P U T U S A N Nomor : 78/PDT/2012/PTR
DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA
Pengadilan Tinggi Pekanbaru yang memeriksa dan mengadili perkara perdata dalam tingkat banding menjatuhkan putusan seperti tersebut dibawah ini dalam perkara antara: DARWIN SITOMPUL, 43 Tahun, Kewarganegaran Indonesia, Karyawan Swasta,
Agama
Kristen,
Tinggal
dan
beralamat
di
Perumahan Sierra Blok J. Nomor 07 Puskopkar, Kecamatan Batu Aji Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau, dalam hal ini diwakili kuasanya Edy Anton. S, SH, dan Syafrizal Andiko, SH masing-masing Advokat Pengacara pada kantor Edy Anton. S, SH & Associates yang beralamat kantor di Jln. Durian No.52 B Lt. II Pekanbaru-Riau berdasarkan surat kuasa khusus tanggal 3 April 2012, dahulu sebagai Penggugat sekarang sebagai Pembanding; Lawan SONTA PANGGABEAN, Jenis Kelamin Perempuan, Kewarganegaran Indonesia, umur 43 tahun, Agama
Kristen, Pekerjaan Ibu
Rumah tangga, beralamat dirumah orang tuanya Jalan Permata III Blok D Nomor 07 RT 003/RW 006 Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjung Pinang Timur, Kota Tanjung Pinang, Provinsi Kepulauan Riau, dahulu sebagai Tergugat sekarang sebagai Terbanding. Pengadilan Tinggi tersebut:
Hal. 1 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
Setelah membaca : 1. Surat Penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru tanggal 9 Agustus 2012 No. 78/Pen.Pdt/2012/PTR, tentang Penunjukan Majelis Hakim untuk memeriksa dan mengadili perkara ini dalam tingkat banding ; 2. Surat Penetapan baru Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru tanggal 7 September 2012 No. 78/Pen.Pdt/2012/PTR, tentang Penunjukan Majelis Hakim untuk memeriksa dan mengadili perkara ini dalam tingkat banding ; 3. Berkas perkara dan surat-surat yang bersangkutan dengan perkara ini : TENTANG DUDUKNYA PERKARA : Mengutip serta memperhatikan keadaan-keadaan mengenai duduknya perkara sebagaimana tersebut dalam salinan resmi putusan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang
tanggal 21 Maret 2012 Nomor: 61/PDT.G/2011/PN.TPI, yang
amarnya berbunyi sebagai berikut : •
Menolak gugatan penggugat untuk seluruhnya;
•
Menghukum penggugat untuk membayar biaya perkara ini yang ditaksir sebesar Rp. 341.000.- (tiga ratus empat puluh satu ribu rupiah).
Membaca : 1. Akta pernyataan permohonan banding tanggal 3 April 2012, yang dibuat oleh Panitera/Sekretaris Hukum
Pengadilan
Pembanding/Penggugat
Negeri Tanjung Pinang, di mana Kuasa telah
mengajukan
permohonan
banding
terhadap putusan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang tanggal 21 Maret 2012 Nomor:
61/PDT.G/2011/PN.TPI,
permohonan
banding
tersebut
telah
diberitahukan kepada Terbanding/Tergugat pada tanggal 1 Mei 2012; 2 Memori banding yang diajukan oleh Kuasa Hukum Pembanding/Penggugat tanggal 31 Mei 2012 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Tanjung
Hal. 2 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
Pinang pada hari dan tanggal itu juga, memori banding tersebut telah diberitahukan kepada Terbanding/Tergugat pada tanggal 4 Juni 2012; 3. Relas pemberitahuan memeriksa berkas perkara yang ditujukan kepada Tergugat/Terbanding tanggal
4 Juni
2012, dan Penggugat/Pembanding
melalui Kuasa Hukumnya tanggal 12 Juni 2012, di mana kepada para telah
diberi kesempatan yang
layak
serta
cukup
pihak
untuk mempelajari
berkas perkaranya di Pengadilan Negeri Tanjung Pinang, sebelum dikirim ke Pengadilan Tinggi Pekanbaru untuk pemeriksaan dalam tingkat banding; TENTANG PERTIMBANGAN HUKUMNYA Menimbang,
bahwa
permohonan
banding
dari
Pembanding
dahulu
Penggugat, telah diajukan dalam tenggang waktu dan menurut tata cara serta telah memenuhi persyaratan yang sebagaimana ditetapkan undang-undang, oleh karenanya permohonan banding tersebut secara formal dapat diterima; Menimbang, bahwa setelah Pengadilan Tinggi memeriksa, meneliti, dan mempelajari secara seksama berkas putusan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang Nomor: 61/Pdt.G/2011/PN.TPI tanggal 21 Maret 2012, serta telah membaca memori banding dari Pembanding/dahulu Penggugat tanggal 31 Mei 2012 yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang tanggal 31 Mei 2012 itu juga; Menimbang, bahwa dalam perkara ini Pengadilan Negeri Tanjung Pinang telah memutus yang amar selengkapnya berbunyi sebagai berikut: •
