PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS GADJAH MADA LAPORAN TAHUN 2016
Peran Perpustakaan dalam Mendukung Universitas Gadjah Mada Menjadi Perguruan Tinggi Bereputasi yang Mengakar Kuat Menjulang Tinggi
Disampaikan pada Peringatan HUT ke-66 Perpustakaan Universitas Gadjah Mada 2017
1
Yang terhormat, 1. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan 2. Direktur Sumber Daya Manusia 3. Kepala Kantor Administrasi Fakultas/Sekolah 4. Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Propinsi DIY 5. Ketua Dewan Perpustakaan Propinsi DIY 6. Kepala Perpustakaan PTN/PTS di Daerah Istimewa Yogyakarta 7. Ketua dan Pembina Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Provinsi DIY 8. Ketua Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi (FPPTI) Propinsi DIY 9. Ketua Forum Kerjasama Perpustakaan Perguruan Tinggi Negeri (FKP2TN) 10. Ketua Jogja Library for All 11. Rekan-rekan Pustakawan dan Staf Perpustakaan, dan 12. Para Tamu Undangan yang dimuliakan
Assalaamu’alaikum warrahmatullaahi wabarakaatuh Salam sejahtera bagi kita semua Om swastiastu Puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan hidayahNya sehingga hari ini kita dipertemukan dalam keadaan sehat walafiat.
2
Kami mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Bapak/Ibu yang telah berkenan hadir memenuhi undangan kami dalam pu ncak acara Ulang Tahun Perpustakaan Universitas Gadjah Mada ke-66 hari ini; Rabu, 1 Maret 2017. Dalam kesempatan ini kami akan melaporkan kegiatan dan kinerja Perpustakaan Universitas Gadjah Mada sepanjang tahun 2016 yang meliputi bidang layanan pustaka, bidang database dan jaringan, bidang sumberdaya manusia, penjaminan mutu, program kerja dan anggaran serta bidang kerjasama. Selain bidang-bidang tersebut dalam peringatan HUT Perpustakaan ke-66 tahun ini secara khusus kami juga akan menyampaikan kegiatan yang dilakukan Perpustakaan dalam upaya meningkatkan perannya mendukung Universitas Gadjah Mada menjadi perguruan tinggi bereputasi yang mengakar kuat pada nilai-nilai kebangsaan dan menjulang tinggi karena kiprahnya di tingkat global. Bidang Layanan Pustaka Di bidang layanan Perpustakaan Universitas Gadjah Mada berusaha untuk menjadi “rumah kedua” bagi civitas akademika sesuai Rencana Strategis Perpustakaan 20122017 (http://lib.ugm.ac.id/ind/?page_id=950). Upaya untuk mencapai misi ini diwujudkan salah satunya dengan memperpanjang jam buka layanan selama tujuh hari seminggu (kecuali pada hari libur nasional) untuk memberikan kesempatan akses fisik yang lebih lama kepada segenap civitas akademika. Di tahun 2016 layanan akses fisik tujuh hari/minggu di Perpustakaan Pusat telah memasuki tahun ketiga dan respon terhadap jam layanan yang diperpanjang waktunya selama ini cukup positif. Terbukti selama tiga tahun terakhir ini angka kunjungan atau akses fisik konsisten mengalami kenaikan, dari 187.390 kunjungan di tahun 2014, naik 19% menjadi 212.461 kunjungan di tahun 2015 dan 3,7% atau 220.344 kunjungan di tahun 2016. Meskipun sebagian perpustakaan di fakultas maupun sekolah saat ini
3
belum memberlakukan perpanjangan jam layanan seperti di Perpustakaan Pusat angka kunjungan fisik ke perpustakaan di lingkungan Universitas Gadjah Mada yang mencakup Perpustakaan Pusat dan Perpustakaan Fakultas/Sekolah secara keseluruhan juga mengalami kenaikan, dari 523.526 di tahun 2014 naik sekitar 15,70% menjadi 605.711 di tahun 2015 dan 11% atau 672.336 di tahun 2016. Sementara itu seiring dengan bertambahnya jumlah populasi generasi digital kunjungan virtual ke laman Perpustakaan UGM di http://lib.ugm.ac.id juga meningkat sangat signifikan dari 309.406 di tahun 2014 naik fantastis sebesar 225,78% menjadi 1.008.006 di tahun 2015 dan 75,81% atau 1.772.193 di tahun 2016. Dalam upaya untuk terus meningkatkan animo pemanfaatan layanan dan sumberdaya informasi yang disediakan, secara berkala dan terpadu dilakukan sosialisasi layanan, bimbingan penelusuran database online yang dilanggan oleh Universitas maupun workshop pemanfaatan aplikasi yang perlu dikuasai oleh civitas akademika seperti Zotero dan Mendeley untuk aplikasi reference management tools, unggah mandiri karya akhir mahasiswa yang akan wisuda dan aplikasi AIMOS (Academic Integrity Monitoring System) untuk mendeteksi kemiripan karya tulis. Dengan pemahaman yang baik mengenai ketentuan layanan perpustakaan dan penguasaan cara penelusuran dan pemanfaatan informasi yang benar diharapkan mahasiswa dapat lebih mandiri dan efisien dalam memenuhi kebutuhan informasinya. Selain itu melalui sosialisasi AIMOS, antiplagiarisme dan literasi informasi diharapkan sikap untuk menjaga dan menegakkan integritas akademik dapat terus ditumbuhkan di kalangan civitas akademika. Untuk memperluas cakupan target peserta, khususnya bagi mahasiswa baru, sosialisasi layanan perpustakaan sebagian dilakukan bersama saat berlangsungnya kegiatan PPSMB di minggu awal mahasiswa berada di kampus. Kegiatan sosialisasi dan bimbingan terpadu di Perpustakaan Pusat
4
maupun fakultas/sekolah dilakukan lebih dari 60 kali sepanjang tahun 2016. Program kerja paruh waktu yang dilakukan secara terpadu sejak tahun 2013 mendapatkan tanggapan positif, khususnya dari mahasiswa penerima beasiswa BIDIKMISI sehingga di tahun 2016 kegiatan ini semakin digalakkan. Jumlah mahasiswa yang mengikuti kerja paruh waktu tahun 2016 sebanyak 30 orang, ditempatkan Perpustakaan Pusat maupun fakultas. Di tahun 2016, memasuki tahun ketiga keberadaannya di Perpustakaan UGM, Ruang Window of the World (WoW) yang dihadirkan untuk mengenalkan kekayaan dan keunikan bangsa Indonesia melalui hasil publikasi tentang keIndonesia-an mulai diramaikan dengan kegiatan kolaborasi di tingkat global. Bersama dengan Kantor Urusan Internasional pada tanggal 3 November 2016 di ruang ini diadakan pameran pendidikan Study in Sweden & UK, dihadiri oleh dua belas perguruan tinggi terkemuka di Swedia yaitu Chalmers University of Technology, Halmstad University, Jonkoping University, Karolinska University, KTH Royal Institute of Technology, Kristianstad University, Linnaeus University, Lund University, Malmo University, Stockolm University, Umea University, dan Uppsala University dan satu perguruan tinggi di Inggris yaitu University of Warwick. Untuk memperkaya kol eksi I ndonesian I n di genou s Resources secara berkelanjutan dilakukan pembelian buku-buku yang menggali kekayaan budaya, seni, bahasa, sumber daya alam dan kekayaan unik lain tentang Indonesia. Pada hakekatnya Ruang Window of the World disediakan sebagai media untuk memfasilitasi kolaborasi antara mahasiswa di Indonesia dan mahasiswa dan dosen asing yang datang dan belajar di Universitas Gadjah Mada dalam pengembangan ilmu pengetahuan maupun kerjasama lain yang saling memberikan manfaat. Bapak/Ibu yang saya muliakan
5
Keanggotaan perpustakaan yang terintegrasi dengan kartu mahasiswa bagi mahasiswa dan kartu pegawai bagi dosen dan tenaga kependidikan semakin memberikan kemudahan dalam pemanfaatan layanan peminjaman pustaka. Tahun 2016 tercatat ada 5.176 mahasiswa baru yang melakukan aktifasi keanggotaan di Perpustakaan Pusat. Sisanya melakukan aktifasi di perpustakaan fakultas/sekolah di lingkungan UGM. Integrasi telah memberikan keleluasaan bagi mahasiswa dan pegawai mengaktifan keanggotaannya di unit kerja yang dikehendaki sekaligus memungkinkan untuk melakukan peminjaman buku lintas perpustakaan di UGM. Namun disadari kendati telah dilakukan upaya untuk memberikan kemudahan dalam pemanfaatan sumber daya informasi melalui mekanisme pinjam antar perpustakaan, angka peminjaman koleksi cetak cenderung mengalami penurunan. Data peminjaman buku cetak yang terpantau dari Sistem Informasi Perpustakaan (SIPUS) terintegrasi secara keseluruhan menunjukkan tren yang menurun, kecuali di Perpustakaan Pusat yang menunjukkan kenaikan pada tahun 2016. Di Perpustakaan Pusat jumlah buku cetak dipinjam sebanyak 68.306 eksemplar di tahun 2014 dan turun 11% menjadi 60.786 eksemplar di tahun 2015. Namun di tahun 2016 angka peminjaman naik sekitar 8% menjadi 65.720 eksemplar. Sementara secara umum angka peminjaman buku cetak keseluruhan mengalami penurunan. Jumlah buku cetak dipinjam sebanyak 412.145 eksemplar di tahun 2014, turun 20,85% menjadi 326.178 eksemplar di tahun 2015, dan menurun lagi sebanyak 24,27% menjadi 246.990 eksemplar di tahun 2016. Sebaliknya angka pemanfaatan e-book terus mengalami kenaikan. Tahun 2014 pemanfaatan e-book tercatat sebanyak 325.126 kali; tahun 2015 naik 42,73% menjadi 464.066 kali; dan tahun 2016 naik 32,37% menjadi 614.305 kali. Ada beberapa kemungkinan kenapa terjadi penurunan pemanfaatan buku cetak, bisa jadi karena peningkatan jumlah populasi generasi digital yang lebih memilih buku dalam format digital, karena ketersediaan buku cetak yang terbatas sehubungan dengan
6
perubahan kebijakan prioritas pengadaan pada buku dalam format digital atau karena sebab lain. Perlu dilakukan kajian khusus untuk mengetahui secara lebih pasti mengapa penurunan pemanfaatan buku cetak terus terjadi. Selain memberikan layanan utama di bidang kepustakaan dan penyediaan fasilitas untuk belajar mandiri maupun berdiskusi, Perpustakaan bersama dengan mitra dan unit kerja lain menyelenggarakan kegiatan yang bermanfaat untuk mengembangkan wawasan dan meningkatkan kapasitas mahasiswa. Bersama dengan Yayasan Putra Sampoerna melalui program School Development Outreach Perpustakaan menyelenggarakan talkshow “Pengembangan Kewirausahaan Mahasiswa untuk Meningkatkan Kemandirian” pada tanggal 26 Oktober 2016 dan Seminar Nasional “Digitalisasi Universitas untuk Pengembangan Karakter Sosial dan Kewirausahaan” pada tanggal 10 November 2016. Sementara itu bersama dengan penerbit dan unit kerja lain di lingkungan Universitas Gadjah Mada pada tanggal 28 November 2016 dilaksanakan kegiatan Author Talk “Publishing in Academic Journals: Tips to Help You Succeed” dengan menghadirkan Lyndsey Dixon, editor jurnal dari Penerbit Taylor & Francis untuk wilayah Asia Pasifik dan Bapak Widodo, S.P., M.Sc., Ph.D., Kepada Badan Penerbit dan Publikasi Universitas Gadjah Mada. Seiring dengan tuntutan untuk dapat menerbitkan karya tulis yang dimuat di jurnal internasional kegiatan author talk dan sejenisnya mendapatkan tanggapan yang sangat baik dari civitas akademika. Hadirin yang berbahagia Sebagai unit kerja dengan bisnis utama di bidang pelayanan publik Perpustakaan berkepentingan untuk selalu memonitor tanggapan pemustaka terhadap layanan yang diberikan. Ada tiga media yang digunakan untuk memantau persepsi pemustaka yaitu aplikasi SIAP (Sistem Informasi Aspirasi Publik), survei indeks kepuasan masyarakat (IKM)
7
dan komentar atau reviu masyarakat yang disampaikan melalui Google reviews. Di tahun 2016 jumlah aspirasi yang masuk melalui SIAP ada 43 aspirasi. Jumlah ini sama dengan yang disampaikan di tahun 2015. Sebagian besar aspirasi yang masuk adalah tentang fasilitas akses ke database online yang tidak lagi dapat dilakukan setelah mahasiswa lulus. Hal ini terjadi karena adanya ketentuan yang mengikat dengan penyedia database online yang tidak lagi memfasilitasi akses ke database online yang dilanggan oleh Universitas setelah mahasiswa menyelesaikan studi karena dianggap bukan lagi sebagai bagian dari civitas akademika. Untuk mengetahui tingkat kepuasan masyarakat minimal setahun sekali Perpustakaan melakukan survei indeks kepuasan masyarakat. Hasil survei Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) tahun 2016 sebesar 75,64 (baik) meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 74, 96 (baik). Sementara itu pemantauan terhadap reviu yang disampaikan pengunjung melalui Google reviews (54 reviu) menunjukkan skor bintang 4,4 (dari skor tertinggi bintang 5). (cek di https://www.google.co.id/webhp?sourceid=chromeinstant&ion=1&espv=2&ie=UTF8#q=perpustakaan+ugm&lrd=0x2e7a584cac4e8da5:0x91c64c9d9d20e946,1,
Bidang Database dan Jaringan Upaya peningkatan kinerja di bidang database dan jaringan juga terus dilakukan, yang meliputi antara lain pengembangan aplikasi dan sistem informasi perpustakaan, penyediaan dan pengembangan sumber referensi cetak maupun digital, penyediaan akses mobile, peningkatan penyediaan fasilitas akses Internet, dan pengembangan database lokal. Di bidang aplikasi telah dikembangkan aplikasi unggah mandiri karya akhir mahasiswa yang terintegrasi dengan
8
sistem informasi wisuda (SIWU) dan sistem informasi perpustakaan (SIPUS). Manfaat dari pengembangan aplikasi ini adalah penyederhanaan proses bisnis yang memudahkan mahasiswa dalam mengunggah karya akhir mereka dalam portal unggah mandiri perpustakaan maupun dalam pengu rusan surat keterangan bebas pinjam buku perpustakaan. Proses yang semula mengharuskan mahasiswa melakukan pengunggahan karya akhir dan pengurusan surat keterangan bebas pinjam secara terpisah kini dapat dilakukan dalam satu tahapan secara online sehingga lebih efisien dan memudahkan karena untuk ini mahasiswa dapat melakukannya setiap saat tanpa harus datang dan antri pada jam buka layanan perpustakaan. Sementara itu pengembangan yang dilakukan pada SIPUS di tahun 2016 yaitu penambahan fitur notifikasi otomatis due date pinjaman buku cetak melalui email yang memberitahukan batas waktu pengembalian kepada peminjam saat peminjaman telah jatuh tempo. Dengan adanya fitur notifikasi ini peminjam dapat terhindar dari pengenaan denda apabila menindaklanjuti notifikasi dengan mengembalikan buku yang dipinjamnya atau memperpanjang masa pinjam buku secara online bila belum selesai membaca buku pinjamannya. Sampai dengan akhir Desember 2016 perpustakaan yang telah tergabung dalam SIPUS sebanyak 30 perpustakaan, sementara yang sudah melaksanakan layanan pinjam lintas unit sebanyak 19 perpustakaan (Lampiran 11). Untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumbersumber referensi ilmiah yang disediakan perpustakaan, layanan pinjam lintas unit ini terus digalakkan. Selanjutnya untuk menjamin ketersediaan koleksi dan sumber referensi yang lengkap dan mutakhir Perpustakaan Pusat melanggan online database baik yang berupa langganan e-journal dan e-databases maupun pembelian perpetual e-books, sementara perpustakaan di fakultas/ sekolah mengadakan buku teks cetak yang dibutuhkan di unit kerja masing-masing. Tahun 2016 dilakukan perpanjangan
9
10
langganan paket online database berisi kumpulan jurnal internasional, e-books, tesis/disertasi, maupun datasheets sebanyak 45 paket/judul. Selain perpanjangan langganan juga dilakukan langganan baru database ACSESS Digital Library yang berisi 9 judul jurnal, 4 majalah dan 300 ebooks bidang Agro dan langganan kembali database EBSCO Academic Search Complete untuk memenuhi kebutuhan referensi yang lebih lengkap. Di tahun anggaran 2016 juga dilakukan pembelian e-books secara perpetual sebanyak 202 judul dari penerbit Wiley-Blackwell (59 judul), Taylor & Francis (60 judul) dan Springer (83 judul). Penyediaan sumber referensi ini membutuhkan biaya tidak kurang dari Rp 11,5 milyar. Sementara itu untuk memenuhi kebutuhan referensi yang lebih spefisik didukung dengan ketersediaan anggaran yang memadai Fakultas Kedokteran melanggan database Up To Date, British Medical Journal (bmj.com) dan Nature (nature.com).
setempat. Namun cara ini juga memiliki kelemahan karena sangat tergantung pada priori tas setempat . Pada kenyataannya tidak semua fakultas secara khusus mengalokasikan dana rutin tahunan untuk pengadaan buku/ sumber referensi pendukung pembelajaran. Tahun 2016 jumlah penambahan buku cetak perpustakaan di lingkungan UGM sebanyak 7.540 judul/11.688 eksemplar (tidak termasuk pusat studi/departemen).
