PUTUSAN Nomor : 322/PDT/2016/PT-MDN
“DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA”
G
PENGADILAN TINGGI MEDAN di Medan, yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara perdata dalam peradilan tingkat banding, telah menjatuhkan
ING
putusan sebagai berikut dalam perkara antara :
MUHAMMAD KHOLIK NASUTION, S.Pd, Umur 43 Tahun, Pekerjaan Pegawai Negeri Sipil, Alamat Jalan Lintas Sumut Riau Desa Aek Batu
selanjutnya
disebut
sebagai
NT
Kecamatan Torgamba Kabupaten Labuhan BatuSelatan, PEMBANDING
TERGUGAT ;
semula
2.
LENGGAYANI,
SHmasing-masing
ILA
Dalam hal ini telah memberi kuasa kepada 1.KARTOYO, SH, Advokat-Penasehat
Hukum dari kantor Hukum Lenggayani, SH & Rekan, yang
NG AD
beralamat di Kandis No. 39 Rantauprapat, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 02 Nopember 2015 yang telah didaftarkan
di
Kepaniteraan
Rantauprapattanggal
02
135/SKC/2015/PN-RAP;
Nopember
2015
Negeri Nomor
:
PE
Melawan
Pengadilan
DELIP KUMAR NANWANI, Umur 40 Tahun, Pekerjaan Wiraswasta, Alamat Jalan Lintas Sumut Riau Desa Aek Batu Kecamatan Torgamba Kabupaten
Labuhan
BatuSelatan,
selanjutnya
disebut
sebagai TERBANDING semula PENGGUGAT; Dalam hal ini telah memberi kuasa kepada 1.DAHYAR HARAHAP, SH, 2.RONALD PASARIBU, SH, Masingmasing Advokat/ Penasehat Hukum, pada KantorHukum Dahyar Harahap, SH, yang beralamat di Jalan Manggis Raya No. 02 Perumnas Batu VI Kec. Siantar Kabupaten Simalungun, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 06 Agustus 2015 yang telah didaftarkan di Kepaniteraan
l
-2-
Pengadilan Negeri Rantauprapat pada tanggal 10 Agustus 2015 dengan No. Reg : 154/SKC/2015/PN-RAP; PENGADILAN TINGGI TERSEBUT;
G
Telah membaca : 1. Penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Medan tanggal 26 Oktober 2016 No.
ING
322/Pdt/2016/PT.MDN tentang penunjukan Majelis Hakim untuk memeriksa dan mengadili perkara tersebut ditingkat banding ;
surat-surat yang bersangkutan dengan perkara tersebut ;
ILA
TENTANG DUDUKNYA PERKARA ;
NT
2. Berkas perkara tanggal 03 Maret 2016 No.40/Pdt.G/2015/PN.RAP dan
Menimbang, bahwa Penggugat dengan Surat Gugatannya tertanggal 09 2015,
Rantauprapat
yang
pada
telah
tanggal
didaftar 10
di
Kepaniteraan
Agustus 2015,
Pengadilan
Negeri
dengan Register Nomor
NG AD
Agustus
40/Pdt.G/2015/PN-RAP, telah menggugat Tergugat dengan dalil-dalil sebagai berikut : 1.
Bahwa Tergugat ada menerima uang titipan dari Penggugat sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) sesuai dengan surat pernyataan tanggal 22 Maret 2013, yang dibuat diatas kertas bermaterai dan
2.
PE
ditandatangai Penggugat dan Tergugat;
Bahwa didalam surat pernyataan tertanggal 22 Maret 2013 Tergugat berjanji bersedia membayar Rp 2.500.000,- (Dua juta lima ratus ribu rupiah) setiap bulannya dari nilai pokok sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) kepada Penggugat sebagai hasil pemutaran uang yang dilakukan Tergugat;
3.
