kartu ucapan, hiasan menggantung di pintu dan masih banyak lagi.
Selain hiasan ayam api, aksesori lainnya adalah lampion, boneka Dewa Rejeki (Choi Shin Ja), pohon jeruk beserta buahnya, bunga Meihwa, buah khayangan (sien tho), gantungan nanas, angpao, lam-
pu seri, lampu laser, lampu hias Yenpou atau berbentuk uang kuno, patung Kucing Hoky, gantungan petasan, bunga Sakura, (Bersambung hlm 20 kol 3)
■ Normalisasi Banjirkanal Timur SEMARANG - Dinas PSDAProvinsi Jateng mencatat, bangunan di sepanjang sungai Banjirkanal Timur, mulai dari wilayah Kelurahan Sendangmulyo, Kedungmundu, Sendangguwo, Lamper Tengah, Lamper Lor, dan Peterongan paling banyak terdapat di sisi selatan.
SM/Muhammad Syukron
SEMARANG - Tahun ini, Badan Pendapatan Daerah Kota Semarang menaikkan target pendapatan asli daerah (PAD), dari sektor pajak hotel sebesar 12,8 persen. Tahun lalu target pajak hotel sekitar Rp 55 miliar, dan tahun ini menjadi Rp 63,4 miliar. Untuk mendorong hal tersebut, aplikasi elektornik-Tax (e-
Pajak Hotel Ditargetkan Rp 63 M ■ Sistem Online Mulai Diberlakukan tex) pun telah diluncurkan. Pajak hotel dibayarkan secara online kepada Pemkot Semarang. Dari puluhan hotel di Kota Lunpia, 10 di antaranya sudah mengaplikasikan sistem autode-
bet pajak tersebut. Hotel-hotel tersebut, yakni Hotel Pesona, Ibis, Dafam, Green Edge, Noormans, Star Hotel, Horison, Holiday Inn Express, Grand Candi, dan Pandanaran.
Rata-rata, hotel tersebut sudah mengaplikasikan sistem tersebut, sejak tiga pekan lalu. ”Target PAD Kota Semarang, naik dari Rp 886 miliar menjadi 1,08 triliun. PAD dari sektor pajak hotel pun meningkat 12,8 persen. Salah satu pro-
(Bersambung hlm 20 kol 1)
LIHAT AKSESORI : Pengunjung melihat pernik-pernik Imlek di Kid’s Parcel Jl Ki Mangunsarkoro Ruko 86D, Jumat (19/1). (63)
Tanggul di Selatan dan Barat Padat
NORMALISASI SUNGAI : Pedagang mebel bekas dan besi di Jalan Barito Raya masih beraktivitas, Jumat (20/1) siang. Kawasan ini akan segera ditertibkan. (63)
ngan ulah tersangka ini. Sebab, uang yang sudah disetorkan sebesar Rp 30 juta untuk berangkat umrah, tidak bisa dipertanggungjawabkan oleh tersangka. ”Bagaimana ini pak, uang saya hasil menabung bertahuntahun untuk umrah malah disalahgunakan,” ujar Najib. Oleh Kapolrestabes, para korban disarankan datang ke ruang Reskrim Polrestabes Semarang untuk membuat laporan. ”Kasusnya sudah ditangani, tersangka sudah ditangkap, kalau ada korban lain kami persilakan melapor secara resmi untuk proses lebih lanjut,” tandas Kapolrestabes.
Untuk sisi utara, tanggul yang dipenuhi bangunan, terdapat di wilayah Kelurahan Pedurungan Kidul, Gemah, Gayamsari, dan Pandean Lamper. Untuk tanggul di sisi barat, mulai Jembatan Majapahit terdapat di wilayah Karangtempel, Rejosari, Bugangan, Mlatiharjo, Kemijen, dan Tanjungmas. Adapun untuk sisi timur, terdapat di wilayah Sambirejo, Sawahbesar, Kaligawe, Tambakrejo, dan Terboyo Kulon. (Bersambung hlm 20 kol 5) gramnya, pembayaran pajak secara online,” ujar Wakil Wali Kota Semarang, Hevearita G Rayahu, pada acara Gathering dan sosialisasi tindak lanjut pelaksanan pajak online, sistem pembayaran pajak di Sixteen 8 Resto, Jl Ki Mangunsarkoro No 38, kemarin. (Bersambung hlm 20 kol 2)
Anda punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Kota Semarang dan sekitarnya? Kirim pesan anda dengan bahasa santun, tidak memfitnah, dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik smg (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500
Bawah Tol Kaligawe Sudah Diperbaiki KEPADA Pak Hendi dan jajarannya serta pihak-pihak terkait, kami terima kasih karena keluhan kami tidak hanya langsung ditanggapi tetapi langsung ada tindakan yang nyata. Yaitu jalan di bawah jembatan tol Kaligawe sudah diperbaiki.(0811280630) LAMPU penerangan jalan di perempatan SD Mangunsari Kecamatan Gunungpati mati sudah lima malam. Piye jal?(085600651711) GIMANA Pak Wali, kok PBB naik di atas 200%. Piye jal nek ngene? Malah semakin membuat sengsara. Semua pada naik. (085640738104 ) PAK Wali, ada lubang besar di tengah jalan seberang kawasan industri Banjardowo setelah Kali Babon jalan pantura. Mohon segera diperbaiki, karena kalau malam lampu penerangan jalan juga sering mati. Berbahaya, nggak kelihatan. (089692199915) YTH Bapak Wali Kota, sepanjang jalan MTHaryono depan SMA Sedes jalannya dibuat satu arah, PKLdan juru parkir yang di depan SMASedes banyak yang mengeluh. Pendapatan menurun drastis. Tolong segera dikembalikan 2 jalur lagi dari arah Bangkong mau ke SMASedes-Peterongan. Terima kasih.(081329155394)
(Bersambung hlm 20 kol 1)
Zuhur
Asar
Magrib
Isya
Subuh
11.53
15.15
18.06
19.20
04.16
Untuk Semarang dan Sekitarnya Sumber: Kanwil Kemenag Jateng-Pusdapro SM
Ungaran 0 menit, Salatiga 0 menit Demak - 1 menit, Kendal + 1 menit
Semula Berdagang Sebulan Sekali, Kini Diminta Pindah SEJAK Tiga tahun lalu, Pemkot mengizinkan pedagang barang antik yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Barang Antik (Padangrani), berjualan di Jl Perkutut Kota Lama. Tetapi kini setelah menjadi salah satu ikon Kota Lama, mereka diminta pindah.
■ Pedagang Padangrani Kota Lama PEDAGANG barang antik di Kota Lama atau yang disebut Padangrani, ternyata sudah dikenal hingga mancanegara. Beberapa kolektor dan turis asing, menyempatkan diri untuk datang ke tempat itu, untuk membeli barang-barang antik. Keberadaan mereka di tempat itu, berawal sejak empat tahun silam. Saat itu para pedagang hanya datang sekali dalam sebulan, ketika ada pasar rakyat di kawasan
Little Netherland itu. Kemudian mereka berjualan sekali dalam sebulan, sekali dalam sepekan, dan akhirnya setiap hari. Aktivitas perdagangan itu, juga tidak lepas dari upaya pemerintah, untuk menghidupkan kawasan Kota Lama, terutama pada malam hari. Sebelumnya, pada malam hari kawasan itu lebih mirip kota hantu, dengan beberapa gedung tua yang tak terawat. ”Dulu kami hanya berjualan di rumah. Kemudian dikumpul-
kan untuk berjualan di Kawasan Kota Lama, dalam pasar rakyat, sebulan sekali. Kemudian menjadi lebih sering sekitar sepekan sekali. Kami akhirnya dipersilahkan berjualan tiap hari,” ujar Tri Putu Dikoen (42), salah satu pedagang. Saat awal-awal berjualan, memang sepi pengunjung. Tetapi dalam dua tahun terakhir setelah kawasan itu sering menjadi lokasi berbagai event, pengunjung pun berdatangan. Keberadaan pedagang antik pun makin dikenal. Tri Putu menuturkan dia
menjual berbagai barang antik, seperti radio kuno yang masih menggunakan lampu tabung radio, kuningan, hingga bukubuku yang diterbitkan pada masa penjajahan Belanda, sekitar tahun 1800. Barang yang banyak dicari penggemar tidak tentu, karena selera masing-masing berbeda. Ada yang suka patung, lukisan, kuningan, keramik, atau barang lain. Ada pula yang memesan dicarikan sebuah barang zaman Belanda. (Bersambung hlm 20 kol 1)
SM/Hendra Setiawan
PAMERKAN KOLEKSI : Koleksi barang antik yang dijual pedagang Padangrani, Kota Lama. (63)
SABTU, 21 JANUARI 2017
KIRIMKANmateri Seputar Tugu Muda atau foto Lintas Pandang Anda ke kantor Biro Kota Suara Merdeka, Jl Merak 11ALantai II, telepon (024) 3511457, 3511467 (hunting), fax (024) 3544593. Materi juga bisa dikirim lewat e-mail:
[email protected], atau SMS ke 085641600500 dengan format, ketik stm (spasi) materi Seputar Tugu Muda. Sertakan identitas pengirim dan nomor telepon yang bisa dihubungi.
Walk In Open Hous BINA Bangsa School menggelar walk in open house, academic presentation oleh kepala sekolah sampai 21 Januari 2017, tersedia spesial promo untuk registrasi siswa baru 2017-2018 pada saat open house. Informasi Bina Bangsa School, Jl Jangli Boulevard Ngesrep 024-8502992.(zul-71)
Pelatihan Practical Parenting PAUD dan Daycare Bintang Juara Semarang menggelar Pelatihan Practical Parenting, yakni Program Sekolah Pengasuhan Anak (PSPA) bersama Ihsan Baihaqi Ibnu Bukhari. Penulis buku best seller parenting “Yuk Jadi Orang Tua Shalih Sebelum Meminta Anak Shalih”, Sabtu-Minggu (4-5/2), di Hotel Grasia Semarang. Informasi Vivi 081326603360. (H84-71)
Kopdar Orangtualogy Community KEGIATAN kopdar dan Playdate Orangtualogy akan diisi dengan ”We Time : Mom & Kiddie Yoga” pada Minggu (22/1) mulai pukul 08.00selesai di Bebibyur Spa Massage and Salon Ruko Ngaliyan Square 66, Jalan Prof Hamka. Acara dipandu Arum Sukma Kinasih, psikolog klinis dan praktisi yoga dan diisi sharing tentang Yoga Latihan Moms-Kids Yoga serta pembagian doorprize dan menikmati buah segar. Informasi pendaftaran hubungi 081328807744.(J14-71)
Warga Korban Banjir Mulai Terserang Penyakit SEMARANG - Diterjang banjir dua kali dalam seminggu, warga RT 6 RW 26 Blok 7 Perumahan Dinar Indah, Meteseh, Tembalang, mulai terserang berbagai penyakit. Sebagian besar dari mereka, merasakan demam dan gatalgatal di beberapa bagian tubuh. Banjir pertama menerjang permukiman mereka, Minggu (15/1) lalu, dengan kedalaman air mencapai 1,5 meter. Adapun banjir kedua, terjadi Kamis (19/1) kemarin. Banjir disebabkan Kali Pengkol-Babon di tepi permukiman, meluap setelah hujan deras. Agung Himawan, salah satu warga setempat mengaku banjir membuat dia merasakan gatalgatal pada bagian kaki dan tangan. Ada juga warga yang merasakan demam, flu, dan pusing. ”Tetapi
mayoritas gatal-gatal di kaki, badan serta tangan,” ujarnya saat ditemui di sekitar rumahnya, kemarin. Menurut dia, hingga saat ini aktivitas warga belum pulih benar. Banyak warga yang belum kembali ke rumah. Mereka masih mengungsi di kediaman saudara, yang dirasa lebih aman. Saat ini, hanya beberapa warga yang sudah kembali. Tinggalkan Rumah ”Yang punya saudara rumahnya dekat sini, memilih mengosongkan rumah mereka dan tinggal di kediaman saudaranya. Adapun yang sudah kembali ke
rumah, barang dan perabotannya sebagian masih diungsikan di masjid. Sebagian lagi dijemur di teras rumah,” tambahnya. Warga masih menaruh barang di masjid dekat rumah karena khawatir kemungkinan terjadinya banjir susulan. Saat ini, warga pun terus siaga jika sewaktu-waktu terjadi banjir. ”Ketika cuaca cerah, kami balik ke rumah. Tetapi kalau mendung atau hujan deras, kami tinggal di masjid. Ada bantuan dari sejumlah instasi, seperti untuk sembako, pakaian dan obat-obatan.” Ketua RW 26, Winarno menyatakan, warga pernah dijanjikan ganti rugi oleh pihak pengembang, PT Asri Sejati. Janji tersebut disampaikan dihadapan perwakilan warga dalam sebuah dialog di Kantor Kelurahan Meteseh, pada 2015 silam. Pertemuan dilakukan setelah peristiwa
banjir kala itu. Saat itu, pengembang berjanji akan memenuhi apa yang menjadi tuntutan warga, yakni ganti rugi material dalam bentuk uang tunai, sebesar Rp 850 juta. ”Waktu itu, pihak pengembang yang diwakili Imam, menyampaikan soal ganti rugi di hadapan warga dan pihak kelurahan. Kata saudara Imam, rincian ganti rugi itu akan dibawa ke pimpinan perusahaan, tetapi sampai sekarang tidak ada hasilnya,” keluhnya. Menurut dia, aktivitas pengembang malah sudah tidak terlihat lagi. Kantor pengembang di dalam perumahan pun tutup. Menurut Winarno, warga kini sangat berharap tanggul Kali Babon di tepi perumahan segera diperpanjang dan dipertinggi. Peninggian dan pemanjangan tanggul tersebut bisa menjadi salah satu solusi cepat untuk men-
gantisipasi banjir Kali Babon di wilayah mereka. ”Kami juga berharap Pemkot bisa menfasilitasi dialog kami dengan pengembang. Kami ingin direlokasi ke rumah-rumah lain, di perumahan yang masih kosong atau belum terjual. Rumah-rumah itu berada di atas perumahan kami, aman, dari banjir,” imbuhnya. Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang Widoyono menuturkan, memang kalau nanti diperlukan, pihaknya akan membuka posko kesehatan di sana. Selain obat-obatan, juga menyediakan tenaga medis untuk memeriksa korban banjir yang sakit. ”Kami juga terus memantau kondisi warga di Dinar Indah. Bila memang diperlukan, kami akan segera membuka posko kesehatan di sana,” ujar Widoyono, kemarin. (ftp,K23,K18-63)
Kader Muda NU Gelar Workshop KADER Muda NU Kota Semarang akan menyelenggarakan workshop kemadirian. Acara akan dilaksanakan pada Minggu (22/1) pukul 15.30 di Pondok Pesantren As-shodiqyah, Gayamsari. Info lebih lanjut hubungi Rahul SB 081390832395.(arw-71)
Program Doktor Ilmu Hukum PROGRAM Doktor Ilmu Hukum (PDIH)/ S-3 Unissula masih membuka pendaftaran. Perkuliahan memberikan program intensifikasi jurnal dan penulisan artikel ilmiah populer. Informasi hubungi Adji Pamungkas 081228022215.(H41-71)
Lomba Kicau Burung Dies Natalis USM DALAM rangka Dies Natalis Ke-30 Universitas Semarang (USM) akan digelar Lomba Burung Berkicau USM Jaya I, Minggu (29/1) di halaman parkir kampus tersebut, pukul 10.00-selesai, dengan total hadiah jutaan rupiah. Pendaftaran Kelas Yayasan Rp100.000, Kelas Rektor Rp 80.000, Kelas Dekan Rp 50.000. Info: 081326666664, 08156608005, 081803829002. (H41-71)
SM/Eko Fataip
BERJAGA-JAGA : Warga RT 6 RW 26 Perumahan Dinar Indah, Meteseh, Tembalang, berjaga-jaga di luar rumah untuk mengantisipasi banjir susulan, yang mengancam pemukiman mereka, Jumat (20/1). (63)
Jadi Kampung Seni, Palebon Terlihat Berwarna-warni
SM/Hendra Setiawan
BARANG ANTIK : Pedagang barang antik Padangrani di Jl Perkutut, Kawasan Kota Lama, kemarin masih bertahan. Badan Pengelola Kawasan Kota Lama masih menyusun ulang rencana relokasi mereka. (63)
Pemindahan Pedagang Padangrani Tertunda ■ Gedung Kanwil P dan K Belum Siap SEMARANG - Badan Pengelola Kawasan Kota Lama (BP2KL) masih menyusun ulang rencana pemindahan pedagang barang antik Padangrani, di Jl Perkutut, Kota Lama. Dalam rencana awal, mereka akan dipindah ke Gedung Kanwil P dan K di Jl Garuda, Desember 2016 lalu. Tetapi karena Gedung Kanwil Pdan K belum siap, kepindahan 40 pedagang tersebut diundur menjadi Maret mendatang. ”Pemindahan barang-barang di Gedung Kanwil P dan K, terhambat karena belum dianggarkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Mudah-mudahan, tahun ini bisa dilaksanakan, kepindahan pedagang Padangrani bisa dilakukan, selambat-lambatnya Maret,” kata Wakil Wali Kota Semarang, Hevearita G Rahayu, kemarin. Wanita yang akrab disapa Ita ini, menambahkan tahun ini akan ada bantuan dari keuangan pemerintah provinsi, sebesar Rp 22 miliar untuk penataan kawasan peninggalan Belanda ini. Beberapa hal pun akan dilakukan, seperti pentataan rute lalu lintas, pemberlakuan jalur untuk pejalan kaki, dan lelang proyek renovasi Gedung Oudetrap. Gedung Oudetrap, dibeli Pemkot dengan harga Rp 8 miliar, pada akhir 2014 lalu. Ita menuturkan, dalam delapan bulan ke depan, dia berharap gedung tersebut dapat digunakan untuk kepentingan pariwisata. ”Menuju kawasan heritage dunia, kawasan Kota Lama perlu dihidupkan. Aktivitas perekonomian dan lain-lain harus terus berjalan. Nantinya, kami bersama dishub akan mensosialisasi pemberlakuan pembatasan kendaraan,” ujar wanita yang juga Ketua BPK2LSemarang. Dikaji Sementara itu, pedagang Padangrani meminta agar kepindahan mereka ke gedung dikaji kembali. Menurutnya, Pedagang Padangrani sudan menjadi salah satu jujukan di kawasan kota lama. Pengunjung dari berbagai daerah, sudah mengetahui keberadaan Padangrani, yakni di dekat Gereja Blenduk, Taman Srigunting. Ketua Pedagang Padangrani, Teguh Gunawan, menuturkan adanya pedagang barang antik ini, ikut membawa daya tarik wisatawan untuk datang ke Kota Lama. Sejak berjualan menetap, pada 2014 lalu, pengunjung Kota Lama semakin meningkat. ”Kalau akhir pekan, mulai Jumat sampai Minggu, selalu dipadati pengunjung. Ada yang hanya ingin sekadar berfoto dengan barang antik, ada pula yang membelinya. Bisa dibayangkan bila Padangrani harus dipindah ke gedung, Taman Srigunting bisa sepi,” ujar Teguh. Menurutnya, Padangrani sudah menjadi daya tarik di sepanjang Jalan Letjen Suprapto, seperti halnya Gereja Blenduk dan Taman Srigunting. Karenanya, kepindahan ke gedung harap bisa dikaji. Lebih baik memperindah lapak-lapak di Padangrani. (K18,fri-63)
SEMARANG - Kelurahan Palebon, Kecamatan Pedurungan terlihat berwarna-warni. Warga memoles dinding dan trotoar di wilayah itu dengan seni mural. Lurah Palebon, Siswantoro mengatakan, untuk mengurangi kekumuhan wilayahnya masuk program kampung tematik. Sebelumnya, kondisi Palebon kumuh akibat sering dilanda banjir karena sistem drainase kurang baik. ”Kini Kelurahan Palebon disebut dengan Kampung Seni karena sepanjang jalan terlihat lukisan berwarna yang diaplikasikan pada jalan, dinding, tong sam-
pah, dan pot bunga. Terdapat pula deretan tanaman bunga yang cantik. Selain itu, banyak aktivitas warga yang menggerakkan kesenian, seperti karawitan, grup dalang oleh Ki Warseno, grup punakawan oleh anak-anak, serta kelompok rebana yang kerap tampil di setiap kesempatan,” ujarnya, Jumat (20/1). Siswantoro menerangkan, warganya kini juga diberdayakan melalui kelompok usaha mikro. Adapun produk yang dihasilkan misalnya, hiasan bunga dari lembah kain, mobil-mobilan dari limbah kayu, dan aksesori rajut dari
bahan benang. ”Saat ini, secara fisik Kelurahan Palebon sangat representatif. Anggaran sebesar Rp 200 juta yang diberikan melalui program kampung tematik sudah terserap 100% dan terlihat hasilnya untuk memperbaiki infrastruktur dan memberdayakan warga sekitar,” imbuhnya. Lebih Indah Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengapresiasi kondisi Palebon yang berubah menjadi indah. Menurutnya, area itu kini bisa menjadi salah satu tempat untuk berfoto selfie generasi muda.
