PEMBUATAN APLIKASI PENGOLAHAN DATA IURAN KAS BULANAN KENSHI BERBASIS WEB PADA PENGPROV PERKEMI D.I. YOGYAKARTA
NASKAH PUBLIKASI
diajukan oleh
Eli Rustika Dewi 11.01.2930
kepada JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2014
NASKAH PUBLIKASI
ii
DATA PROCESSING APPLICATION FOR CONTRIBUTION MONTHLY CASH KENSHI WEB BASED ON PENGPROV PERKEMI DIY PEMBUATAN APLIKASI PENGOLAHAN DATA IURAN KAS BULANAN KENSHI BERBASIS WEB PADA PENGPROV PERKEMI D.I. YOGYAKARTA Eli Rustika Dewi Dony Ariyus Jurusan Manajemen Informatika STMIK AMIKOM YOGYAKARTA
ABSTRACT Final Project is about making web-based data processing applications that will be applied in the office PENGPROV PERKEMI (Pesaudaraan Beladiri Kempo Indonesia) DIY. This office should record a monthly cash contribution each person who becomes a member PERKEMI in DIY. In the data entry is done with the cash accounting method must be written one at a time. After doing research and interviewing authors, that method was not effective and efficient because of the many errors that arise in the recording that resulted in a loss of party officials and especially members of its financial problems. Examples include the case, the difficulty in the whole record Kenshi that amounted to thousands of people, and calculation errors in recording incoming cash, etc.. Matters is what lies behind the author to create a final project entitled "Data Processing Application for Contribution Monthly Cash Kenshi Web Based on PengProv PERKEMI DIY". This application will be made using a web based PHP and MySQL, so that data collection will cash more effectively and efficiently. The authors hope that this application will be useful and can overcome the problems that occur in the office. Keywords: Data Processing Applications, Php and MySql
iii
1.
Pendahuluan
Di era modern sekarang ini perkembangan jaman semakin cepat. Banyak teknologi-teknologi baru yang diciptakan seiring dengan kemajuan teknologi didunia. Bahkan perkembangan teknologi komputer semakin maju dengan pembuatan aplikasiaplikasi yang banyak digunakan oleh perusahaan ataupun kantor-kantor penting didunia
terutama
di
Negara
Indonesia.
Aplikasi
tersebut
digunakan
untuk
mempermudah dalam urusan administrasi maupun kesekretariatan tergantung dari fungsi masing-masing aplikasi yang dibuat. Akan tetapi setelah penulis melakukan sebuah penelitian di D.I. Yogyakarta, masih ada salah satu kantor penting yang mengurus segala tugas administrasinya terutama dalam pencatatan arsip-arsip penting banyak mengalami masalah. Tempat tersebut adalah kantor PENGPROV PERKEMI (Persaudaraan Beladiri Kempo Indonesia) DIY. PENGPROV PERKEMI (Persaudaraan Beladiri Kempo Indonesia) DIY adalah sebuah kantor kepengurusan cabang olahraga beladiri Kempo di Yogyakarta yang berfungsi sebagai tempat pengurusan administrasi pembayaran maupun pencatatan data setiap orang yang terdaftar sebagai kenshi kempo yang berdomisili di Yogyakarta. Salah satu tugas pentingnya yang spesifik adalah kantor ini harus mendata iuran kas bulanan setiap orang yang menjadi anggota PERKEMI di Yogyakarta. Dalam memasukkan data kas tersebut dilakukan dengan metode pembukuan yang harus ditulis satu per satu. Setelah penulis melakukan penelitian dan wawancara, metode itu tidak efektif dan efisien karena banyak kekeliruan yang timbul dalam pencatatannya sehingga mengakibatkan kerugian dari pihak pengurus maupun anggota terutama masalah keuangannya. Contoh kasusnya meliputi, kesulitan dalam mendata seluruh kenshi yang jumlahnya mencapai ribuan orang, kekeliruan dalam pencatatan data kas yang masuk karena buku terkadang hilang, sering terjadi kesalahan dalam mendata kenshi yang sudah membayar maupun yang belum membayar karena kas tersebut dihitung bulanan, dan masih banyak lagi masalah-masalah yang timbul apabila dalam pengolahan datanya masih dalam bentuk pembukuan.
