4?
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN LEMBAGA TERHADAP PRODUK SUSU SEGAR KPRI "KOKARNABA" BATURRADEN DI KOTA PURWOKERTO DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
DESTA ASTRI PRAMITA DEW1
PROGRAM STUD1 SOSIAL EKONOMI PETERNAKAN FAKULTAS PETERNAKAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006
DESTA ASTRI PRAMITA DEWI. D34102021. Analisis Tingkat Kepuasan Konsumen Lemhaga Terhadap Produk Susn Segar KPRI "KOKARNABA" Baturraden di Kota Punvokerto dengan Metode Quality Function DepIoymetzt. Skripsi. Program Studi Sosial Ekonomi Peternakan, Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor. Pembimbing Utama : Ir. H. Zulfikar Moesa, MS. Pembimbing Anggota : Ir. Anggraini Sukmawati, MM. Tingginya tingkat konsumsi susu segar untuk Propinsi Jawa Tengah bila dibandingkan dengan tingkat produksi menyebabkan produsen harus mampu memenuhi kebutuhan masyarakat di propinsi tersebut. Pemenuhan tersebut dapat dicapai dengan penerapan Quality Function Deployment (QFD) dengan bantuan matriks Rumah Kualitas (House of Quality). KPRI "KOKARNABA" merupakan koperasi milik Balai Besar Pembibitan Ternak Unggul (BBPTU) Sapi Perah Baturraden yang berperan dalam pemenuhan susu segar di Kabupaten Banyumas pada umumnya dan Kota Punvokerto pada khususnya. Banyaknya produk subtitusi menyebabkan produsen harus matnpu terus mempertahankan konsumennya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja yang diharapkan konsumen, mengukur tingkat kepuasan konsumen dan menyusun Rumah Kualitas. Penelitian ini dilakukan selama Bulan Mei 2006 di KPRI "KOKARNABA" Baturraden Kabupaaten Banyumas dan di Kota Punvokerto. Penelitian ini didesain sebagai penelitian deskriptif analitis dengan data yang digunakan berupa data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari pengamatan langsung, hasil wawancara dan kuisioner dari responden, sedangkan data sekunder diperoleh dari buku atau literatur-literatur yang menunjang penelitian ini. Konsumen dari KPRI "KOKARNABA" rnerupakan konsumen lembaga yaitu konsumen yang mengolah kembali produk susu segar kemudian dijual kembali kepada konsumen akhir. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis deskriptif dan rnetode QPD dengan bantuan matriks Rumah Kualitas. Hasil dari analisis QFD diperoleh delapan atribut yang diinginkan oleh konsumen lembaga, yaitu atribut kandungan gizi, kemurnian susu, kebersihan, kemudahan memproleh produk, layanan pengiriman susu, tanipilan susu, harga dan kemasan. Atribut yang memiliki tingkat kepuasan memuaskan yaitu atribut kandungan gizi, kemurnian susu, harga dan kemasan sedangkan atribut yang memiliki tingkat kepuasan sangat memuaskan adalah atribut kemudahan memproleh produk, layanan pengiriman susu, tampilan susu dan kebersihan. Respon teknis merupakan proses yang dilakukan oleh KPRI "KOKARNABA" dalam memenuhi kebutuhan dari konsumen lelnbaga dan diperoleh enam respon teknis yaitu respon teknis pengemasan (packaging), menjaga dan mempertahankan kualitas susu, pemesanan via telepon dan Short Message Service (SMS), kinerja karyawan, penerapan standar bahan kemasan plastik dan pembuatan kotak khusus kemasan plastik susu.
Hasil dari analisis QFD untuk hubungan antara respon teknis dan atribut harapan dari konsumen lembaga diperoleh bahwa respon teknis pengemasan merupakan respon teknis yang paling penting dan hams mendapatkan perhatian dari KPRI "KOKARNABA" kaarena memiliki nilai kepentingan paling tinggi dibandingkan dengan respon teknis lainnya. Kata kunci : Kepuasan konsumen, Quality Function Deployment (QFD), Rumah Kualitas (HOQ).
ABSTRACT The Analysis of Consumer's Satisfaction Level to KPRI "KOKARNABA?' Baturraden Fresh Milk Product in Punvokerto with Qua& Furtction Depolymerzt Method.
