Kata Pengantar Warta APTIK kali ini menyajikan beberapa hal yang terkait dengan RUA ke-30 di Hotel Novotel, Manado tanggal 11-14 Maret 2013 dengan Tema “Meneguhkan, Mereaktualisasikan dan Membudayakan Nilai-Nilai Pancasila Demi Pendidikan Karakter Bangsa”. Tanggal 11 Maret 2013 pagi telah dilaksanakan Rapat Umum Anggota Khusus yang dihadiri 15 (lima belas) orang anggota Perkumpulan, 6 (enam) orang pengurus Perkumpulan, 1 (satu) orang pengawas dan 2 (dua) orang penasihat.
Dengan
acara
khusus
mengenai
Perubahan
Anggaran
Dasar
Perkumpulan. Rangkuman Perubahan Anggaran Dasar Sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-237. AH.01.06. Tahun 2011 Tanggal 30 Desember 2011, Tambahan Berita Negara RI Tanggal 20/1/2012 No. 6. Pengesahan Internal Organisasi tentang Anggaran Dasar yang telah disahkan oleh KEMENKUMHAM. Perubahan Anggaran Rumah Tangga sebagai akibat dari Perubahan Anggaran Dasar. Beberapa keputusan yang perlu mendapat perhatian dalam RUA APTIK adalah Rencana Penyusunan Buku Perkembangan Gereja Katolik Indonesia Pada Masa Yang Akan Datang, Membentuk Gugus Tugas Studi Pancasila, penyesuaian Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, pemantauan penerapan Ex Corde Ecclesiae dan Capacity Building Program bagi Yayasan dan Pimpinan Perguruan Tinggi, melanjutkan pendanaan program bantuan dan pendampingan Perguruan Tinggi APTIK terhadap Perguruan Tinggi yang lemah. Dari warna sari berita berbagai anggota, terlihat bahwa upaya untuk berkiprah ke dunia internasional terus berlanjut. Beberapa diantaranya adalah Radboud Universiteit Nijmegen merupakan universitas yang berada di negara Belanda yang sudah lama menjalin Memorandum of Understanding (MOU) dengan Unika Soegijapranata Semarang. Mahasiswa dan dosen juga ikut berpartisipasi dalam berbagai kegiatan internasional seperti Immersion Programme Manila, yang ke-3 merupakan program pertukaran mahasiswa yang dimiliki oleh Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya yang diikuti oleh 18 mahasiswa dan 4 dosen pendamping. UNPAR telah berpartisipasi dalam Asia-Pacific Association for International Education (APAIE) Conference and Exhibition 2013 di Hongkong oleh Dr. Ida Susanti, SH. LL.M selaku Kepala Kantor International dan Kerjasama UNPAR. Semoga berbagai kegiatan internasional ini dapat membuahkan hasil yang semakin memperkaya berbagai program di lingkungan APTIK. Sebagai akhir kata, kami ucapkan selamat kepada tiga doktor baru bidang akuntansi & Manajemen dari Fakultas Ekonomi Universitas Atma Jaya Yogyakarta dan selamat berkarya kepada Pastor Dr. Hieronymus Simorangkir, Pr. sebagai Rektor baru Unika Santo Thomas, Medan periode 2012-2016. Sekretaris APTIK Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
1
KEGIATAN BADAN PENGURUS APTIK PERIODE JANUARI – APRIL 2013 A.
Rapat Badan Pengurus Lengkap Pada tanggal 11-12 Januari 2013 Badan Pengurus APTIK mengadakan pertemuan di ruang rapat Yayasan Atma Jaya, Jakarta. Rapat membahas beberapa agenda, antara lain: Persiapan Rapat Umum Anggota APTIK tanggal 11 - 14 Maret 2013 di Manado, Perkembangan Tim Kerja APTIK, Laporan Program APTIK: JPA, JAKA, JLPMA dan Laporan Perkembangan Beasiswa APTIK.
B.
Rapat Badan Pengurus Harian Badan Pengurus Harian mengadakan pertemuan tanggal 15 Februari 2013 sebagai persiapan terakhir menjelang RUA Khusus APTIK tanggal 11 Maret 2013 dan Rapat Umum Anggota APTIK tanggal 11-14 Maret 2013 di Manado antara lain mengusulkan perubahan tata tertib RUA dan mempersiapkan bahan RUA Khusus APTIK. Di samping itu penyesuaian anggaran operasi kegiatan APTIK tahun 2013.
C.
Rapat Badan Pengurus Lengkap APTIK Tanggal 10 Maret 2013 Badan Pengurus Lengkap APTIK kembali mengadakan rapat pukul 08.00 – selesai di Hotel Novotel, Manado. Rapat mempersiapkan RUA APTIK dan membahas kembali perkembangan Tim Kerja dan Laporan Program APTIK: JPA, JAKA, JLPMA, serta Laporan Perkembangan Beasiswa.
D.
Rapat Koordinasi Badan Pengurus APTIK Dengan Panitia RUA Sore harinya menjelang RUA, yaitu tanggal 10 Maret 2013, Badan Pengurus APTIK mengadakan rapat koordinasi dengan Panitia RUA APTIK dari Yayasan dan Unika De La Salle, Manado di Hotel Novotel, Manado.
E.
Rapat Badan Pengurus Lengkap APTIK Pada tanggal 5-6 April 2013 Badan Pengurus Lengkap APTIK mengadakan pertemuan guna membahas tindak lanjut hasil keputusan Sidang Pleno RUA APTIK yang baru lalu. Di samping itu, rapat juga membicarakan persiapan acara Hari Studi APTIK 2013 di Yayasan Unika Parahyangan, Bandung serta Persiapan RUA APTIK 2014 di Yayasan Musi, Palembang.
2
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Rapat Umum Anggota APTIK Ke-30, 11 - 14 Maret 2013 Di Hotel Novotel, Manado Universitas Katolik De La Salle, Manado sebagai Tuan Rumah penyelenggaraan Rapat Umum Anggota Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (RUA-APTIK) ke-30 Tahun 2013. Pembukaan resmi diadakan di Kampus Unika De La Salle. Pembukaan RUA APTIK diawali dengan tarian selamat datang khas Manado. Pelaksanaan seluruh acara sidang RUA APTIK diselenggarakan di Hotel Novotel, Manado. Rapat Umum Anggota APTIK mengangkat tema “Meneguhkan, Mereaktualisasikan dan Membudayakan Nilai-Nilai Pancasila Demi Pendidikan Karakter Bangsa”. Diikuti + 110 peserta terdiri dari Badan
Pengurus
APTIK,
delegasi
dari
Yayasan/Unika/Sekolah
Tinggi
Anggota
APTIK,
Koordinator Program APTIK, dan para undangan lainnya. Senin, 11 Maret 2013 Pk. 16.00 Acara
Pembukaan
Rapat
Umum
Anggota APTIK ke-30 diawali dengan Misa Syukur di Katedral Hati Tersuci Maria
dengan
konselebran
yang
dipimpin oleh Mgr. Josef Theodorus Suwatan, Uskup Manado dan Rm. Dr. Drs. Marcel Bria, Pr., M.A., Pst. Benny Salombre, SS., Pr., dan Rm. Revi R.H.M. Tanod, Pr., SS., SE., MA. Pk. 17.30 Setelah Misa, acara sambutan oleh Bapak
Johannes
Ketua
Panitia
Aldrin
RUA;
Timbuleng,
Pastor
Benny
Salombre, SS., Pr., Ketua Yayasan PT Universitas De La Salle Manado. Bapak Drs. R. Djokopranoto, Ketua APTIK. Setelah Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Dr. Sinyo Harry Sarundajang menyampaikan kata sambutan, maka Pembukaan RUA APTIK tahun 2013 secara
resmi
dibuka
dengan
pemukulan gong sebanyak 5 kali oleh Gubernur Sulawesi Utara yang menyatakan sebagai simbol dari lima sila dalam Pancasila yang didampingi oleh Mgr. Joseph Theodorus Suwatan, Uskup Manado, Ketua Yayasan PT Universitas De La Salle Manado, Ketua APTIK, Drs. Djokopranoto, Rektor Unika De La Salle dan Ketua Panitia Pelaksana RUA.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
3
Pk. 18.30 Acara Foto Bersama selesai, dilanjutkan dengan Ramah Tamah dan Makan Malam di kampus Unika De La Salle, Manado. Pk. 20.00 Sidang Pembukaan dipimpin oleh Bapak R. Djokopranoto, Ketua Badan Pengurus APTIK dengan beberapa agenda, yaitu: Perkenalan Peserta, Pengesahan Acara RUA APTIK 2013, Pembacaan Tata Tertib RUA, Pemeriksaan Surat Mandat, Pengesahan Notula RUA APTIK 2012. Sidang Pertama dipimpin oleh Romo Paulus Suparno, S.J., Wakil Ketua Badan Pengurus APTIK. Sidang menyelesaikan agenda Laporan Kerja Badan Pengurus APTIK tahun 2012 yang disampaikan oleh Ketua APTIK. Laporan Sekretaris APTIK tahun 2012 oleh Ibu Bernadette N. Setiadi, Sekretaris APTIK, Laporan Keuangan APTIK tahun 2012 oleh Bapak Almatius Setya Marsudi, Bendahara APTIK. Laporan Jaringan Akademik dan Kemahasiswaan APTIK (JAKA) tahun 2012 disampaikan oleh koordinator JAKA Rm. P. Wiryono, SJ., untuk laporan Student Mobility Program Ibu Angelina Ika Rahutami, M.Si., dan sedangkan untuk pengembangan Karakter Mahasiswa disampaikan oleh Rm. Koentoro Adi, SJ. Laporan Jaringan Perpustakaan APTIK (JPA) tahun 2012 disampaikan oleh Bapak Dharma Halim, Asisten koordinator DLA. Pada saat ini, koordinator JPA, Ibu Diao Ai Lien berhalangan hadir dikarenakan sakit, sehingga harus diwakili oleh Asisten Koordinator. Laporan Jaringan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat APTIK (JLPMA) tahun 2012 disampaikan oleh Bapak Budi Widianarko didampingi oleh Asisten Koordinator Penelitian Bapak Vincent Didiek. Pk. 22.00
Istirahat malam
Selasa, 12 Maret 2013 Pk. 06.30 Misa Pagi di Hotel Hotel Novotel, Manado Pk. 07.00 Makan Pagi di Hotel Pk. 08.00 Romo Dr. Haryatmoko, S.J., memberikan presentasi mengenai ―Pancasila: PrinsipPrinsip Etika Politik Di Dalam Masyarakat Majemuk‖. Moderator adalah Romo Antonius Subianto, OSC., Anggota Badan Pengurus APTIK. Pk. 10.00 Kudapan
4
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Pk. 10.30 Dr. Al. Purwa Hadiwardoyo, MSF., memberikan presentasi mengenai ―Gereja
Katolik
Indonesia
Dan
Pancasila‖ Moderator sesi ini adalah Rm.
Marcel
Bria,
Pr.,
Penasihat
Badan Pengurus APTIK. Pk. 12.30 Makan siang Pk. 13.30 Istirahat siang Pk. 15.30 Kudapan
Pk. 16.00 Acara dilanjutkan dengan Sidang Komisi I Bidang Organisasi dengan ketua komisi Rm. Dr. Suratman Gitowiratmo, Pr. bertempat di Paris Room Hotel Novotel, Manado. Sidang diikuti oleh 23 peserta yang membahas agenda: Draf ―Buku Perkembangan Gereja Katolik di Indonesia Pada Masa Yang Akan Datang‖; Tindak lanjut dari Hari Studi tentang Pancasila; Evaluasi Capacity Building untuk Yayasan; Persiapan Pembentukan Task Force Lembaga Akreditasi Mandiri. Sidang Komisi II Bidang Akademik dilaksanakan di Sydney Room Hotel Novotel, dengan ketua sidang Dr. Rudi Santoso Yohanes, M.Pd., Sidang diikuti oleh 23 peserta dengan membahas agenda: KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia); Perkembangan Tim Task Force Distant Learning. Sidang Komisi III Bidang Beasiswa dan Jaringan APTIK dilaksanakan di Hotel Novotel. Ketua Sidang Prof. Robertus Wahyudi Triweko, Ph.D., Sidang diikuti oleh 26 peserta dengan membahas agenda: Rencana Program Beasiswa Misereor & Beasiswa Dana Kebersamaan; Rencana Program Jaringan Perpustakaan APTIK (JPA) 2013; Perkembangan Rencana ADL Award; Rencana Program Jaringan Akademis dan Kemahasiswaan APTIK (JAKA) 2013; Capacity Building Program; Rencana Program Jaringan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat APTIK (JLPMA) 2013; Perpanjangan masa bakti Koordinator Program 2013 - 2016. Sidang Komisi IV & V Bidang Keuangan dilaksanakan di Singapore Room Hotel Novotel, Manado dengan pimpinan sidang Prof. Dr. R. A. Supriyono SU., Akt. Hadir 13 peserta dengan membahas agenda: Tanggapan terhadap hasil Audit Akuntan Publik atas laporan keuangan APTIK tahun 2012, Realisasi
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
5
anggaran operasi APTIK 2012; Anggaran Operasi APTIK 2013; Fund Raising untuk Program Capacity Building. Pk. 19.00 Makan Malam Pk. 20.00 Sidang Komisi Pk. 22.00 Istirahat malam Rabu, 13 Maret 2013 Pk. 06.30 Perayaan Ekaristi di Hotel Novotel, Manado Pk. 07.00 Makan pagi Pk. 08.00 Sidang Komisi Pk. 10.00 Kudapan Pk. 10.30 Sidang Pleno Pertama membahas rekomendasi Bidang Organisasi dan Akademik dipimpin oleh Rm. Antonius Subianto, OSC., Anggota Badan Pengurus APTIK Pk. 12.30 Makan siang Pk. 13.30 Istirahat siang Pk. 15.30 Kudapan Pk. 16.00 Sidang Pleno Kedua membahas rekomendasi Bidang Beasiswa dan Jaringan APTIK dipimpin oleh Rm. F.X. Hardi Aswinarno, Pr., Anggota Badan Pengurus APTIK Pk. 19.00 Penutupan RUA 2013 di Ball room Hotel Novotel, Manado dengan acara sambutan dan Cultural Performance dan Makan Malam Pk. 22.00 Istirahat malam Kamis, 14 Maret 2013 Pk. 06.30 Misa pagi Pk. 07.00 Makan pagi Pk. 08.00 Peserta Kembali Ke Kota Masing-Masing
“Jika Anda mendidik seorang pria, maka seorang pria akan menjadi terdidik. Jika Anda mendidik seorang wanita, maka sebuah generasi akan terdidik” - Brigham Young
6
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
KEPUTUSAN RAPAT UMUM ANGGOTA ASOSIASI PERGURUAN TINGGI KATOLIK TAHUN 2013 Rapat Umum Anggota Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (RUA APTIK) yang diselenggarakan di Manado pada tanggal 11 – 14 Maret 2013, mengambil keputusan sebagai berikut: I. KOMISI ORGANISASI 1. Proyek Penyusunan Buku Perkembangan Gereja Katolik Indonesia Pada Masa Yang Akan Datang RUA APTIK memberi mandat kepada Badan Pengurus APTIK untuk melanjutkan ―Proyek Penyusunan Buku......‖ dengan beberapa catatan dan usulan yang perlu dipertimbangkan, tetapi tidak membatasi Badan Pengurus APTIK, yakni: Tema-tema disesuaikan kebutuhan Gereja masa depan; Pembacanya tidak hanya Uskup, tetapi juga Dewan Penasihat Uskup dan pihakpihak terkait; Diperlukan judul buku yang lebih tepat, yang lebih menekankan tantangantantangan yang ada. 2. Membentuk Gugus Tugas Studi Pancasila Memfasilitasi pembuatan silabus untuk dipergunakan Perguruan Tinggi dengan kebebasan masing-masing dalam mengembangkannya; Mengembangkan
suatu
platform
penghayatan
Nilai-Nilai
Pancasila
di
lingkungan APTIK dengan indikator-indikator yang bisa diukur; Mempelajari kemungkinan pendirian suatu Pusat Kajian Implementasi NilaiNilai Pancasila. Dalam hal ini, dapat ditinjau kemungkinan kerjasama dengan lembaga-lembaga lain baik internal APTIK maupun pihak-pihak eksternal yang memiliki kepedulian terhadap Pancasila. 3. Evaluasi Capacity Building untuk Yayasan RUA menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk meneruskan program ―Capacity Building‖ yang sudah disiapkan oleh Tim. Badan Pengurus APTIK dan Tim Capacity Building diberi kepercayaan untuk memutuskan: Siapa yang akan diundang untuk ikut dalam program ini sesuai dengan tujuannya; Bentuk atau metode pelatihannya. Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
7
4. Kenaikan Iuran Sekretariat RUA memutuskan menaikkan iuran sekretariat dengan pola kenaikan: Kategori Keanggotaan
Persentase Kenaikan
A
5
B
10
C
20
Berlaku sejak tahun takwim 2013. 5. Perubahan Tata Tertib RUA RUA menyetujui Perubahan Tata Tertib RUA sebagai berikut: 1) Pasal 2, ayat 2, Peserta RUA-APTIK (2) Peserta dan Badan Pengurus APTIK terdiri dari: a. Penasihat b. Anggota Pengurus menjadi: (2) Peserta dan Badan Pengurus APTIK terdiri dari: a. Pengawas b. Penasihat c. Anggota Pengurus 2) Pasal 8, Tamu Undangan (1) Di samping Peserta Rapat Umum Anggota, Badan Pengurus APTIK dapat mengundang pemerhati pendidikan tinggi. (2) Tamu undangan tersebut pada ayat (1) bukan peserta RUA sehingga tidak mempunyai hak berbicara, kecuali diminta pendapatnya oleh pimpinan sidang. (3) Tamu undangan diberi tanda pengenal yang berbeda. 3) Pasal 8, Penutup: Pasal 8 lama (Penutup) menjadi Pasal 9. 6. Perubahan Nama Anggota Yayasan Pendidikan Kesehatan Arnoldus RUA memutuskan menerima perubahan nama Yayasan Pendidikan Kesehatan Arnoldus, Surabaya sebagai Badan Penyelenggara STIKES St. Vincentius a Paulo, Surabaya menggantikan Yayasan Arnoldus, Surabaya. Dengan catatan harus memenuhi proses formalitas yang hendaknya diselesaikan oleh Yayasan terkait dan atau bersama Badan Pengurus APTIK. 7. APTIK Award RUA menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk melaksanakan perubahan pemberian APTIK Award dengan skema sebagai berikut: a. Award dibagi menjadi 3 kategori :
8
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
1) Pendidikan dan Pengajaran, dilihat dari inovasinya. 2) Penelitian dan Publikasi Ilmiah 3) Pengabdian Masyarakat: bukan hanya frekuensinya tetapi dampaknya terhadap masyarakat yang didampingi. b. Hal lain yang juga dinilai adalah kontribusi kepada lembaganya. c. Butir a.1) dan a.3) disertai kunjungan lokasi. d. Dana yang tersedia dibagi 3, untuk masing-masing kategori tersebut. II. KOMISI AKADEMIK 1. Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk memfasilitasi pertemuan bersama beberapa program studi secara selektif guna menyusun learning outcome yang mengacu pada KKNI tanpa meninggalkan core values masing-masing Perguruan Tinggi anggota APTIK. 2. Distance Learning APTIK (DLA) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk: 1) Memberikan perpanjangan tugas kepada Task Force Distance Learning APTIK (DLA) dan mensinergikan Perguruan Tinggi anggota APTIK yang telah melakukan Distance Learning. 2) Mengarahkan proyek DLA pada pemberdayaan daerah-daerah tertinggal dan mengusahakan bantuan dana dari luar. 3. Capacity Building dan Asistensi Akreditasi RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk melanjutkan Program JAKA APTIK, yaitu program Capacity Building serta program Pendampingan dan Asistensi Akreditasi Program Studi. 4. Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk membentuk tim Task Force yang melakukan kajian menyeluruh tentang LAM. 5. Pendampingan Perguruan Tinggi RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk melanjutkan pendanaan program bantuan dan pendampingan Perguruan Tinggi APTIK terhadap Perguruan Tinggi yang berasal dari kategori A. 6. Pendidikan Keagamaan RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk meneruskan perjuangan terkait dengan kedudukan pendidikan tinggi teologi di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABPPTSI).
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
9
7. Tim Kerja Program S3 Bersama RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk: 1) Meneruskan tim kerja program S3 bersama dengan melakukan pengkajian dan pemetaan program S3 baru. 2) Mendukung upaya mensinergikan para doktor dan profesor untuk memperkuat penyelenggaraan program S3 Perguruan Tinggi APTIK yang sudah ada. III. KOMISI BEASISWA DAN PROGRAM JARINGAN APTIK 1. Beasiswa 1) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar Universitas Sanata
Dharma dan Universitas Atma Jaya Yogyakarta melengkapi data alumni penerima beasiswa Gempa D.I.Y. sebelum pertengahan April 2013 dan melakukan pemutakhiran data alumni sampai dengan tahun 2015; 2) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar Beasiswa S2/S3 Luar
Negeri T.A. 2013/2014 dapat digunakan bagi calon penerima beasiswa dosen tetap APTIK yang studi di dalam negeri dan sandwich program. Besaran nilai beasiswa di atas untuk masing-masing kategori. 3) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar tetap menyediakan
beasiswa Beasiswa Perpustakaan dan Kursus Bahasa Jerman D1/D2/D3/S1/S2 bagi Perguruan Tinggi anggota APTIK yang membutuhkan. 4) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar meminta pada
Perguruan Tinggi penyelenggara Beasiswa dari Yayasan kategori C untuk memberikan informasi yang lengkap tentang beasiswa yang akan diberikan; 5) Memutuskan bahwa beasiswa dari Yayasan kategori C ini terbuka bagi semua
Perguruan Tinggi anggota APTIK kategori A dan B yang masih memiliki akreditasi C. 2. Program Jaringan Perpustakaan APTIK (JPA) 1) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar koordinator JPA
melaksanakan program JPA dalam batasan anggaran yang tersedia; 2) RUA
APTIK
menugaskan
Badan
Pengurus
APTIK
agar
memberikan
penghargaan tahun 2013 dalam bentuk PIAGAM PENGHARGAAN untuk perpustakaan yang memenuhi kriteria; 3) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar meminta JPA
menyempurnakan proposal ADL Award yang penganugerahannya akan dilaksanakan pada HUT APTIK ke-30 tahun 2014.
10
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
3. Program Jaringan Akademik dan Kemahasiswaan APTIK (JAKA) 1) Student Mobility Program (SMP) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk: a. Melanjutkan program SMP karena dari hasil evaluasi, mahasiswa merasa
sangat
diuntungkan
dengan mendapatkan wawasan
dan suasana
akademik yang baru; b. Melakukan pengembangan program SMP; c. Meminta Perguruan Tinggi pengirim, mensubsidi kekurangan biaya hidup
dan transportasi mahasiswa peserta program credit transfer. 2) Pengembangan Karakter Mahasiswa APTIK RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK agar Tim Sosialisasi Monev melakukan site visit dan pelatihan yang dipusatkan di 4 Perguruan Tinggi anggota APTIK (Kupang, Jakarta, Surabaya dan Manado) dengan target waktu pelaksanaan Agustus 2013. 3) Capacity Building RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk melaksanakan 3 kali pelaksanaan Capacity Building selama tahun 2013 untuk calon Pimpinan di Perguruan Tinggi dan Yayasan: 29 Mei-02 Juni 2013 Capacity Building Perguruan Tinggi 10-14 Juli 2013 Capacity Building Perguruan Tinggi 04-08 Desember 2013seluruh Yayasan Catatan: Tidak tertutup kemungkinan Badan Pengurus APTIK dapat melaksanakan Capacity Building Program gabungan untuk Perguruan Tinggi dan Yayasan. 4. Program Jaringan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat APTIK (JLPMA) RUA APTIK menugaskan Badan Pengurus APTIK untuk: 1. Implementasi Kegiatan Penelitian-Pengabdian Masyarakat 4 Perguruan Tinggi Anggota APTIK; 2. ―Penulisan dan Penerbitan Buku Teks ―Pengantar Ilmu Ekonomi Dengan Konteks Indonesia‖. Editor: Dr. R. Maryatmo, MA – UAJY. 5. Pengangkatan Koordinator Program Periode 2013-2016 RUA APTIK memutuskan masa jabatan semua koordinator diperpanjang selama 3 tahun dengan catatan apabila terjadi perubahan dalam jabatan akan dilakukan penyesuaian.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
11
A. UNIVERSITAS KATOLIK WIDYA MANDALA, SURABAYA
1.
Pelantikan Jajaran Pimpinan Masa Bakti 2013 - 2017 Pelantikan jajaran pimpinan masa bakti 2013 – 2017 dihadiri oleh Ketua Yayasan beserta segenap jajarannya, Mgr. Vincentius Sutikno, W. selaku Ketua Dewan Pembina Yayasan, dosen, dan karyawan di Auditorium Benediktus UKWMS kampus Dinoyo (5/1). Ada 46 pimpinan terlantik untuk program pascasarjana, fakultas, jurusan dan program studi. Drs. Kuncoro Foe, Ph.D, selaku Rektor dalam sambutannya menekankan bahwa pemimpin merupakan bagian dari pemecahan masalah yang akan diuji keterandalannya. Together we achieve more. Proficiat!
2.
Akreditasi B Program Studi Doktor Ilmu Manajemen Program Pascasarjana Program Studi Doktor Ilmu Manajemen Program Pascasarjana telah berhasil meraih peringkat akreditasi B (BAIK) berdasarkan SK BAN-PT No. 007/SK/BAN-PT/AkX/D/I/2013 (4/1). Suatu raihan prestasi yang sangat membanggakan bagi Universitas dan Program Pascasarjana Univesitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) pada khususnya.
3.
Rekoleksi Karyawan “Semangat Baru Kutempatkan di Hatimu” Rekoleksi tahunan karyawan UKWMS tahun 2013 kali ini dilaksanakan di Griya Satya Wacana SVD, Ledug (12-13/1). Diikuti oleh sekitar 40 peserta dan didampingi oleh Rm. Rudianada, Pr dan Rm. Bonifacius Hudiono, Pr sebagai pemateri. Suasana yang penuh tawa dan makna serta materi yang sebenarnya cukup berat namun menjadi ringan karena keluwesan pemateri.
4.
Topping Off Kampus UKWMS di Pakuwon City UKWMS menyelenggarakan Topping Off Gedung Kampus di Pakuwon City (19/1). Pemberkatan paku emas dilakukan oleh Mgr. Vincentius Sutikno Wisaksono kemudian dipasang pada pilar-pilar utama gedung baru UKWMS. Dihadiri oleh RD. Tri Agus Budi Utomo selaku romo Vikjen Keuskupan Surabaya, RD. Rudianada selaku romo kampus, karyawan, dosen, rektor dan jajarannya. Gedung baru Fakultas Kedokteran dan Fakultas Psikologi ini ditargetkan selesai pada Juni 2013. 12
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
5. Pertukaran Mahasiswa ke De La Salle University Dasmariñas, the Philippines Tahun ini 18 mahasiswa diberi kesempatan menjadi Duta UKWMS yang akan membawa semangat PEKA (Peduli, Komit, Antusias) serta belajar budaya dan akademik di De La Salle University Dasmariñas, the Philippines (9-18/2). Semoga ke 18 Duta UKWMS yang ditemani 4 orang dosen pendamping ini mampu memberikan yang terbaik, serta dapat mempelajari hal – hal berguna bagi dirinya sendiri, keluarga, lingkungan luas, dan khususnya lingkungan akademis di UKWMS. 6. Nursing Student Exchange Programme Widya Mandala Catholic University with Saint Louis College, Bangkok, Thailand Fakultas Keperawatan UKWMS menerima pertukaran mahasiswa dari Saint Louis College, Bangkok, Thailand (22/2) sebanyak 4 orang. Student Exchange Programme dijadwalkan berlangsung selama 4 minggu. Mereka akan menjalani kegiatan akademik dan non akademik yang diadakan oleh Fakultas Keperawatan UKWMS. 7. SOUL UP "Sukses adalah Hak" ―Seminar Leadership – SOUL UP‖ dengan pembicara Andrie Wongso yang merupakan motivator nomor 1 di Indonesia diselenggara-kan oleh Koordinasi Bidang Unit Kegiatan Mahasiswa Bidang Penalaran/Keilmuan dan Kepemimpinan (UKM I) di Auditorium Graha Widya Mandala Surabaya lantai 7 (23/2). Suntikan motivasi yang diberikan oleh Andrie Wongso adalah suntikan positif yang mengajak semua orang untuk memulai suskes dari sekarang. 8.
Juara 1 Lomba Akuntansi Tingkat
Nasional Fakultas Bisnis (FB) Jurusan Akuntansi telah berhasil
menjadi
peraih
juara
1
Lomba
Akuntansi Antar Perguruan Tinggi Tingkat Nasional di Universitas Indonesia, Jakarta (26/2). Prestasi membanggakan juga telah dicapai oleh beberapa dosen dari Fakultas Bisnis. S, Patricia Febrina, Sekretaris Jurusan Akuntansi berhasil menyelesaikan program studi lanjut S-2 nya di Universitas Airlangga dengan IPK 4,00. Fenika Wulani, Kaprodi Magister Manajemen, telah melaksanakan promosi Doktor di UGM (7/3). Margaretha Ardhanari, dosen Manajemen Fakultas Bisnis, telah menjalani promosi Doktor di Universitas Brawijaya Malang (18/2). Proficiat!
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
13
9. Kerjasama UKWMS dengan The University of Asia and the Pacific Foundation, Inc Philippines (7/3) The University of Asia and The Pacific Foundation, Inc Philippines (UA&P). George N. Manzano, Ph.D selaku Assistant Professor, Research Director for International Economic dan Bernardo M. Villegas selaku Director for Research and Communication. Mereka berdua memberikan seminar
internal
Multidisciplinary
mengenai Research‖
―Promoting
dan
seminar
eksternal dalam Business Forum ―Doing Business in the ASEAN Economic Community‖. Seminar ini didahului
oleh penandatanganan MoU
antara UKWMS dengan The University of Asia and The Pacific Foundation, Inc Philippines. 10. Debate Competition "Kritisi Sekitarmu" Debate Competition adalah salah satu acara besar yang dipersembahkan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa I (UKM I) dengan mengangkat tema ―Kritisi Sekitarmu‖ (2,4/3) di Plaza St. Agustinus UKWMS. Kompetisi ini diikuti oleh 17 kelompok mahasiswa/i UKWMS (51 mahasiswa/i) dan 11 kelompok siswa/i. 11. Anti Galau ala Filsafat "Dari Galau Terbitlah Silau" Fakultas Filsafat mengadakan seminar dengan tema ―Anti Galau ala Filsafat‖ (23/3) yang dibawakan oleh RD. Aloysius Widyawan Louis, Lic.Phil (Wakil Dekan di Fakultas Filsafat). Seminar ini mengulas mengenai galau dari beberapa sudut pandang para filsuf. Rm. Widyawan memaparkan, bahwa seorang Rene Descartes, filsuf Prancis dari abad ke-17 juga pernah merasa galau. Beliau menjelaskan bahwa setiap orang dalam kehidupannya mengalami berbagai macam pergulatan hidup terkait dengan kisah cinta, pekerjaan, cita – cita, dan sebagainya. 12. Student Exchange UKWMS -Saint Louis College, Bangkok Psychology Faculty Fakultas Psikologi UKWMS mengadakan Program Academic Student and Faculty Exchange (1-23/4). 2 mahasiswi dan 1 dosen pendamping dari Saint Louis College, Bangkok diterima oleh Kuncoro Foe selaku Rektor, dan didampingi oleh Harto Pramono (Wakil Rektor I), Yuni Apsari (Dekan Fakultas Psikologi), Erlyn Erawan (dosen Fakultas Psikologi), dan beberapa staf akademik Fakultas Psikologi. Program ini bertujuan sebagai wadah untuk pertukaran pengetahuan mengenai psikologi dan budaya dari masing-masing negara.