”Pemandangannya jadi lebih hidup dan indah, pasti setelah saya unggah ke media sosial akan banyak yang berkunjung ke tempat ini. Tapi ingat jaga kebersihannya, jangan sampai dirusak harus dijaga bersama-sama,” tegasnya. Hendi sapaan akrabnya menerangkan, pada 2017 rencananya akan ditambahkan lima kampung tematik. Kampung itu dinamai kampung harmonis, kampung wingko, kampung kreatif, kampung serabi, dan kampung guyub yang berlokasi di Kecamatan Pedurungan. Dia meminta agar setiap kam-
Dari Membersihkan Sungai hingga Lomba Mancing ■ HUT Ke-59 Nusaputera SEMARANG - Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-59, Sekolah Nasional Nusaputera Semarang mengajak warga Kelurahan Jagalan bekerja bakti membersihkan lingkungan sekitar. Selain dibantu warga, kegiatan tersebut juga difasilitasi Dinas PSDA dan ESDM yang menyediakan alat ang-
kut sampah. Kepala Badan Eksekutif Sekolah Nasional Nusaputra G Harryman mengatakan, kegiatan itu untuk mengajarkan para siswa bersosialisasi dengan masyarakat. Di samping itu, menyadarkan siswa agar ikut menjaga lingkungan dari sampah, terutama kebersihan sungai.
“Menjadi pribadi yang cinta kebersihan lingkungan adalah dambaan semua orang. Berbagai macam cara dilakukan agar seluruh elemen masyarakat sadar untuk menjaga lingkungan dari sampah, terutama menjaga kebersihan sungai,” ujarnya, baru-baru ini. Selain resik-resik kali, kegiatan dilanjutkan lomba memancing dan pengobatan gratis. Dengan dibantu tim
SM/Dok
BERSIHKAN SAMPAH : Siswa Nusaputera kerja bakti bersama warga Jagalan Semarang membersihkan lingkungan sekitar, kemarin. (71)
medis dari relasi SMK Nusaputera 2, kegiatan pengobatan gratis itu berjalan lancar. Tak hanya itu, Sekolah Nasional Nusaputera Semarang juga mengadakan seminar kewirausahaan bertema “Be A Young Technopreneur”. Mereka mengundang Co Founder Bukalapak.com Muhamad Fajrin Rasyid. “Kami ingin memberikan wawasan dan pengalaman berwirausaha kepada siswa,” ujarnya. Respons Positif Kegiatan resik-resik kali tersebut, mendapatkan respons positif dari Camat Semarang Tengah, FX Bambang Suronggona. Apresiasi itu disampaikan dalam sambutan pembukaan kegiatan resikresik kali. Menurutnya, kegiatan tersebut harus diikuti warga sekitar lantaran membantu Pemerintah Kota Semarang dalam menata lingkungan. “Kami juga mengimbau agar seluruh komponen dari pemerintah, warga bahkan institusi pendidikan juga ikut menjaga kebersihan lingkungan, termasuk kebersihan sungai,” tambah Bambang. (zul-71)
pung tematik fokus pada satu potensi yang dimiliki atau dikembangkan. Pihaknya juga berharap partisipasi masyarakat dalam mengembangkan wilayahnya. ”Meski ada anggaran yang disediakan, yaitu Rp 200 juta tiap kelurahan, tetap didukung swadaya masyarakat guna meningkatkan wilayahnya masingmasing. Jika ada yang perlu bantuan modal usaha program pinjaman modal dengan bunga tiga persen bisa mencari informasi ke Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah,” tandasnya. (fri,K18-71)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Penjual Daging Kurangi Stok
SM/Siswo Ariwibowo
MENAWAR DAGING : Pembeli menawar daging sapi di Blok C5, Relokasi Pasar Johar, Jalan Arteri Sukarno-Hatta, Kemarin. Lantaran sepi pembeli, pedagang mengurangi stok dagangan mereka. (63)
SEMARANG - Para pedagang daging di sejumlah pasar tradional, mengurangi stok karena dalam beberapa pekan terakhir ini sepi pembeli. ”Pasar lagi adem, tidak berani ambil barang banyak dulu. Kondisi kurang menguntungkan,” kata Fatimah (70), penjual daging di Blok C5 Relokasi Pasar Johar, Kamis (19/1). Dia menjelaskan, kondisi sepi pembeli ini sudah berlangsung sepekan lebih. Untuk mengantisipasi, warga Kelurahan Sarirejo RT 1/ RW 2, Semarang Utara, itu hanya kulakan daging tak lebih dari 55 kg setiap hari. Pada kondisi normal, dia mengaku bisa kulak hingga 75-100 per Kg setiap hari. ”Setiap hari ada pemasok daging dari Boyolali. Untuk saat ini, saya beli 50-55 Kg setiap harinya. Tidak berani lebih. Daripada me-
numpuk karena sedang sepi pembeli,” kata Fatimah. Mengenai harga, lanjutnya, terbilang masih stabil. Daging sapi jenis super dia jual Rp 95.000 per kg, jenis biasa Rp 90.000 per Kg. Untuk jeroan Rp 40.000 per Kg. Menurut Fatimah, sebelum sepi dia bisa menjual rata-rata 60-70 per Kg setiap harinya. Tetapi dalam sepekan ini, paling banter laku 50 Kg per hari. Hujan Pedagang lain, Anik (55) mengatakan, menambahkan, hujan terus menerus yang terjadi belakangan ini, membuat banyak warga malas ke lokasi relokasi itu, sehingga penjualan daging ikut lesu. Dia menjelaskan harga daging sapi kualitas super Rp 95.000/Kg, kualitas biasa Rp 90.000/Kg, untuk tulang iga Rp
Perajin Tempe Minta Subsidi ■ Harga Kedelai Tinggi SEMARANG - Perajin tahu dan tempe meminta pemerintah memberikan subsidi kedelai, agar harga jual produk bisa lebih ditekan. Kenaikan nilai tukar dolar AS terhadap rupiah, membuat harga kedelai impor juga naik. Semula harga kedelai impor Rp 7.800 per kilogram, menjadi Rp 8.000 per kilogram. Perajin tahu dan tempe di Jomblang, Kurniawan (49) mengungkapkan pe-
rajin sangat membutuhkan subsidi kedelai. Selama ini, dia membeli kedelai dari distributor. Sehingga kemungkinan permainan harga sangat besar. Bahkan mereka kerap memainkan harga seenaknya. Setiap hari dia membutuhkan kedelai sekitar 1
ton, untuk memenuhi kegiatan produksi. Jika harga bahan baku kedelai naik, maka perajin harus menekan keuntungan. Untuk tempe berukuran 10 x 20 centimeter, dia mematok harga Rp 5.000 per buah dari sebelumnya Rp 3.500 per buah. Untuk ukuran 5 x 10 centimeter, sebelumnya Rp 1.500 per buah menjadi Rp 2.500 per buah. Dia mengatakan pemerintah perlu segera turun tangan, mengatasi kenaikan harga kedelai ini. Terus Diperjuangkan Harga kedelai di tingkat distributor masih mencapai Rp 8.000
per kilogram. Para perajin mengaku kesulitan memproduksi, karena harga yang ditetapkan terbilang tinggi. Mereka membutuhkan subsidi kedelai, kalau tidak maka usaha perajin tahu tempe terancam bangkrut. Ketua Puskopti Jateng, H Sutrisno Supriantoro saat dihubungi belum lama ini, mengatakan upaya meningkatkan kesejahteraan perajin tahu tempe akan terus diperjuangkan. Berbagai kendala menghinggapi mereka. Mulai dari harga kedelai tak stabil, subsidi kedelai dari pemerintah yang sampai saat
ini tak terealisasi hingga keterbatasan perlengkapan produksi tempe seperti kompor gas dan mesin pemecah kedelai. Sebab, sebagian besar para perajin masih menggunakan kayu bakar untuk memproduksi tahu tempe. Tercatat, jumlah perajin tahu tempe yang menjadi anggota Puskopti Jateng tercatat 9.226 orang. Untuk kebutuhan kedelai mereka per bulan mencapai 6.000 ton. Dengan kebutuhan itu, perajin mampu memproduksi tahu tempe hingga 25.000 ton per bulan. (K14-63)
Cita Rasa Malaysia dalam Masakan Tiongkok SEMARANG - Bagi orang Indonesia, bakmi dan kwetiau sudah tidak lagi identik dengan makanan dari Tiongkok. Keduanya banyak disajikan dalam bera-
gam masakan, seperti mi bakso, mi kopyok semarangan, bakmi jawa, mie bandung, mi lampung, atau mi surabaya. Di Restoran Bay Leaf Java
SM/dok
MAKAN SIANG : Pengunjung makan siang di Restoran Bay Leaf, Java Supermall, kemarin. (63)
Supermall, bakmi dan kwetiau diolah dengan cita rasa Malaysia, menggunakan olahan bumbu ala Penang. Aneka variasinya ada mi udang pedas ala penang, kwetiauw goreng seafood ala penang, dan kwetiauw atau mi sapi goreng ala penang. ”Selain bebek peking yang disajikan bersama nasi hainan dilengkapi dengan acar dan saus manis, menu ala penang juga jadi menu andalan. Harganya dibandrol mulai Rp 23.000,” kata Ika Parlia Sari, kasir Restoran Bay Leaf, kemarin. Menurut Ika, Restoran Bay Leaf lebih banyak menjual masakan oriental. Di antaranya mi goreng oriental, dan es teh thailand. Es teh thailand ini menjadi salah satu minuman favorit, karena rasanya yang segar. Teh asli Thailand dicampur dengan susu, sehingga warnanya jadi
oranye ini dijual dengan harga Rp 12.500. ”Menu-menu lain yang digemari yaitu es campur bay leaf, baby buncis saus XO, dan brokoli ca sapi lada hitam,” ujarnya. Saat ini, Bay Leaf belum mengeluarkan variasi menu baru
untuk tahun 2016. Pada tahun lalu, Bay Leaf mengeluarkan menu baru mi ayam rica yang terkenal pedas. “Di sini, nasi hainan bebek panggang jadi favorit. Selain itu ada nasi hainan ayam panggang madu dan nasi goreng oriental,” katanya.(K14-63)
62.000/Kg, kulitan atau babat Rp 40.000/Kg, paha Rp 95.000/Kg. Daging has dalem Rp 120.000/Kg, has luar Rp 110.000/Kg. Sementara itu, penjual daging ayam di blok yang sama, Iin (47) mengatakan, meski kondisi kurang menguntungkan, harga stabil. Harga daging rata-rata Rp 30.000 sampai Rp 31.000/Kg. Ditambahkan, sebelumnya dalam sehari bisa menjual 120 ekor, namun saat ini hanya 100 ekor/hari. “Tidak berani ambil banyak-banyak, alamnya lagi kayak gini,” katanya. Kondisi serupa dialami Ratmi (60). Penjual daging ayam potong di Pasar Peterongan itu mengaku sepi pembeli. Dijelaskan, sebelumnya, dalam sehari bisa menjual 30-40 ekor, tetapi saat ini terjual 25 ekor/hari. (arw-63)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Ratusan Liter Miras Oplosan Disita ■ Delapan Penjual Ditahan
SM/Erry Budi Prasetyo
TUNJUKKAN BUKTI : Kapolrestabes Semarang Kombes Abiyoso Seno Aji, menunjukkan barang bukti, dalam gelar perkara di Mapolrestabes Semarang, Jumat (20/1) siang. (63)
Terdakwa Satrio Divonis Delapan Bulan ■ Penyelundupan Sabu-sabu lewat Kantor Pos SEMARANG BARAT - Warga Banyumanik, John Sri Satrio Hantoro (22) yang tersangkut dalam penyelundupan sabu-sabu lewat kantor pos Semarang, dihukum delapan bulan penjara dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Semarang. Ketua majelis hakim PN Semarang Pudjo Unggul, menyatakan terdakwa Satrio bersalah secara sah dan meyakinkan, melakukan perbuatan sebagaimana diatur dalam pasal 131 Undang-Undang Nomor 35/ 2009 tentang Narkotika. Satrio ini merupakan pengambil paket sepatu wanita dari Bangkok, Thailand melalui Kantor Pos Semarang. Tetapi ternyata di dalam sepatu itu terdapat 158,33 gram sabu-sabu. ”Terdak-
wa Satrio sudah divonis hakim selama delapan bulan penjara. Ternyata dinyatakan bersalah karena tidak melaporkan adanya tindak pidana narkotika,” kata jaksa dari Kejati Jateng Danang Suro Kusumo, Jumat (20/1). Vonis hakim itu lebih ringan empat bulan, dibandingkan tuntutannya, yakni satu tahun. Sebagaimana dakwaan jaksa, paket tersebut masuk di Indonesia, Rabu Oktober 2016 sekitar
Puluhan... (Sambungan hlm 17) Dari pantauan Suara Merdeka, sedikitnya ada 15 orang yang datang ke kantor Polrestabes. Mereka sebagian besar inging melihat dan bertemu tersangka karena selama ini hanya diberi janji-janji manis. ”Saya tahu ditangkap setelah baca koran, makanya saya ke sini,” ungkap Khamdi (65) warga Penggaron, Pedurungan, Semarang. Buron Sebelumnya diberitakan, Tim Resmob Polrestabes Semarang berhasil menangkap Eko Agung Raharjo tersangka penipuan berkedok biro perjalanan haji dan umrah. Eko
jam 13.00 melalui jalur udara. Barang diselipkan dalam sol sepatu yang terbungkus kardus bercampur tas, pakaian, dan baju. Paket Kardus Kasus ini terungkap ketika kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tipe Madya Pabean Tanjung Emas memeriksa paket berupa kardus dengan alat pemindai, X Ray. Hasil pemeriksaan, diketahui ada gambar mencurigakan di dalam sol sepatu. Selanjutnya, Bea Cukai dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jateng membentuk tim menyelidiki perkara tersebut. Hingga akhirnya, terdakwa yang mengambil paket di Kantor Pos Erlangga di Jl Imam Bardjo, Pleburan, Semarang Tengah, Kamis, 13 Oktober 2010 sekitar jam 13.00. Atas vonis hakim tersebut, ter-
diduga membawa kabur uang miliaran milik nasabahnya dan buron selama dua bulan. Tersangka ditangkap di Apartemen Taman Sari Jalan Soekarno Hatta, Bandung, Senin (16/1) sekitar pukul 01.00. Dalam penindakan yang dipimpin Kasubnit I Resmob Aiptu Janadi, petugas menyita bukti setoran pendaftaran umroh dan haji, laptop, sejumlah buku tabungan dan kartu ATM serta uang tunai Rp 30 juta. Kapolrestabes Kombes Abiyoso Seno Aji, mengatakan sejauh ini sudah 141 calon jemaah umrah dan tiga calon jemaah haji, yang mengaku dirugikan tersangka. Mereka gagal berangkat ke Tanah Suci, lantaran uang setoran sudah digunakan tersangka untuk kepentingan pribadi. ”Kami masih menyelidiki aset tersangka. Yang jelas uang tersebut digunakan untuk
Semula...
dakwa Satrio di dampingi kuasa hukumnya, Murseto menyatakan menerima. Begitu juga dengan jaksa Danang yang menerima putusan hakim. Satrio mengambil paket itu atas permintaan kakaknya, Ari Aji Soka Bawono, terdakwa lain dalam berkas terpisah. Ari Aji yang juga kakak kandung terdakwa Satrio ini merupakan narapidana kasus narkotika yang telah divonis 10 tahun dan kini menghuni Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Klaten. Sebelum vonis, terdakwa Satrio meminta keringanan hukuman, karena dia hanya diancam kakaknya untuk mengambil barang dan tidak mengetahui isi paket yang ternyata ada sabu-sabunya. Hakim Pudjo juga mengingatkan agar terdakwa hati-hati dikemudian harinya supaya tidak menjadi korban kasus peredaran narkoba. (J17-63)
kepentingan pribadi. Total kerugian Rp 3.293.150.000,” kata dia. Menurut Abiyoso, uang miliaran tersebut sedianya akan digunakan untuk memberangkatkan 500 jemaah, November 2016 lalu. Selain itu, praktik penipuan yang dijalankan tersangka sangat rapi dengan sistem tambal sulam. Uang nasabah yang sudah dia pakai, akan digantikan dengan uang yang masuk setelahnya. Untuk menarik minat nasabah, tersangka sengaja membuka paket umrah dengan biaya lebih murah hingga banyak orang yang bergabung menjadi agen. Eko memberikan harga kepada agen Rp 13,5 juta hingga Rp 16,5 juta untuk satu jemaah dan selanjutnya dijual kepada calon jemaah Rp 23 juta. (G2,K44-63)
Pajak... (Sambungan hlm 17)
(Sambungan hlm 17)
”Kalau barang antik, tidak bisa mematok harga. Ini menyangkut hobi dan kesenangan. Pernah saya menjual patung dari kuningan senilai Rp 7,5 juta. Ada pula barang yang terjual puluhan ribu, dan ratusan ribu,” sambung pria asal Klaten ini. Menurutnya, kawasan Kota Lama merupakan ikon Kota Semarang, seperti halnya Jalan Malioboro di Yogyakarta. ”Tidak lengkap ke Yogyakarta, kalau tidak ke Malioboro. Demikian pula, tidak lengkap ke Semarang, kalau belum ke Kota Lama,” ujar Tri Putu, kemarin. Dia menambahkan, di Malioboro pedagang berjualan di tepi jalan. Hal itulah yang menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk mengunjunginya. Adapun di Kota Lama, ada Padangrani. Pengunjung bisa membeli suvenir barang antik atau hanya melihat-lihat saja. ”Tak jarang wisatawan dari mancanegara datang. Pernah rombongan dari Malaysia dan Jepang datang ke sini. Mereka tahu karena mendapat informasi dari rekannya yang pernah datang ke sini. Jadi Padangrani sudah dikenal juga di luar negeri,” sambugnya. Kecewa Mereka biasa buka sekitar pukul 08.00 pagi hingga pukul 23.00, kalau akhir pekan sampai pukul 00.00. Saat tutup, lapak berukuran sekitar 1,5x1,5 meter tersebut hanya ditutup dengan terpal. Ada petugas sendiri yang berjaga tiap malam. Ketua Padangrani Teguh Gunawan menuturkan, di Solo dan Yogyakarta ada pasar seni. Pihaknya bersama para anggota Padangrani pun menggagas adanya pasar seni di Kota Lunpia. Saat itum usulan tersebut mendapatkan tanggapan positif oleh pemerintah provinsi dan Kota Semarang. Pihaknya yang awalnya berdagang sebulan sekali, menjadi sebulan sekali. Kemudian diizinkan berjualan setiap hari. Mereka pun enggan disamakan dengan pedagang kaki lima (PKL). Mereka menyebut dirinya dengan pedagang penjual barang antik. ”Kami kecewa karena akhirnya diminta pindah ke gedung di belakang, di Jl Garuda. Padahal, kami ikut andil dalam meramaikan kawasan Kota Lama. Dalam tiga tahun ini, kami juga jatuh bangun dalam menjalankan usaha ini,” ujar Teguh. Pemindahan Pedagang Padangrani ke Gedung P dan K di Jl Gadura milik Pemprov sudah didengungkan sejak 2016 lalu. Hal itu seiring dengan penataan kota lama, untuk bisa masuk ke daftar tentatif World Heritage Center oleh UNESCO. (Hendra Setiawan-63)
Dalam forum tersebut, beberapa perwakilan hotel masih khawatir database hotel tersebar melalui sistem tersebut, sehingga ada yang menyalahgunakan. Adapula yang mempertanyakan dampak dari pembayaran kamar hotel yang tertunda. Hal itu menyangkut tentang denda pajak. Sesuai UU, pajak hotel ditetapkan sebesar 10 persen. Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Semarang, A Yudi Mardiana, menjelaskan dalam pengaplikasian sistem ini, Pemkot bekerja sama dengan BNI. Nantinya seluruh hotel dipasang alat server ini. Menurutnya masyarakat harus tahu pemasukan masing-masing hotel. Yudi menambahkan, adanya sistem ini, dapat meningkatkan transparasi dan akuntabilitas pembayaran pajak. Kemudian optimalisasi pengawasan transaksi, mempermudah pembayaran, serta mencegah adanya pungutan tidak resmi. Panutan Program tahap pertama sudah diikiuti 10 hotel. Ini dapat menjadi contoh dan panutan, untuk menjadi pioner bagi hotel-hotel yang lain. Harapannya, hotel lain segera mengikuti. Semarang menjadi kota ketiga di Indonesia yang sudah menerapkan sistem ini. ”Kami bersama dengan BNI, menjamin kerahasiaan database masing-masing hotel. Jika pembayaran kamar hotel terlambat, maka belum dimasukkan dalam wajib pajak. Bila kamar sudah dibayar, baru masuk objek pajak. Jadi jangan khwatir terkena denda,” sambung Yudi. Sementara itu, GM Star Hotel, Benk Mintosih, mengatakan saat ini memang saatnya transparan dan menggunakan sistem online. Dalam sistem tersebut, imbuhnya, ada lima item yang didata, yakni tanggal, total pendapatan, kamar terjual, total kamar, dan pajak yang muncul. Benk menambahkan, selama hanya lima item tersebut yang didata, tidak menjadi masalah. Sejak diterapkan tiga pekan lalu, juga belum ada keluhan atau kendala berarti. Pembayaran pajak juga menjadi lebih mudah. Pemerintah juga bisa langsung mengawasi. ”Beberapa hotel masih dalam tahap penjajakan. Pemasangan sistem juga perlu waktu. Sistemnya autodebet, karenanya, beberapa hotel juga menayakan, bila pembayaran dari pengunjung lama. Namun, sejauh ini pemerintah juga bijak dan mau menerima masukan dari pihak hotel,” tandas Benk. (K18,fri-63)
