PEMBUATAN WEB PADA SMK PESANTREN SABILIL MUTTAQIEN (PSM) WARUJAYENG TANJUNGANOM NGANJUK
NASKAH PUBLIKASI
diajukan oleh:
Firza Putra Ardiyasa 10.22.1300
JURUSAN SISTEM INFORMASI SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2013
NASKAH PUBLIKASI PEMBUATAN WEB PADA SMK PESANTREN SABILIL MUTTAQIEN (PSM) WARUJAYENG TANJUNGANOM NGANJUK
disusun oleh
Firza Putra Ardiyasa 10.22.1300
Dosen Pembimbing,
M. Rudyanto Arief, MT NIK. 190302098
Tanggal, 05 Januari 2013
Ketua Jurusan Sistem Informasi
Bambang Sudaryatno, Drs, MM NIK. 190302029
MAKING THE WEB ON SMK PESANTREN SABILIL MUTTAQIEN (PSM) WARUJAYENG TANJUNGANOM NGANJUK PEMBUATAN WEB PADA SMK PESANTREN SABILIL MUTTAQIEN (PSM) WARUJAYENG TANJUNGANOM NGANJUK Firza Putra Ardiyasa Bambang Sudaryatno Jurusan Sistem Informasi STMIK AMIKOM YOGYAKARTA
ABSTRACT SMK PSM warujayeng is one school located in the area smk Tanjunganom Nganjuk district. Although the status of private schools but these schools by parapelajar huge favorite especially in Tanjunganom, because it has excellent potential, quality grade and not lose competitiveness with other state schools. Technology developed at this very strongly influence the learning process in various schools. For example, right now everyone is free to access the internet. This also happened to the students, to make it easier to do all their needs whether it is homework tasks - tasks or just browsing. Data administration of the school system was created with the aim to support learning in the school system SMK Warujayeng PSM. Where every teacher pengampu subjects can provide all the latest information regarding the announcement of the web, material, even a value judgment in any examination session. And students easily find out all the latest information on either the school or the school's announcement of the tasks and understand the material presented in school by downloading material that has been uploaded by teachers pengampu. By making use of all devices owned by students such as smartphones, laptops, and others. Keywords : website, SMK PSM warujayeng, nganjuk
1. PENDAHULUAN Komunikasi dan informasi merupakan bagian yang penting bagi kehidupan manusia saat ini. Informasi dibutuhkan karena dapat memberi pengetahuan akan sesuatu hal serta digunakan untuk membantu manusia dalam proses pengambilan keputusan. Informasi diperoleh akibat dari adanya komunikasi, jadi dapat disimpulkan bahwa adanya informasi didahului dengan adanya komunikasi antara dua atau lebih individu maupun kelompok. Pada era komputerisasi seperti sekarang ini, internet merupakan media penyampaian informasi yang efektif dan efisien. Hal ini karena internet tidak terbatas pada ruang dan waktu, dengan jaringan internet kita dapat menjelajah kemana pun dan kapan pun asalkan tersambung ke jaringan internet. Perkembangan di dunia internet sekarang ini sangat pesat dan telah menuntut banyak orang untuk memanfatkan dunia maya dalam setiap aktifitasnya di dunia nyata. Berkat kemajuan teknologi komputer dan jaringan komunikasi data, sekarang internet dengan mudah dapat dinikmati dan dimanfaatkan sebagian besar masyarakat dunia, termasuk Indonesia. Internet sudah banyak diaplikasikan dalam berbagai bidang kehidupan antara lain hiburan, pendidikan dan perdagangan . Dengan adanya sebuah website, sekolah Menengah Kejuruan PSM WARUJAYENG dapat memberikan kemudahan informasi untuk diakses melalui internet bagi seluruh masyarakat terutama siswa-siswi dan guru SMK PSM WARUJAYENG dengan mudah mengakses dan mengetahui segala sesuatu informasi mengenai SMK PSM WARUJAYENG dengan cepat tanpa memerlukan waktu yang banyak. Dengan adanya kondisi tersebut maka dapat dijadikan sebagai obyek penelitian untuk skripsi dengan judul “Pembuatan Web Pada Smk Pesantren Sabilil Muttaqien (Psm) Warujayeng Tanjunganom Nganjuk”.
