MENTORING-30 (RENUNGAN HARIAN)
BMF collections - 2015
Table of Contents PENDAHULUAN ......................................................................................................... v Monday, June 30, 2014..................................................................................... 1 Iman Tanpa Perbuatan Nyata (2) ................................................................ 1 Sunday, June 29, 2014 ..................................................................................... 2 Iman Tanpa Perbuatan Nyata (1) ................................................................ 2 Saturday, June 28, 2014 ................................................................................... 4 Real Love Needs Real Action (2) .................................................................. 4 Friday, June 27, 2014........................................................................................ 6 Real Love Needs Real Action (1) .................................................................. 6 Thursday, June 26, 2014 .................................................................................. 8 Tergerak-Bergerak (2) ................................................................................... 8 Wednesday, June 25, 2014 ............................................................................ 10 Tergerak-Bergerak (1) ................................................................................. 10 Tuesday, June 24, 2014 ................................................................................. 12 Time Management (2) ................................................................................. 12 Monday, June 23, 2014................................................................................... 15 Time Management (1) ................................................................................. 15 Sunday, June 22, 2014 ................................................................................... 17 Perfeksionis 'Mentok'.................................................................................... 17 Saturday, June 21, 2014 ................................................................................. 21 Mewaspadai Keangkuhan (2) ..................................................................... 21 Friday, June 20, 2014...................................................................................... 23 Mewaspadai Keangkuhan (1) ..................................................................... 23 Thursday, June 19, 2014 ................................................................................ 25 Mewaspadai Keinginan Mata ...................................................................... 25 Wednesday, June 18, 2014 ............................................................................ 28 Mewaspadai Keinginan Daging (2) ............................................................ 28 i|Page
Tuesday, June 17, 2014 .................................................................................. 29 Mewaspadai Keinginan Daging (1) ............................................................. 29 Monday, June 16, 2014 ................................................................................... 31 Merubah Paradigma...................................................................................... 31 Sunday, June 15, 2014 .................................................................................... 35 Dosa sebagai Penghalang ............................................................................ 35 Saturday, June 14, 2014 ................................................................................. 38 Penghalang Pandangan ............................................................................... 38 Friday, June 13, 2014 ...................................................................................... 41 Sudut Pandang Menghadapi Masalah (2).................................................. 41 Thursday, June 12, 2014................................................................................. 43 Sudut Pandang Menghadapi Masalah (1).................................................. 43 Wednesday, June 11, 2014 ............................................................................ 45 Buta Rohani (2) ............................................................................................. 45 Tuesday, June 10, 2014 .................................................................................. 47 Buta Rohani (1) ............................................................................................. 47 Monday, June 9, 2014 ..................................................................................... 49 Harta, Kekuasaan dan Popularitas (2) ....................................................... 49 Sunday, June 8, 2014 ...................................................................................... 51 Harta, Kekuasaan dan Popularitas (1) ....................................................... 51 Saturday, June 7, 2014 ................................................................................... 54 Zirah ................................................................................................................ 54 Friday, June 6, 2014 ........................................................................................ 56 Room for The Devil ....................................................................................... 56 Thursday, June 5, 2014 ................................................................................... 59 The Devil's Baits ............................................................................................ 59 Wednesday, June 4, 2014 .............................................................................. 62 Melegakan ...................................................................................................... 62 ii | P a g e
Tuesday, June 3, 2014.................................................................................... 65 Tidur itu Mahal? (2) ..................................................................................... 65 Monday, June 2, 2014 ..................................................................................... 66 Tidur itu Mahal? (1) ..................................................................................... 66 Sunday, June 1, 2014 ..................................................................................... 69 Penyusup-Penyusup Kecil yang Merusak Taman (2) .............................. 69 Saturday, May 31, 2014 .................................................................................. 71 Penyusup-Penyusup Kecil yang Merusak Taman (1) .............................. 71 Friday, May 30, 2014 ....................................................................................... 73 Iri Hati ............................................................................................................ 73 Thursday, May 29, 2014 ................................................................................. 76 Penguasa Hati (2)......................................................................................... 76 Wednesday, May 28, 2014 ............................................................................. 77 Penguasa Hati (1)......................................................................................... 77 Tuesday, May 27, 2014................................................................................... 79 Produk Hati .................................................................................................... 79 Monday, May 26, 2014.................................................................................... 82 Edom dan Keangkuhannya ......................................................................... 82 Sunday, May 25, 2014 .................................................................................... 85 Ngeles ............................................................................................................ 85 Saturday, May 24, 2014 .................................................................................. 88 Tragedi Saul .................................................................................................. 88 Friday, May 23, 2014 ....................................................................................... 91 Hati-Hati Jatuh .............................................................................................. 91 Thursday, May 22, 2014 ................................................................................. 93 Slippery When Wet (2) ................................................................................ 93 Wednesday, May 21, 2014 ............................................................................. 95 Slippery When Wet (1) ................................................................................ 95 iii | P a g e
Tuesday, May 20, 2014 ................................................................................... 97 Sombong Lewat Omongan .......................................................................... 97 Monday, May 19, 2014 .................................................................................... 99 Sombong Awal Kejatuhan............................................................................ 99 Sunday, May 18, 2014 ................................................................................... 102 Satu Keluarga, Satu Suara (2) .................................................................. 102 aturday, May 17, 2014 ................................................................................... 104 Satu Keluarga, Satu Suara (1) .................................................................. 104 Friday, May 16, 2014 ..................................................................................... 107 Beda Generasi Beda Gaya ......................................................................... 107 Thursday, May 15, 2014 ................................................................................ 110 Bersikap Sesuai Didikan Terhadap Anak ................................................. 110 PENUTUP ............................................................................................................... 114
iv | P a g e
PENDAHULUAN Merenungkan Alkitab lebih dari sekedar membaca Alkitab. Perlu pengendapan, penghayatan, mengerti sungguh-sungguh, dan komitmen melakukannya mulai saat itu juga. Merenungkan Alkitab secara rutin membutuhkan komitmen juga. Kalau di atas komitmen untuk melakukan, di sini komitmen untuk menjaga kontinyuitasnya setiap hari. Hal yang lebih sulit dari membaca dan merenungkan Alkitab adalah menulis renungan harian, apalagi menulisnya secara rutin dari hari ke hari. Terima kasih untuk renungan harian online. Kami diberkati dengan renungan ini. Tuhan Yesus memberkati pelayanan Anda.
SUMBER KOLEKSI MENTORING-25 INI: http://www.renunganharianonline.com/ Renungan harian online ditulis sejak tahun 2007.
Tuhan Yesus memberkati.
BMF collections - 2015 v|Page
vi | P a g e
Monday, June 30, 2014
Iman Tanpa Perbuatan Nyata (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Mari kita lihat firman Tuhan berikut ini: "Ada yang menyebar harta, tetapi
bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan." (Amsal 11:24). Kita tidak akan lebih baik jika hanya menimbun saja. Firman Tuhan berkata bahwa itu tidak akan membawa berkat pada kita tapi malah akan merugikan. Tuhan akan selalu melihat ketulusan hati kita, apakah kita punya rasa belas kasih dan mau memberi atau hanya berhitung untung rugi dan tidak peduli terhadap orang lain. Kalau kita memberi atas dasar kasih dengan keikhlasan, Tuhan pasti akan memperhitungkan semua itu. Sebaliknya perhitungan pun akan dibuat kalau kita memiliki agenda-agenda yang buruk dalam memberi, atau kalau tidak melakukan bentuk-bentuk perbuatan nyata dalam hidup kita atas berkat yang telah Dia beri. Yesus menganggap penting hal ini dan sudah menyebutkan seperti apa artinya saat kita berbuat baik dan beramal atas namaNya. "sesungguhnya segala sesuatu
yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku." (Matius 25:40). Kita bahkan tidak diperbolehkan untuk menunda-nunda atau menahan kebaikan selama kita mampu (Amsal 3:27) dan juga tidak boleh mempersulit orang terlebih dahulu sebelum kita memberi sesuatu kepada mereka (ay 28). Dari semua ini kita bisa melihat bahwa segala kelimpahan berkat yang hanya ditelan sendiri tidaklah pernah baik di mata Tuhan. Bagi Tuhan itu hanyalah produk dari iman kosong yang mati, yang tidak punya nilai apapun jika tidak dibarengi dengan perbuatan-perbuatan nyata yang keluar dari hati yang tulus atas dasar kasih. Jangan puas dengan kehidupan religius tanpa dibarengi dengan perubahan sikap dan perbuatan nyata, karena dengan demikian kita belum menunjukkan diri sebagai anak Allah yang benar. Kita tidak ubahnya seperti orang munafik yang berpikir bahwa mereka bisa selamat hanya dengan berdoa panjang-panjang dan tidak perlu peka terhadap penderitaan sesama, atau orang yang mengira bahwa mereka bisa mencuci dosa (sin laundering) dengan bersedekah dan beramal. Tuhan ingin agar kita hidup semakin baik, menyatakan kemuliaanNya kepada banyak orang dengan kasih. Anda tidak akan jatuh miskin hanya karena memberi
1 |RENUNGAN HARIAN
atas dasar kasih. Tuhan akan selalu memperhitungkan semuaNya itu dan Dia akan selalu siap memberkati anda justru lebih lagi. Tuhan sendiri yang akan memelihara anda sesuai janjiNya, dan untuk itu anda tidak perlu kuatir akan kekurangan. Sudah seharusnya iman menyertai kehidupan kita dan memberi sebentuk hidup yang berkenan di hadapan Tuhan. Tidak hanya sebatas kata-kata, tidak hanya abstrak atau samar, tidak hanya lewat berdoa setiap waktu tetapi juga harus secara nyata bersinggungan dengan sendi-sendi kehidupan kita, dan diaplikasikan dalam tindakan-tindakan nyata. Adakah sesuatu yang baik yang bisa anda lakukan untuk orang lain hari ini? Lakukan segera. It's time to do some real action. Iman tanpa perbuatan adalah iman yang kosong dan mati, bagaikan tubuh tanpa roh
Sunday, June 29, 2014
Iman Tanpa Perbuatan Nyata (1) webmaster | 8:00 AM | 1 Comment so far
Ayat bacaan: 2 Korintus 9:8 (BIS) =========================
"Allah berkuasa memberi kepada kalian berkat yang melimpah ruah, supaya kalian selalu mempunyai apa yang kalian butuhkan; bahkan kalian akan berkelebihan untuk berbuat baik dan beramal."
Miris sekali melihat semakin banyak saja orang yang ditangkap karena melakukan korupsi. Mereka terus berusaha menumpuk uang sebanyak-banyaknya dengan mengambil hak yang seharusnya menjadi milik warga negara tanpa malu. Mereka mungkin berpikir bahwa uang menjamin kebahagiaan dan kenyamanan hidup. Tidak takut akan hukuman nanti dari Tuhan yang tidak akan pernah bisa disogok dan ditipu, mereka berpikir pendek mencari kemewahan pada bagian hidup yang hanya singkat saja ini. Ada banyak orang pula yang meski bukan lewat korupsi tapi terus membaktikan dirinya kepada uang. Mereka menilai segala sesuatu dari harta, mendasari hidupnya untuk itu dan mempergunakan waktu dan kesempatan untuk
2 |RENUNGAN HARIAN
menimbun kekayaan agar bisa hidup mewah. Tanpa uang mereka merasa tidak akan bisa hidup baik, ironisnya mau sebanyak apapun uang itu tidak pernah cukup buat mereka. Ingin lebih dan lebih lagi dan itu hanyalah untuk diri sendiri saja. Mereka melupakan hal penting bahwa semuanya sesungguhnya berasal dari Tuhan dan bukan atas kehebatan diri sendiri saja. Setiap saat Tuhan bisa menggoncangkan mereka, tak peduli seberapa besar uang yang sudah mereka miliki, dan apabila itu terjadi semua akan habis ludes dalam sekejap mata. Ada banyak ngengat dan karat yang bisa menggerogoti semua harta yang semata dikumpulkan di bumi dan digunakan hanya untuk kepentingan dunia saja seperti yang sudah disebutkan dalam Matius 6:19. Meski demikian, tetap saja banyak orang berburu mengejar harta tanpa kenal lelah dan cukup. Ada yang beramal, membangun rumah ibadah dan bersedekah tapi tujuannya untuk 'mencuci' segala penyimpangan dan penipuan yang mereka lakukan, seolah mereka bisa menyogok Tuhan untuk memutihkan mereka dengan cara seperti itu dan bukan karena hatinya tergerak menolong orang yang menderita. Ada yang tampaknya rajin berdoa, menunjukkan keimanan mereka yang tinggi dengan melakukan ibadah-ibadah secara rajin dan teratur, tetapi di sisi lain mereka kerap menghitung untung rugi dan menutup hati rapat-rapat sehingga tidak lagi memiliki rasa iba atau belas kasihan terhadap orang lain. Ini bukanlah gambaran ideal dari para pengikut Kristus, karena Kekristenan tidak pernah mengajarkan kita untuk bersikap eksklusif, hanya mementingkan diri sendiri atau golongan sendiri saja. Kekristenan juga tidak pernah mengajarkan kita untuk mengejar-ngejar harta, menghamba kepada mamon lantas lupa apa sebenarnya yang menjadi hakekat sebuah kehidupan yang berkemenangan. Tidak berarti kita harus hidup miskin di dunia tapi kita harus mengetahui apa tujuan Tuhan memberi kelimpahan atas kita. Bagaimana kita seharusnya merespon ketukan pada hati nurani kita, bagaimana cara kita memberi dan atas dasar apa, semuanya harus benar-benar diperhatikan secara baik. Melanjutkan renungan kita tentang pentingnya sebuah perbuatan nyata mengikuti setiap langkah kita. Hari ini mari kita lihat dari sebuah sisi iman. Beriman itu sangat baik dan merupakan keharusan. Tetapi ingatlah bahwa iman tidak akan ada gunanya kalau tidak disertai perbuatan nyata. Hal ini disebukan dengan jelas oleh Yakobus, bahwa "...Iman tanpa perbuatan adalah iman yang kosong" (Yakobus 2:20). Sebelumnya Yakobus juga mengatakan seperti ini: "Jika seorang saudara
atau saudari tidak mempunyai pakaian dan kekurangan makanan sehari-hari, dan seorang dari antara kamu berkata: "Selamat jalan, kenakanlah kain panas dan makanlah sampai kenyang!", tetapi ia tidak memberikan kepadanya apa yang perlu
3 |RENUNGAN HARIAN
bagi tubuhnya, apakah gunanya itu? Demikian juga halnya dengan iman: Jika iman itu tidak disertai perbuatan, maka iman itu pada hakekatnya adalah mati." (ay 15-17). Atau lihat pula ayat berikut: "Sebab seperti tubuh tanpa roh adalah mati, demikian jugalah iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati" (Yakobus 2:26). Iman tanpa disertai perbuatan adalah iman yang kosong bahkan iman yang mati, bagaikan tubuh tanpa roh. Selanjutnya mari kita lihat untuk apa sebenarnya kita diberkati. "Allah berkuasa
memberi kepada kalian berkat yang melimpah ruah, supaya kalian selalu mempunyai apa yang kalian butuhkan; bahkan kalian akan berkelebihan untuk berbuat baik dan beramal." (2 Korintus 9:8 , BIS). Berbuat baik dan beramal, itulah yang menjadi keharusan bagi orang percaya, dan itulah seharusnya yang dilakukan orang percaya. Intinya, kita diberkati untuk memberkati orang lain, dan saat kita membagi berkat, itu bukanlah merugikan kita karena sesungguhnya semua Allah yang telah dan akan terus memberikannya. Justru itu akan membuat kita bagaikan menabung di sorga, dimana tidak ada ngengat dan karat yang bisa merusaknya. (Matius 6:20). Kalau begitu kenapa kita harus pelit dalam memberi? Kerelaan memberi bukanlah masalah kita punya banyak atau tidak tetapi tergantung dari hati. Sebuah tindakan nyata merupakan sesuatu yang tergantung keputusan kita. Firman Tuhan yang tertanam dalam hati kita seharusnya menumbuhkan iman dengan subur, dan kemudian dari hati yang sehat seperti itu kita pun akan penuh dalam kasih lalu mengaplikasikannya dalam kehidupan dengan perbuatanperbuatan yang nyata. Seperti itulah seharusnya. Perhatikan apa kata Paulus kepada Timotius. "Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk
mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran. Dengan demikian tiap-tiap manusia kepunyaan Allah diperlengkapi untuk setiap perbuatan baik." (2 Timotius 3:16-17). Allah sendiri telah melengkapi kita untuk melakukan segala perbuatan baik. Semua itu bukan untuk disimpan sendiri tetapi sudah seharusnya kita pakai untuk membagi berkat kepada sesama.
Saturday, June 28, 2014
Real Love Needs Real Action (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Mengenai kasih dalam bentuk tindakan nyata, ada contoh menarik dari jemaat di
4 |RENUNGAN HARIAN
Makedonia yang disebutkan dalam 2 Korintus 8:1-15. Disana kita bisa melihat sebuah bentuk kasih yang berisi tindakan-tindakan nyata. Pertama, mari kita lihat kondisi jemaat disana pada saat itu. "Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai
penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan." (ay 2). Jemaat Makedonia disebutkan bukanlah jemaat kaya. Mereka juga bukan jemaat yang hidup nyaman tanpa masalah. Jelas dikatakan bahwa mereka itu sangat miskin, dan mengalami banyak penderitaan. Ini adalah situasi yang bisa membuat kita dengan mudah menutup pintu hati kita dari rasa iba apalagi membangun kebiasaan memberi sesuatu yang nyata. Tapi jemaat di Makedonia tidaklah seperti itu. Lihatlah bahwa mereka dikatakan tetap punya sukacita yang meluap dan begitu kaya dalam kemurahan. Bahkan Paulus sampai bersaksi untuk mereka. "Aku bersaksi, bahwa mereka telah memberikan
menurut kemampuan mereka, bahkan melampaui kemampuan mereka. Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kepada kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian dalam pelayanan kepada orang-orang kudus. Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang kami harapkan. Mereka memberikan diri mereka, pertama-tama kepada Allah, kemudian oleh karena kehendak Allah juga kepada kami." (ay 3-5). Inilah bentuk kasih yang dibarengi tindakan nyata, sangat inspiratif. Jelaslah bahwa kasih tidak tergantung dari miskin dan kayanya seseorang, sedang nyaman atau sedang dalam pergumulan tetapi lewat sukacita yang meluap dan hati yang penuh kemurahan yang dibarengi dengan tindakan-tindakan nyata. Jemaat Makedonia membuktikan mereka mampu menyatakan kasih lewat perbuatan nyata meski mereka sendiri hidup di bawah kemiskinan dan penderitaan. Selanjutnya, apa saja output dari kasih yang sejati? Paulus menjabarkannya dengan lengkap dalam surat Korintus. "Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia
tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain. Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran. Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu." (1 Korintus 13:4-7). Poin-poin yang disebutkan Paulus sangatlah berhubungan dengan tindakan-tindakan nyata. Jadi kalau kita masih berhenti pada rasa hati saja tapi menutup rapat diri kita dari tindakan nyata, itu sangatlah jauh dari bentuk kasih sejati yang mencerminkan kasih Tuhan yang sesungguhnya.
Real love needs real action. Kasih yang sejati membutuhkan tindakan nyata. Jangan lupa bahwa perbuatan atau tindakan nyata ini pun harus sesuai dengan
5 |RENUNGAN HARIAN
hukum-hukum kebenaran dari Kerajaan Allah. Jangan karena kita tidak tega lantas kita menjerumuskan orang-orang yang kita kasihi, jangan pula kita hanya berkata sayang tetapi tidak peduli atau malah menyakiti mereka. Alangkah ironisnya kalau kita bilang sayang, tapi tidak ada buktinya. Hari ini, mari periksa orang-orang disekeliling kita. Sudahkah kita melakukan tindakan nyata dalam kasih kita pada mereka? Jika sudah, teruskanlah, tetapi jika belum, mulailah dari sekarang. Mari kita tampil menjadi orang-orang yang memiliki hati penuh kasih yang akan mudah dirasakan oleh orang lain lewat tindakan-tindakan nyata kita. It's time to express
your love with real action. Love can just be a word or end up only as feeling, but action makes it real
Friday, June 27, 2014
Real Love Needs Real Action (1) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: 1 Yohanes 3:18 =======================
"Anak-anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran."
Ada banyak masalah yang bisa menimbulkan masalah dalam hubungan antar pasangan. Salah satu yang tersering adalah kurangnya perhatian dari salah satunya. Banyak yang bercerita bahwa pasangan mereka pintar dalam berkata 'i
love you', tetapi pada prakteknya mereka sangat cuek terhadap kebutuhan pasangannya. Saat para pria berpikir bahwa kata-kata cinta atau bahkan membelikan barang-barang berharga untuk wanita sudah cukup untuk menunjukkan kepedulian, seringkali wanita butuh sesuatu yang diluar itu, misalnya mendengar dan menyimak saat mereka menceritakan sesuatu, ada pada saat
6 |RENUNGAN HARIAN
mereka butuh, mau turun tangan membantu untuk urusan-urusan rumah tangga, ikut mengurus anak yang masih kecil bersama-sama dan sebagainya. "Bilang cinta tapi tidak peduli keluhan atau kebutuhan istri, itu sama saja dengan gombal kan?" kata salah satu wanita muda yang hubungannya tampaknya punya masalah ini. Tentu tidak salah kalau kita mengungkapkan cinta lewat perkataan kepada pasangan kita, itu malah bagus dan indah. Tetapi satu hal yang pasti, real love needs real action. Kasih butuh sebuah tindakan nyata, sebuah perbuatan yang sifatnya aktif, bukan pasif. Masalah kasih yang butuh tindakan nyata bukan hanya melulu soal pasangan, tetapi juga dalam kaitannya dengan orang lain. Kita jelas perlu menjadi saluran kasih Bapa untuk menjangkau orang-orang disekitar kita, dan itu tidak akan pernah bisa terjadi kalau kita berhenti hanya sebatas omongan saja. Kita mengungkapkan rasa iba, rasa simpati, rasa iba, tapi tidak ada hal yang bisa kita lakukan bagi mereka. Ada tetangga kesusahan, kita hanya berkata kasihan tetapi tidak mengulurkan tangan untuk meringankan beban mereka. Hati yang tergerak merasa kasihan merupakan satu langkah awal yang baik, tapi itu akan sia-sia kalau tidak ditindaklanjuti dengan bergerak melakukan sesuatu. Mengatakan kasih dan simpati lewat perkataan itu mudah. Tapi sebesar atau seserius apa kasih kita kepada seseorang biasanya justru akan terlihat dari sebesar apa kita mau berbuat sesuatu yang ril atau nyata buat mereka atau bahkan sejauh mana kita rela berkorban bagi mereka. Bagaimana orang yang kita kasihi itu bisa percaya kita benar mengasihi mereka kalau kita sama sekali tidak peduli terhadap keadaan mereka, walau kita terus membombardir mereka dengan kata-kata cinta? Bagaimana kita bisa mengaku peduli terhadap penderitaan orang kalau kita tidak pernah berusaha untuk meringankan beban mereka? Atau bagaimana mungkin kita mengaku mengasihi seseorang tapi kita biarkan mereka melakukan kesalahan, atau kita malah ikut-ikutan? Mengaku mengasihi tetapi sering menyakiti, mengaku sayang tapi selalu menghilang ketika dibutuhkan, itu sama sekali bukan bentuk kasih yang sebenarnya. Kasih membutuhkan lebih dari sekedar kata-kata. Kasih membutuhkan perbuatan, tindakan nyata, real action, dan tindakan-tindakan itu harus berada dalam koridor kebenaran. Itu idealnya, dan itulah yang dinyatakan oleh firman Tuhan. Firman tersebut disampaikan Yohanes dalam pengajaran tentang kasih. "Anak-
anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran." (ay 18). Sebuah kasih sejati bukanlah kasih yang hanya dinyatakan di bibir atau dengan lidah saja, tetapi harus direalisasikan dalam bentuk perbuatan nyata yang berada dalam kebenaran. He
taught us to love not just in theory or in speech, but in deed and in truth, in
7 |RENUNGAN HARIAN
practice and in sincerity. In other words, real love is not something merely in theory but needs real action. Sampai sejauh mana dan seserius apa? Lihat apa katanya sebelum ayat ini. "Demikianlah kita ketahui kasih Kristus, yaitu bahwa Ia telah menyerahkan
nyawa-Nya untuk kita; jadi kitapun wajib menyerahkan nyawa kita untuk saudarasaudara kita. Barangsiapa mempunyai harta duniawi dan melihat saudaranya menderita kekurangan tetapi menutup pintu hatinya terhadap saudaranya itu, bagaimanakah kasih Allah dapat tetap di dalam dirinya?" (ay 16-17). Kalau menyerahkan nyawa terdengar terlalu berat, apakah kita sudah bisa membagikan apa yang kita miliki untuk membantu saudara-saudara kita yang tengah menderita kekurangan, atau kita masih berhenti hanya pada ucapan kasihan, atau yang lebih parah lagi, kita sama sekali tidak peduli terhadap mereka? Hal ini menjadi sangat penting karena biar bagaimanapun kasih merupakan dasar dari kekristenan. Kasih dalam kekristenan tidak eksklusif, tidak berlaku hanya untuk segelintir orang atau kelompok, tapi harus bisa menyentuh seluas yang bisa kita raih, tanpa memandang perbedaan dan latar belakang. Alangkah sayangnya apabila di antara orang percaya masih menunjukkan sikap seperti cara orang yang tidak mengenal Kristus dalam mengasihi. Itu akan memberikan sebuah gambaran keliru dari bentuk kasih Kristus yang sebenarnya. Karena kasih yang menjadi dasar ini sifatnya luas, maka tindakan nyata pun menjadi sesuatu yang sangat penting untuk kita adopsi dalam menyatakan kasih. Kita tidak bisa mengaku memiliki kasih Allah kalau kita tidak peduli terhadap penderitaan orang lain, atau kalau hanya sekedar di bibir saja tetapi tidak pernah mewujudkannya dalam bentuk-bentuk nyata. '
Thursday, June 26, 2014
Tergerak-Bergerak (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Sebuah persembahan yang benar pada hakekatnya lahir dari kerelaan untuk memberikan yang terbaik bagi Tuhan tanpa menonjolkan diri atau mengharap imbalan. Ada banyak orang yang memberi persembahan seolah seperti sogokan agar bisnis lancar, agar bisa berhasil, agar diberkati terutama secara finansial dan lain-lain. Mereka ini menganggap Tuhan seolah bank yang membuka deposito atau
8 |RENUNGAN HARIAN
bahkan asuransi dengan premi tertentu. Makin besar yang diberi, makin besar pula yang diperoleh. Meski Tuhan bisa memberi kelimpahan dan kepenuhan, cara kerjanya bukanlah seperti itu. Kerelaan yang lahir dari kerinduan untuk memberi yang terbaik kepada Tuhan sebagai wujud ucapan syukur dan mengasihi Tuhan seharusnya tidak boleh terkontaminasi oleh kekeliruan-kekeliruan cara berpikir seperti itu. Dalam hal memberi kepada orang lain, banyak yang menjadikan itu sebagai sarana untuk memperoleh apa yang mereka inginkan. Ingin dilancarkan urusan, ingin naik pangkat, ingin menang dalam pemilihan untuk jadi pemimpin atau anggota dewan dan banyak motivasi keliru lainnya. Sebuah pemberian yang baik bukanlah pemberian yang punya motivasi terselubung atau agenda-agenda dibelakangnya, bhkan dikatakan bahwa kalau kita memberi, seharusnya itu kita lakukan diam-diam saja bukan harus dipublikasikan atau ditunjukkan ke orang lain untuk mendapatkan pujian. Jangan lupa pula bahwa Firman Tuhan mengajarkan kita untuk tidak menahannahan kebaikan selagi kita sanggup atau bisa melakukannya. "Janganlah menahan
kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau mampu melakukannya." (Amsal 3:27). Saat banyak orang berpikir bahwa itu melulu soal memberi sedekah dalam bentuk materi, sesungguhnya kebaikan tidak selalu harus seperti itu. Ada banyak hal-hal yang sederhana dan kecil yang tidak kalah penting dan bisa sangat berarti baik bagi orang lain maupun bagi Tuhan. Tuhan sendiri tidak mementingkan besar kecilnya, melainkan ketulusan dan keikhlasan kita dalam memberi, sebab"Bukan yang dilihat manusia yang dilihat
Allah; manusia melihat apa yang di depan mata, tetapi TUHAN melihat hati." (1 Samuel 16:7). Hanya berhenti pada rasa iba, tidak berbuat apa-apa meski sebenarnya hati kita sudah diketuk dan tergerak untuk melakukan sesuatu. Kita tidak perlu berpikir terlalu jauh untuk memberi yang besar kalau memang belum mampu, tapi kita harus melihat apa yang bisa kita berikan terlebih saat hati kita sudah tergerak. kita hanya diminta untuk memberi sesuai kemampuan kita. Jika hati sudah tergerak, bergeraklah segera dengan melakukan perbuatan nyata sesuai kesanggupan kita. Baik dalam hal persembahan maupun pemberian/sumbangan kepada sesama baik materi maupun tenaga, pikiran, keahlian dan sebagainya, selama itu kita lakukan dengan tulus dan ikhlas yang didasari oleh kasih kita kepada Tuhan, semua itu akan sangat besar nilainya bagi Tuhan. Apakah hati anda tergerak akan sesuatu hari ini? Apakah itu mengenai rasa iba atau kasihan terhadap seseorang, tergerak untuk berhenti dari kebiasaankebiasaan buruk dan sebagainya, jangan tahan, jangan tunda. Saat Tuhan sudah mengetuk hati anda, jawablah segera dengan sebentuk tindakan nyata yang pasti
9 |RENUNGAN HARIAN
membawa dampak positif baik bagi orang lain maupun buat anda sendiri. Kalau hati sudah 'tergerak', lanjutkan segera dengan 'bergerak'
Wednesday, June 25, 2014
Tergerak-Bergerak (1) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Keluaran 35:21-22 =====================
"Sesudah itu datanglah setiap orang yang tergerak hatinya, setiap orang yang terdorong jiwanya, membawa persembahan khusus kepada TUHAN untuk pekerjaan melengkapi Kemah Pertemuan dan untuk segala ibadah di dalamnya dan untuk pakaian kudus itu. Maka datanglah mereka, baik laki-laki maupun perempuan, setiap orang yang terdorong hatinya, dengan membawa anting-anting hidung, anting-anting telinga, cincin meterai dan kerongsang, segala macam barang emas; demikian juga setiap orang yang mempersembahkan persembahan unjukan dari emas bagi TUHAN."
Beberapa waktu lalu ada sekumpulan anak muda berjalan bergerombol tidak jauh dari tempat saya duduk. Mereka berpapasan dengan seorang bapak penjual koran yang badannya bungkuk dan usianya sudah sangat tua. Si bapak tua berjalan sangat pelan sambil menawarkan koran kepada setiap orang yang ia lewati. Anakanak muda ini tampaknya merasa kasihan melihat bapak ini karena saya mendengar kata-kata seperti "aduh, kasihan", "sudah tua tapi masih harus kerja" dan sebagainya. Sebagian dari mereka pun terlihat memandang si bapak dengan tatapan iba. Tapi satu dari mereka kemudian berjalan menghampiri si bapak. Ia membeli korannya dan tidak mau menerima kembalian. "Sudah pak, sisanya ambil saja buat bapak." katanya sambil tersenyum. Si bapak penjual koran terlihat senang. Ia mengangkat uang ke dahinya seraya mengucapkan terima kasih
10 |RENUNGAN HARIAN
kemudian kembali menjajakan koran kepada orang yang ada disana. Apa yang saya lihat ini membuat saya berpikir tentang perbedaan antara sekedar iba atau kasihan dan sebuah tindakan nyata, atau antara 'tergerak' dan 'bergerak'. Awalan 'ter' pada kata 'gerak' menunjukkan sebuah bentuk kata kerja yang pasif, sedang 'ber' membuat kata tersebut menjadi bentuk aktif. Ambil satu contoh sederhana saja. Seandainya anda berperan sebagai seorang kiper. Hati anda tergerak untuk melompat ke kiri menghalau bola yang menghujam ke gawang anda, tetapi anda tidak melakukan apa-apa. Diam di tempat, berdiri tak bergerak tanpa melakukan sesuatu, apakah itu akan berguna? Yang ada gawang anda akan terus dibobol tanpa ampun. Seperti itulah kira-kira apabila kita hanya diam meski hati nurani sudah diketuk. Betapa seringnya kita merasa iba terhadap kesusahan yang diderita orang lain tapi berhenti sebatas itu saja. Dengan kata lain, banyak yang tergerak tapi sedikit yang bergerak, melanjutkan rasa tergerak yang timbul di hati untuk bergerak melakukan bentuk tindakan nyata. Dari ilustrasi di atas kita bisa melihat hal tersebut dengan sangat jelas. Betapa seringnya hal ini terjadi dalam hidup kita. Ada yang tergerak untuk berhenti berbuat dosa dan bertobat, tapi tidak kunjung bergerak melakukan tindakan-tindakan pertobatan. Ada yang tergerak untuk mengampuni, tapi tidak bergerak untuk memberi pengampunan. Ada yang tergerak menolong orang kesusahan, tapi tidak bergerak mengulurkan tangan. Tergerak tanpa bergerak, berhenti hanya pada wacana atau omongan saja. 'Tergerak' merupakan awal yang baik, tapi tanpa dilanjutkan dengan 'bergerak' maka itu tidak akan membawa dampak apa-apa ke arah yang lebih baik. Ada contoh menarik yang bisa kita lihat pada jaman Musa seperti yang dicatat dalam kitab Keluaran pasal 35. Disana ada sebuah perikop yang menceritakan saat Musa menyampaikan perintah Tuhan agar jemaah Israel yang ia pimpin turut serta untuk mendirikan Kemah Suci dengan memberikan persembahan khusus (ayat 4 sampai 29). Tuhan menyuruh Musa meminta jemaah untuk memberikan persembahan khusus yang berasal dari barang kepunyaan mereka sendiri. Mereka melakukan itu dengan didasari oleh dorongan atau gerakan yang timbul dalam hati mereka. "Ambillah bagi TUHAN persembahan khusus dari barang kepunyaanmu;
setiap orang yang terdorong hatinya harus membawanya sebagai persembahan khusus kepada TUHAN..." (ay 5). Berbagai jenis kain, kulit, kayu, logam mulia, minyak untuk lampu, minyak urapan, minyak ukupan wangi, permata sampai menyumbang sesuatu yang non materil seperti keahlian, semua itu diperlukan agar Kemah Suci sebagai tempat kebaktian mereka. Perhatikan bahwa dalam ayat 5 ini secara spesifik Tuhan mengatakan agar mereka memberi berdasarkan dorongan hati, alias saat hati mereka tergerak. Bukan karena terpaksa atau
11 |RENUNGAN HARIAN
paksaan apalagi ancaman, tapi dari dorongan hati. Artinya saat hati tergerak, mereka hendaknya melanjutkan kepada langkah selanjutnya, yaitu bergerak melakukan tindakan nyata, memberi persembahan khusus dan tidak diam saja tanpa melakukan apapun. Hati bisa tergerak, tapi keputusan kita masing-masing akan menentukan apakah kita akan melakukan langkah berikutnya yaitu melakukan sesuatu yang nyata berdasarkan dorongan hati atau membiarkan saja tanpa ada aksi sedikitpun. Singkatnya, Tuhan sudah menyebutkan apa yang Dia mau, Dia sudah menyentuh hati kita agar tergerak, tapi kemudian diperlukan tindakan atau gerakan nyata dari kita untuk menjawab keinginan Tuhan tersebut. Bagaimana reaksi orang-orang Israel waktu itu setelah mendengar perintah Tuhan yang disampaikan lewat Musa? Mereka segera bergegas pulang dan melakukan tepat seperti apa yang mereka dengar dari Musa. "Sesudah itu datanglah setiap
orang yang tergerak hatinya, setiap orang yang terdorong jiwanya, membawa persembahan khusus kepada TUHAN untuk pekerjaan melengkapi Kemah Pertemuan dan untuk segala ibadah di dalamnya dan untuk pakaian kudus itu. Maka datanglah mereka, baik laki-laki maupun perempuan, setiap orang yang terdorong hatinya, dengan membawa anting-anting hidung, anting-anting telinga, cincin meterai dan kerongsang, segala macam barang emas; demikian juga setiap orang yang mempersembahkan persembahan unjukan dari emas bagi TUHAN." (ay 21-22). Ayat-ayat selanjutnya melanjutkan apa saja jenis persembahan khusus yang mereka serahkan sebagai respon perintah Tuhan tersebut. "Semua laki-laki
dan perempuan, yang terdorong hatinya akan membawa sesuatu untuk segala pekerjaan yang diperintahkan TUHAN dengan perantaraan Musa untuk dilakukan-mereka itu, yakni orang Israel, membawanya sebagai pemberian sukarela bagi TUHAN." (ay 29).