SEMARANG - Aparat Satuan Reserse Narkotika dan Obat Berbahaya Polrestabes Semarang, menyita ratusan liter minuman keras oplosan dari berbagai tempat di wilayah hukumnya. Dalam operasi penyakit masyarakat tersebut, petugas juga menahan delapan penjual minuman yang membahayakan tersebut. Mereka adalah Karsini (42), warga Pedurungan, Jumaini (41), warga Genuk, Suratmi (61), warga Semarang Utara, Jasmani (57) warga Pedurungan, Andri W (32), warga Semarang Barat, Joko Santosa (26), warga Genuk, Bekan (29), warga Semarang Tengah, dan Sunarmi (54), warga Semarang Utara. ”Delapan penjual itu kami amankan untuk diperiksa lebih lanjut. Kalau miras oplosan itu totalnya ada 733,5 liter,” ungkap Kapolrestabes Semarang, Kombes Abiyoso Seno Aji, dalam gelar perkara di Mapolrestabes Semarang, Jumat (20/1) siang. Saat disita ratusan miras oplosan tersebut ada yang masih berada di dalam jerigen dan ada juga yang sudah dikemas di dalam bekas botol air mineral, untuk siap dijual. ”Sebagian dari mereka mengaku miras tersebut didapat dari
daerah Semanggi dekat Pasar Kliwon, masuk wilayah hukum Polresta Surakarta,” ujarnya. Mereka membeli miras opolosan tersebut seharga Rp 8.700 dan kemudian dijual kembali di Semarang seharga Rp 10 ribu setiap liter. ”Kalau kulakan mereka dalam jumlah banyak,” jelasnya. Kasat Reserse Narkotika dan Obat Berbahaya Polrestabes Semarang AKBP Sidiq Hanafi, menambahkan selain itu dari salah satu pelaku yakni Joko Santosa mengaku, miras oplosannya itu diracik sendiri. Adapun komposisinya, terdiri atas alkohol murni yang kemudian dicampur dengan kunyit atau jamu tradisional yang sudah dalam bentuk kemasan. ”Cara begitu sudah dilakukannya 6 tahun terakhir ini,” ungkapnya. Sementara itu Joko Santosa mengaku barang-barang itu dia jual dengan harga Rp 10 ribu per liter di pinggir jalan, tak jauh dari rumahnya. ”Setiap hari dari pukul 17.00 sampai pukul 22.00,” jelasnya. Disingung mengenai pembelinya, Joko mengaku mayoritas adalah orang dewasa. ”Banyaknya bapak-bapak, anak muda ada tapi jarang,” ungkapnya.(K44,G2-63)
Polisi Kawal Pork Festival ■ Bentuk Toleransi Umat Beragama SEMARANG - Festival Pork Semarang yang pernah ditolak oleh sekelompok masyarakat, tetap berjalan sesuai rencana. Tak hanya itu, penyelenggaran kegiatan kuliner berbagai olahan masakan berbahan utama babi tersebut, akan mendapat pengawalan aparat Polrestabes Semarang. ”Akan kami kawal kegiatan tersebut. Kalau dalam praktiknya ada yang coba menghalangi kegiatan itu, akan kami tindak tegas,” tandas Kapolrestabes Semarang KombesAbiyoso SenoAji, saat berada di Mapolrestabes Semarang, Jumat (20/1) siang. Menurut dia, penyelenggaran kegiatan yang masuk dalam rangkaian perayaan Imlek tersebut, sudah sesuai aturan dan tidak melanggar hukum. ”Sudah sesuai prosedur dan tidak melanggar hukum, tentunya akan kami kawal,” ujarnya. Adapun pihak penyelenggara akan memberi batas atau tanda, supaya pengunjung yang datang tahu kalau itu merupakan masakan olahan daging babi. Hal itu agar warga muslim tahu dan tidak mengonsumsi masakan tersebut. ”Ada tandanya, jadi pengunjung bisa membedakan,” kata dia. Abiyoso membeberkan, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk toleransi umat beragama, sesuai dengan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika. ”Ya harus saling menghargai, karena di negara ini
Tanggul... (Sambungan hlm 17) Sementara itu, proyek normalisasi sungai Banjirkanal Timur sendiri, mulai Agustus 2017 akan dimulai dari muara yang ada di wilayah Kelurahan Tanjung Mas hingga jembatan Jalan Majapahit hingga sepanjang 6,7 kilometer dari 14,8 total panjang BKT. Pra sosialisasi pun sudah dimulai oleh Dinas Perdagangan Kota Semarang kepada pedagang spare part di wilayah Kelurahan Rejosari, Kamis (19/1). Disusul sosialisasi kepada sekitar 200 pedagang kaki lima (PKL) di Kelurahan Pandean Lamper, pada Kamis (26/1). Kepala Dinas Perdagangan Kota Semarang, Fajar Purwoto mengatakan, pihaknya memiliki amanat dari pusat untuk melakukan relokasi seluruh PKL yang berada di bantaran Banjirkanal Timur. Sosialisasi kepada PKL dan masyarakat yang ada di bantaran BKT ditargetkan rampung pada akhir Februari 2017. Semua PKL dan bangunan yang berada di bantaran BKTakan direlokasi. ”Sosialisasi yang kami lakukan merupakan tahap awal normalisasi BKT. Adapun schedule penataan selanjutnya menunggu hasil rapat pemerintah pusat. Ini adalah program dari pemerintah pusat yang harus
Aksesori... (Sambungan hlm 17) topi, busana Imlek, hiasan Dewa Jaysen atau dewa uang yang memakai topi dan kumis tipis. Selain itu, adapula makanan ringan seperti permen, jeli dan cokelat. ”Penjualan paling laris, adalah angpau dan hiasan dinding, hiasan pintu bergambar Ayam api,” tutur Pemilik Kid’s Parcel Widiastuti, Jumat (20/1). Dikatakannya, angpau banyak dicari karena akan diisi uang untuk dibagikan kepada sanak saudara. Adapula kartu ucapan Imlek. Biasanya kartu tersebut diselipkan di parcel, untuk dibagikan kepada relasi bisnis. Selain menerima permintaan eceran, dia juga menerima pesanan dari beberapa perusahaan. Hiasan tersebut untuk
tidak hanya satu agama, tetapi beragam. Untuk itu toleransi sangat penting, untuk meningkatkan kerukunan,” jelasnya. Tiga Tuntutan Informasi yang dihumpun sebelumnya, ada beberapa organisasi yang mengatasnamakan Islam, berencana mendatangi Mapolrestabes Semarang, untuk melakukan audiensi terkait penyelenggaran festival kuliner olahan daging babi tersebut, Jumat (20/1). Ada tiga tuntutan yang hendak mereka ajukan, antara lain penggagas fork festival, komunitas kuliner Semarang, supaya menghargai Semarang sebagai kota religius. Lalu, pihak kepolisian tidak gampang memberikan izin untuk kegiatan yang menimbulkan potensi gejolak di masyarakat. Wali kota harus konsekuen dan konsisten menjaga kota Semarang sebagai kota religus. ”Audiensinya tidak jadi, tetapi berubah jadi mediasi langsung dengan Kasat Intelkam,” ungkap Kasubag Humas Polrestabes Semarang Kompol Suwarna. Hasil mediasi tersebut, panitia penyelenggara diminta mengubah nama kegiatan dari Pork Festival Semarang menjadi Festival Kuliner Imlek. ”Namanya diubah menjadi festival kuliner Imlek,” ujarnya. (K44,G2-63)
dijalankan untuk mengatasi banjir di aliran Banjirkanal Timur,” katanya. Wakil Ketua Komisi C DPRD Kota Semarang, Wachid Nurmiyanto, menginginkan Pemkot Semarang, ke depan harus tegas terhadap masyarakat yang tinggal di bantaran sungai. Menurutnya, bantaran sungai berfungsi untuk akses jalan perawatan sungai. ”Kalau ada orang yang memanfaatkan lahan di bantaran sungai untuk hunian maka harus segera ditertibkan. Bukan setelah berdiri banyak bangunan baru ditindak, ini tentu saja akan menimbulkan masalah sosial,” harapnya. Ketua Komisi B DPRD Kota Semarang, Mualim menambahkan, sosialisasi harus segera ditindaklanjuti. Sehingga proses normalisasi BKTberjalan lancar. ”Pastinya nanti akan ada konflik atau permasalahan sosial yang timbul. Jadi harus segera diatasi,” tandasnya. Pihaknya pun mendorong pembangunan Pasar Klitikan, Penggaron segera diselesaikan pada 2017 ini. Sehingga semua pedagang bisa masuk ke pasar tersebut. Tidak Setuju Sementara itu, sejumlah PKL yang ditemui di Blok E dan H secara tegas mengatakan ketidaksetujuannya. Alasannya, kios yang ada di sepanjang Jalan Barito tidak mengganggu saluran air
yang ada. ”Jika dilihat, kios pedagang dengan pinggir sungai masih jauh, sekitar 60 meter dari aliran air. Tapi jika pemerintah mau menormalisasi, kami lebih setuju dan siap jika ditertibkan. Kios dipotong pun tak masalah. Asal jangan dpindah ke sana (Pasar Klitikan ñred),” kata Hamid (60), salah satu pedagang di Blok E. Hal senada juga dikatakan Ardi, pedagang variasi mobil di Blok E. Pria yang sudah berjualan di Barito sejak 1979 itu mengatakan, lebih siap jika ditertibkan dan ditata, daripada harus pindah berjualan. Ardi pun sudah beberapa kali meninjau lokasi Pasar Klitikan. Menurutnya, lokasi tersebut tidak cocok untuk pedagang seperti dirinya. ”Di Pasar Klitikan itu kiosnya sempit. Padahal di sini mayoritas pedagang skala besar. Selain itu lokasinya tidak strategis. Jika memang ada kewajiban untuk pindah, kami bisa kehilangan para pelanggan. Tolong pemerintah mempertimbangkannya,” kata Ardi. Di blok H, Ahmad Efendi (52), yang kesehariannya menjual peralatan mesin mengaku, ia dan para pedagang lain tidak pernah diberitahu secara resmi mengenai rencana pemindahan ke Pasar Klitikan. Dia menceritakan, belum pernah menerima sosialisasi atau penjelasan teknis dari dinas terkait. (H84,fri-63)
mempercantik rumah dan kantor. Widiastuti memperkirakan, peningkatan penjualan mulai ramai pada minggu ini sampai minggu depan. Penjualan aksesori Imlek, akan meningkat hingga dua kali lipat dari hari biasa. Untuk menarik minat pengunjung, dia juga memberikan promo diskon. Dia juga membuka stan di Pasar Semawis, depan klenteng Sinar Samudra pada 24-26 Januari mendatang. Berbagai persiapan menyambut Imlek juga nampak di kawasan Pecinan Semarang. Para penjual pernik-pernik pun sudah bersiap untuk menerima lonjakan orderan. Salah satunya terlihat di Jalan Beteng kawasan Pecinan, Semarang. Lia Melinda pemilik toko mengaku sebagian besar daganganya diimpor langsung dari Tiongkok. Dia menyediakan
pernik-pernik seperti lampion, pohon bunga, angpao, patung, dan peralatan barongsai. ”Kalau barongsai, kami ambil dari perajin daerah sendiri,” katanya. Toko lainnya, Pemilik Natalia Shop di Jalan MT Haryono, Debora Vanya juga sudah menyiapkan aneka aksesori khas Imlek. Lampion, bunga Meihwa, gantungan nanas, angpau, dan berbagai jenis gantungan serta pajangan bernuansa warna merah yang menjadi simbol perayaan Imlek menghiasi tokonya. Dia mengatakan pernikpernik Imlek, mencapai puncak penjualan, menjelang seminggu hingga tiga hari perayaan Imlek. ”Dalam satu minggu ini saja, penjualan pernak-pernik Imlek mulai meningkat. Aksesoris yang paling banyak terjual adalah lampu lampion dan hiasan ayam api,” katanya. (K14-63)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Dana Desa untuk Bangun Embung BANTUL - Sejak dana desa digulirkan pada 2015 hingga sekarang terus mengalami kenaikan. Bila pada 2015 hanya Rp 20,8 triliun, kemudian tahun 2016 naik menjadi Rp 46,9 triliun, maka pada tahun 2017 ini naik menjadi Rp 20 triliun dan pada 2018 diperkirakan naik menjadi Rp 120 triliun.
SM/M Nurhafid
JELASKAN PROGRAM : Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (PPPAPPKB) Jateng, Sri Kusuma Astuti menjelaskan program KKBPK dalam konsolidasi di Hotel Patra Jasa, kemarin. (37)
‘’Untuk dana desa tahun 2017, Bapak Presiden berpesan agar dana desa digunakan untuk membangun embung air, dengan tujuan daerah yang hanya tanam satu kali (lahan tadah hujan) ke depan bisa tanam tiga kali dalam satu tahun,’’ kata Menteri Desa, Pembangunan
Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo saat kunjungan kerja di Balai Desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Jumat (20/1). Presiden berpesan agar ada transparasi penggunaan dan real-
isasi penggunaan anggaran dana desa dengan setiap desa memasang baliho yang berisi programprogram pembangunan dari dana desa dan juga realisasinya. Harapannya, masyarakat tahu penggunaan dana desa dan realisasinya. ‘’Masyarakat juga harus dilibatkan dalam program dana desa dan masyarakat juga melakukan pengawasan. Jika ditemukan penyelewengan segera dilaporkan agar semua bisa bejalan sesuai keinginan masyarakat desa setempat. Itulah pentingnya transparasi dan realisasi penggunaan anggaran dana desa,’’ungkapnya. Diberi Sanksi Bagi pemerintah desa yang tidak memasang baliho program dana desa dan realisasinya, lanjut
Menteri, maka pemerintah desa akan diberi sanksi oleh Camat atau Bupati. ‘’Jadi, kalau desa belum memasang baliho itu, maka segera dicetak dan dipasang,’’pintanya. Dalam kesempatan itu Eko Putro Sandjojo mengatakan, realisasi penggunaan dana desa oleh pemerintah desa di Indonesia pada 2016 mencapai 95 persen, sedangkan kucuran dana desa dari Kementerian Keuangan ke kabupaten juga meningkat dari 80 persen pada 2015 menjadi 99,75 persen pada 2016. Sementara kucuran dana desa dari kabupaten ke desa mencapai 95 persen pada 2016. ‘’Realisasi penggunaan dana desa pada 2016 mencapai 95 persen dapat dilihat dari hasil pembangunan fisik yang
meliputi pembangunan jalan desa yang mencapai 51.000 kilometer. Hal itu tidak mungkin terlaksana jika hanya dilakukan secara terpusat. Selain itu, masih ada pembangunan sarana MCK, air bersih, jembatan, irigasi, dan lain sebagainya,’’katanya. Sementara Bupati Bantul, Suharsono, dalam kesempatan itu mengatakan, penggunaan dana desa di Desa Panggungharjo bisa menjadi contoh bagi desa lain yang realisasinya mencapai 98 persen. ‘’Saya kira apa yang menjadi program untuk penggunaan dana desa serta realisasinya bisa menjadi contoh bagi 74 desa lain di Kabupaten Bantul,’’katanya. (sgt37)
Masalah Kependudukan Makin Kompleks SEMARANG - Masalah dan tantangan program kependudukan keluarga berencana dan pembangunan keluarga (KKBPK) di Jawa Tengah (Jateng), ke depan semakin kompleks dan berat. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (PPPAPPKB) Jateng, Sri Kusuma Astuti dalam Konsolidasi Program KKBPK Pemetaan Penggarapan Wilayah Khusus di Hotel Patra Jasa, kemarin. Menurut Sri, saat ini saja angka unmet need (kebutuhan keluarga berencana yang belum terpenuhi) di provinsi ini masih tinggi. Berdasarkan survei sosial dan ekonomi nasional (Susenas) 2015, angka unmet need masih 15,6 persen dari target 9,5 persen, sedangkan berdasarkan laporan rutin pelayanan kontrasepsi tiap bulan dari kabupaten/kota secara online, sebesar 9,99 persen dari jumlah pasangan usia subur (PUS) 6.702.253 pasangan. Keikutsertaan peserta KB khususnya MKJP (metode kontrasepsi jangka panjang-Red) juga masih rendah dengan capaian 28,32 persen. Begitu pun dengan usia kawin pertama wanita mayoritas, masih di bawah 21 tahun. ”Beberapa hal yang menjadi penyebab adalah rendahnya akses informasi dan akses pelayanan program KKBPK di wilayah tertinggal, terpencil, dan terbatas (galciltas) dan khusus. Wilayah galciltas dan wilayah khusus cenderung memiliki keterbatasan terhadap akses informasi, sehingga penerimaan terhadap program serta pelayanan KB menjadi tidak semudah bila dibandingkan dengan masyarakat di wilayah perkotaan,” ungkap Sri. Kegiatan Spesifik Untuk menjawab permasalahan dan tantangan itu, pihaknya menilai rancangan kegiatan komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE) program KKBPK harus dilaksanakan intensif dengan rancangan kegiatan yang spesifik dapat menyesuaikan situasi, kondisi, serta kebutuhan masing-masing wilayah tersebut. Penggarapan program KKBPK diharapkan bisa lebih terarah. Fokus pada kewilayahan dan memperhatikan prioritas kondisi di sana, terutama pada penggarapan unmet need, pendewasaan usia kawin, atau penundaan kelahiran anak pertama dan KB pascapersalinan serta pascakeguguran. ”Selain itu, meningkatkan peranan UPPKS (usaha peningkatan pendapatan keluarga sejahtera-red), BKB (Bina Keluarga Balita), BKR (Bina Keluarga Remaja) dan BKL (Bina Keluarga Lansia), agar ketahanan serta pemberdayaan keluarga dapat dioptimalkan dalam mendukung tercapainya keluarga berkualitas,” tambah Sri. Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Jateng, Wagino juga menilai tantangan program KKBPK ke depan semakin berat. Salah satunya karena hingga saat ini masih banyak terjadi pernikahan usia dini. Sepanjang 2016 saja di Jawa Tengah ada 3.570 kasus pernikahan dini di bawah usia 16 tahun. Untuk menekan angka tersebut, pihaknya akan mengencarkan penyuluhan ke kalangan remaja agar tidak buru-buru menikah. Pihaknya memiliki 2.019 penyuluh atau petugas lapangan keluarga berencana (PLKB). Satu PLKB mengampu masyarakat di satu hingga empat desa. ”Kami juga akan berusaha mempertahankan peserta KB baru. Saat ini ada 700.000 peserta KB baru. Kami targetkan angka TFR (Total Fertility Rate) atau rata-rata kelahiran untuk tiap perempuan produktif di Jateng bisa menurun ke 2,1, saat ini masih 2,5, yang artinya tiap perempuan produktif memiliki dua sampai tiga anak,” ujarnya. (K23-37)
SM/dok
SUASANA KANTOR : Old City 3D Trick Art Museum menghadirkan gambar suasana kantor, lengkap dengan koran Suara Merdeka. (37)
Wahana Tiga Dimensi untuk Pencinta Selfie SEMARANG - Bekerja sama dengan Suara Merdeka, wahana Old City 3D Trick Art Museum memberikan hiburan foto selfie dengan latar bermacam gambar tiga dimensi (3D). Koleksi gambarnya saat ini sebanyak 108 gambar. Bahkan, gambar paling baru yang bisa dicoba pengunjung adalah Omah Kwalik, mulai Desember 2016. Gambar di wahana ini diolah oleh tim kreatif menggunakan MMT dengan bahan khusus yang didatangkan dari Jerman.
Berfoto dengan latar MMT tersebut memberikan efek kepada objek menyatu dengan gambar, atau biasa disebut efek 3D. Old City 3D Trick Art juga beberapa kali melakukan kerja sama dengan Suara Merdeka. Salah satunya adalah pada saat kegiatan Hobby Fest yang diadakan November 2016. Kerja sama ini menampilkan foto 3D ruang kerja lengkap dengan koran Suara Merdeka. Pengunjung bisa menggunakan gambar tersebut untuk berfoto selfie secara gratis.
