BPS KOTA TARAKAN No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
INFLASI KOTA TARAKAN BULAN MARET 2015 ♦
Mulai bulan Januari 2014 tahun dasar penghitungan Indeks Harga Konsumen (IHK) menggunakan 2012 = 100 (sebelumnya 2007 = 100) yang didasarkan pada hasil Survei Biaya Hidup (SBH) 2012 dan cakupan kota bertambah dari 66 kota menjadi 82 kota termasuk Kota Tarakan.
♦
Kota Tarakan pada bulan Maret 2015 mengalami deflasi sebesar 0,01 persen atau terjadi penurunan 126,44 pada bulan Februari 2015 menjadi 126,43 pada bulan Maret 2015. Dengan angka inflasi tersebut, maka laju inflasi “tahun kalender” (Maret 2015 terhadap Desember 2014) Kota Tarakan mencapai 0,16 persen dan laju inflasi “year on year” (Maret 2015 terhadap Maret 2014) mencapai 9,52 persen.
Deflasi terjadi karena adanya penurunan harga yang ditunjukkan oleh penurunan indeks pada kelompok-kelompok barang dan jasa sebagai berikut : kelompok sandang sebesar 1,94 persen; dan kelompok bahan makanan sebesar 1,24 persen. dan. Sedangkan kenaikan harga terjadi pada kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 1,02 persen; kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau sebesar 0,99 persen; kelompok kesehatan sebesar 0,41 persen; kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar sebesar 0,27 persen; dan kelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga sebesar 0,16 persen.
Pada bulan Maret 2015 kelompok komoditas yang memberikan andil/sumbangan deflasi adalah sebagai berikut : kelompok bahan makanan sebesar 0,31 persen; dan kelompok sandang sebesar 0,10 persen. Sedangkan kelompok komoditas yang memberikan andil/sumbangan inflasi adalah kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau sebesar 0,17 persen; kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,14 persen; kelompok perumahan sebesar 0,08 persen; kelompok kesehatan sebesar 0,02 persen; dan kelompok pendidikan, rekreasi dan olah raga sebesar 0,01 persen.
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
2
Beberapa komoditas yang mengalami penurunan harga di atas 0,01 persen selama bulan Maret 2015 didominasi oleh beberapa kelompok bahan makanan dan kelompok sandang antara lain: ikan cakalang, bandeng, cabai rawit, tomat sayur, labu parang/manis/merah, bayam, telur ayam ras, kacang panjang, ikan layang, sandal kulit pria, sandal karet pria, celana panjang jeans pria, wortel, kangkung dan daging ayam ras. Perubahan mode/style pada sandang pria menyebabkan beberapa komoditas mengalami penurunan harga. Sementara itu untuk kelompok bahan makanan yang mengalami penurunan harga didominasi oleh kelompok sayur-sayuran. Hal ini disebabkan oleh stok yang melimpah (panen). Sedangkan beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga di atas 0,01 persen selama bulan Maret 2015 antara lain: bensin, bawang merah, beras, air kemasan, roti manis, bahan bakar rumahtangga, ikan bawal, pisang dan nangka muda. Kenaikan beberapa komoditas tersebut disebabkan oleh stok barang yang beredar di pasar sedikit bahkan cenderung kosong seperti beras dan bahan bakar rumahtangga yaitu gas 3kg,12kg dan 14kg.
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
3
GAMBARAN INFLASI KOTA TARAKAN DARI TAHUN 2012- 2015 Grafik Inflasi Kalender Tahun 2012-2015 Tahun 2012
Tahun 2013
Tahun 2014
Tahun 2015
14.00 12.00
10.77
10.00
9.66 9.19 5.90
Inflasi (%)
8.00
5.62 6.00 4.00 2.16 2.00
0.00 -2.00
11.91 10.36 10.97
8.98
2.45
3.13
6.21 6.96 7.36
5.99
4.38 3.03 3.54
2.17 2.22
2.47
10.35
5.18 4.90
5.07 4.79
3.74
2.38 2.23 1.44 1.03 2.02 1.41 1.65 0.35 0.43 -0.15-0.16 Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agst Sept Okt Nov Des
Pada grafik di atas terlihat sampai bulan Maret tahun 2015 memiliki nilai inflasi kalender sebesar -0,16 persen. Nilai inflasi ini lebih rendah dibanding dengan nilai inflasi kalender pada tiga tahun sebelumnya yaitu pada tahun 2014 sebesar 2,02 persen, tahun 2013 sebesar 3,13 persen, dan tahun 2012 sebesar 2,17 persen.
PERBANDINGAN INFLASI NASIONAL DAN ANTAR KOTA Pada bulan Maret 2015 secara Nasional terjadi inflasi sebesar 0,18 persen, dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 118,48. Laju inflasi tahun kalender (Maret 2015 terhadap Desember 2014) tercatat sebesar -0,43 persen dengan laju inflasi year on year (Maret 2015 terhadap Maret 2014) mencapai 6,39 persen. Sementara itu Kalimantan Timur pada bulan Maret 2015 mengalami deflasi sebesar 0,39 persen, dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 121,38. Dengan angka inflasi tersebut, maka laju inflasi
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
4
tahun kalender (Maret 2015 terhadap Desember 2014) untuk Kalimantan Timur tercatat sebesar 0,40 persen dan laju inflasi year on year (Maret 2015 terhadap Maret 2014) mencapai 7,08 persen.
Dari kota-kota IHK yang berjumlah 82 kota pada bulan Maret 2015, 54 kota mengalami inflasi dengan gambaran sebagai berikut : inflasi tertinggi terjadi di kota Manokwari yang mencapai 0,84 persen dan inflasi terendah di kota Cilacap sebesar 0,01 persen.
Sedangkan 28 kota mengalami deflasi dengan gambaran sebagai berikut :
deflasi tertinggi terjadi di kota Tanjung Pandan sebesar 1,97 persen dan deflasi terendah terjadi di kota Medan sebesar 0,01 persen. Sementara itu dari sembilan kota yang berada di Pulau Kalimantan, empat kota mengalami inflasi dengan gambaran sebagai berikut: inflasi tertinggi terjadi di kota Tanjung mencapai 0,38 persen dan inflasi terendah terjadi di kota Singkawang sebesar 0,17 persen. Sedangkan lima kota lainnya mengalami deflasi dengan gambaran sebagai berikut: deflasi tertinggi terjadi di kota Balikpapan sebesar 0,71 persen dan deflasi terendah terjadi di kota Tarakan sebesar 0,01 persen.
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
5
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
6
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
7
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
8
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
9
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
10
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
11
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
12
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
13
Berita Resmi Statistik Kota Tarakan No. 04/04/6571/Th.IX, 01 April 2015
14