2. LANDASAN TEORI 2.1 Pengertian Informasi Informasi adalah data yang diolah atau diproses sedemikian rupa sehingga mempunyai manfaat bagi penerimanya untuk membantu atau mendukung dalam pengambilan keputusan saat ini atau yang akan datang. Tanpa suatu informasi, suatu sistem tidak dapat berjalan dengan lancar dan akhirnya akan mati. (Jogiyanto,2005,1). Dalam membangun suatu sistem informasi (dalam hal ini lebih mengacu kepada pengertian aplikasi perangkat lunak) digunakan metode Siklus Hidup Pengembangan Sistem (System Development Life Cycle atau SDLC). Definisi System Development Life Cycle (SDLC) menurutO‟ brien (2000,p383) adalah aplikasi penerapan dari penemuan permasalahan (problem solving) yang didapat dari pendekatan system (system approach) menjadi pengembangan dari solusi sistem informasi terhadap masalah bisnis. Menurut Turban (2003,p463), System Development Life Cycle (SDLC) atau Siklus Hidup Pengembangan Sistem adalah metode pengembangan sistem tradisional yang digunakan sebagian besar organisasi saat ini.
1
1. Investigasi sistem : Berisi studi kelayakan. Studi kelayakan digunakan untuk menentukan kemungkinan suksesnya proyek pengembangan sistem yang diajukan dan menentukan kelayakan teknis, ekonomi, dan prilaku proyek. Studi kelayakan dibagi atas tiga tahap, yaitu : a. Kelayakan teknis : Menentukan apakah hardware, software, dan komponenkomponen komunikasi dapat dikembangkan atau didapat untuk memecahkan permasalahan bisnis, serta menentukan apakah teknologi yang dimiliki perusahaan dapat memenuhi objektifitas kinerja proyek. b. Kelayakan ekonomi : Menentukan apakah proyek memiliki resiko keuangan yang dapat diterima dan apakah organisasi dapat membiayai pengeluaran dan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek. c. Kelayakan perilaku : Berhubungan dengan isu-isu manusia pada proyek. Semua proyek pengembangan sistem memberikan perubahan di dalam organisasi, dan manusia biasanya takut akan perubahan. 2.
Analisa sistem : Analisa sistem adalah penentuan permasalahan bisnis yang ingin diselesaikan oleh organisasi dengan sistem informasi. Tahap ini menentukan permasalahan bisnis, mengidentifikasi sebabsebabnya, menentukan solusi, dan mengidentifikasi kebutuhan informasi yang akan digunakan untuk memenuhi solusi. Analisa sistem menghasilkan beberapa hal di bawah ini a. Kekuatan dan kelemahan dari sistem yang ada. b. Fungsi-fungsi yang permasalahan bisnis.
harus
dimiliki
sistem
baru
untuk
memecahkan
c. Kebutuhan informasi pengguna (user) untuk sistem baru. 3. Perancangan sistem : Perancangan sistem menggambarkan bagaimana sistem dapat memenuhi tugasnya. Secara umum tahap perancangan sistem terbagi atas dua bagian : 1. Perancangan spesifikasi logika : Menyatakan apa yang akan dilakukan sistem. Perancangan spesifikasi logika meliputi keluaran (output), masukan (input), antarmuka pemakai (user interface), proses, database, telekomunikasi, kontrol, keamanan dan tugas IS (sistem informasi). 2. Perancangan spesifikasi fisik : Menyatakan bagaimana sistem akan menjalankan fungsi-fungsinya. Perancangan spesifikasi fisik meliputi hardware, software, database, alat-alat telekomunikasi, personil, dan prosedur. Dengan demikian, produk-produk yang dihasilkan pada tahap ini adalah perancangan : a. Keluaran (output), masukan (input), dan antar muka pemakai (user interface) sistem. b. Hardware, software, database, alat-alat komunikasi, personil, dan prosedur. c. Bagaimana komponen-komponen di atas diintegrasikan.