‘’Museum 3D ini hadir untuk memenuhi kebutuhan masyarakat berwisata di Jawa Tengah, khususnya Kota Semarang, menambah tempat tujuan wisata serta menghidupkan kembali kawasan Kota Lama agar semakin marak,’’ kata Marketing Old City 3D Trick Art, Evelyn Citra. Sosialisasi Selain itu, kata dia, Old City 3D Trick Art Museum juga dapat digunakan sebagai wadah masyarakat yang memiliki hobi fotografi, masyarakat yang senang bersosialisasi melalui
media sosial, dan masyarakat yang senang mengaktualisasikan diri dengan berfoto. ‘’Old City 3D Trick Art dibuka untuk semua lapisan masyarakat, tidak dibatasi usia, jenis kelamin, dan status sosial,’’ungkapnya. Adapun koleksi gambar 3D lainnya yakni jembatan dengan dasar air terjun, diserang tarantula raksasa, bertemu degan Justin Bieber dan Cristiano Ronaldo, tokoh kartun, ikon dunia, artis, dan petualangan. Wahana ini terletak di kompleks Kota Lama Jalan Letjend Suprapto Nomor
26 Semarang, tak jauh dari Gereja Blenduk. Awalnya bangunan tersebut adalah gudang beras tua. Dicat ulang kembali dan ditata ulang. ‘’Bermacam hiburan tumbuh dan berkembang di Kota Semarang. Penyedia jasa pun didorong untuk berkreativitas lebih supaya minat masyarakat tertarik. Dari banyak hiburan itu, hiburan ilusi mata dari kami hadir. Kami memanfaatkan gambar tiga dimensi dan hobi foto selfie yang sedang menjadi tren,’’ujarnya. (akv-37)
Bangunan di Agro Centre Soropadan Tak Terawat
SM/Eko Priyono
TERLIHAT SEPI : Fasilitas Agro Centre milik Pemprov Jateng di jalur Semarang-Yogyakarta, wilayah Desa Soropadan, Pringsurat, Temanggung, sering terlihat sepi dan pemanfaatannya tidak semeriah beberapa tahun lalu. (37)
BEBERAPA tahun lalu Agro Centre Soropadan atau biasa disebut Pasar Sayur Soropadan, Kecamatan Pringsurat, Temanggung, terlihat ramai untuk ajang Soropadan Agro Expo (SAE) maupun Gelar Promosi Agribisnis (GPA). Kini, bangunan di atas lahan seluas enam hektare (ha) milik Pemprov Jateng itu, lengang. Akibatnya, beberapa bangunan terlihat kumuh dan terkesan tak terawat. Fasilitas itu milik Pemprov Jateng dan hampir seluruh kegiatan dikendalikan dari sana. Sudah barang tentu aparat di sekitar bangunan tidak banyak tahu. Kepala Desa (Kades) Soropadan Iskandar ketika ditemui di kantornya, Jumat (20/1), menyatakan tidak tahu tentang kegiatan di agro centre. Tentang kilas balik fasilitas tersebut, dia juga mengatakan tidak tahu, karena menjabat kades sejak 2013. Kades Soropadan periode
2009-2012, Kusnindaryanto (61), saat ditemui di rumahnya di Dusun Batikan, Desa Soropadan, kemarin menuturkan, sebetulnya sudah ada jadwal kegiatan rutin. Setiap Februari ada pameran hortikultura dan buah-buahan, Juni-Juli tahun ganjil ada SAE yang lingkupnya kelas internasional, dan selalu ada peserta dari luar negeri. Sementara Juni-Juli pada tahun genap ada GPAdengan lingkup Jateng. Selanjutnya setiap Oktober ada pameran kabi herbal (kacangkacangan dan bibit tanaman) herbal. Pada era kepemimpinan Gubernur Mardiyanto, setiap bulan ada pasar lelang. ‘’Kelihatannya sekarang kegiatan itu dipindahkan ke Kantor Perindag Provinsi,’’katanya. Dia menjelaskan, setiap kegiatan saat masih ramai dulu Agro Centre Soropadan selalu dikunjungi banyak orang. Ketika itu pemerintahan desa menyediakan
137 rumah warga untuk homestay. Klasifikasinya A, B, dan C. ‘’Saat tahun pertama dan kedua homestay laku, tetapi lama-lama tidak laku lagi,’’katanya. Sesuai Fungsi Semula Diceritakan, pemilik gagasan membangun fasilitas untuk menopang pembangunan sektor pertanian secara luas itu adalah Gubernur Mardiyanto. Sepulang kunjungan dari Tiongkok, Mardiyanto mampir kantor Balai Latihan Pegawai Pertanian (BLPP), yang sekarang bernama kantor Balai Pelatihan Sumber Daya Pertanian Soropadan. Ketika itu Mardiyanto bertemu kepala BLPP Ir Nasrur Abadi dan menyatakan keinginannya membangun agro centre. Atas keinginan tersebut diajukan beberapa alternatif lokasi, antara lain di dekat Bandara Adi Sumarmo, yakni di Boyolali atau Sukoharjo. Alternatif lain di kawasan pantura seperti Brebes
atau Tegal. Tetapi, setelah melihat ada lahan cukup luas milik Pemprov Jateng di Soropadan, akhirnya dipilih menjadi lokasi agro centre. Satu bulan kemudian pejabat dari sejumlah SKPD datang ke Suropadan untuk melakukan verifikasi lapangan. Berikutnya dia berulang-ulang diundang ke Semarang untuk mendiskusikan rencana membangun agro centre. Pada 2002 pekerjaan dimulai dan pada 2003 digelar Soropadan Agro Expo pertama. Fasilitasnya komplet, ada lokasi komoditas pertanian, hortikultura, perikanan, peternakan, tanaman kehutanan, tanaman langka, serta ruang untuk kajian.Ada pula home theater khusus pertanian. ‘’Petani biasanya kalau cuma mendengar siaran radio kurang jelas. Ini disediakan fasilitas audio visual, misalnya cara budi daya kentang.’’ Menurut dia, Gubernur Mardi-
yanto ketika itu sangat perhatian. ‘’Gubernur Ganjar Pranowo sebenarnya juga perhatian, tetapi mungkin karena Pak Ganjar tidak memulai dari awal, maka semangatnya kurang,’’kata kades. Pernah ada usulan dibuka pasar tani setiap pekan. Ternyata hanya bertahan tidak lama. Salah satu masalahnya, petani datang pagi, tetapi pintu ruang yang akan digunakan belum dibuka oleh petugas. Kendala lain, pimpinan kegiatan di agro centre beda instansi. Soropadan Agro Expo (SAE) di bawah kendali salah satu biro di Pemprov, sedangkan Gelar Promosi Agribisnis (GPA) di bawah wewenang Dinas Pertanian Tanaman Pangan. Menurut dia, sebaiknya fungsi dikembalikan seperti semula. Selaku warga desa dia ingin ada kegiatan rutin, sehingga ada nilai tambah untuk masyarakat sekitar. (Eko Priyono-37)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Pemprov Perlu Sinergi dengan Kampus ● Alih Kelola SMA/SMK SEMARANG - Pelimpahan pengelolaan pendidikan menengah yang kini jatuh ke tangan pemerintah provinsi, butuh diikuti munculnya kebijakan pendukung. Regulasi itu, misalnya memperkuat sinergi pemerintah dengan kalangan kampus. ”Ini penting karena kampus khususnya yang bercorak Lembaga Pendidikan Tenaga Pendidikan Keguruan (LPTK) adalah pencetak guru. Hubungan erat itu, dapat bermuara sumbang saran untuk pengelolaan pendidikan
yang berkualitas.Tentunya tanpa mengabaikan pengelolaan pendidikan dasar dan lanjutan yang kini wewenang pemkot dan pemkab,” terang dosen Unnes, Dr Edy Purwanto, kepada Suara Merdeka, kemarin. Masukan, dari kampus menjadi sangat penting. Tak hanya, karena berkenaan dengan gambaran
mewujudkan pendidikan yang ideal melainkan juga mencetak profil pendidik yang paripurna. Guru dituntut bukan hanya sekadar mengajar, namun menanamkan pendidikan karakter untuk siswa. Lompatan Mutu ”Jadi apabila sinergitas itu dijalankan dengan baik saya yakin pengelolaan kewengan ini, menjadi semacam momentum lompatan mutu pendidikan. Kampus bertugas mempersiapkan para profesional yang akan bergerak di bidang pendidikan, sedang pemerintah membuat kebijakan, sarana prasarana, dan pembiyaan untuk mendukung pencapaian mutu,” terang Edy. Sekum PGRI Jateng Dr Muhdi,
berkeinginan pengalihan kewenangan ini mampu memompa kinerja dan kualitas pendidikan secara menyeluruh. Selain itu, juga diharapkan, bisa memberi perhatian lebih pada tenaga pendidik dan nonkependidikan yang masih berstatus wiyata bakti. Berbicara mutu tidak akan terlepas dari pemenuhan kesejahteraan orang-orang yang bergerak di dalamnya. Tanpa ketinggalan memperjuangkan nasib guru dan pegawai tidak tetap. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jateng Gatot Bambang Hastowo, mengakui kesiapannya menggandeng semua pemangku kepentingan. Hubungan dengan kampus juga bakal
semakin diperkuat. Pemprov bahkan terus melakukan percepatan supaya program pengalihan sesuai tuntutan UU, dapat berjalan bagus. Menurut dia, pengelolaan kewenangan itu juga berimbas dikelolanya 43 .918 personel di bawah kendali Pemprov Jateng. Mereka sebelumnya aparatur sipil negara atau pegawai swasta yang menjadi pendidik dan tenaga nonkependidikan di 35 kabupaten kota se-Jateng. Jumlah itu merujuk keberadaan guru dan tenaga kependidikan PNS sebanyak 28.600 orang. Selebihnya adalah guru dan tenaga kependidikan swasta sebanyak 15.318 personel.(H41-47)
PAUD di Daerah Perbatasan Ditingkatkan JAKARTA - Saat ini, layanan program PAUD yang dicanangkan oleh pemerintah, khususnya dalam hal ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) untuk wilayah perbatasan Indonesia dilaksanakan di beberapa kabupaten, yaitu Kabupaten Kupang, Kabupaten Bintan, Natuna, Karimun dan Kota Batam masih perlu ditingkatkan. ”Karena PAUD belum prioritas, maka layanan program PAUD dalam bentuk bantuan pembangunan PAUD yang baru dilaksanakan di daerah terdepan, terluar dan tertinggal (3T) di Kabupaten Kupang, Karimun dan Natuna,” ujar Direktur Pembinaan PAUD Kemdikbud, Ella Yulaelawati saat ditemui di kantor Kemdikbud, Jakarta, Jumat (20/1). Ella mengatakan pembangunan PAUD di Indonesia masih perlu ditingkatkan baik dari aspek mutu maupun layanannya, terutama di daerah 3T. ”Daerah yang banyak anak usia dini yang tidak terjangkau pendidikan akan diutamakan untuk memperoleh bantuan pembangunan Unit Gedung Baru (UGB) pada daerah 3T yang belum terdapat lembaga PAUD,” tuturnya. Selain dalam bentuk pembangunan PAUD baru, program layanan lainnya yang diberikan di wilayah perbatasan adalah Bantuan Operasional Penyelenggaraan Anak Berkebutuhan Khusus (BOPABK) dan Bantuan PAUD Layanan Khusus (PAUD LK) yang diberikan di Kabupaten Bintan dan Kota Batam. ”BOP ABK PAUD diberikan dengan besaran Rp 1.500.000 per anak dengan jumlah ABK 2.500. Bantuan PAUD LK sebesar Rp 25.000.000 per lembaga PAUD,” paparnya. Mengasuh dan mendidik anak di PAUD perbatasan, diakuinya, tidaklah mudah seperti yang dialami oleh Dwi Cahaya Ningsih, seorang pelopor dan perintis PAUD di tengah suku laut. ”Faktor geografis tidak menjadi penghalang bagi Dwi Cahaya Ningsih untuk memajukan pendidikan anak usia dini di wilayahnya, Desa Kelubi, Kecamatan Bintan Pesisir, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Untuk mencapai pulau tersebut perlu waktu cukup lama,” terangnya. Bahan Ajar Selain itu, Direktorat Pembinaan PAUD juga membuat bahan ajar terkait penggunaan bahasa daerah yang ada di Indonesia yang banyak digunakan sebagai bahasa Ibu dalam menyampaikan proses pendidikan anak usia dini. ”Bahan ajar tersebut berupa buku cerita yang terdiri atas empat judul yaitu Si Tupai,Aku Suka Buah, Kucing Emas dan Siapa yang Paling Cantik,” imbuhnya. Kemudian, lanjut Ella, buku-bulu tersebut diterjemahkan ke dalam enam bahasa daerah yaitu bahasa Sunda, Jawa, Bali, Madura, Sasak dan Melayu. ”Diharapkan dengan bahan ajar berbasis bahasa Ibu ini dapat memberikan kepandaian dalam bahasa asli yang sangat penting untuk proses belajar berikutnya, karena bahasa Ibu dianggap sebagai dasar cara berpikir,” harapannya. Ella menjelaskan bahwa kepandaian yang kurang dari bahasa pertama sering kali membuat proses belajar bahasa lain menjadi sulit. ”Bahasa asli oleh karena itu, memiliki peran pusat dalam pendidikan,” jelasnya. Lembaga PAUD di daerah perbatasan diharapkan dapat mengakses Dana Alokasi Khusus Bantuan Operasional PAUD (DAK BOPPAUD) tahun 2017 di mana anggarannya sebesar Rp 3,3 triliun. ”Anggarannya meningkat dari tahun sebelumnya yaitu sebesar Rp 2,2 triliun. BOP PAUD yang merupakan bantuan dari pemerintah pusat untuk lembaga-lembaga PAUD di seluruh Indonesia terserap sebesar 92,15 persen pada tahun 2016,” tambahnya.(nya-47)
SM/dok
SAMBUT MAHASISWA: Jajaran Rektorat Unisbank menyambut kedatangan tiga mahasiswa Malaysia (depan kiri) dan lima mahasiswa (belakang kiri) yang baru saja mengikuti program student exchange di Tiongkok di kampus Mugas, kemarin.(43)
Unisbank Terima Tiga Mahasiswa Malaysia ■ Program Student Excange SEMARANG - Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang menyambut kedatangan mahasiswa luar negeri yang akan belajar melalui program Student Excange di kampus Mugas, kemarin. Ada tiga mahasiswa dari Malaysia yang kemarin bergabung, yaitu Amir Hamyah bin Muhammed, Izzudin bin Sunar, dan Muhammad Ikhwan bin Zari. Selama tiga bulan dari 20 Januari sampai Maret mendatang, ketiga mahasiswa dari Faculty of Art and Design
Universiti Teknologi Mara Kuala Lumpur itu akan belajar tentang keberagaman budaya Indonesia dan teknologi informasi. Mereka akan dibimbing oleh tim dari Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Unisbank. Pertukaran Mahasiswa Selain kedatangan mahasiswa dari Malaysia, kemarin Unisbank juga menyambut kepulangan lima mahasiswa dari Tiongkok. Mereka adalah Ajeng Aquina, Michael Surya P, Stevany Andina, Joshua Gabril
Kabes, dan Sherli Junianingrum. Mahasiswa dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) dan Fakultas Bahasa dan Ilmu Budaya (FBIB) itu baru saja mengikuti pertukaran di Zheijiang Yuejiang University of Foreign Language Tiongkok dari 12 September 2016 hingga 10 Januari 2017. Penyambutan dipimpin Rektor Dr Hasan Abdul Rozak, didampingi Pembantu Rektor Dr Taswan,Msi, Dr Widhy Setyowati MM Akt, dan Dwi Agus Diantono SKom MKom, serta Dekan FBIB Dr Sugeng Purwanto, MA, Dekan FEB Dr
Kebinekaan Sedang Diuji
SM/Zulkifli Z Fahmi
BERI KULIAH UMUM: Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono memberikan kuliah umum di depan para mahasiswa Unika Soegijapranata, di Ruang Teater Gedung Thomas Aquinas Lantai 3 Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata, Jumat (20/1).(47)
SEMARANG- Kebinekaan bangsa Indonesia sedang diuji. Mulai dari isu SARA hingga munculnya gerakan intoleransi. Menurut Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono, salah satunya karena gelombang globalisasi yang melampaui batasbatas negara. Dengan begitu, informasi dari luar dengan mudahnya masuk ke Indonesia. ”Globalisasi juga membawa gerakan intoleransi dan separatis masuk ke Indonesia. Saat ini tengah berkembang aliran Islam Transnasional yang membawa budaya luar masuk ke Indonesia. Padahal, Indonesia mempunyai budaya yang luhur,” terang orang nomor satu di satuan kepolisian Jawa Tengah itu saat mengisi kuliah umum di Ruang Teater Gedung Thomas Aquinas Lantai 3 Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata, Jumat (20/1).
Dari hasil survei , dari 1.200 pemuda, 90%-nya masih punya kecintaan dengan Indonesia. Sementara, 50%-nya tidak setuju terhadap adanya radikalisme dan kekerasan. Pasalnya, radikalisme tidak sesuai dengan nilai agama apa pun dan Pancasila. Rektor Unika Soegijapranata, Prof Dr Y Budi Widianarko mengemukakan kampus yang dipimpinnya terus mengembangkan proporsi keragaman. Dengan begitu, Unika bisa menjadi potret Indonesia kecil. ”Spirit Unika jelas, yaitu Talenta Pro Patria Et Humanitate. Bakat dan kemampuan para mahasiswa Unika nantinya harus dipersembahkan sebesar-besarnya bagi Tanah Air dan kemanusiaan. Ketika para calon mahasiswa Unika mulai memasuki dunia kuliah harus membawa spirit nasionalisme,” tegas Prof Budi. (zul-47)
Suara Merdeka-Undip Siapkan Kelas Kerja Sama SEMARANG - Universitas Diponegoro dan Suara Merdeka mempersiapkan pelaksanaan kerja sama di bidang pendidikan, sumber daya manusia, dan teknologi. Menindaklanjuti Nota Kesepahaman yang telah ditandatangani belum lama ini, tim dari kedua lembaga itu membahas detail persiapan dan teknis pelaksanaan untuk mewujudkan kerja sama tersebut. Tim Undip yang dipimpin Wakil Rektor III Dr Budi Setiyono membahas rincian langkah-langkah perwujudan kerja sama bersama tim Suara Merdeka yang dipimpin CEO Suara Merdeka Network Kukrit SW, Kamis (19/1) di ruang rektor Undip.
Kedua belah pihak sepakat membentuk kelas kerja sama, promosi, dan event bersama. Salah satu program studi yang sedang dipersiapkan adalah Printing Technology. Printing Technology termasuk salah satu ilmu terapan yang belum dikembangkan secara akademik penuh di Indonesia. ”Beberapa program studi lain akan dikembangkan sesuai dengan keahlian yang dimiliki Suara Merdeka,”kata Kukrit. Pengembangan Budi Setiyono menyambut positif tawaran kelas kerja sama itu. ”Apalagi bersama Suara Merdeka yang sudah memiliki expertise di bidangnya serta jejaring yang luas. Kita optimistis,”urai dia.
Sebagai tindak lanjut, kedua belah akan segera menggelar workshop untuk menyusun detail teknis serta road map pengembangan ke depan. ”Kita perlu rencanakan pengembangan hingga lima tahun dan sepuluh tahun ke depan, sehingga kelas kerja sama ini nantinya dapat berkembang sebagai entitas pendidikan penuh,” tambahnya. Kukrit menuturkan, rencana pembentukan kelas kerja sama merupakan iktikad Suara Merdeka untuk memberikan sumbangsih bagi masyarakat. ”Kami memiliki tenaga-tenaga profesional yang senior, memiliki kompetensi profesi yang sudah diakui dan juga kemampuan akademik. Melalui kerja
sama ini, tenaga-tenaga andal itu dapat membagikan ilmu dan pengalaman. Dengan keterlibatan Undip, kepakaran kami akan diperkaya muatan akademisnya,”ujarnya. Bidang pelatihan dan pengembangan SDM sudah dirintis melalui Suara Merdeka Institute, yang secara reguler menyelenggarakan kelas-kelas pelatihan untuk masyarakat. Selain kelas kerja sama, Suara Merdeka dan Undip bersinergi mempromosikan program-program Undip Career Center (UCC) dan Undip Business and Enterpreneur Career (UBEC) sebagai ikon enterpreneurship, bukan hanya di Jawa Tengah tetapi di Indonesia.(D7, H41-47)
Bambang Sudiyatno, dan Dekan FTI Dr Y Suhari M MSi. Rektor Hasan Abdul Rozak menuturkan, kedatangan tiga mahasiswa dari Malaysia dan kepulangan lima mahasiswa dari Tiongkok merupakan salah satu bentuk implementasi program kerja sama Student Excange dengan perguruan tinggi di luar negeri dari berbagai negara, di antaranya Malaysia, Thailand, Singapura dan Amerika Serikat. Sebelumnya, Unisbank memberangkatkan empat mahasiswa Fakultas Pariwisata, yaitu Arif Febry, Malinda Nurhida, Arina Farakh Hana, dan Bhisma Adi.