Tuesday, June 24, 2014
Time Management (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Kita bisa pula belajar dari Yesus sendiri. Tidak hanya satuan, puluhan atau ratusan, dalam waktu-waktu tertentu Yesus harus siap menangani ribuan orang sekaligus. Sebuah pekerjaan yang tidak gampang harus Dia lakukan untuk menggenapi kehendak BapaNya hanya dalam rentang waktu yang terbilang sangat singkat, 3 setengah tahun saja. Besarnya belas kasih yang Dia miliki membuatNya
12 |RENUNGAN HARIAN
harus merespon begitu banyak orang secara personal. Yesus bukan membuka kelas dan menunggu hingga jumlahnya banyak baru mulai mengajar menyampaikan kebenaran, kalau ada satu orang ia pun tidak menolak. Ia bahkan masih berkenan menerima orang yang datang sampai larut malam seperti yang bisa kita lihat dari kisah Nikodemus dalam Yohanes 3:1-21. Semua ia lakukan tanpa mengorbankan waktu untuk bersama Bapa. Kita tahu Yesus tidak meninggalkan itu meski sangat sibuk seperti yang dicatat beberapa kali dalam Alkitab. Pada pagi hari, "Pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap, Ia bangun dan
pergi ke luar. Ia pergi ke tempat yang sunyi dan berdoa di sana." (Markus 1:35), atau dalam kesempatan lain di malam hari: "Dan setelah orang banyak itu disuruhNya pulang, Yesus naik ke atas bukit untuk berdoa seorang diri. Ketika hari sudah malam, Ia sendirian di situ." (Matius 14:23). Apabila Yesus tidak pintar-pintar memanajemen waktu, Dia tidak akan sanggup menjalani itu karena biar bagaimanapun Dia hadir ke dunia mengambil rupa sebagai Anak Manusia, yang sama seperti kita. Yesus memberi contoh kepada kita betapa pentingnya untuk menikmati waktu-waktu bersekutu dengan Bapa tanpa harus terganggu oleh hiruk pikuk atau hal-hal lain yang bisa memecah konsentrasi. Dia mencontohkan langsung bagaimana pentingnya membagi waktu. Ada waktu untuk bekerja, ada waktu untuk melayani, ada waktu untuk beristirahat, ada pula waktu untuk mendengar suara Tuhan. Keseimbangan dengan penetapan prioritas yang benar sangatlah penting untuk diperhatikan. Berulang kali Alkitab mengingatkan kita akan pentingnya mempergunakan waktu dengan baik. Seperti yang sudah saya bagikan kemarin, salah satu bagian doa Musa berbunyi: "Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami
beroleh hati yang bijaksana." (Mazmur 90:12). Musa berdoa meminta Tuhan memberi hikmat agar kita bisa menghitung dan mempergunakan waktu dengan sebaik-baiknya. Mengapa? Karena sesungguhnya hidup ini singkat."So, teach us to
number our days", he said, "that we may get us a heart of wisdom." Kita sering lupa akan hal ini saat tengah sibuk bekerja, atau ada pula yang tidak peduli karena hanya ingin bersantai-santai dan bermalas-malasan membuang waktu secara percuma. Demikian pula kita bisa menangkap pesan yang sama lewat pesan Paulus. Dalam Kolose 4:5 disebutkan"...pergunakanlah waktu yang ada." Secara kontekstual pesan ini ditujukan Paulus agar kita tidak menyia-nyiakan waktu dalam menjangkau orang-orang luar, atau orang-orang yang belum percaya, tetapi secara umum pun pesan ini sesungguhnya layak untuk kita renungkan dari segi pemanfaatan waktu. Apalagi kita terus menghadapi hari-hari yang semakin jahat, seperti bunyi pesan Paulus selanjutnya dalam surat lain. "dan pergunakanlah
waktu yang ada, karena hari-hari ini adalah jahat." (Efesus 5:16). Ia mengatakan
13 |RENUNGAN HARIAN
bahwa orang yang mempergunakan waktu dengan sebaik-baiknya, atau dengan kata lain orang yang pintar memanajemen waktu akan menunjukkan watak yang bijak atau arif, sebaliknya jika tidak maka itu dikatakan sebagai orang bebal. (ay 15). Waktu bagi setiap orang durasinya sama-sama 24 jam, tetapi ada orang yang berhasil mempergunakannya secara maksimal, ada pula yang menyia-nyiakannya. Ada yang berhasil memanfaatkannya demi kebaikan, ada yang malah memakainya untuk hal sia-sia atau bahkan merugikan. Ada yang sukses berjalan dalam rentang waktu itu, ada juga yang gagal. Apa yang seringkali berpengaruh antara sukses dan gagal ini adalah sejauh mana kita pintar memanajemen waktu yang ada dengan baik. Ada banyak faktor yang bisa berperan terhadap manajemen waktu ini seperti salah satunya sikap kita dalam menyikapi pentingnya mengatur waktu dengan baik. Mental yang buruk akan selalu menyalahkan waktu dan kambing hitam lainnya saat tidak berbuah. Sikap yang buruk akan selalu suka menundanunda pekerjaan. Sikap mental yang baik adalah sikap yang menyadari pentingnya menyadari dan mengatur waktu dengan baik, menetapkan skala prioritas secara benar dan memanfaatkan kesempatan yang ada dengan sebaik-baiknya, demi kebaikan. Waktu berlalu dengan kecepatan yang sama, jumlah yang diberikan pun sama bagi setiap orang dari dulu, sekarang dan sampai akhir dunia ini berputar. Daripada sibuk meminta waktu lebih lagi, daripada berkeluh kesah waktu terlalu sedikit, alangkah baiknya apabila kita memikirkan bagaimana agar kita bisa mempergunakan waktu secara maksimal dengan perencanaan yang baik dan seimbang. Manajemen waktu sangatlah penting. Kita harus mempertimbangkan secara matang, menyusun perencanaan dengan baik, mengatur jadwal sehari-hari agar seluruh pekerjaan yang kita lakukan bisa berjalan dengan baik dan seimbang dalam koridor waktu atau "time frame" yang berlaku sama bagi semua orang. Masing-masing dari kita tentu tahu apa yang harus kita lakukan dan bagaimana metode yang terbaik untuk memanajemen waktu ini. Setidaknya mindset kita diarahkan untuk menyadari bahwa manajemen waktu adalah sesuatu yang sangat penting untuk diperhatikan. Agar semua bisa sukses, aturlah pembagian waktunya sebaik mungkin. Apa yang saya tulis ini juga berlaku bagi saya sendiri, karena ada kalanya saya masih kelabakan dalam membagi waktu saat kesibukan sedang padat-padatnya. Bagi anda yang masih merasakan kesulitan yang sama, mari kita sama-sama belajar untuk memanajemen waktu secara lebih baik. Bukan rentang dan kecepatan waktunya yang salah, tetapi pengaturan waktunya yang harus dibenahi
14 |RENUNGAN HARIAN
Monday, June 23, 2014
Time Management (1) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Kolose 4:5 ==================
"...pergunakanlah waktu yang ada."
Seorang ayah memiliki beberapa orang anak dan memodali mereka supaya bisa mulai berusaha demi masa depan mereka. Semua anaknya diberi modal berjumlah sama, kesempatan mereka pun sama. Selang beberapa waktu hasilnya pun terlihat. Ada yang sukses dengan usahanya, ada yang hanya masih jalan di tempat, ada yang hanya mendeposito tanpa melakukan apa-apa, ada yang malah sudah keburu habis sebelum dipakai sebagai modal usaha. Uangnya boleh sama, kesempatannya sama, mulainya sama, tapi hasil akhirnya bisa berbeda. Saya memulai ilustrasi sederhana diatas untuk menggambarkan sebuah modal yang juga diberikan Tuhan kepada setiap orang tanpa terkecuali dengan ukuran yang sama, yaitu WAKTU. Semua orang di muka bumi ini punya panjang waktu yang sama yaitu 24 jam per-hari. Itu adalah modal yang sebenarnya luar biasa harganya tapi jarang kita perhatikan. Coba bayangkan seandainya waktu anda dikatakan habis saat ini, atau jika waktu-waktu yang bisa dipakai sebagai kesempatan untuk berusaha, untuk memperbaiki diri supaya lebih baik, untuk membangun sesuatu dan sebagainya tiba-tiba dicabut dari anda. Tak peduli seberapa pandai, kaya atau hebat maka itu semua tidak akan bisa dipergunakan tanpa adanya waktu. Banyak orang yang sering mengeluh bahwa waktu itu terlalu singkat, tidak cukup. Mungkin kita pun sekali waktu pernah mengatakan atau minimal berpikir seperti itu. Seandainya kita punya bukan hanya 24 jam tapi 48 jam sehari, dengan energi yang dua kali lipat pula, kita mengira bahwa kita akan bisa lebih maksimal, lebih baik, lebih sukses dan seterusnya. Ada banyak orang yang terus bergadang mengorbankan waktu-waktu untuk beristirahat, terus memacu dirinya untuk bekerja tanpa henti, seperti mesin yang terus hidup menyala tanpa pernah mati,
15 |RENUNGAN HARIAN
tanpa pernah mendapat perawatan. Tapi percayalah bahwa kalaupun waktu diperpanjang 2 kali lipat, tetap saja waktu itu tidak akan pernah cukup. Ada yang menyalahkan waktu, tapi dengan durasi yang sama ada banyak pula orang yang bisa sukses baik dalam bekerja, dalam keluarga, punya waktu istirahat cukup, berolahraga, untuk bersosialisasi bahkan untuk melayani Tuhan. Bagaimana mungkin mereka bisa melakukan semuanya dengan baik kalau waktunya bagi sebagian orang dinilai tidak cukup? Seringkali akar pemasalahannya ada pada kealpaan kita dalam melakukan manajemen waktu. Tidak semua orang bisa memanfaatkan waktu dengan baik. Tidak semua orang mau berpikir untuk memanfaatkan itu demi kebaikan, baik bagi diri sendiri maupun untuk orang lain. Time management alias manajemen/pengaturan waktu adalah sesuatu yang sangat penting yang ironisnya seringkali kita abaikan. Banyak orang yang bermalas-malasan selagi masih ada waktu lalu kalang kabut ketika deadline atau batas waktu tiba. Ini contoh yang paling sering terjadi jika kita menyepelekan manajemen waktu. Atau ada pula yang menebar janji ke mana-mana tanpa memperhitungkan aspek waktu dan kesanggupan lalu akibatnya menjadi kelabakan sendiri. Terlalu sibuk bekerja seharian dan mengabaikan waktu bersama keluarga, istri dan anak-anak, mengabaikan waktu beristirahat dan berolahraga. Akibatnya bisa sangat fatal dan pada akhirnya semua jadi sia-sia. Ini semua bisa menjadi dampak dari ketidakpedulian kita akan manajemen waktu. Mengenai manajemen waktu kita bisa belajar dari salah satu tokoh luar biasa dalam penyebaran berita Kerajaan bagi orang-orang non Yahudi, terutama dalam menjangkau regional Asia Besar yaitu Paulus. Kebanyakan dari kita hanya mengetahui bahwa Paulus sepenuhnya bertugas hanya untuk mewartakan kabar keselamatan kemana-mana. Padahal Alkitab menyatakan bahwa Paulus punya pekerjaan atau profesi juga yang bisa kita baca dalam Kisah Para Rasul 18:2-3. "Di
Korintus ia berjumpa dengan seorang Yahudi bernama Akwila, yang berasal dari Pontus. Ia baru datang dari Italia dengan Priskila, isterinya, karena kaisar Klaudius telah memerintahkan, supaya semua orang Yahudi meninggalkan Roma. Paulus singgah ke rumah mereka. Dan karena mereka melakukan pekerjaan yang sama, ia tinggal bersama-sama dengan mereka. Mereka bekerja bersama-sama, karena mereka sama-sama tukang kemah." Paulus ternyata punya pekerjaan sebagai pembuat kemah. Kalau kita melihat bagaimana kesibukan Paulus dalam pelayanan termasuk berbagai resiko-resiko besar yang harus ia hadapi, rasanya Paulus berhak untuk diberi kelonggaran untuk tidak lagi perlu bekerja. Jadi full-timer saja, toh tugasnya sudah sangat berat. Tetapi lihatlah bahwa Paulus sama sekali tidak meminta hak khusus untuk tidak bekerja, meski waktu dan fisiknya sudah terkuras
16 |RENUNGAN HARIAN
habis untuk terus berjalan membawa kabar keselamatan dari satu tempat menuju tempat yang lain. Ia perlu mencari uang untuk membiayai pelayanannya. "Kamu sendiri tahu, bahwa dengan tanganku sendiri aku telah bekerja untuk memenuhi keperluanku dan keperluan kawan-kawan seperjalananku." (20:34). Ia sudah melayani habis-habisan, tetapi ia masih juga harus bekerja untuk membiayai dirinya dan perjalanannya beserta teman-teman sepelayanan. Hebatnya lagi ia masih juga berpikir untuk memberi kepada orang lain secara meteri. "Dalam
segala sesuatu telah kuberikan contoh kepada kamu, bahwa dengan bekerja demikian kita harus membantu orang-orang yang lemah dan harus mengingat perkataan Tuhan Yesus, sebab Ia sendiri telah mengatakan: Adalah lebih berbahagia memberi dari pada menerima." (ay 35). Tidak ada ayat yang menyebutkan bagaimana cara Paulus bisa membagi waktu dan melakukan semua itu dengan sukses, dimana dampaknya masih kita rasakan hingga hari ini. Tetapi dengan melihat hasilnya, jelas Paulus pintar dalam memanajemen waktu.
Sunday, June 22, 2014
Perfeksionis 'Mentok' webmaster | 8:00 AM | 1 Comment so far
Ayat bacaan: Keluaran 18:18 =======================
"Engkau akan menjadi sangat lelah, baik engkau baik bangsa yang beserta engkau ini; sebab pekerjaan ini terlalu berat bagimu, takkan sanggup engkau melakukannya seorang diri saja."
Menjadi seorang perfeksionis tidaklah mudah. Hasil terbaik memang bisa diharapkan, soal keseriusan jangan ditanya lagi. Tapi sisi buruknya, manajemen waktu dari orang-orang perfeksionis benar-benar harus mendapat perhatian khusus kalau tidak mau semuanya menjadi berantakan, atau malah bisa beresiko membuat orangnya mengalami gangguan kesehatan karena terlalu memforsir
17 |RENUNGAN HARIAN
tenaga. Orang yang perfeksionis cenderung mau mengerjakan semuanya sendirian karena sulit mempercayakan tugas kepada orang lain. Kalaupun punya bawahan, semua harus diperiksa secara teliti satu persatu supaya sempurna. Banyak karyawan yang mengeluh kalau kebetulan punya pimpinan perfeksionis karena itu artinya mereka harus bekerja ekstra, baik ekstra serius, ekstra jam alias lembur, sering pula harus bisa dihubungi kapan saja dan siap melakukan revisi, koreksi atau perubahan ini dan itu sesuai keinginan si bos perfeksionis. Jika anda termasuk orang yang punya sifat seperti itu, maka anda tentu tahu bagaimana sulitnya mengatur waktu agar semua berjalan sesuai ekspektasi. Waktu 24 jam akan terasa sangat kurang karena semua sepertinya harus dikerjakan sendiri. Kalau diserahkan kepada orang lain rasanya sulit, karena belum tentu mereka bisa melakukannya sebaik kita. Kelabakan, harus mengorbankan banyak waktu seperti waktu beristirahat, waktu untuk keluarga atau kalau perlu, waktu berdoa, saat teduh dan waktu beribadah. Saya dulu termasuk satu diantaranya dan sampai hari ini masih terkadang bergumul dengan kondisi tersebut. Saya sering bertanya, bagaimana mungkin ada orang-orang yang sanggup mengerjakan jumlah kegiatan yang jauh lebih banyak dari saya tapi masih punya waktu untuk hal-hal lain yang sebenarnya tidak kalah penting dalam hidup? Apa rahasia mereka sehingga bisa bekerja di beberapa bidang sekaligus, membagi waktu untuk keluarga, berolahraga atau bahkan masih punya waktu untuk melayani? Dari sekian banyak orang seperti itu yang saya tanya, rata-rata memberi jawaban yang sama, yaitu kemampuan kita membagi waktu alias manajemen waktu, penetapan prioritas yang baik dan pendelegasian. Tiga hal ini sulit dimiliki oleh orang yang perfeksionis, tapi sangatlah penting sebelum kondisi tersebut memakan kesehatan kita dan merusak kehidupan kita. Merusak? Ya, merusak. Pekerjaan baik, hasil maksimal, tapi keluarga berantakan, waktu untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit dikorbankan, waktu untuk bersosialisasi terpangkas sehingga sulit punya teman, terlebih hubungan dengan Sang Pencipta akan renggang atau bahkan terputus sama sekali. Itu terjadi karena semuanya kalah prioritas, tidak ter-manage dan kebiasaan untuk memilih mengerjakan semuanya sendirian ketimbang membaginya kepada orang lain. Nasihat inilah yang pernah saya terima. "Anda harus belajar percaya kepada pekerjaan orang lain. Mungkin tidak persis seperti yang anda harapkan, tapi belum tentu hasilnya lebih buruk." Seperti itulah kira-kira katanya yang masih saya ingat sampai hari ini. Mendelegasikan. Melihat mana yang bisa diwakilkan dan mana yang benar-benar harus dilakukan sendiri. Mana yang menjadi prioritas dan seperti apa manajemen yang terbaik. Itu merupakan hal-hal yang penting untuk dicermati terlebih bagi kita yang sangat sibuk. Menariknya, kita bisa belajar tentang hal ini dari Musa dan mertuanya, Yitro. Kita
18 |RENUNGAN HARIAN
tahu bahwa Musa dipilih Allah secara langsung untuk sebuah tugas besar yang sangat berat, yaitu membebaskan bangsa Israel dari perbudakan di Mesir dan ditunjuk untuk menuntun mereka mencapai tanah terjanji yang telah dijanjikan Tuhan kepada Abraham. Bukan satu-dua orang yang harus ia tuntun tapi jumlahnya sangat besar, dan bukan pula sekumpulan orang yang tunduk dan taat, tapi pembangkang, tidak sabaran dan keras kepala. Itu sama sekali tidak mudah. Dalam prakteknya Musa kerap menjadi penyambung lidah Tuhan untuk menyampaikan petunjuk-petunjuk Tuhan kepada seluruh orang Israel yang ia pimpin dalam perjalanan yang menempuh rentang waktu sangat lama. Mengingat job desk yang berat itu, tampaknya Musa terlalu fokus menjiwai tugasnya sehingga ia langsung terjun mengurus segalanya sendirian. Apa-apa ia yang harus turun tangan langsung, menangani perselisihan, pertikaian, pertengkaran dan sebagainya. Jumlah orang yang banyak dengan sifat umum keras kepala, kita sudah bisa memastikan bahwa masalah akan sangat sering muncul disana dan sangat banyak pula ragam dan jumlahnya. Musa pun turun tangan langsung menyelesaikan sendiri satu persatu, all by himself. Itu jelas disebutkan dalam ayat berikut: "Keesokan harinya duduklah Musa mengadili di antara bangsa itu; dan
bangsa itu berdiri di depan Musa, dari pagi sampai petang." (Keluaran 18:13). Musa bertindak sendirian menjadi hakim mengatasi perselisihan yang terjadi di antara sesama orang Israel yang memang hobi berseteru dan ribut tanpa ada habisnya. Kapan selesainya kalau seperti itu terus? Kalau kita yang menjalani, kita bisa stres, darah tinggi dan mati muda. Mertua Musa, Yitro memperhatikan hal tersebut dan prihatin melihat menantunya. Meski ia tahu bahwa apa yang dilakukan Musa itu merupakan hal yang baik, tapi itu tidaklah efektif. Dia pun menanyakan "Apakah ini yang kaulakukan kepada
bangsa itu? Mengapakah engkau seorang diri saja yang duduk, sedang seluruh bangsa itu berdiri di depanmu dari pagi sampai petang?" (ay 14). Musa menjelaskan bahwa sebagai yang ditunjuk Tuhan, ia harus memberitahukan ketetapan dan keputusan Allah kepada masing-masing orang. Benar, tapi bukan begitu juga caranya. Itulah kira-kira yang disampaikan Yitro. Katanya: "Engkau
akan menjadi sangat lelah, baik engkau baik bangsa yang beserta engkau ini; sebab pekerjaan ini terlalu berat bagimu, takkan sanggup engkau melakukannya seorang diri saja." (ay 18). Yitro mengatakan bahwa bekerja sendirian seperti itu dalam mengelola masalah bangsa Israel yang begitu banyak adalah tidak baik. (ay 17). Lalu Yitro pun memberi masukan kepada Musa, memberi usulan agar Musa bisa memakai strategi yang lebih baik, menyusun struktur kepemimpinan yang akan bisa membantu Musa dalam menyelesaikan setiap permasalahan secara lebih cepat, efektif dan efisien. "Di samping itu kaucarilah dari seluruh bangsa itu orang-
19 |RENUNGAN HARIAN
orang yang cakap dan takut akan Allah, orang-orang yang dapat dipercaya, dan yang benci kepada pengejaran suap; tempatkanlah mereka di antara bangsa itu menjadi pemimpin seribu orang, pemimpin seratus orang, pemimpin lima puluh orang dan pemimpin sepuluh orang. Dan sewaktu-waktu mereka harus mengadili di antara bangsa; maka segala perkara yang besar haruslah dihadapkan mereka kepadamu, tetapi segala perkara yang kecil diadili mereka sendiri; dengan demikian mereka meringankan pekerjaanmu, dan mereka bersama-sama dengan engkau turut menanggungnya." (ay 21-22). Yitro memberi usulan yang sangat baik agar Musa membentuk kelompok-kelompok yang bertingkat dengan pemimpin masing-masing. Itu tentu akan jauh lebih mempermudah Musa dalam menjalankan perintah Tuhan. Inilah gambaran struktur kepemimpinan terawal yang dicatat dalam Alkitab. Untunglah Musa merupakan pribadi yang rendah hati dan mau menerima masukan. Ia tidak menolak dan mendengarkan nasihat mertuanya. "Musa mendengarkan perkataan mertuanya itu dan dilakukannyalah
segala yang dikatakannya." (ay 24). Yitro pun bisa melihat langsung bagaimana menantunya memperbaiki sistem pelayanannya dengan melibatkan orang-orang yang cakap sebagai rekan sekerja sebelum ia pulang kembali ke negerinya. (ay 27). Yang juga menarik, dalam salah satu doa Musa di kemudian hari ia meminta Tuhan memberi hikmat kepadanya untuk mampu menghitung hari-hari. "Ajarlah
kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana." (Mazmur 90:12) Musa menyadari pentingnya meminta hikmat agar ia bisa membagi dan memanfaatkan waktu sebaik mungkin. Musa belajar dari mertuanya dan menjadi lebih baik dengan pendelegasian, manajemen waktu (menghitung hari) dan penetapan skala prioritas dengan struktur yang baik. Kita pun tentu bisa belajar dari sana. Apa yang penting adalah menyadari terlebih dahulu bahwa kita tidak akan sanggup mengerjakan semuanya sendirian. Kita perlu menyiasati banyak hal agar bisa memanfaatkan waktu secara optimal. Mungkin tidak mudah, tetapi itu harus kita lakukan agar hasil yang diperoleh bisa lebih baik lagi dalam banyak hal dan kita tidak harus mengorbankan banyak hal yang justru akan merugikan diri dan masa depan kita. Paulus juga sudah mengingatkan kita untuk mempergunakan waktu yang ada sebaik-baiknya, karena sesungguhnya hari-hari yang kita lalui ini adalah jahat. (Efesus 5:16). Kemampuan memanajemen waktu akan sangat berkaitan erat dengan kemampuan kita mendelegasikan tugas-tugas. Kita tidak akan bisa menyelesaikan semuanya sendirian, dan disaat yang sama meluangkan waktu yang cukup untuk keluarga dan untuk Tuhan. Kalau begitu caranya, mau 100 jam sehari pun tidak akan pernah cukup. Hitung kemampuan anda, mana yang bisa anda lakukan, mana
20 |RENUNGAN HARIAN
yang bisa diwakilkan. Atur skala prioritas dengan benar dan pastikan tidak tumpang tindih atau acak-acakan. Tanpa itu kita tidak akan bisa mengalami peningkatan. Waktu memang terbatas, tapi bukan berarti tidak cukup. Kita terbatas, tetapi bukan berarti kita harus jalan di tempat. Bersama Tuhan, milikilah hikmat untuk bisa menyusun jadwal perencanaan yang baik dan belajarlah untuk mempercayakan sebagian dari beban-beban anda kepada orang lain. Dalam banyak hal, itu justru akan mendatangkan manfaat bagi orang lain karena mereka bisa belajar dan bertumbuh untuk lebih baik pula. Tidaklah salah untuk memberi hasil terbaik, itu malah sebuah keharusan. Tapi bukan berarti untuk itu kita harus menjadi perfeksionis 'mentok' tanpa kompromi. Itu justru merugikan pada akhirnya. Apakah anda termasuk orang yang hari ini sedang kelabakan dengan tugas-tugas karena merasa harus mengerjakan semuanya sendirian dan melihat bahwa ada banyak hal lain diluar pekerjaan yang terbengkalai atau retak sana sini? Perbaiki segera sebelum terlambat. Kemampuan mendelegasikan termasuk strategi terbaik dalam manajemen waktu
Saturday, June 21, 2014
Mewaspadai Keangkuhan (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Contoh lainnya bisa kita pelajari dari apa yang terjadi pada raja Nebukadnezar dalam kitab Daniel. Keangkuhan yang membuat Nebukanedzar meninggikan diri diganjar Tuhan dengan membuat dirinya menjadi seperti lembu hingga tujuh masa. (Daniel 4:1-37). Keangkuhan sangatlah berlawanan dengan kerendahan hati yang menjadi ciri khas kekristenan sebenarnya. Dalam Amsal dikatakan "Takut akan TUHAN ialah
membenci kejahatan; aku benci kepada kesombongan, kecongkakan, tingkah laku yang jahat, dan mulut penuh tipu muslihat."(Amsal 8:13). Takut akan Tuhan sudah seharusnya membuat orang-orang yang menjalankannya membenci segala jenis kejahatan termasuk dosa-dosa kesombongan atau kecongkakan, berbagai perilaku jahat dan kebohongan atau tipu muslihat. Tuhan sangat menentang keangkuhan. "Tetapi kasih karunia, yang dianugerahkan-
21 |RENUNGAN HARIAN
Nya kepada kita, lebih besar dari pada itu. Karena itu Ia katakan: "Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati." (Yakobus 4:6) Ketinggian hati akibat keangkuhan membuat orang menolak bergantung pada Allah dan memberikan kepada diri sendiri kehormatan yang seharusnya diberikan pada Tuhan. Seperti halnya keinginan daging dan keinginan mata, perkara keangkuhan pun dapat membuat kita tersandung dalam perjalanan hidup kita untuk menerima keselamatan, sebuah anugerah yang sangat besar yang sudah Dia berikan kepada kita. Ada banyak dosa mengintip dari kesombongan. Seringkali kita lupa menyadari hal ini dan menganggap bahwa sikap sombong itu tidaklah serius. Mungkin kita tidak mencuri, tidak membunuh, tapi sesungguhnya sikap sombong pun sama-sama berbahaya dan bisa berakibat fatal bagi masa depan kita. Kita harus terus meneladani perilaku Kristus yang melayani siapapun dengan penuh kasih. Dalam kasih tidak akan pernah ada tempat bagi keangkuhan. Lihatlah firman Tuhan berikut: "Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia
tidak memegahkan diri dan tidak sombong." (1 korintus 13:4). Ketika kita mendapat limpahan berkat baik dari segi kemakmuran, ketrampilan maupun talenta, bersyukurlah pada Tuhan dan pakailah itu untuk memberkati sesama. Jangan pernah lupa sebuah anjuran penting dalam menyikapi kesuksesan atau segala kebaikan yang tengah ada dalam hidup kita. "Sebab itu siapa yang
menyangka, bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!" (1 Korintus 10:12). Ingat pula ayat berikut ini: "Kecongkakan mendahului kehancuran, dan tinggi hati mendahului kejatuhan." (Amsal 16:18). Lihatlah sudah berapa banyak contoh atau bukti yang kita lihat dari kejatuhan orang-orang sukses di bidangnya masing-masing yang justru diawali dari ketidakmampuan mengendalikan diri. Tentu bukan berarti kita tidak boleh senang atas pencapaianpencapaian kita hari ini. Disatu sisi rendah diri pun tidaklah baik, tapi jangan pakai kesuksesan, keberhasilan, keahlian dan kebaikan-kebaikan lainnya untuk menyombongkan diri, menghargai diri secara berlebihan melainkan muliakan Tuhan kembali dengan semua itu dengan penuh rasa syukur. Hindari sikap sombong dalam keadaan apapun, apapun alasannya. Awasi baik-baik hati kita, periksa terus secara rutin agar jangan sampai ada benih-benih kesombongan yang tersembunyi hidup di dalamnya. Seperti ilmu padi, semakin berisi semakin merunduk, demikianlah kita harus tetap rendah diri dan menghindari keangkuhan
22 |RENUNGAN HARIAN
Friday, June 20, 2014
Mewaspadai Keangkuhan (1) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Amsal 8:13 =======================
"Takut akan TUHAN ialah membenci kejahatan; aku benci kepada kesombongan, kecongkakan, tingkah laku yang jahat, dan mulut penuh tipu muslihat."
"Sombong? Ke laut aja." Demikian bunyi status seorang teman di jejaring sosial. Ia mungkin tengah merasa kesal berhadapan dengan orang yang menunjukkan perilaku sombong terhadapnya sehingga bentuk kekesalannya ia ekspresikan dengan menuliskan kalimat itu disana. Tidak ada satupun dari kita rasanya suka dengan orang-orang sombong, tapi mereka akan selalu ada di sekitar kita. Setiap saat kita mungkin saja bertemu dengan orang bertipe seperti ini, atau janganjangan sadar atau tidak kita pun berpotensi menunjukkan sikap yang sama. Sikap sombong muncul saat orang menghargai diri secara berlebihan alias memandang diri lebih dari orang lain. Orang biasanya menjadi sombong kalau memiliki sesuatu yang rasanya lebih dari kebanyakan orang. Bisa harta kepemilikan, bisa keahlian, relasi dan sebagainya, bahkan ironisnya bisa pula karena merasa sudah rajin beribadah, melayani atau beramal. Yang juga sering terjadi, kesombongan bisa sangat cepat muncul ketika terjadi perubahan status menjadi lebih makmur, lebih sukses dan sebagainya dalam waktu yang terlalu singkat, waktu keberhasilan tidak diimbangi dengan kesiapan mental dan spiritual dalam menerimanya. Sombong, angkuh, congkak, pongah dan padanan-padanan kata lainnya semuanya mengarah pada pengertian yang sama, yaitu menghargai diri secara berlebih-lebihan dan memandang orang lain lebih rendah dari diri sendiri. Pada kenyataannya, kesombongan tidak harus selalu berbanding lurus dengan kesuksesan, kekayaan atau keberhasilan tapi lebih kepada masalah kepribadian. Saya sudah bertemu banyak orang sukses, populer, terkenal atau bahkan melegenda dalam bidang mereka masing-masing, tetapi mereka masih bisa
23 |RENUNGAN HARIAN
menunjukkan sikap rendah hati, bersahabat dan ramah ketika bertemu. Tahun lalu saya mendapat kesempatan mewawancarai seorang musisi legendaris dunia yang sudah bermusik sejak tahun 50an dan menciptakan banyak trend seiring perubahan era. Ia merupakan figur panutan banyak musisi dari generasi ke generasi, sangat berpengaruh dan merupakan salah satu dari sedikit legenda penting yang masih hidup hingga hari ini. Saat wawancara ia menunjukkan sikap yang sangat ramah meski ia baru saja sampai setelah menempuh perjalanan jauh dari negaranya ke Indonesia. Belum istirahat, belum juga masuk ke kamar hotel, ia langsung menyanggupi sebuah sesi wawancara dengan senang hati. Keesokan harinya saya kembali bertemu dengannya di lobi hotel. Diluar dugaan, ia langsung menyapa dan meminta maaf. Minta maaf untuk apa? Saya kaget ketika ia mengatakan hal itu. Ternyata ia merasa bahwa kemarin ia tidak maksimal dalam menjawab pertanyaan, padahal saya merasa ia sudah sangat baik melakukan itu dengan keramahan dan sikap bersahabat yang luar biasa untuk orang sekelasnya. "I'm sorry I wasn't fit yesterday, I was having a jet lag I guess", katanya sambil tersenyum dan mengulurkan tangan untuk bersalaman. Wow, orang sepertinya masih bisa menunjukkan sikap rendah hati seperti itu, sementara sebagian dari artis kita yang masih seumur jagung karirnya dan kemampuannya biasa saja bisa sangat arogan, pamer harta di infotainment, tinggi omongannya dan bersikap seolah yang terhebat sepanjang masa. Hebatnya ia masih ingat apa yang kami bicarakan sebelumnya dan memberi jawaban yang lebih rinci tanpa saya minta sama sekali. Pengalaman ini menjadi salah satu yang paling berkesan sepanjang hidup saya. Sikapnya terasa sangat menginspirasi dan memberkati. Menyambung dua renungan terdahulu yang bersumber dari 1 Yohanes 2:15-16, hal ketiga yang patut kita waspadai adalah keangkuhan. Ketika kita berada dalam posisi yang tinggi dalam jabatan, ketika kita memiliki suatu kelebihan dibanding orang lain, baik dalam hal harta, kemampuan atau skill dan lain-lain, dosa keangkuhan ini diam-diam bisa menyelinap dalam diri kita, apalagi kalau kita memberi ruang untuknya. Keangkuhan dapat membutakan rohani, membuat pelakunya lupa bahwa semua yang ia dapat berasal dari berkat Tuhan, bukan atas kemampuannya semata, bukan hanya sebuah kebetulan tanpa sebab yang pantas disombongkan. Betapa ironisnya jika orang yang diberkati Tuhan dengan talenta atau kemakmuran bukannya bersyukur dan semakin peduli, tapi malah menjadi sombong. Sebuah sikap sombong atau angkuh pun bisa menjadi dasar sikap manusia untuk menolak kebenaran dan cenderung menuhankan dirinya sendiri. Karena itulah sikap angkuh atau sombong menjadi salah satu dari tujuh hal yang dibenci Tuhan seperti yang diuraikan Salomo dalam kitab Amsal. "Enam perkara ini
yang dibenci TUHAN, bahkan, tujuh perkara yang menjadi kekejian bagi hati-Nya:
24 |RENUNGAN HARIAN
mata sombong, lidah dusta, tangan yang menumpahkan darah orang yang tidak bersalah, hati yang membuat rencana-rencana yang jahat, kaki yang segera lari menuju kejahatan, seorang saksi dusta yang menyembur-nyemburkan kebohongan dan yang menimbulkan pertengkaran saudara." (Amsal 6:16-17). Perhatikan diantara daftar kejahatan yang dilakukan manusia dan dibenci Tuhan ini termasuk diantaranya "mata sombong". Mata sombong dalam bahasa Inggrisnya disebutkan"Proud look" yaitu sikap angkuh yang meninggikan diri sendiri dan menganggap rendah orang lain. Alkitab mencatat banyak kisah mengenai ketidaksukaan Tuhan terhadap sikap angkuh. Dari kisah raja Hizkia dalam kitab 2 Raja Raja dan 2 Tawarikh kita bisa mendapati satu diantaranya. Hizkia adalah seorang raja yang saleh yang punya hubungan dekat dengan Tuhan. Hizkia dikenal selalu berpaut pada Tuhan dan berpegang pada perintah-perintah Tuhan sehingga dikatakan bahwa tidak ada lagi yang sama seperti dia diantara raja-raja Yehuda. (2 Raja Raja 18:5-6). Sayangnya ditengah kelimpahan berkat Tuhan yang selalu menyertainya, Hizkia sempat jatuh dalam keangkuhan. Akibatnya hampir saja Yehuda dan Yerusalem ditimpa murka Allah. Untunglah Hizkia cepat sadar akan keangkuhannya sehingga murka Allah tidak sampai menimpa bangsa yang dipimpin Hizkia pada masa pemerintahannya (2 Tawarikh 32:25-26).
Thursday, June 19, 2014
Mewaspadai Keinginan Mata webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Amsal 27:20 ========================
"Dunia orang mati dan kebinasaan tak akan puas, demikianlah mata manusia tak akan puas."
