Bismillahirrahmanirrrahim. Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh. Yang terhormat Bapak Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, atau yang mewakili, Yang terhornat para Anggota Muspida Daerah Istimewa Yogyakarta, Yang terhormat Bapak Koordinator Kopertis Wilayah V Daerah Istimewa Yogyakarta, atau yang mewakili, Yang terhormat Pengurus Pleno Yayasan Pembina Potensi Pembangunan, Yang terhormat Ketua dan para anggota Dewan Penyantun Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta, Yang terhormat para Rektor dan Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta, Yang terhormat para anggota Senat Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta, Yang terhormat Ketua dan segenap pengurus Krida Bhakti Wanita AKPRIND Yang terhormat para Dosen, dan Pegawai Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta, Yang terhormat Ketua dan segenap pengurus IKA AKPRIND, Para Pengurus Lembaga Kemahasiswaan di lingkungan Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta dan para mahasiswa yang saya banggakan, serta tamu undangan yang berbahagia.
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, pada pagi ini kita dikaruniai nikmat sehat dan kemampuan untuk berkumpul di Aula Institut Sains & Teknologi AKPRIND, sehingga pada hari ini keluarga besar IST AKPRIND beserta segenap kerabat dan relasi dapat memperingati Dies Natalis IST AKPRIND yang ke-36. Kami mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bapak/Ibu serta Saudara sekalian. Dengan memperingati hari jadi Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta, semoga dapat menambah semangat bekerja segenap civitas akademika Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta untuk berkarya dengan semangat perjuangan yang tulus dan ikhlas, agar pembinaan dan LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 1 dari 34
pengembangan Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta dapat berlanjut dan berkesinambungan sebagaimana harapan para pendahulu kita yang telah mendirikan institusi ini. Hadirin yang saya hormati. Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta didirikan dengan tujuan menjadi institusi unggulan dalam bidang sains dan teknologi. Hal ini dicapai melalui penyusunan kebijakan umum pengembangan sistem dan organisasi, peningkatan kompetensi sivitas akademika, peningkatan sarana dan prasarana pembelajaran, peningkatan kerjasama/kemitraan serta pengembangan keunggulan kompetitif. Namun untuk mencapai tujuan tersebut tentu tidak mudah, hal ini terlihat pada performansi secara umum di beberapa aspek, misalnya aspek strategi institusi, lingkungan eksternal, kinerja akademik mahasiswa dan lulusan, ketersediaan sumber daya dan pelaksanaan sistem mutu. Apalagi jika diingat bahwa ditengah era persaingan yang semakin ketat, tantangan bagi sebuah perguruan tinggi untuk tetap bertahan dan berkembang membutuhkan lebih banyak strategi dan kesungguhan. Tantangan-tantangan tersebut akan dapat kita jawab dan kita hadapi dengan baik jika IST AKPRIND secara terus menerus melakukan perubahan menuju peningkatan efisiensi, efektivitas dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi untuk terwujudnya visi, misi dan tujuan IST AKPRIND. Hadirin yang saya hormati. Perkenankan saya menyampaikan informasi perubahan dan pembaharuan yang telah kita lakukan. Jika kita tengok ke belakang, dalam kurun waktu 4 tahun terakhir ini, IST AKPRIND telah melaksanakan perubahan yang cukup signifikan. Kita telah melakukan penataan internal terhadap beberapa bidang yaitu bidang organisasi, pendidikan, penelitian dan pengembangan, sumberdaya manusia, manajemen sistem keuangan, manajemen fasilitas dan infrastruktur, dan manajemen sistem informasi. Kurikulum merupakan salahsatu perangkat yang berperan dalam pencetakan lulusan yang bermutu, memiliki jatidiri dan berkompentensi tinggi. Menyadari hal itu, sejak tahun ajaran 2007/2008 mulai diterapkan Kurikulum Berbasis Kompetensi. Pelaksanaan penerapan kurikulum berbasis kompetensi diikuti sistem pembelajaran berfokus Student Centered Learning (SCL). Sistem pembelajaran ini juga didasari soft skill dan people skill karena kita menyadari bahwa pemahaman akan soft skill dan people skill sangat menentukan keberhasilan seseorang untuk mencapai sukses.
LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 2 dari 34
Guna meningkatkan kemampuan sumber daya manusia sebagai pendukung sistem pembelajaran SCL, telah dilakukan berbagai kegiatan pelatihan dan workshop yang terkait dengan pembelajaran berbasis kompetensi, pembelajaran melalui pendekatan SCL, pengembangan konten e-learning serta pemanfaatannya. Hadirin yang saya hormati. Terjadi pula peningkatan kegiatan penelitian yang dilaksanakan para dosen, kegiatan ini didukung pendanaan dari IST AKPRIND sendiri ataupun dari DIKTI, yang berupa dana penelitian untuk dosen muda ataupun dana hibah bersaing. Hal yang menggembirakan terkait dengan pelaksanaan penelitian adalah keterlibatan dosen yang juga meningkat secara signifikan. Selain mendapatkan dana penelitian, saya juga menghimbau agar seluruh staf pengajar IST AKPRIND semakin produktif menulis buku dan jurnal, terutama yang bersifat internasional. Kita semua menyadari bahwa produktifitas staf pengajar IST AKPRIND dalam membuat publikasi ilmiah masih sangat perlu ditingkatkan. Selain publikasi, temuan-temuan teknologi hendaknya segera dipatenkan. Kita berharap, suatu ketika banyak hasil karya teknologi IST AKPRIND yang dapat memperoleh paten dan dipergunakan oleh industri. Dharma Pengabdian kepada Masyarakat yang dilaksanakan oleh Dosen ataupun mahasiswa pada umumnya dilaksanakan untuk membantu meningkatkan kualitas ataupun kuantitas hasil produksi industri kecil/rumah tangga dan juga membuatkan mesin teknologi tepat guna, guna mendukung industri tersebut. Kiranya perlu kami laporkan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND telah pula mendapatkan kepercayaan dari Direktur Jendral Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan Nasional, untuk mengkoordinir pelaksanaan pemberian beasiswa program TPSDP untuk perguruan tinggi negeri ataupun swasta yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta sejak tahun 2004 hingga sekarang. Saya ucapkan selamat kepada saudara Ikhsan Nur Abadi, Krisman, dan Wahyu Koco Prahoro dari jurusan Teknik Elektro atas prestasinya sebagai juara III Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa Tingkat Kopertis Wilayah V DIY tahun 2008 bidang IPA. Upaya-upaya pembinaan bidang kemahasiswaan yang lain terus dilakukan. Selain itu mahasiswa IST AKPRIND secara konsisten terus aktif mengikuti berbagai kegiatan baik dalam PIMNAS, olah raga, kesenian maupun dalam Lomba karya tulis ilmiah.
LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 3 dari 34
Hadirin yang saya hormati. Paradigma baru manajemen pendidikan tinggi menekankan pentingnya otonomi institusi yang berlandaskan pada akuntabilitas, evaluasi, serta akreditasi dan bermuara pada tujuan akhir peningkatan mutu secara berkelanjutan. Di pihak lain, kecenderungan globalisasi, kebutuhan masyarakat dan tuntutan persaingan yang semakin ketat menuntut komitmen yang tinggi pada penyelenggaraan pendidikan yang bermutu. Perubahan tersebut menegaskan perlunya IST AKPRIND melaksanakan suatu manajemen mutu terpadu, termasuk di dalamnya Sistem Penjaminan Mutu Akademik (SPMA) untuk menjamin agar mutu pendidikan di IST AKPRIND dapat dipertahankan dan ditingkatkan secara berkelanjutan sesuai dengan yang direncanakan. Hal tersebut memacu IST AKPRIND untuk terus berbenah di segala bidang agar mampu menghadapi era kompetisi yang semakin terbuka dan lebih berat lagi. Ke depan IST AKPRIND harus melakukan continuous improvement terhadap hasil-hasil yang sudah dicapai, terus melakukan peningkatan kinerja dan kesejahteraan staf dan pegawai, fokus pada peningkatan kuantitas dan kualitas penelitian, menumbuh-kembangkan upaya-upaya pembangkitan pendapatan dan peningkatan kualitas dari fasilitas akademik dan non akademik. Upayaupaya tersebut sangat penting apabila IST AKPRIND benar-benar ingin menjadi perguruan tinggi yang favorit. Pengembangan perpustakaan terus dilakukan melalui penambahan koleksi dan perbaikan fasilitas. Data 4 tahun terakhir menunjukan bahwa judul maupun jumlah eksemplar koleksi di perpustakaan terus mengalami peningkatan. Perpustakaan ISTA juga telah dikembangkan menuju ke perpustakaan digital (digital library) dan saat ini telah terkoneksi ke dalam jaringan layanan perpustakaan digital dengan PT lain yang terhubung dengan jaringan INHERENT. Saat ini seluruh unit kampus IST AKPRIND telah terhubungkan dengan serat Wireless LAN, bandwidth internet juga terus ditingkatkan dari hanya 256 Kbps pada tahun 2004 menjadi 1 Mbps pada tahun 2007 dan dapat ditingkatkan sewaktu-waktu jika diperlukan. Beberapa kawasan kampus juga telah menjadi hot spot wireless connection, dan program-program sistem informasi terus dikembangkan sehingga saat ini berbagai kegiatan adminstrasi penting telah dapat dilakukan secara on line. Ketergantungan sivitas akademika IST AKPRIND saat ini terhadap internet pun menjadi semakin tinggi dan ini merupakan indikator yang baik untuk kemajuan IST AKPRIND mendatang. Pengembangan perangkat keras dan lunak tidak akan banyak artinya tanpa diikuti pembenahan budaya dan kualitas sumberdaya manusia sebagai komponen terpenting dari sebuah sistem. Oleh karena itu terus diupayakan terbentuknya komunitas yang LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 4 dari 34