2
4. Pemrograman : Pemrograman meliputi translasi atau terjemahan dari perancangan spesifikasi ke dalam kode komputer. 5. Testing : Testing bertujuan untuk melihat apakah kode komputer akan memberikan hasil yang diinginkan dan diharapkan dalam kondisi tertentu. Testing dirancang untuk mendeteksi kesalahan-kesalahan di dalam kode komputer. 6. Implementasi : Implementasi dilakukan setelah sistem yang dibuat berjalan dengan baik pada sesi testing. 7. Perawatan ( Maintenance) Perawatan sebenarnya merupakan tahapan setelah pengembangan sistem selesai dialkukan dan sistem telah dioperasikan. 3. Pengertian Analisis Pengertian analisis sistem adalah penguraian dari suatu sistem informasi yang utuh ke dalam bagian-bagian komponennya dengan maksud untuk mengidentifikasikan dan mengevaluasi berbagai permasalahan, kesempatan dan hambatan yang terjadi dan kebutuhan yang diharapkan sehingga dapat diusulkan suatu perbaikan. Beberapa penulis lain yang ikut memperkuat pernyataan diatas yakni sebagai berikut : a. Menurut McLeod, Raymon, Schell dan George P (2004,p5), analisis sistem adalah penelitian atas sistem yang telah ada dengan tujuan merancang sistem yang baru. b. Menurut Laudon (2007,p128), analisis sistem adalah memeriksa sebuah masalah yang ada yang akan diselesaikan oleh perusahaan dengan menggunakan sistem informasi. Analisis sistem mencakup beberapa langkah yang harus dilakukan yaitu: 1. Menentukan masalah 2. Mengidentifikasi penyebab dari masalah tersebut 3. Menentukan pemecahan masalahnya 4. Mengidentifikasikan kebutuhan informasi yang dibutuhkan untuk memecahkan masalah tersebut. c. Menurut Lonnie D. Bentley dan Jeffrey L. Whitten(2007,p160), analisis sistem adalah suatu teknik untuk menyelesaikan suatu masalah yang ada pada suatu system dengan cara membagi masalah tersebut ke beberapa bagian dengan maksud agar mudah dicari penyelesaiannya. 3.1 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM SMK PSM merupakan satu-satu SMK PSM yang terdapat di Kecamatan karangwajen. saat ini SMK PSM dikepalai oleh Bapak Hairul Aswar, S.Pd.,M.Pd. Staf pengajar yang tersedia pada SMK PSM terdapat 42 orang guru tetap dan 23 guru tidak tetap. Saat ini SMK PSM mempunyai total 21 kelas. Adapun pembagian kelas yang ada di SMK PSM saat ini adalah kelas X mempunyai 7 ruangan, kelas XI mempunyai 7 ruangan dan untuk kelas XII mempunyai 7 ruangan. 3.2 Mengindentifikasi Masalah yang ada Masalah dapat didefinisikan sebagai suatu pertanyaan yang diinginkan untuk dipecahkan, masalah inilah yang menyebabkan sasaran dari sistem tidak tercapai. Tujuan dilakukan indentifikasi masalah yaitu mendeteksi sistem permasalahan yang ada pada sistem informasi sekolah di SMK PSM adalah bagaimana memanfaatkan teknologi internet sebagai media informasi dan media untuk belajar para siswa, sehingga dapat efektif dan efisien. 3.3 Mengindentifikasi Penyebab Masalah Penyebab masalah yang paling pokok adalah belum dimanfatkannya media internet sebagai media dalam penyampaian informasi dan media untuk belajar siswa. 3.4 Analisis PIECES Untuk mengindentifikasi masalah, maka harus melakukan analisis terhadap kinerja , informasi, ekonomi, keamanan aplikasi, efisiensi dan pelayanan pelanggan. Panduan ini dikenal dengan PIECES analysis (Performance, Information, Economy, Control, Efficiency, Service). Dengan analisis ini bisa mendapatkan beberapa masalah dan akhirnya dapat menemukan masalah utamanya.