Mata yang indah menjadi dambaan semua orang terutama kaum wanita. Banyak dari mereka yang rela menghabiskan dana jutaan hingga puluhan juta rupiah agar bisa memiliki mata yang bagus. Selain bentuknya, mata juga sangat vital fungsinya
25 |RENUNGAN HARIAN
sebagai indra penglihat. Kalau mata sudah mulai kabur, kacamata, lensa kontak atau mungkin operasi atau dengan menggunakan laser untuk membuat mata kembali normal. Bagi yang pernah jatuh cinta atau minimal tertarik pada seseorang tentu tahu pepatah 'dari mata turun ke hati' atau kalau di luar sana dikatakan 'love at first sight'. Mata bisa menjadi jendela hati untuk memunculkan perasaan-perasaan tertentu yang timbul dari sesuatu yang sifatnya visual. Ada pepatah yang mengatakan bahwa "mata adalah jendela hati yang menyimpan seribu cerita". Apa yang dimaksud oleh pepatah ini adalah bahwa semua yang dirasakan hati kita bisa tercermin dari mata. Mata seolah punya nyawa dan seperti wajah, ada banyak ekspresi atau rautnya dan seperti punya perasaan. Ada banyak manfaat positif yang bisa kita peroleh dari indera yang satu ini, tapi jangan lupa pula bahwa lewat mata pula ada banyak jebakan dosa bisa menyelinap masuk lalu menghancurkan kita. Other than the ability to capture love at first sight, so many
danger can cost us and our life to die starting from our pair of eyes. Melanjutkan renungan kemarin yang bersumber dari 1 Yohanes 2:15-16, hal kedua yang patut kita waspadai selain keinginan daging adalah keinginan mata. Kalau mata tidak dijaga dan dikendalikan, mata bisa menjadi salah satu jendela dosa yang paling efektif. Lewat mata kita melihat hal-hal yang tidak baik atau tidak pantas untuk dilihat, selain itu apa yang kita lihat bisa menimbulkan berbagai keinginan, yang kalau tidak dikendalikan dapat membuat kita tersandung dalam proses perjalanan hidup kita. Ada banyak orang yang akhirnya tergoda untuk korupsi karena tidak tahan melihat gemerlap kekayaan orang-orang disekitarnya. Ada yang sulit menabung bahkan jadi berhutang karena ingin menyamai gaya hidup dalam lingkungan pertemanan. Kita mendengar banyak berita perkosaan yang diawali dari menonton film porno. Bahkan kalau orang mau menipu, salah satu kode yang paling populer adalah dengan mengedipkan mata. Semua ini berhubungan dengan mata yang bisa mejadi awal kejatuhan orang dalam dosa. Kurang terbukti apa iman Daud? Kita bisa melihat bagaimana ia terus tegar dan percaya penuh pada Tuhan dalam menghadapi setiap kesulitan dalam hidupnya. Ia berani menghadapi Goliat dan menang karena mengandalkan Tuhan, sejak kecil ia menghalau binatang-binatang buas yang hendak memangsa ternak yang ia gembalakan karena ia percaya ada Tuhan bersamanya. Dalam masa-masa sulit saat hendak dibunuh Saul, ia kembali menunjukkan kebesaran imannya. Tapi kisah gelap dalam hidup Daud pun ada, dan itu dimulai dari mata. Berawal dari mata yang ia pakai untuk mengintip Batsyeba mandi, Daud terus terperosok pada dosa yang terus bertumbuh semakin besar sampai ia merancang pembunuhan secara tidak langsung dengan akalnya. Dosa-dosa perselingkuhan dan zinah pun sering
26 |RENUNGAN HARIAN
berawal dari ketidakmampuan mengendalikan mata. Perhatikan apa kata Yesus berikut ini: "Kamu telah mendengar firman: Jangan berzinah. Tetapi Aku berkata
kepadamu: Setiap orang yang memandang perempuan serta menginginkannya, sudah berzinah dengan dia di dalam hatinya." (Matius 5:27-28). Dunia mengatakan bahwa zinah terjadi saat ada persetubuhan dengan lawan jenis yang bukan pasangan resmi, tapi Yesus menegaskan bahwa apabila kita melihat dan menginginkannya saja sekalipun, itu sudah dianggap sebagai sebuah zinah. Memandang atau melihat, itu tentu menggunakan mata. Dalam kisah lain dalam kitab 1 Raja Raja 21, kita bisa melihat kisah raja Ahab yang menginginkan kebun anggur milik Nabot. Waktu Nabot menolak karena kebun itu merupakan harta pusaka nenek moyang, raja Ahab pun termakan godaan istrinya Izebel untuk membunuh Nabot. Akibatnya pun cukup fatal. Apa yang dilakukan Ahab dikatakan sebagai sebuah hal yang jahat di mata Tuhan. (1 Raja Raja 21:25). Keinginan mata bisa membuat kita serakah ingin menguasai harta orang lain, atau menghamba pada harta agar bisa memiliki harta benda yang mungkin belum saatnya kita miliki. Ini baru dua dari sisi negatif mata yang tidak dijaga dengan baik. Ayat bacaan hari ini dikutip dari kata-kata Salomo bahwa mata manusia tidak akan pernah puas."Dunia orang mati dan kebinasaan tak akan puas, demikianlah mata
manusia tak akan puas."(Amsal 27:20). Apa yang dimunculkan oleh keinginan mata bisa meracuni hati kita dengan berbagai keinginan yang tidak pada tempatnya. Mata juga kalau dibiarkan akan selalu menuntut lebih alias tidak pernah puas. Perhatikan bahwa tidak semua yang diinginkan mata mendatangkan manfaat bagi kita, bahkan bisa menjebak kita untuk tidak lagi hidup sesuai kehendak Allah. Jika demikian, mata perlu kita awasi baik-baik dan ditundukkan dalam hukum Roh. Jika keinginan mata mulai menggoda, berdoalah seperti Pemazmur "Lalukanlah mataku dari pada melihat hal yang hampa, hidupkanlah
aku dengan jalan-jalan yang Kautunjukkan!" (Mazmur 119:37) Dengan mengetahui bahwa serangan kerap masuk lewat mata, marilah kita selalu menjaga mata kita dari berbagai keinginan-keinginan yang sifatnya duniawi agar kita tidak tersandung ke dalam jebakan dosa, turut hilang bersama dunia yang sedang lenyap bersama keinginan-keinginannya tapi bisa tetap hidup selama-lamanya dengan melakukan kehendak Allah, termasuk didalamnya dengan menundukkan mata kita ke dalam hukum Allah. Mata bisa membutakan hati untuk menginginkan banyak hal yang jahat di hadapan Tuhan
27 |RENUNGAN HARIAN
Wednesday, June 18, 2014
Mewaspadai Keinginan Daging (2) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
(sambungan) Firman Tuhan dengan jelas berkata bahwa kita seharusnya hidup sesuai keinginan Roh, bukan daging. "Karena keinginan daging adalah maut, tetapi keinginan Roh
adalah hidup dan damai sejahtera." (Roma 8:6). Paulus menyampaikan bahwa menuruti keinginan daging berarti perseteruan terhadap Allah, dan siapapun yang hidup dalam daging tidak mungkin berkenan kepada Allah. (ay 7-8). Jika kita terus memberi kelonggaran untuk memenuhi berbagai keinginan daging, kita akan mati. Sebaliknya jika Roh lebih berkuasa dalam hidup kita, kita akan hidup. "Sebab, jika
kamu hidup menurut daging, kamu akan mati; tetapi jika oleh Roh kamu mematikan perbuatan-perbuatan tubuhmu, kamu akan hidup." (ay 13). Jika kita hidup oleh Roh, kita tidak akan lagi menuruti keinginan daging (Galatia 5:16). Kalau keinginan daging dijabarkan dalam pasal 19 sampai 21, maka buah Roh bertolak belakang dengan itu semua. "Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita,
damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu." (ay 22-23). Kita harus ingat bahwa "Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya. Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh." (ay 24-25). Jadi kalau kita hidup oleh Roh, maka hidup kita sudah seharusnya dipimpin oleh Roh. Dan kalau kita memang mengaku sebagai milik Kristus, maka sudah seharusnya pula kita menyalibkan kedagingan beserta segala nafsu dan keinginan di dalamnya. Keduanya tidak akan bisa dijalankan bersama-sama. Kita tidak bisa mengaku sebagai pengikut Yesus tapi tetap memuaskan keinginan-keinginan daging. Kita tidak bisa terus mencari kenikmatan disana lantas berharap mendapat bagian dalam KerajaanNya juga. Salah satu pintu masuknya dosa yang paling utama adalah lewat keinginankeinginan daging. Ini merupakan salah satu celah favorit yang dipergunakan untuk mengalihkan pandangan kita dari kebenaran sampai kita benar-benar rontok dibuatnya. Ingatlah bahwa Yesus sudah menyatakan bahwa roh memang penurut
tetapi daging lemah (Matius 26:41). Daging itu lemah, itulah sebabnya hal-hal yang dianggap nikmat oleh daging kerap menjadi pintu masuknya dosa. Pemahaman kebenaran yang lemah dan toleransi yang besar yang diberikan
28 |RENUNGAN HARIAN
kepada keinginan-keinginan daging ini akan membuat kita terus jatuh semakin jauh dan tenggelam semakin dalam, sampai-sampai kita tidak lagi sadar bahwa pemuasan keinginan daging ini sudah membuat kita kehilangan bagian dalam Kerajaan Allah kelak. Oleh karena itulah dalam ayat yang sama ini Yesus mengajak kita untuk terus berjaga-jaga dan berdoa supaya titik lemah ini tidak mudah disusupi oleh berbagai dosa yang bisa mendatangkan konsekuensi buruk. Tidak bisa tidak, kita harus benar-benar menyalibkan daging supaya kita bisa mengalami sebuah hidup yang dipimpin oleh Roh, bukan dikuasai oleh segala yang diinginkan daging. Godaan akan selalu hadir untuk menjebak kita. Pastikan agar kita jangan sampai kalah terhadap segala yang diinginkan daging tetapi hidup penuh dengan buah Roh. Kita harus menolak godaan keinginan daging yang menjadi pintu masuk favorit si jahat dan penghulu-penghulunya untuk menghancurkan kita
Tuesday, June 17, 2014
Mewaspadai Keinginan Daging (1) webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Roma 8:7 =====================
"Sebab keinginan daging adalah perseteruan terhadap Allah, karena ia tidak takluk kepada hukum Allah; hal ini memang tidak mungkin baginya."
Kemarin kita sudah melihat sebuah seruan penting dari Yohanes akan pentingnya memiliki paradigma yang benar dalam menjalani hidup yang bisa kita baca dalam perikop 1 Yohanes 2:7-17. Apa yang ia sampaikan seperti sebuah perintah baru tetapi sebenarnya tidak baru-baru amat juga. Baru bagi yang sudah lama melupakan perintah-perintah tersebut apalagi setelah Yesus sendiri menunjukkan seperti apa hidup menurut paradigma Kerajaan dalam masa kedatanganNya turun
29 |RENUNGAN HARIAN
ke bumi, tidak baru karena semuanya sudah pernah disampaikan jauh sebelumnya. Apa yang membuat banyak orang melenceng dari ketetapan Tuhan yang sebenarnya sudah seharusnya diketahui tidak lain adalah pola kehidupan menurut cara dunia yang bertentangan dengan semua itu. Dunia terus menggiring kita kepada hal-hal yang dianggap bisa mendatangkan kebahagiaan atau kepenuhan yang sebenarnya bertolak belakang dengan prinsip-prinsip Kerajaan. Masalahnya, kita hidup di dalamnya sehingga kalau tidak hati-hati paradigma kita pun akan menerima semua itu sebagai sebuah kebenaran. Kita menghidupi berbagai 'ajaran' dunia' selama bertahun-tahun, mengadopsi tawaran-tawarannya sebagai sebuah gaya dan cara hidup sampai-sampai kita merasa aneh ketika diingatkan mengenai prinsip yang benar yang ditetapkan Allah sejak semula. Banyak yang menganggap orang-orang yang hidup sesuai dengan prinsip Allah sebagai orang yang aneh atau bahkan bodoh. Itu menunjukkan betapa paradigma manusia secara umum sudah terlalu jauh melenceng dari kebenaran dan sudah berakar terlalu kuat dalam diri mereka sehingga sudah terlalu sulit untuk diubah. Secara umum ada tiga hal yang menjadi 'titik serang' yang harus kita waspadai seperti yang disebutkan Yohanes dalam 1 Yohanes 2 ayat 15-16. "Janganlah kamu
mengasihi dunia dan apa yang ada di dalamnya. Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada di dalam orang itu. Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia." Dari ayat ini Yohanes menyebutkan ketiga hal tersebut yaitu: keinginan daging, keinginan mata dan keangkuhan/kesombongan hidup. Hari ini mari kita lihat yang pertama, yaitu keinginan daging. Apakah yang dimaksud dengan keinginan daging? Keinginan daging adalah ruparupa keinginan yang berasal dari tubuh kita, penuh jebakan yang sangat menggoda dan sangat berpotensi untuk membuat manusia jatuh dalam dosa. Dalam Galatia Paulus dengan jelas menyebutkan dengan terperinci jenis-jenis keinginan daging. "Perbuatan daging telah nyata, yaitu: percabulan, kecemaran,
hawa nafsu, penyembahan berhala, sihir, perseteruan, perselisihan, iri hati, amarah, kepentingan diri sendiri, percideraan, roh pemecah, kedengkian, kemabukan, pesta pora dan sebagainya. Terhadap semuanya itu kuperingatkan kamu--seperti yang telah kubuat dahulu--bahwa barangsiapa melakukan hal-hal yang demikian, ia tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah." (Galatia 5:19-21) Keinginan daging ini terus mencoba masuk ke dalam diri kita lewat banyak cara. Jika anda menonton televisi maka anda akan menemukan salah satu atau sebagian bahkan seluruhnya dalam tayangan-tayangan disana. Iklan,
30 |RENUNGAN HARIAN
sinetron, acara promosi, talk show dan lain-lain, banyak yang sudah disusupi dengan paradigma-paradigma duniawi sehingga saking terbiasanya dengan itu semua kita menganggap bahwa itu hal lumrah atau bahkan dianggap benar. Lagu-lagu yang ada banyak yang berisi pesan yang mengarah kepada kedagingan juga, baik yang nyata-nyata lewat liriknya maupun pesan-pesan subliminal yang masuk ke alam bawah sadar kita. Tidak heran apabila orang-orang percaya dan hamba Tuhan pun bisa terkontaminasi. Ada diantara mereka yang aktif melayani sementara masih pula terikat dengan berbagai keinginan daging. Ada diantara mereka yang jatuh akibat dosa selingkuh, korupsi, minum minuman keras, kesombongan, ego centris dan sebagainya. Beberapa dari keinginan-keinginan daging ini sepintas terlihat nikmat, wajar, manusiawi sehingga kerap tidak dianggap sebagai sebuah dosa besar. Seiring masuknya pesan-pesan sesat lewat banyak media, orang pun bisa terjebak dengan berkompromi dengan itu semua lalu lupa bahwa itu bisa menjadi pintu masuk bagi berbagai dosa lainnya dalam jumlah dan ukuran yang lebih besar sehingga pada akhirnya berakibat fatal dan mematikan. mampu menjatuhkan kita, cepat atau lambat. Dengan tegas dalam ayat 21 dikatakan bahwa orang-orang yang melakukan perbuatan-perbuatan daging tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah. Alkitab memberi banyak contoh kejatuhan pelayan-pelayan Tuhan akibat terjerumus dalam keinginan daging. Misalnya imam besar Eli (1 Samuel 2:11-17) atau Simson yang jatuh akibat godaan Delila (Hakim Hakim 13-17). Daud seorang yang berkenan di hati Allah pun tidak luput dari dosa akibat keinginan daging. Lihat apa yang terjadi ketika Daud menyuruh Yoab dan seluruh orang Israel pergi berperang sementara ia santai-santai di istana. Apa akibatnya? Ketika itulah Daud mengintip Batsyeba mandi, dan selanjutnya berzinah, bahkan sampai membunuh Uria, suami Batsyeba. Kisah ini dapat dibaca pada 2 Samuel 11. Bagaimana pandangan Tuhan mengenai perbuatan Daud? "Tetapi hal yang telah dilakukan Daud itu adalah jahat di mata TUHAN." (2 Samuel 11:27). Ada banyak lagi contoh kejatuhan tokoh-tokoh alkitab yang disebabkan oleh keinginan daging, dan ini harusnya bisa menjadi pelajaran bagi kita bahwa tidak satupun dari kita yang benar-benar kebal terhadap kecemaran lewat keinginan daging. Oleh karena itu kita benar-benar harus waspada.
Monday, June 16, 2014
Merubah Paradigma webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
31 |RENUNGAN HARIAN
Ayat bacaan: 1 Yohanes 2:15-16 ========================
"Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada di dalamnya. Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada di dalam orang itu. Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia."
Sulit diterima akal kalau ada orang yang dengan sengaja mau hidup jauh dari kebenaran dan sengaja ingin berakhir ke dalam siksaan yang kekal. Tetapi pada kenyataannya, hanya sedikit yang benar-benar sanggup hidup seturut kehendak Allah sepenuhnya, tidak pilih-pilih. Apa yang sering menjadi kendala terbesar dari sekian banyak konseling yang pernah saya lakukan ternyata bukan soal keinginan mereka untuk memperbaiki diri melainkan bersumber dari kesulitan setiap pribadi untuk merubah paradigma. Paradigma adalah serangkaian tata nilai, cara pandang dan konsep-konsep pemikiran seseorang tentang bagaimana sesuatu atau segala sesuatu itu berjalan, yang biasanya berhubungan dengan apa yang sudah ditanamkan, diketahui atau diajarkan sejak kecil sehingga membentuk cakrawala berpikir, bersikap dalam menanggapi hal-hal yang dijumpai dalam kehidupan. Paradigma bisa berasal dari pengajaran baik dari orang tua, lingkungan, lingkaran pertemanan dan lain-lain, yang dalam rentang waktu lama bisa dianggap sebagai sesuatu yang benar, baik karena dilakukan oleh orang-orang di sekitarnya maupun sebagai bentuk kebiasaan mayoritas yang kerap dijumpai dalam hubungan sosial kemasyarakatan. Semakin kesini, saya melihat bahwa dunia melihat hidup dengan cara-cara yang semakin berbeda dengan kebenaran Kerajaan Allah seperti yang disampaikan Yesus langsung dalam masa pelayananNya yang singkat saat turun ke dunia. Sebagai bagian dari mahluk hidup yang berada dalam dunia, pengaruhpengaruh yang keliru terus masuk ke dalam pikiran dan hati kita, sehingga paradigma manusia pun semakin hari semakin jauh melenceng dari kebenaran. Dunia terus mengajarkan konsep kekayaan sebagai solusi untuk mencapai kebahagiaan. Semuanya dinilai dengan uang atau harta. Dunia terus mengagungagungkan popularitas, tingginya jabatan yang bisa dipakai sebagai etalase kebanggaan diri, untuk menciptakan pribadi yang berpengaruh besar sehingga
32 |RENUNGAN HARIAN
posisinya bahkan bisa berada di atas hukum. Dunia menganjurkan kepemilikan atas benda-benda yang mewah agar bisa diterima dalam lingkungan pergaulan kelas atas, yang tentu saja akan menaikkan pamor kita di mata orang. Itu dipercaya akan membuat kita 'penuh' dan nyaman. Dunia dan akhirat adalah dua bagian yang terpisah. Urusan beribadah itu hanya untuk nanti setelah mati, urusan dunia terlepas dari soal-soal rohani. Rohani seminggu sekali dan ironisnya hanya dikaitkan dengan kebiasaan mengunjungi gereja, sepulang dari sana hidup akan kembali duniawi lagi sepenuhnya, tidak ada urusan lagi dengan ibadah. Atau banyak pula yang mengira bahwa ke gereja, bersedekah atau berbuat baik pada waktu-waktu tertentu bisa 'mencuci' tindak-tindak kejahatan yang kita lakukan yang suka saya sebut dengan 'cuci dosa' alias 'sin laundering'. Kalau melakukan korupsi tapi takut kena dosa, ya bangun rumah ibadah supaya uang hasil kejahatan jadi bersih. Atau sumbangkan sebagian ke orang, lembaga atau departemen tertentu, maka itupun bisa me'mutih'kan. Perhatikanlah, bukankah banyak orang yang melakukan itu hari ini? Semua ini merupakan kekeliruan yang umumnya bersumber dari paradigma berpikir yang keliru dan sama sekali jauh dari kebenaran. Dunia tampaknya sudah lama menghidupi kekeliruan seperti ini dalam perjalanannya. Bahkan saat Yohanes masih aktif, ia sudah mengingatkan tentang hal ini secara khusus. Lihatlah apa yang ia sampaikan dalam 1 Yohanes 2:7-17. Ia memulai perikop ini dengan kalimat: "Saudara-saudara yang kekasih, bukan
perintah baru yang kutuliskan kepada kamu, melainkan perintah lama yang telah ada padamu dari mulanya. Perintah lama itu ialah firman yang telah kamu dengar. Namun perintah baru juga yang kutuliskan kepada kamu, telah ternyata benar di dalam Dia dan di dalam kamu; sebab kegelapan sedang lenyap dan terang yang benar telah bercahaya." (ay 7). Ia berkata bahwa yang ia sampaikan sebenarnya bukanlah perintah baru, tetapi sesuatu yang sebenarnya sudah demikian sejak semula dunia diciptakan, dan sudah pula diketahui oleh manusia dari apa yang disampaikan oleh para nabi sebelumnya. Akan tetapi perintah itu tetap terasa baru terutama setelah Yesus sendiri datang menunjukkan kebenaran-kebenaran sejak semula itu lewat cara hidupNya yang juga tercermin dari orang-orang yang memiliki Kristus dalam dirinya. Dalam kesempatan ini Yohanes mengingatkan bahwa kebencian merupakan salah satu bentuk penyimpangan dari perintah yang 'lama tapi baru' ini. Siapa yang membenci saudaranya berarti masih tetap berada dalam kegelapan meski terang sudah nyata lewat Kristus (ay 9), dan Yohanes mengatakan bahwa "Barangsiapa mengasihi saudaranya, ia tetap berada di dalam
terang, dan di dalam dia tidak ada penyesatan. Tetapi barangsiapa membenci saudaranya, ia berada di dalam kegelapan dan hidup di dalam kegelapan. Ia tidak
33 |RENUNGAN HARIAN
tahu ke mana ia pergi, karena kegelapan itu telah membutakan matanya." (ay 1011). Perhatikan bagaimana dunia terus memperbesar jurang perbedaan dan membuat orang-orang di dalamnya merasa berhak menghakimi orang lain yang berbeda pemahaman dari mereka. Tidak jarang mereka ini bahkan berani mengatas-namakan Tuhan untuk melegalkan kebencian, kejahatan, kekejian dan kekejaman terhadap sesama manusia. Perhatikan pula bagaimana mayoritas atau yang kuat dianggap dunia punya kuasa dan hak untuk menindas kaum minoritas. Melakukan ketidak-adilan secara terang-terangan tanpa punya rasa bersalah apalagi malu, memaksakan kehendak, menekan dan sebagainya. Semua ini terjadi semakin sering akhir-akhir ini dan sering kita saksikan dalam berita di berbagai media. Yang sangat menarik adalah saat Paulus memberikan pengajaran yang mungkin terdengar sedikit kontroversi baik pada saat itu terlebih pada jaman sekarang. "Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada di dalamnya.
Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada di dalam orang itu." (ay 15). Mengapa? "Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia." (ay 16). Janganlah kamu mengasihi dunia dan yang ada di dalamnya, kata Yohanes. Apakah itu berarti bahwa kita harus bersikap memusuhi orang lain yang sama dengan kita hidup di dunia? Tentu saja bukan demikian. Apa yang dikatakan Yohanes adalah agar kita tidak larut menuruti keinginan-keinginan dunia beserta segala pemahaman dan konsepnya yang keliru. Dengan kata lain, Yohanes mengingatkan agar parameter paradigma kita jangan sampai mengacu kepada konsep dan pemahaman dunia tetapi hendaknya mengacu kepada prinsip kebenaran menurut Kerajaan. Yohanes juga memberi tiga hal yang biasanya berpusat atau bersumber dari dalam dunia, dipercaya oleh banyak orang dan menjadi awal kehancuran manusia yaitu:keinginan daging, keinginan mata dan keangkuhan hidup. Ketiganya bukan berasal dari Bapa melainkan dari dunia. Tiga hari ke depan saya akan membahasnya satu-persatu. Adalah penting bagi kita untuk memastikan agar paradigma kita tidak ikut seperti apa yang dipercaya dunia bisa mendatangkan kebahagiaan. Yohanes berkata "Dan
dunia ini sedang lenyap dengan keinginannya, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah tetap hidup selama-lamanya."(ay 17). Jangan sampai kita ikutikutan lenyap seperti dunia yang terus merosot dan terus semakin dilenyapkan keinginan-keinginannya seiring umur yang bertambah tua, tetapi hendaknya kita terus menghidupi firmanNya, mematuhi ketetapanNya, menjauhi laranganNya dan terus melakukan kehendakNya. Orang-orang seperti inilah yang dikatakan akan
34 |RENUNGAN HARIAN
tetap hidup selama-lamanya. Mari kita periksa setiap konsep pemikiran kita dalam menyikapi berbagai hal dalam hidup. Seperti apa paradigma kita hari ini? Apabila kita mendapati bahwa ternyata kita masih mengadopsi sebagian atau hampir seluruh konsep pemahaman dunia dan hal-hal yang dipercayanya, saatnya bagi kita untuk merubah paradigma. Merubah paradigma sama sekali tidak mudah karena biasanya sudah mengakar dalam jangka waktu yang cukup lama dalam diri kita. Itu hampir sama dengan membongkar seluruh bangunan dan membangun kembali sesuatu yang baru di atasnya, atau membongkar sebuah pohon sampai ke akar-akarnya yang sudah tertanam puluhan meter. Butuh pengorbanan, butuh usaha, butuh waktu, butuh proses dan butuh kesungguhan yang tidak main-main. Tapi apabila perlu, lakukanlah selagi masih ada waktu dan kesempatan. Paradigma mungkin sulit diubah, tapi bukan berarti tidak bisa sama sekali. Dunia terus menawarkan banyak hal yang keliru dan semakin lama semakin lenyap binasa, tetapi orang-orang yang melakukan kehendak Allah akan selalu hidup kekal selama-lamanya. Paradigma kita mudah terbentuk oleh dunia yang kita hidupi, oleh karenanya waspadai semua yang menyimpang dari kebenaran firman
Sunday, June 15, 2014
Dosa sebagai Penghalang webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Yesaya 59:1-2 ==========================
"Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar; tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu." "Ah kamu sudah dipanggil-panggil tetap saja tidak melihat." Seperti itu kata teman saya suatu kali saat saya secara tidak sengaja bertemu dengannya di keramaian. Pada waktu itu ada banyak orang lalu lalang dan saya pun sedang tidak konsentrasi melihat siapa-siapa karena tidak mengira bakal bertemu dengan orang yang saya kenal. Ia berkata bahwa ia sudah melihat saya dari jauh. Saya berjalan menuju ke arahnya, tapi saya tidak melihatnya. Bahkan saat ia sudah mulai memanggil dan melambaikan tangan saya masih saja tidak sadar. Sampai ia hadir
35 |RENUNGAN HARIAN
tepat di depan saya, barulah saya melihatnya. Mata berfungsi baik, kejadian di siang hari yang terang benderang, tapi ketika pandangan terhalang oleh banyak hal termasuk karena sedang tidak fokus, kita bisa gagal melihat sesuatu yang sebenarnya ada tepat di depan kita. Saya masih ingin melanjutkan tentang apa yang bisa terjadi jika pandangan kita terhalang sesuatu dalam melangkah. Banyak orang yang kecewa kepada Tuhan karena menganggap Tuhan tidak mendengar doa mereka atau tidak menjawab permintaan mereka di saat mereka sedang tertimpa masalah. Benar, terkadang masalah waktu kita dengan waktunya Tuhan itu berbeda. Firman Tuhan sudah menyatakan hal tersebut: "Seperti tingginya langit dari bumi, demikianlah
tingginya jalan-Ku dari jalanmu dan rancangan-Ku dari rancanganmu." (Yesaya 55:9). Jarak yang terbentang antara bumi dan langit sangatlah panjang, itu menunjukkan keterbatasan kita dalam mengetahui rencana Tuhan dalam hidup kita. Waktu yang kita anggap terbaik belum tentu yang terbaik di mata Tuhan. Sementara kita harus mengakui bahwa Tuhanlah yang tentu paling tahu mengenai apa yang terbaik bagi manusia ciptaanNya. Dan apa yang dibuat Tuhan itu adalah segala sesuatu yang indah pada waktunya seperti yang tertulis dalam Pengkotbah 3:11. Atau mungkin apa yang kita minta adalah sesuatu yang salah, tidak berguna atau malah berpotensi merusak kita, itu pun tidak akan dijawab Tuhan. FirmanNya berkata: "Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena
kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu." (Yohanes 4:3). Keduanya mungkin saja menjadi penyebab belum atau tidak datangnya uluran tangan Tuhan menjawab doa kita. Tetapi ada satu hal yang juga harus kita waspadai, dan kita pastikan tidak sedang bercokol bebas dalam diri kita, yaitu DOSA. Dosa yang terus dibiarkan dalam diri kita sesungguhnya bisa menghalangi atau bahkan memutuskan hubungan kita dengan Tuhan. Dan jika itu yang terjadi maka kita bisa terbentur pada banyak masalah. Dosa bisa menghalangi tersambungnya kita dengan Tuhan di tahtaNya yang Maha Kudus. Kita harus memastikan benar bahwa tidak ada kejahatan yang kita simpan, tidak ada dosa yang kita sembunyikan lagi dalam diri kita. Dosa itu bisa merintangi hubungan antara kita dengan Tuhan, sehingga Dia tidak mendengar dan menjawab doa-doa kita. Hal ini disebutkan dalam kitab Yesaya. Bunyinya: "Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk
menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar; tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu,
36 |RENUNGAN HARIAN
sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu." (Yesaya 59:1-2). Tuhan tidak pernah terlalu sibuk atau tidak mampu menyelamatkan kita. Dia tidak pernah tidak peduli atau cuek. Tuhan tidak tuli. Yang kerap terjadi, dosa-dosa yang ada dalam diri kita dan belum dibereskan, baik yang kita sadari atau tidak ternyata menjadi penghalang terhubungnya kita dengan Tuhan. Ada banyak orang yang mengira bahwa mereka mampu menyembunyikan dosa dengan rapi sehingga sanggup menipu Tuhan. Itu jelas pikiran yang keliru, karena biar serapi apapun kita menyimpannya, Tuhan akan selalu mengetahuinya dan hal tersebut bisa menjadi penghalang bagi kita untuk menerima berkat dan keselamatan dari Tuhan. Salomo berkata: "Siapa menyembunyikan
pelanggarannya tidak akan beruntung, tetapi siapa mengakuinya dan meninggalkannya akan disayangi. Berbahagialah orang yang senantiasa takut akan Tuhan, tetapi orang yang mengeraskan hatinya akan jatuh ke dalam malapetaka. " (Amsal 28:13-14). Oleh sebab itu kita harus rajin memeriksa hati atau diri kita dan apabila menemukan dosa yang masih tinggal, dengan segera membereskan semuanya. Mengakuinya dan bertobat sungguh-sungguh, lalu bertekad tidak mengulanginya lagi. Tuhan Yesus mengingatkan hal yang sama pula. Mari kita lihat Yohanes 5 mengenai kisah Yesus ketika mengunjungi kolam yang disebut Betesda dan menyembuhkan orang yang sudah tiga puluh delapan tahun menderita penyakit. Setelah orang itu disembuhkan, Yesus berpesan padanya: "Engkau telah sembuh; jangan berbuat dosa lagi, supaya padamu jangan
terjadi yang lebih buruk." (Yohanes 5:14). Dosa seperti apapun, baik besar atau kecil haruslah segera diselesaikan, diakui sehingga tidak menjadi penghalang antara kita dengan Tuhan. Kita mungkin merasa bahwa kita sudah hidup sepenuhnya benar, tapi tetap rajinlah memeriksa diri, karena bisa saja ada penghalang-penghalang yang meski dianggap kecil tapi ternyata memblokir hubungan kita dengan Tuhan. Kita mungkin sudah mengenal Tuhan, mengenal pribadiNya, tetapi dosa bisa menghalangi dan menjauhkan kita dariNya dan akhirnya mendatangkan petaka. Jangan beri toleransi pada dosa sekecil apapun, karena baik besar atau kecil dosa tetaplah dosa yang bisa menjadi penghalang. Dalam Galatia dikatakan: "Sedikit
ragi sudah mengkhamirkan seluruh adonan." (Galatia 5:9). Karena itu, ingatlah selalu pesan Yesus:"Karena itu perhatikanlah supaya terang yang ada padamu jangan menjadi kegelapan."(Matius 12:35) Singkirkan segera dosa-dosa yang menghalangi kita dengan Tuhan, sehingga kita bisa tetap terhubung sepenuhnya dengan Tuhan tanpa gangguan apapun.
37 |RENUNGAN HARIAN
Dosa seberapapun ukurannya dan apapun bentuk atau alasannya tetaplah dosa yang bisa memutus hubungan kita dengan Tuhan
Saturday, June 14, 2014
Penghalang Pandangan webmaster | 8:00 AM | Be the first to comment!
Ayat bacaan: Lukas 24:16 ====================
"Tetapi ada sesuatu yang menghalangi mata mereka, sehingga mereka tidak dapat mengenal Dia."
Mungkin karena menghabiskan banyak waktu di depan laptop, sejak beberapa tahun lalu mata saya rabun dekat. Saya harus menggunakan kacamata agar bia melihat benda-benda atau tulisan yang dekat. Tanpa kacamata maka pandangan saya akan kabur. Ada kalanya kacamata saya berkabut sehingga jika tidak dilap maka pandangan saya pun terganggu. Gangguan melihat bukan saja karena mata mengalami masalah, tapi juga ketika pandangan terhalang oleh sesuatu. Misalnya apabila ditutup baik dengan tangan, saputangan dan sebagainya, atau saat ada benda yang memblokir arah mata sehingga benda diseberangnya tidak lagi bisa dilihat. Sebaik-baiknya mata berfungsi, apabila pandangan terhalang maka kita tidak lagi bisa melihat apa yang ada di depan meski masih berada dalam jarak pandang. Pandangan yang terhalang bukan saja bisa dialami secara fisik pada mata tapi kita juga bisa mengalami itu secara spiritual. Contohnya begini. Kita tahu Tuhan ada, tetapi kita tidak mampu melihat sosok Tuhan dan kasih serta kebaikanNya secara benar. Kita tahu akan kebesaran kuasa Tuhan yang tidak terbatas dalam menolong kita, tapi kita tidak bisa melihat itu sebagai sebuah kebenaran yang bisa dipercaya dengan iman. Kita tahu akan ketetapanNya, apa yang dilarang, tapi kita mentolerir itu dengan menganggap bahwa Tuhan sedang meleng tidak melihat kita. Kita merasa diingatkan Tuhan, tapi kita ragu dan menganggap itu mungkin cuma
38 |RENUNGAN HARIAN
perasaan saja. Atau kita sudah terus berdoa tapi sepertinya Tuhan mengabaikan Intinya, ada sesuatu yang menghalangi pandangan iman kita sehingga kita pun lalu ragu hidup tanpa jawaban, atau merasa putus asa, tidak lagi punya semangat dan harapan. Ironisnya, penghalang itu tidak selalu harus sesuatu yang besar. Hal yang sangat kecil sekalipun jika tidak hati-hati bisa menutup pandangan kita dari Tuhan. Sebuah kisah penampakan Yesus setelah kematianNya di atas kayu salib berikut menggambarkan hal itu. Baru saja tiga hari Yesus meninggalkan para murid. Tiga hari adalah waktu yang sangat singkat. Ambil contoh apabila saudara atau teman dekat anda pergi selama tiga hari, anda tentu masih mengenal mereka ketika kembali bukan? Akan sangat aneh jika anda lupa siapa mereka dan tiba-tiba tidak kenal lagi. Tapi itulah yang terjadi atas para murid. Setelah tiga hari Yesus disalibkan, pada suatu ketika dua murid Yesus sedang berjalan menuju sebuah kampung yang letaknya kurang lebih 11 kilometer dari Yerusalem. Sembari berjalan mereka sibuk membicarakan apa yang terjadi. Pada saat itu mereka kemungkinan besar sedang bingung, kalut, mungkin cemas dan tidak tahu harus berbuat apa, goyah melihat apa yang terjadi. Berita simpang siur mengenai hilangnya mayat Yesus dari kubur. Apakah mayat Yesus diculik atau bangkit seperti kesaksian beberapa perempuan yang bertemu dengan malaikat penyampai kabar itu. Mereka mungkin mulai putus asa, kecewa dan sedih, atau malah mungkin ketakutan akan mengalami nasib yang sama. Takut, kalut, kuatir, bingung, semua berkecamuk jadi satu. Alkitab mencatat sesuatu yang menarik setelahnya. "Ketika mereka sedang
bercakap-cakap dan bertukar pikiran, datanglah Yesus sendiri mendekati mereka, lalu berjalan bersama-sama dengan mereka." (Lukas 24:15). Yesus tiba-tiba muncul tepat disamping mereka! Sosok yang mengayomi mereka dan mengisi mereka dengan kebenaran Kerajaan Allah ada di dekat mereka hanya jarak tiga hari. Harusnya mereka tersentak kaget, bersorak dan menyambut Yesus dengan sangat gembira. Tapi ternyata bukan itu kejadiannya. Yang terjadi adalah mereka ternyata tidak mengenal Yesus. Bagaimana mungkin? Alkitab menyebutkan alasannya. "Tetapi ada sesuatu yang menghalangi mata mereka, sehingga mereka
tidak dapat mengenal Dia." (ay 16). Alkitab berkata, ada sesuatu yang menghalangi mata mereka, dan itu membuat mereka tidak bisa mengenali Yesus. Ada awan tebal dan gelap yang menutupi pandangan mereka sehingga mereka tidak bisa melihat Terang. Mereka bahkan belum juga sadar saat Yesus sudah menegur mereka dan menjelaskan nubuatan-nubuatan yang tertulis tentang Dia dalam kitab nabi-nabi. (ay 25-27). Sampai disitu pun mereka masih belum
39 |RENUNGAN HARIAN
mengenal Yesus. Baru ketika mereka tiba di kampung dan Yesus mengambil roti dan memecah-mecahkan sambil mengucap berkatlah mereka menyadari bahwa orang yang berjalan bersama mereka sejak tadi ternyata Yesus. Bayangkan dalam perjalanan 11 kilometer panjangnya mereka tidak kunjung menyadari bahwa Yesus yang mereka perbincangkan ternyata ada ditengah-tengah mereka. Kebingungan, keraguan, kekecewaan, kesedihan, atau ketakutan menutupi pandangan mereka, membuat mereka tidak mengenali Yesus, meski Yesus berada tepat bersama mereka. Ketika kita bergumul dengan berbagai permasalahan kehidupan, tekanan, masalah, pergumulan atau beban-beban, kita pun bisa mengalami hal yang sama seperti murid-murid Yesus di atas. Kita bisa tidak lagi mendengar atau mengenali Tuhan lagi seperti yang kita kenal sebelumnya. Kita lupa seperti apa kasih dan kebaikan Tuhan, kita mulai meragukan itu semua bahkan meragukan keberadaanNya di tengah-tengah kita. Ketika jalan yang kita lalui begitu banyak liku-likunya, kita pun tidak lagi percaya bahwa Tuhan telah menyediakan segala kebaikan di ujung jalan itu. Lalu kita putus asa, kehilangan harapan, dan mulai menuduh Tuhan tidak menepati janji, malah bisa jadi, kita kemudian jatuh ke dalam berbagai alternatif yang menyesatkan dan membinasakan. Padahal kesalahan bukanlah di pihak Tuhan. Masalah ada pada pandangan kita yang tertutup beban penderitaan yang terlalu besar sehingga tidak lagi mengenaliNya. Bahkan setelah mendengar firman Tuhan sekalipun, orang-orang yang fokus sepenuhnya hanya kepada permasalahan dan beban berat tidak lagi bisa merasakan apapun, sebab awan tebal itu telah terlanjur menutupi hati mereka. Tuhan sudah berjanji tidak akan pernah meninggalkan kita seperti yang bisa kita baca dalam Yosua 1:5: "...seperti Aku menyertai Musa, demikianlah Aku akan
menyertai engkau; Aku tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau", dan Tuhan akan selalu setia akan janjiNya. Ketika Dia berkata "Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu" (Matius 11:28), itu pun tidak akan Dia langgar. Adakah sesuatu yang membuat anda tidak lagi mengenaliNya hari ini, menghalangi pandangan anda akan kebaikan, besar kasih, kuasa dan kesetiaanNya? Itu bisa berupa permasalahan yang sepertinya tidak punya jawaban, gelisah, rasa cemas akan sesuatu, sakit yang diderita, atau mungkin pula berbagai godaan daging yang sulit kita tolak. Semua itu bisa menjadi penghalang pandangan kita kepada Tuhan. Oleh karena itu kita harus memastikan betul bahwa fokus pandangan kita dalam memandang ke depan bebas dari segala sekat yang merintangi atau membatasinya. Agar bisa tetap melihat dan mengenal Tuhan kita harus memiliki
40 |RENUNGAN HARIAN
pandangan yang bersih dari segala hambatan yang menutupi pandangan kita. Mari singkirkan semua awan kelabu, dan miliki pandangan jernih ke arah Tuhan dan kenali serta imani kembali semua janjiNya. Hal-hal negatif bisa menghalangi pandangan untuk melihat kebaikan dan kasih Tuhan
Friday, June 13, 2014
Sudut Pandang Menghadapi Masalah (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Secara alami, stamina atau daya tahan fisik Paulus dan teman-teman sepelayanan pasti merosot. Tapi disaat seperti itulah mereka justru menyadari bahwa secara batin mereka terus diperbaharui dari hari ke hari. (ay 16). Penderitaan itu terasa ringan karena mereka membandingkannya dengan apa yang dijanjikan Tuhan di depan. Dibanding masa-masa ketika Paulus belum bertobat, penderitaan yang ia alami sekarang tentu besar. Namun itu tidaklah sepadan jika dibandingkan sebuah mahkota kehidupan yang akan ia terima. Mahkota kehidupan, janji keselamatan kekal sebagai ahli waris Allah bisa ia lihat melalui imannya, meski secara kasat mata hal itu tidak bisa dilihat. Seperti itulah yang dikatakan Paulus selanjutnya. "Sebab kami tidak memperhatikan yang kelihatan, melainkan yang tak
kelihatan, karena yang kelihatan adalah sementara, sedangkan yang tak kelihatan adalah kekal." (ay 18). Kalau kita kaji lebih jauh, apakah kegalauan atau rasa berkesusahan bisa membantu menyelesaikan masalah? Adakah rasa kuatir bisa memberi solusi? Tuhan Yesus sendiri sduah mengingatkan hal ini. "Siapakah di antara kamu yang
karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya?" (Matius 6:27, Lukas 12:25). Pesan Yesus ini sesungguhnya jelas, Rasa cemas atau kuatir tidak akan menambah panjang umur kita, malah memperpendeknya. Rasa kuatir akan timbul apabila kita terus memandang masalah sehingga sulit melihat jalan keluar. Kita hanya memperhitungkan keadaan menurut logika pikir kita, yang sayangnya tergantung pula dari bagaimana luas jangkauan berpikir dan kondisi hati kita yang seringkali justru memperburuk masalah. Kita melupakan adanya Tuhan bersama kita yang kuasanya mengatasi bumi.