14
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
13. Pertemuan Orang Tua Calon Mahasiswa Fakultas Kedokteran UKWMS Fakultas Kedokteran (FK) menyelenggarakan Pertemuan Orang Tua Calon Mahasiswa FK yang telah dinyatakan diterima melalui penerimaan mahasiswa baru FK gelombang I (6/4). Kegiatan tersebut menjadi istimewa karena diselenggarakan di Seminari Proventia Dei yang juga berlokasi di Kampus Pakuwon City-Laguna. Selain memberikan penjelasan lebih lengkap tentang sistem perkuliahan FK, penyelenggaraan di kampus baru tersebut juga dimaksudkan untuk memberi gambaran tentang pembangunan kampus yang nantinya akan digunakan oleh FK dan Fakultas bidang ilmu kesehatan lainnya. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 120 orang tua dan calon mahasiswa. 14. Raditya Dika, Expressive with Writing Lembaga Pers Mahasiswa Fakultas Bisnis UKWMS mengadakan talk show ―Expressive with Writing‖ (14/4), mengundang Raditya Dika penulis muda sekaligus stand up comedian ternama di Indonesia yang memiliki kesegaran dan ekspresi yang berbeda pada setiap karyanya. Acara diadakan untuk menggali minat menulis di kalangan orang muda. Dihadiri ratusan peserta dari kalangan mahasiswa serta siswa siswi SMP dan SMA. 15. Seminar Bimbingan Karir & Career Days 2013 Lembaga Pengembangan dan Kerjasama mengadakan Seminar Bimbingan Karir dan Career Days 2013 UKWMS periode I di Auditorium Benediktus lantai 4 (13/4 – 4/5). Dihadiri oleh sekitar 500 mahasiswa UKWMS mulai dari semester 6 sampai semester akhir dan alumni. Pembicara, yaitu R. Sutjahja Nugroho selaku Human Capital and GS Director PT. Federal International Finance (Group Astra International) dan Ronny Liyanto yang merupakan alumni UKWMS yang menjabat sebagai Direktur PT. Dispoly Indonesia – Polygon. Bertindak selaku moderator adalah Desak Nyoman A.R.D., S.Psi., M.Psi selaku Ketua Pusat Pengembangan Karir & Alumni.
“Pendidikan adalah senjata paling mematikan, karena dengan itu Anda dapat mengubah dunia” - Nelson Mandela
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
15
B.
1.
UNIKA WIDYA KARYA, MALANG
Natalan Kampus 2012 Perayaan Natalan dimulai dengan misa oleh Mgr. H.J.S. Pandoyoputro, O.Carm, Uskup Malang yang juga Ketua Dewan Pembina Yayasan, dan dihadiri oleh Civitas Academica Unika Widya Karya (UKWK) bersama Tamu Undangan (5/1). Selesai Misa, digelar berbagai acara, seperti Pengumuman Lomba Hias Gua Natal antar Fakultas, Lembaga-lembaga dan Yayasan, juga penampilan teater mahasiswa, konser natal oleh Anak-anak, kehadiran Devina sebagai penyanyi terkenal di Malang yang adalah alumnus hingga acara Tuan Sinterclass.
2.
Workshop KKNI Dan Tahapan Penyusunan Kurikulum Workshop penting ini menghadirkan dr. Liliana Sugiharto, seorang Asesor dari Direktorat Pembelajaran & Kemahasiswaan Dikti Jakarta yang juga Dosen Unika Atma Jaya Jakarta, untuk mensosialisasikan KKNI di Aula ―Thomas Aquino‖ UKWK Malang (15-16/1). Turut mengundang Dosen-dosen dari STFT Widya Sasana Malang dan Akademi Keperawatan (AKPER) Panti Waluyo Malang. Sesudah Workshop, UKWK lewat Rakorpim (Rapat Koordinasi Pimpinan) (7/2) memutuskan bahwa SCL (Student Centered Learning) sebagai metode pembelajaran mulai diberlakukan untuk mahasiswa baru angkatan 2013/2014.
3.
Lomba Diversifikasi Pangan Tingkat SMA/SMK Se-Malang Raya ―Nasi Goreng Non-Beras‖, sebuah tema menarik yang diusung oleh Fakultas Pertanian UKWK dalam menyelenggarakan Lomba Diversifikasi Pangan untuk Tingkat SMA & SMK se-Malang Raya (19/1). Kegiatan promotif yang diikuti oleh 12 sekolah menghadirkan Dewan Juri, Bapak Suwanto dan Ibu Jinarti dari UPT PKPPTKLN (Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Pertanian dan Pengembangan Tenaga Kerja) BLK (Balai Latihan Kerja) Wonojati Singosari Malang serta Dias Radiya seorang Chef terkenal di Malang.
4.
Interfaith Dialogue Roadshow “Dialogue In Diversity” “Cinta Indonesia: Committee For Interfaith Tolerance In Indonesia” Gerakan mempromosikan toleransi, saling pengertian dan kerja sama di kalangan kaum muda dalam masalah antar agama dilakukan dalam roadshow di 5 (lima) kota di Indonesia, yaitu: Malang, Palembang, Lombok, Manado dan Jakarta. Roadshow
16
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
berlangsung di Aula AVA E6 Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang (19-20/1). Rektor UKWK, Romo Michael Agung C. O.Carm, diundang untuk menyampaikan gagasan umum mengenai ―Toleransi Dalam Perspektif Katolik‖ dan bagaimana gerakan toleransi ini dibangun di lingkungan UKWK secara real sebagaimana terungkap dalam Visi UKWK “ ….membangun komunitas akademik yang pluralis ….‖ 5.
Kaderisasi PMKRI Cabang Malang “Berjuang Dengan Terlibat”, Sebuah tema oleh PMKRI Cabang Malang dalam melaksanakan Pembukaan MABIM (Masa Bimbingan) dan Studium Generale (20/1) di Aula Thomas Aquino Malang. Kegiatan Program Kerja dari Pengurus DPC PMKRI ―Santo Agustinus‖ Cabang Malang mendapatkan dukungan penuh dari Civitas Academica UKWK. Sebagai satu-satunya PT Katolik di Keuskupan Malang dan secara khusus sejak Yayasan PTK Adisucipto sebagai penyelenggara menyerahkan diri secara penuh kepada Pimpinan Keuskupan, UKWK berniat besar untuk berpartisipasi secara aktif dalam Forum Komunikasi setiap Ormas Katolik di Keuskupan Malang.
6.
Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tahun Akademik 2012/2013 Desa Sukodadi, adalah sebuah desa di Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang yang dipilih sebagai lokasi KKN pada tahun Akademik 2012/2013 (28/1 – 9/2). Upacara Pemberangkatan Mahasiswa Peserta KKN diawali dengan Misa, bertepatan dengan Peringatan Santo Thomas Aquino sebagai Pelindung UKWK (28/1). Upacara Penyambutan di Balai Desa, Rektor menyerahkan Mahasiswa UKWK Peserta KKN kepada Lurah Desa Sukodadi.
7.
Diskusi Terbatas “The Importance Of Critical Thinking Skills For Leaders And University Members” Dalam rangka membantu para leader untuk menghadapi kompleksitas informasi, serangan informasi dan perpaduan keduanya dengan critical thinking skills yang kemudian dapat ditularkan ke civitas academica, Rektor UKWK diundang secara khusus untuk berdiskusi bersama dengan beberapa Rektor di Jawa Timur di Kampus Universitas Ma Chung Malang (18/2). Diskusi bertemakan “Executive Workshop for University Leaders” ini dipandu oleh DR.Mark Baildon dari American Consulting for a Singapore Government Agency.
8.
Opera Magna UKWK Opera Magna, sebuah pekerjaan besar tentang bersih-bersih lingkungan kampus dilakukan bersama oleh Keluarga besar UKWK dan Yayasan (20-21/2). Mereka yang berada di Fakultas, Lembaga-lembaga, Laboratorium dan bahkan lingkungan
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
17
Rektorat sendiri menata kembali ruang dan menyortir arsip-arsip administrasi fakultas. 9.
RIP Bapak Dr. Sebastianus Gudat, MM Telah dipanggil Tuhan, Bapak Dr. Sebastianus Gudat, MM karena serangan jantung (22/2), sekitar pukul 22.30 di Rumah Sakit Lavalette Malang. Dosen tetap UKWK dan seorang penulis dilahirkan di Ruteng pada tanggal 2 Maret 1961. Sesudah menyelesaikan pendidikannya pada tahun 1990, beliau langsung kembali ke almamaternya dan menjadi Dosen Tetap UKWK untuk Fakultas Ekonomi. Pendidikan S2 Ekonomi diselesaikan di Universitas Gajayana Malang pada tahun 2001. Dan Gelar Doktor untuk S3 Ekonomi berhasil diraihnya di Univeristas Negeri Malang pada tahun 2012. Jenasah dimakamkan di tempat kelahirannya di Ruteng NTT.
10. Workshop Untuk Tenaga Administrasi Se-Keuskupan Malang ―Peran Tenaga Administrasi Dalam Menunjang Lembaga Yang Berkarakter‖, adalah tema Workshop yang diselenggarakan oleh UKWK untuk kepentingan semua tenaga administrasi di lingkungan Yayasan, Sekolah dan Lembaga Katolik seKeuskupan Malang (16/3). Workshop ini bertujuan untuk memberikan penyegaran motivasi kerja sehingga setiap tenaga adminsitrasi bisa bekerja dengan lebih baik karena sudah mampu ―bekerja dengan hati‖. Narasumber, Bapak Drs. Agustinus Indradi, M.Pd adalah Dosen Tetap untuk Mata Kuliah Bahasa Indonesia. Jumlah peserta sekitar 100 orang dari berbagai daerah di lingkungan Keuskupan Malang. 11. Studium Generale Pembukaan Semester Genap 2012/2013 ―Menguji Kompetensi Lulusan Perguruan Tinggi Dalam Dunia Kerja‖, adalah tema Kegiatan Studium Generale untuk mengawali Semester Genap 2012/2013 di Aula Thomas Aquino (21/3). Sebagai narasumber: Bapak Agus S. Suthedjo (Pendiri dan Pemimpin Group PT. Permata Indonesia Jakarta) Acara ini dihadiri oleh Pengurus Yayasan dan Civitas Academica UKWK serta Beberapa Rektor PTS di Malang. 12. Paskah UKWK 2013 ―Tuhan Berkarya Melalui Tangan-tangan kita demi kebahagiaan Orang lain‖ adalah tema acara Paskah yang digelar di lingkungan UKWK (12/4). Misa Bersama, dengan Konselebran Utama Romo Eko Atmono Pr (Vikjen Keuskupan Malang), Rm. Michael Mulyo Hartomo O.Carm (Pembina Yayasan), Rm. E. Eko Putranto (Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan) dan Rm. Michael Agung C. O.Carm (Rektor UKWK). Dilanjutkan dengan Ramah Tamah dengan iringan pentas beraneka macam secara meriah namun tetap sederhana.
18
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
13. Futsal Antar SMA Se-Malang Raya Dikoordinir oleh UAM Olahraga, UKWK mengundang SMA se-Malang Raya untuk mengadakan pertandingan Futsal bersama memperebutkan Piala ―Widya Karya Futsal Competition 2013‖ di Champion Futsal Tidar Malang (21-27/1). 14. Bakti Sosial BMU Periode 2012/2013 Menjelang akhir Periode kepengurusan, BMU Periode 2012/2013 mengadakan Bakti Sosial secara khusus. Sasaran mereka adalah anak-anak jalanan. Bekerja sama dengan Kelompok JKJT (Jaringan Komunikasi Jawa Timur) Malang, yang lebih dahulu mendampingi anak-anak jalanan, Bakti Sosial lebih diarahkan pada pendampingan pembelajaran bagi anak-anak jalanan di sekitar kota Malang, mulai dari tingkat SD, SMP sampai SMA/SMK), dalam rangka persiapan Ujian Nasional. Kegiatan pengabdian yang mengambil tempat di pusat JKJT di Jalan Blitar Malang berlangsung hingga lebih dari 2 (dua) bulan, dimulai pada bulan awal Januari 2013. 15. Pemilihan BMU Periode 2013/2014 Sebagai Badan Kemahasiswaan formal, BMU kembali mempunyai hajat tahunan, yaitu pemilihan kepengurusan BMU untuk Periode 2013/2014. Acara Orasi tentang Visi-Misi dari setiap kandidat (18/3). Acara Pemungutan Suara oleh seluruh mahasiswa UKWK (19/3). Terpilih secara mayoritas sebagai Ketua BMU baru untuk Periode 2013/2014 adalah Yakobus Santoso dari Fak. Ekonomi. Sebulan kemudian, tepatnya 6 April 2013, di hadapan Pejabat Struktural serta mahasiswa Rektor melantik Ketua BMU baru beserta jajarannya. 16. Rekoleksi Siswa-Siswi SMA/SMK Negeri Se-Malang Bekerja sama dengan Pastoral Pelajar Binaan Komisi Kepemudaan Keuskupan Malang, BMU mengadakan Rekoleksi dengan peserta dari seluruh Siswa-siswi SMA/SMK Negeri di Malang. Jumlah sekitar 50 orang. Kegiatan rohani yang bertujuan untuk persiapan mereka dalam menghadapi Ujian Nasional ini didampingi pula oleh Romo E. Eko Putranto O.Carm sebagai WR.III. Sementara pemberi materi adalah Bapak Kukuh Wijanarko, SH., M.Hum yang adalah alumnus UKWK dan Suster Kristina Fransiska CP. Rekoleksi sehari ditutup dengan Misa oleh WR.III, diiringi Paduan Suara Mahasiswa St.Thomas Aquino UKWK.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
19
C. SEKOLAH
TINGGI
ILMU
EKONOMI
WIDYA
DHARMA, PONTIANAK
1.
Juara Lomba Karya Tulis Ilmiah Pada awal Maret 2013 Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura Pontianak menyelenggarakan Lomba Karya Tulis Ilmiah untuk kalangan mahasiswa di Pontianak. STIE Widya Dharma Pontianak diwakili Welly Dharmawan, Herman, dan Laura Chandra dibawah bimbingan dosen Bahasa Indonesia Ibu Dra Wisyie Naana, S.E. menulis karya ilmiah dengan judul ―Potensi Senyawa Limonen Dalam Minyak Atsiri Pada Kulit Jeruk Nipis Sebagai Bahan Baku Obat Herbal Kanker‖. Mereka menjadi juara pertama dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah tersebut.
2.
Pelatihan Pengembangan Karakter STIE Widya Dharma melaksanakan kegiatan pelatihan pengembangan karakter di Rumah Retret Sarikan Kabupaten Landak (3-4/3) bagi mahasiswa penerima beasiswa (BBM dan PPA, Yayasan Tunas Muda Cendekia maupun beasiswa bidik misi) ini dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan dan dibantu oleh para co-trainer dari kalangan mahasiswa senior.
3.
Table Manner Kerja Sama Dengan Hotel Aston, Pontianak Senat mahasiswa STIE Widya Dharma bekerja sama dengan Hotel Aston Pontianak melaksanakan acara table manner di Function Hall Hotel Aston Pontianak (17/3) Acara ini diikuti 100 orang mahasiswa STIE. Materi yang diberikan antara lain adalah cara memasak, dan bagaimana etika menghadiri perjamuan makan internasional.
4.
Pelatihan Kepemimpinan Bagi Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2012/2013 Kemahasiswaan STIE Widya Dharma melaksanakan pelatihan kepemimpinan bagi mahasiswa baru di rumah retret Tirta Ria Kabupaten Kubu Raya (23,24/3 dan 6/4). Pelatihan dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan dan dibantu oleh para senat mahasiswa.
5.
Seminar “Market Outlook” STIE
Widya
Dharma
bekerjasama
dengan
Perbanas
Kalimantan
Barat
menyelenggarakan seminar (27/3) dengan tema ―market outlook” menghadapi persaingan di tahun 2013. Pembicara dari Perbanas dan Deputi Manajer Bank Indonesia Pontianak. Perbanas juga menyediakan banyak door prize bagi peserta seminar.
20
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
D. SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA & KOMPUTER WIDYA DHARMA, PONTIANAK
1.
Kegiatan Sosial (Donor Darah) Senat Mahasiswa STMIK Widya Dharma bekerja sama dengan PMI kota Pontianak mengadakan kegiatan donor darah (10/3) di kampus STMIK Widya Dharma Pontianak. Acara ini diikuti oleh mahasiswa dan beberapa orang dosen, dan terkumpul sebanyak 29 kantong darah.
2.
Mengadakan Aksi Puasa Pembangunan (APP) Dalam rangka memaknai dan ikut ambil bagian dari masa Pra Paskah, keluarga besar STMIK Widya Dharma juga mengadakan aksi puasa pembangunan (APP). Kegiatan ini dilaksanakan selama masa pra paskah. Hasil APP diserahkan kepada Paroki Katedral yang kemudian disalurkan ke Keuskupan.
3.
Perayaan Paskah Bersama Perayaan Paskah bersama di lingkungan Perguruan Tinggi Widya Dharma dilaksanakan bertepatan dengan misa Jumat Pertama (5/4) yang diikuti oleh segenap Pimpinan Perguruan Tinggi, dosen, pengurus Yayasan, Staf sekretariat, karyawan dan mahasiswa. Kegiatan ini diawali dengan Misa selebran yang dipimpin oleh Pastor Petrus Rostandy, OFM. Cap. dan pastor Andreas Mayong Acin, OFM,Cap. Setelah misa dilanjutkan dengan hiburan dan ramah tamah.
4.
Asistensi Kegiatan asistensi yang diberikan oleh para dosen STMIK Widya Dharma kepada mahasiswa dengan tujuan untuk membantu para mahasiswa yang mengalami kesulitan untuk mata kuliah tertentu (Kalkulus, Sistem Basis Data, Logika dan Algoritma). Kegiatan dilakukan setiap sabtu selama 4 bulan tanpa dipungut biaya. Kegiatan ini dirasakan cukup besar manfaatnya bagi mahasiswa.
5.
Pendampingan Skripsi Pendampingan skripsi dimaksudkan sebagai kegiatan tatap muka kepada sekelompok mahasiswa yang ingin mendapat pendalaman pemahaman aplikasi sistem pemograman sistem dalam menyusun skripsi. Mata kuliah yang diberikan meliputi (foxpro, web, visual basic dan visual basic-net). Kegiatan diberikan setiap sabtu-minggu selama awal bulan April sampai akhir bulan Juli.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
21
6.
Latihan Perakitan dan Kompetisi Perakitan Komputer Untuk menambah wawasan dan keterampilan mahasiswa dalam merakit komputer, maka diadakan kegiatan pelatihan dan akhir dari pelatihan diadakan kompetisi perakitan komputer untuk kalangan mahasiswa STMIK Widya Dharma.
“Berikan seorang pria semangkuk nasi dan Anda akan memberinya makanan untuk sehari. Ajarkan seorang pria memelihara padi dan Anda akan memberinya makanan seumur hidup” - Confusius
22
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
E. SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KATOLIK SANTO VINCENTIUS A PAULO, SURABAYA
1.
Penerimaan Hibah Berdasarkan surat Kepmendikbud No. 3147/E3.3/2012 yang diumumkan pada 28 Desember 2012 perihal pengumuman seleksi proposal hibah pelaksanaan pengembangan prodi bersistem penjaminan mutu tahun 2013, STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo Surabaya berhasil menjadi salah satu perguruan tinggi calon penerima hibah tersebut. Hal ini merupakan kesempatan yang baik bagi STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo Surabaya untuk mengembangkan sistem penjamin mutu internal yang bertujuan untuk menjamin kepatuhan terhadap standar mutu melalui kegiatan monitoring dan evaluasi serta audit internal.
2.
Kegiatan Natal dan Tahun Baru Bersama Kegiatan Natal dan Tahun Baru Bersama 2013, mahasiswa STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo diadakan di Gedung Serba Guna Emaus Lt V (21/1). Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati hari kelahiran Juru Selamat serta sebagai wadah untuk
mengembangkan
kemampuan
dan
kreativitas
yang
dimiliki
oleh
mahasiswa/i di STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo juga untuk mempererat hubungan antar dosen, karyawan dan seluruh mahasiswa/i STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo. 3.
Pengembangan Karakter Mahasiswa Program studi S1 Keperawatan mengikuti kegiatan pengembangan
karakter
yang
bertema
―Pendewasaan Kepribadian‖ yang dibawakan oleh Sr. Odilia SSpS. dan tim pengembangan karekter mahasiswa stikes di Pendopo Propinsialat SSpS Surabaya (26-28/1). Tujuan kegiatan ini supaya mahasiswa mampu mengidentifikasi dan mengembangkan diri dalam aspek adaptasi kerja, percaya diri dan kemandirian. 4. “Personal Management” Program Studi D3 fisioterapi mengikuti kegiatan “Personal Management” di STIKES, bertujuan supaya mahasiswa mampu mengidentifikasi dan mengembangkan diri dalam aspek adaptasi kerja, percaya diri dan kemandirian (4-6/2).
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
23
5.
Pengembangan Karakter Mahasiswa Program
studi
transfer, meng
S1
Keperawatan
jalur
adakan Pengembangan
Karakter Mahasiswa yang
diikuti oleh
seluruh mahasiswa Program Studi S-1 jalur transfer di Syalom Batu-Malang (18-20/2). Tema kegiatan kepemimpinan, tujuan dari kegiatan tersebut agar mahasiswa mampu mengembangkan diri dalam kepemimpinan yang terintegral dalam semangat kasih dan caring kegiatan dipimpin oleh Romo Kristianto, O. Carm. 6.
Pembinaan Mental Pembinaan Mental D-3 Keperawatan dan D-3 Fisioterapi (19-21/2) dilakukan sebagai upaya untuk mempertajam visi mahasiswa dan membangkitkan kembali motivasi mereka menjadi seorang perawat dan fisioterapis sehingga mereka memiliki daya juang yang kuat dalam menyelesaikan masa pendidikan. Harapan di masa depan meraka mampu menjadi perawat dan fisioterapis yang profesional ketika memasuki dunia kerja, materi dibawakan oleh tim pengembangan kareter mahasiswa STIKVINC dan tim HDR rumah sakit Katolik St Vincentius A Paulo.
7.
Seminar dan Workshop Keperawatan “Understanding Ostomy Care” Kegiatan seminar dan workshop keperawatan dengan tema “Understanding Ostomy Care” di Gedung Serba Guna Emaus (9/2) merupakan program kegiatan Ikatan Alumni STIKES Katolik St. Vincenti us a Paulo (IKA STIKVINC) bekerjasama dengan Indonesia Ostomy Association (InOA) cabang Surabaya.
Kegiatan
ini
dilakukan
untuk
penggalangan dana mendukung program Nasional ―1000 FreeBags for Ostomates‖ yang tidak mampu. Kegiatan ini diikuti oleh 226 orang peserta seminar, 47 orang peserta workshop stoma, 48 orang peserta workshopwoundcare dengan pembicara Prof. dr. Abdus Syukur. SpB KBD; dr. F. Susianto Hadi, SpB KBD; Arum PratiwiETN, S.Kep., Ns; Sumiatun, SPd, ETN. Dari kegiatan tersebut ternyata bisa membelikan 1.750 kantong dan diserahkan kepada yayasan InOA cabang Surabaya.
24
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
8.
Angkat Janji D-3 Keperawatan dan D-3 Fisioterapi Angkat janji yang dilakukan oleh 37 orang mahasiswa Prodi D3 Keperawatan angkatan ke XXVI dan 27 orang mahasiswa Prodi D-3 Fisioterapi angkatan ke IV STIKES Katolik St. Vincentius A Paulo Surabaya di Gedung Serba Guna Emaus Lt V (22/2). Kegiatan ini sebagai kelanjutan dari kegiatan bintal dan merupakan puncak persiapan mahasiswa untuk berinteraksi dengan pasien secara langsung.
9.
Seminar Sehari Seminar sehari mengenai NAPZA dan HIV/AIDS dengan tema ―Tingkatkan pengetahuan, cegah penyalahgunaan NAPZA dan penularan HIV/AIDS‖ diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa STIKES Katolik St. Vincentius a Paulo di Gedung Emaus Lt.V (9/3). Adapun sasaran dari kegiatan ini adalah seluruh mahasiswa/i STIKES Katolik St.Vincentius A Paulo Surabaya, STIKES WiliamBooth Surabaya, STIKES Hang Tuah Surabaya. Narasumber, Ni Putu Desy Karyawati dan Bapak Misutarno dari Dinas Kesehatan.
“Pendidikan bukanlah proses mengisi wadah yang kosong. Pendidikan adalah proses menyalakan api pikiran” W.B. Yeats
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
25
F. SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SINT CAROLUS, JAKARTA
1.
Perayaan Natal Bersama Tanggal 11 Januari 2013 Keluarga Besar YPKC mengadakan Perayaan Natal Bersama di Auditorium PK St. Carolus dengan tema ‖Road To Christmas‖ dihadiri oleh mahasiswa, staf pengajar STIK, karyawan STIK, dan pengurus YPKC. Perayaan Natal Bersama diawali dengan Misa Kudus yang dipimpin oleh Romo Aloysius Tamnge, MSC., dan dilanjutkan dengan pentas seni sebagai wujud kreativitas seni mahasiswa.
2.
Perayaan 50 Tahun STIK Sint Carolus Pada hari Minggu, 13 Januari 2013, diadakan Jalan Santai di Lapangan ILKADA Monas dalam rangka Perayaan 50 Tahun STIK Sint Carolus.
3.
Misa Tahun Ajaran Baru 2012/ 2013 dan Wisuda Ners STIK Sint Carolus Telah terlaksana Misa Tahun Ajaran Baru 2012/ 2013 dan Wisuda Ners STIK Sint Carolus. Misa Tahun Ajaran Baru 2012/2013 dilaksanakan pada tanggal 7 Maret 2013 di Auditorium PK. Sint Carolus. Dan untuk Wisuda Ners STIK Sint Carolus dilaksanakan pada tanggal 8 Maret 2013 di Hotel Lumire, Atrium Grand Ball Room 1st Floor, Senen – Jakarta Pusat. Peserta wisuda terdiri dari lulusan Ners Keperawatan sebanyak 46 orang.
4.
Pembinaan Jiwa Profesi III Bagi lulusan baru yang bertujuan sebagai pembinaan dan persiapan mereka untuk memasuki dunia kerja. Kegiatan ini telah dilaksanakan pada tanggal 5 Maret 2013 untuk Program Studi S1 Keperawatan Jalur B.
26
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
5.
Penyusunan Modul Blok Tanggal 18 Maret 2013 Dosen STIK Sint Carolus mendapat masukan tentang penyusunan Modul Blok oleh Ibu Elisabeth Rukmini, Ph.D. dari Unika Atma Jaya Jakarta.
6.
Kuliah Pakar: Dr. Anuraj Shankar Dari WHO Tanggal 23 Maret 2013 dilaksanakan kuliah pakar: Dr. Anuraj Shankar dari WHO untuk mahasiswa program studi Keperawatan, Kebidanan, dan Ilmu Gizi dengan topik ―Profile of Maternal and Child in Indonesia and its Efforts to Reduce it for Global Perception‖
7.
Pembinaan Soft Skill Pada tanggal 13 – 14 April 2013 bertempat di Villa Giri Kembang, Cipanas – Jawa Barat. Telah dilaksanakan Pembinaan Soft Skill untuk 131 orang mahasiswa STIK Sint Carolus, yang terdiri dari D. III Keperawatan Semester II, S1 Keperawatan Jalur A & B Semester II, S1 Ilmu Gizi Semester II. Salah satu tujuannya adalah untuk menggali potensi diri melalui pemahaman terhadap nilai – nilai kehidupan.
8.
Perayaan Hari Kartini Pada hari Senin, tanggal 22 April 2013 telah dilaksanakan Perayaan Hari Kartini dengan Thema: ―Semangat Kartini Inspirasi Tenaga Kesehatan― dengan mengelar Peragaan Busana Daerah, Vocal Group dan Menghias Tumpeng.
9.
Seminar “1.000 Hari Pertama Kehidupan Golden Standard Dalam Golden Period“ STIK Sint Carolus bekerjasama dengan Kementerian
Kesehatan
untuk
menyelenggarakan
―1.000
Hari
Pertama
Indonesia seminar Kehidupan
GOLDEN STANDARD dalam GOLDEN PERIOD―
di
Ruang
Swabessy,
Kemenkes, Kuningan (26/4).
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
27
G. UNIKA SOEGIJAPRANATA, SEMARANG
1.
Unika Vs De La Salle University Filipina Senin, 21 Januari 2013 Unika Soegijapranata mengadakan pertemuan dan workshop dengan pihak De La Salle University Filipina. Acara yang diadakan di ruang oval Fakultas Teknologi Pangan tersebut dihadiri oleh 30 tenaga pendidik Unika dari berbagai program studi. Pertemuan tersebut guna membahas program pertukaran pengajaran dengan De La Salle University Filipina. Dalam acara tersebut, turut menghadirkan Cristhoper D Gabrieller dari De La Salle University untuk memberikan materi pengajaran di bidang Bahasa Inggris untuk meningkatkan kemampuan pengajaran para tenaga pendidik dengan tema “Upgrading Teaching Techniques in English Workshop for S.C.U Lecturers.”
2.
Perayaan Natal 2012 Dan Tahun Baru 2013: Dengan Tema “Kasih Untuk Bangsa Dan Kemanusiaan” Dalam rangka memperingati hari kelahiran Sang Juruslamat Dunia Tuhan Yesus yang datang ke dunia ini untuk menebus dosa manusia dan menyambut serta merayakan tahun baru 2013, Unika Soegijapranata mengadakan beberapa kegiatan yang telah terselenggara pada bulan Desember hingga Januari. Ya, dari tahun ke tahun Unika Soegijapranata selalu merayakan suka cita Natal dengan berbagai acara yang menarik. Dalam Kegiatan Perayaan Natal dan Tahun baru ini, Unika Soegijapranata melibatkan semua civitas akademika, baik itu dari pengajar, karyawan administrasi, maupun mahasiswa termasuk bekerjasama dengan BEMU.
