ANALISIS PENGARUH PENDAYAGUNAAN ZAKAT, INFAQ, DAN SHADAQAH SEBAGAI MODAL KERJA TERHADAP INDIKATOR KEMISKINAN DAN PENDAPATAN MUSTAHIQ (Studi Kasus: Program Ikhtiar di Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor)
OLEH WINA MEYLANI H14050860
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2009
RINGKASAN
WINA MEYLANI. Analisis Pengaruh Pendayagunaan Zakat, Infaq, dan Shadaqah sebagai Modal Kerja terhadap Indikator Kemiskinan dan Pendapatan Mustahiq (Studi Kasus: Program Ikhtiar di Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor). Dibimbing oleh JAENAL EFFENDI. Kemiskinan merupakan masalah fundamental yang tengah dihadapi oleh seluruh bangsa di dunia, termasuk Indonesia. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah kemiskinan tersebut adalah melakukan pemberdayaan ekonomi bagi masyarakat miskin. Mengingat bahwa mayoritas penduduk Indonesia adalah muslim, maka peluang untuk melakukan upaya pengentasan kemiskinan dengan menggunakan dana Zakat, Infaq, dan Shadaqah (ZIS) terbuka lebar. Program Ikhtiar merupakan salah satu program pengentasan kemiskinan dengan memanfaatkan dana ZIS yang dilakukan oleh Lembaga Amil Zakat (LAZ) Baytul Maal (BM) Bogor, Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Mustadh’afin (Peramu), dan Koperasi Baytul Ikhtiar (BAIK). Program Ikhtiar adalah program pendayagunaan ZIS yang dilakukan melalui pemberdayaan berbasis komunitas dengan mekanisme kelompok dan ditujukan secara khusus bagi kaum perempuan. Sejak pertama kali dijalankan pada tahun 1999, dana ZIS yang digulirkan hingga tahun 2008 telah mencapai Rp 7,353 milyar yang disalurkan kepada 5.115 orang anggota. Meski terus mengalami pertumbuhan yang pesat, baik dari sisi penyaluran dana maupun jumlah anggota, namun upaya pemberdayaan ekonomi yang dilakukan melalui Program Ikhtiar belum dapat dikatakan berhasil apabila tidak terjadi perubahan pada indikator kemiskinan para anggotanya. Perubahan indikator kemiskinan tersebut antara lain dicerminkan oleh tingkat pendapatan anggota setelah mengikuti Program Ikhtiar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pelaksanaan Program Ikhtiar terhadap indikator kemiskinan dan pendapatan per kapita mustahiq (penerima zakat). Penelitian dilakukan dengan mengambil studi kasus pada salah satu wilayah tempat dilaksanakannya program Ikhtiar, yaitu di desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Pada desa tersebut, diambil 45 orang responden sebagai sampel penelitian. Responden adalah para mustahiq anggota Program Ikhtiar yang menggunakan pembiayaan terakhirnya dalam Program Ikhtiar untuk modal kerja. Indikator kemiskinan mustahiq dianalisis dengan menggunakan FGT Index yang terdiri dari headcount ratio (H) yang menggambarkan persentase orang miskin dalam suatu populasi yang diobservasi, indeks kedalaman kemiskinan/poverty depth index (P1) yang menggambarkan kesenjangan antara pendapatan orang miskin dengan garis kemiskinan, dan indeks keparahan kemiskinan/poverty severity index (P2) yang menggambarkan distribusi pendapatan di antara orang miskin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai H, P1, dan P2 mengalami penurunan setelah mustahiq mengikuti Program Ikhtiar.