Menolak gugatan penggugat untuk seluruhnya;
•
Menghukum Penggugat untuk membayar biaya perkara ini yang ditaksir sebesar Rp. 341.000.- (tiga ratus empat puluh satu ribu rupiah). Menimbang, bahwa dalam memori banding Pembanding tersebut pada
pokoknya berisi sebagai berikut :
Hal. 3 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
1. Bahwa penggugat tidak pernah mengajukan saksi Senias Simanungkalit seperti yang tertera dalam putusan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang tersebut
pada
halaman
16
dan
Pembanding
sangat
berkeberatan
dasar-dasar pertimbangan Hakim Pengadilan Negeri Tanjung Pinang dalam memutus dan mengadili perkara tersebut ; 2. Bahwa keterangan saksi yang harus dijadikan dan dicatat dalam persidangan sebagai fakta persidangan justru diabaikan dalam pertimbangan hukum putusan Pengadilan Negeri tersebut, misalnya keterangan saksi dari Nikson Sitompul dibagian akhir dari keterangannya dalam persidangan yang keterangan ini sebagai dasar alasan kenapa Penggugat/Pembanding tidak mau
lagi
berdamai
dengan
Tergugat/Terbanding
yang
antara
lain
keterangannya melecehkan Penggugat/Pembanding dengan mengatakan bahwa laki-laki itu seperti seekor anjing yang mana jika laki-laki lagi keadaan marah
maka
laki-laki
tersebut
dikasihkan/diberikan barang itu.
akan
diam
dan
tenang
jika
(laki-laki yang marah akan diam dan
tenang jika perempuan memberikan tubuhnya); 3. Bahwa dari pihak Tergugat/Terbanding tidak pernah berusaha untuk memperbaiki kehidupan rumah tangganya dengan misalnya Tergugat/ Terbanding pergi ke Batam untuk menyelesaikan permasalahan keluarga ini; Menimbang, bahwa tentang keberatan Pembanding sebagaimana tersebut di atas, Pengadilan Tinggi akan mempertimbangkan sebagai berikut : 1. Keberatan angka 1 : Bahwa benar dalam putusan Pengadilan Negeri Tanjung Pinang No. 61/PDT.G/2011/PN.TPI tanggal 21 Maret 2012 tersebut telah memuat nama keterangan saksi SENIAS SIMANUNGKALIT, akan tetapi setelah Pengadilan Tinggi memeriksa berita acara persidangan perkara tersebut
Hal. 4 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
hari Selasa tanggal 14 Februari 2012 ternyata tercatat nama SINIAS SIMATUPANG dalam berita acara persidangan Pengadilan Negeri tersebut, yang hal ini menurut Pengadilan Tinggi dipandang sebagai salah pengetikan belaka yang tidak mengurangi substansi pertimbangan putusan Pengadilan Tingkat Pertama; 2. Mengenai keberatan 2 dan 3 : − Bahwa keberatan tersebut tidak dapat dibenarkan karena perihal keterangan saksi Nelson Sitompul tentang apa yang dikemukakan Pembanding
dalam
memori
bandingnya,
hal
tersebut
kecuali
keterangan tersebut hanya diterangkan satu orang saksi yang tidak dikuatkan saksi lain, juga hal tersebut bukanlah hal yang prinsip yang dapat
dipakai
untuk
bisa
tidaknya
mengabulkan
atau
tidak
mengabulkan gugatan Penggugat, demikian juga tentang dalil Penggugat/Pembanding
yang
mengatakan
bahwa
Tergugat/
Terbanding tidak pernah berupaya untuk mendamaikan perkara ini dengan ia misalnya datang ke Batam menemui Penggugat/ Pembanding untuk menyelesaikan perkara perselisihan ini, justru Pengadilan Tinggi berpendapat sebaliknya; − Bahwa Penggugat yang sebagai kepala rumah tangga dengan mempunyai tanggungan anak sebanyak 7 orang yang untuk ukuran sekarang anak sebanyak itu adalah termasuk luar biasa banyaknya di era kampanye Keluaga Berencana dan Kesejahteraan Keluarga ini, seharusnya ia yang harus pulang dari tempat kerja di Batam untuk pulang
ke
Tanjung
Pinang
untuk
menjenguk,
melihat
dan
menyelesaikan permasalahan anak-anak dan isterinya, yang hal ini sebagai kepatutan seorang kepala rumah tangga, bukan malah tidak
Hal. 5 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
pulang bertahun-tahun dengan hanya memberi uang yang relatif sesuai kemampuannya untuk biaya keluarga, tanpa ada rasa kasih sayang pada anak-anak dan keluarga, dan jika ada permasalahan dengan isterinya berjiwa besar datang ke tempat kedudukan keluarga; − Bahwa sementara alasan perceraiannya dengan isterinya karena isterinya berhutang banyak serta BPKB motornya digadaikan untuk kepentingan orang lain, menurut Pengadilan Tinggi alasan ini juga tidak
