PETUNJUK PELAKSANAAN DAN PENULISAN ESSAY YOUTH DEBATE COMPETITION II 2017 KOMPETISI DEBAT KEPEMUDAAN TINGKAT JAWA TIMUR HMJ ADMINISTRASI NEGARA FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN HUKUM UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
Youth Debate Competition II atau Kompetisi Debat Kepemudaan adalah kompetisi yang didalamnya terdapt dua macam tahapan yaitu kompetisi essay dan kompetisi debat. Kompetisi ini diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Universitas Negeri Surabaya. Lomba Essay ini ditujukan kepada para siswa tingkat SMA/SMK/MA Se-Jawa Timur. Pada babak penyelisihan akan dipilih 30 tim terbaik untuk selajutnya melakukan pemaparan essay dan kompetisi debat di Universitas Negeri Surabaya. A.
TEMA DAN SUBTEMA Tema Youth Debate Competition II 2017 yaitu “Peran Pemuda dalam Kebijakan Pendidikan Guna Menyongsong
Bonus Demografi 2020”. Dengan tema tersebut, peserta diperkenankan untuk memilih satu sub tema : 1.
Strategi Pemuda Menyongsong Bonus Demografi 2020
2.
Visi Misi Pemuda dalam Menyambut Bonus Demografi 2020
3.
Inovasi Pendidikan guna Mewujudkan Indonesia Cerdas di Era MEA
B.
TANGGAL PENTING 05 – 29 Desember 2016
: Pendaftaran Online, Pembayaran Biaya Registrasi, Pengiriman Essay serta Konfirmasi Pembayaran dan Pengiriman
29 Des – 01 Januari 2017
: Seleksi oleh dewan juri
01 – 02 januari 2017
: Pengumuman Peserta lolos essay dapat dilihat di himanesa.blogspot,co.id dan sosial media Himpunan Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik FISH Unesa
01 – 10 Januari 2017
: Pembayaran kembali untuk peserta yang lolos essay menuju pemaparan essay dan debat mosi di Unesa
14 Januari 2017 C.
: Youth Debate Competition II 2017
PERSYARATAN PESERTA a. Tercatat sebagai siswa aktif SMA/SMK/MA/Se-derajat se–Jawa, baik negeri maupun swasta. b. Setiap tim hanya diperbolehkan mengirimkan maksimal 1 naskah terbaiknya c. Setiap sekolah diperkenankan mengirimkan lebih dari 1 tim (maksimal 2 tim). d. Setiap peserta wajib memiliki 1 guru pembimbing dalam pembuatan naskah esai. e. Esai yang diterima menjadi hak milik panitia sepenuhnya. f. Setiap sekolah wajib melampirkan fotocopy kartu pelajar, biodata peserta dan guru pembimbing yang disertai 1 foto berukuran 3x4 berwarna (format biodata terlampir). g. Peserta wajib mengikuti tata tertib yang disusun dan dikeluarkan secara resmi oleh panitia
Youth Debate
Competition II 2017 termasuk panduan umum dan pedoman penulisan). h. Sertifikat yang diberikan oleh panitia adalah nama-nama yang terdaftar ke dalam format pendaftaran awal baik peserta maupun guru pembimbing.
D.
PEDOMAN PENULISAN ESSAY a.
Esai ilmiah yang dibuat harus menggunakan Bahasa Indonesia yang baku dengan tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan, sederhana, jelas, satu kesatuan, mengutamakan istilah yang mudah dimengerti, tidak menggunakan singkatan seperti tdk, tsb, yg, dgn, dll, sbb.
b.
Naskah esai yang dikirimkan diperkenankan untuk mengikuti format yang sudah ditetapkan oleh panitia. Berikut format penulisannya: 1) Font Times New Roman 2) Jenis kertas kuarto (A4) 3) Size 12 4) Spasi 1,15 5) Margin 3 – 3 – 4 – 3 (top: 3 bottom: 3 left: 4 right: 3) 6) Minimal 2 halaman dan maksimal 5 halaman (tidak termasuk cover, daftar pustaka, dan lampiran) 7) Sertakan lampiran jika dibutuhkan (maksimal 2 halaman) 8) Disertai sumber referensi yang jelas (utamakan buku/jurnal). 9) Naskah essay berisi tiga bagian yaitu pendahuluan (berisi latar belakang atau persoalan dan identifikasi topik bahasan), isi (pembahasan dan analisis) dan konklusi (kesimpulan dan penutup)
c.