3
3.5 Analisis Kinerja (Performance) Analisis kinerja adalah kemampuan menyelsaikan tugas dengan cepat sehingga sasaran segera tercapai. Dengan menggunakan media informasi website ini jangkauan penyampaian informasi lebih luas. Kelemahan: a) Siswa yang berhalangan mengikuti proses belajar disekolah. Tidak mendapatkan materi pelajaran yang disampaikan oleh guru secara lengkap. b) Masyarakat dan instansi-instansi terkait diluar warga sekolah untuk mendapatkan informasi-informasi umum sekolah harus datang kesekolah. 3.6 Analisis Informasi (Information) Analisis informasi merupakan komoditas yang penting bagi siswa dan siswi maupun orang tua/wali. Apabila kemampuan sistem informasi baik, maka sekolah akan mendapatkan informasi yang akurat, tepat waktu dan relevan sesuai dengan yang diharapkan. Pada bagian Tata Usaha masih terdapat beberapa situasi yang masih membutuhkan peningkatan kualitas dan pemberian kecepatan pemberian informasi. Informasi yang dihasilkan pada sistem yang lama dia anggap kurang akurat, karena informasi yang ada masih berupa brosur dan spanduk. Sehingga masih sangat rentan terhadap gangguan yang dapat merubah atau merusak informasi. Informasi yang dihasilkan tidak up to date dan jika ada kesalahan informasi akan sulit untuk memperbaruinya. Selain itu informasi yang dihasilkan kurang relevan, karena informasi tersebut bisa saja disampaikan kepada pihak-pihak yang tidak membutuhkan informasi. Berikut analisis informasi dari sistem lama. Sistem yang berjalan: a) Informasi kurang up to date, karena brosur dan spanduk sebagai sarana penyampaian informasi hanya digunakan sekali pakai sehingga sulit untuk memperbaharui informasi. b) Informasi kurang akurat. Brosur yang disebarkan sering kali jatuh ke tangan yang salah yang sebenarnya tidak membutuhkan informasi ini. 3.7 Analisis Pengendalian (Control) Pengendalian atas sebuah sistem sangatlah dibutuhkan keberadaannya untuk menghindari dan mendeteksi secara dini terhadap penyalahgunaan atau kesalahan sistem, serta untuk menjamin keamanan data dan informasi. Dengan adanya pengendalian maka tugas-tugas atau kinerja yang mengalami gangguan bisa diatasi. Dari hasil analisis pengendalian adalah: Proses penyampaian informasi masih menggunakan surat, brosur, maupun selembaran lainnya. Sehingga siswa, guru dan pihak-pihak lain yang membutuhkan informasi dan berinteraksi dengan lembaga harus datang langsung ke lembaga. Hal ini dapat diatasi dengan media website yang universal bisa diakses dimanapun dan kapanpun juga. a. Pada sistem yang lama membutuhkan biaya yang cukup banyak. Karena setiap membuat brosur biaya yang dikeluarkan cukup banyak, dan kemungkinan adanya kenaikan biaya pertahun sangat besar. Dengan Sistem yang berjalan: b. Pihak SMK PSM harus berulang-ulang mencetak dan menyebarkan brosur tiap ada informasi atau perubahan informasi dan biaya yang dikeluarkan cukup banyak sehingga sistem kurang ekonomis. 3.8 Analisis Keamanan (Security) Sistem keamanan yang digunakan harus dapat mengamankan data dari kerusakan, misalnya dengan membuat backup data. Selain itu sistem keamanan juga harus dapat mengamankan data dari akses yang tidak diijinkan. Kelemahan : Penyampaian informasi SMK PSM mengunakan brosur dan spanduk sehingga menimbulkan kemungkinan rusak dan hilang dan jatuh ketangan pihak yang tidak berhak dan berkepentingan.
