BossBook Social Trading Business
Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria Jurusan S1 Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Kristen Maranatha Jl. Prof. Drg. Suria Sumantri No.65 Bandung 40164 email :
[email protected],
[email protected]
Abstract The technology developed along with the human desire to do their work easier, faster and more efficient. The development of an online business is still on going, like www.kaskus.co.id and www.bhineka.com.www.bhineka.com a online sales website or ecommerce in Indonesia, while www.kaskus.co.id there is a media for sale that the seller comes from users themselves. BossbookWebsitedevelopedby taking some of the main features of both the website, such as onlinesales methodsand distribution systems in which the seller is coming from their own user. Application Bossbook Social Trading Business websitefeatures themovingbanner, which profile are dividedinto userprofileand the company, cart,and aprivatemessage to contact admin.The application is created using C# programming language and SQL Express 2008 database. Keywords: Website, Sales, C #, SQL Express 2008
1.
PENDAHULUAN
1.1.
Latar Belakang Tidak diragukan lagi bahwa teknologi web terus berkembang dan akan terus berkembang dengan pesat. Teknologi ini menawarkan manfaat yaitu transaksi online, sehingga banyak perusahaan memasang atau menampilkan produknya dalam bentuk halaman web. Sehingga penjual dan pembeli tidak secara langsung bertemu, namun secara online lewat media ini. Bisnis atau transaksi pun dapat dilakukan secara online pula. Perkembangan bisnis secara online juga masih terus berkembang, dari perusahaan kecil hingga perusahaan besar. Media online dapat dipergunakan oleh pemilik web untuk mengiklankan produknya (barang maupun jasa). Untuk hal itu, diperlukan sebuah aplikasi (program berbasis web) yang membantu perusahaan sebagai penjual untuk mempromosikan atau memperjual-belikan produknya. Fitur utama dalam Web
29
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
BossBook ini adalah penjualan online, moving banner (sarana promosi), data pembeli (user profile) dan kontak perusahaan, cart (keranjang belanja), private message (sarana komunikasi) dan katalog elektronik yang dikirim ke email pembeli. 1.2. Rumusan Masalah Adapun rumusan masalah yang akan dibahas dalam pembuatan aplikasi web ini adalah: 1. Bagaimana cara menerapkan sistem penjualandengan sistem kerjasama dengan supplier (distributor), sehingga perusahaan tidak perlu menyediakan barang? 2. Bagaimana cara mempromosikan barang melalui web dan email?
1.3. Tujuan Pembahasan Adapun tujuan dalam pembuatan aplikasi web ini adalah: 1. Membuat sebuah sistem penjualan secara online. 2. Membuat aplikasi web untuk mempromosikan perusahaan melalui moving banner(iklan berjalan) dan katalog elektronik via email(mail gateway).
1.4. Batasan Masalah Adapun batasan masalah dalam pembuatan aplikasi web ini adalah: 1. Hak akses dibagi menjadi 3 yaitu admin, perusahaan, enduser. a) User hanya dapat membeli barang. b) Perusahaan dapat mejual dan membeli barang. 2. Admin, perusahaan, dan user hanya dapat berkomunikasi dengan private message. 3. Sistem pembayaran terbagi menjadi 2 yaitu pembayaran manual dan melalui paypal.
2.
LANDASANTEORI
2.1. Sistem Distribusi Menurut Winardi yang dimaksud dengan saluran distribusi adalah:suatu kelompok perantara yang berhubungan erat satu sama lain dan yang menyalurkan produk-produk kepada pembeli [6]. Dalam rangka kegiatan memperlancar arus barang atau jasa dari produsen ke konsumen, maka salah
30
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
satu faktor penting yang tidak boleh diabaikan adalah memilih secara tepatsaluran distribusiatau channel of distribution yang akan digunakan dalam rangka usaha penyaluran barang-barang atau jasa-jasa dari produsen ke konsumen. Yang disebut dengan saluran distribusi adalah lembaga-lembaga distributor atau lembaga-lembaga penyalur yang mempunyai kegiatan untuk menyalurkan atau menyampaikan barang-barang atau jasa-jasa dari produsen ke konsumen. Distributor atau penyalur ini bekerja secara aktif untuk mengusahakan perpindahan bukan hanya secara fisik tetapi dalam arti barangbarang tersebut dapat dibeli oleh konsumen. Jadi di sini yang disebut distributor atau penyalur misalnya adalah agen, grosir, dan retailer. Tapi tidak termasuk di sini perusahaan transpor yang secara fisik ikut menyalurkan barang atau jasa dari produsen ke konsumen, sebab perusahaan transpor seperti ini tidak mempunyai kewajiban moril untuk ikut mengusahakan agar barang/jasa tersebut dapat diterima atau dibeli oleh konsumen.
