1
P U T U S A N Nomor: 06/Pid.B/2013/PN.BKN
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Pengadilan Negeri Bangkinang yang mengadili perkara-perkara pidana pada pengadilan tingkat pertama, telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara Terdakwa : Nama Lengkap
: Syamsul Basori Bin Imam Kamali
Tempat lahir
: Blitar
Umur/tanggal lahir : 24 tahun / 18 September 1988 Jenis Kelamin
: Laki-laki
Kebangsaan
: Indonesia
Tempat Tinggal
: SP IV Desa Hidup Baru RT 013 Kec. Kampar Kiri Tengah Kab.Kampar
Agama
: Islam
Pekerjaan
: Tani
Pendidikan
: SMP
Terdakwa ditahan dengan jenis penahanan RUTAN oleh :
Penyidik sejak tanggal 28 Oktober 2012 s/d tanggal 16 Nopember 2012;
Perpanjangan Kepala Kejaksaan Negeri Bangkinang sejak tanggal 17 Nopember 2012 s/d tanggal 19 Desember 2012;
Penuntut Umum sejak tanggal 20 Desember 2012 s/d tanggal 03 Januari 2013;
Majelis Hakim sejak tanggal 03 Januari 2013 s/d tanggal 01 Februari 2013; Terdakwa
di
persidangan
tidak
didampingi
Penasihat
Hukum/
PENGADILAN NEGERI tersebut ; Telah membaca : 1. Penetapan Ketua Pengadilan Negeri Bangkinang tanggal 03 Januari 2013 No. 06/Pen.Pid/2013/PN.BKN tentang penunjukan Majelis Hakim yang mengadili perkara ini ; Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
2
2. Penetapan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bangkinang tanggal 03 Januari 2013 No. 06/Pen.Pid/2013/PN.BKN tentang penetapan hari sidang ; 3. Berkas perkara atas nama terdakwa Syamsul Basori Bin Imam Kamali beserta seluruh lampirannya ; Telah mendengar keterangan saksi-saksi dan Terdakwa ; Telah melihat barang bukti yang diajukan di persidangan ; Telah mendengar tuntutan pidana dari Penuntut Umum yang pada pokoknya menuntut agar Majelis Hakim yang mengadili perkara ini memutus-kan: -
Menyatakan Terdakwa Syamsul Basori Bin Imam Kamali bersalah melakukan tindak pidana membeli, menyewa, menukar, menerima gadai, menerima hadiah,
atau
menukarkan,
untuk
menarik
keuntungan,
menggadaikan,
menjual,
mengangkut,
menyewakan,
menyimpan,
atau
menyembunyikan sesuatu benda yang diketahui atau sepatutnya harus diduga bahwa diperoleh dari kejahatan, sebagaimana diatur dalam pasal 480 ke-1 KUHP ; -
Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa Syamsul Basori Bin Imam Kamali dengan pidana penjara selama 10 (sepuluh) bulan penjara dikurangi selama Terdakwa berada dalam tahanan ;
-
Menetapkan agar barang bukti berupa : - 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa Nopol Dikembalikan kepada yang berhak yakni saksi HARIANTO - 1 (satu) buah kunci kontak merk EROTEK Dirampas untuk dimusnahkan.
-
Membebankan Terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp. 1.000,(seribu rupiah). Menimbang, bahwa berdasarkan surat dakwaan Penuntut Umum tanggal 20
Desember 2012 No. 02/BNANG/12/2012 Terdakwa telah didakwa sebagai berikut : DAKWAAN : Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
3
PERTAMA Bahwa ia terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 12.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Oktober 2012, atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012 bertempat di seberang Jembatan Air Tiris Dsn Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Kab.Kampar atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang masih termasuk dalam Daerah Hukum Pengadilan Negeri Bangkinang, telah
membeli,
menyewa, menukar, menerima gadai, menerima hadiah, atau untuk menarik keuntungan, menjual, menyewakan, menukarkan, menggadaikan, mengangkut, menyimpan,
atau
menyembunyikan
sesuatu
benda
yang
diketahui
atau
sepatutnya harus diduga bahwa diperoleh dari kejahatan”, perbuatan tersebut dilakukan oleh terdakwa dengan cara-cara antara lain sebagai berikut : Berawal pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jembatan Sungai Pak Dupan Desa Penghidupan Kab.Kampar saksi HARIANTO memarkirkan sepeda motor miliknya yaitu 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha
Mio
warna
hitam
dengan
Nopol
BM 6417
ZP
dan
No.
