PENERAPAN AKUNTANSI PAJAK PERTAMBAHAN NILAI PADA PT TELEKOMUNIKASI INDONESIA, Tbk KANTOR MAINTENANCE SERVICE CENTER MEDAN
TUGAS AKHIR
Ditulis untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan Pendidikan Program Diploma 3
Diajukan Oleh
INDIRA ANINDIYA BAKRI NIM 1205081033
PROGRAM STUDI AKUNTANSI JURUSAN AKUNTANSI POLITEKNIK NEGERI MEDAN MEDAN 2015
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuian penerapan akuntansi Pajak Pertambahan Nilai pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentansi. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode yang digunakan untuk mengolah data adalah metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan akuntansi Pajak Pertambahan Nilai pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan telah sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum. Penelitian ini menyarankan agar PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan tetap melakukan perhitungan dan pencatatan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 42 Tahun 2009 dan prinsip akuntansi yang berlaku umum.
Kata kunci : Akuntansi, Pajak Pertambahan Nilai, PPN Masukan
ABSTRACT This research is aimed to know the suitability of the application of value added tax (VAT) accounting between PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Maintenance Service Center Office Medan and generally accepted accounting principles (GAAP). Data needed in this research is collected by using interview and documentary technique. The kind of data used in this research is primary data and secondary data. The method used for processing data is descriptive method. The result of the research showed that PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Maintenance Service Center Office Medan has been appropriate with generally accepted accounting principles. This research suggested PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Maintenace Service Center Office Medan to keep doing the calculation and record-keeping which is appropriate with The Regulation Number 42 at The Year Of 2009 and generally accepted accounting principles (GAAP).
Keywords: Accounting, Value Added Tax (VAT), Value Added Tax (VAT)-In
KATA PENGANTAR
Puji syukur dipanjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufik serta hidayah-Nya sehingga tugas akhir ini dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Tugas Akhir ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat dalam menyelesaikan pendidikan program diploma tiga (D3) di Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Medan. Dalam penyusunan Tugas Akhir ini, bantuan banyak didapatkan dari berbagai pihak, oleh sebab itu rasa terima kasih diungkapkan kepada : 1.
Bapak M. Syahruddin, ST., M.T.,Direktur Politeknik Negeri Medan.
2.
Bapak Darwin S.H Damanik, S.E., M.Si.,Ketua Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan.
3.
Bapak Parjuangan Pardosi, S.E., M.Si., Sekretaris Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan.
4.
Bapak Sastra Karo-Karo, S.E., Ak., M.Si., Kepala Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Medan.
5.
Ibu Cahyoginarti, S.E., Ak., M.Si., Dosen Pembimbing Utama.
6.
Bapak Tosanov T.P. Napitupulu, S.E., M.Si., Dosen Pembimbing Pendamping.
7.
Terima kasih kepada Bapak Syafruddin, Ibu Arba’iyah, Kak Putri Desky, Bapak H. Zainal Bakri, S.E. serta seluruh pegawai PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan.
8.
Terima kasih kepada Ayahanda H. Zainal Bakri, S.E., Ibunda Hj. Nelly Haryati, dan adik saya Arighi Luthfi Abyandi Bakri beserta seluruh keluarga besar tercinta yang selalu mendukung dan mendoakan di setiap kegiatan dalam penyusunan Tugas Akhir ini.
i
9.
Terima kasih kepada Muhammad Firanda, Yudi Abdilah, Julham dan Mesdiani Turnip beserta teman-teman AK 6B yang telah mendukung serta membantu dalam menyelesaikan Tugas Akhir.
10. Tak lupa pula terima kasih diucapkan kepada pihak-pihak terkait lainnya yang telah banyak membantu menyelesaikan Tugas Akhir. Disadari bahwa Tugas Akhir ini masih kurang sempurna sehingga apabila nantinya terdapat kekeliruan dalam penulisan Tugas Akhir ini sangat diharapkan kritik dan sarannya. Akhir kata semoga Tugas Akhir ini dapat memberikan banyak manfaat bagi kita semua.
