BAB IV VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN
4.1 VISI DAN MISI SKPD
Visi “TERWUJUDNYA PELAYANAN TRANSPORTASI YANG HANDAL SERTA PELAYANAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA YANG TERTIB DI KOTA PERDAGANGAN DAN JASA”
Visi tersebut di atas mengandung arti sebagai berikut : - Transportasi, dalam arti suatu sistem yang terdiri dari sarana dan prasarana yang didukung oleh tata laksana dan Sumber Daya Manusia membentuk jaringan prasarana dan jaringan pelayanan; - Pelayanan transportasi yang handal, diindikasikan oleh penyelenggaraan transportasi yang aman, selamat, nyaman, tepat waktu, terpelihara, mencukupi kebutuhan, menjangkau seluruh wilayah kota serta mampu mendukung pembangunan kota; - Komunikasi, dalam arti penyebaran informasi yang dilakukan oleh suatu kelompok sosial tertentu kepada pendengar atau khalayak yang heterogen serta tersebar dimanamana; - Informatika, dalam arti hal-hal / usaha di bidang informasi; - Komunikasi dan Informatika yang tertib, dalam arti keberadaan prasarana komunikasi dan informatika yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan serta sesuai dengan norma / nilai yang berlaku di masyarakat; - Kota Perdagangan, mengandung arti kota yang mendasarkan bentuk aktifitas pengembangan ekonomi yang menitikberatkan pada aspek perniagaan sesuai dengan karakteristik masyarakat kota yang didalamnya melekat penyelenggaraan fungsi jasa yang menjadi tulang punggung pembangunan; - Kota jasa, sebutan kota jasa sebenarnya tidak lepas dari status kota perdagangan karena perdagangan akan selalu terkait dengan persoalan perniagaan atau proses transaksi dan distribusi barang dan jasa;
Misi Untuk mewujudkan visi Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Semarang tahun 2011-2015 tersebut, maka dijabarkan dalam misi sebagai berikut : 1. Mewujudkan perencanaan dan perumusan kebijakan tehnis di bidang perhubungan; 2. Mewujudkan peningkatan penyelenggaraan pengelolaan terminal; IV.1
3. Mewujudkan pelayanan transportasi massal perkotaan dan perparkiran yang nyaman dan tertib; 4. Mewujudkan pengembangan sarana dan prasarana transportasi; 5. Mewujudkan peningkatan pelayanan uji kendaraan bermotor; 6. Mewujudkan perencanaan dan pengendalian sistem informasi yang tertib.
4.2 TUJUAN DAN SASARAN JANGKA MENENGAH SKPD Untuk mencapai misi Rencana Strategis Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Semarang tahun 2011-2015 maka dirumuskan tujuan dan sasaran pada masing-masing misi sebagai berikut : 4.2.1 Mewujudkan perencanaan dan perumusan kebijakan tehnis di bidang perhubungan 1. Peningkatan prasarana dan fasilitas perhubungan, dengan sasaran Meningkatnya prasarana dan fasilitas perhubungan yang difokuskan pada : -
Prosentase meningkatnya ketersediaan aturan bidang perhubungan dari 20% menjadi 100%
-
Prosentase ketersediaan rencana pola pergerakan angkutan barang dari 0% menjadi 100%
-
Prosentase terpantaunya fasilitas perhubungan 100%
4.2.2 Mewujudkan peningkatan penyelenggaraan pengelolaan terminal 1. Pengembangan prasarana dan fasilitas LLAJ, dengan sasaran Meningkatnya pelayanan prasarana fasilitas LLAJ yang difokuskan pada : -
Prosentase peningkatan jumlah penumpang di terminal 10%
4.2.3 Mewujudkan pelayanan transportasi massal perkotaan dan perparkiran yang nyaman dan tertib 1. Pengembangan pelayanan angkutan penumpang umum dan perparkiran, dengan sasaran Meningkatnya pelayanan angkutan penumpang umum massal, pengelolaan perparkiran yang difokuskan pada : -
Peningkatan pelayanan BRT dari 1 koridor menjadi 3 koridor
-
Penurunan pelanggaran angkutan penumpang umum dari 11% menjadi 10%
-
Peningkatan manajemen pengelolaan perparkiran dari 79% menjadi 100%
4.2.4 Mewujudkan pengembangan sarana dan prasarana transportasi 1. Pengembangan sarana dan prasarana perhubungan, dengan sasaran Meningkatnya tempat pemberhentian akhir angkutan penumpang umum dan penunjang pengoperasian BRT yang difokuskan pada : -