Bahwa Tergugat juga berjanji akan mengmbalikan uang sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) kepada Penggugat selama 1 (satu) tahun sejak dibuatnya surat pernyataan tertanggal 22 Maret 2014 atau dikembalikan
sewaktu-waktu
Penggugat
apabila
Penggugat
membutuhkannya; 4.
Bahwa tepatnya pada tanggal 22 Maret 2014 waktu pengembalian uang dari Tergugat kepada Penggugat, Tergugat tidak juga mengembalikannya sehingga Penggugat mendatangi Tergugat dan menyatakan uang sebesar
-3-
Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) harus dikembalikan dikarenakan tanggal pengembalian uang sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) telah lewat, Tergugat menjawab bersabar belum ada uang; 5.
Bahwa setiap kali Penggugat bertemu dengan Tergugat meminta pengembalian uang sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) selalu
G
terjadi pertengkaran dan hingga gugatan ini dimajukan Tergugat belum juga mengembalikan uang sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah)
6.
ING
kepada Penggugat;
Bahwa Tergugat juga tidak pernah membayar uang sebesar Rp 2.500.000,- (Dua juta lima ratus ribu rupiah) kepada Penggugat, sebagai hasil pemutaran uang yang dilakukan Tergugat yang telah disepakati
NT
antara Penggugat dan Tergugat dalam surat pernyataan tanggal 22 Maret 2013; 7.
Bahwa tindakan Tergugat yang tidak mengembalikan uang kepada
ILA
Penggugat setelah lewat waktu tanggal pengembalian sebagaimana disebut dalam surat pernyataan tertanggal 22 Maret 2013 adalah merupakan perbuatan ingkar janji;
Bahwa Penggugat merasa khwatir kalau Tergugat tidak bersedia
NG AD
8.
mengembalikan uang sebesar Rp. 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) kepada Penggugat, dan agar putusan Penggugat tidak menjadi hampa nantinya maka Penggugat memohon keapda Ketua Pengadilan Negeri Rantauprapat atau Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini untuk meletakkan sita jaminan (Conservatoir beeslag) terhadap barang-
dihunjuk Penggugat nantinya; 9.
PE
barang milik Tergugat baik bergerak dan tidak bergerak yang akan
Bahwa akibat perbuatan Tergugat yang tidak mengembalikan uangnya kepad Penggugat, Penggugat telah dirugikan, karena tidak dapat menikmati uang milik Penggugat atau Penggugat tidak dapat mengelola usaha Penggugat karena modal usaha macet ditangan Tergugat, maka dengan demikian Tergugat patut dan pantas untuk dihukum membayar Rp 2.500.000,- (Dua juta lima ratus ribu rupiah) setiap bulannya kepada Penggugat sejak surat pernyataan dibuat tanggal 22 Maret 2013 sampai gugatan ini dimajukan ke Pengadilan Negeri Rantauprapat sebesar Rp 72.500.000,- (Tujuh puluh dua juta lima ratus ribu rupiah) sebagai hasil dari pemutaran uang pokok yang dilakukan Tergugat sebagaimana disebut dalam surat pernyataan tanggal 22 Maret 2013;
-4-
10. Bahwa selanjutnya agar Penggugat dapat menjalankan modal usahanya maka dimohonkan kepada Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini agar menghukum Tergugat menyerahkan uang sebesar Rp. 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) kepada Penggugat sesuai dengan surat tertanggal 22 Maret 2013 yang ditandatangani Penggugat dan
G
Tergugat; 11. Bahwa Penggugat merasa khawatir kalau Tergugat tidak akan bersedia
ING
memenuhi isi putusan atas perkara ini walaupun telah berkekuatan hukum tetap, oleh karenanya mohon kepada Majelis Hakim untuk menghukum
Tergugat untuk membayar uang paksa (Dwangsom) sebesar Rp 1.000.000,- (Satu juta rupiah) perhari apabila Tergugat lalai melaksanakan
NT
isi putusan dalam perkara ini;
12. Bahwa Penggugat melakukan gugatan ini didasarkan pada alasan-alasan serta bukti-bukti yang benar secara hukum dan tidak dapat disangkal