3.
Pemberangkatan KKN Periode Januari 2013 Senin, 14 Januari 2013 Unika Soegijapranata kembali melepas mahasiswa-mahasiswi yang terdaftar mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kuliah Kerja Nyata merupakan salah satu mata kuliah yang wajib untuk diambil oleh mahasiswa yang sudah memenuhi sks. Sebanyak 89 mahasiswa berkumpul di selasar gedung Thomas Aquinas yang terdiri dari 12 mahasiswa Program Studi Arsitektur, 4 mahasiswa Program Studi DKV, 6 mahasiswa Fakultas Teknik Sipil, 2 mahasiswa Fakultas Hukum, 18 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 14 mahasiswa Fakultas Psikologi, 6 mahasiswa program studi Elektro, 11 mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian dan 16 mahasiswa Fakultas Sastra. Pemberangkatan KKN diawali dengan
28
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
melakukan upacara terlebih dahulu. Upacara dipimpin oleh kepala LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat) yakni Dr. M. Sih Setija Utami, M.Kes. 4.
Unika Ramah Tamah Dengan Dunia Pers Rabu, 16 Januari 2013 Unika Soegijapranata Semarang mengundang wartawan dari berbagai media, antara lain Suara Merdeka, Aktual.Co, Antara, Kabar Semarang. Com, Radar Semarang, Rasika, Sindo, Warta Jateng, Wawasan dan Harian Semarang. Tujuan dari diadakannya open house tersebut ialah sebagai awal pembukaan tahun supaya Unika Soegijapranata dapat menjalin kerjasama dengan media massa dengan lebih baik lagi. Selain itu, tujuan lain ialah untuk mengenalkan Andreas D. Prasetyo, ST sebagai web master dan pelaksana tugas kehumasan Unika Soegijapranata Semarang. Turut hadir dalam acara tersebut Benedictus Danang Setyanto, SH., LLM selaku wakil rektor IV dan B. Lenny Setyawati selaku kepala BKRM.
5.
Radboud Universiteit Nijmegen Berkunjung Ke Unika Selasa, 29 Januari 2013 Unika Soegijapranata kedatangan 4 tamu asing yang berasal dari Radboud Universiteit Nijmegen. Keempat tamu tersebut ialah Prof. S.C.J.J. Kortmann bersama dengan Prof. Dr. A.J.A.M. Van Der Ven, Prof. Dr. E De Jong, dan Ms. Marian Jansen, Ph.D. Radboud Universiteit Nijmegen merupakan universitas yang berada di
negara Belanda yang
sudah
lama menjalin
Memorandum of
Understanding (MOU) dengan Unika Soegijapranata Semarang. Tujuan Radboud Universiteit Nijmegen berkunjung ke Unika Soegijapranata ialah untuk membicarakan pengembangan kerjasama internasional antar kedua universitas beda negara dalam beberapa cakupan hal seperti pertukaran pelajar internasional, akses pengembangan pembelajaran dan riset, serta beasiswa untuk belajar ke belanda yang ditujukan untuk lulusan S1 dan S2. 6.
Unika Soegijapranata Kirimkan 5 Mahasiswa Ke Luar Negeri Jumat, 1 Januari 2013 Unika Soegijapranata mengadakan conference press tentang pemberangkatan lima mahasiswa ke luar negeri yang dihadiri oleh Prof. Dr. Ir. Y. Budi Widianarko, M.Sc., Ph.D selaku rektor dan Benedictus Danang Setyanto, SH., LLM selaku Wakil Rektor IV.
7.
Simponi Merdu Kolaborasi Nikimuzieku Unika Dengan AWKWARD I Kolaborasi yang unik dan membentuk simponi yang indah yang dibentuk dari band pop asal Belanda yang bernama AWKWARD I, dan kelompok musik gamelan orkestra dari mahasiswa Fakultas Sastra Universitas Katolik Soegijapranata yang
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
29
dikenal dengan Nikimuzieku. AWKWARD I yang terdiri dari Djurre De Man (vokal, gitar, mandolin), Diederik Nomden (gitar, keys), Geert De Groot (bas), Susanne Linssen (violin,vokal), dan Kees Schaper (drummer) selama dua jam lamanya tampil membawakan lagu-lagu bergenre indie pop dengan sedikit pengaruh ballad dan folk. Kolaborasi mereka malam itu tersimak dalam lagu Hannah Hung Heavy, Your Arrival, dan Rock Stars. Sementara diluar kolaborasi tersebut, mereka juga membawakan sejumlah nomor lainnya seperti diantaranya Let‟s Get Ready To Die, Your Oxygen Mask, dan The Unknow Character. 8.
Seminar Hasil Penelitian Tindakan Kelas Pada hari Sabtu, 2 Februari 2013 para peserta diberi kesempatan untuk mempresentasikan artikel yang telah mereka buat. Seminar ini diadakan dengan tujuan untuk membantu sertifikasi guru-guru yang ingin naik jabatan. Acara yang sudah dipersiapkan dan disusun oleh panitia dalam kesempatan ini mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis angkatan 2011-2012, dilangsungkan pada pukul 09.00, kemudian dilanjutkan dengan presentasi dari ke-7 artikel yang sudah dikumpulkan serta tanya jawab. Ketua Panitia dari acara seminar ini sendiri adalah Karl Anggara, mahasiswa FEB jurusan akuntansi 2012.
9.
Pesta Akbar Psikologi: Passion 2013 Sabtu, 9 Februari 2013 menjadi saksi dibukanya acara BEM Fakultas Psikologi ―PASSION 2013‖ melalui pelepasan balon oleh Ketua BEM Fakultas Psikologi Bryan Akbar dan juga Ketua Acara PASSION 2013 Yusuf Adi Waskito bertempat di GOR Satria Semarang. PASSION merupakan singkatan dari Party of Art and Sport in Psychology Competition, sebuah perlombaan olahraga dan seni di tingkat SMA seJawa Tengah dengan mengangkat tema “Pray Play Pride”. Acara berlangsung selama satu minggu yakni sejak tanggal 9-16 Februari 2013 dan seluruh acara dilaksanakan di GOR Satria Semarang. Acara ini terbagi menjadi 2 bidang berbeda yakni lomba olahraga futsal dan basket, sedangkan bidang seni meliputi dance, band dan juga fotografi. Tidak hanya itu saja, turut memeriahkan expo psikologi yang mempresentasikan tentang UKM-UKM yang ada di Fakultas Psikologi.
10. Konsolidasi Komunitas Nemangkawi Semarang Pengurus Pendampingan Mahasiswa UNIKA Soegijapranata, bersama Peserta Program Beasiswa Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamor (LPMAK) Timika – Papua berdomisili Semarang mengadakan Rapat Konsolidasi pada tanggal 09 Maret 2012, pukul 10.00-12.00 WIB, Bertempat Gedung Hendricus Costan Lantai I Ruang Bundar. Rapat dipimpin langsung oleh Drs Albertus Istiarto
30
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
MA Selaku Pendamping Mahasiswa UNIKA Soegjapranata Program Beasiswa LPMAK Timika-Papua dibidang Kesehatan dan Sosial Kemasyarakatan dan Rinta Diah K. S.Psi selaku pendamping Mahasiswa. Jumlah peserta yang hadir dalam rapat sebanyak 34 orang. 11. Kuliah Umum: PT. Freeport Indonesia Memberikan Kuliah Umum kepada Dosen dan Mahasiswa Beberapa beasiswa diberikan kepada PT. Freeport kepada mahasiswa Papua untuk meneruskan studi di beberapa daerah dan khususnya di Unika Soegijapranata. Dan pada kesempatan kali ini PT. Freeport memberikan kuliah umum untuk dosen dan mahasiswa Unika Soegijapranata. Tepat pada hari Jumat, 22 Maret 2013 bertempat Gedung Albertus Ruang Teater UNIKA Soegijapranata dilaksanakan kuliah umum dari PT. Freeport Indonesia. Kuliah umum yang menarik mahasiswa dan dosen ini dihadiri oleh 200 peserta. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Pengurus Pendampingan Mahasiswa UNIKA Soegijapranata Peserta Program Beasiswa Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK) Timika – Papua. 12. Seminar Nasional Pasar Modal Dan Pembukaan Workshop Berseri Hari Jumat, 8 Maret 2013, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Soegijapranata mengadakan Seminar Nasional Pasar Modal. Dengan dihadiri oleh peserta yang sebagian besar berasal dari mahasiswa program studi Akuntansi dan Manajemen. Para pembicara yang luar biasa, antara lain Poltak Hotradero (Kepala Divisi Riset PT Bursa Efek Indonesia), James Wahjudi (Riset Analis PT Sinarmas Sekuritas), Ellen May (Pakar Analis Pasar Modal, dan sering mengisi Movers and Shakers di MNC Business), serta Doktor baru dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Soegijapranata Elizabeth Lucky Maretha Sitinjak dari sisi akademisi. Seminar membahas mengenai strategi berinvestasi di pasar modal dilihat dari kondisi ekonomi dan pasar modal secara global sampai dengan prediksi perilaku investor diujung bulan Maret atau di awal bulan April 2013. 13. Workshop “Make Service Learning Works: Methodology, Sharing Practices in Environment and Helath” Bersama dengan United Board for Christian Higher Education in Asia sebagai penyandang dana, menyelenggarakan Workshop ―Make Service Learning Works: Methodology, Sharing Practices in Environment and Helath” pada hari Senin – Selasa, 18 – 19 Maret 2013. Dalam workshop ini dibedakan menjadi dua tema yaitu pada hari pertama yang dilaksanakan di Griya Paseban tepatnya pada Jalan Dr. Ismangil
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
31
18 A, Semarang ini memiliki tema ―Inroduction to Service Learning Methodology‖ dan pada hari kedua yang bertempat di gedung
Hendricus Constant Unika
Soegijapranata memiliki tema “Sharing Practices in Environment and Health”. Workshop yang memiliki tujuan untuk bisa saling sharing tentang pengalaman penerapan Service Learning dalam proses pembelajaran ini diikuti oleh enam perguruan tinggi yang tergabung dalam jejaring Service Learning for Environmental Action (SLEA). 14. Pembelajaran Memahami Kepribadian Lewat Tulisan Digelar Panitia
PICASO
2013
(Psychology
Soegijapranata
Academic
Competition)
menyelenggarakan Workshop Grafologi dengan pembicara Bapak Siswanto, S.Psi, M.Si., dosen tetap Fakultas Psikologi Unika Soegijapranata. Workshop ini diadakan Jumat, 22 Maret 2013 di Ruang Theater Unika, tercatat ada 55 orang yang mengikuti workshop. Grafologi adalah studi mengenai tulisan tangan dengan maksud analisis kepribadian. Meskipun tulisan tangan unik sifatnya—seperti kepribadian manusia yang juga unik—namun, ada pola-pola tulisan yang memiliki persamaan. Selain workshop diadakan pula pendalaman yang diselenggarakan di Dafam Hotel Sabtu, 23 Maret 2013. Dalam pendalaman, peserta diberi materi mengenai grafologi secara lebih mendalam. Peserta juga diberi teknik dan metode lengkap untuk mengenali karakter seseorang lewat tulisan tangan, termasuk tanda tangan. 15. 1ST Asian Students Encounter Camp (ASEC) ASEC merupakan hasil kerjasama Unika Soegijapranata dengan Miriam College (MC) Filipina, dan De La Salle University Dasmarina (DLSU-D) Filipine. Pada kesempatan ini Unika Soegijapranata menjadi tuan rumah untuk ASEC yang pertama. Pada tanggal 1 – 6 April 2013 kegiatan ini dilaksanakan dengan tiga tempat yang berbeda yaitu di Unika Soegijapranata untuk tutorial di kelas, Desa Tapak dengan kegiatan
lapangan,
dan
Griya
Paseban
dengan
mengadakan
kegiatan
budaya/cultural events. Untuk ASEC yang pertama diikuti oleh 10 orang mahasiswa dari Unika Soegijapranata, 5 orang mahasiswa dari Miriam College Filipina, 5 orang dari De La Salle University Dasmarina Filipina dan 1 orang dari Fu Jen Catholic University Taiwan dimana mereka semua merupakan mahasiswa tahun ke-2 atau ke-3 dari berbagai program studi. Mengangkat tema ―Transforming Environmental Problems into Creative Tourism‖. Pembicara dari Unika Dr. B. Soedarini mengenai “Coastal Area of Semarang”. Untuk Coastal Resource Management/Assesment oleh Prof. Tess Rapadas, MC., kemudian dilakukan pula “rapid field assessment” dengan
32
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
pembicara Novita Ika P, S.TP., dan konsep ecoturism oleh Prof. Grace Cella RebueltaMejia, DLSU-D dan Dr. Ridwan Sanjaya, MS.IEC. 16. Selamatkan Bumi Dengan Hati HILIR Soegijapranata (Hijaukan Lingkungan Rame-Rame Soegijapranata) menjadi nama acara yang merupakan kolaborasi antara Pra UKM SEL (Soegijapranata Echo Life) dan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas (BEMU). Kegiatannya dengan melakukan penanaman mangrove bersama. Sabtu 6 April 2013 penanaman ini diselenggarakan di Dusun Timbulsloko, Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Alhasil, 110 orang yang tercatat sebagai peserta hilir mendapat sambutan baik dari Bpk. Nursalim selaku ketua kelompok tani beserta warga daerah setempat. Pelajaran pertama yang didapat peserta dengan mendapat pengarahan dari pak Nursalim cara penanaman agar bibit mangrove tetap tumbuh hingga besar. 17. Renungan Misa Malam Paskah Gereja Karang Panas Semarang Ketiga Romo terdiri dari Romo Dony, Romo Tri, Romo Kris dan Umat Gereja Karang Panas Merayakan Misa Malam Paskah Tirakatan Kebangkitan Tuhan, Pada hari Sabtu 30 Maret 2013, Dengan tema ―Umum Paskah Beriman, Bekerja, Berbelarasa‖ dan tema khusus pada malam paskah adalah ―Menjadi Manusia Baru dalam Iman‖. Semoga dengan paskah ini, kitapun mampu dalam hidup kita kedepan Semakin beriman dengan bekerja keras dan menghayati misteri salib Tuhan. Dengan demikian adanya kematian dan kebangkitan Yesus Kristus Saya, dia, mereka, kami dan untuk kita semua dibebaskan dari Dosa dan maut. 18. LKTD Feb 2013 “Great Era Needs Great Leadership” Latihan Kepemimpinan Tingkat Dasar yang diadakan dengan tujuan untuk melatih mahasiswa yang memiliki jiwa pemimpin yang dapat menciptakan besar yang tanpa harus di perbudak oleh teknologi. Maka Fakultas Ekonomi dan Bisnis pada LKTD tahun ini mengangkat tema ‖Great Era Needs Great Leadership‖. Kegiatan yang dilakukan dua gelombang yaitu pada Jumat –Minggu, 22-24 Maret 2013 dan 5-7 April 2013 ini dengan harapan untuk semakin menumbuhkan dan melatih jiwa kepemimpinan yang ada serta mengembangkan agar digunakan dengan tepat dan sebagai hal yang sangat wajib dimiliki setiap orang. Dan menjadikan mahasiswa yang memiliki jiwa kepemimpinan yang mampu mengatasi dan menghadapi segala hal dalam kehidupan.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
33
19. Teknik Elektro Kembali Adakan Robotvaganza Teknik Elektro kembali menggelar acara Robovaganza untuk tingkat SMP, SMA dan sederajat se-Jawa Tengah dan DIY. Acara robovaganza yang bertempat di selasar gedung Thomas Aquinas pada 26 Maret 2013 diikuti dengan penuh antusias para peserta dari beberapa sekolah se-Jawa Tengah dan DIY. Acara tahunan yang rutin diselenggarakan fakultas teknik elektro ini adalah perlombaan berbasis robot unprogramable (analog) line follower kali ini bertujuan untuk memperebutkan piala bergilir rektor dan memperkenalkan kepada anak SMP dan SMA bahwa robotik itu merupakan hal yang menyenangkan dan tidak sesulit yang dibayangkan. 20. Opening Rektor Cup Senin, 8 April 2013 acara rektor cup kali ini di awali dengan penyalaan obor oleh ketua panitia yang kemudian obor diestafetkan oleh perwakilan mahasiswa dari setiap fakultas dari gedung yustinus hingga gedung hendricus constant lalu di akhiri dengan penyalaan obor utama di selasar gedung Thomas Aquinas. Menyalanya obor utama menjadi penanda telah dimulainya ajang bergengsi dalam bidang olahraga bagi seluruh mahasiswa Universitas Katolik Soegijapranata untuk dapat menyalurkan bakat dan minat yang dimiliki serta meningkatkan keakraban antar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di dalam Universitas Katolik Soegijapranata.
21. Unika Soegijapranata Telah Buka Program Studi Baru Fakultas Sastra Inggris Program Englishpreneurship. Jurusan ini mempelajari ilmu manajemen dan kewirausahaan. Fakultas Sastra membuka Program Englishpreneurship yang nantinya dapat berkarir di bidang Entrepreneurship antara lain English Course Management, Marketing of Englishentrepreneurship, Human Resource Management, Market Analysis, serta English for Negotiating. Fakultas Teknologi Pertanian, Nutrisi dan Tehnologi Kuliner (NTK) dan Entreprenerurship di Bidang Pangan. Jurusan ini merupakan suatu kesatuan seni kuliner, nutrisi dan ilmu pangan yang terkait dengan pengembangan produk, manajemen bisnis, dan tehnologi pengolahan serta regulasi pangan. Program ini menyiapkan lulusan yang mampu membuat produk pangan sehat, bernilai estetika tinggi dan pengelolaan nutrisi berdasarkan pendekatan individual. Prospek kerja antara lain Konsultan Nutrisi dan Kuliner di healthcare center (child, maternity and ederly), bekerja di rumah sakit, bekerja di industri perhotelan, enterpreneur di bidang usaha restoran, katering dan usaha jasa boga lainnya.
34
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Program S1 Ilmu Komunikasi ini dibuka dan diharapkan dapat mendidik kaum muda menjadi trampil dan dapat berkarir di berbagai bidang di industri media antara lain sebagai pengelola production house, pengelola advertizing business, jurnalis, reporter, editor, serta public relation baik corporate dan public. 22. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum Gelar “Latihan Kepimpinan Tingkat Dasar (LKTD)” Tujuan diadakannya LKTD guna untuk mencetak calon-calon pemimpin yang harapannya kelak menjadi pemimpin yang berguna bagi masyarakat sekitar. Hari Jumat-Minggu tanggal 4-6 April berangkat dengan menggunakan kendaraan brimob, berhasil mengantarkan 60 peserta LKTD tiba di Bantir, Ambarawa. Kegiatan ini berhasil mengangkat tema ―Konsisten dalam langkah Bijak dalam bertindak―. Berlanjut season 2 mengenai ―Manajemen waktu dan konflik‖. Serta season 3 mengenai ―model kepemimpinan‖. Sebagai penutup dengan diadakannya outbond dan refleksi karya dari peserta. 23. Career & Profesional Workshop And Grooming With Caring Colours Workshop yang diadakan oleh Caring Colours, Rabu 10 April 2013 di ruang Teater lt. 3 Unika Soegijapranata dengan tema ―Kiat dalam Menyikapi Perjanjian Keja dan Teknik Wawancara‖. Workshop ini sungguh memberikan pengetahuan serta wawasan yang baru mengenai cara bersikap pada saat wawancara kerja, baik penampilan, tutur kata dan bahasa tubuh yang menjadi perhatian penting khususnya bagi fresh graduate yang ingin ―melamar‖ pekerjaan. Para pembicara yang berkompeten dalam bidangnya. Antara lain Bryan David Emil Tilaar Bsc. (selaku president Director PT Martina Berto, Tbk.), Wulan Tilaar Widarto BFA, Msc (selaku vice chairwoman of Martha Tolaar Group), Samuel Eduard Pranata, SE, Msc. (selaku Marketing Director PT Martina Berto, Tbk), Slamet Djadmiko, SH., M. Kn (selaku Coporate Legal Manager Martha Tilaar Group), Dra. Nuning S. Barwa , MDA (selaku CSR Director PT Marlina Berto, Tbk.), serta Ir. Heru D. Wardana, M. Hart. Sc. (selaku community development).
“Tidak penting seberapa lambat Anda berjalan, selama Anda tidak berhenti” - Confucius
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
35
H. UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA
1. Rektor Lepas 1.204 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kamis (3/1) Rektor UAJY melepas 1.168 mahasiswa UAJY untuk melaksanakan KKN di tiga kecamatan di Kabupaten Gunungkidul, yaitu: Kecamatan Purwosari, Kecamatan Panggang, dan Kecamatan Saptosari. KKN ini diselenggarakan sebagai kegiatan intrakurikuler dan merupakan pengintegrasian kegiatan pengabdian kepada masyarakat, kegiatan pendidikan, dan penelitian. UAJY juga menerjunkan 36 mahasiswanya untuk melaksanakan KKN di Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dan akan dibagi dalam 6 desa di 3 kecamatan. Koordinator KKN Ir. Y. Hendra Suryadharma, M.T. 2. Penandatanganan MoU antara UAJY dan Griffith University Selasa, (15/1) telah dilaksanakan penandatanganan MoU antara Rektor UAJY, Dr. R. Maryatmo, M.A. dan Lucinda Chappel, Regional Director (S.E.Asia) Griffith University, Queensland, Australia di Ruang Rapat Universitas (RRU) UAJY. Dilaksanakannya penandatanganan MoU tersebut dilatarbelakangi beberapa hal, antara lain bahwa kerja sama yang saling menguntungkan dapat diperoleh melalui interaksi budaya, penelitian yang kooperatif, pertukaran mahasiswa, dan betuk-bentuk kerja sama yang bersifat akademik. 3. Leadership Training For Student X Kantor Kemahasiswaan, Alumni dan Campus Ministry (KKACM) UAJY mengadakan Leadership Training for Student X-UAJY (21-26/01) di Wisma Lentera Kasih, Kulon Progo. Kegiatan ini merupakan salah satu lanjutan dari LDPKM (Latihan Dasar Pengembangan Kepribadian Mahasiswa). Kegiatan ini berorientasi pada pengembangan jiwa kepemimpinan yang berkarakter: pemimpin yang cekatan, cerdas, jujur, beriman, bermoral, dan memiliki kepekaan sosial yang tinggi. Integritas menjadi kunci kepemimpinan. 4. Temu Kangen Alumni Teknik Sipil Angkatan 1983 Jumat, (25/1) alumni Program Studi Teknik Sipil UAJY angkatan 1983 sejumlah 50 orang yang kini sudah tersebar di beberapa kota seperti Batam, Jakarta, Surabaya, dan Semarang mengunjungi kampus tercintanya. Bapak Andi selaku ketua rombongan mengatakan bahwa keberhasilan mereka saat ini tidak terlepas dari 36
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
campur tangan para dosen mereka dengan segenap suka dukanya. Dalam sambutannya Rektor berharap agar jejaring antara para alumni dan almamaternya dapat terjalin semakin erat.
5. Retret “Spiritualitas Kepemimpinan Katolik” Mahasiswa UAJY Kantor Kemahasiswaan, Alumni dan Campus Ministry (KKACM) menyelenggarakan Retret ―Spiritualitas Kepemimpinan Katolik‖ yang diikuti oleh mahasiswa UAJY (29/01 – 1/02) di Wisma Sangkal Putung, Klaten. 6. Rektor Buka Pameran KKN Rabu (30/1) Rektor UAJY, Dr. R. Maryatmo, M.A. secara resmi membuka pameran hasil karya mahasiswa KKN UAJY di halaman Kantor Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Kecamatan Panggang dan Kecamatan Purwosari. Dalam sambutannya, Rektor berharap agar kegiatan KKN di tiga wilayah kecamatan ini, selain sebagai sarana pembelajaran bagi para mahasiswa, akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat di wilayah ini terutama melalui pengembangan sumber daya manusianya. 7. Kejuaraan Antar Kelompok Latihan Merpati Putih se-Cabang Sleman 2013 Kejuaraan antar Kelompok Latihan Merpati Putih se-cabang Sleman 2013 diikuti oleh 8 kelompok diantaranya UGM, UPN, UII, STTA, MAN 3, MAN TEMPEL, BSI dan UAJY dengan total peserta 102 pesilat yang terbagi dalam kategori tanding, regu, tulis, dan power (16-17/02). Kejuaraan tersebut diharapkan agar anggota Merpati Cabang Sleman mengenal dunia keatletan Pencak Silat serta untuk menyeleksi anggota Merpati Putih yang nantinya mampu menjadi anggota yang handal dalam bidang keatletan pencak silat. 8. Olimpiade Biologi 2013 Tingkat SMA Fakultas Teknobiologi UAJY menyelenggarakan Olimpiade Biologi Tingkat SMA seJawa Bali ke 7, Sabtu (9/2). Kegiatan ini merupakan program kerja rutin satu tahun sekali dan bertujuan meningkatkan peran serta Fakultas Teknobiologi UAJY dalam pembangunan bangsa serta menggali potensi siswa SMA dalam usaha mencetak bibit-bibit unggul yang mampu bersaing khususnya dibidang Biologi dan perkembangan IPTEK yang terkait di era global. Sebanyak 238 peserta mengerjakan soal cek point dengan materi Biologi Sel, Molekuler, Mikrobiologi & Bioteknologi, Anatomi dan Fisiologi Tumbuhan, Anatomi dan Fisiologi Hewan, Genetika dan Evolusi, Ekologi, Etologi, serta Biosistematik.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
37
9. UAJY Gelar Diskusi Bersama Citilink dan Praktisi Iklan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UAJY menggelar kuliah umum bersama di auditorium Kampus IV FISIP UAJY. Acara yang digelar oleh Program Studi Ilmu Komunikasi konsentrasi studi periklanan dan kehumasan ini bertujuan untuk menambah dan mengembangkan wawasan praktis mahasiswa yang mengambil konsentrasi periklanan dan kehumasan. Pembahasan isu-isu seputar studi kasus Citilink dari sudut pandang kehumasan dengan narasumber Vice President Marketing Communication Citilink Aristo Kristandyo dan Director IComm Nunik Maharani. 10. Universitas Ma Chung Malang Studi Banding ke UAJY Rabu (27/2) Universitas Ma Chung, Malang mengadakan kunjungan kerja dalam rangka Studi Banding ke UAJY yang diwakili 12 personil. Bertindak sebagai kepala rombongan adalah Peter Remmy Yosy Pasla, M.Bus. selaku wakil rektor II. Kunjungan dan studi banding ke unit-unit yang ada di UAJY , seperti Kantor Admisi Akademik (KAA), Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM), Kantor Kerjasama dan Promosi (KKP), Kantor Pengembangan dan Peningkatan Mutu Akademik (KP2MA), dan Kantor Sumber Daya Manusia (KSDM) 11. Kunjungan Meiji University ke UAJY Kamis (28/2) Perwakilan dari Meiji University, Ayoko Morisita berkunjung ke UAJY. Dalam kunjungan yang diterima oleh Drs. Ign. Agus Putranto, M.Si., selaku Kepala Kantor Kerjasama dan Promosi (KKP) UAJY tersebut membicarakan kemungkinan kerja sama antar kedua universitas antara lain kemungkinan pertukaran mahasiswa antara kedua belah pihak, baik sebagai native speaker di Kantor Pelatihan Bahasa dan Budaya (KPBB) ataupun mahasiswa peserta perkuliahan aktif di salah satu fakultas yang tersedia di UAJY. 12. 30 Perusahaan Ternama Hadir di Job Fair UAJY Jumat (1-2/3) UAJY kembali menyelenggarakan Job Fair di Auditorium Kampus II, Gd. Thomas Aquinas yang diikuti oleh 30 perusahaan ternama, antara lain PT. Djarum, BCA Finance, Sequis Life, Great Eastern, Indomaret, Alfamart, Inova, SAS, Sinarmas, Indomarco, dan lain-lain. Acara tersebut diharapkan dapat memberikan informasi seputar terbukanya pasar tenaga kerja yang dapat menjadi peluang dan terciptanya pasar tenaga kerja yang bersih sehingga mampu mengangkat keterpurukan Indonesia menuju Indonesia masa depan yang bebas pasar korupsi.
38
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
13. Pelatihan Mahasiswa PSSB dan Bidik Misi UAJY Program Seleksi Siswa Berprestasi (PSSB), adalah salah satu bentuk program penerimaan mahasiswa baru di UAJY yang sudah berlangsung sejak tahun akademik 1990/1991. Program ini merupakan pengejawantahan visi dan misi UAJY yakni: option for the poor, academic excelence dan man for the others yang ditujukan bagi para lulusan SMA/SMK yang memiliki prestasi akademik yang tinggi, cukup aktif dalam berbagai kegiatan remaja dan meraih prestasi, namun berasal dari keluarga yang secara ekonomi perlu dibantu. Pendampingan dan kegiatan pelatihan sepenuhnya dilakukan oleh Kantor Kemahasiswaan, Alumni dan Campus Ministry (Kantor KACM) yang melibatkan Konselor dan Tim Pelatih (1-3/3) di Wisma Salam, Muntilan. 14. Penandatanganan Naskah Kerja Sama dengan Kompas Gramedia Group Senin, (4/3) Kelompok Bisnis Kompas Gramedia Group berkunjung ke UAJY untuk penandatanganan naskah kerja sama di Ruang Rapat Universitas (RRU). Kerja sama tersebut meliputi recruitment, pemagangan, penelitian, penerbitan buku, dan lainlain. Dalam hal ini, penandatangan pihak Kompas Gramedia Grup diwakili oleh B. Sigit Suryanto, Direktur Corporate Resource Kompas Gramedia dan Rektor UAJY, Dr. R. Maryatmo bertindak selaku wakil UAJY. 15. Aksi Donor Darah LPPM UAJY – PMI PEMKOT Yogyakarta PMI Pemkot Yogyakarta dan LPPM UAJY pada hari Rabu (6/3) menyelenggarakan aksi donor darah di Lobi kampus Thomas Aquinas. Aksi donor darah berlangsung mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 13.00 WIB. 16. FISIP UAJY Gelar Pemutaran Film dan Diskusi Film “Di Balik Frekuensi” FISIP UAJY bekerjasama dengan Komunitas Gambar Bergerak (Utan Kayu-Jakarta) menggelar pemutaran dan diskusi film ―Di Balik Frekuensi‖ pada Rabu (13/03) pukul 13.30-16.30 WIB di Auditorium Kampus FISIP UAJY, Jalan Babarsari 6 Yogyakarta. Film dokumenter karya sutradara perempuan Ucu Agustin ini mengisahkan tentang korporasi media televisi di Indonesia yang kian hari kian memprihatinkan karena semakin mengebiri kepentingan publik hanya untuk memperoleh keuntungan kapital semata. Di sisi lain, korporasi media televisi juga telah dengan telanjang digunakan oleh para pemilik untuk berebut pengaruh politik dalam percaturan Pemilu 2014 mendatang. 17. FE UAJY Gelar Sosialisasi Surat Utang Negara (SUN) Kamis (14/3) dilaksanakan Sosialisasi Surat Utang Negara (SUN), kerja sama antara Fakultas Ekonomi UAJY dengan Kementerian Keuangan RI di Auditorium Kampus III
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
39
Gd. Bonaventura UAJY. Narasumber: Putut Widiandono, Kepala Seksi Infrastruktur Transaksi SUN dan Derivatif, Hariyudo Fajar Yuwono, Subdirektorat Analisis Keuangan dan Pasar SUN. Sosialisasi bertujuan agar masyarakat semakin memahami arti penting SUN bagi pembiayaan pembangunan negara sehingga diharapkan masyarakat dapat ikut berpartisipasi dengan cara memanfaatkan SUN. Kegiatan dihadiri sekitar 300 tamu undangan, yang terdiri atas praktisi keuangan, dosen, dan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, seperti UPN, STIE YKPN, UKRIM, UNY, Asmi Santa Maria, UKDW, dan lain-lain.
