PENETAPAN Nomor 0417/Pdt.P/2014/PAJP DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Agama Jakarta Pusat yang memeriksa perkara tertentu pada tingkat pertama dan telah mejatuhkan penetapan pada perkara permohonan penetapan ahli waris yang diajukan oleh: Nama: XXXXXXXXXX, Umur 64 tahun, agama Islam, pekerjaan ibu rumah tangga, tempat kediaman di XXXXXXXXXX, Jakarta Pusat, disebut Pemohon I. Nama : XXXXXXXXXX, umur 43 tahun, agama Islam, pekerjaan ibu rumah tangga, tempat kediaman di XXXXXXXXXXJakarta Selatan, disebut Pemohon II. Nama : XXXXXXXXXX, umur 40 tahun pekerjaan Karyawan Swasta, tempat kediaman di XXXXXXXXXX, Jakarta Selatan, disebut Pemohon III. Nama ; XXXXXXXXXX, umur
34 tahun, pekerjaan
Wiraswasta, tempat
kediaman di XXXXXXXXXX, Jakarta Pusat, disebut Pemohon IV. Nama : XXXXXXXXXX, umur
28 tahun, pekerjaan Mahasiswa, tempat
kediaman di XXXXXXXXXX, Jakarta Pusat, disebut Pemohon V. Dalam hal ini memberikan kuasa kepada Damba S. Akmala,SH., MH., Dwi Laksono, SH.,MH., Poernomo D. Santoso, SH, sebagai Advokat yang berkantor pada Kantor Hukum Akmalsyah & Co yang berkedudukan hukum di Graha Arrtu lantai 6, di Jalan RS. Mata Aini Kav. BC-1, Setiabudi Jakarta Selatan, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 11 Desember 2014, yang selanjutnya disebut Para Pemohon. Pengadilan Agama tersebut. Telah mempelajari surat-surat yang berkaitan dengan perkara ini. Telah mendengar keterangan para Pemohon dan para saksi di muka sidang. DUDUK PERKARA , Menimbang, bahwa para Pemohon dalam surat permohonannya tanggal 22 Desember 2014, telah mengajukan permohonan penetapan ahli waris dan telah didaftar di Kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Pusat Hal. 1 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
dengan Nomor 0417/Pdt.P/2014/PAJP, tanggal 23 Desember 2014 dengan menerangkan sebagai berikut: 1. Bahwa, pada tanggal 24 Maret 2013 telah meninggal dunia suami/ayah kandung dari para Pemohon yang bernama XXXXXXXXXX di Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre Jakarta, karena sakit dan dalam keadaan beragama Islam, tempat tinggal terakhir di XXXXXXXXXX Jakarta Pusat, surat kematian penduduk WNI No. 31711250300002 tertanggal 25 Maret 2013 yang dikelurkan oleh Kantor Kelurahan Menteng Jakarta Pusat yang selanjutnya disebut Almarhum; 2. Bahwa, semasa hidupnya almarhum XXXXXXXXXX telah menikah 1 (satu) kali dengan XXXXXXXXXX pada tanggal 10 Juni 1971, sesuai dengan Akta Nikah Nomor 82902/455/48/1971, yang dikeluarkan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Menteng Jakarta Pusat, dan pada saat wafatnya almarhum, masih sebagai suami XXXXXXXXXX dan dari pernikahan tersebut telah lahir 4 (empat) orang anak yang bernama : 2.1. XXXXXXXXXX. 2.2. XXXXXXXXXX. 2.3. XXXXXXXXXX 2.4. XXXXXXXXXX. 3. Bahwa, ketika almarhum XXXXXXXXXX, ayahnya dan ibunya telah meninggal dunia terlebih dahulu, yaitu yang bernama : 3.1. ayah XXXXXXXXXX, yang telah meninggal dunia pada tanggal 11 Januari 1984 di Jakarta. 3.2. ibu
XXXXXXXXXX yang telah meninggal dunia pada tanggal 01 Mei
2005 di Jakarta. 4. Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX telah meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013 meninggalkan ahli waris yang semuanya beragama Islam yaitu sebagai berikut : 4.1. XXXXXXXXXX ( sebagai isteri ). 4.2. XXXXXXXXXX (sebagai anak perempuan kandung ). 4.3. XXXXXXXXXX ( sebagai anak laki-laki kandung ). 4.4. XXXXXXXXXX ( sebagai anak laiki-laki kandung). 4.5. XXXXXXXXXX ( sebagai anak laki-laki kandung ). Hal. 2 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
