VETTEL PIMPIN START DI SEPANG
MENGGALI KAIN ADATI Berbagai upaya dilakukan agar kain-kain adati bisa menjadi alternatif pakaian modern, di antaranya tenun bali dan batik kudus.
Posisi itu membuka peluang bagi Vettel untuk naik podium tertinggi keempat secara beruntun.
Style, Hlm 13
Sport, Hlm 5 REUTERS/BAZUKI MUHAMMAD
Pemasangan Iklan & Customer Service: 021 5821303 No Bebas Pulsa: 08001990990 e-mail:
[email protected] Rp2.900/eks (di luar P. Jawa Rp3.100/eks) Rp67.000/bulan (di luar P.Jawa + ongkos kirim)
MI/ VINI MARIYANE ROSYA
M I N G G U , 10 A P R I L 2 011 | N O .10 9 9 3 | TA H U N X L I I | 2 4 H A L A M A N
Melongok Sukhoi di Langit Jakarta
L
ANGIT Jakarta bak medan tempur, penuh rona. Sabtu (9/4) pagi, tiga jet tempur Sukhoi dilepaskan oleh TNI Angkatan Udara untuk memperlihatkannya kepada khalayak akan kemampuan manuver dari mahakarya ‘Negeri Beruang Merah’ Rusia itu. Mula-mula, ketiganya bergerak aerobatik bak pecahan bom. Kemudian dalam kecepatan 750 kilometer per jam, ketiganya membelah langit di atas podium penonton. “Wow!” kata Rizal berdecak kagum. Bola matanya mengikuti gerak naik jet tempur dari balik lensa bidik kamera. Warga Perumahan Taman Galaxy, Bekasi, yang menonton atraksi Sukhoi itu kelihatan begitu antusias. Ia kembali sibuk menjepret momentum saat pesawat termahal kepunyaan TNI-AU tadi berputar 360 derajat longitudinal sebanyak empat kali. “Wah, jarang bisa mengambil gambar Sukhoi secara langsung. Manuvernya hebat,” ujarnya. Apa yang dilakukan Rizal juga dilakoni Dono Prasetio, warga Cililitan, Jakarta Timur. Dengan menggandeng anak-anaknya, ia datang ke lokasi peluncuran Sukhoi yang berjarak tidak terlalu jauh dari rumah. “Sudah dari Kamis saya lihat banyak pesawat di Rizal langit. Saya tahu dari koPenonton atraksi Sukhoi ran, ternyata boleh nonton langsung,” kata Dono, sambil tetap tengadah, menantikan pilot-pilot Jupiter Aerobatic Team beraksi menggunakan pesawat latih KT 1B. Tak berapa lama, Dono memekik. “Wih, gila, kayak hampir nabrak,” katanya sambil bertepuk tangan, sesaat setelah pilot melakukan manuver split loop, yakni aksi saat dua pesawat menikung tajam ke arah berlawanan. Atraksi jet tempur Sukhoi dan pesawat latih KT 1B belum seluruhnya. Pada hari jadi ke-65 TNI-AU, pesawat F-16 dan 100 penerjun juga beraksi memperagakan demonstrasi pemberantasan teroris oleh Detasemen Bravo Pasukan Khas. Saat melihat antusiasme warga, Kepala Seksi Liputan Berita Dinas Penerangan TNI-AU Bintang Yudianta tersenyum puas. Katanya, sejak pagi masyarakat berkumpul di pintu Brigan, sekitar 100 meter dari tempat upacara yang dipimpin Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono. Tak sedikit pula yang meluangkan waktu berfoto di lokasi militer yang sehari-hari dijaga ekstra ketat dan disterilkan dari lalu-lalang warga sipil itu. Bahkan Karbol, sebutan bagi siswa Akademi Angkatan Udara Fajar Kurniawan, mendadak tenar. “Sebentar, ada yang ngajak foto dulu,” kata pria berpangkat sersan mayor satu karbol (sermatuka) yang berperan sebagai penata rama dalam unit Marching Band AAU, kemarin. Adapun Karbol sama kagumnya dengan warga dalam hal melihat jet tempur Sukhoi. Pria asal Magetan, Jawa Timur, itu mengaku ingin pula menerbangkan Sukhoi. “Tapi, ada tahapan latihan yang harus dilalui,” ujar dia. (*/N-3)
Wah, jarang bisa mengambil gambar Sukhoi secara langsung. Manuvernya hebat.”
MI/ RAMDANI
ATRAKSI SUKHOI: Tiga jet tempur Sukhoi bermanuver saat peringatan HUT Ke-65 TNI-AU di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, kemarin.
Kader PKS Arifinto di Ujung Tanduk Ada empat lembaga yang akan menyelidiki kasus Arifinto. Kasus pornografi seharusnya tidak ada toleransi. NURULIA JUWITA SARI
S
ESAL dahulu pendapatan, sesal kemudian tak berguna. Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Arifinto bakal mengisi hari-hari kelabu. Setidaknya empat lembaga akan menyelidiknya, yakni Badan Kehormatan DPR, Dewan Syariah PKS, Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan Polri. Itu terjadi setelah anggota dewan dari daerah pemilihan II Jawa Barat itu menonton film porno saat Rapat Paripurna DPR, Jumat (8/4). Setelah Badan Kehormatan DPR memastikan akan memeriksa Arifinto, Dewan Sya-
riah PKS pun akan melakukan hal yang sama. “Fraksi telah berkoordinasi dengan Dewan Syariah, dewan yang menangani etik dan syar’i anggota Fraksi PKS. Yang bersangkutan akan dipanggil Senin (11/4),” kata Sekretaris Fraksi PKS Abdul Hakim di Jakarta, kemarin. Fraksi PKS menyesalkan kejadian di rapat paripurna tersebut. “Kami pimpinan fraksi prihatin dan menyesalkan kejadian tersebut. Kami meminta maaf kepada masyarakat,” tandasnya. Kendati begitu, Hakim belum bisa menjelaskan sanksi yang akan dijatuhkan kelak. “Sanksi akan diberikan sesuai tingkat kesalahan,” tuturnya. Sebelumnya, pewarta foto Media Indonesia Mohammad Irfan
menjepret aktivitas anggota DPR bernomor 72 itu yang tengah membuka video porno melalui tabletnya lebih dari 2 menit. Ada 60 foto yang diabadikan Irfan. Jangan ada toleransi Secara terpisah, Kementerian Komunikasi dan Informatika akan menyelidiki kasus yang menimpa Arifinto. “Kami akan cek karena pengakuan yang bersangkutan, katanya dia dikirimi e-mail,” kata Menteri Komunikasi dan Informatika, Tifatul Sembiring. “Akan tetapi, kalau justru dia aktif artinya mencari-cari kemudian mengunduh, berarti dia salah,” katanya. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mendesak aparat penegak hukum memproses hukum Arifinto. “Jangan ada toleransi, apalagi oleh anggota dewan yang terhormat,” kata Wakil Ketua KPAI Asrorun Niam Sholeh.
Di mata hukum, kata doktor bidang hukum, tindakan anggota DPR itu jelas melanggar Pasal 5 juncto Pasal 31 UU Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi (lihat tabel). Polri menegaskan tak akan tinggal diam. “Kami akan pelajari alat bukti dan saksinya,” kata Kepala Bidang Penerangan Umum Mabes Polri Komisaris Besar Boy Rafli Amar. Saat menanggapi bantahan Arifinto bahwa dia hanya terima e-mail, pakar telematika yang juga politikus Partai Demokrat Roy Suryo meragukannya. “Tanpa pretensi apa pun, saya mendukung statement M Irfan, wartawan foto yang mengambil gambar,” ujarnya. Berdasarkan analisisnya, terlihat ada gerak aktif dari Arifinto. Roy menyatakan siap membantu jika memang diperlukan. (Dip/EM/*/Ant/X-6)
[email protected] CAKSONO
PAUSE
Dari Konflik Bisnis hingga Perselingkuhan
Epilepsi dan Tumor Otak PENDERITA penyakit ayan atau epilepsi berkemungkinan lebih rentan terhadap tumor otak. Sebuah studi terbaru menunjukkan serangan kejang-kejang mungkin menunjukkan adanya tumor yang belum terdeteksi pada pemindaian otak. “Tumor sebagai penyebab utama penyakit ayan mungkin tidak akan langsung FREDY terlihat meski sudah bertahuntahun pascaserangan. Maka, penderita epilepsi perlu mendapatkan perhatian terus-menerus,” tulis para peneliti seperti dilansir HealthDay. Studi yang dipublikasikan pada Journal of Neurology Neurosurgery and Psychiatry edisi daring ini menggunakan data diagnosis tumor otak di seluruh rumah sakit Amerika Serikat. Analisis menunjukkan bahwa potensi tumor otak bagi orang yang dirawat untuk pertama kalinya akibat kejang-kejang 20 kali lebih besar ketimbang yang tidak. Pasien berusia 15-44 tahun memiliki risiko paling besar terdiagnosis tumor otak, yaitu 24-38 kali lebih besar jika dibandingkan dengan orang berusia sama, tapi tidak menderita epilepsi. Peneliti pun mencatat risiko menderita tumor otak bagi pengidap epilepsi terus berlangsung selama beberapa tahun setelah dirawat di rumah. Selama 14 tahun, kemungkinan hasil scan menemukan adanya tumor otak bagi penderita penyakit ayan adalah enam kali lipat. (HealthDay News/SZ/X-4)
Pengantar: Di tengah meningkatnya dinamika kehidupan masyarakat, muncul penyelidik swasta (private investigation). Bagaimana kerjanya, berikut kami sajikan laporan khusus di halaman 1 dan 8.
FREDY
MEREKA bukan hanya tokoh fiksi, jasa penyelidik swasta bisa dipakai saat Anda cu riga tengah dicurangi rekan bisnis atau calon suami. Sebutlah Rani. Ketika kekasihnya hendak meminjam
Rp900 juta kepadanya, ia mulai ragu. Pun ia merasa sangsi bahwa jaminan surat tanah yang diberikan kepadanya betul-betul asli. Rani pun segera menghubungi sebuah biro jasa investigasi untuk mengecek latar belakang sang kekasih itu. Selidik punya selidik, laki-laki yang lebih muda itu ternyata sudah jadi incaran polisi akibat berbagai kasus penipuan. Alamat rumah dan kantornya juga palsu. Pengusutan macam ini memang tak bisa dilakukan oleh polisi. Di sinilah para detektif partikelir itu ambil bagian. Tak banyak yang tahu keberadaannya dan bagaimana bekerjanya. Namun, jika Anda mau mencari di internet, jasa itu ditawarkan terang-terangan. Jenis layanan bermacam-macam, mulai dari pengintaian, background check (memeriksa
latar belakang seseorang), pengawasan terhadap suami atau istri, bahkan pacar yang diduga selingkuh, pencarian orang hilang, hingga penyidikan pelanggaran hak paten. Salah satu pendiri biro investigasi Aviyasa Consulting, Ulin Ni’am Yusron, dengan mudah ditemukan di jejaring sosial Facebook. Begitu pun seorang investigator dari biro jasa Bali Eye, yang dengan terbuka bersedia dimintai keterangan. “Karena ini tentang bisnis, kami bersedia tampil di media,” ujar Gigih Guntoro, Direktur PT Aviyasa Consulting. Aviyasa yang berdiri sejak 2007 silam ini banyak menangani kasus bisnis. Misal, menginvestigasi aset dan reputasi calon rekanan, termasuk kredit macet. Penyelidikan macam ini membantu klien agar terhindar dari penipuan. Adapun biro investigasi Bali Eye malah banyak bersentuhan dengan kasus personal, misal-
nya mengecek latar belakang calon menantu atau membuktikan perselingkuhan dalam rumah tangga. Biro yang berpusat di Bali ini awalnya banyak diminati oleh orang asing yang ingin menikahi perempuan Indonesia. “Orang bule yang mau menikahi orang Indonesia ingin tahu perempuan yang dinikahi ini orang baik-baik atau tidak,” ujar Tina, seorang investigator senior Bali Eye. Namun, 70% klien Tina adalah perempuan yang curiga pasangannya selingkuh. Anehnya, lanjut Tina, banyak perempuan yang bingung mau apa setelah punya bukti. “Ada yang berniat cerai, tapi enggak berani.” Untuk menyewa jasa ini, harganya bervariasi. Bali Eye, misalnya, mematok harga dari Rp15 juta untuk pengintaian selama seminggu. Permintaan khusus seperti background check atau tracking data harganya disesuaikan. (CE/Dvd/M-2)
2
POLKAM
Interupsi
MINGGU, 10 APRIL 2011
Selengkapnya di mediaindonesia.com
Digaji bukan untuk Nonton yang Aneh-Aneh
SBY Diminta Recall Marzuki P Perbedaan sikap kader Demokrat ka di dalam dan di d luar parlemen lu kontras dan ko membingungkan. m Wajar jika publik W curiga. cu MIRZA ANDREAS
MI/IRFAN
PENGANTAR INTEGRITAS DPR yang kini ngotot membangun gedung mewah benar-benar kian hancur. Skandal demi skandal, mulai korupsi hingga menonton video porno saat rapat paripurna, terus dilakukan anggota dewan terhormat itu. Arifinto, anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), tertangkap kamera Media Indonesia ketika melihat video melalui komputer tablet miliknya saat rapat paripurna, Jumat (8/4). Menurut anggota dewan dari daerah pemilihan Jawa Barat II itu, ia tidak sengaja menonton video tersebut. Arifinto menjelaskan dirinya membuka komputer tablet miliknya karena ada surat elektronik yang masuk. Bagaimana penilaian masyarakat soal peristiwa itu? Berikut sejumlah pendapat yang masuk ke www.mediaindonesia.com, Facebook Harian Umum Media Indonesia, dan
[email protected].
T
INDAKAN Ketua DPR dari Fraksi Partai Demokrat (PD) Marzuki Alie yang tetap bersikukuh meneruskan tet pembangunan gedung DPR pe setinggi 36 lantai, mengabaise kan instruksi Presiden Susilo ka Bambang Yudhoyono (SBY), Ba yang notabene Ketua Dewan ya Pembina PD. Pe Sebab, SBY telah menginstruksikan penundaan hingga str pembatalan pembangunan pe gedung baru di lingkungan ge pemerintah ataupun lembaga pe
nonpemerintah jika memang sangat tidak diperlukan. “Untuk itu, Marzuki layak dicopot (recall) sebagai kader Demokrat,” ucap peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) Emerson Juntho, dalam keterangan persnya, kemarin. Selain ngotot mempertahankan proyek ambisius itu, menurut Emerson, Marzuki juga layak dicopot karena pernyataannya yang mengusik hati rakyat. “Marzuki menyebut rakyat biasa tidak bisa diajak membahas pembangunan gedung baru. Ini keluar dari kebijakan resmi Demokrat,” cetus Emerson. Ditemui di sebuah diskusi di Jakarta, kemarin, Ketua DPP Partai Demokrat Sutan Bhatoegana menilai pencopotan itu tidak mungkin terjadi. Sebab, menurutnya, tidak ada yang salah dengan Marzuki. “Kalau ICW minta copot, saya kira nanti Presiden enggak sejauh itu,” katanya. Saat menanggapi desakan recall dari ICW itu, Marzuki
MI/SUSANTO
Emerson Juntho Peneliti ICW malah balik bertanya. “ICW tahu enggak, aturan atau mekanisme undang-undang (UU) yang ada di DPR? Dia tahu enggak, fungsi ketua DPR?” ujar Marzuki, saat dihubungi Media Indonesia, tadi malam. Percaya diri Dalam pandangannya, desakan pencopotan tidak beralasan. Ia mengatakan, seorang Marzuki Alie tidak mungkin mendesain keputusan untuk melanjutkan pembangunan gedung baru seorang diri. “Begitu hebatnyakah seorang Marzuki bisa mengatur semua anggota DPR yang berjumlah
560 untuk diarahkan?” tutur Marzuki. Ia pun membantah telah mengambil sikap yang berseberangan dengan SBY. “SBY paham seberapa mendesak pembangunan gedung. Namun, dia kan minta kaji demi efisiensi. Saya tidak berseberangan dengan SBY,” tukasnya. Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Saan Mustopa menjelaskan, persetujuan dengan catatan adalah sikap yang sejalan dengan pidato Presiden sebelumnya bahwa semua instansi negara harus melakukan penghematan dalam pembangunan gedung atau fasilitas. Apalagi, penolakan dari masyarakat sangat marak. Maka, pembangunan gedung DPR lebih baik ditunda dulu untuk dikaji. Dalam sidang paripurna pekan lalu, DPR akhirnya mengesahkan anggaran pembangunan gedung baru meskipun dengan mengabaikan protes dan aksi walk out Fraksi Partai Gerindra dan F-PDIP.
Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga DPR Indrawati Sukadis menyampaikan, total anggaran DPR untuk 2012 adalah Rp3,508 triliun. Anggaran gedung dianggarkan dalam Satuan Kerja Sekretariat Jenderal DPR pada pos peningkatan sarana dan prasarana senilai Rp1,346 triliun. Ketua Fraksi PDIP Tjahjo Kumolo mengaku kaget, saat mendengar PDIP termasuk di antara tujuh fraksi yang setuju proyek pembangunan gedung baru DPR dilanjutkan. Namun, tetap pembangunan gedung akan terus berlanjut asal gedung dibangun dengan sederhana. Padahal, tutur Tjahjo, dirinya telah berpesan pada perwakilan F-PDIP Theodorus Jakob Koekerits dan Bambang Wuryanto yang duduk di Badan Anggaran untuk menunda pembangunan. “Ditunda dan dikaji ulang. Itu sikap resmi kami,” ucap Tjahjo. (*/P-4)
[email protected]
Sungguh Terlalu BENAR-BENAR bejat itu orang. Sudah ketahuan aja, ngaku tidak sengaja. Seandainya enggak ketahuan, pasti berlanjut...!!! Lebih baik dipecat aja wakil rakyat kaya gitu mah...??!!! Chepy
Yang Begitu Jangan Digaji
PELANTIKAN PENGURUS: Ketua
RAPAT pariporno? Boleh juga? Oalah to Pak.... Kalo pengen terkenal mendingan bikin video lipsync kayak Briptu Norman tuh, lebih bermartabat!!! Uang rakyat buat ngegaji orang-orang seperti itu? Pikir lagi deh.... Sastra Jendra
Dewan Pertimbangan Nasional Demokrat Sri Sultan Hamengku Buwono X (kanan berkacamata) bersama Sekretaris Jenderal Syamsul Muarif (kiri berkacamata) dan Ketua Nasional Demokrat Lampung Lukman Hakim (tengah) disambut tarian saat memasuki Lapangan Samber, Kota Metro, Provinsi Lampung, kemarin. Kedatangan Dewan Pertimbangan dan Sekjen Nasional Demokrat tersebut untuk menyaksikan pelantikan dan pengukuhan pengurus Nasional Demokrat se-Provinsi Lampung.
Wakil Rakyat juga Muka Mesum WAKIL rakyat aja muka mesum, gimana rakyatnya? Apalagi dari partai Islam. Ya Allah gimana Indonesia bisa maju kayak begini terus?? Kamilulauthor Zacgrow
Contoh Jelek ANGGOTA dewan kok malah mencontohi rakyatnya yang jelek. Apalagi itu dari partai Islam, PKS lagi.... Munafik benar..., di depannya alim suci, di belakangnya lebih panas hahaha.... CeeTra Citruv
Makin Hancur KOK PKS makin enggak seksi aja isunya ya.... Acd Mukhlist
Kamu Ketahuan OH oh... kamu ketahuan... nonton video porno.... Ahmad Noval
Pantes Enggak Prorakyat MASYA Allah, mau dibagaimanakan rakyatnya? DPR-nya saja begitu. Dana pembangunan gedungnya, dapat untuk membayar lebih dari 1 juta buruh di Indonesia, khususnya Jakarta. Tugas DPR banyak sekali yang belum dikerjakan dan terpenuhi. Tapi, kepenginannya aja yang terpenuhi. Keinginan rakyat? Beuh, sudah enggak dipikirkan lagi tuh kayaknya. Annisa Firdaus
Jaga Martabat, Bung! KALAU jadi anggota DPR tuh jaga martabat, kalau jenuh sana keluar saja jadi anggota DPR, ingat.... Anda sangat-sangat diawasi rakyat. Hadi Ronggolawe
Tegakkan Keadilan? BINGUNG saya jadinya. PKS kan partai yang menegakkan keadilan, kenapa wakilnya jadi begini.... Sempatnya nonton film yang tidak terpuji? Dzerry Slalu Rizkie
LAMPUNG POST/SYAIFULLOH
Reformasi Keluar dari Rel Konstitusi REFORMASI yang sudah berjalan selama 12 tahun belum menyentuh rel yang benar. Yang tumbuh pesat usai reformasi adalah kebebasan berbicara atau demokrasi, tetapi belum membuat rakyat sejahtera. “Sebab, reformasi tidak mengarah pada jati diri konstitusi,” kata Sekjen Nasional Demokrat Syamsul Muarif, dalam Dialog Kebangsaan di Universitas Muhammadiyah Metro, Lampung,
Sabtu (9/4). Dialog dihadiri Ketua Dewan Pertimbangan Nasional Demokrat Sri Sultan Hamengku Buwono X, Pemimpin Umum Harian Lampung Post Bambang Eka Wijaya, dan Ketua Nasional Demokrat Lampung Lukman Hakim. Kedatangan Dewan Pertimbangan dan Sekjen Nasional Demokrat tersebut sekaligus menyaksikan pelantikan dan pengukuhan pengurus Nasional Demokrat se-Lampung. Ia mengutarakan, roh konstitusi Indonesia adalah sistem politik yang menjamin stabilitas dan menempatkan setiap komponen secara proporsional. “Yang terjadi sekarang ini justru tidak, partai politik justru digunakan untuk kepentingan golongannya,” cetusnya.
Yang terjadi sekarang ini justru tidak, partai politik justru digunakan untuk kepentingan golongannya.” Syamsul Muarif Sekjen Nasional Demokrat Nasional Demokrat sebagai organisasi massa yang menginginkan perubahan, sambungnya, memilih untuk melakukan restorasi, yakni perubahan dari diri sendiri. Menurut Sri Sultan Hamengku Buwono X, restorasi itu harus diawali dengan memaknai kembali arti filosofis kebangsaan. Ia mengingatkan, lahirnya bangsa Indonesia tidak bisa terlepas dari peristiwa penting pada 28 Ok-
tober 1928, atau yang biasa kita peringati sebagai Hari Sumpah Pemuda. “Di situlah lahirnya semangat kebangsaan kita, yakni masyarakat yang berbeda beda itu menyatakan persatuannya dalam satu bangsa, bangsa Indonesia,” ujarnya. Sultan meminta agar generasi saat ini menghargai perbedaan yang ada, dan menjadikan karakteristik unik setiap etnik itu sebagai sebuah kekayaan bangsa. Sementara itu, Bambang Eka Wijaya menyatakan, hal yang harus diperbaiki dalam diri bangsa ini andalah sifat yang cepat berpuas diri. Dalam kesempatan terpisah, Sekretaris Nasional Demokrat Provinsi Bali, IB Oka Gunastawa, menegaskan Nasional Demokrat berupaya fokus pada upaya
perubahan bangsa Indonesia, ke arah yang lebih baik. Rapimnas I Nasdem di Jakarta, belum lama ini menginventarisasi sembilan krisis yang kini tengah dihadapi bangsa Indonesia. Krisis itu meliputi identitas, ideologi, kepercayaan, semangat kebangsaan, sistem politik, manajemen pemerintahan, kesejahteraan rakyat, kedaulatan ekonomi, dan krisis lingkungan alam. “Bagi Nasional Demokrat, ini merupakan penyebab kemunduran bangsa. Kita bahkan jauh tertinggal dengan bangsabangsa lain,” serunya, di sela sosialisasi Nasional Demokrat di Denpasar, Bali, kemarin. Sosialisasi digelar sebagai persiapan menjelang deklarasi Nasdem Kota Denpasar yang menurut rencana akan digelar 1 Mei 2011. (LP/OL/P-4)
Jangan Ditiru WAH saya mohon generasi muda kayak kita jangan niru mereka ya? Jangan menyerah juga, kawan! Ayo berjuang biar bisa gantiin mereka di masa depan demi Indonesia. Gilang Satria Perdana
Cobalah Tengok ke Bawah OALAH...DPR aja kayak gitu... ngapain bikinin gedung DPR baru? Kerja aja kayak gitu. Cocok kali kalau dibikinin gedung kandang kambing. Mau ngapain aja bebas porno pun enggak ada yang ngelarang. Hai semua pejabat! Tengoklah ke bawah... masih banyak yang butuh perhatianmu. Adi Riadi
Kapan Mikirin Rakyatnya? KALAU melihat tingkah laku anggota dewan yang terhormat, apakah pantas mereka disebut anggota dewan yang terhormat. Bukannya memikirkan rakyat di negeri ini, malah enak-enak berteleponlah, BBM-an, nonton video pornolah, berfoto-foto, ngobrol bahkan tidur di waktu mengikuti sidang paripurna! Perlu dipertanyakan, apakah pantas mereka menerima gaji dan fasilitas yang begitu besar?? Nancy Panggabean
Sistem Peradilan HAM di Indonesia Lemah LE LEMAHNYA sistem peradilan, kebebasan hukuman bagi pejake bat, dan tindakan semena-mena ba aparat keamanan merupakan ap salah satu tantangan penangansa an hak asasi manusia (HAM) di Indonesia. In Demikian isi Laporan HAM tahun 2010 di 194 negara yang tah dirilis pemerintah Amerika Sedir rikat (AS), di Washington DC, rik AS, pekan lalu. AS Masalah lainnya yang dicatat adalah terjadinya beberapa pemad batasan terhadap kebebasan ba berpendapat; kekerasan sosial be terhadap kelompok agama; te perdagangan manusia; serta pe
kegagalan untuk melaksanakan standar-standar menyangkut ketenagakerjaan dan hak-hak pekerja. “Indonesia memperlihatkan media yang bebas dan bersemangat serta masyarakat madani yang berkembang, (namun) pada saat yang sama menghadapi tantangan dalam mencegah pelanggaran oleh aparat keamanan dan menentang intoleransi agama,” kata Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton. AS juga melihat profesionalisasi militer Indonesia terus berjalan kendati ada laporan mengenai sejumlah pelangga-
ran HAM oleh personel militer, terutama di Papua, juga hukuman-hukuman--yang jika dikenakan—sering kali tidak sepadan dengan kejahatan yang dilakukan. Secara umum, menurut Amerika, salah satu tren pelanggaran HAM yang berkembang di semua negara selama 2010 adalah meluasnya praktik tindakan keras yang dikenakan terhadap para aktivis dan pembatasan akses internet. “Lebih dari 40 pemerintah saat ini melakukan pembatasan internet melalui berbagai cara,” kata Hillary.
Tidak serius Hal senada diutarakan lembaga swadaya masyarakat (LSM) International Center for Transitional Justice (ICTJ) dan Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras). Dalam laporan yang dirilis kemarin, upaya penuntasan kasus HAM di Indonesia dinilai gagal. Di antaranya dalam memberikan rasa keadilan bagi korban, terutama dengan masih berlakunya impunitas, sejak jatuhnya rezim Orde Baru. Yang paling mencolok dalam laporan itu adalah tidak adanya tindakan serius yang diambil
oleh pejabat tinggi pemerintah. Ada pola kegagalan yang muncul secara berulang dalam upaya mengungkap kebenaran dan meraih pertanggungjawaban atas pelanggaran HAM berat. Sebelumnya, organisasi pegiat HAM Amnesty International menilai pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak serius melindungi hakhak asasi rakyat. Contoh nyata seperti dalam kasus kekerasan terhadap Jemaat Ahmadiyah Indonesia (JAI). Padahal, kekerasan itu bisa berujung pada pelanggaran HAM yang lebih berat. (Ant/P-4)
U MUM
MINGGU, 10 APRIL 2011
3
Bangkitkan Jepang Pascabencana
MI/ROMMY PUJIANTO
SIMPATI UNTUK JEPANG: Chairman Media Group Surya Paloh bersalaman dengan istri Dubes Jepang Shiojiri Nobuko disaksikan Dubes Jepang Kojiro Shiojiri (kedua dari kanan), Ketua MPR Taufiq Kiemas (keempat dari kanan), Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan, dan Ketua Umum Perhimpunan Persahabatan Indonesia Jepang Rachmat Gobel (kanan) saat acara Indonesia’s Simpathy for Japan di Jakarta Convention Centre, Senayan, kemarin.
TNI Izinkan Rio Mendung Jadi Komisaris Sarwahita Kehadiran anggota TNI di dalam berbagai perusahaan swasta melanggar UndangUndang. SOELISTIJONO
P
ANGLIMA TNI m e n g i z i n k a n p e rwira TNI berbisnis saat memasuki masa setahun menjelang purnadinas. Alasannya, hal itu diatur dalam UU TNI. Pernyataan tersebut disampaikan Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono mengomentari posisi perwira TNI-AU Marsdya Rio Mendung Thalieb sebagai komisaris di PT Sarwahita Group
Management (SGM). PT SGM adalah sebuah perusahaan yang memiliki kaitan dengan Malinda Dee, pembobol rekening nasabah sekaligus karyawan Citibank. Seusai peringatan HUT ke-65 TNI-AU di Taxi Echo Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, kemarin, Agus menjelaskan Rio Mendung pada Agustus tahun ini akan mengakhiri masa tugasnya. “Di dalam aturan kita (UU TNI) satu tahun sebelum mengakhiri masa tugas, beliau-beliau boleh melakukan masa penjajakan. Nah, itulah yang dilakukan oleh Rio,” ujarnya. Sementara itu, Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengomentari perkara yang sama mengatakan ada aturan bahwa perwira TNI aktif tidak
boleh berbisnis. Seperti diketahui di dalam UU No 34 Tahun 2004 tentang TNI, khususnya Pasal 47 bahwa anggota TNI aktif hanya diperbolehkan menduduki jabatan tertentu di perusahaan swasta (sipil) bila telah mengundurkan diri atau pensiun dari dinas keprajuritan. Di situ juga disebutkan seorang prajurit bisa menduduki jabatan di instansi pemerintah, departemen atau nondepartemen bila diminta. Pada peringatan HUT ke-65 TNI-AU kemarin, Rio Mendung sendiri tidak tampak hadir. Salah kaprah Saat menanggapi pernyataan Panglima TNI tersebut, pengamat politik Indria Samego
menjelaskan seorang anggota TNI aktif tidak diperbolehkan menjabat sebagai komisioner atau jabatan apa pun di perusahaan swasta. “Apa yang dilakukan oleh Wakil Gubernur Lemhannas Marsekal Madya Rio Mendung Thalieb, bila itu terbukti, melanggar UU,” jelasnya. Bahkan dia menambahkan anggota TNI aktif pun tidak diperbolehkan menjabat di perusahaan yang diciptakan oleh dan untuk kepentingan TNI. Semangat undang-undang tersebut sesuai dengan upaya reformasi pengambilalihan bisnis TNI. “Kenapa dilarang? Karena sangat berpeluang terjadi conflict of interest.” Hingga kemarin, kepolisian belum akan mengusut keter-
libatan Marsekal Madya Rio Mendung dalam bisnis di PT SGM. Polisi hanya mengintensifkan pengusutan aliran rekening Malinda Dee. “Kami belum melihat keterkaitan langsung ke situ, yang terpenting penyidik menelusuri sejumlah rekening aliran MD,” kata Kepala Bidang Penerangan Umum Markas Besar Polri Komisaris Besar Boy Rafli Amar dalam pesan singkatnya, kemarin. Sebagaimana diketahui, nama Rio muncul dari pengakuan Direktur Utama SGM Andrea Persthu. Kemudian Rio mengakui dia merupakan salah satu komisaris, tapi tidak terlibat langsung dalam bisnis SGM. (*/Faw/M-1)
[email protected]
Pemerintahan Obama tidak Jadi Lumpuh PERUNDINGAN dramatis selama 11 jam antara Partai Republik dan Partai Demokrat mengenai anggaran nyaris melumpuhkan pemerintahan Amerika Serikat. Namun, kedua kubu akhirnya kemarin sepakat memangkas anggaran belanja negara sebesar US$38 miliar hingga tahun fiskal rampung pada 30 September. Begitu titik temu tercapai, Kongres AS langsung menyetujui pendanaan darurat supaya roda pemerintahan AS tetap
berjalan sampai pekan depan. Langkah Kongres itu hanya berjarak 1 jam sebelum tenggat perundingan terlampaui. Bila tenggat terlampaui, pemerintahan AS praktis lumpuh mengingat dana sektor pelayanan publik dihentikan, termasuk gaji 800 ribu pegawai negeri dan pasukan AS di Afghanistan dan Irak. “Dengan rasa lega, saya umumkan bahwa besok pemerintah federal berjalan seperti biasa,” cetus Presiden AS Barack
AP
John Boehner Ketua DPR AS Obama di Gedung Putih. Mengenai pemangkasan anggaran yang disebut-sebut
sebagai terbesar sepanjang sejarah AS, Ketua DPR AS John Boehner dari Partai Republik mengaku tindakan itu diperlukan untuk menjaga kesehatan ekonomi AS. “(Pemangkasan anggaran) itu akan membantu menciptakan iklim lebih baik bagi penciptaan lapangan kerja,” seru Boehner. Kengototan Partai Republik, yang menguasai DPR lewat pemilu November 2010, memang tidak dapat dibendung Demokrat. Obama jadi harus
mendukung pemangkasan itu. Pertarungan Republik melawan Demokrat sangat mungkin akan terulang saat kedua kubu menyusun anggaran tahun fiskal mendatang yang dimulai pada 1 Oktober 2011. Republik siap memangkas pajak dan merombak layanan kesehatan Medicaid dan Medicare yang diusung Demokrat. Di lain pihak, Obama dan Demokrat akan mempertahankan posisi menjelang pemilu 2012. (Jer/AP/Reuters/I-1)
METRO TV bekerja sama dengan Perhimpunan Alumni dari Jepang (Persada), Plaza Indonesia Realty, dan MNC Group menyelenggarakan malam dukungan untuk Jepang di Jakarta Convention Centre, kemarin petang. Menurut Ketua Panitia Indonesia’s Sympathy for Japan Suryopratomo, acara bertajuk Indonesia’s Sympathy for Japan: An Evening of Hope itu diselenggarakan sebagai bentuk simpati dan kepedulian masyarakat Indonesia kepada masyarakat Jepang terkait bencana gempa dan tsunami. Suryopratomo berharap, melalui dukungan itu, masyarakat ‘Negeri Sakura’ dapat bangkit dari bencana yang telah melanda mereka. “Kita ingin tunjukkan, kita adalah mitra saat suka dan duka,” ujarnya. Selain dukungan moril, kata dia, bantuan dana juga diberikan dan akan disalurkan lewat Palang Merah Indonesia (PMI) dan Metro TV. Sementara itu, Ketua Umum PMI Jusuf Kalla menyatakan, bencana gempa dan tsunami yang melanda Jepang pada 11 Maret lalu telah menimbulkan korban fisik dan materi yang luar biasa. Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kojiro Shiojiri memuji kepedulian yang ditunjukkan Indonesia terhadap negaranya. “Sekali lagi, terbukti Indonesia adalah kokoronotomo (teman sejiwa) bagi kami.” Indonesia’s Sympathy for Japan dihadiri sejumlah tokoh, di antaranya Ketua Umum Nasional Demokrat sekaligus CEO Media Group Surya Paloh, Ketua Dewan Pertimbangan
Persada Ginanjar Kartasasmita, dan Ketua Persada Rahmat Gobel. Acara tersebut menyajikan pula perpaduan budaya Jepang dan Indonesia dalam bentuk seni tari dan musik. Bantuan ASEAN Sementara itu, organisasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) ikut menegaskan komitmen mereka untuk membantu pemulihan Jepang. Itu terbukti melalui konsolidasi perumusan mekanisme bantuan ASEAN kepada Jepang dalam pertemuan Special ASEAN-Japan Ministerial Meeting, di Jakarta, kemarin.