2. 2.1
Landasan Teori Pengertian Aplikasi Istilah aplikasi berasal dari bahasa inggris "application" yang berarti penerapan,
lamaran ataupun penggunaan. Sedangkan secara istilah, pengertian aplikasi adalah suatu program yang siap untuk digunakan yang dibuat untuk melaksanakan suatu fungsi bagi pengguna jasa aplikasi serta penggunaan aplikasi lain yang dapat digunakan oleh
1
suatu sasaran yang akan dituju. Menurut kamus komputer eksekutif, aplikasi mempunyai arti yaitu pemecahan masalah yang menggunakan salah satu tehnik pemrosesan data aplikasi yang biasanya berpacu pada sebuah komputansi yang diinginkan atau diharapkan maupun pemrosesan data yang diharapkan.
2.2
Definisi Pengolahan Data Pengolahan data adalah suatu system yang akan mengolah berupa bahan baku
dan
bahan-bahan
yang
lain
menjadi
kluaran
berupa
barang
jadi.
Pengolahan data menurut George R. Terry, Phd adalah serangkaian operasi informasi yang direncanakan guna mencapai tujuan atau hasil yang diinginkan. Sedang menurut Gordon B. Davis data adalah sebagai bahan mentah dari informasi yang dirumuskan sebagai kelompok lambang-lambang tidak acak yang menunjukan jumlah atau tindakantindakan atau hal (Suriyani, 2011)
2.3
1
Pengenalan Website Web adalah salah satu aplikasi yang berisikan dokumen-dokumen multimedia
(teks, gambar, suara, animasi, video) di dalamnya yang menggunakan protokol HTTP (hypertext transfer protocol) dan untuk mengaksesnya menggunakan perangkat lunak 2
yang disebut browser (Rudyanto Arief, 2011) . Ditinjau dari aspek content atau isi, web dibagi menjadi 2 jenis, yaitu web statis dan web dinamis dapat dilihat dari aspek teknologi yang digunakan untuk membuat jenis web tersebut. Web statis adalah web yang isinya tidak berubah-ubah. Maksudnya adalah isi dari dokumen web tersebut tidak dapat diubah secara cepat dan mudah. Ini karena teknologi yang digunakan untuk membuat dokumen web ini tidak memungkinkan dilakukan perubaha isi/data. Teknologi yang digunakan untuk web statis adalah jenis client side scripting seperti HTML, Cascading Style Sheet (CSS). Sedangkan web dinamis adalah jenis web yang content/isinya dapat berubahubah setiap saat. Web yang banyak menampilkan animasi flash belum tentu termasuk web dinamis karena dinamis/berubah-ubah isinya tidak sama dengan animasi.
2.4
Server Web Web server merupakan
perangkat lunak yang menyediakan layanan akses
kepada pengguna melalui protokol komunikasi HTTP atau HTTPS atas berkas-berkas
1
( Suriyani, internet-and-tecnologies, Pengertian Pengolahan Data, 18 Februari 2011.) 2 M. Rudyanto Arief, Pemrograman Web Dinamis menggunakan PHP dan MySQL (Yogyakarta: PENERBIT ANDI, 2011) h.7
2
yang terdapat pada suatu situs web, pengguna menggunakan aplikasi tertentu berupa web browser dalam melakukan permintaan. Hasil permintaan halaman – halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Fungsi utama sebuah server web adalah untuk mentransfer berkas atas permintaan pengguna melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan. Disebabkan sebuah halaman web dapat terdiri atas berkas teks, gambar, video, dan lainnya pemanfaatan server web berfungsi pula untuk mentransfer seluruh aspek pemberkasan dalam sebuah halaman web yang terkait; termasuk di dalamnya teks, gambar, video, atau lainnya.
2.5
Browser Web Browser (perambah) adalah aplikasi yang mampu menjalankan dokumen-
dokumen web dengan cara diterjemahkan. Prosesnya dilakukan oleh komponen yang terdapat di dalam aplikasi browser yang biasa disebut web engine. Semua dokumen web ditampilkan oleh browser dengan cara diterjemahkan. Beberapa jenis browser yang popular saat ini diantaranya: Internet Explorer yang diproduksi oleh Microsoft, Mozilla Firefox, Opera, dan Safari yang diproduksi oleh Apple.