41 |RENUNGAN HARIAN
Agar bisa memiliki sudut pandang yang benar menuju Tuhan kita jelas memerlukan iman. Iman yang mampu menjadi dasar dari pengharapan dan bukti dari apa yang belum kita lihat saat ini, seperti yang sudah disebutkan dalam Ibrani 11:1. Seperti itulah iman bisa berfungsi, memungkinkan kita untuk tetap menaruh pengharapan dan memegang bukti meski itu belum terjadi. Itulah yang dilakukan Paulus. Ia tidak pernah putus pengharapan, karena sesungguhnya dengan imannya ia sudah melihat semuanya dengan pasti. "Sebab kita diselamatkan dalam
pengharapan. Tetapi pengharapan yang dilihat, bukan pengharapan lagi; sebab bagaimana orang masih mengharapkan apa yang dilihatnya? Tetapi jika kita mengharapkan apa yang tidak kita lihat, kita menantikannya dengan tekun." (Roma 8:24-25). Perhatikan visi Paulus tersebut. Itulah yang memungkinkan dirinya tetap kuat menanggung segala masalah yang dari ukuran manusia rasanya sudah terlalu berat. Seperti apa kita mengukur masalah yang menimpa kita hari ini? Jika dibandingkan dengan orang yang sedang hidup nyaman, atau saat kita sedang tenang, masalah akan terasa berat. Tapi itu semua bisa menjadi tidak berarti ketika kita melihat keselamatan yang telah dijanjikan Tuhan kepada kita. Sebuah hidup yang kekal, yang bebas dari masalah, kesedihan, penderitaan dan dukacita telah dipersiapkan di depan. Apakah kita mampu bertahan untuk mencapainya, atau kita menyerah saat ini dan malah luput dari apa yang Dia janjikan di depan, semua itu tergantung bagaimana kita menyikapi segala permasalahan yang saat ini menimpa kita. Paulus pun mengingatkan kita untuk tetap mengerjakan keselamatan kita dengan takut dan gentar setiap saat, setiap waktu. (Filipi 2:12). Seperti relatifnya ukuran bola bekel, bola tenis dan bola basket, seperti itu pula besar kecilnya masalah yang kita hadapi. Seberat apapun itu, semuanya belumlah sebanding dengan besarnya janji yang telah Tuhan berikan kepada kita. Jadi berpeganglah pada pengharapan, percayakan hidup sepenuhnya pada Tuhan dan dengan iman, melangkahlah terus tanpa kehilangan sukacita tak peduli seberapa besar pergumulan yang tengah dihadapi. Pakailah kacamata iman dan fokuslah kepada janji keselamatan yang telah Tuhan sediakan di depan
42 |RENUNGAN HARIAN
Thursday, June 12, 2014
Sudut Pandang Menghadapi Masalah (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 2 Korintus 4:17 ======================
"Sebab penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami."
Saya mengenal beberapa orang yang hobinya galau. Rata-rata perangai mereka sama. Ada masalah sedikit saja langsung down habis. Tidak lagi selera melakukan apa-apa, murung dan merasa bagai orang yang termalang di dunia. Mereka samasama punya pandangan negatif akan segala hal, cenderung mengarah pada kemungkinan terburuk dan entah sadar atau tidak kerap membesar-besarkan masalah. Pada suatu kali salah satu diantara mereka bertemu dengan temannya yang ternyata tengah menghadapi masalah yang jauh lebih besar darinya. Di saat itulah ia kemudian tersadar bahwa ia bukanlah satu-satunya orang yang tengah kesulitan, dan tentu saja bukan orang yang terberat masalahnya di dunia. "Ternyata masalah saya bukan apa-apa jika dibandingkan dengannya..." katanya. Sebagian dari mereka hari ini sudah menjadi orang-orang yang memiliki pola pikir dan cara pandang jauh lebih positif dari sebelumnya. Sebagian lagi masih senang berkubang ditengah kegalauan perasaan. Semua orang pada suatu ketika mengalami masalah dalam hidup, baik besar maupun kecil, baik sedikit maupun banyak. Bisa jadi karena kesalahan sendiri, bisa pula karena memang hidup ini tidak akan pernah sepenuhnya tanpa problem. Semua orang mengalami masalah, yang membedakan bukan ukuran atau berat ringannya masalah, tapi bagaimana cara pandang kita dalam menghadapinya, dari sudut pandang mana kita melihatnya. Bandingkan kelereng dengan bola tenis, maka bola tenis akan terlihat besar. Tapi bandingkan bola tenis dengan bola basket, bola tenis pun pasti terlihat kecil. Seperti itu pula perbedaan cara pandang kita terhaap masalah. Seperti apa anda memandang permasalahan hidup hari ini? Besar atau kecil? Saya kira kebanyakan orang akan sepakat menilai permasalahan yang ada dalam hidup itu banyak yang besar. Pergumulan-pergumulan dan tekanan-tekanan hidup akan selalu siap
43 |RENUNGAN HARIAN
menggoyahkan kita. Tidak jarang orang yang menyerah setelah diterpa badai, tapi ada pula yang tetap tegar meski badai telah mencoba memporak-porandakannya dalam waktu yang cukup lama. Seperti ukuran beberapa jenis bola tadi, besar kecilnya masalah pun ternyata relatif. Karena besar kecilnya masalah itu relatif, maka tampaknya bukan kadar masalah yang membuat orang jatuh menyerah dalam keputus asaan, namun pola pikir atau cara pandanglah yang sangat menentukan. Terus mengarahkan pandangan kepada masalah, maka salah itu akan terasa bertumbuh semakin besar. Namun jika pandangan diarahkan dalam iman yang percaya, kita tidak perlu kehilangan sukacita walau seberat-beratnya masalah menimpa kita. Coba pikir, kurang apa masalah yang dihadapi Paulus? Jika kita yang mengalami, mungkin secuil saja dari masalahnya sudah membuat kita limbung. Bahaya, ancaman atau penyiksaan ia alami dari sesama manusia dan alam dalam masa pelayanannya setelah bertobat. (2 Korintus 11:23-28). Apa itu saja? Tidak. Ia juga mendapatkan masalah dari dalam tubuhnya sendiri. (12:7-8). Dalam kesempatan lain Paulus mengatakan "Sampai pada saat ini kami lapar, haus, telanjang, dipukul
dan hidup mengembara, kami melakukan pekerjaan tangan yang berat. Kalau kami dimaki, kami memberkati; kalau kami dianiaya, kami sabar; kalau kami difitnah, kami tetap menjawab dengan ramah; kami telah menjadi sama dengan sampah dunia, sama dengan kotoran dari segala sesuatu, sampai pada saat ini." (1 Korintus 4:11-13). Paulus mengalami semuanya meski ia tengah mewartakan kebenaran firman. Kebanyakan dari kita mengira bahwa kita bisa mendapat 'keistimewaan' kalau melayani Tuhan dengan hidup sepenuhnya tanpa masalah. Ada masalah datang, kitapun kecewa. Tapi tidaklah demikian dengan Paulus. Dia tetap sabar dan terus maju menjalankan pelayanannya seperti yang telah ditetapkan Tuhan. Ia terus berjalan melakukan apa yang menjadi tugasnya dengan keramahan, kesabaran dan ketabahan. Apa yang menjadi kuncinya? Paulus bisa bersikap seperti itu karena ia mengarahkan pandangannya bukan kepada masalah yang menimpanya, tapi kepada apa yang ada di depannya. Visinya adalah memandang kepada apa yang dijanjikan Tuhan lewat Kristus. "..tetapi ini yang kulakukan: aku melupakan apa
yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku, dan berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan sorgawi dari Allah dalam Kristus Yesus." (Filipi 3:13-14). Dengan pandangan seperti itulah Paulus bisa tetap tegar meski tubuh dagingnya harus ia pertaruhkan. Penderitaan bisa jadi menyiksanya secara daging, tapi tidak demikian dengan rohnya. Ia tidak terfokus kepada penderitaan daging yang fana, tapi ia memusatkan perhatiannya
44 |RENUNGAN HARIAN
kepada keselamatan roh yang kekal. Jika dipandang dari sudut masalah, jelas masalah yang dialami Paulus amat sangat besar. Tapi apabila dipandang dari apa yang akan ia terima di depan, semua itu tidaklah ada apa-apanya. Dan itulah sebabnya mengapa Paulus mampu berkata dengan luar biasa seperti ini: "Sebab
penderitaan ringan yang sekarang ini, mengerjakan bagi kami kemuliaan kekal yang melebihi segala-galanya, jauh lebih besar dari pada penderitaan kami." (2 Korintus 4:17).
Wednesday, June 11, 2014
Buta Rohani (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Kemarin kita melihat bagaimana kebutaan rohani bisa menimpa para murid yang tengah bersama Yesus. Hari ini mari kita lihat bagaimana reaksi orang-orang Farisi yang merasa paling paham soal agama menyikapi mukjizat kesembuhan yang diperoleh orang buta itu dari Yesus. Kalau para murid-murid saja sudah salah dengan menanyakan hal yang buruk, perhatikan bagaimana orang Farisi yang merasa diri paling sempurna, suci dan bersih mengomentari hal ini. "Maka kata
sebagian orang-orang Farisi itu: "Orang ini tidak datang dari Allah, sebab Ia tidak memelihara hari Sabat." Sebagian pula berkata: "Bagaimanakah seorang berdosa dapat membuat mujizat yang demikian?" Maka timbullah pertentangan di antara mereka." (ay 16). Yesus pun kemudian mengatakan kepada mereka "Aku datang ke dalam dunia untuk menghakimi, supaya barangsiapa yang tidak melihat, dapat melihat, dan supaya barangsiapa yang dapat melihat, menjadi buta." (ay 39). Bukannya sadar dan malu, para imam Farisi malah menyindir Yesus. "Kata-kata itu
didengar oleh beberapa orang Farisi yang berada di situ dan mereka berkata kepada-Nya: "Apakah itu berarti bahwa kami juga buta?" (ay 40). Perhatikan bahwa mereka sama sekali tidak merasa bersalah. Kira-kira begini sinisnya mereka: "Jadi katamu kami ini buta?? Kami ini orang-orang paling benar di dunia tahu!?" Melihat kebodohan mereka, Yesus kembali menegaskan kalimatnya. "Jawab
Yesus kepada mereka: "Sekiranya kamu buta, kamu tidak berdosa, tetapi karena kamu berkata: Kami melihat, maka tetaplah dosamu." (ay 41). Apa yang dimaksud Yesus lewat penegasan ini? Yesus mengingatkan mereka bahwa tidaklah baik atau bahkan dosa ketika kita menganggap diri paling benar lalu merasa berhak menghakimi orang lain. Adalah sebuah kebodohan pula untuk
45 |RENUNGAN HARIAN
mementingkan tradisi-tradisi ketimbang menyatakan kasih kepada setiap orang tanpa terkecuali. Bukannya senang melihat ada orang disembuhkan, yang diributkan malah hukum-hukum Taurat yang diberlakukan kaku. Bukankah ini menunjukkan tingkat kebutaan rohani yang parah? Kedatangan Yesus ke dunia untuk membebaskan orang dari dosa dan memberikan gambaran yang sesungguhnya tentang Kerajaan Allah. Yesus menjungkir balikkan pandanganpandangan keliru. Yesus meluruskan persepsi-persepsi yang salah yang ada di dunia selama ini dan menggenapi semuanya. Jika kita selama ini merasa paling tahu apa yang benar, maka Yesus membawa kebenaran yang sesungguhnya dari Bapa. Jika kita menolak kebenaran dan menganggap kita lebih tahu, maka sesungguhnya kitalah yang buta dan akan tetap buta. Kedatangan Kristus pun menjadi sia-sia bagi kita yang keras hati seperti ini, sehingga kalau dibiarkan maka kita tidaklah termasuk orang yang menerima anugerah keselamatan yang sudah dengan susah payah dijalani oleh Yesus sendiri. Injil Yohanes pasal 9 ayat 1 sampai 41 ini membawa kita untuk melihat dua jenis reaksi dari tipe orang buta secara rohani. Hal yang sama masih terjadi sampai hari ini. Kalau kita periksa diri kita masing-masing, apakah atau masihkah kita termasuk satu diantara kedua tipe ini, atau malah dua-duanya sekaligus? Apakah kita masih termasuk yang buta dalam melihat orang-orang yang susah, cenderung sibuk menjadi komentator dengan bahasa-bahasa dan gerak tubuh negatif ketimbang tergerak untuk membantu? Apakah kita merupakan orang-orang yang aktif menyatakan kasih secara nyata atau hanya suka menghakimi, menghina dan mengejek? Ini pertanyaan penting yang harus kita renungkan. Yesus berpesan bahwa kita harus melakukan pekerjaan Tuhan selama masih ada waktu dan kesempatan. Kata Yesus: "Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus
Aku, selama masih siang; akan datang malam, di mana tidak ada seorangpun yang dapat bekerja." (ay 4). Jadi bukan saatnya lagi cuma bicara, apalagi membicarakan dosa orang lain, gosip, mengatai orang dan sebagainya. Berhentilah melakukan itu. Mulailah mengambil tindakan nyata selagi "hari masih siang" alias waktu kesempatan masih terbuka. Mengatai, menggosipkan , membicarakan orang lain apalagi menuduh yang bukan-bukan merupakan perilaku yang sangat buruk di mata Tuhan. Hal tersebut tajam adanya dan bisa sangat melukai. Dalam Amsal dikatakan: "Orang yang bersaksi dusta terhadap sesamanya adalah seperti gada,
atau pedang, atau panah yang tajam." (Amsal 25:18). Bentuk-bentuk perkataan yang tidak pada tempatnya itu pun sama halnya seperti menghakimi orang lain. Apa kata Yesus mengenai hal menghakimi? "Jangan kamu
menghakimi, supaya kamu tidak dihakimi. karena dengan penghakiman yang kamu
46 |RENUNGAN HARIAN
pakai untuk menghakimi, kamu akan dihakimi dan ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu." (Matius 7:1-2). Oleh karena itu, daripada melakukan hal yang mendatangkan masalah bagi kita dan menyakiti orang lain, lebih baik kita mengambil tindakan nyata dengan mengasihi dan memberkati orang banyak. Masih begitu banyak pekerjaan yang bisa kita lakukan di ladang Tuhan, ketimbang melakukan hal yang sia-sia lebih baik kita terjun bekerja disana selagi masih ada kesempatan. Hindari menghakimi orang lain dan bersikap seakan paling suci dan benar, teruslah mengasihi dan memberkati
Tuesday, June 10, 2014
Buta Rohani (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Yohanes 9:2 =====================
"Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya: "Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?"
Jika mendengar kata buta, rata-rata pikiran orang akan mengacu kepada orang yang mendapat gangguan penglihatan sehingga tidak bisa melihat alias tuna netra. Ada pula orang yang bermasalah membedakan warna sehingga disebut buta warna. Lantas bagi yang tidak bisa membaca sering disebut buta huruf. Pendeknya, buta merupakan ketidakmampuan untuk melihat atau membedakan sesuatu. Jika ini yang menjadi dasar penyebutan buta maka ada buta-buta lainnya yang relatif lebih jarang diperhatikan seperti buta akan kebenaran, buta terhadap peraturan sampai buta rohani. Ada orang-orang yang buta penglihatan tapi mata hatinya berfungsi baik dan tajam, sebaliknya ada pula yang matanya tidak ada gangguan tapi mata hatinya buta sehingga sulit membedakan mana yang baik dan
47 |RENUNGAN HARIAN
buruk, mana yang benar dan salah. Atau perhatikan orang yang hanya melihat keburukan orang lain dan selalu berkata negatif, tapi tidak mau melihat hal-hal positif dari seseorang atau sebuah kejadian. Tanpa melihat lebih jauh mengenai kebenarannya dulu kita sudah buru-buru menghakimi orang lain. Hal seperti ini bukan saja terjadi di antara orang-orang dunia, tetapi di antara anak Tuhan sendiri bisa terjadi. Secara tidak sadar kita bisa mengeluarkan ucapan-ucapan yang secara tidak langsung menyakiti orang lain, menyudutkan dan menjatuhkan. Komentarkomentar yang selintas, sambil lalu, tanpa kita tahu kebenarannya tapi menyakitkan orang yang kita komentari. Sikap seperti ini pun sering dianggap wajar alias manusiawi, padahal tidaklah demikian kalau mengacu kepada ketetapan Tuhan. Ironisnya, sikap seperti ini pernah terjadi di antara murid-murid Yesus sendiri. Mari kita lihat sepenggal kisah perjalanan Yesus bersama para murid dalam perikop berjudul "Orang yang buta sejak lahirnya" dalam Yohanes 9:1-41. Pada suatu hari ketika Yesus sedang berjalan bersama murid-muridNya ada seorang pengemis yang buta sejak lahir melewati mereka. Melihat kehadiran pengemis tuna netra
tersebut, sontak murid-murid Yesus bertanya: "Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?" (Yohanes 9:2). Aduh, betapa tidak pantas kata ini diucapkan, terlebih oleh murid-murid Yesus, ditanyakan kepada Yesus sendiri. Bayangkan seandainya pengemis buta itu mendengar, ia pasti akan merasa terpukul dan sedih dikatai seperti itu. Tidak bisa melihat dan hanya bisa mengemis, itu tentu sudah sangat menderita. Hidupnya susah dengan keterbatasannya. Tapi bukannya di bantu, diberi sedekah, disapa dengan ramah, yang ada malah dikomentari. Jelas perilaku seperti ini akan semakin menambah penderitaannya. "Kok sampai bisa buta begitu ya... apa karena dosanya sendiri atau orang tuanya..?" Seperti itulah kira-kira pikiran mereka. Para murid lupa bahwa kasih seharusnya tidak punya 'output' seperti itu. Mereka juga lupa bahwa mereka sendiripun sama-sama manusia yang tidak luput dari dosa. Belum tentu mereka lebih baik dari si pengemis buta itu. Mengeluarkan komentar seperti ini menunjukkan bahwa mereka pun buta, yaitu secara rohani. Mereka lupa diri, merasa hebat dengan status mereka sebagai murid Yesus sehingga seolah punya hak menghakimi secara tidak langsung dengan mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas. Menanggapi komentar murid-muridNya, ketimbang menjawab secara lisan Yesus memilih untuk melakukan sesuatu secara nyata. Yesus menyembuhkan pengemis buta tadi sehingga dia bisa melihat. Ini dikatakan sebagai sesuatu yang belum pernah dialami sang pengemis sejak lahir. Baru setelah itu Yesus
48 |RENUNGAN HARIAN
menjawab: "Bukan dia dan bukan juga orang tuanya, tetapi karena pekerjaan-
pekerjaan Allah harus dinyatakan di dalam dia." (ay 3). Yesus mengatakan bahwa pekerjaan Allah harus dinyatakan dalam diri sang pengemis yang buta sejak lahir. Bukankah itu luar biasa? Sebelum bertemu Yesus, hidup baginya hanyalah kegelapan, dia tidak berguna. Ia diabaikan, tertolak dan tidak mendapat perhatian dari orang lain. Bertemu Yesus, ia mendapat perhatian, disembuhkan sehingga kini bisa melihat terang, dan kemudian dilibatkan dalam pekerjaan Allah! Ini sesuatu yang sungguh luar biasa. Perjumpaannya dengan Yesus merubah hidupnya. Ia dipulihkan dan menjadi kesaksian bagi banyak orang, termasuk para murid yang masih buta secara rohani. Lihatlah betapa seringnya kita sebagai murid-murid Kristus jaman ini masih saja sering terpeleset dalam kesalahan yang sama. Ketika kita merasa diri sudah baik, sudah hidup benar, sudah rajin berdoa, sudah bisa hidup kudus, minimal rasanya tidak seburuk orang lain, kita bukannya mengasihi orang lain tetapi malah tega menghakimi dan mengomentari orang lain, menuduh yang bukan-bukan bahkan menghujat. Ini adalah sebuah sikap yang benar-benar harus kita jaga agar jangan sampai ada di pikiran atau hati kita sehingga menimbulkan kecemaran terhadap kita sendiri.
Monday, June 9, 2014
Harta, Kekuasaan dan Popularitas (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) 3. Popularitas Kembali gagal lewat cara kedua, iblis mencoba godaan lain yang bagi kebanyakan orang tidak kalah menggiurkan. "Kemudian ia membawa Yesus ke Yerusalem dan menempatkan Dia di bubungan Bait Allah, lalu berkata kepada-Nya: "Jika Engkau
Anak Allah, jatuhkanlah diri-Mu dari sini ke bawah, sebab ada tertulis: Mengenai Engkau, Ia akan memerintahkan malaikat-malaikat-Nya untuk melindungi Engkau, dan mereka akan menatang Engkau di atas tangannya, supaya kaki-Mu jangan terantuk kepada batu." (ay 9-11). Jatuh dari bubung lalu ditangkap malaikat, ini berbicara mengenai sebuah tawaran akan popularitas. Betapa seringnya orang lupa diri ketika terkenal lalu kemudian hancur berantakan karena secara mental dan rohani mereka belum siap untuk itu. Dosa kesombongan, merasa tidak butuh Tuhan, merasa seperti yang punya dunia, menganggap semua bisa dibeli. Iblis
49 |RENUNGAN HARIAN
sungguh senang menyerang titik lemah manusia yang satu ini. Tapi Yesus menyanggahnya. "Yesus menjawabnya, kata-Nya: "Ada firman: Jangan engkau
mencobai Tuhan, Allahmu!" (ay 12). Mencobai Tuhan? Jelas. Jika tidak waspada terhadap popularitas, maka hati kita bisa berubah menjadi sombong dan merasa bahwa kita tidak butuh Tuhan, atau bahkan merasa bahwa kita berada di atas Tuhan. Selain dua poin di atas, hal yang satu ini pun tidak boleh kita lupakan. Dari perikop Injil Lukas pasal 4 ini kita bisa melihat ketiga area yang sering menjadi sasaran empuk bagi iblis. Iblis tahu bahwa manusia rata-rata lemah terhadap ketiga poin di atas. Godaan lewat wanita mungkin juga besar, tapi secara umum ketiga hal yang dibahas hari ini jauh lebih kurang diperhatikan alias lengah kita awasi. Iblis selalu menganjurkan hal ini dan dunia sepertinya percaya bahwa ketiga hal ini menjamin kehidupan yang bahagia. Padahal sekali kita ijinkan, iblis akan menari-nari memanfaatkan setiap celah lewat ketiga hal tadi. Sekali lagi, kaya, berkuasa dan populer itu tidaklah salah. Bahkan Tuhan sendiri menjanjikan kita untuk menjadi kepala dan bukan ekor. (Ulangan 28:13). Tetapi kita wajib memperhatikan jalan yang kita pergunakan untuk mencapai itu. Dan Tuhan sendiri sebenarnya sudah memberitahukan jalan mana yang sebenarnya harus kita ambil. "apabila engkau mendengarkan perintah TUHAN, Allahmu, yang
kusampaikan pada hari ini kaulakukan dengan setia, dan apabila engkau tidak menyimpang ke kanan atau ke kiri dari segala perintah yang kuberikan kepadamu pada hari ini, dengan mengikuti allah lain dan beribadah kepadanya." (ay 13-14). Itulah kuncinya, bukan berkompromi terhadap dosa atau terus membuka celah yang bisa dimasuki iblis untuk menancapkan kukunya. Alkitab sudah memberi peringatan yang sangat sederhana untuk terus kita camkan: "dan janganlah beri
kesempatan kepada Iblis." (Efesus 4:27). Iblis bisa memanfaatkan celah sekecil apapun untuk menghancurkan kita, dan seringkali siasatnya adalah dengan melimpahi kita terlebih dahulu dengan segala kenikmatan yang begitu dirindukan oleh dunia. Hari ini dengan jelas kita diingatkan agar tidak tergiur dengan berbagai tawaran-tawaran penuh jebakan tersebut. Hal ini juga sejalan dengan sebuah ayat yang sudah tidak asing lagi bagi kita lewat perkataan Kristus yang berbunyi: "Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan
kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu." (Matius 6:33). Tuhan sebenarnya telah menjanjikan untuk menambahkan semuanya kepada kita, di dalamnya tentu termasuk harta, kekuasaan dan popularitas. Tetapi kita harus terlebih dahulu mencari KerajaanNya beserta segala kebenaran yang terkandung didalamnya. Segala yang Dia sediakan ada dalam KerajaanNya, dan akan segera
50 |RENUNGAN HARIAN
kita peroleh setelah menemukannya. Menjadi kaya, terkenal dan berkuasa itu tidak serta-merta salah, tetapi adalah penting untuk kita perhatikan, apakah itu berasal dari Allah atau justru semakin menjauhkan kita daripadaNya dan mengarahkan kita untuk terjerumus lebih dalam lagi ke dalam berbagai perangkap iblis. Alangkah baiknya apabila itu dipergunakan untuk menjadi saluran berkat, mencerminkan sosok Kristus secara benar kepada yang belum mengenalnya atau yang terlanjur mengenal secara keliru. Hari ini marilah kita sama-sama mencermati segala langkah kita dalam bekerja. Jangan sampai kita tergiur dan lebih tertarik pada siasat-siasat iblis atas segala kenikmatan yang fana lalu meninggalkan rencana yang telah Dia persiapkan bagi kita. Harta, kekuasaan dan popularitas merupakan tiga hal yang dimanfaatkan iblis untuk menghancurkan kita, berhati-hatilah menyikapinya
Sunday, June 8, 2014
Harta, Kekuasaan dan Popularitas (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Lukas 4:2a ===================
"Di situ Ia tinggal empat puluh hari lamanya dan dicobai Iblis. "
Siapa sih yang tidak ingin mengalami peningkatan dalam hidupnya? Peningkatan kemakmuran dan kesejahteraan, naik jabatan dan pangkat, atau popularitas. Itulah surga bagi sebagian besar orang. Kalau uang berlimpah, orang tidak lagi perlu berpikir panjang untuk membeli sesuatu, tidak lagi harus menabung dulu, menimbang-nimbang atau kalau belum cukup, mungkin harus menunda keinginan sampai waktunya, atau membatalkan niat membeli sesuatu. Naik jabatan, berarti kekuasaan bertambah, gaji pun naik. Sebagian orang senang karena peluang untuk melakukan penyelewengan yang bisa memperkaya diri pun semakin besar pula. Bagaimana dengan popularitas? Belakangan ini popularitas bisa cepat dikejar dengan adanya berbagai sarana atau media yang menyediakan jalur-jalur instan.
51 |RENUNGAN HARIAN
Bisa lewat ajang-ajang pencari bakat, bisa lewat Youtube dan sebagainya. Kalau tidak bisa nyanyi atau tidak punya keahlian yang menonjol di bidang seni? Tenang, asal tidak malu lakukan saja hal-hal aneh. Nyanyi jangan tanggung, se-fals mungkin supaya lucu. Atau pakai baju kaisar dan bergoyanglah seperti kejang, pasang muka paling bloon, maka media-media yang latah akan segera membuat anda terkenal lewat 'ketidakahlian' anda. Aneh? Seperti itulah bentuk dunia hiburan kita saat ini. Jika dahulu orang harus terlebih dahulu bersusah payah untuk menapak selangkah demi selangkah, sekarang mereka bisa memanfaatkan berbagai jalan pintas untuk terkenal. Soal mental siap atau tidak itu bukan soal, yang penting kaya dan populer dulu, urusan lain belakangan saja dipikirin. Salahkah apabila kita ingin sukses, bertambah kaya atau populer? Tentu saja tidak. Tuhan pun tidak ingin kita menjadi orang-orang yang terus berkekurangan, dari hidup sampai mati tidak berbuat karya nyata bagi sesama dan dunia. Tuhan tidak ingin kita menjadi orang-orang gagal melainkan berhasil, sukses dalam pekerjaan, pelayanan dan aspek lainnya dalam hidup, walking from glory to glory. Tetapi sangatlah penting bagi kita untuk memperhatikan betul jalan yang kita tempuh untuk mencapainya, karena ketahuilah bahwa iblis sangat senang bermain-main di area-area ini. Seandainya anda memasang perangkap tikus, apa yang akan anda pasang sebagai umpannya? Keju, ikan, atau potongan makanan lainnya, segala yang enak-enak bagi tikus bukan? Cepat atau lambat tikus akan terjebak masuk ke dalam perangkap dikalahkan oleh keinginannya. Seperti itulah jebakan iblis untuk memangsa manusia lewat berbagai pancingan yang terlihat indah, menarik dan nikmat. Kekayaan, jabatan dan popularitas merupakan tiga hal yang paling potensial bagi iblis untuk menghancurkan kita. Kita bisa melihat gerak atau siasat iblis pada ketiga area ini lewat pengalaman Yesus sendiri ketika dicobai langsung oleh iblis. Pada suatu kali sekembalinya Yesus dari sungai Yordan lalu memasuki padang gurun, Lukas 4:1-13 mencatat pengalaman Yesus dicobai iblis dalam masa puasaNya selama empat puluh hari disana. "Di situ Ia tinggal empat puluh hari lamanya dan dicobai Iblis. "(Lukas 4:2). Mari kita lihat satu-persatu. 1. Harta Kekayaan "Lalu berkatalah Iblis kepada-Nya: "Jika Engkau Anak Allah, suruhlah batu ini
menjadi roti." (ay 3). Batu menjadi roti, itu berbicara mengenai jebakan iblis dengan memanfaatkan salah satu hal yang paling dicari manusia, yaitu harta yang dipercaya banyak orang menjadi solusi atas hidup, mampu mengenyangkan jauh lebih di atas rasa kenyang lewat pangan. Mengenyangkan keinginan-keinginan
52 |RENUNGAN HARIAN
daging kita. Perhatikan bahwa iblis mampu memberikan itu, tetapi semua itu adalah jebakan, karena dibaliknya ada begitu banyak maksud terselubung yang akan sangat fatal apabila kita ikuti. Iblis akan selalu mencoba untuk mempengaruhi dan memperdaya kita lewat jebakan harta. Dia bahkan sangat senang melakukannya. Begitu senang sehingga iblis sampai berani-beraninya menawarkan ini kepada Yesus. Bagaimana reaksi Yesus? "Jawab Yesus kepadanya:
"Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja." (ay 4). Jika bukan hanya dari roti, lantas dari apa lagi? Versi dalam Injil Matius memberikan jawabannya." Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah." (Matius 4:4). Yesus memberi sebuah pemahaman bahwa harta bukanlah segalanya. Itu mungkin mengenyangkan menyenangkan, tapi hanya untuk sesaat lalu sebentar kemudian kita lapar lagi. Hidup yang benar-benar hidup adalah hidup yang berazaskan firman yang keluar dari mulut Allah. Mendengar, merenungkan dan melakukan secara nyata dalam hidup. 2. Kekuasaan Melihat jebakan pertamanya tidak mempan, maka iblis melancarkan strategi berikutnya."Kemudian ia membawa Yesus ke suatu tempat yang tinggi dan dalam
sekejap mata ia memperlihatkan kepada-Nya semua kerajaan dunia. Kata Iblis kepada-Nya: "Segala kuasa itu serta kemuliaannya akan kuberikan kepada-Mu, sebab semuanya itu telah diserahkan kepadaku dan aku memberikannya kepada siapa saja yang kukehendaki. Jadi jikalau Engkau menyembah aku, seluruhnya itu akan menjadi milik-Mu." (ay 5-7). Selain lewat harta kekayaan, iblis juga memasang jebakan lewat tawaran akan kekuasaan. Perhatikan fakta berikut: ada berapa banyak orang yang akhirnya hancur bukan di saat mereka tengah hidup susah, tetapi justru ketika mereka memiliki kekuasaan di muka bumi ini? Para koruptor yang sudah divonis dan sedang menunggu ketuk palu menjadi bukti nyata hari-hari ini. Lihatlah bahwa ketika kita haus akan kekuasaan, maka disitu pula kita memberikan sebuah ruang bermain yang sangat luas bagi iblis dalam diri kita. Tetapi kembali Yesus dengan tegas menjawab: "Ada tertulis: Engkau harus
menyembah Tuhan, Allahmu, dan hanya kepada Dia sajalah engkau berbakti!" (ay 8). Perhatikanlah bahwa ada begitu banyak manusia yang salah kaprah hari ini, mengira bahwa harta dan kekuasaan akan mampu membawa mereka masuk ke dalam kebahagiaan yang sempurna, menjamin hidup mereka sepenuhnya. Orang tua yang menghina calon menantu atau calon besannya karena merasa mereka tidak sekaya dirinya, orang yang menitikberatkan harta, berpusat pada kekayaan. Itu ada banyak sekali saat ini. Tetapi hari ini lewat jawaban Yesus kita bisa melihat bahwa seharusnya hanya kepada Tuhan sajalah kita berbakti. Bukan kepada
53 |RENUNGAN HARIAN
jabatan, status, harta atau segala yang indah dan sempurna menurut pandangan dunia.
Saturday, June 7, 2014
Zirah webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 1 Tesalonika 5:8 =========================
"Tetapi kita, yang adalah orang-orang siang, baiklah kita sadar, berbajuzirahkan iman dan kasih, dan berketopongkan pengharapan keselamatan."