2.2. E-Commerce MenurutYuan Gao, menyatakan E-Commerce adalah penggunaan jaringan computer untuk melakukan komunikasi bisnis dan transksaksi komersial [3]. Seluruh komponen yang terlibat dalam bisnis praktis diaplikasikan disini, seperti produk yang tersedia, cara pembayaran, jaminan atas produk yang dijual, dan cara promosi. Seluruh definisi yang dijelaskan di atas pada dasarnya memiliki kesamaan yang mencakup komponen transaksi (pembeli, penjual, barang, jasa dan informasi), subyek dan obyek yang terlibat, serta media yang digunakan (dalam hal ini adalah Internet). Perkembangan teknologi informasi terutama Internet, merupakan faktor pendorong perkembangan E-Commerce. Internet merupakan jaringan global yang menyatukan jaringan komputer di seluruh dunia, sehingga memungkinkan terjalinnya komunikasi dan interaksi antara satu dengan yang lain diseluruh dunia. Dengan menghubungkan jaringan komputer perusahaan dengan Internet, perusahaan dapat menjalin hubungan bisnis dengan rekan bisnis atau konsumen secara lebih efisien. Sampai saat ini Internet merupakan infrastruktur yang ideal untuk menjalankan e-commerce, sehingga istilah E-Commerce pun menjadi identik dengan menjalankan bisnis di Internet.
2.3. CRM(Customer Relationship Management) CRM didefinisikan sebagai integrasi dari strategi penjualan, pemasaran, dan pelayanan yang terkoordinasi. CRM menyimpan informasi pelanggan dan merekam seluruh kontak yang terjadi antara pelanggan dan perusahaan, serta
31
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
membuat profil pelanggan untuk staf perusahaan yang memerlukan informasi tentang pelanggan tersebut [5]. CRM mendukung suatu perusahaan untuk menyediakan pelayanan kepada pelanggan secara real time dengan menjalin hubungan dengan tiap pelanggan yang berharga melalui penggunaan informasi tentang pelanggan. Berdasarkan apa yang diketahui dari pelanggan, perusahaan dapat membuat variasi penawaran, pelayanan, program, pesan, dan media. Melalui sistem yang menerapkan CRM, perusahaan membentuk hubungan yang lebih dekat dengan pelanggan, tempat perusahaan dapat mengetahui kebutuhan pelanggan dan menyediakan pilihan produk atau layanan yang sesuai dengan permintaan mereka. Tujuan CRM yaitu : 1. Menggunakan hubungan dengan pelanggan untuk meningkatkan keuntungan perusahaan. 2. Menggunakan informasi untuk memberikan pelayanan yang memuaskan. 3. Mendukung proses penjualan berulang kepada pelanggan. Database customer didalam CRM dapat digunakan untuk berbagai macam kegunaan, diantaranya adalah: 1. Mendesain dan melaksanakan marketingcampaign untuk mengoptimalkan efektifitas marketing. 2. Mendesain dan melaksanakan customercampaign yang spesifik seperti cross selling, up-selling, dan retensi. 3. Menilai respon customer terhadap produk dan level service, misalnya kenaikan harga dannew product development. 4. Mengambil keputusan manajemen seperti forecastingfinancial dan costumerprofitabilityanalysis. 5. Prediksi terhadap level defect yang tak diinginkan customer. Pada aplikasi BossBook, sebagai sarana marketing campaignadalah iklan berjalan (moving banner) dan katalog elektronik yang dikirim ke email pembeli atau calon pembeli. Iklan dan katalog disesuaikan dengan histori belanja dan atau histori apa yang dicari oleh user (pembeli/calon pembeli). Sehingga iklan dan katalog bisa berbeda untuk setiap user. 2.4. Flowchart Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan uruturutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah kedalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam
32
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
pengoperasian [2]. Simbol-simbol flowchart yang biasanya dipakai adalah simbol-simbol flowchart standar yang dikeluarkan oleh ANSI dan ISO. 2.5. Unified Modelling Language(UML) Unified Modeling Language (UML) digunakan untuk memodelkan sistem yang berorientasi objek di antara para developer. Seiring berjalannya waktu, UML kini digunakan ke semua tipe dari sistem dan pengembangan perangkat lunak. UML terdiri dari beberapa macam diagram yang dibuat untuk membantu para developer dalam menyelesaikan hal-hal yang berhubungan dengan [1]: 1. 2. 3. 4. 5. 6.
