PERENCANAAN PEMASARAN ELEKTRONIK DENGAN METODE SOSTAC BERBASIS WEBSITE PADA PT. FIXSIGN INDONESIA
Denny Septian
1401123762
Nama instansi: Universitas Bina Nusantara Alamat: Perum. Bekasi Regency 1 C 3 No. 9 Cibitung, Bekasi Telepon/fax: 081297544660 Email:
[email protected]
Jihan Santoso
1401107084
Nama instansi: Universitas Bina Nusantara Alamat: Golden palm blok H no.3 (citra 5) cengkareng, Jakarta barat Telepon/fax: 081290248005 Email:
[email protected]
Markus Hary Gunadi
1401075952
Nama instansi: Universitas Bina Nusantara Alamat: Pasir Putih, Air Raya Barat no 3, Tanjung Pandan, Belitung Telepon/fax: 081929692670 Email:
[email protected]
Pembimbing: Sartika Kurniali S.kom, MM.SI
Abstrak
The purpose of writing this thesis project is as a final project that helps to resolve problems that exist on the PT. Fixsign Indonesia, the problem is related to marketing processes that are running at the moment, such as the absence of media for video sharing reliable, due to copyright issues and the block on websites used by PT. Fixsign Indonesia for marketing and underdeveloped E-Marketing plan, such as a website that only show one brand of Fixsign services. Related to the problem, they need a solution to resolve the problem, by designing E-Marketing website. There are two methodology used here, the interview/survey and SOSTAC methodology. Survey interviews were conducted to dig deeper into the marketing process that is currently underway, to find where is the weaknesses and strengths, while SOSTAC methodology is a methodology that is used to perform a mature marketing planning on the company. Through the above-mentioned method, E-Marketing website is formed, which is expected to help PT. Fixsign Indonesia to apply their marketing strategy in the future and could reach customers widely, since the Internet can be accessed anywhere and anytime. Keywords: internet, website, SOSTAC, website E-Marketing
Abstrak
Penulisan project skripsi ini merupakan tugas akhir yang bertujuan untuk membantu penyelesaian dalam masalah yang dialami oleh PT. Fixsign Indonesia, masalah tersebut berkaitan dengan proses pemasaran yang sedang berjalan saat ini, seperti tidak adanya media untuk berbagi video yang dapat diandalkan, dikarenakan terkena block dan copyright oleh salah satu website yang digunakan oleh PT. Fixsign Indonesia untuk keperluan pemasaran dan tidak adanya perencanaan E-Marketing yang matang, seperti situs yang hanya dibuat untuk salah satu brand saja, belum semua brand dari PT. Fixsign Indonesia. Terkait masalah tersebut, maka akan dibutuhkan solusi untuk menyelesaikan masalah, yaitu dengan merancang website E-Marketing. Metodologi yang digunakan disini ada 2, yaitu dengan survey wawancara dan metodologi SOSTAC. Survey wawancara dilakukan untuk menggali lebih dalam proses pemasaran yang saat ini berlangsung, mengetahui kelemahan dan kelebihan perusahaan. Sedangkan metodologi SOSTAC adalah suatu metodologi yang digunakan untuk merancang sebuah perencanaan pemasaran yang matang untuk perusahaan. Melalui metode yang disebutkan diatas terbentuklah website E-Marketing yang diharapkan dapat membantu PT. Fixsign Indonesia untuk menerapkan strategi e-marketing yang ingin mereka jalankan ke depannya dan dapat menjangkau pelanggan secara lebih luas lagi, karena internet dapat diakses dimana saja dan kapan saja. Keywords: internet, website, SOSTAC, website E-Marketing
PENDAHULUAN Perkembangan dunia internet saat ini memang sudah sangat pesat, sehingga mempengaruhi para pelaku bisnis dalam menjalankan bisnisnya. “Internet adalah jaringan global yang saling berhubungan yang meliputi jutaan perusahaan, pemerintah, organisasi, dan jaringan pribadi” (Strauss, 2012). Internet marketing merupakan salah satu cara untuk memasarkan produk yang dijual, dengan memberikan suatu media lewat teknologi informasi, teknologi informasi juga sangat penting, mengingat dapat menjamin suatu kelancaran dalam mengakses informasi dan dapat diakses kapan saja dan dimana saja, serta dapat menjangkau kalangan pasar secara lebih luas. “Pemasaran adalah sebuah proses dimana perusahaan menciptakan sebuah nilai untuk pelanggan dan membuat sebuah relasi dengan pelanggan yang kuat dengan tujuan untuk menangkap nilai dari pelanggan” (Kotler, 2012).