18. HMPSA FE UAJY Adakan Accounting Week 2013 Mahasiswa Program Studi Akuntansi FE UAJY menggelar acara Accounting Week 2013 “Build a Strong Accounting Foundation to Face Accounting in The Future; Challenge, Opportunity, Achievement” (21-23/3) di Auditorium Gedung St.Thomas Aquinas, Bonaventura. Diikuti oleh 30 tim dari universitas-universitas tingkat nasional dan 20 tim Himpunan Mahasiswa Akuntansi tingkat nasional untuk kompetisi akuntansi, sedangkan untuk seminar terdiri dari 350 peserta dari umum dan mahasiswa. Keseluruhan acara tersebut diakhiri dengan Gathering Night dan penyerahan thropy dan bingkisan berupa uang pembinaan kepada para pemenang yang diserahkan oleh Gubernur DIY, Bupati Sleman, dan Rektor UAJY. 19. Seminar Peluncuran Buku Kamis (4/4) Program Pascasarjana UAJY menyelenggarakan seminar peluncuran buku dengan judul ―Problematika Hubungan Industrial dan Kesejahteraan Buruh‖ di ruang auditorium kampus III Gd. Bonaventura UAJY. Pembicara sekaligus penulis buku tersebut adalah Dr. V. Hari Supriyanto, S.H., M.Hum. Prof. FX. Suwarto, MS. dan B. Bambang Riyanto, SH., M.Hum sebagai pembahas. Acara ini membahas mengenai adanya multitafsir di antara pemerintah, pengusaha, dan buruh, terhadap undang-undang ketenagakerjaan, menyebabkan praktik hubungan ketenagakerjaan di Indonesia masih menyimpan berbagai permasalahan yang serius. Akibatnya, citacita terciptanya hubungan industrial yang harmonis, dinamis, dan berkeadilan masih menjadi cita-cita yang harus terus diperjuangkan. 20. Fakultas Hukum Gelar Seminar Nasional Selasa (26/3) Fakultas Hukum UAJY bekerja sama dengan FPKK (Forum Perlindungan Korban Kekerasan) DIY, LP3NI (Lembaga Penguatan dan Pemberdayaan Pendidikan Nasional), dan Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan Seminar Nasional dengan topik ―Menyongsong Berlakunya UU No. 11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak.‖ Pembicara: Dr. Y. Sari
40
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Murti W. SH.,M.Hum (Dosen FH UAJY), Dr. Al. Wisnubroto, SH.,M.Hum (Dosen FH UAJY, Dr. Lilik Mulyadi, SH.,MH (Dosen Pascasarjana Univ. Janabadra), AKBP Beja WTP (POLDA DIY), sebagai keynote speaker GKR. Hemas yang diwakili oleh Dr. Faraz Umaya.
21. Diskusi “Kasus Cebongan: Premanisme dan Pluralisme” Kasus Penyerangan ke LAPAS IIB Cebongan Yogyakarta oleh anggota Kopasus menjadi peristiwa yang mengerikan karena mengakibatkan 4 orang tahanan meninggal dunia, beberapa petugas LAPAS mendapatkan penganiayaan, dan rusak serta hilangnya barang-barang yang menjadi milik LAPAS. Saat ini telah terjadi penggalangan opini masyarakat dan pembelokan isu sehingga esensi kasus tersebut menjadi kabur. Untuk itulah, Sabtu (13/4) FISIP UAJY bekerja sama dengan ISKA (Ikatan Sarjana Katolik) menyelenggarakan Diskusi di Ruang Seminar Gedung Perpustakaan UAJY Lantai III, dengan topik ―Kasus Cebongan: Premanisme dan Pluralisme‖. Narasumber: B. Sukamto (Ka. Lapas Cebongan); Js. Murdomo (ISKA); Dr. Mateus Mali (ISKA); dan Dr. Lukas S Ispandriano, M.A bertindak sebagai moderator. 22. UAJY Kawinkan Gelar Juara LA. Lights Campus League Tim Basket Putra dan Putri UAJY kembali mengawinkan sekaligus mempertahankan gelar juara pada LA. Ligths Campus League, Jumat (12/4). Tim Putra UAJY berhadapan dengan tim putra dari UII, sedangkan tim putri UAJY berhadapan dengan tim putri dari UGM. Setelah tim putri meraih kemenangan, laga pertandingan tim putra berlangsung sangat ketat. Tim putra UII harus kembali mengakui keunggulan tim putra UAJY dengan skor 39:42. 23. Diskusi “Membedah Kasus Cebongan” Aliansi Jurnalis Independen (AJI), UAJY, Tempo, IRE Yogyakarta menyelenggarakan diskusi bertema ―Membedah Kasus Cebongan‖ pada Rabu (17/4) di Ruang Seminar Lantai III Perpustakaan UAJY, Gedung Teresa, Jalan Babarsari. Pembicara: Arie Sudjito, Sosiolog UGM dan Peneliti Senior IRE; Dr. Lukas S. Ispandriarno,MA., Dosen UAJY dan Pengamat Media; Hilarius N.G. Merro (Ketua Pemuda Flobamora : Flores, Sumba Timur, dan Alor, NTT). 24. FTB Gelar Biofair 2013 Dalam rangka memperingati Hari Bumi, Mahasiswa Fakultas Teknobiologi UAJY Angkatan 2012 mengadakan acara Biofair (24-26/4). Acara ini merupakan aplikasi biologi dalam berbagai bidang untuk mewujudkan lingkungan yang sehat dan langkah pemeliharaan bumi yang kreatif, meliputi penanaman pohon, educatif
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
41
games, berbagai lomba untuk para siswa SD, SMP, hingga SMA, dan Music Nite yang merupakan acara penutupan Biofair 2013 yang ber-genre pop jazz. Pertunjukkan seni oleh band-band indie Yogyakarta seperti Batiga, Aurette and The Polska, serta band-band dari Etawa Jazz Club.
25. Dra. Jeanne Ellyawati, M.M. Raih Gelar Doktor UAJY kembali menambah 1 gelar doktor baru di bidang Ilmu Manajemen. Dra. Jeanne Ellyawati dinyatakan lulus dalam ujian program Doktor di Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM (26/2), dan telah diwisuda (25/4). Dalam desertasinya yang berjudul ―Pengaruh Persepsi Keadilan Pada Kepuasan Pemulihan dan Niat Konsumen Berperilaku dalam Konteks Kegagalan Layanan: Studi Eksperimen Terhadap Konsumen Pengadu dan Bukan-Pengadu.‖ Perilaku konsumen yang diteliti adalah niat getok tular positif, niat beli ulang dan niat pindah merek. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah desain laboratorium eksperimen. Sejumlah 381 mahasiswa pascasarjana direkrut sebagai partisipan eksperimen dan pengujian hipotesis dilakukan dengan metode ANOVA, regresi dan SEM. 26. Tim Mahasiswa Teknik Sipil UAJY Juara Harapan 1 National Arch Bridge Competition Tim Mahasiswa Teknik Sipil UAJY yang terdiri dari Anastasia Margareta Dwi Astuti, Hanavi Siahaan, Boby Culius Ertanto dengan pembimbing Siswadi, ST., MT. berhasil meraih Juara Harapan 1 dalam National Arch Bridge Competition dalam rangka Fantastic Civil Expo 2013 yang diselenggarakan oleh ITS Surabaya. Dalam tahap desk evaluation proposal rancang bangun model jembatan yang menggunakan bahan dasar kayu tersebut Tim Mahasiswa UAJY berada di peringkat 7 dari total peserta 45 tim, dan berhak maju ke tahap final bersama 11 Tim lainnya. Pada tahap final yang diselenggarakan di Grand City Surabaya ( 27-28/4), Juara 1 dan 2 Tim ITS, Juara 3 Tim Politeknik Bandung, Juara Harapan 1 Tim UAJY, Juara Harapan 2 Tim UMM, Juara Harapan 3 Tim Politeknik Negeri Jakarta.
“Pendidikan adalah tiket ke masa depan. Hari esok dimiliki oleh orang-orang yang mempersiapkan dirinya sejak hari ini” Malcolm X
42
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
I.
UNIVERSITAS KATOLIK INDONESIA ATMA JAYA, JAKARTA
1.
Dua Mahasiswa Harumkan Nama Indonesia di Tingkat Dunia Cindy Fransisca dan Davin Susanto yang merupakan anggota dari UKM ADC (Atma Jaya Debating Club) mengharumkan nama Indonesia di tingkat dunia dalam WUDC (World Universities Debating Championship) 2013 di Technische Universität, Berlin (27/12 – 4/1). Tim debat dari Unika Atma Jaya terdiri dari). Tim ini berhasil masuk dalam urutan ke 5 dengan skor 1322 untuk kategori EFL (English as a Foreign Language).
2.
Tiga Mahasiswa Fakultas Teknobiologi Berhasil Meraih Beasiswa ke Korea Tiga orang mahasiswa Fakultas Teknobiologi UAJ berhasil meraih beasiswa melalui Exchange Student Program di dua universitas ternama di Korea, CUK (Catholic University of Korea) dan Sogang University (1/3). Agnes Natalia dan Lidya Kristiani terpilih mengikuti exchange student di CUK, sedangkan Fredy Hudiono terpilih mengikuti program exchange student di Sogang University. Agnes dan Lidya berada disana selama dua semester (Spring dan Fall Semester) sedangkan Fredy Hudiono akan berangkat pada September mendatang dan akan berada di sana selama satu semester (Fall Semester).
3.
Enam Mahasiswa UAJ ke Jepang Enam mahasiswa UAJ ke Jepang (11/2), lima diantaranya (Gnardi Krismanto, Angelina Sumakud, Novianto Setiawan, Irene Indriani dan Surlia Yusmita) akan mewakili UAJ dalam KUIS (Kanda University of International Studies) in the 2013 International Spring Program. Stella Novelina juga mewakili Indonesia dalam Kizuna Program 2013.
4.
Empat Mahasiswa UAJ Melanjutkan Studi di Bocholt University 4 orang mahasiswa FIABIKOM (Carla Listiarini, Elsya Rahmawati, Gemi Dias Hapsari dan Bernadetta Andhikawati Handayani) mewakili UAJ dan Indonesia untuk belajar Ilmu Bisnis Internasional dan Bahasa Jerman di Bocholt University, Jerman selama satu semester mulai Maret sampai dengan Juli 2013. Pertukaran pelajar ini merupakan salah satu bentuk kerjasama antara UAJ dengan Bocholt University sejak tahun 2007. Selain itu, salah seorang dosen FIABIKOM yang saat ini menjabat
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
43
sebagai Wakil Rektor bidang Akademik, Dr.rer.pol. A. Y. Agung Nugroho juga sering diundang untuk menjadi dosen tamu di Bocholt University disetiap semesternya. 5.
FIABIKOM Menerima Tiga Mahasiswa dari Bocholt University FIABIKOM (Fakultas Ilmu Administrasi Bisnis dan Ilmu Komuniasi) kembali menerima tiga mahasiswa dari Bocholt University, Jerman. Kedatangan Marcel Abbenhaus, Philipp Langenbach dan Dominika Paschenda merupakan kerja sama UAJ dengan Bocholt University dalam bentuk pertukaran pelajar. Ketiga mahasiswa tersebut akan menempuh studi selama satu semester di FIABIKOM. Semoga dengan kehadiran ketiga mahasiswa tersebut, hubungan kerjasama dan persahabatan antara UAJ dan Bocholt University bisa lebih erat lagi.
6.
Tiga Mahasiswa Prodi Teknik Industri Harumkan Nama UAJ Tiga orang mahasiswa (Vincent Lie, Edward Saputra dan Indra Kusno) Fakultas Teknik Program Studi Teknik Industri mengharumkan nama UAJ dengan meraih Juara Tiga dalam EFiCn (Engineering Festival and Competition) yang diselenggarakan oleh Universitas Pelita Harapan (18-22/2).
7.
Tiga mahasiswa Magister Manajemen meraih Juara Tiga dalam The 6th Master Journey in Management Tiga orang mahasiswa Program Studi Magister Manajemen mengharumkan nama UAJ. Aditya, Lucyana Rosalina dan Marie Bianca Paramita yang tergabung dalam tim The Board Roam. Tim ini berhasil meraih Juara Tiga dalam The 6th Master Journey in Management untuk Case Study JNE. Perlombaan ini diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi Departemen Manajemen, Universitas Indonesia. dengan tema “Trade Business and Investment in the Global Economic Recovery” (25/4).
8.
Duta Besar Amerika Serikat Kunjungi UAJ UAJ kedatangan tamu istimewa dari Amerika Serikat, Mr. Scot Marciel, Duta Besar Amerika Serikat (22/4) di lantai 15 Gedung Yustinus UAJ. Mr. Scot
Marciel
menjelaskan
dan
menekankan pentingnya hubungan personal (pemimpin ke pemimpin) guna terjalinnya kerja sama hubungan bilateral antara kedua negara. Beliau juga menyorot pendidikan internasional sebagai salah satu unsur penting dalam
44
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
membangun hubungan bilateral dengan menyarankan lulusan dari UAJ melanjutkan pendidikan di Amerika Serikat. 9.
Siswa SMA Santu Petrus Kunjungi UAJ Kunjungan Siswa-siswa SMA Santu Petrus, Pontianak yang berlangsung di Aula Djajaseputra merupakan hasil kerja sama M&PR (Marketing & Public Relations) UAJ dengan SMA Santu Petrus, Pontianak (salah satu SMA favorit di Pontianak) sejak tahun 2007. Kedatangan 110 siswa kelas XI dan dua orang guru pendamping ini disambut baik oleh Ibu Lina Salim, Ph.D selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama serta tim dari M&PR. Para siswa yang terdiri dari 60 siswa IPA dan 50 siswa IPS diajak untuk mengunjungi beberapa fasilitas kampus (campus touring).
10. Delegasi STUST Kunjungi UAJ UAJ menerima kunjungan dari STUST (Southern Taiwan University of Science and Tecnology) di ruang Yusgiantoro Gedung Karol Wojtyla lantai 1 (8/4). Kedatangan Dr. Te-Kuang Chou (Deputy Dean of College of Bussiness) dan Dr. Chi-Jo Wang (The Associate Director of Electrical Engineering) bertujuan untuk menindaklanjuti kolaborasi dalam program Magister Bisnis Administrasi dan menggagas kolaborasi awal dengan Fakultas Teknik dan FIABIKOM. UAJ dan STUST bertekad untuk mengembangkan program-program akademik potesial dan kreatif yang dapat dimanfaatkan oleh kedua universitas. 11. Kunjungan Delegasi The Catholic University of Korea UAJ menerima kunjungan dari Mr. Kim Yong-Seung, Ph.D, Mr. Park Heewo, Ph.D., CPA, Mr. Shin Yu-Ju, Ph.D dan Mr. Song Sung-Uk delegasi The Catholic University of Korea (17/1) yang disambut baik oleh Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Pengembangan, Ibu Lina Salim, S.E., MBA., M.A., Ph.D., CPM(A) dan Herman Setiadhi, S.Pd, dari International Office. Mereka sangat mengagumi fasilitas laboratorium fakultas Teknobiologi dan sangat terkesan bahwa UAJ pernah mendapat kehormatan untuk menerima kunjungan Beato Paus Yohanes Paulus II pada Oktober 1989 silam. 12. Kunjungan Teikyo University dan UCAM Kunjungan perwakilan dari International Affairs Taikyo University, Jepang (19/2) untuk melihat peluang kerja sama antara dua institusi dibidang akademik seperti pertukaran pelajar, penelitian bersama, visiting professor dan peluang kerja sama lainnya. Kunjungan kedua datang dari UCAM (Catholic University San Antonio de Murcia), Spanyol merupakan langkah konkret pengembangan program dengan UAJ.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
45
UAJ dan UCAM telah menandatangani perjanjian akademik bersama, dan tahun ini kegiatan yang sedang dilaksanakan adalah kursus Bahasa Spanyol gratis dan penyelenggaraan Spanish Culture Day. 13. Kunjungan Tilburg University Tilburg University, Belanda kunjungi UAJ di Ruang Yusgiantoro, Gedung Karol Wojtyla lantai 1 dan disambut baik oleh Rektor UAJ, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T. Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mengaktifkan
kembali
hubungan
persahabatan dan kolaborasi antara UAJ dengan Tilburg University sekaligus Prof. Herman Beck merupakan salah satu dewan Frans Seda Award yang datang untuk menyerahkan penghargaan kepada pemenang. 14. Kerja Sama dengan Kementerian Perdagangan Republik Indonesia UAJ telah menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) dengan Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Gita Wirjawan bertepatan dengan peringatan Hari Konsumen Nasional di Balai Kartini, Gatot Subroto Jakarta (30/4). MoU ini merupakan salah satu bentuk perjanjian dalam bidang Edukasi Perlindungan Konsumen dari 19 Universitas yang salah satunya adalah UAJ. Tujuan penandatanganan MoU adalah mengedukasi masyarakat Indonesia agar menjadi konsumen yang cerdas, yang mengerti hak-haknya sebagai konsumen. 15. Yamaha Gandeng UAJ untuk Program Rainwater Harvesting Fakultas Kedokteran UAJ melalui RWH (Rainwater Harvesting) yang diprakarsai oleh drg. Liling Pudjilestari, DDPH selaku Kordinator
Program
telah
berhasil
menangkap peluang yang ditawarkan oleh
Yamaha
Indonesia.
Pemberian
bantuan secara simbolis oleh Bapak Dyonisius Beti, selaku Executive Vice President Yamaha kepada UAJ diwakili oleh dr. Maria Marcia I. Marimba, M.M. selaku Direktur Utama RSAJ (Rumah Sakit Atma Jaya) dan didampingi oleh drg Liling Pudjilestari, serta disaksikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Bapak Ir. Basuki Tjahaja Purnama, M.M. Harapannya melalui
46
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
kerja sama ini, Yamaha Indonesia dan UAJ bisa mewujudkan konsep dasar RWH, yakni Rainwater Harvesting for Healthy and Smart School. 16. Ahok Resmikan Pembangunan Infrastuktur RWH Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ir. Basuki Tjahaya P. meresmikan Program Pembangunan Infrastuktur RWH (Rainwater Harvesting) sebagai penunjang Program Sekolah Sehat dan CSR (Corporate Social Responsibility) Yayasan Bakti Barito di SMPN 120 Kamal Muara (13/4). Program RWH ini merupakan penunjang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah-Healthy and Smart School
dan
merupakan hasil kerja sama dari UAJ melalui Tim PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) Fakultas Kedokteran, LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat), Rumah Sakit Atma Jaya, Layanan Komunitas Atma Jaya (Yankom) serta Yayasan Bakti Barito. 17. BOSCH Indonesia Gandeng UAJ untuk Program Beasiswa BOSCH perusahaan penyedia teknologi dan jasa global terkemuka berkomitmen untuk memberikan terhadap
kontribusi peningkatan
jangka
panjang
pendidikan
dan
keterampilan tenaga kerja lokal di Indonesia. Komitmen tersebut dituangkan dalam bentuk kerja sama berupa pemberian beasiswa, training, workshop dan internship kepada mahasiswa Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi dan Fakultas Psikologi. Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilaksanakan di Aula Djajaseputra (17/4) oleh Rektor UAJ, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T. dan Rudy Karimun, Managing Director Bosch Indonesia. 18. Kerja Sama dengan Radboud University Nijmegen Penandatanganan MoU kerja sama oleh Rektor UAJ, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T. dan Rektor Radboud University Nijmegen – Belanda, Prof. S.C.J.J. Kortmann di Ruang Yusgiantoro, Gedung Karol Wojtyla lantai 1 (23/1). Kerja sama kedua institusi Katolik ini mencakup bidang akademik dan penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan pendidikan bertaraf internasional. Kerjasama ini dituangkan dalam bentuk pertukaran pelajar, pertukaran staf akademik atau spesialis, bantuan dalam bentuk pengembangan di bidang akademik dan professional serta kerjasama dalam penelitian.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
47
19. Program Ruang Konsultasi Kerja Sama antara RRI dengan UAJ UAJ menjalin kerja sama dengan Lembaga Penyiaran Publik RRI (Radio Republik Indonesia) sebagai bentuk kepedulian dalam membangun dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Penandatanganan nota kesepahaman ini (16/4) bertempat di Ruang Yusgiantoro, oleh Rektor UAJ, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T. dan Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik RRI, Dra. R. Niken Widiastuti, M.Si. Ditandai dengan adanya Program Ruang Konsultasi oleh Pusat Pemberitaan Lembaga Penyiaran RRI. Ruang Konsultasi ini disiarkan ke seluruh Indonesia setiap hari (Senin s.d Minggu) pada pukul 22.15 s.d 23.00 WIB di Pro3 FM, 88.80 MHZ 20. Kerja Sama UAJ dengan Kabupaten Sorong Selatan Perjanjian Kerja Sama ditandatangani oleh Bupati Sorong Selatan, Drs. Otto Ihalauw, M.A. dan Rektor UAJ, Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Pandjaitan, M.T. di Ruang Yusgiantoro (1/3). Kerja sama ini mengusung misi pelayanan terkait dengan adanya kebutuhan peningkatan kemampuan serta kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Sorong Selatan dan merupakan bentuk komitmen UAJ sebagai institusi pendidikan tinggi yang turut serta mencerdaskan bangsa Indonesia sebagai pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. 21. Seminar Responsible Corporate Citizenship bersama IFC Fakultas Ekonomi UAJ bekerjasama dengan IFC (International Finance Corporation) menggelar seminar Responsible Corporate Citizenship - Creating Ethical, Socially Responsible, and Well - Governed Companies‖ (26/3). Mengadirkan Mr. Moez Miaoui dan Stefan S. Handoyo sebagai pembicara. Keduanya merupakan Operations Officer, Corporate Governance, IFC Indonesia. Seminar bertujuan untuk melibatkan peran serta UAJ sebagai Perguruan Tinggi dalam mengimplementasikan Responsible Corporate Citizenship kepada para mahasiswa. 22. Pameran Hasil Karya Penelitian Bertepatan dengan hari Hak Kekayaan Intelektual sedunia, Komisi HKI (Hak Kekayaan Ilmiah) yang bernaung pada LPPM mengadakan Pameran Produk Hasil Karya sivitas akademika UAJ (26/4). Ratusan produk hasil karya dosen dan mahasiswa dipamerkan berupa: buku, hasil penelitian (dalam bentuk poster, model/ prototip) dan karya tulis. Kegiatan ini disempurnakan dengan Dengar Pendapat yang dipandu oleh Bapak Agustinus Prajaka, M.Hum. (dosen Fakultas Hukum) dengan pembicara Prof. Dr. Ir. M.M. Lanny W. Panjaitan MT. (Rektor UAJ), Stepahus Ivan Gunawan, ST., MT. (dosen Fakultas Teknik) dan Dr. dr. Surilena, Sp. KJ. (dosen Fakultas Kedokteran).
48
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
23. Career Orientation with CEO Bina Busana Internusa (Triputra Grup) BKAK (Biro Kemahasiswaan Alumni dan Pembimbingan Karir Mahasiswa) UAJ mengadakan Roadshow: Talkshow “Career Orientation”, Presentasi dan Rekrutmen (22/4) dilanjutkan dengan open recruitment dari beberapa perusahaan swasta ternama di Ruang Lo Siang Hien Ginting, Gedung Yustinus lantai 14. Acara dibuka dengan talkshow yang dipandu oleh Ir. M. Makdin Sinaga, M.Sc. dengan narasumber Bapak Lukas Lukman Wijaya, CEO Bina Busana Internusa - Subco Triputra Grup (alumni Fakultas Teknik, Program Studi Teknik Mesin, angkatan 1989). 24. The Servant Leadership: Leading with Heart Diskusi Global Indonesian Network tahun 2013 dengan tema The Servant Leadership: Leading with Heart merupakan kerja sama dari Fakultas Psikologi UAJ dengan Tjitra & Associates (4/4). Pembicara: Dr. Hana Panggabean (Direktur Sekolah Pascasarjana UAJ) dan Erwin Tenggono (Direktur Dexa Medica dan Advisor Anugerah Argon Medica) serta Prof. Dr. Hora Tjitra (Direktur Tjitra Consulting, Associate Professor dari Zhejiang University) sebagai moderator. Diskusi diikuti oleh 25 partisipan dari kalangan profesional diantaranya Total Bangun Persada, Mandarin Oriental Group, PT Schott Igar Indonesia, Mabua Harley Davidson dan Sampoerna Printpack. 25. Public Lecture with Prof. Dr. Sofian Effendi Fakultas Ekonomi UAJ bekerjasama dengan UNDP (United Nations Development Programme) menggelar Public Lecture dengan tema Decentralization History, Theory and Polic (9/4). Kuliah umum ini menghadirkan Prof. Dr. Sofian Effendi (Public Service UNDP) sebagai pembicara. Desentralisasi merupakan topik yang diangkat sebagai salah satu langkah kongkrit untuk mendekatkan pemerintah dengan rakyatnya. Kuliah umum ini diikuti oleh peserta yang mayoritas merupakan dosen, peneliti, pegawai pemerintahan, mahasiswa yang datang dari berbagai institusi seperti dari Kementrian Dalam Negeri dan beberapa Universitas dalam dan luar negerei. Setelah kuliah umum selesai, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi panel. 26. "Mendorong Mahasiswa menjadi Wirausahawan Muda" Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen UAJ menyelenggarakan Seminar Nasional Kewirausahaan ―Meningkatkan Daya Saing Wirausaha Muda di Industri Kreatif dalam Rangka Mendukung Gerakan Kewirausahaan Nasional‖ (10/4). Menghadirkan
ibu
Taty
Aryati,
Asisten
Deputi
Urusan
Pengembangan
Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan UKM (Usaha Kecil Menengah) sebagai keynote speaker. Seminar ini merupakan salah satu bentuk dukungan UAJ sebagai perguruan tinggi dalam Program GKN (Gerakan Kewirausahaan Nasional) yang
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
49
diprakarsai oleh Kementerian Koperasi dan UKM. UAJ dan Kementerian Koperasi dan UKM berkerjasama dalam menciptakan karakter-karakter wirausaha yang tangguh dan handal, memiliki daya kreativitas dan inovasi yang tinggi sehingga mampu bersaing ditengah globalisasi perekonomian. 27. Acara Pembukaan Program JPP dan DSPP 2013 FIABIKOM UAJ bekerjasama dengan ACICIS (Australian Consortium for In-Country Indonesian Studies) kembali mengadakan Journalism Professional Practicum (JPP) dan Development Studies Professional Practicum (DSPP) yang diselenggarakan (7/115/2) di Gedung Yustinus lantai 14. Untuk tahun 2012, sebanyak 49 partisipan yang mengikuti program ini, 23 peserta program JPP dan 26 partisipan untuk program DSPP. Dalam acara pembukaan JPP dan DSPP juga turut dihadiri oleh peserta dari ACICIS IFGU (Indonesia From the Ground Up!). Para peserta yang berjumlah 32 orang ini merupakan staf pengajar dari Australia (kepala sekolah dan guru). 28. Menggali Kompetensi Kepemimpinan Indonesia Peluncuran buku bertajuk ‗Pemimpin dan Perubahan: Langgam Terobosan Pemimpin Bisnis Indonesia‘ karya trio Prof. Dr. Hora Tjitra - Dr. Hana Panggabean Dr. Juliana Murniati merupakan kerja sama antara (FP) Fakultas Psikologi UAJ dengan komunitas Global Indonesia Network (GI Net). Tiga orang pembahas : Ogi Prastomiyono (Compliance & Human Capital Director, Bank Mandiri), Prof. Dr. Andreas Budiharjo (Professor for Human Resource Management, Prasetiya Mulya Business School) dan Erwin Tenggono (CEO, Anugrah Argon Medica / Dexa Group) serta Y.W. Junardy (Chairman of Rajawali Corpora). 29. LPM Selenggarakan Awareness ISO 9001 LPM (Lembaga Penjaminan Mutu) UAJ menggelar Awareness ISO 9001. Kegiatan ini merupakan salah satu bukti eksistensi dan konsistensi UAJ dalam mewujudkan Komunitas Pendidikan yang Kristiani, Unggul, Profesional dan Peduli pada martabat manusia serta Kesejahteraan Sosial yang sesuai dengan visi dan misinya. Pembicara, Bapak Tomi Gautama (Tim Auditor SGS) sudah 3 kali ditugaskan untuk visitasi audit ISO di UAJ. Diskusi interaktif dengan membangun komunikasi secara dua arah ini berjalan dengan baik dan sangat kondusif yang dihadiri oleh 49 peserta yang terdiri dari pimpinan Universitas, dosen dan karyawan kependidikan. 30. Entrepreneurship ala Martha Tilaar Rupa sampat wahya biantara yang berarti harmonisasi kecantikan batin dan fisik merupakan filosofi kecantikan yang dijunjung tinggi oleh Ibu Martha Tilaar.