Medan, Agustus 2015 Penulis,
Indira Anindiya Bakri NIM 1205081033
ii
DAFTAR ISI LEMBAR PERSETUJUAN LEMBAR PENGESAHAN PERNYATAAN ABSTRAK ABSTRACT KATA PENGANTAR ......................................................................................... i DAFTAR ISI ....................................................................................................... iii DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... v
BAB 1 PENDAHULUAN .................................................................................. 1 1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul ........................................................ 1 1.2. Perumusan Masalah ........................................................................... 2 1.3. Tujuan Penelitian .............................................................................. 2 1.4. Manfaat Penelitian ............................................................................. 2 1.5. Teknik Pengumpulan dan Pengolahan Data ..................................... 3 1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan ........................................... 4
BAB 2 TINJAUAN UMUM MENGENAI PERUSAHAAN .......................... 6 2.1. Sejarah Singkat Perusahaan ............................................................... 6 2.2. Ruang Lingkup Perusahaan ............................................................... 9 2.3 Keunggulan Perusahaan ..................................................................... 12 2.4. Struktur Organisasi Perusahaan ......................................................... 13
BAB 3 TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................... 18 3.1. Pengertian Pajak .................................................................................. 18 3.2. Pengertian Pajak Pertambahan Nilai .................................................... 18 3.3. Subjek dan Objek Pajak Pertambahan Nilai ........................................ 19 3.4. Bukan Objek Pajak Pertambahan Nilai ................................................ 21 3.5. Penyerahan Barang Kena Pajak ........................................................... 22 iii
3.6. Pemungut Pajak Pertambahan Nilai (PPN) .......................................... 23 3.7. Perhitungan Pajak Pertambahan Nilai .................................................. 23 3.8. Faktur Pajak, Surat Setoran Pajak (SSP) dan Surat Pemberitahuan (SPT)..................................................................................................... 27 3.9. Tata Cara Pemungutan, Penyetoran, dan Pelaporan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) atas Badan Usaha Milik Negara (BUMN)........................ 29 3.10. Pengertian Akuntansi ........................................................................ 31 3.11. Akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN)........................................ 32 3.12. Pengakuan dan Pengukuran Pajak Pertambahan Nilai menurut Undang- Undang Perpajakan dan Prinsip Akuntansi Berlaku Umum ................................................................................................. 33
BAB 4 HASIL PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA .................. 36 4.1. Hasil Pengumpulan Data ....................................................................... 36 4.2. Hasil Pengolahan Data .......................................................................... 37
BAB 5 PEMBAHASAN ...................................................................................... 40 5.1. Dasar Pengenaan Pajak (DPP) .............................................................. 40 5.2. Perhitungan Pajak Pertambahan Nilai (PPN)........................................ 40 5.3. Faktur Pajak .......................................................................................... 40 5.4. Akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) .......................................... 41
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ............................................................... 43 6.1. Simpulan ............................................................................................... 43 6.2. Saran...................................................................................................... 44
DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN
iv
DAFTAR LAMPIRAN Lampiran
Hal
Lampiran 1
Faktur Pajak Standar
………………………………………. .. 45
Lampiran 2
Pembayaran PPN Juni 2015……………………………………. .. 46
Lampiran 3
Surat Setoran Pajak (SSP)……………………………………….. 47
Lampiran 4
Surat Kesediaan Dosen Pembimbing Utama Tugas Akhir…….. .. 48
Lampiran 5
Surat Kesediaan Dosen Pembimbing Pendamping Tugas Akhir ...49
Lampiran 6
Kartu Bimbingan Dosen Pembimbing Utama………………….... 50
Lampiran 7
Kartu Bimbingan Dosen Pembimbing Pendamping……………...52
Lampiran 8
Formulir Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA……………………………………………………….53
Lampiran 9
Formulir Pernyataan Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA Ketua Penguji……………….. 54
Lampiran 10 Formulir Pernyataan Bebas Revisi Tim Penguji Ujian Pertanggungjawaban Laporan TA Anggota Penguji…………….. 55 Lampiran 11 Surat Izin Praktik Kerja Lapangan …………………………….. .. 56 Lampiran 12 Surat Permohonan Pengajuan Judul Tugas Akhir………………. 58 Lampiran 13 Biodata Penulis…………………………………………………... 59
v
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul Penerimaan negara adalah uang yang masuk ke kas negara yang dapat diakui sebagai penambah nilai kekayaan bersih negara. Menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara Pasal 11 ayat 3, sumber pendapatan atau penerimaan negara terdiri atas penerimaan pajak, penerimaan bukan pajak dan hibah. Penerimaan pajak adalah sumber penerimaan yang berasal dari pajak baik berupa pajak dalam negeri dan pajak perdagangan internasional. Pajak merupakan sumber pendapatan utama dari negara yang merupakan kewajiban yang harus dibayar oleh masyarakat maupun badan yang telah memiliki penghasilan. Pajak biasanya digunakan negara untuk keperluan negara dalam membiayai berbagai pengeluaran negara serta untuk membantu kegiatan pembangunan di segala bidang. Hal ini bertujuan untuk memberi kesejahteraan bagi masyarakat. Kegiatan pembangunan ini tidak terlepas dari partisipasi masyarakat yang berupa ketaatan dalam pembayaran pajak. Pajak sendiri terdiri atas 2 yaitu pajak dalam negeri dan pajak perdagangan internasional. Pajak dalam negeri adalah semua penerimaan negara yang berasal dari pajak penghasilan, pajak pertambahan nilai barang dan jasa, pajak penjualan atas barang mewah, pajak bumi dan bangunan, bea perolehan hak atas tanah dan bangunan, bea cukai,dan pajak lainnya. Pajak perdagangan internasional adalah semua penerimaan negara yang berasal dari bea masuk dan pajak/pungutan ekspor. Salah satu jenis pajak dalam negeri adalah Pajak Pertambahan Nilai (PPN). Pajak Pertambahan Nilai adalah pajak yang dikenakan atas penyerahan barang/jasa kena pajak di daerah pabean yang dilakukan oleh pabrikan, penyalur utama atau agen utama, importer, pemegang hak paten/ merk dagang/ jasa kena pajak tersebut. 1
2
Pajak ini merupakan salah satu pajak tidak langsung karena beban atas pajak tersebut tidak langsung dikenakan kepada subjek pajak. PPN dapat dipungut pada berbagai mata rantai jalur usaha. Dalam pemungutan PPN, Undang-Undang PPN dan akuntansi yang berlaku umum telah mengatur dengan jelas mengenai pengakuan PPN yang dipungut dan tata cara pemungutan PPN. Sedangkan dalam pencatatan PPN, akuntansi yang berlaku umum dengan akuntansi pajak juga memiliki persamaan dalam melakukan pencatatan PPN. Untuk mengetahui kesesuaian penerapan akuntansi pajak pertambahan nilai yang ada pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum, maka penulis tertarik untuk mengambil judul “Penerapan Akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan.”