Jika anda penggemar film-film gladiator di jaman Romawi, anda akan melihat para prajurit yang memakai pelindung tubuh seperti pelat yang bisa melindungi tubuh dari luka akibat serangan lawan. Pakaian atau lapisan pelindung ini disebut juga dengan baju zirah yang sudah berabad-abad menjadi perlengkapan penting dalam peperangan. Baju zirah akan berfungsi sebagai pelindung dari serangan dalam perang, apakah itu di arena terhadap tombak, dan bisa pula melindungi dari panah, pedang dan sebagainya. Orang yang menggunakan baju zirah biasanya bukan sembarangan orang, melainkan orang-orang tertentu saja seperti panglima perang, prajurit dan ksatria. Di jaman modern, bentuk baju zirah masih dipakai dalam versi yang lebih maju, ringan dan fleksibel. Kita dapat melihat inovasinya pada polisi anti huru-hara atau rompi-rompi anti peluru yang bisa menghambat laju peluru sehingga tidak sampai mengakibatkan kematian. Menarik ketika Paulus mengambil contoh baju zirah ini dalam beberapa kesempatan dalam menyampaikan kebenaran firman Tuhan. Misalnya dalam suratnya kepada jemaat Tesalonika, kita menemukan Paulus menggunakan baju zirah sebagai alat "peraga" dalam menyampaikan Firman Tuhan. Katanya, "Tetapi
kita, yang adalah orang-orang siang, baiklah kita sadar, berbajuzirahkan iman dan kasih, dan berketopongkan pengharapan keselamatan." (1 Tesalonika 5:8). Iman
54 |RENUNGAN HARIAN
dan kasih digambarkan Paulus seperti baju zirah yang mampu melindungi diri baik dari serangan iblis maupun menjaga kita dari berbagai ketidakpastian dalam hidup, masalah yang datang menghampiri atau dalam menghadapi orang-orang sulit. Dalam kesempatan lain Paulus kembali mengutip baju zirah ketika ia menggambarkan perlengkapan senjata Allah. "Jadi berdirilah tegap,
berikatpinggangkan kebenaran dan berbajuzirahkan keadilan.." (Efesus 6:14). Kalau Kepada jemaat Tesalonika Paulus menggunakan contoh baju zirah sebagai gambaran iman dan kasih. Itulah yang bisa melindungi kita, kepada jemaat Efesus Paulus mempergunakan baju zirah untuk menggambarkan keadilan sebagai salah satu perlengkapan senjata Allah untuk melawan kuasa iblis. Jadi singkatnya, baju zirah merupakan senjata yang penting baik untuk bertahan, berjaga-jaga maupun berperang. Baju zirah pada jaman dahulu dipakai untuk berperang. Apakah kita diminta untuk berperang pula melawan sesama manusia? Tentu tidak. Kita tidak pernah disuruh melawan orang lain, bahkan kita diminta untuk mengasihi musuh alias orang-orang yang berlaku tidak adil, jahat dan menindas kita. Apa yang kita perangi bukanlah manusia melainkan bala tentara iblis. "Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata
Allah, supaya kamu dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis; karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintahpemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara." (Efesus 6:11-12). Saya katakan bala tentara, karena tampaknya iblis pun punya sebuah struktural pemerintahan mulai dari tingkat pemerintah, penguasa, penghulu dan roh-roh jahat yang beterbangan di udara. Secara struktural iblis bisa menyerang, memasang perangkap, menipu, menjebak dan memutar-balikkan kebenaran dalam banyak tingkatan dan cara. Dimanapun ada celah yang kita buka atau lengah kita jaga, disana iblis akan masuk menghancurkan kita. Di hari-hari yang semakin sulit dan jahat ini kita perlu lebih memperhatikan dan menjaga diri kita untuk tidak terjerumus ke dalam jebakan-jebakan yang dipasang iblis dimana-mana. Kewaspadaan sangatlah penting agar tidak terjebak tipu muslihat iblis. Kita juga perlu perisai pelindung dalam menghadapi serangan iblis yang bisa datang setiap saat dari berbagai sisi. Lengah sedikit kita bisa gawat. Karenanya kita diingatkan agar tidak terlena melainkan harus senantiasa tetap berjaga dalam keadaan dan sadar. "Sebab itu baiklah jangan kita tidur seperti
orang-orang lain, tetapi berjaga-jaga dan sadar. Sebab mereka yang tidur, tidur waktu malam dan mereka yang mabuk, mabuk waktu malam." (1 Tesalonika 5:6-
55 |RENUNGAN HARIAN
7). Firman Tuhan berkata, hiduplah seperti orang yang sadar selayaknya kita di siang hari, dan bukan seperti orang yang tertidur, tidak konsentrasi dan tidak awas di malam hari. Selanjutnya firman Tuhan juga mengingatkan: "Marilah kita hidup dengan sopan, seperti pada siang hari, jangan dalam pesta pora dan kemabukan, jangan dalam percabulan dan hawa nafsu, jangan dalam perselisihan dan iri hati." (Roma 13:13). Kita tidak pernah tahu kapan hari Tuhan datang, dan alangkah ironis jika ketika saatnya tiba, kita ternyata sedang tidak berjaga-jaga, "karena kamu sendiri tahu
benar-benar, bahwa hari Tuhan datang seperti pencuri pada malam.Apabila mereka mengatakan: Semuanya damai dan aman--maka tiba-tiba mereka ditimpa oleh kebinasaan..." (1 Tesalonika 5:2-3). Hal yang sama pula juga diingatkan langsung oleh Yesus sendiri. "Karena itu berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang. Tetapi ketahuilah ini: Jika tuan rumah tahu pada waktu mana pada malam hari pencuri akan datang, sudahlah pasti ia berjaga-jaga, dan tidak akan membiarkan rumahnya dibongkar. Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, karena Anak Manusia datang pada saat yang tidak kamu duga." (Matius 24:42-44). Kesadaran yang harus kita miliki bukanlah kesadaran ala kadarnya, tetapi sebuah kesadaran penuh, dengan sebaik-baiknya, seperti yang diingatkan dalam 1 Korintus 15:34 agar kita tidak gampang terjebak atau diserang. Mari kita kenakan baju zirah, iman dan kasih, juga keadilan, terus membangun iman kita dalam Kristus, melakukan kesetiaan dalam situasi dan kondisi apapun. Keselamatan sudah dianugerahkan bagi kita semua, dan kita sudah menerimanya. Sekarang saatnya kita menjaga dan terus mengerjakan keselamatan itu sampai ke garis akhir. Kenakan baju zirah agar kita selamat dari serangan si jahat
Friday, June 6, 2014
Room for The Devil webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Efesus 4:27 =================
"Neither give place to the devil.“ (KJV)
56 |RENUNGAN HARIAN
Ada teman saya yang hobi traveling bersama anak laki-laki semata wayangnya yang baru saja mau masuk SMP. Uniknya, mereka bukan berwisata dengan membooking tiket, kamar hotel berbintang sejak jauh hari, mempersiapkan segalanya agar bisa bersantai, tapi mereka mencari nilai petualangan dengan hanya berbekal sedikit baju, uang dan beberapa peralatan penting dalam satu ransel sederhana.Backpacker, itu istilah kerennya. Berangkat tiba-tiba, menikmati perjalanan tanpa rencana, hanya mengikuti intuisi kemana mereka akan menuju, naik kendaraan apa, sampai dimana dan kemudian pulang kalau merasa sudah puas. Ada kalanya mereka kesulitan mencari tempat menginap, misalnya saat semua tempat lagi penuh, atau saat mereka terdampar di kota kecil ketika hari sudah larut malam. Salah satu pengalaman mereka adalah saat mereka menyerah setelah mencari penginapan selama beberapa jam dan mulai berpikir untuk duduk di sebuah emperan. Tapi kemudian ada seorang ibu yang lewat dan tinggal tidak jauh dari sana menawarkan mereka agar menginap saja di rumahnya sebelum kembali melanjutkan perjalanan esok hari. Bertualang, mencari tempat berdiam, itu juga menjadi kebiasaan si jahat. Bedanya, si jahat atau iblis bukan sekedar mampir tapi akan mencari cara untuk menancapkan kukunya, membuat kita jauh dari Tuhan, menjadi rusak, mulai melakukan berbagai dosa dan kemudian, berharap agar kita binasa tanpa memperoleh keselamatan. Dia akan selalu berusaha mencari tempat yang paling nyaman dalam hati kita bukan hanya untuk "bertamu" tetapi berusaha tinggal di dalamnya. Petrus mengatakan "Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis,
berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya." (1 Petrus 5;8). Iblis akan terus berkeliling mencari celah agar bisa menempati sebuah ruang di dalam hati kita, masuk dan berdiam disana, dan jika itu terjadi, maka berbagai bentuk dosa dan kesesatan yang menghancurkan masa depan tinggal masalah waktu saja. Dengan mentolerir sebagian penyimpangan dari ketetapan Tuhan, dengan membiarkan kebiasaan-kebiasaan buruk kita dan menganggapnya hal yang biasa, jangan-jangan kita sudah memberikan sebuah tempat tumpangan yang sangat nyaman dan mewah kepada si jahat di dalam hati atau hidup kita. Hal ini sudah diingatkan kepada kita.Dalam Alkitab tertulis "dan janganlah beri
kesempatan kepada Iblis." (Efesus 4:27). Ayat ini dalam versi KJV disebutkan dengan "Neither give place to the devil“ , atau dalam versi English Amplified dikatakan "Leave no (such) room or foothold for the devil". Jangan berikan ruang atau tempat berpijak kepada iblis. Iblis akan terus berkeliling mencari itu dan pada saat menemukan celah untuk masuk, ia bisa dengan nyaman tinggal disana,
57 |RENUNGAN HARIAN
mengobrak-abrik iman kita hingga berimbas kepada perilaku-perilaku yang tidak terpuji dan sama sekali bertentangan dengan gambaran yang seharusnya sebagai anak-anak Tuhan. Tetapi sebaliknya iblis tidak akan bisa berbuat apa-apa jika kita tidak memberi tempat buat dia. Itu bisa kita lihat dalam ayat 1 Petrus 5:8 di atas. Disana dikatakan bahwa iblis hanya bisa berkeliling, mengaum-aum mencari siapa yang bisa ditelannya, tapi tidak akan bisa masuk selama kita terus menutup segala celah yang berpotensi sebagai pintu masuknya. Apabila kita membiarkan sifat emosional kita, kepahitan, menuruti hawa nafsu kedagingan, mendendam kepada orang lain, mudah membenci orang, selalu hidup khawatir dalam segala hal, cepat merasa takut dan hal-hal jelek lainnya, itu sama saja dengan memasang sebuah iklan yang akan sangat menarik buat iblis untuk masuk dan berdiam dalam diri kita. Tidak ada satupun dari kita yang dengan sengaja ingin melakukan itu, tapi kalau tidak hatihati, bisa jadi kita secara tidak sadar memberikan peluang tersebut kepada iblis. Alkitab sudah lama mengingatkan kita akan pentingnya menjaga hati. "Jagalah
hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan." (Amsal 4:23). Dari hatilah kehidupan itu sesungguhnya terpancar, dan apa yang ada di dalam hati kita akan terpancar dari cara hidup kita. Jika Firman Tuhan yang mengisi relung-relung atau ruang-ruang dalam hati kita, maka itu akan dengan jelas terlihat dari sikap dan perilaku kita. Begitu juga sebaliknya, jika iblis yang berdiam di dalamnya, maka itu pun akan nyata dari cara hidup kita. Kita harus benar-benar dengan serius menjaga agar tidak ada celah sebagai pintu masuk, tidak ada ruang kosong di dalam hati kita yang bisa menjadi tempat tinggal bagi iblis, apalagi secara langsung menyediakannya dengan memupuk segala perilaku negatif, menyimpan dan memupuk dosa. Untuk itu kita harus terus mengisi hati kita dengan firman Tuhan. Lihat pesan Tuhan kepada Yosua: "Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini,
tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung." (Yosua 1:8). Jika ruang-ruang dalam hati kita diisi dengan firman Tuhan, memahami dan kemudian mempraktekkannya secara nyata, tidak akan ada lagi jalan iblis untuk masuk. Lebih dari itu dikatakan kita akan berhasil dan beruntung dalam perjalanan hidup kita. Tapi bagaimana jika iblis sudah terlanjur masuk? Alkitab berkata "..lawanlah Iblis,
maka ia akan lari dari padamu!" (Yakobus 4:7). Efesus 6:10-20 memberi cara
58 |RENUNGAN HARIAN
untuk melawannya. "Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu
dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis... ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu." (Efesus 6:11,13). Mungkin bukan menyimpan dosa, tetapi hidup dipenuhi kecemasan pun bisa menjadi celah buat iblis untuk masuk. Akan hal ini Tuhan sudah berpesan "Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang
memelihara kamu." (1 Petrus 5:7). Leave no room to devil no matter what. Jangan beri sedikitpun ruang bagi iblis untuk berdiam dalam diri kita. Pilihannya tergantung kita sendiri, apakah kita mau membiarkan atau mengusirnya. Kita harus memastikan tidak ada dosa, kejahatan, kebencian, kepahitan dan sebagainya, mematikan semua keinginan-keinginan daging yang menyesatkan dan menghancurkan, agar tidak ada satupun celah yang bisa dimanfaatkan iblis untuk berpijak, berdiam dan menancapkan kuku. Isilah terus dengan firman Tuhan, agar iblis hanya bisa dengan kesal mengaum-aum berkeliling diluar tanpa bisa mendekat sedikitpun pada kita. Ingatlah bahwa sejatinya kita adalah bait Allah, dan jika demikian tidak akan ada tempat lagi bagi iblis untuk masuk kesana. Never give room to the devil
Thursday, June 5, 2014
The Devil's Baits webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Kisah Para Rasul 13:9-10 ===============================
"Tetapi Saulus, juga disebut Paulus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap dia, dan berkata: "Hai anak Iblis, engkau penuh dengan rupa-rupa tipu muslihat dan kejahatan, engkau musuh segala kebenaran, tidakkah engkau akan berhenti membelokkan Jalan Tuhan yang lurus itu?"
59 |RENUNGAN HARIAN
Tinggal di pinggiran kota yang sepi, apalagi ada dua tanah kosong dengan semak belukar yang tinggi dan tanah lembab akibat digunakan sebagai penampungan air yang baru di belakang rumah membuat lingkungan sekitar rumah saya penuh tikus. Belakangan ini jumlahnya mulai semakin intens. Mau yang bentuknya kecil atau besar, mau yang abu-abu maupun yang coklat, mau yang imut-imut sampai yang gendut, yang bulunya rapi dan botak sana sini, yang malu-malu sampai yang 'kepedean' berlaga pandang dengan orang, semua ada, tinggal pilih. Kadang ada yang masuk ke dalam rumah sehingga untuk mengusirnya lumayan merepotkan. Tetangga saya yang merasa terganggu mulai menggunakan berbagai cara dalam membasmi tikus, mulai dari perangkap kerangkeng, jepit, lem sampai racun. Mati satu datang lagi dua, mati dua datang lagi lima. Seperti itulah situasinya. Maka jumlah dan jenis jebakan pun terus ia perbanyak agar lebih banyak lagi tikus yang bisa ia tumpas. Mengapa saya mengambil ilustrasi di atas? Karena sadar atau tidak, bentuk serangan iblis pun banyak berbentuk jebakan. Jebakan demi jebakan, satu perangkap ke perangkap berikutnya, siap membuat kita masuk terjebak dan binasa. Ada yang jelas-jelas terlihat gelap, ada pula yang dikemas seolah-olah baik, bahkan benar, tapi tetap saja jalannya menuju maut. Firman Tuhan sudah mengingatkan hal ini. "Ada jalan yang disangka orang lurus, tetapi ujungnya
menuju maut."(Amsal 14:12). The devil's baits are everywhere. Jebakan iblis ada dimana-mana dalam berbagai bentuk, penyesatannya tersebar di berbagai bidang, salah-salah kita bisa terjebak dan binasa disana. Inilah pekerjaan iblis yang kita kenal sebagai bapa segala dusta. (Yohanes 8:44). Banyak tipuan iblis yang seolah-olah menjanjikan pertolongan instan, dan betapa banyak orang percaya yang terjerat dengan tipuan ini. Tidak harus selalu dalam bentuk yang nyata seperti jebakan okultisme atau kuasa gelap yang juga banyak versinya dan mendapat jam tayang baik di televisi, tapi bisa pula lewat hal-hal yang sepertinya sesuai dengan kebenaran padahal kalau diperhatikan baik-baik orientasinya menyimpang dari firman Tuhan. Lihat bagaimana prosperity
teaching atau ajaran kemakmuran dipelintir seolah mengacu pada penggalanpenggalan Alkitab tapi justru menggiring manusia untuk menghamba pada uang atau mamon. Ini baru satu contoh saja karena penyesatan lewat jebakan iblis bisa muncul dalam ratusan atau bahkan ribuan bentuk lainnya dan menggunakan berbagai media atau cara. Paulus mengatakan hal ini tidaklah mengherankan. "Hal itu tidak usah
mengherankan, sebab Iblispun menyamar sebagai malaikat Terang." (2 Korintus
60 |RENUNGAN HARIAN
11:14). Sebagai bapa dari dusta, bapa tipu muslihat, iblis memang peniru ulung yang pintar dalam memanfaatkan kelemahan kita untuk dimanipulasi. Kalau kita baca di Alkitab, salah satu bentuk jebakannya adalah lewat meniru pekerjaan yang dilakukan Tuhan. Kita bisa melihat contohnya dalam kitab Keluaran, yaitu ketika Musa dan Harun berhadapan dengan ahli sihir Mesir yang mampu meniru apa yang mereka lakukan di depan Firaun. Harun melemparkan tongkatnya kemudian tongkat itu berubah menjadi ular, tapi ahli sihir Mesir pun mampu membuat hal yang sama. (Keluaran 7:9-12). Tipuan seperti inilah yang dilakukan oleh iblis hingga hari ini yang jika tidak kita sikapi dengan cermat akan membuat orangorang percaya termakan tipuan dan masuk ke dalam jebakannya. Mari kita ambil satu kisah tentang seseorang bernama Baryseus yang berada di pulau Siprus seperti yang ditulis dalam kitab Kisah Para Rasul. Baryseus disebutkan berprofesi sebagai tukang sihir dan nabi palsu. (Kisah Para Rasul 13:6). Di pulau Siprus itu ada seorang gubernur bernama Sergius Paulus. Sergius sebenarnya adalah orang cerdas dan bijaksana. Ia sendiri yang memanggil Paulus dan Barnabas, karena kerinduannya mendengar firman Allah. (ay 7). Itu artinya ada seseorang yang ingin selamat dengan mendengarkan kebenaran firman. Iblis tentu tidak ingin itu terjadi, dan ia pun tidak akan tinggal diam. Lalu Baryseus alias Elimas, "tukang sihir itu, menghalang-halangi mereka dan berusaha membelokkan
gubernur itu dari imannya." (ay 8). Berbagai tipu pun ia lakukan. Menyadari itu Paulus segera bereaksi. "Tetapi Saulus, juga disebut Paulus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap dia, dan berkata: "Hai anak Iblis, engkau penuh dengan rupa-rupa tipu muslihat dan kejahatan, engkau musuh segala kebenaran, tidakkah engkau akan berhenti membelokkan Jalan Tuhan yang lurus itu?" (ay 10). Baryseus kemudian terkena murka Tuhan hingga menjadi buta. Membelokkan jalan Tuhan yang lurus lewat rupa-rupa tipu muslihat dan kejahatan, seperti itulah pekerjaan iblis lewat hamba-hambanya di muka bumi ini. Saat-saat akhir jaman makin dekat seperti sekarang, semakin banyak orang yang berlaku begitu rupa sehingga terlihat seperti orang benar, tetapi sebenarnya mereka adalah hamba iblis yang berusaha menyesatkan dan membinasakan kita. Seperti yang saya bilang tadi, kemasannya bisa terlihat begitu rapi sehingga kalau tidak dicermati baik-baik kita bisa tertipu dan mengira bahwa semua itu sesuai firman Tuhan. Dalam Amsal dikatakan "Ada jalan yang disangka orang lurus, tetapi
ujungnya menuju maut." (Amsal 14:12), dan ini semakin banyak kita jumpai harihari ini. Berbagai pengajaran berorientasi pada kemakmuran, kesuksesan, kekayaan dikemas sedemikian rupa sehingga terlihat lurus, padahal itu bertentangan dengan firman Tuhan dan jika kita turuti dengan sendirinya akan
61 |RENUNGAN HARIAN
mengarahkan kita kepada ujung yang menuju maut. Berbagai bentuk kuasa gelap memberi janji-janji yang membuat kita tertarik, padahal itu sangat berbahaya. Dalam surat Tesalonika kita bisa melihat peringatan akan hal ini. "Kedatangan si
pendurhaka itu adalah pekerjaan Iblis, dan akan disertai rupa-rupa perbuatan ajaib, tanda-tanda dan mujizat-mujizat palsu, dengan rupa-rupa tipu daya jahat terhadap orang-orang yang harus binasa karena mereka tidak menerima dan mengasihi kebenaran yang dapat menyelamatkan mereka." (2 Tesalonika 2:9-10). Perhatikanlah, agar jangan sampai kita termasuk dari mereka yang dikatakan "orang-orang yang harus binasa" karena menolak keselamatan. Agar terhindar dari jebakan-jebakan ini kita harus selalu mempelari baik-baik firman Tuhan agar tidak mudah terpengaruh atau terpedaya oleh berbagai pengajaran dan penawaran yang diberikan kepada kita. Untuk melawannya, dalam Efesus dikatakan bahwa kita sudah diberikan perlengkapan senjata Allah. Oleh karena itu, "Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat
bertahan melawan tipu muslihat Iblis." (Efesus 6:11). Perlengkapan senjata Allah itu secara rinci bisa dilihat dalam ayat 14-18. Ingatlah bahwa tidak selamanya apa yang terlihat benar itu sungguh benar. Kita harus terus waspada dan memperlengkapi diri senantiasa dengan perlengkapan senjata Allah. Iblis akan selalu berusaha mencari titik lemah kita untuk dimanipulasi dan disesatkan. Jebakannya akan dipasang dimana-mana, tipu dayanya akan dikemas serapi dan seindah mungkin agar tidak ketahuan. Iblis bisa memasang perangkap lewat keinginan-keinginan daging, berbagai hal yang sepertinya terasa nikmat dan menyenangkan kedagingan kita, bisa lewat penyesatan-penyesatan kebenaran, atau bisa pula lewat orang dan sebagainya. Oleh karena itu berhati-hatilah. Tetap ijinkan Roh Kudus terus bekerja dalam diri anda agar anda bisa peka membedakan mana yang berasal dari Tuhan dan mana yang merupakan tipuan iblis. Tipuan atau perangkap yang dikemas sedemikian rupa bisa menyesatkan, jadi perhatikan setiap langkah agar tidak terjebak
Wednesday, June 4, 2014
Melegakan webmaster | 8:00 AM |
62 |RENUNGAN HARIAN
Ayat bacaan: Matius 11:28 ====================
"Marilah kepadaKu, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu."
"Saya tidak pintar berkata-kata, jadi sulit bersikap kalau ada yang curcol(curhat colongan)." Begitu kata salah seorang teman pada suatu kali kepada saya. Ia memang tipe pendiam dan tertutup, jadi ia bingung jika harus memberi masukan atau nasihat. Memang ada tipe orang yang seperti ini, tapi satu hal yang ia lupa adalah bahwa tidak semua orang yang curhat membutuhkan jawaban, solusi, nasihat atau masukan. Ada banyak yang hanya ingin mengeluarkan perasaanperasaan yang terasa memberatkan agar bisa merasa lebih lega, supaya hati mereka tidak lagi terlalu sesak oleh beban-beban yang memberatkan. They only
need a shoulder to cry on, not an answer, not an instant help. Kira-kira begitu. Satu persatu masalah datang ke dalam hidup kita, mempengaruhi perasaan kita. Semakin berat masalahnya, semakin banyak yang harus dihadapi, perasaanperasaan itu pun akan semakin membebani hati kita. Itu bisa membuat kita tidak bersemangat, mematikan kreativitas dan membuat mood kita jelek. Akibatnya kita tidak lagi produktif dan jadi malas berbuat apa-apa. Bagai batu-batu yang terus ditambah, digantungkan atau dikalungkan ke dalam hati kita sehingga berat benar rasanya. Yang lebih parah kalau itu membuat kita dicekam kekuatiran, merasa cemas dan takut. Kesehatan kita pun bisa jadi taruhannya. Seringkali kita sudah tahu cara mengatasinya, tapi tetap saja saat mengalami perasaan yang berkecamuk di hati seperti badai yang mengganggu hidup. Maka jelas, kita butuh kelegaan. Kelegaan agar bisa berpikir jernih, agar tidak terus menerus berendam dalam perasaan-perasaan negatif dan mulai kembali positif, agar bisa lebih ringan dalam mengambil langkah atau keputusan. Mungkin tidak serta merta pulih, mungkin masalah tersebut tidak segera selesai saat ini juga, tapi setidaknya keringanan atau kelegaan hati akan membuat kita bisa mengarah kepada situasisituasi yang lebih baik.
63 |RENUNGAN HARIAN
Menariknya, Tuhan tahu itu. Tuhan memang menjanjikan banyak pertolongan. Mukjizat dan kuasaNya lebih dari cukup untuk melepaskan kita dari masalah seberat apapun. Itu sudah disebutkan dalam banyak kesempatan sepanjang isi Alkitab, tapi saat kita masih harus berhadapan dengan semua itu, Tuhan juga menjanjikan sebuah kelegaan. Kelegaan yang bisa meringankan kita. Bayangkan jika anda tengah mengangkat banyak beban berat, tapi kemudian anda tahu ada orang yang mau membantu anda, mengangkat sebagian dari beban itu sehingga anda bisa lebih ringan, bukankah itu sangat menyenangkan? Seperti yang saya sebut di awal, seringkali kita hanya butuh berbagi beban dan bukan mencari jawaban. Tuhan juga menyediakan itu buat kita. Thank God for that! Hal ini dikatakan langsung oleh Yesus sendiri. "Marilah kepada-Ku, semua yang
letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu." (Matius 11:28). Dalam bahasa Inggris versi Amplified dikatakan "Come to Me, all you who labor and are heavy-laden and overburdened, and I will cause you to rest. [I will ease and relieve and refresh your souls.]" Perhatikan bagaimana versi ini menjabarkan kata kelegaan. Jesus will give a kind of rest that can ease(meringankan), relieve (melegakan) dan refresh (menyegarkan) jiwa kita. Tuhan selalu siap menyertai kita, dan selalu siap pula memberi kelegaan bahkan melepaskan kita dari belenggu masalah. Mungkin jawaban tidak langsung hadir, tetapi jika kita memiliki iman yang teguh kita akan tahu bahwa menaruh harapan pada Tuhan tidak akan pernah berakhir sia-sia. Menaruh pengharapan penuh di dalam Tuhan akan membuat kita tidak mudah goyah meski angin sedang kencang menerpa, dan dengan demikian kita tidak harus kehilangan sukacita walau sedang berada dalam keadaan yang tidak baik. Kegembiraan akan membuat banyak hal positif hadir dalam kehidupan kita, sebaliknya hati yang selalu susah akan membuat segalanya tampak buruk. Firman Tuhan berkata: "Hari orang berkesusahan buruk semuanya, tetapi orang
yang gembira hatinya selalu berpesta." (Amsal 15:15). Ayat ini menunjukkan bahwa buruk-baiknya hari ternyata bukanlah bergantung pada situasi, kondisi atau keadaan, tapi dari sikap hati kita. Kita yang memutuskan apakah kita mau terus bergelut dalam kesusahan atau mau memiliki sukacita dalam hati, despite the
factual condition we're facing daily. Ini adalah hal yang kita sering lupa. Tapi bukankah masalah itu nyata, dan perasaan kita memang bisa terpengaruh tergantung dari situasi yang kita hadapi? Benar, tapi jangan lupa bahwa pertolongan Tuhan dan keinginanNya memberi kita kelegaan pun nyata. Masalah bisa saja masih ada, dan akan tetap ada, tapi bersama Tuhan kita seharusnya
64 |RENUNGAN HARIAN
berada pada kelompok orang-orang yang tidak gampang goyah, orang-orang yang selalu menaruh kepercayaan sepenuhnya kepada Tuhan. Anda butuh kelegaan? Datanglah pada Yesus, Dia siap meringankan, melegakan dan menyegarkan kembali jiwa anda. Tuhan memberi kelegaan agar beban-beban berat yang kita pikul bisa terasa ringan
Tuesday, June 3, 2014
Tidur itu Mahal? (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Dalam kitab Yesaya kita bisa menemukan ayat yang menegaskan penjagaan Tuhan. "Yang hatinya teguh Kaujagai dengan damai sejahtera, sebab kepada-
Mulah ia percaya." (Yesaya 26:3). Hati yang teguh dan percaya sepenuhnya kepada Tuhan akan Dia jaga dengan damai sejahtera yang melimpah. Bukankah damai sejahtera melimpah akan membuat kita bisa tidur dengan tenang, dengan hati yang lapang? Jika kita menyadari bahwa Tuhan yang menjanjikan ini memiliki kuasa jauh diatas apapun, kita seharusnya bisa tenang dalam menghadapi kesulitan apapun. Kelak di kemudian hari Daud mendapat ancaman justru dari anaknya sendiri. Ia lari dari makar yang dilakukan Absalom. Itu jelas merupakan situasi yang pasti terasa menyakitkan sekaligus menakutkan. Tetapi perhatikan, justru dalam situasi ini kita menemukan kata-kata Daud berikut: "Aku
membaringkan diri, lalu tidur; aku bangun, sebab TUHAN menopang aku!" (Mazmur 3:6). Ditengah banyaknya problema hidup Daud bisa berkata seperti itu. Apa sebabnya? Apakah sebab ia kaya? statusnya sebagai raja? jumlah pengawal? Sama sekali tidak. Daud dengan jelas menyebutkan alasannya, "sebab
TUHAN menopang aku!". Ketika banyak tekanan membuat kita sulit tidur, ketika kita dihadapkan kepada situasi-situasi sulit yang seolah tidak punya penyelesaian atau jawaban, saat berbagai masalah menyeruak masuk, serahkanlah semua kepada Tuhan. Ada ribuan janji Tuhan yang tertulis jelas di dalam Alkitab yang seharusnya lebih dari cukup untuk membuat kita bisa tenang. Daripada panik, gemetar ketakutan, atau terus berteriak meminta pertolongan, Firman Tuhan berkata bahwa yang terbaik adalah tetap tenang dengan menyadari betul dengan iman kita bahwa Allah ada
65 |RENUNGAN HARIAN
bersama kita dan lebih dari tahu bagaimana untuk menolong kita. "Diamlah dan
ketahuilah, bahwa Akulah Allah! Aku ditinggikan di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!" (Mazmur 46:11). Masalah ketenangan, ketentraman atau kedamaian ternyata bukan terletak pada ada tidaknya masalah, atau jumlah harta, empuk tidaknya kasur dan hal-hal duniawi lainnya, tetapi justru terletak pada sebesar apa iman kita sebenarnya. Apabila ada di antara teman-teman yang tengah mengalami banyak masalah atau beban pikiran hari ini dan akibatnya menjadi sulit tidur, serahkanlah segalanya ke dalam tangan Tuhan. Di dalam Tuhan ada kelegaan, di dalam Tuhan ada jawaban, di dalam Tuhan ada pertolongan, dan tentu saja di dalam Tuhan ada keselamatan. Malam ini lepaskanlah semua rasa takut anda. Datanglah kepadaNya dan rasakan kelembutan jamahan Tuhan yang mampu memberikan kelegaan sehingga anda akan bisa beristirahat dengan tenang. Jadi apakah tidur itu mahal? Tidak, kalau kita menyadari adanya Tuhan dan mengijinkan campur tanganNya dalam hidup kita. Goodnight, sweet dream. Ada tidaknya masalah, anda tetap bisa tidur dengan tenang, sebab Tuhan menopang anda
Monday, June 2, 2014
Tidur itu Mahal? (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Mazmur 4:9 ==================
"Dengan tenteram aku mau membaringkan diri, lalu segera tidur, sebab hanya Engkaulah, ya TUHAN, yang membiarkan aku diam dengan aman."
Apakah anda termasuk orang yang mudah tidur atau sulit? Jika anda tidak punya masalah dengan tidur, bersyukurlah untuk itu, karena bagi sebagian orang tidur itu bukanlah hal yang mudah, atau malah mahal. Mahal? Ya, mahal, disebabkan berbagai macam alasan. Ada yang harus berobat atau diterapi agar bisa tidur
66 |RENUNGAN HARIAN
karena menderita insomnia atau harus dirawat akibat sakit karena kurang tidur, ada yang memerlukan obat agar bisa tenang dan terlelap, ada yang tertimbun banyak pekerjaan atau masalah sampai tidak lagi punya waktu untuk beristirahat. Tidur merupakan sesuatu yang penting agar tetap sehat. Panjangnya waktu tidur mungkin berbeda-beda bagi setiap orang, tapi yang pasti waktunya harus cukup kalau tidak mau mendapat masalah. Kebanyakan masalahnya berpusat pada sesuatu yang mengganggu pikiran. Kalut, cemas, takut atau panik akan sesuatu, itu bentuk-bentuk pikiran yang bisa merampas rasa tentram. Bahkan anak-anak kecil saat ini sudah mulai mengalaminya. Semakin lama orang yang bermasalah dengan tidur semakin banyak. Obat-obat yang menjanjikan anda bisa tidur bermunculan, kasur-kasur diiklankan seempuk mungkin agar konsumen tertarik membelinya. Ada banyak orang mengira bahwa banyak uang akan menjadi solusi agar bisa tidur nyenyak. Tapi faktanya, orang yang banyak harta malah tidak bisa tidur juga. Mereka gelisah, takut hartanya hilang karena dicuri, dirampok, ditipu dan lain-lain. Menyewa satpam atau penjaga malam pun seringkali tidak serta merta menjamin keamanan sepenuhnya. Uang mau disimpan dimana agar aman? Di bank? Dalam bentuk deposito? Suku bunga turun bikin stres. Belum lagi kalau banknya kolaps atau dirampok. Pemerintah kan menjamin, tapi tetap saja repot kan? Dalam bentuk emas? Harga emas turun juga bikin pusing. Saham atau valas? Atau dipakai jadi modal saja? Mau usaha apa juga bingung, belum lagi memikirkan bentuk-bentuk pemalakan atau 'uang keamanan' baik buat preman maupun oknum berseragam yang katanya aparat keamanan tapi bersikap seperti preman. Bagi yang belum bekerja pusing mencari kerja agar punya penghasilan, yang penghasilan kecil bingung harus mencari tambahan dari mana. Yang belum punya pasangan sibuk memikirkan kapan bertemu jodoh, yang sudah punya pusing karena ribut melulu, atau malah bingung harus memilih yang mana. Apapun dasarnya, berbagai masalah pikiran bisa membuat kita susah tidur, dan itu tidak tergantung dari banyak-tidaknya harta, atau bahkan berat-tidaknya masalah. Jadi sumbernya kalau mau dipersempit kebanyakan muncul dari dua hal: beban pikiran yang dibiarkan dan tidak bisa membagi waktu atau menetapkan prioritas. Kalau sudah begini, sulit tidur bisa mendatangkan lebih banyak masalah lagi, terutama akan mengganggu kesehatan kita. Maka tidur pun menjadi sesuatu yang mahal harganya.
67 |RENUNGAN HARIAN
Daud adalah salah satu tokoh yang dikenal memiliki kedekatan yang sangat intim dengan Tuhan, dan kedekatannya itu sudah ia bangun semenjak masa kecilnya. Walau begitu itu bukan berarti hidup Daud sepenuhnya tanpa masalah. Kita tahu ia begitu banyak mengalami masalah atau situasi sulit, dimana banyak di antaranya merupakan masalah hidup dan mati. Kalau kita mengalami sedikit saja dari masalahnya, kita mungkin sudah stres dan depresi. Tapi menariknya, justru di saat-saat genting seperti itu Daud berulang kali menunjukkan penyerahan dirinya secara total karena kepecayaan penuh kepada Tuhan. Salah satunya bisa kita baca dalam Mazmur 34:1-22 yang menunjukkan betapa Daud sadar bahwa ia senantiasa berada dalam perlindungan Tuhan. Lihat apa katanya: "Orang yang tertindas ini berseru, dan TUHAN mendengar; Ia menyelamatkan dia dari segala kesesakannya." (Mazmur 34:7). Ayat ini kemudian disusul dengan "Malaikat
TUHAN berkemah di sekeliling orang-orang yang takut akan Dia, lalu meluputkan mereka." (ay 8). Ini hanyalah satu contoh dari begitu banyak ungkapan iman Daud yang percaya penuh kepada Tuhan atas berbagai situasi sulit yang ia hadapi yang semuanya masih bisa kita baca sampai hari ini. Itulah sebabnya Daud dengan penuh keyakinan berkata: "Kecaplah dan lihatlah, betapa baiknya TUHAN itu!
Berbahagialah orang yang berlindung pada-Nya!" (ay 9). Ingatlah bahwa ucapan ini disampaikan bukan oleh orang yang sepanjang hidupnya nyaman tanpa masalah, tetapi sebaliknya justru oleh orang yang menghadapi tumpukan banyak masalah sepanjang perjalanan hidupnya. Sepanjang kitab Mazmur kita bisa menemukan ratusan ayat yang menunjukkan kesadarannya akan kebaikan Tuhan dan iman yang percaya sepenuhnya kepada Tuhan baik saat sedang tenang maupun ketika tengah menghadapi masalah atau bahaya. Dalam kitab 2 Samuel kita bisa menemukan perkataan Daud yang tegas menunjukkan seperti apa kebaikan Tuhan itu menaungi hidupnya. "Allahku,
gunung batuku, tempat aku berlindung, perisaiku, tanduk keselamatanku, kota bentengku, tempat pelarianku, juruselamatku; Engkau menyelamatkan aku dari kekerasan." (2 Samuel 22:3). Benar, sebagai manusia biasa dia pun tentu pernah mengalami pergumulan-pergumulan dan rasa takut. Ia bisa cemas, gelisah atau takut, dan itu mungkin kita anggap wajar, tetapi ia tidak membiarkan dirinya larut dalam perasaan seperti itu. Sebaliknya ia segera memandang Tuhan dan menyerahkan semua ke dalam tanganNya. Ia mengalahkan rasa takut atau kuatirnya dan menggantikannya dengan kepercayaan yang didukung oleh imannya. Sama seperti Daud, dalam menghadapi situasi-situasi sulit atau berbagai bentuk pergumulan kita memerlukan iman, sebuah iman yang akan memerdekakan kita dari rasa takut, khawatir, cemas dan sebagainya, hal-hal yang bisa dengan mudah merebut sukacita dan kedamaian dari hidup kita dan membuat
68 |RENUNGAN HARIAN
kita sulit tidur. Lebih spesifik lagi, mari kita lihat untaian doa indah Daud di malam hari yang ditulis dalam Mazmur 4:1-8. Bagian ini menunjukkan dengan jelas bagaimana yakinnya Daud akan penyertaan Tuhan dan pertolongannya, betapa Daud menyadari betul bahwa Tuhan penuh kasih setia dalam menyertai umatNya, bahwa Tuhan punya kuasa yang lebih besar dari apapun yang ada di kolong semesta ini. Dengan menyadari itu semua, Daud tahu betul bahwa ia tidak perlu takut. Maka Daud berkata seperti ini: "Dengan tenteram aku mau membaringkan
diri, lalu segera tidur, sebab hanya Engkaulah, ya TUHAN, yang membiarkan aku diam dengan aman." (Mazmur 4:9) "In peace I will both lie down and sleep, for You, Lord, alone make me dwell in safety and confident trust." Indah bukan? Ini bisa jadi sesuatu yang seperti mustahil bagi sebagian orang yang hidupnya penuh dengan rasa cemas dan takut.
Sunday, June 1, 2014
Penyusup-Penyusup Kecil yang Merusak Taman (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Mari kita kembali kepada ilustrasi saya di awal mengenai 10 hewan yang bisa menghancurkan kebun atau taman. Kesepuluh hewan yang disebutkan seperti tupai, tikus tanah, rakun, kelinci, rusa dan rubah tergolong hewan-hewan yang secara umum tidak berbahaya. Ukurannya terbilang kecil, terlihat lucu bahkan sering digambarkan sebagai tokoh-tokoh kartun yang imut-imut, tapi kerusakan kebun yang diakibatkan kehadiran mereka bisa parah. Menariknya, dalam kitab Kidung Agung, salah satu hewan di atas yaitu rubah dan sifatnya yang merusak dipakai sebagai peringatan bagi kita. Ayat-ayat di kitab Kidung Agung sebagian besar menggambarkan hubungan kasih antara pasangan, penuh kemesraan, harmoni dan puitis. Tapi lihatlah disaat ayat-ayat sambung menyambung dengan manis, tiba-tiba muncul ayat yang berbunyi sebagai berikut: "Tangkaplah bagi kami rubah-rubah itu, rubah-rubah yang kecil, yang
merusak kebun-kebun anggur, kebun-kebun anggur kami yang sedang berbunga!" (Kidung Agung 2:15). Kalau kita hubungkan dengan kebiasaan rubah merusak kebun seperti yang saya sebutkan sebelumnya, ayat ini mengingatkan kita akan pentingnya sesuatu yang sering luput dari perhatian kita, yaitu agar kita
69 |RENUNGAN HARIAN
senantiasa mewaspadai kemungkinan masuknya penyusup-penyusup atau dosadosa kecil ke dalam diri kita. Rubah yang berukuran kecil akan segera lari pontangpanting jika melihat manusia. Jarang ada yang berani menyerang, kecuali hewanhewan kecil seperti ayam atau kelinci yang bisa mereka mangsa. Tetapi seekor rubah kecil yang dianggap tidak membawa maut bagi kita bisa merusak dan merugikan. Seperti itu pula hidup kita. Dalam hidup sehari-hari Kita mungkin cukup waspada dan bisa menghindari dosa-dosa besar. Kita bukan pembunuh, kita tidak mencuri, tapi bagaimana dengan perasaan iri hati dan dengki? Bagaimana dengan kebiasaan berbohong? Korupsi kecil-kecilan? Sikap angkuh atau sombong? Berbagai keinginan daging? Itu bisa menjadi pintu masuk bagi banyak dosa lain dengan intensitas dan jumlah yang semakin besar. Kalau terus dibiarkan bercokol dalam hati kita, itu bisa sangat merusak dan menghancurkan hidup kita. Tanpa disadari dosa kecil itu bisa menjadi pintu masuk bagi berbagai dosa selanjutnya yang berakibat fatal dan mampu menjatuhkan kita. Penyusup-penyusup 'kecil' ini mungkin terlihat sepele, tapi dampaknya bahkan bisa fatal dan melahirkan maut. Firman Tuhan sudah mengingatkan kita agar terus memperhatikan agar terang yang ada jangan sampai berubah menjadi gelap. "Karena itu perhatikanlah supaya
terang yang ada padamu jangan menjadi kegelapan." (Matius 12:35). Artinya, kita tidak boleh mengabaikan hal-hal kecil yang bisa merusak keselamatan kita untuk menyusup dan kemudian menguasai hati, merusak kondisinya sehingga produk yang dihasilkan hati pun tidak lagi mencerminkan kebenaran dan ketetapan Tuhan. Apa yang kecil, sepele dan dianggap wajar di mata kita ternyata mampu merusak semua yang telah kita bangun dengan susah payah. Seperti hewan-hewan yang relatif tidak berbahaya dan berukuran kecil sanggup memporak-porandakan kebun, pengaruh-pengaruh buruk yang masuk karena kita lengah bisa menghancurkan hidup, masa depan dan rencana Tuhan bagi kita. Adalah penting bagi kita untuk memastikan bagaimana kondisi hati kita, mewaspadai segala hal yang masuk kesana, dan satu hal yang pasti, kita harus menjaganya dan menjadikan Kristus sebagai pemegang tahta disana. "Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu
sebagai Tuhan!" (1 Petrus 3:15). Jika anda ingin hati anda seperti kebun yang subur dan indah, atau apabila anda punya kebun yang ditanami berbagai jenis tanaman yang bisa dikonsumsi dan menyehatkan, anda harus waspada terhadap segala hal yang bisa merusaknya. Pasang pagar kebenaran Tuhan disekelilingnya, isi dengan firman Tuhan dan rawatlah baik-baik agar firman itu bertumbuh disana. Apa yang anda anggap
70 |RENUNGAN HARIAN
penting untuk dijaga saat ini? Menjaga hati dikatakan jauh lebih penting dari itu semua. Perhatikan dengan baik, rawat dan jaga. Hati merupakan sumber kehidupan dimana produk-produknya akan menentukan kemana anda selanjutnya akan melangkah. Taman yang indah dan subur adalah taman yang dirawat dan dijaga dengan baik, demikian pula hati kita
Saturday, May 31, 2014
Penyusup-Penyusup Kecil yang Merusak Taman (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Amsal 4:23 ================
"Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan."
