PENYAKIT-PENYAKIT DITULARKAN VEKTOR
dr. I NYOMAN PUTRA Kepala Bidang Upaya Kesehatan dan Lintas Wilayah Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Tanjung Priok
DEMAM BERDARAH DENGUE (DHF) Definisi Merupakan penyakit virus dengan demam akut yang disebabkan oleh virus Dengue Gejala Klinis Demam akut 2-7 hari ,sakit kepala berat, nyeri otot, sakit di sekitar mata, tidak nafsu makan, gangguan saluran pencernaan dan timbul ruam pada kulit. Dapat timbul perdarahan bawah kulit, gusi, hidung, dan saluran pencernaan, dan akhirnya terjadi syok.
Cara Penularan Melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti yang infektif Masa Inkubasi Masa Inkubasi 3-14 hari Masa Penularan Manusia menjadi sumber infektif bagi nyamuk beberapa saat sebelum panas sampai saat demam berakhir. Nyamuk menjadi infektif 8-12 hari sesudah menghisap darah penderita dan tetap infektif selama hidupnya. Penatalaksanaan Belum ada pengobatan yang spesifik, pengobatan bersifat simptomatis dan suportif
PENYAKIT YELLOW FEVER Definisi Demam Kuning merupakan penyakit menular akut yang disebabkan oleh virus Yellow Fever. Gejala Klinis Demam, sakit kepala, sakit punggung, nyeri otot, mual, muntah, perdarahan, badan menjadi kuning, gangguan fungsi hati, ginjal, jantung, otak, pencernaan, gangguan kesadaran. Angka kematian sampai 80 %
Cara Penularan Vektor utama dari penyakit Yellow Fever adalah nyamuk Aedes aegypty. Masa Inkubasi 3 sampai 6 hari
Penatalaksanaan Tidak ada pengobatan yang spesifik. Terapi ditujukan langsung untuk mengoreksi cairan dan mempertahankan stabilitas hemodinamik
MALARIA Definisi Penyakit yang disebabkan oleh parasit yg ditularkan antar manusia melalui gigitan nyamuk Anopheles sp. Gejala Klinis Demam, menggigil, sakit kepala, mual/muntah, nyeri otot, kejang, koma.
FILARIASIS Definisi Penyakit menular yang disebabkan oleh cacing Filaria yang ditularkan melalui berbagai jenis nyamuk.
Penyakit ini bersifat menahun (kronis) dan bila tidak mendapatkan pengobatan, dapat menimbulkan cacat menetap berupa pembesaran kaki, lengan dan alat kelamin baik perempuan maupun laki-laki. Cara Penularan 1. melalui nyamuk yang menghisap darah seseorang yang telah tertular sebelumnya. 2. darah mengandung larva ditularkan ke orang lain pada saat nyamuk yang terinfeksi menggigit atau menghipas darah orang tersebut 3. ditularkan oleh 23 spesies nyamuk dari genus Anopheles, Culex, Mansonia, Aedes & Armigeres.
CONTOH GAMBAR PENDERITA KAKI GAJAH
Gejala klinis Akut : a. Demam berulang-ulang selama 3-5 hari b. Pembengkakan kelenjar getah bening (tanpa ada luka) didaerah lipatan paha, ketiak (lymphadenitis) yang tampak kemerahan, panas dan sakit c. Radang saluran kelenjar getah bening yang terasa panas dan sakit yang menjalar dari pangkal kaki atau pangkal lengan kearah ujung (retrograde lymphangitis) d. Filarial abses akibat seringnya menderita pembengkakan kelenjar getah bening, dapat pecah dan mengeluarkan nanah serta darah e. Pembesaran tungkai, lengan, buah dada, buah zakar yang terlihat agak kemerahan dan terasa panas (early lymphodema)
Gejala klinis Kronis : Berupa pembesaran yang menetap (elephantiasis) pada tungkai, lengan, buah dada, buah zakar (elephantiasis skroti).
Pencegahan dapat dilakukan dengan: 1. 2.
3.
Berusaha menghindarkan diri dari gigitan nyamuk penular Membersihkan tanaman air pada rawa-rawa yang merupakan tempat perindukan nyamuk, menimbun, mengeringkan atau mengalirkan genangan air sebagai tempat perindukan nyamuk Membersihkan semak-semak disekitar rumah
DEMAM DENGUE Cara Penularan: Melalui gigitan nyamuk, mulai 2 jam sesudah matahari terbit dan beberapa jam sebelum matahari terbenam. Masa Inkubasi : 3-14
DEMAM CHIKUNGUNYA Agen Penyebab : virus Chikungunya Masa Inkubasi : 3 – 11 hari Cara Penularan : ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti, mungkin pula oleh nyamuk jenis lainnya
GAMBARAN KLINIS:
Demam atau tanpa demam ciri khas poliarthralgia atau poliarthritis, terutama di pergelangan tangan atau kaki, lutut atau sendi lain dari kaki atau tangan, berlangsung beberapa hari atau sampai berbulan- bulan ruam makulopapular yang tidak gatal, terutama bagian tubuh dan lengan, ruam berlangsung 7 –10 hari diikuti dengan deskuamasi
PES Penyebab : Yersinia pestis Masa Inkubasi : 1 - 7 hari Cara Penularan : Gigitan
kutu tikus,gigitan atau cakaran kucing, Gigitan pinjal Pulex Iritans Gigitan kutu manusia Secara droplet dari penderita pes paru Secara aerosol pada bioterorism
GEJALA KLINIS Gejala umum : Demam Gejala khusus : 1. Pembesaran kelenjar getah bening paling sering di daerah selangkang/inguinal, paling jarang terjadi di daerah ketiak. 2.
Pnemonial plague (batuk dengan dahak cair berbercak darah, sesak nafas,suara nafas, melemah, krepitasi di basal paru, gagal nafas, efusi pleura, mediastinitis)
3.
Meningeal plague, septikemia plague, DIC
TERIMA KASIH