Rangka
MH328D20B9JO37984 serta No. 28-D-1037824 dan menguncinya, yang mana selanjutnya saksi HARIANTO pergi meninggalkan sepeda motor tersebut untuk pergi memancing, selanjutnya sekira pukul 16.00 Wib saksi HARIANTO kembali ketempat diletakkannya sepeda motor miliknya tersebut namun pada saat itu sepeda motor miliknya tersebut sudah hilang dikarenakan telah dicuri. Bahwa pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 16.00 Wib terdakwa bertemu dengan Sdr. SOPIAN Als PIAN (temasuk dalam daftar pencarian orang/DPO) di lapangan Bola SP IV Desa Hidup Baru Kab.Kampar yang mana pada saat itu Sdr. SOPIAN Als Pian (DPO) menyerahkan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi kepada terdakwa dengan maksud agar terdakwa menjual sepeda motor tersebut, yang mana terdakwa mengetahui bahwa sepeda motor adalah hsil curian dikarenakan pada saat itu Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) mengatakan Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
4
bahwa sepeda motor tersebut tidak memiliki surat-surat (bodong) namun terdakwa tetap menyetujuinya, kemudian terdakwa dengan mengendarai 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No.Polisi tersebut pulang, selanjutnya sekira pukul 19.00 Wib terdakwa dihubungi oleh Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) dan mengatakan bahwa pembeli dari sepeda motor tersebut sudah ada dengan harga kesepakatan Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah), yang mana kemudian Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) mengirimkan nomor telepon calon pembeli tersebut yaitu Sdr. MANDAR (termasuk dalam daftar pencarian orang/DPO), yang mana kemudian terdakwa menghubungi Sdr. MANDAR (DPO) dan sepakat bertemu untuk melakukan transaksi jual-beli sepeda motor tersebut keesokan harinya di Pasar Kampar. Bahwa pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 08.45 Wib terdakwa dengan ditemani oleh saksi EDI SURAHMAN tiba di Pasar Kampar dengan membawa 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi dan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Jupiter milik terdakwa, yana mana sekira pukul 12.00 Wib terdakwa yang pada saat itu ditemani oleh saksi EDI SURAHMAN bertemu dengan Sdr. MANDAR (DPO) yang mana kemudian Sdr. MANDAR (DPO) mengajak terdakwa untuk mengikutinya kearah Jembatan Air Tiris Dsn Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Kab.Kampar, sesampainya ditempat tersebut Sdr. MANDAR (DPO) meminta terdakwa dan saksi EDI SURAHMAN untuk menunggu, dan pada saat itu Sdr. MANDAR (DPO) meminjam 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Jupiter milik terdakwa untuk menjemput uang pembelian sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut sebesar Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah) sesuai dengan kesepakatan sebelumnya, yang mana sekira pukul 13.00 Wib terdakwa dan saksi EDI SURAHMAN didatangi oleh saksi HARIANDI bersama-sama dengan saksi M. NASRI dan Sdr. M. SAHIR (Anggota Kepolisian Polres Kampar) yang sebelumnya mendapat informasi bahwa di tempat tersebut akan dilakukan transaksi jual-beli sepeda motor Yamah Mio tanpa surat-surat / bodong, yang mana pada saat itu terdakwa berhasil diamankan dan pada saat ditanyakan mengenai surat-surat dari 1 (satu) unit sepeda Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
5
motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut namun pada saat itu terdakwa tidak bisa memperlihatkannya, sehingga kemudian terdakwa beserta barang bukti dibawa ke Polres Kampar untuk diproses lebih lanjut. Bahwa setelah 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut diamankan oleh pihak Kepolisian ternyata terhadap Nomor Rangka dan No. Mesin dari sepeda motor tersebut sesuai dengan sepeda motor milik saksi HARIANTO yang hilang pada tanggal 26 Oktober 2012. Bahwa akibat perbuatan terdakwa, saksi HARIANTO mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 7.000.000,- (tujuh juta rupiah). Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana menurut Pasal 480 Ke-1 KUHP. ATAU KEDUA Bahwa ia terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 12.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Oktober 2012, atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012 bertempat di seberang Jembatan Air Tiris Dsn Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Kab.Kampar atau setidak-tidaknya pada suatu tempat lain yang masih termasuk dalam Daerah Hukum Pengadilan Negeri Bangkinang, telah
“menarik
keuntungan dari hasil sesuatu benda, yang diketahuinya sepatutnya harus diduga bahwa diperoleh dari kejahatan”, perbuatan tersebut dilakukan oleh terdakwa dengan cara-cara antara lain sebagai berikut : Berawal pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di Jembatan Sungai Pak Dupan Desa Penghidupan Kab.Kampar saksi HARIANTO memarkirkan sepeda motor miliknya yaitu 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha
Mio
warna
hitam
dengan
Nopol
BM 6417
ZP
dan
No.