4
3.9 Analisis Efisiensi (Eficiency) Efisiensi berhubungan dengan bagaimana sumber daya yang ada dapat digunakan dengan sebaik mungkin dengan pemborosan yang paling minimum. Hal ini dapat dinaikan dan diturunkan dari segi efisiensi pihak sekolah, selama ini banyak mengeluarkan biaya untuk promosi melalui brosur. 3.10 Hasil Analisis PIECES Dari beberapa analisis dari beberapa aspek yang digunakan maka diperoleh kesimpulan bahwa media penyapaian informasi yang dipakai pada SMK PSM saat ini masih memilki kelemahan-kelemahan sehingga dapat merugikan sekolah baik itu dari segi ekonomi (biaya), keakuratan informasi ketika sampai pada yang membutuhkan informasi dan besarnya kemungkinan informasi diketahui oleh pihak yang tidak berhak dan tidak membutuhkannya. 3.11 Kebutuhan Fungsional Kebutuhan fungsional berisi informasi dan proses apa saja yang harus dilakukan oleh sistem. adapun kebutuhan fungsional dalam sistem informasi web pada SMK PSM adalah sebagai berikut : a) User bisa mendapatkan informasi tentang profil Sekolah. b) User bisa mendapatkan informasi tentang berita terbaru dari sekolah. c) User bisa melihat foto-foto dokumentasi kegiatan sekolah pada menu album. d) Siswa bisa mendownload materi dengan login username dan password yang di dapat dari sekolah. e) Admin dapat mengelolah web melalui menu admin. 3.12 Kebutuhan Non Fungsional Pada tahap pembuatan sistem perkiraan kebutuhan sistem baru yang akan dipakai yaitu: 1. Kebutuhan Minimal Sistem: a. Procecor intel atau compatible 800 MHZ b. Ram 512 MB c. Harddisk 40 GB d. Sistem operasi windows 98 e. VGA 8 MB f. Web browser 2. Kebutuhan Rekomendasi Sistem: a. Procecor Intel atau compatible 1,8 Ghz b. Ram 1 GB c. Hardisk 160 GB d. Sistem operasi windows XP e. Web browser 3. Kebutuhan Pembuatan Sistem: a. Procecor Intel Core 2 Duo Mobile T5200 1600 MHz b. Ram 1 Gb c. Hardisk 100 Gb d. Sistem Operasi Windows XP3 Black Edition e. Adobe Dreamweaver CS3 f. XAMPP 2.5 g. Adobe Photoshop CS3 h. Web Browser
5
3.13 Diagram Arus Data Diagram arus data merupakan alat perancangan sistem yang berorientasi pada alur data yang dapat digunakan untuk menggambarkan analisa maupun rancangan sistem yang mudah dikomunikasikan kepada pemakai dan pembuat program.