Hasil karya yang dibuat bersifat original (asli) dan belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam lomba apapun.
d.
Naskah esai yang dibuat tidak menyinggung unsur SARA.
e.
Naskah esai harap dikirimkan dalam bentuk softfile melalui email berikut:
[email protected]
f.
Bagi peserta yang telah mengirimkan esai harap menghubungi CP dalam bentuk pesan singkat (sms) dengan
format: ESAI_NAMA PESERTA_ASAL SEKOLAH_JUDUL ESAI. kirim ke: 081331617167 (VIVI) atau 085745579188 (SATRIA) E.
TATA TERTIB PELAKSANAAN PEMAPARAN ESSAY ( BABAK PENYISIHAN) a.
Peserta diwajibkan menggunakan aplikasi M.S. Power Point saat presentasi dan jika diperlukan silakan membawa sumber buku atau sumber lain sebagai alat pendukung (Laptop disediakan oleh panitia).
b.
Peserta diberikan waktu untuk melakukan presentasi dengan durasi 10 menit presentasi dan 5 menit sesi tanya jawab dengan juri
c.
Peserta wajib hadir di ruang presentasi 10 menit sebelum babak penyisihan dimulai. Jika dalam waktu 5 menit peserta yang di panggil tidak tampil ke depan, maka peserta yang bersangkutan dinyatakan gugur.
d.
Peserta diperkenankan menjawab pertanyaan setelah semua pertanyaan disampaikan.
e.
Peserta menjawab pertanyaan dengan bahasa yang sopan, jelas, tepat, efektif dan efisien.
i.
Guru pendamping dan suporter dilarang membantu menjawab ataupun memberikan isyarat apapun
j.
Keputusan juri bersifat mutlak.
Lampiran- Lampiran : LEMBAR PENGESAHAN Essay ini diajukan untuk mengikuti Kompetisi Essay dalam Youth Debate Comptition II Tahun 2017 untuk SMA, SMK, MA Sederajat Se- Jawa Timur Tahun 2017 Himpunan Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik FISH Unesa. Judul Essay : Ketua Kelompok a. Nama Lengkap : b. NIS : Anggota Kelompok 1 a. Nama Lengkap : b. NIS : Anggota Kelompok 2 a. Nama Kelompok : b. NIS : Guru Pembimbing a. Nama Lengkap dan Gelar : b. NIP : ................., ............................ 2016 Menyetujui.
Ketua Kelompok,
Guru Pendamping
Nama Lengkap NIS
Nama Lengkap dan Gelar NIP Mengetahui, Kepala Sekolah
Nama Lengkap dan Gelar NIP
LEMBAR PERNYATAAN Yang bertanda tangan dibawah ini : Nama Ketua : Tempat, Tanggal Lahir Nama Anggota 1 : Tempat, Tanggal Lahir Nama Anggota 2 : Tempat, Tanggal Lahir Nama Sekolah
: : : :
Dengan ini menyatakan bahwa essay dengan judul : ............................................. Adalah benar-benar hasil karya sendiri dan bukan merupakan plagiat atau saduran dari essay orang lain serta belum pernah dikompetisikan dan/atau dipublikasikan dalam bentuk apapun. Apabila di kemudian hari pernyataan ini tidak benar maka saya bersedia menerima sanksi sesuai peraturan yang berlaku. Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sebenar-benarnya, untuk dapat dipergunakan sebagaimana diperlukan. ................., ............................ 2016
Guru Pendamping
Ketua Kelompok,
Nama Lengkap dan Gelar NIP
Nama Lengkap NIS
Cover Essay :
KOMPETISI ESSAY YOUTH DEBATE COMPETITION II TAHUN 2017 HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN ADMINISTRASI PUBLIK FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN HUKUM UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
JUDUL ..............................................................................................
LOGO SMA/SMK/MA
Disusun Oleh : Nama.....................NIS................ Nama.....................NIS................ Nama.....................NIS................
NAMA SEKOLAH NAMA KOTA 2016