-
Dewi, D. A. P ., Z. Moesa and A. Sukmawati
-.
One of fresh milk producer in Central Java Province is KPRI "KOKARNABA". KPRI "KOKARNABA" must be able to supply their consumers need if they want to survive in market. The aims of this research are to analyze the atributes in fresh milk product that become their consumers need, to measure KPRI "KOKARNABA's" consumers satisfaction level and create House of Quality of KPRI "KOKARNABA's" fresh milk product. This research is planned as descriptive analysis with Quality Function Deployment (QFD) instrument and House of Quality matrix. HOQ shows the things that become consumers's expectation and how to fulfill it and also to shows consumers satisfaction level to the product. The data was get by interview, direct observe and quetionare distribution to 13 consumers with cencus method. The result of this research shows that the consumers satisfaction level to KPRI "KOKARNABA" fresh milk product is satisfy to some attributes (nutrition contain, purity of milk, packaging, and price) and very satisfy to other attributes (obtained product easily, milk delivery service, milk appearance, tidiness ). Keywords : Milk,customer satisfaction, QFD, HOQ
iii
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN LEMBAGA TERHADAP PRODUK SUSU SEGAR KPFU "KOKARNABA" BATURRADEN DI KOTA PURWOKERTO DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
DESTA ASTRI PRAMITA DEW1 D34102021
Skripsi ini merupakan salah satu syarat untuk memperolell gelilr Sarjana Peternakan pada Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor
PROGRAM STUD1 SOSIAL EKONOMI PETERNAKAN FAKULTAS PETERNAKAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2006
ANALISIS TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN LEMBAGA TERHADAP PRODUK SUSU SEGAR KPRI "KOKARNABA" BATURRADEN DI KOTA PURWOKERTO DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
Oleh DESTA ASTRI PRAMITA DEW1 D34102021
Skripsi ini telah disetujui dan disidangkan dihadapan Komisi Ujian Lisan pada tanggal 31 Agustus 2006
Pembimbing Utama
Pembimbing Anggota
Ir. H. Zulfikar Moesa MS NIP. 130 516 995
Ir. Anggraini Sukmawati MM NIP. 132 105 159
RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Cilacap, Jawa Tengah pada tanggal 20 Juli 1985 pada pukul 05.58 WIB. Penulis adalah kakak dari seorang adik, Dimas Reynaldi Yoga Pamungkas, buah hati pasangan Retnadi Nanang Triono dan Mundihastuti. Riwayat pendidikan Penulis berawal dari pendidikan Taman Kanak-Kanak Adyaksa Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap tahun 1990, kemudian pendidikan dilanjutkan di SD Negeri 1 Sidakaya IV Cilacap sampai kelas empat (1990-1994) dan diteruskan di SD Negeri Jenang 11, Majenang Kabupaten Cilacap (1994-1996). Penulis pemah mengecap pendidikan selama dua tahun di SLTP Negeri 1 Majenang Kabupaten Cilacap dari kelas satu sampai kelas dua (1996-1998) dan kelas tiga dilanjutkan di SLTP Negeri 1 Banjamegara Kabupaten Banjarnegara (1998-1999) kemudian diteruskan di SMU Negeri 1 Banjarnegara Kabupaten Banjamegara (19992002). Selanjutnya, Penulis meneruskan kehidupannya di Bogor dengan status mahasiswa Program Studi Sosial Ekonomi Industri Petemakan, Fakultas Petemakan, Institut Pertanian Bogor (2002-2006) yang diperolehnya melalui jalur USMI. Selama menjadi mahasiswa, Penulis aktif dalam Himpunan Mahasiswa Sosial Ekonomi Petemakan Departemen Informasi dan Komunikasi (2002-2003) dan Departemen Sosial Kemasyarakatan (2003-2004), staff Publikasi Dekorasi dan Dokumentasi Lomba Cepat Tepat SEIP Se-Jabotabek (2004). Penulis juga menjadi Bendahara untuk Panitia SEIP Project tahun 2002 dan menjadi staff Konsumsi acara Ki Sunda Midang 2 UKM Gentra Kaheman IPB tahun 2005. Penulis juga membantu dosen dalam praktikum mata kuliah Tataniaga tahun ajaran 2005-2006.