50
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Program Studi Magister Manajemen mengadakan Kuliah Umum dengan tema “Woman Empowering Based on Local Wisdom go Global” (20/3. Ibu Martha Tilaar membagikan resep menjadi seorang pengusaha, ―Menjadi seorang entrepreneur yang sukses harus memiliki pribadi yang DJITU (Disiplin, Jujur, Inovatif, Tekun dan Ulet)‖. Melalui seminar ini, diharapkan mahasiswa Magister Manajemen bisa menjadi seorang entrepreneur dengan memanfaatkan kekayaan alam dan budaya lokal yang bisa menciptakan ide kreatif untuk bisa mengglobalkan kearifan budaya lokal atau glokalisasi. 31. Sarasehan Akbar FKUAJ 2013 "Alumni Back to Campus" Untuk memeringati perayaan puncak LUSTRUM IX, FKUAJ bekerjasama dengan Ikatan Alumni menggelar Sarasehan Akbar dengan tema “Alumni Back to Campus” (24/2) di Grand Ballroom Season City, Jakarta. Dalam kesempatan ini, para alumni memilih dan menetapkan Ketua Ikatan Alumni periode 2013 s.d. 2018. Dari tiga kandidat yang dicalonkan, terpilih dr. Hoyi Siantoresmi, MARS alumni angkatan 1989. Di puncak acara, Panitia Sarasehan akbar memberikan penghargaan kepada para keluarga pendiri FKUAJ, yakni dr. K.S. Gani (alm) yang diwakili oleh Bapak Soegianto Gani dan dr. Soegondho (alm) yang diwakili oleh dr. Renita Soegondho. 32. Fisika itu Ilmu yang Menarik HME (Himpunan Mahasiswa Elektro) UAJ bekerjasama dengan LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia) menggelar Kompetisi Fisika: ASF (Atma Jaya Science Fair) di gedung Yustinus lantai 14 untuk siswa-siswa SMA (2829/1) dengan tema ―Expand Your Physics and Robotic Experience at UAJ‖ (EUREKA). Siswa SMA akan diperkenalkan dengan dunia robotik sambil mengasah kemampuan mereka dalam fisika yang seringkali dianggap pelajaran yang susah dan membosankan. ASF tahun ini diikuti oleh 20 tim dari 12 SMA se-Jabodetabek. 33. Sosialisasi Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia LPM (Lembaga Penjaminan Mutu) UAJ menggelar Sosialisasi KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia). Sosialisasi ini mengundang Ibu Megawati Santoso dan dr. Liliana Sugiharto dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan di Ruang Lo Siang Hien Ginting, Gedung Yustinus lantai 14 (13/2). KKNI merupakan penjenjangan capaian pembelajaran yang
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
51
menyetarakan luaran bidang Pendidikan formal, nonformal, informal, atau pengalaman kerja dalam rangka pengakuan kompetensi kerja sesuai dengan struktur pekerjaan di berbagai sektor. KKNI tidak selalu merupakan perubahan kurikulum, melainkan hanya lebih mendeskripsikan kurikulum sampai pada capaian pembelajaran/tujuan/kompetensi seperti apa yang akan dihasilkan. 34. Seminar Pengelolaan Limbah Radioaktif di Indonesia Penggunaan tenaga nuklir di Indonesia sudah diatur dalam UU (Undang-Undang) Nomor 10 Tahun 1997 tentang Ketenaganukliran yang memberikan kewenangan kepada BAPETEN (Badan Pengawas Tenaga Nuklir). Sebagai salah satu upaya untuk mensosialisasikan penggunaan, pengawasan dan pengaturan limbah radioaktif tersebut, Fakultas Hukum UAJ menggelar seminar ―Pengelolaan Limbah Radioaktif di Indonesia‖ di Ruang Lo Siang Hien Ginting, Gedung Yustinus lantai 14. Sayogo Supriantoro dan M. Cecep Cepi sebagai narasumber dari Pusat Teknologi Limbah Radioaktif, BATAN, serta Ibu Yanti Fristikawati, dosen Fakultas Hukum sebagai pembicara sekaligus moderator. 35. UAJ Pertahankan Akreditasi Institusi Melalui Surat Keputusan BAN-PT (Badan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi) nomor 070/SK/BAN-PT/AK-IV/PT/II/2013 tentang Nilai dan Peringkat Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi, UAJ berhasil meraih Peringkat Akreditasi B (Baik) dengan nilai 320. Kegiatan re-akreditasi institusi oleh Tim AIPT (Asesor Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi) telah dilaksanakan pada Desember 2012 lalu. UAJ adalah satu dari hanya 30 universitas di Indonesia yang secara sukarela mengajukan diri untuk dinilai. Akreditasi ini berlaku untuk 5 (lima) tahun. 36. Uluran Kasih untuk Korban Banjir Sebagai bentuk kepedulian terhadap musibah banjir yang terjadi di Jakarta terutama di Pluit, mahasiswa Fakultas Kedokteran yang tergabung dalam Senat Mahasiswa, Medisar, BPM-FK (Badan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Kedokteran) dan PAWSL (Pengurus Pastoran Atma Jaya Wilayah Santo Lukas) melalui Tim Tanggap Darurat kembali memberikan bantuan kepada para korban banjir (26/3). Daerah yang menjadi fokus bantuan adalah Kelurahan/Kecamatan Penjaringan, RW 17/ RT 19, RT 21, RT 22 dan RW 7/ RT 14 dan RT 15. Bantuan diberikan berupa sandang dan pangan yang diberikan merata untuk masing-masing RT. Tim Tanggap Darurat UAJ juga turut membantu masyarakat di Kampung Pondok Dua Muara Gembong, RT 01 dan RT 02, Bekasi.
52
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
37. Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Ketua LPPM Dan LPM Periode 2013-2016 Serah terima jabatan dan laporan pertanggungjawaban, Ibu Dr. Clara R. P. Ajisuksmo, M. Sc. sebagai Ketua LPPM menggantikan Bapak Dr. A. Prasetyantoko dan Ibu Ir. Linda Wijayanti, M.Sc. resmi dilantik sebagai Ketua LPM menggantikan Bapak Ir. St. Nugroho Kristono, M.T. periode 2013-2016 di Aula Djajaseputra (7/1). 38. Prof. Dr. Alois Agus Nugroho Terpilih Sebagai Ketua Senat UAJ Senat UAJ mengadakan rapat pleno (15/1) di Gedung Yustinus, Lantai 13. Selain membicarakan laporan kegiatan, juga dilaksanakan pemilihan Ketua Senat baru. Prof. Dr. Aloisius Agus Nugroho terpilih sebagai Ketua Senat periode 2013 manggantikan Prof. Dr. Laura FN Sudarnoto. Sementara Sekretaris Senat tetap dijabat oleh Dra. Katharina E. Sukanto, M.Hum., Ph.D.
“Seseorang yang berhenti belajar adalah orang lanjut usia, meskipun umurnya masih remaja. Seseorang yang tidak pernah berhenti belajar akan selamanya menjadi pemuda” Henry Ford
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
53
J.
1.
UNIVERSITAS SANATA DHARMA, YOGYAKARTA
Natal Bersama Keluarga Besar Sanata Dharma ―Bangkitlah Menjadi Terang Dan Berkat Bagi Sesama‖ menjadi tema Perayaan Natal Bersama Keluarga Besar Universitas Sanata Dharma (USD) di Panggung Terbuka Realino (6/1). Misa dipimpin oleh Romo Rektor Dr. Ir. Paulus Wiryono P., S.J dan didampingi Rm. Budi Subanar, S.J dan Rm. Mutiara Andalas, S.J. dengan iringan koor mahasiswa Cantus Firmus.
2.
Karyawan FKIP USD Studi Banding ke FKIP UMM 27 orang karyawan administratif FKIP USD dan 1 orang pendamping melakukan studi banding ke FKIP Universitas Muhammadiyah Malang (10-11/1). Tujuan penyelenggaraan acara ini: (1) belajar tentang tata kelola manajemen administratif dari pihak UMM; (2) berusaha mengambil manfaat hasil dari studi banding bagi peningkatan mutu layanan administratif di lingkungan FKIP USD.
3.
Fakultas Farmasi USD Terbaik se-Indonesia Fakultas Farmasi USD kembali menjadi yang terbaik se-Indonesia dalam kompetisi Patient Counseling Competition (PCC) tingkat Nasional yang diselenggarakan di Universitas Indonesia (18-19/1). Kompetisi konseling merupakan suatu proses pemberian informasi obat kepada pasien yang harus dilakukan oleh mahasiswa sebagai Apoteker dalam menindaklanjuti penatalaksanaan pengobatan berdasarkan resep dokter. Dengan merebut gelar setara 1 emas, 1 perak, dan 2 perunggu, maka Fakultas Farmasi USD berhak dinyatakan sebagai Juara Umum PCC UI 2013.
4.
USD Tuan Rumah Ujian Kenaikan Tingkat Geup Taekwondo Minggu (20/1) USD menjadi tuan rumah Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Geup yang diselenggarakan oleh Eagle Spirit Taekwondo Academy (ESTA) di Hall Gedung Utama Kampus 3 Paingan Yogyakarta. UKT diikuti sebanyak 84 peserta ujian (Geup 10 sampai Geup 2) yang berasal dari 7 dojang berbeda dan terbagi dalam 5 gelombang ujian sesuai tingkatan Geup. Beberapa tamu undangan dan dibuka oleh sabeum Widya Kiswara, S. Pd, M.Hum yang sekaligus berperan sebagai Ketua Panitia.
54
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
5.
Juara I dalam Lomba Tari se-DIY dalam Rangka Dies Natalis UPN ke-54 Dalam rangka memperingati Dies Natalis Universitas Pembangunan Nasional (UPN) ke-54, salah satu Himpunan Mahasiswa Teknik Pertambangan UPN mengadakan “Lomba Tari tingkat Regional Daerah Istimewa Yogyakarta”. Lomba tari tersebut diselenggarakan di Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949 yang terletak di jalan Malioboro Yogyakarta (26/1). Juara I diterima oleh UKM Grisadha (Perwakilan dari USD), Juara II diterima oleh Sanggar Tari Kalimantan Timur, dan Juara III diterima oleh Sanggar Tari Kalimantan Barat.
6.
USD Bentuk Karakter Mahasiswa Jadi “Cerdas dan Humanis” Fakultas Psikologi USD mengadakan Pelatihan Pengembangan Kepribadian Mahasiswa (PPKM) I yang dibagi menjadi dua gelombang (21-23/1) dan (28-30/1). PPKM I tahun ini diadakan di Kampus 3 USD, Paingan, Maguwoharjo dengan tema ―Bersama Melatih Diri Menjadi Pribadi yang Cerdas dan Humanis‖.
7.
Olimpiade Akuntansi-Ekonomi 2013 Program Studi Pendidikan Ekonomi Bidang Keahlian Khusus Pendidikan Akuntansi (PAk) dan Pendidikan Ekonomi (PE), JPIPS, FKIP, USD menyelenggarakan ―Olimpiade Akuntansi-Ekonomi 2013‖ (2/2). Sasaran kegiatan ini adalah siswa sekolah menengah atas (SMA) baik negeri maupun swasta se-Jawa Tengah & Daerah Istimewa Yogyakarta. Tahun 2013 ini merupakan olimpiade yang kedelapan dan diikuti 234 siswa yang terbagi dalam 78 kelompok.
8.
Dari Seminar Bahan Ajar Indonesian Cultural Studies: Fakultas Sastra USD mengadakan Seminar Internal Pengadaan Bahan Ajar Indonesian Cultural Studies bertemakan ―Melihat Representasi Indonesia dari Perspektif Alternatif‖ di Ruang Driyarkara (8/2). Seminar dihadiri dosen dan mahasiswa Fakultas Sastra, dosen dan mahasiswa IRB, serta mahasiswa Fakultas Filsafat dan Teologi USD.
9.
Dr. Sri Mulyani, M.A., M.Pd Berita menggembirakan untuk Fakultas Sastra USD datang dari Prof. Remmon E. Barbaza, Ph.D selaku kepala penelitian pada School of Humanities, Ateneo de Manila University. Berita itu adalah bahwa ―Dr. Sri Mulyani, M.A., M.Pd. (dosen tetap Fakultas Sastra USD) menerima anugerah karya lulusan terbaik (Outstanding Graduate Work) untuk kategori penulis disertasi terbaik.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
55
10. Membangun Karakter Tangguh Sebagai Calon Konselor Program Studi Bimbingan dan Konseling (BK) USD membuka kegiatan perkuliahan hari pertama semester genap tahun akademik 2012/2013 dengan Studium General bertema ―Membangun Karakter Tangguh Sebagai Calon Konselor‖. Kegiatan diselenggarakan di ruang Drost Kampus III USD, Paingan (11/2). Pembicara adalah Dra. Lanny Anggawati, dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris USD. 11. Misa Awal Semester Genap TA 2012/2013: “Beriman dengan Bersolidaritas” USD pada tanggal 11 Februari 2013 di kapel St. R. Bellarminus mengadakan misa dengan tema "Beriman dengan Bersolidaritas" dipimpin oleh Romo Rukiyanto, SJ (dosen Pendidikan Agama Katolik USD). Misa ini diikuti oleh mahasiswa, karyawan, dan dosen USD yang akan memulai aktivitas di Semester Genap Tahun Akademik 2012/2013 agar Allah selalu menyertai dan bersama kita. 12. Pentas Teater Rakyat Mahasiswa IPPAK USD Program Studi Ilmu Pendidikan Kekhususan Pendidikan Agama Katolik (IPPAK) USD kembali menggelar pertunjukan Teater Rakyat (22/2) di Auditorium Puskat dan dihadiri sekitar 400 penonton. Dalam pendampingan selama sepekan oleh team Studio Audio Visual Puskat yang dikoordinir Bapak FX. Trimulyono dan dibantu oleh sejumlah mahasiswa kakak tingkat, mahasiswa semester II angkatan 2012 ini berproses dalam latihan olah vokal, olah tubuh, acting, survey lapangan/analisis sosial, sampai membuat skenario dan naskah untuk dipentaskan. 13. Setetes Darah, Beribu Cinta Setiap tahun, JKMK (Jalinan Kasih Mahasiswa Katolik) yang merupakan komunitas di bawah naungan Campus Ministry USD mengadakan kegiatan donor darah. Kegiatan donor darah kali ini sengaja diadakan pada bulan Februari, yang identik dengan hari kasih sayang (Valentine's Day) dengan tema ―Setetes Darah, Beribu Cinta‖. Kegiatan diadakan di Kampus III Paingan dan Kampus II Mrican (27-28/2). 14. USD Adakan Penandatangan MOU dengan Kompas Gramedia Pihak USD diwakili oleh Dr. Ir. P. Wiryono Priyotamtama, S.J. selaku Rektor USD, sedangkan dari pihak Kompas Gramedia diwakili oleh Bp. B. Sigit Suryanto selaku Direktur Corporate Human Resources Kompas Gramedia mengadakan acara penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding atau MoU) dengan Kompas Gramedia (4/3). Kerja sama meliputi beberapa hal seperti rekrutmen, magang, workshop/kuliah umum, penelitian, pengabdian kepada
56
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
masyarakat, beasiswa, kunjungan industry, serta pengembangan kompetensi mahasiswa. 15. Latihan Bersama untuk Pererat Relasi Antar Dojang Taekwondo Taekwondo USD mengadakan latihan bersama dengan instruktur dari sabeum nim Didi S. Margono bertempat di Aula Kampus 1 Mrican (10/3) meraih sukses dengan hadirnya sabeum nim beserta beberapa dojang. Latihan bersama yang bertujuan mempererat relasi antar dojang Taekwondo ini dihadiri beberapa dojang yang bernaung di bawah dojang USD seperti Sengkan, Wates, Purwobinangun, dan USD sebagai dojang induk sekaligus tuan rumah. 16. Kualitas, Kunci Utamanya Komitmen USD mengadakan Seminar Nasional dan Workshop ―Standar Nasional dan Akreditasi Perpustakaan Perguruan Tinggi‖ di ruang Koendjono, Gedung Pusat USD Kamis (14/3). Tiga narasumber dari pemangku kebijakan, praktisi kepustakawanan, dan akademisi. Seminar dihadiri oleh 65 peserta dari PT/instansi di Indonesia dari Sumatera hingga Sulawesi. ―Seminar ini diadakan berangkat dari adanya tantangan bagi perpustakaan untuk menerapkan standar-standar perpustakaan seperti SNI dan SNP, juga akreditasi perpustakaan,‖ kata seorang panitia menuturkan. 17. USD Resmikan Pusat Studi Lingkungan USD meresmikan pengoperasian lahan dan bangunan serta pengembangan aktivitas Pusat Studi Lingkungan USD (PSLUSD) di Soropadan, Condong Catur, Depok, Sleman, Yogyakarta (15/3). Peresmian dilakukan oleh Rektor USD Dr. P. Wiryono Priyatamtama, S.J., dihadiri oleh Yayasan Sanata Dharma, Senat Universitas, jajaran Dekan di USD, perwakilan dari Kantor Konservasi dan Sumber Daya Alam (KSDA) Yogyakarta, unsur Muspika Depok Sleman, segenap mitra PSLUSD. 18. Taekwondo USD Kembali Berprestasi Dojang Taekwondo USD kembali meraih prestasi dalam kejuaraan Rektor Cup UPN Jawa Timur se-Jawa Bali Plus (21/3) dengan membawa pulang dua medali, yaitu satu medali emas dan satu perak. Ketiga atlet tersebut adalah Erika Margaretha (PBI), Surya Putra U. (Psikologi), dan Alexander Hogi (Psikologi). Ajang kejuaraan ini bekerjasama dengan UTI Pro, diikuti lebih dari 270 peserta dari berbagai daerah di
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
57
Indonesia, baik dari Jambi, Jakarta, Kalimantan Timur, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Bali, dan NTB. Kategori yang dipertandingkan adalah pra junior, junior, senior, dan senior plus. 19. JPMIPA’s Days 2013 Program Studi yang tergabung dalam Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (JPMIPA) USD mengadakan acara Malam Kesenian bertemakan ―Colaborate Your Creation Into The JPMIPA‟S Stage‖ (22/3) untuk mahasiswa angkatan 2009--2012. Acara tersebut menjadi sebuah acara penutup dari Rangkaian kegiatan JPMIPA‟S DAYS (11-22/3). Kegiatan bertujuan menyalurkan potensi mahasiswa baik dalam bidang akademik maupun non akademik, mengembangkan kreativitas mahasiswa, serta meningkatkan rasa persaudaraan dan menjalin relasi antara dosen dan seluruh warga JPMIPA. 20. Bengkel Sastra Luncurkan “Surga Terancam” Komunitas Bengkel Sastra, Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Sastra USD baru saja meluncurkan kumpulan cerita pendek berjudul ―Surga Terancam‖, di Student Hall, Kampus I USD Mrican (26/03). Peluncuran antologi tersebut juga disaksikan mahasiswa berbagai prodi lain di USD, awak Pers Mahasiswa USD ―Natas‖, bahkan para peminat sastra dari luar USD. ―Surga Terancam‖ merupakan kumpulan cerpen karya mahasiswa Sastra Indonesia yang tergabung dalam Komunitas Bengkel Sastra. 21. Pelatihan Jurnalistik Penerima beasiswa Bidikmisi, Beasiswa Unggulan, dan Perluasan Akses Pendidikan mengikuti Pelatihan Jurnalistik yang diadakan oleh Kantor Wakil Rektor 4 USD di kampus II Mrican (6/4). Pelatihan didampingi Wakil Rektor IV USD, Drs. Tarsisius Sarkim, M.Ed., Ph.D. Bapak R. Kunjana Rahardi mengampu kelas artikel opini dan kolom, Bapak St. Kartono mengampu kelas feature, Romo J. Praptadiharja, S.J. mengampu kelas artikel ilmiah popular, dan Ibu Yuliana Setiyaningsih mengampu kelas resensi. Mereka tergabung dalam tim pengampu pelatihan jurnalistik tersebut. 22. Sosialisasi Stevia Bagi Penderita Diabetes Anggota PERSADIA Rumah Sakit Jogja Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian Masyarakat (PKMM) USD bekerjasama dengan pihak PERSADIA (Penderita Diabetes Anggota) Rumah Sakit Jogja Yogyakarta, tergerak untuk melakukan kegiatan pelatihan penggunaan dan penanaman Stevia (Stevia rebaudiana) sebagai bahan pengganti gula tebu (1/3-
58
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
12/4). Sosialisasi ini dilakukan di Rumah Sakit Jogja, Jl. Wirosaban No 1 Yogyakarta, kemudian dilanjutkan ke rayon-rayon PERSADIA sekitar Wirosaban, dengan total peserta berjumlah 106 orang. 23. Wisuda Sarjana Dan Magister USD Periode September 2012 s/d Februari 2013 USD tercatat meluluskan 810 mahasiswa dari program Sarjana, Profesi, dan Magister. Dari jumlah lulusan tersebut hadir 662 mahasiswa dalam upacara wisuda yang diselenggarakan di Kampus II USD Mrican (13/4). 24. Keajaiban Dalam Kelemahan Dari 810 mahasiswa yang diwisuda USD (13/4), Tuhan berkenan menyertai Audris Evan Utomo program studi Teknik Informatika yang berhasil lulus dengan predikat cumlaude (IPK 3,81) dan menyelesaikan studi dalam jangka waktu 3,5 tahun. Ia sejak lahir tidak dapat tumbuh seperti layaknya teman-teman seangkatannya karena mengidap multiple sclerosis, suatu kelainan peradangan yang terjadi pada otak dan sumsum tulang belakang. Sebagian besar pengidap multiple sclerosis mengalami kelemahan otot dalam ekstremitas dan kesulitan dengan koordinasi dan keseimbangan seperti yang dialaminya. Audris mengalami kesulitan berbicara dan menggerakkan anggota badan. 25. Program ke Luar Negeri Dalam sosialisasi program ke luar negeri, Maria Ananta selaku asisten Wakil Rektor IV USD menjelaskan tiga program yang akan diselenggarakan pada tahun ini yaitu Konkuk Summer Program, SMS (Student Mobility Scheme) ACUCA, dan Global Leadership Program di Ruang Driyakarya, USD (16/4). 26. Student Day Civitas akademi Fakultas Farmasi USD menyambut kedatangan teman-teman dosen dan mahasiswa dari Vrije Universiteit (VU), Amsterdam dalam acara Student Day (16/4). Acara dibuka dengan sambutan singkat oleh Dr. Ir. Paulus Wiryono Priyotamtama, S.J selaku Rektor USD dan Dr. Henk Timmerman dari Vrije Universiteit. Acara Student Day diisi pula dengan pemberian materi singkat oleh Dr. Enade Istyastono dari USD dan Dr. Marco dari Vrije Universiteit. 27. Career Workshop & Professional Grooming with Caring Colours Martha Tilaar Career Workshop & Professional Grooming dilaksanakan oleh Tim Caring Colours dari Martha Tilaar di Kampus 2 USD Mrican (19/4). Workshop ini dibuka secara
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
59
resmi dengan pemukulan gong dan pertukaran kenang-kenangan sebagai bentuk kerja sama antara USD dan Martha Tilaar. Diikuti oleh lebih dari 50 mahasiswa USD dari berbagai fakultas. 28. Predictor Of Early Addition Skill in Indonesia Dua mahasiswa Psikologi USD yaitu Dicky Sugianto (2009) dan Puji Wijaya (2008) ke Amerika Serikat untuk mempresentasikan poster penelitian berjudul ―Predictor of Early Addition Skill in Indonesia Preschool” (18-20/4). Mereka mengikuti Konferensi ―2013 SRCD Biennial Meeting‖ di Washington Convention Center, Seattle, Amerika Serikat yang dihadiri oleh banyak peneliti, para developmental psychologist, serta earlier expert di bidang Psikologi Perkembangan yang mengirimkan paper dan akan mempresentasikannya. 29. Sastra Indonesia USD dan UNPAD Menjalin Silaturahmi Sebanyak 132 mahasiswa didampingi 11 orang dosen dari Universitas Padjajaran Bandung melaksanakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di USD (25/4). Dr. Hery Antono, M.Hum selaku Kaprodi Sastra Indonesia memberikan sambutan. USD dipilih sebagai lokasi Kuliah Kerja Lapangan karena kekuatan syuidi linguistic. ―Prodi Sastra Indonesia USD kami tetapkan sebagai lokasi KKL karena kami mendengar bahwa prodi ini kuat ilmu Linguistiknya. Kami berharap kunjungan ini dapat berguna bagi pengembangan Ilmu Linguistik lebih lanjut di Universitas Padjajaran,‖ terangnya.
“Anak-anak harus diajarkan bagaimana cara berpikir, bukan apa yang harus dipikir” - Margaret Mead
60
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
K. UNIVERSITAS
KATOLIK
WIDYA
MANDALA,
MADIUN
1.
Program Magang Kerja Prodi Manajemen Pada libur akademik semester Gasal 2012-2013, sebagian besar mahasiswa semester III dan semester V mengikuti program magang kerja di beberapa instansi dan perusahaan di Madiun, seperti PT PLN cabang Madiun, PT Telkom cabang Madiun, BPS Kabupaten Madiun, Disperindagkoppar Kota Madiun, PT Indofood cabang Madiun, CV Aneka Usaha Madiun, dan CV Mantab Madiun.
2.
Pelatihan Jurnal On Line Menindaklanjuti hasil pelatihan di Kopertis Wilayah VII Jawa Timur tentang penerbitan jurnal online, Unika Widya Mandala Madiun melaksanakan sosialisasi dan pelatihan operasional jurnal online berbasis Open Journal System (OJS). Sosialisasi ditujukan kepada para ketua program studi pada Oktober 2012. Sosialisasi tersebut mengarahkan pada perencanaan penerbitan jurnal online oleh para program studi untuk mengakomodasi kepentingan publikasi karya ilmiah baik mahasiswa maupun dosen. Tahap pelatihan dilaksanakan pada 7 Februari 2013 yang menyertakan pelatihan operasional tanpa komputer (off line) kepada ketua program studi dan para anggota pengelola jurnal yang telah direncanakan program studi. Pelatihan kemudian dilanjutkan menggunakan komputer (online) kepada para pengelola jurnal. Saat ini telah beroperasional Jurnal Riset Manajemen dan Akuntansi (JRMA) yang dikelola oleh Fakultas Ekonomi. Edisi JRMA bulan Februari 2013 telah terbit secara online di http://portal.widyamandala.ac.id/jurnal
3.
Pelatihan e-learning bagi Dosen Sebagai sarana sharing knowledge, tim pemenang hibah Model Pembelajaran Non Konvensional (MPNK) tahun 2012, yang terdiri dari Veronika Agustini, SE., M.Si. (Dosen Prodi Manajemen), L. Anang Setiyo W, ST.,MT (Dosen Prodi Teknik Industri), dan Hari Mintangtono (Ka. Puskom) memberikan pelatihan e-learning bagi dosendosen Unika Widya Mandala Madiun, dengan menggunakan soft ware open source DOKEOS. Pelatihan diselenggarakan di lab multimedia, dengan instruktur Pak Anang, selama 2 hari tanggal 19-20 Februari 2013. Tujuan pelatihan ini utnuk memberikan tambahan keterampilan dosen dalam mengembnagkan model pembelajaran dengan memanfaatkan IT.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
61
4.
Accounting Challenges On Team HMJ Prodi Akuntansi Unika Widya Mandala Madiun, mengadakan Acara 1 st WIMA ACT (Accounting Challenges On Team) 2013. Kegiatan ini merupakan Kompetisi Akuntansi antar-SMA/MA/SMK sederajat se eks-karesidenan Madiun. Tema kegiatan ini adalah ―More Than Calculate, It‟s Accounting”, yaitu mengajak semua pihak membuka mata bahwa di dalam akuntansi bukan hanya sekedar menghitung angka semata, namun akuntansi meliputi berbagai bidang ilmu mulai perpajakan, keuangan, sistem informasi, auditing, hingga manajamen biaya. Peserta Kompetisi tersebut diikuti oleh 6 SMA, 7 SMK dan 2 MAN. Total peserta 58 orang dalam 29 team. Juara I dan Pembawa Piala bergilir SMAN 3 Madiun, Juara II dan III SMK St. Bonaventura 1 Madiun. Juara Harapan I SMKN 2 Madiun. Pada hari Sabtu 23 Februari 2013,
5.
Pelatihan Membatik dan Lomba Desain Batik Pada bulan Maret 2013, salah satu dosen Fakultas Ekonomi yaitu Veronika Agustini, SE,M.Si,
terlibat
sebagai
tim
pelatih
dalam
pelatihan
batik
tulis
yang
diselenggarakan Disperindagkoppar Kota Madiun, bagi 300 warga perwakilan seluruh kelurahan di Kota Madiun, selama 10 hari. Beliau juga menjadi pemenang peringkat ke-4 dalam lomba desain batik khas Madiun yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Madiun. 6.
Hibah Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Sebanyak tiga kelompok pengusul proposal dari 7 kelompok mahasiswa pengusul proposal hibah PKM mendapatkan dana hibah PKM pendanaan 2013. Dua judul PKM-K (―Crepes Ganyong‖ dengan ketua pengusul: Nila Laras semester V dan ―Abon Laos‖ dengan ketua pengusul: Anis Megasari) Prodi Manajemen dan satu judul PKM-P, dengan mengangkat tema: ―Kepemimpinan transformasional dan servant leadership sebagai kajian riset‖; dengan ketua pengusul: Kesia T. Hutajulu) Prodi Manajemen. Dosen yang terlibat dalam pendampingan 3 pemenang hibah tersebut adalah Veronika Agustini S,, SE., M.Si dan Vivi Ariyani, SE., M.Sc.
7.
Wisuda Pada tahun 2013 Unika Widya Mandala Madiun mewisuda 105 lulusan yang terdiri dari 9 program studi S-1, serta dari Akademi Sekretari Widya Mandala Madiun dengan 1 program D-3 sekretari. Wisuda dilaksanakan pada Sabtu, 2 Maret 2013. Pada kesempatan tersebut hadir Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas yang memberi orasi ilmiah. GKR Hemas adalah Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia. Beliau juga Istri Sri Sultan Hamengku Buwono X di Kraton
62
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Yogyakarta. Pada kesempatan orasi tersebut GKR Hemas menyampaikan perlunya perguruan tinggi di Indonesia menanggapi ‗tantangan global‘ yang dipadukan dengan ‗kearifan lokal‘. Kearifan lokal tersebut merupakan nilai-nilai bangsa yang harus dipelihara. Tantangan global berarti bahwa perguruan tinggi perlu memperhatikan kualitas agar mencapai tataran internasional. Kriteria penting untuk mencapai tataran internesional antara lain: 1) perhatian tinggi terhadap talenta dosen dan mahasiswa, 2) lingkungan belajar kondusif dan penelitian berkualitas dunia, 3) tata kelola yang mendorong visi yang strategis, inovatif, dan fleksibel, 4) kritis dalam menciptakan pengetahuan baru. 8.
Bedah Buku Puisi Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia bekerja sama dengan Majelis Sastra Madiun menyelenggarakan Bedah Buku Puisi berjudul Sungai Kecil di dekat Stasiun Buitenzorg oleh penyair Panji Kuncoro Hadi dan Syukur A. Mirhan pada Sabtu, 9 Maret 2013 dan
Rabu, 3 April 2013 Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan
Bahasa dan Sastra Indonesia menyelenggarakan ―Proses Kreatif Penulisan Novel, Script Film TV, Script Film Layar Lebar‖ dengan pembicara Kirana Kejora (Jakarta). Kedua acara tersebut diikuti oleh mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,
BK,
Pendidikan
Matematika,
Sastra
Inggris,
Psikologi,
Biologi,
Manajemen,,dan siswa SMA Negeri di Madiun. 9.
Olimpiade Matematika Tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA Se-Eks Karesidenan Madiun Tahun 2013 Program Studi Pendidikan Matematika bekerja sama dengan Himpunan Jurusan Pendidikan Matematika mengadakan Olimpiade Matematika Tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA Tahun 2013 pada tanggal 24 Maret 2013 yang memperebutkan Piala Bergilir Rektor Unika Widya Mandala Madiun. Kegiatan Olimpiade Matematika yang di ketua oleh Khosmas Aditya ini bertujuan untuk mengasah kemampuan matematika dengan masalah matematika yang tidak rutin untuk Tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA. Kegiatan ini diikuti 175 peserta yang terdiri atas 102 siswa SD, 48 siswa SMP/MTs, dan 25 siswa SMA/MA. Hasil olimpiade matematika ini untuk Piala Bergilir Rektor Olimpiade Matematika tingkat SD/MI diraih SD Muhammadiyah Ponorogo, tingkat SMP/MTs diraih SMP PL Bintang Laut Surakarta, tingkat SMA/MA diraih SMAN 2 Madiun.