Semua sumber referensi dalam online database tersebut tersedia untuk diakses 24 jam/minggu. Akses dari lingkungan kampus dilakukan tanpa login sementara dari luar kampus dilakukan via ezproxy.ugm.ac.id menggunakan login S i n gl e S i gn On (S S O) aku n emai l @u gm.ac.i d/ @mail.ugm.ac.id. Di tahun 2016 terpantau akses dari luar kampus melalui ezproxy.ugm.ac.id dilakukan sebanyak 946.858 kali, naik 56,87% dari akses tahun 2015 sebanyak 603.578 kali.
Untuk menjamin kestabilan akses Internet melalui WiFi atau HotSpot dan meningkatkan kinerja jaringan di tahun 2016 dilakukan penggantian/upgrade 6 perangkat Switch Managed Hub.
Berdasarkan kesepakatan antara pimpinan Universitas dan pimpinan Fakultas, sejak tahun 2015 Perpustakaan Pusat tidak lagi mendapat mandat untuk mengadakan buku cetak bagi perpustakaan di lingkungan UGM sehingga pembelian buku cetak dilakukan secara terdistribusi di masing-masing fakultas/sekolah. Kebijakan ini diambil karena berbagai pertimbangan antara lain mengurangi resiko gagal lelang pada pengadaan dalam skala besar dengan beragam subyek. Selain itu pengadaan di tingkat fakultas/sekolah dapat dilakukan relatif lebih cepat dan sesuai dengan kebutuhan
Sejak disediakannya aplikasi akses mobile ke portal perpustakaan melalui MLibrary versi Android di tahun 2014 dan versi iOS di tahun 2015 angka akses mobile terus mengalami peningkatan. Di tahun 2016 akses mobile melalui Android tercatat 58.024 kali, naik hampir 105% dari tahun 2015 sebanyak 28.315 kali dan akses melalui iOS tercatat 6.101 kali, naik sekitar 123% dari tahun 2015 sebanyak 2.738 kali.
Hadirin tamu undangan yang berbahagia, Integrasi sistem informasi adalah salah satu program prioritas yang dimandatkan oleh Universitas Gadjah Mada kepada seluruh unit kerja, tidak terkecuali perpustakaan. Dalam upaya melaksanakan mandat tersebut, setelah berhasil mengintegrasikan perpustakaan di lingkungan UGM dalam satu sistem informasi perpustakan (SIPUS) dan mengintegrasikan SIPUS dengan SIWU, di tahun 2016 bidang database dan jaringan memulai program integrasi koleksi repositori yaitu kumpulan karya tulis civitas akademika antara lain skripsi, tesis, disertasi, laporan penelitian dosen dan karya tulis ilmiah lainnya. Koleksi repositori merupakan salah satu koleksi lokal unggulan yang mempunyai peran strategis dalam meningkatkan visibilitas institusi. Di tahap awal
11
integrasi dilakukan pada koleksi repositori yang ada di beberapa perpustakaan yaitu Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Hukum, Fakultas MIPA, Fakultas Geografi, Fakultas Psikologi dan Fakultas Kedokteran Hewan. Sampai akhir tahun 2016 proses integrasi masih sebatas pada pengambilan data dan penempatan pada server khusus. Direncanakan di tahun 2017 program akan dilanjutkan dengan melibatkan lebih banyak koleksi repositori di perpustakaan fakultas/sekolah lainnya. Bidang Sumber Daya Manusia Di akhir tahun 2016 jumlah petugas perpustakaan yang induk kepegawaiannya berada di Perpustakaan Pusat ada 113 orang (Lampiran 2). Dari jumlah tersebut 81 orang menduduki jabatan fungsional pustakawan. Dalam rangka menjalankan amanat Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara di tahun 2016 sebanyak 15 pustakawan tingkat ahli difasilitasi untuk mengikuti ujian sertifikasi kompetensi. Sebelumnya, di tahun 2015 dengan dukungan dari Direktorat Sumber Daya Manusia juga telah difasilitasi ujian sertifikasi bagi 30 tenaga fungsional pustakawan. Dari sejumlah 45 pustakawan tingkat ahli yang mengikuti sertifikasi 41 dinyatakan lulus. Selain sertifikasi untuk pustakawan tingkat ahli, di tahun 2016 juga dilaksanakan ujian kompetensi bagi pustakawan tingkat terampil yang penyelenggaraannya dibiayai oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Perpustakaan UGM mengirimkan 14 pustakawan terampil dalam ujian kompetensi tersebut dan 13 orang dinyatakan lulus. Di tahun 2016 tercatat ada 22 pustakawan dan 5 non pustakawan naik pangkat setingkat lebih tinggi serta 30 pustakawan naik jabatan setingkat lebih tinggi. Sementara itu pegawai yang pensiun ada 3 orang (Lampiran 3).
12
Mengingat bahwa sumberdaya manusia adalah aset bagi sebuah organisasi yang kompetensinya perlu terus diasah dan dikembangkan agar dapat berkinerja baik, secara konsisten Perpustakaan melakukan upaya pembinaan dan pengembangan SDM. Untuk itu diberikan kesempatan yang luas bagi staf yang ingin mengikuti studi lanjut, yang aktif dalam kepengurusan organisasi profesi pustakawan dan perpustakaan ataupun yang diundang atau diminta menjadi narasumber dalam kegiatan ilmiah dan pengembangan profesi. Upaya lainnya yaitu penyediaan anggaran untuk mengikuti kegiatan kepustakawanan seperti seminar, workshop maupun konferensi bagi pustakawan atau staf perpustakaan yang karyanya diterima melalui call for papers dan anggaran untuk penyelenggaraan peningkatan kapasitas bagi pustakawan maupun non pustakawan. Di tahun 2016 dilaksanakan workshop dan seminar untuk peningkatan kapasitas, antara lain workshop Bahasa Inggris “How to Improve Your Spoken English”, penelusuran online database, manajemen komplain, seminar internasional “Multitasking Librarians, pemanfaatan Google Drive, penulisan proposal penelitian, workshop peningkatan kualitas pelayanan, evaluasi e-resources, pelatihan penggunaan software navigasi dan web discovery tools. Untuk mengasah kemampuan meneliti dan berpikir analitis di tahun 2016 diinisiasi program hibah kompetisi kajian perpustakaan bagi sepuluh proposal kajian yang lolos seleksi dengan sumber dana dari RKAT Perpustakaan (Lampiran 8). Selain itu di tahun 2016 pustakawan senior UGM, Sdr. Sri Rumani, SH, SIP, M.Si. berhasil memenangkan hibah kompetisi kajian perpustakaan yang didanai oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia dengan judul kajian “Analisis Kebutuhan Pustakawan Perguruan Tinggi Negeri (PTN): Studi Kasus Perpustakaan PTN di Propinsi DIY”. Sementara Sdr. Wiyarsih, SIP, MA berhasil mendapatkan pendanaan dari RKAT Fakultas MIPA untuk kajian yang berjudul “Persepsi Pemustaka terhadap Desain Interior di Perpustakaan Fakultas MIPA UGM”.
13
Penjaminan Mutu Perpustakaan Perpustakaan Universitas Gadjah Mada telah dua kali menjalani asesmen akreditasi perpustakaan yang dilakukan oleh Lembaga Akreditasi Perpustakaan, Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Asesmen pertama dilakukan di tahun 2012 dengan hasil Akreditasi A. Masa akreditasi perpustakaan berlaku selama tiga tahun sehingga di awal tahun 2016 Perpustakaan UGM mengajukan akreditasi untuk yang kedua kali. Dalam asesmen akreditasi kedua ini dinyatakan bahwa Perpustakaan Universitas Gadjah Mada menunjukkan kesesuaian terhadap Standar Nasional Perpustakaan dengan predikat Akreditasi A dan memperoleh sertifikat akreditasi yang berlaku mulai tanggal 28 Juni 2016 sampai dengan 28 Juni 2019 dengan capaian skor 96,85. Capaian ini patut disyukuri dan sekaligus menjadi cambuk bagi segenap staf pengelola perpustakaan di lingkungan UGM untuk terus menjaga kinerja individu maupun institusi agar keberadaan Perpustakaan memberikan manfaat optimal bagi segenap civitas akademika dan masyarakat luas. Program Kerja dan Anggaran Dalam melaksanakan program kerja dan mandat yang ditetapkan oleh Universitas, Perpustakaan UGM menerima pendanaan dari pemerintah melalui Bantuan Pendanaan Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (BPPTNBH) dan dana masyarakat (DAMAS) Universitas. Total alokasi anggaran Perpustakaan UGM tahun 2016 sebesar Rp 14.488.179.357,00 turun sekitar 5% dari tahun sebelumnya sebesar Rp 15.160.312.270,00. Penurunan ini terjadi karena penerimaan Universitas khususnya yang berasal BPPTNBH juga mengalami pen u ru n an . Dari ju ml ah t ersebu t seban yak Rp 13.026.453.816,00 (90%) berasal dari alokasi BPPTNBH dan sisanya dari DAMAS. Dana BPPTNBH digunakan untuk membiayai langganan/pengadaan database online, perpanjangan jam layanan perpustakaan, pelibatan mahasiswa dalam kerja paruh waktu, workshop capacity
14
building bagi SDM perpustakaan, pengadaan peralatan TIK dan fasilitas belajar, sosialisasi layanan terpadu, pemberian hibah kajian penelitian dan digitalisasi koleksi langka. Sementara alokasi yang bersumber dari DAMAS sebesar Rp 1.461.725.541,00 (10%) dipergunakan untuk administrasi perpustakaan, operasional kerumahtanggaan, pemeliharaan sarana prasarana serta pengembangan SDM. Tingkat serapan/realisasi anggaran BPPTNBH mencapai 98,38% sementara DAMAS 70,87%. Secara keseluruhan jumlah anggaran yang dialokasikan untuk penyelenggaraan perpu st akaan di l i n gku n gan U G M sebesar Rp 20.454.775.779,00 (tidak termasuk perpustakaan pusat studi dan departemen, naik sekitar 5,35% dari tahun lalu sebanyak Rp 19.415.787.468,00. Kerjasama Perpustakaan Di bidang kerjasama Perpustakaan Universitas Gadjah Mada menjalin kemitraan dengan berbagai pihak antara lain Perpustakaan Akademi Militer Magelang, Perpustakaan KPK, dan Yayasan Putra Sampoerna. Selain itu Perpustakaan juga bergabung dalam kerjasama perpustakaan yaitu Forum Kerjasama Perpustakaan Perguruan Tinggi Negeri (FKP2TN), Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (FPPTI), Jogja Library for All (JLA) dan ASEAN University Network Inter-Library Online (AUNILO). Partisipasi dalam bentuk kerjasama dengan berbagai pihak diharapkan dapat menambah wawasan bagi staf perpustakaan, memperluas akses terhadap informasi bagi para pemustaka yang dilayani perpustakaan. Peran Perpustakaan dalam Mendukung Reputasi Universitas Gadjah Mada
15
Sesuai dengan yang telah disampaikan di awal laporan, pada kesempatan ini perkenankan kami melaporkan kegiatan kegiatan yang dilakukan Perpustakaan dalam rangka meningkatkan perannya mendukung Universitas Gadjah Mada. Kita ketahui bersama bahwa visi Universitas Gadjah Mada adalah sebagai pelopor perguruan tinggi nasional berkelas dunia yang unggul dan inovatif, mengabdi kepada kepentingan bangsa dan kemanusiaan dijiwai nilai-nilai budaya bangsa berdasarkan Pancasila (http://ugm.ac.id/id/tentang). Dalam rangka melaksanakan misi kebangsaan (nasional) menjunjung nilai-nilai budaya, secara berkelanjutan Perpustakaan melakukan kegiatan alih media koleksi langka yang berisi khasanah sejarah, budaya dan peninggalan masa lalu serta pemikiran kebangsaan yang ditulis oleh tokoh kemerdekaan bangsa Indonesia Bapak Mohammad Hatta maupun pustaka koleksi pribadi beliau yang disediakan untuk dimanfaatkan oleh civitas akademika. Sampai akhir tahun 2016 tidak kurang dari seribu judul koleksi terpilih telah dialihmediakan dalam format elektronik untuk memudahkan akses mengingat kondisi fisik dokumen yang sudah mulai rapuh. Preview hasil alihmedia tersedia untuk diakses secara daring melalui http://langka.lib.ugm.ac.id/; sementara akses ke teks lengkap dapat diakses dari konter Indonesian Indigenous Resources di Ruang Window of the World (Lantai 1) dan Ruang Layanan Koleksi Langka/Hatta Corner (Lantai 3) Selain itu bersamaan dengan peringatan Dies Natalis Universitas yang ke-67 lalu Perpustakaan menerima hibah koleksi pribadi alumnus Jurusan Teknik Sipil Universitas
16
Gadjah Mada Bapak Ir. Koko Widayatmoko berupa koleksi hasil tulisan sastrawan dan sejarawan Jawa masa lalu antara lain Ardjoena Sasrabaoe (1883) karya R. Ngabèhi Sindoesastra, Babad Dipanegara (1909) karya Kangdjeng P. H. Dipanegara, Baboel Djinadjati (1853) karya Mas Kadji Akmad Afandhi, Boek Poesaka Dalem Pesindhén (1873) karya Hamengkoe Boewana VI, Katrangan Tjandra Sangkala (1883) karya R. Bratakésawa, Paramasastra (1900) karya R. Ngabèhi Ranggawarsita dan lain-lain. Seperti halnya koleksi Hatta, buku-buku koleksi Jawa ini juga akan dialihmediakan agar mudah diakses untuk keperluan kajian sejarah, sastra dan budaya Jawa maupun kajian filsafat nusantara. Karena kontribusi beliau yang sangat berharga bagi upaya pelestarian nilai kebangsaan oleh Universitas Gadjah Mada Bapak Ir. Koko Widayatmoko memperoleh sertifikat penghargaan sahabat UGM. Di ranah global (internasional) perlu kami laporkan bahwa pengakuan terhadap keberadaan koleksi repositori Perpustakaan UGM oleh lembaga pemeringkatan internasional Webometrics cenderung meningkat dari waktu ke waktu. Posisi yang semula berada di peringkat bawah secara bertahap naik ke peringkat 4 di Indonesia dan peringkat 6 di Asia Tenggara. Diharapkan peningkatan pengelolaan koleksi repositori dan program integrasi repositori di waktu mendatang dapat lebih meningkatkan pengakuan internasional terhadap koleksi repositori yang dikelola oleh Perpustakaan UGM. Terbukti kebutuhan dan minat terhadap koleksi repositori semakin meningkat tidak hanya di level nasional tetapi juga internasional. Untuk itu di tahun 2016 Perpustakaan UGM
17
18
mulai memberikan layanan penyediaan dokumen ke perpustakaan mancanegara menggunakan voucher IFLA (International Federation of Library Associations and Institutions). Layanan ini telah dimanfaatkan oleh University of California Library (Amerika Serikat), Helmholz-Zentrum Bibliothek (Jerman) dan Nanyang Technological University Library (Singapura). Upaya lain untuk mendukung reputasi Universitas yaitu dengan aktif mengikuti kerjasama ASEAN University Network di bidang perpustakaan melalui pertemuan tahunan AUNILO. Dari kerjasama ini mulai tahun 2016 diinisiasi kerjasama resource sharing antarperpustakaan anggota AUNILO. Kami informasikan bahwa Perpustakaan UGM adalah satu dari empat perpustakaan perguruan tinggi di Indonesia yang bergabung dalam AUNILO selain Perpustakaan Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung dan Universitas Airlangga. Harapannya keterlibatan Perpustakaan UGM dalam kerjasama AUNILO dapat memperluas akses civitas akademika UGM ke sumber-sumber informasi ilmiah yang dimiliki dan dilayankan oleh semua perpustakaan perguruan tinggi anggota AUNILO sebanyak 29 perpustakaan perguruan tinggi. (https://aunilosec.org/member-libraries/) Bapak/Ibu tamu undangan yang terhormat Mengakhiri laporan ini perkenankan kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada: 1. Rektor beserta jajaran Pimpinan Universitas Gadjah Mada yang telah memberikan kesempatan dan
kepercayaan kepada kami dalam mengawal penyelenggaraan Perpustakaan Universitas Gadjah Mada. 2. Para Dekan, Direktur dan Kepala Unit Kerja di lingkungan Kantor Pusat Tata Usaha Universitas, Kepala Kantor Administrasi Fakultas/Sekolah atas kerjasama dan bantuan yang diberikan dalam pelaksanaan tugas perpustakaan 3. Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY dan Kepala Perpustakaan PTN/PTS di wilayah DIY atas kerjasama dan kesediaan untuk hadir memenuhi undangan kami 4. Kepala kerjasama perpustakaan dalam wadah FPPTI dan JLA serta Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia Wilayah DIY yang berkenan hadir 5. Sejawat pustakawan dan staf perpustakaan yang bert u gas di Perpu st akaan Pu sat mau pu n Perpust akaan Faku ltas/S ekolah/Lembaga di lingkungan UGM atas kontribusi data perpustakaan, kerjasama dan dukungan yang diberikan 6. Para mitra kerja atas partisipasi dan kontribusi dalam peringatan HUT Perpustakaan UGM ke-66 7. Rekan-rekan Panitia Peringatan HUT Perpustakaan atas kerja tim yang baik sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan lancar.