Sekali lagi, terbukti Indonesia adalah kokoronotomo bagi kami.” Kojiro Shiojiri Duta Besar Jepang “Jadi, mekanisme bantuan akan disempurnakan sehingga Jepang tidak harus berhubungan langsung dengan setiap negara ASEAN secara bilateral,” ujar Menteri Luar Negeri RI Marty Natalegawa di sela-sela pertemuan. Sebelumnya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak negara-negara ASEAN menunjukkan solidaritas kepada Jepang. Sejauh ini, anggota ASEAN memberikan bantuan secara terpisah kepada Jepang. Indonesia misalnya melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana yang mengirim 64 anggota tim medis, sedangkan Thailand mengirim beras 15 ribu ton. (CS/SZ/Nav/S-8)
Wartawan Asing Ditemukan Tewas SEORANG WNA asal Australia yang sehari-harinya bekerja sebagai wartawan untuk Kantor Berita Singapura ditemukan meninggal dunia di Wisma Firman Pentione, Bogor, Jumat (8/4). Jasad wartawan asing yang diketahui bernama David Jardine, 60, itu ditemukan pertama kali oleh pekerja wisma, sekitar pukul 21.00 WIB, di lorong kamar penginapan tersebut. Kasat Reskrim Polres Bogor Ajun Komisaris Indra Gunawan mengatakan, begitu menerima laporan adanya kematian WNA, pihaknya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). ”Kami langsung lakukan olah TKP. Tapi, tidak ditemukan adanya hal yang mencurigakan. Hanya saja, kami juga tidak menemukan paspornya,” tutur Indra, saat dihubungi via telepon selulernya. Sejauh ini, menurut Indra, polisi menduga kematian David akibat sakit. ”Kondisi korban memang sudah tua. Duga an sementara, penyebabnya korban
sakit. Apalagi, posisi tangan korban (saat ditemukan) juga memegangi bagian dada,” paparnya. Berdasarkan informasi yang dihimpun Media Indonesia, David sudah relatif lama tinggal di penginapan tersebut. Wisma Firman Pentione yang terletak di Jl Paledang 48, Kelurahan Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, memang dikenal sebagai salah satu penginapan di kota tersebut yang kerap dijadikan tempat tinggal sementara oleh WNA. Setelah melakukan olah TKP, Indra menambahkan, jenazah David langsung dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati, Jakarta. ”Kami (pihak Polres) hanya melakukan pengecekan awal saja. Untuk lengkapnya ada di pihak intelijen. Sebab, korban adalah warga asing dan untuk warga asing memang ada pengawasan khusus,” katanya. Indra juga mengungkapkan, saat ini kasus temuan jasad WNA itu ditangani oleh Polsek Bogor Tengah, seraya menunggu hasil penyelidikan dari intelijen Polri. (DD/S-8)
27 Jam di Ujung Pisau
M
ATA Anis Mulyo menatap lekatlekat layar monitor. Mukanya pucat. Air mata membelah pipinya. “Saya enggak tahan,” ucapnya, bergegas ke luar ruangan. Kemarin siang, Anis dan istrinya, Supinah, menonton pemisahan dua bayi kembar siam mereka di Rumah Sakit Umum Dr Soetomo, Surabaya. Bayi-bayi ini bernama Rokhman dan Rokhim, yang merupakan kembar siam berdempetan di pinggul. Tahap demi tahap pemotongan tulang ekor yang menyatu disaksikan pasangan asal Jombang, Jawa Timur, itu dari luar ruang operasi. Operasi panjang
yang dimulai pukul 07.00 WIB ini dijadwalkan berakhir Minggu pagi, sekitar pukul 09.00 WIB. Total waktu yang dibutuhkan 100 dokter dan paramedis ialah 27 jam. “Saya cuma bisa pasrah,” kata Anis. Buruh tani itu juga pasrah dengan risiko yang diutarakan tim medis. Bahwa setelah pemisahan, satu bayinya tak bisa mempunyai kelamin. Dari hasil diagnosis tim, keduanya dilahirkan dengan satu kelamin. “Awalnya, kami minta agar kelamin diberikan kepada Rokhman,” kata Anis. Toh, permintaan itu tidak langsung dikabulkan. Tim dokter belum mengetahui secara pasti ke mana aliran darah di kelamin
tersebut. Adapun buruh tani itu sudah bercita-cita membawa salah seorang bayinya ke pesantren. “Hanya dengan bekal agama, salah satunya akan kuat hidup tanpa alat kelamin. Bebannya berat kelak, saat mereka mengetahui.” Sementara itu, di tengahtengah operasi, Dr Agus Hariyanto menyampaikan kabar baik ke telinga Anis dan istri. Juru bicara RSU Dr Soetomo tersebut menyebutkan temuan terbaru tim medis, yakni ternyata bayi kembar Rokhman dan Rokhim mempunyai dua anus sehingga tidak perlu lagi dibuat anus baru.
Agus juga mengabarkan, kedua bayi diperkirakan baru benar-benar terpisah tepatnya pukul 24.00 WIB. Setelah tim medis bisa memastikan akan memberikan alat kelamin ke salah satu bayi. Buat Anis, operasi pemisahan ini ialah klimaks dari perjalanan panjang keluarga kecilnya. Sejak September 2009 dua bayi yang terlahir dari rahim istrinya itu harus tinggal di instalasi rawat inap anak RSU Dr Soetomo. Sepanjang periode itu, berkali-kali tim bayi kembar siam rumah sakit sudah menunda jadwal pemisahan Rokhman dan Rokhim. Satu setengah tahun
pula, Anis meninggalkan Jombang dan ikutan mondok di Surabaya, merawat Rokhman dan Rokhim. Kebutuhan hidup harian dipenuhi oleh rumah sakit, yang menerima dana dari donatur. Anis bahkan tidak harus mengeluarkan uang sepeser pun untuk biaya operasi. Ini menenangkan Anis sebab sebelumnya dia kebingungan mencari bantuan. Pemerintah Kabupaten Jombang mengabaikan kesusahannya, bahkan mengurus suratsurat untuk berobat pun ia dipersulit. Hingga akhirnya lelaki ini pergi mengadu ke DPRD Jombang. (Faishol Taselan/N-3)
MI/FAISHOL TASELAN
MENJELANG OPERASI: Bayi kembar siam Rokhman dan Rokhim siap dibawa ke ruang operasi di RSU Dr Soetomo Surabaya, kemarin. Rencananya operasi pemisahan memakan waktu selama 27 jam.
4
S PO PORT RT
MINGGU, 10 APRIL 2011
Wenger Kehilangan Dukungan Suporter Laga Blackpool versus Arsenal nanti malam menjadi ujian bagi Arsenal untuk tetap menempel Manchester United. ARIES WIJAKSENA
A
AP/TIM HALES
ARSENAL WAJIB MENANG: Fans Arsenal mulai mempertanyakan kredibilitas Arsene Wenger di bangku kepelatihan the Gunners karena performa pada musim ini naik turun. Arsenal wajib menang dalam lawatannya ke kandang Blackpool nanti malam.
RSENAL wajib menang dalam lawatannya ke kandang Blackpool nanti malam. Pada Oktober lalu, mereka menang 6-0 di Stadion Emirates dengan hattrick Theo Walcott. Kemenangan itu kembali dibidik Arsenal supaya bisa memperpendek selisih poin dengan Manchester United yang menguasai puncak klasemen Liga Primer Inggris. Namun, menjelang pertandingan itu, Arsenal dihadapkan dengan berbagai masalah. Mulai dari inkonsistensi dan menurunnya semangat juara mereka. Jika tidak bisa diatasi secara cepat, Arsenal harus kembali memperpanjang puasa gelar juara mereka. Arsenal juga dihadapkan de ngan masalah cedera pemain. Tim ‘Gudang Peluru’ mungkin akan ditinggal Theo Walcott dan Bacary Sagna. Tapi Cesc Fabregas bisa dimainkan. Adapun Denilson dan Alex Song masih akan istirahat. Sementara Blackpool bisa kembali memainkan DJ Campbell yang sudah menjalani hukuman skorsingnya. Akan tetapi, yang paling fundamental, skuat Arsenal mulai kehilangan dukungan dari suporter. Performa Arsenal pada musim ini naik turun. Sempat mengapungkan harapan akan meraih quadruple di awal musim, kini Arsenal justru telah kehilangan tiga di
antaranya. Parahnya, Arsenal mungkin juga akan kehilangan satu-satunya kesempatan mereka untuk meraih trofi musim ini, yakni juara Liga Inggris. Kondisi itu tentunya memicu gelombang negativitas pada fans Arsenal. Tak hanya memunculkan rasa kecewa, tapi juga memunculkan rasa tidak percaya dengan skuat Arsenal saat ini. Fans juga mulai memp e r t a n y a k a n k re d i b i l i t a s Arsene Wenger di bangku kepelatihan the Gunners. Fans Arsenal terpecah antara yang mendukung Wenger dan yang menginginkan Wenger lengser akibat puasa gelar yang berkepanjangan. Apa yang mulai diperlihatkan fans Arsenal itu tentunya mengganggu Wenger. Ia sama sekali tidak mencemaskan posisinya sebagai pelatih Arsenal. Yang paling dicemaskannya adalah mental anak asuhnya. “Ini sama sekali tidak menyakiti saya, tapi tetap saja mengganggu saya karena para pemain saya tidak mendapatkan pengakuan dari usaha yang telah mereka lakukan sepanjang musim ini,” ujar Wenger, seperti dikutip Daily Mail. Wanger meminta agar fans the Gunners tetap mendukung timnya, meski mereka sangat mungkin mengakhiri musim ini tanpa gelar. “Jangan dengarkan opini orang lain yang tak pernah mendedikasikan hari-harinya untuk sepak bola. Mereka tidak tahu seberat apa
Sriwijaya Tundukkan Persisam SRIWIJAYA FC berhasil meraih poin penuh saat menjamu Persisam Samarinda dalam lanjutan Liga Super Indonesia di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sumatra Selatan, kemarin sore. Sriwijaya menang 3-1 dan membalas kekalahan 1-4 ketika mereka tandang ke markas Persisam 16 Januari lalu. Bermain di hadapan pendukung, Sriwijaya mencoba bermain maksimal. Mereka langsung menekan pertahanan tim tamu dengan bermain dalam tempo tinggi sejak awal pertandingan. Hasilnya, Ponaryo Astaman merobek jaring gawang Persisam pada menit
ke-30. Ia memanfaatkan umpan Jajang Mulyana yang disambut dengan tandukan. Tertinggal satu gol membuat pasukan ‘Pesut Mahakam’ ke teteran. Namun, mereka berusaha membalas gempuran ‘Laskar Wong Kito’. Tapi gawang Persisam kembali bobol pada menit ke-33. Kali ini Jajang Mulyana yeng mencetak gol. Diawali dari serangan cepat, kerja sama Okto Maniani dan M Ridwan sukses membuat pertahanan Persisam berantakan. Ridwan lalu mengirim crossing yang diselesaikan Jajang dengan sempurna. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, Persisam
mencoba untuk memperkecil ketertinggalan mereka. Serangan yang banyak mengandalkan duet Julio Lopez dan Ronald Fagundez sempat beberapa kali mengancam gawang Sriwijaya. Hasilnya, pada menit ke-57 mereka berhasil mencuri gol setelah bola muntah dari sepak pojok Fandi berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Lopez. Keputusan Ivan Kolev untuk mengganti Okto dengan Arif Suyono berbuah manis. Di menit 89, Arif sukses mencetak gol ketiga Sriwijaya setelah memanfaatkan bola rebound hasil tendangan Jajang. Pelatih Persisam, Hendri
Susilo, mengakui keunggulan Sriwijaya. Timnya hanya mampu mengimbangi pada menit-menit awal, tetapi kemudian kondisi pemainnya menurun. “Awal babak pertama saja kita berhasil mengimbangi, apalagi setelah Sriwijaya berhasil menciptakan gol berturutturut,” ujar Hendri. Sementara itu, Pelatih Sriwijaya Ivan Kolev sangat puas para pemainnya telah bermain dalam kondisi baik. Sementara itu, Persija Jakarta terancam dilarang bermain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Bukan cuma itu, pengelola GBK meminta pihak
Persija membayar ganti rugi akibat ulah sebagian pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania, yang melakukan aksi anarkistis setelah tim yang mereka dukung gagal meraih kemenangan saat menghadapi Persipura Jayapura (31/3) dan Persiwa Wamena (6/4). Direktur Pengembangan dan Pengelola SUGBK Mahfudin Nigara menyatakan pihaknya akan mengkaji ulang izin tanding Persija di stadion kebanggaan masyarakat Indonesia tersebut. “Keputusan boleh atau tidaknya Persija main di Gelora Bung Karno akan kami umumkan Senin (11/4),” ujar Mahfudin.(Ant/TT/R-5)
Tujuh Kandidat Pemain Terbaik Inggris Dirilis ASOSIASI Pesepak Bola Profesional (PFA) dini hari kemarin mengumumkan tujuh kandidat pemain terbaik sepak bola Inggris. Tujuh pemain itu ialah gelandang Tottenham Hotspur Gareth Bale dan Rafael van der Vaart, gelandang Blackpool Charlie Adam, pemain Arsenal Samir Nasri, pemain West Ham United Scott Parker, pemain Manchester City Carlos Tevez, dan pemain Manchester United Nemanja Vidic. Dari semua pemain yang masuk daftar tersebut hanya Scott Parker yang merupakan orang Inggris. Di sisi lain, Charlie Adam yang berkebangsaan Skotlandia menjadi kandidat dalam debutnya di Liga Primer. Pemain ini dikontrak dari Rangers senilai 500 ribu pounds (sekitar Rp6,5 miliar) pada 2009, bermain di kompetisi tingkat kedua di Inggris musim lalu dan saat ini timnya berada di papan bawah klasemen setelah awal musim bermain tangguh. Sementara itu, penyerang Argentina Carlos Tevez masuk nominasi karena dianggap mampu mengangkat prestasi Manchester City di kompetisi
Liga Primer pada musim ini. Ia telah mencetak 19 gol dalam musim ini. “Carlos melakukan perpindahan yang mengundang kontroversi sejak bergabung ke
Manchester City (pada 2009). Kedatang annya ke Inggris mengundang rasa ketertarikan sendiri,” ujar ketua eksekutif PFA, Gordon Taylor. “Ia sanggup melakukannya.
Saat masih di United ia bekerja dengan baik dan kini perpindahannya ke City dianggap luar biasa karena mengangkat pamor klub tersebut di papan atas.”
AP/TOM HEVEZI
KANDIDAT TERBAIK: Pemain sayap Tottenham Hotspurs Gareth Bale (depan) merayakan gol yang diciptakannya ke gawang Fulham beberapa waktu lalu. Pemain asal Wales ini menjadi calon kuat peraih pemain terbaik sepak bola Inggris musim ini.
Namun dari serangkaian pemain itu, Gareth Bale yang paling difavoritkan menggondol penghargaan tersebut. Pemain asal Wales itu bersama Nasri juga dinominasikan untuk kategori pemain muda terbaik. “Sosok Gareth sangat luar biasa, terlebih setelah ia menjadi bagian di Tottenham dari Southampton. Demikian juga dengan Nasri, yang di musim ini mengalami grafik peningkatan pesat,” kata Taylor. Pelatih Tottenham Hotspurs Harry Redknapp pun mencoba untuk tetap menahan Bale agar tidak hengkang dari klubnya pada musim panas mendatang. Pasalnya, ia kini sedang diincar Inter Milan dan Manchester United. “Apabila Tottenham mulai melakukan penjualan pemain seperti Gareth Bale, Anda harus menerima kenyataan kalau klub ini tidak akan pernah berada di papan atas. Saya yakin pre siden klub (Daniel Levy) tidak menginginkan hal ini dan ia sangat berambisi membawa Tottenham berada di papan atas,” ungkap Redknapp. (AP/ Rtr/Ars/R-3)
pekerjaan yang telah kami lakukan untuk skuat ini, dan berapa banyak kekuatan mental berada di belakang tim ini. Malah, saya sekarang bangga karena jika mengingat pernyataan orangorang pada awal musim, kami dinilai tidak pantas berada di posisi lima besar. Sekarang sebuah skandal kami berada di posisi kedua,” kata Wenger. Siap merebut posisi dua Manajer Manchester City Roberto Mancini bertekad untuk menggeser Arsenal yang berada di posisi kedua klasemen sementara. Kemenangan telak Manchester City atas Sunderland, 5-0, Minggu (3/4) di Stadion City of Manchester, memberikan angin segar. Manchester City sekarang berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan poin 56. City akan menghadapi Liver-
pool di Anfield, Senin (11/4) malam. Mancini mengakui timnya bakal kesulitan meraih kemenangan atas Liverpool. Meski begitu, menurutnya, pemainnya dalam kondisi fisik bagus dan itu akan menjadikan pertandingan seru. “(Manajer Liverpool) Kenny Dalglish adalah manajer fantastis. Dulunya ia adalah pemain luar biasa. Saya mengingatnya dengan sangat baik. Liverpool juga adalah tim yang sangat kuat, terutama jika bermain di kandang,” ujar Mancini. Mancini optimistis timnya mampu menduduki peringkat kedua klasemen, bahkan menduduki puncak klasemen. Keyakinan itu berdasarkan sisa pertandingan yang masih dimiliki Manchester City, yaitu tujuh pertandingan. (AP/Rtr/ Goal.com/Ant/R-3)
[email protected]
JADWAL SIARAN LANGSUNG Santander vs Levante Minggu (10/4) Pukul: 22.00 WIB
Blackpool vs Arsenal Minggu (10/4) Pukul: 19.30 WIB
Atletico vs Sociedad Senin (11/4) Pukul: 00.00 WIB Valencia vs Villarreal Senin (11/4) Pukul: 02.00 WIB
Aston Villa vs Newcastle e Minggu (10/4) Pukul: 22.00 WIB
Marseille vs Toulouse Minggu (10/4) Pukul: 22.00 WIB
Fiorentina vs Milan Senin (11/4) Pukul: 01.45 WIB
Lyon vs Lille Senin (11/4) Pukul: 02.00 WIB
FA Hukum Cole akibat Twitter PE PENYERANG tim nasional Inggris Carlton Cole dijatuhi In hukuman oleh FA, setelah pehu san singkatnya di jejaring sosial sa Twitter dianggap menyalahi Tw aturan. atu Cole didakwa berlaku tidak sepatutnya atas tweets mengese nai penggemar Ghana saat na ajang persahabatan, 29 Maret aja lalu. lal “Imigran telah mengepung Wembley! Saya tahu itu jebakW an! Hahahaha. Satu-satunya an cara untuk keluar dengan ca aman adalah dengan memakai am kostum Inggris dan wajah ko Anda dicat dengan bendera An St George,” bunyi Twitter Cole selama pertandingan berlangse sung. su Padahal saat itu, ada setidaknya 20 ribu se pendukung Ghape na memenuhi Stadion WemSt bley dalam ajang persahaaja
batan yang berkesudahan 1-1. Perh tadingan pert sahabatan itu sa memilik nilai m historis karena hi mengingatkan m atas pemain proata fesional kulit hitam fes pertama di Inggris pe yang berasal dari ya Ghana Gh Cole menga takan hal itu ditulisnya denha gan tujuan bercanda. ga Ia langsung mengungkapkan permintaan maafnya. m “Ini hanyalah lelucon dan bahkan bukan co sesuatu hal yang rase
Ini hanyalah lelucon dan bahkan bukan sesuatu hal yang rasis.” sis,” tulisnya dalam Twitter. Namun, FA menilai itu sudah keterlaluan. Cole diberi waktu sampai 13 April pukul 16.00 waktu setempat untuk menyampaikan tanggapan. Jika menerima sanksi, Cole akan absen dalam dua pertandingan domestik. Namun, jika mengajukan bantahan dan ditolak, Cole terancam absen dalam tiga pertandingan domestik. Sebelumnya, penyerang Ryan Babel juga dikenai sanksi setelah melalui Twitter mengkritik wasit Howard Webb dengan menampilkan gambar Webb memakai kostum Manchester United. Gambar itu dibuat Babel menyusul kekalahan timnya 0-1 dari MU di putaran ketiga Piala FA, di O l d Tr a f ford. (Ant/ R-5)
AP
Carlton Cole Pemain Inggris
S PORT
MINGGU, 10 APRIL 2011
5
Vettel Pimpin Start di Sepang Posisi itu membuka peluang bagi Vettel untuk naik podium tertinggi keempat secara beruntun.
Pilih kasih Dari ajang Moto-GP, Federasi Motor Internasional (FIM) memutuskan untuk menggelar dengar pendapat (hearing) dengan penanggung jawab sirkuit serta pimpinan marshal (petugas lomba) sebagai buntut dari protes keras yang dilontarkan dua pembalap pabrikan Honda, Casey Stoner dan Marco Simoncelli. Acara hearing itu akan
REUTERS/TIM CHONG
VETTEL TERDEPAN: Pembalap andalan Red Bull Sebastian Vettel (kanan) mendapat ucapan selamat dari krunya seusai merebut pole position F1 Malaysia, dalam babak kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Sepang, kemarin. Vettel mengukir waktu terbaik 1 menit 34,870 detik untuk menempati posisi terdepan. digelar di Estoril, Portugal, 28 April mendatang. Pada seri kedua Moto-GP di Sirkuit Jerez, Spanyol, pekan lalu, Stoner mengeluhkan sikap
marshal yang pilih kasih sehingga dirinya gagal melanjutkan lomba. Pembalap Australia dari tim Repsol Honda itu terjatuh pada lap 12 setelah ditabrak
Caroline Wozniacki Ditantang Jankovic di Semifinal PETENIS putri terbaik Denmark Caroline Wozniacki memang pantas menempati rangking teratas dunia. Mental bertanding pemain berusia 21 tahun itu diakui lawannya, Yanina Wickmayer. Wickmayer akhirnya harus mengakui keunggulan Wozniacki pada dua set berikutnya 4-6 dan 4-6 setelah sempat unggul 6-4 pada set pertama perempat final turnamen Family Circle di Charleston, kemarin. “Di setiap pertandingan, dia selalu berusaha keras mencari jalan keluar dari kesulitan dan bagaimana menaklukkan lawan-lawannya. Itulah kunci
terpenting keberhasilannya,” ujar petenis 22 tahun asal Belgia itu mengakui kehebatan sang ratu tenis. Wickmayer, yang berada di peringkat 23 dunia, memang sempat merasa di atas angin ketika mampu unggul 4-2 pada set awal. Ia pun menutupnya dengan kemenangan 6-4. Namun, ia sulit menuntaskan pertandingan dan bahkan dipaksa untuk angkat koper dari turnamen. Padahal, duel itu merupakan laga yang berat bagi Wozniacki. Sehari sebelumnya, ia membutuhkan dua kali tie break untuk menyudahi perlawanan Barbora Zahlavova Strycova
(Republik Ceko). Di semifinal, Wozniacki akan berhadapan dengan Jelena Jankovic (Serbia). Mantan petenis nomor satu yang kini berada di peringkat enam dunia itu menang mudah 6-2, 6-0 atas Christina McHale (Amerika Serikat). Sementara itu, ambisi Novak Djokovic untuk melanjutkan kegemilangannya tahun ini terganjal. Petenis nomor dua dunia asal Serbia itu terpaksa menarik diri dari turnamen Monte Carlo Masters yang akan berlangsung pekan depan lantaran cedera lutut. “Ini pukulan berat. Kabar
duka ini bukan hanya bagi turnamen dan penggemar saya, melainkan juga bagi diri saya sendiri,” kata Nole--sapaan akrab petenis yang menetap di negeri itu dan menghabiskan sebagian besar waktunya berlatih di lapangan Monte Carlo. Pemain berusia 24 tahun itu jelas kecewa karena sesungguhnya ingin segera menggeser takhta petenis nomor satu dunia dari Spanyol Rafael Nadal. Tahun ini, Nole telah meraih 26 kemenangan berturut-turut. Sejak memenangi gelar grand slam keduanya di Australia Terbuka, Januari lalu, ia telah menjuarai Indian Wells dan Miami. (Reuters/Ton/R-5)
Bulls Ulang Prestasi Jordan pada 1997-98. Musim itu pula, pasangan Jordan dan Jackson mengantarkan gelar keenam NBA bagi klub kebanggaan warga Chicago tersebut. “Sungguh luar biasa menjadi unggulan satu, tetapi pada akhirnya kami me-
Noah. Bintang Bulls dalam laga di kandang Cavaliers itu adalah Carlos Boozer yang menyumbangkan 24 poin dan
nyadari bahwa masih ada tantangan yang lebih besar,” ujar Joakim Noah. Dengan menjadi unggulan pertama, Bulls akan memiliki keuntungan pertandingan kandang lebih banyak jika dibandingkan dengan lawannya di babak play-off. “Ini prestasi AP/ JIM PRISCHING membanggakan. Kami senang, tetapi harus Carlos Boozer tetap fokus,” pungkas Bintang Chicago Bulls
mencetak 11 rebound. Adapun Ronnie Brewer menjadi pencetak skor tertinggi kedua, dengan bantuan 12 poin, sedangkan Derrick Rose melesakkan 11 angka serta delapan assist. Sementara itu, Memphis Grizzlies kini seperti mengalami kelahiran kembali setelah lolos ke babak play-off sejak musim 2005-06 setelah meraih kemenangan 101-96 atas Sacramento Kings. Pada kuarter keempat, Grizzlies sempat khawatir karena keunggulan 12 poin mereka dipangkas Kings menjadi tinggal satu angka. Namun, Zack Randolph sukses menjaringkan tiga dari empat tembakan tiga angka saat pertandingan tersisa 20 detik. Itu memastikan klub tersebut lolos ke babak play-off NBA. “Saya benar-benar gembira. Bagi mereka yang sudah lama membela klub ini, perasaan tersebut benar-benar tercurahkan. Kami mengalami pasang surut,” ungkap point guard Mike Conley. (Rtr/AP/ Ton/R-5)
Valentino daripada saya, sungguh sulit dipercaya,” ketus pembalap berusia 25 tahun itu. Simoncelli, yang membela Honda Gresini, juga menge-
luhkan hal yang sama ketika terjatuh karena insiden tunggal. (Rtr/AP/*/R-3)
[email protected]
SSEKILAS E GELANGGANG D Duel Chris John-Cino Dipimpin Wasit AS D
PB FORKI Beri Penghargaan 44 Tokoh
PE PERTARUNGAN tinju antara pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John dan Su penantangnya Daud ‘Cino’ Yordan di Hall D Kepe mayoran, Jakarta, Minggu (17/4), akan dipimpin ma wasit asal Amerika Serikat (AS) Raul Caiz. wa Asisten manajer Herry’s Gym, Toni Priatna, yang berada di Semarang, mengatakan Caiz ya bakal dibantu tiga juri dari Selandia Baru, Afrika ba Selatan, dan Thailand, ditambah dengan pengaSe was pertandingan asal Korea Selatan. wa Toni juga mengungkapkan bahwa kemarin Chris John sudah bertolak ke Jakarta setelah Ch melakukan persiapan di Banyuwangi. “Di Jame karta, Chris hanya akan berlatih ringan untuk ka menjaga kondisi tubuhnya,” katanya. me Sementara itu, Cino menempati peringkat kelima kelas bulu WBA sebagai penantang sang juara. Ia lebih dulu berada di Jakarta setelah menjalani latihan di Sukadana, Kayong Utara, Kalimantan lat Barat. Acara timbang badan untuk kedua petinju Ba bakal berlangsung, Sabtu (16/4). (Ant/R-3) ba
SEBANYAK 44 tokoh nasional mendapat penghargaan dari Pengurus Besar Federasi Karate-Do Indonesia (PB Forki) atas jasa-jasa mereka dalam mendukung kemajuan olahraga bela diri itu di Jakarta, kemarin. Penerima penghargaan yang diberikan dalam rangka HUT ke-47 PB Forki itu antara lain Menpora Andi Mallarangeng, Mendiknas Muhammad Nuh, Mendagri Gamawan Fauzi, KSAD George Toisutta, dan Ketua Umum KONI/KOI Rita Subowo. Adapun dari kalangan karate, terdapat juga para mantan Ketua PB Forki mulai dari ketua pertama Widjojo Sujono hingga Luhut Panjaitan, termasuk Wiranto serta sesepuh karate Oesman Sapta Odang yang juga Ketua Umum Perguruan KKI. “Mereka telah membantu membangun dan membesarkan karate Indonesia,” ujar Ketua Umum PB Forki Hendardji Soepandji seusai acara penghargaan di Kemayoran. (Ant/R-3)
MEDIA INDONESIA EV EVENT VENT NNTT
"Sed Sed ut perspici iciatis a unde omn nis iste natus error sit it vo ptatem volu aaccu cusant s ium dolo olorem emque laudant antium um, totam rem m aperiam, eaq aquee
"Sed utt pe perspiciat iciatis i unde omniss iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque la laudan tium, totam rem ap aperiam, eaque
"Sed u t p omniss erspiciatis u is nd t voluuptaa e natus erro e r t m a te ccusan sit tium
MUSIM kebangkitan Chicago Bulls tiba. Klub berlogo kepala banteng ini berhasil memastikan diri sebagai unggulan teratas Wilayah Timur pada play-off kompetisi basket bergengsi Amerika Serikat, NBA. Kepastian itu didapat setelah mereka mempermalukan Cleveland Cavaliers 93-82 di Quicken Loans Arena, Cleveland, kemarin (Jumat malam waktu setempat). Meski masih memiliki tiga laga sisa pada kompetisi reguler, posisi Bulls di peringkat pertama Wilayah Timur tidak akan tergoyahkan. Itu merupakan kemenangan beruntun yang diraih tim asuhan Tom Thibodeau. Mereka memimpin klasemen dengan koleksi 59 kemenangan dan hanya menderita 20 kekalahan. Pencapaian itu juga merupakan yang terbaik sejak terakhir kali Bulls diperkuat le genda basket AS Michael Jordan dan pelatih Phil Jackson
rivalnya dari Ducati Valentino Rossi. “Apa yang lebih membuat frustrasi adalah reaksi marshal yang lebih memilih membantu
(E dito rial Med ia Indo ne sia )
P
EMBALAP muda Jerman Sebastian Vettel kian menunjukkan dominasinya dalam lomba jet darat. Namanya mulai disebut-sebut sebagai pengganti juara dunia tujuh kali Formula 1 (F1) Michael Schumacher. Pembalap senior senegaranya itu masih terpuruk dalam musim kedua comebacknya bersama tim Mercedes GP. Sebaliknya, Vettel semakin bersinar di bawah bendera Red Bull Renault. Dalam sesi kualifikasi Grand Prix (GP) F1 Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, kemarin, pembalap berusia 23 tahun itu sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 34.870 detik. Vettel pun berhak atas posisi terdepan (pole position) dalam lomba yang berlangsung hari ini. Posisi itu tentu saja membuka peluang baginya untuk menaiki podium teratas untuk keempat kali berturut-turut. Sebelumnya, ia finis di posisi pertama pada dua seri terakhir musim 2010, yaitu di GP Brasil dan Abu Dhabi, sekaligus mengantarkan dirinya sebagai juara dunia baru. Kemudian pada seri pembuka di Australia, 27 Maret 2011, Vettel menjadi yang tercepat setelah meraih pole position. “Tim kami memecahkan beberapa masalah sebelum kualifikasi sehingga saya mampu meraih posisi terdepan. Ini sungguh merupakan pencapaian yang luar biasa,” ujarnya selepas kualifikasi.
Suhu cuaca panas yang menyengat di lintasan sirkuit kemarin juga tidak mematahkan semangat Vettel untuk mencatat waktu terbaik. Musim lalu, Vettel berhasil menjadi yang tercepat di GP Malaysia. Kini, ia berpeluang untuk mengulangi prestasinya tersebut. Namun, ia harus mewaspadai ancaman dari pembalap McLaren Mercedes Lewis Hamilton. Pembalap asal Inggris itu hanya terpaut 0,1 detik dalam catatan waktu kualifikasinya dengan Vettel. “Ini betul-betul ketat dan itu menambah kebahagiaan karena saya yang unggul,” tukas Vettel. Sementara itu, gores kekecewaan terpancar dari raut wajah Hamilton ketika Vettel dinyatakan sebagai pemenang sesi kualifikasi. Namun, ia tetap memuji kerja keras timnya untuk menghasilkan mobil yang kompetitif. “Mobil kami siap untuk lomba. Selisih waktunya amat ketat sehingga kami tidak kecewa,” ujarnya. Posisi start ketiga ditempati rekan setim Vettel, Mark Webber (Australia), dengan 1 menit 35.179 detik. Adapun veteran tercecer di peringkat 11.
TA L K S HOW JUR NAL I STIK
ASNI HARISMI
"Sed ut perspiciatis unde de omnis iste natus error sit voluptate atem accusantium doloremque laudantium, totam rem aperiam, eaque ipsa quae ab illo inventore veritatis et quasi architecto beatae vitae dicta sunt explicabo. Nemo enim ipsam voluptatem quia "Sed ut perspiciatis unde omnis iste nat voluptas sit aspernatur aut odit aut sit voluptatem fugit, sed quia consequuntur magni laudantium, totam rem dolores eos qui ratione voluptatem ab illo inventore ve sequi nesciunt. Neque porro b e a t a e v i t a e d i c t a s u n t e x p l i c a b o. N e m o e n i m quisquam est, qui dolorem ipsum ipsam voluptatem quia voluptas sit aspernatur aut quia dolor sit amet, consectetur, odit aut fugit, sed quia consequuntur magni adipisci velit, sed quia non
PPembicara Pembicar Pembica bi
Usman Kansong (Deputi Direktur Pemberitaan Media Indonesia)
Moderator Aviani Malik (Presenter Metro TV)
“MEROSOTNYA KELAS MENENGAH” Auditorium Gedung D Lt.VIII UNIVERSITAS TRISAKTI
Kamis, 14 April 2011 09.00 - 12.00
6
G REEN CONCERN
MINGGU, 10 APRIL 2011
Mengembalikan Kapundung ke Asalnya Penyadaran masyarakat terhadap perlunya penjagaan dan pelestarian lingkungan membutuhkan aksi nyata. Bukan sekadar imbauan yang selama ini sering didengungkan pemerintah. DINNY MUTIAH
S
ETIAP nama memiliki makna. Begitu pula dengan Sungai Cikapundung yang berada di wilayah Kota Bandung. Nama Cikapundung terdiri dari dua kata, ‘cai’ dan ‘kapundung.’ Cai dalam bahasa Sunda berarti air, sedangkan ‘kapundung’ berarti tanaman kapundung. Sayangnya, tanaman kapundung, yang semestinya banyak ditemukan di dekat sungai utama Kota Bandung, ini sudah jarang terlihat. Kapundung atau juga disebut menteng di beberapa tempat merupakan tanaman buah dengan tinggi bisa mencapai 25 meter dan diameter batang sekitar 25-70 cm. Daunnya berbentuk bulat telur atau telur terbalik dengan tulang daun menyerupai sirip ikan. Meski satu keluarga dengan duku, buahnya yang bulat berwarna hijau kekuning an atau hijau kemerahan itu memiliki rasa asam kecut. Beberapa literatur menyebutkan buahnya kadang direbus dan bahkan dibuat menjadi acar sebagai pendamping santapan utama karena rasa asamnya.
