SISTEM INFORMASI PEMASARAN BERBASIS WEB PADA PT. ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA NUR ACHMADI YUSUFF 0900811031 PT. ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA, Jl. Raya Cakung Cilincing Km. 23 No. 9 Rt./Rw.:001/004 Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur
SANYOTO GONDODIYOTO Abstrak Tujuan dari penulisan Skripsi ini adalah untuk menganalisis kebutuhan sistem dan merancang suatu sistem informasi pemasaran berbasis web. Metode yang digunakan dalam pembuatan Skripsi ini meliputi metode analisis, yaitu analisis langsung terhadap sistem yang berjalan, mengidentifikasi kebutuhan informasi pemasaran, dan mengidentifikasi kebutuhan sistem. Selain itu juga dilakukan metode perancangan yaitu merancang sistem baru untuk menggantikan atau memperbaharui sistem yang sedang berjalan, dengan pendekatan Object Oriented Analysis and Design (OOAD). Hasil yang dicapai dari analisis dan perancangan web yang dilakukan adalah laporan yang berhubungan dengan pemasaran dan tampilan layar web yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi pemasaran. Kesimpulan dari penulisan skripsi ini adalah diharapkan dapat membantu pihak yang terkait dalam mempercepat proses penjualan, menyajikan informasi secara lebih akurat, serta membantu dalam proses pengambilan keputusan yang lebih cepat.
Kata kunci : Sistem Informasi, Pemasaran, Berbasis, Web.
PENDAHULUAN
1.1
Latar belakang Dewasa ini perkembangan teknologi khususnya dalam teknologi informasi “teknologi informasi yang canggih harus disertai dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten untuk memajukan sebuah bisnis, Noerlina, Henny H., (Volume 10 / Nomor 4 / Desember 2002)” sudah semakin maju, sehingga lalu lintas informasi dapat berlangsung dengan sangat cepat, bahkan real time. Dengan semakin majunya teknologi dewasa ini, tentunya membuat setiap pengguna ingin memanfaatkan dan mengembangkan teknologi informasi. Dengan adanya keinginan tersebut, maka setiap orang, perusahaan, organisasi, serta lembaga pendidikan dari berbagai macam jenjang terdorong untuk memanfaatkan teknologi informasi sebagai sarana pendukung segala aktivitas bisnis mereka. Apalagi dengan semakin ketatnya persaingan dalam dunia bisnis saat ini, tentunya perusahaan berlomba-lomba untuk menciptakan suatu nilai tambah atau keunggulan dibanding kompetitornya baik itu melalui kerjasama maupun kompetisi. Kerjasama dan kompetisi dapat terjadi dalam dunia bisnis nyata baik dalam kaitannya dengan dunia teknologi informasi maupun hanya seputar dunia bisnis. Jika suatu perusahaan ingin bertahan dan berkembang maka perusahaan tersebut harus memikirkan peranan teknologi informasi dalam bisnisnya. Salah satu bentuk dari teknologi informasi yang dapat mendukung aktivitas bisnis mereka dan dapat menciptakan keunggulan bagi bisnis nya adalah internet.
Internet adalah sebuah teknologi jaringan komputer yang memiliki jangkauan global dimana dalam penggunaannya internet sangat mudah digunakan khususnya untuk mengakses berbagai informasi yang dibutuhkan dan juga untuk berbagi informasi. Dengan menerapkan internet, lalu lintas informasi dapat dilakukan dengan cepat dan mudah. Sehingga internet sudah menjadi trend dikalangan masyarakat. Namun dibalik perkembangan internet masih banyak hal yang terkandung didalamnya yang masih dapat digali lebih dalam dan dikembangkan lagi, salah satu contohnya adalah Web Penjualan Produk pada PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA. PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA adalah sebuah badan usaha / perusahaan yang bertujuan untuk menghasilkan produk mesin yang siap pakai. Untuk menghasilkan mesin yang berkualitas, sebuah perusahaan harus menyediakan berbagai macam fasilitas untuk membantu staff karyawan dan calon pembeli dalam proses bisnis penjualan. Salah satu fasilitas pendukung itu adalah website. Hampir setiap perusahaan melakukan transaksi penjualan, tidak terkecuali PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA. Akan tetapi sistem informasi yang ada masih banyak permasalahan khususnya dalam memasarkan produk yang dihasilkan oleh PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA. Masih banyak proses bisnis dari sebuah perusahaan yang belum dijalankan. Salah satu contohnya adalah tidak adanya fasilitas yang memberikan informasi kepada calon pembeli bahwa perusahaan menjual produk yang dapat dipesan sesuai kebutuhan calon pembeli. Oleh karena itu dalam penelitian ini penulis akan membuat sebuah web penjualan online yang merupakan sebuah perbaikan dari sistem yang telah ada. Dengan adanya web penjualan online ini diharapkan mampu memperlancar semua proses penjualan.