19
20
DAFTAR LAMPIRAN Akhir kata kami mengucapkan terima kasih atas kesabaran Bapak/Ibu dan mohon maaf apabila dalam menyampaikan laporan ini ada banyak kekurangan. Mohon dukungan, kerja sama dan do’a agar dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan Perpustakaan UGM dapat berjalan lancar, amanah dan memenuhi harapan banyak pihak.
Lampiran 1 Lampiran 2 Lampiran 3
: Struktur Organisasi Perpustakaan Universitas Gadjah Mada : Data Jumlah Pegawai Perpustakaan Tahun 2016 : Data Mutasi Pegawai Perpustakaan Tahun 2016
Lampiran 4
: Daftar Pegawai Perpustakaan Tahun 2016
Dirgahayu Perpustakaan UGM Dirgahayu Universitas Gadjah Mada
Lampiran 5
Wabillaahittaufiq wal hidayah Wassalamu’alaikum warrahmatullaahi wabarokaatuh
Lampiran 6
: Daftar Tulisan Pustakawan/Pegawai Perpustakaan yang Dipublikasikan Tahun 2016 : Daftar Kegiatan Workshop/Seminar yang Diikuti Staf Perpustakaan Tahun 2016 : Kegiatan Workshop/Seminar/Bedah Buku yang Diselenggarakan oleh Perpustakaan/ Forum Pustakawan Tahun 2016
Lampiran 7 Yogyakarta, 1 Maret 2017 Kepala Perpustakaan
Dra. Nawang Purwanti, M.Lib.
Lampiran 8
: Daftar Pustakawan Pemenang Hibah Penelitian Perpustakaan Tahun 2016
Lampiran 9 Lampiran 10
: Data Koleksi Cetak Perpustakaan UGM : Tabel Progress Implementasi Integrasi Sistem Perpustakaan 2016 : Daftar Database Online Dilanggan/Dibeli sd Tahun 2016 : Kunjungan Tamu Perpustakaan UGM Tahun 2016 : Mahasiswa Magang di Perpustakaan UGM Tahun 2016
Lampiran 11 Lampiran 12 Lampiran 13
Lampiran 14 Lampiran 15
: Mahasiswa Ijin Penelitian di Perpustakaan UGM Tahun 2016 : Daftar Mahasiswa Kerja Paruh Waktu Tahun 2016
21
Lampiran 16 Lampiran 17 Lampiran 18 Lampiran 19
22
: Berkala/Jurnal yang Diterbitkan oleh Fakultas/Lembaga di UGM : Alokasi dan Realisasi BPPTNBH Perpustakaan Pusat Tahun 2016 : Alokasi dan Realisasi Dana Masyarakat Perpustakaan Pusat Tahun 2016 : Data Perpustakaan di Lingkungan UGM Tahun 2016
Lampiran 1 STRUKTUR ORGANISASI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS GADJAH MADA (berdasarkan SK Rektor Nomor: 1/P/SK/HT/2015 tanggal 2 Januari 2015; Lampiran XVIII)
23
24
Lampiran 2 DATA JUMLAH PEGAWAI PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016
Lampiran 3 DATA MUTASI PEGAWAI PERPUSTAKAAN TAHUN 2016 NO
PENDIDIKAN
S3*
2
GOLONGAN
IV
21 S2
STATUS
9 Pus 67 Non
III 36
S1
31
PUSTAKAWA N (Jabatan) Pustakawan 81 Madya 9 32 Pustakawan Muda
PUSTAKAWAN (Pendidikan) S2
I
Pustakawan Penyelia
9
13 D3
1
Sarmud
1
PPL
D3
21
Pustakawan Pelaksana
D2 SLTA SLTP
7 23 6 113
26 SM
10 orang
Perpus Fak/ Lembaga
49
1 Pustakawan Terampil 12 orang
D4
10 D2
SLTA 113
Pustakawan Ahli
JUMLAH
14 S1
Pustakawan Pertama
1
JENIS MUTASI 1 Kenaikan Pangkat
20 31
II
D4
PUSTAKAWAN (Tempat Tugas) Perpus Pusat 32
81
1 19
5
4 81
*Drs. Ida F Priyanto, MA, Ph.D (University of North Texas, USA); Safirotu Khoir, M.LIS., Ph.D (University of South Australia)
81
2 Kenaikan Pangkat Tendik
10 orang Ahli
4 Pegawai Pensiun
IV/a IV/a III/d III/d
NAIK KE
Maryono, SIP Wahyu Supriyanto, SE, M.Si D ewi Nurhastuti, S.Sos. Laili Hidayah, S.Sos., MA Aprilia Mardiastuti, SIP Sarjono, SIP
III/d III/d III/c III/c III/b III/b
Roh Wahyu Widayati, A.Md. Widayati, A.Md. Agni Prasetyo, A.Md., SET. Martina Uki E., A.Md. Rusna Nur Aini, A.Md. Supriyanto, A.Md.
III/d III/d III/b III/b III/b III/b
Ani Purwandari, A. Md. Rini Widarti, A.Md Siti Hidayati, A.Md. Yusron Afif M., A.Md. Susan Aida Nurahmawati, A. Md. Vinanti Rahayu, A. Md.
III/a III/a II/d II/d II/d II/d
D rs. Ida Fajar Priyanto, MA.,Ph.D. Nugroho Sayekti Junaidi Achirul Rujito Sumardiyono
III/c II/c II/c II/c II/a
Maryatun, SE., MA. Wiyarsih, S. IP.,M.A. Wahyu Supriyanto, SE., M.Si Janu Saptari, SIP Maryono, SIP Ahmad Djauzan, S.Pd.
Pustakawan Madya Pustakawan Madya Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Muda
D ra. Ngesti Gandini, M.Si. D ewi Nurhastuti, S.Pd Sarjono, SIP Aprilia Mardiastuti, SIP. Roh Wahyu Widayati, A.Md Theresia Isminarti
Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Pertama Pustakawan Pertama Pustakawan Penyelia Pustakawan Penyelia
Agni Prasetyo, A.Md., SET. Ani Purwandari, A. Md. Supriyanto, A.Md. Rusna Nur Aini, A.Md. Rini Widarti, A.Md Siti Hidayati, A.Md
Pust. Pelak. Lanjut Pust. Pelak. Lanjut Pust. Pelak. Lanjut Pust. Pelak. Lanjut Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pelaksana
Susan Aida Nurahmawati, A. Md. Vinanti Rahayu, A. Md. Mutingah, A. Md.
Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pelaksana Tmt 1 Maret 2016
Haryono, A.Ma.,S.Sos. D ra. Budi Ngestiningsih Sabariman
Tmt 1 Juni 2016 Tmt 1 Juli 2016 Tmt 1 September 2016
5 orang
3 Kenaikan Jabatan
Terampil
NAMA PEGAWAI Maryatun, S.E., MA Wiyarsih, SIP., M.A. Peni Bektiningsih, SIP Janu Saptari, SIP
10 orang
4 orang
25
26 NO
Lampiran 4 DAFTAR PEGAWAI PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016 NO
NAMA 1 Agni Prasetyo, SET. 2 Agus Budiyanto, A. Md. 3 Ahmad Fakih Usman, S.S.
PANG KAT
GOL
PENDIDIKAN
JABATAN
TEMPAT TUGAS
Pen ata Muda Tk. I Pen gatur Tk I Pen ata Muda
III/b D3 Perpus, D4 Ekon II/d D3 Perpus III/a S1 Perpu s
Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Pelaksana
F. Psikologi F.Teknologi Pertanian Perp. Pusat
Pen ata Tk. I Pen ata Muda Pen ata Muda TK. I Pen ata Muda Tk.I Pen ata
D3 Perp, S1 Pendidikan D3 Perpus S1 Perpu s S1 Perpu s, S2 Adm. Bisnis SLTA S1 TP, S2 MIP SLTA S1 Perpu s S1 Perpu s D3 T. Mesin D3 Perpus S1 Sastra Ind S1 Perpu s D3 Perpus SLTA S2 MIP SLTA D3 Perpus S1 Perpu s S3 Univ. Of Texas, USA
Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pertama Pustakawan Pertama Pustakawan Penyelia Pustakawan Muda Pustakawan Penyelia Pustakawan Pertama Pustakawan Muda
Pen ata Muda Pen ata Muda Tk I Pen ata Muda Pen gatur Tk.I Pen ata Muda Tk I Pen ata Tk.I Pen gatur Pen gatur Pen ata Muda Tk I Pen ata
III/d III/a III/b III/b III/c III/b III/c III/a III/c II/b III/a III/c III/a II/d III/b III/d II/b II/c III/b III/c
F.Kehutanan F.Kedokteran Perp. Pusat Perp. Pusat F.Peternakan Perp. Pusat Perp. Pusat F.Kedokteran Gigi Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Biologi Perp. Pusat FKH Perp. Pusat F.Filsafat Perp. Pusat Perp. Pusat
4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23
Akhmad Djauzan, S. Pd. Ani Purwandari, A. Md. Aprilia Mardiastuti, SIP Arif Su rachman, SIP, MBA Atika Mujiastu ti Barid Budi Wicaksono, STP, MA.* Daru riyanti Desy Natalia Anggorowati, SIP Dewi Nurhastuti, S. Sos. Dhani Setiana, A.Md Diah Ari Damayanti, A. Md. Dina Yurida, Dra. Dwi Rahayu, S. Sos. Ekowati Purwan dari, A. Md. Emiliana Wahyu nirahayu Endah Choiriyah, SIP., M. Si. Furqon Indrawardhana Hamami Betananda Setiyarto,A.Md. Haryanta, SIP. Ida Fajar Priyanto, Drs., MA, Ph.D
24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 41 42 43 44 45 46 47
Ide Yunian to, S.Si Ikhwan Arif, SIP., M.Eng. Isbandini, SIP Ishartati, SIP Ismu Widarto, A. Md. Ismulyana, SIP. Jaenudin Janu Saptari, SIP. Joko Kristianto Joko Partono Jumali Junaidi Achirul Laili Hidayah, S. Sos., MA. Lilik Kurniawati Uswah, S.E., M. Si. Lukas Setiadji AW.,A.Md. Mardi Pramono, A. Md. Martin a Uki Emilyasanti, A. Md. Martono Maryatu n, S.E.,MA. Maryono, SIP Mawarsih, S.S. Muh. Aly Mubarok, A.Md. Mukhotib, SIP Nawang Purwanti, Dra., M.Lib .
Pen ata Muda Tk I Pen ata Muda Pen ata Muda Tk I Pen gatur Tk I Pen ata Muda Juru Pen ata Tk I Pen gatur Pen ata Muda Tk. I Pen gatur Pen gatur Pen ata Pen ata Tk. I Pen gatur Tk I Pen ata Muda Tk I Pen ata Muda Pen gatur Muda Pen ata Tk. I Pen ata Tk I Pen ata Tk. I Pen gatur Tk I Pen ata Muda Pemb ina
III/a III/b III/a III/b II/d III/a I/d III/d II/c III/b II/d II/c III/c III/d II/d III/a III/b II/a IV/a III/d III/d II/d III/a IV/a
S1 Komp D2 Perp, S1 S2 Komp. S1 Perpu s S1 Perpu s D3 Perpus S1 Perpu s SMP S1 Perpu s SLTA D2 Perpus SLTA SLTA S2 MIP S2 MIP D3 Perpus D3 Perpus D3 Perpus SMP S2 MIP S1 Perpu s S1 Sastra D3 Perpus S1 Perpu s S1 Sastra, S2 Perpus
48 49 50 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 61 62 63
Ngesti Gandini, Dra., M. Hum. Nining Indaryani No va Indah Wijayan ti, SIP Nu groho Hadi Nu groho Sayekti, S.Sos. Nu r Cahyati Wahyuni, S. Ant. Nu r Hidayati, A. Md., SIP Nu rana Yulianti Nu rhayati, Dra., M.Si. Parjiman Peni Bektiningsih, SIP Pergola Irianti, SIP Purwani Istian a, SIP.,MA. Ratn a Setyawati, SIP. Rini Iswandari, SIP. Rini Widarti, A. Md.
Pen ata Muda Tk I Pen gatur Tk. I Pen ata Muda Tk I Pen gatur Muda Tk. I Pen gatur Pen ata Muda Pen ata Muda Tk I Pen ata Pemb ina Pen gatur Pen ata Tk. I Pemb ina Pen ata Tk. I Pen ata Pen ata Pen ata Muda
III/b II/d III/b II/b II/c III/a III/b III/c IV/a II/d III/d IV/a III/d III/c III/c III/a
S1 Bhs Ing, S2 MIP D3 Perpus S1 Perpu s D3 Perpus S1 Sosiologi D3 Perp, S1 An t. D3 Komp ., S1 Perpus D2 Eko n S1 Pendidikan, S2 MIP SMA S1 Perpu s S1 Perpu s S2 MIP D2 Perpus, S1 Pol. S1 Perpu s D3 Perpus
Pen ata Pen ata Muda Pen ata
Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pertama Setingkat Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Pertama Pustakawan Muda Pustakawan Pertama Pustakawan Pertama Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Lanjutan
Pustakawan Pertama Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Madya Pustakawan Muda Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pertama Pustakawan Madya Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pertama
Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Penyelia Pustakawan Madya Pustakawan Muda Pustakawan Madya Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana
Perp. Pusat F. Hukum Perp. Pusat PS Pangan & Gizi F. MIP A PSKK Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Kedokteran Perp. Pusat Perp. Pusat F. Pertanian Perp. Pusat F. Hukum F.Ilmu Budaya Perp. Pusat Perp. Pusat F.Ekonomika & Bisnis Perp. Pusat F. Ilmu Budaya F. Farmasi F. Kedokteran Perp. Pusat F.Kedokteran Perp. Pusat Kampus Jakarta Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F.Psikologi F. Geografi Perp. Pusat Perp. Pusat F. Ekono mika & Bisn is
NAMA
PANGKAT
GOL
PENDIDIKAN
JABATAN
64 Rita Yulian ti, SIP 65 Ro h Wahyu Widayati, A. Md. 66 Ro hayati
Penata Muda Tk I Penata Tk. I
III/b S1 P erpus III/d D2 Perpus II SLTA
67 68 69 70 71 72 73 74 75 76 77 78 79 80
Ru jito Ru siman Ru sn a Nur `Aini, A. Md. Safirotu Khoir, SS., MIM Sarjimin Sarjiya Sarjono, SIP Sarkana Yoga Martono Sarwono , SIP., MA. Sigit Waluyo Siti Hidayati, A. Md. Snuria Pusaka Sri Junandi, SIP. Sri Purwan ingsih, A. Md.
Pengatur Muda Pengatur Penata Muda Tk. I Penata Muda Pengatur Muda Pengatur Muda Penata Muda Tk I Pengatur Penata Pengatur Muda Tk. I Pengatur Tk. I Pengatur Penata Pengatur Tk.I
II/a II/c III/b III/b II/a II/a III/b II/c III/c II/b II/d II/d III/c II/d
SMP SMP D3 Perpus S3 L ib & Info Scienc e SMP SMP S1 P erpus SMP S2 P erp SLTA D3 Perpus SLTA S1 P erpus D3 Perpus
81 82 83 84 85 86 87 88 89
Sri Rumani, S.H., SIP., M. Si. Sri Utami Sri Widyati, SIP Sugeng, A. Md . Sukirman Sukirno, S. IP., MA. Sukiryono Sumardiyono Sumiyati
Pembina Utama Mu da Pengatur Penata Tk. I Pengatur Tk I Pengatur Tk. I Pembina Penata Pengatur Muda Penata Tk. I
IV/c II/c III/d II/d II/d IV/a III/b II/a III/d
S1 Huku m, S2 Perpus D3 Arsip S1 P erpus D3 Perpus SLTA S1 S2 Perpu s D3 Ekon SMP SLTA
Pustakawan Madya
90 91 92 93
Sunarno, S. IP., M.A. Supriyanto, A. Md. Supriyono, SIP Surajiman, SE. Susan Aida, A.Md.** Sutarman Theresia Ismin arti Titik Hermini Tri Sep tiyantono, Drs., M.Si.