Dulu, sampah itu numpuk di manamana. Dalam satu hari, sampah bisa dapat dua karung besar.” Rahim AB Ketua CRP Tergerak dengan kelangkaannya, sekelompok masyarakat yang tergabung dalam Cikapundung Rehabilitation Program (CRP) mencoba membudidayakan tanaman bernama latin Baccaurea wallichi itu. Bibitnya didapatkan dari Sumedang secara tak sengaja. Dengan swadaya, mereka menyediakan sedikitnya 10 polybag yang berisi tanah humus dicampur kompos untuk mengembalikan kejayaan kapundung. “Di sini sudah tidak ada. Untung kita bisa dapatkan bibitnya dari Sumedang,” tutur Abah Oteng, anggota kelompok CRP yang bertugas membudidayakan tanaman, kepada Media Indonesia, beberapa waktu lalu. Pembibitan dilakukan di area lokasi Curug Dago, Kota Bandung. Posisinya terletak di area Taman Hutan Raya Ir Juanda. Lelaki berumur 48 tahun tersebut menyatakan tak mudah dalam membudidayakan kapundung. Satu tanaman membutuhkan sekitar 6 hingga 7 bulan tumbuh di polybag sebelum siap dipindahkan ke tanah. Padahal, tidak setiap bibit
yang ditanam berhasil tumbuh dengan baik. “Maka itu, kita butuh bantuan dari pemerintah untuk memberikan pelatihan pembibitan. Ini jenis tanaman langka yang harusnya dilestarikan,” sahutnya. Pembudidayaan tanaman langka itu merupakan bagian dari kerangka besar penghijauan kembali Sungai Cikapundung. Penghijauan adalah upaya untuk meningkatkan daya serap tanah menampung air yang sewaktu-waktu debitnya bisa meningkat drastis. Selain kapundung, CRP juga membudidayakan tanaman ampelas (Ficus ampelas). Tidak hanya berguna untuk menghaluskan permukaan kayu karena permukaan daunnya kasar, cairan dari tanaman tersebut juga berguna untuk orang yang kesulitan buang air kecil atau sebagai obat mencret. Tanaman itu juga terhitung langka sehingga pembudidayaan menjadi salah satu upaya pelestarian. “Tapi, tanaman yang paling tepat ditanam di bantaran sungai itu yang berakar mengambang seperti pandan bali. Akarnya kuat mengikat ke tanah, tapi tidak membuat tanah menjadi kopong seperti bambu. Makanya, kita sedang membudidayakan tanaman seperti pandan, aren, dan ampelas untuk ditanam di bantaran sungai,” jelas Oteng. Menurut Ketua CRP Rahim AB, kegiatan penanaman ini sekaligus mengubah paradigma outbound konvensional yang terafiliasi dengan kegiatan fisik yang membutuhkan peralatan canggih. CRP secara tak langsung menumbuhkan keterikatan antara masyarakat sekitar, masyarakat luar Cikapundung, hutan, dan Sungai Cikapundung sendiri. Keseimbangan alam yang pernah terjadi, dulu, diupayakan dipulihkan dengan kesabaran. Saat ini, panjang lahan garapan CRP sekitar 4,3 km yang dimulai dari Curug Dago hingga Babakan Siliwangi. Mereka merencanakan membagi empat zona yang terdiri dari daerah Water Vank, Ciloa, Bukit Jarian, dan Babakan Siliwangi. Sebagian zona akan ditanami tanaman produktif seperti durian, mangga, kecapi, dan avokad. Zona lainnya akan ditanami tanaman langka seperti huru, ampelas, dan kapundung. Libatkan warga CRP menyadari masyarakat sekitar merupakan aset yang tidak bisa diabaikan. Kehadiran komunitas hanya bertugas menginisiasi, tetapi kelanjutan program bergantung pada peran masyarakat yang hidup berdampingan dengan Sungai Cikapundung. Rahim AB menegaskan ke-
Tidak Perlu Kelompok Besar NAMA Cikapundung Rehabilitation Program (CRP) mulai dikenal sejak setahun terakhir. Komunitas yang bermula dari kelompok pecinta alam Camel itu sudah memulai aksi sekitar 2008. Bermodalkan niat dan modal dari kocek pribadi, kegiatan rehabilitasi Sungai Cikapundung ini sudah bercabang menjadi 21 komunitas dengan 14 di antaranya aktif beraksi. Sebagai inisiator, CRP menilai keberadaan pecahan komunitas penyelamatan Cikapundung tak menjadi persoalan. Ketua CRP Rahim AB menyatakan keberadaan komunitaskomunitas kecil membuat lingkup kerja bisa lebih tergarap. Porsi kerja yang kecil membuat pekerjaan tidak menjadi beban. “Pernah ada niat untuk membuat komunitas ini jadi kelompok besar tapi kita punya pengalaman dari kelompok lain yang sama. Begitu menjadi kelompok besar, mereka malah kebanyakan tersita untuk mengurusi organisasi, ngurus lingkungannya malah keteter. Jadi mending begini,” kata Rahim. Bukan berarti komunitas kecil tak butuh pengorganisasian. Namun, CRP mengelolanya menjadi lebih cair. Mereka membaginya menjadi beberapa ring tergantung tanggung jawab yang dipikulnya. “Ring I itu ada sekitar 15 orang. Ada Abah Kuncung, Abah Oteng, Abah Patah, saya sendiri, dan Kang Ajat. Itu yang gantian piket untuk mengawasi kebersihan sungai. Sehari-
hari ya giliran, ada piket pagi sampai sore lalu ada yang sore sampai malam,” jelasnya. Ring II terdiri dari sekitar 60-70 orang yang melibatkan masyarakat sekitar hingga mahasiswa. Hebatnya, semua kegiatan tidak dibayar. Kas CRP lebih banyak bergantung pada kocek masingmasing meski mereka bukan terhitung kalangan menengah ke atas. Kegiatan sampingan yang digalakkan CRP, seperti outbound dan olahraga air, juga menambah isi kas sekaligus pendapatan anggota. Setiap celah yang mendatangkan masalah coba ditutup dengan transparansi, utamanya soal keuangan. CRP juga menjalin keterikatan dengan komunitas lain sehingga setiap anggota mendapat manfaat dari kegiatan sampingan yang dilakukan. “Soal keuangan kita terbuka. Sumbangan yang datang dari luar coba diarahkan pada pihak yang tepat. Misalnya saat ada pihak yang hendak menyumbang bak sampah, kita arahkan kepada siapa dan spesifikasinya apa,” sambungnya. Meski mulai terasa dampaknya pada lingkungan, CRP masih berharap dukungan pemerintah. Dukungan yang diharapkan lebih bersifat moril daripada materi. Hal itu untuk mencegah konflik yang biasa timbul saat pemerintah turut campur kegiatan yang dirintis masyarakat karena perbedaan paradigma. (Din/M-1)
INFO HIJAU LED Hemat Energi
FOTO-FOTO: MI/ ROMMY PUJIANTO
KOMPOS CIKAPUNDUNG: (Dari atas) Abah Oteng membersihkan sampah yang mengotori Sungai Cikapundung. Setelah terkumpul, dipilah memasuki proses pengomposan. Dalam beberapa minggu, kompos yang dihasilkan dimanfaatkan untuk menyuburkan tanaman di sekitar bantaran sungai. suksesan program rehabilitasi terutama akibat partisipasi warga. Maka itu, CRP mulai melibatkan warga secara aktif dalam setahun terakhir. Sekitar tujuh komunitas berbeda hadir dan bertanggung jawab dalam penanganan rehabilitasi. Pembagian area kerja dilakukan berdasarkan kesepakatan bersama. Suasana teduh dan hijau akhirnya tercipta di sekitar sungai. “Dulu, sampah itu numpuk di mana-mana. Dalam satu
hari, sampah bisa dapat dua karung besar. Kalau sekarang sih berkurang. Bisa satu karung besar per dua hari,” lanjutnya. Gerakan itu menarik minat masyarakat luar kawasan Cikapundung. Salah satunya dengan menyumbang bak sampah yang diletakkan di RW 08 Kelurahan Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung. Terletak di sebelah jalan setapak di tanah datar seluas 4x6 m, bak itu dibuat terbuka dan terbagi tiga bagian.
Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan pemilahan sampah, yakni sampah an organik, organik, dan beling. Sayangnya, kesadaran pemilahan sampah masih rendah. “Masyarakat di sini membutuhkan penyuluhan secara terus-menerus untuk memilah sampah. Kita sadar ini gawe lila (pekerjaan yang lama) karena ini soal kultur,” ujarnya. (M-1) miweekend@ mediaindonesia.com
EARTH Hour 2011 telah menggaungkan gaya hidup hemat energi di seluruh dunia. Waktunya beralih ke teknologi pencahayaan ramah lingkungan terbaru. Lampu LED bisa menjadi pilihan cerdas dalam gaya hidup hemat energi. Teknologi terbaru tersebut diklaim memiliki usia hidup hingga 6 tahun dan 80% lebih hemat dibandingkan dengan bola lampu tradisional. Dewasa ini teknologi pencahayaan hemat energi menarik perhatian, termasuk dalam Livable Cities Summit yang diselenggarakan Philips pada awal Maret 2011 di Kuala Lumpur. Perkembangan teknologinya terjadi lewat bola lampu pijar konvensional ke arah hemat energi CFL menuju era LED berteknologi cip. Menurut data Philips, keunggulan LED adalah daya hidupnya berkualitas tinggi mencapai 50 ribu jam dan 80% lebih hemat daripada lampu pijar konvensional. Cahaya lampu LED juga mudah dikontrol. Kendala pertama dalam peralihan teknologi ke LED terutama pada kisaran harga. “Faktor pertama yang menyulitkan peralihan untuk menggunakan lampu LED adalah investasi dana yang cukup besar di awal,” ujar Senior Vice President and General Manager of Philips Lighting, Emerging Markets Olivier Piccolin. (Nia/M-1) AP/ MARK LENNIHAN
FURNITUR HIJAU
D T ips! G re e n
Kebanyakan perabot wadah, kecuali wadah makanan, sebenarnya bisa dibuat sendiri. Kardus bekas atau bahkan kalender bekas adalah material yang cocok untuk didaur ulang menjadi berbagai wadah.
ALAM diskusi Greentalk minggu lalu, kita sudah bicara soal bangunan dan hunian yang lebih efisien dalam pemakaian energi. Nyatanya, banyak pendengar yang juga ingin menerapkan konsep ramah lingkungan lewat perabot rumah tangga. Untuk menjawab keinginan tersebut, Greentalk mendatang akan menghadirkan pada Anda pilihanpilihan ‘furnitur hijau’. Seperti halnya membuat hunian jadi lebih hemat energi, perabot yang lebih ramah lingkungan tidak berarti dengan material atau teknologi muluk. Justru, perabot-perabot ‘hijau’, yang sudah dibuat beberapa produsen Indonesia, berasal dari
material sisa atau bekas. Salah satu contohnya adalah furnitur-furnitur dari ranting kayu jati dan kayu bekas bantalan kereta api yang diproduksi Rumah Lunar. Ranting kayu yang selama ini jarang dilirik menjadi perabot dan hanya dianggap sampah atau menjadi kayu bakar, disulap menjadi lampu-lampu yang menawan. Bukan hanya memanfaatkan bagian kayu-kayu yang jarang dipakai, industri yang bertempat di Jakarta dan Yogyakarta ini juga memanfaatkan kayu bekas pedati dan bongkaran rumah. Tubuh kayu yang sudah tidak lagi mulus justru menambah kesan artistik produkproduk ini. Tidak terbatas pada kayu, material
bekas yang jadi pilihan untuk furnitur hijau juga bisa berasal material yang tampak ringkih, misalnya kertas koran. Inilah yang dipilih PaperFurnitur Yogya. Dengan teknik lintingan, kertas-kertas bekas bisa digunakan juga untuk meja maupun tempat duduk. Namun, bagaimanakah daya tahan produk-produk daur ulang ini? Apakah proses produksinya juga memerhatikan lingkungan? Jika Anda punya pertanyaan yang sama, utarakan saja dengan bergabung dalam bincang-bincang bersama para produsen furnitur daur ulang ini di Green Radio. Sampaikan pertanyaan lebih banyak lagi lewat SMS di 081381000892 atau telepon di 021-85909946/47. (Big/M-1)
P EOPLE
MINGGU, 10 APRIL 2011
7
Menjadikan Jazz sebagai Gaya Hidup Nano Riantiarno
Menaikkan Kelas Teater NOBERTUS Riantiarno atau akrab disapa Nano Riantiarno memilih teater sebagai jualannya. Dengan Teater Koma, ia berhasil menaikkan kelas teater yang sebelumnya dikonsumsi kelas menengah ke bawah menjadi tontonan kelas menengah ke atas. Buah manis atas usaha yang dirintis melalui represi penguasa sejak 1977. “Saya selalu berkreasi secara optimal, termasuk pada aparat keamanan. Kalau kita lihat, kita sudah latihan empat bulan sebelum Suksesi (salah satu pertunjukan Teater Koma pada 1990) itu dinyatakan dilarang tampil. Saya sudah frustrasi saat itu sampai saya membuat pernyataan tidak akan membuat pementasan lagi selama dua tahun. Akhirnya, saya batalkan statement itu dan pentas lagi. Mungkin kalau diulangi
lagi, saya tidak kuat,” celoteh Nano yang menjadi salah satu tamu dalam Kick Andy episode Tokoh di Balik Aksi Panggung. Tiket yang dijual di setiap pertunjukan Teater Koma selalu ludes. Ia berpendapat hal itu berkat cerita yang ditawarkan mampu menyalurkan kegelisahan masyarakat zaman tersebut karena ulah penguasa. Kemasannya dibuat ringan tanpa melupakan esensi serius yang melatarbelakangi setiap cerita. Ia berusaha membawakan nilai tanpa menyakiti yang disindir, bahkan seharusnya mendatangkan tawa bagi penikmat. “Kita mengajak mereka untuk menertawakan diri sendiri sehingga mereka dapat apa yang mereka butuhkan. Setelah Orde Baru runtuh, kita tak akan berhenti karena kekua-
saan di mana pun tidak akan pernah habis yang akan terus menarik perhatian untuk kita bahas dan sindir,” cetus lelaki kelahiran Cirebon, 6 Juni 1949 ini. Setelah hampir 35 tahun bertahan, Nano memiliki mimpi yang belum terwujud. Gedung pertunjukan yang memadai menjadi cita-citanya, bukan gedung pertunjukan yang bisa disambi menjadi gedung serbaguna saat tak ada yang manggung. “Apakah pertunjukan luar bersedia pentas di sini sedangkan gedung pertunjukannya belum representatif? Semuanya mampir ke Singapura, ke Esplanade, tapi tidak ke sini. Ini karena kita salah membangun gedung sehingga kemudian mereka menganggap tidak layak pentas,” keluhnya. (Din/M-3)
Peter F Gontha FOTO-FOTO: MI/ SUMARYANTO
Bisnis pertunjukan bisa mengubah peluh menjadi emas. Sejumlah nama mengukir prestasi dalam bisnis yang bermodal utama kreativitas ini. DINNY MUTIAH
S
IAPA yang tidak kenal dengan nama Peter F Gontha? Lelaki kelahiran Semarang, 4 Mei 1948 ini menjadi penggagas pentas musik jazz akbar di Indonesia berkelas dunia, Jakarta International Java Jazz Festival (JIJJF). Tidak hanya penonton senior yang menggemari, kalangan muda juga banyak mendatangi ajang yang digelar setiap awal Maret, sejak 2005 ini. Mungkin tidak banyak yang tahu, untuk membesarkan pertunjukan menjadi bisnis yang menguntungkan ini tak mudah. Peter berkisah, “Pada waktu itu, kejadian tsunami di tahun 2005. Sebelumnya, di tahun 2004 ada bom Bali. Jadi, koran-koran luar negeri mengatakan bahwa Indonesia cuma ada teror, gempa, maka janganlah ke Indonesia. Itu menjadi tantangan bagi kami untuk membuat JIJJF pada waktu itu.” Praktis, membawa artis ke Indonesia menjadi pekerjaan yang sangat sulit. “Kami juga berpikir, harus do something for our country. Memang agak sok, tapi ya itu, kita harus do something for our country melalui sesuatu yang menyenangkan buat kita. Dari sanalah muncul Java Jazz,” ujar Peter berbagi kisah dalam Kick Andy episode Tokoh di Balik Aksi Panggung. Idealisme Peter muncul bukan
tanpa kendala. Pertunjukan jazz tanpa musisi yang mumpuni tentunya bagai sayur tanpa garam. Kreativitasnya dituntut untuk mendatangkan figur terkenal sehingga bisa menarik minat pengunjung. Pilihannya jatuh pada musisi jazz asal Amerika Serikat, James Brown, yang terkenal dengan sifat nekatnya. Untuk itu, Peter harus merogoh kocek dalam-dalam demi membayar kehadiran James. “Kita cari musisi yang paling berani. Nah, pada waktu itu musisi yang paling berani itu James Brown. Waktu itu, James Brown sudah keluar masuk penjara dan banyak berhubungan dengan dunia gelap. Saya juga bilang, ‘pasti Anda takut karena berita negatif tentang Indonesia.’ Namun, James Brown justru mengatakan tidak takut. Dia tertantang,” tutur Peter. Lifestyle Kesuksesan mendatangkan James Brown tidak berarti pertunjukan per-
TOKOH DI BALIK AKSI PANGGUNG Pernahkah Anda menonton Java Jazz? Teater Koma? Atau Deteksi Basketball League? Di balik kesuksesan ketiga aksi panggung itu, terdapat perjuangan para penggagasnya mungkin bisa menginspirasi kita.
SAKSIKAN DI METRO TV Minggu, 10 April 2011, 15.30 WIB
tama mendulang untung. Kerugian yang diderita Peter tidak sedikit, mengingat masyarakat belum terlalu tahu soal aliran musik yang dianggap serius oleh mayoritas orang. Promosi yang dilakukan besar-besaran tidak mampu menarik sponsor yang cukup mumpuni. Namun, ia dan timnya tetap berusaha memoles pertunjukan semenarik mungkin. Sebelas panggung digelar pada ajang untuk menampung penampilan para musisi yang ternyata tidak melulu dari kalangan jazz. Padi, Glen Fredly, Audy, bahkan Marcel ikut dalam ajang Java Jazz perdana pada 2005 itu. Bisnis ini mulai menampakkan titik cerah baru pada tahun ketiga. Promotor mulai mendapat untung pada tahun keempat dan tahun kelima, dan Peter memutuskan pindah ke Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta. Pasalnya, penonton yang makin membludak tak mampu lagi ditampung di JCC. “Paling besar 1.300 orang. Tahun 2011 menurun menjadi 1.200 penonton,” jelas Peter lagi. Tahun ini, kata dia, merupakan kesempatan buat artis-artis Indonesia untuk mempertontonkan kebolehan mereka. Jumlah musisi luar negeri yang ditampilkan pada 2011 berkisar 300, sedangkan artis Indonesia mencapai 700-an. Kepuasan Peter tak berhenti saat keuntungan dari proyek ini mulai didulang. “Java Jazz jadi lifestyle. Bahkan, sampai ada kan logonya, kalau tidak datang ke Java Jazz berarti tidak eksis. Nah, mudah-mudahan itu menjadi merasa, wah, kalau gue enggak datang berarti enggak eksis,” kata Peter bangga. (M-3)
[email protected]
Azrul Ananda
Pertunjukan Merambah Olahraga TIDAK hanya dunia seni yang dapat menjadi tontonan mengasyikkan. Dunia olahraga juga bisa menjadi pertunjukan yang sayang dilewatkan jika dikemas baik. Salah satunya Deteksi Basketball League yang digawangi Direktur Jawa Pos Azrul Ananda. Ia berupaya menyaring bakat muda sekaligus menciptakan uang melalui pertandingan bersih dan menarik. Hasilnya? Liga basket pelajar ini berhasil digelar di 23 kota dengan melibatkan 1.100 tim yang ditonton sekitar 550 ribu orang. “Mulai dari Aceh hingga Papua dengan jumlah pertandingan sekitar 1.250 dalam setahun. Saya tidak membayangkan kompetisi yang awalnya kecil menjadi sebesar ini,” ujar Azrul sembari tersenyum lebar dalam Kick Andy episode Tokoh di Balik Aksi Panggung. Perkenalan Azrul dengan basket ti dak disengaja. Saat berusia 14 tahun, ayah Azrul, Dahlan Iskan, mengirimnya ke Amerika Serikat
ketika ia berhasil memenangi beasiswa. Kala itu, Azrul menjadi salah satu reporter dari koran sekolah yang diminta meliput kejuaraan basket. Ia mulai belajar memahami bagaimana pertandingan basket seharusnya digelar. “Kalau banyak yang jago main basket, siapa yang kelola pertandingannya? Orang suka basket tapi belum ada yang mengelolanya dengan baik. Sekolah di Indonesia ini banyak sekali yang punya lapangan basket,” sahutnya. Azrul pun mulai merintis liga basket dengan memanfaatkan halaman di koran yang dipimpinnya. Sistem permainan dibuat dengan ketat, bahkan dia memasukkan syarat pemain yang memiliki nilai rata-rata di rapor di bawah enam tak boleh ikut. Hal itu juga mengantisipasi agar basket tidak mengorbankan pelajaran di sekolah. “Semua pemain harus serahkan rapor. Kita berharap dari semua ini, 1%-nya bisa menjadi profesional. Ka-
lau tidak, kita ingin mereka menjadi orang yang baik,” cetusnya. Azrul menolak produsen rokok yang berniat berpartisipasi karena tak ingin ketergantungan. Kekurangan dana disiasati dengan memaksimalkan penjualan merchandise dan tiket. Azrul yakin jika liga mampu menyuguhkan tontonan bersih dan menarik, orang bersedia membayar. “Yang sering diabaikan ini adalah penonton. Kalau penonton digratiskan, kalau sponsornya hilang, liganya ya tidak bisa berjalan,” tegasnya. Keberhasilan itu membuat Azrul dipercaya juga untuk mengelola liga senior bola basket Indonesia Basketball League. Ia bahkan mengubah nama liga menjadi National Basketball League (NBL). “Kita berharap NBL ini bisa berkelanjutan, bisa tumbuh menjadi liga yang sehat sehingga pemainnya makmur. Sekarang kita pikirin dulu gaji minimal pemain,” tandasnya. (Din/M-3)
8
J EDA
MINGGU, 10 APRIL 2011
Jasa Pengintaian, Kebutuhan Baru Masyarakat Urban Kecurigaan tak perlu disimpan di hati, sewa saja tenaga mereka untuk mengintai. Penyelidik swasta dibutuhkan ketika urusan personal bisa melibatkan tenaga profesional. CHRISTINE FRANCISKA
P
ESAN singkat itu tiba pukul 11.00. Isinya menginformasikan perubahan lokasi pertemuan. “Pindah lokasi Mbak karena ada masalah sedikit,” begitu penggalan pesannya. Ini kali ketiga ia mengubah rencana. Sebelumnya kami sepakat bertemu di dae rah Cibubur, lalu beralih ke Rumah Sakit UKI Cawang. Setengah jam dari jadwal, ia meminta kami untuk pindah lagi ke pusat perbelanjaan di daerah Cililitan. “Pekerjaan saya memang begini, bisa berubah rencana tiap saat. Kurang lebih memang mirip dengan pekerjaan jurnalis, ya,” ujarnya bernada ramah. Rabu (23/3) lalu, Media Indonesia berkesempatan menemui seorang detektif swasta, sebut saja Tina, 32. Walau enggan mengemukakan alasannya mengubah-ubah lokasi, ia memang tampak sedang mengurus sebuah kasus penting hari itu. Sebagai seorang detektif, tampilannya cukup sederhana dengan kemeja berwarna cerah dan celana panjang cokelat. Sekilas, gayanya persis seperti perempuan kantoran. Tak ada gelagat misterius atau kesan yang tersembunyi. Jika Anda kebetulan bertemu perempuan ini, Tina akan memperkenalkan diri sebagai ibu rumah tangga biasa yang punya salon di rumah. “Saya tidak pernah bilang saya detektif.” Tina bekerja menjadi detektif selama 4 tahun pada biro investigasi Bali Eye. Spesialisasinya adalah melakukan background, cek, penelusuran IT, serta kasus-kasus orang hilang. Latar belakang dan pengalamannya di bidang investigasi cukup mengesankan. Alih-alih belajar autodidak, ia berguru pada ahlinya. Tina pernah menempuh sekolah IT dan pendidikan investigasi di Inggris. Ia sempat bekerja sebagai Insurace Fraud Investigator, yang bertugas memeriksa penipuan klaim asuransi. Pendidikan investigasi di luar negeri memang sudah menjadi hal yang lumrah. Di sana ia belajar banyak hal seperti men-
MI/RAMDANI
TIDAK MESTI MISTERIUS: Meski harus bekerja dengan diam-diam, penampilan seorang detektif swasta tidak mesti misterius. Ia bisa tampil layaknya pekerja kantoran atau orang biasa saat menguntit sasarannya. Di sisi lain, investigator privat juga punya batasan ruang kerja, yakni hanya di area publik. cari informasi seseorang lewat internet, melacak IP address, hacking e-mail, penyadap an, hingga melakukan tracking SMS, dan telepon. Namun, layaknya profesi lain, investigator juga punya batasbatas tertentu untuk melakukan tugasnya. Rekaman audio, video, dan foto tidak boleh dilakukan di area privat. “Selama di area publik boleh, tapi kalau sudah area privat, kita melanggar hukum privasi. Kita bisa dilaporkan dengan tuduhan perbuatan tidak menyenangkan,” katanya. Namun, tetap saja masih ada area abu-abu. Seperi tracking SMS atau telepon, misalnya, Tina menganggap masih belum
jelas bagaimana aturannya. Dalam menentukan langkah, Bali Eye juga selalu berkonsultasi dengan pihak berwenang untuk masalah legal dan tidaknya. Panggilan hati Menjalani pekerjaan dengan sembunyi-sembunyi memang tak mudah. Namun, Tina memang telah menetapkan hati pada pilihan ini. Baginya, ada kepuasan lebih yang didapat jika berhasil menyelesaikan kasus tertentu. “Ada anak perempuan yang hilang 3 bulan. Saat itu polisi sudah angkat tangan. Orang tuanya menangis karena mengira anaknya sudah meninggal. Tapi setelah saya cari, ternyata masih
Pekerjaan ini sangat mengutamakan jaringan. Kenalan pejabat, polisi, politisi, hingga preman pasar pun harus dibina dengan baik.” hidup,” kisah perempuan yang gemar nonton Foxcrime ini. Mengenai keluarga, Tina pun terbuka tentang profesinya. Termasuk kepada anaknya yang berusia 12 tahun. “Anak udah ngerti, malah dia suka bantu saya. Dia komputernya jago.” Gigih Guntoro, Direktur PT Aviyasa Consulting, juga men-
gaku betah dengan pekerjaannya. Sebagai investigator, ia selalu tertantang untuk menyelesaikan kasus. “Menarik bahwa dengan pekerjaan ini kita bisa larut dalam kehidupan seseorang dan seakan-akan masuk ke dunianya,” kata Gigih. Ia juga menekankan bahwa pekerjaan itu sangat mengutamakan peran jaringan. Kenalan pejabat, polisi, politisi, hingga preman pasar pun harus dibina dengan baik. “Karena bisa dimanfaatkan untuk memperoleh informasi.” Bagi investigator muda yang belum berpengalaman, pemasukan per bulan tergolong tinggi. Berkisar Rp 3 juta-Rp5 juta.
Beberapa ada yang menambahkan ongkos operasional sebesar Rp400 ribu per hari. Risiko pekerjaan tidak terlalu besar karena selalu mengutamakan kehati-hatian. Begitu ada kecurigaan, mereka harus langsung pergi dan ganti orang. Dengan begitu, ancaman atau risiko tindak kekerasan bisa dihindari. “Hanya ada satu-dua yang mengirim SMS ancaman. Tapi itu jarang sekali, kok,” ujar perempuan yang mengaku pintar bela diri ini. Bukan detektif Menurut kriminolog Adrianus Meliala, istilah detektif swasta atau private investigator
tidaklah tepat untuk menggambarkan praktik investigator swasta di Indonesia. Pasalnya, istilah detektif swasta hanya dipakai dalam negara yang menerapkan hukum kontinental. Dalam konsep hukum kontinental, ketentuan-ketentuan hukum dihimpun secara sistematis dan ditafsirkan lebih lanjut oleh hakim dalam penerapannya. “Pengadilan bisa membebaskan baik jaksa dan tersangka untuk bersama-sama mengungkap kebenaran dan menyajikan dua versi yang berbeda,” ujarnya. Polisi, dalam konteks hukum kontinental, dibantu pihak-pihak tertentu untuk menjalankan tugasnya, salah satunya dengan menggunakan jasa detektif swasta. Profesi detektif swasta ini bersifat legal dan haknya dilindungi negara. Ini berbeda dengan sistem hukum Anglosaxon yang diterapkan di Indonesia. Sistem hukum ini mendasari keputusan pada yurisprudensi, yaitu keputusan-keputusan hakim terdahulu yang kemudian menjadi dasar putusan hakim-hakim selanjutnya. Di sini polisi memiliki peran yang lebih berat, yaitu bertindak sebagai pemeriksa, penyidik, dan pengumpul barang bukti. Kebenaran diungkap oleh satu penyidik saja, sehingga tak mengenal fungsi detektif swasta. “Mungkin lebih tepat disebut jasa penguntit karena fungsinya tidak diatur dalam hukum. Maka dalam sistem hukum macam ini, risiko mereka lebih berbahaya,” jelas Adrianus. Munculnya celah bisnis macam ini, lanjutnya, memang disebabkan tuntutan perkotaan. Dalam situasi ini, strata sosial menuntut kebutuhankebutuhan baru. “Orang yang memiliki kedudukan menuntut untuk mendapat perlakuan khusus. Makanya ada jasa bodyguard, escort, jasa pengamanan, dan juga jasa pengawasan dan pengintaian.” (M-2) miweekend @mediaindonesia.com
Utamakan Akurasi dan Kejujuran BERMULA dari iseng. Ia hanya menawarkan jasa mencari barang-barang yang diminati orang lain. Barang tersebut bisa berupa jam tangan, asbak, dan lainnya. “Sederhananya, dulu saya mirip-mirip makelar,” ucap Wiryono Sudiyanto, 40, yang sekarang bekerja sebagai investigator privat di bawah bendera PancaIndera. Wiryono yang biasa disapa Ryon mengaku pada 1997 sudah mulai menjalankan usaha investigator privat. Pada saat itu, Ryon masih bekerja di salah satu perusahaan swasta. “Kalau latar belakang formal, ya saya seorang hacker juga,” terang Ryon yang kini sudah berkeluarga dan memiliki satu putri. Pilihan Ryon menjadi investigator privat setidaknya dipicu tiga hal. Pertama, usaha jasa menyediakan kebutuhan orang. Kedua, keahlian hacking. Ketiga, kemampuan penyelesaian masalah. “Saya kalau di perusahaan sering memecahkan masalah. Problem solving. Bagiannya tentu di think-tank,” aku Ryon. Ia lalu mencoba mendirikan usaha sendiri di luar pekerjaan tetapnya. “Awalnya itu masih side job,” imbuh Ryon. Pada 2000, Ryon pun memu-
tuskan keluar dari pekerjaan tetap dan mengonsentrasikan diri mengembangkan bisnis investigasi. “Kalau pada 97-an, setahu saya belum ada istilah intelligence service, business intelligence. Kata security industry saja baru dikenal di Indonesia pada 2000-an,” jelasnya. Ryon mengaku bahwa perhitungan menjadi kunci keberhasilan dalam pekerjaannya. “Kita harus mendapat informasi seakurat mungkin agar kerja kita berhasil.” Melalui informasi yang diberikan klien, Ryon mulai mengalkulasi sendiri risiko yang harus dia hadapi. Risiko tersebut tidak menjadi konsumsi klien. Risiko itu menjadi tanggungan Ryon sendiri dalam bertugas. “Risikonya, mulai dari tidak apa-apa sampai mati,” tegas Ryon. Ia pun mengambil contoh ketika ia mendapat tugas dari perorangan untuk mengawasi seorang tertentu. “Ternyata orang tersebut sudah pernah diikuti sama agen lain. Dia punya pengawal. Saya harus berhadapan dengan pengawal dia. Ini semua karena klien saya tidak memberikan informasi akurat tentang target,” ulas Ryon. Untuk mendukung kerja,
MI/RAMDANI
BERAGAM TEKNOLOGI: Untuk melakukan tugasnya, detektif swasta menggunakan beragam teknologi dari telepon hingga alat sadap. Ryon pun menggunakan beragam teknologi yang dapat membantu dirinya untuk memperoleh bukti, antara lain, telepon tahan banting, teleskop, kamera, dan alat penyadap. “Kalau standar saya, paling telepon dan teleskop,” tambah Ryon. Penggunaan peralatan ditentukan oleh kasus yang akan ditangani. Dalam kasuskasus tertentu, Ryon pun menyiapkan pakaian ganti, mulai dari seragam satpam hingga seragam office boy.