Rangka
MH328D20B9JO37984 serta No. 28-D-1037824 dan menguncinya, yang mana selanjutnya saksi HARIANTO pergi meninggalkan sepeda motor tersebut untuk pergi Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
6
memancing, selanjutnya sekira pukul 16.00 Wib saksi HARIANTO kembali ketempat diletakkannya sepeda motor miliknya tersebut namun pada saat itu sepeda motor miliknya tersebut sudah hilang dikarenakan telah dicuri. Bahwa pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 16.00 Wib terdakwa bertemu dengan Sdr. SOPIAN Als PIAN (temasuk dalam daftar pencarian orang/DPO) di lapangan Bola SP IV Desa Hidup Baru Kab.Kampar yang mana pada saat itu Sdr. SOPIAN Als Pian (DPO) menyerahkan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi kepada terdakwa dengan maksud agar terdakwa menjual sepeda motor tersebut, yang mana terdakwa mengetahui bahwa sepeda motor adalah hsil curian dikarenakan pada saat itu Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) mengatakan bahwa sepeda motor tersebut tidak memiliki surat-surat (bodong) namun terdakwa tetap menyetujuinya, kemudian terdakwa dengan mengendarai 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No.Polisi tersebut pulang, selanjutnya sekira pukul 19.00 Wib terdakwa dihubungi oleh Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) dan mengatakan bahwa pembeli dari sepeda motor tersebut sudah ada dengan harga kesepakatan Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah), yang mana kemudian Sdr. SOPIAN Als PIAN (DPO) mengirimkan nomor telepon calon pembeli tersebut yaitu Sdr. MANDAR (termasuk dalam daftar pencarian orang/DPO), yang mana kemudian terdakwa menghubungi Sdr. MANDAR (DPO) dan sepakat bertemu untuk melakukan transaksi jual-beli sepeda motor tersebut keesokan harinya di Pasar Kampar. Bahwa pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 08.45 Wib terdakwa dengan ditemani oleh saksi EDI SURAHMAN tiba di Pasar Kampar dengan membawa 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi dan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Jupiter milik terdakwa, yana mana sekira pukul 12.00 Wib terdakwa yang pada saat itu ditemani oleh saksi EDI SURAHMAN bertemu dengan Sdr. MANDAR (DPO) yang mana kemudian Sdr. MANDAR (DPO) mengajak terdakwa untuk mengikutinya kearah Jembatan Air Tiris Dsn Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Kab.Kampar, sesampainya ditempat tersebut Sdr. MANDAR (DPO) meminta terdakwa Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
7
dan saksi EDI SURAHMAN untuk menunggu, dan pada saat itu Sdr. MANDAR (DPO) meminjam 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Jupiter milik terdakwa untuk menjemput uang pembelian sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut sebesar Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah) sesuai dengan kesepakatan sebelumnya, yang mana sekira pukul 13.00 Wib terdakwa dan saksi EDI SURAHMAN didatangi oleh saksi HARIANDI bersama-sama dengan saksi M. NASRI dan Sdr. M. SAHIR (Anggota Kepolisian Polres Kampar) yang sebelumnya mendapat informasi bahwa di tempat tersebut akan dilakukan transaksi jual-beli sepeda motor Yamah Mio tanpa surat-surat / bodong, yang mana pada saat itu terdakwa berhasil diamankan dan pada saat ditanyakan mengenai surat-surat dari 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut namun pada saat itu terdakwa tidak bisa memperlihatkannya, sehingga kemudian terdakwa beserta barang bukti dibawa ke Polres Kampar untuk diproses lebih lanjut. Bahwa setelah 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Polisi tersebut diamankan oleh pihak Kepolisian ternyata terhadap Nomor Rangka dan No. Mesin dari sepeda motor tersebut sesuai dengan sepeda motor milik saksi HARIANTO yang hilang pada tanggal 26 Oktober 2012. Bahwa akibat perbuatan terdakwa, saksi HARIANTO mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 7.000.000,- (tujuh juta rupiah). Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana menurut Pasal 480 Ke-2 KUHP. Menimbang, bahwa dalam persidangan telah didengar keterangan saksi-saksi yaitu: 1. HARIANDI yang telah bersumpah menurut agamanya dan memberikan keterangan yang pada pokoknya sebagai berikut : - Bahwa saksi menerangkan pernah diperiksa di Kepolisian dan membenarkan keterangannya didalam BAP;