Penata Penata Muda Tk I Pembina Penata
III/c III/b IV/a III/c II/d II/c III/d III/d III/d
S2 MIP D3 Perpus S1 P erpus S 1 Ekon, CPTA D3 Perpus SLTA D2 Perpus SLTA S2 P erpus
Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Madya Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana
II/b III/b III/a III/d II/d III/b III/d III/b III/d II/b III/a IV/a II/d III/a II/d
SLTA Sarjan a Muda S2 MIP S1 P endkkn, S2 MIP D3 Perpus D2 Perpus S1 Ekonomi, S2 Perpus SLTA D2 Perpus D3 T. Elektro S1 P ol. S2 MIP SLTA S1 P erpus D3 Perpus
94 95 96 97 98 99 100 101 102 103 104 105 106 107 108 109 110 111
Pengatur Penata Tk. I Penata Tk. I Penata Tk. I
Tulus Janarta Wiyana Tuti Widyastuti,BA Umi Sugiyanti, SIP, MA. Uminurida Suciati, S. Pd., M. Si. Vinanti Rahayu, A.Md.** Wagiya, A. Ma Wahyu Supriyan to, S.E., M.Si. Waluyo Widayati, A. Md Widodo Dwi Purwanto, A.Md Wirasto, SIP. Wiyarsih, S. IP., MA. Y. Sarn a Yuli Hesti Wahyuningsih, SIP Yusron Afif Mustofa, A. Md.
Penata Muda Tk I Penata Muda Penata Tk. I Penata Muda Tk I Penata Tk. I Penata Muda Tk. I Penata Tk. I Penata Muda Pembina Pengatur Penata Muda Pengatur Tk I
Pustakawan Pertama Pustakawan Pen yelia
Pustakawan Pelaksana Lanjutan Setingkat Pu stakawan Muda
Pustakawan Muda Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana
Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana Pustakawan Madya
Pustakawan Pen yelia
Pustakawan Pen yelia Pustakawan Pen yelia Pustakawan Muda Pustakawan Pen yelia Pustakawan Pertama Pustakawan Muda Pustakawan Pelaksana Pustakawan Pelaksana Lanjutan Pustakawan Muda Pustakawan Pen yelia Pustakawan Pertama Pustakawan Madya Pustakawan Pertama Pustakawan Pelaksana
TEMPAT TUGAS F. Teknik Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Biologi Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. ISIPOL Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Psikologi Perp. Pusat LPPM F. Geografi F. ISIPOL Perp. Pusat F.Teknologi Pertanian F. Teknik Perp. Pusat F.Kedokteran Perp. Pusat Perp. Pusat F. Teknologi Pertanian PS Pariwisata Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Psikologi Perp. Pusat Perp. Pusat F.Pertanian F.Peternakan Perp. Pusat PSLH SekolahVokasi Perp. Pusat F. Ilmu Budaya Perp. Pusat Perp. Pusat Perp. Pusat F. Filsafat Perp. Pusat F.Peternakan F. MIP A Perp. Pusat F. ISIPOL F. Teknik
** Catatan: Pustakawan Non PNS (secara administrasi kepegawaian tidak terdaftar
pada Perpustakaan), tetapi
untuk
syarat kenaikan jabatan dan pangkat setingkat lebih tinggi ybs dapat mengumpulkan Angka kredit yang disyaratkan oleh kemenpan RB dan Perpustakaan Nasional. Susan Aida Nur Rahmawati, A. Md. (Pustakawan Pelaksana, II/d ) bertugas di
Perpustakaan Fakultas Psikologi
Vinanti Rahayu, A. Md. (Pustakawan Pelaksana, II/d) bertugas di Fakultas Ilmu Budaya
28
27 NO
Lampiran 5 DAFTAR KEGIATAN WORKSHOP/SEMINAR, DLL YANG DIIKUTI PUSTAKAWAN/STAF PERPUSTAKAAN TAHUN 2016
TANGGAL
12 19 April
NAM A Ida Fajar Priyanto
ACARA/TEM PAT Seminar dan Launching Buku: Seri
SEBAGAI P embicara
Literasi Informasi di Universitas Sanata Dharma 13 20-21 April
Nur Cahyati Wahyuni
Seminar Internasioal: “ Peran
P eserta
Science Mapping dalam Pengembangan Ilmu Pengetahuan di
NO
TANGGAL
1 11-12 Januari
NAM A Naw ang P urw anti
ACARA/TEM PAT Cambridge Librarians Day 2016 bertema “Innovating Library for the
Indonesia” di Program Pascasarjana
SEBAGAI
UGM
Peserta
14 20-21 April
Ida Fajar Priyanto
Science Mapping dalam
Advisory Board Meeting di Seoul
Pengembangan Ilmu Pengetahuan di
National University, Korea Selatan 2 25 Februari
Ide Yunianto
3 10 Maret Ida Fajar Priyanto 4 16 – 19 Maret
Ida Fajar Priyanto
Seminar Internasioal: “ Peran
Future ” dan Cambridge Library
Indonesia” di Program Pascasarjana
Jogja Library for All
Narasumber
Seminar Internasional “Multitasking
Moderator
Librarians” Mengikuti kegiatan FP PT I DIY "Embedded Librarianship T our 2016”
Ketua Panitia
UGM 15 21 April
Wahyu Supriyanto
TOT Mainstreaming Disabilitas
P eserta
kepada Petugas Perpustakaan di DIY di Hotel Dermaga Keluarga
Pemandu
Yogyakarta
di UiT M Mara, P erbadanan
16 22 April
P erpustakaan Aw am T un Abdul
Sarw ono
6 April-Mei
Wahyu Supriyanto; Dw i
Sarasehan Nasional: “P ustakaw an
Broto Nugroho; Bagus
Indonesia Kemana dan Dimana?” di
Wijaya
P erpustakaan Universitas Indonesia
Arif Surachman; Wahyu Diklat Bahasa Inggris untuk Pejabat Supriyanto
Sarw ono
Yogyakarta
Peserta
17 25-29 April Peserta
18 27 April-13 Mei
Sarw ono
Sukirno
Struktural di lingkungan Kantor
Musda IPI DIY dan Seminar “Bedah
19 3 Mei
Rohayati
Moderator
Musda IPI DIY dan Seminar “Bedah
anggota IP I DIY
P ermenpan No. 9 T ahun 2014” di
20 10 Mei Peserta
21 14 Mei
Seminar “P ersonal Branding for
Sugiyanti
Librarians” di Universitas Airlangga
Purwani Istiana
22 19 Mei Peserta
Musyawarah Daerah FP PT I DIY di
Istiana; Dew i
Sekolah Tinggi P ertanahan
Nurhastuti; Endah
Yogyakarta
Seminar FKP 2T N: “Peran
Budi Wicaksono; Budhi
P erpustakaan untuk Meningkatkan
Choiriyah; Mukhotib;
Santoso
Kualitas T ri Dharma P erguruan
Padmini Isdaryanti;
T inggi” di UNSOED Purw okerto
Wulan Kusumaning Y uli
Seminar dan Launching Buku: Seri
Peserta
Simposium Nasional Perpustakaan,
Purwoko; P urw ani
Martina Uki E.; Barid
Aprilia Mardiastuti;
P eserta
P eserta
P emakalah
ST AIN P onorogo
T inggi Negeri (FKP2T N)
11 19 April
Workshop NSP K Pola Klasifikasi
Rini Isw andari; Umi
Lilik Kurniaw ati Usw ah Rapat Koordinasi dan Seminar Forum Peserta Kerjasama Perpustakaan Perguruan
10 12 April
Y uri
Surabaya
Grhatama P ustaka BPAD DIY 9 11-12 April
Y uri
Pemilihan Pustakaw an Berprestasi
Gunungkidul
Grhatama P ustaka BPAD DIY Pustakaw an UGM
Ketua Tim
DIY Tahun 2016
Kearsipan di Griyo Wono
P ermenpan No. 9 T ahun 2014” di
8 3 April
Lomba P erpustakaan Desa Tingkat
Terbaik Tingkat DIY Tahun 2016
P usat UGM, Direktorat SDM UGM 7 3 April
P eserta
di Hotel Dermaga Keluarga
of Singapore Library, Singapore 5 29 Maret
TOT Mainstreaming Disabilitas kepada Petugas Perpustakaan di DIY
Razak, Selangor, National University
Ahmad Fakih Usman;
Seminar “Web 3.0 dan E-Learning
Haryanta; Wagiya; Mardi Literasi Informasi di Universitas
23 19 Mei
Uminurida Suciati;
dalam Mendukung Proses
Pramono; Haxa
Nugroho Sayekti; Muh.
Pembelajaran” di UNIKA
Aly Mubarok; Ardianto
Soegijopranoto
Naw ang Purw anti
12th AUNILO Meeting di Universiti
Sanata Dharma
Soeprijanto; Widayati;
P eserta
P eserta
Novita P adyawati
24 22 & 23 Mei
Brunei Darussalam
P eserta
29
30
NO
TANGGAL
NAM A
25 23 & 24 Mei
Arif Surachman
26 24 Mei
Sukirno
ACARA/TEM PAT Workshop “Resource Sharing Network
SEBAGAI P eserta
NO
TANGGAL
Cahyati Wahyuni
among AUNILO Member Institutions ” Workshop P eningkatan Kualitas
NAM A
38 15 – 27 Agustus Ida Fajar Priyanto; Nur
Sarw ono
39 24 Agustus
Ida Fajar Priyanto
UGM dan Staf P erpustakaan di
Informasi Kesehatan di Hotel Grand
Rumah Sakit Jejaring, Perpustakaan
Cempaka. Diselenggarakan oleh
Workshop Mekanisme Lintas
Launching Perpustakaan Aksesibel
P embicara
Badan Litbangkes Kementrian Kesehatan.
P eserta 40 23-25 Agustus
Sukirno
Hotel P andanaran DIY Nur Cahyati Wahyuni
Lokakarya Nasional Jaringan Perpustakaan, Literatur, dan
Kerjasama P erpustakaan di DIY di
28 10 Juni
di UP TD BP SDMP Dinas Pertanian
Perpustakaan di Departemen FK
FK 27 26 & 27 Mei
SEBAGAI P emateri
DIY
P emateri
Pelayanan Perpustakaan bagi Staf
ACARA/TEM PAT Diklat Kepala Perpustakaan Sekolah
Lokakarya Nasional Jaringan
P eserta
Perpustakaan, Literatur, dan Informasi Kesehatan di Hotel Grand
P eserta
Cempaka. Diselenggarakan oleh
SAPDA dan Resensi Bedah Buku di
Badan Litbangkes Kementrian
Kantor SAP DA Yogyakarta
Kesehatan.
29 14 Juni
Ahmad Fakih Usman
Sosialisasi Deteksi Anti Plagiasi
P eserta
41 25 Agustus
Ida Fajar Priyanto
Menggunakan Aplikasi Turnitin di
Stakeholders dalam P erguruan
Yogyakarta Ida Fajar Priyanto
Tinggi” di Kampus Universitas Ahmad Dahlan 2 Unit B
Seminar Nasional APT IP I di Fakultas P embicara 42 25 Agustus
Ilmu P engetahuan Budaya Universitas Indonesia 31 3 Agustus
Sarw ono; Nur Cahyati
Seminar Nasional “iJogja: T antangan P eserta
W; Naw ang Purw anti;
Pustakaw an Menghadapi Era 3.0” di
Wiyarsih; Endah
BP AD DIY
Naw ang Purw anti;
Seminar “Membangun P roduk dan
Purwoko; Arif
Kolaborasi: P ustakaw an dan
Surachman
Stakeholders dalam P erguruan Ahmad Dahlan 2 Unit B
43 25 Agustus
Purwani Istiana
Kolaborasi: P ustakaw an dan
Purwanti: Nining
Stakeholders dalam P erguruan
Indaryani; Uminurida
Tinggi” di Kampus Universitas
P embicara
Geografi, Universitas Gadjah Mada Wahyu Supriyanto
Benchmark ke National Central
44 29 Agustus
Ide Yunianto
Rapat Kerja Jogja Library for All (JLA) Narasumber
45 2 September
Lucia T riharto S.;
FGD Monitoring dan Evaluasi
Nining Indaryani
Pelaporan Data Kerjasama
Arif Surachman
Benchmark ke Hanyang University,
di Hotl Aston Yogyakarta
P eserta
46 14 September
Sarw ono
Seoul, Korea Selatan 35 4 Agustus
Lilik Kurniawati Uswah Seminar Nasional Membangun
Lokakarya Nasional Dokumentasi
ARPUSDA Kota Yogyakarta 47 14-15 September Nur Cahyati Wahyuni
P emakalah
dan Informasi 2016 di Lembaga Ilmu 48 20-23 September Purwani Istiana; Nur
Jakarta Pemilihan Pustakaw an Berprestasi Terbaik Tingkat Nasional (versi Perpusnas) di Hotel Menara Peninsula Jakarta
Konsultasi Pengurus Daerah Ikatan
Anggota
Pustakaw an Indonesia DIY di
delegasi
Perpustakaan Nasional RI
Pengetahuan Indonesia (LIPI) di
37 13 – 19 Agustus Ida Fajar Priyanto
Narasumber
Asosiasi Kepustakaw anan” di Kantor
P embicara
Selatan di Duta Mall Banjarmasin Purwani Istiana
Diskusi Komunitas Perpustakaan “Merancang Sinergitas Antar
Literasi Informasi Kalimantan
36 10-11 Agustus
P eserta
diselenggarakan oleh Dit KUI UGM
P eserta
University, T aiw an 34 3-6 Agustus
Moderator
Ahmad Dahlan 2 Unit B
Pelatihan Pembelajar Sukses Mahasiswa Baru, 2016 di Fakultas
33 3-6 Agustus
Seminar “Membangun P roduk dan
Choiriyah; Naw ang
Purwani Istiana
P eserta
Tinggi” di Kampus Universitas
Suciati 32 3-4 Agustus
P embicara
Kolaborasi: P ustakaw an dan
Perpustakaan Universitas Atmajaya
30 25 Juli
Seminar “Membangun P roduk dan
Cahyati Wahyuni
Juri
Presentasi Paper pada Konferensi dan Musda III FP PT I Jaw a Timur di Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan PGRI Sumenep
P emakalah
31
32
NO
TANGGAL
NAM A
49 23-25 September Arif Surachman
ACARA/TEM PAT In House T raining Perpustakaan
SEBAGAI Narasumber
NO
TANGGAL
60 26 Oktober
NAM A Nur Cahyati Wahyuni
Digital, Universitas Lambung
51 6-8 Oktober
Sukirno
Ida Fajar Priyanto
Perpustakaan UGM
Pelatihan Akses Database E-Journal, P emateri
53 8 Oktober
61 1 November
Ismu Widarto; Wahyu
Supriyanto; Daruriyanti; Meningkatkan Peringkat
Manager di Fakultas Kedokteran Gigi
Nurana Y ulianti; T h
Institutional Repository” di Kampus
UGM Pemilihan Diktendik Berprestasi
Isminarti; Sukiryono:
UNDIP Tembalang
Juri
62 1 November
Ida Fajar Priyanto
Meningkatkan Peringkat
Ide Yunianto
Workshop Institutional Repository di Narasumber
Institutional Repository” di Kampus
Ida Fajar Priyanto
ST AIN Kudus Talkshow Interaktif dan Workshop
63 2 November
Hamami Betananda
Sarw ono
Rakerpus XX IPI dan Seminar Sosial” di Hotel Grand Royal
55 12 Oktober
Arif Surachman
56 12-13 Oktober
UGM, Yogyakarta Nur Cahyati Wahyuni, S. Internasional Conference on Records P emakalah Ant
P eserta
and Library “T ransforming
64 8-11 November
Arif Surachman
Konferensi P erpustakaan Digital ke-9 P emakalah
65 8-11 November
Haryanta
di Hotel Singgasana, Makassar Konferensi P erpustakaan Digital ke-9 P eserta
66 8-9 November
Ida Fajar Priyanto
di Hotel Singgasana, Makassar Pelantikan Steering Committee Hotel Singgasana, Makassar
Ahmad Fakih U.; Janu
Pelatihan dan ujian sertifikasi
Information in the New Media”
Saptari; Lucia T
pejabat pengadaan barang dan jasa
diselenggarakan oleh Universitas
Sarw ilis; Nugroho
pemerintah
Center Satellite Meeting “Pedoman
Sayekti; Roh Wahyu W 68 15-16 November Purwani Istiana Moderator
69 17 November
Kepustakawanan Indonesia, di
Kepustakawanan Indonesia yang
Barid Budi Wicaksono;
Diselenggarakan oleh FPP TI Pusat,
Dwi Rahayu; Ide
FP PT I DIY dan Perpustakaan
Yunianto; Isbandini;
Universitas Gadjah Mada
Naw ang Purw anti,
P eserta
Waluyo, Snuria P usaka, 70 17-18 November Ide Yunianto 2016