Spesifikasi Visualisasi Desain arsitektur Konstruksi Simulasi dan pengetesan Dokumentasi
Sebuah model UML sendiri terdiri dari satu atau lebih diagram. Diagram adalah gambar yang merepresentasikan benda, dan hubungan antara benda-benda tersebut. UML 2.0 membagi diagram menjadi 2 kategori, yaitu diagram structural dan diagram behavioral. Structural diagram digunakan untuk menangkap organisasi fisik dari benda-benda ke dalam sebuah sistem, sedangkan diagram behavioral focus kepada perilaku dari sebuah elemen dalam sistem. Berikut ini adalah beberapa macam diagram structural pada UML 2.0 [4]: 1. Class diagram: menggunakan kelas dan interface untuk mengambil detil dari sebuah entitas yang membangun sistem serta relasi di antaranya. Class diagram merupakan diagram yang paling sering digunakan pada diagram UML. 2. Component diagram: menunjukan organisasi dan dependency yang terlibat dalam implementasi sebuah sistem. Diagram ini dapat mengkategorikan elemen-elemen kecil, seperti kelas menjadi bagian yang lebih besar. 3. Composite structure diagram: adalah diagram baru yang terdapat pada UML 2.0. Semakin kompleks sebuah sistem, maka relasi antar elemennya pun semakin kompleks. Composite structure diagram menunjukkan bagaimana elemen-elemen pada sistem dikombinasikan untuk mengetahui pola yang kompleks. 4. Deployment diagram: menunjukkan bagaimana sebenarnya sebuah sistem mengeksekusi dan memberi perintah ke berbagai macam hardware. Diagram
33
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
ini biasanya digunakan untuk menunjukkan bagaimana sebuah komponen dikonfigurasi pada saat runtime. 5. Package diagram: adalah tipe class diagram yang spesial, karena sama-sama menggunakan notasi tetapi fokusnya hanya kepada bagaimana kelas dan interface bisa menjadi satu. 6. Object diagram: menggunakan sintaks yang sama seperti class diagram dan menunjukkan bagaimana sebenarnya sebuah objek dari kelas berhubungan pada satu waktu. Diagram ini digunakan untuk menunjukakan relasi dalam sistem pada saat runtime.
Sedangkan diagram behavioral terdiri dari [4]: 1. Activity diagram: menangkap alur dari satu perilaku atau kegiatan ke alur lainnya. Konsepnya mirip dengan flowchart, tetapi lebih ekspresif. 2. Communication diagram: adalah sebuah tipe diagram interaksi yang berfokus pada elemen yang terlibat dalam suatu perilaku dan pesan yang disampaikan. 3. Interaction overview diagram: merupakan model versi sederhana dari activity diagram.Interaction overview diagram menekankan pada elemen mana yang terlibat dalam sebuah activity. 4. Sequence diagram: merupakan tipe diagram yang menekankan pada tipe dan urutan pesan yang diberikan antar elemen pada saat eksekusi. Diagram ini merupakan tipe paling umum dari tipe diagram interaktif. 5. State machine diagram: diagram ini menangkap transisi keadaan internal dari sebuah elemen. Sebuah elemen dapat berupa sebuah kelas atau sebuah sistem. 6. Timing diagram: diagram ini adalah tipe interaksi diagram yang menekankan pada spesifikasi waktu detil untuk pesan. Biasanya digunakan untuk memodelkan sistem yang real-time, seperti contohnya pada komunikasi satelit. 7. Use case diagram: diagram ini menangkap spesifikasi fungsional yang dibutuhkan oleh sebuah sistem. 3.