10. Misa Paskah Dalam rangka Perayaan Paskah 2013, keluarga besar Universitas Katolik Widya Mandala Madiun merayakan misa paskah bersama di Auditorium pada hari Jumat, 5
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
63
April 2013 Jam 11.30 misa dipimpin oleh Rm. Robertus Joko Sulistiyo, Pr. Misa diiukuti oleh Bapak/Ibu Dosen dan Mahasiswa yang beragama Katolik dan Kristen. Daqlm kotbahnya Romo Joko mengingatkan melalui peristiwa kebangkitan Yesus, kita hendaknya juga dibangkitkan dari segala kelemahan dan ―kematian‖ kita. Kematian dalam arti, malas, aras-arasen, memble, tidak semangat dalam bekerja maupun belajar dan banyak hal yang berkaitan dengan kepuasan daging. Perayaan Paska kali ini dimeriahkan oleh Paduan Suara Karyawan Unika Widya Mandala Madiun. 11. Sosialisasi dan Pelatihan SIMOLI (System Instant Mikroorganisme Lokal Intensif) Pada tanggal 6 April 2013, Prodi Biologi mengadakan Sosialisasi dan Pelatihan Simoli (Sistem Instan Mikroorganisme Lokal Intensif). Kegiatan tersebut ditujukan untuk
memberikan
keterampilan
pengolahan
sampah
organik
dengan
menggunakan mikroorganisme lokal kepada para siswa. Pelatihan diikuti 51 siswa SMPN 10 Madiun dan SMPK St. Yusuf Madiun. Pelatihan diadakan dalam rangka pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa bidang Pengabdian Masyarakat, sehingga dana kegiatan berasal dari DIKTI. 12. Psychology Debate Competition Satu tim yang terdiri 3 mahasiswa dikirimkan Fakultas Psikologi Unika Widya Mandala Madiun untuk mengikuti ―Psychology Debate Competition 2013” dengan tema ―Keluarga Sehat Indonesia‖ yang diadakan oleh Fakultas Psikologi Unika Soegijapranata Semarang. Unika Widya Mandala Madiun berhasil masuk dalam perempat final. Lomba tersebut dilaksanakan pada tanggal 18 April - 22 April 2013. Ketiga mahasiswa itu ialah Eunike Abdi Lestari (semester 6), Badriatus Sa‘adah (semester 4), dan Kharisma Nugraha (semester 2). Lomba tersebut diikuti 20 tim dengan jumlah peserta sebanyak 60 mahasiswa dari berbagai Universitas se-Jawa. 13. Hibah Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Berkat Tuhan, tahun 2013 ini Lembaga Penjaminan Mutu (LPMU) Universitas Katolik Widya Mandala Madiun memenangkan Hibah Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Bantuan Prodi dari Dikti. Simulasi Akreditasi merupakan kegiatan awal yang sudah terlaksana pada hari Selasa dan Rabu (23-24 April 2013) yang melibatkan Prodi Biologi dan Prodi Sastra Inggris, dengan asesor Ir. Ig. Aris Dwiatmoko, M.Sc. (Ketua LPM Universitas Sanata Dharma Yogyakarta). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesiapan kedua prodi menghadapi visitasi reakreditasi. Pada saat overview oleh asesor, selain pejabat dari kedua prodi yang terlibat,
64
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
diundang juga seluruh Ka. Prodi dan Ka. Subsistem di lingkungan Universitas Katolik Widya Mandala Madiun, serta dihadiri oleh segenap pejabat Rektorat. 14. Seminar Kanker Serviks Dalam rangka memperingati hari Kartini Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Bidang Penalaran pada tangal 19 April 2013 menyelenggarakan seminar tentang Kanker Serviks. Seminar ini bekerja sama dengan Gerakan Pencegahan Kanker Serviks Indonesia (GPKSI) cabang Ngawi dengan menghadirkan Nara Sumber Bapak Kabul Indarto. Seminar dilaksanakan di Auditorium Widya Mandala Madiun yang dihadiri oleh mahasiswa dan beberapa Dosen. Melalui seminar ini diharapakan dapat menambah wawasan bagi mahasiswa tentang pencegahan, penyebuhan kanker serviks. 15. Cogito Camp 2013 Universitas Katolik Widya Mandala Madiun punya ―gawe‖, sebanyak 30 mahasiswa/i mengikuti ajang pemilihan Duta Widya Mandala Madiun 2013 dengan nama acara ―Cogito Camp 2013‖. Acara ini diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kementrian Minat dan Bakat pada Sabtu-Minggu, 20-21 April 2013 di Sungai Yordan, Dungus, Madiun. Cogito Camp 2013 yang mengambil tema ―Think Globally, Act Locally” merupakan titik awal tumbuh dan berkembangnya Unika Widya Mandala Madiun dalam memilih duta-duta kampus yang mengedepankan mahasiswa/i untuk berpikir kritis dan terlibat dalam membangun kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia Kampus. RD. Fusi Nusantara (Pastor Paroki St. Cornelius Madiun yang sekaligus Wakil Ketua Yayasan Widya Mandala Madiun. yang membawakan materi spiritual, Bpk. Widodo (Wakil Rektor III Unika Widya Mandala Madiun) yang membawakan materi ihwal leadership, Bpk.L. Anang Setiyo (Ketua Tim Promosi Unika Widya Mandala Madiun) yang membawakan materi tentang sejarah dan data statistik Unika Widya Mandala Madiun. 16. Pentas Seni Dalam rangka kegiatan sosialisasi Universitas Katolik Widya Mandala Madiun, Biro Promosi dan Kehumasan bekerja sama dengan UKM Musik, UKM Teater, dan Komunitas Tari yang ada di Unika Widya Madiun, menyelenggarakan Pentas Seni dan Budaya pada hari Sabtu, 27 April 2013 mulai pukul 19.00 – selesai di AloonAloon Kota Madiun. Kegiatan ini bertujuan untuk semakin memperkenalkan Unika Widya Mandala Madiun kepadsa warga masyarakat Madiun dan sekitarnya, kecuali itu sebagai wadah penyaluran bakat minat mahasiswa dalam bidang seni.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
65
L. UNIVERSITAS KATOLIK PARAHYANGAN, BANDUNG
1.
Dies Natalis UNPAR Ke-58 Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) menyelenggarakan DIES NATALIS Ke-58 dengan tema ― Menjadi Pribadi yang Utuh Sesuai Nilai Dasar UNPAR‖ (17/1), diisi dengan Orasi Dies ―Tantangan Perguruan Tinggi Dalam mewujudkan Pendidikan Manusia Seutuhnya‖ dibawakan oleh Dr. Antonius Subianto Bunyamin, OSC. UNPAR memberikan beberapa penghargaan untuk Dosen tetap, Dosen Luar Biasa dan Tenaga Kependidikan dan penganugrahan Arntz Geise dari Yayasan UNPAR bagi mereka yang telah berjasa dalam hal pendirian dan pengembangan UNPAR, yaitu: Prof. Ir. Antonius Maximilian Semawi (alm), Dr. Aloysius Koesdarminta, Pst. Drs. Franciscus Henricus Christianus Maria Vermeulen, OSC, L.J.C., Prof. Benedictus Suprapto Brotosiswojo, Ph.D, Prof. Dr. Ateng Syafrudin,S.H (alm), Prof. Dr. Ir. Ignatius Suharto, A.P.U.
2.
Drama Musikal Sang Kuriang Paduan Suara Mahasiswa UNPAR bekerjasama dengan Djarum Apresiasi Budaya mementaskan drama musikal legenda rakyat Jawa Barat ―Sang Kuriang‖ di Taman Ismail Marzuki, Jakarta (1-3/2). Arogansi Sang Kuriang dimainkan oleh Farman Purnama, komposisi musik dikemas oleh Avip Priatna dan Dian Hadipranowo. Pementasan ini merupakan salah satu kegiatan dalam rangka memperingati 50 tahun Paduan Suara Mahasiswa UNPAR.
3.
Harmony Of Culture Paduan Suara Mahasiswa UNPAR (PSM Unpar) mengadakan konser bersama Tokyo Tohmon Glee Club, sebuah male choir dari Jepang. Konser yang berjudul “Harmony of Culture” ini diadakan di Gedung Serba Guna UNPAR (11/2). Tokyo Tohmon Glee Club menyanyikan salah satu lagu wajib Indonesia yang berjudul Indonesia Pusaka yang pada bait pertama dinyanyikan dalam bahasa Indonesia dan bait selanjutnya dinyanyikan dalam bahasa Jepang.
4.
Presentasi Fulbright – Aminef 2013 The American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF), didirikan pada tahun 1992, adalah lembaga non-profit yang mengelola Program Fulbright di Indonesia. Program Fulbright melalui AMINEF memberikan lebih dari 120 beasiswa kepada
66
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
warga Amerika dan Indonesia untuk belajar, mengajar, atau melakukan penelitian dalam berbagai disiplin ilmu untuk setiap tahunnya. AMINEF bekerjasama dengan KIKS (Kantor Internasional dan Kerja Sama) UNPAR melaksanakan presentasi program beasiswa Fulbright bagi mahasiswa dan alumni UNPAR (15/3). 5.
Career & Scholarship Expo 2013 Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi UNPAR menyelenggarakan kegiatan ―Career and Scholarship Expo 2013‖ (25-26/2) guna merealisasikan tingginya keinginan para alumni untuk mendapatkan info lowongan pekerjaan dengan mendatangkan beberapa perusahaan terkemuka di Indonesia. Antusiame tidak hanya datang dari para alumnus UNPAR saja, tetapi dari pelbagai perguruan tinggi lainnya dengan harapan akan banyak membantu mereka dalam mencari peluang untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan background Pendidikan Mereka.
6.
Buku Pancasila Kekuatan Pembebas Pusat Studi Pancasila UNPAR dan Kanisius Yogyakarta telah menerbitkan buku berjudul ―Pancasila Kekuatan Pembebas‖, yang ditulis oleh para dosen UNPAR (Andreas Doweng Bolo, S.S.,M.Hum., Bartolomeus Samho, SS., M.Pd., Stephanus Djunatan, S.Ag.,M.Ph., dan Sylvester Kanisius Laku, S.Ag.). Latar belakang penulisan buku ini berawal dari kesadaran mahasiswa dan masyarakat Indonesia terhadap eksistensi Pancasila sebagai dasar negara yang mulai mengalami polarisasi, mengakibatkan Pancasila terombang-ambing khususnya sebagai dasar negara.
7.
Internal Forward 198 Program Studi Ilmu Hukum UNPAR mengadakan acara internal bertajuk ―Forward 198‖ dengan bentuk Seminar dan Kompetisi, yang bertemakan ―Perancangan Peraturan Daerah tentang Sampah Spesifik yang Berbasis Lingkungan Hidup sebagai Bentuk Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi‖ (6/3). Pembicara Prof. Dr. Asep Warlan Yusuf, S.H., M.H., Ir. Hj. Teti Mulyawati, dan Djubaedah, S.H. yang kemudian dilanjutkan dengan acara Kompetisi Internal Forward 198 (4/5) dengan tujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan yang lebih pada mahasiswa Fakultas Hukum pada umumnya agar mengetahui cara yang benar dan baik dalam merancang peraturan daerah.
8.
Pelaksanaan Kerjasama Tripartit Unpar – Tahura - Yslh Tahura adalah hutan terakhir di kota Bandung, yang dengan hadirnya campur tangan manusia, berkehidupan hutan dan ekosistemnya harus tetap seimbang.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
67
Penandatanganan MOU kerjasama (21/3) Tripartit antara UNPAR, Balai Pengelolaan Taman Hutan Raya (Tahura), dan Yayasan Sahabat Lingkungan Hidup (YSLH) yang telah sepakat untuk secara bersama-sama melakukan upaya konservasi sumber daya alam dan ekosistem TAHURA dengan memperhatikan posisi dan kemampuan masing-masing, untuk melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat di TAHURA, dengan mengikuti kaidah konservasi. 9.
PACIS Dan ASEAN Economic Community 2015 PACIS (Parahyangan Center for International Studies) mengadakan seminar dan diskusi di SMAN 3, Bandung (25/1) sehubungan dengan sosialisasi ASEAN Economic Community 2015. PACIS merupakan salah satu lembaga yang berada di UNPAR untuk mengembangkan dan menerapkan disiplin Hubungan Internasional dengan perspektif dunia ketiga dalam menangani masalah-masalah global. PACIS beranggotakan para dosen tetap Program Studi Ilmu Hubungan Internasional, FISIP, dan orang-orang yang memenuhi persyaratan untuk bergabung sebagai anggota khusus.
10. Temu Alumni Dan Seminar FE UNPAR Panitia Dies Natalis FE UNPAR 58 bekerjasama dengan Ikatan Alumni Fakultas Ekonomi UNPAR menyelenggarakan acara ―Tepung Lawung, Tepung di Bandung‖ (12/4) yang dikemas dalam bentuk seminar, reuni dan silaturahmi bagi lebih dari 2000 alumnus Fakultas Ekonomi UNPAR mulai dari angkatan 1955-2009. Melalui acara ini diharapkan agar dapat mempererat jalinan komunikasi antar alumnus, mengajak peran serta alumnus dalam perkembangan dan kemajuan UNPAR, serta menjadikan Fakultas Ekonomi UNPAR sebagai pelopor manajemen bisnis keluarga. 11. Harvard National Model United Nation ( HNMUN) 2013 Harvard National Model United Nation (HNMUN) merupakan salah satu simulasi akademik PBB bergengsi dunia. UNPAR mengirimkan tim yang terdiri dari beberapa mahasiswa terbaik program studi ilmu Hubungan Internasional untuk mengikuti kegiatan Harvard Nation Model United Nation (HNMUN) 2013 di Boston, Amerika Serikat (14-17/2). Sebagai peserta HNMUN, tim ini memainkan peran sebagai diplomat mewakili negara atau LSM dalam sesi simulasi Komite Perserikatan Bangsa-Bangsa, menyelidiki isu-isu internasional, debat, konsultasi, dan mengembangkan solusi untuk masalah dunia.
68
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
12. Accounting Blood Donation 2013 Program Studi Akuntansi bekerjasama dengan PMI Bandung mengadakan acara donor darah (28/1). Kegiatan ini terbuka untuk dosen, karyawan, dan mahasiswa UNPAR. Dengan acara semacam ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepedulian dan kepekaan terhadap lingkungan sekitar. 13. Konser "The 25th" PSM UNPAR menggelar konser ―The 25th‖ di Auditorium Graha Swara, Jakarta (1620/3), bersama Ega o. Azarya sebagai konduktor. Pertunjukan ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pecinta musik di Indonesia untuk mengembangkan apresiasi mereka pada paduan suara. 14. Piala Soediman Kartohadiprojo 2013 Untuk menghormati Prof. Soediman Kartohadiprojo atas jasanya dalam meletakan dasar pemikiran tentang Pancasila dan Filsafat Hukum Pancasila yang menjadi dasar pengayoman pendidikan di Fakultas Hukum UNPAR hingga saat ini, maka Program Studi Ilmu Hukum menggelar Kompetisi Debat Hukum Tingkat Nasional dan Kompetisi Legislative Drafting Tingkat Nasional (15/2) dengan memperebutkan Piala Soediman Kartohadiprojo. Kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun. 15. Sayembara Taman Layak Anak Program Studi Arsitektur UNPAR mengadakan sayembara untuk menuangkan gagasan dari komunitas arsitektur untuk pembangunan taman layak anak. Sayembara ini diadakan di Taman Hegarmanah kota Bandung pada tanggal 23 Februari 2013, 19 April 2013, 27 April 2013 dan 18 Mei 2013. Gagasan-gagasan yang muncul dari komunitas arsitek ini dipresentasikan di depan juri dengan harapan untuk menemukan gagasan yang dapat diimplementasikan menjadi taman kota layak anak. 16. Creative Enterpreneurship Competition 2013 Program Studi Manajemen mengadakan kompetisi dengan tema ―Fashion Trend‖ berbasis enterpreneur pada tanggal 28 Januari 2013, 31 Maret 2013, dan 22 April 2013 - 23 April 2013. Peserta kompetisi dirangsang untuk mengeluarkan ide-ide bisnis dan berani memulai sebuah tindakan wirausaha mandiri di kemudian hari. Kompetisi ini diadakan secara rutin satu tahun sekali.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
69
17. Tutorial Latex Dalam dunia IT, paket Office yang biasa dikenal adalah WYSIWYG (What You See is What You Get) yang menjadi standard industri dalam penggunaan di perkantoran, sekretariat, dan tata usaha. Namun dalam penulisan ilmiah ada yang kemudian dikenal dengan program/bahasa LaTex. Program Studi Matematika UNPAR mengadakan ―Tutorial LaTex‖ (15-22/2) bertujuan untuk memperkenalkan dan memperdalam pengetahuan mahasiswa tentang penggunaan program/bahasa LaTex dalam pengetikan dalam penulisan ilmiah. 18. Kampoeng Parahyangan Program Studi Ekonomi Pembangunan UNPAR mengadakan kegiatan budaya, yang kemudian dikemas dalam bentuk hiburan seni musik (23/2). Dalam ajang tersebut para mahasiswa bebas untuk menyumbangkan kreativitas mereka, khususnya yang berbasis pada seni budaya lokal Sunda. 19. Hasil Akreditasi Melalui keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Tentang Nilai dan Peringkat Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi Nomor: 062/SK/BAN-PT/AkIV/PT/II/2013, telah menetapkan bahwa UNPAR, Bandung. Terakreditasi dengan Peringkat B ( Baik ), pada tanggal 21 Februari 2013 berlaku selama 5 (lima) tahun. 20. Dies Natalis Fakultas Teknologi Informasi Dan Sains Unpar Ke-XX Orasio Dies Natalis Fakultas Teknologi Informasi dan Sains UNPAR dengan judul ―Memposisikan Informatika UNPAR di Masyarakat‖ disampaikan oleh Dr. Thomas Anung Basuki berkaitan dengan Dies Natalis Fakultas Teknologi Informasi dan Sains UNPAR ke 20 di Mgr. Geisse Lecture Theatre gedung 3 UNPAR (23/4). Prodi Teknik Informatika UNPAR, memfokuskan diri pada kurikulum CS dari Computing Curricula 2005. Dalam kesempatan ini pula, diberikan penghargaan untuk mahasiswa terbaik FTIS yaitu Raymond Chandra Putra dan Jonathan Hoseana. 21. Hibah Fasilitas Kerjasama Internasional 2012 UNPAR telah menerima Hibah Fasilitasi Kerjasama Internasional dan dimanfaatkan untuk mendirikan dua konsentrasi baru yang bekerjasama dengan dua Universitas ternama di Cina yaitu Hohai University dan Jiangsu University. Konsentrasi baru tersebut adalah Joint Degree di Bidang Master Teknik Sipil UNPAR dengan Master of Science untuk konsentrasi pada pemanfaatan, pelestarian, pengelolaan air, dan penanggulangan bencana yang ditimbulkan dari sumber daya air, serta Joint Degree di Bidang Master Ilmu Sosial UNPAR dengan Master of Business Administration dari
70
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Jiangsu University untuk konsentrasi pada pengembangan usaha kecil sehingga dapat memiliki pemikiran matang untuk membuat UKM di Indonesia serta menjadi pelaku usaha yang tangguh dan kompetitif. 22. International Student Converence On Global Citizenship UNPAR menyelenggarakan International Student Converence On Global Citizenship (17-24/1) yang memiliki 2 tema besar di bidang teknik: Water and Environmental Sustainability – Think Outside the Sink dan sosial: Global Terrorism – Altering Insecurity, Preventing Terror. Pembicara: Prof. Nobuhitho Yoshinaka, Prof Taiji Yamamoto dari Hiroshima University, Vilas Nitivattananin dari Asian Institute of Technology, dan Ms. Sidney Jones dari International Crisis Group. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran orang muda dari berbagai negara di dunia memandang masalah pelestarian lingkungan dan air serta masalah terorisme global sebagai masalah bersama masyarakat dunia. 23. International
Network
Of
University
Council
Meeting
And
Academic
Programmer Comittee UNPAR menjadi tuan rumah dari International Network of University Council Meeting and Academic Programmer Comittee – INU (16-18/3). INU adalah sebuah jaringan kerjasama internasional dimana UNPAR menjadi salah satu anggotanya, yang membahas perkembangan terbaru dari masing-masing anggota serta membahas
materi
Summer
Master
School
and
Student
Seminars
yang
diselenggarakan bersama oleh anggota INU di Hiroshima University yang merupakan agenda tetap tahunan INU. Pada kegiatan tersebut, UNPAR juga telah menyelenggarakan berbagai kegiatan kultural dengan maksud agar para pemimpin universitas anggota INU tersebut dapat mengenal budaya dan masyarakat Indonesia dengan lebih mendalam. 24. Asia-Pacific Association For International Education Conference And Exhibition UNPAR telah berpartisipasi dalam Asia-Pacific Association for International Education (APAIE) Conference and Exhibition 2013 untuk melakukan presentasi di dalam konferensi APAIE 2013 yang bertemakan ―An Ascendant Asia-Pacific: International Higher Education in the 21st Century” yang dilakukan oleh Dr. Ida Susanti, SH. LL.M selaku Kepala Kantor International dan Kerjasama UNPAR. Kegiatan
tersebut
diselenggarakan
di
Hongkong
(11-14/3)
dengan
tema
“Cooperation for Competition-Why Joining International Networks Makes Sense”.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
71
25. 4 Pilar Goes To Campus “ Reformasi Agraria” Atas kerjasama dengan MPR RI, telah diselenggarakan kegiatan 4 Pilar Goes to Campus bertempat di Aula Gedung Program Pascasarjana UNPAR (30/4) sebagai salah satu upaya sosialisasi empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara Indonesia dengan tema ―Reformasi Agraria‖. Acara ini dikemas dalam bentuk talkshow dengan pembicara: Drs. Agun Gunandjar Sudarsa, M.Si, Ketua Tim Sosialisasi Empat Pilar, Drs. Abdul Hakam Naja, M.Si., anggota MPR RI FPAN, Prof. Robertus Wahyudi Triweko, Ph.D, Rektor UNPAR, dan Dr.S tephanus Djunatan, dengan harapan akan muncul aspirasi akademis dan sumbangan pemikiran dari sivitas akademika untuk alternatif penyelesaian masalah yang khususnya berkaitan dengan kepemilikan tanah.
“Anak-anak harus diajarkan bagaimana cara berpikir, bukan apa yang harus dipikir” - Margaret Mead
72
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
M. UNIVERSITAS KATOLIK SANTO THOMAS, MEDAN
1.
Lokakarya Kurikulum Fakultas Ilmu Komputer Fakultas
Ilmu
Komputer
menyelenggarakan
Lokakarya Kurikulum (25/2) di Lantai 3 Gedung Rektorat Unika Santo Thomas, dihadiri oleh dosen, mahasiswa, alumni dan instansi swasta Webmedia, PT.Telkom, Infotech dan lain-lain. Dua narasumber yaitu Dr. Ir. M.M. Inggriani dari ITB dengan materi Pedoman Pembuatan Kurikulum dan Prof. Dr. Muhammad Zarlis, M.Kom dari USU. Kegiatan ini diharapkan dapat memberi masukan dalam rangka pembuatan kurikulum untuk 4 program studi: Teknik Informatika S1, Sistem Informasi S1, Komputer Akuntansi D3, dan Manajemen Informatika D3. 2.
Sosialisasi Program Indofood Riset Nugraha Lembaga Penelitian dan Pengabdian Unika Santo Thomas bekerja sama dengan Indofood
melakukan
Seminar
Sosialisasi
Program
Riset
Nugraha,
yang
menghadirkan Pembicara Prof. Dr. Ir. Bustanul Arifin (Anggota Tim Pakar dari UNILA, dan menyampaikan ‖Kiat Kiat Memenangkan Research Grant atau IRN dan Pengembangan Budaya Riset di Kalangan Mahasiswa,‖ dan oleh Bapak Stefanus Indrayana, GM PR & CSR Indofood yang memberikan pejelasan tentang Program Indofood Riset Nugraha 2013 (5/3). Sosialisasi ini ditutup dengan memberikan cindra mata dari Ketua LPPM berupa ―ulos‖ kepada kedua pembicara. 3.
Kuliah Umum : Masa Depan Politik Dan Penegakan Hukum Prof. Dr. Mahfud, MD, memberikan kuliah umum (18/4) tentang ―Masa Depan Politik dan Penegakan Hukum‖. Beliau menjelaskan bahwa dalam penegakan hukum, antara politik dan hukum harus seimbang. Bercermin kepada sejarah pada Pemerintahan Soekarno, Soeharto dan Gus Dur yang dijatuhkan secara politik, akibatnya tidak adanya stabililitas pemerintahan di Indonesia. Pembentukan Mahkamah Konstitusi merupakan lembaga penyeimbang antara Demokrasi dengan Nomokrasi, karena Mahkamah Konstitusi merupakan pengawal konstitusi. Sejak dibentuknya tahun 2003, sebanyak 277 UU dan 72 kursi DPR/DPRD dibatalkan oleh MK. Kuliah umum tersebut dihadiri oleh dosen, mahasiswa, dan juga instansi pemerintah kota Medan.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
73
N. UNIVERSITAS KATOLIK DE LA SALLE, MANADO
1.
Perayaan Natal Unika De La Salle Manado Keluarga besar Unika De La Salle merayakan Natal bersama di Lokasi Taman Edelweis, Tomohon (5/1) dengan tema dari 1 Yoh. 4:10 ―Allah yang telah mengasihi kita dan yang telah mengutus AnakNya sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita‖. Diawali dengan Misa yang dipimpin oleh Mgr. Joseph Suwatan, MSC. bersama Pst. Benny Salombre, Pr., Pst. Revi Tanod, Pr., dan Pst. Bonafacius Ola, Pr. Perayaan Natal Unika ini diselingi juga dengan pemberian Pin Emas bagi karyawan yang telah mengabdikan diri selama sewindu masa bakti.
2.
MoU dengan Humber Institute, Canada Setelah mengikuti „Strategic Planning Forum for the Sulawesi Economic Development Strategy Project –SEDS‟ (14-17/1), Unika De La Salle menandatangani ‗Letter of Agreement (MoU)‘ untuk kerja sama selama 5 tahun hingga September 2017. Penandatanganan Letter of Agreement dari setiap partner dilakukan oleh Lisa Anketell, SEDS Canadian Project Manager mewakili Humber Insitute of Technology & Advanced Learning serta Rektor dari masing-masing Universitas. Diharapkan SEDS project ini akan meningkatkan perkembangan Ekonomi di pulau Sulawesi khususnya dan Indonesia pada umumnya. Target lain dari project ini adalah terciptanya Bisnis Centre di setiap universitas yang tentunya akan membantu perkembangan dari usaha kecil menengah (UKM) yang ada di Sulawesi
3.
Lasallian Spirituality Mahasiswa Manajemen Fak. Ekonomi mengunjungi Kelurahan Karang Ria, Lingkungan IV, Kecamatan Tuminting. Norma Lumengga, Kepala Lingkungan, mewakili Lurah (13/4), Ini merupakan program ‗Reaching Out‘ dengan mengunjungi wilayah/lokasi masyarakat yang membutuhkan perhatian dan uluran bantuan. Pelayanan kasih ini juga dalam rangkaian mata kuliah Lasallian Spirituality yang diterapkan Unika De La Salle dan memberikan pendalaman pengetahuan tentang semangat Founder De La Salle Insitutes sedunia yakni St. John Baptist De La Salle.
4.
International Seminar 2013 Di Unika De La Salle Manado Fakultas Teknik mengadakan ―International Seminar 2013‖ bekerjasama dengan ―Pukyong National University‖, Korea dengan tema ―Innovation And Technology Behind Engineering Education‖ di Auditorium Kampus (25/2). Topik yang dibawakan 74
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
yaitu ―Product life cycle Management”: Challenge of Product Management in Manufacturing Industries, dan : Management of Technology Program on a Regional Innovation System Basis : PKNU MOT Program”. Menghadirkan Prof. Soo-Cheol Oh (Professor of Department of systems Management and Engineering, Pukyong National University), Prof. Pyeng-Mu Bark (Director of MOT HDR Program/Professor of Department of systems Management and Engineering, Pukyong National University). 5.
Rapat Umum Anggota Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (RUA APTIK) Ke XXX Unika De La Salle Manado mendapat kehormatan menjadi ‗Tuan Rumah‘ dalam Kegiatan RUA APTIK ke XXX. Hal ini didasari pada hasil keputusan RUA APTIK XXIX tahun 2012. Dengan tema ―Meneguhkan, Mereaktualisasikan dan Membudayakan Nilai-Nilai Pancasila Demi Pendidikan Karakter Bangsa‖ (10-14/3) bertempat di lokasi Kampus Kombos dan Grand Kawanua International Converence, Kayuwatu, Manado. RUA ditutup dengan gelaran acara kekeluargaan bertempat di rumah dinas Gubernur Sulawesi Utara, DR. S. H. Sarundajang. Gelaran event penutupan ini diikuti juga oleh Uskup Manado, Mgr. J. Suwatan, MSC, Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Universitas De La Salle, Pst. Benny Salombre, SS dan berbagai undangan.
6.
Rekoleksi Pra Paskah Dalam Pekan Suci, Unika De La Salle Manado menggelar rekoleksi pra paskah yang diikuti seluruh staff akademik dan administrasi bertempat di Auditorium Kampus (27/3) Diawali dengan Misa Syukur yang dipimpin oleh Pst. Bonafacius Bin Ola, Pr, Chaplain Unika De La Salle. Selesai Misa Syukur, rekoleksi dilanjutkan dengan ‗Faith Reflection and sharing‘ yang dibawakan oleh Asosiasi Signum Fidei. Tampil sebagai pembawa materi Divisi Faith Signum Fidei, dengan topik ‗Terrorist Cell Groups‟.
7.
Sulawesi Economics Development System Project Baseline Presentation Di Hotel Santika, Makassar, dilaksanakan pertemuan 7 partners universitas (Univ. Sam Ratulangi, Univ. Klabat, Universitas Manado, Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Negeri Makassar, dan Universitas Muhamadiyah Makassar yang tergabung dalam Sulawesi Economics Development Strategy (SEDS) Project yang dikoordinir oleh Humber Institute of Technology and Advanced Learning, Canada (25/2). Pertemuan ini mempresentasikan hasil Baseline Study and Needs Assessment Project pengembangan Program Entrepreneurship di wilayah Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan. Penelitian dilakukan oleh dua Canadian Interns: Izabela Wlodarczyk berlokasi di Sulawesi Utara, dan Graham Atkinson berlokasi di Sulawesi Selatan. Unika De La Salle diwakili oleh Teddy Tandaju, SE, MBA (Advanced) selaku Project Coordinator dan Johannes Timbuleng, SIP, MPubAdm, Wakil Rektor Bidang
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
75
Akademik. Pertemuan dipandu oleh Ms. Mary Heather White selaku Field Manager of SEDS Project dan Joko Nugroho, Bureau of Planning & International Collaboration, General Directorate of Higher Education. 8.
