KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA DAERAH NUSA TENGGARA BARAT RESORT BIMA
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR TENTANG PROSES PELAYANAN PENERBITAN SIM 1. Definisi : Surat Ijin Mengemudi dimaksud sebagaimana dalam UU No. 22 tahun 2009 adalah tanda bukti kompetensi bagi seseorang yang telah lulus uji pengetahuan, kemampuan dan ketrampilan mengemudi di jalan sesuai persyaratan yang ditentukan berdasarkan undang - undang lalu lintas dan angkutan jalan. 2. Tujuan : a. Terjaminnya kwalitas kompetensi pengemudi kendaraan bermotor dalam rangka mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas b. Terwujudnya tertib administrasi pelayanan dalam penerbitan Surat Ijin mengemudi Kendaraan bermotor yang transparan, efektif, efisien dan akuntabel. c. Terwujudnya pusat data Registrasi dan Identifikasi pengemudi kendaraan bermotor yang akurat guna kepentingan forensic Kepolisian. d. Terwujudnya sistim manajemen Informasi dan komunikasi Surat Ijin Mengemudi terpadu dalam rangka pengawasan dan Pengendalian Pengemudi kendaraan bermotor e. Terwujudnya budaya tertib berlalu lintas 3. Pelaksana : Penanggung jawab pelaksana pelayanan Surat Ijin Mengemudi adalah Kasatwil dan Para Kasat Lantas, selanjutnya sebagai pelaksana adalah Kanit Reg Ident beserta Ba yang mengawaki Loket masing-masing.
2 NO 1
PERSONIL Ba Pelaksanana di masing-masing Loket
2
Kanit Reg Ident
3
Kasat Lantas
UNIT Para Bintara pelaksana bertanggung jawab penuh atas pelaksanaan Tugas di masing-masing Loket sesuai dengan mekanisme penerbitan SIM. Melaksasnakan Pengawasan terhadap para Bintara Pelaksana yang mengawaki di masing-masing loket serta bertanggung jawab terhadap penerbitan SIM termasuk perawatan peralatan Ka SIM. Bertanggung jawab atas semua kegiatan personil pelaksana yang ada di Satpas masing-masing.
4. Kebijakan/policy a. Waktu Pelaksanaan : 1) Dilaksanakan setiap hari Kerja 2) Hasil pelaksanaan Petugas Polri di lapangan. b. Standart waktu : KEGIATAN WAKTU PELAKSANAAN Standar Waktu 1) SIM BARU : untuk Penerbitan A : 120 Menit SIM A Umum : 120 Menit B I : 120 Menit B I Umum : 120 Menit B II : 120 Menit B II Umum : 120 Menit C : 120 Menit 2) Perpanjangan, hilang, rusak dan mutasi : A : 15 Menit A Umum : 15 Menit B I : 15 Menit B I Umum : 15 Menit B II : 15 Menit B II Umum : 15 Menit C : 15 Menit 3
KETERANGAN
KEGIATAN
WAKTU PELAKSANAAN 3) Waktu Penyelesaian : - Pendaftaran : 10 Menit - Ujian Teori/Avis : 30 Menit - Ujian Praktek : 45 Menit - Entry Data, tanda tangan,
KETERANGAN
Sidik jari, Foto / Cetak / Ambil SIM : 30 Menit c. Input / Output. 1) Input : - Pemohon Surat Ijin Mengemudi. - Material Surat Ijin Mengemudi. - Persyaratan Adminstrasi untuk mendapatkan Surat Ijin Mengemudi ( Surat Keterangan Sehat dari Dokter dan Identitas diri/KTP ) 2) Output : - Surat Ijin Mengemudi ( SIM ) Sesuai dengan Permohonan dan dapat terlayani dengan baik 5. Prosedur. Untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi calon pengemudi harus memiliki kompetensi mengemudi yang dapat diperoleh melalui pendidikan dan pelatihan atau belajar sendiri dan harus memenuhi persyaratan usia, Administrasi , Kesehatan, dan lulus ujian. Adapun prosedur-prosedur sebagai berikut : PENERIMAAN INPUT : a. Pemohon Surat Ijin Mengemudi formula ( Baru ) datang sendiri ke Kantor Satpas dengan membawa persyaratan Administrasi dan Surat Keterangan Sehat dari Dokter. b. Pemohon Surat Ijin Mengemudi perpanjangan datang sendiri ke Kantor Satpas atau tempat Pelayanan SIM Keliling dengan membawa SIM yang diperpanjang, dengan melampirkan Identitas Diri ( KTP ) dan Surat Keterangan Sehat dari Dokter. PROSES PENERBITAN SIM BARU DI SATPAS a. Pemohon telah membayar biaya Administrasi SIM di Loket Bank BRI dengan membawa Struk Pembayaran dari Bank di lampiri KTP asli / Copy KTP yang syah dan Surat Keterangan Sehat dari Dokter Polri / Swasta. 4