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
8
-
Bahwa saksi menerangkan saksi telah melakukan penangkapan terhadap
terdakwa pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 13.30 Wib di Dusun Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Utara Kab. Kampar; - Bahwa saksi menerangkan terdakwa ditangkap saat terdakwa hendak menjual sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No.Pol yang tidak dilengkapi dengan surat-surat sah kendaraan bermotor; -
Bahwa saksi menerangkan ketika saksi sedang melakukan patroli di
Kecamatan Kampar, kemudian saksi mendapat informasi bahwa di Dusun Sentul tepatnya di sebuah perkebunan sawit akan dilakukan transaksi jual beli sepeda motor bodong. Mengetahui hal tersebut saksi meminta bantuan kepada Anggota Polsek Kampar, selanjutnya dilakukan pengintaian. Sekira pukul 13.30 Wib saksi melihat 2 (dua) orang yang sedang menunggu di Kebun sawit dimana didekat mereka terdapat sepeda motor Yamaha Mio warna hitam, lalu saksi bergerak menuju ke tempat orang tersebut kemudian langsung mengejar dan melakukan penangkapan terhadap orang tersebut. Setelah berhasil menangkap terdakwa lalu ketika ditanyakan kepada terdakwa tentang surat-surat kendaraan tersebut terdakwa tidak dapat memperlihatkan surat-surat kendaraan tersebut kemudian terdakwa dan teman terdakwa dibawa ke Polres Kampar. - Bahwa saksi menerangkan saksi tidak mengetahui siapa pemilik sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tersebut. -
Bahwa saksi menerangkan terdakwa pada saat ditangkap bersama-sama
dengan Sdr. EDY. - Bahwa saksi menerangkan terdakwa diminta oleh Sdr. SOPIAN Als PIAN untuk menjualkan sepeda motor tersebut dan terdakwa mengetahui bahwa kendaraan bermotor tersebut tidak dilengkapi dengan surat-surat sah kendaraan bermotor. 2. HARIANTO yang telah bersumpah menurut agamanya dan memberikan keterangan yang pada pokoknya sebagai berikut :
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
9
-
Bahwa saksi menerangkan saksi pernah diperiksa di Kepolisian dan
membenarkan keterangannya didalam BAP; -
Bahwa saksi menerangkan saksi memiliki bukti kepemilikan yang sah dari
sepeda motor Yamaha Mio warna hitam yang dikuasai terdakwa tersebut, berupa Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNK) atas nama saksi; - Bahwa saksi menerangkan saksi tidak mengetahui sebabnya sepeda motor milik saksi tersebut berada di Polsek Kampar karena sebelumnya pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 14.00 Wib s/d 16.00 Wib sepeda motor Yamaha Mio warna hitam milik saksi tersebut telah hilang di dekat Jembatan yang berada di Daerah Penghidupan pada saat saksi sedang memancing yang diparkirkan dalam keadaan terkunci dibawah Jembatan. - Bahwa saksi menerangkan sepeda motor yang dikuasai oleh terdakwa adalah benar sepeda motor milik saksi. - Bahwa saksi menerangkan kunci kontak sepeda motor tersebut masih ada pada saksi. - Bahwa saksi menerangkan akibat perbuatan terdakwa tersebut saksi mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 7.000.000,- (tujuh juta rupiah).
3. MUHAMMAD NASRI, SH yang telah bersumpah menurut agamanya dan memberikan keterangan yang pada pokoknya sebagai berikut : -
Bahwa saksi menerangkan saksi pernah diperiksa di Kepolisian dan
membenarkan keterangannya didalam BAP; - Bahwa saksi menerangkan telah melakukan penangkapan terhadap terdakwa pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 13.30 Wib di Dusun Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Utara Kab.Kampar.