Berdasarkan hal tersebut, maka penulis ingin melakukan penelitian untuk merancang sistem informasi penjualan berbasis web dengan judul “SISTEM INFORMASI PEMASARAN BERBASIS WEB PADA PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA”. Tujuan 1.
Memberikan informasi kepada calon pembeli akan adanya produk
yang
dijual oleh PT.ELECTRINDO TEHNIKAPRIMA, sehingga produk yang dijual dapat dikenal ke seluruh dunia agar dapat memudahkan perusahaan dalam interaksinya dengan klien 2.
Merancang suatu web yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan
1.
Meningkatkan visibilitas/kehadiran perusahaan, dengan membuat website
Manfaat
perusahaan berarti menambah visibilitas/kehadiran perusahaan, bisa diibaratkan perusahaan membuka showroom (ruang pamer) yang baru. 2.
Mengkomunikasikan produk perusahaan secara mendetail, dalam proses pemasaran, mungkin perusahaan melakukan iklan di koran/majalah, iklan pada sebuah papan reklame atau membuat brosur, tempat/space yang disediakan dalam koran/majalah, papan reklame atau brosur pasti dibatasi dan tidak mudah untuk diubah informasinya. Sedangkan dalam website perusahaan dengan mudah menambah informasi yang lebih mendetail dari produk-produk yang perusahaan tawarkan, jika perusahaan memiliki website maka perusahaan hanya perlu meninggalkan alamat website/situs perusahaan di dalam koran/majalah, papan reklame atau brosur untuk memudahkan orang atau perusahaan
mendapatkan informasi lebih detail mengenai produk atau jasa yang perusahaan tawarkan. 3.
Meningkatkan kualitas layanan pelanggan. Dalam website perusahaan dengan mudah menambahkan informasi-informasi yang terkait dengan produk dan jasa perusahaan. Perusahaan dapat menambahkan informasi mengenai hal-hal yang memecahkan persoalan yang mungkin dihadapi pelanggan, informasi ini dapat langsung dibaca pelanggan atau sebagai pedoman bagi bagian support, dengan demikian pelanggan mudah mendapatkan informasi mengenai keluhannya dan bagian support juga dipermudah dalam melayani pelanggannya. Dengan adanya website perusahaan mempunyai peluang meningkatkan kepuasan pelanggan, pelanggan
yang
akan
menggunakan
produk
atau
jasa
perusahaan,
merekomendasikan perusahaan kita kepada orang lain dan meningkatkan pendapatan perusahaan. 4.
Meningkatkan kredibilitas perusahaan, perusahaan yang memiliki website akan terkesan maju dan modern, dengan demikian maka kredibilitas perusahaan akan meningkat.
Metodologi Penelitian Dalam penyunan laporan ini, penulis mengumpulkan informasi yang diperlukan dengan beberapa metode: a.
Metode Pengumpulan Data 1.
Studi Pustaka:
Selain data primer, penulis membaca sumber-sumber yang mendukung pembahasan analisa dan perancangan. 2.
Studi Lapangan: a.
Observasi Penulis melakukan pengamatan terhadap objek penelitian dengan melihat aktivitas operasi yang dilakukan serta hal-hal yang berkaitan untuk mengumpulkan informasi yang diperlukan.
b. Wawancara Penulis melakukan wawancara langsung kepada pihak yang berwenang untuk mendapatkan informasi yang akurat dan tepat. 3.