Gambar 1 Grafik Pengguna Internet di Indonesia Berdasarkan Data APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia)
Pada grafik diatas dapat disimpulkan bahwa pengguna internet di indonesia tiap tahun meningkat hingga sekarang mencapai 139 juta orang yang aktif menggunakan internet dalam kesehariannya. Ini merupakan sebuah peluang yang sangat bagus untuk mengembangkan E-Marketing agar perusahaan dapat lebih dikenal dan dapat menjangkau calon-calon pelanggan yang baru. Kajian pustaka mengacu pada perancangan yang dilakukan oleh Honni, Raymond, Johni, dan Wendi Tan (2011), dimana dalam penelitian tersebut terdapat sebuah masalah, yang dimana sebuah distributor penjualan dan jasa servis perangkat komputer masih melakukan pemasaran manual secara langsung ditempat, sehingga jangkauan pemasaran masih dalam lingkup kecil. Metode yang
digunakan dalam perancangan tersebut adalah metode 7 tahapan Internet Marketing, dan hasilnya adalah sebuah website e-marketing yang dibangung untuk mendukung kegiatan pemasaran distibutor. Penelitian lain yang dijadikan kajian pustaka adalah penelitian yang dilakukan oleh Meyliana (2011), dimana dalam penelitian tersebut terdapat sebuah masalah, yakni penyebaran informasi dari sebuah perusahaan penyewaan kebutuhan penyelenggaran event hanya terbatas pada para pelanggan tetap, sedangkan pelanggan baru kurang menerima penawaran. Metode yang digunakan adalah metode 7C Framework. Hasilnya adalah berupa web yang dapat memperluas jangkauan pasar dan menarik para pelanggan baru. Penelitian ini menggunakan metode SOSTAC untuk menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh PT. Fixsign Indonesia, yang nantinya menghasilkan sebuah perencanaan e-marketing yang matang dan diterapkan ke dalam web e-marketing. Alasan mengapa menggunakan metode SOSTAC adaah karena lebih mudah untuk dimengerti serta lebih sistematis, mulai dari pengaamatan situasi perusahaan, perancanganan strategi berdasarkan tujuan, hingga evaluasi, dan mampu mengorganisir tujuan jangka pendek maupun jangkau panjang. Didalam penelitian ini, terdapat beberapa permasalahan yang dialami oleh perusahaan. Adapun masalah yang dihadapi oleh PT. FIXSIGN INDONESIA sebagai berikut: •
Belum adanya website Company Profile untuk PT. Fixsign Indonesia, sehingga calon pelanggan tidak dapat mengetahui lebih dalam tentang informasi dan jasa pada PT. Fixsign Indonesia dan selama ini calon pelanggan dapat mendapatkan informasi tentang Company Profile PT. Fixsign Indonesia hanya pada saat pameran saja. Jika membuat Company Profile pada media sosial seperti Facebook, maka yang dapat mengakses dan melakukan komunikasi pada akun PT.Fixsign Indonesia hanya mereka yang mempunyai akun media sosial tersebut.
•
Perusahaan belum memiliki perencanaan E-Marketing yang matang di karenakan hanya salah satu brand dari PT. Fixsign Indonesia yang memiliki website untuk menampilkan informasi dan portofolio brand tersebut, sedangkan brand-brand lainnya tidak memiliki website untuk menampilkan informasi dan portofolio brand-brand tersebut sehingga pemasaran brand PT. Fixsign Indonesia menjadi tidak merata.
Tujuan dari penelitian ini adalah: •
Menganalisis proses pemasaran yang berjalan saat ini pada PT. Fixsign Indonesia
•
Merancang sebuah website yang responsive untuk membantu perusahaan dalam mengembangkan pangsa pasar dan menjangkau pelanggan secara luas.