Universitas Indonesia Workshop P engelolaan Repository di Narasumber Pascasarjana Universitas Negeri Malang
71 19 November
Kurniaw ati Usw ah;
Sukirno
Pelatihan Pengembangan
P emateri
Perpustakaan PT bagi P ustakaw an
Maryono; Nurhayati;
Poltekes Kemenkes Yogyakarta
Peni Bektiningsih;
72 20-24 November Ida Fajar Priyanto
Ratna Setyaw ati; Safirotu
Kajian dan benchmarking tentang
Ketua
disain dan layanan perpustakaan di Delegasi National Library Board of Singapore , Li
Khoir; Supriyanto; Supriyono; Surajiman; Wagiya; Uminurida
Kha Sing Library (SMU), Esplanade
Suciati; Widayati; Sri
Library, dan National Library of
Widayati; P admini
Singapore , untuk mahasisw a MIP , UGM
Isdaryanti Arif Surachman
P eserta
Emiliana W., Waluyo
Janu Saptari; Lilik
59 24 Oktober
Benchmark P engelolaan
Nining Indaryani, Lucia Perpustakaan Perguruan T inggi Triharto S., Sigit Badan Hukum di P erpustakaan
Perpustakaan UGM Workshop dan Seminar Nasional
P eserta
System di Quest Hotel Semarang
dalam rangka Semiloka
Aprilia Mardiastuti;
Intensive T raining on E-Journal
P eserta
Management Using Open Journal
Perpustakaan Perguruan T inggi”,
58 12 & 13 Oktober Ahmad Fakih Usman;
P engurus
Konferensi P erpustakaan Digital di 67 8-11 November
Airlangga di Ibis Surabaya City Purwani Istiana
UNDIP Tembalang Pelatihan Reference Management T ool P eserta Ekonomi UII
P eserta
Nasional “Pustakaw an dan Media Pangehar, Bandung Rapat Kerja Nasional FPP TI, UC,
P embicara
Mendeley di P erpustakaan Fakultas
Family”
57 12 Oktober
Seminar: “Membangun dan Strategi
Hotel Mercure Bali Harvestland Kuta
Narasumber
P eserta
Tulus Janarta Wiyana
“Smartphone, Smart P arent, Smart 54 11-13 Oktober
Seminar: “Membangun dan Strategi
Scopus, dan P elatihan Referecence
Tingkat Nasional (versi DIKTI) di 52 7 Oktober
SEBAGAI Moderator
Kewirausahaan bagi mahasisw a di
Mangkurat, Banjarmasin 50 3 Oktober
ACARA/TEM PAT Talkshow Peningkatan
FGD Badan Ekonomi Kreatif Sub
P eserta
73 21-22 November Arif Surachman
FGD P embuatan Rencana Strategis
Sektor P enerbitan di Hotel
Penerbitan Indonesia, LP PM dan
Ambarrukmo
Badan Ekonomi Kreatif, Yogyakarta
P eserta
33
34
NO
TANGGAL
74 23 November
NAM A Nur Cahyati Wahyuni
ACARA/TEM PAT TOT Literasi Informasi dan
SEBAGAI P emateri
Musyawarah Wilayah FSPP TM DIY Jateng, di Universitas ‘Aisyiyah 75 24-25 November Dew i Nurhastuti;
Yogyakarta Seminar dan Call for Papers
Uminurida Suciati;
“Perpustakaan dalam Genggaman
Novita P adyaw ati;
Jari Anda: Teknologi Pengelolaan
Sarw ono
Pengetahuan untuk P erpustakaan
P eserta
Masa Depan” 76 30 November
Purwani Istiana
Seminar Nasional P enguatan
Moderator
Kolaborasi Lintas Profesi untuk Peningkatan Akses Informasi dan 77 30 November
Arif Surachman
Visibilitas Institusi Seminar Nasional P enguatan
P embicara
Kolaborasi Lintas Profesi untuk Peningkatan Akses Informasi dan 78 6 Desember
Naw ang Purw anti
Visibilitas Institusi Workshop & Sosialisasi Harmonisasi P eserta dan Penerapan ISO 9001:2015 di Hotel Santika Yogyakarta
79 6-7 Desember
Purwani Istiana
Workshop dan Munas ke 1 Relaw an
P emateri
Jurnal Indonesia di Auditorium Merapi Fakultas Geografi , UGM 80 6-9 Desember
Sukirno
Workshop Revitalisasi Jejaring
P eserta
Penelitian dan P engembangan Kesehatan (JARLIT BANGKES) 81 17 Desember
Purwani Istiana
Nasional, Hotel Sheraton, Yogyakarta Seminar dan Call for Papers “SLIMS P emakalah Commeet West Java” di Universitas Pendidikan Indonesia, di Bandung
82 19 Desember
Purwani Istiana
Seminar P enulisan Karya Ilmiah
P embicara
Jurnal Internasional diselenggarakan oleh HIMP ADIKOM 83 20 Desember
Endah Choiriyah; Lilik
FMIPA UGM Forum Indonesia – Malaysia
K Usw ah; Maryatun;
“Kolokium Sains Informasi” yang
Maryono; Sukirno; Tri
diselenggarakan oleh Pusat Studi
Septiyantono; Purwoko;
Sosial Asia T enggara bekerjasama
Nurhayati; Nur Aufi
dengan Sekolah P ascasarjana UGM
Syatta; Y uli Hesti Wahyuningsih, Purw ani Istiana
P eserta
35
36 NO
Lampiran 6 DAFTAR KARYA TULIS PUSTAKAWAN/STAF PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS GADJAH MADA YANG DIPUBLIKASIKAN TAHUN 2016 NO
JUDUL
JENIS TULISAN
1 The De velopment, Challenges , and Book Chapter Opportunities of Library and Information Science Education in Indonesia
PENULIS Ida Fajar Priyanto
DIMUAT DI /SUMBER Educating the Profession:40 Years of the IFLA Section on Education and Training (eds. Michae l Seadle , Clara M. Chu, UlrikeStockel, Breanne Crumpton). De Gruyter Saur, Jerman ISBN 978-3-11037526-8
2 Corners: Designing Library Spaces Book Chapter for a N ew Generation of Us ers without Library Budge t
Ida Fajar Priyanto
3 Kolaborasi Pe rpustakaan dan Stakeholde rs
Artikel
Purwani Istiana
JIPI: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. 1 No. 1 Tahun 2016, 241-250. ISSN : 2528 021X
4 Gaya Belajar dan Perilaku Digital N ative terhadap Teknologi Digital dan Perpustakaan
Artikel
Purwani Istiana
Prosiding Seminar Slims Commeet West Java, Desember 2016. I SBN 978 602 439 107 2
5 Karakteristik Literatur yang Disitir Hasil Kajian dalam Tesis Program Magis ter pada Karya Tulis Akhir
Purwani Istiana
Prosiding Lokakarya N asional PDIILIP, 2016, 73-82.
6 Pentingnya Pemahaman Pustakawan terhadap Bentuk Komunikasi I lmiah pada Profile Google Scholar
Artikel
Purwani Istiana
Jurnal Kajian Informasi dan Perpustakaan Vol. 8 , N o. 1, 2016;131-144.
7 Profesionalisme Pustakawan
Opini/Wacana
Sarwono
Bernas , Sabtu 19 Maret 2016
8 Memilih Pemimpin I PI
Opini/Wacana
Sarwono
Bernas , Rabu 13 April 2016
9 Tuntutan Profe si Pustakawan di Perguruan Tinggi
Opini/Wacana
Sri Rumani
Bernas , Rabu Pahing 23 Maret 2016
10 Perpustakaan DPR dan Literasi Informasi
Opini/Wacana
Sri Rumani
Kedaulatan Rakyat , 23 April 2016
11 Buku, Minat Baca dan Daya Beli
Opini/Wacana
Wahyu Supriyanto
Bernas , 25 April 2016
12 Sertifikasi Kompe tensi Profes i Pustakawan
Opini/Wacana
Sri Rumani
Bernas , 26 Mei 2016
13 Kiprah P ustakaw an di Masyarakat
Opini/Wacana
Sukirno
14 Pengenalan Lingkungan Sekolah
Opini/Wacana
Sri Rumani
Kedaulatan Rakyat , 19 Juli 2016
15 Sine rgi Kepustakawanan
Opini/Wacana
Sarwono
Bernas , 14 September 2016
16 P emberdayaan P erpustakaan Desa
Opini/Wacana
Sukirno
Bernas , Rabu 2 Nop. 2016
17 Literasi Media, Tanggungjawab Siapa?
Opini/Wacana
Sarwono
Bernas , Kamis 17 N ovember 2016
18 Partisipasi Politik Pustakawan
Opini/Wacana
Sarwono
Bernas , Sabtu 26 N ovember 2016
19 Cerdas Menggunakan Medsos
Opini/Wacana
Sukirno
Bernas, Jum’at Pon 9 Desember 2016
20 Ibu dan Minat Baca Anak
Opini/Wacana
Sukirno
Bernas , Kamis Legi 22 Desember 2016
High Quality Design on a Low Budget: New Library Buildings (eds. Sommer, Dorothea / Schmidt, Janine / Clevström, Stefan). De Gruyter Saur, Berlin ISBN 978-3-11-037527-5
Bernas, Jum'at 21 Juli 2016
JUDUL
JENIS TULISAN
PENULIS
DIMUAT DI /SUMBER
21 Layanan Prima di Perpustakaan Perguruan Tinggi
Artikel Populer
Ismulyana
Media Informasi Vol. XXV N o. 1 Tahun 2016; 18-27. ISSN : 08542066
22 Aplikas i Peminjaman dan Penge mbalian Koleksi Berbasis Framework Code Igniter di Perpustakaan Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan, Fakultas Teknik UGM
Artikel Ilmiah
Bagus Wijaya
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Volume XII Nomor 1 Tahun 2016; 10-15. ISSN: 16937740
23 Evaluasi Peraturan Pelayanan Perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UGM
Artikel Ilmiah
Maryatun
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Volume XI I Nomor 1 Tahun 2016; 43-53. ISSN : 19637740
24 Pengaruh Keterse diaan Koleksi Buku Fiks i terhadap Minat Kunjung Siswa di Pe rpustakaan SMK Muhammadiyah Yogyakarta
Artikel Ilmiah
Bayu Widya Hastoro & Berkala Ilmu Perpustakaan dan Sri Rumani Informasi Volume XI I Nomor 1 Tahun 2016; 16-24. ISSN : 19637740
25 Literasi Me dia: Tantangan Perpustakaan di Era Digital
Artikel Populer
Lilik K Uswah
Media Informasi Vol. XXV N o. 2, Tahun 2016; 82-95. ISSN : 08542066
26 Konformitas: Adaptasi Pustakawan di Era Masyarakat Ekonomi ASEAN
Artikel Populer
Lilik K Uswah
Info Persada, Vol. 14 N o. 1, Februari 2016, 2-13. Penerbit: Perpus takaan Universitas Sanata Dharma
27 Scholarly Communication: Kompetens i Wajib Pustakawan Perguruan Tinggi
Artikel Populer
Purwoko
Media Informasi Vol. XXV N omor 2, Tahun 2016; 103-111. I SSN : 0854-2066
28 Membangun Kompetensi Menggapai Kualitas Pustakawan
Artikel Populer
Sarwono
Media Informasi Vol. XXV N o. 2, Tahun 2016; 127-136. I SSN: 0854-2066
29 Learning Space dalam De sain Perpustakaan Perguruan Tinggi
Artikel Populer
Uminurida Suciati
Media Informasi Vol. XXV N o. 2, Tahun 2016; 137-156.
30 Pers epsi Mahasiswa terhadap Sis tem Layanan Unggah Mandiri Karya Akhir Mahasiswa (UMKAM) di Perpustakaan UGM
Artikel Ilmiah
De wi N urhastuti, Haryanta & Nining Indaryani
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N o. 2 Tahun 2016; 80-90. I SSN: 1693-7740. eISSN : 2477-0361
31 Analisis Usabilitas Siste m Informasi Perpustakaan (SIPUS) Integrasi UGM
Artikel Ilmiah
Ikhwan Arif & Budhi Santoso
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N o. 2 Tahun 2016; 104-112. I SSN : 1693-7740. e-I SSN: 2477-0361
32 Deskripsi Kegagalan Pola Pengajuan Verifikasi Karya Tulis Akhir Mahaiswa UGM dalam Unggah Mandiri
Artikel Ilmiah
Janu Saptari, N ur Hidayati & Wagiya
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N o. 2 Tahun 2016; 113-122. I SSN : 1693-7740. e-I SSN: 2477-0361
33 Pemanfaatan Database EBSCO Artikel Ilmiah dan ProQuest sebagai Rujukan Penyus unan Tes is dan Disertasi bagi Mahas iswa Program Magister Sains dan Doktor Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM: Analisis Sitiran Jurnal I lmiah
Maryatun & Pe rgola Irianti
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N o. 2 Tahun 2016; 123-135. I SSN : 1693-7740. e-I SSN: 2477-0361
34 Perpustakaan sebagai Organisas i Pembelajar: Studi Perpustakaan Universitas Gadjah Mada
Nur Cahyati Wahyuni & Martina Uki
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N omor 2 Tahun 2016; 136-143. I SSN: 1693-7740. e-ISSN : 2477-0361
Artikel Ilmiah
37 NO
38 JUDUL
JENIS TULISAN
PENULIS
DIMUAT DI /SUMBER
Lampiran 7 35 Pemanfaatan E-Journal oleh Artikel Ilmiah Mahasiswa: Kajian Analisis Sitasi terhadap Tesis Mahasiswa Klaster Saintek Unive rsitas Gadjah Mada
Purwani Is tiana & Sri Purwaningsih
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N omor 2 Tahun 2016; 136-143. I SSN: 1693-7740. e-ISSN : 2477-0361
36 Evaluasi Pemanfaatan Database Artikel Ilmiah ClinicalKey oleh Mahaisawa Strata Satu (S1) Klaster Kesehatan di Universitas Gadjah Mada
Sukirno & Mukhotib
Berkala Ilmu Perpustakaan dan Informasi Vol. XI I N o. 2 Tahun 2016; 166-174. I SSN : 1693-7740. e-I SSN: 2477-0361
37 Kualitas Pustakawan Untuk Peningkatan Layanan bagi Generasi Z
Artikel Populer
Wahyu Supriyanto
Sangkakala, Edisi ke -18 Tahun 2016; 2-6.
38 Membangun Kemandirian Pustakawan dalam Menjalankan Profesi
Artikel Populer
Sukirno
Sangkakala, Edisi ke -18 Tahun 2016; 14-17.
39 Optimalisasi We b untuk Promosi Perpustakaan
Artikel
Sukirno
Jurnal Kajian Informasi dan Perpustakaan Vol. 8, N o. 1, Th. 2016
KEGIATAN WORKSHOP/SEMINAR/BEDAH BUKU, DLL YANG DISELENGGARAKAN OLEH FORUM PUSTAKAWAN/ PERPUSTAKAAN DI LINGKUNGAN UGM TAHUN 2016 NO
TANGGAL
1 17 Februari
NAMA UNIT KEGIATAN KERJA/PENYELENGGARA Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Bahasa Inggris : How to Improve Your Spoken English in Pusat the Shortest Time Possible
2 18 Februari
Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series : Wiley (Bid Pusat Medis dan Multidisiplin)
3 22 Februari
Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series : Proquest-CABI Pusat (Bid. Agro dan Multidisiplin) Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series ACS Pub., AIP/APS, ASCE, ASME & SIAM Pusat (Bid. Sains)
4 23 Februari
40 Mewujudkan Marwah Artikel IkatanPustakawan Indones ia (I PI) sebagai Organisasi Profe si
Sukirno
Buletin IPI DIY Vol. XXVI N o. 1 Th. 2016; 28-38.
41 Pustakawan dan Keistime waan Yogyakarta
Artikel Populer
Sarwono
Sangkakala, Edisi ke -18 Tahun 2016, hal 18-22, dan 27
5 23 Februari
42 Globalisasi Kebudayaan dan Pengaruhnya pada Perpustakaan
Book Chapter
Sarwono
Bunga Rampai Perpustakaan Perguruan Tinggi.. Yogyakarta: Ladang Kata, 2016; 1-14.