Investigasi korporasi Ryon pernah menangani kasus permintaan perorangan, sebuah keluarga yang tinggal di Bandung. Masalah yang hendak diselesaikan adalah pihak keluarga ingin mengetahui apa yang dilakukan putri mereka di Jakarta. “Putrinya bersekolah di Jakarta, tetapi jarang sekali meminta uang bulanan kepada orang tuanya,” terang Ryon. Setelah mendapat informasi akurat, Ryon secara pribadi
meneliti risiko yang mungkin muncul saat mengeksekusi kasus. “Tingkat kesulitannya rendah. Identitas target pelajar, alamat jelas, rutinitas jelas, jadi saya pikir tidak sulit. Risiko rendah,” tambahnya. Setelah semua jelas, Ryon menyatakan akan menemui pihak keluarga tiga hari mendatang untuk membawa hasil sementara. Pada saat eksekusi, Ryon terus membuntuti target. Ternyata, target yang ia buntuti beker-
ja sebagai penari telanjang. “Ya, usianya masih muda sekitar 18 tahunan. Anaknya cakep, manis,” imbuh Ryon. Ketika Ryon mengetahui asal uang target, ia pun melaporkan kepada keluarga target. “Saya katakan apa adanya, beserta bukti,” ucap Ryon. Penyelidikan Ryon berlangsung selama tiga hari dan langsung selesai. Ryon pun mendapat bayaran Rp15 juta. Pernah juga Ryon mendapat proyek dari korporasi. Korporasi meminta ia untuk menyelidiki perilaku internal seorang karyawan di korporasi tersebut yang melakukan kegiatan insider trader. Ryon menyetujui dan mulai menyelidiki. “Untuk mendapatkan informasi akurat, saya harus menyamar sebagai calon costumer target,” terang Ryon. Dalam tempo lima hari, Ryon mendapatkan informasi akurat bahwa target melakukan insider trader. Pekerjaan itu diselesaikan Ryon dalam tempo lima hari dengan bayaran Rp100 juta. Tentang keluarga Bagi Ryon, menyadari menjalani pekerjaan yang penuh risiko semakin mudah ketika keluarga juga turut mendukung. Bahkan, Ryon pun sem-
pat meminta bantuan istrinya untuk mengawasi target tertentu. “Istri saya sudah maklum,” imbuhnya. Kadang kala Ryon malah mengajak istri dan anaknya ke luar kota untuk rekreasi dan di saat bersamaan Ryon menjalankan tugas investigasi. Bagi Ryon sendiri, pekerjaan sebagai investigator publik merupakan sarana bagi ia mengabdi kepada keluarga dan negara. “Dalam setiap doa saya, saya berharap agar dapat memberikan sesuatu yang baik kepada keluarga dan negara,” tambah Ryon. Di sisi lain, Ryon ingin memberikan kebanggaan bagi anaknya. “Saya ingin suatu saat anak saya dengan bangga bilang. ‘Ayah saya, dialah orang pertama yang mendirikan usaha private investigationÊ,” ucap Ryon. Menurut Ryon, bertumbuhnya bisnis investigator privat tidak lepas dari menurunnya kepercayaan orang terhadap undang-undang yang dibarengi dengan penegakan hukum yang lemah. “Saya pikir, kalau semua sudah percaya pada undang-undang dan hukum tegak, pekerjaan private investigator juga tidak ada lagi,” tutup Ryon. (Dvd/M-2)
A RT & CULTURE
MINGGU, 10 APRIL 2011
9
Kelom Geulis Pujaan Akang Kerajinan kerakyatan kelom dan payung geulis memiliki paduan yang mampu menghadirkan nilai seni tinggi. IWAN KURNIAWAN
I
NSTRUMEN suling dan kecapi sunda mengalun perlahan. Atmosfer di pelataran ruangan pameran Bentara Budaya, Jakarta, pekan ini, serasa seperti di sebuah perdesaan di Tataran Parahyangan. Di ruangan utama, ratusan payung geulis beraneka warna terpajang rapi. Ada yang ukuran kecil hingga besar. Begitu pula dengan berbagai jenis kelom (semacam sandal) tradisional dengan berbagai ukuran anak-anak hingga orang dewasa. Sebuah nuansa yang sengaja dihadirkan di tengah karut-marut kehidupan kota. Jika diperhatikan secara jeli, berbagai kelom yang ada memiliki corak dan motif berbeda. Ada corak batik yang melekat di belasan kelom. Kelom hasil Sagitria Collection, misalnya, menyuguhkan teknik batik. Unsur seni yang ada begitu tergambar pada kelom yang dibuat mirip seperti sebuah tas. Kegunaannya memang bukan untuk alas kaki. Melainkan sebagai aksesori tas wanita. Ada pula teknik air brush dan ukir milik Salsa Colletion. Ada motif bunga dan burung ang-
POTRET kehidupan masyarakat suku Bali Aga yang unik dan dipenuhi artikulasi tradisi yang kental dan religi yang penuh mistik ternyata mampu menarik perhatian fotografer asal Rusia, Alexey Izhoykin. Uniknya, dengan sengaja memanfaatkan lensa kamera klasik (rangefinger) miliknya, Alexey membuahkan 30 karya foto yang terangkum dalam pameran fotografi berjudul Beneath The Same Sky yang terpajang di ruangan utama Pusat Kebudayaan Rusia, di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (6/4). Keseluruhan foto merupakan hasil eksplorasi Alexey selama tinggal di Desa Truyan, Bali. Latar belakang pengambilan foto ini yakni ketertarikan pria yang saat ini sedang menuntut ilmu di Institut Seni Indonesia (ISI) tersebut akan kehidupan suku asli Pulau Dewata.
sa. Berbahan dasar kayu dan sedikit dibalut dengan cat kayu. Contoh kelom teknik air brush itu juga terlihat pada produk Salsa Collection lainnya. Beberapa motif seperti burung merak di atas kelom semakin tampak menarik perhatian. “Ciri khas yang ada pada kelom terletak pada motif. Ini menjadi koleksi yang tetap dijaga,” ujar pemilik Salsa Col-
lection, Tatang Yudi, santai. Pada pameran yang akan berlangsung hingga hari ini, pengunjung disuguhi kekhasan kelom dan payung geulis asal Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, itu. Sebuah seni yang hampir terlupakan dari gilasan zaman. Memang, perpaduan antara motif dan bentuk tiap-tiap
kelom mengindikasikan para perajin cukup lihai menggeluti seni tradisional ini. Umumnya, di kawasan Jawa Tengah, kelom sering disebut teklek. Bahannya memang sama, yaitu dari sekeping kayu yang dibuat menyerupai sandal atau sepatu. Secara etimologi, kelom berasal dari bahasa Belanda, yaitu klom. Bentuk jamaknya ialah klompen. Sementara penambahan kata geulis berasal dari bahasa Sunda, berarti cantik. Keberadaan kelom dan payung sudah mulai punah.
Sebenarnya kelom adalah jenis sepatu tradisional yang dikenakan pekerja sebagai pakaian pelindung di pabrik, tambang, dan pertanian. Sepatu dan sandal yang terbuat dari kayu itu juga digunakan di beberapa negara. Meliputi Belanda, Belgia, Denmark, Galicia, Lituania, dan Swedia.
Biasanya di Eropa sedikit berbeda. Pasalnya, di sisi bagian bawah terdapat baja. Yang berguna memperkuat tumpuan telapak kaki. Di Indonesia sendiri, khususnya Tasikmalaya, kelom dibuat dengan menambahkan motif. Unsur flora dan fauna masih menjadi pilihan untuk menambah nilai seninya. Perajin dua jenis kerajinan tangan ini tersebar luas di beberapa desa di Kabupaten Tasikmalaya. Di antaranya, di Setiamulya, Mulyasari, Kersanegara, Sukahurip, Linggarjaya, Sumelap, Mangkubumi, dan Cobras. Patut dilestarikan Kendati tersebar di beberapa negara, kelom dan payung geulis menjadi primadona warga di tanah pasundan itu. Ornamen yang ada sejatinya berbeda dengan kelom yang juga terdapat di ‘Benua Biru’. Untuk payung, misalnya, corak dan bentuknya menyerupai payung yang terdapat di pintu masuk pura-pura yang terdapat di Bali. Ini mengindikasikan keberadaan payung khas Tasikmalaya itu telah ada sejak masa Hinduisme di Tatar Pasundan, beberapa abad silam. Tak dapat dimungkiri, seni tradisional rakyat ini semakin termarginalkan. Hal ini diakibatkan karena proses modernisasi yang ada. Padahal, kelom berkhasiat menyembuhkan kaki yang pecah-
FOTO-FOTO: MI/ PANCA SYURKANI
PAYUNG TRADISI: Dengan warna-warni yang cerah, payung asal Tasikmalaya ini diminati banyak orang. Selain warnanya, ornamen lukisan yang punya nilai seni menjadi daya tarik. pecah. “Kelom dan payung geulis ini khas Tasikmalaya. Ornamen yang ada menjadikan seni tradisi ini patut dilestarikan. Kerajinan tradisional yang dipamerkan itu memiliki seni tinggi,” tutur pecinta seni Dewi
Motik Pramono. Selain menghadirkan karya Tatang, pameran tersebut juga menghadirkan karya perajin Tasikmalaya lainnya. Sejumlah kelom dan payung geulis juga dijual. Harga berkisar mulai
Bali Aga dalam Kamera Alexey Kenyataannya saat ini, sebagian besar dari penduduk Pulau Bali adalah keturunan Jawa Majapahit. Padahal, asalusul penduduk Bali yakni dari suku yang disebut Bali Aga. Desa Bali Aga yang paling terkenal adalah Desa Trunyan yang terletak di kawah gunung berapi, di kawasan sulit terjangkau pada sudut sempit pesisir yang berdekatan dengan Danau Batur. Selain itu, desa itu juga terkenal dengan kenyataan bahwa orang yang meninggal di sana tidak dikremasi dan tidak dikubur, tapi ditumpuk dalam sangkar rotan di bawah pohon keramat di permakaman desa. Foto-foto terbagi menjadi beberapa tema, yakni Mor-
Sementara ning Batur, Mopa da tema Saving On, Daily cred Place, terRhythm, Beneath pajang kumThe Same Sky, pulan foto-foto dan Sacred Place. lokasi keramat Contohnya, tempat jenazah foto-foto Daily penduduk-penRhythm yang duduk Bali Aga berisi mengeyang ditumnai kehidupan puk. Karya sehari-hari dan Alexey metradisi. mang mampu Terlihat pada menampilkan salah satu foto, kondisi realitas beberapa warga MI/ PANCA SYURKANI penduduk asli sedang mencuci Bali yang masih pakaian di ping- EKSPLORASI: Seorang pengunjung memperhatikan salah satu memegang tegir laut. Ada foto dari foto seri berjudul Beneath The Same Sky. guh tradisinya juga foto para tetua kampung yang asyik memberi kesan kedamaian dan di tengah gempuran perkemnongkrong di warung sederha- kesederhanaan bagi siapa saja bangan zaman yang tak mampu terbendung. na. Foto-foto di sudut ini cukup yang melihatnya.
Pameran yang digelar 4 hingga 11 April ini pun mampu menarik antusiasme masyarakat Jakarta. Pada pembukaan pameran, lebih dari 100 pengunjung hadir. Belum setiap harinya, puluhan pengunjung juga berdatangan ke pameran karya fotografer berusia 37 tahun ini. Kondisi Tanah Air yang kaya akan sumber daya alam dan kebudayaan memang menjadi primadona para fotografer dari seluruh belahan dunia. Direktur Pusat Kebudayaan Rusia Yuri N Zozulya mengatakan bahwa Indonesia merupakan negeri yang indah dan telah lama menjadi incaran para fotografer- fotografer Rusia. “Sampai saat ini banyak fo-
Rp15 ribu hingga Rp200 ribu. Upaya pelestarian pun sedang disuarakan. Kelom geulis, pujaan akang! (M-5) miweekend@ mediaindonesia.com
tografer dari negara kami yang datang ke Indonesia. Tak terhitung jumlahnya,” ungkap Yuri. Terkait dengan karya Alexey, menurutnya, sangat unik dan mengandung nilai masa lampau terutama dari hasil tangkapan kamera dan warna hitam putih yang digunakan. Yuri pun sempat menunjukkan salah satu buku miliknya kepada Media Indonesia, yakni sebuah buku hasil karya foto tiga fotografer asal Bali. Dalam buku tersebut terdapat perbandingan foto kondisi budaya dan masyarakat Bali yang diambil pada 1930-an dengan 2007. “Foto-foto ini diambil dengan kamera klasik, sama halnya dengan jenis yang digunakan Alexey. Sehingga setiap hasil karya Alexey mengingatkan saya akan masa lalu Bali, seperti halnya dalam buku ini,” ujarnya. (SN/M-1)
10
K ULINER
MINGGU, 10 APRIL 2011
INFO ENAK
Kisah para Pandawa di Bumbu Bali
FOTO-FOTO: MI/USMAN ISKANDAR
MEMASAK: Menu steak daging yang dimasak sendiri di Meat Shop Restoran di Mahakam, Jakarta.
Masak lalu Nikmati Daging Pilihan Anda! Memilih seafood segar VINI MARIYANE ROSYA lalu menunggu di AKAN steak di meja hingga sang koki restoran? Mungkin biasa Anda selesai memasak? lakukan. NaItu biasa. Bagaimana mun memilih, membeli, dan dengan daging? memastikan kualitas daging Tunjuk dagingnya dan yang akan Anda makan lalu menunggunya dimasak bisa nikmati kelezatannya, jadi pengalaman seru! Konsep toko daging sekalitanpa perlu repot gus restoran ini mulai mengmemasaknya sendiri.
M
geliat di Jakarta. Toko daging Beef Meatshop & Gourmet yang terletak di Taman Ayodya Jakarta Selatan, contohnya. Saat masuk, potongan-potongan daging terjejer rapi pada etalase bening. Berbagai ukuran, jenis potongan, kualitas, dan harga ditampilkan di secarik kertas, membuat serasa memilih cake di toko kue. Juga ada pasta yang konon buatan rumahan yang diimpor langsung dari Australia. Di bagian atas etalasenya, terjejer rapi berbagai bumbu grilled yang diracik juru masak toko. Toko daging yang dibuka sejak Oktober 2008 ini memang tak sekadar menjual, di samping kanannya berjejer dua sofa dan meja makan yang dapat Anda gunakan untuk menikmati olahan dagingnya langsung! Kursi dan meja tertata rapi layaknya restoran. Kalau di restoran, steak Anda sudah tersajikan matang di piring, di toko ini ada pengalaman memilih sendiri daging segarnya. “Jadi pembeli bisa lihat dan pilih dulu dagingnya, yang sedang diet misalnya bisa meminta daging yang minim lemak, atau yang sedang membentuk otot bisa pilih dan konsultasi dengan self consultant kami,” tutur Food and Manager Beef Meatshop & Gourmet Sigit Pramono. Keunikan penyatuan toko daging dan tempat makan ini juga dapat Anda rasakan di Stevan Meatshop Alam Sutera, Tangerang. Menurut Stevan, dengan memilih sendiri daging yang akan dimasak, konsumen dapat benar-benar mengontrol
PILIH DAGING: Suasana di Meat Shop Restoran di Mahakam, Jakarta.
kualitas. “Dan lagi salah kalau ada anggapan makan steak mahal. Belasan ribu juga bisa makan steak, Anda tinggal pilih daging lokal misalnya. Dan bisa minta tingkat kematangan seperti apa sekaligus cek kualitasnya bagaimana,” ungkap pemilik Stevan Meatshop, Stevan Lie, yang ditemui di tokonya di Alam Sutra. Suka-Suka Memakan daging langsung di tempat penjualan daging diakui Stevan juga memberikan sensasi tersendiri. Daging yang akan di-grill dapat divariasikan dengan beragam bahan. “Dari mulai mentahnya, Anda sudah suka-suka memilih. Saat akan dimasak pun Anda bisa meminta bumbunya mau pakai apa, tingkat kematangannya bagaimana, mau
Anda tinggal pilih daging lokal misalnya. Dan bisa minta tingkat kematangan seperti apa sekaligus cek kualitasnya bagaimana.” Stevan Lie Pemilik Stevan Meatshop ditambahkan sayuran atau bakso, atau sosis, atau polos saja, semua terserah Anda,” paparnya. Uniknya, di toko ini semua bahan siap masak, termasuk daging yang Anda beli, gratis biaya masak. “Kalau hanya gram dan lada, kami bisa grill gratis. Pada dasarnya semua makanan di sini yang bisa kami masak, seperti sosis, bakso, daging, bisa kami masak gratis,” tuturnya. Bagi yang tak suka repot memasak daging, Stevan mengaku memberikan pilihan paket daging steak yang lengkap. Menunya pun ia coba ragamkan. Mulai dari steak wagyu, nasi goreng wagyu, hingga spageti wagyu. Gaya makan suka-suka
ini diakui Stevan sangat sesuai dengan kehidupan kaum urban dengan tingkat mobilitas tinggi serta tak suka kerepotan. “Jadi seakan mereka seperti punya dapur sendiri. Dapurnya pun terbuka jadi pembeli bisa cek kebersihan maupun cara pengolahannya,” sahutnya. Masak sendiri Selain dimasakkan, di Beef Meatshop & Gourmet, daging yang Anda pilih bisa langsung Anda matangkan menggunakan batu asal Australia yang sudah dipanaskan dalam oven dengan temperatur tinggi. Sebelum dimasak, pembeli bisa meminta racikan bumbu yang disuka. Karena tidak sabar, daging tenderloin yang telah kami pilih kami lumuri dengan garam, lada hitam, dan minyak zaitun. Begitu ditempatkan di atas batu panas itu, dagingnya langsung terpanggang menggiurkan. Kalau takut gosong, imbuh Sigit, konsumen bisa meletakkan daging di atas bawang bombai. “Aromanya juga makin harum,” tukasnya. Beragam saus juga bisa Anda pilih untuk menemani santap steak Anda. Ada tobasco paper sauce yang pedas menohok, tabasco green paper sauce yang sangat asam menyengat, sauce yang berwarna cokelat kental dengan sedikit rasa asam, lea and perrins worcestershire sauce, serta dijon mustard yang terbuat dari white wine. Saat dicicipi, daging tenderloin yang sudah empuk dan manis tersebut semakin terasa kuat di lidah saat dicampur dengan saus. Buat Anda pecinta ayam, daging ayam segar yang bisa langsung dimasak juga bisa Anda rasakan di Bell Mart. Tak hanya daging ayam, berbagai daging olahan ayam seperti aneka nugget, sayap ayam berbumbu, hingga berbagai ayam tepung renyah tersaji. Jadi, mau pilih yang mana? (M-2) miweekend@ mediaindonesia.com
BALI BA yang penuh eksotika tik ternyata tak hanya memukau di mata dan m lidah. Tradisi kuliner Bali lid diyakini dianugerahkan di langsung para dewa. Mau lan tahu tah kisahnya? Te r p a p a r k a n d a l a m buku Pawon Bali karya bu Nanik Mirna Agung (alN marhum) yang diluncurm kan ka di restoran Bebek Bengil, Jakarta, belum Be lama ini, alkisah Bima, la salah satu pandawa yang sa terusir, menyamar sebagai ter tukang masak Raja Wirata tu di tanah Bali. Keistimewaan rasa masakan Bima muncul saat sa ia mencampur darah tamu dari Kerajaan Magada ke dalam Ke hidangan yang ia sajikan. Tamu hi tersebut dibunuh Bima karena ter berani menggoda sang perbe maisuri, Dewi Drupadi. Saking m lezatnya masakan yang ia hasillez kan, ka Bima pun dianugerahi gelar ge Sang Bellawa. Sayangnya seiring dengan waktu, keampuhan darah sang wa musuh tersebut berkurang. m Masakan Bima pun semakin hambar. Bima bersama para ha pandawa pun bertapa minta pa diberikan anugerah rasa kedi pada pa sang Hyang Aswin, dewa tertinggi Bali. ter Setelah melihat kesungguhan para pa pandawa, sang Hyang Aswin pun mengabulkannya. As Rasa Ra asin ia berikan kepada Yudhistira dengan simbol 5. Yu Rasa pahit yang berwujud kunyit diberikan sang dewa keku pada pa Arjuna dengan simbol 7. Nakula diberikan jahe pelamNa
bang rasa pedas, simbolnya 4. Sementara itu, si bungsu Pandawa diberikan rasa manis yang berwujud bawang putih dan bawang merah. Keduanya bersimbol 8. Bima sendiri dianugerahkan rasa sepat yang berwujud isen (laos) dengan simbol 9. Tak ketinggalan, Dewi Drupadi pun diberikan anugerah rasa asam dalam jeruk limau. Kisah pewayangan ini menjadi inspirasi warga Bali untuk menyajikan ketepatan takaran bumbu dalam setiap masakannya. Simbol-simbol angka dalam kisah tersebut dijadikan perbandingan takaran. Misalnya saja Arjuna yang disimbolkan 7 dan Nakula yang disimbolkan 4. Artinya kalau Anda ingin menggunakan 3 bagian kunyit, jahe yang digunakan cukup satu bagian saja. Menurut pemilik rumah makan Bebek Bengil, Anak Agung
Raka Sueni, yang ditemui dalam acara yang sama, untuk menghasilkan masakan yang benar-benar bercitra rasa Bali, selain takaran yang diadaptasi dalam kisah pewayangan tersebut, masyarakat Bali juga telah meramu berbagai bumbu dasar yang disebut basa genep. Basa genep bisa digunakan untuk beragam daging sapi, ayam, ataupun bebek dan berbagai ikan. “Basa genep itu terdiri dari beragam rempah yang diulek halus lalu ditambahkan daun salam, serai, dan limau,” paparnya. Basa genep sendiri dibagi menjadi basa genep kecil dan basa genep besar. Untuk basa genep kecil, bumbunya terdiri dari bawang merah, bawang putih, kencur, kemiri, kunyit, laos, cabe rawit, gula merah, dan terasi. Semua bumbu yang dihaluskan digoreng menggunakan minyak kelapa. Sementara itu, basa genep besar, yakni bumbu basa genep kecil ditambahkan bumbu wawengan. Bumbu wawengan sendiri terdiri dari merica hitam, merica putih, cengkeh, pala, tabia bun atau sejenis cabai merabat, ketumbar kemiri, menyan, jangu, bangle, dan kulit jeruk purut. “Basa genep ini sudah turuntemurun ada di Bali, benar-benar warisan. Ini yang membuat unik, kalau dijadikan minuman dia jadi jamu, kalau untuk dimasak dia jadi bumbu,” tandasnya. (VB/M-2)
sangat tinggi. Khususnya bagi kaum vegetarian, bisa memperoleh asupan protein yang cukup dari jamur sebagai pengganti daging atau ikan. Sebab 72% lemak dalam jamur tiram adalah asam lemak tidak jenuh sehingga aman dikonsumsi para penderita kelebihan kolesterol (hiperkolesterol) maupun gangguan metabolisme lipid lainnya. Selain itu, Jamur, khususnya jenis tiram mengandung sembilan macam asam amino (lisin, metionin, triptofan, threonin, valin, leusin, isoleusin, histidin, dan fenilalanin). Jamur tiram juga mengandung vitamin dan mineral penting, terutama vitamin B1, B2, C dan D, niasin, dan provitamin D2 (ergosterol, kalium, fosfor, natrium, kalsium, dan magnesium). Karena itulah, jamur dapat pula sebagai makanan, menurunkan kolesterol, sebagai antibakteri dan antitumor, serta dapat menghasilkan enzim hidrolisis dan enzim oksidasi.
Lebih lanjut, peraih penghargaan Wirausaha Muda Mandiri pada 2007 itu mengatakan, untuk menghasilkan rasa jamur yang setara dengan daging ayam memang tergantung kualitas jamurnya. “Jamur yang enak harus ditanam menggunakan serbuk gergaji kayu sengon,” ujar Isbandi yang lebih dulu memulai usaha sebagai petani jamur. Karena itulah, selain dipakai untuk kebutuhan kedai satainya, jamur mentah juga dijual ke pasar-pasar. Bahkan pengunjung rumah makannya tidak cuma ingin menikmati satai jamur, tetapi juga membeli jamur mentah. Hingga kini Isbandi menanam jamur tiram putih, tiram abu-abu, jamur merang, dan sedang mengembangkan jamur kuping. Rata-rata kebun jamur Isbandi menghasilkan 4 ton tiap bulannya. Makan jamur, yuk! (Ros/M-2)
REKOMENDASI
Mari Makan Jamur MEMASUKI Kampung Linsuh, Rajabasah Jaya, Bandar Lampung, terpampang penunjuk arah sederhana dari kayu bertuliskan ‘satai jamur’. Dekat dengan penunjuk arah itu, terdapat sebuah kedai makan yang tidak begitu besar. Bangunannya sederhana, mungkin lebih cocok disebut kantin. Meski kecil, kedai itu ramai dikunjungi para penikmat jamur. Terlebih lagi tidak jauh dari lokasi terdapat area pemancingan sehingga para pemancing bisa beristirahat sejenak sambil menikmati menu jamur yang disajikan Ahmad Isbandi, 28. Aneka jenis menu jamur yang disediakan Isbandi, antara lain satai jamur dan jamur krispi (digoreng tepung), mi telur jamur, tahu isi jamur, tongseng jamur, dan nasi goreng jamur. Harganya pun cukup terjangkau, yakni Rp8.000-Rp9.000 per porsi, sudah termasuk sepiring nasi putih. Untuk tahu isi dihargai Rp2.500 per porsinya. “Walaupun kedai ini kecil, kami sering juga melayani pesanan partai besar, misalnya untuk pesta perkawinan atau hajatan lainnya,” ujar Isbandi yang memulai usahanya pada 1999. Saat menikmati satai jamur tiram olahan Isbandi, lidah kita memang nyaris tertipu karena rasanya mirip daging ayam. Begitu juga dengan jamur krispi yang paling digemari pelanggan. Sebelum dijadikan satai, lanjutnya, jamur terlebih dulu direbus baru kemudian dibakar layaknya membakar satai di atas arang. Dan untuk bumbunya bisa disiram bumbu kacang atau kecap. Begitu juga dengan tongseng jamur, bumbu yang dipakai sama seperti memasak tongseng daging. Dari segi harga, satai jamur tidak jauh berbeda dengan satai ayam. Namun, manfaat gizinya
FOTO-FOTO: MI/ROSEMARI
Sebagai bahan makanan berprotein tinggi, jamur mudah dibudidayakan.
J ADWAL FILM
MINGGU, 10 APRIL 2011
11
ACARA TV ACARA HARI INI
04.29 04.30 06.00 06.05 07.00 07.05 07.30 08.00 08.05 08.30 09.00 09.05 09.30 10.00 10.05 10.30 11.00 11.05 11.30 12.00 12.05 13.00 13.05 13.30 14.00 14.05 14.30 15.00 15.05 15.30 16.00 16.05 16.30 17.00 17.05 18.00 18.05 18.30 19.00 19.05 20.00 20.05 21.00 21.05 22.00 22.05 23.00 23.05 23.30 00.00 00.05 01.00 01.05 01.30
MINGGU, 10 APRIL 2011
Opening New Day Metro Pagi Headline News Metro Pagi Headline News Dunia Kita Menu and Venue Headline News Agung Sedayu Group Agung Sedayu Group Headline News Talk Indonesia Agung Sedayu Group Headline News Showbuzz Metro Xin Wen Headline News Oprah Winfrey Show Oprah Winfrey Show Headline News Metro Siang Headline News 12 Pas e Lifestyle Headline News Rachael Ray Show – 2164-4th of July Barbeque Rachael Ray Show Headline News Archipelago Kick Andy Headline News Kick Andy Kick Andy Headline News Metro Hari Ini Headline News Metro Hari Ini Metro This Week Headline News Mario Teguh the Golden Ways Headline News Just Alvin Headline News Democrazy Headline News Zona Memori Headline News Journalist On Duty Metro Sport Headline News Metro Malam Headline News Talk Indonesia Showbuzz
02.00 02.05 02.30 03.00 03.05 04.00 04.05
Headline News 12 Pas Metro This Week Headline News Democrazy Headline News Archipelago
04.30 05.30 07.30 08.00 08.30 09.00 09.30 10.30 11.00 12.00 12.30 13.00 13.30 14.00 15.00 16.00 17.00 17.30 18.30 19.00 20.00 21.30 00.00 00.30 01.30
Indonesia Berdoa: Teledakwah Nusantara Cerdas Ria Sekolah Alam Berita Anak Pesona Budaya Nusantara Antar Gelanggang Dapur Selebritis Warta Siang Pigura: Sumut Daerah Membangun Cita Pelangi Desa Dakocan Tangga Nada Sinetron English News Service Kuis Cerdas Cermat UUD 1945 Dokumenter Warta Malam Malam Minggu Liga Prancis Laporan Internasional Jendela Dunia Warta Terakhir
04.30 04.30 04.45 05.57 06.00 07.00 07.30 08.30 09.00 10.00 11.00 11.30 12.00 13.30 15.00 16.00 16.30 17.00 18.00 18.00 18.30 19.00
Siraman Qalbu Off Air Event Azan Subuh Reguler Filter KDI Star-1 Lintas Pagi Bimbingan Rohani Animasi Spesial Upin & Ipin Dan Kawan-Kawan Gemes Grebek Pasar Jendela Wisata Sidik Kasus Layar Kemilau Layar Spesial Indahnya Sore Boleh Begini Tapi Bukan Begitu Lintas Petang Zona Juara Animasi Spesial Azan Magrib Petualangan Didi Tikus Kuis 20.10.2010-3
19.30 20.00 21.30 23.57 00.00 00.03 00.33 02.30
Upin & Ipin Dkk Animasi BPL : Manchester VS Arsenal Filter Sstar Kuis BPL BPL Mobile ESPN Quiz Layar tengah malam Layar tengah malam
04.30 05.30 06.00 06.30 07.00 08.00 08.30 11.00 12.00 12.30
Seputar Indonesia Pagi Disney Club Fish Hooks Disney Club Kick Buttowski Go Sport Dari Pada Mandi Doraemon Dahsyat Weekend (Live) Intens Seputar Indonesia Siang Penyegaran Rohani Agama Kristen (Live) Film Keluarga Spongebob Squarepants The Movie Si Kriwil Seputar Indonesia Silet Megatron Putri Yang Ditukar Mega Sinetron Anugrah Box Office Movie Max Payne Delik UEFA Europe League Benfica VS PSV (delay) The Devil Wears Prada Assalamu’alaikum Ustadz
13.00 15.00 17.00 17.30 18.30 20.15 22.00 00.30 01.00 02.30 04.00
03.00 04.00 04.30 05.30 06.00 06.30 07.00 07.30 08.00 08.30 09.00 09.30 10.00 11.00 11.30 12.00 13.00 14.00 15.00 17.30 18.30 21.00
Musik Klik! Weekend Titian Iman Topik Pagi Lensa Olahraga Abu The Little Dinosaurus The Adventures of Little Crap Pororo The Little Penguin Star Kids Ya Ia Iyalah Anak Pemberani Magic & Trick Piss Man Mati Gaya Espresso Weekend Kena Deh Topik Siang Musik: KLIK! Weekend Planet Remaja Demian Sang Ilusionis Djarum Indonesia Super League Super Family Djarum Indonesia Super League Tawa Sutra
23.00 Most Shocking 23.30 Tpoik Malam 00.00 Makin Malam Makin Murah
04.30 06.00 07.00 09.00 10.00 12.00 12.30 14.30 15.00 17.00 17.30 18.30 21.00 22.30 00.30 01.00 03.00
05.00 06.00 06.30 07.00 07.30 08.00 08.30 09.00 09.30 10.00 10.30 11.00 11.30 12.00 12.30 13.00 16.30 17.00 18.00 20.00 21.00 23.00 00.00 01.00 02.30 04.30
Liputan 6 Pagi Was Was SCTV Musik Inbox Hot Sshot “Cewe Tarzan Jatuh Cinta” Liputan 6 Siang “Gadis Manis Sopir Pick Up” Status Selebiti SCTV Musik “Hip Hip Hura Karnaval 2011 Liputan petang Uya Emang Kuya SCTV Sinetron “Islam KTP” “Pesantren & Rock ‘N Roll” SCTV FTV Utama “Julietku Cewek Tomboy” Potret Menebus Batas SCTV Sinema Malam “Executive Command” Sinema Dini Hari “Blacksheep Affair”
Mamah dan Aa Penyejuk Iman Katolik Kartun: Monkey Turns Kartun: Digimon Kartun: Dinosaurus Kartun: Pokemon P & P Kartun: Bakugan Battle Brawles: New Vestroia Kartun Power Ranger: Jungle Fury Power Ranger Opration Overdrive Kartun: Dragon ball Z Kartun: Blue Dragon 2 Karun: Bleach 3 Kartun: Yu Gi Oh Kartun: Ben 10 Alien Force Fokus Siang The Me Out Indonesia 2 Sinema Keluarga The Dating The Him Out Indonesia Taxi II Love N Song Without A Trace 3 Sinema India Sinema Malam Sinema Fajar Aku Ingin Tahu
04.00 04.30 05.30 06.30 07.00 07.30 08.00 08.30 09.00 10.15 11.00 12.00 12.30 13.00 13.30 14.00 14.30 15.00 16.00 16.30 17.00 17.30 18.15 18.45 19.30 21.30 23.30 01.30
Dorce Jalan-Jalan Reportase Pagi Islam Itu Indah Insert Pagi Riwayat Harmoni Alam Jelajah Celebrity on Vacation Ceriwis Ala Chef Insert Griya Unik Ngulik Peppy The Xplorer Belajar Indonesia Bosan Jadi Pegawai Para Pemburu Tarkam John Pantau Investigasi Selebriti Reportase sore Jika Aku Menjadi Nilai Kehidupan Termehek-mehek Super X-Tion “The Mummy Returns“ “Pet Sematary II ” Sinema Dini Hari
02.00 02.30 04.30 05.00 05.30 06.00 06.30 07.30 08.30 09.30 11.00 11.30 12.00 12.30 13.00 13.30 14.00 14.30 15.00 15.30 16.00 16.30 17.00 17.30 18.00
Wira Wiri Sahurnya OVJ Musafir Tom & Jerry Jalan Sesama SPORT 7 Akhir Pekan REDAKSI PAGI Selamat Pagi Harmoni Islam Pop Twitt On Asli Enak Redaksi Siang Akhir Pekan Selebrita on The Weekend Si Bolang Jalan-Jalan Buku Harian Si Unyil Galeri Sepakbola Indonesia One Stop Football on Sunday Highlights Otomotif Highlights MotoGP Mancing Mania Redaksi Sore Jalan–Jalan Selebriti Yusuf Mansur & Unyil Rahasia Sunnah Wara Wiri
18.30 19.00 20.00 21.00 22.00 22.30 23.30
Angel’s Job BNI Aksi Opera Anak Pas Mantab LA Lights Indiefest 2010 Mister Tukul Striking Distance
00.00 01.00 02.00 03.00 03.30 04.30 06.30 08.30 09.00 09.30 10.00 10.30 11.00 12.00 13.00 13.30 14.00 15.00 15.30 16.00 16.30 17.00 17.30 19.30 20.30 21.00 22.30 23.00 23.30
Live News Kabar Malam Janji Wakil Rakyat Documentary One Kamus Kuliner Titian Qolbu Live News Kabar Pagi Live CA Apa Kabar Indonesia Fakta dan Data Live News Kabar 9 Live News Kabar Pasar Pariwara GR Setra Khatulistiwa Opini Siang Live News Kabar Siang Live News Kabar Keadilan Expose Tatap Muka Sore Live News Kabar 15 Live News Kabar Pasar Fakta dan Data Telusur Khatulistiwa Live News Kabar Petang Debat Nama & Peristiwa Live CA Apa Kabar Indonesia Hot Import Night Backpacker Live Sport Kabar Arena Pertandingan World Boxing
04.30 05.00 06.00 06.30 07.00 07.30 08.00 08.30 09.00 09.30 10.30 11.00 13.30 14.00 15.00 16.00 16.30
Eureka 7 Kartun: Dora the Explorer SpongeBob Squ arepant SpongeBob Squarepant SpongeBob Squarepant SpongeBob Squarepant Pinguin Of The Madagascar Pinguin Of The Madagascar One Piece Dora the Explorer Are You Smarter Than Grader Big Movie Lolipop Global Siang Teenlicious Status Update Dapur Aisyah Buka Buka Biasa
18.30 21.00 22.00 23.00 00.00 01.00 01.30 02.00 03.00 03.30 04.00
Road to South Africa Rossy Rock & Ball Bog Movie Barclay Primer League Global Malam MTV Exit MTV Ampuh MTV Boling Point MTV Pranked Knockout
19.00 20.00 20.30 21.00 21.30 22.00 22.30 23.00 01.00 01.30 02.30
Sparkling Asia – Piano Backyard Adventure Franchise TV Word Sport Martial Art Paranoia Militer O-Channel Week End Movie DKI-15 Chatmate O-Channel Late Night Movie
04.30 05.00 07.00 07.30 10.00 12.30 17.00 17.30 18.00 20.00 20.30 21.30 22.00 23.00 23.30 00.00 00.30 01.00
Silaturahim Medika Natura (Live) Mahakarya Agung Sedayu Lejel NBA Game “Atlanta vs Dallas” (Live) Lejel VOA Pop Notes Automagz NBA Game “Atlanta vs Dallas” NBA Action Perempuan Punya Cerita (Live) Partitur Roti Bakar Jak Indie Komunitas Kita Choice Is Yours Jalan Jalan Seru (RR) Off Air
04.30 05.00 05.30 06.00 06.30 07.30 08.00 08.30 09.30 10.00 10.30 11.00 11.30 12.00 12.30 13.30 14.00 14.30 15.00 16.00 16.30 17.00 17.30 18.30
Titian Iman DKI-15 O – Clip Music Mix O Shop Dem-O Property TV Lejel Home Shopping Jaco Home Shopping DRTV Uptown TV EZ Shop O-Shop Rekomendasi EZ Shop Music Lite Lejel Home Shopping DRTV Lejel Home Shopping Rekomendasi Home To Make Lejel Home Shopping Jaco Home Shopping Jakarta’s Event
05.00 TV E 05.35 Tiny Planet 06.10 Dragon 06.50 Beranda Anak 07.30 Toopy & Binoo 08.00 Lejel Home Shooping 08.35 Cooking Class 09.00 Monchichi Series 10.05 Superfine (EZ Shop) 10.40 DR TV 11.20 Temple The Balloonist 12.00 Ninja Hatori 12.40 Pintar Menggambar 13.20 Iron Kids 13.55 Baby And I 14.30 ylvanian Families 15.00 Mutiara Hati 15.30 Care Bear 16.00 Sehat & Ceria 16.30 Super Shopping 17.05 Lets & Go 17.40 Santri Zone 18.20 Dharma For Kids 18.55 Informasi Mata Anak 19.30 Sneezing Magician 20.00 The Song of Tentomushi 20.35 Princess Knight 21.10 Curhat Bersama Ayah Bunda * Acara TV sewaktu-waktu bisa berubah
JA DWA L SA LAT DK I Ja k a rta & Se k ita rnya Subuh ...................... 04.39 Zuhur ........................ 11.56 Asar
......................... 15.14
Magrib ....................... 17.57 Isya
........................... 19.06
S ELEKTA
MEDIA INDONESIA | MINGGU, 10 APRIL 2011 | HALAMAN 12
BI akan Perketat Syarat Kartu Kredit mencapai 578 ribu kali dengan nilai rata-rata Rp474 miliar per hari. Di sisi lain, jumlah kredit bermasalah atau non performing loan (NPL) kartu kredit menurun. Per Desember 2010, NPL kartu kredit mencapai Rp1,54 triliun atau turun 60,52% dari jumlah tahun sebelumnya.
bunga pembelian barang berbeda dengan bunga pengambilan uang kontan. Bunga pembelian barang sekitar 3% hingga 3,5%, sedangkan pengambilan uang kontan 4%. Sementara itu, Ketua Tim Mediasi Perbankan BI Sondang Martha Samosir mengatakan nasabah harus beriktikad baik dalam menyelesaikan masalah dengan bank. Nasabah bisa meminta mediasi kepada BI karena cara tersebut merupakan yang paling efektif.