5. Bahwa, maksud para Pemohon mengajukan permohonan ini adalah untuk ditetapkan siapa ahli waris yang mustahak dari almarhum XXXXXXXXXX bin XXXXXXXXXX sesuai dengan Hukum Waris Islam. Bahwa berdasarkan yang telah diuaraikan di atas, maka para pemohon memohon kiranya Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Pusat cq majelis hakim yang memeriksa perkara ini, berkenan untuk memutus permohonan sebagai berikut: Primer 1. Mengabulkan permohonan para Pemohon seluruhnya; 2. Menetapkan almarhum XXXXXXXXXX bin XXXXXXXXXX telah meninggal dunia pada telah meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013 . 3. Menetapkan
ahli
waris
almarhum
dari
XXXXXXXXXX
bin
XXXXXXXXXX, adalah : 3.1. XXXXXXXXXX (isteri). 3.2. XXXXXXXXXX ( anak perempuan kandung ). 3.3. XXXXXXXXXX ( anak laki-laki kandung). 3.4. XXXXXXXXXX (anak laki-laki kandung ). 3.5. XXXXXXXXXX ( anak laki-laki kandung ). 4. Membebankan para pemohon untuk membayar biaya yang timbul dalam perkara ini. Atau apabila Majelis Hakim berpendapat lain, mohon diberikan putusan yang seadil-adilnya. Menimbang, bahwa pada hari dan tanggal sidang yang telah ditetapkan, para Pemohon telah hadir dipersidangan dengan didampingi oleh kuasa hukumnya dan surat permohonannya dibacakan oleh Ketua Majelis dan para Pemohon tetap mempertahankannya. Menimbang, bahwa para Pemohon telah mengajukan alat-alat bukti juga berupa: Bukti Tertulis 1. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
almarhum XXXXXXXXXX, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.1). Hal. 3 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
2. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
XXXXXXXXXX, yang dikeluarkan oleh Kelurahan Menteng Kota Jakarta Pusat, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.2). 3. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
XXXXXXXXXX, dikeluarkan oleh Kelurahan Pondok Pinang Kebayoran Lama Kota Jakarta Selatan, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.3). 4. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
XXXXXXXXXX, yang dikeluarkan oleh Kelurahan Cilandak Barat Cilandak Kota Jakarta Selatan, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.4). 5. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
XXXXXXXXXX, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.5). 6. Fotokopi
Kartu Tanda Penduduk (KTP) No. XXXXXXXXXX, atas nama
XXXXXXXXXX, yang dikeluarkan oleh Kelurahan Menteng Kota Jakarta Pusat, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.6). 7. Fotokopi Kartu Keluarga (KK) No. XXXXXXXXXX atas nama kepala keluarga XXXXXXXXXX, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.7). 8. Fotokopi Duplikat Kutipan Nikah Nomor Kk.09.3.1/Pw.01/477/2013, atas nama XXXXXXXXXX, yang menikah pada tanggal 10 Juni 1971, yang dikeluarkan oleh Kantor Urusan Agama Kecamatan Menteng Kota Jakarta Pusat, tanggal 10 Juni 2013, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.8). 9. Fotokopi Kutipan Akta Kematian No. 123/KMT/JP/2014, atas nama XXXXXXXXXX, yang meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013, yang dikeluarkan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Pusat tertanggal 22 Desember 2014, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.9).
Hal. 4 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
10. Fotokopi Sertifikasi Medis Penyebab Kematian dari Rumah Sakit MMC Jakarta, atas nama XXXXXXXXXX , yang meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.10). 11. Fotokopi
Akta
Kelahiran
No.