Keterangan Akun guru download materi Informasi Profil Informasi Fasilitas Informasi Agenda Informasi Album Foto Informasi Peta Sekolah Informasi Alumni Informasi Banner Informasi Guru Informasi Siswa Informasi Prestasi Informasi berita Informasi pendaftaran Informasi Statistik user
Keterangan Akun Siswa download materi Informasi Profil Informasi Fasilitas Informasi Agenda Informasi Album Foto Informasi Peta Sekolah Informasi Alumni Informasi Guru Informasi Siswa Informasi Prestasi Informasi pendaftaran Informasi Banner Informasi statistik user Siswa
Output
Update Profil Siswa Komentar Berita Salam & sapa
Output Input
Input
Update Profil Guru Upload materi Komentar Berita Salam & sapa
Sistem Informasi Sekolah Berbasis Website
Manajemen admin Manajemen modul Data Guru Data Profil Sekolah Data Agenda Data Album Data Alumni Data Berita Data Fasilitas Data Siswa Data Peta Data kategori Data banner Data elearning Data Sekilas info Data galeri foto Kata jelek Menu utama Sub menu Halaman statis
Update Profil alumni Komentar Berita Salam & sapa
input
output
Alumni
Informasi Profil Informasi Fasilitas Informasi Agenda Informasi Album Informasi Peta Sekolah Informasi Alumni Informasi Guru Informasi Siswa Informasi Prestasi Informasi pendaftaran Informasi berita Informasi banner Informasi salam& sapa Informasi statistik user
Komentar Berita Salam & sapa Regestrasi Alumni Input
Admin
input output
Manajemen admin Manajemen modul Data Guru Data Profil Sekolah Data Agenda Data Album Data Alumni Data Berita Data Fasilitas
Guru
output
User BIasa
Informasi Profil Informasi Fasilitas Informasi Agenda Informasi Album Foto Informasi Peta Sekolah Informasi Alumni Informasi Banner Informasi Guru Informasi Siswa Informasi Prestasi Informasi berita Informasi pendaftaran Informasi Statistik user
Data Siswa Data Peta Data kategori Data komentar Data banner Data elearning Salam sapa Data Sekilas info Data galeri foto Kata jelek Menu utama Sub menu Halaman statis
6
4. IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN Implementasi dan pembahasan merupakan implementasi dan pembahasan program yang dibuat, berisikan uraian tentang jalannya uji coba program yang dikembangkan . 4.1 Membuat Database dan Tabel. Database merupakan tempat untuk menyimpan data. Disini penulis memberi nama database „SMK‟. Akan dijelaskan pada gambar berikut.
4.1 Membuat from Berikut ini salah satu form yang ada pada website ini. Akan dijelaskan pada gambar berikut
Gambar 4.2 Form halaman tambah berita
7
Gambar 4.3 Contoh potongan script Login yang salah
Gambar 4.4 Contoh potongan script Login yang benar
8
4.2 Halaman Pengunjung Halaman pengunjung berisi semua informasi yang yang dapat diakses oleh pengunjung. Berikut tambilan beranda web SMK Bhineka Karya 1 Boyolali.
Gambar. 4.43 Halaman Pengunjung 4.3 Halaman Admin Halaman pengunjung admin semua informasi yang yang dapat diakses oleh admin untuk mengolah semua data dokumen. Berikut tampilan beranda web SMK PSM Warujayeng
Gambar. 4.44 Halaman Admin
9
4.4 Halaman Guru Halaman guru merupakan halaman yang hanya dapat di akses oleh guru dan admin. Halaman ini berisi informasi guru. Berikut tampilan halaman guru.
Gambar. 4.45 Halaman Guru 4.5 Halaman Siswa Halaman siswa merupakan halaman yang hanya dapat di akses oleh siswa dan admin. Halaman ini berisi informasi siswa. Berikut tampilan halaman siswa.
Gambar. 4.46 Halaman Siswa 4.6 Halaman Alumni Halaman alumni merupakan halaman yang hanya dapat di akses oleh alumni dan admin. Halaman ini berisi informasi alumni. Berikut tampilan halaman alumni.