Menurut ekonom Aviliani, tingginya jumlah tagihan kartu kredit lantaran jumlah bunga dikalikan saldo pinjaman. Jika ada tagihan tertunggak, bunga yang dibayarkan pun lebih besar lagi. Namun, nilai bunga kartu kredit itu berbeda-beda tiap bank. Dalam satu bank pun
Konsumen selektif Meski memudahkan dalam transaksi jual-beli, konsumen bisa mengalami masalah akibat kartu kredit. “Permasalah an paling utama adalah terja di transaksi kartu kredit yang tidak dilakukan oleh konsumen. Permasalahan lain ialah bank
Segera dibuat sistem kumpulan data nasabah pemegang kartu kredit sebagai rujukan dan peringatan dini kepada bank. MARCHELO
B
ONLINE HARI INI
k
ANK Indonesia (BI) bersama industri perb a n k a n b e re n c a n a memperketat persyaratan mendapatkan dan menggunakan kartu kredit. Alasannya, selama ini pemegang kartu masih salah berperilaku dalam menggunakannya. “Masyarakat berpikir tujuan memiliki kartu kredit banyak seolah-olah sebagai peningkatan penghasilan. Ini harus diwaspadai karena penggunaan kartu kredit harus diikuti peningkatan kemampuan membayar,” ujar Kepala Biro Sistem Pembayaran BI, Aribowo, di Jakarta, Jumat (8/4). Selain mengedukasi masyarakat mengenai fungsi kartu kredit, Aribowo mengatakan pihaknya juga sedang berkoordinasi dengan Asosiasi Kartu Kredit Indonesia (AKKI) untuk membuat sistem kumpulan data nasabah pemegang kartu kredit. “Dari data akan terlihat track record nasabah. Kami bisa memberi rujukan dan peringatan dini kepada bank sesuai dengan track record itu.” Sampai Februari 2011, Aribowo menyebut jumlah kartu kredit yang beredar mencapai 13,8 juta kartu. Jumlah rata-rata transaksi hariannya
lik!
mediaindonesia.com me edia
Ikan Bermulut Dua Bikin Heboh PULUHAN warga yang tengah memancing di Pemancingan Akasia, Jalan Padang Baru, Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung, dihebohkan dengan anak ikan bawal bermulut dua. Anak ikan bawal seberat 8 gram itu pertama kali ditemukan oleh Effendy pada Jumat (8/4) sekitar pukul 17.40 WIB. Setelah Effendy meMI/RENDY mancing selama 40 menit, tiba-tiba pelampung langsung tenggelam dan dia sentak. “Karena ikannya kecil saya tarik dengan santai tanpa ada perlawanan, saat tiba di darat waktu ingin membuka kail yang nyangkut di mulut ikan, saya kaget melihat kok ikannya bermulut dua,” jelas Effendy. Karena kurang yakin apakah anak ikan bawal tadi benar-benar bermulut dua, dia pun memberitahukan hal itu ke pemancing lainnya. Warga pun berkumpul untuk melihat ikan menghebohkan itu. (RF/OL-9)
BAKAL calon pengurus Persatuan Sepak Bola Seluruh In donesia (PSSI) 2011-2015 yang menyandang status terpidana bakal gigit jari. Pasalnya, Komite Normalisasi sudah memutuskan dalam draf electoral code (tata tertib pemilihan) bahwa persyaratan calon pengurus tidak pernah tersangkut tindak pidana. Di sisi lain, setelah molor dari jadwal sebelumnya, Komite Normalisasi (KN) PSSI berjanji menyelesaikan electoral code dalam sidang pleno pada Senin (11/4). Salah satu hal yang dibahas, yaitu persyaratan bakal calon ketua umum, wakil ketua, dan komite eksekutif dinyatakan
BACAAN FAVORIT
1 2 3
TIM FC BARCELONA TERPOPULER DI FACEBOOK WOOOW...tim sepak bola Spanyol FC Barcelona menjadi tim paling terpopuler di Facebook. Sebelumnya bintang FC Barcelona Leo Messi mampu menggaet 7 juta penggemar di Facebook hanya dalam 7 jam. (Media Gadget)
15 CARA BAKAR KALORI TANPA OLAHRAGA TAHUKAH Anda, setiap kali berciuman, kalori tubuh kita akan terbakar? Berikut adalah 15 aktivitas, termasuk tidur! Tips ini dikutip dari buku bertajuk The 17 Day Diet: A Doctor’s Plan Designed for Rapid Results. (Media Hidup Sehat)
ROD STEWART DAN VIPER KUNING CURIAN TERLEPAS apakah Anda penggemar Rod Stewart atau bukan, tidak ada salahnya menyimak kisah menarik di balik mobil Dodge Viper berwarna kuning yang untuk pertama kalinya akan dipajang di Volo Auto Museum sejak kendaraan Rod Stewart ini dicuri 2004 lalu. (Media Oto)
MI/ROMMY
Molornya finalisasi draf yang awalnya dijadwalkan Jumat (8/4) lalu tersebut disebabkan banyaknya detail yang harus dibahas.” Agum Gumelar Ketua Komite Normalisasi rampung. “(Draf electoral code) belum (selesai), mungkin Senin atau Selasa kami tuntaskan,” kata Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar ketika dihubungi di Jakarta, kemarin. Agum juga menambahkan molornya finalisasi draf yang awalnya dijadwalkan Jumat (8/4) lalu tersebut disebabkan banyaknya detail yang harus dibahas sehingga memerlukan kehati-hatian. Ia tidak ingin terjadi kerancuan seperti pengalaman sebelumnya. Dalam sidang pleno itu, ketu-
HAMIL besar tidak melunturkan semangat diva pop Mariah Carey untuk menampilkan lekuk tubuhnya. Meski akan melahirkan anak pertamanya pada beberapa minggu ke depan, sang pelantun tembang Hero mau berpose telanjang untuk kover majalah Life & Style edisi pekan ini. Penampilan Carey dengan mempertontonkan perut hamil itu terinspirasi dari foto aktris ktris Demi Moore untuk majalah Vanity Fair air tahun 1991. “Saya sempat canggung kalau alau harus mengikuti sesi foto saat hamil amil besar. Namun, saya tidak mau melewatkan kesempatan satu kali seumur eumur hidup ini. Lagi pula tujuan uan utama saya adalah membagi momen personal ini untuk para fans,” ans,” ujar Carey, yang sudah mengandung lebih dari delapan apan bulan, seperti dilansir situs itus Orange. Carey menyebut bayi kembar ar yang dikandungnya justru tidak dak malu berhadapan dengan kamera. amera. Kedua bayi terus menendangi perutnya ya selama pemotretan. “Sekarang arang saya lebih ebih menghormati kaum aum ibu dii mana p u n , t e r -
merilis album Butterfly pada 1997. Lahir di Huntington, New York, 42 tahun silam, Carey juga berprofesi sebagai penulis lagu, produser musik, dan aktris. Ia memulai karier sebagai artis pop pada 1990-an di bawah bayang-bayang suami pertamanya, Tommy Mottola, yang juga bos Columbia Records. Setelah berpisah dengan Mottola, popularitas Carey menurun sampai-sampai Virgin Records ‘mendepaknya’ pada 2001. Carey kembali sukses pada 2005 melalui album The Emancipation of Mimi yang terjual 10 juta kopi di seluruh dunia. (SZ/I-1)
marchelo @mediaindonesia.com Kirimkan tanggapan Anda atas berita ini melalui e-mail:
[email protected] atau mediaindonesia.com
Calon Pengurus PSSI bukan Terpidana
Bermalam di Rumah Gila BILA berkunjung ke ‘Rumah Gila’, Anda akan terkesan dengan fitur-fitur yang aneh. ‘Rumah Gila’ atau ‘Crazy House’ adalah hotel sederhana yang didesain khusus di Dalat, Vietnam. Ada gua dan jaring laba-laba raksasa yang terbuat dari kawat, satu jembatan unik, beton menyerupai batang pohon, dan jerapah serta sebuah kedai teh di dalam. Anda pasti akan terkesan oleh ‘Rumah Gila’ sampai kapan pun. Arsitektur ‘Rumah Gila’ menyerupai gaya ‘Alice di Wonderland’, tetapi tetap sulit digambarkan secara utuh. ‘Rumah Gila’ bisa Anda sewa dengan harga sebesar $30-$60 (Rp259 ribu hingga Rp519 ribu) per malam. Untuk mem-booking tempatnya, bisa Anda lakukan di depan pintu masuk melalui pelayan hotel. (*/X-13)
menolak program jadwal ulang pembayaran kartu kredit yang diajukan konsumen,” ungkap Staf Pengaduan dan Hukum YLKI, Yani Aryanti Putri, saat dihubungi Media Indonesia, Jumat (8/4). Menurut Yani, rata-rata keluhan konsumen kepada YLKI terkait penggunaan kartu kredit adalah sikap bank yang tertutup. Bank tidak pernah memberi perincian perhitungan tagihan kartu kredit. Itu membuat konsumen merasa bunga keterlambatan pembayaran kartu kredit terlalu besar. Dia menilai penyebab banyaknya masalah dalam penggunaan kartu kredit adalah karena kurangnya pengawasan dan kontrol BI terhadap bankbank di Indonesia. Disesalkan pula adanya promosi berlebihan dari bank dalam memasarkan produk kartu kredit. Di sinilah perlunya ketelitian dan sikap selektif dari konsumen. Yani pun mengimbau konsumen untuk segera melapor ke polisi kalau ada debt collector yang menagih pembayaran kartu kredit sampai membahayakan atau mengancam jiwa. (*/NG/I-1)
Hamil, Mariah Carey Pamer Perut
juh orang anggota KN beserta Agum dijadwalkan hadir setelah sebelumnya pembahasan electoral code hanya diwakili Joko Driyono (CEO PT Liga Indonesia), Satim Sofyan (Ketua PSSI Banten), Siti Nurzanah (Direktur OGF Arema FC), dan Dityo Pramono (Ketua PSPS Pekanbaru FC) sehingga tidak bisa maju ke pleno. Tidak pernah dipidana Terkait persyaratan calon pengurus PSSI, anggota KN perwakilan Arema FC Siti Nurzanah mengatakan hal tersebut selesai dibahas. “Aturan yang dipakai ialah Statuta PSSI yang mengacu pada hal-hal yang tertera di Statuta FIFA,” katanya. Syarat-syarat itu, antara lain, dicalonkan minimal oleh satu pemegang hak suara, warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan dokumen kependudukan, berusia di atas 30 tahun, serta sehat jasmani dan rohani. “Calon juga tidak pernah dijatuhi hukuman pengadilan atas kasus pidana apa pun,” tandas Siti. Selain soal status terpidana, persyaratan lain yang kontroversial, yakni calon pengurus harus pernah aktif dalam kegiatan sepak bola Indonesia minimal lima tahun. Siti menegaskan hal itu sudah sesuai dengan Statuta PSSI dan tidak bertentangan dengan Statuta FIFA. Lima tahun yang dimaksud bukan berturut-turut dan calon pengurus bukan hanya dari kalangan yang pernah aktif di PSSI, tapi di sepak bola secara keseluruhan. Dengan demikian, bakal calon yang disebut-sebut siap untuk maju menjadi Ketua Umum PSSI 2011-2015 bisa langsung mempersiapkan berkas yang diperlukan. Pembukaan pendaftaran bakal calon Ketua Umum PSSI sendiri baru akan dilakukan oleh Komite Normalisasi pada 12 April mendatang. (HA/X-6)
utama tama mereka yang mengalami masa sulit saat aat kehamilan. Seharusnya arusnya hari ibu itu tidak idak hanya sekali setahun, ahun, tetapi satu kali seminggu,” eminggu,” kelakar perempuan erempuan yang dinikahi ikahi penyanyi rap Nick Cannon pada 300 April 2008 itu. Akhir bulan lalu, Carey juga sempat at memberikan sentuhan entuhan seni bagii perutnya yang membesar. Dengan gan menggunakan an cat warnawarni, Carey melukisi perut deengan gambar kupu-kupu upu-kupu dan memajang foto p e ru t n y a i t u melalui Twitter. Imaji kupukupu upu memang melekat pada C a re y y a n g REUTERS/YURI GRIPAS
ASEAN Gagas Dana Stabilisasi Pangan PARA pemimpin negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) menilai harga pangan masih men jadi ancaman terbesar untuk inflasi setelah energi. Untuk itu, ASEAN menggagas dana bersama untuk koordinasi dan stabilisasi harga pangan di kawasan ini. Hal itu menjadi salah satu poin dari Pertemuan Menteri Keuangan ASEAN (ASEAN Finance Ministers Meeting/ AFMM) ke-15 di Nusa Dua Bali, Jumat (8/4). Para menteri keuangan menilai kenaikan harga pangan dunia bukan hanya terjadi karena spekulasi, me lainkan juga karena kurangnya koordinasi ASEAN. “Kita juga mau menyediakan dana jika ada masalah pangan. Negara-negara ASEAN akan semakin mendorong kerja sama untuk mengendalikan harga-harga pangan,” kata Menteri Keuangan (Menkeu) Agus Martowardojo dalam Pernyataan Media Bersama AFMM ke-15.
Adanya dampak dari berbagai masalah finansial serta masalah harga komoditas dan energi berdampak pada pertumbuhan ekonomi kawasan.” Agus Martowardojo Menteri Keuangan Menurutnya, secara umum negara-negara ASEAN sepakat harga energi dan pangan akan berdampak pada inflasi. Untuk itu, ASEAN akan melakukan riset untuk meningkatkan produktivitas pangan di negara anggota. Tujuannya agar kawasan ini bisa terhindar dari spekulasi harga pangan. Agus menambahkan, gagasan itu masih akan dibicarakan lebih lanjut di tingkat deputi menteri keuangan. Dalam hal ini akan ada dana bantuan dengan bentuk fasili-
tas pinjaman siaga (deferred drawdown option/DDO) untuk membantu neraca perdagangan suatu negara. “Persiapan dana ji ka ada negara yang membutuhkan dana stabilisasi pangan darurat,” katanya. Para pemimpin ASEAN menilai inflasi akibat gejolak harga komoditas termasuk pangan akan memperlambat pertumbuhan ekonomi kawasan. Tahun ini pertumbuhan ekonomi ASEAN diprediksi hanya 5,7%-6,4% turun ketimbang 2010 yang mencapai 7,6%. Menteri Keuangan Thailand Tharman Chantikavanij menilai tingginya pertumbuhan tahun lalu merupakan akibat resesi ekonomi di 2008-2009. “Meski di 2011 pertumbuhan masih baik, adanya dampak dari berbagai masalah finansial serta masalah harga komoditas dan energi akan berdampak pa da pertumbuhan ekonomi ka wasan,” katanya. (Tup/E-5)
S TYLE
BULAN MADU LAGI JATUH CINTA LAGI Masih ingat masa-masa manis berpacaran? Bulan madu bersama pasangan bisa mengulang masa-masa itu, sekaligus menjaga harmoni pernikahan. Life & Family, Hlm 15
| MINGGU, 10 APRIL 2011 | HALAMAN 13
SXC. HU
Menggali Kain Adati Berbagai upaya dilakukan agar kain-kain adati bisa menjadi alternatif pakaian modern. Di antaranya tenun Bali dan batik Kudus.
Ragam Endek Katun
FOTO-FOTO: MI/ VINI MARIYANE ROSYA
Motif Bintang Kareng
VINI MARIYANE ROSYA DINNY MUTIAH Katun Sutra Kristik
Ragam Endek
B
ERAPA lembar pakaian berbahan tenun yang ada di lemari Anda? Mungkin belum seberapa jika dibandingkan dengan bahan dan motif lain, bahkan batik. Memang masih banyak yang berpikir dua kali untuk menggunakan tenun sebagai bahan busana. Termasuk tenun Bali, yang seperti tenun lainnya, bersifat kaku atau keras. “Kalau mendengar tenun, pasti kita akan berpikir, oh, kain tradisional dipakai untuk acara tradisional saja. Sebenarnya itu salah. Dengan pengaturan pola yang teliti, serta permainan warna yang lebih kelam dan pastel, tenun Bali sangat bisa menjadi pakaian modern,” begitu kata desainer Priyo Oktaviano di sela kunjungan ke desa tenun binaan Garuda Indonesia di Sidemen, Karangasem, Bali, Kamis (7/4). Ketebalan songket yang biasa membuat kain ini kaku sebenarnya dapat diatur dengan mengurangi jumlah dan struktur benang, tapi ada konsekuensinya. “Pengerjaan tenun dan songket Bali bisa 1-2 bulan lebih lama,” tutur Priyo. Salah satu pengusaha tenun di Desa Sidemen, Karangasem, Bali, I Gusti Ayu Oka menjelaskan, umumnya tenun Bali dikelompokkan menjadi dua: tenun ikat atau endek dan songket. Endek biasanya digunakan sehari-hari atau upacara-upacara kecil di pura rumah, dengan proses pembuatan yang lebih mudah. “Songket biasanya pakai benang sutra dan diperuntukkan upacara-upacara besar, seperti potong gigi, pernikahan,” tutur Oka. Jumlah motifnya tidak bisa ditentukan. Ratusan, kata Oka. Secara ukuran, motif tenun Bali memang jauh lebih besar jika dibandingkan dengan daerah lain di Indonesia. Namun saat dijadikan busana modern, ini dapat pula disiasati dengan paduan motif yang lebih sederhana. Karakter motifnya yang terbuka, diutarakan desainer tekstil Retno Pangabean, justru menjadi keunggulan. “Corak yang kita coba kembangkan memiliki lambang lingkungan yang dekat dengan masyarakat Bali, dan para penenun menerimanya. Kecuali untuk corak-corak sakral seperti upacara suci, baru tidak kita ganggu,” ucapnya.
Tenun Motif Cemplong
MI/ ADAM DWI
Tradisional Layaknya kain tradisional, tenun Bali pun membutuhkan proses rumit dalam pembuatannya. Dari proses penghitungan
benang menggunakan plangkan, mendesain motifnya, mengikat (untuk tenun ikat) ataupun menenunnya (untuk songket), hingga proses pencelupan untuk mewarnai. “Satu kain tenun minimal membutuhkan waktu tiga bulan,” kata Ketua Cita Tenun Indonesia Okke Hatta Rajasa. Salah satu tradisi tenun ikat dobel tertua di Bali masih dilakukan di desa kecil bernama Tengganan, di ujung timur Pulau Dewata, yakni kain geringsing. Proses pembuatannya bisa memakan waktu hingga satu tahun. Geringsing sendiri berasal dari kata gering, artinya sakit, dan sing, artinya tidak. “Jadi memakai kain ini sama dengan penolak bala,” timpal I Wayan Ardika, ahli arkeologi dari Universitas Udayana, Bali. Proses pembuatan geringsing memang serbatradisional. Bahan pewarnanya di-
Ragam Songket Bali
ambil dari alam. Warna merah diambil dari tanaman sunti yang hanya tumbuh di Nusa Penida. Warna biru dari tanaman indigo yang tumbuh di Desa Bugbug. Warna-warna itu juga bermakna simbolis. “Warna krem alami itu simbol kelas atas. Kalau warna biru kehitaman itu kelas bawah. Warna kemerahan itu untuk kelas menengah,” papar Wayan. Geringsing setidaknya memiliki 24 motif khas yang merupakan interpretasi masyarakat terhadap flora, fauna, dan manusia. Wayan mengakui, meski eksotis, tenun autentik seperti geringsing perlu sentuhan modern seperti tenun lainnya agar dapat berkembang.
Batik Kudus Tenun seperti tenun Bali memang masih butuh banyak upaya agar dapat dijelma menjadi idola dalam industri fesyen. Lain halnya dengan batik, yang sudah lebih umum diolah dalam berbagai siluet dan gaya busana. Busana batik Kudus kreasi desainer Barli Asmara, misalnya, yang digelar dalam peragaan Warna-Warni Tembakau Kudus, di Graha Bimasena, Jakarta, Rabu (30/3), bertema Lady look. Batik kudus yang langka se ngaja dijahit sekali tanpa potongan agar tidak mengubah bentuk. Kain diubah menjadi rok lipit dengan aksen kerut yang disatukan dengan resleting. Barli sengaja menjahit dengan teknik sekali jahit agar mudah dilepas jika ingin diubah ke bentuk semula. Dengan detail batik yang kaya warna, Barli memadukan rok lipit itu dengan atasan semiblazer berbahan brokat, disertai lengan lonceng yang berpotongan pas badan. Barli juga membuat gaun bertumpuk yang seluruhnya menggunakan kain batik Kudus. Potongan layer-nya mengingatkan pada rok Tinkerbell, peri mungil dalam dongeng Peter Pan. Ada lagi perancang busana Inne S Nurbani yang mengeluarkan koleksi rancangan berbahan batik Kudus. Salah satunya gaun terusan berkerah lebar yang diberi bros bergambar daun tembakau sebagai pemanis. Ia juga mengeluarkan kemeja berlengan pendek untuk koleksi laki-laki dengan motif kaligrafi berwarna dasar kuning dan cokelat. Inne mengaku lebih sulit mendesain koleksi laki-laki mengingat pasar yang disasar adalah kalangan muda. “Mereka tidak ingin potongannya seperti bapakbapak jadi saya coba potongannya berbentuk huruf U. Kesannya menjadi pas badan,” tuturnya. (M-3)
MI/ ADAM DWI
[email protected]
BLITZ Celana Cutbrai kembali Tren
Bergaya ala Kembar Olsen
Love in the Mist dari Benten
MASIH menyimpan celana-celana jins berpotongan cutbrai? Jangan singkirkan dulu karena gaya celana denim dengan bagian bawah melebar, alias cutbrai, ala tahun 1970-an akan kembali. Celana-celana jins berpotongan cutbrai ditampilkan lagi oleh beberapa selebritas Hollywood sejak awal tahun ini, seperti ditulis dalam Hollywoodlife.com. Dari Kim Kardashian sampai Katie Holmes, terlihat mengenakannya sehari-hari. Celana denim berpotongan cutbrai mudah dipadupadankan dengan beragam atasan. Untuk mencipta siluet jam pasir, coba padankan jins cutbrai dengan atasan bergaya peasant yang longgar. Pilih jins cutbrai berwarna gelap untuk menciptakan kesan badan yang tinggi. Celana jins cutbrai akan tampil bergaya rock’n roll dengan atasan berlengan kupukupu yang mengangkat gaya hippies. (Nypost.com/Wey/M-1)
MENGIDOLAI gaya fesyen selebritas pasangan kembar Mary-Kate dan Ashley Olsen? Dua mantan pemain film cilik ini memang sudah memiliki empat label fesyen: The Row, Elizabeth and James, Textile Elizabeth and James, dan Olsenboye. Kini keduanya bersiap mengajak fashionista untuk terus bergaya ala si kembar lewat situs belanja daring, Stylemint.com. Dengan biaya per bulan sekitar US$29,99, para penggila belanja bisa mendaftar di situs, lalu diundang untuk mengisi profil pribadi dan kuesioner fesyen. Untuk koleksi pertama yang akan dijual di situs, Mary-Kate dan Ashley menyiapkan koleksi t-shirt perempuan yang mereka desain sendiri. Stylemint.com dijadwalkan akan diluncurkan pada Juli mendatang, dan bisa menjadi cara mudah untuk Anda yang menggemari gaya fesyen si kembar Olsen. (Fashion.telegraph.co.uk/Wey/M-1)
TERINSPIRASI dari keindahan bunga pada musim semi, brand fesyen lokal Benten meluncurkan koleksi busana terbarunya bertajuk Love in the Mist. Sekitar 12 koleksi baru milik duet perancang Lisa Daryono dan Cecilia Yuda ini dikemas dengan teknik tiga dimensi (3D), dalam komposisi ornamen bunga timbul berkontur. “Sesuai ciri khas Benten. Kami memang dikenal berani bereksperimen dalam pilihan warna yang luas, dari lembut ke yang cerah. Kali ini, kita sajikan permainan warna itu dalam teknik cutting yang simpel,” jelas Lisa dalam pembukaan butik kedua Benten di Kemang, Jakarta, Selasa (5/4). Sebagai koleksi limited edition, brand ini menghadirkan one shoulder dress siluet mini bergaya tumpuk dan bertabur kristal Swarovski. (CS/M-3)
AP/ ANN TAYLOR
AP/ EVAN AGOSTINI
DOK BENTEN
14
H EALTH
MINGGU, 10 APRIL 2011
Sehatkan si Kecil
ATUR SENDIRI MENU SEHAT Kebutuhan kalori pada anak bisa ditentukan dari berat badannya seperti berikut : • 1-10 kg membutuhkan 100 kalori per kilogram BB. • 10-20 kg membutuhkan 50 kalori per kilogram BB (+1.000 kalori) • >20 kg membutuhkan 20 kalori per kilogram BB (+1.500 kalori)
lewat Pola Makan
Contoh menu sehat untuk memenuhi jumlah 1.300 kalori sehari: 1. Pagi pukul 07.00: • Roti (karbohidrat) 2 lembar: 175 kalori • Putih telur rebus (protein) 1 buah: 95 kalori • Keju (lemak/kalsium) 1 lembar: 85 kalori • Selada 3 lembar: 0 kalori • Tomat/mentimun 5 potong: 50 kalori • Susu 1 gelas: 150 kalori 2. Camilan pukul 10.00: agar-agar, saus buah (vitamin) 3. Siang pukul 12.00: • Nasi (karbohidrat) 5 sendok makan: 100 kalori • Tim ikan (protein) setengah porsi: 95 kalori • Sup kacang merah-wortel (vitamin) • Buah pisang (karbohidrat) 3 buah: 150 kalori 4. Camilan pukul 15.00: buah potong melon dan pepaya (vitamin) 5. Malam pukul 18.00: • Nasi (karbohidrat) 5 sendok makan: 100 kalori • Sup ayam (protein) 1 porsi: 150 kalori • Sayur kacang polong (vitamin) • Buah jeruk (vitamin) 6. Camilan jam 21.00: susu 1 gelas: 150 kalori SUMBER: DR FIASTUTI WITJAKSONO MS, SPGK
INFO SEHAT IN Air Minum Sebabkan Penyakit A
MODEL: KEYZADILLA ANGGIA PUTRI DAN ZALFADILLA ANGGIA PUTRI, FOTO: MI/PANCA SYURKANI
Disiplinkan waktu makan. Perhatikan gizinya. Takar porsinya. VINI MARIYANE ROSYA
H
ELEN mengaku bingung menghadapi putri sulungnya yang seakan kecanduan susu. Semua variasi bekal yang ia siapkan untuk sarapan Nadia, putrinya itu, kalah oleh susu. Sampai-sampai buah hatinya itu selalu memaksa mengganti kebutuhan air putihnya dengan susu. “Dia bisa ngamuk kalau saya terus mengganti susunya dengan air biasa,” tutur Helen di sela-sela diskusi Sustagen 100% Nutrition Day Gathering, di Jakarta, Sabtu (26/3). Bagi Helen, kebiasaan putrinya yang berusia 5 tahun tersebut mulai mencemaskan. “Saya takut pola makannya yang berantakan ini mengganggu nutrisinya,” jelas dia. Putri sulung artis Meisya Siregar yang menginjak usia 6 tahun juga sedang menikmati perannya sebagai picky eater, suka memilih-milih makanan. “Paling sebel kalau dia mulai menjadi drama queen, merayurayu saya untuk menuruti
keinginannya, ekspresinya dimelas-melaskan,” tutur Meisya dalam acara yang sama. Ia mengaku harus memeras otak memikirkan cara menangani pola makan putrinya yang berantakan. Mulai dari menerapkan peraturan saat makan hingga memvariasikan makanan, baik jenis maupun bentuknya. “Misalnya aku tekankan makan harus habis dalam waktu 30 menit, kalau enggak, 2 jam dia bisa enggak selesai-selesai makannya,” tuturnya. Masalah yang dihadapi Helen maupun Meisya mungkin juga tengah dihadapi Anda. Diakui dokter spesialis gizi Fiastuti Witjaksono, usia anak di atas 3 tahun adalah usia saat anak mulai bisa mengenali dan mencari identitas diri, apa yang ia suka dan tidak disukai. Hitung kalorinya Dokter yang berpraktik di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta tersebut mengaku tak sedikit orang tua menyepelekan waktu makan. “Kebiasaan ibu-ibu di In-
donesia, nyuapin anak sambil nyambi. Anaknya lari-lari ke sana kemari, malah sambil bergosip,” tuturnya. Padahal waktu makan bagi si kecil merupakan momen kritis bagi tahap perkembangan dan pertumbuhan. Kalau asupan dan pola makannya berantakan, imbuh Fia, kekurangan nutrisi menjadi konsekuensinya. “Jadi memang harus dihitung berapa karbohidratnya, proteinnya, lemaknya. Porsinya sesuai dengan anak, semua harus dihitung,” tegasnya. Fia mencontohkan kecenderungan orang tua yang membiarkan anaknya mengonsumsi es krim, cokelat, ataupun permen setiap hari. Padahal takaran gula untuk anak tak lebih dari 3-5 sendok makan per hari. Begitu pun dengan lemak jenuh yang berasal dari minyak. Ber bagai lauk yang digoreng ke ring tanpa sadar sering melanggar jatah minyak yang hanya 3-5 sendok makan. “Tiga waktu makan itu jangan ditinggal-tinggal. Sarapan itu butuh 20-25% dari kebutuhan makan per hari. Makan siang itu 35%, kalau makan malam 30%, sisanya snack 5%,” paparnya.