Saya pernah membaca sebuah artikel dari luar yang membahas mengenai 10 hewan yang kerap merusak taman atau kebun di rumah orang, terlebih yang tinggal di pinggiran kota atau berbatasan langsung dengan hutan. Bunga-bunga yang indah, kebun yang asri bisa luluh lantak apabila di'serang' oleh para hewan ini, yang kebanyakan muncul pada waktu orang sedang terlelap tidur. Hewan apa saja? Misalnya tikus tanah yang menyeruak keluar dari dalam tanah dan menimbulkan lubang-lubang terowongan, merusak akar, benih-benih sampai pohon apaila mereka sedang kelaparan. Lantas rakun yang bisa menganggap taman sebagai surga makanan baginya, berjenis-jenis tupai (chipmunk, opossum dan lain-lain), hewan-hewan pengerat, kucing liar, rubah bahkan kelinci dan rusa, kerap menjadi masalah bagi para pemilik taman di luar sana. Dari daftar nama hewan di artikel tersebut saya rasa kita cukup beruntung karena sebagian besar hewan-hewan tersebut tidak atau jarang terdapat di negara kita. Kalau kita yang membangun taman, mungkin kita akan bermasalah dengan tikus yang membuat lubang, burung-burung atau serangga dan hama. 10 hewan yang disebutkan
71 |RENUNGAN HARIAN
dalam artikel itu rata-rata kelihatan 'imut', kecil dan lucu tapi kerusakan yang ditimbulkan bisa lumayan parah, minimal menjengkelkan. Bayangkan sudah susahsusah menanam dan menata taman, semua bisa hancur lebur dalam seketika jika salah satu atau beberapa hewan dari daftar tersebut masuk kesana. Saya yakin tidak satupun dari pemilik taman akan diam saja melihat tamannya dirusak oleh hewan-hewan tersebut. Jika ketahuan langsung tentu akan segera diusir, atau mengambil tindakan-tindakan preventif seperti misalnya membuat pagar. Tapi tetap saja pemilik taman harus memperhatikan betul keadaan tamannya. Kalau lengah maka kerusakan tetap bisa hadir meski tindakan preventif sudah dilakukan. Sadarkah kita bahwa hati kita juga seperti taman? Tuhan menginginkan segala yang sehat dan memberikan kehidupan untuk tumbuh dan berkembang disana. Tuhan ingin hati kita bisa semarak seperti taman bunga yang indah. Tunas-tunas baru, kondisinya sehat dan segar, sejuk, asri dan penuh warna. Tuhan ingin hati kita tampil sebagai hati yang bersih penuh dengan potensi Ilahi, menjadi lahan subur dimana Tuhan akan meletakkan kasih dan anugrahNya. Hati yang bersih akan mampu menjadi tempat dimana Tuhan menyatakan isi hatiNya. Semakin banyak firman Tuhan yang ditabur tumbuh dan berakar didalam hati kita, maka kita pun akan semakin mampu untuk hidup benar sesuai kehendak Tuhan. Hati seperti inilah yang akan mampu mengasihi dan memberkati banyak orang. Tetapi sebaliknya, apabila kita tidak berhati-hati, dan membangun pagar, kalau kita lengah dalam melindungi hati kita, maka hati akan sangat rawan terhadap penyelusup-penyelusup yang akan dengan mudah dan cepat menghancurkannya. Kalau kondisi hati kita sampai dirusak oleh berbagai hal buruk, maka dan dengan sendirinya hidup kita pun menjadi rusak bahkan bisa hancur. Kita harus sadar bahwa hati merupakan bagian dari diri kita yang mudah terluka, mudah sakit dan sangat rapuh. Di sisi lain, hati juga merupakan sumber kehidupan yang akan mengarahkan seperti apa kita cara hidup kita. Kalau hati diibaratkan pabrik, maka sikap, cara dan gaya hidup kita, keputusan-keputusan yang kita ambil, cara kita menyikapi berbagai hal akan menjadi produknya. Dan 'produkproduk' itu akan dilihat orang lain, bersinggungan secara langsung. Apakah kita mencerminkan Kristus secara benar atau kita malah memberi pemahaman keliru yang terus menimbulkan cemooh, mempermalukan Tuhan, itu tergantung dari seperti apa kondisi hati kita, siapa yang bertahta disana. Kita juga harus sadar bahwa apabila hati tidak dijaga, selain dapat dimasuki pengaruh-pengaruh negatif yang akan menjauhkan kita dari hadirat Tuhan, hati yang terlanjur luka atau rusak
72 |RENUNGAN HARIAN
seringkali memerlukan waktu yang cukup lama untuk kembali "sehat", ada kalanya waktu kerusakan sudah terlalu parah, perbaikan menjadi sangat sulit, itupun kalau waktu dan kesempatan masih terbuka bagi kita. Itulah sebabnya Firman Tuhan mengingatkan kita akan pentingnya menjaga hati. "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar
kehidupan." (Amsal 4:23). Dalam versi BIS dikatakan "Jagalah hatimu baik-baik, sebab hatimu menentukan jalan hidupmu." Hati merupakan tempat asal terpancarnya kehidupan, harus kita jaga baik karena itu akan menentukan jalan hidup kita, kemana hidup kita akan mengarah. Dalam English Amplified ayat ini diterjemahkan "Keep and guard your heart with all vigilance and above all your
guard, for out of it flow the springs of life." Kita harus menjaga hati kita dengan segala kewaspadaan, di atas segala hal lainnya yang kita jaga, karena dari sana akan mengalir pancaran kehidupan.
Friday, May 30, 2014
Iri Hati webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Yakobus 3:16 ======================
"Sebab di mana ada iri hati dan mementingkan diri sendiri di situ ada kekacauan dan segala macam perbuatan jahat."
Beberapa hari kemarin kita belajar untuk menghindari sikap sombong yang juga merupakan salah satu produk dari hati yang tidak dijaga dengan baik. sikap sombong muncul saat kita berada pada kondisi baik, ketika kesuksesan atau keberhasilan tengah berada di pihak kita. Bagaimana dengan saat kita dalam kondisi sebaliknya? Bicara soal produk hati yang buruk, salah satu yang paling sering timbul adalah iri hati. Rasa iri biasanya hadir saat kita melihat ada orang yang lebih baik dari kita. Kalau mau lebih spesifik, rasa iri hati akan muncul saat kita membanding-bandingkan apa yang kita punya dengan apa yang dimiliki orang lain lalu merasa kalah dari mereka. Iri hati adalah sebuah perasaan tidak puas yang timbul akibat keuntungan atau kesuksesan orang lain. Iri hati membuat orang merasa tidak nyaman ketika ada orang lain yang lebih darinya. Banyak orang sibuk memupuk rasa iri hati dalam hidupnya, padahal perasaan seperti ini sama sekali tidak produktif bahkan bisa merugikan atau malah menghancurkan
73 |RENUNGAN HARIAN
kita. Karena iri kita akan terjebak pada begitu banyak bentuk kejahatan, mulai dari yang tingkatnya ringan sampai sesuatu yang fatal. Berbagai berita kriminal menunjukkan bagaimana orang bisa kehilangan kontrol diri atau nalarnya dengan melakukan kejahatan yang merugikan orang lain atau sampai tega membunuh hanya karena berawal dari iri hati. Banyak orang menganggap sepele akan dosa iri hati. Kita anggap wajar saja dan mungkin pula tanpa sadar kita rasakan, seolah-olah hanyalah sebuah ungkapan kekesalan sesaat yang alamiah, manusiawi dan tidak berbahaya. Kita cenderung memaklumi, tapi berhati-hatilah karena iri hati adalah racun dari iblis yang mampu mengubah kasih menjadi kebencian, menghilangkan kasih dan akibatnya melumpuhkan iman dalam kehidupan kita. Iri hati biasanya muncul sedikit demi sedikit, lalu terus membesar dengan tingkat kejahatan yang semakin besar pula apabila dibiarkan bercokol dalam diri kita. Sikap iri ini merupakan salah satu celah yang sangat disukai iblis untuk merusak kita. Cara iblis menyerang disebutkan Petrus dalam salah satu bagian suratnya. "Sadarlah dan berjaga-jagalah!
Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya." (1 Petrus 5:8). Perhatikan bahwa iblis akan terus berkeliling mencari mangsa. Ia terus mencari celah yang terbuka, dan begitu menemukan celah, ia akan segera masuk, menerkam dan membinasakan kita. Iri hati bisa menjadi sebuah lahan basah yang asyik bagi si jahat untuk bermain. Dengan terus membiarkan produk buruk hati ini menguasai kita, maka itu sama artinya dengan membuka diri untuk dihancurkan iblis. Ayat bacaan hari ini diambil dari Yakobus pasal 3 ayat 16. "Sebab di mana ada iri
hati dan mementingkan diri sendiri di situ ada kekacauan dan segala macam perbuatan jahat." Dari ayat ini kita bisa melihat bahwa iri hati akan membuka pintu bagi iblis untuk masuk ke dalam kehidupan kita, menyebabkan banyak kekacauan dan menjadi awal dari segala macam; bukan satu-dua atau sedikit tetapi dikatakan segala macam; perbuatan jahat. Perbuatan jahat apa saja? Banyak sekali, mulai dari "sekedar" cemburu, depresi, down hingga kejahatan-kejahatan yang lebih keji seperti pembunuhan. Pembunuhan bisa berawal dari rasa iri. Bahkan kisah pembunuhan yang pertama kali dicatat di dalam Alkitab berawal dari rasa iri. Perhatikan apa yang terjadi ketika Kain merasa iri pada saudaranya Habel, bahwa korban persembahannya "kalah". Hatinya pun panas, dan Wajahnya muram. Apa kata Tuhan melihat Kain? Ini kata Tuhan: "Apakah mukamu tidak akan berseri, jika engkau berbuat baik? Tetapi jika
engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; ia sangat
74 |RENUNGAN HARIAN
menggoda engkau, tetapi engkau harus berkuasa atasnya." (Kejadian 4:7). Tuhan tidak berkata, "Kain, itu adalah hal yang wajar, santai saja.." Tidak. Sebaliknya Tuhan berkata: "Kain, berhati-hatilah dengan rasa irimu, sebab dosa sudah mengintip di depan pintu." Kain sudah diperingatkan, tapi ia tidak peduli dan terus cemburu. Maka lihat apa yang terjadi kemudian. Kain menyerah pada roh jahat, dan berawal dari iri hati, ia membunuh adiknya (ay 8). Contoh lain bisa kita pelajari lewat kisah anak-anak Yakub, yakni Yusuf dan saudara-saudaranya di kitab Kejadian 37. Mereka begitu iri pada Yusuf, sehingga mereka berpikir bahwa dengan menyingkirkan Yusuf, hidup mereka akan menjadi lebih baik. Tapi yang terjadi justru sebaliknya. Mereka bahkan harus pergi ke negeri lain agar tidak mati kelaparan dan pada akhirnya Yusuf juga yang menjadi saluran berkat bagi mereka dan bangsa-bangsa. Ada banyak lagi contoh masalah yang ditimbulkan lewat iri hati jika anda membaca seluruh isi Alkitab. Jadi iri hati jelas adalah masalah yang serius. Kalau sudah keburu muncul, iri hati harus kita singkirkan sepenuhnya, secepatnya , tanpa kompromi. Sedang yang masih belum, berhati-hatilah agar rasa iri tidak sampai ada. Selain ayat bacaan hari ini, firman Tuhan mengatakan bahwa iri hati termasuk salah satu dari keinginan daging yang berlawanan dengan keinginan roh, yang dapat menyebabkan kita kehilangan bagian dalam Kerajaan Allah (Galatia 5:19-21). Iri hati berada dalam kategori yang sama dengan dosa-dosa yang kita anggap "lebih serius" seperti percabulan, hawa nafsu, penyembahan berhala, sihir dan sebagainya. Alangkah sayangnya jika kita sudah bersusah payah menghindari dosa-dosa itu, namun kita berkompromi pada iri hati yang dianggap banyak orang sebagai sesuatu yang sepele, wajar, biasa dan manusiawi. Sadarilah betapa pentingnya kita untuk berjaga-jaga sepenuhnya karena jaman ini akan dibawa pada kesudahannya. Paulus mengatakan: "Hari sudah jauh malam,
telah hampir siang. Sebab itu marilah kita menanggalkan perbuatan-perbuatan kegelapan dan mengenakan perlengkapan senjata terang! Marilah kita hidup dengan sopan, seperti pada siang hari, jangan dalam pesta pora dan kemabukan, jangan dalam percabulan dan hawa nafsu, jangan dalam perselisihan dan iri hati." (Roma 13:12-13). Sekarang saatnya berbenah dan tidak berkompromi terhadap berbagai dosa. Sudah waktunya bagi kita menutup semua celah yang bisa dimanfaatkan iblis untuk memporak-porandakan kita dan menjadi budaknya dalam menyebar kejahatan di muka bumi ini. Kita harus terus berusaha agar tidak serupa dengan dunia ini. "Karena kamu masih manusia duniawi. Sebab, jika di
antara kamu ada iri hati dan perselisihan bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi dan bahwa kamu hidup secara manusiawi?" (1 Korintus
75 |RENUNGAN HARIAN
3:3). Firman Tuhan sudah mengingatkan: "Tetapi kenakanlah Tuhan Yesus Kristus
sebagai perlengkapan senjata terang dan janganlah merawat tubuhmu untuk memuaskan keinginannya."(Roma 13:14). Dan dari renungan kemarin, bukalah hati kita seluas-luasnya untuk Tuhan dan jadikan Kristus sebagai Raja yang bertahta di dalamnya. "Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu sebagai
Tuhan!" (1 Petrus 3:15). Iri hati dan mementingkan diri sendiri akan membawa kekacauan dan segala macam perbuatan jahat, tapi hati yang punya Kristus akan menghasilkan produk-produk surgawi yang bukan saja membawa berkat bagi kita tapi juga bagi banyak orang.
Say no to jealousy, envy, rivalry and/or selfish ambition no matter how small it is
Thursday, May 29, 2014
Penguasa Hati (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Alkitab berbicara banyak mengenai pentingnya menjaga hati. Dalam Amsal tertulis: "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah
terpancar kehidupan." (Amsal 4:23). Mengapa hati harus dijaga dengan segala kewaspadaan? Yesus mengatakan alasannya. "sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan." (Markus 7:21-22). Matius menuliskannya seperti ini: "Karena dari hati timbul segala pikiran jahat, pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian, sumpah palsu dan hujat." (Matius 15:19). Keduanya berisi yang cukup mengerikan bukan? Dan Yesus berkata: "Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang." (Markus 7:23). Kalau begitu jelas sangat penting bagi kita untuk menguduskan hati kita lalu terus mempertahankan dan menjaga kekudusannya. Kita tidak mungkin bisa menjaga kemurnian atau kekudusan hati kalau masih membiarkan hal-hal selain Tuhan Yesus untuk menjadi Penguasa di dalamnya. Nasib sebuah negara atau kerajaan akan sangat tergantung dari siapa pemimpin atau rajanya. Kualitas produk akan tergantung dari produsennya. Seperti itu pulalah hidup kita. Dan hati, sebagai pusat dari kehidupan butuh Sosok Pemimpin yang benar agar bisa mengeluarkan
76 |RENUNGAN HARIAN
produk-produk yang benar pula. Ada seruan penting yang harus kita camkan. "sebab ada tertulis: Kuduslah kamu,
sebab Aku kudus." (1 Petrus 1:16). Tuhan itu kudus, jadi tidak akan bisa dihampiri oleh yang cemar. Hal ini tidaklah main-main. Kita harus mengejar kekudusan, "sebab tanpa kekudusan tidak seorangpun akan melihat
Tuhan." (Ibrani 12:14). Untuk menjadikan Yesus sebagai Raja yang bertahta dalam hati kita, kita harus mematikan segala sesuatu yang bisa merusak atau menggagalkan hal itu. Keinginan daging, hawa nafsu, godaan-godaan, pengaruhpengaruh buruk dan lain-lain, semua itu haruslah bisa kita matikan. Tanpa itu hati kita tidak akan pernah bisa menjadi tempat Yesus memerintah sebagai Raja. Dan kita harus sadar bahwa semua ini bergantung dari kita sendiri. Seperti apa kondisi hati kita saat ini? Siapa yang memerintah disana? Ada banyak hal di dalam diri kita masing-masing yang ingin memegang kendali atas hidup kita. Jangan-jangan tanpa disadari Tuhan sudah terpinggirkan sejak lama dalam hati kita. Hanya menempati sebagian kecil saja disana atau bahkan tidak punya tempat lagi, sementara hal-hal lainnya justru lebih berkuasa atas diri kita. Banyak orang terpengaruh oleh pengajaran dunia yang mengatakan bahwa itu adalah sebuah wujud kebebasan, tetapi sesungguhnya sebuah kebebasan sejati hanya akan datang jika kita mengijinkan Yesus sendiri untuk berkuasa atas hati dan hidup kita. Mari periksa hati kita masing-masing, dan tetapkanlah penguasa disana dengan benar. Bukan saja itu akan menentukan produk seperti apa yang kita tampilkan dalam hidup, tapi itu juga akan sangat menentukan masa depan dan kelangsungan hidup kita. Hati yang dipimpin Kristus akan menghasilkan produk-produk dengan kualitas Kerajaan
Wednesday, May 28, 2014
Penguasa Hati (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 1 Petrus 3:15 ==================
"Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu sebagai Tuhan!"
77 |RENUNGAN HARIAN
Hati bisa diibaratkan sebagai sebuah 'pabrik' yang mencetak 'produk-produk jadi' yang keluar dari diri manusia. Hati bisa mencetak produk-produk rendah hati, jujur, berintegritas, ramah, sopan, sabar, ulet dan tabah, tapi hati yang sama bisa juga memproduksi bentuk-bentuk sikap seperti mengesalkan, mau menang sendiri, memaksakan kehendak, ketus, congkak, penuh kebencian, pendendam, senang menggerutu, bereaksi negatif terhadap segala sesuatu, mudah putus asa, gampang kecewa dan berbagai kepahitan baik terhadap orang lain, situasi/keadaan maupun kepada Tuhan. Hati akan sangat menentukan wawasan manusia, cara pandang dalam menyikapi berbagai hal maupun keputusankeputusan yang diambil dalam hidup. Apa yang menentukan bentuk produk yang dihasilkan hati adalah siapa yang bertahta/berkuasa disana. Secara umum ada tiga yang mungkin mengambil posisi sebagai pemimpin hati, yaitu: diri sendiri, Tuhan dan iblis. Orang yang berpusat pada diri sendiri akan merasa dirinya adalah paling absolut, pusat dari segalanya. Keputusan yang mereka ambil mutlak, absolut, tidak bisa dibantah, tidak menerima masukan dan meski salah, mereka tetap merasa paling benar. Orang yang self centered akan tampil penuh ego, mementingkan diri sendiri dan tidak akan ragu mengorbankan orang lain apabila perlu. Tingginya ilmu, kepintaran atau talenta yang diberikan Tuhan secara istimewa sering secara ironis membuat orang lupa kepada Sang Pemberi lalu mengarah kepada sikap bermegah berlebihan terhadap diri sendiri. Merekalah yang berkuasa, paling hebat dan yang lain berada di bawah mereka. Orang yang dipengaruhi si jahat tentu akan mencerminkan perbuatan-perbuatan si jahat. Hidup yang dikuasai iblis akan membuat orangnya terus berkubang dalam berbagai dosa. Dosa dinikmati tanpa perasaan bersalah. Hati nurani tertutup, berbagai pelanggaran terasa wajar. Mereka terus mengemplang kebenaran, sanggup bersikap kejam terhadap orang lain, menghalalkan segala cara demi kepuasan diri sendiri. Ada banyak pula yang berusaha menyesatkan orang lain. Mencuri, membunuh (kalau tidak secara fisik, membunuh karakter atau harga diri orang lain), menyakiti orang lain, bentuk-bentuk pemuasan hawa nafsu dalam berbagai bentuk mudah dilakukan tanpa pikir panjang. Berbohong atau menipu jadi kebiasaan sehari-hari yang biasa saja atau bahkan terasa lucu. Dalam kondisikondisi ekstrim, orang-orang yang hatinya dikuasai iblis cenderung bergantung/dikuasai atau terhubung dengan kuasa gelap atau okultisme. Tidak jarang mereka ini akan membawa persembahan-persembahan kepada si jahat atau sering dibawah pengaruh iblis seperti mendengar bisikan-bisikan untuk melakukan kejahatan dan sebagainya.
78 |RENUNGAN HARIAN
Perhatikan bahwa Efesus 6 sudah mengatakan tentang struktur kerajaan iblis ini. "karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan
pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulupenghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara." (Efesus 6:12). Kerajaan iblis tampil mulai dari pemerintah tertingginya hingga jajaran dibawahnya sampai ke penghulu-penghulu. Itulah yang harus kita waspadai, karena bentukbentuk terkecil yang bisa luput dari perhatian kita justru bisa menjadi penghancur utama. Kerajaan yang tidak kelihatan ini berisi banyak tipu muslihat yang membawa dampak kerusakan parah pada manusia. Kita sering kali memperhatikan kondisi tubuh dan jiwa, tetapi manusia juga dibangun atas roh, yang akan menjadi titik serang paling rawan. Perjuangan melawan kuasa si jahat akan terus berlangsung. Oleh karenanya sangatlah penting untuk mengetahui strategi dan prinsip-prinsip iblis untuk memenangkan pertarungan. Apa yang baik adalah mengijinkan Kristus memerintah dalam diri kita. Bukan berpusat pada diri sendiri apalagi pada iblis, tetapi berpusat pada Kristus beserta kebenaran Kerajaan Surga. Petrus mengatakan sebuah pesan penting yang berbunyi sangat tegas: "Tetapi kuduskanlah Kristus di dalam hatimu sebagai
Tuhan!" (1 Petrus 3:15). Dalam bahasa Inggris (amplified) ayat ini berbunyi: "But in your hearts set Christ apart as hold (and acknowledge Him) as Lord." Ada versi lainnya yang ditulis sebagai berikut: "Sanctify the Lord God in your hearts." Ini adalah sebuah panggilan untuk menguduskan, menjadikan dan mendeklarisasikan Yesus sebagai Penguasa tertinggi dalam hidup kita. Dan Petrus jelas mengatakan bahwa itu harus dilakukan pada hati sebagai sumber kehidupan. Hatilah yang menjadi pusat kerajaan, dan siapa yang berkuasa disana akan sangat menentukan siapa dan bagaimana diri kita hari ini.
Tuesday, May 27, 2014
Produk Hati webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Markus 7:21-23 ======================
"sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan. Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang."
79 |RENUNGAN HARIAN
Kualitas produk jadi tergantung dari seberapa serius sebuah perusahaan itu memproduksinya. Hasil bisa asal-asalan, bisa bagus. Bisa inovatif, bisa hanya meniru. Bisa bebas dari bahan baku yang beresiko bagi kesehatan, bisa hanya mementingkan tampilan dan rasa tapi kandungannya berbahaya. Kalau lihat di iklan, maka semua akan menyebutkan bahwa produk mereka jelas yang terbaik. Dan seringkali konsumen terpedaya oleh manisnya iklan. Ada produk yang kualitasnya secara langsung bisa dibuktikan oleh konsumen, ada yang harus melalui uji laboratorium terlebih dahulu. Satu hal yang pasti, baik tidaknya kualitas akan tergantung dari produsen masing-masing, tidak peduli brand atau merek terkenal atau tidak. Seperti apa sikap kita hidup pun demikian. Kita bisa bersikap ramah, bisa sombong. Bisa baik, bisa jahat. Bisa jujur dan berintegritas, bisa curang dan manipulatif. Bisa tampil apa adanya dan tulus, bisa penuh kepura-puraan. Semua ini merupakan 'produk' sikap yang juga punya tempat produksinya. Dimana? Tempatnya di hati. Seringkali kita tidak sadar bahwa hati merupakan pusat dari cara kita hidup, atau dalam firman Tuhan dikatakan sebagai sumber tempat
terpancarnya kehidupan (Amsal 4:23). Dengan kata lain, seperti apa sikap kita, cara kita memandang, menyikapi dan memutuskan sesuatu, sikap kita dalam bermasyarakat, reaksi kita menghadapi situasi, semua itu tergantung dari bagaimana kondisi hati kita saat ini. Hati yang terjaga baik, yang berpusat pada Kristus, dipimpin oleh Roh Allah dan menjadikan Yesus sebagai Pribadi yang bertahta disana akan menghasilkan produk-produk berkualitas baik dalam kehidupan. Sebaliknya hati yang tidak terjaga, yang berisi banyak kepahitan, luka dan berbagai bentuk pengajaran dunia yang menyesatkan akan menghasilkan kualitas kehidupan yang buruk pula. Seandainya stetoskop dokter bisa mendeteksi kondisi hati, bagaimana hati kita saat ini? Apakah hati kita dalam kondisi baik atau berisi kepedihan, kekecewaan, kemarahan dan hal lainnya yang jauh dari Tuhan? Penulis Amsal sudah mengingatkan kita pentingnya untuk terus menjaga hati, karena seperti yang sudah saya sebut tadi, dari sanalah sebenarnya sebuah kehidupan itu terpancar. Ayatnya berbunyi demikian: "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena
dari situlah terpancar kehidupan." (Amsal 4:23). Artinya, apapun yang terpancar
80 |RENUNGAN HARIAN
keluar, yang terlihat dari diri kita adalah merupakan cerminan dari bagaimana keadaan hati kita. Akan hal ini, pada suatu kali Yesus Yesus mengingatkan banyak orang akan hal najis atau tidak menurut pandangan adat istiadat Yahudi dan Kerajaan Allah. Dalam konteks ini Yesus menegaskan bahwa "Apapun dari luar, yang masuk ke
dalam seseorang, tidak dapat menajiskannya, tetapi apa yang keluar dari seseorang, itulah yang menajiskannya." (Markus 7:15). Dalam pandangan Tuhan, apa yang menajiskan manusia bukanlah apa yang 'dimasukkan ke dalam' melainkan apa yang keluar dari diri kita. Those are the things that will pollute us,
making us unhallowed and unclean. Produk hati akan menentukan najis tidaknya kita di mata Tuhan. Mengapa Yesus berkata bahwa apa yang keluar ini yang menajiskan? Yesus menerangkan,"sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala
pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan. Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang." (ay 21-23). Lihatlah daftar kenajisan yang merupakan produk hati yang tidak terjaga ini. Mungkin kita tidak membunuh, mungkin kita bisa menjaga diri agar tidak mencuri. Tapi sikap sombong, keras kepala atau bebal, iri hati, hawa nafsu, pikiran-pikiran jahat atau negatif, bukankah ini menjadi sesuatu yang semakin hari semakin dianggap biasa oleh manusia? Padahal firman Tuhan jelas berkata bahwa hal-hal yang muncul dari hati ini menjadikan kita najis di hadapan Tuhan. Karenanya, sangatlah penting bagi kita untuk menjaga hati. Hati yang tidak terkontrol atau terjaga itu sangatlah berbahaya karena dapat menghasilkan produk-produk yang menajiskan kita. Dalam Perjanjian Lama di kitab Yeremia bahkan disebutkan: "Betapa liciknya hati, lebih licik dari pada segala sesuatu,
hatinya sudah membatu: siapakah yang dapat mengetahuinya?" (Yeremia 17:9). Bukan saja hati yang licik bisa menipu orang, tapi seringkali kita tidak sadar atau tidak mengetahui seperti apa hati kita hari ini. Kalau tubuh butuh check up berkala, hati yang letaknya tersembunyi itupun harus mendapat perhatian serius juga. Benar, seringkali sulit bagi kita untuk memeriksa hati kita. Kita bisa secara subyektif mengira kita baik-baik saja padahal ada banyak hal disana yang siap mengotori kita. Tapi Tuhan tahu itu. Kalau kita tidak sanggup jujur terhadap diri sendiri memeriksa dan memastikan hati kita berada dalam kondisi fit dan bersih dari segala kotoran, Tuhan bersedia untuk itu. Lihatlah ayat selanjutnya dalam Yeremia di atas. "Aku, TUHAN, yang menyelidiki hati, yang menguji batin." (ay 10).
81 |RENUNGAN HARIAN
Tuhan telah mengatakan bahwa Dia mau memeriksa hati kita, menyembuhkan yang terluka, membersihkan yang kotor dan mengembalikan hati kita ke dalam keadaan yang baik. Akan hal ini kita juga bisa belajar dari Daud yang terus bertekun memeriksa hatinya agar tetap dalam keadaan bersih atau tahir. Dalam Mazmur 26 dan 139 misalnya, Daud berulang kali meminta Tuhan untuk menyelidiki hati dan batinnya. Daud juga berseru: "Jadikanlah hatiku tahir, ya
Allah, dan perbaharuilah batinku dengan roh yang teguh!" (Mazmur 51:12). Kita bisa meniru cara Daud, dan Tuhan bersedia untuk membantu anda jika disertai niat yang sungguh-sungguh ingin membenahi atau memperbaiki hati. Mungkin sulit bagi kita untuk melakukannya sendirian, tetapi kita harus ingat bahwa kita punya Tuhan yang sungguh peduli dan akan segera turun tangan jika kita memiliki niat sepenuhnya untuk menjaga kondisi hati kita. Kita harus menyediakan diri kita untuk siap dikoreksi dan dibentuk, serta diperbaharui oleh Tuhan. Isilah terus hati kita dengan firman Tuhan, ijinkan hati kita dipimpin oleh Roh Allah dimana Yesus yang bertahta di dalamnya. Dari hati yang seperti itu kualitas hidup terbaik sesuai keinginan Tuhan bisa terpancar. Pastikan agar kita senantiasa menjalani hidup dengan sebentuk hati yang bersih
Monday, May 26, 2014
Edom dan Keangkuhannya webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Obaja 1:3 ======================
"Keangkuhan hatimu telah memperdayakan engkau, ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, di tempat kediamanmu yang tinggi; engkau yang berkata dalam hatimu: "Siapakah yang sanggup menurunkan aku ke bumi?"
82 |RENUNGAN HARIAN
Saya masih ingin melanjutkan dosa kesombongan dan konsekuensi yang harus ditanggung sebagai akibatnya dari contoh lain. Kesombongan merupakan salah satu produk hati yang buruk, yang biasanya muncul saat hidup sedang dalam keadaan sangat baik. Saat sukses, saat berhasil, saat populer, saat punya jabatan tinggi, saat berada di atas dan sebagainya. Di saat-saat seperti inilah godaan untuk menjadi sombong biasanya menyeruak naik ke permukaan. Jika tidak siap dengan keberhasilan, dosa kesombongan akan sangat cepat mengambil alih sikap dan tingkah laku kita. Karenanya kita harus selalu berhati-hati dalam memperhatikan langkah demi langkah, tetap rajin memeriksa diri/hati agar kiranya jangan ada sedikitpun perasaan sombong yang bercokol disana. Kemarin kita sudah melihat contoh dari sikap Saul yang meninggalkan Tuhan. Ia melanggar ketetapan Tuhan, berbalik dari Tuhan dan terus kuatir akan jabatannya sebagai raja. Berbagai pelanggaran terus ia lakukan hingga ia harus mengalami akhir tragis sebagai konsekuensinya. Hari ini mari kita lihat kisah sebuah negeri bernama Edom yang dicatat dalam kitab Obaja. Obaja pada suatu hari mendapat sebuah penglihatan mengenai situasi yang mengancam negeri Edom. Ia diberi tahu Tuhan bahwa telah dikirim utusan ke tengah bangsa itu untuk memeranginya. "Sesungguhnya, Aku membuat engkau kecil di antara bangsa-
bangsa, engkau dihinakan sangat."(ay 2). Mengapa Tuhan harus melakukan itu? Penyebabnya, Tuhan sangatlah tidak berkenan melihat keangkuhan bangsa itu. Demikian Tuhan berkata: "Keangkuhan hatimu telah memperdayakan engkau, ya
engkau yang tinggal di liang-liang batu, di tempat kediamanmu yang tinggi; engkau yang berkata dalam hatimu: "Siapakah yang sanggup menurunkan aku ke bumi?"(ay 3). Lihatlah betapa Tuhan anti dengan yang namanya angkuh atau sombong. Selain itu Edom pun dikenal sebagai bangsa yang kerap menyerang Yehuda. Apa yang membuat Edom menjadi negeri yang penuh dengan sikap angkuh? Secara geografis, Edom terletak pada posisi yang strategis. Negeri itu berada di puncak gunung yang tinggi. Posisi ini sangat menguntungkan Edom. Mereka kuat dan terlindung, sehingga mereka merasa sangat aman lalu lupa diri. Mereka yakin berpikir bahwa tidak akan ada bangsa manapun yang akan mampu menandingi mereka. Mereka tidak sadar bahwa keangkuhan seperti itu ternyata tengah mengarahkan mereka ke dalam kehancuran. Mereka lupa bahwa keadaan geografis yang strategis dan terlihat sangat aman, kekuatan mereka yang superior tidaklah berarti apa-apa dibanding kuasa Tuhan. Kalau Tuhan mau menjungkir balikkan segalanya, itu bisa Dia lakukan dengan mudah, semudah membalikkan telapak tangan. "Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan,
83 |RENUNGAN HARIAN
sekalipun sarangmu ditempatkan di antara bintang-bintang, dari sanapun Aku akan menurunkan engkau, --demikianlah firman TUHAN." (ay 4). Puji Tuhan apabila hari ini keadaan kita aman, baik dan terkendali. Bersyukurlah jika kita tengah tidak tersesak oleh kondisi finansial, tengah meniti karir yang meningkat secara signifikan dan tengah berlayar di lautan tenang dengan arah angin berpihak pada kita. Tapi pada keadaan seperti ini kita tidak boleh lengah. Justru kita harus meningkatkan kewaspadaan terhadap jebakan kesombongan. Jangan sampai kita lupa akan firman Tuhan ini: "Allah menentang orang yang
congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati." (Yakobus 4:6). Jika kita lupa, itu artinya kita tengah membiarkan diri kita berjalan menuju kehancuran. Sebab Firman Tuhan lewat Salomo berkata "Kecongkakan mendahului kehancuran,
dan tinggi hati mendahului kejatuhan." (Amsal 16:18). Kehancuran atau kejatuhan yang terjadi bisa sangat serius, karena seringkali bukan hanya terjadi pada satu individu saja, tapi bisa menjadi kolektif bahkan menimpa satu bangsa besar sekalipun, seperti yang terjadi pada bangsa Edom. Kita diselamatkan untuk menyelamatkan, kita diberkati untuk memberkati. Semua itu bukanlah untuk ditimbun sendiri apalagi dipakai untuk menyombongkan diri tapi untuk menjadi saluran berkat bagi sesama, menjadi cerminan Yesus agar orang yang belum mengenalNya bisa kenal secara benar lewat diri orang-orang percaya yang menghidupi firman secara nyata. Kita harus ingat bahwa "segala
sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia: Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya!" (Roma 11:36). Bukan karena kuat hebatnya kita, bukan karena kepandaian atau kuasa yang kita miliki, tapi semua itu berasal dari Tuhan. Oleh karena itulah kita jangan sampai merasa berada di atas angin dan lupa bahwa segalanya tetap merupakan berkat dari Tuhan. Bukankah kepandaian, bakat, talenta atau keahlian bahkan kesempatan untuk sukses pun berasal dari anugerahNya juga? Firman Tuhan berkata "Sebab bukan dari timur atau dari barat dan bukan dari
padang gurun datangnya peninggian itu, tetapi Allah adalah Hakim: direndahkanNya yang satu dan ditinggikan-Nya yang lain." (Mazmur 75:7-8). Perkara naik dan turun pun berada dalam keputusan Tuhan. Petrus juga mengingatkan "Karena itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Tuhan yang kuat, supaya kamu ditinggikanNya pada waktunya." (1 Petrus 5:6) dan lewat Yakobus pun sudah dikatakan bahwa bermegah diri dalam kesombongan adalah sikap yang salah. "Tetapi sekarang kamu memegahkan diri dalam congkakmu, dan semua kemegahan yang demikian adalah salah."(Yakobus 4:16).
84 |RENUNGAN HARIAN
Tanpa Tuhan kita tidak akan mungkin bisa mempertahankan apa yang sudah sukses kita peroleh hari ini. Tidak peduli sehebat apapun diri kita, dalam sekejap mata semua itu bisa lenyap. Belajar dari yang dialami bangsa Edom, mari kita menjaga diri kita untuk terhindar dari sikap angkuh, congkak atau sombong. Pakailah segala yang diberikan Tuhan kepada anda hari ini bukan untuk membanggakan diri tetapi untuk memuliakan Tuhan lebih lagi. Segala sesuatu berasal dariNya, bersyukurlah untuk itu dan teruslah pakai untuk menjadi saluran berkat bagi sesama. Kesombongan awal dari kehancuran. Sikapi sukses dengan benar
Sunday, May 25, 2014
Ngeles webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 1 Samuel 15:24 =====================
"Berkatalah Saul kepada Samuel: "Aku telah berdosa, sebab telah kulangkahi titah TUHAN dan perkataanmu; tetapi aku takut kepada rakyat, karena itu aku mengabulkan permintaan mereka."