dapat
dibenarkan
malah
cenderung
dicari-cari
untuk
membenarkan dalil Penggugat/Pembanding untuk tidak bertanggung jawab terhadap anak-anaknya yang 7 orang beserta isteri; − Bahwa berdasarkan bukti dalam persidangan dalil tentang hutang banyak dari Tergugat/Terbanding tersebut adalah alasan yang dicari-cari karena hutang Tergugat sekitar Rp. 1.200.000,- (satu juta dua ratus ribu rupiah) ternyata tidak terbukti untuk kepentingan Tergugat sendiri secara menyimpang, akan tetapi untuk kepentingan keluarga sementara Tergugat yang mengasuh 7 orang anak dengan dibiayai gaji Penggugat/Pembanding sekitar Rp. 2.000.000,- sampai dengan Rp.3.000.000,- perbulan, adalah wajar jika Tergugat dalam hal terjadi kekurangan mempunyai hutang sekitar Rp. 1.200.000,(satu juta dua ratus ribu rupiah); − Bahwa tentang BPKB digadaikan terbukti untuk membantu/menolong saudaranya yang ternyata sekitar 3 bulan kemudian juga sudah kembali lagi untuk gadai BPKB tersebut, juga tidak terbukti Tergugat yang membayar, artinya tidak membebani Tergugat/Terbanding, karena
untuk membayar
tersebut;
Hal. 6 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
adalah
saudara
Tergugat/Terbanding
− Bahwa sikap Pengugat yang menggugat cerai pada isterinya yang mempunyai anak 7 orang dengan alasan-alasan sebagaimana disebut dalam gugatan dan sebagaimana diuraikan di atas, menurut Pengadilan Tinggi Penggugat/Pembanding sebagai kepala rumah tangga telah menyimpang dari kodrat alam bahwa sebagai kepala keluarga tersebut adalah berkewajiban berusaha mensejahterakan, melindungi, dan berupaya kearah kebaikan hari depan keluarga dan anak keturunannya; Menimbang, bahwa berdasar hal-hal sebagaimana disebutkan di atas, memori banding Pembanding harus dikesampingkan, selanjutnya pertimbangan hukum Pengadilan Negeri Tanjung Pinang No. 61/PDT.G/2011/PN.TPI tanggal 21 Maret 2012 tersebut dinilai telah tepat dan benar sehingga pertimbangan hukum Pengadilan Negeri tersebut diambil alih oleh Pengadilan Tinggi sebagai pertimbangan sendiri dalam memutus perkara banding ini, selanjutnya putusan Pengadilan Negeri tersebut dapat dipertahankan dan dikuatkan; Menimbang, bahwa oleh karena Pembanding semula Penggugat, adalah tetap sebagai pihak yang kalah dalam perkara, maka kepadanya harus dihukum untuk membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan; Mengingat Undang-Undang No. 48 Tahun 2009 jo Undang-Undang No. 4 Tahun 2004 tentang kekuasaan Kehakiman dan peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan; MENGADILI : -
Menerima Permohonan banding dari Pembanding/semula Penggugat;
-
Menguatkan
putusan
Pengadilan
Negeri
Tanjung
Pinang
Nomor
:
61/Pdt.G/2011/PN.TPI tanggal 21 Maret 2012 yang dimohonkan banding tersebut;
Hal. 7 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
-
Menghukum
Pembanding/dahulu Penggugat untuk membayar biaya
perkara dalam kedua tingkat peradilan yang untuk tingkat banding sebesar Rp.150.000.- (seratus lima puluh ribu rupiah) ; Demikianlah diputuskan dalam rapat Permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Pekanbaru pada hari Senin tanggal 27 Agustus 2012 oleh kami Sumardijatmo, SH.,MH sebagai Hakim Ketua Majelis, H. Sukarman Sitepu, SH.,MH dan Enos Radjawane, SH masing-masing sebagai Hakim Anggota, putusan mana pada hari Kamis tanggal 30 Agustus 2012 diucapkan dipersidangan yang terbuka untuk umum oleh Hakim Ketua Majelis tersebut dengan dihadiri oleh Hakim-Hakim Anggota tersebut dan dengan dibantu oleh Sunariyah, SH sebagai Panitera Pengganti tanpa dihadiri oleh pihak-pihak yang berperkara.
Hakim-Hakim Anggota,
Hakim Ketua
Majelis,
H.
Sukarman
Sitepu,SH.,MH
Sumardijatmo, SH.,MH
Enos Radjawane, SH
Panitera Pengganti,
Sunariyah, SH Biaya proses: 1. Meterai
...........................................
Hal. 8 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR
Rp.
6.000,-
2. Redaksi ........................................... 3. Leges ............................................... 4. Pemberkasan ………………………….
Rp. Rp. Rp. Jumlah
5.000,3.000,136.000,Rp.
150.000,(seratus lima puluh ribu rupiah)
Hal. 9 dari 8 hal Put. No. 78/PDT/2012/PTR