ILA
siapapun termasuk Tergugat, maka patut secara hukum kalau gugatan dalam perkara ini dapat dijalankan dengan serta merta walaupun ada verzet, banding dan kasasi;
NG AD
13. Bahwa gugatan ini timbul dari akibat perbuatan ingkar janji dari Tergugat, oleh karenanya cukup berlasan untuk menghukum Tergugat untuk membayar segala biaya yang timbul dalam perkara ini ;
Berdasarkan alasan-alasan yang telah diuraikan diatas yang diperbuat berdasarkan fakta hukum yang benar, maka mohon kepada Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini untuk memanggil kedua belah pihak
PE
untuk duduk bersidang dan selanjutnya mengambil putusan sebagai berikut : 1. Mengabulkan gugatan Penggugat untuk seluruhnya; 2. Menghukum Tergugat untuk mengembalikan uang kepada Penggugat sebesar Rp 100.000.000,- (Seratus juta rupiah) tunai; 3. Menghukum Tergugat untuk membayar hasil pemutaran uang sebesar Rp 72.500.000,- (Tujuh puluh dua lima ratus ribu rupiah) kepada Penggugat sejak tanggal surat pernyataan 22 Maret 2013 sampai dengan gugatan ini didaftar di Pengadilan Negeri Rantauprapat; 4. Menyatakan surat pernyataan tertanggal 22 Maret 2013 yang dibuat di Cikampak adalah sah demi hukum; 5. Menghukum Tergugat untuk membayar uang paksa atau dwangsoom sebesar Rp 1.000.000,- (Satu juta rupiah) setiap hari apabila Tergugat lalai dalam melaksanakan putusan dalam perkara ini;
-5-
6. Menyatakan sita yang telah diletakkan dalam perkara ini sah menurut hukum; 7. Menyatakan perbuatan Tergugat yang tidak mengembalikan uang kepada Penggugat sesuai tanggal surat pernyataan tanggal 22 Maret 2013 adalah merupakan perbuatan ingkar janji;
G
8. Menyatakan putusan ini dapat dijalankan terlebih dahulu meskipun ada verzet, banding dan Kasasi;
ING
9. Menghukum Tergugat untuk membayar segala biaya yang timbul dalam perkara ini; Atau :
Apabila Majelis Hakim yang mengadili dan memeriksa perkara ini berpendapat
NT
lain, mohon putusan yang seadil-adilnya (Ex aequo et bono);
ILA
Menimbang, bahwa atas gugatan Penggugat tersebut Pengadilan Negeri Rantau Prapat telah menjatuhkan putusan tanggal 03 Maret 2016 Nomor
I. Dalam Eksepsi
NG AD
40/Pdt.G/2015/PN.Rap yang amarnya sebagai berikut :
− Menolak Eksepsi Tergugat untuk seluruhnya; II. Dalam Pokok Perkara
1. Mengabulkan gugatan Penggugat untuk sebahagian ; Tergugat
telah
(Wanprestasi);
melakukan
tindakan
Ingkar
Janji
PE
2. Menyatakan
3. Memerintahkan Tergugat untuk membayar sisa pinjaman uang kepada Penggugat sebesar Rp 94.750.000,- (Sembilan puluh empat juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah);
4. Menghukum Tergugat untuk membayar hasil pemutaran uang sebesar Rp. 72.500.000,- (Tujuh puluh dua lima ratus ribu rupiah); 5. Menyatakan surat pernyataan tertanggal 22 Maret 2013 adalah sah demi hukum; 6. Menolak gugatan Penggugat selain dan selebihnya; 7. Menghukum Penggugat untuk membayar ongkos perkara yang timbul dalam perkara ini sebesar Rp. 661.000,- (Enam ratus enam puluh satu ribu rupiah) ;
-6-
Membaca Akta Penyataan Banding Nomor : 40/Pdt.G/2015/PN.Rap, yang dibuat oleh Megawati Simbolon.,SH. Panitera Pengadilan Negeri Rantau Prapat , yang menerangkan bahwa Pembanding semula Tergugat telah mengajukan permohonan banding terhadap putusan Pengadilan Negeri tersebut pada tanggal
G
15 Maret 2016 ;
Membaca pemberitahuan pernyataan banding No. 40/Pdt.G/2015/PN-Rap
ING
tanggal 03 Maret Juni 2015 yang dibuat oleh Edward Siringoringo,SH Jurusita Pengadilan Negeri Rantau Prapat, telah diberitahukan dengan sempurna kepada Terbanding semula Penggugat ; Relaas
pemberitahuan
memeriksa
berkas
perkara
No.