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
10
- Bahwa saksi menerangkan terdakwa ditangkap saat terdakwa hendak menjual sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa No. Pol yang tidak dilengkapi dengan surat-surat sah kendaraan bermotor. - Bahwa saksi menerangkan ketika saksi HARIANDI sedang melakukan Patroli di Kecamatan Kampar, kemudian saksi HARIANDI mendapat informasi bahwa di Dusun Sentul tepatnya di sebuah perkebunan sawit akan dilakukan transaksi jual-beli sepeda motor bodong. Mengetahui hal tersebut saksi meminta bantuan kepada Anggota Polsek Kampar, selanjutnya dilakukan pengintaian. Sekira pukul 13.30 Wib saksi melihat 2 (dua) orang yang sedang menunggu di Kebun sawit dimana didekat mereka terdapat sepeda motor Yamaha Mio warna hitam, lalu saksi bergerak menuju ke tempat orang tersebut kemudian langsung mengejar dan melakukan penangkapan terhadap orang tersebut, setelah berhasil menangkap terdakwa lalu ketika ditanyakan kepada terdakwa tentang surat-surat kendaraan tersebut terdakwa tidak dapat memperlihatkan surat-surat kendaraan tersebut kemudian terdakwa dan teman terdakwa dibawa ke Polres Kampar. - Bahwa saksi menerangkan saksi tidak mengetahui siapa pemilik sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tersebut. - Bahwa saksi menerangkan terdakwa pada saat ditangkap bersama-sama dengan Sdr. EDY. - Bahwa saksi menerangkan terdakwa diminta oleh Sdr. SOPIAN Als PIAN untuk menjualkan sepeda motor tersebut dan terdakwa mengetahui bahwa kendaraan bermotor tersebut tidak dilengkapi dengan surat-surat sah kendaraan bermotor. - Bahwa saksi menerangkan keadaan kunci kontak sepeda motor yang terdakwa hendak jual bila diperhatikan akan terlihat bekas congkelan. Menimbang, bahwa terhadap keterangan saksi – saksi tersebut diatas, Terdakwa menyatakan benar dan tidak keberatan ; Menimbang, bahwa selanjutnya telah pula didengar keterangan Terdakwa yang pada pokoknya menerangkan sebagai berikut : Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
11
- Bahwa terdakwa menerangkan pernah diperiksa di Kepolisian sebagai terdakwa dan membenarkan keterangannya didalam BAP; - Bahwa terdakwa menerangkan terdakwa ditangkap pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 13.00 Wib di Daerah lewat Jembatan Air Tiris Kec. Kampar Kab. Kampar. - Bahwa terdakwa menerangkan pada saat ditangkap, terdakwa sedang bersama dengan Sdr. EDY. - Bahwa terdakwa menerangkan pada saat itu terdakwa sedang menunggu pembeli dari sepeda motor Yamaha Mio warna hitam dimana pada saat itu, pembeli telah datang dan kemudian pergi lagi untuk mengambil sisa uang pembelian sepeda motor yang kurang. Kurang lebih 10 (sepuluh) menit menunggu, lalu ada mobil yang berhenti yang ternyata adalah Anggota Polisi kemudian menangkap terdakwa. - Bahwa terdakwa menerangkan pembeli sepeda motor terdakwa tersebut adalah Sdr. MANDAR yang mana Sdr. SOPIAN Als PIAN selaku pemilik sepeda motor telah menelpon Sdr. MANDAR agar mengambil sepeda motor tersebut dari terdakwa dan memberikan uang pembelian sepeda motor tersebut kepada terdakwa.. - Bahwa terdakwa menerangkan terdakwa tidak tahu pemilik sepeda motor tersebut. - Bahwa terdakwa menerangkan motor tersebut diserahkan Sdr. SOPIAN Als PIAN kepada terdakwa pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 16.00 Wib di Dekat Lapangan Bola di Desa Hidup Baru. - Bahwa terdakwa menerangkan selain sepeda motor Sdr. SOPIAN Als PIAN tidak ada menyerahkan barang yan lain. - Bahwa terdakwa menerangkan sepeda motor yang Sdr. SOPIAN Als PIAN serahkan kepada terdakwa tanpa ada dilengkapi dengan surat sahnya kendaraan. - Bahwa terdakwa menerangkan sepeda motor tersebut diperoleh oleh Sdr. SOPIAN Als PIAN dari Pekanbaru.
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
12
- Bahwa terdakwa menerangkan maksud Sdr. SOPIAN Als PIAN menyerahkan sepeda motor tersebut adalah agar terdakwa menjualkan sepeda motor tersebut. - Bahwa terdakwa menerangkan sepeda motor tersebut sudah ada kesepakatan dengan Sdr. MANDAR dengan harga Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah). - Bahwa terdakwa menerangkan pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 08.45 Wib, terdakwa dengan ditemani oleh Sdr. EDY tiba di Pasar Kampar dan sekira pukul 12.00 Wib terdakwa dan Sdr. EDY berencana bertemu dengan Sdr. MANDAR. - Bahwa terdakwa menerangkan setelah bertemu dengan Sdr. MANDAR lalu mengajak terdakwa menuju ke arah Jembatan Air Tiris Dusun Sentul Kec. Kampar Kab,Kampar, namun ketika menunggu Sdr. MANDAR lalu terdakwa dan Sdr. EDY ditangkap oleh petugas Polisi yang berpakaian preman. Menimbang, bahwa selain itu oleh Penuntut Umum juga telah diajukan barang bukti berupa : - 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa Nopol; - 1 (satu) buah kunci kontak merk EROTEK; Menimbang, bahwa berdasarkan keterangan saksi-saksi, keterangan Terdakwa dan bukti surat serta barang bukti yang satu dengan lainnya saling bersesuaian, maka dapatlah diperoleh fakta hukum sebagai berikut : Bahwa berdasarkan fakta-fakta yang terungkap di persidangan yang diperoleh melalui keterangan saksi-saksi dan keterangan terdakwa sehingga diperoleh petunjuk bahwa terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, telah ditangkap pada hari Sabtu tanggal 27 Oktober 2012 sekira pukul 12.00 Wib di seberang Jembatan Air Tiris Dusun Sentul Desa Sentul Kec. Kampar Kab.Kampar; Bahwa yang melakukan penangkapan terhadap terdakwa adalah Sdr. HARIANDI dan Sdr. MUHAMMAD NASRI, SH.