Gambar. 4.47 Halaman Alumni
10
4.7 Pengetesan Sistem Tujuan utama dari pengetesan sistem adalah untuk memastikan bahwa elemenelemen atau komponen-komponen dari sistem apakah telah berfungsi sesuai dengan yang diharapkan. Pengetesan perlu karena untuk mencari kesalahan-kesalahan atau kelemahan-kelemahan dalam proses input data, pengolahan data dan output yang dihasilkan. 4.8 Pemilihan dan Pelatihan Personil Telah diketahui bahwa manusia merupakan faktor yang perlu dan paling penting dalam sistem informasi. Pemilihan dan pelatihan personil bertujuan agar personil yang ditunjuk untuk menjalankan sistem baru tidak mengalami kesulitan pada saat menjalankan sistem tersebut. Untuk menjalankan sistem ini, maka personil yang dipilih harus yang menyukai dunia internet, dengan pertimbangan sebagi berikut. a) Personil diambil dari sekolah itu sendiri, bukan merekrut orang luar. b) Mempunyai kemampuan yang baik dalam mengoprasikan computer dan internet. c) Mengerti dan memahami tugas sebagai administrator website. d) Memilih dua personil, dengan tugas sebagai berikut 1. Level Administrator membantu super administrator dalam menangani update harian yang ada pada sekolah. 2. Teknisi yang dapat memperbaiki masalah-masalah yang akan terjadi pada perangkat lunak dan perangkat keras. Pelatihan personil akan dilakukan selama 3 hari dan berikut beberapa kegiatan yang dilakukan dalam pelatihan personil untuk menerapkan sistem usulan: a) Pelatihan Prosedural Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan petunjuk cara tertulis engan menjelaskan masing-masing tugas yang harus dilakukan oleh personil yang ditunjuk. b) Pelatihan Toturial dan Materi Dengan mengadakan pelatihan kepada masing-masing personil dengan tatap muka serta pemberian mate c) Pelatihan Secara LangsungPersonil diberi penjelasan dan instruksi tentang apa yang harus dikerjakan, bagaimana mengerjakan yang langsung dipraktekan pada situasi kerja sebenarnya. 4.9 Pemeliharaan Sistem Pemeliharaan sistem meliputi pemeliharaan website seperti update isi berita, gambar dan dokumen. Selama sistem beroperasi, pemeliharaan sistem tetap dilakukan karena beberapa alasan misalnya mungkin sistem menyisakan masalah-masalah yang tak terdeteksi selama pengujian sistem. Beberapa perubahan aplikasi website untuk menyesuaikan sistem terhadap lingkungan perangkat keras dan perangkat lunaknya. Adapun cara yang dilakukan dalam pemeliharaan sistem yaitu sebagai berikut: 1. Kegiatan pemeliharaan perangkat keras a. Melakukan perawatan yang dilakukan minimal 1 bulan sekali terhadap perangkat keras, misalnya membersihkan CPU dari debu, memperbaiki atau mengganti jika ada komponen rusak dan sebagainya. b. Pengecekan kipas pada power supply maupun kipas pendingin prosesor agar dapat bekerja dengan baik. 2. Kegiatan pemeliharaan perangkat lunak a. Pembuatan back-up database dan file-file pembentuk aplikasi kedalam media hardisk yang lain untuk menjaga kemungkinan komputer terkena virus karena terkoneksi ke internet. Hal ini dilakukan agar data-data yang ada
11
selalu terjaga. Backup database ini sangatlah penting agar bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, maka masih ada backup database yang diperlukan. Backup database ini dilakukan setiap sebulan sekali. Untuk melakukan backup database ini harus dilakukan oleh admin atau seseorang yang mempunyai akses root terhadap web dengan cara login sebagai admin ke web hosting yang digunakan, kemudian masuk ke pengelolahan database dan selanjutnya memilih semua backup database untuk kemudian file hasil backup disimpan ke folder lain. b. Mencatat berbagai permasalahan yang muncul (dalam hal ini terjadi error pada saat input data ke website) untuk menjadi acuan bila terjadi sewaktuwaktu terjadi permasalahan yang sama, maka bisa ditemukan dan dapat diselesaikan. 