Ngeles adalah sebuah bahasa gaul yang menggambarkan sebuah sikap menghindar dari kesalahan, perdebatan, pembicaraan, tidak mau bertanggungjawab atas kesalahan sendiri tapi mencari alasan pembenaran atau juga menimpakan kesalahan kepada orang lain alias mencari kambing hitam. Sikap ini kerap muncul kepada orang-orang yang tidak mau mengaku salah. Betapa kreatifnya manusia dalam merancang alasan agar tidak disalahkan. Ada banyak alasan yang bisa disampaikan, mulai dari yang sederhana sampai yang 'canggih'. Ironisnya sikap seperti ini sudah dilakukan oleh anak-anak kecil. Ada teman saya yang bekerja di sekolah dasar internasional. Ia bercerita bahwa pada suatu kali ada salah seorang murid yang mengambil milik teman sekelasnya. Anak yang menjadi korban pun panik mencari benda kepunyaannya. Untungnya sekolah itu
85 |RENUNGAN HARIAN
memiliki CCTV di kelas dan setelah diselidiki, sang pelaku pun ketahuan. Ketika dipanggil, anak ini tidak mengaku salah. Ia bersikukuh mengatakan bahwa ia tidak melakukan itu. Setelah bukti video ditunjukkan, ternyata ia masih bisa ngeles lagi dengan berkata ia hanya salah ambil karena mengira barang itu miliknya. Padahal di CCTV jelas terlihat bahwa ia membuka tas temannya dan mengambil dari dalam tas tersebut. Bagaimana bisa anak sekecil itu melakukan tindakan tidak terpuji lalu ngeles menutupi perbuatannya? Kalau masih kecil saja sudah begitu bagaimana nanti setelah dewasa? Padahal anak ini berasal dari keluarga lebih dari cukup. Teman saya pun geleng-geleng kepala menceritakan pengalamannya tersebut. Seribu satu alasan lebih dipilih ketimbang menyampaikan maaf dengan tulus kalau melakukan sebuah kesalahan. Ngeles sudah menjadi seperti budaya saja bagi sebagian besar manusia. Dalam berselisih paham, kita lebih suka mengeluarkan jurus "sebab-akibat", "Saya terpaksa harus berbuat itu karena kamu begini, begitu.." dan sebagainya. Padahal kalau dipikir baik-baik, semua keputusan ada di tangan kita. Kita cenderung untuk mencari alasan ketika bersalah, bahkan ketika kita sedang meminta maaf pun seringkali alasan-alasan ini masih juga tercetus keluar dari bibir kita. Setidaknya untuk mengurangi konsekuensi yang harus kita tanggung akibat kesalahan kita syukur-syukur bisa melepaskan kita sepenuhnya. Saul pernah melakukan itu dalam serangkaian kesalahan yang ia perbuat. Seperti yang sudah dibahas kemarin, masa depan Saul sebenarnya sangat menjanjikan. Ia bahkan dikatakan dipenuhi Roh Allah seperti halnya nabi (1 Samuel 10:10-13). Tapi ketidaksetiaannya kepada Tuhan menjadi awal keruntuhannya. Dilanda ketakutan akan kehilangan jabatan sebagai raja dan berbagai kekhawatiran lainnya, bukannya menyerahkan pada Tuhan, tetapi ia justru meminta petunjuk dari arwah karena gentar menghadapi bangsa Filistin dan takut tidak didukung lagi oleh bangsanya. (13:11-12). Ini jelas merupakan kesalahan besar di mata Tuhan. Apakah ia sadar dan bertobat? Sayangnya tidak. Dalam 1 Samuel 15 kita bisa melihat bagaimana Saul kembali berlaku buruk. Saat itu Saul diperintahkan untuk menumpas orang Amalek secara total, termasuk ternak-ternak yang mereka miliki. (ay 3). Itu bunyi perintahnya, tapi Saul tidak melakukan tepat seperti itu. "Tetapi
Saul dan rakyat itu menyelamatkan Agag dan kambing domba dan lembu-lembu yang terbaik dan tambun, pula anak domba dan segala yang berharga: tidak mau mereka menumpas semuanya itu. Tetapi segala hewan yang tidak berharga dan yang buruk, itulah yang ditumpas mereka." (ay 9). Saul dan rakyatnya tidak menuruti perintah Tuhan. Mereka menyimpan ternak-ternak yang gemuk dan hanya menghabisi yang berada dalam kondisi buruk. Mereka merasa sayang jika
86 |RENUNGAN HARIAN
membuang kesempatan untuk bisa menjadi makmur lewat ternak-ternak hasil rampasan itu. Dan Tuhan pun marah, sampai berkata menyesal menjadikan Saul sebagai raja atas dua hal: Saul telah berbalik dari Tuhan dan tidak melaksanakan firmanNya. (ay 11). Ketika teguran Allah disampaikan Samuel kepada Saul, apa reaksinya? Bukannya mengakui kesalahan dan bertobat, Saul malah mencoba menutupi dengan berbagai macam kebohongan. "Jawab Saul: "Semuanya itu
dibawa dari pada orang Amalek, sebab rakyat menyelamatkan kambing domba dan lembu-lembu yang terbaik dengan maksud untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN, Allahmu; tetapi selebihnya telah kami tumpas." (ay 15). Saul kirakira ngeles begini: "bukannya bandel, tapi justru kami sengaja menyimpannya yang ujung-ujungnya tetap untuk dipersembahkan kepada Tuhan juga kok.." Alasan yang sama kembali ia ulangi pada ayat berikutnya. "Tetapi rakyat
mengambil dari jarahan itu kambing domba dan lembu-lembu yang terbaik dari yang dikhususkan untuk ditumpas itu, untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN, Allahmu, di Gilgal." (ay 21). Samuel terus mencecarnya sampai ia tidak bisa berkelit lagi dengan alasan tersebut. Alasan satu gagal, alasan kedua pun hadir. "Berkatalah Saul kepada
Samuel: "Aku telah berdosa, sebab telah kulangkahi titah TUHAN dan perkataanmu; tetapi aku takut kepada rakyat, karena itu aku mengabulkan permintaan mereka." (ay 24). Kali ini Saul berdalih bahwa ia terpaksa melanggar karena takut kehilangan kekuasaan/jabatan karena ditentang rakyat. Karenanya ia menuruti rakyatnya dan berani mengorbankan perintah Tuhan untuk itu. Saul ngeles dengan mengemukakan berbagai alasan untuk memberi pembenaran atas pelanggarannya. Dan ini jelas merupakan keputusan yang keliru bahkan bodoh. Bodoh, karena manusia mungkin bisa ditipu tetapi tidak akan ada satupun alasan yang bisa mengelabui Tuhan karena tidak ada satupun yang tersembunyi bagi Tuhan. Atas perilakunya yang buruk, pada akhirnya kita bisa melihat konsekuensi yang harus ditanggung Saul. Segala awal gemilang yang ada pada Saul harus berakhir dengan kejatuhan dan kebinasaan. Sesungguhnya tidak ada satupun hal yang tersembunyi bagi Tuhan. Mungkin kita bisa memperdaya manusia lewat alasan-alasan yang kita ciptakan, tetapi itu tidak akan pernah mampu memperdaya Tuhan. Pada saatnya kelak kita harus mempertanggungjawabkan segala-galanya di hadapan tahta Tuhan, termasuk pula berbagai alasan yang mungkin kita anggap biasa-biasa saja atau bukan apa-apa dibanding dosa-dosa lainnya yang menurut kita lebih serius. Ngeles, apapun alasannya tetap merupakan kebohongan yang punya konsekuensi serius. Bukankah firman Tuhan sudah berkata: "Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika
87 |RENUNGAN HARIAN
tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat." (Matius 5:37). Dari contoh Saul kita bisa melihat bahwa terus bikin alasan bisa membuat kita kehilangan kepercayaan dari Tuhan. Pilihan ada pada kita. Apakah kita mau bersikap dewasa dan dengan lapang dada mengaku dengan jujur dan bertanggung jawab atas kesalahan kita lalu memperbaikinya atau kita memilih untuk terus membela diri dengan berbagai alasan lalu kehilangan kepercayaan Tuhan. Semua tergantung keputusan kita. Jangan biasakan ngeles karena itu buruk di mata Tuhan
Saturday, May 24, 2014
Tragedi Saul webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 1 Samuel 13:13-14 =========================
"Kata Samuel kepada Saul: "Perbuatanmu itu bodoh. Engkau tidak mengikuti perintah TUHAN, Allahmu, yang diperintahkan-Nya kepadamu; sebab sedianya TUHAN mengokohkan kerajaanmu atas orang Israel untuk selama-lamanya. Tetapi sekarang kerajaanmu tidak akan tetap. TUHAN telah memilih seorang yang berkenan di hati-Nya dan TUHAN telah menunjuk dia menjadi raja atas umat-Nya, karena engkau tidak mengikuti apa yang diperintahkan TUHAN kepadamu."
Decision making atau pengambilan keputusan haruslah melalui perencanaan matang, bukan saja karena itu akan sangat menentukan berhasil tidaknya kita mengatasi sebuah masalah tapi juga karena itu akan sangat menentukan kemana kita melangkah selanjutnya. Saya pernah menyinggung soal sequence/sekuens dalam hidup. Kita bisa berjalan dari satu kemenangan kepada kemenangan selanjutnya, from glory to glory, jika kita tahu apa yang menjadi rencana Tuhan dalam hidup kita dan mengikutinya sesuai sekuens, tapi kita bisa menyia-nyiakan
88 |RENUNGAN HARIAN
banyak waktu atau berakhir dengan kegagalan jika salah mengambil langkah apalagi kalau itu terjadi berkelanjutan, dari satu kegagalan kepada kegagalan berikutnya, from one failure to another. Hal ini pun berlaku buat pengambilan keputusan-keputusan yang berhubungan dengan sikap, perilaku kita dalam menghadapinya. Bagaimana kita menyikapi sebuah kesuksesan atau kegagalan? Terhadap orang-orang yang terkait? Di kala sukses kita sering terjebak dengan perilaku sombong, berubah menjadi tamak, kemaruk dan lupa diri. Disana ada banyak kehancuran yang mengintip, siap menelan kita bagai Korah yang ditelan bumi sebagai bentuk hukuman Tuhan atas perilakunya yang berani menentang ketetapan Tuhan. Hari ini mari kita lihat kisah tragis Saul. Pada mulanya ia jelas-jelas merupakan orang yang diurapi Tuhan. Ia dikatakan elok rupanya, badannya tinggi (1 Samuel 9:2). Saul juga dikenal sebagai pribadi yang rendah hati (ay 20-21). Ia penuh Roh Allah seperti halnya nabi (10:10-13). Everything seems so good. Saul mengawali segalanya dengan gemilang. Tapi yang terjadi kemudian sangatlah disayangkan. Mulai dari pasal ke 13 tanda-tanda kejatuhan Saul mulai terlihat dalam sekuens yang terus bertambah buruk. Pangkal penyebabnya jelas. Kejayaan Saul tidaklah diikuti dengan ketaatan dan kesetiaan pada Tuhan. Ia mulai hilang pengharapan dan kesabaran. Ia mulai meminta petunjuk dari arwah karena gentar menghadapi bangsa Filistin dan khawatir tidak lagi didukung oleh bangsanya (13:11-12). Ia tidak lagi percaya dan berserah kepada Tuhan, melainkan mulai mencari alternatifalternatif sendiri yang merupakan hal yang jahat di mata Tuhan. Atas perilakuperilaku seperti itu, Tuhan mengutus Samuel untuk menegurnya dengan keras. "Kata Samuel kepada Saul: "Perbuatanmu itu bodoh. Engkau tidak
mengikuti perintah TUHAN, Allahmu, yang diperintahkan-Nya kepadamu; sebab sedianya TUHAN mengokohkan kerajaanmu atas orang Israel untuk selamalamanya. Tetapi sekarang kerajaanmu tidak akan tetap. TUHAN telah memilih seorang yang berkenan di hati-Nya dan TUHAN telah menunjuk dia menjadi raja atas umat-Nya, karena engkau tidak mengikuti apa yang diperintahkan TUHAN kepadamu." (1 Samuel 13:13-14). Kebodohan Saul membuat kegemilangannya kandas. Tuhan menyesal menjadikannya raja. "Aku menyesal, karena Aku telah menjadikan Saul raja, sebab
ia telah berbalik dari pada Aku dan tidak melaksanakan firman-Ku." (15:11). Pada akhirnya Saul tewas mengenaskan dengan mengakhiri hidupnya sendiri karena menyerah kalah seperti yang dapat kita baca dalam 1 Samuel 31:4 dan 1 Tawarikh 10:4. Dalam Tawarikh dikatakan: "Demikianlah Saul mati karena perbuatannya
yang tidak setia terhadap TUHAN, oleh karena ia tidak berpegang pada firman
89 |RENUNGAN HARIAN
TUHAN, dan juga karena ia telah meminta petunjuk dari arwah, dan tidak meminta petunjuk TUHAN. Sebab itu TUHAN membunuh dia dan menyerahkan jabatan raja itu kepada Daud bin Isai." (1 Tawarikh 10:13-14). Awal yang gemilang kemudian berakhir dengan kejatuhan akibat sikap yang menghianati Tuhan. Daud terpilih menggantikan Saul. Terhadap Daud, Saul pun sempat menunjukkan iri hatinya yang mengarah pada kejahatan demi kejahatan. Kita tahu bagaimana Daud dikejar-kejar Saul dan mendapat ancaman pembunuhan. Tapi Daud tenyata menunjukkan sikap taat penuh pada Tuhan. Daud yakin dengan kuasa Tuhan dan mau menyerahkan seluruhnya ke dalam perlindungan Tuhan. Ia tetap memuji dan memuliakan Tuhan meski hidupnya terancam, dan Daud pun menerima berkat Tuhan seperti yang tertulis dalam 2 Samuel 7:1-17. "Aku akan menjadi Bapanya,
dan ia akan menjadi anak-Ku. Apabila ia melakukan kesalahan, maka Aku akan menghukum dia dengan rotan yang dipakai orang dan dengan pukulan yang diberikan anak-anak manusia. Tetapi kasih setia-Ku tidak akan hilang dari padanya, seperti yang Kuhilangkan dari pada Saul, yang telah Kujauhkan dari hadapanmu. Keluarga dan kerajaanmu akan kokoh untuk selama-lamanya di hadapan-Ku, takhtamu akan kokoh untuk selama-lamanya." (2 Samuel 7:14-16). Saat kita bertobat dan menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juru Selamat pribadi, saat kita percaya dan mengenal Tuhan Yesus dengan keyakinan yang berasal dari diri kita sendiri, saat itu sebenarnya kita sudah memulai sebuah awal yang gemilang. Kita menerima berbagai janji perlindungan, pemeliharaan dan keselamatan dari Tuhan. Namun jika kita terlena dan menjauh dari Tuhan, kemudian mulai berbuat hal-hal yang menyakiti hati Tuhan, kita pun menuju pada kejatuhan bahkan kebinasaan seperti Saul. Setelah memulai awal yang gemilang dengan menerima Kristus dalam hidup kita secara pribadi, kita harus melanjutkannya dengan terus taat dan setia mengikuti Tuhan. Menyerahkan hidup kita sepenuhnya ke dalam rencanaNya, yang sudah pasti akan indah pada akhirnya. Menjaga setiap langkah dengan mengamalkan atau menghidupi firman secara nyata. Dalam keadaan tertekan, terjepit, dihimpit persoalan, percayalah bahwa Tuhan punya kuasa yang lebih dari apapun, dan sanggup melepaskan anda tepat pada waktuNya. Jangan tergiur mencari alternatif-alternatif lain akibat tidak sabar. Sebaliknya ketika hidup sudah aman dan sukses, janganlah lupa diri. Pastikan bahwa kita tetap rendah hati, tetap bersyukur kepada Tuhan atas semua berkat yang Dia curahkan bagi kita. Jadikan Tuhan berkuasa atas hidup kita, baik dalam suka maupun duka, agar kita bisa mengakhiri awal yang gemilang dengan akhir yang gemilang pula. Saul yang kehilangan segala berkat Tuhan dan harus
90 |RENUNGAN HARIAN
mengalami akhir tragis karena kebodohannya sendiri. Kisah Saul menyatakan adanya konsekuensi atau akibat yang harus kita tanggung jika kita melupakan atau menghianati Tuhan. Sudahkah kita taat sepenuhnya pada Tuhan atau masih bergantung pada hal-hal lain di luar Dia? Bagi yang sudah sukses menggapai mimpi, bagaimana anda menyikapinya? Apakah anda masih tetap rendah hati dan dipenuhi syukur, menjadi saluran berkat bagi sesama atau sudah berubah menjadi orang yang angkuh, rakus dan besar kepala? Ini penting untuk diperhatikan dengan serius karena konsekuensi yang harus ditanggung pun tidak kalah seriusnya. Semua tergantung keputusan kita sendiri, oleh sebab itu mari awasi setiap langkah secara sungguh-sungguh agar kisah Saul tidak perlu terulang pada diri kita. Akhirilah awal yang gemilang dengan akhir yang gemilang pula
Friday, May 23, 2014
Hati-Hati Jatuh webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: 1 Korintus 10:12 ==========================
"Sebab itu siapa yang menyangka, bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!"
Here today, gone tomorrow. Kalimat ini dialami banyak orang yang jatuh, hancur berantakan saat kesuksesan atau ketenaran sudah berada dalam genggaman. Ini adalah sesuatu yang jarang terjadi pada saat kita tengah menapak naik tetapi menimpa orang disaat hidup berada di puncak. Mengapa demikian? Kebanyakan dari kita mudah terlena pada saat seperti itu sehingga tidak sadar akan banyaknya godaan yang siap membuat kita jatuh. Pada saat membangun kita awas, tapi saat sukses kita lengah. Sepanjang sejarah kita melihat kejatuhan tokoh-tokoh yang tidak sanggup menjaga kesuksesannya dengan baik. Ada yang makan waktu lama, tidak sedikit pula yang singkat. Bagi saya yang berkecimpung di dunia musik, jumlah korbannya pun lumayan, baik di pentas lokal maupun dunia. Ada yang
91 |RENUNGAN HARIAN
masuk ke dalam jebakan korupsi, skandal, narkoba, ketamakan, perceraian dan sebagainya. Bahkan orang-orang percaya pun tidak luput dari kejatuhan akibat hal yang sama. Dalam seketika hidup mereka luluh lantak dan itu sama sekali tidak sebanding dengan tahun-tahun sulit perjuangan mereka untuk mencapai ketenaran. Menjadi sukses adalah impian semua orang. Tuhan pun tidak ingin kita jadi orang biasa-biasa saja. Dalam rencanaNya, Dia ingin kita berhasil. Jadi orang-orang yang berada di kepala dan bukan di ekor, terus naik dan tidak turun. Orang-orang yang mampu menginspirasi banyak orang, berdampak bagi lingkungan sekitarnya, kota, negara bahkan dunia. Tapi kita juga tidak boleh terlena dan tetap harus ingat bahwa mempertahankan itu jauh lebih sulit daripada memulai. Di saat kesuksesan ada dalam genggaman tangan kita, ada banyak pula jebakan di setiap sisi yang siap menjatuhkan kita. Oleh karena itu kita harus selalu mewaspadai setiap langkah dan selalu bersama Tuhan di dalamnya. Ingatlah sudah disebutkan bahwa iblis akan selalu berkeliling seperti singa mengaum-aum untuk mencari orang yang dapat ditelannya seperti yang tertulis dalam 1 Petrus 5:8. Kesuksesan bisa membuat kita lupa diri, sombong, merasa hebat dan disitulah kita membuka celah sehingga iblis bisa masuk menerkam, menghancurkan pertahanan kita, iman kita luluh lantak dan disanalah kita akan habis berakhir sia-sia. Lewat Paulus peringatan diberikan bagi kita semua agar berhati-hati saat kesuksesan ada dalam genggaman. "Sebab itu siapa yang menyangka, bahwa ia
teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!" (1 Korintus 10:12). Percaya diri itu baik, tapi jangan lupa diri. Saat kita merasa nyaman, aman dan tanpa gangguan, jangan lengah dan tetaplah waspada agar kita tidak harus jatuh, melihat semua yang kita bangun selama ini mati-matian harus runtuh dalam sekejap mata. Ada banyak tokoh di dalam Alkitab yang bisa kita jadikan pelajaran akan hal ini, orang-orang yang sebenarnya punya potensi besar untuk berhasil, sangat menjanjikan tetapi sayang mereka kemudian tersandung dan jatuh justru ketika berada di puncak. Kemarin kita sudah melihat tentang Korah yang tertulis di dalam Bilangan 16. Korah silau oleh kekuasaan dan kemudian menghasut 250 orang berpengaruh untuk memberontak terhadap Musa dan Harun (ay 2). Kita pun menyaksikan tragedi. Bukannya mereka mendapatkan apa yang mereka inginkan, tetapi justru akhir yang tragis dan mengerikanlah yang menimpa Korah beserta pengikutnya. Alkitab mencatat kematian tragis yang menimpa mereka. "bumi
membuka mulutnya dan menelan mereka dengan seisi rumahnya dan dengan
92 |RENUNGAN HARIAN
semua orang yang ada pada Korah dan dengan segala harta milik mereka. Demikianlah mereka dengan semua orang yang ada pada mereka turun hiduphidup ke dunia orang mati; dan bumi menutupi mereka, sehingga mereka binasa dari tengah-tengah jemaah itu." (ay 32-33). Sebuah ambisi yang tidak terkendali dan kesombongan ternyata bisa menghancurkan dan membinasakan kita. Selain Korah, Alkitab mencatat kejatuhan beberapa raja Israel. Daud jatuh akibat dosa perzinaan, Salomo jatuh dalam dosa penyembahan berhala. Saul yang tadinya begitu cemerlang harus binasa akibat serangkaian dosa yang ia perbuat. Pelajaran keras juga bisa kita dapati lewat kisah menara Babel, dari jemaat Laodikia di dalam kitab Wahyu dan banyak lagi. Semua ini menunjukkan bahwa ketika situasi sedang amat baik, ketika semua sedang tenang dan lancar, justru disana ada banyak jebakan mengintai. Kesombongan, ambisi, popularitas itu bisa menjadi celah untuk menghancurkan kita. Apakah kesuksesan dalam jenjang karir, jabatan baik dalam pekerjaan atau dalam pelayanan di Gereja, kita harus tetap mengawasi setiap langkah. Bahkan ucapan kita pun berpotensi untuk membuat kita jatuh lewat kesombongan. Dan firman Tuhan sudah memberi tips sederhana akan hal ini. "Bila engkau menyombongkan diri tanpa atau dengan berpikir,
tekapkanlah tangan pada mulut!" (Amsal 30:32). Dosa kesombongan bisa menjadi pintu masuk banyak dosa lainnya yang siap menjatuhkan kita. Hindari sikap sombong pada saat sukses. Tetaplah menjejakkan kaki di bumi, jangan terlena dan awasi semua langkah, ucapan dan perbuatan kita. Ketika berada di puncak, perhatikan setiap langkah agar jangan jatuh
Thursday, May 22, 2014
Slippery When Wet (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Menyikapi hal ini, Musa mengajak bangsa Israel untuk melihat bukti siapa yang benar. "Sesudah itu berkatalah Musa: "Dari hal inilah kamu akan tahu, bahwa aku
diutus TUHAN untuk melakukan segala perbuatan ini, dan hal itu bukanlah dari hatiku sendiri: jika orang-orang ini nanti mati seperti matinya setiap manusia, dan mereka mengalami yang dialami setiap manusia, maka aku tidak diutus TUHAN. Tetapi, jika TUHAN akan menjadikan sesuatu yang belum pernah terjadi, dan tanah mengangakan mulutnya dan menelan mereka beserta segala kepunyaan
93 |RENUNGAN HARIAN
mereka, sehingga mereka hidup-hidup turun ke dunia orang mati, maka kamu akan tahu, bahwa orang-orang ini telah menista TUHAN." (ay 28-30). Dan yang terjadi selanjutnya adalah sesuatu yang diluar dugaan, mengerikan dengan konsekuensi sangat fatal. Murka Tuhan turun atas mereka. "Baru saja ia selesai
mengucapkan segala perkataan itu, maka terbelahlah tanah yang di bawah mereka, dan bumi membuka mulutnya dan menelan mereka dengan seisi rumahnya dan dengan semua orang yang ada pada Korah dan dengan segala harta milik mereka. Demikianlah mereka dengan semua orang yang ada pada mereka turun hidup-hidup ke dunia orang mati; dan bumi menutupi mereka, sehingga mereka binasa dari tengah-tengah jemaah itu." (ay 31-33). Membayangkan bahwa tanah tiba-tiba terbelah dan menelan Korah beserta pengikutnya tentu mengerikan. Tragedi ini kemudian disinggung kembali dalam Bilangan 26. "tetapi bumi membuka mulutnya dan menelan mereka bersama-sama
dengan Korah, ketika kumpulan itu mati, ketika kedua ratus lima puluh orang itu dimakan api, sehingga mereka menjadi peringatan." (Bilangan 26:10). Korah dan orang-orangnya akhirnya binasa, turun hidup-hidup ke dunia orang mati. Lihatlah betapa seriusnya hukuman Tuhan yang jatuh atas orang-orang sombong yang melupakan hakekat dirinya lalu berani memberontak melawan Tuhan. Ayat ini berkata dengan tegas agar hendaknya kita menjadikannya peringatan, jangan sampai kita mengulangi kesalahan yang sama dalam hidup kita. Percaya diri dan tahu potensi diri itu baik. Menghargai diri sendiri itu juga baik. Mencapai sukses selama dilakukan lewat cara yang benar adalah sesuatu yang baik pula. Tapi kalau tidak hati-hati, disana ada banyak jebakan mengintip yang bisa membuat kita jatuh kepada berbagai dosa. Bukan saja itu akan membuat apa yang telah susah payah kita bangun menjadi hancur berantakan dalam sekejap mata, tetapi juga akan menggagalkan kita untuk menerima segala anugerah Tuhan termasuk keselamatan yang kekal. Jalan yang 'basah' itu 'licin'. Ketika kita sudah berhasil, bersyukurlah kepada Tuhan yang telah memberikan itu semua. Langkah selanjutnya, pertahankanlah kesuksesan itu dan waspadai setiap langkah. Jauhilah segala hal yang bisa menjatuhkan kita. Jangan ikuti contoh buruk dari Korah. Jangan pernah lupa bahwa di luar Tuhan kita bukanlah apa-apa (Yohanes 15:5). Jangan lupa diri sehingga merasa bahwa kitalah yang terhebat kemudian melupakan lalu berani merebut kemuliaan yang menjadi hak Tuhan. Ketika kita menjadi sukses, jagalah prestasi itu dengan baik, teruslah bersikap rendah hati, berkati orang lain lebih lagi dan teruslah muliakan Tuhan. Tetap jaga garis batas yang ditetapkan Tuhan bagi kita, dan waspadalah terhadap dosa kesombongan. Ada banyak godaan yang siap
94 |RENUNGAN HARIAN
membuat kita terpeleset. Karenanya jalani setiap langkah dengan perhatian serius agar apa yang telah kita bangun tidak musnah tetapi akan terus mengarah kepada keberhasilan demi keberhasilan lainnya agar kita bisa menjadi saluran berkat yang terus lebih besar lagi. Ketika basah dan licin, berhati-hatilah dijalan
Wednesday, May 21, 2014
Slippery When Wet (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Bilangan 26:10 =================
"tetapi bumi membuka mulutnya dan menelan mereka bersama-sama dengan Korah, ketika kumpulan itu mati, ketika kedua ratus lima puluh orang itu dimakan api, sehingga mereka menjadi peringatan."
Salah satu album yang buat saya sangat berkesan saat masih duduk dibangku SMP adalah album Bon Jovi ketiga yang berjudul "Slippery When Wet". Ada banyak lagu dari album ini yang tidak saja menjadi 'signature songs' grup rock tenar ini tapi juga menjadi klasik karena masih terus diingat orang sampai hari ini. Istilah Slippery When Wet alias 'licin saat basah' juga banyak dipakai tanda peringatan di jalan agar berhati-hati saat hujan atau pada musim salju karena jalanan biasanya menjadi licin. Tanda peringatan ini juga kerap kita temui di pusatpusat perbelanjaan, mal, hotel dan sebagainya ketika ada yang tengah mengepel lantai. Kalau tidak hati-hati maka kita bisa celaka. Dalam kehidupan kita, seringkali kita bisa terpeleset, lupa terhadap peringatan Tuhan lewat sikap-sikap kita dan jatuh dalam dosa. Dan ini biasanya terjadi bukan di saat kita sedang dalam keadaan sulit atau biasa-biasa saja, tapi justru ketika kita sedang 'basah' oleh kesuksesan. Tidak jarang kita melihat banyak tokoh yang mati-matian berjuang
95 |RENUNGAN HARIAN
untuk sukses, tetapi kemudian hancur dalam sekejap mata akibat terpeleset ke dalam dosa. Tidak jarang pula, konsekuensi yang harus ditanggung bisa berdampak lama, sulit untuk dibangun kembali atau bahkan secara fatal menjadi akhir perjalanan hidup tanpa bisa diperbaiki lagi. Firman Tuhan sudah mengingatkan agar kita berhati-hati saat kita berada di atas.
"Sebab itu siapa yang menyangka, bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!" (1 Korintus 10:12). Setelah berjuang menapak naik dengan segala usaha yang kerap membutuhkan waktu yang tidak singkat, ada banyak faktor di dalam sebuah keberhasilan yang bisa membuat kita lupa diri. Ini adalah sesuatu yang biasanya tidak terjadi ketika kita sedang merintis atau membangun. Faktanya, kebanyakan orang tergelincir jatuh bukan ketika mereka berjuang, tapi justru ketika kesuksesan telah berhasil diraih. Maka tidaklah heran jika ketika kita sudah sukses, perjuangan bukan menjadi lebih mudah tapi malah akan menjadi jauh lebih berat lagi. Minimal, kita harus jauh lebih waspada karena akan ada banyak godaan yang bisa membuat segala yang dibangun selama ini menjadi siasia. Hari ini mari kita belajar dari tragedi yang dialami Korah. Pada mulanya Korah berdiri sebagai seorang pemimpin yang cukup berpengaruh di masa ketika Israel keluar dari Mesir. Seperti halnya orang Lewi lainnya, Korah dipercaya untuk melakukan pekerjaan pada Kemah Suci Tuhan, bertugas melayani umat Tuhan. Dengan status seperti itu tentu Korah mendapat kepercayaan yang lebih tinggi di banding orang Israel lain. Sebagai pemimpin dan melayani, itu jelas merupakan sebuah kehormatan yang seharusnya disyukuri dan dipertanggungjawabkan dengan sungguh-sungguh. Tetapi nyatanya tidaklah demikian. Korah terperosok dalam dosa pemberontakan. Ia menjadi haus kekuasaan, lupa diri dan berubah menjadi sombong. Ia menghargai dirinya sendiri secara berlebihan dan kemudian gagal untuk mengenal batasan yang telah ditetapkan Tuhan baginya. Ia tidak lagi ingat tentang apa yang menjadi garis tugasnya. Korah merencanakan makar, "mengajak orang-orang untuk memberontak melawan Musa, beserta dua
ratus lima puluh orang Israel, pemimpin-pemimpin umat itu, yaitu orang-orang yang dipilih oleh rapat, semuanya orang-orang yang kenamaan." (Bilangan 16:12). Lihatlah pengaruh yang dimiliki Korah ternyata begitu besar sehingga sanggup mempengaruhi tidak kurang dari 250 orang yang semuanya dikatakan kenamaan alias berpengaruh. Seandainya kelebihan itu ia pakai untuk sesuatu yang positif, tentu itu akan jauh meringankan beban Musa mengepalai sebegitu banyak orang untuk keluar dari perbudakan dan masuk ke tanah yang dijanjikan Tuhan, dan tentu saja itu akan sangat bermanfaat bagi bangsanya sendiri.
96 |RENUNGAN HARIAN
Musa kemudian memberi teguran keras. "Belum cukupkah bagimu, bahwa kamu
dipisahkan oleh Allah Israel dari umat Israel dan diperbolehkan mendekat kepadaNya, supaya kamu melakukan pekerjaan pada Kemah Suci TUHAN dan bertugas bagi umat itu untuk melayani mereka, dan bahwa engkau diperbolehkan mendekat bersama-sama dengan semua saudaramu bani Lewi? Dan sekarang mau pula kamu menuntut pangkat imam lagi?" (ay 9-10). "Belum puaskah kamu, Korah, bahwa kamu sudah dipilih secara khusus oleh Allah langsung untuk melayani umat? Kamu bahkan bisa mendekat kepadaNya, menjadi perantara antara Allah dan umat! Kurang apa lagi?" Kira-kira seperti itu bunyi teguran Musa kepada Korah. Tapi kesombongan Korah dan pengikut-pengikutnya membuat mereka lupa bahwa sesungguhnya yang mereka lawan bukanlah Musa dan Harun saja melainkan Tuhan dan berani menentang segala yang sudah ditetapkan Tuhan.
Tuesday, May 20, 2014
Sombong Lewat Omongan webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Amsal 30:32 ======================
"Bila engkau menyombongkan diri tanpa atau dengan berpikir, tekapkanlah tangan pada mulut!"
Ada banyak bentuk kesombongan yang bisa dengan mudah kita lihat dari sikap seseorang. Ada yang mempertontonkan hidup glamor penuh kemewahan, ada yang gesture atau gerak tubuhnya angkuh, tapi yang paling sering kita lihat adalah lewat perkataan. Ada seorang ibu yang saya kenal terus menerus bercerita tentang masa-masanya ketika berada di luar negeri setiap kali bertemu yang diisi dengan kemampuannya membeli barang-barang bermerek, emas dan sebagainya. Ada juga yang menyombongkan diri lewat jabatan, posisi atau profesinya. Belum lama saya bertemu dengan seorang pria muda yang baru kenal. Entah untuk apa, dalam pembicaraannya ia seolah perlu menyatakan kekayaannya. "Ah, kalau cuma iPhone terbaru, lima biji juga bisa sekarang juga saya beli." Atau ketika ia bercerita
97 |RENUNGAN HARIAN
tentang mobil-mobl yang ia beli. Saya tidak melihat urgensi menceritakan itu semua terlebih kepada orang yang baru dikenal. Untuk apa? Sama sekali tidak perlu dan tidak ada gunanya. Ada yang bereaksi berlebihan saat kesal terhadap seseorang, tapi lucunya bukan di depan orangnya langsung melainkan di belakang mereka agar didengar hebat oleh teman-temannya. Yang justru sering terjadi, orang-orang bermulut besar justru sebenarnya menutupi kekurangan mereka dalam banyak hal. Sok jago dibelakang tapi ciut kalau berhadapan langsung, dahulu pernah jaya tapi sekarang sedang tidak, dan sebagainya. Semakin tinggi tingkat keberhasilan kita, semakin rawan pula kita akan masuknya dosa kesombongan. Masalahnya, terkadang sulit bagi manusia untuk tidak merasa bangga ketika mereka mencapai sesuatu yang membanggakan. Dalam batas tertentu kita boleh bangga, tetapi jangan sampai itu hadir secara berlebihan sehingga menimbulkan sikap sombong. Kita harus benar-benar waspada karena seringkali kesombongan bisa mencelat keluar secara spontan tanpa direncanakan. Ayat hari ini memberikan sebuah tips yang menarik karena sangat mudah untuk dilakukan, tapi bisa menghindari jatuhnya kita ke dalam dosa kesombongan. Bunyinya: "Bila engkau menyombongkan diri tanpa atau dengan berpikir,
tekapkanlah tangan pada mulut!" ((Amsal 30:32). Menyombongkan diri bukan saja tidak baik untuk dilakukan, tapi terlebih lagi itu bukanlah perbuatan yang berkenan di hadapan Tuhan, sebab kesombongan sebenarnya merupakan cerminan mencuri apa yang menjadi hak Tuhan demi kebanggaan diri sendiri. Masalahnya seperti yang saa katakan diatas, kesombongan bisa muncul tanpa sadar, keluar spontan begitu saja mengalir dari mulut kita. Itu harus kita waspadai agar tidak terjadi. Sebab alangkah sayangnya apabila kesombongan muncul tanpa kita inginkan dan menjatuhkan kita. Ayat bacaan kita hari ini sudah menyatakan hal itu secara jelas, bahwa jika kesombongan mulai hadir baik dengan sengaja maupun tidak, segera hentikan sebelum mendatangkan banyak masalah. Kesombongan ini merupakan salah satu produk yang keluar dari dalam, yaitu dari hati yang tidak dijaga dengan baik seperti yang bisa kita baca dalam ayat berikut ini: "sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan,
pencurian, pembunuhan, perzinahan, keserakahan, kejahatan, kelicikan, hawa nafsu, iri hati, hujat, kesombongan, kebebalan. Semua hal-hal jahat ini timbul dari dalam dan menajiskan orang." (Markus 7:21-23). Kita harus sadar bahwa ada hubungan antara apa yang keluar dari mulut dengan kondisi hati kita, "karena yang diucapkan mulut meluap dari hati." (Matius 12:34b). Yesus juga mengingatkan bahwa "Setiap kata sia-sia yang diucapkan orang harus dipertanggungjawabkannya pada hari penghakiman." (ay 36). Oleh karenanya kita
98 |RENUNGAN HARIAN
harus berhati-hati dengan apa yang kita ucapkan. Ingatlah bahwa berkat dan kutuk itu keluar dari mulut yang sama. (Yakobus 3:10), karenanya kita perlu untuk menjaga mulut kita. Lalu ingat pula ayat ini: "Karena menurut ucapanmu engkau
akan dibenarkan, dan menurut ucapanmu pula engkau akan dihukum." (Matius 12:37). Apabila memang kita harus mengungkapkan keberhasilan atau pencapaian yang berhasil kita capai, ungkapkanlah secukupnya saja dengan kerendahan hati disertai dengan ucapan syukur. Perhatikan baik-baik apa yang keluar dari mulut kita. Pikirkan terlebih dahulu dan seandainya ada kesombongan yang akan keluar, redamlah segera sebelum keluar dari mulut. Dengan kata lain, begitu kesombongan mulai terasa akan terucap, tekapkan langsung tangan pada mulut. Kita juga harus terus menjaga hati kita dengan segala kewaspadaan, karena dari hati lah terpancar kehidupan. (Amsal 4:23). Hanya dengan menjaga hati dengan baik kita bisa menghindari pembusukan yang terjadi di dalam diri kita, dimana salah satu produknya adalah kesombongan. Tuhan tidak senang pada orang sombong. "Karena Allah merendahkan orang yang angkuh tetapi menyelamatkan
orang yang menundukkan kepala!"(Ayub 22:29). Pada suatu saat nanti akan datang hukuman Tuhan atas orang-orang yang congkak dan angkuh. "Sebab TUHAN semesta alam menetapkan suatu hari untuk menghukum semua yang congkak dan angkuh, serta menghukum semua yang meninggikan diri, supaya direndahkan." (Yesaya 2:12). Mengingat kesombongan ini bisa timbul tanpa direncanakan dan akan selalu mencari celah untuk masuk disela-sela keberhasilan kita, tips dari Agur bin Yake di atas bisa menjadi solusi cepat dan mudah. "Bila engkau menyombongkan diri tanpa atau dengan berpikir, tekapkanlah tangan pada mulut!" Segera tutup mulut begitu gelagat kesombongan mulai timbul
Monday, May 19, 2014
Sombong Awal Kejatuhan webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Amsal 16:18 =======================
"Kecongkakan mendahului kehancuran, dan tinggi hati mendahului kejatuhan."