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
13
Bahwa Sdr. HARIANDI dan Sdr. MUHAMMAD NASRI, SH pada saat itu sedang melakukan Patroli di Kecamatan Kampar, kemudian saksi HARIANDI mendapat informasi bahwa di Dusun Sentul tepatnya di sebuah perkebunan sawit akan dilakukan transaksi jual-beli sepeda motor bodong. Bahwa setelah mendapat informasi tersebut Sdr. HARIANDI dan Sdr. MUHAMMAD NASRI, SH langsung meminta bantuan kepada Anggota Polsek Kampar selanjutnya dilakukan pengintaian terhadap terdakwa. Bahwa
Sekira pukul 13.30 Wib saksi melihat 2 (dua) orang yang sedang
menunggu di Kebun sawit dimana didekat mereka terdapat sepeda motor Yamaha Mio warna hitam, lalu saksi bergerak menuju ke tempat orang tersebut kemudian langsung mengejar dan melakukan penangkapan terhadap orang tersebut, setelah berhasil menangkap terdakwa lalu ketika ditanyakan kepada terdakwa tentang surat-surat kendaraan tersebut terdakwa tidak dapat memperlihatkan surat-surat kendaraan tersebut kemudian terdakwa dan teman terdakwa dibawa ke Polres Kampar. Bahwa pada saat terdakwa ditangkap, terdakwa sedang bersama dengan Sdr. EDY. Bahwa terdakwa menerangkan pada saat itu terdakwa sedang menunggu pembeli dari sepeda motor Yamaha Mio warna hitam dimana pada saat itu, pembeli telah datang dan kemudian pergi lagi untuk mengambil sisa uang pembelian sepeda motor yang kurang. Kurang lebih 10 (sepuluh) menit menunggu, lalu ada mobil yang berhenti yang ternyata adalah Anggota Polisi kemudian menangkap terdakwa. Bahwa terdakwa tidak mengetahui siapa pemilik dari sepeda motor tersebut. Bahwa terdakwa menerangkan maksud Sdr. SOPIAN Als PIAN menyerahkan sepeda motor tersebut adalah agar terdakwa menjualkan sepeda motor tersebut. Bahwa terdakwa menerangkan sepeda motor tersebut sudah ada kesepakatan dengan Sdr. MANDAR dengan harga Rp. 1.800.000,- (satu juta delapan ratus ribu rupiah).
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
14
Menimbang, bahwa selanjutnya Majelis akan mempertimbangkan apakah berdasarkan fakta-fakta hukum tersebut diatas, Terdakwa dapat dinyatakan telah melakukan tindak pidana yang didakwakan kepadanya ; Menimbang, bahwa untuk menyatakan seseorang telah melakukan suatu tindak pidana, maka perbuatan orang tersebut haruslah memenuhi seluruh unsur-unsur dari tindak pidana yang didakwakan kepadanya ; Menimbang, bahwa terdakwa telah didakwa oleh Penuntut Umum dengan dakwaan yang berbentuk (alternatif), sehingga Majelis Hakim akan memilih salah satu dakwaan Penuntut Umum, yaitu pasal 480 ayat (1) KUHP, yang unsur - unsurnya adalah sebagai berikut : 1. Barang siapa; 2. Membeli, menyewa, menukar, menerima gadai, menerima hadiah, atau untuk menarik keuntungan, menjual, menyewakan, menggadaikan, mengangkut, menyimpan, atau menyembunyikan sesuatu benda; 3. yang diketahui atau sepatutnya harus diduga bahwa diperoleh dari kejahatan. Ad.1. Unsur “barang siapa”; Bahwa yang dimaksud unsur barang siapa dalam hukum pidana adalah setiap orang menjadi subjek hukum (natuurlijk persoon) yang memiliki hak dan kewajiban yang mewujudkan terjadinya suatu tindak pidana sebagaimana yang didakwakan terhadap Terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, serta setelah diteliti identitasnya oleh Majelis