3. 3.1
Gambaran Umum Gambaran Umum Perusahaan Kantor PengProv PERKEMI DIY merupakan sebuah kantor kepengurusan
Shorinji Kempo yang terletak di Perum Taman Cemara Blok A No.5 RT 10 RW 71, Paingan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta. Kantor ini bergerak dibidang kesekretariatan kepengurusan data-data anggota kempo khusus di Yogyakarta. Kantor ini dipimpin oleh Drs. Ir. Abdul Rauf, M.Sc. Beliau sebagai wakil ketua umum PengProv PERKEMI DIY. Kantor PengProv PERKEMI DIY memiliki banyak tugas diantaranya sebagai tempat pendaftaran NIK (Nomor Induk Kenshi) yang nantinya akan diserahkan ke PB (Pengurus Besar) di Jakarta. Untuk pendaftaran UKT (Ujian Kenaikan Tingkat) juga ditangani oleh Kantor PengProv PERKEMI DIY. Selain itu juga dalam kepengurusan iuran kas bulanan setiap anggota kempo yang ada di Yogyakarta, dan masih banyak lagi tugas-tugas yang harus dilaksanakan di Kantor PengProv PERKEMI DIY.
3
3.2
Struktur Organisasi kantor PengProv PERKEMI DIY Struktur Organisasi Perusahaan
Gambar 3.1 Struktur Organisasi Kantor PengProv PERKEMI DIY
3.3
Deskripsi Tugas Deskripsi tugas sumber daya manusia yang ada di kantor PengProv PERKEMI
DIY adalah sebagai berikut : a. Ketua Umum Sebagai ketua umum PengProv, bertanggung jawab atas PengProv PERKEMI DIY juga mengkoordinasi seluruh bawahan ataupun anggotaanggota dan memiliki wewenang untuk mengambil segala keputusan yang berkaitan dengan kantor PengProv PERKEMI DIY. b. Wakil Ketua Umum Memiliki tanggung jawab mengawasi dan membantu segala kegiatan ketua umum dalam memimpin perusahaan. c.
Sekretaris I 1. Membantu Ketua umum menjalankan dan mengkoordinasikan setiap tugas dan kewajiban mengenai kegiatan manajemen dan administrasi. 2. Mengkoordinir rapat bulanan pengprov, dan rapat bulanan pengprov dan pengkab-pengkot,
dan
mengawasi
berjalannya
rapat
pengkab/pengkot dan pengdo. 3. Mengkoordinasikan dan mengarahkan kegiatan kerja pengprov.
4
bulanan
4. Mengkoordinasikan dan bertanggung jawab atas semua kegiatan administrasi PengProv 5. Mendukung seluruh kebutuhan fasilitas dan perlengkapan untuk operasional Komisi-komisi PengProv. 6. Mempersiapkan, menyelenggarakan dan mengawasi pelaksanaan setiap penataran manajemen dan administrasi, baik PengProv atau PengKab. Bekerjasama dengan Ketua Komisi Organisasi, hukum dan etika. 7. Melaksanakan kegiatan ketatausahaan, pembinaan personil, pembinaan material, perlengkapan dan kegiatan pembinaan kerumahtanggaan PengProv. 8. Mempersiapakan setiap penyelenggaraan RaperProv, MuperProv. 9. Menjadi narasumber pada RaperProv dan MuperProv. 10. Menyusun laporan dan program kerja PengProv. 11. Menyelesaikan
semua
tugas
yang
di
tinggalkan
oleh
periode
sebelumnya. 12. Menjaga relasi dan loby dengan instansi-instansi terkait. d. Sekretaris II 1. Mewakili sekretaris umum apabila berhalangan. 2. Membantu
Sekretaris
umum
melaksanakan
setiap
tugas
dan
kewajibannya. 3. Mendampingi sekertaris umum menjadi nara sumber pada setiap MuperProv dan RaperProv e. Bendahara I 1. Menagih catatan hutang kenshi yang belum diselesaikan (ahmat anwar sapa yang belum membayar ujian /gashuku saat naik menuju Kyu I) 2. Menyusun rencana anggaran pendapatan dan belanja yang telah di setujui 3. Mengkoordinasikan pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja yang telah di setujui 4. Bertanggungjawab terhadap akuntansi, verifikasi dan pengeluaran sesuai dengan peraturan yang berlaku 5. Membuat laporan keuangan bulanan PengProv dan akan dilaporkan setiap rapat bulanan PengProv 6. Mengumpulkan iuran bulanan dojo yang menjadi hak pengprov, dan mengawasi pelaksanaan iuran dan supervise oleh pengkab/kot. Kalau diperlukan turun langsung ke dojo untuk mengawasi iuran. Memberikan laporan rutin ke Ketum, melalui sekum, tentang pelaksaan iuran, dan
5
siapa/dojo
yang
tidak
melaksanakan
iuran
rutin
untuk
menjadi
pertimbangan dan syarat ujian kenaikan tingkat. f.