Kebiasaan ibuibu di Indonesia, nyuapin anak sambil nyambi. Anaknya lari-lari ke sana kemari, malah sambil bergosip.” dr Fiastuti Witjaksono SpGK Jangan berlebihan Memastikan nutrisi pada si kecil, lanjut Fia, juga tak berarti berlebihan memberikan makanan bagi si kecil. “Yang ada anak malah nanti jadi obesitas,” ucapnya mengingatkan. Namun, Fia menegaskan pula obesitas pada anak bukan berarti harus diatasi dengan menjalankan diet pada anak. Anak ditegaskannya tidak boleh diet. “Lagi pula anak itu kan tumbuh, otomatis tingginya juga bertambah. Jadi seiring kita memperbaiki pola makannya, tubuh gemuknya juga akan teralihkan,” paparnya. Sebaliknya, untuk anak yang terlihat begitu kurus, Fia menyarankan untuk tetap mengusahakan pada perbaikan makanan natural, bukan melalui suplemen. “Yang penting
disiplin, jangan sedikit-sedikit suplemen,” timpalnya. Pendisiplinan makan dapat dimulai dari penekanan makan sebagai waktu khusus. “Jadi jangan sampai membiasakan anak makan sambil bermain,” sahutnya. Menumbuhkan pola makan yang baik, tak bisa lepas dari kebiasaan makan orang tua. karena pada dasarnya anak usia di bawah 5 tahun adalah peniru ulung. Fia mengingatkan orang tua untuk menjaga kesesuaian perilaku dan omongan. “Jangan berharap bisa laranglarang anak makan gorengan, permen, dan lainnya, sedangkan si Ibu dan si Bapak menyuruhnya sembari makan permen dan gorengan,” tegas Fia. Karenanya, Fia juga mengingatkan para orang tua untuk menjaga suasana makan agar tetap menyenangkan. Pada dasarnya, pembentukan pola makan bukanlah pemaksaan. “Jadi jangan dimarah-marahin karena anak akan trauma. Kalau perlu buat suasana yang enak, ajak teman-temannya atau mengajaknya ikut membuat makanannya,” pungkasnya. (M-3)
DA dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia DATA (FKM UI) mencatat 50% sumber penyakit Indonesia ternyata (F bersumber dari air minum yang tak sehat. be “Hampir 50% penyakit yang diderita masyarakat Indonesia ini disebabkan air minum yang tercemar dan pola hidup tidak in bersih,” papar Dr Skand Saksena, Resource and Program Direcbe tor Global Design Centre for Water Unilever, dalam Seminar to Pencemaran Air Minum: Dampak Kesehatan dan Solusinya di Pe Depok, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. De Pakar kesehatan lingkungan FKM UI Sumengen Sutomo memaparkan penyakit-penyakit tersebut, antara lain diare, tifus, m para tifus, kolera, disentri, dan hepatitis. Diare masih menjadi pa penyakit yang paling sering muncul. “Bahkan data kami menunpe jukkan diare telah menjadi penyebab utama kedua kematian pada juk anak di bawah usia lima tahun di Indonesia,” sahutnya. an Pada 2000 peningkatan penyakit diare mencapai 30%. Jumlah itu meningkat menjadi 35% pada 2003. “Tahun 2006 setidaknya 124 juta orang di Indonesia menderita diare,” tegasnya. 12 Penyakit tersebut disebabkan bakteri, virus, dan parasit. Satu gram kotoran, tutur Sumengen, dapat mengangkut 10 juta virus gr dan 1 juta parasit. Padahal sedikit saja kotoran cukup untuk meda ngotori air. “Bakteri dan virus butuh waktu dan kombinasi dari ng biosidal untuk membunuhnya. Parasit lebih mengerikan karena bi sangat sulit dimusnahkan dan harus dipindah,” jelasnya. sa Menurut pakar teknik lingkungan Fakultas Teknik Universitas Indonesia, Setyo Sarwanto Moersidik, sejak lima tahun terakhir, In 80%-90% sumur pantau di DKI Jakarta terindikasi kontaminasi 80 bakteri E coli. Karena kebutuhan, masyarakat banyak beralih pada ba air kemasan, juga berbagai peralatan yang dianggap mampu mengolah sehingga air layak minum. Dari penggunaan filter m sederhana, sampai filter yang secara engineering dapat dipertangse gungjawabkan. “Setidaknya air direbus dulu sebelum dikongu sumsi,” kata dia. (VB/M-3) su
miweekend @mediaindonesia.com
Biasakan sejak Usia 6 Bulan SI kecil rewel dan tak mau diatur saat makan? Coba ingatingat sejak kapan Anda mulai membiasakannya meng atur pola makan. Menurut dr Fiastuti Witjaksono MS SpGK, banyak orang tua salah kaprah soal pengajaran pola makan anak yang baik. Tak sedikit yang baru mengajarkan penertiban makan saat anak masuk sekolah dan playgroup. Padahal, lanjut Fia, anak sudah harus diajari mengenali
pola makan yang sehat sejak berumur enam bulan. Sejak dini anak harus dijauhkan dari kebiasaan mengonsumsi makanan berlemak tinggi, garam, serta gula tinggi yang banyak terdapat pada jajanan. “Pokoknya sejak anak tidak lagi menyusu pada ibu, itulah saat-saat krusial untuk menanamkan kebiasaan makan yang baik,” tuturnya. Pasalnya semua kebiasaan buruk ataupun pembentukan
Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Rahni Lowhur-Schad Direktur Pemberitaan: Saur M. Hutabarat Direktur Pengembangan Bisnis: Alexander Stefanus Dewan Redaksi Media Group: Elman Saragih (Ketua), Ana Widjaya, Andy F.Noya, Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur M. Hutabarat, Sugeng Suparwoto, Suryopratomo, Toeti Adhitama Redaktur Senior: Elman Saragih, Laurens Tato, Saur M. Hutabarat Deputi Direktur Pemberitaan: Usman Kansong Kepala Divisi Pemberitaan: Kleden Suban Kepala Divisi Content Enrichment: Gaudensius Suhardi Deputi Kepala Divisi Pemberitaan: Abdul Kohar Sekretaris Redaksi: Teguh Nirwahyudi Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Ade Alawi, Fitriana Siregar, Haryo Prasetyo, Ono Sarwono, Rosmery C.Sihombing Asisten Kepala Divisi Foto: Hariyanto
makanan favorit pada anak sangat ditentukan pada rasa yang ia kecap pertama kali. Orang tua sebenarnya bisa mengatur sendiri makanan apa saja yang perlu disukai anak-anaknya. “Ya kalau tak ingin anaknya keranjingan permen, ya, jangan kenalkan sama permen dan cokelat. Sekali dia kenal rasa manis, semua rasa makanan akan sulit diterima anak, apalagi sayur,” papar Fia.
Redaktur: Agus Mulyawan, Anton Kustedja, Cri Qanon Ria Dewi, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Hapsoro Poetro, Henri Salomo Siagian, Ida Farida, Jaka Budisantosa, Mathias S. Brahmana, Mochamad Anwar Surahman, Sadyo Kristiarto, Santhy M. Sibarani, Soelistijono Staf Redaksi: Adam Dwi Putra, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Ahmad Punto, Akhmad Mustain, Amalia Susanti, Andreas Timothy, Aries Wijaksena, Asep Toha, Basuki Eka Purnama, Bintang Krisanti, Clara Rondonuwu, Cornelius Eko, David Tobing, Denny Parsaulian Sinaga, Deri Dahuri, Dian Palupi, Dinny Mutiah, Dwi Tupani Gunarwati, Edwin Tirani, Edy Asrina Putra, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Eri Anugerah, Fardiansah Noor, Gino F. Hadi, Heru Prihmantoro, Heryadi, Ignatius Santirta, Iis Zatnika, Intan Juita, Irana Shalindra, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jajang Sumantri, Jerome Eugene W, Jonggi Pangihutan M., K. Wisnubroto, Kennorton Hutasoit, M. Soleh, Maya Puspitasari, Mirza Andreas, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nurulia Juwita, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Ratna Nuraini, Rommy Pujianto, Selamat Saragih, Sica Harum, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Sitriah Hamid, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Thalatie Yani, Tutus Subronto, Usman Iskandar, Wendy Mehari, Windy Dyah Indriantari, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor) Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Yusuf
Kegilaan anak pada makanan ringan tak sehat akan dengan mudah bisa dihindari jika fondasi pembiasaan pola yang sehat kuat di usia dini. “Anak itu umur 3-4 tahun sudah punya teman dan lingkungan baru di sekolah. Artinya sudah ada pengaruh. Anak mulai mengerti rasa dan mulai tidak mau diatur. Tapi kalau kebiasaan sejak enam bulan itu kuat, anak tidak akan mudah tergoda,” tegasnya.
Itu memang tidak mudah. Lidah bayi yang sudah terbiasa dengan rasa air susu ibu tibatiba harus ‘dipaksa’ menerima rasa asing. Itu memerlukan kesabaran ekstra. “Pelan-pelan. Coba satu rasa beberapa hari, lihat reaksinya. Kalau bagus, baru coba rasa yang lain sembari sedikit demi sedikit coba kepadatan makanan yang lain. Ini akan pengaruhi nanti kemampuan rasa si anak,” tandasnya. (VB/M-3)
Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Parulian Manulang (Padang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) MICOM Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo, Victor J.P. Nababan Redaktur: Agus Triwibowo, Asnawi Khaddaf, Patna Budi Utami, Widhoroso Staf Redaksi: Heni Rahayu, Hillarius U. Gani, Nurtjahyadi, Prita Daneswari, Retno Hemawati, Rina Garmina, Rita Ayuningtyas, Yulia Permata Sari, Wisnu Arto Subari Staf: Abadi Surono, Abdul Salam, Budi Haryanto, Charles Silaban, M. Syaifullah, Panji Arimurti, Rani Nuraini, Ricky Julian, Vicky Gustiawan, Widjokongko DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Asisten Kepala Divisi: Gantyo Koespradono, Jessica Huwae Redaktur: Agus Wahyu Kristianto, Lintang Rowe Staf Redaksi: Adeste Adipriyanti, Arya Wardhana, Handi Andrian, Nia Novelia, Rahma Wulandari, Regina Panontongan CONTENT ENRICHMENT Asisten Kepala Divisi: Yohanes S. Widada Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Aam Firdaus, Adang Is-
kandar, Mahmudi, Ni Nyoman Dwi Astarini, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Redaktur: Diana Kusnati, Gatot Purnomo, Marjuki, Prayogi, Ruddy Pata Areadi Staf Redaksi: Ali Firdaus, Ananto Prabowo, Andi Nursandi, Annette Natalia, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Budi Setyo Widodo, Dharma Soleh, Donatus Ola Pereda, Endang Mawardi, Fredy Wijaya, Gugun Permana, Hari Syahriar, Haris Imron Armani, Haryadi, Lisa Saputra, Marionsandez G, M. Rusli, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Novi Hernando, Nurkania Ismono, Permana, Putra Adji, Tutik Sunarsih, Warta Santosi PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Marketing Support & Publishing: Andreas Sujiyono Asisten Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Sirkulasi-Distribusi: Tweki Triardianto Perwakilan Bandung: Arief Ibnu (022) 4210500; Medan: Joseph (061) 4514945; Surabaya: Tri Febrianto (031) 5667359; Bogor: Sohirin (0251) 8349985, Semarang: Desijhon (024) 7461524; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167; Palembang: Andi Hendriansyah, Ferry Mussanto (0711) 317526, Pekanbaru: Bambang Irianto 081351738384.
MI/PANCA SYURKANI
Telepon/Fax Layanan Pembaca: (021) 5821303, Telepon/ Fax Iklan: (021) 5812107, 5812113, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp67.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-306-5014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812102, 5812105 (Redaksi) e-mail:
[email protected], Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia.com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN
17
MINGGU, 10 APRIL 2011
Makan Enak Masak Seru YOUNG Chefs Club Indonesia (YCCI) merupakan wadah bagi para koki muda di Indonesia untuk mengembangkan keahlian mereka. Namun sayangnya, tak semua kota besar punya organisasi ini. YCCI hanya ada di Jakarta dan Bali. Dua kota itulah yang banyak memiliki hotel dan sekolah tinggi perhotelan. “Bali terutama memang saat ini jadi perhatian dunia,” kata Kristiawan Hendro Ciputro, Sekretaris YCCI Bali Chapter. Di Bali, YCCI dinaungi Bali Culinary Professionals (BCP) yang merupakan anggota organisasi internasional World Association of Chefs Society (WACS). Titik berat dari organisasi ini adalah sebagai wadah para anak muda yang berprofesi sebagai juru masak muda ataupun pecinta kuliner untuk dapat maju dan tumbuh bersama-sama secara profesional dan terarah. Kegiatan YCCI bukan cuma mengikuti lomba-lomba, melainkan juga gathering, diskusi bersama chef lokal, dan internasional, melakukan sertifikasi mengenai kehigienisan dan sanitasi, hingga field trip ke pabrik penyedia kebutuhan perhotelan. YCCI Bali Chapter tergolong aktif berprestasi. Tahun lalu, mereka menang di ajang MLA BLack Box di Hotel Nikko dan menyabet penghargaan bergengsi The Global Chefs Challenge di Cile. Nah, buat kamu-kamu yang tertarik dengan dunia kuliner, enggak ada salahnya belajar dari yang ahli. YCCI misalnya, sangat senang membagi pengalaman mereka lewat jejaring sosial. Lewat page Facebook bernama Young Chefs Club Indonesia-Bali Chapter, kalian bisa tanya macam-macam hal. Termasuk resep-resep yang nikmat dan hemat. Selain YCCI, banyak juga nih situs-situs yang bisa menambah informasi di dunia kuliner. Simak yuk! Jaringan Chef Andal Klik Chef2chef.net dan kamu akan merasa seperti koki profesional! Di sini, ada banyak resep yang bisa di coba, juga ada tutorial video, forum diskusi, hingga referensi lembaga pendidikan kuliner di Amerika.
1
DOK. YCCI
PELATIHAN: Young Chefs Club Indonesia melakukan pelatihan secara intensif. Mereka dibimbing chef yang berpengalaman. Setelah pelatihan ini, mereka juga akan bersiap diri untuk mengikuti kompetisi Salon Culinaire 2011.
Sekolah Gratis Belajar tak harus datang ke sekolah. Lewat Freeculinaryschool.com, kamu bisa belajar lewat video tiap hari mengenai cara memasak yang baik. Selain itu, bisa cek Allrecipes.com yang menyajikan resep komplit aneka masakan dari yang mudah, sulit, hingga cookies lucu.
2
Dapur Dunia Kami! Mari mengeksplorasi dunia makanan dan minuman. Ini bisa jadi pilihan karier yang seru, melibatkan kerja keras dan proses belajar bertahun-tahun.
Ala Jakarta Tak suka masak tapi suka makan? Kalau ya, Sendokgarpu. com bisa jadi direktori yang menjanjikan. Mari kita menjajal makanan di pelosok Jakarta. Di situs ini, kamu juga bisa tahu restoran mana saja yang sedang ada potongan harga atau promo khusus lainnya. Seru kan?
3
CHRISTINE FRANCISKA
R
UANGAN itu terlihat berantakan. Di sana sini ada koper dan kotak styrofoam berceceran. Dua kotak besar tampak penuh berisi bahan makanan, seperti oregano, lemon, daun basil, keju, dan bayam. Sementara daging ayam, udang, kerang, dan aneka bahan makanan yang butuh pendingin sudah terlebih dahulu diungsikan ke lemari es. Lainnya ada juga knife case yang berisi senjata para chef seperti pisau aneka rupa, spatula, dan alat kocok. Rabu (6/4), lima chef muda yang tergabung dalam Young Chefs Club Indonesia (YCCI) Bali Chapter tiba di Jakarta. Saat menginap di sebuah hotel, mereka tengah bersiap untuk mengikuti kompetisi Salon Culinaire 2011 di Jakarta Exhibition Center (JEC), Kemayoran. “Semua ada delapan koper, kami bawa dari Bali. Juga alat masak dan piring-pi-
ringnya,” kata Kristiawan Hendro Ciputro, 24, Sekretaris YCCI yang bertugas sebagai team leader pada kompetisi ini. Pada acara tersebut, ada dua kelas kompetisi yang diikuti. Pertama Junior Asian Chef Challenge. Di kompetisi ini mereka bekerja secara tim untuk menyiapkan menu appetizer, main course, dan dessert. Kedua, Pasta Culinaire Junior Challenge yang merupakan kompetisi individual beradu rasa pasta. Kelas ini merupakan ajang bergengsi bagi para chef muda di Asia Tenggara untuk beradu skill memasak. Tahun lalu, dengan tim berbeda, YCCI Bali Chapter berhasil meraih gold prize untuk kelas Pasta Culinaire Junior Challenge dan meraih bronze prize pada kelas Junior Asian Chef Challenge. Tahun ini mereka berlatih intensif selama dua minggu, dibimbing chef dari Nusa Dua Beach Hotel. “Semua beres, kita siap perang besok,” kata Muhammad Reza Pahlevi, 22, dengan semangat. Tantangan Menjadi seorang chef merupakan sebuah perjalanan panjang. Apalagi untuk menjadi executive chef di sebuah hotel berbintang. “Tahapnya tergantung tiap hotel. Semakin besar hotelnya, semakin kompleks jenjang jabatannya,” kata Riyan Adi Permana, 21. Sebagai permulaan, calon chef ini akan menjadi commies atau cook yang bertugas dalam hal perencanaan dan persiapan memasak. Commies tersebut dikepalai seorang chef de partie. Chef de partie bertugas menangani satu bagian dalam sebuah restoran. Mereka dikepalai sous chef yang bertanggung jawab terhadap satu restoran. “Satu hotel biasanya memiliki banyak restoran. Nah, di atas sous chef ini ada executive chef yang bertanggung jawab terhadap restoran, room dining, pesta, dan acara lain di hotel,” jelas Kris. Tiap tahapan ini, menurut Riyan, berbeda-beda di tiap benua. Di Eropa, kenaikan pangkatnya tergolong lambat karena Eropa menerapkan standar yang lebih tinggi. Sementara di Amerika, tergolong cepat karena masakan yang diolah juga kebanyakan makanan cepat saji yang
Dua chef dari Four Seasons Resort Bali berkesempatan untuk mengikuti overseas trip selama satu bulan di Paris, Helsinki dan Singapura.
kualitasnya tak sebagus menu Eropa. Selain jenjang karier yang panjang, tantangan di dapur juga tak kalah berat. Tiap hari mereka harus berdiri selama delapan jam untuk mempersiapkan makanan. Atmosfer di dapur juga tergolong panas. Maklum, kompor dan oven menaikkan suhu ruang sehingga tak terasa nyaman. “Pisau juga tajam, tergores atau jari terpotong pasti pernah mengalami,” kata Cornelius Eggi Andreas, 19, yang akrab dipanggil Eggi. Belum lagi mereka mendapat banyak tekanan dari chef untuk menghasilkan makanan yang berkualitas. Intinya, masakan panas harus tersaji panas dan masakan dingin harus tersaji dingin. Kerapian, kerajinan, dan ketepatan waktu jadi momok tersendiri bagi mereka. “Makanya ada istilah yang mengatakan bahwa cooking is an art and science. Enggak gampang,” kata Kris. Di Sekolah Tinggi Pariwisata Nusa Dua Bali, tempat mereka belajar, chef juga dituntut untuk menguasai teknik manajemen. Pun harus pintar berbahasa Inggris dan Prancis. “Banyak istilah kuliner dari Prancis. Ini juga profesi yang global sehingga bisa ditempatkan di penjuru dunia mana saja,” lanjut Kris. Walau penuh tantangan, mereka tetap antusias terhadap pekerjaan yang dipilih. Dulu, Riyan tak pernah menyangka akan menjadi chef karena ia hanya suka makan tapi tak pernah suka memasak. Tapi, semenjak bergelut di dunia tata boga, ia malah jatuh hati. Lain lagi Eggi. Ia yang mengaku sebagai anak bengal saat SMA memutuskan belajar manajemen tata boga saat orang tuanya sakit. “Saya bukan orang yang pintar. Tapi, dengan menjadi chef, paling tidak saya bisa menjadi personal chef bagi keluarga sehingga kesehatan dan nutrisi mereka terjaga,” ujarnya. Lewat gerakan chef muda ini, Gerry Girianza Eka Putra, 26, berharap anak muda enggak lagi menganggap profesi chef hanya sebagai tukang masak. “Kita bukan bapak-bapak tua gendut yang kerjaannya cuma masak saja lo,” ujarnya. (M-2)
Wisata Kuliner Apa yang lebih menyenangkan selain jalan-jalan dan makan enak? Ya! Di situs Jalansutra.com, kamu yang suka menikmati kuliner Nusantara bisa mendapat rekomendasi komplit di sini. Jangan lupa ikutan juga di forum dan milisnya supaya lebih update tentang makanan apa saja yang sedang hip!
4
Celebrity Chef Kenal Edwin Lau, Farrah Quinn, dan Barra Pattirawajane? Nah, koki-koki terkenal itu sering disebut sebagai celebrity chef. Biasanya mereka sering tampil di televisi membawakan acara memasak yang bikin kita kelaparan. Tapi tak seperti di luar negeri, tampaknya celebrity chef di Indonesia belum banyak yang membagi tips-tips memasak lewat website. Namun, jangan khawatir, kamu bisa intip-intip dulu celebrity chef luar negeri yang populer seperti Rachel Ray. Lewat Rachaelray.com/food.php. (CE/M-2)
5
MI/ANGGA YUNIAR
Young Chefs Club Indonesia saat dipotret oleh Media Indonesia di Orchardz Hotel di Jl Industri Raya, Gunung Sahari, Jakarta Utara.
OPINI MUDA
DOK. YCCI
DUNIA kuliner itu menyenangkan, apalagi waktu kita lagi cobain masakan hasil kita sendiri. Saya mulai menyadarinya sejak kelas 4 SD, waktu pertama kali buat mi instan, hehehe. Sebenarnya cita-cita mau jadi chef sudah lama. Pas mau mulai kuliah, saya pun memilih sekolah chef, tapi ternyata biayanya enggak sedikit. Buat mereka yang memilih hospitality dan bisa kuliah di bidang itu, menurut saya, bagus banget. Beruntunglah mereka. Sampai saat ini saya masih bercita-cita punya restoran atau kafe sendiri. Walaupun enggak masuk sekolah perhotelan dan sejenisnya, sampai sekarang saya masih suka masak. Rata-rata masakan yang saya masak mulai dari cobacoba sampai buka buku. Oh iya, saya juga suka menata penampilan dari masakan yang saya buat. Hasil belajar dari TV, buku, tanya sesama teman yang suka masak, keluarga, dan sekarang ini sering belajar dari video-video yang ada di Youtube. Buat temen-temen yang lain, juga bisa ikutin cara saya buat belajar masak secara gratis, hehe.
DOK. PRIBADI
MAKANAN itu kan enggak ada abisnya, manusia sampai kapan pun enggak berhenti makan. Jadi menurutku berbisnis di dunia makanan itu seru. Saya bisa kombinasi resep-resep yang saya pelajari di kampus dengan resep yang saya kembangin sendiri, dengan kayak gini rasa pastry yang saya bikin akan lebih unik. Enggak perlu khawatir berbisnis pastry, meski paradigma orang-orang kebanyakan chef itu laki-laki, tapi para chef pastry perempuan banyak kok. Lagian belajar bikin pastry itu enggak sama dengan belajar ilmu-ilmu lain di kampus yang ngebosenin. Belajar bikin pastry itu menyenangkan, karena sekalian nyalurin hobi dan bakat terpendam, hehehe... Dengan berbisnis di dunia makanan juga saya enggak usah khawatir akan bekerja dan terikat di perusahaan orang tentunya. Saya bisa buka usaha kue sendiri, bisa buka lapangan pekerjaan buat orang lain.
Danny Wilson Peraji, 22
Suci Rachmawati
Universitas Budi Luhur
Akademi Pariwisata NHI Bandung
ADU RESEP, YUK!
DOK. PRIBADI
APAKAH kamu anak kos yang harus bikin makan sendiri tiap hari? Atau memang pecinta kuliner yang hobi banget masak? Kalau iya, kalian pasti punya resep kreasi sendiri yang menjadi favorit kan? Kali ini, Move Quiz menantang kalian untuk berkompetisi menciptakan resep masakan yang menarik. Resepnya enggak harus yang rumit. Malah diusahakan makanan itu punya kriteria enak, murah, dan mudah dibuat! Maklum, uang jajan kita kan pas-pasan ya? Jenis resep bisa berupa makanan ringan, cookies sederhana, snack, atau makanan pengganjal perut yang nikmat di saat lapar datang. Nah, bagi yang sudah punya resep jagoan, bisa langsung kirim e-mail ke
[email protected]. Cantumkan nama makanan, daftar bahan yang dibutuhkan, cara membuatnya, dan foto makanan (kalau memungkinkan). Jangan lupa juga untuk mencantumkan biodata (nama, sekolah/ kampus, nomor telepon, alamat), biar kita gampang menghubungi kamu. Kita tunggu paling lambat 19 April 2011. Pengumuman pemenang akan kita tampilkan di Move edisi 24 April 2011. (CE/M-2)
L IFE & FAMILY
MINGGU, 10 APRIL 2011
15
Bulan Madu lagi, Jatuh Cinta Lagi
SXC.HU
JAGA PERNIKAHAN: Bukan hanya milik pasangan yang baru menikah, bulan madu juga disarankan dilakukan pasangan yang sudah lama menikah sebagai cara untuk menjaga hubungan pernikahan, memperlancar komunikasi, serta meredakan sifat curiga.
Masih ingat masamasa manis berpacaran? Bulan madu bersama pasangan bisa mengulang masamasa itu, sekaligus menjaga harmoni pernikahan.
Hubungan suami istri bisa hambar kalau tidak meluangkan waktu untuk bepergian berdua. Ibaratnya sayur tanpa garam. Suaminya sering tidak ada waktu untuk istri, tapi punya waktu untuk hal lain. Untuk orang lain. Ini bahaya karena kecurigaan mudah tersulut.”
DINNY MUTIAH
S
IAPA bilang bulan madu hanya bisa dilakukan pasangan yang baru me nikah? Pasangan yang bertahun-tahun menikah juga membutuhkannya untuk menyeimbangkan kehidupan keluarga. Apalagi tuntutan karier dan pekerjaan menyita sebagian besar waktu dan pikiran di luar rumah. Pramono Anung, misalnya, selalu berusaha meluangkan waktu untuk berbulan madu. Bersama istrinya, Endang Nugrahani, wakil ketua DPR RI itu selalu merencanakan bepergian berdua saja ke suatu tempat tanpa anak-anak. Pilihan destinasi disesuaikan dengan hobi mereka berdua. Bisa makan berdua dalam suasana romantis, menonton konser hingga teater, tergantung dari agenda yang ada di tempat tersebut. Tidak cukup satu atau dua hari, pasangan yang telah menikah 20 tahun ini mengaloka sikan waktu paling tidak seminggu untuk kencan berdua. “Kita selalu ambil waktu saat anak-anak tidak sedang libur sekolah. Kalau mereka li bur, kita malah jalan-jalan berempat karena anak saya kan dua,” kata lelaki yang akrab disapa Pram ini kepada Media Indonesia di Jakarta, beberapa waktu lalu. Pram bersama istrinya memang mengkhususkan bepergian berdua saja sejak awal menikah. Pergi berduaan layaknya bulan madu pun menjadi kebiasaan setiap tahun. Alasannya, alokasi waktu khusus itu merupakan cara untuk meningkatkan kualitas hubungan dengan sang istri.
Pekerjaan yang padat dan menyita waktu memang membuat dia harus mengorbankan waktu bersama keluarga dan mengedepankan kualitas waktu pertemuan. “Kita betul-betul hanya pergi berdua. Jadi, kalau kemudian berantem, ya akhirnya berdua itu saja,” tuturnya sambil tertawa. Penyanyi senior Vina Panduwinata juga menganggap pasangan yang telah lama menikah pun perlu untuk berbulan madu kembali. Perasaan cinta yang menggebu-gebu di awal per nikahan diharapkan bisa kembali diraih lewat jalan tersebut. Hanya saja, sang penyanyi Burung Camar dan suaminya, Boy Yudho, ini tak pernah punya kesempatan untuk berlibur berdua saja. Pasalnya, pasangan yang sudah menikah 22 tahun ini merasa sayang meninggalkan anak semata wayang mereka, Vito, di rumah. “Semua orang maunya begitu, tapi itu kan tergantung pada situasi, memungkinkan atau enggak. Jadi tidak pernah ada bulan madu yang riil. Perlu mungkin ya, karena pada saat pacaran, semua terlihat selalu indah. Nah, situasi itu coba diraih lagi,” sahut Vina dalam sebuah acara di Jakarta, beberapa waktu lalu. Menjaga pernikahan Beberapa orang mungkin punya kebiasaan meluangkan waktu--dan anggaran-- untuk bepergian berdua saja dengan pasangan, tanpa mengajak anak. Tujuannya, membangkitkan rasa cinta yang mungkin sudah tak lagi kentara. Rupanya langkah ini tidak salah sama sekali. Psikolog ke-
luarga Prof Dadang Khawari berpendapat bulan madu disarankan dilakukan pasangan yang sudah lama menikah, tak hanya pasangan yang baru menikah. Dengan syarat, situasinya diusahakan semirip mungkin dengan bulan madu pertama. “Suasananya harus seperti bu lan madu yang pertama. Kata-kata manis disampaikan dan jangan omong soal kerjaan. Soalnya, ada yang bawa istri ke luar negeri niatnya mau berlibur, tapi dia malah sibuk dengan laptopnya dan mengurusi bisnisnya jarak jauh. Itu kan merusak suasana,” jelas Dadang, Selasa (5/4). Menurut dia, suasana yang tercipta dalam bulan madu atau liburan berdua bisa menjadi cara untuk menjaga hubungan pernikahan. Dari memperlancar komunikasi antara suami dan istri yang sering kali terkendala pekerjaan dan rutinitas sehari-
hari, sampai meredakan sifat mudah curiga. “Hubungan suami istri bisa hambar kalau tidak meluangkan waktu untuk bepergian berdua. Ibaratnya sayur tanpa garam. Suaminya sering tidak ada waktu untuk istri, tapi punya waktu untuk hal lain. Untuk orang lain. Ini bahaya karena kecurigaan mudah tersulut,” sambung dia. Kegiatan bulan madu, ujar Dadang, bisa dilakukan secara terencana ataupun spontan, tanpa batas umur pernikahan, karena hubungan pernikahan selalu menuntut perawatan. Perencanaan bisa dilakukan jika lokasi yang dipilih memang membutuhkan waktu dan persiapan. Jika lokasi yang dipilih untuk pergi berduaan dekat dengan tempat tinggal, kegiatan spontan bisa dipilih. “Sebaiknya direncanakan, memang. Misalnya ada libur hari Jumat dan Sabtu. Jumat
untuk anak-anak tapi Sabtu bisa dialokasikan pergi berdua meski hanya sekadar makan atau nonton. Namun, tentunya kalau ke luar negeri membutuhkan waktu yang lebih lama,” cetusnya. Perlu diagendakan Bulan madu untuk pasangan yang sudah menikah selama lebih dari 20 tahun, diutarakan psikolog keluarga Unika Atmajaya Anna Surti Ariani, perlu dilakukan untuk menyegarkan kembali hubungan. Usia pernikahan yang lama tak jarang membuat pasangan menderita sindrom kekosongan, terutama jika anak-anak me reka beranjak dewasa. Saat sindrom itu menyerang, pertengkaran keduanya tak jarang tersulut dan membuat suasana di antara keduanya tidak nyaman. Maka itu, bulan madu perlu diagendakan. “Biasanya pasangan ini kan
di sibukkan dengan urusan anak-anaknya. Saat anak-anak beranjak dewasa, kesibukannya sudah berkurang dan bisa menimbulkan kebingungan. Kalau sudah bingung, justru berantem. Malah saling tidak menikmati suasana rumah. Nah, mereka perlu untuk rekonsiliasi. Salah satu cara adalah bulan madu kembali,” ujar psikolog yang akrab disapa Nina ini. Perencanaan tetap perlu, jangan sampai niat untuk bersenang-senang rusak karena situasi eksternal tak mendukung. Nina sendiri membebaskan waktu bulan madu. “Terserah pada pasangan itu. Mereka kan sudah relatif bebas karena anakanak sudah besar. Kalau mau setahun sekali, anak-anak juga tidak protes. Ini saatnya untuk mereka menikmati hidup kembali,” pungkasnya. (M-3) miweekend @mediaindonesia.com
Menghidupkan Suasana Romantis BULAN madu untuk pengantin baru sudah pasti ditunggu. Namun saat tahun-tahun berlalu, usia pernikahan bertambah, romansa bulan madu pun sudah tak lagi terasa. Kesibukan sehari-hari, termasuk pekerjaan, lebih mendominasi kehidupan pasangan suami istri. Berikut beberapa kiat untuk menjaga suasana romantis dalam pernikahan, termasuk menjadwalkan bulan madu secara rutin, tak masalah jika pernikahan Anda berusia puluhan tahun. - Coba rayakan hari jadi pernikahan setiap tahun. Anda bisa pergi berlibur berdua saja. Atau sesekali, lakukan dengan sentuhan yang mengingatkan akan bulan madu pertama. Tak perlu pergi lagi ke Bahama, jika bulan madu Anda berdua ke sana, beberapa tahun silam. Coba rayakan saja di pantai terdekat, sembari membangkitkan kembali ingatan saat menikmati pantai Bahama berdua, pada bulan madu
pertama dulu. - Jadwalkan acara berdua saja bersama pasangan setidaknya satu malam dalam seminggu. Misalnya, menonton film berdua, makan malam berdua saja di tempat yang Anda sukai atau tempat yang penuh kenangan. Memanfaatkan waktu berdua merupakan cara terbaik untuk membangun suasana romantis, kapan saja. - Anda juga bisa menjaga harmoni hubungan dengan pasangan melalui hal-hal kecil. Sebut saja, memberi kejutan kecil. Tak perlu barang besar yang mahal. Anda bisa pulang ke rumah, misalnya, dengan membawa kue cokelat kesukaan pasangan, atau sekadar mengejutkan si dia dengan membawa sarapan kesukaannya di tempat tidur. Jadwalkan setidaknya dua kali seminggu tanpa aturan waktu yang bisa diduga. (Weddingnight.com/Wey/M-1)
KONSULTASI
Atasan Selalu Bersikap Negatif Pertanyaan: SAYA Atika, 35 bekerja di sebuah perusahaan swasta di Jakarta, selama sekitar 4 tahun ini. Secara bidang pekerjaan, saya cukup menikmatinya. Namun ada satu hal yang mengganggu, yakni karakter atasan yang saya pandang selalu negative thinking. Pernah, suatu hari seorang rekan kerja tidak masuk. Saya tahu benar dia memang jatuh sakit. Namun, si atasan kemudian menanyakan penyebab re kan kerja itu tidak masuk kerja. Dia seperti tidak percaya saat saya informasikan bahwa si rekan kerja sakit, bahkan dengan surat dokter. Komentar nya, “Ah, masa sakit sih. Kerjaan ju ga enggak terlalu banyak kan.” Atau suatu waktu saya per-
nah ditugaskan sendiri oleh si atasan untuk mengikuti sebuah pertemuan di gedung lain. Pertemuan memakan waktu seharian. Saya baru bisa kembali ke kantor (saya meninggalkan tas di meja kerja saya) sehabis waktu maghrib. Saat saya kembali ke meja kerja, si atasan malah menanyakan, “Kamu ke mana saja sih? Saya kira kamu kabur dari kantor sampai meninggalkan tas.” Saya tidak nyaman dengan komentar-komentar negatif yang hampir selalu dilontarkannya. Sejauh ini saya merasa masih mampu bertahan. Sayangnya, sudah banyak sekali rekan-rekan kerja selama saya bekerja yang keluar dari perusahaan ini. Salah satu faktor yang membuat me reka memutuskan keluar adalah karakter si atasan yang demikian.
kepada si atasan? Terus terang, saya ingin bisa mengutarakan ini kepada dia, tapi saya merasa gugup melakukannya, karena mau tak mau dia adalah atasan yang lebih senior. Adakah kiat untuk menghadapi atasan semacam ini, atau bisa membicarakan tentang ini dengan dia tanpa membuatnya marah? Terima kasih.
Saya memang hampir tidak bisa berbuat apa-apa, bahkan sekadar mengkritisi atasan, mengingatkannya bahwa sudah banyak karyawan yang keluar karena tidak tahan d e -
Atika di Jakarta Jawaban:
ngan karakternya. Ataukah memang saya bisa mengutarakan keluhan semacam ini
FREDY
BILA menganalisis apa yang disampaikan Ibu Atika, tampaknya atasan tersebut sering kali bersikap kurang percaya dengan informasi yang disampaikan staf. Suasana kerja tanpa kepercayaan dari atasan memang me-
rupakan suasana kerja yang kurang sehat. Namun rasanya saya menggolongkan taraf kekurangpercayaannya ini masih dalam kadar ringan sampai sedang saja. Karena bila menilik beberapa kasus antara atasan dan bawahan yang lain, misalnya atasan yang selalu menimpakan kesalahan kepada anak buahnya, atau selalu mencari-cari kesalahan dan kekurangan anak buah nya, atau atasan yang berkarakter sensitif. Dalam kasus-kasus tersebut, sehari-hari atasan hanya mengeluh dan marah-marah, terkadang tanpa alasan yang jelas. Tentu yang seperti ini lebih sulit diubah. Dalam menghadapi karakter atasan Ibu Atika, semoga lebih mudah. Caranya ya dicoba dan dicoba terus.