6 24 Februari 7 25 Februari 8 26 Februari 9 10 Maret
Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series : Sage, Emerald, Cambridge & Project Muse Pusat Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series : Springer, Oxford, dan i-Thenticate Pusat Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Series : Ebsco (Bidang Multidisiplin) Pusat Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Manajemen Komplain Pusat Perpustakaan Pusat Seminar Internasional “Multitasking Librarians”
10 31 Maret
Forum Pustakawan
11 25 April
Perpustakaan Pusat
12 10 Mei
Forum Pustakawan
13 26 Mei
Perpustakaan Fakultas Filsafat
14 8 Juni
Forum Pustakawan
15 21 Juli
Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Penelusuran Database Tingkat Lanjut Pusat Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Implementasi Permenpan Nomor 9 Tahun 2014 Pusat tentang Jabatan Fungsional Pustakawan dan Angka Kreditnya
16 9 Agustus
Workshop GoogleDrive untuk Pustakawan dan Tenaga Perpustakaan UGM Workshop Peningkatan Kemampuan Penulisan Proposal Penelitian Untuk Pustakawan: Menggali Ide Penulisan Proposal Penelitian Workshop GoogleDrive untuk Pustakawan dan Tenaga Perpustakaan UGM Peluncuran Jurnal Mahasiswa Fisafat COGITO Diskusi Evaluasi e-Resources
39 NO
40 TANGGAL
17 12 Agustus
NAMA UNIT KERJA/PENYELENGGARA Perpustakaan Pusat
KEGIATAN Pameran karya Bung Hatta dalam acara launching buku “Pemikiran Ekonomi Kerakyatan Mohammad Hatta: Jalan Politik Kemakmuran Indonesia” karya Fadli Zon di UC UGM
19 30 Agustus
Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Penggunaan Summon dan Scopus Pusat Forum Pustakawan/Perpustakaan Workshop Introduction to EEWOWW: a tool support research Pusat best practices
20 20-25 September
Perpustakaan Pusat
18 16 & 31 Agustus
21 26 Oktober
22 3 November
23 10 November
Partisipasi dalam UGM EXPO yang diselenggarakan oleh Direktorat Penelitian dan Direktorat Pengabdian pada Masyarakat dalam rangka Dies Natalis UGM ke-67 di Grha Sabha Pramana dengan tema “Inovasi Membumi untuk Negeri”
Perpustakaan Pusat bekerjasama dengan Yayasan Putra Sampoerna Talkshow “Pengembangan Kewirausahaan Mahasiswa untuk Meningkatkan Kemandirian” Perpustakaan Pusat bekerjasama Edufair: Study in Sweden & UK yang menghadirkan 12 perguruan dengan Kantor Urusan tinggi Swedia dan 1 perguruan Internasional, Direktorat tinggi Inggris (Warwick University ) Kerjasama dan Alumni UGM Perpustakaan Pusat bekerjasama Seminar Nasional “Digitalisasi dengan Yayasan Putra Sampoerna Universitas untuk Pengembangan Karakter Sosial dan Kewirausahaan”
24 16 November
Perpustakaan Fakultas Filsafat
Diskusi Jurnal COGITO
25 21 November
Perpustakaan Fakultas Pertanian
Indeksasi DOAJ
26 28 November
Forum Pustakawan/Perpustakaan Author talk bersama Lindsey Dixon, Asia Pacific Journal Editor Pusat of Taylor & Francis
27 30 November
Forum Pustakawan/Perpustakaan Seminar Nasional "Kolaborasi Lintas Profesi untuk Peningkatan Pusat Akses Informasi dan Visibilitas Institusi"
28
Perpustakaan Fakultas Teknik
Di tahun 2016 Perpustakaan FT UGM menyelenggarakan berbagai kegiatan peningkatan kapasitas bagi mahasiswa maupun staf sebanyak 50 kegiatan tematik dan 133 pelatihan reguler.
Lampiran 8 DAFTAR PUSTAKAWAN PEMENANG HIBAH KAJIAN PERPUSTAKAAN 2016 NO
NAMA
1 Sri Rumani
2 Dewi Nurhastuti, Haryanta, Nining Indaryani 3 Ikhwan Arif & Budhi Santoso 4 Janu Saptari, Nur Hidayati & Wagiya 5 Maryatun & Pergola Irianti
6 Nur Cahyati Wahyuni & Martina Uki E 7 Purwani Istiana & Sri Purwaningsih
8 Sukirno & Mukhotib
JUDUL
SUMBER DANA
Analisis Kebutuhan Pustakawan Perguruan Perpustakaan Tinggi Negeri (PTN): Studi Kasus Nasional RI Perpustakaan PTN di Propinsi DIY Persepsi Mahasiswa terhadap Sistem Layanan RKAT Perpus Unggah Mandiri Karya Akhir Mahasiswa (UMKAM) di Perpustakaan UGM Analisis Usabilitas Sistem Informasi Perpustakaan (SIPUS) Integrasi UGM Deskripsi Kegagalan Pola Pengajuan Verifikasi Karya Tulis Akhir Mahasiswa UGM dalam Unggah Mandiri Pemanfaatan Database EBSCO dan ProQuest sebagai Rujukan Penyusunan Tesis dan Disertasi bagi Mahasiswa Program Magister Sains dan Doktor Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM: Analisis Sitiran Jurnal Ilmiah Perpustakaan sebagai Organisasi Pembelajar: Studi Perpustakaan Universitas Gadjah Mada
RKAT Perpus
Pemanfaatan E-Journal oleh Mahasiswa: Kajian Analisis Sitasi terhadap Tesis Mahasiswa Klaster Saintek Universitas Gadjah Mada
RKAT Perpus
Evaluasi Pemanfaatan Database ClinicalKey oleh Mahaisawa Strata Satu (S1) Klaster Kesehatan di Universitas Gadjah Mada 9 Maryono & Sri Junandi Minat Meneliti, Produktifitas Karya Ilmiah Pustakawan UGM, dan Pembinaan Karir: sebuah survei 10 Endah Choiriyah, Umi RICE (Research Service Center) Sugiyanti & Laili Pengembangan Daya Tarik Pelayanan Hidayah Perpustakaan terhadap Mahasiswa Demi Mewujudkan Perpustakaan Berbasis Hasil Penelitian di Perpustakaan Fakultas Kedokteran Hewan UGM
RKAT Perpus
RKAT Perpus
RKAT Perpus
RKAT Perpus
RKAT Perpus
RKAT Perpus
11 Wahyu Supriyanto & Rini Iswandari
Kecenderungan Civitas Akademika dalam RKAT Perpus Memilih Sumber Referensi untuk Penyusunan Karya Tulis Ilmiah di Perpustakaan UGM
12 Wiyarsih
Persepsi Pemustaka terhadap Desain Interior RKAT FMIPA di Perpustakaan Fakultas MIPA UGM
41
42
Lampiran 9 Buku
DATA KOLEKSI CETAK PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016**
No.
Uni t P erpustakaan
20 Fakultas T eknik
Buku No.
Uni t P erpustakaan
1 UGM
Judul
Penel iti an Eks
Judul
Terbitan Berkala
Eks
Judul
Eks
155,562
188,893
18,295
18,577
2,024
39,841
6,273
9,368
876
876
54
516
22 Kimia
2,332
2,386
9
19
23 Industri Magister
1,302
2,134
35
35
2
2
P erpustakaan 5,585
10,947
2,128
2,19
6,132
9,756
6,944
7,084
18
30
7,438
13,206
193
193
2
2
25 MT BB
1,108
1,465
1
1
1
1
4,276
8,906
9,608
11,123
1,529
2,117
166
170
5,541
8,305
6,462
7,02
2
16
3,665
4,228
37,436
37,436
1,845
3,132
1,557
7,856
16
16
125
739
133,734
137,477
4,536
49,661
P erpustakaan T eknologi 26 P ertanian
6,69
10,916
9,705
29,377
8,907
9,098
56
224
P erpustakaan
P erpustakaan Sekolah 27 P ascasarjana
P erpustakaan
P erpustakaan
Fakultas
28 Sekolah Vokasi
17,573
25,991
9
1,238
P erpustakaan
P erpustakaan Vokasi Ekonomika
Fakultas
29 & Bisnis
2,936
5,796
5,315
5,474
59
244
P erpustakaan
P erpustakaan P usat Studi Asia
Fakultas
30 P asifik*
Kedokteran 12 Hewan
588
Fakultas
P erpustakaan
11 Kedokteran Gigi
1,79
P erpustakaan
P erpustakaan
10 Kedokteran
195
P erencanaan Kota 24 & Daerah (MP KD)
P erpustakaan
9 Fakultas Hukum
327
Mesin dan
35,876
P erpustakaan
8 Fakultas Geografi
305
Jurusan T eknik
20,386
UGM Kampus
7 Fakultas Filsafat
284
TOTAL
3,021
8,306
2,182
2,261
79
465
6,343
10,713
4,675
4,973
1,503
1,976
8,522
15,397
16,339
16,576
107
251
11,56
16,898
1,124
1,125
185
1,218
7,675
16,805
1,347
1,377
54
370
5,945
10,38
1
1
16,76
33,193
6,541
6,654
51
718
30,367
44,63
2,663
2,665
29
30
353,057
539,019
P erpustakaan Fakultas 13 Kehutanan P erpustakaan 14 Fakultas MIP A P erpustakaan Fakultas 15 P ertanian P erpustakaan 16 Fakultas P sikologi P erpustakaan Fakultas 17 P eternakan P erpustakaan 18 FISIP OL P erpustakaan Fakultas Ilmu 19 Budaya
Eks
P erpustakaan
P erpustakaan
6 Fakultas Farmasi
3,635
Judul
P erpustakaan
Ekonomika &
5 MAP
3,281
Terbitan Berkala
Eks
Jurusan T eknik
Fakultas
4 Jakarta
Judul
Jurusan T eknik 21 Fisika
P erpustakaan
3 Bisnis
Penel iti an Eks
P erpustakaan
P erpustakaan 2 Fakultas Biologi
Judul
* Data menunjukkan bahwa sistem belum digunakan secara intensif * *Berdasarkan Data pada SIPUS Integrasi 2016
43
44 NO
Lampiran 10 DAFTAR DATABASE ONLINE DILANGGAN/DIBELI sd TAHUN 2016 NO
NAMA PAKET DATABASE 1 ACS Publications
BIDANG Kimia
3 ACSESS Digital Library Agro Journal* 3 AIP /APS Publication
Fisika
4 AMACOM & Global Professional Publishing
Multibidang
KONTEN
KETERANGAN
55 judul jurnal
Dilanggan
17 judul jurnal
Dilanggan
17 judul jurnal 489 ebooks
Dilanggan Semi-Perpetual
5 ASCE Research Library Teknik Sipil
36 judul jurnal
6 ASME Consortium Journals package
Teknik Mesin
28 judul jurnal
7 CAB DIRECT
Agro
8 CABI Compendium
Kehutanan, Agro, Perikanan, Kesehatan Hewan Multibidang
914 judul jurnal, Dilanggan 1168 prosiding 60.412 Dilanggan Datasheets
9 Cambridge Books Online
102 ebooks
Semi-Perpetual Dilanggan
Multibidang
341 judul
11 ClinicalKey
Kesehatan
KONTEN
KETERANGAN
249 judul jurnal
Dilanggan
139 ebooks
Semi-Perpetual
23 Project MUSE
Multibidang
355 judul jurnal
Dilanggan
24 ProQuest ABI/Inform Global Edition
Bisnis, Ekonomi & Manajemen
7.867 judul jurnal; 4864 company profiles/cases
Dilanggan
25 ProQuest Dissertations & Theses 26 ProQuest Research Library
Multibidang
1.500.000 tesis/disertasi
Dilanggan
Multibidang
27 Sage Premier
Multibidang
6.433 judul Dilanggan jurnal; 2.074 info lainnya 824 judul jurnal Dilanggan
Dilanggan Dilanggan
10 Cambridge Journal
NAMA PAKET BIDANG DATABASE 21 Oxford Online Multibidang Journals 22 Oxford Scholarly Books Epidemiologi & Online Kesehatan Masy.
28 ScienceDirect Freedom Multibidang Collection
2.411 judul jurnal
Dilanggan
29 SCOPUS
Multibidang
30 SIAM Journals Online
Mateematika
Navigation/Index Dilanggan ing Database 13 judul jurnal Dilanggan
31 Springer E-Books
Multibidang
22.153 e-books
Tahun 2007, 2008, 2009, 2012, 2013, dan paket pick & choose (Perpetual)
32 Springerlink Journal
Multibidang
Dilanggan
33 Summon
Aplikasi
2.775 judul jurnal Web Discovery Tool
34 TAYLOR & FRANCIS E- Multibidang Books 35 TAYLOR & FRANCIS Multibidang Journals 36 The BMJ (formerly the Kesehatan British Medical Journal)**
134 e-books
Semi-Perpetual
562 judul jurnal
Dilanggan
1 judul jurnal
Dilanggan
37 The Cochrane Library
Informasi Klinis; Kesehatan
8.631 systematic Dilanggan reviews
14 Ebsco: Dentistry & Oral Science
Kedokteran Gigi
637 judul jurnal, Dilanggan 1.044 ebooks; 4041 info kasus dan obat 16.565 judul Pembaruan jurnal langganan tahun 2016 5.122 judul Dilanggan jurnal; 17319 company profiles/cases 57 e-books Perpetual
15 Emerald Database EMX175 16 IEEExplore
Multibidang
175 judul jurnal
Teknik & Ilmu Komputer
38 UpToDate*
Kesehatan
10,000 topik Dilanggan kedokteran klinis (22 spesialis)
17 JSTOR
Sosial/Humaniora
474 judul jurnal, Dilanggan 20.000 prosiding, 5.983 standards 2706 journals Dilanggan
18 Mendeley (Institutional)
Aplikasi
Reference Management Tool
39 WESTLAW NEXT
Hukum
Dilanggan
40 Wiley Journals
Multibidang
380 kasus hukum 6 judul jurnal
19 Nature**
Sains
41 Wiley Online Books
Multibidang
759 ebooks
Perpetual
12 EBSCO Academic Source Complete
Multibidang
13 EBSCO Business Source Complete
Bisnis & Ekonomi
20 Oxford Islamic Studies Kajian Islam
Dilanggan
Berhenti Dilanggan 2015 Dilanggan
11 koleksi referensi
Dilanggan
Dilanggan
Dilanggan
45
42 WILEY: Journal of Pharmaceutical Sciences
46
1 judul jurnal Farmasi
Tahun 2015 diakuisisi oleh Elsevier
Lampiran 11 TABEL PROGRESS IMPLEMENTASI INTEGRASI SISTEM PERPUSTAKAAN 2016 NAMA PERPUSTAKAAN/UNIT
Catatan: * Langganan baru tahun 2016 ** Langganan dibiayai dari RKAT FK UGM
STATUS IMPLEMENTASI
1. Perpustakaan Pusat
Silang Layan
2. Perpustakaan Fakultas Teknik
Silang Layan
3. Perpustakaan Fakultas Geografi
Silang Layan
4. Perpustakaan Fakultas Kedokteran Gigi
Silang Layan
5. Perpustakaan Fakultas Filsafat
Silang Layan
6. Perpustakaan Fakultas Psikologi
Silang Layan
7. Perpustakaan Fakultas MIPA
Silang Layan
8. Perpustakaan Fakultas Ilmu Budaya
Silang Layan
9. Perpustakaan Fakultas Hukum
Silang Layan
10. Perpustakaan Fakultas Teknologi Pertanian
Silang Layan
11. Perpustakaan Fakultas Biologi
Silang Layan
12. Perpustakaan Fakultas Isipol
Silang Layan
13. Perpustakaan Fakultas Kedokteran Hewan
Silang Layan
14. Perpustakaan Fakultas Kehutanan
Silang Layan
15. Perpustakaan Sekolah Vokasi
Silang Layan
16. Perpustakaan Fakultas Ekonomika & Bisnis
Silang Layan
a. Perpustakaan MM FEB UGM
Digabung mjd sub Unit FEB
b. Perpustakaan MAKSI FEB UGM
Digabung mjd sub Unit FEB
c. Perpustakaan MEP FEB UGM
Digabung mjd sub Unit FEB
d. Perpustakaan PPAK FEB UGM
Digabung mjd sub Unit FEB
17. Perpustakaan Fakultas Peternakan
Silang Layan
18. Perpustakaan Fakultas Kedokteran Umum
Silang Layan
19. Perpustakaan Fakultas Pertanian 20. Perpustakaan Fakultas Farmasi
Silang Layan Terintegrasi Live
21. Perpustakaan Sekolah Pasca Sarjana
Terintegrasi Live
22. Perpustakaan Sekolah Vokasi Ekonomi
Terintegrasi-Data
23. Perpustakaan Jurusan Teknik Mesin dan Industri
Terintegrasi Live
24. Perpustakaan MTBB Teknik UGM
Terintegrasi Live
25. Perpustakaan Jurusan Teknik Kimia
Terintegrasi Live
26. Perpustakaan Jurusan Teknik Fisika
Terintegrasi Live
27. Perpustakaan Pusat Studi Asia Pasifik
Terintegrasi Live
28. Perpustakaan Magister Perencanaan Kota Daerah
Terintegrasi Live
29. Perpustakaan Kampus Jakarta
Terintegrasi Live
30. Perpustakaan Magister Administrasi Publik
Terintegrasi-Data
47
Keterangan:
48
Lampiran 12 KUNJUNGAN TAMU KE PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016
Silang Layan: Sudah terimplementasi pinjam antar perpustakaan NO.
