14 Modul ke:
Fakultas
Desain dan Seni Kreatifk Program Studi
Desain Produk
SELAMAT BELAJAR BERSAMA SAYA Novena Ulita, S.Pd, M.Sn Contact Person ; HP/WA : 0852 9037 5521 Email :
[email protected]
MARKETING PLAN
14 Modul ke:
Pada pertemuan ini akan dibahas bentuk marketing plan dengan mengenal peranan ilmu komunikasi pada marketing, merupakan integrasi dari manajemen itu sendiri dengan desain. Selanjutnya dengan wawasan tersebut diperkenalkan strategi penjualan WOW Selling.
Fakultas
Fakultas Desain dan Seni Kreatif Program Studi
Desain Produk
Novena Ulita, S.Pd, M.Sn
KOMPETENSI mampu : mampu membuat marketing plan produknya berdasarkan wawasan komunikasi marketing dan WOW Selling pada penjualan produknya.
PENGANTAR Pada pertemuan disesi pertama, anda sudah diperkenalkan dengan marketing plan, yakni perencanaan strategis yang dilakukan saat memasarkan produk anda dipasaran. Marketing plan menjadi panduan anda ketika hendak melangkah saat menjalani aktivitas marketing tersebut. Dengan demikian panduan tersebut akan menjadi hal terpenting sebelum produk anda memasuki pasar itu sendiri hingga bagaimana situasi yang akan dihadapi saat ingin mempertahankan keberadaan produk anda dipasaran. Pada pertemuan ini marketing plan disusun jelas berbasis pada 4P (Product, Place, Promotion and Price) namun diberikan juga wawasan terkait komunikasi marketing dan strategi penjualan (WOW Selling).
Komunikasi marketing merupakan upaya yang dilakukan marketer agar dapat membentuk ulang dan mengingatkan kembali pada konsumen berkenaan dengan poduk anda baik dilakukan secara langsung maupun tidak langsung. Komunikasi marketing juga terkait cara membangun relasi dengan konsumen terhadap brand image yang di interpretasi ulang dipasaran serta berkaitan tentang menjaga komunikasi yang baik agar konsumen tetap akan semakin loyal terhadap produk anda.
KOTLER Menurut Kotler, ada 8 bauran komunikasi marketing yang menjadi perhatian : • Periklanan • Promosi Penjualan • Event dan Pengalaman Konsumen • Relasi Public • Marketing Langsung (Direct Selling) • Marketing Interaktif • Marketing Mulut ke Mulut • Penjualan personal
Pada delapan bauran tersebut anda dapat memlilih satu diantaranya dalam membangun komunikasi yang baik dengan konsumen anda. Tujuan utama yang hendak dicapai pada komunikasi pemasaran yakni bagaimana anda menjalin komunikasi dengan konsumen anda, database konsumen anda, dan bagaimana kedepannya anda mempertahankan dengan membangun relasi terhadap konsumen anda. Dengan demikian komunikasi marketing merupakan aktivitas yang mengkontribusi pada kekuatan brand, meningkatkan penjualan dengan berbagai upaya pendekatan terhadap konsumen, membangun awareness brand produk anda itu sendiri, membentuk dan merekam brand image produk anda dalam ingatan konsumen, memperkuat loyalitas konsumen anda, serta merekam kepuasan-kepuasan konsumen anda.
Proses Komunikasi
Berdasarkan skema di atas anda dapat mudah memahami proses terjalinnya komunikasi seseorang atau kelompok masyarakat. Pengirim mengirimkan kode berupa pesan yang akan disampaikan melalui suatu media komunikasi kemudian diterima oleh sipenerima dalam bentuk decoding. Dalam proses tersebut akan selalu adanya noise komunikasi/ gangguan sampainya pesan yang pada sipenerima pesan. Maka itu selalu terbentuknya respond an feedback.
Oleh sebab itu disinilah sisi desain mulai sangat ditonjolkan pada startegi marketing berikut. Manusia pada penelitiannya lebih mudah mengingat dari bentuk visual dari pada audio, namun manusia punya keterbatasan yakni maksimal lamanya seseorang mengamati dan merekam produk yang pernah dilihatnya tidak lebih dari 5 detik. Dengan begitu, ini menjadi tantangan bagi anda sebagai seorang desainer yang melakukan marketer. Bagaimana upaya anda menghadirkan visual yang menarik tersebut ? Simbol apa yang ingin anda tanam dipersepsi konsumen anda ? Bagaimana visual yang selalu teringat oleh konsumen anda ?
Perhatikan Kembali Konsep Skema Ingatan Pada Materi Sebelumnya dan mulailah merancang strategi visual tersebut!