Metode Perancangan Merancang suatu aplikasi penjualan berbasiskan web yang user friendly dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Hasil dan Bahasan 4.1
Proses Bisnis Yang Diusulkan dengan Web 1. Rich Picture 1.1 Rich Picture Non Member 1.2 Rich Picture Member 1.3 Rich Picture Admin 2. Use Case Diagram 3. Overview Activtity Diagram 4. Rancangan Layar Website yang diusulkan 4.1 Rancangan Layar Home
4.2 Rancangan Layar Profil 4.3 Rancangan Layar Sub Profil Sejarah Perusahaan 4.4 Rancangan Layar Sub Profil Denah Lokasi 4.5 Rancangan Layar Sub Profil Struktur Perusahaan 4.6 Rancangan Layar Galeri 4.7 Rancangan Layar Sub Galeri Produk 4.8 Rancangan Layar Kritik dan Saran 4.9 Rancangan Layar Login 4.10 Rancangan Layar Berita 4.11 Rancangan Layar Testimonials 4.12 Rancangan Layar Contact Us 4.13 Rancangan Layar Daftar 4.14 Rancangan Layar Pembayaran 4.15 Rancangan Layar Service 4.16 Rancangan Layar Member Home 4.17 Rancangan Layar Data Perusahaan Member 4.18 Rancangan Layar Member Pemesanan 4.19 Tampilan Layar Home Non Member 4.20 Tampilan Layar Profil 4.21 Tampilan Layar Sub Profil Sejarah 4.22 Tampilan Layar Sub Profil Denah Lokasi 4.23 Tampilan Layar Sub Profil Struktur Perusahaan 4.24 Tampilan Layar Galeri 4.25 Tampilan Layar Sub Galeri
4.26 Tampilan Layar Kritik dan Saran 4.27 Tampilan Layar Member Login 4.28 Tampilan Layar Berita 4.29 Tampilan Layar Testimonials 4.30 Tampilan Layar Contact Us 4.31 Tampilan Layar Daftar 4.32 Tampilan Layar Pembayaran 4.33 Tampilan Layar Service 4.34 Tampilan Layar Member Home 4.35 Tampilan Layar Data Perusahaan Member 4.36 Tampilan Layar Member Pemesanan 5. Rancangan Database 6. Spesifikasi Hardware dan Software 7. Class Diagram 8. Web Navigation 5.1 Simpulan Berdasarkan hasil analisis terhadap sistem pemasaran yang berjalan pada PT. Eletrindo TehnikaPrima dan perancangan sistem informasi pemasaran berbasis web yang dilakukan, maka dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Penerapan sistem informasi pemasaran berbasis web merupakan solusi yang tepat untuk memenuhi kebutuhan PT. Electrindo Tehnikaprima terhadap sistem informasi pemasaran yang baru.
2. Sistem informasi pemasaran berbasis web ini dapat mendukung kegiatan promosi serta penyebaran informasi mengenai perusahaan dan jasa yang disediakan kepada seluruh pengakses internet di Indonesia. 3. Melalui website ini pelanggan dapat memperoleh informasi yang lebih up-to-date, lengkap dan akurat mengenai produk-produk dan jasa yang ditawarkan. 4. Penerapan sistem informasi pemasaran berbasis web ini dapat memperluas wilayah pemasaran dari PT. Electrindo Tehnikaprima sehingga dapat meraih target pasar yang sebelumnya tidak terjangkau dan pada akhirnyaakan turut meningkatkan profit perusahaan. 5. Dengan adanya sistem informasi pemasaran berbasis web ini juga akan menciptakan hubungan baik antara pelanggan dengan perusahaan melalui fitur-fitur yang disediakan seperti live chat via YM dengan admin dan fitur khusus yang menampung berbagai web saran dan kritik dari pelanggan. 6. Sistem informasi dalam pemasaran berbasis web dapat memberikan keunggulan bagi 100 perusahaan dalam bersaing dengan kompetitor. 5.2 Saran Saran yang dapat penulis berikan agar sistem pemasaran perusahaan dapat lebih berkembang adalah: 1. Memberikan pelatihan kepada karyawan yang diberikan tugas khusus untuk menangani website ini. 2. Meng-update segala informasi dalam website terkait dengan PT. Electrindo Tehnikaprima, produk-produk,dan jasa yang ditawarkan secara berkala. 3. Merespon saran dan kritik yang diberikan oleh pelanggan melalui email.