Hakim adalah sama dengan identitas Terdakwa dalam surat dakwaan Jaksa Penuntut Umum, hal tersebut, juga didukung oleh keterangan saksi-saksi dan keterangan Terdakwa sendiri yang di depan persidangan telah mengakui atas perbuatannya kemudian juga terdakwa mempu untuk bertanggung jawab (Toerekenings Vat Baarheid) dan tidak adal alasan-alasan yang dapat menghapus pidana baik alasan pemaaf maupun alasan pembenar. Dengan demikian unsur barang siapa, telah terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum. Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
15
Ad.2. Unsur “Membeli, menyewa, menukar, menerima gadai, menerima hadiah, atau untuk menarik keuntungan, menjual, menyewakan, menggadaikan, mengangkut, menyimpan, atau menyembunyikan sesuatu benda”; Berdasarkan keterangan saksi HARIADI, saksi HARIANTO, saksi MUHAMMAD NASRI, SH, ditambah dengan alat bukti petunjuk yang terungkap dipersidangan yang telah diakui dan dibenarkan oleh Terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, terungkap fakta bahwa pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 14.00 Wib bertempat di jembatan Sungai Dupan Desa Penghidupan Kab.Kampar ketika saksi HARIANTO memarkirkan sepeda motor Yamaha Mio warna hitam No.Pol BM 6417 ZP miliknya, lalu meninggalkan sepeda motor tersebut untuk memancing namun sekira pukul 16.00 Wib saat hendak melihat sepeda motornya, saksi HARIANTO melihat sepeda motor miliknya di parkirkan disana telah hilang karena dicuri orang. Bahwa tujuan Terdakwa menjualkan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tersebut adalah untuk mendapatkan keuntungan berupa uang atas pembagian dari hasil penjualan sepeda motor tersebut dari Sdr. SOPIAN Als PIAN. Bahwa akibat perbuatan Terdakwa tersebut, saksi HARIANTO selaku pemilik sepeda motor Yamaha Mio warna hitam mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 7.000.000,- (tujuh juta rupiah). Dengan demikian unsur “Membeli, menyewa, menukar, menerima gadai, menerima
hadiah,
atau
untuk
menarik
keuntungan,
menjual,
menyewakan,
menggadaikan, mengangkut, menyimpan, atau menyembunyikan sesuatu benda, telah terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum. Ad.3. Unsur” yang diketahui atau sepatutnya harus diduga bahwa diperoleh dari kejahatan” Berdasarkan keterangan saksi HARIADI, saksi HARIANTO, saksi MUHAMMAD NASRI, SH, ditambah dengan alat bukti petunjuk yang terungkap dipersidangan yang telah diakui dan dibenarkan oleh Terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI, terungkap fakta bahwa pada hari Jumat tanggal 26 Oktober 2012 sekira pukul 16.00 Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
16
Wib, terdakwa bertemu dengan Sdr. SOPIAN Als PIAN di lapangan Bola SP IV Desa Hidup Baru, lalu Sdr. SOPIAN menyerahkan 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa nopol kepada terdakwa dengan maksud agar terdakwa menjualkan sepeda motor tersebut. Padahal terdakwa mengetahui bahwa sepeda motor tersebut adalah hasil curian karena Sdr. SOPIAN Als PIAN mengatakan kepada terdakwa bahwa sepeda motor tersebut tidak dilengkapi dengan surat-surat kendaraan, namun terdakwa tetap menyetujuinya dan membawa sepeda motor tersebut pulang dan menyimpan sepeda motor tersebut dirumah terdakwa.