ANALISIS DAN RANCANGAN SISTEM
Analisis sistem penjualan online Bossbook, prosesnya akan digambarkan dalam bentuk flowchart dan rancangan sistem yang akan diimplementasikan digambarkan dalam bentuk UML.
3.1.
34
Flowchart Penjualan Online (Pembelian User)
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
Admin sebagai pemilik perusahaan Bossbook atau toko online, bertindak sebagai perantara antara pembeli (user/buyer) dengan pemilik barang (supplier). Admin akan menjajakan produk barang yang akan dijual di web Bossbook. Pembeli yang tertarik untuk membeli barang dapat langsung memesan secara online Pembelidapat memilih barang, melihat ketersediaan barang dan memasukkannya ke dalam cart (kantong belanja). Setelah cart disetujui oleh pembeli, sistem akan memberikan notifikasi adanya transaksi penjualan atau pembeli yang memesan barang kepada Admin dan Supplier. Admin akan memberitahukan biayatotal (biaya transfer dan total harga barang) kepada pembeli. Pembeli akan mentransfer biaya total untuk pemesanan barang tersebut, batas pembayaran adalah 7 hari setelah pemesanan. Pemesanan akan dianggap batal bila belum ada pembayaran dalam tempo 7 hari. Setelah pembayaran diterima oleh Admin, maka Admin memberikan konfirmasi pembayaran diterima. Admin akan memerintahkan distributor/supplier untuk mengirimkan barang ke alamat pembeli. Setelah barang diterima oleh pembeli, admin akan mentransfer sejumlah uang ke distributor. Gambar 1, memberikan gambaran aliran proses penjualan online di web BossBook. Data pembeli maupun calon pembeli yang sudah terdaftar di user profile, akan digunakan untuk marketing campaign. Web Bossbook memanfaatkan histori pembelian barang dan kategori barang sejenis untuk dipasang di iklan berjalan (moving banner), dan pembuatan elektronik katalog yang akan dikirimkan melalui email gateway ke email pembeli/calon pembeli yang sudah terdaftar di user profile.
35
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
Gambar 1 Flowchart Proses Penjualan (Pembelian oleh user)
36
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
3.2.
Use Case Diagram
Gambar 2 Use Case Diagram
37
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
Gambar 2 diatas merupakan use case diafgram dari website BossBook.Classclass. Semua kegiatan yang dilakukan oleh user dapat dilakukan juga oleh perusahaan dan admin. Kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan tidak dapat dilakukan oleh admin.
3.3.
ERD
Gambar 3ERD Aplikasi ini memiliki 9 buah tabel yang digunakan untuk menyimpan data. Tabel tbUser digunakan untuk menyimpan data User. Tabel tbNotiication digunakan untuk menyimpan data notification. Tabel tbMail digunakan untuk menyimpan data mail. Tabel tbPurchaseMaster digunakan untuk menyimpan data pembelian. Tabel tbPurchaseDetail digunakan untuk menyimpan pembelian detail. Tabel tbProduct digunakan untuk menyimpan data barang yang dijual. Tabel tbCategory digunakan untuk menyimpan data kategori. Tabel tbProductHistory digunakan untuk menampilkan moving banner. Tabel
38
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
tbAdvertisement digunakan untuk menampilkan advertisement. Tabel tblog digunakan untuk menampilkan log. Relasi antar entitas: tbUser<----- tbNotification : 1 - N tbUser ----- tbMail : N - N tbUser<----- tbPurchaseMaster : 1 - N tbUser<----- tbPurchaseDetail : 1 - N tbUser<----- tbProduct : 1 - N tbPurchaseMaster<----- tbPurchaseDetail : 1 - N tbPurchaseDetail<----->tbProduct : 1 - 1 tbProduct ----->tbCategory : N – 1 3.2.
Class Diagram
Gambar 4 Class Diagram
39
Jurnal Informatika,, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
Gambar 4 diatas merupakan class diagram dari website BossBook.Class-class BossBook.Class digunakan untuk memasukkan data kedalam database. 4.