Mereka dikirim ke Malaysia untuk mengikuti International Internship Program di E-City Hotel, Subang Jaya, Selangor, selama kurang lebih enam bulan. Hasan menambahkan, Student Excange adalah salah satu tahapan untuk mencapai visi misi Unisbank, yaitu menciptakan lulusan yang berdaya saing global. ”Dengan program student exchange ini, kami berharap lulusan punya daya saing global, memiliki wawasan yang luas, dan kemampuan yang teruji. Ini merupakan salah satu misi Unisbank,” ujar Hasan. (F3-43)
Kemdikbud Evaluasi SPK JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) masih melakukan evaluasi terhadap keberadaan satuan pendidikan kerja sama (SPK) atau sekolah-sekolah internasional. Dengan demikian, mutu dan sistem pembelajaran yang dihadirkan dapat terjaga, seiring dengan semakin bertambahnya jumlah sekolahsekolah internasional di Indonesia. ”Evaluasi terhadap SPK-SPK belum selesai, kita minta bantuan Balitbang (Kemdikbud) untuk melakukan evaluasi itu. Nanti hasilnya kita tunggu, masih kita evaluasi menyeluruh,” ujar Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Hamid Muhammad, di Jakarta, kemarin. Diakui bahwa jumlah SPK di Indonesia terus bertambah. Di satu sisi, hal tersebut memberikan efek baik bagi pendidikan di Indonesia, karena semakin banyak muncul sekolah-sekolah yang berkualitas. Namun, tidak tertutup kemungkinan ada SPK-SPK yang tidak menjalankan proses pembelajaran yang sesuai dengan yang ditawarkan kepada masyarakat. ”Ada beberapa laporan masyarakat yang masuk ke kita soal keberadaan SPK-SPK yang nakal. Kita minta bukan sekedar SPK, tapi memenuhi janjinya dengan mengedepankan kualitas,” paparnya. Menurutnya, sangat dimungkinan ada SPK yang terkena sanksi dari hasil evaluasi yang tengah dilakukan Kemdibud. ”Bisa dimungkinkan SPK terkena sanksi jika kualitas dari sekolah-sekolah tersebut tidak sesuai dengan yang dijanjikan. Bisa saja statusnya SPK-nya kita cabut dan kembali ke status sekolah nasional,” jelasnya. Lebih lanjut pihaknya juga mendorong SPK turut berkontribusi terhadap pengembanngan kualitas pendidikan di Indonesia. Salah satunya dengan pembinaan sekolah-sekolah di sekitarnya. ”Tolong SPK membuka diri karena selama ini dianggap sekolah mahal dan eksklusif. Kami minta kerja sama dan melakukan pembinaan kepada sekolah-sekolah lain untuk menularkan yang baik, sehingga bisa diadopsi. Dengan demikian dapat berkontribusi kepada kemajuan pendidikan di seluruh indonesia,” harap Hamid. Sementara itu, pengamat pendidikan, Indra Charismiadji mengatakan bahwa Kemdibud belum memiliki sistem dan tim untuk melakukan pengawasan dan kontrol terhadap keberadaan SPK. ”Dasar masalahnya adalah, SPK yang diizinkan pemerintah lebih dari 400 sekolah. Tapi tidak ada tim untuk melakukan kontrol dari Kemdikbud, selama ini hanya diserahkan kepada dinas,” ujar Indra. Oleh karena itu, dirinya berharap kepada pemerintah untuk membentuk tim guna melakukan pengawasan terhadap sekolah-sekolah internasional itu. Dengan demikian, mutu dapat benar-benar terjaga. (K32-47)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Petinju Semarang Dikhawatirkan Bela Daerah Lain ■ Dampak Pembekuan Pertina Semarang
SM/Lanang Wibisono
LATIHAN: Taufik Hidayat (kiri) bergabung dalam latihan rutin PSIS di Stadion Jatidiri Semarang.
Empat Pemain Terhukum Bergabung PSIS SEMARANG - Empat pemain terhukum kasus sepak bola gajah musim kompetisi 2014-2015, bergabung latihan dengan para pemain PSIS. Meski belum ada kepastian soal upaya penghapusan sanksi, Taufik Hidayat, Andik Rahmat, Elina Soka, dan Frengky Mahendra tetap ikut dalam proses pembentukan tim PSIS jelang Divisi Utama 2017. Direktur Teknis PSIS Setyo Agung Nugroho mengatakan, empat pemain tersebut memang diminta manajemen untuk ikut berlatih di bawah asuhan pelatih kepala Subangkit. Harapannya, jika ada perkembangan
soal upaya penghapusan sanksi, empat pemain ini bisa segera didaftarkan PSIS. Apalagi saat ini, PSIS sedang melakukan seleksi untuk beberapa posisi. “Memang belum ada kepastian soal sanksi tersebut. Tapi kami sangat berharap ada pengampunan, sehingga para pemain yang terhukum bisa melanjutkan karier di sepak bola Indonesia,” katanya, Jumat (20/1). Sebagaimana diberitakan, Komdis PSSI memberi hukuman berat kepada
para pelaku sepak bola gajah antara PSS Sleman vs PSIS pada 26 Oktober 2014 lalu. Dalam laga babak 8 Besar Divisi Utama saat itu, PSS menang 3-2, namun kelima gol tercipta dari aksi bunuh diri. Beberapa pelaku sepak bola kedua tim itu, mulai manajer, pelatih hingga pemain mendapatkan sanksi hukuman larangan bermain sepak bola resmi selama lima tahun hingga seumur hidup serta denda Rp 50 juta Rp 200 juta. Gagal Dibahas Upaya pengajuan pengampunan pun gagal dibahas dalam Kongres PSSI pada 8 Januari lalu. Hanya kasus sanksi bagi mantan pengurus PSSI yang akhirnya diputuskan. Anggota Executive Committee (Exco)
PSSI yang juga CEO PSIS Yoyok Sukawi mengatakan, agenda pengampunan sanksi untuk pemain memang tak dibahas dalam kongres. Pembahasan ini ditunda dalam rapat Exco PSSI usai kongres yang waktunya belum ditentukan. “Hal itu karena yang mengajukan pengampunan sanksi saat Kongres sangat banyak jumlahnya. Jadi tidak mungkin bisa dibahas semua. Ada kasus match fixing, kericuhan di lapangan, dan beberapa kasus lain selain kasus PSIS dan PSS,” kata anggota Exco PSSI Yoyok Sukawi. Meski ditunda, dirinya akan berusaha untuk terus mengupayakan upaya pengampunan ini. “Nanti akan ada rapat Exco lanjutan untuk membahas khusus masalah sanksi pemain,” tandasnya. (H71,H85-71)
Putra SMP Theresiana 1 Tantang Tri Tunggal ■ Final BBS Cup 2017
SM/Krisnaji Satriawan
LEWATI LAWAN : Pemain tim putra SMP Krista Mitra Briyan (kiri) berusaha melewati adangan lawan saat bertanding pada semifinal BBS Cup di Lapangan Basket Sekolah Bina Bangsa, Jumat (20/1).(71)
SEMARANG - Pertandingan seru bakal tersaji pada final kelompok SMP putra Kejuaraan Basket Antarsekolah BBS Cup 2017. Tim putra SMP Theresiana 1 akan menantang tim putra SMP Tri Tunggal. Pada semifinal di Lapangan Basket Sekolah Bina Bangsa, Jumat (20/1), SMP Theresiana 1 mengalahkan tim putra SMP Krista Mitra dengan 56-36. Adapun putra SMP Tri Tunggal terlalu tangguh bagi SMP Semesta dengan meraih kemenangan telak 72-24. Untuk putri, SMPTerang Bangsa akan berjumpa dengan putri Domenico Savio di partai puncak. Putri Terang Bangsa menyingkirkan SMP Theresiana 1 dengan 5512 pada babak empat besar. Adapun putri Domenico Savio mengalahkan putri SMP Maria Mediatrix dengan 43-11. Pada laga lain, tuan rumah putra SD Bina Bangsa harus mengakui keunggulan putra Terang Bangsa 10-44 dalam perebutan tempat ketiga. Jalannya pertandingan antara putra SMP Theresiana 1 melawan Krista Mitra berlangsung dalam
tempo cepat sejak kuarter petama digulirkan. Jual beli serangan terjadi di babak pembuka tersebut. Andalkan Kecepatan Mengandalkan kecepatan dari Nelson dan Nico, Theresiana terus menekan pertahanan lawan. Kuarter pertama tim asuhan Arief Djazuli itu unggul jauh dengan 19-5. Pada kuarter kedua, justru menjadi momen bagi SMP Krista Mitra. Tim arahan Gideon Mujianto itu berhasil memperkecil jarak angka. Babak tersebut berakhir 27-20, untuk keunggulan Theresiana. Usai rehat, tempo permainan makin meningkat. Unggul dalam teknik dan kecepatan, Theresiana menemukan permainan terbaik. Marcel dkk berhasil memperlebar selisih poin dengan 43-25 pada kuarter ketiga. Dan akhirnya, mereka mampu menutup kuarter keempat dengan 56-36 dan memastikan tiket final. ”Anak-anak masih sering gugup jika mendapat tekanan. Dengan demikian, kerap salah komunikasi antara pemain. Tapi mereka sudah berjuang maksimal dalam laga ini,” tutur Gideon Mujianto, pelatih putra SMP Krista Mitra usai laga.(H85,H71-71)
SEMARANG- Belum adanya kejelasan mengenai pengaktifan kembali Pengurus Persatuan Tinju Nasional (Pertina) Kota Semarang disesalkan banyak kalangan, termasuk dua pelatih tinju Semarang pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Solo 2009 dan Banyumas 2013, Agus Triyono dan Supriyadi. Kedua pelatih Sasana Tinju Suara Merdeka itu juga mengkhawatirkan kondisi ini akan berdampak pada perpindahan para petinju potensial Semarang ke daerah lain pada penyelenggaraan Porprov 2018 mendatang. “Para petinju selama ini berharap bisa tampil membela daerahnya masing-masing demi prestasi dan kebanggaan daerah. Selain itu, ada bonus materi dari masing-masing daerah yang cukup untuk menyejahterakan mereka,” ujar Supriyadi di sela-sela latihan sore di GOR Trilomba Juang, kemarin. Hal itulah yang selama ini dicari para petinju. Ketika kegiatan Pertina tidak ada dan kepengurusan mengalami pembekuan seperti ini, maka praktis para petinju hanya mengandalkan pembinaan dan pelatihan dari sasana mereka masing-masing. “Kami tetap berharap Musyawarah Kota (Muskot) Pertina Semarang segera digelar secepatnya, sehingga persiapan kontingen Porprov 2018 lebih matang,” tandas Supriyadi. Untuk Sasana Tinju Suara Merdeka, sampai saat ini masih konsisten mempersiapkan para petinju untuk bertanding dan terus berlatih secara rutin tiap Senin-Jumat sore di GOR Trilomba Juang. Dalam kondisi seperti ini, para pelatih dituntut kreatif dalam menyusun program latihan. “Kami sering menyusun program latihan yang variatif, terkadang sehari fisik dan sehari berikutnya teknik pukulan. Semua itu dilakukan agar para petinju tidak mudah bosan,” sambung Agus Triyono yang sehari-hari bertugas sebagai pegawai negeri sipil (PNS) di Kelurahan Sekayu. Dalam penyelenggaraan Porprov Banyumas 2013 lalu, duet pelatih tinju ini berhasil menyumbangkan dua emas, satu perak, dan lima perunggu. Seluruh petinju yang tampil dan meraih medali dalam Porprov ini berasal dari Sasana Suara Merdeka. (jos-71)
Handry TM Siap Pimpin Dekase SEMARANG - Handry TM menyatakan siap maju menjadi calon ketua Dewan Kesenian Semarang (Dekase). ”Awalnya saya tidak berminat maju menjadi calon Ketua Dekase. Namun karena didorong rekan-rekan dan saat itu belum muncul namanama calon, maka saya mau,” kata Handry TM, kemarin. Sementara itu, musyawarah DaeSM/dok rah (Musda) Dewan Kesenian Handry TM Semarang (Dekase) rencananya akan digelar di Taman Budaya Raden Saleh (TBRS) Semarang, Sabtu (21/1). Ditanya soal program, Handry mengatakan, sudah mempersiapkan. Salah satu yang menjadi fokusnya adalah mendorong Pemerintah Kota Semarang membangun Museum Semarang. ”Kesenian harus diurus orang yang tahu seni dan mau mengabdi. Mengerti dan mengabdi tidak bisa tiba-tiba. Untuk itu Dewan Kesenian jangan dipimpin pejabat atau anggota legislatif, karena nantinya akan memunculkan konflik kepentingan,” kata Bambang Sadono, anggota DPD RI tersebut. Dia menilai Handry TM berjuang di kesenian cukup lama. Rekor pengabdian Handry di bidang seni, tidak perlu diragukan lagi. ”Saya dulu tidak mau dipilih lagi menjadi Ketua DKJT, karena saya anggota DPRD Jateng,” tuturnya. Tokoh kesenian Kota Semarang, Djawahir Muhammad mengapresiasi sejumlah nama calon ketua yang muncul. Hanya saja ia berharap, Dekase diurus oleh seniman. ”Handry TM paling berpeluang memimpin Dekase empat tahun ke depan. Karena Handry memenuhi kriteria seniman yang telah menghasilkan banyak karya. Handry mampu merangkul semua seniman yang tersebar di kantong-kantong seni dan budaya di Kota Semarang,” tutur Djawahir. Pimpinan teater Lingkar, Maston mengungkapan, siapa pun yang terpilih menjadi ketua Dekase harus bisa menjadi samudera. Paham dan mau mendengar keinginan yang dipimpin. ”Memimpin Dekase, diperlukan keluasan samudera yang luar biasa,” kata Maston. Sementara, Agoes Dewa optimistis Handry akan terpilih menjadi ketua Dekase. Dia yakin, jika Handry tepilih menjadi ketua Dekase, mampu bermitra dengan Pemkot dalam memajukan pembangunan kesenian di Kota Semarang. ”Dari sekitar 100 peserta yang saya hubungi, separuhnya separohnya menyatakan dukungannya kepada Handry,” kata Agoes. Salah seorang panitia Musda Dekase, Sukamto menuturkan, awalnya bursa calon Ketua Dekase sepi. Tetapi sepekan menjelang musda, sejumlah nama bermunculan. Nama yang santer disebut di kalangan seniman antara lain Handry TM, Daniel, Mulyo Hadi, dan seorang anggota DPRD Kota Semarang. ”Kami sudah siap menggelar Musda, baik secara teknis maupun administratif. Panitia hanya mengantar suksesnya Musda. Saya berharap, Musda berlangsung sukses, dan dapat memilih ketua serta pengurus lebih baik dari sebelumnya,” kata Sukamto. (akv-71)
Ribuan Orang Hadiri Pengajian 40 Hari Wafatnya Ibunda Wali Kota SEMARANG - Ribuan orang dari berbagai unsur, mulai Muspida, PNS, tokoh agama, tokoh masyarakat serta kelompok pengajian menghadiri pengajian 40 hari wafatnya Ibunda Hendrar Prihadi, Sutarni Sunarso di rumah dinas wali kota, Kamis (19/1) malam. Pengajian diawali dengan shalat Isya berjamaah, dilanjutkan dengan pembacaan Yasin, tahlil dipimpin oleh Ketua MUI Jateng KH Ahmad Daroji. Dalam acara tersebut, Wali Kota teringat tiga pelajaran hidup dari almarhumah Ibu Sutarni Sunarso yang terkenang hingga sekarang. ”Semasa hidupnya Ibu telah mengajarkan minimal tiga pelajaran hidup kepada kami, kesepuluh anak-anaknya. Tiga hal ini sangat terpatri dihati saya,” ujar Hendi saat pengajian tahlilan 40 hari wafatnya Ibunda Sutarni Sunarso.
Ketiga pelajaran hidup tersebut adalah nilainilai menghormati-menghargai, kerja keras, dan menjadi bermanfaat bagi orang lain. ”Saya anak paling bungsu. Meski kakakkakak saya nakal kepada saya, Ibu pesan agar saya tidak boleh melawan, namun tetap menghormati. Jika saya ketahuan melawan kakak-kakak saya, saya akan dimarahi Ibu,” urainya. Kerja Keras Kerja keras pun diajarkan oleh ibunya semasa hidupnya. Bila ingin mendapat rezeki harus bekerja keras. Pernah suatu saat ketika sakit dan kata dokter harus istirahat di rumah. Kemudian ia ditegur ibundanya kalau di rumah saja bagaimana nasib rakyat-rakyat Semarang yang membutuhkan tenaga dan pikiran. ”Kasihan wargamu nang yang butuh tena-
ga dan pemikiran untuk Kota Semarang. Kalau masih bisa berdiri dengan kuat usahakanlah datang kekantor,” kata Hendi meniru perkataan almarhumah. Nilai bermanfaat di sini bukan hanya untuk orang-orang tertentu yang jika dibutuhkan saja. Melainkan semua orang dari berbagai lapisan masyarakat tanpa terlebih dahulu harus meminta bantuan dan pertolongan. Menutup pengajian, Wali Kota meminta segenap jamaah pengajian agar dapat memaafkan kesalahan ibundanya dan juga memohon keikhlasan untuk mendoakan ibundanya. ”Mudah-mudahan dilapangkan jalan kuburnya, dijauhkan dari siksa api neraka dan juga amal ibadahnya di terima serta mendapat ketenangan di sisi Allah,” kata Hendi. (K18,fri-71)
SM/Hendra Setiawan
PENGAJIAN : Suasana pengajian 40 hari wafatnya ibunda Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Sutarni Sunarso, di rumah dinas wali kota, Kamis (19/1) malam. (71)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Petani Diminta Tak Tanam Tanaman Semusim KUDUS - Ratusan warga dibantu tim gabungan Kecamatan dan Muspika Undaan, Pemdes Wonosoco, dan sejumlah organisasi massa,Jumat (20/1), mendaki lereng Pegunungan Kendeng yang berbatasan dengan Desa Wonosoco. Mereka mendatangi petani penggarap tanaman semusim di kawasan tersebut. Sejumlah petani yang ditemui diminta untuk tidak menaman tanaman semusim lagi dalam bentuk surat pernyataan resmi. Pantauan Suara Merdeka, Jumat (20/1) pagi hingga siang, tim bergerak mulai pukul 06.00 dari titik awal Pendapa Wonosoco. Mereka dibagi 10 regu dengan sasaran lokasi yang berbeda. To t a l
area yang dipantau siang kemarin mencapai 365,2 hektare, berupa kawasan hutan lindung di area Badan Kesatuan Pemangku Hutan Penganten. Camat Undaan, Catur Widiyatno menyatakan, pihaknya melibatkan banyak komponen mulai dari warga sekitar, kader siaga trantib (KST), masyarakat peduli api (MPA), karang taruna, Tagana, Satgas Penyelamat Gunung Kendeng, BPBD, serta unsur Polsek dan Koramil. Intinya, mereka memberikan sosialisasi dan pemahaman tentang dampak tanaman semusim di kawasan hutan Pegunungan Kendeng. ”Sudah kami siapkan blangko pernyataan sejak berangkat,”
