BAB I PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang dan Alasan Pemilihan Judul Perkembangan dunia bisnis makin dihadapkan pada persaingan yang ketat dewasa
ini. Kemudahan dibidang transportasi, telekomunikasi dan semakin majunya dunia pendidikkan membuat batas-batas antar negara menjadi semakin global, tidak hanya berskala nasional saja. Berbagai kemudahan dibidang transportasi, telekomunikasi dan dunia pendidikan serta majunya teknologi komunikasi memungkinkan perusahaan untuk memperluas pasarnya ke dunia internasional. Perubahan teknologi yang cepat dewasa ini menyebabkan perilaku konsumen berubah. Pembeli dahulu, hanya menerima apa saja yang ditawarkan oleh produsen, namun pembeli sekarang adalah raja, sehingga menuntut produsen untuk meyediakan berbagai macam produk yang bervariasi dan berkualitas tinggi. Persaingan yang ketat dan daya beli masyarakat yang menurun dalam dunia bisnis saat ini, membuat pasca pasar semakin merosot. Untuk mengatasi hal tersebut perusahaan harus memiliki strategi yang tepat untuk memperbaiki serta meningkatkan posisi pasarnya. Untuk meningkatkan posisi pasar tersebut, perusahaan harus memiliki pedoman yang mantap dalam memasarkan produknya. Dan menentukan strategi apa yang tepat untuk memasarkan produknya, agar produk tersebut dapat diterima oleh konsumen. Dan manajemen perusahaan dituntut untuk dapat memilih dan menetukan strategi yang tepat untuk penjualan produknya, dan membuat agar konsumen mau membeli produk
yang kita buat.
sehingga perusahaan dapat berkembang dalam persaingan dunia
internasional. Persaingan yang semakin ketat, dimana semakin banyak produsen yang terlibat dalam pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen, dan semakin banyak pula perusahaan yang bergerak dibidang percetakan dan perusahaan tersebut ingin menciptakan produk yang diinginkan oleh konsumen, sehingga menyebabkan setiap perusahan harus menetapkan orientasi pada kepuasan pelanggan sebagai tujuan utama. Sehingga konsumen yang membeli produk dari kita benar-benar puas atas produk yang kita hasilkan. Melihat semakin meningkatnya dunia pendidikan, maka PT. Intan Pariwara, perusahaan yang bergerak dibidang penerbit dan percetakan, membuat buku-buku yang mampu bersaing dengan perusahaan lain, dan mengikuti sesuai dengan perkembangan pendidikan yang ada. PT. Intan Pariwara memiliki banyak perwakilan-perwakilan yang bertugas untuk memasarkan buku-buku yang dihasilkan oleh PT. Intan Pariwara. Buku-buku tersebut dijual ke taman kanak-kanak, sekolah dasar, sekolah menengah tingkat pertama, sekolah menengah tingkat atas, dan universitas. Strategi yang dipakai oleh PT. Intan Pariwara adalah periklanan, personal selling dan promosi penjualan, yaitu strategi dimana transaksi pertukaran antara pembeli dan penjual berkelanjutan, tidak berhenti setelah penjualan selesai. Dengan kata lain dijalur suatu kemitraan dengan pelanggan secara terus-menerus, yang pada akhirnya akan menimbulkan kesetiaan pelanggan, sehingga terjadi basis ulangan. Untuk tercapainya hal tersebut maka perusahaan perlu mengenalkan produknya kepada konsumen dengan cara menciptakan strategi yang tepat, seperti diungkapkan
Drs. Basu Swasta ( 1990 : 349 ) yaitu, promosi merupakan “arus informasi atau informasi satu arah yang dibuat untuk mengarahkan seseorang atau organisasi kepada tindakan yang menciptakan pertukaran dalam pemasaran”. Sedangkan aktivitas promosi meliputi periklanan atau advertising, penjualan tatap muka atau personal selling, promosi penjualan atau sales promotion, hubungan masyarakat atau public relations. Dari
hal
tersebut
diatas
maka
dilakukan
penelitian
dengan
judul
“PENERAPAN BAURAN PROMOSI DALAM MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN PADA PT. INTAN PARIWARA DI KLATEN”.
1.2
Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah di atas maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Apakah ada pengaruh dari periklanan terhadap volume penjualan 2. Apakah ada pengaruh dari personal selling terhadap volume penjualan 3. Apakah ada pengaruh dari promosi penjualan terhadap volume penjualan 4. Manakah diantara periklanan, personal selling, promosi penjualan yang lebih dominan terhadap volume penjualan
1.3
Tujuan dan kegunaan Penelitian 1.3.1 Tujuan penelitian Tujuan penelitian yang baik tentu harus dapat menjelaskan tujuannya, sehingga mempunyai arah dan metode yang jelas dalam mencapai tujuan tersebut. Adapun tujuan ini adalah :
1. Untuk mengetahui pengaruh periklanan terhadap volume penjualan 2. Untuk mengetahui pengaruh personal selling terhadap volume penjualan 3. Untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan terhadap volume penjualan 4. Untuk mengetahui antara periklanan, personal selling, promosi penjualan yang mempunyai pengaruh paling dominan terhadap volume penjualan
1.3.2 Kegunaan penelitian Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan manfaat antara lain : 1. Bagi PT. INTAN PARIWARA diharapkan dapat memberikan sumbangan pikiran kepada penerbit PT. INTAN PARIWARA dalam menetapkan strategi pemasaran yang lebih baik. 2. Bagi peneliti diharapkan dapat menambah pengetahuan dan wawasan di bidang pemasaran. 3. Sebagai bahan acuan bagi peneliti lain dalam kaitannya dengan skripsi ini.
1.4
Sistematika Penulisan Sistematika dalam penulisan ini adalah sebagai berikut : BAB I
Dalam bab I akan membahas latar belakang masalah, perumusan masalah,tujuan dan manfaat penelitian, sistematika penulisan.
BAB II
Dalam bab ini akan membahas landasan teori, kerangka pemikiran teoritis serta hipotesis.
BAB III
Dalam bab III akan membahas metode penelitian meliputi : Variabel penelitian dan definisi operasional, populasi dan sample, jenis dan sumber data, metode pengumpulan data dan metode analisis.
BAB IV
Dalam bab IV akan membahas mengenai gambaran umum perusahaan, struktur organisasi, analisa data dan pembahasan.
BAB V
Dalam bab V akan membahas tentang penutup, kesimpulan dan saransaran.