PENGARUH PEMUASAAN TERHADAP KONSUMSI, BOBOT TUBUH, DAN LAMA HIDUP TIKUS RUMAH (Rattus rattus diardii L.) DAN TIKUS POHON (Rattus tiomanicus Miller)
NUR RACHMAN A44104056
PROGRAM STUDI HAMA DAN PENYAKIT TUMBUHAN FAKULTAS PERTANIAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2008
ABSTRAK NUR RACHMAN. Pengaruh Pemuasaan Terhadap Konsumsi, Bobot tubuh, dan Lama Hidup Tikus Rumah ( Rattus rattus diardii L.), dan Tikus Pohon ( Rattus tiomanicus Miller). Dibimbing oleh SWASTIKO PRIYAMBODO. Tikus merupakan hama penting yang hidup pada berbagai habitat. Tikus yang berperan sebagai hama penting antara lain tikus rumah (Rattus rattus diardii) pada habitat permukiman manusia, rumah, dan gudang, dan tikus pohon (Rattus tiomanicus) pada perkebunan kelapa sawit. Walaupun demikian, bisa saja suatu saat tikus yang tinggal di permukiman akan berpindah (migrasi) ke areal pertanaman, terutama jika kekurangan pakan. Demikian juga sebaliknya, tikus yang biasa hidup di lapang dapat berpindah ke permukiman atau tetap bertahan di habitatnya. Pada saat masa bera di persawahan tikus akan kehilangan sumber pakan dan akan bermigrasi ke tempat lain. Walaupun demikian, ada kemungkinan tikus yang kehilangan sumber pakan (tanaman budidaya) selama masa bera berusaha bertahan hidup dengan tetap mencari pakan di tempat dengan memanfaatkan rerumputan dan satwa kecil yang berada di lahan itu. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh pemuasaan terhadap konsumsi, bobot tubuh, dan lama hidup dari tikus rumah dan tikus pohon. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Vertebrata Hama, Departemen Proteksi Tanaman, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Pelaksanaan penelitian dari bulan September 2007 sampai Februari 2008. Pengujian umpan menggunakan pakan gabah, jagung, dan air. Tikus yang digunakan terdiri dari 50 ekor tikus rumah dan 50 ekor tikus pohon. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini adalah rancangan acak lengkap faktorial. Faktor pertama spesies tikus dan faktor kedua perlakuan pakan dan minum dengan lima kombinasi perlakuan (gabah tanpa air, jagung tanpa air, air tanpa pakan, tanpa pakan dan air, kontrol), tiap perlakuan dengan 10 ulangan. Analisis ragam dengan menggunakan program Statistical Analysis System (SAS) for Windows ver. 6.12 pada uji selang ganda Duncan dengan taraf α = 5%. Peubah yang diamati adalah tingkat konsumsi air dan pakan, perubahan bobot tubuh, performa, dan lama kematian tikus. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah konsumsi tikus rumah terhadap gabah lebih banyak dibandingkan dengan tikus pohon, tetapi hasil sebaliknya untuk konsumsi jagung dan air. Bobot tubuh pada tikus rumah, tikus pohon mengalami penurunan yang paling tinggi pada perlakuan air tanpa pakan karena tidak terpenuhinya kebutuhan karbohidrat, lemak, protein, mineral, dan vitamin untuk pertumbuhan dan perkembangan. Lama kematian dua spesies tikus dengan perlakuan gabah tanpa air merupakan yang tertinggi karena gabah merupakan serealia yang disukai oleh tikus dan mengandung air sebagai sumber minuman. Lama kematian pada urutan kedua adalah jagung tanpa air. Jagung merupakan jenis pakan yang kurang disukai tikus sehingga konsumsi jagung juga sedikit. Lama kematian tikus rumah lebih tinggi dibandingkan dengan tikus pohon, karena tikus rumah lebih mampu bertahan hidup tanpa air tambahan. Secara umum lama kematian dipengaruhi oleh faktor kandungan nutrisi dan air dalam pakan.
PENGARUH PEMUASAAN TERHADAP KONSUMSI, BOBOT TUBUH, DAN LAMA HIDUP TIKUS RUMAH (Rattus rattus diardii L.) DAN TIKUS POHON (Rattus tiomanicus Miller)
NUR RACHMAN A44104056
Skripsi Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pertanian pada Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor
PROGRAM STUDI HAMA DAN PENYAKIT TUMBUHAN FAKULTAS PERTANIAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2008
Judul Skripsi
: Pengaruh Pemuasaan terhadap Konsumsi, Bobot Tubuh, dan Lama Hidup Tikus Rumah (Rattus rattus diardii L.) dan Tikus Pohon (Rattus tiomanicus Miller)
Nama Mahasiswa
: Nur Rachman
NIM
: A 44104056
Menyetujui Pembimbing
Dr. Ir. Swastiko Priyambodo, M.Si. NIP. 131 664 407
Mengetahui Dekan Fakultas Pertanian
Prof. Dr. Ir. Didy Sopandie, M.Agr. NIP. 131 124 019
Tanggal lulus:
RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Jakarta pada tanggal 14 Mei 1986 dari ayah bernama Ramadhani dan ibu Siti Radiah (Alm). Penulis merupakan anak pertama dari tiga bersaudara. Penulis menyelesaikan pendidikan di SDN 03 Pagi Balekambang pada tahun 1998, SLTP Negeri 35 Jakarta pada 2001, dan SMU Negeri 62 Jakarta pada tahun 2004. Pada tahun 2004 penulis diterima di Institut Pertanian Bogor, Fakultas Pertanian, Departemen Hama dan Penyakit Tumbuhan melalui Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB). Selama menjadi mahasiswa penulis pernah aktif di Himpunan Mahasiswa Proteksi Tanaman (HIMASITA) di Departemen Eko-UKM (Ekonomi dan Usaha Kecil Menengah) pada tahun 2006-2007, panitia Pekan Observasi Lapang 2007. Selain itu penulis juga pernah menjadi asisten dosen mata kuliah Vertebrata Hama dan Dasar-dasar Proteksi tanaman tahun 2008 Program Studi Hama dan Penyakit Tumbuhan.