99 |RENUNGAN HARIAN
Sekitar tahun lalu ada seorang pria yang tadinya menjadi korban penipuan, tetapi karena gayanya lucu ketika diliput program-program infotainment televisi swasta mendadak sontak ia langsung terkenal. Tawaran main sinetron datang, bahkan sepenggal ucapannya dipakai orang menjadi lagu atau diparodikan di berbagai acara. Sayangnya, orang ini ternyata tidak siap untuk sukses. Perilaku yang ia tunjukkan langsung berubah menjadi sombong, angkuh, pongah disertai dengan mulut besar sehingga dalam sekejap mata ia pun lenyap dari pemberitaan. Tidak semua orang bisa menemukan jalan pintas seperti itu untuk tenar, tapi pria ini membuang kesempatan itu begitu saja lewat sikap sombong. Maka tepatlah sebuah ayat dalam Amsal yang sebenarnya sudah mengingatkan kita untuk menjaga sikap jauh dari sikap sombong: "Kecongkakan mendahului kehancuran,
dan tinggi hati mendahului kejatuhan." (Amsal 16:18). Pride goes before destruction, and a haughty spirit before a fall. Baru beberapa hari lalu saya bertemu dengan seorang penyanyi wanita yang semua orang tahu karirnya berawal dari youtube. Ia mengunggah video dirinya bernyanyi dan ternyata banyak yang suka. Ia pun terkenal. Setahun terakhir ini ia menunjukkan sikap yang berubah drastis dibandingkan ia yang saya kenal beberapa tahun lalu. Bodyguard berbadan besar mengelilinginya, dan omongannya menjadi sombong. "Siapa yang dari youtube? Saya sudah terkenal sebelum itu." ujarnya. Mengingat gadis muda ini punya talenta luar biasa di bidang tarik suara, saya berdoa agar ia cepat sadar dan berhenti menyombongkan diri agar ia tidak harus mengalami firman dalam Amsal 16:18 tadi. Adakah sesuatu yang pantas kita jadikan dasar untuk bersikap sombong? Apakah kita punya alasan untuk menyombongkan diri dengan apa yang kita miliki hari ini? Semua orang berharap dilimpahi berkat, tetapi ironisnya ada begitu banyak orang yang berubah menjadi sombong ketika mereka diberkati. Saat keberhasilan, kesuksesan, ketenaran atau popularitas hadir, saat itu pula orang langsung terjebak pada dosa kesombongan. Kalau kita sadar bahwa semua itu, baik talenta, kesempatan dan kesuksesan berasal dari Tuhan, tentu wajar apabila Tuhan sungguh menentang sikap seperti ini. Untuk contohnya kita bisa melihat sikap
100 |RENUNGAN HARIAN
buruk dari jemaat Korintus. Jemaat Korintus tampaknya merupakan gambaran jemaat yang sombong. Ada banyak ayat yang mengindikasikan hal ini seperti yang beberapa kali tecatat misalnya dalam 1 Korintus 4:6-21, 5:2, 8:1 dan 13:4. Paulus memberikan teguran atas kesombongan mereka. Lihatlah salah satunya: "Saudara-saudara, kata-kata ini aku kenakan pada diriku sendiri dan pada Apolos, karena kamu, supaya dari teladan kami kamu belajar apakah artinya ungkapan: "Jangan melampaui yang
ada tertulis", supaya jangan ada di antara kamu yang menyombongkan diri dengan jalan mengutamakan yang satu dari pada yang lain". (1 Korintus 4:6). Jemaat di Korintus lupa akan jati diri mereka dan tenggelam dalam kesombongan, sehingga merasa tidak lagi memerlukan apa-apa, termasuk tidak lagi membutuhkan hamba Tuhan dalam hidup mereka. "Sebab siapakah yang
menganggap engkau begitu penting? Dan apakah yang engkau punyai, yang tidak engkau terima? Dan jika engkau memang menerimanya, mengapakah engkau memegahkan diri, seolah-olah engkau tidak menerimanya?" (ay 7) Dalam versi BIS-nya kalimat Paulus bisa dibaca lebih mudah:"Siapakah yang menjadikan Saudara lebih dari orang lain? Bukankah segala sesuatu Saudara terima dari Allah? Jadi, mengapa mau menyombongkan diri, seolah-olah apa yang ada pada Saudara itu bukan sesuatu yang diberi?" Perilaku mereka seolah-olah mereka tidak lagi memerlukan apa-apa. "As if you are already filled and think you have enough (you are full and content, feeling no need of anything more)!" Itu yang tertulis dalam versi bahasa Inggris untuk ayat 8. Mereka lupa diri dan tidak sadar bahwa semua yang mereka miliki sesungguhnya berasal dari Tuhan sehingga tidak pada tempatnya menyombongkan diri. Berulang kali pula Paulus pun mengingatkan dengan tegas bahwa keselamatan itu adalah pemberian Tuhan, (1:18, 15:10). Tuhan yang memilih (1:27-28), mengaruniakan RohNya sendiri untuk menyingkapkan rahasia-rahasia Ilahi (2:10-12), juga memberikan berbagai anugerah atas kasih karuniaNya (1:4-5). Semua berasal dari Tuhan sehingga tidak seorangpun punya hak untuk menyombongkan diri. Semua yang kita miliki saat ini, apakah menurut kita biasa atau istimewa, besar atau kecil dalam pandangan manusia, itu semua adalah anugerah luar biasa yang berasal dari Tuhan. Dan Paulus berkata "Ada tertulis: "Barangsiapa yang
bermegah, hendaklah ia bermegah di dalam Tuhan."(1:31). Sesungguhnya sebuah kasih karunia dikatakan kasih karunia karena bukan berasal dari perbuatan kita melainkan dari Sang Pemberi yaitu Tuhan sendiri. Dan itupun sudah disebutkan di dalam Alkitab. "Tetapi jika hal itu terjadi karena kasih karunia, maka bukan lagi
karena perbuatan, sebab jika tidak demikian, maka kasih karunia itu bukan lagi
101 |RENUNGAN HARIAN
kasih karunia." (Roma 11:6). Kesombongan merupakan bentuk penyangkalan dari hal itu, karena artinya mereka berpikiran seolah-olah semua itu adalah hasil pekerjaan mereka atau beranggapan bahwa mereka sudah sangat hebat melebihi orang lain atau bahkan Tuhan sehingga lupa diri. Menyadari bahwa kasih karunia merupakan pemberian Tuhan, milik Tuhan yang diberikan kepada kita akan membuat kita tetap sadar bahwa tidak ada satupun yang pantas kita sombongkan. Marilah kita menyadari betul anugerah kasih karunia yang telah Tuhan berikan kepada kita. Semua yang ada pada kita hari ini sesungguhnya berasal dari Tuhan. (Ulangan 8:14-18). Ingatlah bahwa semua itu dari Tuhan, oleh Tuhan dan untuk Tuhan. (Roma 11:36). Tidak ada tempat bagi orang sombong di hadapan Tuhan, dan ini bisa kita lihat dalam banyak ayat. Kesombongan merupakan awal dari kehancuran seperti yang Amsal 16:18 di atas, kesombongan merupakan sikap yang ditentang Tuhan (Yakobus 4:6), dan merupakan kekejian bagi Allah sehingga tidak akan luput dari hukuman (Amsal 16:5). Kita harus mensyukuri semua yang telah diberikan Tuhan, dan itu bisa kita tunjukkan lewat sebentuk kerendahan hati bukan lewat sikap sombong atau tinggi hati. Kesombongan berarti mengingkari kasih karunia
Sunday, May 18, 2014
Satu Keluarga, Satu Suara (2) webmaster | 8:00 AM |
(sambungan) Kesepakatan atau kebersatuan dalam kerukunan dalam keluarga akan menghasilkan sebuah keluarga dengan ikatan kuat dan harmonis. Hari-hari ini yang sering kita lihat justru sebaliknya. Kalau suami ke kiri, maka istri ke kanan. Ketika satu dapat masalah, yang lainnya menyalahkan. Ada suami-suami yang menganggap istrinya tidak penting dalam mengambil keputusan, ada istri yang tidak ada atau tidak peduli saat suaminya harus memutuskan sesuatu. Kalau keputusan salah, tinggal salahkan saja suaminya, beres. Anak-anak yang tidak didengar atau dianggap sama sekali karena terus dicap tidak tahu apa-apa, atau malah dalam keluarga saling tidak bicara kalau tidak perlu karena kalau bicara sedikit pasti ribut. Ini terjadi pada banyak keluarga saat ini. Yang juga sering jadi akar masalah, kesibukan yang menyita waktu membuat
102 |RENUNGAN HARIAN
hubungan antar keluarga menjadi dingin. Apalagi mesbah keluarga, berantakan dan terabaikan. Semua berjalan sendiri-sendiri, dan ini bisa membahayakan keharmonisan keluarga. Yesus berkata: "Dan lagi Aku berkata kepadamu: Jika dua
orang dari padamu di dunia ini sepakat meminta apapun juga, permintaan mereka itu akan dikabulkan oleh Bapa-Ku yang di sorga. Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam Nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka." (Matius 18:19-20). Bukankah sudah dinyatakan bahwa ada kuasa yang bisa ditimbulkan dari kesepakatan dan kebersamaan? Begitu kuat, sehingga kalau dua atau tiga orang saja berkumpul, Yesus hadir, dan kesepakatan untuk meminta dalam nama Yesus akan membuat permintaan dikabulkan. Itu janji Tuhan. Bagaimana itu bisa hadir apabila tidak ada kesatuan lagi dalam keluarga? Semua itu pun akan luput dari kita. Kesepakatan bisa diibaratkan sebagai sebuah kerjasama dalam kesatuan yang harmonis, saling dukung, saling bantu, satu suara. Dari kisah Nuh, kita melihat bahwa kerjasama harmonis bukan saja terjadi antara suami-istri dan anak, namun ada campur tangan Tuhan pula di dalamnya. Ketika Nuh disuruh membangun bahtera, perhatikan Tuhan memberitahukan secara rinci mengenai bagaimana membangun bahtera tersebut. Ini menunjukkan dengan jelas bahwa untuk memperoleh keselamatan, sebuah kerjasama tim juga harus melibatkan Tuhan. Dalam pengambilan keputusan, atau doa-doa permohonan, adakah Tuhan tetap berbicara pada kita? Tentu saja. Ada Roh Kudus yang selalu mengingatkan dan membimbing kita. Tuhan berbicara baik lewat hati nurani, lewat orang lain, atau penglihatan dan sebagainya. Namun seringkali kita mengabaikan semuanya dalam mengambil keputusan, dan cenderung lebih memikirkan kepentingan diri kita sendiri. Kita tidak menganggap penting untuk melibatkan anggota keluarga lainnya dalam mengambil keputusan. Ini jelas bukan bentuk kerjasama tim yang baik. Kerjasama tim yang baik seharusnya melibatkan Tuhan, dimana kita sekeluarga mengikuti apa yang menjadi rencana Tuhan dalam hidup kita. Roh-roh perpecahan akan terus berusaha memutus ikatan itu, namun sebuah kesepakatan dan kerja sama tim yang kuat dalam Tuhan akan membuat kita tidak gampang diporakporandakan iblis. Ingatlah ada Yesus ditengah-tengah kita ketika kita bersepakat bersama-sama dalam keluarga. Bukankah akan sayang sekali jika kita tidak menyadari anugerah seistimewa itu? Ikatan suami istri adalah ikatan kuat yang dimateraikan langsung oleh Tuhan sendiri. Yesus mengatakan "Sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayah dan ibunya
dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging. Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu." (Matius 19:5-6a). Suami istri
103 |RENUNGAN HARIAN
bukan lagi dua, melainkan satu. Satu bukan saja dalam pengertian jasmani, namun dalam segala hal, termasuk dalam memutuskan sesuatu dan bersepakat dalam berbagai hal. Sudah seharusnya para suami melibatkan istri untuk mengambil bagian dalam keputusan-keputusan rumah tangga. Untuk yang sudah punya anak terutama yang sudah beranjak dewasa, mereka pun perlu diajak untuk bersepakat bersama-sama. Bangunlah mesbah keluarga yang kokoh sejak dini. Tanamkan keteladanan kepada anak-anak anda, saling mengasihilah, dan bersepakatlah dalam segala hal. Saat itu anda lakukan, Yesus sendiri akan berada ditengahtengah anda. Kesepakatan antar anggota keluarga dengan melibatkan Tuhan adalah jalan yang terbaik
aturday, May 17, 2014
Satu Keluarga, Satu Suara (1) webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Kejadian 6:22 ======================
"Lalu Nuh melakukan semuanya itu; tepat seperti yang diperintahkan Allah kepadanya, demikianlah dilakukannya."
Anda tentu masih ingat dengan sinetron Keluarga Cemara yang disiarkan beberapa tahun lalu. Ditengah sinetron-sinetron berisi pesan-pesan negatif seperti perselingkuhan, anak-anak tidak sopan atau ibu kejam yang mengajarkan banyak kekerasan, sikap tidak sopan dan gaya hidup hedon, sinetron yang satu ini tampil bersahaja dalam kesederhanaan. Banyak nilai-nilai baik yang dibawa serial ini terutama dari komunikasi antar anggota keluarga yang sopan dan akrab satu sama lain. Ketika banyak sinetron mengedepankan hidup glamor, kemewahan hidup dan kesenjangan sosial, keluarga Cemara menampilkan sesuatu yang berbeda, akar budaya asli Indonesia yang sekarang justru hilang ditelan gemerlap kehidupan yang katanya gaya modern. Orang tua yang selalu perhatian kepada anak-
104 |RENUNGAN HARIAN
anaknya, sabar dan penuh tanggung jawab, anak-anak yang patuh dan bagaimana cara menyelesaikan masalah-masalah dengan kehangatan keluarga menjadi bentuk keluarga rukun harusnya bisa menginspirasi banyak keluarga. Tapi pada kenyataannya itu jauh panggang dari api. Apa yang banyak terjadi saat ini adalah keluarga amburadul, acak-acakan, retak disana-sini dan keropos. Apakah sinetronsinetron tidak mendidik yang menunjukkan bentuk keluarga kacau penuh dengan perilaku tidak beradab yang memicu? Apakah anak-anak yang belum bisa membedakan antara sebuah tontonan dengan kehidupan nyata kemudian menjadi korban dan menghancurkan generasi-generasi muda? Entahlah. Tapi yang pasti, pada hari ini ada banyak keluarga yang diambang kehancuran. Anak-anak yang tidak punya etika, orang tua yang tidak lagi peduli anak dan mengira bahwa uang mampu menjadi penjamin kebahagiaan, pasangan-pasangan yang diujung perceraian, suasana rumah panas yang membuat anggota-anggotanya malas pulang, perselingkuhan dan gaya-gaya hidup hedon tanpa memperhatikan kemampuan finansial karena terjebak pergaulan yang buruk menjadi sesuatu yang biasa saat ini. Masing-masing sibuk dengan dunianya sendiri, dengan gadgetnya sendiri. Komunikasi hanya kalau perlu saja, selebihnya urus saja masing-masing. Inilah tragedi kehidupan banyak keluarga saat ini, yang amatlah jauh dari gambaran keluarga yang ada dalam rencana Tuhan ketika menciptakan pria dan wanita. Ada begitu banyak keluarga yang isinya sudah tidak lagi searah, apalagi satu suara dalam memutuskan sesuatu. Katanya musyawarah mufakat merupakan ciri bangsa ini, tetapi dalam bentuk komunitas terkecil yaitu keluarga saja sudah susahnya minta ampun untuk diterapkan. Mencari kesepakatan dalam memutuskan sesuatu terutama yang penting merupakan hal yang mutlak dalam membina rumah tangga. Memang ada kalanya itu sulit dilakukan, tapi biar bagaimanapun komunikasi dengan dasar kasih jelas diperlukan dalam setiap keluarga agar bisa satu suara atau kompak dalam mengambil solusi dalam setiap permasalahan. Ada banyak bentuk masalah yang muncul dalam sebuah keluarga, mulai dari hal biasa sampai sesuatu yang serius. Tentu sulit untuk sepakat apabila komunikasi dalam keluarga tersendat, tidak berjalan baik atau bahkan terputus bukan? Adalah wajar apabila semua orang punya pandangan yang akan mengarah kepada penyelesaian yang berbeda pula dalam mengatasi masalah baik besar maupun kecil. Akan tetapi Alkitab menekankan pentingnya sebuah kesatuan dalam sebuah keluarga. Yang penting adalah bagaimana kita mencari sebuah titik temu, agar semua keputusan yang diambil adalah yang terbaik bagi seluruh anggota keluarga, didasarkan pada kesepakatan bersama dan tentunya harus sesuai dengan firman
105 |RENUNGAN HARIAN
Tuhan. Satu keluarga, satu suara, dan tidak keluar dari koridor ketetapan Tuhan. Dengan menekankan hal itu dalam keluarga saya, saya membuktikan sendiri betapa suasana dalam rumah tangga terasa damai dan bahagia. Masalah tetap ada dan akan selalu ada, tetapi dalam menghadapinya kami seiring dan sejalan. Frekuensi perselisihan bisa berkurang secara drastis. Saling menyalahkan akan sangat minimal kalaupun harus ada. Biarlah semua berjalan seijin Tuhan. Berdoa ntuk mencari jalan yang terbaik sesuai dengan apa yang dikehendaki Tuhan secara bersama-sama lalu memutuskan bersama-sama pula, sepakat antar seisi keluarga dan Tuhan. Karena itulah walaupun terkadang keputusan secara pribadi berbeda, namun titik temu pasti selalu ada, dan itulah yang kami pilih untuk dijadikan dasar dalam mengambil keputusan. Akan halnya kesatuan keluarga, kita bisa meneladani keluarga Nuh. Pada masa itu moral manusia sangat buruk, bahkan dikatakan benar-benar telah rusak di hadapan Allah (Kejadian 6:11). Isi dunia dikatakan hanyalah kejahatan. "Allah
menilik bumi itu dan sungguhlah rusak benar, sebab semua manusia menjalankan hidup yang rusak di bumi." (ay 12). Karena itulah Tuhan memutuskan untuk mengakhiri hidup segala mahluk di bumi, tapi tidak bagi Nuh dan keluarga, yang dikatakan sebagai orang benar, tidak bercela, dan hidup bergaul dengan Allah. (ay 1). Tuhan menyuruh Nuh yang sudah sangat tua untuk membangun bahtera yang ukurannya super besar. Itu adalah hal yang sangat tidak masuk akal karena pada waktu itu belum ada catatan bahwa hujan pernah turun. Belum ada hujan, belum pernah banjir, untuk apa membuat bahtera raksasa? Mungkin, seperti apa bentuk bahtera pun belum terbayang waktu itu. Tapi Tuhan menyuruh Nuh membuat bahtera raksasa. Apa yang dilakukan Nuh mengikuti perintah Tuhan tentu lucu, aneh atau bahkan dianggap gila bagi orang lain pada masa itu, terlebih jika mengingat bahwa manusia pada saat itu bukanlah manusia-manusia yang baik sifatnya. Nuh dan keluarga tentu diejek habis-habisan ketika membangun bahtera itu. Meski demikian, Alkitab mencatat ketaatan Nuh yang terus mengerjakan hingga selesai. "Lalu Nuh melakukan semuanya itu; tepat seperti yang
diperintahkan Allah kepadanya, demikianlah dilakukannya." (ay 22). Menghadapi olok-olok dan menjadi bahan tertawaan selama membangun kapal dalam jangka waktu panjang tentu tidak gampang. Apa yang membuat Nuh tegar untuk menyelesaikan itu semua? Selain Nuh percaya penuh pada Tuhan, tidak disangsikan bahwa ia pun didukung seluruh keluarganya. Mereka bersepakat mengikuti perintah Tuhan, menjalani tepat seperti apa yang diinginkan Tuhan untuk dilakukan. Mereka bersatu, mereka mendengar, mereka melakukan, bersama-sama. Tanpa itu semua, niscaya Nuh akan mudah patah
106 |RENUNGAN HARIAN
semangat menghadapi tekanan. Tidak ada satupun ayat yang menyatakan mereka berbantah-bantah, berbeda pendapat atau suara. Mereka semua patuh dan taat baik dalam mengerjakan maupun mengumpulkan hewan-hewan untuk masuk bersama ke dalam bahtera setelah selesai dibangun. Mereka satu suara, seiring dan sejalan. Bukan tidak mungkin pekerjaan Nuh dalam membangun kapal yang luar biasa besar itu pun tidak sendirian, melainkan dibantu oleh seluruh anggota keluarganya. Dan ketika air bah turun, keluarga Nuh pun selamat dan mendapat curahan berkat dari Tuhan. (9:1).
Friday, May 16, 2014
Beda Generasi Beda Gaya webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Mazmur 127:4 ======================
"Seperti anak-anak panah di tangan pahlawan, demikianlah anak-anak pada masa muda."
Beda generasi, beda gaya. Beda cara pandang, beda pemikiran, beda selera dan beda-beda lainnya. Itu sudah menjadi hal yang lumrah seiring perkembangan atau perubahan jaman. Perbedaan ini tidak saja bisa menyebabkan munculnya masalah antara generasi berbeda tapi juga bisa memicu timbulnya konflik dalam keluarga, terutama antara orang tua dan anak. Orang tua tidak bisa menerima gaya hidup generasi yang lebih muda, mereka tetap berpegang kuat kepada tradisi mereka, sementara anak-anak merasa orang tua mereka terlalu kolot/kuno dan tidak mau mengerti mereka. Orang tua dianggap tidak bisa mengerti, sementara anak dianggap tidak mau menurut. Selalu ada perbedaan dari satu generasi ke generasi berikutnya, dan yang sering terjadi adalah generasi yang lebih muda akan menentang generasi sebelumnya. Jika dalam hal-hal kecil tentu masalah yang timbul dari perbedaan generasi ini tidak akan terlalu besar. Tetapi kalau terus
107 |RENUNGAN HARIAN
menerus terjadi dan tidak dipikirkan, maka perbedaan ini bisa menyebabkan munculnya masalah yang serius yang melukai hubungan orang tua dan anak. Apalagi kalau menyangkut hal-hal mendasar atau prinsipil bagi salah satu/kedua belah pihak. Orang tua bersikap otoriter, anak bersikap seenaknya. Kapan bisa ada titik temunya kalau terus menerus seperti ini? Di satu sisi masalah seperti ini bisa timbul dari kekeliruan cara pandang orang tua terhadap anak. Karena mereka yang melahirkan, mereka menganggap mereka punya hak mutlak untuk mengatur anak sesuka hati mereka. Tidak jarang anak-anak dipaksa untuk memilih pendidikan bukan karena melihat minat dan bakat mereka tetapi semata-mata karena ikut orang tua atau malah karena dahulu orang tuanya gagal mencapainya. Ini ditimpakan kepada anak yang belum tentu tertarik atas pilihan orang tuanya. Di sisi lain, ada pula anak-anak yang sama sekali tidak mau mendengar masukan orang tuanya. Mereka lebih suka mendengar teman ketimbang nasihat orang tua. Kalau sudah begini, sulit bagi kita untuk mencari titik temu sehingga kedua kubu berhenti saling melukai satu sama lain. Di dalam nyanyian ziarah Salomo yang dicatat di Mazmur berisi ayat yang menengahi hal ini. Bunyinya: "Sesungguhnya, anak-anak lelaki adalah milik pusaka dari pada TUHAN, dan buah kandungan adalah suatu upah." (Mazmur 127:3). Dalam versi Inggrisnya anak-anak lelaki ini dikatakan sebagai "children", jadi ayat ini berlaku baik bagi anak laki-laki maupun perempuan. Firman Tuhan mengingatkan bahwa anak bukanlah semata-mata hasil dari hubungan antara suami dengan istri, tetapi sesungguhnya merupakan pemberian Allah. Anak adalah anugerah luar biasa yang dititipkan kepada para orang tua. Dititipkan pada orang tua, pemiliknya tetaplah Allah sendiri. Bagaimana anak ini nantinya terbentuk merupakan hasil dari pertanggungjawaban dari orang yang dititipkan (orang tua) kepada sang Pemilik (Tuhan). Jika kita melanjutkan pada ayat selanjutnya, kita akan menemukan kalimat berikut: "Seperti anak-anak panah di tangan pahlawan, demikianlah anak-anak pada masa muda." (ay 4). Pada ayat ini anak-anak diibaratkan sebagai anak-anak panah dan orang tua diibaratkan sebagai pahlawan, yang siap menembakkan anak-anak panah ini ke tempat yang tepat. Tidak ada pahlawan yang selalu ingin panahnya melenceng dari target. Apa yang membuat anak panah bisa meluncur tepat sasaran? Jelas, dibutuhkan keahlian dari sang pemanah. Secara teknis, busur yang tidak elastis dan kuat tidak akan bisa mengarahkan anak panah dengan baik. Di sisi lain, anak panah yang berat dan berekor kaku juga akan melenceng dari arah yang benar, meski busurnya baik. Dengan kata lain, untuk mencapai sasaran yang benar, keduanya harus baik.
108 |RENUNGAN HARIAN
Ayat ini menerangkan dengan jelas hubungan atau sinergi antara pemanah yang memegang busur dan mengarahkan dengan anak panah yang ditembakkan. Busur yang elastis mewakili sikap para orang tua yang, alangkah sangat bijak, jangan terlalu kaku dan mau mendengar/menimbang keluh kesah dan pendapat anaknya. Benar, orang tua pasti jauh lebih berpengalaman, lebih banyak makan asam garam, tetapi tidak ada salahnya pula untuk mengerti generasi berbeda dan mau lebih beradaptasi pada perkembangan jaman dan lebih mengenal cara hidup pada generasi dimana anak-anak mereka bertumbuh. Jalannya hubungan jangan sampai hanya satu arah. Anak tidak dilibatkan dalam pengambilan keputusan-keputusan yang menyangkut masa depan mereka. Terlalu kaku, mengatur, memerintah dan melarang secara otoriter sehingga lupa menyiapkan busur yang kuat sebagai tumpuan dan sumber yang mengatur kemana anak-anak panah ini nantinya melesat. Di sisi lain, anak-anak pun seringkali terlalu cepat menentang orang tuanya. Anak-anak yang tidak mendengar dan hanya mau berbuat sesuka hatinya seolah anak-anak panah yang berat, kaku sehingga sulit diarahkan ke target yang benar. Salah satu saja tidak berfungsi baik akan membelokkan arah ke tempat yang salah, apalagi jika dua-duanya tidak berfungsi. Ada ayat lainnya yang berkata: "Seorang raja tidak akan selamat oleh besarnya kuasa; seorang pahlawan tidak akan tertolong oleh besarnya kekuatan." (Mazmur 33:16). Seorang raja tidak akan selamat jika hanya bergantung pada besarnya kuasa mereka sendiri. Kalau dari sisi pahlawan, seorang pahlawan tidaklah tergantung dari besarnya kekuatan mereka sendiri. Orang tua tidak akan bisa menjadi pahlawan jika mereka mengandalkan kekuasaan dan kekuatan mereka semata dalam menentukan kelanjutan masa depan anak-anaknya. Di sisi lain, anak pun hendaknya jangan menjadi pribadi pembangkang. Terlalu cepat menentang tanpa pikir panjang juga salah. Karena ada kalanya anak harus belajar dari pengalaman dan kebijaksanaan orang tua mereka. Kalau ini masih belum juga membuat keduanya menemukan titik temu, ingatlah bahwa apa yang bisa membuat segalanya baik hanyalah jika kedua pihak, baik orang tua maupun anak mendasarkan segala sesuatunya kepada Tuhan. "Sesungguhnya, mata TUHAN tertuju kepada mereka yang takut akan Dia, kepada mereka yang berharap akan kasih setia-Nya, untuk melepaskan jiwa mereka dari pada maut dan memelihara hidup mereka pada masa kelaparan." (ay 18-19). Jika kita melihat dari pribadi Kristus sendiri, lihatlah bagaimana bentuk doa Kristus. "datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga." (Matius 6:10). Lalu, ".....tetapi janganlah seperti yang Kukehendaki, melainkan seperti yang Engkau kehendaki." (26:39). Bukan kehendak kita, bukan kehendak orang tua, bukan kehendak anak,
109 |RENUNGAN HARIAN
tapi yang terbaik adalah seperti yang Tuhan kehendaki. Bertanya kepada Tuhan dan menuruti apa yang menjadi kehendakNya tidak akan bisa kita lakukan apabila kita tidak membangun hubungan yang intim denganNya. Belajar dari hal ini, yang terbaik untuk dilakukan adalah orang tua dan anak duduk bersama-sama, saling terbuka dan mendengar pendapat masing-masing. Beri kesempatan masing-masing untuk mengutarakan pandangannya. Dan yang lebih penting lagi, berdoalah bersama. Biarlah Tuhan yang berbicara dan memberitahukan apa yang terbaik. Tidak saja pada saat ada yang harus disikapi bersama tetapi juga teruslah membangun hubungan dengan Tuhan secara bersama-sama agar bisa terhindar dari konflik-konflik baik besar atau kecil yang sebenarnya tidak perlu terjadi. Bersikap otoriter tidak akan pernah mendatangkan kebaikan. Di sisi lain, anak-anak hendaklah menghormati orang tuanya. "Hormatilah ayahmu dan ibumu, seperti
yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, supaya lanjut umurmu dan baik keadaanmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu." (Ulangan 5:16). Jangan terburu-buru membangkang. Dengarkanlah terlebih dahulu, pertimbangkan, pikir dengan baik, jangan sia-siakan suara mereka. "Hai anakku,
dengarkanlah didikan ayahmu, dan jangan menyia-nyiakan ajaran ibumu" (Amsal 1:8). Generasi boleh berbeda, sifat dan gaya boleh berbeda, tapi dalam Tuhan kita semua satu dan tetap sama. Orang tua, jadilah busur yang kuat dan elastis agar anak-anak panah anda bisa mencapai sasaran yang tepat. Fleksibellah kepada anak-anak anda, dengarkan kebutuhan, keinginan, cita-cita dan impian mereka. Anak-anak, jadilah anak-anak panah yang stabil, jangan mengeraskan hati sehingga sulit diarahkan. Bersatulah dalam doa, dengarlah apa kata Tuhan, karena itulah yang terbaik. Pemanah, busur dan anak panah harus sama-sama baik agar bisa tepat sasaran
Thursday, May 15, 2014
Bersikap Sesuai Didikan Terhadap Anak webmaster | 8:00 AM |
Ayat bacaan: Efesus 6:4 =====================
110 |RENUNGAN HARIAN
"Dan kamu, bapa-bapa, janganlah bangkitkan amarah di dalam hati anak-anakmu, tetapi didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan."
Metode mendidik anak berbeda-beda bagi setiap orang tua. Ada yang tingkat kesabarannya panjang, ada yang sumbunya pendek. Ada yang memberi ruang gerak cukup bagi anaknya, ada yang berlaku otoriter, mengekang, menguasai, mengatur tanpa melihat minat dan bakat anak, apa yang menjadi keinginan mereka dan lain-lain. Ada pula orang tua yang tidak peduli karena terlalu sibuk dan hanya menyerahkan anak kepada baby sitter atau pembantunya. Selain otoriter, banyak pula orang tua yang tidak sinkron dalam mendidik. Maksud saya begini. Orang tua melarang anaknya untuk ini dan itu, tapi mereka sendiri melakukan itu di depan anaknya. Bagaimana anak mau mendengarkan nasihat orang tuanya jika orang tua tidak memberi contoh secara langsung? Kesesuaian antara perkataan dan perbuatan serta keteladanan sangatlah penting dalam mendidik. Kemarin saya sudah menyinggung bahwa dasar yang harus dipegang dalam mendidik adalah kasih. Kalaupun harus memberi hukuman, itu tetap harus dengan dasar karena kita mengasihi mereka dan demi kebaikan mereka, bukan karena kita hanya ingin menjadikan mereka sebagai pelampiasan amarah kita. Satu hal penting lainnya yang seringkali dilupakan oleh para orang tua adalah kesesuaian antara perkataan dan perbuatan. Ada begitu banyak orang tua yang hanya tahu memerintah tetapi hidup mereka sendiri tidaklah mencerminkan apa yang mereka ajarkan kepada si anak. Sebuah contoh kecil, jika seorang ayah mengajarkan anaknya agar jangan menyakiti teman-temannya, tetapi di sisi lain ia terus saja berlaku kasar kepada istri dan anak-anaknya, bagaimana mungkin si anak bisa memahami apa yang diajarkan? Kebingungan akan melanda mereka, dan mungkin juga rasa marah akan menumpuk hingga menjadi dendam. Dari apa yang saya lihat, orang-orang yang kerap berlaku kasar terhadap orang lain adalah orangorang yang kehidupan masa kecilnya dalam rumah tangga penuh dengan kekerasan pula. Berbagai dalih dengan mudah dikeluarkan oleh orang tua hanya karena mereka lebih tua atau merasa punya hak penuh terhadap anak sedang si
111 |RENUNGAN HARIAN
anak dianggap tidak tahu apa-apa bahkan seolah tidak punya perasaan. Jika orang tua berlaku salah, mereka tabu minta maaf, lantas malah mencari pembenaran perbuatan salah dan memaksakan anak untuk menerima semuanya mentahmentah. "Saya orang tua, kamu anak. Saya berhak melakukan apapun, kamu tidak punya hak untuk protes. Saya boleh melarang sesuka saya, kamu harus nurut." Banyak orang tua yang punya prinsip 'mutlak' seperti itu, tapi sesungguhnya sikap seperti ini bukanlah gambaran yang dikehendaki Allah untuk dilakukan oleh para orang tua. Firman Tuhan berkata "Dan kamu, bapa-bapa, janganlah bangkitkan amarah di
dalam hati anak-anakmu, tetapi didiklah mereka di dalam ajaran dan nasihat Tuhan." (Efesus 6:4). Jangan membangkitkan amarah dalam hati anak-anak, didik dalam kebenaran firman Tuhan. Ini adalah dasar penting bagi para orang tua. Amarah seringkali muncul di dalam hati anak-anak lewat perasaan kecewa berkepanjangan karena seringkali sadar atau tidak kita sebagai orang tua melupakan faktor kesesuaian antara perkataan dan perbuatan kita. Itupun tidak menunjukkan sikap kita sebagai orang tua sebagai pelaku firman seperti yang diwajibkan bagi setiap kita. Ini bisa mendatangkan kebingungan bagi anak-anak kita, dan jika terus dibiarkan atau bahkan dibarengi dengan kekerasan yang seringkali keliru diartikan sebagai sikap tegas, kebencian, dendam, kepahitan, semua ini bisa tumbuh dalam diri mereka. Apa yang kita ajarkan haruslah sesuai dengan perilaku kita. Menjadi contoh nyata merupakan keharusan bagi setiap orang tua. Bukan hanya berhenti sampai mengajarkan moral, budi pekerti dan kerohanian, tetapi kita harus pula siap untuk menjadi teladan dari itu semua. Hanya dengan demikianlah anak akan mampu menyerap semuanya dan hidup dengan keteladanan orang tuanya yang tentu akan sangat bermanfaat pada saat mereka sudah dewasa kelak. Sebenarnya bukan hanya dalam hal mendidik anak saja, tetapi dalam segala hal kita haruslah menyamakan perkataan dan perbuatan kita, termasuk dalam hal rohani. Kita bisa berkoar-koar memiliki iman, tetapi jika gaya atau cara hidup kita tidak mencerminkan apa yang kita katakan, bagaimana mungkin orang bisa percaya? Dilihat orang rajin berdoa panjang-panjang, tetapi kita hidup dalam kecemasan, kecurigaan atau kesinisan. Rajin beribadah namun isi perkataan kita hanyalah iri hati dan hujatan. Seharusnya tidak seperti itu, karena firman Tuhan berkata iman tanpa perbuatan adalah iman yang kosong (Yakobus 2:20) bahkan mati. (ay 26). Sebelum kita mulai mendidik anak-anak kita atau menjadi terang dan garam bagi sekeliling kita, kita harus terlebih dahulu mencermati apakah diri kita sudah menggambarkan apa yang ingin kita sampaikan mengenai kebenaran.
112 |RENUNGAN HARIAN
Alkitab berulang kali menyinggung soal pentingnya mempraktekkan atau melakukan kebenaran-kebenaran firman Tuhan yang telah kita baca atau dengar dalam kehidupan sehari-hari. Membaca itu baik, mendengarkan itu baik, merenungkan itu lebih baik lagi, tetapi yang lebih penting adalah melanjutkan apa yang telah kita baca, dengar dan renungkan itu dengan aplikasi nyata dalam kehidupan kita, termasuk menunjukkan sikap sesuai firman di depan anak-anak yang dilakukan dengan sungguh-sungguh dan bukan pura-pura. Dalam surat Yakobus kita bisa membaca demikian: "Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang
sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya." (Yakobus 1:25). Sebagai orang tua, marilah kita membenahi diri untuk hidup sesuai dengan firman Tuhan dan menjadi teladan bagi anak-anak kita. Berhentilah mencari pembenaranpembenaran di hadapan mereka ketika berbuat salah, dan mari didik mereka dengan kasih, seperti halnya Tuhan mendidik kita dengan kasihNya yang sempurna. Seperti apa mereka di masa depan akan sangat tergantung dari bagaimana sikap hidup kita hari ini dan bagaimana cara kita mengajarkan mereka dalam ajaran dan nasihat Tuhan. Jadilah orang tua teladan yang mencerminkan Kristus bagi mereka. Jangan hanya memerintah, melarang dan menegur, tapi berikan keteladanan yang baik lewat sikap kita
113 |RENUNGAN HARIAN
PENUTUP Bagaimana cara menulis renungan harian? 1. Metode SOAP. Scripture (Ayat), Observation (amati atau gali), Application: Penerapannya dalam kehidupan sehari-hari, & P: Prayer (tutuplah dalam doa). 2. Tempuhlah tahap-tahap berikut: a.
APA yang Anda baca?
b.
SIAPA saja yang diceritakan
dalam teks Alkitab tersebut? c. Bagaimana? d. Berapa banyak? e. Kapan? f.
Mengapa?
3. Apakah syarat menulis renungan rohani: a. Sudah dilahirkan kembali b. Memiliki hubungan yang baik dengan Tuhan c. Pelaku Firman d. Punya pemahaman yang benar akan Firman Tuhan. e. Penalaran dan gaya bahasa yang baik f.
Motivasi yang benar: mengasihi jiwa-jiwa & memuliakan Tuhan.
4. Jenis-jenis/sifat penulisan: 1. Informasi 2. Teguran 3. Penghiburan 4. Motivasi Tuhan Yesus memberkati kita semua.
114 |RENUNGAN HARIAN