Carilah waktu si atasan tersebut sedang lega, sedang tidak banyak pekerjaan. Meskipun demikian ya tetap ada risikonya, yakni si bos tetap tidak suka menerima input dari stafnya. Bila ingin solusi paling ‘aman’, yaitu bersikap diam dan tetap bertahan, dengan harapan terjadi proses adaptasi. Bila suasana hati atasan sedang enak tentu akan mudah menerima input dari bawahannya. Semoga. (M-3) Dr Danardi Sosrosumihardjo, SpKJ Tim Konsultasi RS Premier Jatinegara, Jakarta Jika Anda ingin berkonsultasi, kirimkan pertanyaan ke e-mail
[email protected]
16
M etro tv highlights
minggu, 10 april 2011
19
MINGGU, 10 APRIL 2011
Jawara Desain
EVENT
Pertemuan Kedua Penuh Cerita
Tingkat ASEAN Kerja keras membawa prestasi yang membanggakan baginya. Padahal awalnya ia ikut lomba hanya iseng belaka.
MI/IIS
IIS ZATNIKA
K
OMPETISI olahraga sudah banyak kita temui, dari tingkat dunia sampai tingkat daerah. Namun, kalau kompetisi skill? Jarang kita dengar, ya. Padahal kompetisi skill tingkat dunia sendiri sudah ada dari sejak tahun 1940-an lo, namanya World Skill Competition, setara dengan Olimpiade. Di World Skill Competition, kemampuan atau skill yang dipertandingkan. Awalnya kompetisi skill diadakan karena Direktur Jenderal OJE (Organisasi Pemuda Spanyol) Mr Jose Antonio Elola Olaso, saat melihat pekerja yang terampil sangat kurang ketika itu. Dia lalu menggagas kompetisi untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam berkarya, terbukti kompetisi ini mampu memberi ide baru di dunia industri Spanyol ketika itu. Saat ini sudah ada 45 kategori skill yang dipertandingkan di World Skill Competition. Setiap peserta berlomba untuk mendapatkan emas, perak, dan perunggu. Medali yang didapat didasarkan penilaian atas karya peserta. Jadi memungkinkan bila ada lebih dari satu peserta yang mendapatkan emas, perak, maupun perunggu. Selain World Skill Competition, ada ASEAN Skill Competition untuk negara ASEAN. Terdapat 21 kategori skill yang dipertandingkan. Meski jarang kita dengar, sudah ada lo anak negeri yang bertanding di ASEAN Skill Competition, maupun World Skill Competition. Contohnya adalah Santo Unsri, mahasiswa Binus ini berjaya di ASEAN Skill Competition 2010 di Bangkok, Thailand. Santo mendapat emas pada bidang desain grafis. Aw a l n y a S a n t o t i d a k mengetahui kompetisi ini tingkat ASEAN, tapi Santo tetap antusias mengikuti setiap pelatihan panjang yang diberikan pihak kampus maupun pemerintah. Bayangkan saja, latihan yang diterima Santo lebih dari delapan bulan lo. Bukan cuma skill saja yang dilatih, melainkan juga mentalnya. Enggak tanggung-tanggung, latihan mentalnya ada yang seperti latihan militer. Santo bilang sih, latihan tersebut sangat berguna sebagai persiapan selama kita bertanding di negeri orang, jadi enggak gugup dan takut lagi meski lawan hebathebat. Meski sempat jenuh dengan latihan yang panjang, kerja
DOK EDDY SUKMANA
Nama : Santo Unsri
Kuliah : Desain Komunikasi Visual Universitas Bina Nusantara
Prestasi : Medali emas bidang desain grafis ASEAN Skill Competition 2010, Bangkok, Thailand
MOVE Maker Project terus berlanjut. Banyak teman-teman yang sudah menepati deadline dan tinggal menunggu karya mereka diterbitkan. Ingat enggak, pada 20 Maret 2011 adalah edisi perdana Move Maker Project tentang cheerleader. Di pertemuan kedua, di Jakarta dan Bandung, para peserta juga ditantang untuk melakukan presentasi. Tidak hanya menjelaskan apa yang mereka tulis, tapi juga berbagi suka duka perjalanan mereka mencari berita, lucu-lucu lo! Dari peserta Jakarta, si kembar Fajar Sulistyaningsih dan Fathimah Sulistyowati, punya cerita yang paling heboh. Mengangkat tema rumah sakit jiwa di RSCM, Salemba, Jakarta, mereka berdua sempat terkunci di dalam ruangan perawatan selama 30 menit. Kekhawatiran mereka terlihat ketika presentasi di kantor Media Indonesia, 26 Maret lalu. Lain dengan Siti Fatimah dan Randi Hari, peserta dari Bandung. Dengan mengambil tema anak jalanan, mereka mengabadikan kegiatan di jalanan. Ketika seorang nenek dengan cucunya yang sedang bekerja di jalan diambil sebagai objek foto, sang nenek marah-marah. “Walaupun sudah berusaha berbicara dengan beliau, akhirnya mereka memutuskan untuk tidak memakai foto tersebut, hehe,” kata Siti ketika presentasi di Imperium Hotel, Bandung, 2 April lalu. Para peserta Move Maker juga berdiskusi tentang tantangan media cetak dari Deputi Direktur Pemberitaan Media Indonesia Usman Kansong dan jurnalis foto dari Asisten Kepala Divisi Foto Media Indonesia Hariyanto. (M-2)
EKSIS
Teater SMAN 2 Pangkal Pinang
DOK PRIBADI
keras mahasiswa desain grafis visual (DKV) 2007 ini enggak sia-sia. Karyanya sempat dipuji juri karena penilaian objektifnya 100% benar. Saat bertanding, Santo sempat dicurangi lawannya. File karya desainnya sempat dirusak. Untungnya Santo masih memiliki file backup-nya. Nah, lo! Gimana ceritanya bisa ikut ASEAN Skill Competition? Awalnya saya ikut kompetisi itu cuma sekadar ingin mengetes kemampuan saya di bidang desain grafis. Jadi saya ikut kompetisi di area kampus saya dulu, kebetulan dosen juga menganjurkan saya untuk ikut karena usia saya memang memenuhi kriteria, yaitu di bawah 22 tahun. Ternyata saya lolos kompetisi di kampus, kemudian saya ikut yang tingkat nasional. Tahu kompetisi ini dari mana? Saya tahu dari kampus dan dari website-nya, tapi awalnya saya tidak tahu itu kompetisi apa. Setelah itu, di kelas, dosen saya menyuruh saya dan beberapa orang teman ikut. Sebenarnya sih agak lucu juga karena saya pikir yang disuruh dosen saya hanya sekadar tugas, karena awal-
nya kami disuruh membuat portofolio, tapi ternyata itu dikirimkan untuk diseleksi. Bagaimana sih tahapan kompetisi ini? Untuk yang desain grafis, kami mengirimkan portofolio untuk diseleksi, ada tiga orang dari Binus yang lolos seleksi, saya salah satunya, karena portofolio saya dapat juara kedua. Dari Binus, kami dibimbing Kementrian Tenaga Kerja dan Kementrian Pendidikan Nasional. Tiga orang dari Binus dilatih dulu selama tiga bulan, untuk dilombakan kembali dengan tiga orang pelajar. Setelah itu, dipilih tiga orang, kemudian kami dilatih lagi selama delapan bulan untuk dipersiapkan sebagai peserta ASEAN Skill Competition. Hanya dua dari tiga yang terpilih yang pergi ke Thailand, yang satu lagi hanya sebagai cadangan. Latihan delapan bulan! Gimana rasanya? Ada dua kali latihan militer, bentuknya outbond untuk melatih mental kami, latihan ini bertujuan agar kami tidak gugup saat kompetisi di Thailand. Selain latihan mental, skill
kami juga dilatih, bentuknya latihan soal-soal desain grafis, bimbingan untuk menemukan ide, dan memecahkan masalah, juga latihan menggunakan peranti lunak. Bagaimana suasana kompetisi di Thailand? Kompetisinya selama tiga hari, bertanding dengan 12 peserta dari negara Asia Tenggara. Waktu itu saya sempat down karena sempat dicurangi, file saya dirusak saat sedang makan siang. Saya panik waktu itu, untungnya saya punya backupnya. Saya ingin marah sih waktu itu, tapi karena di negara orang, enggak enak juga kita ribut-ribut! Tantangan lain? Dari segi mental, karena waktu untuk menyelesaikan soal-soal itu mepet banget. Saya harus membuat poster, empat buah shortcard dan stencil dengan tema anak-anak korban perang dalam waktu hanya 5,5 jam dan harus menyerahkan hasilnya yang sudah dicetak. Bagaimana sistem penilaian di kompetisi ini? Ada yang subjektif dan objektif. Untuk penilaian subjektif berdasarkan voting para
juri, berupa nilai rata-rata dari juri atas ide dari karya kami. Untuk penilaian objektifnya dinilai dari karya kita apakah sudah memenuhi persyaratan yang tertulis di soal, misalnya ukuran posternya harus pas. Kebetulan saat penilaian objektif karya saya 100% benar. Sampai-sampai saat penilaian juri dari negara lain tanya saya sekolah di mana dan sekolah desain grafis di Indonesia itu bagaimana? Itu sih yang membuat saya bangga, ternyata kerja keras saya dinilai baik oleh orang luar. Harapan ke depan? Saya ingin sekolah desain lagi di Jepang, karena saya memang suka gaya Jepang yang out of the box. Selain itu, saya sebenarnya masih ingin mengikuti kompetisi, kalau bisa sampai ke tingkat World Skill Competition. Sebenarnya saya memenuhi syarat untuk ikut kompetisi pada 6-9 Oktober ini di London, tapi dari pemerintah Indonesia tidak mengizinkan karena background saya bukan SMK. Padahal nih, syarat untuk mengikuti World Skill Competition adalah mereka yang juara di ASEAN Skill Competition! (*/M-5)
MI/ADINDA ASA
DOK DIAN SARY
REBO Kasan, kata ini agaknya asing di telinga kita. Namun, SMAN 2 Pangkal Pinang justru menggunakan istilah Rebo Kasan untuk judul teater mereka di Festival Lomba Seni Siswa Tingkat Nasional (FLS2N). Rebo Kasan adalah cerita rakyat dari provinsi Bangka Belitung. Istilah ini dipakai penduduk setempat sebagai hari yang harus disucikan atau tidak boleh dilanggar. Konon menurut ceritanya bila dilanggar akan mendatangkan bala atau bencana bagi si pelanggar. SMAN 2 Pangkal Pinang tidak terlihat canggung memainkan cerita rakyat ini pada FLS2N di Surabaya tahun lalu, padahal banyak peserta dari provinsi lain yang memainkan cerita rakyat yang lebih populer. Itu karena mereka sudah sering berlatih di bawah asuhan Kusdiarsari. Menurut Kus, anak-anak binaannya tergabung dalam ekskul seni di SMAN 2 berlatih setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 16.00. Ekskul seni di sekolah ini tidak hanya teater saja, tapi ada juga tari dan paduan suara. “Tahun lalu sekolah kami menang juara 1 tari tingkat kota, waktu itu kami bawakan tari Campak dan Dambus,” ujar Kusdiarsari. Untuk regenerasi, siswa ekskul seni, setiap tahunnya banyak yang berminat untuk bergabung. Menurutnya, setiap siswa di SMAN 2 Pangkal Pinang wajib memilih satu ekstrakulikuler. (M-2)
Dari Otak untuk Perut
D
unia entertainment yang meriah, media yang dinamis, dan bidang teknologi yang menjanjikan masa depan, semuanya masuk daftar karier ataupun bisnis yang menjanjikan. Bidang-bidang lain, yang sebenarnya dekat dengan kehidupan kita sehari-hari, yang masuk kebutuhan pokok, justru kerap luput dari perhatian kita. Contoh terdekatnya ya dunia makan-memakan.
Kita setiap hari menyantap makanan dan pada waktu tertentu menjadikan acara makan-makan sebagai hiburan yang menyenangkan. Tapi, kita kerap tak menghiraukan orangorang di belakangnya. Para bartender yang meracik minuman kita, barista yang membuatkan kopi yang superenak, juga chef yang bekerja keras di dalam sana buat menyajikan beraneka makanan yang enggak
cuma enak, tapi juga cantik. Belum lagi kalau alurnya kita tarik makin lebar, ada anak-anak muda yang niat betul menjadikan dunia dapur sebagai bisnis mereka. Maka, mereka pun melakukan riset, berkunjung dari satu resto ke resto lain untuk mendapatkan ide, juga tak kenal lelah menginovasi resep untuk mendapatkan menu terbaik. Dunia ini sama menariknya dengan bidang-bidang lain yang
lebih dulu populer sebagai pilihan profesi dan bisnis yang menjanjikan. Mereka yang menggelutinya juga tak kalah serius. Karena tantangan yang mesti dihadapi juga tak mudah. Kendati urusannya tak jauh-jauh dari perut, upaya yang mesti dilakukan juga tak main-main. Ada inovasi yang mesti dilakukan, riset yang mendalam, eksperimen terus-menerus, serta pelayanan sepenuh hati! (M-2)
ur o y r o f “Eat od o F . l u o s !” e f i l r o f yawinata
sha Sur
ar Host: M
LIVE INTERAKTIF, KAMIS, 14 APRIL 2011 20.00-22.00 WIB ON 101.4 TRAX FM
18
MINGGU, 10 APRIL 2011
Dari Tradisi Lahir Prestasi
Benjang
Agus Hidayat Mahasiswa Manajemen Komunikasi Fikom Unpad BAGI Anda penyuka olahraga tradisional, Ujung Berung bisa menjadi tempat menarik untuk dikunjungi. Selain dikenal sebagai basis musisi underground, daerah yang akrab disebut Uber ini juga memiliki kebudayaan tradisional unik. Namanya benjang. Menurut sejarah, benjang adalah permainan tradisional mirip olahraga gulat. Awalnya benjang sering dimainkan sebagai ungkapan rasa syukur. Setelah panen, biasanya olahraga ini dimainkan, di tempat yang seadanya. Benjang berasal dari bahasa Sunda. Sebagian mengartikannya sebagai Âsilih benyengÊ atau saling tarik dan genjang banting. Ada pula yang mengartikan Âsilih benyeng antarbujangÊ atau saling tarik antarpemuda. Mayoritas pelaku benjang memang kaum Adam.
Gulat Asli Tanah Sunda GULAT ANAKANAK: Dua
ANTARA/AGUS BEBENG
Tradisi, olahraga, dan atraksi membaur jadi satu di kesenian benjang. Permainan gulat dari tanah Sunda. Dhiora Bintang Mahasiswa Fakultas Bisnis Manajemen Universitas Widyatama
S
I IAPA yang tidak kenal smackdown? k Olahraga gulat dari O Barat itu sempat poB puler di Indonesia. p Demam smackdown D menjangkiti anak m muda. Nama seperti Big Show, The Rock, dan Undertaker jadi idola. Televisi ramai menyiarkan sebelum disetop karena menuai protes. Padahal Indonesia punya olahraga gulat sendiri. Gulat dari Indonesia itu bernama benjang.
Saat ini benjang menjadi seni atraksi yang menarik. Menurut Andang, rangkaian pertunjukan benjang di mulai dari benjang laran, topeng, dan gelut. Benjang laran jadi media informasi pada masyarakat bahwa akan ada event. Dilanjutkan dengan benjang topeng yang penuh nuansa magis. Kelakuan pemain benjang yang menggunakan topeng di luar nalar manusia. Andang menuturkan di suatu event, pemain benjang bak kerasukan dengan menangkap ikan di kolam. “Pak Dada (Wali Kota Bandung) sampai kaget dan bilang minta di kolam saya,” kata Andang dengan mimik serius. Atraksi itu ditutup benjang gelut (gulat). Para pemain benjang bergulat beralas tanah. Tidak ada acara timbang badan. Maka pemain seberat 70 kg pun bisa melawan 50 kg. Para jawara desa ini ditempa karena
Alat berjuang Benjang telah muncul sejak abad 18. Budaya gulat Eropa menginspirasi kelahiran benjang. Pada masa itu, benjang kental dengan corak islami. “Ada tetabuhan yang berasal dari budaya Islam,” kata peneliti benjang, Andang Segara. Di era kemerdekaan, benjang jadi alat perjuangan. Benjang jadi sarana terselubung latihan fisik para pejuang. “Ujung Berung adalah basis para pahlawan di Kota Bandung,” kata Andang. Tidak mengherankan jika Ujung Berung sebagai kota kelahiran benjang menjadi pusat para pejuang.
CREATIVE MOVE
Demam Fixie Karya Robi Taufikurohman Mahasiswa Ilmu Kesejahteraan Sosial Universitas Padjadjaran, penyuka gambar dan dunia Literasi KOMIK ini dibuat menggunakan pensil dan pulpen. Background dibuat dengan Photo Effect Studio, texture effect with ancient photo. Terinspirasi dari demam sepeda fixie. Di mana-mana sepeda tanpa rem berwarna ngejreng, setang pendek, dan pelek aneka ragam ini menjamur. Berbagai komunitas sepeda yang bisa dikayuh majumundur ini muncul di kota-kota besar di Indonesia. Kegiatannya beragam, mulai dari jalan malam bareng, berbagi informasi, sampai beraksi dengan trik. Komik ini mempelesetkan fixie yang diadopsi becak sampai odong-odong. Tentu, dengan warna ngejreng dan aneka trik. (M-2)
kondisi semisal menimba air hingga mengangkut padi. Namun, tak berarti bermain benjang tidak memiliki teknik. Teknik benjang terdiri dari nyentok (hentak kepala), dangkekan (piting), dan hapsay (ngagebot/membanting). Ditelan zaman Benjang seperti budaya lokal lain harus bisa survive menahan gempuran budaya asing. Warga Sunda sendiri kini mulai asing dengan benjang. “Saya baru mendengar benjang tapi saya belum lihat,” kata Ria Handayani, mahasiswi yang tinggal di Ujung Berung. “Benjang itu budaya tua sehingga kami yang lahir di zaman ini belum mengenal benjang,” cetus Ria. Rangga, mahasiswa Fikom Unpad, juga punya pendapat senada. Mahasiswa yang bermain benjang sejak umur 5 tahun ini berpendapat, “Ini karena pengaruh budaya dari luar,
Biodata penulis Dhiora Bintang, mahasiswa Fakultas Bisnis Manajemen
DOK. PRIBADI
Universitas Widyatama, Bandung, 21. Penulis buku Crazmo dan CJR. Mendapat award sebagai penulis muda harapan dari Menteri Pemuda dan Olahraga. Menulis artikel di Media Indonesia, Pikiran Rakyat, dan Seputar Indonesia serta menjadi student annoucer di RRIM Bandung.
Agus Hidayat, mahasiswa Manajemen Komunikasi Univer-
sitas Padjadjaran, Bandung, angkatan 2007. Aktif sebagai penulis freelance di berbagai surat kabar lokal dan nasional serta bloger di http://agushdyt.wordpress.com/. DOK. PRIBADI
anak bermain gulat (benjang) di kampung Ujung Berung Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/4). Benjang merupakan olahraga yang paling populer di Ujung Berung. Selain sebagai tradisi benjang merupakan sarana pembibitan putra daerah dalam olahraga gulat.
budaya Sunda kurang diminati. Pergelaran benjang mulai berkurang,” kata Rangga. Namun, menurut Andang eksistensi benjang kini justru menyebar. Tercatat ada 92 paguyuban benjang di Jawa Barat. “Kini benjang tidak hanya di Ujung Berung, tapi juga di Sukabumi, Garut, dan Indramayu,” papar Andang. Namun, Andang mengakui eksistensi benjang redup di Ujung Berung karena kota ini kini jadi metropolis yang dihuni banyak warga pendatang. Bermain benjang terkadang didorong rasa iseng. Bermula dari mengikuti ajakan lingkungan sampai keterusan. Adin, ketua paguyuban benjang Mekar Jaya menggeluti benjang karena tradisi. Pria yang akrab disapa Mbah Adin ini mengungkapkan, “Ini karena permintaan orang tua untuk menjaga tradisi.” Mbah Adin berhasil menjadi juara 2 dalam festival budaya Indonesia tahun 1988 di Taman Ismail Marzuki. “Abah membawakan tari topeng benjang di festival itu,” kata t Mbah Adin. M Andang menuturkan, profesor Jepang pernah meneliti benjang. J “Dia pakai bahasa Jepang, saya pakai “ bahasa Indonesia,” katanya sambil b tertawa. Orang dari Inggris, Korea, t dan Amerika juga bertandang ke d Indonesia untuk mempelajari seni I benjang. Nama benjang telah diangkat b ke k panggung internasional. Utusan budaya RI pernah keliling Eropa b menampilkan seni benjang. Maka kem timbang bermain smackdown yang tert bukti memakan korban, lebih bagus b generasi muda bermain smackdown g ala a Indonesia. Ya, benjang! Main-main jadi bukan main! (M-2) j
Olahraga prestasi Perlahan tapi pasti, benjang, yang dulunya hanya permainan di kampung, telah menjadi seni pertunjukan. Sebab, selain olahraga gulatnya sendiri, dalam praktiknya benjang sering ditampilkan dengan beberapa kesenian pengiring. Seperti tetabuhan alat musik tradisional, nyanyian, dan ibingan atau tarian. Karena itu, tidaklah mengherankan jika kesenian yang lahir di abad ke-18 ini sering ditampilkan di berbagai pertunjukan. Baik di acara pernikahan, sunatan, maupun kegiatan lainnya. Sampai sekarang pun masih banyak yang menanggap benjang dalam acara hajatan. Lebih jauh, benjang kini telah mengalami metamorfosis. Selain sebagai seni pertunjukan, benjang juga telah menjadi salah satu cabang olahraga unggulan Ujung Berung. Namun, karena saat itu benjang masih termasuk kategori olahraga tradisional, untuk dapat bermain di kejuaraan profesional, sering kali benjang ini dikategorikan pada olahraga gulat.
ANTARA/AGUS BEBENG
Pertandingan benjang sendiri baru dimulai secara profesional setelah kesenian tersebut berada di bawah binaan Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI).Biasanya pertandingan tersebut digelar setiap tahun dalam acara Gebyar Benjang, atau yang dulunya bernama Festival Ujung Berung. Banyak di antara atlet benjang ini yang kemudian direkrut menjadi pegulat profesional. Menariknya, di berbagai kejuaraan akbar para atlet tersebut telah banyak menorehkan prestasi yang cukup gemilang. Abdul Gani adalah salah satunya. Tercatat, pria yang dari kecil sudah bergelut di dunia benjang ini sempat meraih medali emas dalam Pekan Olahraga Nasional (PON), antara 1967 hingga 1988. Selain itu, beberapa atlet lain yang juga berprestasi adalah Tohidin, juara benjang anak-anak pada 2000; Wanila, peraih medali perunggu Pekan Olahraga Daerah (Porda) Karawang 2006; Karma, perak Porda Karawang 2006; Fahmi Gunawan, perak Asian Beach Games 2008; dan Hendri Sapta, perak Porda Kaltim 2008. Berbeda dengan olahraga kebanyakan, sebenarnya tidak ada pembinaan istimewa. Biasanya para atlet yang masuk di kejuaraan profesional adalah mereka yang berprestasi dalam benjang. Oleh karena itu, dengan kondisi demikian, tidaklah berlebihan jika kita menyebut benjang ini sebagai ‘pabrik’ atlet gulat profesional. Kamu mau coba? (M-2)
20
MINGGU, 10 APRIL 2011
FUN WITH ENGLISH
FOLKLORE
FROM
SUARA ANAK
SOUTH KALIMANTAN
The Legend of Batu Hapu Cave
I
N Tapin, South Kalimantan, there is a tourist destination. There is a cave and people name it Batu Hapu Cave. Local people say that there is a legend how the cave was made. Do you want to know the story? Read on! There was an old woman who lived with his only son. The woman’s name was Nini Kudampai and her son’s name was Angui. They were really poor. Angui was still a kid. He was kind and very helpful. His father died when he was a baby. Though he was very young, he behaved like an adult. He knew he had to help his mother to earn a living. And that made his mother loved him very much. Angui had three pets. They were a white pig, a white dog, and a white cock. He liked playing with them after helping his mother. It was a beautiful day when Angui was playing with his three pets. A rich merchant was passing Angui’s house. He stopped and paid attention to the kid. He liked Angui very much. He asked some people about Angui. And when he knew that Angui came from a poor family, he wanted to adopt Angui.
The rich merchant came to Angui’s house. He talked to Nini Kudampai. He told him that he wanted to adopt Angui. He promised that he would let Angui go home and live with her after Angui was adult. And he also promised that he would give Angui a good education. Nini Kudampai was so touched. She was in a big dilemma. She was happy that her only son would get a good education, however she was also sad that she would not see her son anymore. She agreed with the merchant’s plan. She let him adopt her son. With a big ship, the merchant and Angui sailed to the city. He raised Angui very well. He sent Angui to the best school. And he also thought him how to do business. Angui was smart. He could understand everything very fast. The merchant was very happy. He slowly gave some of his business to Angui. And Angui paid the trust by giving the merchant a lot of profit. Angui was adult, the rich merchant planned to give all his business to Angui. However the rich merchant asked Angui to get married before he could receive the entire merchant’s business. And Angui agreed. Angui had fallen in love with a girl. He knew it was time for him to get married, especially when the merchant had promised to give him all the business. He did not waste much time. Angui proposed the girl and the girl happily accepted him. Angui and his wife were very happy. Also, they were very rich. The merchant remembered his promise to Nini Kudampai. He told Angui to go home. But Angui refused. The merchant then reminded Angui about his promise. His wife also asked Angui to go to his hometown. Angui gave up. He asked his crew to prepare his ship. They would sail to Tapin. The news spread very fast. People were talking that Angui would go back home. His mother finally heard the news also. She brought Angui’s pets, the white pig, the white dog, and the white cock. Nini Kudampai was standing at the harbor. When she saw Angui, she called out his name. Angui saw his mother. She looked very old and shabby. He was ashamed. His wife asked him who the old woman was, but he said that he did not know her. He then asked his crew to continue sailing. The ship did not stop. Nini Kudampai was so sad, and she was also very angry. She cursed Angui for ignoring her. She had been waiting for her son to come back. And when he arrived, he ignored and did not want to admit her as his mother. God heard the old woman’s pray. Suddenly rain fell down heavily. Thunder attacked the ship. It turned upside down! The ship finally stranded. Slowly the ship changed into a big stone. Later, the big stone slowly changed into a cave. People then named the cave as Batu Hapu Cave. CAKSONO
SETIAP 2 April, seluruh dunia memperingati Hari Autisme Internasional. Media Anak merayakannya dengan mengundang teman-teman kita yang istimewa ini berbagi cerita tentang serunya bersekolah, guru-guru yang baik dan teman-teman mereka yang seru. Mereka bersekolah di SD Global Mandiri, Cibubur, Depok. Simak ya!
Mau Jadi Dokter Autisme Alvindo Geovani Sinulingga, 13, Kelas 6 DI kelas 6, teman-teman aku baik-baik dan tidak sombong. Mereka suka mengajakku mengobrol dan bermain. Temanteman suka memberi aku motivasi dan membantu saat aku kesulitan dalam belajar. Aku mempunyai guru kelas dan juga guru pendamping yang sangat baik, ramah, dan tidak sombong, namanya Mr Wawan, Ms Santi, dan Ms Anggi. Mereka semua adalah guru yang aku banggakan, karena mereka aku mendapat banyak ilmu. Kalau aku naik ke kelas VII, aku juga ingin tetap bersekolah di sini. Aku mempunyai cita-cita, kalau aku sudah besar nanti ingin menjadi dokter ahli autisme.
Ikut Tryout dan Ujian Praktik Marcellinus Evan Priyono, Kelas 6 AKU senang mendapat guru dan teman-teman yang baik. Selama kelas 3, aku masih takut berenang dan tidak mengikuti field trip sesuai kegiatan kelas 3. Di kelas 4 guruku bernama Ms Pieka dan Mr Aviv serta guru pendamping Ms Novi, mereka yang membimbing aku saat belajar. Aku sudah banyak berkomunikasi dengan teman-teman dan menjawab pertanyaan. Di kelas 5, temanteman tambah banyak, aku makin senang sekolah. Sekarang aku sudah di kelas 6. Aku berharap bisa lulus dengan nilai memuaskan.
Kelas Inklusi Vanissa Destia, Kelas 6 SAYA sudah kelas 6 dan mau mengikuti ujian akhir nasional pada Mei mendatang. Guru-guru telah membantu dalam belajar di dalam maupun luar kelas. Saya senang dengan para guru yang telah membantu agar dapat lulus memasuki kelas inklusi di kelas II. Selama di kelas inklusi, saya mempunyai banyak teman yang membantu belajar berkomunikasi dan sosialisasi. Saya berteman dengan Adrian, Della, Sarah, Ihsan, Jonathan, dan banyak lagi. Saya sedang menghadapi ujian persiapan dengan tenang tanpa melamun selama mengikuti pelajaran.
Jadi Pencipta Alat Elektronik Firmansyah Dimas P, Kelas 6 AKU adalah orang yang paling baik. Setiap hari kalau di rumah, aku suka menonton tv dan makan. Di sekolah aku mempunyai banyak teman. Teman-temanku sangat baik. Aku mempunyai guru yang sangat baik hati dan ramah, namanya Mr Rizal, Ms Nina, dan Ms Anggi. Mereka selalu mengajarkan aku dalam hal-hal yang baik dan aku banyak mendapat ilmu dari mereka. Mereka baik hati. Kalau besar nanti, aku ingin menjadi seorang pencipta alat elektronik dan media, karena sangat menarik dan seru. (M-2) FOTO-FOTO: DOK PRIBADI
RAGAM LUKISAN
Cerita dari Teman Istimewa Kita
PUISI Uang Receh Uang, engkau sangat berguna Bila aku mengumpulkan kau bertambah banyak Bila engkau bertambah banyak aku membeli sesuatu Sesuatu yang berguna Walaupun engkau kecil dianggap remeh Walaupun engkau kecil dibuang orang Tetapi nilaimu yang kecil bila dikumpulkan akan bertambah banyak Dan menjadikanmu sangat berguna
Bemo Tua Getarannya merontokkan tulang iga Suaranya mengoyak daun telinga Asap knalpotnya perih di mata Angkutan tua masih dipaksa kerja Terpinggirkan tetap diperlukan juga Mulai tersia diusir dari Ibu Kota Oh, kasihan nasib pengemudinya Azarine Pandita Widyadhara Kelas 5 SDN Menteng Atas 02 Pagi Jakarta Selatan
BERTEMU SAHABAT Vanessa Yofania Kelas 4 SD, Tarsisius II, Jakarta
PENGGEMBALA SAPI Qonita Nida Khofiyya, 7 tahun Kelas 1-B SD IT Nurul Fikri Kebon Agung, Sukodono Sidoarjo Jawa Timur
INFO Jika kamu suka menggambar dan menulis puisi atau cerpen, kirimkan karyamu ke Media Anak, Jl Pilar Mas Raya Kav A-D, Kompleks Delta Kedoya, Jakarta Barat. Kalian juga bisa mengirimkannya dalam bentuk soft copy dengan cara di-scan atau difoto. Lalu kirim ke
[email protected]. Tersedia bingkisan menarik buat kamu. Jangan lupa untuk mencantumkan identitas, alamat dan nomor telepon kalian, ya! Gabung juga di Fan Page Pacebook Media Anak
E KSPLORASI
22
MINGGU, 10 APRIL 2011
DO YOU KNOW
Telur Hijau dan Salamander
Pemanas Bumi yang Berbahaya Jejak Pertama
Bunga Cangkir Tertua
INI mungkin terdengar seperti di cerita dongeng anak-anak terkenal, yaitu mengenai kisah telur hijau salamander tutul. Salamander tutul atau Ambystoma maculaSCIENCEMAG tum mengerami telurnya pada sebuah kolam setiap musim semi, dari awal hingga akhir musim di Amerika Utara. Kantong-kantong telur yang tampak seperti agar-agar berwarna putih pualam tersebut segera berubah warna menjadi hijau sebagaimana alga yang berfotosintesis, tumbuh di sekitar embrio yang sedang berkembang dan menjadi sampah. Sebagai gantinya, embrio tersebut menikmati oksigen yang diproduksi alga. Dengan menggunakan kamera jarak jauh, para peneliti mendeteksi alga fluoresensi (gambar utama) di dalam salamander yang sedang tumbuh. Ini adalah kasus pertama alga hidup bersimbiosis di antara vertebrata.
ASAP putih dari pesawat jet yang meninggalkan jejak dapat memanaskan Bumi lebih daripada emisi karbondioksida pesawat biasa. Beberapa kalangan meSCIENCEMAG nyebutnya sebagai uap kristal, yang mengeras dari pembuangan pesawat dan menyebar di langit. Sebuah perhitungan yang dapat mengestimasi bentuk dan kepadatan dari asap pesawat jet tersebut menyatakan bahwa 6% dari bagian timur Amerika Utara dapat tertutup awan buatan manusia tersebut. Di Eropa bagian tengah, langit yang tertutup bisa mencapai 10%. Seperti awan tipis alamiah lainnya, asap pesawat jet tersebut menutup pembuangan radiasi inframerah dari permukaan Bumi. Perhitungan rata-rata seluruh dunia, asap yang menyebabkan langit seperti mendung tersebut menangkap 31 miliwatt energi per meter lebih banyak.
DARWIN menyebut asal usul bunga-bungaan sebagai ‘misteri yang mengerikan’. Mereka muncul dalam catatan fosil dan langsung tumbuh dalam jumlah banyak dan bervariasi, memunculkan sebuah masalah untuk teorinya. Penggalian fosil baru di daerah timur laut China, di Nature dapat menjelaskan kontradiksi nyata. Bunga-bungaan SCIENCEMAG purba, Archaefructus liaoningensis, menyerupai bunga cangkir di masa kini, dengan batang yang ramping dan tiga buah daun telinga. Penemuan ini mendorong kembali ke masa ketika bunga-bungaan didiversifikasikan sekitar 127 juta tahun lalu, pada masa awal periode Crestaceous. Itu beberapa juta tahun lebih awal daripada yang Darwin perkirakan. Ia menyatakan bunga-bunga tersebut tidak lagi mengalami evolusi seperti yang dia sangka. (Sciencemag/*/Ghp/M-1)
TIGA ratus juta tahun silam, sebuah serangga terbang tergelincir jatuh ke tanah berlumpur dan diabadikan dengan diawetkan sebagai sebuah jejak dengan panjang 3,5 SCIENCEMAG sentimeter. Dari posisi kakinya, lengkungan perutnya dan tiadanya jejak sayap, para peneliti menduga bahwa jejak tersebut dibuat sebuah capung purba yang memposisikan sayapnya ke atas ketika beristirahat. Dikumpulkan di Massachusetts bagian tenggara, fosil tersebut adalah cetakan seluruh tubuh dari serangga terbang tertua yang diketahui keberadaannya, seperti yang dalam laporan tim peneliti yang dipublikasikan secara online baru-baru ini di Proceedings of National Academy of Sciences. Kemampuan serangga masa kini dalam terbang rendah di permukaan air adalah pemikiran yang akan menjadi penemuan modern.