PRAKATA Bismillaahirrahmaanirrahim Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, berkat rahmat dan petunjuk-Nya penulis dapat menyelesaikan skripsi berjudul “Pengaruh Pemuasaan terhadap Konsumsi, Bobot Tubuh, dan Lama Hidup Tikus Rumah (Rattus rattus diardii L.), dan Tikus Pohon (Rattus tiomanicus Miller)”. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Pertanian, Fakultas Pertanian, Institut pertanian Bogor. Penulis mengucapkan terima kasih kepada: 1. Almarhumah Siti Radiah ibunda tercinta dan Ramadhani bapak tersayang, Mama elo, dokter Kris serta adik-adik atas doa, dukungan dan motivasi untuk menjadi yang terbaik dan senantiasa berguna bagi bagi keluarga dan orang lain. 2. Dr. Ir. Swastiko Priyambodo, M.Si selaku dosen pembimbing akademik dan dosen pembimbing penelitian yang telah memberi bimbingan, saran, dan masukan selama penelitian dan penulisan skripsi ini. 3. Dr. Ir. Abdul Munif. MSc. Agr selaku dosen penguji tamu 4. Khusus untuk Rike Novianti yang telah membantu dan memberikan semangat dalam penyelesaian skripsi ini. 5. Bapak ahmad soban atas semua bantuannya selama penelitian. 6. Rekan-rekan HPT 41 7. Rekan-rekan Kumbang Penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat dan digunakan sebagai bahan untuk dikaji lebih lanjut.
Bogor, Mei 2008
Nur Rachman
DAFTAR ISI
Halaman DAFTAR TABEL ..................................................................................
viii
DAFTAR GAMBAR ..............................................................................
ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................
x
PENDAHULUAN ..................................................................................
1
Latar Belakang ............................................................................
1
Tujuan Penelitian ........................................................................
2
Manfaat Penelitian ......................................................................
2
TINJAUAN PUSTAKA ..........................................................................
3
Tikus Rumah (Rattus rattus diardii) ............................................
3
Tikus Pohon (Rattus tiomanicus) .................................................
3
Biologi dan Ekologi Tikus ...........................................................
4
Pakan dan Perilaku Makan Tikus .................................................
5
Pengendalian Tikus .....................................................................
6
Mekanisme Pencernaan ................................................................
7
Jenis Pakan ..................................................................................
8
Gabah ..............................................................................
8
Jagung Pipilan .................................................................
9
BAHAN DAN METODE .......................................................................
11
Tempat dan Waktu Penelitian ......................................................
11
Bahan dan Alat ............................................................................
11
Metode Penelitian .......................................................................
11
Penyiapan Pakan .............................................................. Uji Laboratorium ............................................................. Konversi Data .................................................................. Rancangan Percobaan ......................................................
11 11 12 13
HASIL DAN PEMBAHASAN ...............................................................
14
Pengaruh Pemuasaan Air terhadap Konsumsi Umpan pada Tikus Rumah dan Tikus Pohon ............................................
14
Pengaruh Pemuasaan Pakan terhadap Konsumsi Air ....................
17
Perbandingan Penurunan Bobot pada Tikus Rumah dan Tikus Pohon ..........................................................................
18
Performa Tikus Rumah dan Tikus Pohon .....................................
19
Pengaruh Pemuasaan terhadap Lama Kematian pada Tikus Rumah dan Tikus Pohon ....................................................
20
KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................
23
Kesimpulan .................................................................................
23
Saran ...........................................................................................
23
DAFTAR PUSTAKA ..............................................................................
24
DAFTAR TABEL
Halaman Tabel 1 Kandungan zat gizi gabah per 100 g ...........................................
8
Tabel 2 Komposisi kimia dan zat gizi jagung kuning pipilan per 100g .....
9
Tabel 3 Pengaruh pemuasaan air terhadap konsumsi gabah ......................
14
Tabel 4 Pengaruh pemuasaan air terhadap konsumsi jagung ....................
15
Tabel 5 Pengaruh pemuasaan pakan terhadap konsumsi air .....................
17
Tabel 6 Pengaruh pemuasan terhadap penurunan bobot tubuh .................
18
Tabel 7 Lama kematian dua spesies tikus akibat perlakuan .....................
20
DAFTAR GAMBAR
Halaman Gambar 1 Perlakuan gabah tanpa air ......................................................
19
Gambar 2 Perlakuan jagung tanpa air ......................................................
20
Gambar 3 Perlakuan air tanpa pakan .......................................................
20