Bendahara II Bertugas untuk membantu segala kegiatan Bendahara I dalam urusan administrasi maupun laporan keuangan.
g. Anggota Bertanggung jawab atas kewajibannya sebagai anggota Shorinji Kempo dalam menjunjung tinggi janji dan ikrar juga melaksanakan, membayar iuran kas setiap bulannya, patuh pada pimpinan, dan tugas lain sebagai anggota.
3.4
Visi dan Misi
3.4.1
Visi Mampu bertanggung jawab terhadap semua urusan administrasi, legal formal, penyelenggaraan semua kegiatan PERKEMI di tingkat provinsi, dan strategi pembinaan dan manajemen organisasi.
3.4.2
Misi a.
Kyu II 200, Kyu I 100, Dan I 50, Dan II 11, Dan III 4.
b.
Mengirimkan tim di PON Remaja minimal 1 tim embu beregu Dan I Putra/Putri, Embu pasangan Putra Dan II, dan semua embu pasangan Kyu I dan Dan I.
c.
Minimal setiap kabupaten/kota harus sudah memiliki 4 Dojo sekolah di 4 kecamatan yang berbeda.
3.5
d.
Kempo di pertandingkan di POPDA Kabupaten/Kota.
e.
Kempo dipertandingkan di POPDA tingkat Provinsi.
f.
Kempo dipertandingkan di POM tingkat Provinsi.
Maksud dan Tujuan PengProv PERKEMI DIY Maksud
didirikannya
kantor
PengProv
PERKEMI
DIY
adalah
untuk
mempermudah kepengurusan administrasi dan arbitrasi anggota kempo di Yogyakarta. Sedangkan tujuan PengProv PERKEMI DIY yaitu : a. Untuk membantu pencapaian target-target prestasi beladiri Shorinji Kempo. b. Untuk mengembangkan dan pengenalan Shorinji Kempo di Yogyakarta. c.
Untuk mempermudah pengadaan ivent kejuaraan di Yogyakarta.
d. Untuk penyaluran data anggota kempo di Yogyakarta menuju PB (Pengurus Besar) di Jakarta.
6
4.
Analisis dan Pembahasan
4.1
Analisis Kebutuhan Sistem
4.1.1 Kebutuhan Fungsional Kebutuhan fungsional (FR= Fungsional Requirement) dari perancangan aplikasi pengolah data kas bulanan kenshi pada PengProv PERKEMI DIY adalah : 1. Sistem mampu mengolah data kas setiap anggota dengan memasukkan data pembayaran pada saat anggota melakukan transaksi pembayaran kas. 2. Sistem harus mampu menambahkan jumlah total kas seluruh anggota didojo dan bulan yang sama. 3. Sistem dapat memasukkan data anggota jika terdapat anggota baru. 4. Sistem dapat memasukkan data dojo dan dapat mengelolanya jika terjadi perubahan data. 5. Sistem dapat menambah dan merubah admin jika terdapat admin baru. 6. Sistem
dapat
mencetak
laporan
pembayaran
kas
jika
pengguna
membutuhkan laporan dalam bentuk hardcopy.
4.1
Kebutuhan Non Fungsional 1. Usability Kemudahan penggunaan sistem atau perangkat lunak oleh user. 2. Reliability Kebutuhan terkait kehandalan sistem atau perangkat lunak termasuk juga faktor keamanan (security) sistem yang menggunakan SESSION. 3. Portability Kemudahan dalam pengaksesan sistem khususnya terkait dengan faktor waktu dan lokasi pengaksesan, serta perangkat atau teknologi yang digunakan untuk mengakses. Perangkat atau teknologi tersebut meliputi perangkat lunak, perangkat keras, dan perangkat jaringan. 4. Supportability Kebutuhan terkait dengan dukungan dalam penggunaan sistem atau perangkat lunak.