4. Melakukan pemeliharaan terhadap website (maintenance) secara berkala agar tidak terjadi error sistem seperti yang diakibatkan oleh human error. 5. Menerapkan strategi pemasaran yang digerakkan oleh pelanggan, yaitu perusahaan dapat memanfaatkan pelanggan yang terdaftar sebagai member di website ini sebagai agen pemasaran yang bertugas merekomendasikan PT. Electrindo Tehnikaprima kepada orang lain dengan menjanjikannya komisi apabila berhasil meraih pelanggan.
REFERENSI Bodnar, George. H., dan William S. Hopwood (2004). Accounting Information System 9th. Editon. Jew Jersey : Prentice Hall. Bodnar, George. H., dan William S. Hopwood (2010). Accounting Information System 10th. Editon. Jew Jersey : Prentice Hall. Hall, J.A 2001. Accounting Information Systems. 3rd Edition. South Western College Publishing. Hall, James A. (2007). Sistem Informasi Akuntansi. Edisi ke-4. Terjemahan Fitriasari, Dewi dan Arnos, Dewi Kwary. Salemba Empat, Jakarta. Kotler, Philip, Amstrong, Gary. (2008). Prinsip-prinsip Pemasaran.(Edisi 12). Jakarta: Penerbit Erlangga. Mathiassen, Lars, Andreas Munk-Madsen, Peter Axel Nielsen, Jan Stage.(2000). ObjectOriented Analysis and Design. Denmark: Marko Publishing ApS, Aalberg. McLeod, Raymond. (2001). Sistem Informasi Manajemen: Studi Sistem Informasi Berbasis Komputer. Jakarta: PT. Prehalindo. McLeod, Raymond Jr & Scheel, George. (2004). Sistem Informasi Manajemen. (Judul Asli : Management Information System, diterjemahkan oleh Hendra Teguh). Edisi ke-8. Jakarta : PT. Indeks. O’Brien,James A. (2005). Introduction to Information System.(12 Mcgraw Hill.
th
Edition). New York:
Rama, Dasaratha V., Jones, Frederick L. (2008). Sistem Informasi Akuntansi. (Buku 1). Jakarta: Penerbit Salemba Empat. Rama, Dasaratha.V. & Frederick L. Jones. (2006). Accounting Information Systems. Thomson South Western. Rangkuti, Freedy. (2004). Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama. Sukarno, Mohamad. (2006). Membangun Website Dinamis Interaktif dengan PHP-MySQL. Eksa Media Press. Turban, Rainer, Potter (2006). Introduction to Information Technology.(2nd Edition). United States of America: John Wiley & Sons, Inc.
Jurnal: Harisno, Pujadi, Tri. (2009). Dampak Implementasi E-Business dan E-Commerce. CommIT, Vol.3 (No.2), Hlm.66-69. Pranoto, Hady. (2010). Unified Modeling Language. ComTech Vol.1 (No.2),834-842). Rudy, (2008). Perancangan E-Marketing bagi Perusahaan Jasa Konsultasi Arsitektur: Studi Kasus PT. NAW. Jurnal Piranti Warta Vol.11 (No.1), Hlm.55-56. Internet: Divayana, Hendra. 2010. (Diakses tanggal 20 Desember 2011). Pengertian dan Konsep OOAD. Dari http://dewa-hendra.blogspot.com/2010/04/i.html
RIWAYAT HIDUP
Nama
: Nur Achmadi Yusuff
Jenis Kelamin
: Laki-laki
Tempat/Tanggal Lahir
: Jakarta, 4 Mei 1990
Alamat
: Taman Modern Blok H7 No.2 Cakung Jakarta Timur 13960
Nomor selular
: +62-812-861-77-595
Email
:
[email protected]
Riwayat Pendidikan Formal •
2005-sekarang : Bina Nusantara University, Jakarta
•
2002-2005
: SMAN 102, Jakarta
•
1999-2002
: SMPN 193, Jakarta
•
1993-1999
: SDN 14, Jakarta
•
1991-1993
: TK Islam Kemerdekaan, Jakarta