b. Pemandu / Petugas Informasi menginformasikan prosedur dan persyaratan untuk memperoleh SIM sesuai dengan mekanisme penerbitan SIM, bila sudah memenuhi persyaratan tersebut, langsung diarahkan ke loket Pendaftaran. c. Petugas loket pendaftaran melaksanakan pengecekan terhadap persyaratan (Umur, Administrasi dan Surat Keterangan Sehat dari Dokter, menyerahkan formulir pendaftaran, meregistrasi para pemohon, dan memberikan nomor antrean ( Fifo ), selanjutnya mengarahkan para pemohon untuk menuju ke foto sim untuk dilakukan pemotretan, pengambilan sidik jari dan tanda tangan. d. Petugas memanggil para pemohon SIM sesuai dengan nomor antrean yang telah di entry di pendaftaran dan selesai pengambilan foto, sidik jari dan tanda tangan, selanjutnya diarahkan ke Ujian Teori / Avis. e. Ujian Teori /Avis - Hasilnya tidak lulus maka diberikan kesempatan untuk melaksanakan Ujian Teori /avis lagi 2 kali yang pertama setelah 14 hari dan yang kedua setelah 60 hari dan apabila tetap tidak lulus maka uang biaya Administrasi SIMdikembalikan melalui Bank dengan membawa bukti bahwa yang bersangkutan tidak lulus mengikuti ujian Teori /Avis. - Bila pemohon telah lulus melaksanakan ujian Teori / Avis, maka hasilnya diberikan kepada pemohon dan diarahkan untuk mengikuti ujian Praktek. f. Petugas Ujian Praktek memanggil para pemohon SIM sesuai dengan nomor antrean yang telah di entry di pendaftaran dan memberikan arahan tentang pelaksanaan ujian Praktek, selanjutnya melaksanakan ujian Praktek g. Apabila dalam pelaksanaan Ujian Praktek - Hasilnya tidak lulus maka diberikan kesempatan untuk melaksanakan Ujian Praktek lagi 2 kali yang pertama setelah 14 hari dan yang kedua setelah 60 hari dan apabila tetap tidak lulus maka uang biaya Administrasi SIM dikembalikan melalui Bank dengan membawa bukti bahwa yang bersangkutan tidak lulus mengikuti ujian Praktek. - Bila pemohon telah lulus melaksanakan ujian Praktek, maka hasilnya diberikan kepada pemohon dan diarahkan untuk menuju ke ruang Produksi SIM. h. Setelah lulus Ujian Praktek dilanjutkan ke ruang Produksi untuk Cetak SIM, selanjutnya SIM diserahkan kepada Pemohon. 5
PROSES UJI SIM BAIK UJI TEORI / AVIS DAN UJI PRAKTEK a. Untuk Uji Teori / Avis para petugas Uji SIM menyiapkan soal sebanyak 30 pertanyaan, dengan alokasi waktu 30 menit, bila benar menjawab 24 pertanyaan, yang bersangkutan dinyatakan lulus dan bisa melanjutkan ke uji Praktek, bila tidak lulus disarankan kembali setelah 14 hari. b. Untuk Uji Praktek disiapkan waktu 45 menit, dengan melaksanakan 2 kegiatan ( Praktek I dan Praktek II ), bila lulus, yang bersangkutan (pemohon) melanjutkan ke ruang Produksi, bila tidak lulus disarankan kembali setelah 14 hari. -
-
Kegitan untuk Praktek I, Petugas menyiapkan Lapangan, Ranmor dan perlengkapan untuk melaksanakan Ujian Praktek I, bila dari dinas belum mempunyai kendaraan Uji Praktek, bisa menggunakan kendaraan Pemohon. Kegitan untuk Praktek II, Petugas menyiapkan, Ranmor dan personil untuk mendampingi Peserta yang melaksanakan Ujian Praktek II, bila dari dinas belum mempunyai kendaraan Uji Praktek, bisa menggunakan kendaraan Pemohon.
INTEGRITED SYSTEM PELAYANAN SIM SIM Untuk Polres Bima dapat melaksanakan pelayanan Penerbitan SIM dengan cepat, tepat dan akuntabel, terbukti tidak adanya keluhan / complain dari masyarakat. PROSES PENGENDALIAN/PENGAWASAN b. Selama pelaksanaan pelayanan penerbitan Surat Ijin Mengemudi ( SIM ) masing-masing satpas diawasi secara berjenjang, baik dari Kanit Reg Ident Kasat Lantas dan Kasatwil, dengan melibatkan Sie Paminal. c. Apabila personil ditemukan melakukan pelanggaran dalam pemberian pelayanan penerbitan SIM, Team Pengawas akan memberikan tindakan tegas sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Demikian Standart Operasional Prosedur ( SOP ) Quick Response Unit Pelayanan Satpas SIM Sat Lantas Polres Bima, dibuat guna dipergunakan sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas Unit SIM di Wilayah Hukum Polres Bima.