7
4.2
Perancangan Sistem Menggunakan UML
4.2.1
Use Case Diagram Use case diagram pada aplikasi berbasis website di PengProv PERKEMI DIY
terdiri dari dua actor yaitu user dan anggota. Akan tetapi anggota hanya bertugas untuk membayar secara langsung uang kas ke user, selanjutnya userlah yang menggunakan atau mengoperasikan sepenuhnya aplikasi ini. User disini juga disebut admin karena aplikasi ini hanya digunakan oleh satu orang saja yaitu bendahara PengProv. Maka dari itu user disini dapat melakukan login masuk
keaplikasi,sehingga
dapat
juga
mengelola
data
kenshi,data
dojo,form
pembayaran,dan laporan pembayaran. User juga dapat sekaligus melayani pembayaran anggotanya secara langsung. Dibawah ini adalah Use Case Diagram Pengelolaan pembayaran kas PengProv PERKEMI DIY.
Gambar 4. 1 Use Case Diagram
8
4.2.2
Activity Diagram Activity merupakan rangkaian kegiatan yang digambarkan dengan sebuah simbol
dan tanda tertentu sesuai dengan urutan waktu. Disini penulis akan mencontohkan salah satu activity diagram khusus pada fitur utama yaitu pada saat mengisin form pembayaran. a. Diagram Activity Isi Form Pembayaran Menggambarkan alur user yang akan mengisi form pembayaran kas mulai dari masuk ke menu form pembayaran dan mengisi form sampai berhasil menyimpan data di form pembayaran.
Gambar 4. 2 Diagram Activity Isi Form Pembayaran
9
4.2.3
Class Diagram Class Diagram menggambarkan entitas yang ada pada pembayaran beserta
attribute pelengkapnya.
Gambar 4. 3 Class Diagram
10
4.2.4
Sequence Diagram Sequence Diagram menggambarkan lebih detail dari gambaran pada Use Case
Diagram. Sequence Diagram juga merupakan patokan yang secara umum akan lebih banyak digunakan dalam proses pembuatan kode program. Karena sequence diagram yang dibuat akan sangat detail dan satu per satu dari aktivitas program yang dibuat. Adapun sequence diagram yang dirancang untuk aplikasi berbasis website pada PengProv PERKEMI DIY adalah sequence yang diambil dari Use Case user, karena use case tersebut yang berhubungan langsung dengan program terutama alur logikanya. User disini juga disebut admin karena aplikasi ini hanya digunakan khusus oleh satu orang. Dibawah ini adalah sequence diagram untuk mengisi form pembayaran sebagai fitur utama : a. Sequence Isi Form Pembayaran
Gambar 4. 4 Sequence Isi Form Pembayaran
11
4.3
Perancangan Database Database
berfungsi
layaknya
kabinet
tempat
menyimpan
arsip-arsip.
Perbedaannya adalah bahwa dalam kabinet, data berbentuk lembaran kertas (hard copy), sedangkan dalam database, data berbentuk elektronik yang tersimpan dalam komputer, tepatnya dimedia penyimpanan bernama hard disk. Database adalah kumpulan file-file atau table-tabel yang saling berelasi atau berhubungan antara satu dengan yang lain. Relasi tersebut ditunjukkan adanya kunci dari tiap file atau table yang ada. Perancangan database merupakan perancangan untuk tempat dimana data-data akan disimpan. Perancangan meliputi normalisasi, ERD (Entity Relationship Diagram), dan jumlah tabel yang dibutuhkan beserta atributnya.
4.3.1
ERD (Entity Relationship Diagram) Entity set (himpunan entitas) adalah sekumpulan entity yang mempunyai tipe
yang sama. Kesamaan tipe ini dapat dilihat dari atribut/property yang dimiliki oleh setiap entity. Sedangkan Relationship adalah hubungan diantara beberapa entity. Relation set adalah sekumpulan relasi yang mempunyai tipe yang sama.
Gambar 4. 5 ERD
4.3.2
Relasi Antar Tabel Berikut ini adala relasi antar tabel yang menjelaskan tentang hubungan masing-
masing tabel sehingga database tersebut bias bekerja dengan baik.
12
Gambar 4. 6 Relasi Antar Tabel
4.4
Perancangan User Interface
4.4.1
Rancangan Aplikasi Pada pembahasan disini akan ditampilkan rancangan aplikasi yang akan dibuat
atau dapat disebut juga interface. Disini akan menampilkan halaman yang akan dipakai oleh user dalam mengolah aplikasi berbasis website tersebut. Aplikasi ini meliputi halaman login user, halaman home, halaman data kenshi, halaman data dojo, halaman form pembayaran, halaman laporan pembayaran, dan halaman admin. Akan tetapi interface yang akan menjadi salah satu contoh adalah interface isi form pembayaran.