self-sustained yang dapat membentuk dan mengembangkan konten secara mandiri. Daya saing IST AKPRIND terhadap perolehan dana dari pemerintah melalui Program Hibah Kompetisi cukup membanggakan. Hingga tahun 2008, ISTA telah berhasil memenangkan 9 Program Hibah Kompetisi (PHK), baik pada tingkat institut maupun program studi, dengan nominal tidak kurang dari Rp. 4 milyar. Prestasi ini dicapai berkat kerja keras dari segenap komponen yang ada ISTA, baik lembaga, UPT, biro, jurusan, fakultas, serta dukungan dari UPT Penjaminan Mutu dan Tim Monevint. Untuk mendukung kegiatan promosi dan pembentukan corporate image yang terprogram dan berkelanjutan, dibentuk Unit Pelaksana Teknis Pengembangan Promosi dan Penjaringan Mahasiswa Baru (UPT P3MB), yang bekerjasama secara sinergis dengan Bagian Humas dan Kerjasama. Bentuk promosi dan kerjasama yang telah dilakukan diantaranya adalah dengan Dinas Pariwisata Kota/Kabupaten dengan melaksanakan travel dialogue di berbagai daerah/kota di Jawa, serta bekerjasama dengan event organizer melaksanakan pameran teknologi dan try-out sekaligus ujian seleksi penerimaan mahasiswa baru di berbagai kota. Usaha lain yang tengah dirintis adalah melakukan kerjasama dengan Pemerintah Kota Yogyakarta dalam pengembangan Taman Pintar dan dengan SMU/SMK yang berupa pelatihan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta Teknologi Tepat Guna yang diperuntukkan bagi guru dan siswa, pendampingan Kelompok Ilmiah Remaja, dan pembuatan website sekolah. Hadirin yang saya hormati. Selain keberhasilan-keberhasilan, perlu pula disampaikan kendala-kendala yang masih harus ditanggulangi oleh kita semua. Salah satunya adalah belum sempurnanya sistem layanan manajemen yang menempatkan kepuasan pengguna (costumer satisfaction) sebagai prioritas utama. Beberapa unit kerja sudah memulai melakukan perubahan sistem layanan manajemen sehingga ramah (friendly), terintegrasi, akurat, dan tepat waktu. Program–program pelatihan pelayanan prima yang telah dilakukan seyogyanya dapat meningkatkan mutu layanan manajemen IST AKPRIND. Insya Allah, pada awal tahun 2009 mendatang, kita akan melihat kembali keberhasilan atau ketidakberhasilan pencapaian indikator-indikator mutu IST AKPRIND tahun 2008 sebagai mid-term evaluation. Pada saat itulah kita dapat menentukan apakah kita perlu melakukan revisi antara lain misalnya terhadap besaran target mutu yang lebih realistik bagi IST AKPRIND atau mulai mengembangkan indikator mutu lainnya agar akuntabilitas IST AKPRIND dapat digambarkan dengan lebih akurat. Perlulah dicatat bahwa tonggak-tonggak LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 5 dari 34
capaian ini dapat digapai karena antara lain berkat kerja keras seluruh komponen di lingkungan IST AKPRIND. Hadirin yang saya hormati. Mengingat masih banyak cita-cita dan harapan yang harus diperjuangkan untuk menuju visi dan misi Institut Sains & Teknologi AKPRIND, maka saya beserta segenap civitas akademika mohon do’a restu pada hadirin dan semua pihak agar dapat melaksanakan tugas-tugas tersebut dengan sebaik-baiknya. Pada kesempatan yang berbahagia ini sesuai dengan tradisi peringatan Dies Natalis IST AKPRIND, sebuah orasi ilmiah berjudul ”Penerapan Manajemen Perguruan Tinggi Modern Secara Berkesinambungan Untuk Meningkatkan Daya Saing Lulusan” akan disampaikan oleh Prof. Dr. Johny Wahyuadi Sudarsono, direktur Politeknik Negeri Jakarta. Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih atas waktu yang disediakan, tenaga dan pikiran yang telah diberikan untuk menyiapkan orasi ilmiah tersebut. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa membalas kebaikan Bapak dan seluruh hadirin dapat menyimak dengan baik dan dapat memetik manfaat dari paparan yang disampaikan. Semoga Allah Subhanawata’ala melimpahkan kepada kita kekuatan, kesabaran, kepedulian, serta kebersamaan dalam upaya bersama mengemban misi IST AKPRIND untuk ikut membangun institusi ini ke tataran yang lebih maju dan sejahtera. Terimakasih atas perhatian yang diberikan. Selamat bekerja dan berkarya. Dirgahayu 36 tahun Institut Sains dan Teknologi AKPRIND semoga sukses selalu. Sekian, terima kasih. Billahittaufiq wal hidayah, Wassalamu’alaikum Wr. Wb. Yogyakarta, 12 Mei 2008 Rektor,
Ir. Sudarsono, MT NIK. 88 0255 359 E
LAPORAN TAHUNAN REKTOR 2008
Hal 6 dari 34