Mencari Akar-akar persamaan kuadrat AX2 + BX + C = 0 Misalkan akan dibuat sebuah aplikasi window untuk menghitung akar-akar persamaan kuadrat. Bentuk form yang diinginkan adalah sebagai berikut :
Gambar 1
Gambar 2
Pada gambar 1 di atas, untuk aplikasi window tersebut pengguna memasukkan koefisienkoefisien dari persamaan kuadrat pada edit1, edit2 dan edit3. Kemudian setelah mengklik tombol Hitung, hasilnya akan ditampilkan pada edit4 dan edit5. Kolom keterangan yang terletak dibawah edit4 akan menampilkan informasi akar-akar persamaan yang diperoleh, yaitu dua buah akar bilangan real, sebuah akar kembar, atau dua buah akar bilangan komplek. Sebagai contoh perhatikan Gambar 2. Untuk membuat bentuk aplikasi menghitung akar-akar persamaan kuadrat tersebut, buat sebuah folder di c: dengan nama Latih1 kemudian masuk ke lingkungan Delphi.
Setelah berada dalam lingkungan Delphi lakukan langkah-langkah berikut. 1. Buat sebuah Aplikasi, dengan cara mengklik File – New – Application. 2. Aktifkan windows Form1. Kemudian buat objek-objek berikut dalam form1. a. 10 buah Label b. 5 Buah Edit c. 1 buah Button d. 2 buah Panel, diperoleh,
3. Atur letak dan besar dari objek-objek tersebut dan a. Pindakan objek Edit1, Edit2, Edit3, Label4, Label5,dan Label6 ke dalam Panel1. b. Pindakan objek Edit4, Edit5, Label7, Label8, Label9 dan Label10 ke dalam Panel2. Diperoleh hasil,
4. Rubah Caption dari objek Label1 menjadi Menghitung Akar-Akar Persamaan Kuadrat. Hal yang sama juga untuk label-label lainnya. Objek Label2 Label4 Label5 Label6 Label3 Label7 Label8 Label9 Label10 Button1
Caption Masukkan koefisien-koefisien persamaan kuadrat Ax^2 + Bx + C = 0 A= B= C= Hasil Perhitungan X1 = X2 = Keterangan: --Hitung
Kosongkan Text dari objek Edit1, Edit2, Edit3 dan Edit4. Kosongkan Caption dari objek Panel1 dan Panel2. Diperoleh hasil,
5. Klik ganda objek Button1 (Hitung), sehingga diperoleh : procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject); begin end;
Lengkapi isi prosedur di atas, sehingga menjadi procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject); var A, B, C : double; D, X1, X2 : double; begin // Mencari koefisien-koefisien persamaan kuadrat A := StrToFloat(Edit1.Text); B := StrToFloat(Edit2.Text); C := StrToFloat(Edit3.Text); // Menghitung diskriminan D := B * B - 4 * A * C; // Jika diskriminan positif maka... if (D > 0.0) then begin X1 := (-B + sqrt(D)) / (2 * A); X2 := (-B - sqrt(D)) / (2 * A); Edit4.Text := FloatToStr(X1); Edit5.Text := FloatToStr(X2); Label10.Caption := 'Akar-akarnya adalah dua buah bilangan real'; end // Jika diskriminan negatif maka... else if (D < 0.0) then begin X1 := -B / (2 * A); Edit4.Text := Format('%8.4f + %8.4f.i', [X1, sqrt(-D) / (2 * A)]); Edit5.Text := Format('%8.4f - %8.4f.i', [X1, sqrt(-D) / (2 * A)]);
Label10.Caption := 'Akar-akarnya adalah bilangan kompleks'; end // Jika diskriminan = 0 maka... else begin X1 := -B / (2 * A); Edit4.Text := FloatToStr(X1); Edit5.Text := FloatToStr(X1); Label10.Caption := 'Akar-akarnya kembar (bilangan real)'; end end;
6. Kalau tidak ada kesalahan simpan aplikasi yang dibuat dengan cara mengklik File – Save All, nama projek adalah Latihan1. 7. Jalankan aplikasi yang telah dibuat dengan cara mengklik Run – Run atau F9.
----- ooo00ooo -----
Mencari Akar-akar persamaan kuadrat AX2 + BX + C = 0 (Lanjutan) Misalkan telah dibuat sebuah aplikasi window untuk menghitung akar-akar persamaan kuadrat seperti pada latihan 1. Bentuk form tersebut akan dimodifikasi sehingga menjadi bentuk berikut.