WOW Selling, KARTAJAYA Sekarang saatnya anda sebagai seorang desainer dan juga marketer punya wawasan tentang penjualan. Bagaimana cara menjual langsung produk anda setelah sebelumnya anda menyusun rencan strategi pemasarannya. Berikut akan diulas berkenaan dengan kemampuan
Ibarat sepasang suami istri yang akan menikah, ketika ditanya kenapa dia akhirnya berani memutuskan suami/istrinya menjadi pasangan hidup mereka, Tentunya ada berbagai banyak pertimbangan-pertimbangan yang membuat suami/istri tersebut terpesona dengan pasangannya masing-masing. Ada faktor WOW bagi dirinya personal sehingga memutuskan dengan yakin pasangannya. Berbagai alasan yang dapat mereka cerita satu dengan yang lain jika dipertanyakan pada persoalan kenapa ?
KARTAJAYA, 2014 WOW adalah ekspresi yang dikeluarkan konsumen kalau dia sangat kagum terhadap pengalaman tertentu (Kartajaya, 2014).
WOW, itu mengejutkan • WOW akan terasa oleh seseorang punya harapan tertentu yang menurutnya bertolak belakang dengan yang harusnya terjadi namun merupakan sesuatu yang berdampak positf. Oleh sebab itu terjadinya elemen kejutan bagi orang tersebut. Konsumen akan terkejut saat melihat ada sebuah produk memiliki kegunaan yang tidak biasa ada dipemikiran selama ini, atau berkenaan dengan harga yang luar biasa ditawarkan oleh si penjual terhadap produk andalan mereka.
WOW, itu pribadi • Situasi WOW selalu ada pemicunya dan biasanya disebabkan oleh situasi khusus, yang bersifat lebih personal. Konsumen dapat merasakan kesan personal terhadap produk yang dia peroleh begitu mudah dapat menyelesaikan masalah dari kebutuhannya terhadap sesuatu. Dengan ini diharapkan anda dapat mendekati kebutuhan konsumen secara lebih personal agar dapat mendekati aspek WOW mereka.
WOW, itu menular • Saat konsumen anda sudah merasakan kesan WOW terhadap produk anda, pastilah tanpa anda sadari mereka akan segera mungkin menularkan pengalamannya kepada orang lain. Misalnya saja jika seseorang barusan menonton film baru di bioskop, seseorang tersebut tentu akan menceritakan pengalamannya sesegera mungkin kepada orang-orang disekitarnya dan mengajak untuk orang tersebut segera menonton film tersebut juga agar dapat merasakan hal yang sama dengan anda. Kesan WOW ini yang diharapkan jika anda menjual produk anda ke konsumen, sesuatu yang kecil sangat sederhana tetapi memberikan sesuatu yang besar yakni bagi positioning/brand image produk anda.
Banyak penjual produk dipasaran tidak sadar, dan sering menyampingkan faktor WOW ini, artinya tidak menjadi sesuatu yang penting. Padahal WOW ini jika dioptimalkan dalam penjualan akan memberikan dampak yang luar biasa bagi penjualan produk anda itu sendiri. Buatlah strategi penjualan bagi konsumen anda, dari yang mengatakan BOO hingga menjadi WOW….!
Ketika ada ketidak yakinan dalam persepsi konsumen terhadap produk yang hendak dia beli, maka konsumen pasti melakukan banyak hal bertanya kepada orang-orang disekitarnya untuk mendapatkan informasi yang dapat menyakinkannya. Oleh sebab itu dengan kesan WOW, konsumen harus dibuat merasa nyaman, memiliki pengalaman, dan merasakan gabungan keduanya.
APA YANG AKAN DIDAPATKAN KONSUMEN ANDA ???
• Cobalah dekati pemikiran ini, ketika konsumen menggunakan produk anda, ada dua hal yang seharusnya wajib mereka peroleh yakni secara fungsional dan manfaat emosional dari produk anda. Manfaat fungsional adalah berkaitan dengan fungsi produk dalam menyelesaikan problem kebutuhannya sedangkan manfaat emosional adalah lebih pada kepuasan batin konsumen anda saat menggunakan produk anda.
APA YANG DIBERIKAN KONSUMEN ANDA ???
Selain telah anda paparkan sesuatu manfaat yang konsumen anda peroleh dari produk anda, selanjutnya tentu harus seimbang dengan sesuatu yang diberikan konsumen anda. Hal tersebutlah yang diistilahkan dengan sebutan NILAI. Nilai yakni jumlah manfaat fungsional dan manfaat emosi dibagi dengan harga beli dan biaya lain-lain.
LALU BAGAIMANA CARA MENCIPTAKAN WOW ?
Satukan kata dengan perbuatann. Tambahkan kejutan bagi pelanggan anda. Ajari pelanggan untuk tumbuh Rawatlah pertemanan untuk jualan
Nah, sekarang pikirkanlah apa yang membuat konsumen anda merasakan WOW dengan produk desain yang anda tawarkan ???
Terima Kasih Novena Ulita, S.Pd,M.Sn