Lomba Keroncong se-Jateng Diikuti 14 Grup KEBUMEN - Sebanyak 14 grup bakal meramaikan Lomba Orkes Keroncong se-Jateng 2017 yang akan digelar di Hotel Candisari, Karanganyar, Kebumen, 45 Februari. Hal itu terungkap dari temu teknik yang digelar panitia lomba HAMKRI Kebumen bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen, di aula Dinas Pendidikan Jalan Veteran 1, Kamis (19/1). Daerah yang positif mengirimkan grup orkes keroncong antara lain Solo, Semarang, Purbalingga, Sragen, Kebumen (dua grup), Cilacap (dua), Puworejo (dua), Pati, Salatiga, Sukoharjo, dan Kendal. Temu teknik dibuka Kabid PAUD, Dikmas, dan Kebudayaan Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen, Murni Listyowati Suroso didampingi Kasi Kebudayaan Ismaun, Sekretaris Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Wuryanto serta pengurus HAMKRI Kebumen. Adapun perwakilan peserta antara lain hadir dari Sragen, Purworejo, Kendal, dan tuan rumah. Murni menjelaskan, Pemkab menaruh perhatian terhadap pelestarian seni keroncong. Semula seni budaya masuk di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan. Namun, sesuai Organisasi
Perangkat Daerah (OPD) yang baru, masuk Dinas Pendidikan. Pihaknya mendukung penuh kegiatan tersebut dan mengalokasikan anggaran pada 2017. Hadiah Rp 5 Juta Kasi Kebudayaan Dinas Pendidikan Ismaun menjelaskan, panitia menyediakan hadiah Trofi Gubernur Jateng, Waljinah, dan Bupati Kebumen, serta uang pembinaan untuk juara I Rp 5 juta, II Rp 3 juta, dan III Rp 2 juta. Untuk juara harapan I uang pembinaan Rp 1 juta, II Rp 750.000, dan III Rp 500.000. Selain itu, juga akan dipilih vokalis terbaik putra dan vokalis terbaik putri. ”Kami juga menyediakan akomodasi bagi peserta luar daerah dua kamar selama semalam,” ungkap Ismaun. Sekretaris Panitia Sutjipto Nugroho menambahkan, saat lomba tiap grup orkes keroncong berhak menampilkan tiga lagu sekaligus, yakni satu lagu wajib dan dua lagu pilihan. ”Dalam membawakan lagu wajib dan pilihan maupun instrumentalia, peserta diperbolehkan menggunakan aransemen bebas, diutamakan orisinil karya sendiri atau karya grup,” kata Sutjipto seraya menambahkan, untuk komunikasi dengan panitia bisa melalui ponsel 082136227999 dan 08122997423. (B3-37)
SM/Komper Wardopo
TEMU TEKNIK : Panitia lomba orkes keroncong se-Jateng 2017 mengadakan temu teknik di Aula Dinas Pendidikan Kebumen, Kamis (19). (37)
katanya. Ridho Haryanto, Asper Perhutani BKPH Penganten KPH Purwodadi, mengemukakan, kegiatan tersebut sangat bermanfaat untuk menjaga kelestarian Hutan Kendeng. Hingga kemarin total area hutan lindung dan produksi seluas 2.334,3 hektare, sedangkan untuk hutan lindung seluas 365,2 hektare. Dari area hutan lindung, 70 persen masih ditanami tanaman semusim. ”Sebagian besar kawasan itu ditanami jagung,” ungkapnya. Padahal, tanaman jagung tidak dapat menahan air dan tanah. Akibatnya, saat hujan deras di kawasan puncak dipastikan aliran permukaan akan langsung menerjang wilayah yang lebih rendah. ”Aliran air semua mengarah ke Desa Wonosoco,” tandasnya. Dirawat Mengenai upaya yang dilakukan saat ini, yakni dengan merawat tanaman produksi yang sudah berumur satu hingga tiga tahun. Pasalnya, sebagian tanaman dirusak pihak yang tidak bertanggung jawab. ”Saat ini kami menjaga agar tanaman yang ada tidak dirusak,” tuturnya. Mengenai jenis tanaman yang ideal untuk ditanam di kawasan tersebut, dia menyebut jenis buah-buahan. Sebab, selain akar tanaman tersebut dapat menahan air dan tanah, juga memberi manfaat bagi warga. ”Baik masyarakat maupun kawasan hutan sama-sama mendapat manfaat,” tandasnya. Sementara itu, Danramil Kapten Widodo dan Kapolsek Undaan, AKP Anwar, mengaku siap mendukung pengamanan kawasan hutan. Menurutnya, institusinya akan berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang bertujuan untuk melestarikan hutan Kawasan Kendeng. (H8-37)
SM/Anton WH
JELAJAH KENDENG : Ratusan warga dan tim gabungan berbagai unsur menjelajah Pegunungan Kendeng Wonosoco untuk melakukan pembinaan terhadap petani penanam tanaman semusim, pagi kemarin. (37)
Wahyu Hanggono Didakwa Korupsi Kredit BRI Solo SEMARANG - Direktur Utama PT Indonesia Antique (IA) Wahyu Hanggono didakwa melakukan korupsi kredit BRI Solo Cabang Kartasura tahun 2011. Dalam sidang di Pengadilan Tipikor Semarang, baru-baru ini, jaksa dari Kejaksaan Tinggi Jateng Ari Praptono, menilai terdakwa telah melakukan perbuatan sebagaimana Pasal 3 Undang-Undang (UU) Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dan ditambah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. ”Terdakwa telah memperkaya diri sendiri dengan menggunakan
nama karyawan untuk mengajukan kredit di BRI Solo Cabang Kartasura,” kata jaksa Ari. Pengajuan kredit untuk dijadikan calon plasma, di mana enam orang telah diberi pelatihan untuk membangun pabrik plasma terpadu di daerah Kalijambe seluas enam hektare. Mereka mendapatkan masing-masing Rp 500 juta, sehingga ada Rp 3 miliar kredit usaha rakyat (KUR) yang dikucurkan. Tidak Sesuai Perbuatan terdakwa dalam pengajuan kredit itu dinilai tak sesuai ketentuan surat edaran Direksi PT BRI Tbk tertanggal 4 Maret 2010 tentang KUR Ritel dan dan surat edaran Direksi PT
BRI Tbk tanggal 9 Desember 2010 tentang KUR Ritel. Dalam sidang tersebut, terdakwa didampingi kuasa hukum, Hono Sejati dan Dedi ACahyono. Atas dakwaan jaksa tersebut, terdakwa Wahyu akan mengajukan nota keberatan atau eksepsi dalam sidang berikutnya. Menurut Dedi, perbuatan yang dilakukan kliennya tidak layak dipidana. ”Ada pinjam- meminjam antara terdakwa (Wahyu) dengan pihak bank. Ada perjanjian, jaminan, dan agunan kredit juga,” ungkapnya. Wahyu yang merupakan pimpinan perusahaan mebel itu, adalah narapidana kasus korupsi. Sebelumnya ia dinyatakan ber-
salah dalam kasus korupsi penyaluran kredit fiktif Bank Jabar Banten (BJB) Semarang tahun 2011. Dalam perkara itu majelis hakim yang diketuai Hastopo menjatuhkan pidana penjara selama enam tahun dan enam bulan serta denda Rp 300 juta setara empat bulan kurungan. Wahyu juga dihukum membayar uang pengganti kerugian negara Rp 11,61 miliar. Jika terdakwa tidak membayar satu bulan setelah putusan Pengadilan Tipikor berkekuatan hukum tetap, maka harta bendanya dapat disita dan dilelang untuk membayar ganti kerugian negara. (J17-37)
BNPB Pusat Bantu Dana Perbaikan Infrastruktur Rp 6 Miliar
SM/Bambang Pur
TINJAU JEMBATAN GEDONGREJO : Bupati Wonogiri Joko Sutopo (ketiga dari kiri), berdialog dengan pamong desa dan warga ketika bersama Ketua DPRD Wonogiri Setyo Sukarno (ketiga dari kanan), meninjau Jembatan Gedongrejo, baru-baru ini. (37) WONOGIRI - Pada 2017 Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pusat peduli memberikan bantuan dana Rp 6 miliar kepada Pemkab Wonogiri. Bantuan ini untuk memperbaiki
prasarana infrastruktur yang rusak, karena bencana alam. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wonogiri, Bambang Haryanto, Jumat (20/1) menyatakan,
bantuan tersebut untuk perbaikan kerusakan infrastruktur di 11 titik yang rusak karena bencana alam tahun 2015. Dia menjelaskan, di Jateng hanya ada dua kabupaten yang mendapatkan bantuan dari BNPB, yakni Kabupaten Wonogiri dan Purworejo. Bantuan Rp 6 miliar yang diberikan ke Kabupaten Wonogiri, termasuk untuk membangunkan Jembatan Gedongrejo di Kecamatan Giriwoyo, yang rusak karena bencana alam 2015. Jembatan Gedongrejo merupakan parasarana hubungan darat antardusun dan antardesa di batas Dusun Tirisan dengan Dusun Pakel di Desa Gedongrejo, Kecamatan Giriwoyo (sekitar 65 kilometer arah selatan ibu kota Kabupaten Wonogiri). Jembatan ini memiliki panjang 32 meter dan lebar tiga meter. Pada 2015 bersamaan dengan banjir Kali Gedongrejo, menyebabkan salah satu tiang pilar penyangga jembatan roboh. Ini
berdampak pada rusaknya sebagian jembatan, terutama pada satu bentang di sisi tepi yang memanjang 12 meter. Sejak itu hubungan darat menjadi terputus. Pihak desa pernah berupaya menyambungkan bagian yang putus dengan jembatan sesek bambu, tapi tidak lama kemudian rusak. Dibuatkan Baru Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Wonogiri, Sri Kuncoro menyatakan, karena keterbatasan dana APBD, kerusakan Jembatan Gedongrejo kemudian diusulkan ke pemerintah pusat melalui surat permohohan Bupati Wonogiri. Hasilnya, permohonan itu direspons BNPB. Rencananya Jembatan Gedongrejo akan dibangun permanen dengan dana Rp 2,6 miliar yang bersumber sebagian bantuan Rp 11 miliar dari BNPB. Terkait dengan hal itu, Bupati Wonogiri Joko ‘Jekek’ Sutopo, meninjau lokasi Jembatan Gedongrejo, didampingi Ketua
DPRD Wonogiri Setyo Sukarno dan pejabat terkait. Masyarakat Desa Gedongrejo menyambut suka cita kunjungan tersebut, terlebih ketika diinformasikan bahwa pemerintah tahun ini segera membangunkan jembatan baru sebagai pengganti jembatan lama yang rusak. Bupati Joko Sutopo berharap lelang proyek Jembatan Gedongrejo segera dilakukan akhir Januari agar bisa segera dikerjakan. Dia berpesan agar ketika jembatan baru selesai dibangun, masyarakat ikut merawat supaya sarana penghubung tersebut awet. Sebab, pemicu kerusakan awal disebabkan oleh penambangan pasir dan batu kali yang berdekatan dengan lokasi jembatan. Dampak dari pengerukan pasir kali menyebabkan kondisi aliran kali menjadi labil dan menimbulkan pengikisan pada landasan fondasi tiang. Lama-lama hal itu menyebabkan jembatan ambles dan rusak. (P27-37)
Dua Jalur Bawang-Dieng Sama Pentingnya BATANG - Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang dan Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, butuh jalan tembus. Selain untuk akses wisata, jalan tembus itu juga untuk lalu lintas manusia antarkedua wilayah kabupaten itu, di samping juga untuk jalur ekonomi dan evakuasi jika terjadi bencana di kawasan pegunungan Dieng. Hal itu diungkapkan Teguh, anggota DPRD Batang, saat ditemui di Desa Pranten, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Jumat (20/1). ‘’Selama ini terkesan ada persaingan agar jalan tembus Bawang-Dieng lewat Dukuh Bintoro Mulyo (Sigemplong), Desa Pranten di satu sisi dan di sisi yang lain lewat Dukuh Pranten dan Dukuh Rejosari, Desa Pranten. Padahal, sebenarnya dua akses jalan dari Bawang ke Dieng itu, baik via Dukuh Rejosari maupun Sigemplong sama-sama diperlukan,’’kata Teguh.
Alasannya, dua ruas jalan tembus itu sama-sama berada di pegunungan, sehingga sangat mungkin suatu saat manakala sudah menjadi jalur alternatif utama dari kawasan pantura ke Dieng dan sebaliknya terjadi longsor, maka arus lalu lintas bisa dialihkan ke jalur alternatif yang satunya. ‘’Misalnya, yang longsor berada di jalur Bawang-Dieng via Pranten, maka arus bisa dialihkan ke Bawang-Dieng via Sigemplong. Yang terjadi selama ini pun demikian, jalur Wonosobo-Dieng masih sering longsor pada beberapa titik,’’ungkapnya. APBD dan Swadaya Sebagaimana diberitakan, masyarakat Kota Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang sudah bisa ke Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara melalui Dukuh Pranten dan Dukuh Rejosari, Desa Pranten. Hal itu setelah jembatan besi dengan lebar tiga meter dan panjang lima meter dari dana
APBD 2016 dan swadaya masyarakat, beberapa waktu lalu sudah selesai. Teguh menjelaskan, jalan tembus Bawang-Dieng via Dukuh Pranten dan Dukuh Rejosari, Desa Pranten yang hampir selesai dibangun memiliki panjang dua kilometer dengan lebar empat meter. Dana swadaya itu juga untuk membangun sebuah jembatan besi 3x5 meter dan tiga jembatan kecil yang di bawahnya berfungsi sebagai saluran air. ‘’Anggaran bersumber dari APBD 2016 dan swadaya warga sekitar Rp 8 miliar. Selain masyarakat setempat, ada pula sumbangan dari Roban Breaker Community, yakni jaringan RAPI dan ORARI lokal pantura dari Pemalang, Kabupaten/Kota Pekalongan, Batang, hingga Kabupaten Kendal,’’tuturnya. Menurut anggota Komisi E DPRD Batang itu, paling lama dan memakan biaya banyak adalah dalam pengerjaan galian. Sebab,
SM/Ali Arifin
DIALOG DENGAN WARGA : Anggota DPRD Batang, Teguh (dua dari kiri), berdialog dengan warga di jalan tembus Bawang-Dieng via Dukuh Pranten dan Dukuh Rejosari, Desa Pranten, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Jumat (20/1). (37) pembukaan jalan tembus itu harus membelah gunung yang ternyata berisi batu-batu besar dan keras, sehingga semula proses pengerjaannya ditarget 100 jam, yang terjadi adalah 1.280 jam kerja. Peranti eskavator pernah ada rusak dan harus mengganti, karena saking kerasnya batu. ‘’Meski belum
sepenuhnya selesai, Minggu (22/1), jalan dan jembatan yang bisa menyambungkan BawangDieng akan diresmikan,’’katanya. Ferry Firmawan, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah yang juga Plt DPC Partai Demokrat Batang, diagendakan hadir dalam peresmian itu. (D6-37)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Warga Cabut Gugatan terhadap PT KAI ■ Pembongkaran Koplak Dokar GROBOGAN - Warga penghuni Koplak Dokar mencabut gugatan perdata kepada PT KAI Daop IV Semarang terkait pembongkaran bangunan semi permanen di bekas emplasemen atau tempat terbuka atau tanah lapang yang disediakan untuk jawatan atau satuan bangunan (seperti tanah lapang di dekat stasiun untuk keperluan jawatan kereta api) Stasiun Purwodadi. Gugatan yang dilayangkan warga sebelum pembongkaran itu dicabut, lantaran materi gugatan tidak lagi memiliki relevansi. Anggota tim pengacara warga dari LBH Jateng Cabang Grobogan, Adi Supriyanto mengatakan, gugatan yang didaftarkan di Pengadilan Negeri Purwodadi, dicabut pada Kamis (12/1). Adi menilai, materi gugatan tidak lagi relevan setelah PT KAI Daop IV melaksanakan pembongkaran pada 22 Desember 2016. ”Materi gugatan kan soal pemberitahuan pengosongan dan pembongkaran dari KAI. Tapi sidang belum selesai, bangunan sudah dibongkar. Jadi sudah tidak perlu lagi kami teruskan untuk sidang,” katanya, Jumat (20/1). Berpencar Gugatan tersebut didaftarkan warga ke PN Purwodadi pada 16 November 2016 dengan nomor register 40/pdt6/2016. Ia menilai, surat pemberitahuan pengosongan dan pemberitahuan pembongkaran tidak prosedur, karena tanpa penetapan dari pengadilan. Namun, setelah pelaksanaan pembongkaran, Adi memilih mencabut, karena warga telah bercerai-berai di berbagai lokasi. ”Setelah pembongkaran sebetulnya masih ada peluang untuk menggugat. Tapi warga sudah berpencar. Kami tidak tahu di mana tempat tinggalnya sekarang. Untuk koordinasi juga susah. Jadi kami urungkan niat menggugat setelah pembongkaran,” ujarnya. Tanah bekas bangunan tersebut bakal dibangun pusat kuliner oleh Pemkab Grobogan yang menyewa lahan milik PT KAI. Realisasi pembangunan pusat kuliner ditargetkan tahun ini dengan dana sekitar Rp 3,2 miliar. (H74-74)
Razia Indekos, Polisi Amankan 8 Pasangan GROBOGAN - Delapan pasangan tidak resmi yang berada di sejumlah indekos di Purwodadi diamankan petugas Sabhara Polres Grobogan. Kedelapan pasangan dari berbagai profesi tersebut terjaring dalam razia yang digelar kepolisian, Jumat (20/1). Saat diperiksa, salah satu pasangan tersebut mengaku hanya duduk-duduk di kamar. Namun, setelah dilakukan penggeledahan ditemukan obat kuat dan pil KB, kemudian pasangan tersebut dibawa ke kantor polisi untuk diberi pembinaan. îMereka kami beri pengarahan agar tidak mengulangi perbuatannya lagi,” ungkap Kasat Sabhara Polres Grobogan, AKPLamsir di sela-sela razia, Jumat (20/1/2017). Selain melakukan razia, petugas juga secara khusus memberikan imbauan kepada penghuni indekos dan pemilik indekos untuk mewaspadai adanya peredaran narkoba. Waspadai Pendatang Pasalnya, selama ini tempat indekos dan anak muda menjadi sasaran empuk bagi para pengedar barang haram ini. Terlebih, pengawasan terhadap penghuni indekos cenderung lemah. ”Saat kami periksa, tidak ditemukan adanya narkoba di sejumlah indekos, tetapi kami mengimbau kepada mereka untuk tetap waspada,” imbuhnya. Selain itu, lanjut dia, kegiatan ini juga untuk mencegah adanya ancaman bahaya terorisme dan paham radikalisme, dan meminta pemilik indekos agar waspada terhadao setiap orang asing atau pendatang baru. ”Jika melihat ada orang yang mencurigakan, tolong secepatnya hubungi polres, polsek atau bhabinkamtibmas,” katanya. Kemudian, lanjut dia, salah satu upaya untuk mencegah bahaya terorisme, pihaknya mengimbau agar penghuni indekos memiliki sikap peka dan tanggap terhadap lingkungan. (H74-74)
SM/Zakki Amali
PERIKSA INDEKOS: Anggota Sabhara Polres Grobogan memeriksa sebuah indekos di Purwodadi untuk memastikan penghuni mematuhi aturan, Jumat (20/1).(74) ANDA punya keluhan, kritik atau saran seputar pelayanan publik di Wilayah Kedungsapur (Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga dan Purwodadi)? Kirim SMS Anda dengan bahasa santun, tidak menfitnah dan dapat dipertanggungjawabkan. Ketik ksp (spasi) pesan Anda. Kirim ke 085641600500.