Gambar 1
Gambar 2
Pada gambar 1 di atas, untuk aplikasi window tersebut pengguna memasukkan koefisienkoefisien dari persamaan kuadrat pada edit1, edit2 dan edit3. Bila semua koefisien sudah di input, maka tombol Hitung akan aktif dan akar-akarnya siap untuk dihitung, sebaliknya satu saja dari ketiga koefisien tersebut belum diinput, maka tombol Hitung tidak akan aktif. Selain itu kita juga tidak dapat melakukan perubahan pada X1, X2 dan Keterangan, karena objek-objek ini merupakan hasil output. Kemudian setelah mengklik tombol Hitung, hasilnya akan ditampilkan pada edit4 dan edit5. Sedangkan keterangan mengenai jenis akar tersebut ditampilkan pada keterangan. Pada aplikasi ini juga sudah dimodifikasi, bila tombol koefisien di klik, maka isi koefisien A, B, C, X1, X2 dan isi keterangan semuanya akan kosong dan siap untuk diisi koefisien yang lainnya. Bila ingin keluar dari aplikasi ini, tekan tombol Keluar. Sedangkan yang lainnya sama dengan Latihan1. Sebagai contoh perhatikan Gambar 2. Untuk membuat bentuk aplikasi yang telah dimodifikasi untuk menghitung akar-akar persamaan kuadrat dari latihan 1, yang disimpan dalam di c: dalam folder Latih1 lakukan langkah-langkah berikut : 1. Masuk ke dalam lingkungan Borland Delphi 6. Setelah berada di dalam lingkungan Borland Delphi, buka aplikasi yang telah dibuat pada latihan 1 dengan cara mengklik berturut-turut : File – Open, dan pilih latihan1 di folder c:\latih1, sehingga diperoleh,
2. Aktifkan windows Form1. Tambahkan 2 buah Button dalam form1 tersebut dan atur sedemikian rupa sehingga berbentuk,
3. Rubah Caption dari Button2 menjadi Koefisien dan Button3 menjadi Keluar, sehingga menghasilkan.
4. Nilai X1 dan X2 tidak dapat di input data, sehingga bila nilai X1 atau X2 diklik, maka tidak akan memberikan respon apa-apa. Karena X1 dan X2 berada di dalam Panel2, maka aktifkan panel2 dan dari window Object Inspektor dan Propertis, pilih Enable adalah False. 5. Bila tombol Keluar diklik, maka akan keluar dari aplikasi. Untuk itu, klik ganda tombol Keluar, sehingga diperoleh : procedure TForm1.Button3Click(Sender: TObject); begin end;
Tambahkan isi dari prosedur tersebut sehingga menjadi, procedure TForm1.Button3Click(Sender: TObject); begin form1.Close; end;
6. Bila input dari koefisien A, B dan C tidak semuanya terisi, maka tombol hitung tidak dapat di klik (tidak Aktif). Untuk itu, dari Object TreeView klik Form1 dan dari window Object Inspektor dan Events, klik OnActivate, kemudian ketik HitungAktif selanjutnya tekan Enter, sehingga akan muncul : procedure TForm1.HitungAktif(Sender: TObject); begin end;
Lengkapi isi prosedur tersebut menjadi, procedure TForm1.HitungAktif(Sender: TObject);
begin if (edit1.Text = '') or (edit2.Text = '') or (edit3.Text = '') button1.Enabled := false else button1.Enabled := true; end;
then
Dari Object TreeView klik Edit1 dan dari window Object Inspektor dan Events, klik OnChange, kemudian pilih HitungAktif . Hal yang sama lakukan pula terhadap Edit2 dan Edit3. 7. Bila tombol Koefisien di klik, maka isi dari koefisien A, B, C, X1, X2 dan isi keterangan semuanya akan kosong . Untuk itu, klik ganda tombol koefisien, sehingga diperoleh, procedure TForm1.Button2Click(Sender: TObject); begin end;
Lengkapi isi prosedur tersebut menjadi, procedure TForm1.Button2Click(Sender: TObject); begin edit1.Text:=''; edit2.Text:=''; edit3.Text:=''; edit4.Text:=''; edit5.Text:=''; label10.caption:=''; end;