NT
Membaca
40/Pdt.G/2015/PN-Rap pada tanggal 11 Mei 2016 yang dibuat oleh Saharuddin Jurusita Pengadilan Negeri Rantau Prapat kepada Pemabnding semula Tergugat
ILA
dan pada tanggal 21 Juli 2016, Kepada Terbanding semula Penggugat masingmasing pihak untuk mempelajari berkas perkara No. 40/Pdt.G/2015/PN-Rap dalam tenggang waktu 14 (empat belas) hari sebelum dikirim ke Pengadilan Tinggi
TENTANG HUKUMNYA
NG AD
Medan ;
Menimbang, bahwa permohonan banding yang diajukan oleh Pembanding semula Tergugat melalui Kuasa hukumnya telah diajukan dalam tenggang waktu dan menurut cara-cara serta memenuhi syarat-syarat yang ditentukan Undang-
diterima ;
PE
Undang, oleh karenanya permohonan banding tersebut secara formal dapat
Menimbang, bahwa setelah Majelis Hakim Tingkat Banding membaca, meneliti dan mempelajari dengan seksama berkas perkara dan Salinan Resmi Putusan Pengadilan Negeri Rantau Prapat tanggal 03 Maret 2016, No. 40/Pdt.G/2015/PN-Rap. serta surat-surat lainnya yang berhubungan dengan perkara ini, Majelis Hakim Tingkat Banding berpendapat bahwa pertimbangan hukum dalam putusan Majelis Hakim Tingkat Pertama dalam putusannya yang mengabulkan gugatan Penggugat sebagian telah berdasarkan alasan yang tepat dan benar, karena itu dijadikan sebagai pertimbangan hukum Majelis Hakim Pengadilan Tinggi dalam memutus perkara ini di Tingkat Banding, sehingga Putusan Hakim Tingkat Pertama dapat dikuatkan kecuali mengenai bunga pinjaman, Pengadilan Tinggi mempertimbagkan sebagai berikut :
-7-
Menimbang, bahwa dalam surat pernyataan antara Terbanding semula Penggugat dengan Pembanding semula Tergugat (bukti P.1) disebutkan Terbanding semula Penggugat menitipkan uang sebesar Rp.100.000.000,(seratus juta rupiah) kepada Pembanding semula Tergugat dengan kewajiban Pembanding semula Tergugat membayar Rp.2.500.000,-(dua juta lima ratus ribu
G
rupiah) setiap bulan atau setara dengan 2,5 % dari nilai pokok kepada Terbanding
ING
semula Penggugat ;
Menimbang, bahwa uang sebesar Rp.2.500.000,- (dua juta lima ratus ribu rupiah) atau setara dengan 2,5% merupakan bunga uang yang harus dibayarkan
NT
oleh Pembanding semulaTergugat setiap bulan, yang dikabulkan oleh Hakim
tingkat pertama, menurut Pengadilan Tinggi adalah terlalu tinggi dan oleh karena itu Pengadilan Tinggi dalam menetapkan bunga pinjaman berdasarkan bunga
ILA
yang ditetapkan oleh Undang-Undang yaitu sebesar 6 % setahun dihitung semenjak uang dipinjam atau dititipkan sampai putusan ini dilaksanakan
NG AD
sepenuhnya oleh Pembanding semula Tergugat ;
Menimbang, bahwa uang yang sudah dibayarkan oleh Pembanding semula Tergugat kepada Terbanding semula Penggugat dikurangkan dari kewajiban yang harus dibayarkan oleh Pembanding semula Tergugat (dikurangkan
PE
dari jumlah pinjaman) ;
Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan diatas, maka amar putusan
Pengadilan
Negeri
Rantau
Prapat
tanggal
3
Maret 2016
No.