METODE PENELITIAN
Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini, adalah: •
Survey Melakukan survey langsung ke CEO PT. Fixsign Indonesia untuk mendapatkan dan mengumpulkan data dan informasi proses pemasaran yang sedang berjalan.
•
Wawancara Mengumpulkan data dan informasi dengan melakukan wawancara langsung pada PT. Fixsign Indonesia.
•
Studi Literatur Mengumpulkan dan mendapatkan informasi-informasi dari buku sebagai bahan referensi yang berkaitan dengan topik yang diambil dalam penulisan skripsi ini.
•
Metode Analisis Metode analisis yang digunakan adalah metode SOSTAC, yang terdiri dari: o
Situation Analysis: merupakan tahap awal dimana dilakukan analisa tentang kegiatan pemasaran yang sedang terjadi dalam pasar dan memposisikan perusahaan berada ditingkatan mana dalam persaingan bisnis.
o
Objective: Tahap ini akan ditentukan tujuan dari perusahaan melakukan semua ini, target yang ingin dicapai juga hasil yang diinginkan.
o
Strategy: Bagaimana perusahaan mencapai objective yang telah dibuat , penentuan akan strategi-strategi yang dilaksanakan berguna mendukung tercapainya target dan tujuan
o
Tactics: Merupakan detail dari strategy , pembahasan mengenai teknik-teknik dan alat komunikasi yang digunakan.
o
Action: Detail dari tactics,pembahasan mengenai langkah-langkah yang dilakukan dalam perencanaan taktik tersebut.
o
Control: Tahap ini dilakukan sebagai tolak ukur mengenai perencanaan yang telah dilakukan , apakah sukses atau gagal, mencapai target atau tidak dan juga akan dilakukan perbaikan untuk mendapatkan hasil terbaik.
HASIL DAN BAHASAN
Berdasarkan permasalahan diatas, dirancanglah sebuah usulan pemecahan masalah untuk diterapkan,yang terdiri dari : • Membangun sebuah website E-Marketing untuk PT. Fixsign Indonesia yang berisikan Company Profile, informasi dan portofolio untuk setiap brand dari PT. Fixsign Indonesia dengan perencanaan E-Marketing yang sesuai dengan PT. Fixsign Indonesia. • Menerapkan Search Engines Optimization (SEO) untuk membantu sebuah website agar berada pada halaman pertama dalam mesin pencari saat dilakukan pencarian. • Merancang sebuah website yang responsive untuk membantu PT. Fixsign Indonesia dalam menjangkau pelanggan yang bersifat global. • Adanya fitur yang mengarahkan pengunjung ke akun social media untuk setiap brand yang dimiliki.
Berikut adalah activiy diagram yang diajukan untuk diterapkan pada PT. Fixsign Indonesia
Gambar 2 Activity Diagram yang diajukan untuk PT. Fixsign Indonesia
Proses marketing yang berjalan setelah penerapan E-Marketing, pada website yang akan dibangun, marketing manager melakukan update terhadap informasi yang ada di website dan pelanggan yang mengunjungi website akan langsung mencari tahu apa saja yang diperlukan. Bila pelanggan tertarik, maka pelanggan akan langsung melakukan kontak pada PT. Fixsign Indonesia terkait melakukan konsultasi atau meeting. Apabila terjalin kesepakatan, maka pelanggan harus membayar DP terlebih dahulu pada PT. Fixsign Indonesia kemudian dibuatkan berupa kontrak kerja yang ada. Pelanggan wajib mengikuti yang tertera didalam kontrak kerja dan PT. Fixsign Indonesia akan melakukan aktifitas sesuai kontrak kerja yang ada.