2930/DISP/JS/1990,
atas
nama
XXXXXXXXXX, lahir tanggal 13 Desember 1971, yang dikeluarkan oleh Kantor Catatan Sipil Propinsi Jakarta, tanggal 20 Maret 1990, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.11). 12. Fotokopi Akta Kelahiran No. 936/JP./1974, atas nama XXXXXXXXXX, lahir tanggal 31 Mei 1974, yang dikeluarkan oleh Kantor Catatan Sipil Jakarta Pusat, tanggal 13 Juni 1974, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.12). 13. Fotokopi Akta Kelahiran No. 5336 /JP/1980, atas nama XXXXXXXXXX, lahir tanggal 17 Juni 1980, yang dikeluarkan oleh Kantor Catatan Sipil Kotamadya Jakarta Pusat, tanggal 02 Juli 1980, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.13). 14. Fotokopi
Akta
Kelahiran
No.
15182/KLT/JP/1986,
atas
nama
XXXXXXXXXX, lahir tanggal 13 Juli 2011, yang dikeluarkan oleh Kantor Catatan Sipil Kotamadya Jakarta Pusat, tanggal 02 Juli 1980, telah bermaterai cukup dan telah disesuaikan dengan aslinya (P.14). Bukti Saksi 1. XXXXXXXXXX, umur 68 tahun, agama Islam, adalah sebagai adik kandung almarhum dr, Sethiawan S, telah menerangkan di bawah sumpahnya sebagai berikut: -
Bahwa, saksi kenal dengan para pemohon .
-
Bahwa, saksi mengetahui almarhum XXXXXXXXXX adalah suami dari Pemohon I dan ayah kandung dari para Pemohon dan telah meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013.
-
Bahwa, kedua orang tua almarhum
XXXXXXXXXX telah meninggal
dunia terlebih dahulu . -
Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX hanya mempunyai isteri satu orang saja yang bernama Muharani.
Hal. 5 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
-
Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX dengan Pemohon I (Muharani) telah dikaruniai
4
(empat
XXXXXXXXXX,
orang
anak,
masing-masing
XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX
dan
bernama
.
XXXXXXXXXX,
dan semua beragama Islam. Dan tidak anak yang lain lagi dan juga tidak ada anak angkat. -
Bahwa, tujuan para Pemohon membuat penetapan ini untuk mengurus harta peninggalan dari almarhum tersebut.
2.XXXXXXXXXX, umur 55 tahun, agama Islam, adalah sebagi adik kandung Pemohon I, telah menerangkan dengan sumpahnya sebagai berikut: -
Bahwa, saksi kenal dengan almarhum XXXXXXXXXX, adalah suami dari Pemohon I dan ayah kandung dari para Pemohon dan telah meninggal dunia 2 tahun yang lalu.
-
Bahwa, kedua orang tua almarhum
XXXXXXXXXX telah meninggal
dunia terlebih dahulu. -
Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX hanya menikah satu kali dengan XXXXXXXXXX.
-
Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX dengan XXXXXXXXXX telah dikaruniai 4 (empat) orang anak, masing-masing XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX
dan
bernama XXXXXXXXXX,
XXXXXXXXXX , dan semua
beragama Islam, dan tidak anak yang lain lagi dan juga tidak mempunyai anak angkat. -
Bahwa, tujuan para Pemohon membuat penetapan ini untuk mengurus harta peninggalan dari almarhum tersebut. Menimbang, bahwa para Pemohon menyatakan, bahwa tidak akan
mengajukan alat-alat bukti apapun lagi. Menimbang bahwa
para Pemohon menyampaikan kesimpulan
dengan lisan, pada intinya para Pemohon tetap
dengan permohonannya
tersebut di atas serta berdasarkan alat-alat bukti tersebut diatas dan mohon putusan. PERTIMBANGAN HUKUM Menimbang, bahwa maksud dan tujuan permohonan para Pemohon sebagaimana yang telah di uraikan di atas.