PENGEMBANGAN PERANGKAT LUNAK
Implementasi Class/Modul 4.1. Pada bab ini akan dibahas mengenai implementasi class atau modul dalam pengembangan sistem yang dihasilkan dari diagram kelas.
Gambar 5 Implementasi Class
40
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
4.2.
Halaman Home
Gambar 6 Halaman Home
Halaman Home merupakan halaman utama ketika kita login di BossBook Social Trading Business. Didalam halaman ini terdapat: • • • • •
Terdapat menu Home, Category Company(ditampilkan berdasarkan kategori), dan Costumer Support. Fasilitas Search yang biasa digunakan user untuk mencari barang atau penjual. Fasilitas Login. Fasilitas Moving Stocks Rates yang berguna untuk membuat iklan secara gratis, dan iklan tersebut di reset setiap 24 jam sekali. Fasilitas Best Seller Items yang berguna menampilkan barang2 yang sering dibeli.
41
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
4.3.
Halaman Profile (Perusahaan)
Gambar 7 Halaman Profile (Perusahaan) Halaman profile digunakan untuk menampilkan profile perusahaan. Didalam halaman ini juga menampilkan data barang yang dijual oleh perusahaan tersebut. 4.4.
Halaman Notification
Gambar 8 Halaman Notification Halaman notification digunakan untuk menampilkan aktifitas yang terjadi seperti ada pembelian ataupun pengiriman uang maupun barang. Lalu untuk melihat notification yang sebelum-sebelumnya, gunakan button view older notification.
42
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
4.5.
Halaman Customer Support
Gambar 9 Halaman Customer Support
Halaman customer support digunakan untuk melayani keluhan customer secara langsung, bisa melalui telepon, email, dan chatting. 4.6.
Halaman Mail
Gambar 10 Halaman Mail Halaman mail digunakan untuk menampilkan message yang diterima oleh admin.
43
Jurnal Informatika, Vol. 9 No. 1, Juni 2013: 29 - 45
4.7.
Halaman Purchase History
Gambar 11 Halaman Purchase History Halaman purchase history ini digunakan untuk melakukan segala aktifitas pembelian barang. • • 5.
select digunakan untuk membuka purchase detail dan memilih data yang akan diproses. filter digunakan untuk melihat data secara detail.
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan Dari Pembuatan aplikasi BossBook Social Trading Business, maka kesimpulan yang dapat diambil adalah sebagai berikut: 1. Aplikasi ini membantu pengelolaan penjualan online, sehingga pembeli dapat memesan barang dan membayar secara online. Admin sebagai pengelola web tidak perlu membuat persediaan barang karena barang langsung disediakan oleh distributor. Distributor mendapat manfaat produknya dipasarkan secara online . 2. Aplikasi ini membantu pengelola web BossBook dalam mempromosikan barang yang dijual secara online melalui aplikasi web dan email.
44
BossBook Social Trading Business (Yosep Agustinus Coatandi, Teddy Marcus Zakaria)
5.2. Saran Saran untuk pengembangan aplikasi ini adalah aplikasi ini dapat dibuat dalam versi mobile, sehingga pengguna dapat lebih mudah mengakses jika menggunakan smartphone atau handphone. Selain itu, aplikasi CRM dapat diterapkan lebih lengkap bukan hanya marketing campaign, tapi menangani resolusi bila terjadi perselisihan antara distributor dan pembeli. DAFTAR PUSTAKA [1] Chonoles, M.J., Schardt, J.A. 2003. UML 2 forDummies. New York: Wiley Publishing, Inc. [2] Febriani. M.J., Schardt, J.A. 2003. UML 2 forDummies. New York: Wiley Publishing, Inc. [3] Gao, Yuan. 2005. Enclycopedia of Information Science and Technology. California: Idea Group Reference [4] Pilone, Dan. 2005. UML 2.0 in a Nutshell. Sebastopol: O’Reilly Media. [5] Tunggal. Amin, Widjaja. 2008. Dasar-dasar Management(CRM). Jakarta: Harvarindo.
Customer
Relationship
[6] Winardi, 1989. Strategi Pemasaran: Marketing Strategi. Bandung: Mandar Maju
45