Terintegrasi Live: Secara sistem dan data sudah diimplementasikan untuk transaksi Terintegrasi-Data: Data koleksi sudah online di katalog namun secara sistem belum dimigrasikan untuk transaksi
TANGGAL
INSTANSI
KETERANGAN
1 Kamis, 6 Januari
ISI Yogyakarta
90 mhs & 2 dosen pendamping
2 Senin, 25 Januari
SMK Negeri I Wonosobo 86 siswa & 4 guru
3 Rabu, 27 Januari
T elkom University
4 Kamis, 11 Februari
Mahasiswa Master of 6 mhs & 2 Human Rights, University pendamping of Sydney
5 Senin, 22 Februari
Fakultas T eknik, Universitas Gorontalo
11 mhs & 2 dosen pendamping
6 Kamis, 25 Februari
UPT Perpustakaan Unisnu Jepara
5 staff
7 Jum’at, 18 Maret
Prodi Bahasa Inggris Sekolah Vokasi UGM
85 mhs & 2 dosen pendamping
8 Jum’at, 18 Maret
Universitas Lambung Mangkurat
27 staff
9 Kamis, 21 April
8 staff
LEMIGAS
4 staff
10 Kamis, 19 Mei
Balai Besar Pendidikan Penyegaran & Peningkatan Ilmu Pelayaran
2 staff
11 Kamis, 26 Mei
Sekolah T inggi Pariwisata Bandung
3 staff
12 Jum’at, 24 Juni
BPAD Jawa T imur
5 staff
13 Selasa, 26 Juli
Universitas Lambung Mangkurat
1 staff
14 Selasa, 9 Agustus
Dosen Magang DIKTI
10 orang
15 Rabu, 10 Agustus
Mahasiswa S3 Interreligious Studies
12 orang
16 Kamis, 18 Agustus
Perpus UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
26 staff
17 Senin, 22 Agustus
Badan Standarisasi Nasional
4 orang
18 Selasa, 23 Agustus
Perpustakaan T risakti
2 orang
49
50
Lampiran 13 NO.
TANGGAL
INSTANSI
KETERANGAN
19 Selasa, 23 Agustus
Politeknik Keuangan Negara ST AN
10 staff
20 Jum’at, 26 Agustus
Balai Besar Penelitian Bogor
3 orang
21 Kamis, 1 September
Badan Pengawas T enaga Nuklir
7 orang
22 Jum’at, 16 September
Fakultas Hukum Universitas Airlangga
10 orang
23 Jum’at, 28 September
BPPT PDAS Surakarta
3 orang
24 Rabu, 5 Oktober
FISIPOL Universitas Bengkulu
50 mhs & 5 dosen pendamping
25 Jum’at, 28 Oktober
Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Probolinggo
35 staff
26 Kamis, 3 November
Pasca Sarjana Univ. Negeri Malang (UM)
2 orang
Balai Pengembangan dan Perlindungan Bahasa
6 orang
Mahasiswa asing FISIPOL UGM
39 mhs
27 Sabtu, 12 November
28 Senin, 21 November
MAHASISWA MAGANG DI PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016 NO.
TANGGAL
1 11 Januari - 19 Februari
INSTANSI
NAMA
2 01 Februari - 30 April
Jurusan Ilmu Informasi dan Julisa Dasriani Perpustakaan Universitas Padjadjaran Bandung SMK Muhammadiyah 2 Yogyakarta 1. Azhar Afra Mufidah
3 20 Februari -20 Maret
2. Yuliana Widyaningrum Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Rory Ramayanti
4 18 Juli – 18 Agustus
FISIPOL Universitas Airlangga Surabaya
1. Igfirlina Yaumil Akhda 2. Imrotul Mufidah
5 Agustus-Oktober
Pusat Studi Pancasila
Boy Boang Manalu
6 1 Agustus – 30 November
Program Vokasi Universitas Brawijaya
1. Rani Masdini
7 Agustus-Oktober
Sekolah Vokasi UGM
Dicky Adra Pratama
8 13 Oktober – 13 November
Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga 1.Rusmiatiningsih
2. Okthanida Worohapsari
2.Yusniah
29 Rabu, 23 November
FIP UPI Malang
45 mhs & 2 dosen pendamping
30 Rabu, 23 November
Perpustakaan UMY
1 orang
31 Jum’at, 25 November
BAPUSIPDA GARUT
15 orang (Bupati Garut dan staff BAPUSIPDA)
32 Jum’at, 25 November
Perpustakaan Universitas 15 orang Sebelas Maret
33 Jum’at, 9 Desember
FISIPOL Universitas Nusa Cendana Kupang
34 Selasa, 20 Desember
Ketua Perpustakaan Univ 26 staff T eknologi Mara Selangor MALAYSIA JUMLAH 681 orang
8 orang
JUMLAH
12 orang
51
52 NO.
TANGGAL
INSTANSI
NAMA
Lampiran 14 11 01 April
Fajar Dwiono
12 06 April
Program Diploma Ekonomi & Bisnis UGM FIB UNDIP Semarang
13 11 April
ISI -Yogya
Anjar Alifah Bakry
14 22 April
Yusrawati
15 11 Mei
Arif Fathurrohman
16 13 Mei
Muhammad Majdi
17 19 Mei
Program Magister Akutansi FEB Fak. Adab UIN-Sunan Kalijaga Fak. Adab UIN-Sunan Kalijaga Sekolah Pascasarjana (MMPT) UGM
Wahyu Kusumawardani Ketut Sonya Adnyani
Ade Yul Pascasari Katili
18 15 Juni
UNDIP
Fathdil Andike
19 29 Juni
Fak. Teknik UGM
Sofyan Yusup
20 09 Agustus
UNDIP
Nigitha Joszy
21 24 Agustus
ISI- Surakarta
Ahmad Fanni Rosyadi
22 28 Agustus
UIN-Sunan Kalijaga
23 23 Agustus
Fak. Hukum UNAIR
24 29 Agustus
Fak. Hukum UNAIR
25 06 September
28 12 Oktober
Sekolah Pascasrjana (MIP) UGM Pascasarjana (MMPT) UGM Fak. Hukum Univ. Sebelas Maret UIN-Pasca
Ade Yul Pascasari Katili 1. Dr.Ellyne Dwi Poespasari, SH,MH 2. Dr. Soelistyowati, SH., MH. 1. Dr. Astutik, S.H, M.H 2. Fifi Junita, SH, MH.,CN.,LLM., Ph.D. Rahmat Fadhli
29 17 Oktober
UIN-Pasca
Aprillia Mardiastuti
30 25 Oktober
Fisipol UNAIR
Khonita Firdaus
MAHASISWA IJIN PENELITIAN/OBSERVASI DI PERPUSTAKAAN UGM TAHUN 2016 NO.
TANGGAL
1 4 Januari 2 05 Februari 3 16 Februari 4 23 Februari
5 23 Februari
6 23 Februari 7 29 Februari
INSTANSI Sekolah Pascasarjana (MIP) UGM Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Fak. Teknologi Industri UII Pascasarjana Ilmu Kesehatan Masyarakat FK-UGM Fak. Adab dan Ilmu Budaya UIN-Sunan Kalijaga Fak Teknik UGM Sekolah Vokasi-UGM
NAMA
Aryo Bayu Tejokusumo 1. Dewi Kumalaeni 2. Sinta Kusumaningrum 3. Heni Sulistya Ningrum 4. Azzahro Nur Rahmah 5. Tifani Irawati 6. Fitriana Huda Erfani 7. Dhea Ananda N 8. Nisvi Sumarianti
8 02 Maret
Sekolah Vokasi-UGM
1. Dahlia Indrawati 2. Desy Murnia A
26 21 September
3. Mega Maretha O 4. Ainun Meilan 5. Ninit Hastiti 9 11 Maret 10 13 Maret
Pasca Sarjana FMIPA UGM UIN-Sunan Kalijaga
Ryan Arief Misnadin Tri Andika Oktaviela
27 21 September
Annisa Fitri
Maisurotun Ni'mah Maulida Hidayah 1. Rinda Antania Hanjani 2. Rahmatia Lang Ere
Rinda Antania Hanjani M. Aldhi Adriansyah Iskandar, S.Sos
53 NO.
54 TANGGAL
INSTANSI
31 26 Oktober
FEB -UGM
32 21 Oktober
Sekolah Pascasarjana (MIP) UGM
33 01 Nov 2016
UPI Bandung
34 18 Nov 2016
STIE-WIDYAWIWAHA
35 22 Nov 2016
Fakultas Ilmu Budaya UGM JUMLAH
NAMA Caecilia Westi Sekar Wangi 1. Berlian Eka Kurnia 2. Moh. Very Setiawan 1. Dr. H. Uyu Wahyudin 2. Dr. H. Edi Suryadi M.Si 3. Dr. Arisanti Widyaningsih,S.Pd.,M. Si Siti Nurnaini Muhammad Rizqi Fadil 52 orang
Lampiran 15 DAFTAR MAHASISWA KERJA PARUH WAKTU TAHUN 2016 NO.
NAMA
1 ADHITYA WISNU PRADANA 2 ADIDES G. SIMANJUNTAK
NO MHS
FAKULTAS
11/320267/KT/07135
Kehutanan
13/349842/PA/15588
MIPA
3 AFIANI PUSPITA SARI 12/331127/GE/07364
Geografi
4 AHMAD RIF'AN KHOIRUL LISAN 5 AKHMAD ANWAR MUSTOFA 6 ANA FATIMAH
12/334287/GE/07451
Geografi
11/320098/PN/12620
Pertanian
14/362070/SV/06332
Vokasi
7 ANIK NUR HIDAYATI
12/330563/KT/07233
Kehutanan
8 ARIEF MUKTI KURNIAWAN 9 ARISKO FATHURRAHMAN 10 ASTRI NURDIANTI
12/331142/GE/07369
Geografi
13/353868/SA/17274
Ilmu Budaya
11/312742/PN/12256
Pertanian
11 ATIKA
11/312806/PA/13587
MIPA
12 AYIP MUKHLIS
11/316537/GE/07111
Geografi
13 AZIZAH UMI DAROJAH 14 CESSA ERIKA
13/347335/PN/13172
Pertanian
15 DEVI AYU WARDANI
12/334166/KT/07332
Kehutanan
16 DITA PEBRIANTI
13/353353/GE/07696
Geografi
17 GUSTIARI
11/318680/KT/07005
Kehutanan
18 HAFIDH SHOFWAN 14/368209/PT/06839 MAAJID 19 HIJRIYANI NUGROHO 14/373911/PA/16423 DWI SAPUTRI 20 LATIFAH HANI AMALIA 13/353349/GE/07695
Peternakan
13/350876/DTP/03964 Vokasi
MIPA Geografi
55
56
Lampiran 16 NO.
NAMA
NO MHS
FAKULTAS
21 MARDIYAH
12/331823/BI/08884
Biologi
22 MERRYNA ANGGRIANI 23 MONO SUSANTO
13/350125/GE/07668
Geografi
12/337836/GE/07482
Geografi
24 NURHIDAYAH
12/340208/SA/16808
Ilmu Budaya
25 PERMATASARI TELAUMBANUA 26 RINDI ANTIKA
12/330638/GE/07240
Geografi
12/329933/BI/08864
Biologi
27 SATRIA DINA ASTARI
13/357125/PA/15748
MIPA
28 SOFFATUL FUADIYYAH 12/328581/HK/19057
Hukum
29 SRI BINTANG PAMUNGKASLARA 30 YUSRINA ANA KHOLISHOH
12/330982/GE/07316
Geografi
12/330800/PA/14390
MIPA
BERKALA/JURNAL TERBITAN FAKULTAS/LEMBAGA DI UGM No
Unit Kerja/ Fakultas 1 Biologi
6 Hukum
Judul Jurnal/Majalah 1. Berkala Il miah Biologi ISSN: 0853-7240 1.Ju rnal Eko nomi dan Bisnis Indonesia (JEBI)/ Journal of Indonesian Economy and Business ISSN: 0215-2487 ISSN: 2085-8272 e-ISSN: 2338-5 847 2.Journal of Accounting & Business Inf ormation Systems ISSN: 2302-1500 3. Gadjah Mada International Journal of Business ISSN: 1411-1128 1. Majalah Farmasi Ind onesia /Indonesian J ournal of Pharmacy ISSN: 0126-1037 2.Maja lah Farmaseu tik /Journal of Pharmaceutics http://mf.farmasi.ugm.ac.id/home 3. Majalah Oba t Tradisional (Traditional Medicine Jo urnal ) ISSN: 1410-5918 e-ISSN: 2406-9 086 4. Jurn al Manajemen dan P elayanan Farmasi ISSN: 2443-2946 1. Jurn al Filsafat ISSN: 0853-1870 e-ISSN: 2528-6 811 1.Maja lah Geografi Indonesia ISSN: 0125-1790 e-ISSN: 2540-9 45X 2.Ju rnal Bumi Indonesia ISSN: 3. Indo nesian J ourna l of Geography ISSN: 0024-9521 e-ISSN: 2354-9 114 1. Mimbar Hukum
7 Ilmu Budaya
ISSN: 0852-100X e-ISSN: 2443-0 994 2. Jurn al Peneli tia n Hukum Gadjah Mada ISSN: 2086-499X 1.Humaniora
2 Ekonomika & Bisnis
3 Farmasi
4 Filsafat
5 Geografi
ISSN: 0852-0801 e-ISSN: 2302-9 269 2. Jurn al Ranah ISSN: 2088-4133 3. SASDAYA, Gadjah Mada Journal of Humanities ISSN: 2548-3218 4. Poetika: Jurnal Ilmu Sastra
Terbit 2 kali/thn
Akreditasi/Terindeks di Tidak
3 kali/thn
Ya/EBSCO, ProQuest, Google Scholar, EconLit, SCOPUS, IP I, ISJD
4 kali/thn
Tidak
3 kali/thn
Ya
3 kali/ thn
Ya
Online
Tidak
3 kali/thn
Ya/Google Scholar
3 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/ISJD, IPI, IOS, Google Scholar
Tidak/IOS 2 kali/thn 3 kali/thn
Tidak Tidak/ISJD, IPI, Google Scholar, IOS
2 kali/thn 3 kali/thn
Tidak/DOAJ, ISJD, Google Scholar, EBSCO, IPI
2 kali/thn
Tidak
4 kali/thn
Ya/DOAJ, EBSCO, IP I, SHERPA, BASE, ISJD, Google Scholar, IOS
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/ISJD, IPI, IOS, CrossRef, Google Schol ar
ISSN: 2338-5383 e-ISSN: 2503-4 642 5. Lembaran Sejarah 2 kali/thn ISSN: 1410-4962 6. LEXICON (Jo urnal of English Language 2 kali/thn and Literature ) ISSN: 2302-2558
Tidak Tidak
57 No
Unit Kerja/ Fakultas 8 ISIPOL
58 Judul Jurnal/Majalah 1.Ju rnal Ilmu Sosial dan Ilmu Poli tik
Terbit 3 kali/thn
Akreditasi/Terindeks di Tidak/DOAJ, Google Scholar, IPI, Sinta, ISJD
No Unit Kerja/ Fakultas 13 MIPA
ISSN: 1411-9420 e- ISSN: 2460-1578 2.IJCCS (Indo nesian Journal of Computing and Cybern etic System ) ISSN: 1978-15 20 e-ISSN: 2460-7258
ISSN: 1410-4946 e-ISSN: 2502-7 883 2. Jurn al Kebijakan d an Admin istrasi Publik ISSN: 0852-9213 e-ISSN: 2477-4 693 9 Kedokteran
2 kali/thn
Ya/DOAJ, ISJD , IPI, CrossRef, Googl e Schol ar
1. Berkala Il mu Kedokteran / Journal of the Medical Sciences ISSN:0216-1312 e-ISSN: 2356-3 931 2. Jurn al Manajemen Pelayanan Keseh atan ISSN: 1410-6515 3. Beri ta Ked okteran Masyarakat ISSN: 0215-1936
3 kali/thn
Ya/DOAJ, Google Scholar, CrossRef
4 kali/thn
Tidak
4 kali/thn
Tidak
4. Jurn al Ilmu K ep erawatan ISSN: 1907-3690 5. Acta Interna The Jo urna l of Internal Medicine ISSN: 2303-131X e-ISSN: 2541-5 441
4 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/IPI, ISJD, Google Scholar, IOS, SINTA
6. Jurn al Kebijakan K esehatan Indon esia 4 kali/ thn ISSN: 2089-2624 7. Jurn al Gizi K lini k Indonesia ISSN: 1693-900X e-ISSN: 2502-4 140
10 Kedokteran Gigi
11 Kedokteran Hewan
12 Kehutanan
3 kali/ thn
Judul Jurnal/Majalah 1.Indonesian Jou rnal of C hemistry