NATURE
Bakau Penyimpan Karbon
P
OHON bakau tropis mempunyai kemampuan menyimpan karbon dioksida yang lebih baik daripada pohon di hutan lain, meskipun hutan (bakau) itu hanya dihitung 0,7% dari total area hutan tropis. Bakau tumbuh di tempat manusia ingin hidup, sepanjang garis pantai di daerah tropis, dan area mereka sebenarnya cukup luas. Namun, sejumlah lahan tempat bakau tropis tumbuh, menyusut 30% sampai 50% sepanjang 50 tahun terakhir. Pembangunan pesisir, agrikultur, dan panen berlebihan semuanya berkontribusi pada deforestasi bakau. Meningkatnya permukaan air laut yang diprediksi pada abad ini juga merupakan sebuah ancaman. Selain menyimpan karbon, hutan bakau bertindak sebagai tempat pembibitan ikan, penahan sedimen, pemroduksi serat, dan pelindung habitat dari badai dan tsunami. Bakau menyimpan karbon secara efisien di lokasi mereka di zona pasang-surut, tempat akar mereka sering sekali terendam air laut. “Mereka membuat sistem perakaran yang lebih rumit agar tetap bernapas meskipun pada saat pasang datang,” kata Daniel Donato, peneliti dari Departemen Pertanian Dinas Kehutanan AS dan penulis utama pada jurnal Nature Geoscience.
Kompleksitas yang sama ini menahan sedimen yang datang dari sungai. Pada sebagian besar hutan, sedimen jenis ini beserta sampah akan membusuk dengan cepat. namun di hutan bakau pesisir, tidak cukup oksigen untuk menghancurkannya sehingga lebih lambat. Pembusukan yang lambat berarti lebih banyak karbon dioksida yang disimpan. Para peneliti sebelumnya mempelajari pada tingkat mana bakau dapat menyerap karbon. Penelitian termutakhir melihat pada seberapa be sar bakau bisa menyimpan karbon di dalam pohon, pada sistem akar mereka, dan pada pengomposan tanah yang lambat di sekitarnya. Untuk mengetahui hal ini, Donato dan timnya mengunjungi 25 hutan bakau yang tersebar dari Delta Sungai Gangga di Bangla desh sampai Mikronesia di Pasifik Barat, dan dari Peninsula ISTOCKPHOTO Malaya di Asia Tenggara sampai Australia sebelah utara. Bakau tumbuh di 118 negara, tetapi daerah yang peneliti pilih mempunyai area bakau dan memiliki diversitas terbesar. Mereka memastikan berapa banyak total karbon yang disimpan oleh pohon ini dari udara dengan mengukur besaran pohon pada lantai hutan. (ABC.net/Ghp/M-1)
BIOTEK
Membersihkan Nuklir dengan Alga
K
EMAMPUAN organisme untuk memisahkan strontium dari kalsium bisa bermanfaat untuk mengurangi pencemaran limbah nuklir. Alga yang hidup di air tawar berguna untuk membersihkan air setelah terjadi gempa seperti kebocoran reaktor nuklir di Fukushima, Jepang. Para ilmuwan menyatakan hal ini pada pertemuan American Chemical Society di Anaheim, California. Alga, dengan nama latin Closterium moniliferum, dikenal para ahli mikrobiologi karena bentuknya yang istimewa, kata Minna Krejci, ilmuwan dari Northwestern University di Evanston, Illinois. Berbentuk bulan sabit, atau huruf C, Moniliferum ini tertangkap kamera Krejci pada saat ia memisahkan strontium dari air, menyimpannya dalam bentuk kristal yang terbentuk dalam susunan subselular, disebut vakuola. Strontium memiliki sifat dan ukuran yang sangat mirip dengan kalsium, sehingga dalam proses biologinya dapat dengan mudah memisahkan kedua unsur tersebut. Seperti diketahui, strontium tipe 90, merupakan isotop yang sangat berbahaya karena dapat meresap ke dalam susu, tulang sumsum,
darah, dan jaringan lainnya, tempat yang bila terkena pancaran radiasi akan memicu penyakit kanker. “Inilah yang menyebabkan strontium-90 menjadi senyawa yang berbahaya dan berisiko bagi kesehatan selama 100 tahun pertama atau lebih setelah meninggalkan reaktor,” kata Krejci. Sayangnya, sampah reaktor dan tumpahan yang tidak disengaja dapat meningkatkan kandungan kalsium menjadi 10 miliar kali lebih banyak jika dibandingkan dengan strontium. Dengan kondisi ini, sulit membersihkan air dari strontium tanpa membuang kalsium berbahaya yang berjumlah banyak itu. “Kami membutuhkan metode yang sangat efisien dan selektif untuk memisahkan NATURE.COM kedua unsur itu,” kata Krejci. Penelitian yang dilakukan Krejci sejauh ini terfokus pada proses menghasilkan kristal. Barium dan strontium merupakan larutan yang relatif rendah mengandung larutan sulfat sehingga bila ada barium dan strontium yang memasuki vakuola dapat dengan mudah mengendap dan membentuk kristal. Cara itu diharapkan dapat membersihkan sampah nuklir, atau tumpahan bahan radioaktif. (Nature.com/Ghp/M-1)
LENSA BISNIS Hotel Carrcadin Terima Penghargaan
Pemecahan Rekor Dunia di Bidakara
HUT Prime Plaza Hotels & Resorts
HOTEL Carrcadin, salah satu jaringan KAGUM Hotel, menerima penghargaan Bandung Heritage Award, pada 26 Februari 2011. Penghargaan itu diterima langsung oleh Hendry Husada selaku pemilik hotel. Bandung Heritage Award diberikan Paguyuban Pelestarian Budaya Bandung (Bandung Heritage) seiring momentum perayaan Bandung Heritage dan perayaan HUT ke-200 Kota Bandung. Penghargaan itu diberikan kepada para pemilik dan/atau pengelola kawasan dan bangunan cagar budaya di Kota Bandung yang dianggap turut berupaya melestarikan dan mengembangkan kawasan dan/atau bangunan cagar budaya dengan baik serta sesuai dengan prinsip-prinsip kelestarian.
BIDAKARA Wedding Expo selalu konsisten menampilkan acara-acara dan program-program yang bermutu, inovatif, mendidik, serta menarik untuk calon pengantin ataupun pengunjung. Bidakara Wedding Expo-6 akan dimeriahkan dengan pemecahan rekor dunia Muri Giant Twisted Bread Sandwich sepanjang 220 meter. Acara itu merupakan sesuatu yang eksklusif. Oleh karenanya, Management Hotel Bidakara, khususnya Food & Beverage Department, merealisasikan harapan dengan mempersembahkan Giant Twisted Bread Sandwich hasil kreasi para superchef. Demo masak itu digelar atas kerja sama dengan Puspa Cathering, Yvonne’s Cathering, dan Sono Kembang Cathering.
PRIME Plaza Hotels & Resorts merupakan sebuah jaringan perhotelan berstandar internasional yang menyediakan fasilitas akomodasi wisata, bisnis, dan pertemuan berkualitas di berbagai lokasi terpilih di Indonesia. Didirikan pada 2003, Prime Plaza Hotels & Resorts kini memiliki sejumlah hotel berbintang di beberapa tempat strategis di Indonesia. Pada Jumat (1/4), Prime Plaza Hotels & Resorts merayakan hari jadinya yang ke-8. Prime Plaza Hotels & Resorts memiliki filosofi ‘Yes I Care’, yang berarti peduli dengan kepentingan tamu, owner, karyawan, dan juga masyarakat luas.
K lasifa
MINGGU, 10 APRIL 2011
21
Wisata Murah ala Thailand
A
erywijaya.wordpress.com
INVESTASI Ikuti Ect Trading Competition yg di selenggarakan mulai Tgl. 1 s/d 30 April. info lebih lanjut silahkan klik link: http:// www.ecttradingcompetition.com/
KERJASAMA A Best Deal 6,25%/Th, Tkr BPKB langsg cair sd 100M, Undur 50 hr,free 5Jt, METRO PLATINUM menara Kuningan LG.45851381 - 83/ 30015924 - 25.
KEUANGAN Team analis psr global membuka kesempatan bg anda yg ada modal Rp. 100 Jt utk meraih keuntungan HG Rp. 20 jt/bln sgr Hub.PALMA ONE Lt.8 HP. 085888798899.
KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Wal et, Bag, Shoes,etc. Harco Elektronik Mangga Dua,Ruko Blok B No.2 Jakarta Tlp.612.8888 www.dhenigleather.com
MESIN D i cari msn saw mill u/ pengolahan kayu,ukuran min 60cm up (bekas/baru).Krm hrg,spesifikasi&lokasi msn ke 0821 223 51553 ( hnya sms) /
[email protected]
MUSIK Dijual*** Piano/Grand Piano***Merk Yamaha, Kawai, Petrof & merk2 lain***Hub: Petrof Piano Cideng,Jl.Cideng Timur No.52, Telp.38900602 / 3860200.
PERHIASAN STAR ARLOJI ,BELI JAM bks/berlian dgn hrgTgg ROLEX, BULGARI, OMEGA, BREITLING, dll,Hub: Bp.TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada Lt. 1 No.2J dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).
RUMAH DIJUAL Dijual rumah Guillemard Road ( dpan badminton hall) Singapore, Lt. Dasar,3kmr,T.Parkir sendiri (Gratis), ada hal depan dan belakang, Ph.0812 7419 154.
PAKAH Anda seseorang yang gemar berpetualang dan berwisata keliling Thailand secara sederhana, simpel, dan murah? Bila iya, Anda dapat memilih menjadi wisatawan backpacker bagi yang memiliki dana liburan terbatas. Ketika berlibur ke Thailand, turis backpacker disarankan untuk mengunjungi Khaosan Road sebagai destinasi pertama. Hal itu disebabkan di tempat tersebut semua informasi mengenai wisata di ‘Negeri Gajah Putih’, bahkan di negara lain, dapat dengan mudah diperoleh. Mencapai Khaosan Road cukup mudah. Tersedia fasilitas shuttle bus dari Bandara Don Muang dengan tarif 100 bath atau sekitar Rp25 ribu. Khaosan Road juga menawarkan aneka objek wisata di Thailand, seperti wisata tracking di Chiang Mai, Golden Triangle atau perbatasan Thailand, Myanmar, dan Laos di Chiang Rai, menyaksikan sendratari Siam di Rose Garden, melihat penangkaran buaya di Samut Prakan, serta menyusuri
Ancient City Ayuthaya sembari makan siang di kapal pesiar. Bukan cuma itu, Anda dapat melihat pasar terapung di Damnoen Saduak, pusat batu permata di Kanchaburi, serta snorkeling di beberapa pulau seperti Koh Samet, Koh Samui, dan Phi Phi Island. Menariknya, aneka wisata yang ditawarkan tersedia dengan biaya murah lengkap dengan akomodasi, tiket masuk lokasi wisata, dan makan. Semua keperluan wisatawan juga tersedia di Khaosan Road, mulai agen perjalanan yang sering terlihat mengelompokkan turis sesuai pilihan tujuan wisata mereka setiap waktu, toko suvenir, restoran, kafe, hotel, hingga money changer. Tak hanya serbaada, Khaosan Road dapat dikatakan sebagai lokasi yang relatif aman dan nyaman. Selain pelayanan untuk mencapai beberapa objek wisata, tersedia agen yang menawarkan paket perjalanan ke luar negeri disertai dengan jasa pengurusan visa ke berbagai negara. Harga yang ditawarkan juga tergolong sangat murah, misalnya untuk tu-
juan ke Siem Reap, Kamboja, berkisar 300 bath atau Rp75 ribu. Padahal, perjalanan ke luar negeri tersebut membutuhkan waktu hampir 12 jam dengan menggunakan kereta. Tarif seperti itu juga berlaku hampir di semua agen perjalanan sepanjang Khaosan Road. Namun, agen perjalanan sebenarnya hanya melayani pemesanan tujuan wisata dari para turis. Transportasi dan akomodasi akan dikoordinasikan dengan agen perjalanan lainnya. Untuk itu, ada baiknya Anda melakukan beberapa perbandingan harga sebelum memutuskan menggunakan agen perjalanan tertentu. Namun, harga paket tur hanya berbeda sedikit. Wisatawan juga sebaiknya waspada untuk memilih paket tur karena bisa saja apa yang dipromosikan berbeda dengan kenyataan. Meski begitu, Thailand sudah cukup baik dalam mengolah sumber daya wisata, baik melalui promosi maupun koordinasi antaragen perjalanan yang menjaring turis mancanegara. (Sus/S-1)
I NTERMEZO
MINGGU, 10 APRIL 2011
23
TAROT Aquarius – Adipati Karna 21 Januari - 19 Februari
Pisces – XI Dewa Dharma 20 Februari – 20 Maret
Pekerjaan: Prinsip hidup Aquarius ialah memberi makna kehidupan yang dapat diperkaya dan lebih meningkatkan keharmonisan lingkungan kerja. Tampaknya Anda akan melakukan perjalanan yang cukup mengesankan. Seseorang mungkin menghadiahi Anda dengan suatu permohonan yang sulit ditolak. Peran imajinasi dan kecerdasan memberi pengaruh luas dalam lingkungan kerja. Tak ada suatu kendala apa pun dalam menangani proyek. Lakukanlah pekerjaan dengan rencana yang baik dan pantau serta evaluasilah selalu dengan cermat yang akan berdampak secara optimal bagi masyarakat. Juga tunjukkan kebahagiaan dalam mendukung pengawasan suasana lingkungan pekerjaan.
Pekerjaan: Inilah masa-masa ujian yang menantang. Biarkan dulu sang waktu memberikan pelajaran yang berharga. Yang penting, perbaiki kesalahan, pikiran dan tindakan di masa silam yang telah menciptakan suasana negatif. Ini waktunya menyeleksi kombinasi tepat guna untuk menyikapi perbuatan Pisces hingga dapat memproduksi hal-hal yang bermanfaat dan bertanggung jawab demi masa depan. Semua masalah akan teratasi satu demi satu. Keadaan keuangan tak perlu dicemaskan. Anda sudah mantap dan seimbang dalam mengelola pengeluaran dan pemasukannya.
Icon: Tarot Wayang Berlaku dari 10 – 16 April 2011
Taurus – XII Gatotkaca 21 April - 20 Mei
Gemini – Antaboga 21 Mei - 21 Juni
Ani Sekarningsih
Cinta: Mungkin Anda akan berkenalan dengan seseorang yang membangkitkan perasaan baru. Nuansa cinta itu lalu bersemi semarak menyelimuti. Strategi: Gambaran secara umum dalam simbol kartu ini ialah adanya keharmonisan dan kepuasan tiap-tiap pihak yang terlibat.
Pekerjaan: Kehidupan adalah tantangan yang harus dijalani. Pastikan semuanya berada dalam jalur hukum dan abaikan sesuatu yang terlalu mendetil. Mungkin Cancer menemukan kekeliruan perhitungan pembayaran yang harus segera diluruskan. Atau Anda tiba-tiba menerima tagihan karena lupa melunasi sesuatu. Emosi Anda mengalami peningkatan, sehingga beberapa keputusan diambil dengan tidak bijaksana. Waspadai juga seseorang yang tibatiba melibatkan Anda untuk suatu konfrontasi. Kesuksesan membuat Anda mendadak bergairah untuk menciptakan uang. Ternyata Anda akan menjadi populer dan dibutuhkan banyak orang. Cinta: Terimalah kondisi saat ini dengan lapang dada. Strategi: Hindari terlalu tegang. Saatnya menemukan kegiatan lain dengan hobi-hobi menarik. Bila seseorang sedang mencoba menantang, sebaiknya hindari agar tidak menambah runyam keadaan. Perbanyaklah menolong orang lain dalam periode ini.
Aries – Kala Marica 21 Maret - 20 April Pekerjaan: Jangan biarkan Aries terjebak kebimbangan karena kesalahan masa lalu. Mungkin ada kehilangan yang berhubungan erat dengan masalah emosi, kekecewaan, rasa kekurangan, atau penyesalan. Ini kesempatan untuk belajar dari kesalahan dan pengalaman. Mungkin saja ditinggal atau dikhianati seseorang yang Anda cintai. Walau kesuksesan yang dicapai harus dibayar dengan mahal, dan tak dapat diingkari, perencanaan program kerja tak berjalan mulus, tetap perkecillah kehilangan yang lebih besar. Betapa pun kehilangan tersebut akan tergantikan oleh sesuatu yang lebih baik.
Cinta: Ada bayang-bayang kemuraman di sana, dan tak seorang pun yang diuntungkan. Katakanlah yang sesungguhnya seluruh kebenaran itu.
Cinta: Hindari meremehkan perhatian pasangan yang begitu pasrah mencintai, dan menganggap hal itu hanya biasa dan tak bernilai, padahal sesungguhnya bernilai.
Strategi: Menjadilah pendengar yang baik. Belajar menghayati setiap sesuatu dengan pengendalian dan mendisiplinkan diri. Evaluasi dan periksa kembali motivasi-motivasi selama ini.
Strategi: Anda tak perlu banyak mengeluh, merasa tak dapat melalui kesulitan ini. Karena sesuatu itu hanya lintasan sesaat belaka.
Pekerjaan: Virgo mungkin menjadi lebih pendiam dan menarik diri akibat tak terpenuhinya aspek-aspek yang Anda harapkan. Anda terobsesi pada dunia materiel. Seolah-olah semua kesempatan baik itu mendadak tertutup bagi Virgo. Dengan menjaga kedisiplinan Virgo akan mampu menjaga stamina kerja untuk mencapai tujuan. Waspadai untuk tidak bekerja melebihi kekuatan sehingga mengganggu kesehatan atau kehilangan uang. Saatnya untuk berkontemplasi terhadap nilai dan imbalan-imbalan yang Anda terima saat ini.
Pekerjaan: Hindari tujuan yang menghalalkan cara. Dengan melakukan hal ini, Leo akan terkejut, bahwa kesulitan itu merupakan terobosan yang akan memperbaiki tingkat kehidupan. Inilah masa ujian menghadapi tantangan-tantangan baru. Tampaknya ada ‘tambang emas’ sedang menantikan kedatangan Leo. Mau tak mau saatnya Anda perlu menyisihkan rezeki untuk mereka yang membutuhkan. Mungkin Anda juga akan memasuki suatu lingkungan baru yang menjanjikan masa depan lebih baik. Leo mungkin akan dibanjiri penghormatan dan berbagai hadiah sebagai penghargaan. Minggu ini tampaknya akan padat dengan berbagai acara penuh gelak dan tawa. Cinta: Bila lajang, akan diumumkan rencana sebuah pernikahan. Benarkah Anda membutuhkannya? Tetap waspada bila hal itu hanya terdorong kebutuhan menguasai seseorang saja. Strategi: Sedia payung sebelum hujan. Hindari mendramatisasi hal-hal kecil sehingga meruntuhkan semangat dan kreativitas Leo.
Cinta: Hindarilah ketidakpuasan dengan cara membanding-bandingkan masa lalu. Tegaklah pada realitas hari ini, lalu menyusun rencana alternatif guna meraih kesempatan yang lebih menjanjikan. Strategi: Kartu ini menggambarkan kehidupan Virgo yang terlalu fokus atau mementingkan diri sendiri. Adalah bijaksana bila Virgo mau melihat keadaan sekeliling untuk kembali pada jalan yang seharusnya ditempuh.
Pekerjaan: Getaran Libra menunjukkan ketenangan dan masa-masa bahagia berkat pengaruh seorang teman yang membantu mencapai tujuan yang Anda impikan selama ini. Ikutilah ke mana gelombang membawa. Pilihlah target pekerjaan yang tak terlalu muluk-muluk. Ada kemungkinan Libra mendapat tugas ke mancanegara sebagai pegawai kedutaan atau agen perusahaan. Dunia usaha akan memberikan keuntungan dan akan memperbaiki keuangan. Hatihati dalam melakukan negosiasi atau dalam bertransaksi. Siapkan terlebih dulu setiap dokumentasi yang diperlukan guna menghindari kesalahpahaman di kemudian hari. Cinta: Pasangan yang Anda pilih akan senantiasa membawa kesuksesan dalam hidup. Bersama dia akan menikmati perasaan aman dan bahagia. Tetaplah mengendalikan diri, karena masih ada rahasia-rahasia lain yang akan terungkap. Strategi: Hindari ketidakjujuran dalam berusaha. Berkat kebijakan dan kreativitas Libra, usaha dan perjuangan itu akan membawa hasil yang diharapkan.
MEDIA UTAK ATIK PERTANYAAN MENDATAR: 4. Seni 6. Wiraswasta 11. Markas besar Departemen Pertahanan AS di Washington DC 12. Semangat 14. Dibutuhkan untuk kehidupan 15. Rasa kebangsaan (bah. Inggris) 18. Sebutan untuk industri perfilman India, mirip-mirip Hollywood 20. Belas kasihan 21. Puji-pujian kepada Tuhan (ag. Islam) 22. Suci; Dalam keadaan bersuci diri (pada waktu melakukan ibadah Haji dan Umrah di Mekah) (ag. Islam) 24. Berkenaan dengan masyarakat; sikap suka menolong/berderma 26. Binatang gurun pasir 27. Munafik 30. Peramal/ahli perbintangan Perancis dari abad 16. Ramalannya tentang situasi dunia ditulis dalam bentuk poesi 35. Menunjukkan kurun waktu setelah tengah malam sampai sebelum tengah hari (bah. Inggris) 37. Bermacam-macam 40. Rajut 42. Banyak mengetahui/berpengalaman; tidak sederhana 43. Nota bene (:catat baik-baik) 44. Balai 46. Menggosok dengan benda keras 47. Percaya diri 48. Setuju 50. Tempat kediaman raja/kepala negara 52. Burung pemakan bangkai 55. Dia 57. Lengkap (bah. Inggris) 60. Merasa senang/tenteram 64. Tombak 65. Salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia 67. Sebelum sembilan 69. Cetak (bah. Inggris) 70. Binatang ber-sel tanpa bentuk tetap, menyerupai lendir yang bergerak, memiliki sifat kehidupan 71. Ungkapan untuk menyapa (bah. Inggris).
7. 8. 9. 10. 13. 14. 16. 17. 18. 19.
Naik/meningkat (kata tambah; bah. Inggris) Ahli kimia yang bekerja di laboratorium Manusia Jenis tarian Amerika Latin berasal dari Afro-Cuba dan Puerto Rico Media elektronik milik pemerintah Jumpa Tuhan Asal menyenangkan pimpinan Anarki (bah. Inggris) Meng...: mencampur Tidak berubah; permanen Gelombang Angkutan umum roda empat atau lebih yang mampu membawa sekitar 30 penumpang Kata lain untuk "yes" (bah. Inggris)
Pekerjaan: Anda dapat membaca masalah dengan cepat dan sekaligus mencari solusinya. Minggu ini Scorpio mengembangkan bakat menghimpun massa, karena Anda membawa misi spiritual yang cukup berpengaruh. Perubahan itu akan sangat cepat terjadi dan menawarkan kesempatan serta tantangan baru yang mengembangkan daya kreativitas. Bagaimanapun keberhasilan Scorpio sedang dipertaruhkan orang banyak. Keadaan keuangan mengalami perbaikan, dan pinjaman keuangan akan berjalan mulus. Ini waktunya Andadapat penghargaan bersifat materi berkat kerja keras serta intuisi yang didukung penalaran yang kuat. Cinta: Kesetiaan dan kepercayaan jadi jaminan. Anda peka merasakan kebutuhan pasangan. Saatnya menentukan peningkatan harmonisasi kemitraan. Strategi: Kekuasaan menawarkan kebaikan bagi orang banyak dan jadi tonggak sejarah yang sangat menentukan. Pelajari kegagalan masa lalu dan putuskan ke depan Anda akan hidup berencana dengan lebih bijak.
Pekerjaan: Ada pengalaman gaib atau pesan-pesan melalui mimpi yang melintas. Minggu ini merupakan akhir putaran suatu prosesi keadaan. Hindari untuk memulai proyek baru. Sebaliknya, beri kesempatan untuk menumbuhkembangkan ide-ide dengan upaya uji coba. Perencanaan baru dan ide-ide segar bermunculan. Waspadai musuh dalam selimut karena penipuan sedang dalam perjalanan, atau ada bahaya yang mengancam. Tunda dulu rencana perjalanan. Pertahankanlah posisi Anda sekarang sambil memikirkan aktivitas lain yang lebih menantang. Hatihati, dan baca berulang-ulang dengan teliti sebelum menandatangani dokumendokumen penting. Seseorang akan membayar hutang pada Anda. Cinta: Bagi para petualang cinta, seyogianya tidak mengumbar hawa nafsunya. Harap dicatat, dengan pengendalian diri, justru energi itu akan lebih bermanfaat bagi pertumbuhan spiritual. Strategi: Jawaban yang Anda cari akan diperoleh pada pagi hari. Secara kejiwaan Sagitarius lebih siaga dalam menghadapi masa depan.
Pekerjaan: Sadari bahwa Gemini tengah mendayung hidup melawan arus. Masalah silih berganti sehingga Anda merasa sulit mencari jalan keluar. Bahkan Gemini sedang berusaha melarikan diri dari pengalaman pahit tersebut. Mungkin mengalami transisi yang cukup heboh. Saatnya Gemini meninggalkan lingkungan kerja yang sudah tak memuaskan itu. Kumpulkan semua suratsurat berharga dan masukkan ke dalam tas. Tampaknya memang Gemini akan beranjak ke tempat yang lebih menjanjikan dan memenuhi selera sekaligus menata pengeluaran lebih tertib. Cinta: Masa lalu harus segera ditinggal. Sebuah babak kebersamaan harus tamat di sini. Tak perlu lagi bertanya, tetapi Anda harus pergi bersamanya walau dengan perasaan kacau. Dalam perjalanan panjang Anda akan saling berbagi. Strategi: Dalam mengatasi masalah Gemini dituntut untuk berpikir sendiri dan tak bergantung pada pendapat orang lain. Kelebihan Anda adalah kecerdasan dan rasa adil yang diperlukan banyak orang.
Capricorn – Prabu Yudistira 22 Desember 20 Januari Pekerjaan: Ada gejala keinginan untuk mengubah nasib, menukar pekerjaan dengan proyek yang lebih menguntungkan. Selama ini Anda mungkin melihat hanya pada satu sisi, tapi kartu ini meminta Anda untuk melihat ulang kembali posisi pribadi Anda akhir-akhir ini. Mungkin Capricorn akan memperoleh penghargaan, berupa keuangan ataupun pengetahuan dan konsep-konsep segar yang mengantarkan Anda lebih sukses dalam menata keuangan. Saat ini boleh menepuk dada, karena orang-orang di lingkungan terdekat mengulurkan tangan, membantu Capricorn dengan sebaik-sebaiknya. Sangat bisa jadi terpikir oleh Capricorn untuk pindah rumah atau memperoleh kendaraan baru. Cinta: Pemberian tersebut tentunya tak besar, tetapi yang terpenting memuat cinta tanpa pamrih dan ikatan apa pun. Strategi: Dua tenaga yang saling berlawanan dapat manunggal bila mampu mempelajari setiap permasalahan dengan arif. Seandainya Anda dalam kebingungan, hindarilah untuk merasa pintar sendiri.
SUDOKU 45. 47. 49. 51. 52.
22. Muatan 23. Kepercayan/keyakinan 25. Mobil 25a. Lembaga Indonesia-Amerika 26. Amerika Serikat 28. Miring (kapal) 29. Kereta api (bah. Inggris) 30. Me...: menembus 31. Dosa (bah. Inggris) 32. Tikus (bah. Inggris) 33. Pakaian yang bagian leher dan pundak terbuka (bah. Inggris) 34. Mezanin (bah. Inggris) 36. Negarawan/ahli teori politik, penulis "The Prince" yang memuat saran-saran bagaimana penguasa dapat mempertahankan kekuasaan 37. Akademi Militer Nasional 38. Abu (bah. Inggris) 39. Suasana hati (bah. Inggris) 41. Telur (bah. Inggris)
No. 537 1
53. 54. 56. 58. 59. 61. 62. 63. 66. 68.
3
4
5
6
12
15
19
7
8
16
25
25a
31
32
22
33
28
29
34 36
37
38
44
45
65
47
50
58
51
63 66
67
53
54
55
60
61
56
64
68 69
KETENTUAN:
52
59
62
Jawaban Edisi Minggu, 3 April 2011
43
46
49
57
39
41 42
48
23
26
35 40
10
20
27 30
9
17
21 24
SUDOKU atau dikenal juga dengan tebak angka (number place) merupakan teka-teki logika. Aturan mainnya sangat sederhana. Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, baris, serta area kotak 3 x 3, terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan. Untuk pemainkan Sudoku, Anda tidak harus pintar matematika. Anda hanya memerlukan logika dan penalaran. Selamat menghadapi tantangan!
13
14 18
Pendirian; perilaku Pribumi Setuju Adres Isteri bangsawan Inggris (Earl of Mercia) dari abad 15 yang berkuda tanpa busana untuk membujuk suaminya agar mengurangi beban pajak rakyat Goda Kembara Ayah Cairan sangat manis yang terdapat dalam sarang lebah Paling atas/hebat Nama pelukis Belanda yang sangat terkenal dengan lukisannya bunga matahari Di atas (bah. Inggris) Gross National Product PBB (bah. Inggris) Alat pendingin.
Jawaban dan pengumuman Pemenang dapat disimak hari Sabtu
2
11
PERTANYAAN MENURUN: 1. 2. 3. 5.
Sagitarius – XVIII Dewa Soma 23 November 21 Desember
Scorpio – X Gunungan 24 Oktober 22 November
Libra – Resi Wisrawa 24 September 23 Oktober
Virgo – Dewi Sarpakanaka 24 Agustus 23 September
L e o – Dewi Madrim 23 Juli - 23 Agustus
Cancer – Prabu Baladewa 22 Juni – 22 Juli
Pekerjaan: Saatnya Taurus melihat dan mendengar. Saat-saat Anda memerlukan ketenangan dalam hidup sambil memikirkan dan mempelajari sesuatu yang tampaknya nyata dan tidak nyata seperti yang kita lihat. Saatnya Anda perlu menyisihkan waktu luang untuk meneliti kembali perubahan yang selama ini telah membuat jungkir balik permasalahan. Adalah bijaksana juga apabila menunda keputusan daripada bersifat tergesa-gesa. Tak ada yang siasia. Semua pengorbanan perlu melewati proses uji coba dan kehilangan. Bahwa apa pun yang terjadi pada seseorang merupakan ekspresi kesadaran maupun ketidaksadaran pribadi. Bila selama ini Anda banyak berfoya-foya, saatnya Taurus memperketat pengeluaran. Cinta: Anda perlu memutuskan di antara dua orang yang saling berbeda gaya hidup. Selamat, ya! Anda berhasil memilih di antara yang terbaik. Strategi: Apa pun yang terjadi pada seseorang merupakan hasil pilihan yang ditentukan dirinya secara individu. Baik secara sadar maupun tak sadar.
Grand Master Tarot
O Guntinglah Media utak-atik yang telah Anda isi dan tempelkan pada sehelai kartu pos O Tuliskan nama lengkap, alamat lengkap dan nomor telepon yang dapat dihubungi O Kirim ke bagian Promosi Media Indonesia, Jl. Pilar Mas Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Jakarta 11520 O Kartu pos ditunggu selambat-lambatnya tanggal 22 April 2011 (stempel pos). O Diumumkan 23 April 2011
70
71
HADIAH: O Pemenang ditetapkan sebanyak 5 orang. O Hadiah dalam bentuk uang masing-masing senilai Rp 250.000,- (dipotong pajak hadiah 25%) O Hadiah dikirim wesel paling lambat 2 minggu setelah diumumkan ke alamat pemenang.
Tanggapan dan komentar:
[email protected]
F OTO
MEDIA INDONESIA | MINGGU, 10 APRIL 2011 | HALAMAN 24
Imran melompat batu disaksikan ketua adat.
Sang Pelompat Batu F OTO & T E KS : M I / R O M M Y P U J I A N TO SEPINTAS, Imran Manao, 22, tak beda dari pemuda lainnya di Desa Bawomataluo, Nias Selatan, Sumatra Utara. Pemuda berbadan tegap dengan tinggi 167 cm ini bergaul dengan pemuda pemudi lain dan bersenda gurau, sama seperti yang lainnya. Siapa nyana, tubuhnya yang lebih pendek jika dibandingkan dengan rata-rata pemuda lain seumurnya di desa tersebut ternyata memiliki kemampuan yang luar biasa. Imran adalah satu dari lima buna-buna mbanua di Nias. Buna-buna mbanua adalah istilah yang dikenal untuk para pemuda yang memiliki kemampuan untuk melompati susunan batu setinggi 210 cm. Buna-buna mbanua berarti ‘pe muda-pemuda perkasa’, orang-orang yang terpilih, yang mampu melompat jauh di atas tinggi tubuh mereka sendiri. Sejarahnya dulu, ketika masih sering terjadi peperangan di Nias, setiap pemuda akan diuji sebelum bisa pergi berperang membela kehormatan desanya. Pemuda harus melompati batu setinggi benteng pertahan-
Limat buna-buna mbanua.
Sertifikat juara melompat. an musuh yang dipasang menggunakan bambu runcing. Pemuda-pemuda yang sanggup melewati batu itulah yang boleh pergi berperang. Sekarang, setelah peperangan tidak lagi ada, lompat batu-dalam bahasa Nias disebut hombo batu--merupakan salah satu adat istiadat yang paling dikenal. Tradisi ini dilakukan sebagai salah satu bentuk penyambutan tamu desa, biasanya dipasangkan dengan tari Perang, yang diikuti hampir seluruh pemuda dan laki-laki dewasa warga Bawomataluo.
Saat ini terdapat lima pemuda yang menjadi buna-buna mbanua, yaitu Darius Buleleu (26), Ajas Parinda Buleleu (20), Elias Sinehe (22), Flos Telambanua (22), serta Imran. Mereka adalah generasi penerus tradisi hombo batu, penjaga nama baik dan kehormatan tradisi luhur. Tidak hanya demi Desa Bawomataluo, tapi juga untuk Nias, yang setiap tahunnya dikunjungi ribuan wisatawan. Bagi Imran yang bercita-cita menjadi anggota TNI, menjadi pelompat batu bukanlah tujuan, melainkan bagian dari
proses tanggung jawab menjadi warga Desa Bawomataluo khususnya, serta kebanggaan untuk meneruskan adat budaya masyarakat Nias, tempat tradisi hombo batu dilakukan, satu-satunya di dunia. Imran, yang sempat pingsan selama 5 jam akibat terjatuh saat melompati batu akhir De sember 2010, sadar bahwa hombo batu merupakan penerusan tradisi. Ia juga sadar kemampuannya itu tidak bertahan selamanya karena dibatasi umur. Berdasar pemikiran tersebut, Imran didukung keluarganya agar tetap mengutamakan pendidikan demi masa depan terbaik. Saat ini ia tengah mengenyam pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Teluk Dalam, Nias Selatan, pada semester lima. Pemuda yang hobi bermain sepak bola ini mengaku akan terus melompat batu sampai fisik tidak mengizinkannya lagi. Saat itu terjadi, dia akan senang hati melatih anak-anak Nias melompat batu. Demi budaya Nias tetap mewarnai Bumi Pertiwi. (M-3)
Bersama adik sebelum melompat batu.
Berganti pakaian di rumah.
Merapikan kostum.