Unika De La Salle gelar Rekoleksi Bina Iman bagi Mahasiswa LPMAK Bina Iman dengan tema: Mengenal „Teroris Cells‟ di Asrama Putera (20/4), adalah program regular yang dirancang team kerja Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK) Unika De La Salle Manado. Program yang dipandu oleh Jelvi Mangundap, S.Fils, Dosen Pendamping dan Bernard Palit, SE, Kepala Asrama diisi dengan permenungan pribadi dan kiat-kiat dalam mengatasi krisis iman khususnya dalam kehidupan di lingkup kampus, asrama, masyarakat dan terlebih dalam keluarga.
“Tidak peduli berapa biaya perpustakaan kami, harganya murah dibanding dengan menghasilkan bangsa yang bodoh.” - Walter Cronkite
76
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
O. UNIVERSITAS KATOLIK DARMA CENDIKA, SURABAYA
1. Perayaan Natal Bersama Perayaan natal yang diselenggarakan di Universitas Katolik Darma Cendika (UKDC) mengambil tema “Joy of Christmas” (11/1). Selain melakukan kegiatan misa bersama, perayaan natal tahun ini juga diselengi dengan kegiatan bakti sosial di salah satu Panti Asuhan di Surabaya yang diselenggarakan pada tanggal (27/1). Panitia pelaksana ingin mengajak seluruh mahasiswa UKDC untuk memahami makna Natal yang sebenarnya dimana suka cita Natal tidak hanya bersifat sementara. 2. Try Out untuk Siswa/i SMA se- Surabaya Dalam rangka untuk mempersiapkan menghadapi Ujian Nasioanl bagi Siswa/i SMA, BEM FE mengadakan kegiatan Try Out pada bulan Februari 2013 dengan sasaran Siswa/I SMA se-Surabaya. Selain untuk memperkenalkan Unika Darma Cendika, tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk menyiapkan siswa/I dalam menghadapi soal Ujian Nasional. Pemenang pada lomba Try Out ini antara lain mendapatkan beasiswa untuk masuk di Unika Darma Cendika. 3. Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Tingkat Menengah (LKMM-TM) Sebagai wujud pembentukan karakter pada mahasiswa UKDC, pada tanggal 17, 21 dan 23 Maret 2013 diselenggarakan kegiatan LKMM-TM yang merupakan kegiatan wajib bagi mahasiswa UKDC. Tujuan adanya kegiatan ini diantara agar lulusan UKDC mampu memiliki softskill yang lebih baik dibandingkan dengan yang lain. Selain mengasah softskill, pada kegiatan LKMM-TM tahun ini pula mahasiswa diajak untuk melakukan kegiatan entrepreunership. 4. Lokakarya Penguatan Kapasitas Kelembagaan Badan Penjaminan Mutu Sebagai bentuk kerja sama yang dilakukan oleh UKDC dengan Universitas Sanata Darma terkait dengan Peningkatan Kapasitas Lembaga dalam menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Badan Penjaminan Mutu UKDC menyelenggarakan kegiatan lokakarya dengan tema ―Penguatan Kapasitas Kelembagaan Badan Penjaminan Mutu‖ (2-3/4) dengan Narasumber dari Ketua Lembaga Penjaminan Mutu USD Ir. Ignatius Aris Dwiatmoko, M.Sc. kegiatan ini diikuti oleh Dosen dan karyawan UKDC.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
77
5. Perayaan Paskah – Donor Darah – Pasar Murah Beranjak dari tujuan kegiatan Paskah yaitu berbagi, maka muncul ide rangkaian kegiatan Paskah (5/4), diantaranya Donor Darah dan Pasar Murah (26/4). Kegiatan dimulai dengan Misa yang dipimpin oleh RD. Dr. Yustinus Budi Hermanto, M.M dan dilanjutkan dengan performance dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) maupun dari perwakilan mahasiswa. UKDC bekerjasama dengan PMI Surabaya untuk melakukan Donor Darah setidaknya terkumpul 40 kantong darah sedangkan untuk kegiatan Pasar Murah lebih ditujukan kepada warga sekitar kampus dan mendapatkan apresiasi yang cukup besar bagi warga sekitar.
“Hiduplah seakan engkau akan mati besok. Belajarlah seakan engkau akan hidup selamanya” - Mahatma Gandhi
78
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
G. SEKOLAH TINGGI MUSI, PALEMBANG
1.
Kuliah Umum “Analisis Multivariat” Program studi Teknik Industri STT Musi menyelenggarakan kuliah umum dengan tema Analisis Multivariat di Aula gedung Joseph (6/2). Dibawakan oleh salah satu dosen Universitas Parahyangan Bandung, Bapak Sani Susanto, Ph.D. Kuliah umum dihadiri oleh 100 orang mahasiswa dari program studi Teknik Industri, Teknik Informatika dan Sistem Informasi.
2.
Kuliah Umum “Wetland or Wasteland” “Wetland atau area basah seperti rawa-rawa, bukanlah wasteland atau tanah yang sia-sia, wetland justru sangat berperan penting dalam penyerapan CO2 sehingga sangat
bermanfaat
untuk mengurangi penipisan
lapisan
ozon.‖ Demikian
disampaikan oleh Ir. Doorce Sakti Batubara, M.Sc. (dosen STT Musi yang saat ini sedang menempuh program studi S3 di Loussiana State University USA) selaku pembicara dalam kuliah umum yang diadakan oleh STT Musi (22/2) dengan tema “Wetland or Wasteland”, dihadiri oleh mahasiswa dari jurusan Teknik Arsitektur dan Teknik Industri. 3. Architecture Student’s Work Axhibition Program studi Teknik Arsitektur STT Musi menyelenggarakan Architecture Student‟s Work Axhibition di lobi Gedung Yoseph STT (22-28/2). Acara ini sebagai sarana untuk memotivasi mahasiswa agar makin kreatif dalam menciptakan berbagai desain arsitektur dengan menampilkan miniatur desain arsitektur rumah, pertokoan, dan gedung perkantoran yang ada di Palembang, juga ditampilkan beberapa sketsa desain arsitektur yang digambar dengan tangan. 4.
Perayaan Lustrum IV STIE Musi Perayaan Lustrum IV STIE Musi dengan tema ―Dalam Kasih Persaudaraan Sejati, Pancarkan Terang, Taburkan Harapan Pasti Bagi Ibu Pertiwi‖, diawali dengan Festival Budaya ―Musi Art And Sience Competition (Masc)” (23–24/2) dan Jalan Sehat yang diikuti oleh 3000 peserta (24/2). Acara ditutup dengan misa syukur yang diikuti oleh dosen, karyawan maupun mahasiswa dari STIE, STT dan Pengurus Yayasan serta para dosen yang pernah menjabat strukutal di STIE Musi. Acara dilanjutkan dengan ceremoni penutupan rangkaian kegiatan perayaan Lustrum IV STIE Musi yang dihadiri oleh Gubernur Sumatera Selatan, Ir. H. Alex Noerdin, S.H. Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
79
5.
English Economic Debate Competition (EEDC) Perlombaan debat dalam bahasa inggis dengan tema ―perekonomian‖ diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) STIE Musi untuk siswa/i tingkat SMA/SMK dan Bimbingan Belajar Bahasa Inggris se-Sumatera Selatan (8-9/3). Kompetisi ini diikuti oleh 14 tim. Pemenang adalah SMA Xaverius 4 (juara I), SMA Negeri 6 (juara II), SMA Negeri 5 (juara III) dan Best Speaker (pembicara terbaik) diraih oleh peserta dari SMA Negeri 6.
6.
“Quantum Motivation; Self Hypnosis for Self Empowerment” Campus Ministry Sekolah Tinggi Musi bekerja sama dengan percetakan dan penerbit Kanisius menyelenggarakan seminar (13/3) untuk memotivasi para peserta didik agar berkembang secara holistik dengan tema ―Quantum Motivation; Self Hypnosis for Self Empowerment” dengan pembicara: Krishnamurti. Peserta seminar tidak hanya berasal dari kalangan Sekolah Tinggi Musi tetapi juga diikuti oleh para siswa SMA dan masyarakat umum.
7.
Juara III Lomba Akuntansi Tingkat Nasional Lomba Akuntansi Tingkat Nasional diselenggarakan oleh Universitas Trilogi di Jakarta Selatan. Perlombaan diawali dengan mengikuti seminar yang bertemakan Goods Coorporate Govermenmt (GCG) (18-19/3), yang membahas seputar tata kelola perusahaan yang baik beserta prinsip-prinsipnya. Lomba Akuntansi (20-22/3) diikuti oleh 16 tim dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, STIE Musi mengirim 2 Tim dan salah satu tim dari STIE Musi berhasil meraih Juara III.
8.
Lomba Cerdas Cermat Ilmu Ekonomi (LCCIE) Himpunan mahasiswa program studi Akuntansi STIE Musi melaksanakan Lomba Cerdas Cermat Ilmu Ekonomi (LCCIE) dengan tema ―Kembangkan Potensi Generasi Muda dengan Semangat Berkompetisi‖ (23/3) yang diikuti oleh 24 tim dari berbagai SMA dan SMK baik swasta maupun negeri. SMA Xaverius 3 (juara III), SMA Kusuma Bangsa (juara II), dan SMA Kusuma Bangsa (juara I). Piala bergilir Gubernur Sumatera Selatan menjadi milik SMA Kusuma Bangsa sampai dengan LCCIE 2014.
9.
Latihan Manajemen Organisasi (LMO) Sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman mengenai pengelolaan organisasi kemahasiswaan, maka Senat Mahasiswa STT Musi menyelenggarakan Latihan Manajemen Organisasi (LMO) dengan tema “Be A Mussel Produce A Pearl” (16–19/5) diikuti 50 orang peserta dari pengurus organisasi kemahasiswaan di lingkungan STT Musi. 80
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
H. UNIVERSITAS ATMA JAYA MAKASSAR
1.
Perayaan Natal Bersama Pada tanggal, 6 Januari 2013 Keluarga besar Universitas Atma Jaya Makassar (UAJM) merayakan Natal bersama yang dipimpin langsung oleh Pastor Kampus, P. Ignatius Sudaryanto, S.Th., Dipl.,CON., M.T.S., CICM. Dihadiri oleh sejumlah pejabat, pengurus yayasan, dosen, pegawai dan mahasiswa UAJM.
2.
Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi Angkie Cresentia dan Evelyn B. Randa, mahasiswa Fakultas Hukum diutus untuk mengikuti Pameran Pendidikan Tinggi Sulawesi 2013 (21–23/2) di Mall Ratu Indah. Tujuan pameran tersebut adalah untuk memperkenalkan profil dari perguruan tinggi khususnya UAJM kepada masyarakat. Pameran tersebut merupakan kerja sama UAJM dengan Koordinasi Perguruan Tinggi Wilayah IX Sulawesi.
3.
Sosialisasi Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 122 Tahun 2012 Wencislaus Sirjon N., S.H., M.Hum, dosen Fak. Hukum mengikuti seminar Sosialisasi Peraturan Presiden Republik Indonesia No. 122 tahun 2012 tentang reklamasi di wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil (6/3) yang diselenggarakan oleh Fak. Hukum Universitas Hasanuddin bekerja sama dengan Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan.
4.
Sosialisasi Penelitian On-Line Tanggal 13 maret 2013 dua orang dosen Fakultas Hukum, Agnes Sutarnio,S.H.,M.H., dan Wencislaus Sirjon Nansi, S.H.,M.Hum., mengikuti kegiatan sosialisasi pengajuan usulan proposal penelitian secara on-line ke Ditjen Dikti yang dipandu oleh Erick Alfons Lisangan, S.Kom, dosen Fakultas Teknologi Informasi UAJM.
5.
Konferensi Internasional Antonius Sudirman, S.H., M.Hum. dosen Fakultas Hukum berpartisipasi pada Konferensi Internasional yang diselenggarakan oleh Universitas Hasanuddin di Makassar (18-19/3).
6.
Perayaan Paskah Misa Paskah Bersama (5/4) dipimpin oleh Pastor Kampus, Ignatius Sudaryanto, S.Th., Dipl.,M.T.S.,CICM. Perayaan tersebut dihadiri oleh sivitas akademika dan tenaga kependidikan UAJM.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
81
I.
UNIVERSITAS
KATOLIK
WIDYA
MANDIRA,
KUPANG
1.
Pesta Santo Arnoldus Janssen Keluarga besar Yayasan Pendidikan Katolik Arnoldus Kupang (YAPENKAR) dan Universitas Katolik Widya Mandira (UNWIRA) menandai dimulainya tahun baru 2013 dengan merayakan Pesta Santo Arnoldus Janssen, Pelindung Yapenkar dan Unwira, (15/1). Dimulai dengan rekoleksi yang dibawakan oleh Rektor Unwira Kupang, P. Yulius Yasinto, SVD, bertempat di Kapel St. Arnoldus Janssen Unwira, dengan tema ―Mencari Jati Diri Dalam Spiritualitas Pendiri‖ dan dilanjutkan dengan Perayaan Ekaristi syukur bersama di Aula A300 Unwira yang dipimpin oleh P. John G. Salu, SVD, koordinator Campus Ministry. Tema perayaannya adalah ―Bertumbuh dan Berjalan dalam Sang Sabda‖. Perayaan ini dihadiri oleh para dosen, karayawan/ti dan mahasiwa Unwira.
2.
Community Outreach Program di Desa Silu, Kabupaten Kupang Unwira Kupang dan Universitas Kristen Petra Surabaya dalam kerja sama dengan World Vision Indonesia Regio Nusa Tenggara, mengadakan kegiatan Community Outreach Program (18-30/1) di desa Silu, Kecamatan Fatuleu, Kabupaten Kupang. Kegiatan diikuti 25 orang mahasiswa Unwira, 25 orang mahasiswa UK Petra, dan 8 orang mahasiswa asing (masing-masing 2 orang dari Thailand, Brasil, Bulgaria, dan Polandia). Kegiatan dibuka dengan pergelaran budaya dari berbagai negara asal peserta dan dibuka dengan resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kupang mewakili Bupati Kupang. Mahasiswa yang tinggal di rumah-rumah penduduk melakukan berbagai kegiatan pemberdayaan masyarakat di bidang pemeliharaan lingkungan, usaha pekarangan, dan pendidikan dasar dan menengah.
3.
RIP: Dr. Frans J. Rengka, SH, M.Hum, Dekan Fakultas Hukum Unwira Dr. Frans J. Rengka, SH, M.Hum, Dekan Fakultas Hukum Unwira menghembuskan nafas terakhir di RS Mamami Kupang (20/1), beberapa saat setelah menerima sakramen perminyakan suci dari P. John Salu SVD, disaksikan oleh Rektor Unwira P. Yulius Yasinto SVD. Beliau meninggal karena sakit paru-paru dan gagal ginjal, yang dideritanya dalam waktu satu tahun terakhir masa hidupnya. Jenasah beliau dimakamkan tiga hari kemudian di pemakaman umum Liliba Kupang, setelah misa requiem yang dipimpin Rektor Unwira di kediaman almarhum dan dilanjutkan
82
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
dengan upacara penghormatan khusus oleh Civitas Academica Unwira di lobby kampus utama Unwira. Selamat Jalan Pak Frans. 4.
Hari Valentine (Valentine`s Day). Campus Ministry mengadakan suatu malam syukur di Aula A300 Unwira (16/2) dengan tema ―Menemukan Hakekat Cinta Yang Sesungguhnya‖. Adapun jenis-jenis kegiatannya adalah doa syukur dan penjelasan tentang sejarah singkat dan refleksi atas makna Valentine`s Day bagi kaum muda Unwira di era globalisasi yang dibawakan oleh Fr. Yoseph Riang, SVD, dan juga ada acara pemilihan ratu dan raja Valentine`s Day Unwira 2013.
5.
Kuliah Umum Perkoperasian Internasional Program Studi Pascasarjana Magister Managemen Fakultas Ekonomi Unwira mengadakan kuliah umum dengan tema ―Koperasi dalam Kancah Perekonomian Internasional‖ (27/2) di Aula B301 Kampus Unwira. Menghadirkan 2 orang pembicara internasional, yakni Mr. Bruce Thodarson, mantan Direktur Jenderal ICA (International Cooperative Alliance) dengan topik “Global Trends: Implications for Indonesia”, dan Roby Tulus, seorang aktivis perkoperasian internasional asal Indonesia tapi berkewarganegaraan Canada, yang membawakan Topik ―Peran Penting Koperasi dalam Perekonomian Global‖. Kuliah umum dibuka oleh Rektor Unwira dan dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa Pascasarjana FE Unwira.
6.
Ziarah 100 Tahun SVD Untuk memperingati 100 tahun masuknya Serikat SVD di Indonesia, Unwira Kupang yang dikelola oleh para misionaris SVD, melalui campus ministry mengadakan ziarah ke Lahurus, titik awal kehadiran kongregasi misionaris SVD di pulau Timor khususnya dan Indonesia umumnya. Kegiatan ini (28/2-1/3) diikuti oleh 60 orang yang terdiri dari mahasiwa/i Unwira, dosen dan karyawan serta para suster SSpS. Hari pertama Sharing Kisah Karya Misi SVD oleh P. Yohanes Naihati, SVD, Rektor Komunitas SVD Nenuk dan P. Salvator Towary, SVD, pembina pada Novisiat SVD Nenuk. Pada hari kedua diadakan ziarah ke Komunitas perdana SVD Indonesia di Lahurus dan dilanjutkan dengan perayaan ekaristi di kapela Mgr. Gabriel Manek, SVD., yang dipimpin langsung oleh Pater Provinsial SVD Timor yakni P. Simon Bata, SVD.
7.
Rekoleksi Prapaskah Campus Ministry mengadakan rekoleksi secara bertahap bagi para mahasiswa, dosen dan karyawan (9-26/3) di Kapela Unwira Kupang. Untuk kalangan mahasiwa,
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
83
rekoleksi dipimpin oleh P. John G. Salu, SVD dan P. Servas Tethun, SVD. Sedangkan untuk kalangan dosen dan karyawan, rekoleksi dipimpin oleh P. Eduardus Dosi, SVD. 8.
Seminar Pra-Design Kampus Baru Unwira Team Design Kampus Baru Unwira dari Fakultas Teknik, menyelenggarakan Seminar Pra-Design Master Plan Kampus Baru Unwira di Penfui, Kabupaten Kupang. Adapun di atas tanah kampus baru Unwira sekarang ini telah berdiri gedung Fakultas Teknik, khusus jurusan Arsitektur dan Sipil, dan gedung Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial dan Politik. Sementara ini yang sedang dibangun sebuah gedung berlantai tiga untuk Fakultas Hukum dan Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik. Hari Selasa, tanggal 5 Maret 2013,
9.
Pelantikan Pejabat Struktural Rektor Unwira, P. Yulius Yasinto SVD, melantik 5 orang pejabat baru di lingkungan Unwira (6/3). Dr. Yustinus Pedo, SH, M.Hum (sebelumnya Wakil Dekan FH) menjadi Dekan Fakultas Hukum, Benediktus Peter Lay, SH, M.Hum menjadi wakil dekan FH, Maria Fransiska Owa da Santo SH, M.Hum menjadi sekretaris Prodgi Hukum, Lodowik Landi Pote, S.Si, M.sc menjadi Ketua Jurusan Kimia pada FMIPA, dan Rosalinda Tinenti, S.Pd, M.Pd sebagai Kepala Laboratorium Kimia pada UPT Lab Kimia. Upacara pelantikan dihadiri oleh pimpinan Yapenkar, para pembantu rektor dan dekan fakultas se-Unwira.
10. KKBM Prodi Pendidikan FISIKA Sebanyak 289 orang mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika pada FKIP Unwira, mengadakan kegiatan Kemah Kerja Bakti Mahasiswa (KKBM) di Kota Atambua (714/4). Kegiatan terdiri dari Demo Fisika di sekolah-sekolah se-kota Atambua khususnya SMP dan SMA, bakti sosial serta seminar sehari tentang pendidikan dengan pemateri dekan FKIP, Alfons Bunganaen, Ketua program Studi Fisika, Frans Keraf serta utusan dari Dinas PPO Kabupaten Belu. 11. Pelatihan Pengembangan Karakter Mahasiswa (PKM) Unwira Kupang mengadakan Pelatihan Pengembangan Karakter Mahasiswa (PKM) angkatan ke-5 bertempat di Rumah Retret Susteran SSpS Bello, Kupang (19-21/4). Kegiatan ini dihadiri oleh 70 orang mahasiswa utusan dari 7 fakultas Unwira. 12. Dialog Ekumenis Senat Mahasiswa Unwira menyelenggarakan Kegiatan Dialog Ekumenis antar Agama,
84
dengan
tema ―Menumbuhkan
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Spiritualitas
Ekumene di
Kalangan
Mahasiswa‖ (20/4) di Aula A300 Unwira. Menghadirkan Haji Abdul Makarim (ketua MUI NTT, mewakili agama Islam), Pendeta Dr. Mery Kolimon (Dosen fakultas Teologi Unkris Artha Wacana Kupang, mewakili kalangan Kristen Protestan), I Gusty Putra Kusuma (Ketua Parisada Hindu Dharma NTT, mewakili kalangan Hindu) dan Rm. Dr. Herman Punda Panda (dosen FFA Unwira, mewakili kalangan Katolik). Kegiatan dialog dihadiri oleh para mahasiswa/i Unwira dan utusan dari perguruan-perguruan tinggi di kota kupang, LSM dan organisasi kepemudaan yang ada di kota Kupang. 13. Kunjungan Ke Panti Asuhan Sonaf Manekan, Lasiana-Kupang Sebanyak 50 orang mahasiswa dan dosen program studi Bimbingan dan Konseling Unwira Kupang, di bawah pimpinan Ketua Program Studi Yohanes Demon, mengadakan kunjungan ke Panti Asuhan Sonaf Manekan, Lasiana-Kupang. Adapun jenis kegiatan yang dilaksanakan adalah bimbingan kelompok serta bantuan berupa uang dan pakaian.
Keluarga Besar Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (APTIK) Turut berbelasungkawa atas wafatnya
Dr. Frans J. Rengka, SH., M.Hum. Dekan Fakultas Hukum Unwira Semoga arwah beliau diterima disisi Tuhan yang Maha Rahim dan Maha Pengasih
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
85
Mencari Wajah Lokalisme dalam Lokalitas Sastra Indonesia Oleh Agustinus Indradi
saya pikir-pikir, saya rasa-rasa hidup tak perlu dipikir, hidup tak perlu dirasa biarlah mengalir seperti Kali Code kali Winongo, dan Kali Gajah Wong (Linus Suryadi Ag dalam ”Pengakuan Pariyem”)
1.
Pengantar Manusia merupakan makhluk unik yang berbeda dengan makhluk lainnya. Peursen (1990) menganggap keunikan itu terletak pada kemampuan manusia menyadari dunia sekitarnya. Dari kesadaran itulah lahir konsep subjek dan objek. Manusia yang menyadari dunia sekitar itu disebut subjek, sedangkan dunia sekitar yang disadari itu disebut objek. Kesadaran subjek terhadap objek itulah yang disebut pengetahuan, baik pengetahuan ilmiah maupun pengetahuan yang hanya berdasarkan pengalaman pribadi, penglihatan, pendengaran, perasaan, intuisi, dan juga dugaan serta suasana kejiwaan. Adapun karya sastra merupakan salah satu wujud kesadaran subjek terhadap objek yakni dunia sekitarnya. Sastra yang lahir sebagai reaksi dunia sekitarnya sesungguhnya merupakan sebuah produk budaya, karena sastra lahir dari kegelisahan kultural seorang pengarang. Secara sosiologis, pengarang adalah anggota masyarakat, makhluk sosial yang sangat dipengaruhi lingkungan sosial budaya masyarakatnya. Maka, ketika ia memutuskan hendak mengungkapkan kegelisahannya sebagai tanggapan evaluatif atas segala problem yang terjadi dalam komunitas budayanya, representasinya terakumulasi dalam teks sastra (Mahayana, 2007). Memang, sebuah karya sastra tidak mungkin akan jauh dari apa yang ada di sekitar diri pengarang. Pengarang yang lahir dan besar dalam budaya Jawa, misalnya, akan lebih mudah mengekspresikan ‖kesadaran‖-nya dalam bentuk karya yang ‖berbau‖ budaya Jawa daripada karya yang ‖berbau‖ budaya-budaya daerah lainnya. Khusus untuk pengarang dari Jawa, Saryono (2011:180) mengungkapkan bahwa budaya Jawa yang menjadi sumber penciptaan sastra Indonesia adalah (a) sistem lambang budaya Jawa, (b) sistem sosial budaya Jawa, dan (c) sistem material budaya Jawa.
86
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Demikian pula pengarang yang berasal dari daerah lain tentu akan banyak dipengaruhi oleh latar belakang budaya penulis tersebut. Kehadiran ‖kelokalan‖ memang banyak mewarnai khasanah sastra Indonesia. Walaupun karya-karya sastra tersebut ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia, tetapi masih juga terdapat istilah-istilah yang sengaja tetap ditulis dengan bahasa daerah tempat peristiwa dalam cerita itu berlangsung. Bukan hanya istilah tetapi juga mengangkat permasalahan dari suatu budaya daerah tertentu yang menggambarkan corak atau ciri khas suatu daerah tersebut. Maka apabila akan diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris, misalnya, akan ada ada banyak hal yang tidak bisa ditransferkan begitu saja. Oleh karena itu, guna memahami dengan baik karya-karya tersebut dibutuhkan ‖pengetahuan‖ khusus mengenai unsur-unsur budaya dari seting yang ada dalam karya sastra tersebut. Unsur-unsur budaya suatu daerah lengkap dengan segala ke-khas-annya yang ada dalam karya seperti itulah mau diberi istilah apa? 2.
Pengertian Sastra Lokal, Warna Lokal, Lokalitas, dan Lokalisme Indonesia sebagai negara yang memiliki aneka ragam budaya dan bahasa, juga memiliki aneka kekayaan dalam karya-karya sastra daerah. Karya satra daerah adalah karya-karya sastra yang mengungkapkan permasalahan kehidupan daerah setempat dengan menggunakan bahasa daerah setempat. Misalnya, di Jawa sampai saat ini juga masih hidup dengan subur sastra Jawa, baik dalam bentuk geguritan, cerita cekak maupun novel (yang biasanya juga dimuat sebagai cerita sambung dalam majalah bahasa Jawa). Hal tersebut sekurang-kurangnya bisa dibaca dalam Mingguan Jaya Baya dan Panyebar Semangat yang hingga saat ini masih terbit dengan rutin. Karya-karya sastra seperti itulah yang dinamakan sastra lokal. Jadi sastra lokal bisa dimaknai sebagai karya sastra yang berkaitan segala macam persoalan kehidupan dari suatu daerah dan diungkapkan dengan bahasa daerah tempat kisahan tersebut berlangsung. Dengan demikian, sastra lokal tidak masuk dalam kategori sastra Indonesia, karena sastra Indonesia merupakan karya sastra yang untuk kali pertama ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia (bukan karya sastra hasil terjemahan ke dalam bahasa Indonesia). Dalam karya sastra Indonesia, atau karya sastra berbahasa Indonesia, sering sekali ditemukan kisahan yang berlatar suatu daerah tertentu lengkap dengan pola kehidupan dan budaya serta istilah-istilah yang khas daerah tersebut. Misalnya karya sastra Indonesia yang memiliki cerita berlatar daerah Jawa Tengah, mengisahkan tentang problematika kehidupan orang-orang Jawa Tengah, lengkap dengan istilah-istilah khas Jawa Tengah. Karya sastra seperti itu bukan sebagai sastra lokal, tetapi sastra Indonesia ber-‖warna lokal‖ Jawa Tengah. Menurut
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
87
Rampan (1999) warna lokal dimaknai sebagai penggambaran corak atau ciri khas suatu daerah tertentu serta pemakaian istilah khas suatu daerah yang bersangkutan, dengan tujuan kisahan menjadi lebih menarik dan keasliannya tampak. Sikap dan lingkungan tokoh juga ikut mendukung corak setempat. Istilah warna lokal sebenarnya merupakan istilah terjemahan dari bahasa Inggris ‟local colour‟ atau dalam bahasa Perancis ‟couleur locale‟. Dalam bahasa Indonesia, istilah ‖warna lokal‖ sering juga disejajarkan maknanya dengan ‖lokalitas‖. Menurut Mahayana (2007) lokalitas dalam sastra Indonesia mengasumsikan adanya ruang kultural yang menjiwai karya sastra. Meski begitu, lokalitas dalam sastra bukanlah sekadar ruang (space), locus, tempat (place) atau wilayah geografi yang dibatasi atau berbatasan dengan wilayah lain yang secara fisikal dapat diukur, melainkan ruang dalam ranah budaya. Lokalitas dalam sastra (teks) mestinya diperlakukan bukan sekadar latar an sich, melainkan sebuah wilayah kultural yang membawa pembacanya pada medan tafsir tentang situasi sosio-kultural yang mendekam di belakang teks. Di sana lokalitas bukan abstraksi tentang ruang atau wilayah dalam teks yang beku, melainkan ruang kultural yang menyimpan sebuah potret sosial, bahkan juga ideologi yang direpresentasikan melalui interaksi tokoh-tokohnya dan dinamika kultural yang mengungkapkan dan menyimpan nilai-nilai kemanusiaan dalam kehidupan berkebudayaan. Maka, dalam tulisan ini, lokalitas dimaknai sama atau
bersinonim
dengan
warna
lokal
yang
penggunaannya
bisa
saling
menggantikan. Dalam paparan Mahayana di atas, telah disebutkan bahwa dalam lokalitas sebaiknya juga ada unsur ideologi yang direpresentasikan melalui interaksi tokohtokohnya dan dinamika kultural yang mengungkapkan dan menyimpan nilai-nilai kemanusiaan dalam kehidupan berkebudayaan. Hal ini bisa dimaknai bahwa dalam lokalitas bisa ada unsur ideologinya, bisa juga tidak. Nah..., lokalitas yang mengandung ideologi itulah yang dinamakan ‖lokalisme‖. Ideologi bisa dimaknai sebagai ‖cara melihat dunia‖ (Santoso, 2009:43). Maka lokalisme dalam karya sastra bisa dimaknai sebagai karya sastra yang di dalamnya mengungkapkan bagaimana subjek-subjek yang ada dalam suatu masyarakat memandang dunia ini dan mengkontruksinya sebagai sesuatu yang dipandang bermakna dalam kehidupan bersama. Atau dengan kata lain bisa juga dikatakan sebagai sebuah karya sastra yang di dalamnya terdapat suatu konstruksi budaya berdasarkan nilai-nilai/normanorma yang dipegang teguh oleh suatu masyarakat, lengkap dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Dari paparan di atas, bisa disimpulkan bahwa lokalisme merupakan bagian dari lokalitas, karena tidak setiap lokalitas mengandung lokalisme, tetapi lokalisme selalu
88
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
ada dalam karya sastra yang ber-‖lokalitas‖. Hubungan-hubungan konsep tersebut, apabila ditampilkan dalam bagan, akan tampak seperti dalam bagan di bawah ini. Bagan 1: Hubungan antara Sastra Lokal, Warna Lokal, Lokalitas, dan Lokalisme
Karya Sastra di Indonesia
Sastra Indonesia
Sastra Lokal
Tidak Bermuatan
Bermuatan L L o o k k a a l l Tidak bermuatan Bermuatan i i L L t t o o a a k k s s a a / / Sejalan dengan pandangan Mahayana di atas, Arnas (2011) mengungkapkan l l i ada beberapa persepsi tentangi lokalitas yang bahwa sampai saat ini memang masih W Warna Lokal s s kiranya perlu untuk ditinjau kembali. a m m kedaerahan. Pertama, selama ini lokalitas terlanjur melekat pada simbol-simbol r e e Ketika ada cerita-cerita nyang mampu menggunakan dan atau menggali nama a tempat, dialek, tradisi, mitos, hikayat, sejarah, dan kearifan lokal, maka ia akan terkodifikasi ke dalam ranah lokalitas. Padahal, belum tentu karya-karya yang L memakai simbol/unsur kedaerahan tadi mampu mengeksplorasi unsur-unsur cerita o dengan optimal. Inilah yang menyebabkan ‗lokalitas‘ yang dipersepsikan pada karya k tersebut tak lebih sebagai tempelan semata. Artinya, menggarap tema-tema daerah, a tidaklah otomatis membuat karya tersebut disebuat sebagai karya—yang l mengandung unsur—lokalitas. Kedua, lokalitas kerap disamakan dengan tradisionalitas. Ketika karya sastra mengangkat budaya lokal, perihal kearifan lokal, hikayat, mitos, dan sejenisnya,
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
89
maka dengan ‗semena-mena‘ karya tersebut dilabeli lokalitas. Karya-karya yang mampu mengeksplorasi aspek tradisi(onal?) dengan baik tentulah dapat dikatakan sebagai karya lokalitas, lokalitas-daerah. Namun, yang perlu dicermati adalah, karya-karya yang mengangkat tradisi(onal?) belum tentu mampu tampil dengan baik, belum tentu menampilkan ke-daerah-annya dengan baik, belum tentu mampu menampilkan lokalitas, belum tentu adalah karya lokalitas. Ketiga, tradisionalitas (yang kerapkali disebut lokalitas) dalam sastra kerapkali dikatakan sebagai karya yang mengangkat kearifan lokal. Padahal, faktanya, karyakarya tradisionalitas justru menampilkan betapa tidak arif-nya tradisionalitas/ lokalitas yang ada di daerah mereka. Dari paparan di atas, bisa disimpulkan bahwa tidak semua karya sastra yang menggunakan seting lokal dan bercerita tentang permasalahan kelokalan otomatis termasuk karya sastra yang berwarna lokal atau ber-lokalitas. Guna menentukan karya sastra tersebut berwarna lokal atau ber-lokalitas adalah pada cara ‖penggarapan‖ karya, sehingga ‖kelokalan‖ tersebut tidak hanya menjadi tempelan dalam karya sastra, tetapi merupakan bagian yang utuh dari karya sastra tersebut. Permasalahan inilah yang sering tidak dipahami oleh para penulis pemula. Sekedar contoh pernah terjadi di Bali saat diadakan Lomba Menulis Novel berwarna lokal Bali, sebagian naskah yang dikirim hanyalah cerita dengan seting Bali, yang nafas kelokalannya tidak hadir dalam keseluruhan cerita. Dewan juri juga mengatakan, seting Bali-nya hanya terkesan sebagai tempelan, karena kisah-kisah tersebut bisa saja diganti dengan seting daerah lain tanpa mengubah makna cerita. Maka dalam sayembara tersebut diputuskan tidak ada juara I-nya, juara hanya ada dimulai dari Juara II. Hal tersebut mengindikasikan bahwa masih belum ada pengirim naskah yang layak dinobatkan sebagai ‖Juara‖, walaupun ada yang meraih angka tertinggi dari keseluruhan peserta yang ada. 3.