13
a. Halaman Form Pembayaran
Gambar 4. 7 Halaman Form Pembayaran
Dihalaman form pembayaran ini header dan footer desainnya sama dengan halaman home. Akan tetapi di bagian tengah tampilannya yaitu form-form yang harus diisi maupun dipilih dan selanjutnya dapat disimpan atau dicancel.
4.5
Implementasi Sistem a. Isi Form Pembayaran
Gambar 4. 8 Implementasi Halaman Isi Form Pembayaran
14
Halaman ini merupakan implementasi dari perancangan halaman isi form pembayaran yang berisikan data kosong dan siap untuk diisi data pembayaran kenshi yang melakukan pembayaran kas. Selanjutnya jika sudah selesai mengisi data pembayaran yang akan dimasukkan kedalam sistem maka ada tombol submit yang berfungsi untuk menyimpan data. Data yang tersimpan akan muncul dibaris pertama di tabel Data Pembayaran. Tabel tersebut hanya berfungsi sebagai pemberitahuan bahwa data pembayaran sudah masuk kedalam sistem. Tabel tersebut juga terdapat icon-icon yang terletak didalam kolom Action. Icon tersebut adalah icon edit dan delete.
5.
Kesimpulan Berdasarkan hasil dari perancangan dan pembahasan yang dibuat, maka dapat
disimpulkan bahwa Aplikasi Pengolahan Data Iuran Kas Bulanan Kenshi Berbasis Web pada PengProv PERKEMI DIY berhasil dibuat dan diselesaikan. Poin-poin kesimpulan secara mendetail atau manfaat tersendiri dari aplikasi yang dibuat dan hasil uji coba program adalah sebagai berikut: 1. Aplikasi pengolah data kas dapat digunakan secara interaktif oleh user. 2. Aplikasi pengolah data kas ini dapat memberikan cara yang lebih simpel dan mudah juga aman untuk pencatatan data kas anggota setiap bulannya. 3. Aplikasi pengolah data kenshi maupun dojo yang dibuat dapat memberikan keterangan jelas bagi user tentang data masing-masing anggota.
5.1
Saran Dari hasil pembahasan maka terdapat beberapa kekurangan yang dapat
dimasukkan ke dalam saran agar kekurangan-kekurangan tersebut dapat diperbaiki dimasa mendatang, sehingga aplikasi ini nantinya akan lebih baik lagi. Saran-saran tersebut adalah sebagai berikut: 1. Dibutuhkan aplikasi yang tidak hanya sekedar menambahkan jumlah uang kas per dojo saja setiap bulannya, namun juga dapat menambahkan kas per tahun dari seluruh anggota agar lebih lengkap dan spesifik. 2. Kurangnya fungsi untuk perhitungan denda apabila diadakan peraturan baru bagi anggota yang tidak tepat waktu membayar akan dikenakan denda. 3. Kurangnya fungsi untuk menampilkan seluruh kenshi yang TIDAK LUNAS dalam satu form. 4. Dibutuhkan aplikasi yang dapat mengolah data apabila terdapat pemutihan kas pada kenshi-kenshi tertentu.
15
Daftar Pustaka Rudyanto Arief, M. 2011. Pemrograman Web Dinamis menggunakan PHP dan MySQL. Yogyakarta : Andi Offset Al Fatta, Hanif. 2007. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi untuk Keunggulan Bersaing Perusahaan & Organisasi Modern. Yogyakarta : Andi Offset Kusrini. 2007. Strategi Perancangan dan Pengelolaan Basis Data. Yogyakarta : Andi Offset Sunyoto,Andi. 2007. Pemrograman Database dengan Visual Basic dan Microsoft SQL. Yogyakarta : Andi Offset Suriyani. http://id.shvoong.com/internet-and-technologies/2119539-pengertianpengolahan-data/.html diposting 18 Februari 2011 Sari, Mei Lisda. http://meilisdasari.blogspot.com/2012/04/apa-itu-use-case-activitydiagram-dan.html diposting 25 April 2012 http://temukanpengertian.blogspot.com/2013/01/pengertian-css.html diposting 31 Januari 2012
16