Menimbang,
bahwa
terhadap
unsur-unsur
tersebut
Majelis
akan
mempertimbangkannya sebagai berikut : Unsur Barang Siapa Menimbang, bahwa yang dimaksud dengan unsur ini adalah orang atau badan hukum yang mempunyai hak dan kewajiban serta Umum
kemuka
persidangan,
yang
berdasarkan
telah dihadapkan oleh Penuntut keterangan
saksi-saksi
serta
keterangan Terdakwa sendiri, dapat disimpulkan bahwa orang yang dihadapkan di persidangan ini benar Terdakwalah orang yang dimaksud aleh penuntut umum sesuai identitasnya yang tercantum dalam surat dakwaan dan kepadanya dapat dimintakan pertanggungjawaban perbuatan pidana yang telah dilakukannya; Menimbang, bahwa dari kenyataan yang diperoleh selama persidangan dalam perkara ini, Majelis hakim tidak menemukan hal-hal yang dapat melepaskan Terdakwa dari pertanggungan jawaban pidana, baik sebagai alasan pembenar dan atau alasan pemaaf, oleh karenanya Majelis Hakim berkesimpulan bahwa perbuatan yang dilakukan Terdakwa harus dipertanggung jawabkan kepadanya ; Menimbang, bahwa oleh karena Terdakwa mampu bertanggung jawab, maka Terdakwa harus dinyatakan bersalah atas tindak pidana yang didakwakan terhadap diri Terdakwa
oleh
karena
itu
harus
di
jatuhi
pidana
;
Menimbang, bahwa untuk menjatuhkan pidana terhadap diri Terdakwa, maka Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
17
perlu
dipertimbangkan
terlebih
dahulu
hal-hal
yang
memberatkan
dan
yang
meringankan ; Hal Yang memberatkan :
Perbuatan yang dilakukan terdakwa merugikan orang lain
Perbuatan terdakwa meresahkan masyarakat
Hal yang meringankan :
Terdakwa sangat menyesali perbuatannya
Terdakwa tidak akan mengulangi perbuatannya
Terdakwa merupakan tulang punggung keluarga
Terdakwa belum pernah dihukum Menimbang, bahwa dalam perkara ini terhadap diri Terdakwa telah dikenakan
penangkapan dan penahanan yang sah, maka masa penangkapan dan penahanan tersebut harus dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ; Menimbang, bahwa oleh karena Terdakwa ditahan dan penahanan terhadap diri Terdakwa dilandasi alasan yang cukup, maka perlu ditetapkan agar Terdakwa tetap berada dalam tahanan ; Menimbang, bahwa barang bukti yang diajukan di persidangan telah diakui keberadaan serta kepemilikannya, maka perlu ditetapkan agar barang bukti tersebut dikembalikan kepada yang berhak, yaitu : - 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa Nopol Dikembalikan kepada yang berhak yakni saksi HARIANTO. - 1 (satu) buah kunci kontak merk EROTEK Dirampas untuk dimusnahkan.
Menimbang., bahwa barang bukti yang diajukan di persidangan yaitu kunci EROTEK telah dipergunakan untuk melakukan kejahatan dan dikhawatirkan akan dipergunakan untuk mengulangi kejahatan, maka perlu ditetapkan agar barang bukti tersebut di rampas untuk negara sehingga tidak dapat dipergunakan lagi; Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
18
Menimbang, bahwa barang bukti yang diajukan kepersidangan berupa 1 (satu) unit motor Yamah Mio adalah milik dari HARIANTO, maka perlu ditetapkan agar barang bukti itu dikembalikan kepada HARIANTO ;
Menimbang, bahwa oleh karena terdakwa dijatuhi pidana dan terdakwa sebelumnya tidak mengajukan permohonan pembebasan dari pembayaran biaya perkara, maka Terdakwa harus dibebankan untuk membayar biaya perkara yang besarnya
akan
ditentukan
dalam
Mengingat, pasal 480 ayat (1) KUHP
amar
putusan
ini
;
dan peraturan-peraturan lain yang
berkaitan dengan perkara ini ;
MENGADILI: 1. Menyatakan Terdakwa SYAMSUL BASORI Bin IMAM KAMALI telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “Penadahan”; 2. Menjatuhkan pidana kepada
Terdakwa
dengan pidana penjara selama 6
(enam) bulan; 3. Menetapkan masa penangkapan clan penahanan yang telah dijalani oleh terdakwa dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ; 4. Menetapkan agar Terdakwa tetap di tahanan ; 5. Menetapkan agar barang. bukti berupa : 1 (satu) unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam tanpa Nopol Dikembalikan kepada yang berhak yakni saksi HARIANTO. - 1 (satu) buah kunci kontak merk EROTEK Dirampas untuk dimusnahkan. 6. Membebankan Terdakwa untuk membayar biaya perkara dalam perkara ini sebesar Rp. 1.000,00 (seribu Rupiah);
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043
19
Demikian diputuskan pada Hari Selasa tanggal 22 Januari 2013 dalam rapat permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bangkinang oleh kami ARIE ANDHIKA, A, SH., MH selaku Hakim Ketua, ANGGALANTON, B, MANALU, SH., MH dan HENDRA HUTABARAT, SH masing-masing selaku Hakim anggota, putusan mana diucapkan pada hari itu juga
dalam sidang yang terbuka untuk umum oleh Hakim
Ketua dan Hakim - Hakim anggota tersebut dengan dibantu oleh EMILIA, Panitera Pengganti dan dihadiri oleh Penuntut umum dan Terdakwa ; HAKIM ANGGOTA,
HAKIM KETUA,
ANGGALANTON, B, MANALU, SH., MH
ARIE ANDHIKA, A, SH., MH
HENDRA HUTABARAT, SH
PANITERA PENGGANTI,
EMILIA
Disclaimer: Pengadilan Negeri Bangkinang berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen PN Bangkinang untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Pengadilan Negeri Bangkinang melalui :Email :
[email protected] Telp : +62762-20043