Lokalisme vs Globalisme Istilah globalisme (penyejagatan) dalam konsep kultural mulai diperkenalkan pada tahun 1960-an oleh Marshall McLuhan (dalam Harmantyo, 2006) melalui istilah global village. Hasil observasinya menunjukkan bahwa perkembangan teknologi komunikasi berdampak pada kehidupan sosial budaya masyarakat pedesaan. Teknologi komunikasi mampu mempersingkat waktu dan memperpendek jarak interaksi penduduk dalam melakukan aktiftitas ekonomi, sosial budaya, politik pada tataran global. Sekadar contoh, masyarakat di pedesaan saat ini sudah terbiasa dengan minuman coca cola yang pada awalnya hanya dinikmati oleh masyarakat kota besar. Adapun istilah globalisme sendiri kali pertama digunakan pada tahun 1985 oleh Theodore Levitte (http://id.wikipedia.org). Dengan kata lain bahwa
90
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
globalisme bisa diartikan sebagai weternisasi dunia, atau suatu paham yang mengatakan bahwa dimana suatu negara seolah-olah tidak ada batasan lagi untuk menjalin suatu hubungan diplomatik disegala bidang, baik di bidang ekonomi, politik, sosial, maupun budaya. Globalisme sebagai suatu faham menyebar melalui proses globalisasi. Adapun globalisasi
sendiri
http://id.wikipedia.org)
telah
banyak
menyebutkan
diberi
pengertian.
beberapa definisi
Schole
globalisasi.
(dalam Tiga
di
antaranya adalah, pertama: globalisasi dimaknai sebagai meningkatnya hubungan internasional. Dalam hal ini masing-masing negara tetap mempertahankan identitasnya masing-masing, namun menjadi semakin tergantung satu sama lain. Kedua, globalisasi diartikan sebagai semakin tersebarnya hal material maupun imaterial ke seluruh dunia. Pengalaman di satu lokalitas dapat menjadi pengalaman seluruh dunia. Ketiga, globalisasi dimaknai sebagai salah satu bentuk dari universalisasi dengan semakin menyebarnya pikiran dan budaya dari barat sehingga mengglobal. Berdasarkan definisi di atas bisa dilihat bahwa dengan adanya globalisasi, akan terjadi penyebaran pikiran dan budaya Barat ke seluruh dunia. Memang globalisasi telah menjadi realita harian yang tidak dapat dihindari. Prosesnya berlangsung sangat cepat dan kompleks, dengan jangkauan yang luas, tanpa dapat dihentikan meresapi seluruh bidang kehidupan manusia: ekonomi, politik, sosial, dan budaya. Dalam bidang budaya, globalisasi telah ‖memaksakan‖ homogenitas budaya melalui cara produksi, konsumsi, dan peri kehidupan modern, yakni budaya Barat. Akibatnya, identitas bangsa, budaya, etnis, dan agama terancam oleh bentuk—yang dicurigai sebagai—im-perialisme budaya tersebut (Fu Lan, 2003). Dalam gempuran gelombang globalisasi, salah satu isu yang cenderung terus menguat ialah lokalisme. Orang kemudian merasa betapa pentingnya sebuah identitas ke-lokal-an sebagai modal ketika berinteraksi dalam lingkup sosial bahkan pergaulan global. Tumbuh kesadaran di masyarakat akan perlunya khasanah lokal dieksplorasi kembali sebagai sebuah struktur nilai lama (tentu melalui proses seleksi) untuk dikreasikan dan diaktualisasikan menjadi sebuah konstruksi nilai lokal yang disesuaikan dengan ―kebaruan‖ atau perkembangan di masyarakat, itu yang kemudian disebut sebagai kebudayaan lokal. Beragam peristiwa yang mengedepankankan kebudayaan lokal, merupakan bagian dari bangkitnya kesadaran membangun kembali (rekonstruksi), menata kembali (restorasi) dan menguatkan kembali (revitalisasi) lokalisme sebagai sebuah konstruksi budaya dalam menghadapi masa ―Orde Sosial‖, sekaligus sebagai reaksi kritis membendung pengaruh negatif penyejagatan yang cenderung eksploitatif
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
91
secara ekonomi-kebudayaan dan seringkali membawa dampak berupa ―Paradoks Global‖ berupa ketidakadilan ekonomi-kebudayaan dan kemiskinan global. Berdasarkan paparan di atas, akan menjadi sangat ideal apabila memasukkan nilai-nilai lokal dalam karya sastra sekaligus juga ‖mengusung‖ kearifan lokal ke dalam karya sastra tersebut. Menurut John Haba ( 2008:7-8) kearifan lokal merupakan bagian dari konstruksi budaya. Kearifan lokal mengacu pada berbagai kekayaan budaya yang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat, dan merupakan elemen penting untuk memperkuat kohesi sosial di antara warga masyarakat. Secara umum, kearifan lokal memiliki ciri dan fungsi berikut ini: (1) sebagai penanda identitas sebuah komunitas; (2) sebagai elemen perekat kohesi sosial; (3) sebagai unsur budaya yang tumbuh dari bawah, eksis dan berkembang dalam masyarakat; bukan unsur budaya yang dipaksakan dari atas; (4) berfungsi memberikan warna kebersamaan bagi sebuah komunitas; (5) dapat mengubah pola pikir dan hubungan timbal balik individu dan kelompok dengan meletakkannya di atas common ground; (6) mampu mendorong terbangunnya kebersamaan, apresiasi dan mekanisme bersama untuk mempertahankan diri dari kemungkinan terjadinya gangguan atau perusakan solidaritas kelompok sebagai komunitas yang utuh dan terintegrasi. Dari paparan di atas dapat dipahami, bahwa kearifan lokal adalah seluruh gagasan, nilai,
pengetahuan,
aktivitas, dan
benda-benda budaya yang
spesifik dan
dibanggakan yang menjadi identitas dan jati diri suatu komunitas atau kelompok etnis tertentu (Muhyidin, 2010). Jadi, sekurang-kurangnya ada 2 istilah kunci untuk bisa disebut sebagai kearifan lokal: ‖dibanggakan‖ dan ‖identitas dan jati diri‖. Kini, bagaimanakah dengan karya sastra Indonesia yang memiliki warna lokal yang kental, apakah juga sudah mencerminkan dua kata kunci di atas ataukah justru sebagai bentuk kritikan terhadap budaya-budaya lokal yang perlu segera mendapat ‖revisi‖ sesuai dengan tuntutan zaman? 4. Lokalitas Sastra Indonesia Indonesia terdiri atas beragam-ragam suku (masyarakat etnis). Masing-masing suku memiliki budaya sendiri yang bisa membedakan dengan suku-suku lainnya. Budaya-budaya tersebut terus hidup dan menghidupi seluruh anggota masyarakat dimana budaya tersebut berada. Tetapi yang disebut masyarakat Indonesia tidaklah sama dengan penjumlahan dari masyarakat etnis yang ada di Nusantara Indonesia. Sebagai ―Indonesia‖, ―ia‖ juga memiliki nilai dan sistem budayanya sendiri. Yang menarik adalah bahwa warga masyarakat yang baru (masyarakat Indonesia) sekaligus juga merupakan warga dari masyarakatnya yang lama (masyarakat etnis). Nilai-nilai budaya etnis tidak pernah pupus di dalam dirinya meskipun ia telah berada di dalam masyarakat yang baru. Maka sastrawan Indonesia pada umumnya merupakan
92
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
sastrawan dua dunia, yaitu dunia budaya etnis dan dunia budaya baru Indonesia (Esten, 1988). Maka sangat wajar apabila mulai angkatan Balai Pustaka nuansa lokalitas sudah mulai muuncul dalam karya sastra Indonesia, yaitu karya sastra yang ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia, tetapi juga memuat hal-hal yang ―berbau‖ etnis. Novel Siti Nurbaya karya Marah Rusli yang terbit kali pertama tada tahun 1922 merupakan kisah ―kawin paksa‖ Siti Nurbaya dengan Datuk Maringgih. Pada masa inilah yang dianggap sebagai awal berkembangnya sastra modern Indonesia yang juga dijuluki dengan Angkatan Balai Pustaka. Selain Marah Rusli,
pengarang-
pengarang Angkatan Balai Pustaka antara lain: Merari Siregar, HAMKA, Abdul Muis, dan Nur Sutan Iskandar. Perlu dipahami bahwa pada waktu itu bangsa Indonesia belum merdeka, sehingga bahasa yang digunakan waktu itu masih dengan bahasa Melayu. Dalam novel Siti Nurbaya juga sudah muncul unsur lokalitasnya, yaitu lokalitas Minangkabau. Kalau dilihat dari isi, Novel Siti Nurbaya memang beraliran romantik sentimental, tetapi ―kehadiran‖ unsur lokalitas di dalam novel digunakan oleh Marah Rusli sebagai bentuk kritik pada kebudayaan Minangkabau yang antara lain masih ada kawin paksa. Paparan di atas, merupakan tonggak awal unsur lokalitas dalam sastra Indonesia modern. Setelah itu, dalam Angkatan Pujangga Baru, juga masih ada karya satra yang kental dengan unsur lokalitas Melayu. Dalam sejarah perjalanan sastra Indonesia, pada tahun 80-an kiranya menjadi puncak kemunculan unsur lokalitas dalam karya sastra. Tahun 80-an bisa dibilang sebagai dua dasa warsa berjalannya masa Orde Baru serta dua dasa warsa setelah mulai digulirkan istilah globalisme. Awalnya adalah Ahmad Tohari lewat ―Ronggeng Dukuh Paruk‖-nya dan Linus Suryadi Ag lewat ―Pengakuan Pariyem‖-nya. Dan..., setelah itu muncul karya-karya fiksi lain yang basah oleh lokalitas, baik dari etnis Jawa maupun luar Jawa. Beberapa contoh yang bisa disebutkan: Para Priyayi, Sri Sumarah dan Bawuk karya Umar Kayam, Burung-burung Manyar, Roro Mendut, dan Durga Umayi karya Y.B. Mangun Wijaya, Canting karya Arswendo Atmowiloto yang kebetulan sarat dengan warna unsur lokalitas Jawa. Karya-karya lain dari luar Jawa antara Bako karya Darman Moenir (Minangkabau), Poti Wolo karya Gerson Poyk (NTT), dan yang relatif baru dan cukup fenomenal karena dikarang oleh pengarang perempuan: Tarian Bumi, Sagra, dan Kenanga karya Oka Rusmini (Bali). Dari contoh-contoh di atas, pertanyaan yang muncul adalah: Apakah yang melatarbelakangi kemunculan prosa fiksi yang memiliki unsur lokalitas yang kental tersebut secara hampir bersamaan? Betulkah semua karena alasan upaya membendung arus globalisme yang memiliki kecenderungan menyeragamkan budaya, khususnya budaya Barat? Ataukah munculnya semua itu karena pengaruh
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
93
hegemoni rezim Orde Baru yang mulai menggarahkan kreativitas pada kepentingan penguasa dan karya tersebut sebagai ―bentuk pelarian‖ dari kegelisahan kreativitas? Atau mungkin alasan yang lain? Novel Ronggeng Dukuh Paruk merupakan Novel pertama dari Trilogi Ahmad Tohari. Novel keduanya berjudul: Lintang Kemukus Dinihari, sedangkan novel ketiganya: Jentera Bianglala. Novel Ronggeng Dukuh Paruk (RDT) mengisahkan si kecil ―Srintil‖ yang masih berusia 11 tahun, tetapi sudah ―dipaksa‖ tampil menjadi perempuan dewasa sebagai seorang ronggeng yang dalam setiap penampilannya selalu padat dengan aroma kemesuman dan mistis. Calung ditabuh dalam irama tayub. Kesahduan upacara sakral itu hilang. Lagu-lagu pemancing birahi disuarakan. Sakum tidak pernah lupa akan tugasnya. Memoncongkan mulut lalu menghembuskan seruan cabul pada saat Srintil menggoyang pinggul. Cesss... cessss. Kartareja menari makin menjadi-jadi. Berjoget dan melangkah makin mendekati Srintil. Tangan kirinya melingkari pinggang Srintil. Menyusul tangannya yang kanan. Tibatiba dengan kekuatan yang mengherankan Kartareja mengangkat tubuh Srintil tinggi-tinggi. menurunkannya kembali dan menciumi ronggeng itu penuh birahi. Penonton bersorak. Mereka bertepuk tangan dengan gembira … (hlm. 44-45) Apakah yang ingin disampaikan oleh Ahmad Tohari melalui ‖kisah lokal‖ di Banyumas tersebut kepada pembaca? Bukankah kondisi di atas, menurut penulis (dengan meminjam istilah Bourdieu) disebut ―doxa‖, dimana anggota masyarakat yang lain mau menerima semua itu karena sudah menganggap bahwa ―memang seharusnya demikian‖ (Rusdiarti, 2003). Bukankah tidak pantas menciumi seorang perempuan yang bukan istrinya di depan banyak orang, apalagi di depan anak-anak? Tetapi justu di dukuh Paruk yang demikian itu justru mendapat sambutan yang meriah penuh dengan tepuk tangan kegembiraan dari penonton. Bukankah hal tersebut bisa digolongkan kedalam ―doxa‖? Apabila melihat akhir kisah dalam novel tersebut, yaitu tokoh Srintil yang hidupnya menjadi menderita sampai menjadi gila, maka bisa dikatakan bahwa Ahmad Tohari (yang selama ini juga dikenal sebagai tokoh yang agamis) tidak setuju dengan tradisi tersebut. ―Kegilaan‖ pada tayub yang sarat dengan dunia magis dan kemesuman tidak seharusnya dipertahankan, tetapi tradisi yang ada tersebut perlu direvisi agar bisa diterima semua kalangan. Kehidupan perempuan dalam dunia tari yang juga sarat dengan mistik dan kemesuman yang dikisahkan Ahmad Tohari di tahun 80-an, muncul juga di tahun 2000, melalui pengarang perempuan Oka Rusmini melalui novel ―Tarian Bumi‖nya. Tokoh ―Telaga‖ muncul seperti Srintil dalam RDT.
94
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Semua orang desa tahu, tak ada yang bisa mengalahkan Ida Ayu Telaga Pidada menari Oleg. Sebuah tari tentang nikmatnya merakit sebuah percintaan. Tari tentang keindahan cinta laki-laki dan perempuan. Gabungan antara nafsu dan ego yang berebutan keluar dari panasnya gerak itu. Pertarungan satu sama lainnya tak pernah mewujudkan kemenangan yang total. Tapi justru melahirkan keliaran yang terus meloncat dari setiap persentuhan penari laki-laki dengan perempuan. Mereka seperti ikut bersabung dengan ganasnya permainan yang harus mereka mainkan. Peluh para penari menjadi semangat yang membuat panggung semakin jalang. Bau peluh itu seperti muncrat menggenangi kaki kedua penari itu. Sepertinya, pada saat menari seluruh semesta memberi restu pada Telaga. Hanya pada tubuh Telaga para Dewa mau kompromi. ”Karena dia seorang putri brahmana, maka para dewa memberinya taksu, kekuatan dari dalam yang tidak bisa dilihat dengan mata telanjang. Luar biasa. Lihat! Ketika perempuan itu menari seluruh mata seperti melahap tubuhnya. (Hlm.4-5) Sebenarnya, kekentalan unsur lokalitas dalam Tarian Bumi bukan dalam paparan di atas, tetapi justru terkait dengan pertentangan kasta, yaitu kisah pernikahan perempuan Sudra dengan laki-laki Brahmana. Melalui tokoh-tokohnya, Oka Rusmini menyatakan ketidaksetujuanya dengan ‖aturan-aturan‖ yang membelenggu masyarakat Bali. (Konon, Oka Rusmini pun yang berasal dari kalangan Brahmana, juga telah menikah dengan lakilaki dari kalangan Sudra). Jadi bisa dikatakan bahwa pengarang melalui karya sastranya ingin membangun sebuah model kehidupan dan menjelaskan berbagai kemungkinan dalam kehidupan dari model tersebut (bdk. Kayam, 1988). Kembali ke tahun 80-an, marilah kita tengok karya Linus Suryadi Ag dalam prosa liriknya ‖Pengakuan Pariyem‖. Prosa lirik yang kental dengan unsur lokalitas Jawa karena memang dalam prosa liris tersebut juga ada tambahan sub-judul ‖Dunia Batin Seorang Wanita Jawa” Ya, ya, Pariyem saya Maria Magdalena Pariyem lengkapnya "Iyem" panggilam sehari-hari dari Wonosari Gunung Kidul sebagai babu nDoro Kanjeng Cokro Sentono di nDalem Suryamentaraman Ngayogyakarta Rasa dosa tidak saya kenal tapi rasa malu saya tebal
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
95
Prosa lirik tersebut sesuai dengan judulnya, tokoh utamanya adalah ‖Pariyem‖. Sebagai ‖wong Jowo‖ Pariyem tidak mengenal dosa, tetapi lebih mengenal rasa ‖malu‖. Itulah sebuah konsep ‖wong Jowo‖. Dari namanya, sebenarnya dia adalah orang yang memiliki agama, yaitu agama Katolik, jadi seharusnya dia mengenal konsep dosa. Tetapi kenyataannya, dia mengatakan tidak mengenal dosa, tetapi ia sangat mengenal kata ‖malu‖. Ya..., ya ..., Pariyem namanya, Katolik agamanya, tetapi selalu Jawa sikapsikapnya. Ya.. Ya...., dia memang orang Katolik yang Jawa bukan orang Jawa yang Katolik. Nilai-nilai kejawaan lah yang lebih banyak mengarahkan perilaku kehidupannya. Dalam bagian yang lain, Linus Suryadi mengungkapkan banyak hal terkait dengan konsep hidup ‖wong Jowo‖ dan memang akan sulit apabila diterjemahkan ke bahasa yang lain. Dalam bahasa Jawa memang terdapat banyak istilah yang mirip-mirip tetapi maknanya berbeda. Linus Suryadi betul-betul menjadikan gejala sosial budaya Jawa sebagai sumber penciptaan (bdk. Saryono, 2011:184). Gejala sosial budaya Jawa yang digunakan antara lain dalam wujud 3 kata mirip dengan makna yang berbeda untuk mendukung sebuah konsep, dimasukkan dalam karya sastranya. Tiga kata yang miripmirip dalam budaya Jawa tersebut antara lain seperti berikut ini. 3B: Bibit, Bobot dan Bebet, bahwa dalam memilih calon pasangan hidup perlu memerhatikan asal-usul orang yang akan dijadiakn pasangan hidup tersebut (Hlm. 5). 3M: Madeg, Mantep dan Madhep bahwa rejeki datang bukan dari perbuatan yang curang tapi karena sudah diatur oleh Hyang Maha Agung (Hlm.:22-23) 3A: Asih, Asah dan Asuh bahwa bukan ketakutan atau keberanian yang mengantarkan kita berjalan tapi kemauan dan kebulatan hati yang membuat kita bangun dan bangkit, dan bukan kemenangan dan gagah-gagahan yang mengundang untuk bertandang tapi maaf dan rasa kasih sayang yang melestarikan hubungan (Hlm: 23 ) 3K: Karsa, Kerja dan Karya bahwa kerja sebagai ibadah harian hidup, dari Karsa yang muncul dari sanubari dan karya hanya cita-cita, tanpa karsa kerja hanya sia-sia, karena karsa yang mengaliri panca indera mengusik rasa dan pikiran menggerakkan kaki dan tangan hingga menghasilkan karya yang diingini. (Hlm.: 25-26 )
3L: Lirih, Laras dan Lurus bila bicara tidak berteriak, lirih tapi terang dan jelas, tidak juga gadhok laras tapi penuh irama, juga tidak asal membuka mulut, tetapi harus lurus. ( Hlm.: 27 )
96
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
3T: Titis, Tatas dan Tetes sebagai orang muda harus titis dalam menangkap makna pembicaraan, tatas dalam perkerjaan yang dilakukan dan teteslah buah budi yang diwujudkan mengandung semua kebijaksanaan hidup (Hlm.:34 ) Linus Suryadi memang tidak tampak ingin merevisi budaya yang ada, tetapi betul-betul ingin menyampaikan kepada pembaca, ya seperti itulah orang Jawa (Tengah) itu. Sikap pasrah dan nrimo merupakan bagian hidup orang Jawa, khususnya pada orang-orang kecil. Menerima semua kejadian dengan pasrah, tanpa tuntutan yang neko-neko. Maka ketika Pariyem hamil dan harus melahirkan bayi hasil hubungan gelapnya dengan Den Ariyo, dia tidak menuntut untuk dinikahi. Memiliki anak dari ‖ndoro‖-nya saja sudah merupakan anugerah tersendiri. Ya.., itulah warna-warni kehidupan orang Jawa. Dari paparan di atas, tampaklah bahwa Linus Suryadi telah menjadikan budaya Jawa yang merupakan konstruksi dari berbagai nilai dan norma sebagai sumber penciptaan karyanya dan mengungkapkannya sebagai pengetahuan lokal. Maka, bisa dikatakan bahwa prosa lirik Pengakuan Pariyem mengandung muatan lokalitas yang kental sekaligus mengandung muatan lokalisme. Yang terakhir, penulis ingin melihat satu novel lagi yang memiliki kekentalan unsur lokalitas, yaitu dalam Novel Bako karya Darman Moenir yang juga terbit di tahun 80-an. Novel Bako bercerita dalam latar budaya Minangkabau yang diilhami oleh rumah Bako yang ditempatinya. Tahun lalu (tepatnya tanggal 1 November 2010) rumah Bako yang telah memberinya ilham untuk menghasilkan novel (roman) Bako tersebut dihibahkan kepada Pemerintah Kabupaten Tanahdatar untuk dapat digunakan sebagai rumah-baca dan rumah-diskusi (http://oase.kompas.com) Dalam Novel Bako, budaya tradisional Minangkabau sering dipandang oleh si ‖aku‖ cerita sebagai seuatu yang penuh peraturan kaku dan kejam yang mau mengatur kehidupan para warga kampung, dan terlalu tergantung kepada asal-usul seseorang. Semua itu membawa sederetan akibat bagi bapak dan ibu si aku cerita karena ibunya bukan orang sekampung dengan bapaknya, apalagi bukan gadis lagi waktu disunting oleh
bapaknya.
Sikap
masyarakat
untuk
menolak
perkawinan
mereka,
ikut
menghancurkan kewarasan jiwa ibu si aku cerita dan menciptakan banyak kesulitan bagi si ‖aku‖ dan bapaknya; meskipun keluarga bapak si ‖aku‖ jauh lebih maju dan toleran tentang soal keturunan. Pada akhir novel tersebut si ‖aku‖ sangat berharap supaya warga kampung Bako-nya mau bersikap lebih maju dan memiliki pengertian yang lebih masuk akal (Bodden, 2003). Dengan demikian bisa dikatakan bahwa penulis novel tidak menghendaki bahwa segala budaya yang ada harus diwarisi begitu saja, tetapi perlu juga direvisi agar menjadikan hidup bersama menjadi lebih baik.
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
97
5. Penutup Berdasarkan paparan di atas, walaupun banyak prosa fiksi yang kental dengan unsur lokalitas, rata-rata dari para pengarangnya juga tidak serta-merta ‖meng-amin-i‖ budaya yang ada, tetapi semacam mengusulkan supaya budaya-budaya yang tidak sesuai lagi dengan perkembangan zaman, hendaknya diadakan perbaikan. Tetapi lain halnya dengan Linus Suryani dalam Pengakuan Pariyem. Linus Suryadi tidak ada kesan hendak mengubah budaya yang ada, tetapi justru ingin menyampaikan ya seperti itulah filosofi hidup ‖wong Jowo‖ itu. Linus Suryadi menyampaikan kepada pembaca—baik yang dari Jawa maupun yang bukan dari Jawa—ya begitu itulah ‖cara orang Jawa melihat dunia‖. Maka bisa dilihat bahwa memang banyak karya sastra Indonesia yang ber-lokalitas, tetapi hanya sedikit yang ber-lokalisme. Daftar Rujukan Arnas, Benny. 2011. Lokalitas dan Tradisionalitas. Makalah Upgrading Nasional FLP di Wisma Eden, Sleman, Jogjakarta, tanggal 4 Februari 2011 Bodden, Michael. 2003. Zaman Akhir Orde Baru dan Perubahan ”Suara Lokal” dalam Sastra Indonesia. Basis, No.11-12, November 2003 Darman Moenir Hibahkan Rumah Bako, dalam http://oase.kompas.com/read/2010/11/01/2057058/Darman.Moenir.Hibahkan.Rumah.Bako Esten, Mursal. 1988. Menjelang Teori dan Kritik Susastra Indonesia yang Relevan. Bandung: Angkasa. Fu Lan, Jap. 2003. Agama-agama dan Globalisasi. Basis, No.1-2, Januari 2003 Globalisasi, dalam http://id.wikipedia.org/wiki/Globalisasi Kayam, Umar. 1988. Memahami Roman Indonesia Modern sebagai Pencerminan dan Ekspresi Masyarakat dan Budaya Indonesia: suatu refleksi. Dalam Esten (Ed). Menjelang Teori dan Kritik Susastra Indonesia yang Relevan. Bandung: Angkasa. Mahayana, Maman S. 2007. Lokalitas dalam Sastra Indonesia. Makalah Diskusi ―Lokalitas dalam Sastra‖ diselenggarakan Bale Sastra Kecapi bekerja sama dengan Harian Kompas dan Bentara Budaya Jakarta, di Bentara Budaya Jakarta, tanggal 16 April 2007, Peursen, C.A. van. 1980. Orientasi di Alam Filsafat. Jakarta: Gramedia. Rampan, Korrie Layun. 1999. Aliran-Jenis Cerita Pendek. Yakarta: Balai Pustaka Rusdiarti, Suma Riella. 2003. Bahasa, Pertarungan Simbolik dan Kekuasaan. Basis, No.1112, November 2003 Rusmini, Oka. 2004. Tarian Bumi. Magelang: Indonesiatera
98
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
Santoso, Anang. 2009. Bahasa Perempuan: sebuah potret ideologi perjuangan. Jakarta: Bumi Aksara. Saryono, Djoko. 2011. Sosok Nilai Budaya Jawa: rekonstruksi normatif-idealistis. Malang: Aditya Media Publising bekerja sama dengan Pemprov Jatim dan Panitia Kongres Bahasa Jawa V. Suryadi Ag, Linus. 1981. Pengakuan Pariyem. Jakarta: Sinar Harapan. Tohari, Ahmad. 1981. Ronggeng Dukuh Paruk. Jakarta: Gramedia.
Pendidikan adalah hiasan dalam kemakmuran dan tempat perlindungan dalam kesulitan. (Aristotle)
Tahun XXIV, N0. 80 Edisi Januari - April 2013
99