Prosentase peningkatan tempat pemberhentian akhir angkutan penumpang umum dari 10% menjadi 75%
-
Prosentase ketersediaan prasarana penunjang BRT 3 koridor 100% IV.2
2. Pengembangan pengelolaan manajemen lalu lintas, dengan sasaran Meningkatnya pengelolaan manajemen lalu lintas yang difokuskan pada : -
Prosentase peningkatan fasilitas lalu lintas dari 75% menjadi 80%
4.2.5 Mewujudkan peningkatan pelayanan uji kendaraan bermotor 1. Peningkatan pelayanan uji berkala kendaraan bermotor, dengan sasaran Meningkatnya pelayanan uji berkala kendaraan bermotor yang difokuskan pada -
Prosentase meningkatnya kendaraan lulus uji berkala 2%
4.2.6 Mewujudkan perencanaan dan pengendalian sistem informasi yang tertib 1. Pengendalian pertumbuhan tower telekomunikasi, dengan sasaran Terkendalinya pertumbuhan tower telekomunikasi yang difokuskan pada : -
Prosentase Tertatanya pembangunan tower telekomunikasi yang tertib dari 0% menjadi 100%
Untuk selanjutnya keterkaitan antara tujuan dan sasaran jangka menengah SKPD beserta indikator kinerjanya dapat dilihat pada tabel berikut :
IV.3
Tabel 4.1
IV.4
4.3 STRATEGI DAN KEBIJAKAN SKPD Untuk dapat mewujudkan visi “Terwujudnya pelayanan transportasi yang handal serta pelayanan komunikasi dan informatika yang tertib di kota perdagangan dan jasa” tersebut dibutuhkan dukungan semua pihak, baik oleh pemerintah, masyarakat dan seluruh stake holders. Strategi dan arah kebijakan dalam pelaksanaan misi Rencana Strategis Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Semarang tahun 2011-2015 dirumuskan sebagai berikut : 4.3.1 Mewujudkan perencanaan dan perumusan kebijakan tehnis di bidang perhubungan. Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan perencanaan dan perumusan kebijakan tehnis di bidang perhubungan adalah : Perencanaan jalur angkutan barang dan pembangunan simpul-simpul transportasi angkutan barang, dengan kebijakan pembangunan diarahkan pada perencanaan peningkatan pelayanan angkutan barang; 4.3.2 Mewujudkan peningkatan penyelenggaraan pengelolaan terminal Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan peningkatan penyelenggaraan pengelolaan terminal adalah : Perbaikan pelayanan dan fasilitas pendukung guna meningkatkan kenyamanan pengguna fasilitas transportasi / LLAJ dengan kebijakan pembangunan diarahkan pada pemeliharaan fasilitas dan prasarana pendukung; 4.3.3 Mewujudkan pelayanan transportasi massal perkotaan dan perparkiran yang nyaman dan tertib Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan pelayanan transportasi massal perkotaan dan perparkiran yang nyaman dan tertib adalah : Peningkatan pelayanan BRT yang terintegrasi serta peningkatan ketertiban perparkiran dengan kebijakan pembangunan diarahkan pada pengoperasian BRT serta pengendalian perparkiran; 4.3.4 Mewujudkan pengembangan sarana dan prasarana transportasi Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan pengembangan sarana dan prasarana transportasi adalah : 1. Pembangunan simpul angkutan penumpang umum dan prasarana penunjang pengoperasian BRT dengan kebijakan diarahkan pada pembangunan tempat pemberhentian akhir angkutan penumpang umum dan prasarana penunjang pengoperasian BRT; 2. Pengadaan fasilitas lalu lintas yang terintegrasi dengan kebijakan pembangunan diarahkan pada penambahan / pemeliharaan fasilitas lalu lintas yang informatif dan berkualitas;
IV.5
4.3.5 Mewujudkan peningkatan pelayanan uji kendaraan bermotor Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan peningkatan pelayanan uji kendaraan bermotor adalah : Peningkatan pelayanan uji berkala kendaraan bermotor dengan kebijakan pembangunan diarahkan pada pengadaan sistem informasi dan alat pengujian kendaraan bermotor. 4.3.6 Mewujudkan perencanaan dan pengendalian sistem informasi yang tertib. Strategi dan arah kebijakan pembangunan dalam mewujudkan perencanaan dan pengendalian sistem informasi yang tertib diarahkan pada peningkatan ketertiban tower telekomunikasi dengan kebijakan penyusunan aturan tower telekomunikasi bersama.
IV.6