1.2. Perumusan Masalah Masalah utama yang akan dibahas dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah “Apakah Akuntansi Pajak Pertambahan Nilai pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk telah sesuai dengan Prinsip Akuntansi yang Berlaku Umum ?”
1.3. Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Penerapan Akuntansi Pajak Pertambahan Nilai pada PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk telah sesuai dengan Prinsip Akuntansi yang Berlaku Umum.
1.4. Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi : 1. Penulis a. Membandingkan teori yang diterima selama perkuliahan terhadap praktik yang sesungguhnya yang ada diperusahaan.
3
b. Memberikan wawasan tentang masalah yang diteliti, yaitu bagaimana penerapan akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN). 2.
Perusahaan Dapat digunakan oleh perusahaan sebagai bahan pertimbangan dan sumbangan pemikiran dalam menerapkan akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang sesuai dengan peraturan perpajakan yang telah ada.
3.
Bagi Dunia Usaha Dapat memberikan informasi bagi para pengusaha tentang tata cara penerapan akuntansi Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang sesuai dengan peraturan yang ada.
1.5. Teknik Pengumpulan dan Pengolahan Data 1.5.1. Sumber dan Jenis Data Data yang dibutuhkan bersumber dari perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan. Data yang relevan dikumpulkan untuk memperoleh jawaban atas masalah penelitian yang dirumuskan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini dibagi dalam dua jenis yaitu data primer dan data sekunder. 1.
Data Primer Data primer yaitu data yang langsung dikumpulkan oleh peneliti (petugasnya) dari sumber pertama (Fathoni, 2011:38). Dalam hal ini sumber data diperoleh dan ditanyakan langsung kepada pegawai menyangkut penerapan akuntansi pajak pertambahan nilai PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor Maintenance Service Center Medan.
2.
Data Sekunder Data sekunder biasanya telah tersusun dalam bentuk dokumen misalnya mengenai data demografis suatu daerah, data mengenai produktifitas suatu perguruan tinggi, data mengenai persediaan pangan suatu daerah, dsb (Fathoni, 2011:38). Dalam hal ini sumber data diperoleh berupa faktur pajak, daftar pembayaran PPN dan Surat Setoran Pajak (SSP).
4
1.5.2. Teknik Pengumpulan Data Teknik pengumpulan data adalah cara bagaimana penulis dapat memperoleh data dari objek yang diteliti yang didukung kebenarannya. 1. Wawancara Wawancara adalah proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian dengan cara tanya jawab, sambil bertatap muka antara si penanya atau pewawancara dengan si penjawab atau responden dengan menggunakan alat yang digunakan interview guide (panduan wawancara). Wawancara dilakukan untuk mendapatkan informasi secara lisan kepada pihak – pihak yang bersangkutan di
PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk Kantor
Maintenance Service Center Medan. 2. Dokumentasi Dokumentasi merupakan teknik pengumpulan data dengan cara mempelajari dokumen, bukti – bukti atau catatan yang berhubungan dengan objek yang diteliti yang berupa dokumen-dokumen mengenai Pajak Pertambahan Nilai (PPN)
1.5.3. Teknik Pengolahan Data Pengolahan data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan metode deskriptif yaitu memaparkan (menggambarkan) keadaan yang sebenarnya (fakta) dari subjek/objek yang diteliti.
1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan Penulisan laporan Tugas Akhir ini membutuhkan waktu kurang lebih 4 (empat) bulan. Adapun jadwal kegiatan pelaksanaan dan penulisan laporan Tugas Akhir sebagai berikut:
5
Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan Penulisan Tugas Akhir Waktu Kegiatan Penulisan Tugas Akhir No
Kegiatan
1
Persiapan Pengumpulan Data Tabulasi dan Analisa data Menyusun Konsep Laporan Konsultasi pada Dosen Pembimbing Sidang Tugas Akhir Perbaikan Laporan Tugas Akhir Penggandaan Laporan
2 3 4
5 6 7 8
April 2015 3 4
Mei 2015
Juni 2015
1 2 3 4 1 2 3 4 1
Agustus 2015 3 4 1 2 3 4
Juli 2015 2
Sumber: Buku Pedoman Tugas Akhir Jurusan Akuntansi, Politeknik Negeri Medan (2015:18)