40/Pdt.G/2015/PN.Rap tentang bunga pinjaman perlu diperbaiki sebagaimana disebut dibawah ini ; Menimbang, bahwa Pembanding semula Tergugat tetap dipihak yang kalah maka ia harus dihukum pula untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan :
Mengingat Kitab Undang-Undang Hukum Perdata, Rbg, Undang-Undang No.48 Tahun 2009 serta peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan ;
-8-
MENGADILI:
-
Menerima permohonan banding dari Pembanding semula Tergugat tersebut ;
-
Memperbaiki Putusan Pengadilan Negeri Rantau Prapat
tanggal 03 Maret
G
2016, Nomor : 40/Pdt.G/2015/PN-Rap. yang dimohonkan banding tersebut sepanjang mengenai bunga (hasil pemutaran uang) dari pinjaman sehingga
-
ING
berbunyi sebagai berikut ;
Menghukum Pembanding semula Tergugat untuk membayar bunga pinjaman
sebesar 6% setahun terhitung semenjak tanggal peminjaman uang sampai dilaksanakan keputusan ini sepenuhnya ;
NT
- Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Rantau Prapat tersebut untuk selebihnya ; -
Menghukum Pembanding semula Tergugat untuk membayar biaya perkara
ILA
dalam kedua tingkat peradilan, yang dalam tingkat banding ditetapkan sebesar
NG AD
Rp.150.000,- (seratus lima puluh ribu rupiah);
Demikianlah diputuskan dalam rapat permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Medan pada hari Kamis tanggal 17 Nopember 2016, oleh Kami : ARIFIN RUSLI HUTAGAOL,SH.MH Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi Medan sebagai Hakim Ketua Majelis, ALI NAFIAH DALIMUNTHE,SH.MM.MH dan
PE
LINTON SIRAIT, SH.MH. masing-masing sebagai Hakim-Hakim Anggota, yang ditunjuk untuk memeriksa dan mengadili perkara tersebut dalam peradilan tingkat banding, berdasarkan Penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Medan tanggal 26 Oktober 2016 Nomor : 322/PDT/2016/PT-MDN, putusan tersebut diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari Senin tanggal 5 Desember 2016 oleh hakim Ketua Majelis tersebut dengan dihadiri oleh Hakim-Hakim Anggota tersebut diatas serta dibantu oleh Hj.SURYA HAIDA,SH.MH. sebagai Panitera
-9-
Pengganti pada Pengadilan Tinggi Medan tanpa dihadiri oleh Para Pihak maupun Kuasa Hukumnya. Hakim - Hakim Anggota,
Hakim Ketua Majelis, ttd
ARIFIN RUSLI HUTAGAOL,SH.MH
ING
ALI NAFIAH DALIMUNTHE,SH.MM.MH
G
ttd
ttd
NT
LINTON SIRAIT, SH.MH.
ILA
Panitera Pengganti,
ttd
1. Meterai
Rp.
6.000,-
2. Redaksi
Rp.
5.000,-
3. Pemberkasan
Rp
139.000,-
Jumlah
Rp. 150.000,-
PE
Perincian Biaya :
NG AD
Hj. SURYA HAIDA, SH.MH.