14 Pertanian
2 kali/ thn
Tidak/CrossRef, Scholarsteer, Google Scholar, ISJD, IPI, SINTA
Tidak/IPI, IOS, ISJ D, Google Scholar, Scholarsteer
ISSN: 2088-37 14 e-ISSN: 2460-7681 4. BIMIPA (Journal of Mathematics and Natural Sciences ) ISSN: 0215-93 09 1.Vegetal ika
2 kali/thn
Tidak
4 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/ISJD, Sinta, Google Scholar, IPI, Research Gate, IOS, CrossRef
2 kali/thn
Tidak/Google Schol ar, IOS
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak
3 kali/thn
Tidak/DRJI, IPI, Garuda Schol ar, IOS, CrossRef, Google Scholar
3 kali/thn
Ya/DOAJ, CABI, FAO, ISJD , BASE, Google Scholar, CrossRef, DRJI, IPI, IOS, SINTA, SHERPA, DAIJ
ISSN: 0215-87 87 e-ISSN: 2541-1616 4.Ju rnal Perikanan UGM ISSN: 0853-63 84
Ya/ISJD, IOS, Google Scholar
Akreditasi/Terindeks di Ya/SCOPUS/Google Scholar/CAS/Sinta
3. IJEIS - In donesian Journal of 2 kali/thn Electronics and Instrumentation Systems
ISSN: 2303-45 04 2.Jurnal Perlindungan Tanaman Indonesia (Indonesian Journal of Plant Protection) ISSN: 1410-16 37 e-ISSN: 2548-4788 3. Jurn al Agro Ekonomi
Tidak
Terbit 3 kali/thn
e-ISSN: 2502-5066 5.Jurnal Ilmu Tanah dan Lingkungan ISSN: 0853-63 68 6. Ilmu Pertanian (Agricultural Science)
8.Ju rnal Anato mi Indonesia ISSN: 1097-8048 11.Berkala Neuro sains ISSN: 1411-6499
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak
9. Jurn al Sistem Informasi Kesehatan Masyara kat (Journal of Informa tion System and Public Health ) ISSN: 2089-2683 e-ISSN: 2089-2 675 10. Tropi cal Medicine Journal ISSN: 2089-2136
3 kali/thn
2 kali/thn
Tidak
11. Jurnal Kesehatan Reproduksi ISSN: 12. Acta Cardiologica Indonesiana ISSN: 2460-5700
3 kali/thn
Tidak
1.Ju rnal Psikolog i (Ga djah Mad a Journal 3 kali/thn of Psychology ) ISSN: 0215-88 84
2 kali/thn
Tidak
e-ISSN: 2460-867X 2.Buletin Psikolo gi
Tidak 15 Peternakan
e-ISSN: 2407-876X
13. Jurnal K esehatan Reprodu ksi ISSN: 2302-836X 1. Jurn al Kedokteran Gigi ISSN: 2086-0218
3 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak
2. Majalah Kedokteran Gig i Indonesia
2 kali/thn
Ya/DOAJ, ISJD , SINTA, CrossRef, EBSCO, SHERPA, IOS
ISSN: 2460-0164 e-ISSN: 2442-2 576 3. The Ind onesian Journ al of Dental Research ISSN: 2087-8710 e-ISSN: 2442-3 300
2 kali/thn
Tidak/ Google Scholar, SINTA
4. Majalah Kedokteran Gigi Kl inik (MKGK) e-ISSN: 2460-0 059 1. Journal Sain s and Veteriner ISSN: 0126-0421 e-ISSN: 2407-3 733
2 kali/thn
Tidak/Google Scholar
2 kali/thn
Ya
1. Jurn al Ilmu K eh utana n
2 kali/thn
Tidak/Google Scholar, DOAJ, Garuda Schol ar, IPI
ISSN: 0126-4451 e-ISSN: 2477-3 751
ISSN: 0126-41 24 e-ISSN: 2527-7162 1.Buletin Peternakan
16 Psikologi
17 Teknik
ISSN: 0854-71 08 e-ISSN: 2528-5858 3. Gadjah Mada Journ al o f Professional Psychology ISSN: 2407-78 01 1. Media Teknik ISSN: 0216-30 12 2. Forum Teknik ISSN: 0216-75 65
Ya/DOAJ, ISJD , IPI, Google Sholar, IOS, SINTA, Open Academic Journal Index
2 kali/thn
Tidak/DOAJ, IPI, Google Scholar, Sinta, IOS
3 kali/thn
Tidak
3 kali/thn
Tidak
3 kali/thn
Tidak
3. Jurn al Arsi tektur dan P erencanaan ISSN: 1829-66 10 4. Jurnal Penelitian Teknik Elektro ISSN: 1979-34 3X
2 kali/thn
Tidak
4 kali/thn
Tidak
5. Teknofisika / Scientific Journal on Engineering Physics ISSN: 2089-71 54 6. Journal of Applied Geology ISSN: 2086-51 04 7. Jurn al Rekayasa Proses ISSN: 1978-28 7X e-ISSN: 2549-1490
3 kali/thn
Tidak/IPI
2 kali/thn
Tidak/IOS
2 kali/thn
Tidak
59 No Unit Kerja/ Fakultas 17 Teknik
60 Judul Jurnal/Majalah Terbit 8. Jurn al Mesin dan Industri 3 kali/thn ISSN: 1693-70 4X 9. Journal of the Civil Eng ineering Forum 3 kali/thn ISSN: 0854-11 16 e-ISSN: 2089-5631 10. ASEAN Journ al of Systems Engineering ISSN: 2338-23 09 e-ISSN: 2338-2295 12. Jurn al Sistem Teknik ISSN: 2087-14 14
18 Teknologi Pertanian
1. Agritec h
19 Sekolah Pascasarjana
ISSN: 0216-04 55 e-ISSN: 2527-3825 2. Indo nesian Food and Nutrition Prog ress ISSN: 0854-61 77 1.Kawista ra
Akreditasi/Terindeks di Tidak Tidak
28 LPPT
2 kali/thn
Tidak
29 Di t PK M
2 kali/thn
Tidak
4 kali/ thn
Ya/DOAJ, IPI, Google Scholar, EBSCO, SHERPA
30 Perpustakaan Pusat
3 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Ya/IPI, ISJD, Google Schol ar, DOAJ, CrossRef, SINTA, EBSCO, IOS
3 kali/thn
Tidak/ISJD, SINTA, DOAJ, SHERPA, IOS, EBSCO, CrossRef, Google Scholar, BASE, IP I
2 kali/thn
Ya/DOAJ, ISJD , IPI, IOS, EBSCO, CrossRef, SINTA, Google Scholar
2 kali/thn
Tidak
1. Jurn al Kesehatan Vokasional 2 kali/thn ISSN 2541-0644 2. Jurnal Material dan Teknolo gi Proses 3 kali/thn
Tidak
ISSN: 2088-54 15 e-ISSN: 2355-5777 2. Jurn al Ketahanan Nasi onal
ISSN: 0853-93 40 e-ISSN: 2527-9688 3. TEKNOSAINS ISSN: 2089-61 31 e-ISSN: 2443-1311 4. Jurn al Kajian Seni ISSN: 20 Sekolah Vokasi
Tidak/EBSCO, IOS
ISSN: 21 Pusat Studi Bioteknologi
1.Indonesian Jou rnal of Biotechnolog y
ISSN: 0853-86 54 e-ISSN: 2089-2241 22 PAU Sosial & Asia Tenggara Journal of Power, Conflict and Democracy in Southeast Asi a (PCD Journal) ISSN: 2085-04 33 23 PS Bencana Jurn al K eb enc anaan ISSN: 1978-34 50 24 PS Kepend. & Kebijakan POP ULASI
25 PS Lingkungan Hidup 26 PS Pariwisata
ISSN:0853-0262 e-ISSN: 2476-941X Manusia dan Lingkungan ISSN: 0854-55 10 Jurn al Nasional Pariwi sata ISSN: 1411-98 62
No Unit Kerja/ Fakultas 27 PS Perda. Dunia
2 kali/thn
Tidak/DOAJ, IPI, CAB direct, Google Scholar, BASE, ISJD, IOS, SINTA, EBSCO
Tidak
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/ISJD, IP I, Google Scholar, SINTA
3 kali/thn
Tidak
3 kali/thn
Tidak
Judul Jurnal/Majalah Journal of World Trade Studies ISSN: 2087-6912 Journal o f Food and Pha rmaceutical Sci ences ISSN: 2089-7200 e-ISSN: 2339-0 948 Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (Indonesian Journal of Community Engangement) ISSN: 2640-9447 e-ISSN: 2541-5 883 1.Media Informasi ISSN: 0854-2066 2. Berkala Ilmu Perpustakaan & Inf ormasi ISSN: 1693-7740 e-ISSN: 2477-0 361
Terbit 1 kali/thn
Tidak
Akreditasi/Terindeks di
3 kali/thn
Tidak/DOAJ, Google Scholar
2 kali/thn
Tidak/ISJD, Google Scholar, IP I, Sita IOS
2 kali/thn
Tidak
2 kali/thn
Tidak/ISJD, IPI, Google Scholar, CrossRef, IOS, ResearchGate
61
62
Lampiran 17
Lampiran 18
ALOKASI DAN REALISASI BPPTNBH PERPUSTAKAAN PUSAT TAHUN 2016
ALOKASI DAN REALISASI DANA MASYARAKAT PERPUSTAKAAN PUSAT TAHUN 2016 NO
NO
PROGRAM
ALOKASI
REALISASI
%
1
Workshop Peningkatan Layanan Perpustakaan
Mutu
159.567.816
120.855.300
75,73914529
2
K erja Paruh Waktu di Perpustakaan Bagi Mahasiswa
158.400.000
155.355.000
98,07765152
3
K ajian Layanan Perpustakaan
101.500.000
94.603.580
93,20549754
4
Sosialisasi Perpustakaan Terpadu
Layanan
138.350.000
110.218.000
79,66606433
5
Perpanjangan Perpustakaan
Layanan
467.000.000
415.537.424
88,98017645
6
Tersedianya Fasilita s ICT Learning Center dan Akses Digital Library
356.136.000
343.723.582
96,51469719
7
Digitalisa si/Alih Media Koleksi Langka untuk Diunggah dala m Portal Perpustakaa n
50.000.000
49.500.000
99
8
Langganan Da tabase Jurna l dan EBook
11.520.000.000
11.493.741.190
99,77205894
9
Administrasi Pengelolaan dan Prasa ra na Fisik
75.500.000
32.850.000
43,50993377
13.026.4 53.816
12 .816.384.076
98,387360 5
Jam
Fasilitas
PROGRAM
ALOKASI
REALISASI
%
1
Akreditasi Perpustakaan
25.936.000
14.293.500
55,110657
2
Penga daa n Ba rang Habis pakai
197.390.760
140.633.968
71,24647983
3
DED Renova si Interior Ruang Sirkulasi Perpusta kaa n
20.000.000
18.500.562
92,50281
4
Partisipasi Perpustakaan dalam Pameran G AMA EXPO
24.450.000
21.522.256
88,02558691
5
Penerbitan Media Informasi & Berkala Ilmu Perpustakaan
98.717.600
89.557.025
90,72042371
6
Pembuatan Perpusta kaa n
Profil
34.786.918
21.308.390
61,25403233
7
Tim Pendukung ISO Like UGM
7.500.000
6.941.178
92,54904
8
Pengembangan Konten Indigenous Resources
39.293.790
36.144.000
91,98400053
9
Pembayaran Langganan Daya Listrik dan Telpon Perpusta kaa n Kampus Jakarta
49.800.000
45.017.986
90,39756225
10
Penga daa n Cleaning Perpusta kaa n JAKARTA
Ja sa Service KAMPUS
45.000.000
31.885.215
70,85603333
11
Penga daa n Komputer PC untuk Perpust Kampus Jakarta
8.000.000
7.590.000
94,875
12
Penga daa n Barang Inventaris Kantor (Komputer server dll)
179.975.000
137.996.616
76,67543603
13
Terselenggaranya Perbaikan dan Pemeliharaan Aset Tetap
114.400.000
93.211.721
81,4787771
14
Terselenggaranya Kegiatan Forum Pustakawan
72.330.205
43.364.652
59,95372473
63 NO
64 PROGRAM
ALOKASI
%
REALISASI
15
Pelaksanaan Keu angan
6.000.000
6.000.000
100
16
Pelaksanaan Library Tutorial Perpustakaan Kampus Jakarta Langganan Media Massa
6.695.304
3.774.252
56,37163003
75.428.000
60.436.425
80,1246553
17
Penga daa n Buku Kampus Jakarta
Teks
15.000.000
13.887.000
92,58
19
Pertemuan Tahunan Kerjasama Kepustakawanan
268.538.000
132.126.714
49,20224102
Pengembangan Database Katalog Perpustakaan
5.760.000
Integra si Data Koleksi Repository Penyusunan Renstra Perpusta kaa n
42.184.000
21 22 23 24
TAHUN 2016* No
18
20
Lampiran 19 DATA PERPUSTAKAAN DI LINGKUNGAN UGM
24.149.964
Ujian Kompetensi dan Sertifikasi Pustakawan
70.390.000
Pembuatan DED Pembongkaran Roof Garden da n Perba ikan Kebocoran atap Gedung L5 Perpustakaan
30.000.000
0
39.867.800
0
94,50929262
10.260.042
42,48470929
61.712.659
87,67248047
1
Perpustakaan Pusat
2
Fakultas Biologi
3
Fakultas Ekonomika Bisnis
1.03 6.031.96 1
32
Anggaran
Pengunjung (datang langsung)
Buku Cetak Dipinjam***
14.488.179.357
220334
65720
2
178.600.000
10935
3928
2
854.000.000
38139
31115
&
Fakultas Farmasi
1
50.000.000
12416
210
5
Fakultas Filsafat
2
95.000.000
129
9961
6
Fakultas Geografi
2
129.260.000
19975
12260
7
Fakultas Hukum
2
48975
33189
8
Fakultas Ilmu Budaya Fakultas ISIPOL
2
80.000.000
38858
25109
3
40.956.600
52222
32513
Fakultas Kedokteran Fakultas Kedokteran Gigi
5
1.887.855.100
42294
5295
1
166.665.000
9538
3407
12
Fakultas Kedokteran Hewan
1
70.750.000
11069
5115
13
Fakultas Kehu tanan
1
150.000.000
13960
5087
14
Fakultas MIPA
2
209.000.000
14298
2868
15
Fakultas Pertanian
2
146.000.000
29066
28848
16
Fakultas Peternakan Fakultas Psikologi
4
340.000.000
NA
7116
3
300.000.000
15630
3616
Fakultas Teknik (Perp. Fak.) Fakultas Teknologi Pertanian
4
80.000.000
185
4388
3
70.000.000
20212
3144
20
Sekolah (FEB)
Vokasi
1
114.000.000
25260
21
Sekolah (Sekip)
Vokasi
Tidak ada
383.846.122
11157
500
22
Sekolah Pascasarjana
Tidak ada
100.000.000
NA
416
23
Kampus Jakarta
1
107.164.600
3257
1531
24
Jurusan Teknik Mesin & Industri
1
3.499.000
12417
25
PS Transportasi dan Logistik Perpustakaan MTBB Teknik UGM
Tidak ada
9
0 11
1.4 61.725.541
Pustakawan**
4
10
0
Nama Perpu stakaan
70,87 7324 91
17 18 19
26
Tidak ada
65
No
Nama Perpustakaan
Pustakawan**
27
Perpustakaan Jurusan Teknik Kimia
Tidak ada
28
Perpustakaan Jurusan Teknik Fisika
Tidak ada
29
Perpustakaan Pusat Studi Asia Pasifik
Tidak ada
30
Perpustakaan M agister Perencanaan Kota Daerah
Tidak ada
31
PS Pariwisata
1
32
Direktorat P2M
1
33
PS Kependudukan & Kebijakan
1
35
PAU Pangan dan Gizi
1 81
Anggaran
20.044.775.779
Pengunjung (datang langsung)
673.363
Buku Cetak Dipinjam***