Berikut adalah Site Structure dari website yang akan dibuat untuk PT. Fixsign Indonesia
Gambar 3 Site Structure website E-Marketing yang akan dibuat
Ketika pertama kali membuka situs, halaman yang pertama kali terbuka adalah halaman ‘Beranda’. Terdapat 5 menu navigation, yaitu ‘Beranda’, ‘Jasa Kami’, ‘Berita & Acara’, ‘Staff’, dan ‘Kontak’. Pada menu ‘Jasa Kami’, terdapat jasa-jasa yang dtawarkan oleh PT. Fixsign Indonesia beserta brand-nya. Pada halaman ‘Berita & Acara’, pengunjung situs dapat melihat berita terbaru dari Fixsign serta acara-acara yang akan dihadiri Fixsign dan juga acara-acara yang akan dibuat oleh Fixsign. Pada halaman ‘Staff’ terdapat crew atau orang-orang yang mengerjakan berbagai proyek dari Fixsign. Pada halaman ‘Kontak’, terdapat informasi tentang Fixsign, seperti alamat, lokasi kantor pada google maps, dan juga terdapat fasilitas bagi pelanggan yang ingin bertanya lebih jauh pada Fixsign.
SIMPULAN DAN SARAN
Simpulan dari tugas akhir ini adalah: •
Dengan dibuatnya website E-Marketing, maka PT. Fixsign Indonesia dapat mengupload portofolio unggulan di website, baik itu video ataupun foto, sehingga tidak harus berlangganan pada website yang sudah terkena block atau copyright.
•
Dengan website E-Marketing yang responsive dan sudah diterapkan SEO (Search Engine Optimization) PT. Fixsign dapat menjangkau pelanggan lebih luas, karena internet dapat diakses kapan saja dan dimana saja.
•
Diterapkannya website E-Marketing dapat lebih dipercepat proses penyampaian informasi, karena semua informasi terbaru tentang perusahaan dapat di share melalui website EMarketing.
Saran dari tugas akhir ini adalah: •
Mencantumkan alamat website dan sosial media dan media pemasaran lainnya, baik yang online atau offline, seperti koran, majalah, etc, media online seperti media berita online seperti beritakota.net, merdeka.com dan dari mulut ke mulut atau mouth to mouth serta dengan adanya alamat website pada brosur pameran, sehingga orang jadi lebih mengenal website. Jika perusahaan ingin membangun website untuk tiap brand, maka lebih baik di lakukan penelitian, survey, atau wawancara pada calon pelanggan atau pelanggan untuk melihat jika informasi yang disediakan pada website utama Fixsign yaitu fixsign-indonesia.com sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan informasi pelanggan atau belum, jika sudah cukup makan lebih baik tidak usah membuat website untuk tiap brand, dikarenakan jika membuat website E-Marketing yang baru maka perusahaan harus membeli domain dan hosting lagi, yang berarti pengeluaran atau investasi yang tidak diperlukan. Perlu adanya pelatihan bagi staff yang akan menangani website E-Marketing pada PT. Fixsign Indonesia, tugas dari staff tersebut adalah mengelola website E-Marketing baik dalam pemberian informasi terbaru tentang perusahaan, serta membuat fitur atau layanan baru sesuai trend teknologi dan apa yang diinginkan oleh pelanggan.
•
Harus ada pengarahan dari staff yang bekerja secara offline untuk staff yang bekerja secara online, agar terjadi integrasi komunikasi pemasaran terhadap pelanggan yang terjadi baik di media online maupun offline.
REFERENSI
Honni, R. J. (2011). E-Marketing Jaya Abadi Computer (JAC). 979-991. Kotler Philip, d. G. (2012). Principles Of Marketing, Global Edition,14 Edition. Pearson Education. Strauss, J. d. (2012). E-Marketing. (6th Edition). New Jersey: Prentice Hall. Inc.
Meyliana (2011). Analisa Strategi E-Marketing Dan Implementasinya Pada Rental Company, 31-51.
RIWAYAT PENULIS Denny Septian lahir di kota Jakarta pada 25 September 1992. Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara dalam bidang ilmu komputer pada 2015. Penulis aktif di Indonesian Youth Conference sebagai Human Resource. Markus Hary Gunadi lahir di kota Tanjung Pandan, Belitung pada 25 Januari 1993. Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara dalam bidang ilmu komputer pada 2015. Jihan Santoso lahir di kota Jakarta pada 2 April 1992. Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara dalam bidang ilmu komputer pada 2015.