Umumkan Biaya Sertifikat PAK Gubernur, apakah benar pembuatan sertifikat tanah itu gratis? Tapi kenapa gak ada sosialisasi di tingkat desa? Tolong Pak kalau memang ada mohon diumumkan. Terima kasih. (085325368110) PAK Mundjirin/Bupati Semarang, setelah selesainya proyek-proyek TA.2016, betul-betul dievaluasi yang benar, baik kualitas dan kuantitasnya. Banyak proyek sarana prasarana yang asal jadi saja lo, sehingga rakyat tidak puas. Terima kasih.(082133181177) KEPADA Bupati Kendal, mohon penerangan jalan di sepanjang jalan tembus Ketapang Patebon dan sepanjang jalan arteri Kaliwungu untuk dinyalakan. Gelap sekali Bu dan rawan. (08179528892) KEPADA Kapolres Demak, mohon anak buahnya menilang tegas saja pengendara yang melawan arus, tempatnya di perbatasan Semarang-Purwodadi (pabrik Apparel), bikin macet dan kecelakaan. (085713337407) KTP untuk wilayah Sukorejo Kabupaten Kendal, dari bulan September kok belum jadi-jadi? Padahal banyak warga yang memerlukan KTP tersebut untuk berbagai keperluan. Mohon segera ditangani. (085693168931)
SM/Hasan Hamid
LOKASI TOL : Jalan tol Semarang-Demak akan melewati sisi utara warung apung di Pantai Morosari, Sayung. Jalan tersebut sekaligus sebagai penahan rob. (74 )
Tahun Ini, Tol Semarang-Demak Dimulai ■ Lokasi Bergeser ke Utara DEMAK - Pembangunan jalan tol Semarang-Demak dipastikan dimulai tahun ini. Sebagian besar lahan untuk proyek jalan bebas hambatan tersebut telah dibebaskan. Wakil Bupati Demak Joko Sutanto menjelaskan, pemerintah pusat berencana mempercepat realisasi tol Semarang-Demak karena jalan Kaligawe yang menjadi jalur utama Jakarta-Surabaya sering tergenang rob. ”Karena kondisi tersebut, pembangunan jalan tol SemarangDemak menjadi proyek yang
sangat mendesak, sehingga pembangunannya diprioritaskan,” katanya. Joko menambahkan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono telah membahas rencana tersebut besama Bupati Demak HM Natsir, belum lama ini. Selain memastikan percepatan realisasi
pembangunan tol, menteri PUPR juga menyampaikan perubahan lokasi lahan. Posisi jalur tol bergeser ke utara atau ke arah pesisir dengan pertimbangan sekaligus sebagai tanggul penahan rob dan abrasi. Pilihan tersebut akan menghemat anggaran karena pemerintah tidak perlu membangun tanggul penahan rob dan abrasi serta jalan tol di tempat berbeda. Lahan Terselamatkan Untuk membangun jalan tol tersebut diperkirakan memerlukan pembebasan lahan seluas 1.897.000 m2 yang meliputi wilayah Kota Semarang dan Kabupaten Demak. Untuk Kota Semarang di antaranya meliputi Kelurahan Terboyo Wetan,
Terboyo Kulon dan Trimulyo. Adapun untuk Kabupaten Demak meliputi empat kecamatan, yakni Kecamatan Sayung (Desa Sriwulan, Bedono, Purwosari, Sidogemah, Sayung, Loireng, Tambakroto), Kecamatan Karang Tengah (Desa Batu, Wonokerto, Kedunguter, Dukun, Karangsari, Pulosari, Grogol), Kecamatan Wonosalam (Desa Karangrejo, Wonosalam, Kendaldoyong). Kecamatan Demak (Kelurahan Kadilangu). Pergeseran lokasi terjadi dari jalur lanjutan tol Semarang yang sebelumnya dekat SPBU Jalan Kaligawe bergeser ke utara lagi. ”Di Demak, posisi jalan tol nantinya di utara objek wisata pantai
Polisi Tangkap Pelaku Pembiusan
Pengukuhan Tunggu SK Mendagri ■ Bupati Lantik Kepala DinpendukCapil DEMAK - Bupati Demak M Natsir mengukuhkan Afhan Noor menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dinpendukcapil) Kabupaten Demak, di ruang bina praja, kemarin. Pengukuhan yang dihadiri Wakil Bupati Joko Sutanto, dan Sekda Singgih Setyono tersebut bersamaan dengan pelantikan 21 pejabat di lingkungan pemkab Demak. Sebelumnya, Afhan Noor dinonjobkan karena Pemkab Demak belum menerima SK Mendagri terkait pengukuhannya. Jabatan Kepala Dinpendukcapil untuk sementara diisi Plt Anjar Gunadi. ”Pengukuhan ini tertunda karena masih dalam proses, menunggu SK Mendagri sampai kami terima,” papar Bupati HM Natsir usai melantik Afhan Noor. Dikatakan Natsir, tahapan proses untuk pejabat di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dimulai dengan pengusulan nama pejabat oleh bupati kepada Mendagri. Pengajuan usulan tersebut telah disampaikan pada Desember. SK Mendagri baru diterima Pemkab Demak pertengahan Januari. Setelah mendapat SK Mengagri, pemkab kemudian memproses untuk pelantikan kembali atau pen-
gukuhan jabatan yang bersangkutan. Pelantikan kembali para pejabat tinggi pratama ini sesuai dengan perubahan SOTK organisasi perangkat daerah (OPD). Pakta Integritas Pada pelantikan tersebut, selain membaca sumpah janji jabatan, para pejabat yang dilantik menyampaikan pernyataan pakta integritas. Di antaranya berisi kesanggupan untuk tidak melakukan tindakan korupsi, kolusi dan nepotisme. Setia
kepada NKRI serta menjalankan amanat jabatan dengan penuh tanggung jawab. Bupati Natsir meminta para pejabat yang telah dilantik dan dikukuhkan untuk terus melakukan peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Komitmen pemkab untuk tertib administrasi harus dilakukan semua komponen pemerintah, agar kabupaten Demak bisa mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan. (H1-74)
SM/Hasan Hamid
LANTIK KEPALA DINPENDUKCAPIL : Bupati M Natsir melantik Afhan Noor sebagai kepala Dinpendukcapil di ruang Bina Praja, kemarin. (74)
Morosari, sehingga akan ada banyak lahan yang dulu hilang terkena abrasi akan terselamatkan,” terangnya. Jika jalan tol tersebut direalisasikan, akan menjadi lokasi yang mengasyikan karena berada di pesisir pantai, sehingga pengendara yang melewati jalan tol Semarang-Demak akan melihat pemandangan laut yang menarik. Selain membangun tol Semarang-Demak, imbuh Joko Sutanto, juga akan dibangun tanggul yang berfungsi sebagai jalan sepanjang Sayung hingga Wedung. Pembangunan jalan tersebut dilakukan dengan dua tahap, yakni tahap pertama Sayung-Karangtengah dan tahap kedua Bonang-Wedung. (H1-74)
■ Dua Korban Tak Sadarkan Diri DEMAK - Anggota Polres Demak dari Polsek Kebonagung menangkap pelaku pembiusan terhadap tiga orang, Jumat (20/1) pukul 01.30. Pelaku adalah Taufik Hidayat (47), warga Desa Katonsari, RT 01 RW 01 Kecamatan Demak Kota. Adapun seorang pelaku lainnya, berinisial Zn berhasil melarikan diri. Ketiga korban adalah Ridwan (40), warga Desa Loning RT 01 RW01 Kecamatan Petarukan, Pemalang, Salim (49), warga Dukuh Grigak RT 02 RW 02 Desa Kenteng, Kecamatan Sempor, Kebumen, dan Suwarni (37) warga Desa Tegal Usar RT06 RW01, Kecamatan Petarukan, Pemalang. Informasi dihimpun, semula ketiga korban yang mengendarai kendaraan mobil Daihatsu Grand Max bertemu dengan dua orang pelaku di depan Masjid Agung Demak. Pelaku menawarkan kepada korban untuk mengantar ke Makam Sunan Kalijaga di Kadilangu. Namun pelaku tidak menunjukkan arah Kadilangu melainkan menuju makam di Desa Merak, Dempet. Korban yang belum pernah ke Kadilangu pun percaya begitu saja. Setelah berziarah di permakaman Desa Merak, ketiga korban diberi minuman berwarna merah. Berteriak Beberapa saat setelah meminum minuman tersebut, Ridwan dan Salim langsung tak sadarkan diri. Hanya Suwarni yang masih sadar karena hanya minum sedikit. Dia menahan agar tetap tersadar meski merasakan kepala pusing. Tiba di SPBU Desa Mijen, Kecamatan Kebonagung, para pelaku bermaksud mengambil uang yang ada dalam tas korban. Mengetahui hal itu, Suwarni langsung berteriak minta tolong. Beruntung pada saat bersamaan ada sejumlah anggota Polsek Kebonagung yang sedang berpratroli, dan mendengar teriakan tersebut. Polisi langsung menangkap salah satu pelaku, Taufik Hidayat (47). Sementara seorang pelaku lainnya, Zn berhasil meloloskan diri lari ke persawahan. Kapolres Sonny Irawan mengatakan, ketiga korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara, Semarang. Para korban, hingga kemarin belum bisa dimintai keterangan. ”Seorang pelaku yang melarikan diri masih kami kejar. Identitas pelaku sudah kami kantongi,” ujarnya. (H1-74)
Jadi Ajang Mengasah Kemampuan Dalang Muda ■ Wayang Malam Jumat Kliwon HAWA dingin yang menyelimuti Pendapa Kabupaten Grobogan tak menghalangi penonton wayang kulit untuk menari, Kamis (20/1) malam. Saat masuk ke sesi gara-gara, empat penonton menari dengan rancak di samping panggung diiringi bunyi gamelan dan suara merdu sinden. Lagu ”Perahu Layar”, ”Becak Grobogan” dan ”Joko Mlarat Nonton Tayub” mengiringi tarian para penonton. Uang saweran berpindah ke tangan sinden usai menyanyikan tiga lagu yang diminta penonton. Spontanitas penonton yang membaur dalam gara-gara membuat pagelaran wayang setiap malam Jumat Kliwon ini hidup. Warga memadati pendapa untuk menyaksikan dua dalang senior dan yunior berkolaborasi. Malam itu, Ki Wahyoko yang merupakan dalang senior dan Didik Sudrajat melakonkan kisah
Alap-alap Sukesi. Keduanya bergantian memainkan lakon. Kesempatan pertama diambil Ki Wahyoko. Kemudian Didik yang meneruskannya sampai rampung, Jumat (20/1) hingga pukul 02.00. Kolaborasi dua dalang ditampilkan pada setiap pagelaran kesenian Jawa yang disokong Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Grobogan. Dalam sesi garagara, Didik mengakui masih memerlukan bimbingan dari dalang senior. Warga Wirosari ini tengah menimba ilmu pedalangan pada Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Kabid Kebudayaan Disporabudpar Grobogan, Marwoto mengatakan, dalang yang diundang tampil dalam pagelaran berasal dari Grobogan. Agar tidak menimbulkan kecemburan di kalangan dalang, Marwoto membuat sistem undian. Dalang yang akan
tampil diundi. Selain itu, dalang juga ditampilkan bergiliran, terutama yang sudah senior. ”Di Grobogan ada sekitar 50 dalang. Tidak bisa semuanya, karena 10 kali saja dalam setahun. Kami pilih senior dan junior ini sekaligus untuk pengkaderan. Jadi pagelaran juga jadi ajang menambah dan mengasah kemampuan dalang,” ungkapnya. Hiburan Rakyat Marwoto menambahkan, pagelaran ini rutin digelar sejak lima tahun terakhir. Namun, pada 2009 sudah ada pentas wayang di pendapa, tapi tidak digelar rutin. Dana pagelaran diambil dari APBD Grobogan sebagai bentuk dukungan pemkab terhadap pelestarian kesenian daerah. Salah seorang penonton, Sugiyono (56) warga Godong, mengatakan, jadwal wayang yang telah tertata membuatnya dapat mengalokasikan waktu untuk menonton. Bersama istrinya, guru SMPdi Kecamatan Brati ini
selalu mengikuti pagelaran. ”Saya nonton tidak bisa sampai selesai, karena paginya mengajar. Pentas wayang kulit ini bagus. Tempatnya juga nyaman untuk menonton,” katanya. Puluhan warga lainnya yang
didominasi orang tua ini juga menikmati hiburan rakyat yang murah meriah dan gratis. Mereka larut dalam lakon wayang dan menghayati setiap jalan cerita yang disampaikan sang dalang. (Zakki Amali-74)
SM/Zakki Amali
PENONTON MENARI : Sejumlah penonton menari bersama sinden dalam pagelaran wayang kulit dengan lakon Alap-alap Sukesi di Pendapa Kabupaten Grobogan, Kamis (19/1) malam. (74)
SABTU, 21 JANUARI 2017
20 Pekerja Sortir Surat Suara Pilkada
SM/Surya Yuli P
BERSIHKAN MATERIAL : Anggota TNI dari Koramil 05/Tuntang-Kodim 0714/Salatiga bersama warga membersihkan material longsoran berupa tanah berlumpur di rumah warga di RT 1 RW 1 Dusun Susukan, Desa Delik, Kecamatan Tuntang, kemarin. Bangunan rumah tersebut tertimpa material tebing yang longsor. (74)
Enam Rumah Tertimpa Longsor di Susukan TUNTANG - Sebuah tebing di belakang rumah warga di RT 1 RW 1 Dusun Susukan, Desa Delik, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, runtuh dan menimpa lima rumah, Kamis (19/1) malam. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian yang diakibatkan hujan deras tersebut, namun bencana alam tersebut membuat warga panik. Material longsor menimpa rumah Parno, Rasimin, Jumain, Susiyo, dan Tanjung. Akibatnya tembok rumah salah satu warga ambrol dan reruntuhan berupa tanah dan lumpur masuk ke dalam rumah. Longsor juga terjadi di RT 1 RW 2 Dusun Banyuurip, Desa Delik. Material longsor menutup
halaman rumah Sutarmin dan menutup akses jalan menuju Gua Maria. Mendapat laporan tersebut, Koramil 05/Tuntang-Kodim 0714/Salatiga mengambil inisiatif mengerahkan personel untuk membantu para korban tanah longsor. Di antaranya dengan membersihkan runtuhan tanah dan lumpur yang masuk ke dalam rumah warga. Tembok dan atap yang rusak sebisa mungkin diperbaiki. Beberapa bagian rumah yang mengalami kerusakan diganti.
”Setelah kejadian tanah longsor tersebut, Jumat (20/1) pagi kami langsung mengerahkan personel TNI melakukan pembersihan dan perbaikan rumah yang rusak,” kata Danramil 05/Tuntang Kapten Inf Romdani, kemarin. Kerugian Menurut dia, sasaran bantuan kepada warga adalah membersihkan reruntuhan longsor, sehingga warga tidak terganggu material runtuhan dan bisa menempati rumahnya dengan nyaman lagi. Sesuai dengan perintah Dandim 0714/Salatiga Letkol Kav Asjur Bahasoan, personel TNI harus cepat dalam tanggap darurat membantu warga setiap terjadi bencana alam, termasuk tanah longsor. Personel TNI telah mengidentifikasi kerugian dari tanah longsor tersebut. Warga korban long-
sor di Dusun Susukan, yakni keluarga Parno menderita kerugian sekitar Rp 3,5 juta, keluarga Rasimin (Rp 1,5 juta), keluarga Jumain (Rp 1,5 juta), keluarga Susiyo (Rp 2 juta), dan keluarga Tunjung (Rp 2 juta). Adapun korban longsor di Dusun Banyuurip yang menimpa Sutarmin menderita kerugian sekitar Rp 3,5 juta. ”Total kerugian hampir Rp 15 juta,” kata Kapten Romdani. Dijelaskannya, selain melakukan pembersihan di rumah korban longsor, warga dan personel TNI juga membersihkan longsor yang menutup jalan menuju Gua Maria. Jalan tersebut sangat vital karena merupakan akses warga yang ingin beribadah. Parno, salah satu korban, mengucapkan terima kasih, rumah mereka telah dibantu dibersihkan dari material longsoran. (H2-74)
ARGOMULYO - KPU Kota Salatiga memulai penyortiran dan pelipatan surat suara yang akan digunakan dalam pemungutan suara Pilkada pada 15 Februari di kantor KPU Salatiga, kemarin. Hari pertama penyortiran ini, enam suara rusak sehingga harus dimusnahkan. Surat suara yang akan dilipat untuk pelaksanaan Pilkada Salatiga sebanyak 129. 930 lembar, sesuai jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah surat suara cadangan sebanyak 2,5 persen dari jumlah DPT. Selain itu, masih juga ditambah 2.000 surat suara untuk pemungutan suara ulang. Penyortiran surat suara ini mendapat pengawalan dari petugas kepolisian dan anggota KPU. Ketua KPU Salatiga Putnawati mengatakan, untuk melipat dan menyortir semua surat suara itu diterjunkan 20 pekerja dari warga sekitar kantor KPU di Argomulyo. Pelipatan diperkirakan rampung lima hari ke depan. Proses pelipatan berlangsung mulai pukul 08.00 dan berakhir pukul 16.00 setiap harinya. ”Pekerja yang melipat surat suara ini dibayar dengan sistem borongan. Untuk setiap lembar, pekerja akan diberi upah sebesar Rp 100 dipotong pajak penghasilan sebesar 6 persen. Diperkirakan pengerjaan pelipatan tersebut akan membutuhkan waktu selama lima hari,” katanya. Menurut Putnawati, pada hari pertama penyortiran dan pelipatan surat suara, ditemukan enam lembar surat suara yang rusak. Surat suara yang dianggap rusak adalah cetakan tidak jelas dan kertas sobek. ”KPU akan mengumpulkan sejumlah surat suara yang rusak akan diakumulasikan dan akan mengajukan penggantinya kepada pihak rekanan yang mencetak surat suara,” imbuhnya. Sehari sebelumnya, Ketua Desk Pilkada Provinsi Jawa Tengah, yang juga Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sri Puryono menyatakan optimistis pelaksanaan Pilkada Kota Salatiga pada 15 Ferbuari mendatang,
akan berjalan lancar. Hal itu disampaikannya dalam rapat desk pilkada di rumah dinas wali kota Salatiga usai mendengar paparan Pj Wali Kota Achmad Rofai, Ketua KPU Putnawati, dan Ketua Panwaslu Arsyad mengenai persiapan pelaksanaan Pilkada Kota Salatiga. Cegah Manipulasi ”Mendengar paparan tadi, saya merasa sangat optimistis bahwa pelaksanaan pilkada Kota Salatiga akan berlangsung sukses tanpa ekses. Namun demikian kami memberikan beberapa catatan persoalan netralitas penyelenggara KPU maupun Panwas dan masalah Daftar Pemilih Tetap (DPT),” ujarnya. Seperti diketahui, DPT Kota Salatiga yang ditetapkan pada 6 Desember 2016 lalu berjumlah 129.930 pemilih. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan masih ada penduduk yang tidak masuk dalam DPT, namun memiliki hak pilih. Terkait hal tersebut, masyarakat masih dapat menggunakan hak pilihnya dengan menunjukkan KTP elektronik (E-KTP) atau surat keterangan dari Disdukcapil dan dilayani satu jam sebelum pemungutan suara selesai (pukul 12.00-13.00) di TPS sesuai alamat E-KTP. ”Terkait hal tersebut, saya harap KPU menyosialisasikannya agar masyarakat benar-benar mengetahui dan memahami. Jangan sampai nanti pada hari H, banyak warga yang mendadak minta surat keterangan kepada Disdukcapil. Selain itu, dari 129.930 pemilih berapa yang belum memiliki E-KTP, ini harus jelas untuk mencegah adanya manipulasi,” tegas Sri Puryono. Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, melalui Pj Wali Kota menyampaikan bahwa masih ada sekitar 3.900 penduduk yang belum melakukan perekaman data. Dari jumlah tersebut, baru 282 warga yang sudah terekam datanya. (H32-74)
SM/Moch Kundori
SORTIR SUARA SUARA : Para pekerja menyortir dan melipat surat suara yang akan digunakan dalam pemungutan suara Pilkada 15 Februari di kantor KPU Salatiga, kemarin. (74)
Petani Mengatur Sendiri Subsidi Pupuk
22 Anggota TNI Berlatih Atletik
■ Kartu Tani Diluncurkan
SM/Moch Kundori
LATIHAN BERSAMA : Para anggota TNI dari Kodam IV/Diponegoro berlari bersama atlet klub Dragon di Stadion Kridanggo Salatiga, kemarin. (74) SIDOMUKTI - Sedikitnya 22 anggota TNI dari Kodam IV/Diponegoro menjalani latihan atletik bersama atlet klub atletik Dragon Salatiga, kemarin. Kegiatan digelar selama tiga hari itu berlangsung di Stadion Kridanggo Salatiga. Pelatih atletik Kodam IV/Diponegoro Serma Yuni Riyanto mengatakan, para personel TNI ini disiapkan menghadapi kejuaraan lari Piala Panglima TNI di Bandung pada Juni mendatang. Nomor-nomor lari yang akan dilombakan yaitu 5.000 meter, 10.000 meter dan half maraton. ”Para pelari yang kami bawa ke sini merupakan pilihan dari berabagai kesatuan seperti Yon Arhanudse, Yon Zipur, Yonkav, dan Yonif 400/Riders. Kami berharap dengan latihan bersama atlet klub Dragon ini bisa menimba ilmu sekaligus strategi untuk memenangi perlombaan,” katanya. Menurut Yuni Riyanto, pemilihan klub Dragon sebagai tempat latihan ini karena klub asuhan Yon Daryono ini sudah melegenda dan telah mencetak atlet berskala internasional. Meski dalam waktu relatif singkat, ia percaya kepada pelatih Dragon Yon Daryono bisa memoles para personel TNI ini guna bersaing dalam kejuaraan piala Panglima TNI nanti. ”Target kami, Kodam IV bisa mempertahankan runner up di kejuaraan Piala Panglima TNI nanti,” paparnya. Sementara itu Yon Daryono, sebagai penasihat teknis para personel TNI itu menyatakan salut dengan Kodam yang punya ide berlatih bersama tersebut. Hal Ini menunjukkan TNI peduli terhadap prestasi para prajurit. ”Mudah-mudahan bermanfaat demi kehormatan panji-panji Kodam. Semoga latihan seperti ini bisa berkelanjutan,” ujarnya. (H32-74)
SETELAH Kartu Tani diluncurkan pekan lalu, maka penggunaan pupuk, terutama pupuk bersubsidi diatur sendiri oleh petani. Kartu Tani yang menggunakan sistem berbasis perbankan yang dimiliki Bank BRI, berisi seluruh data kebutuhan pupuk petani dalam kurun waktu tertentu. Tidak hanya pupuk urea, tetapi jenis pupuk lainnya seperti NPK phonska. Data kebutuhan pupuk tersebut telah dimasukkan ke basis data perbankan berdasarkan hasil survei dan kebutuhan petani yang dilakukan oleh Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Dinas Pertanian. Dari survei PPL, telah diketahui luas lahan yang dimiliki petani, kebutuhan pupuk dalam masa tanam, dan lainnya. Dengan data tersebut, maka ditentukan jumlah kebutuhan pupuk bersubsidi jatah
petani. ”Dengan sistem ini maka petani sudah tahu kebutuhan pupuknya dan jumlah kuota subsidi pembelian pupuknya,” kata PPL Dinas Pertanian Kota Salatiga, Hariyarso. Di mana pun petani membeli pupuk, Kartu Tani dapat digunakan untuk pembelian. Agen atau distributor pupuk pun bisa tahu jumlah subsidi milik petani dengan cara menggesek Kartu Tani yang dibawa petani. Dengan adanya sistem tersebut maka petani tidak perlu khawatir, tidak mendapatkan pupuk bersubsidi. Karena berada di dalam sistem jaringan berbasis perbankan yang dimiliki Bank BRI, maka Kartu Tani dapat dimanfaatkan untuk fungsi perbankan lainnya. Pimpinan Cabang BRI Salatiga, Bimma
Ramadewa mengatakan, kartu tani memiliki manfaat banyak bagi petani, tidak sekadar terkait pembelian pupuk bersubsidi. Transaksi Keuangan Petani dapat menggunakan kartu tersebut layaknya kartuATM dan tentunya dilengkapi dengan buku tabungan Bank BRI. Dengan memiliki rekening di BRI maka petani dapat menggunakan fasilitas Kartu Tani untuk mengambil fasilitas kredit, transaksi keuangan, termasuk ambil uang menggunakan kartu tani layaknya ATM. Prinsip penggunaan kartu tani tersebut sebagai sumber data informasi kuota kebutuhan pupuk petani setiap tahun. Saat membeli pupuk, layaknya kartu gesek ATM/Debit, petani dan agen pupuk bisa melihat kuota dan jatah subsidi pupuk, berdasarkan luas lahan pertanian yang dimilikinya. Kartu tani tersebut tidak dapat
SM/Surya Yuli P
GUNAKAN ALAT GESEK : Petani menggunakan alat gesek milik Bank BRI untuk mengetahui jumlah kuota pupuk bersubsidi miliknya saat peluncuran Kartu Tani, baru-baru ini. (74) dimanipulasi, karena menggunakan sistem keamanan perbankan (BRI). Untuk Kota Salatiga jumlah petani yang mendapat Kartu Tani sebanyak 1.916 orang. Secara keseluruhan, untuk BRI Cabang Salatiga yang meliputi wilayah Kota Salatiga dan Kabupaten
Semarang bagian selatan, menerbitkan Kartu Tani sebanyak 42.711. Adapun Kartu Tani diluncurkan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo di Mungkid, Kabupaten Magelang, dan diterapkan di setiap kabupaten/kota di Jateng. (Surya Yuli P-74)
Kopti Ingin Dilibatkan dalam Distribusi Kedelai
SM/Moch Kundori
SERAHKAN CENDERAMATA : Pj Wali Kota Salatiga Achmad Rofai (kanan) menyerahkan cendera mata kepada Deputi Bidang Produksi dan Pemasaran Kementerian Koperasi dan UMKM I Wayan Dipta dalam welcome party rakernas Kopti di Rumah Dinas Wali Kota, Rabu (18/1). (74)
SALATIGA- Koperasi Tempe Indonesia (Kopti) ingin terlibat atau menjalin kerja sama dengan importir dalam pendistribusian kedelai di Indonesia. Hal itu merupakan salah satu butir hasil Rakernas Kopti di Salatiga yang berakhir Rabu (18/1). Rakernas diikuti 21 Puskopti (tingkat provinsi) dan 2.017 Primkopti (tingkat kabupten/kota) seluruh Indonesia. Ketua Gabungan Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (Gapoktindo)Aip Syarifudin didampingi Ketua panitia rakernas, Sutrisno Supriantoro mengatakan, dari rakernas itu dihasilkan beberapa butir kesepakatan yang akan direkomendasiken kepada pemerintah, dalam hal ini Kementerian Koperasi, Kementerian Perdagangan. Butir lainnya yang dihasilkan
dari rakernas itu di antaranya kondisi kesejahteraan para perajin tahu/tempe di Indonesia tetap sederhana. Dengan demikian, subsidi pemerintah dinilai tidak tepat sasaran. ”Selain itu, produksi petani kedelai sudah 20 tahun tidak pernah mencukupi kebutuhan kedelai nasional, sehingga program swasembada kedelai hanya wacana yang sulit diwujudkan. Sebab, menanam kedelai bagi para petani tidak menarik secara ekonomi dibanding padi atau jagung. Selain itu persoalan pasar belum tertata dengan baik,” jelasnya. Harga Tidak Terkontrol Dikatakan, kedelai impor selama ini merupakan solusi untuk ketersedian kedelai di Indonesia. Dengan kualitas yang cukup bervariasi, harga terjangkau dan selalu tersedia di pasaran. Adapun kede-
lai lokal sering tidak ada di pasaran. ”Selama ini juga terjadi penurunan fungsi dan peran kelembagaan koperasi Kopti di berbagai tingkatan sebagai wadah resmi koperasi tempe dan tahun di Indonesia, sedangkan harga kedelai tidak terkontrol,'' imbuh Sutrisno. Ditambahkan, pada era perdagangan bebas saat ini, dikhawatirkan investor luar negeri bisa masuk ke Indonesia yang memiliki mensin-mesin canggih untuk membuat tempe. Dengan begitu, harga akan menjadi murah, higienis, dan produksi cepat. Tetapi bagi perajin lokal akan kewalahan menghadapi persaingan itu karena peralatannya masih tradisional, sehingga dikhawatirkan akan membunuh perajin lokal yang saat ini berjumlah sekitar 1,5 juta perajin di seluruh Indonesia. (H32-74)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Pemkab Siapkan Dua Opsi ■ Penanganan Longsor Gunung Kelir UNGARAN - Dua opsi sudah disiapkan Pemkab Semarang terkait penanganan longsor di lereng Gunung Kelir di Desa Wirogomo, Banyubiru.