4.10 Hak Akses SMK PSM Warujayeng Pada website SMK PSM Warujayen memiliki beberapa tingkatan level hak akses yang diberikan di antaranya admin, guru, siswa, alumni dan user biasa. Setiap level hak akses berbeda-beda kegunaanya seperti admin memiliki control penuh pada website SMK PSM Warujayeng untuk mengedit, menambah dan menghapus. Guru diberikan control untuk mengupload materi. Siswa diberikan fasilitas lebih untuk mendownload materi. Alumni hanya bisa mengedit data pribadi yang sudah tersimpan didalam database. Berikut ini daftar hak akses SMK PSM Warujayeng. 4.11 Tabel NO 1 2 3 4 5 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19
KETERANGAN Login Input agenda Input kategori berita Input komentar Input banner Input elearning Input salam sapa Input sekilas info Input album Input galeri foto Input Kata jelek Input menu utama Input sub menu Input halaman statis Input alumni Input guru Input siswa logout
ADMIN
GURU
SISWA
ALUMNI
Tabel 4.1 Hak Akses SMK PSM Warujayeng
12
USER BIASA -
5. PENUTUP 5.1 Kesimpulan Berdasarkan pembahasan yang ada pada bab I, II, III, IV dan telah di lakukannya pengumpulan data, analisis, perancangan serta implementasi pada “Pembuatan Website SMK PSM waru jayeng kabupaten nganjuk jawa timur“ maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut : 1. Dengan adanya website sekolah SMK PSM Warujayeng dapat menjadi solusi agar guru tetap bisa memberikan materi kepada siswa jika guru tersebut berhalangan tidak bisa mengajar di kelas. Dan siswa bisa mendownload materi tersebut. 2. Dengan adanya website sekolah SMK PSM Warujayeng dapat menjadi solusi bagi siswa yang berhalangan hadir untuk mendownload dan mendapatkan informasi materi sekolah agar tidak ketinggalan. 3. Dengan adanya website sekolah SMK PSM Warujayeng dapat mempererat silaturahmi antar alumni. Sehingga ketika ada informasi penting apapun yang harus disampaikan ke alumni cepat diterima. 4. Dengan adanya website sekolah sekarang ini, calon siswa yang ingin mendaftar di sekolah SMK PSM Warujayeng bias melihat syarat-yarat pendaftaran siswa baru, mengenal sekolah lebih dalam tanpa harus datang langung di website sekolah SMK PSM Warujayeng. 5.2 Saran Aplikasi website SMK PSM Warujayeng ini, walaupun sudah dibuat sesuai dengan kemampuan usaha dan upaya yang dimiliki, tentu saja ada beberapa kelemahan yang harus diperbaiki pada masa yang akan datang, untuk itu ada beberapa saran yang bias diberikan kepada pengembang system informasi agar sistem yang berikutnya bias dibuat dan dapat berjalan lebih baik lagi antara lain: 1. Pembuatan website ini belum adanya fasilitas pencarian untuk siswa dan guru, maka menyarankan nantinya dari pihak instansi ataupun masyarakat yang ingin melakukan penelitian baru lagi, maka website tersebut dikembangkan lagi dengan adanya pencarian siswa, guru, dan alumni. Sehingga akan lebih meningkatkan mutu dan kualitas tentang sekolah. 2. Belum adanya fasilitas untuk pendaftaran online calon siswa baru dan fitur untuk melihat nilai raport siswa- siswa kelas IX –XII.
13
DAFTAR PUSTAKA
Al Fatta, Hanif. 2007. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi. Yogyakarta : Andi Offset Arief, M. Rudyanto. 2005. Pemrograman Basis Data Menggunakan TransactSQL dengan Microsoft SQL Server 2000. Yogyakarta : Andi Offset. Hakim, Lukmanul. 2010. Bikin Website Super Keren dengan Php & Jquery. Yogyakarta : Lokomedia. Kursini. 2006. Strategi Perancangan dan Pengelolaan Bisnis Data. Yogyakarta : Andi Publisher. Sigit. 2007. Pengertian PHP. Yogyakarta : Andi Offset Syafrizal, Melwin. 2005. Pengantar Jaringan Komputer. Yogyakarta : Andi Offset Yohefizar. 2008. 10 Jam Menguasai Internet. Jakarta : Elex Media Komputindo