Hal. 6 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
Menimbang, bahwa berdasarkan bukti awal berupa P.2, P.6 dan P.7, yakni fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) atas nama para Pemohon dan Kartu Keluarga (KK), dan bukti mana telah bermaterai cukup dan telah dicocokan/disesuaikan dengan asli, maka majeis hakim menilai bukti tersebut yang merupakan identitas pihak para Pemohon telah memenuhi syarat formil dan syarat materil dan telah mempunyai kekuatan bukti yang sempurna dan mengikat. Dan dari bukti-bukti tersebut, maka Pemohon I, dan Pemohon V, bertempat tinggal dalam yuridiksi Pengadilan Agama Jakarta Pusat, maka secara kompetensi relative Pengadilan Agama Jakarta Pusat berwenang memeriksa dan memutus perkara ini ; Menimbang, bahwa yang menjadi dasar dari permohonan para Pemohon adalah suami Pemohon I dari yang bernama XXXXXXXXXX bin XXXXXXXXXX
telah meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013, dan
almarhum XXXXXXXXXX adalah ayah kandung dari Pemohon II sampai dengan Pemohon V yang bernama : XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX dan XXXXXXXXXX ; Menimbang, bahwa untuk memperkuat dalil permohonannya, para Pemohon telah mengajukan bukti surat ( P.1 sampai dengan P.14 ) di mana bukti-bukti tersebut adalah merupakan foto kopi dari pada Akta otentik yang telah bermateraikan cukup dan telah dicocokan dengan aslinya dan ternyata sesuai, dan Majelis Hakim menilai, bahwa bukti-bukti tersebut telah memenuhi syarat formil dan materil dan mempunyai kekuatan bukti yang sempurna dan mengikat, oleh karenanya Majelis Hakim dapat menerima bukti-bukti tersebut dalam perkara ini; Menimbang, bahwa para Pemohon juga telah menghadirkan saksi yang bernama XXXXXXXXXX dan XXXXXXXXXX, yang kedua saksi tersebut telah memberikan keterangan di bawah sumpah di muka persidangan, yang keterangannya satu sama lainnya saling bersesuaian, dan berdasarkan buktibukti tertulis dan keterangan saksi tersebut, telah ditemukan fakta-fakta sebagai berikut : - Bahwa, almarhum XXXXXXXXXX. telah menikah dengan XXXXXXXXXX dan selama pernikahan tersebut telah dikaruniai 4 (empat) orang anak yang
Hal. 7 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
masing – masing bernama: XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX, XXXXXXXXXX dan XXXXXXXXXX. - Bahwa, para Pemohon tersebut diatas beragama Islam. - Bahwa, XXXXXXXXXX
bin XXXXXXXXXX telah meninggal dunia pada
tanggal 24 Maret 2013, karena sakit, dan dalam keadaan beragama Islam, dan meninggalnya di Rumah Sakir MMC Jakarta; - Bahwa, kedua orang tua XXXXXXXXXX , ayahnya bernama XXXXXXXXXX dan ibunya bernama XXXXXXXXXX telah meninggal dunia terlebih dahulu; - Bahwa, XXXXXXXXXX bin XXXXXXXXXX tidak mempunyai anak angkat. Menimbang,
bahwa
berdasarkan
pertimbangan-pertimbangan