Pengaruh Program Ikhtiar terhadap pendapatan per kapita mustahiq dianalisis dengan menggunakan metode Ordinary Least Square (OLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada taraf nyata 1 persen, variabel-variabel yang berpengaruh secara signifikan dan positif terhadap pendapatan per kapita mustahiq adalah pendapatan mustahiq yang diperoleh dari usaha yang menggunakan dana dari Program Ikhtiar dan variabel dummy keaktifan bekerja mustahiq. Oleh karena itu, Yayasan Peramu sebagai salah satu lembaga yang terlibat dalam pelaksanaan Program Ikhtiar khususnya dalam hal pembinaan dan pendampingan anggota perlu melakukan pelatihan-pelatihan kewirausahaan yang disesuaikan dengan potensi mustahiq dan lingkungannya. Pelatihan ini diperlukan untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan wirausaha mustahiq, apalagi jika mengingat tingkat pendidikan mustahiq tergolong rendah dan tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan per kapita mustahiq. Besarnya modal/pembiayaan yang diterima dan banyaknya mustahiq melakukan pembiayaan melalui Program Ikhtiar tidak memiliki dampak yang signifikan terhadap pendapatan per kapita mustahiq. Hal ini karena modal yang didapatkan mustahiq tergolong relatif kecil dan pada sebagian mustahiq dana untuk modal tersebut justru digunakan untuk memenuhi kebutuhan konsumtif. Oleh karena itu, pihak manajemen Koperasi BAIK, Yayasan Peramu, dan BM Bogor perlu melakukan evaluasi terhadap tingkat plafon yang diberikan dalam pembiayaan produktif agar besarnya plafon tersebut efektif untuk meningkatkan pendapatan mustahiq. Proses monitoring penggunaan dana dengan meminta buktibukti transaksi dari mustahiq juga perlu diperketat agar penggunaan dana pembiayaan tetap sesuai dengan akad yang telah dibuat. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa variabel jumlah tanggungan berpengaruh signifikan, namun berhubungan negatif dengan pendapatan per kapita mustahiq. Hal ini mengindikasikan pentingnya perencanaan dalam sebuah keluarga, khususnya perencanaan mengenai jumlah anak. Oleh karena itu, anggota perlu mendapatkan pendidikan mengenai perencanaan keluarga. Dalam hal ini Yayasan Peramu dapat bekerjasama dengan lembaga-lembaga terkait yang concern terhadap masalah keluarga dan kependudukan, misalnya dengan BKKBN untuk memberikan pendidikan mengenai perencanaan keluarga kepada para mustahiq.
ANALISIS PENGARUH PENDAYAGUNAAN ZAKAT, INFAQ, DAN SHADAQAH SEBAGAI MODAL KERJA TERHADAP INDIKATOR KEMISKINAN DAN PENDAPATAN MUSTAHIQ (Studi Kasus: Program Ikhtiar di Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor)
OLEH WINA MEYLANI H14050860
Skripsi Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2009
INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN DEPARTEMEN ILMU EKONOMI Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang disusun oleh, Nama Mahasiswa
: Wina Meylani
Nomor Registrasi Pokok : H14050860 Program Studi
: Ilmu Ekonomi
Judul Skripsi
: Analisis Pengaruh Pendayagunaan Zakat, Infaq, dan Shadaqah sebagai Modal Kerja terhadap Indikator Kemiskinan dan Pendapatan Mustahiq (Studi Kasus: Program Ikhtiar di Desa Ciaruteun Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor)
dapat diterima sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. Menyetujui, Dosen Pembimbing,
Jaenal Effendi, M.A. NIP. 19740729 200604 1 001
Mengetahui, Ketua Departemen Ilmu Ekonomi,
Dr. Ir. Rina Oktaviani, M.S. NIP. 19641023 198903 2 002 Tanggal Kelulusan :
PERNYATAAN
DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI INI ADALAH BENAR-BENAR HASIL KARYA SENDIRI YANG BELUM PERNAH DIGUNAKAN
SEBAGAI
SKRIPSI
ATAU
KARYA
ILMIAH
PADA
PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA MANAPUN.
Bogor, Agustus 2009
Wina Meylani H14050860
RIWAYAT HIDUP
Penulis bernama Wina Meylani, lahir di Tasikmalaya, pada tanggal 3 Mei 1986. Penulis merupakan anak bungsu dari pasangan Bapak Endang Hidayat dan Ibu Jua. Penulis menyelesaikan jenjang pendidikan SD hingga SMA di Tasikmalaya, yaitu di SDN IPK Salawu III, SMPN 1 Salawu, dan SMAN 1 Tasikmalaya. Pada tahun 2005, penulis melanjutkan pendidikan di Institut Pertanian Bogor (IPB) melalui jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI). Setahun kemudian, penulis memilih Program Studi Ilmu Ekonomi sebagai mayor (program studi utama) dan Ilmu Konsumen sebagai minor (program studi pendukung). Selama menjadi mahasiswa IPB, penulis aktif pada beberapa organisasi kemahasiswaan, yaitu Shariah Economics Student Club (SES-C), Forum Mahasiswa Muslim dan Studi Islam (Formasi), dan Himpunan Mahasiswa Tasikmalaya (Himalaya). Selain itu, penulis juga pernah aktif sebagai Asisten Dosen Matakuliah Pendidikan Agama Islam IPB dan menjadi tenaga magang di The Indonesia Magnificence of Zakat (IMZ) Dompet Dhuafa Republika. Kecintaan penulis pada ekonomi syariah, khususnya pada sektor keuangan mikro syariah dan filantropi Islam membuat penulis mantap mengambil zakat sebagai tema penelitian untuk skripsi ini.