SM/Ranin Agung
RUMAH ROBOH : Pekerja dari PT Beta Kawan Sejati selaku pengembang Perumahan Panorama Asri Kalongan berada di sekitar bangunan rumah yang rusak akibat talut penahan perumahan longsor, Jumat (20/1) pagi. (74)
Talut Perumahan Panorama Asri Longsor
Dua opsi itu adalah, meninggikan beronjong batu sebagai pengaman bangunan SMP 3 Banyubiru dan memberlakukan jam belajar bergilir. Beronjong batu yang sudah ada, menurut Bupati Semarang, Mundjirin, sudah dibangun setinggi dua meter memanjang melindungi bangunan sekolah sejak April 2015 silam. Adapun fungsinya untuk menahan luncuran batu dari lereng Gunung
Kelir. ’’Jika pemberlakuan jam bergilir jadi dilaksanakan, saya akan instruksikan kepada dinas terkait,’’ kata Mundjirin, Jumat (20/1). EWS Rusak Ketika disinggung perangkat early warning system (EWS) yang rusak, Bupati Mundjirin menyatakan, pihaknya akan membeli lagi. Dengan catatan, harus ada pen-
gajuan anggaran melalui instansi terkait.’’Akan dipasang kembali, kalau rusak ya beli (EWS) lagi,’’ ujarnya singkat. Sementara itu, anggota Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Semarang, Bondan Marutohening menandaskan, guna mengantisipasi bencana longsor susulan, pemerintah dan warga perlu meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, juga diperlukan pelatihan melibatkan warga kaitanya dengan mitigasi bencana. ’’Pemerintah harus mengambil langkah. Fasilitas umum di daerah rawan bencana, termasuk SMP 3 Banyubiru segera dipindahkan selain memprioritaskan perbaikan EWS,’’ tandas Bondan. (H86-74)
■ Dua Bangunan Tambahan Rusak Parah UNGARAN - Bangunan talut Perumahan Panorama Asri, Kalongan, Ungaran Timur longsor, Kamis (19/1) petang. Akibatnya, sedikitnya tujuh bangunan rumah di Blok B-4 RT 4 RW XVI rusak dan longsor ke arah sawah yang berada di bawahnya. Bangunan yang rusak parah merupakan bangunan tambahan untuk dapur milik Ari Widiastutik (28) dan Nur Kholiq (46). ’’Ini kejadian kali kedua, informasinya, pengembang mau bertanggung jawab memperbaiki kerusakan,’’ kata Nur Kholiq, yang juga Ketua RT setempat, Jumat (20/1) pagi. Dari data diketahui, selain rumah Nur Kholid dan Ari Widiastutik, bangunan rumah yang dihuni oleh Wisnu, Najib, Maryanto, dan Gatot juga terkena imbas. Struktur bangunannya terpantau mengalami retak di beberapa bagian. Pantauan Suara Merdeka, kemarin siang, pihak pengembang terlihat datang bersama beberapa pekerja dan alat pertukangan. Pengembang memilih merobohkan satu rumah tidak berpenghuni di samping rumah yang dihuni Ari Widiastutik. Langkah tersebut dilakukan karena bangunan utama rumah tersebut sudah merekah lebar, sehingga dikhawatirkan bisa menarik bangunan rumah yang lokasinya berdampingan. ’’Semalam, warga berjaga-jaga, karena bagian belakang rumah yang menghadap ke sawah kondisinya terbuka. Saya dan anakanak mengungsi ke rumah tetangga,’’ imbuh istri Nur Kholid, Syafrida (46). Dibicarakan Lebih Lanjut Sementara itu, perwakilan PT Beta Kawan Sejati selaku pe-
ngembang Perumahan Panorama Asri Kalongan, Sutrisno mengatakan, pihaknya akan memprioritaskan pembangunan talut kembali. Sementara untuk besaran ganti rugi bangunan tambahan dua rumah yang roboh ke arah areal persawahan, nantinya hendak dibicarakan lebih lanjut. ’’Kami tetap utamakan perbaikan talut. Nantinya talut akan dibuat miring. Untuk bangunan lain, nanti ada pembicaraan lagi melibatkan pengembang dan pemilik rumah,’’katanya. Sebelum terjadi longsor, menurut dia, warga yang menempati sudah diimbau agar tidak membangun bangunan tambahan. Pasalnya memang sudah terlihat ada rongga tanah yang apabila dibebani bangunan pasti akan longsor. Di samping itu, bila mengacu ketentuan terkait perumahan bersubsidi, pemilik wajib menempati, tidak boleh dijual kembali, disewakan, bahkan dibiarkan kosong, setidaknya selama lima tahun berikutnya setelah akad jual beli. Kalaupun ingin menambah bangunan, lanjutnya, sudah barang tentu pemilik harus mengubah Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Berdasarkan ketentuan perumahan bersubsidi, IMB-nya tertulis tipe rumah 30. Adapun bila mengacu bangunan tambahan saat ini, dari pengamatan pihak PT Beta Kawan Sejati rumah warga yang rusak menjadi tipe 70. ’’Kalau bangunan rumah induk tidak masalah. Itu susahnya kami, ketika diingatkan jangan membangun dulu jawaban pemilik pasti itu kan tanah dan rumah saya. Akhirnya ya talutnya tidak kuat menahan beban,’’ paparnya. (H86-74)
SM/Ranin Agung
RAWAN LONGSOR : Lereng Gunung Kelir yang di bawahnya terdapat bangunan SMP 3 Banyubiru masih rawan longsor susulan. Meski demikian, warga setempat terpantau tetap melakukan aktivitas seperti biasa, kemarin. (74)
Pembangunan Jalan Butuh Rp 250 Miliar/Tahun
SM/Rosyid Ridho
SEPERTI KOLAM : Jalan di Desa Rejosari akses menuju Dukuh Magangan, Kecamatan Ngampel seperti kolam karena kondisinya rusak parah, kemarin. (74)
KENDAL - Ketua Komisi C DPRD Kendal, Nasri mengatakan, jika ditarget hingga 2021 semua jalan kabupaten sudah bagus kondisinya, maka dana sebesar Rp 170 miliar per tahun masih kurang. Sebab, berdasarkan perhitungan, jika melihat kondisi jalan kabupaten yang sebagian besar masih rusak, maka paling tidak untuk setiap tahunnya harus dianggarkan Rp 250 miliar. ’’Kami berharap Pemkab Kendal bisa mencari dana tambahan dari pemerintah pusat dan provinsi,’’ kata Nasri, Jumat (20/1). Terkait dengan pelaksanaan pekerjaan, ia berharap, pada April mendatang, paling tidak sudah 25 persen jalan yang sudah mulai dikerjakan. ’’Pada 2017 ini jangan sampai terulang seperti tahun-tahun sebelumnya, supaya tidak ada proyek yang gagal lelang.’’ Sekretaris Komisi C, Bintang Yudha Daneswara menambahkan, perbaikan jalan yang dianggarkan melalui APBD Kendal 2017 terdapat 42 titik jalan kabupaten akan dilakukan perbaikan. Perbaikan berupa peningkatan jalan atau cor beton 31 titik dan pengaspalan sebanyak 11 titik. Dia menjelaskan, dari 42 titik tersebut, sebanyak 39 lokasi berasal dari Dana Alokasi Umum (DAU) dan dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tiga lokasi. ’’Total anggaran padaAPBD 2017 untuk pembangunan infrastruktur jalan tersebut sebesar Rp 170 miliar,’’
ujar dia. Bupati Kendal Mirna Annisa mengemukakan, perbaikan infrastruktur jalan kabupaten akan mendapat bantuan dari Provinsi Jateng sebesar Rp 70 miliar. ’’Bantuan dari pemerintah pusat masih terus diupayakan, mudahmudahan segera mendapat jawaban,’’ucapnya. Optimistis Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kendal, Sudaryanto mengatakan, pihaknya optimistis bisa melaksanakan sesuai yang direkomendasikan pihak legislatif. Sebab, semua hal yang berkaitan dengan proses lelang pekerjaan sudah dipersiapkan, terutama melakukan koordinasi dengan OPD-OPD. ”Kami optimistis bisa lebih cepat dari tahuntahun sebelumnya, seperti yang direkomendasikan DPRD,’’ kata dia. Pihaknya telah mengirim Surat Edaran yang ditandatangani Sekda Kendal atas nama Bupati ke semua OPD Kendal. Isi dari Surat Edaran tersebut yaitu, agar semua OPD menayangkan paket-paket yang akan diadakan pada 2017 di website milik pemkab. OPD juga segera mempersiapkan organisasi pelaksana pengadaan atau pelaksana kegiatan yang terdiri atas Surat Keputusan (SK), seperti SK Pengguna Anggaran, SK PPKom. SK PPTK, SK Pejabat Penerima Hasil Pekerjaan (PPHP) dan lainnya. ’’SK segera dibuat agar pejabat yang ditunjuk, segera dapat dilaksanakan kegiatan,’’ kata Sudaryanto. (H36-74)
Pemkab Segera Lelang Aset Tak Terpakai
SM/Ranin Agung
UJIAN PRAKTIK : Peserta pelatihan mengikuti ujian praktik yang dilakukan pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia Jawa Tengah di GOR Indoor Pandanaran Wujil, Kabupaten Semarang, kemarin. (74)
Ratusan Pelatih-Wasit Ikuti Penataran UNGARAN - Pelatih dan wasit bola voli se-Jawa Tengah mengikuti penataran yang diselenggarakan UKM Bola Voli Unnes bekerja sama Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Jawa Tengah. Bertempat di GOR Indoor Pandanaran Wujil, Kabupaten Semarang, ratusan peserta mulai 16-24 Januari 2017 akan mendapat teori dan mengikuti ujian praktik. ’’Total peserta yang ikut penataran pelatih ada 97 orang. Kemudian pelatihan wasit diikuti 120 orang. Berasal dari Jawa Tengah, Cirebon, Aceh, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Tengah,’’ kata Pembina UKM Bola Voli Unnes, Agung Wahyudi, kemarin. Setelah mendapat pembekalan tambahan, peserta yang terdiri atas mahasiswa dan masyarakat
umum itu diharapkan bisa mengetahui dan menguasai teknik bermain bola voli. Di samping mengerti aturan baru yang sudah ditetapkan PBVSI. ’’Penyelenggara akan memberikan lisensi bagi peserta yang lolos ujian. Sebab, pelatih dan wasit diwajibkan memiliki lisensi atau sertifikat yang dikeluarkan PBVSI Jawa Tengah,’’imbuhnya. Salah satu peserta penataran pelatih, Dea Nur Rahma (20) menuturkan, ia bersama pemain klub Bola Voli Citra Serasi Ungaran sengaja ikut pelatihan dan penataran pelatih demi mengetahui teknik dan pengetahuan terbaru. ’’Baru kali pertama ikut, tujuannya ingin mengetahui lebih banyak teknik voli dan bagaimana caranya menjadi pelatih,’’ ucapnya. (H86-74)
KENDAL - Pemkab Kendal yang telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) Penghapusan pada 2015 dan 2016 akan segera melakukan lelang penghapusan aset yang tidak terpakai. Namun, proses lelang masih menyesuaikan jadwal yang ada di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL). Hal itu karena proses lelang aset daerah merupakan wewenang dari lembaga tersebut. Kabid Pengelolaan Aset Daerah Badan Keuangan Daerah (Bakeuda), Aris Irwanto mengatakan, pihaknya memiliki tugas
mencatat barang atau aset daerah yang dibiayai APBD atau perolehan sah lainnya. Selain itu juga bisa terjadi karena adanya proses hukum, seperti barang sitaan. Hanya, untuk hasil operasi Satpol PP, seperti besi-besi bekas reklame dan gerobak jualan atau barang-barang lainnya tidak termasuk di dalam kategori aset. Jadwalnya masih menunggu penyesuaian dari KPKNL. Targetnya dilelang pada semester pertama tahun ini. Barang-barang yang dilelang tersebut kondisinya sudah rusak atau tidak digunakan lagi karena telah ada pembaru-
an,’’tuturnya. Menurut Aris, barang-barang yang kondisinya masih bernilai ekonomis akan dijual lelang per unit. Adapun barang-barang yang sudah tidak memiliki nilai ekonomis secara utuh, maka akan dijual dalam bentuk paket. Sebelum dilelang, barang-barang tersebut akan dilakukan penilaian besaran harganya. Waktu Tiga Bulan Mana yang masih mempunyai nilai ekonomis atau tidak. ‘’Barang yang dijual paket terjadi karena hanya bisa dijual per bagian, tidak utuh seperti semula.
Misalnya, hanya mesinnya,’’tambah dia. Hingga kemarin, Pemkab Kendal belum memiliki gudang untuk menyimpan barang-barang bekas yang tidak terpakai, sehingga barang tersebut ditempatkan di sejumlah lokasi terpisah seperti di belakang GOR Bahurekso Kendal, kantor bekas BPR BKK Kendal depan Koramil Kendal, dan di Kantor BPBD yang baru. Namun begitu, sebagian besar barang tersebut rata-rata masih berada di masing-masing kantor OPD. ”Karena tidak memiliki
gudang sendiri, maka kebanyakan barangnya masih disimpan di masing-masing OPD,’’jelasnya. Kepala Satpol PP Kendal, Subarso mengatakan, barangbarang hasil operasi Satpol PP bukan termasuk aset yang bisa dilelang. Barang hasil operasi itu bisa diambil pemiliknya. Namun jika sampai tiga bulan, barang-barang tersebut tidak diambil pemiliknya maka dimusnahkan. Kami beri waktu tiga bulan. Jika tidak diambil oleh pemiliknya, maka kami musnahkan,’’ucap dia. (H36-74)
50 Hektare Padi Diserang Wereng KENDAL - Sedikitnya 50 hektare tanaman padi di Kelurahan Sukodono, Kecamatan kota Kendal, terancam gagal panen karena diserang hama wereng. Hama tersebut menyerang pangkal batang padi sehingga tanaman membusuk. Ketua Gabungan Kelompok Tani Sukodono, Hadi Supaat mengatakan, serangan wereng membuat petani resah karena tanaman padi milik mereka terancam gagal panen. Bahkan sebagian tanaman sudah menguning karena serangan hama. Batang membusuk dan bulir padi tidak berisi. ’’Sawah yang diserang hama wereng cukup banyak. Data dari kelompok tani di Kelurahan
Sukodono ada sekitar 50 hektare lahan pertanian tanaman padi,’’kata dia, Jumat (20/1). Dia menambahkan, jika tidak segara dibasmi, hama wereng cepat menyebar. Wereng berpindah ke area sawah lain dan berkembang biak dengan cepat. ’’Biasanya wereng berkembang biak di pangkal batang dan memakan batang padi hingga membusuk,’’ ujarnya di sela-sela penyemprotan hama wereng. Lurah Sukodono, Budiono mengemukakan, luas lahan yang terserang hama wereng ini sekitar 50 hektare. Upaya yang ia lakukan dengan meminta bantuan kepada dinas terkait supaya membantu obatobatan untuk membasmi hama
wereng ini. ’’Petani melakukan penyemprotan secara
bersama-sama agar mencegah wereng berpindah ke tanaman
padi yang lain,’’ujar dia. (H3674)
SM/Rosyid Ridho
SEMPROT HAMA: Seorang petani di Kelurahan Sukodono menyemprot tanaman padi yang terserang hama wereng, kemarin. (74)
SABTU, 21 JANUARI 2017
Dari Pengobatan Gratis hingga Wayang Potehi SEMARANG - Dalam rangkaian kegiatan Pasar Imlek Semawis 2017 ini, panitia menggelar pengobatan gratis dengan metode tradisional asal Tiongkok di halaman Masjid Agung Jateng Jawa Tengah (MAJT) di Jl Gajah, Minggu ( 21/8).
Lomba Foto Busana Encim SEMARANG - Untuk menyemarakkan Pasar Imlek Semawis (PIS) 2017 akan digelar Lomba Foto Kebaya Encim, Minggu (22/1) mulai pukul 07.00. Lomba yang diperkirakan diikuti ratusan peserta itu, baik pelajar dan umum, dilaksanakan di Kelenteng Tay Kak Sie, Jalan Gang Lombok, kawasan Pecinan. Menurut panitia pelaksana lomba foto, Benyamin Sulistyo, lomba bertema busana encim ini untuk memperkenalkan baju khas Pecinan yang merupakan perpaduan antara budaya khas Tionghoa dan batik asli Jawa. Sebab, selama ini banyak masyarakat khususnya anak muda yang belum mengetahui busana khas Pecinan tersebut. (G2,akv-71)
Pengobatan ala sinshe yang dimotori oleh Robert Budi Wibawa ini akan dikerahkan 55 ahli berbagai pengobatan dengan cara pijat refleksi hingga akupuntur. ’’Masyarakat dapat periksa apabila mengalami keluhan sakit apa saja,’’ ungkap Robert yang juga pemilik Toko Obat Panca Jaya di Gang Pinggir ini, kemarin. Ketua Kopi Semawis Haryanto Halim menjelaskan pengobatan gratis ini juga merupakan arahan dari penasihat Kopi Semawis Budi Santoso (Komisaris Suara Merdeka), agar tidak hanya di Pecinan, tetapi melaksanakan kegiatan keluar yang bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu didemonstrasikan pula kaligrafi Tiongkok. Pada kesemapatan itu, masyarakat bisa secara gratis dibuatkan tulisan itu. ’’Semua ini gratis atas dukungan dari para pelaku usaha seperti pemilik toko obat tradisional Tiongkok hingga para terapis,’’jelas Haryanto. Sarasehan Kegiatan lainnya adalah ’’Pasar Srawung: Gelar Tikar Makan Bersama dan Sarasehan’’yang digelar di gedung Boen Hiang Tong (Rasa Dharma), Jalan Gang Pinggir, Kawasan Pecinan,
Semarang. Acara ini dilaksanakan, Selasa (24/1) mulai pukul 12.00 hingga 15.00. Ada beberapa hal yang akan dibahas dalam kegiatan ini, mengenai pengalaman nyata di Pasar Imlek Semawis (PIS). Beberapa tokoh dijadwalkan menjadi pembicara. Mereka di antaranya Ketua Komunitas Pecinan Semarang untuk Pariwisata (Kopi Semawis) Harjanto Halim, Rektor Universitas Katolik (Unika) Soegijapranata Budi Widianarko, budayawan dan profesor dari Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro (Undip) Agus Maladi. ‘”Bincang-bincang mengenai Pasar Srawung dalam kehidupan sehari-hari, perilaku Pasar Srawung untuk masa depan Indonesia yang lebih baik, dan peran pemerintah untuk Pasar Srawung,’’ kata Seksi Acara Pasar Imlek Semawis ke-14,Ocha. Kegiatan itu juga dimeriahkan berbagai sajian kesenian. Untuk panggung utama di pertigaan Gang Pinggir dan Gang Gambiran akan dimeriahkan dengan pergelaran musik obar-abir, wushu, dan ketoprak semarangan. Semantara di Pasar Obar-Abir di sepanjang Wotgandul Timur hingga Gang Pinggir dimeriahkan atraksi barongsai, wayang potehi, cengge atau tokoh dewa-dewi, dan lorong lampion. Dari sisi sajian, kata dia, kegiatan yang diselenggarakan Kopi Semawis ini setiap tahun mengetengahkan akulturasi kebudayaan Tionghoa dan Jawa. Salah satu kesenian khas yang bakal dipentaskan adalah ketoprak semarangan yang dimainkan oleh sejumlah seniman. (G2,akv,dhz-71)
SM/Arie Widiarto
GERBANG PECINAN: Pintu gerbang kawasan Pecinan di Jl Beteng Semarang yang mulai bersolek menyambut Tahun Baru Imlek, Jumat (20/1). (71)