tersebut di atas, maka permohonan para Pemohon telah memenuhi ketentuan Pasal 49 ayat (3) Undang-Undang No.7 tahun 1989 tentang Peradilan Agama dan Pasal 171 huruf (c), Kompilasi Hukum Islam, yang berbunyi: “ Ahli waris adalah orang yang pada saat meninggal dunia mempunyai hubungan perkawinan dengan pewaris, beragama Islam dan tidak terhalang karena hukum untuk menjadi ahli waris “; Menimbang, bahwa tujuan para ahli waris agar tujuan penetapan ahli waris adalah agar ditetapkan sebagai ahli waris dari almarhum XXXXXXXXXX dan penetapan ini untuk tujuan pengurusan penetapan ahli waris ini adalah untuk mengurus harta peninggalan almarhum/pewaris, dan untuk keperluan lain yang berhubungan dengan penetapan waris ini berdasarkan pertimbanganpertimbangan tersebut di atas, Majelis Hakim berpendapat bahwa permohonan Pemohon telah memenuhi ketentuan pasal
49 huruf (b) Undang-Undang
Nomor 7 tahun 1989 Tentang Peradilan Agama sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2006 jo pasal 174 ayat (2) Kompilasi Hukum Islam, oleh karenannya dapat dikabulkan ; Menimbang, bahwa berdasarkan hal-hal tersebut di atas, maka ahli waris sah dari almarhum XXXXXXXXXX adalah : 1. XXXXXXXXXX (isteri). 2. XXXXXXXXXX ( anak perempuan kandung ). 3. XXXXXXXXXX ( anak laki-laki kandung ). 4. XXXXXXXXXX (anak laki-laki kandung). 5. XXXXXXXXXX ( anak laki-laki kandung). Hal. 8 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
Menimbang, bahwa perkara ini yang diajukan oleh para Pemohon dan dengan berdasarkan pasal 89 ayat 1 Undang-Undang No.7 tahun 1989 tentang Peradilan Agama, maka biaya perkara ini di bebankan kepada para Pemohon. Mengingat, ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan hukum syara’yang berkaitan dengan perkara ini ;
MENETAPKAN 1. Mengabulkan permohonan para Pemohon. 2. Menetapkan almarhum XXXXXXXXXX yang meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2013, karena sakit, sebagai Pewaris. 3. Menetapkan ahli waris sah dari almarhum XXXXXXXXXX, adalah : 3.1. XXXXXXXXXX (isteri). 3.2. XXXXXXXXXX ( anak kandung perempuan ). 3.3. XXXXXXXXXX. ( anak kandung laki-laki). 3.4. XXXXXXXXXX (anak kandung laki-laki). 3.5. XXXXXXXXXX ( anak kandung laki-laki) 4. Membebankan kepada para Pemohon untuk membayar biaya perkara sejumlah Rp.266.000.- (dua ratus enam puluh enam ribu rupiah). Demikianlah penetapan ini dijatuhkan dalam musyawarah Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Pusat pada hari Selasa, tanggal 03 Maret
2015 Masehi dan bertepatan tanggal
Hijriyah oleh kami
12 Jumadil Awwal 1436
Dra. Hj. Saniyah, KH. selaku Ketua Majelis dan,
Dra.Hj. Nurroh Sunah SH. dan Drs. Sarnoto. MH., masing-masing selaku Hakim Anggota. putusan tersebut diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari Selasa tanggal 03 Maret 2015 Masehi dan bertepatan tanggal 12
Jumadil Awwal 1436 Hijriyah, oleh Ketua Majelis tersebut
dengan didampingi oleh Hakim Anggota dan dibantu oleh Zaelani Azis,SH.,MH., sebagai Panitera Pengganti serta dihadiri oleh
Kuasa
Hukumnya.
Hal. 9 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP
Ketua Majelis ttd Dra. Hj. Saniyah KH. Hakim Anggota
Hakim Anggota
ttd
ttd
Dra. Hj. Nurroh Sunah, SH.
Drs. Sarnoto, MH.
Panitera Pengganti ttd
Zaelani Azis,SH.MH. Perincian Biaya Perkara: 1. Biaya Pendaftaran
: Rp. 30.000,-
2. Biaya Proses
: Rp. 75.000,-
3. Biaya Panggilan
: Rp. 150.000,-
4. Redaksi
: Rp.
5.000,-
5. Materai
: Rp.
6.000,- +
JUMLAH
Rp. 266.000,( dua ratus enam puluh enam ribu rupiah) Salinan penetapan sesuai dengan aslinya Panitera Pengadilan gama Jakarta Pusat Ttd Drs.H. Ujang Mukhlis, SH., MH
Hal. 10 dari 11. Pentp. No 0417/Pdt.P/2014/PAJP