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, segala puji hanya bagi Allah SWT yang telah mengaruniakan begitu banyak nikmat sehingga skripsi ini berhasil diselesaikan. Selama proses penyusunan skripsi ini, penulis mendapatkan banyak bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan bantuannya, diantaranya adalah: 1. Kedua orang tua penulis, Ibu Jua dan Bapak Endang Hidayat, atas segenap cinta, doa, dan kesabaran yang diberikan. Semoga Allah membalasnya dengan balasan yang sempurna. 2. Bapak Jaenal Effendi sebagai dosen pembimbing skripsi yang dengan penuh kesabaran telah mengarahkan dan membimbing penulis selama proses penyusunan skripsi. 3. Bapak Nunung Nuryartono dan Bapak Muhammad Findi sebagai dosen penguji sidang skripsi yang telah memberikan saran yang begitu berharga kepada penulis agar skripsi ini menjadi karya yang lebih baik. 4. Bapak Irfan Syauqi Beik, Bapak Suryana, dan Kak Hendro Wibowo atas saran dan bimbingan yang diberikan. 5. Kedua orang kakak penulis (Teh Ucu dan A Rahmat) atas motivasi dan nasihat yang diberikan, juga keponakan-keponakan tercinta (Fikri, Kiran, dan Tsabita) atas mimpi-mimpi dan keceriaan yang dibagi. 6. Pak Asad, Mba Titin, Pak Latif, Pak Azis, Pak Ahmad Laela, Pak Sholeh, Pak Agus, serta seluruh pengurus Yayasan Peramu, Koperasi BAIK, dan BM Bogor atas segala arahan, bantuan, dan informasi yang diberikan kepada penulis. 7. Teh Sundari, Rima, Pak Dini, Pak Komar, Heri, serta seluruh TPL dan anggota Program Ikhtiar di Desa Ciaruteun Ilir yang telah membantu penulis dalam proses pencarian data. 8. Ukhti Denok, Fitri, Ratna, Ratih, dan Nunung yang telah membantu penulis dalam proses pencarian dan pengolahan data.
9. Vivi, Lala, Nazrul, Iqbal, Rian, Uti, Diana, Putri, Nenech, Echa, Muth, serta sahabat-sahabat terbaik di IE 42, SES-C, dan Formasi atas kebersamaan dan bantuan yang diberikan. Semoga seluruh bantuan yang diberikan akan dibalas Allah dengan balasan yang jauh lebih baik. Akhirnya, penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat, baik bagi para civitas akademika, maupun bagi pihak lainnya, khususnya pihak-pihak yang terkait dalam pengembangan sektor filantropi Islam.
Bogor, Agustus 2009
Wina Meylani H14050860
i
DAFTAR ISI
Halaman DAFTAR TABEL ..............................................................................................
iii
DAFTAR GAMBAR .........................................................................................
iv
DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................................
v
I.
PENDAHULUAN ....................................................................................
1
1.1. Latar Belakang ...................................................................................
1
1.2. Perumusan Masalah ...........................................................................
5
1.3. Tujuan Penelitian ...............................................................................
8
1.4. Manfaat Penelitian .............................................................................
8
1.5. Ruang Lingkup Penelitian .................................................................
9
II.
TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................... 10 2.1. Tinjauan Teoritis ...............................................................................
10
2.1.1. Konsep dan Pengertian Zakat, Infaq, dan Shadaqah (ZIS) ...... 10 2.1.2. Hikmah dan Manfaat Zakat .....................................................
12
2.1.3. Pendayagunaan ZIS .................................................................
13
2.1.3.1. Jenis-Jenis Pendayagunaan ZIS .................................. 13 2.1.3.2. Pendayagunaan ZIS melalui Program Ikhtiar ............. 15 2.1.4. Dimensi dan Konsep Kemiskinan ............................................ 30 2.2. Tinjauan Penelitian Terdahulu ........................................................... 33 2.3. Kerangka Pemikiran ........................................................................... 36 2.3.1. Indikator Kemiskinan ............................................................... 36 2.3.2. Pendapatan Per Kapita Mustahiq ............................................. 38 2.4. Hipotesis Penelitian ........................................................................... 41 III.
METODE PENELITIAN ......................................................................... 43 3.1. Waktu dan Lokasi Penelitian ............................................................. 43 3.2. Jenis dan Sumber Data ....................................................................... 43 3.3. Sampel Penelitian ............................................................................... 43 3.4. Metode Analisis Data ......................................................................... 44