KONSTITUSI IBU PERTIWI KAMI DEKLARASI PEMBENTUKAN
IMAGINE NATION “Negeri tanpa batas untuk Perdamaian”
Bumi, Bumi Jan 7, 2011 Dalam perjalanan peristiwa manusia, umat manusia dengan segala kecerdikan mampu untuk pergi ke bulan dan mengirim melalui udara dengan dengan kecepatan cahaya, tapi selama ribuan tahun tidak mampu menciptakan perdamaian dunia, tidak mampu memberi makan jutaan orang yang mati karena kelaparan setiap tahun, dan tidak mampu menyelamatkan planet kita dari bencana ekologis yang disebabkan oleh aktivitas manusia, karena itulah sangat penting bagi penduduk Bumi untuk bersatu dalam mengambil tindakan yang drastis dan berpikir dengan sudut pandang yang baru. Kami penduduk Bumi dengan bahagia menyatakan deklarasi pembentukan IMAGINE NATION, Negara tanpa batas yang berdasarkan hukum perdamaian dan kepentingan seluruh penduduk planet Bumi. IMAGINE NATION dengan ini selanjutnya mengadopsi DEKLARASI UNIVERSAL HAK IBU PERTIWI (“UNIVERSAL DECLARATION OF THE RIGHTS OF MOTHER EARTH”), DEKLARASI UNIVERSAL HAK ASASI MANUSIA (“the UNIVERSAL DECLARATION OF HUMAN RIGHTS”), dan PRINSIP SUCI DARI KONSTITUSI BUMI sebagai bagian dari konstitusi. Penduduk Bumi telah bergabung untuk tujuan bersama yaitu membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik untuk diri sendiri, untuk keluarga kita, untuk teman-teman kita, dan untuk seluruh penduduk planet Bumi. Kami percaya bahwa kita semua terhubung secara ekonomi, sosial, ekologi, dan spiritual; kita semua menghirup udara yang sama dan meminum air yang sama, sehingga kesejahteraan Ibu Pertiwi dan seluruh penduduknya bagaimanapun menguntungkan untuk kita semua. IMAGINE NATION adalah Negara tanpa batas yang terdapat dimana-mana di planet Bumi dan planet-planet lain. Negara baru yang tidak didasarkan pada perbatasan geo-politik, namun berdasarkan tataran nilai-nilai yang sama; dari koeksistensi yang damai, perlindungan Ibu Pertiwi untuk generasi mendatang dan tujuan yang sama untuk membantu sesama. Siapapun bisa menjadi warga IMAGINE NATION dengan berbagai nilai-nilai luhur yang sama dengan mendaftar menjadi warga Negara. IMAGINE NATION menyatakan bahwa Negara akan menerbitkan paspor sendiri untuk warga Negara, yang bersifat simbolis. Pemegang paspor IMAGINE NATION akan dapat melakukan perjalanan ke tanah yang bersahabat dengan bangsa, mendapatkan akses ke acara-acara eksklusif dan diberkati dengan hak-hal istimewa warga Negara VIP; berbeda dengan bendera lain di dunia yang berbentuk persegi panjang, bendera kita akan berbentuk bulat dan berwarna hijau, yang melambangkan Bumi yang hijau.
1
Translator: Makna Sinatria Graduated from English Literature Majoring in American Studies, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Indonesia.
Tempat pertemuan utama untuk warga Negara IMAGINE NATION adalah di dunia maya melalui jaringan sosial kami (alias Electronic Global Nation), dan melalui acara live. IMAGINE NATION bekerja sama dengan warganya, akan memberdayakan dan memberikan inisiatif untuk membantu sesama warga untuk memenuhi potensi mereka, untuk menginspirasi sesama warga menjadi duta perdamaian, untuk mendorong sesama warga Negara untuk membantu mereka yang membutuhkan dan untuk menyatukan orang-orang dari budaya yang berbeda untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik. Bergabunglah dengan IMAGINE NATION sehingga dunia akan hidup sebagai satu kesatuan: Imagine all the people Sharing all the world You may say that I’m a dreamer But I’m not the only one I hope someday you’ll join us And the world will live as one John Lennon Kami memegang kebenaran ini dengan jelas, bahwa semua penduduk Bumi diciptakan sama, bahwa mereka diberkati oleh Pencipta mereka dengan hak-hak azasi tertentu, yang diantaranya Hidup, Kebebasan, mengejar Kebahagiaan, dan kesempatan untuk memenuhi Potensi mereka. Kami juga mengakui bahwa dalam praktik hak-hak azasinya, tiap individu dan organisasi dalam prosesnya harus berhati-hati dalam memastikan kegiatan ini berkelanjutan dan tidak mengganggu hak orang lain. Kami percaya bahwa IMAGINE NATION diberkati oleh Sang Pencipta, kami berkeinginan diatur oleh Ibu Pertiwi, yang akan menjadi pemimpin kami. Karena Ibu Pertiwi tidak dapat bicara untuk dirinya sendiri, kami dengan ini secara simbolis menunjuk empat roh penjaga/wali untuk bertindak sebagai utusan untuk IMAGINE NATION, yaitu empat Tama: Tama-Perdamaian, Tama-Cinta, Tama-Musik, dan Tama-Bumi. Mari kita semua bergandengan tangan untuk menyebarkan pesan perdamaian dan cinta ke seluruh dunia. Hidup IMAGINE NATION! Para pendiri dari IMAGINE NATION adalah sebagai berikut:
Para Pendiri Pertama Catatan: Versi ke-3 (dimodifikasi 2 November 2012). Pernyataan ini terinspirasi oleh Deklarasi Kemerdekaan Amerika Serikat dan Lagu John Lennon, Imagine. Pernyataan ini disusun oleh seniman Thinkism, David Kam, visioner dan salah satu ayah pendiri Negara tanpa batas.
2
Translator: Makna Sinatria Graduated from English Literature Majoring in American Studies, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Indonesia.
KONSTITUSI IBU PERTIWI KAMI
DEKLARASI PEMBENTUKAN
IMAGINE NATION “Negeri tanpa batas untuk Perdamaian”
Terusan Halaman Tanda Tangan: Tanda Tangan
3
Nama Terang
Alamat e-mail
Translator: Makna Sinatria Graduated from English Literature Majoring in American Studies, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Indonesia.
KONSTITUSI IBU PERTIWI KAMI
DEKLARASI PEMBENTUKAN
IMAGINE NATION “Negeri tanpa batas untuk Perdamaian”
Terusan Halaman Tanda Tangan: Tanda Tangan
4
Nama Terang
Alamat e-mail
Translator: Makna Sinatria Graduated from English Literature Majoring in American Studies, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Indonesia.
KONSTITUSI IBU PERTIWI KAMI
DEKLARASI PEMBENTUKAN
IMAGINE NATION “Negeri tanpa batas untuk Perdamaian”
Terusan Halaman Tanda Tangan (format bebas):
5
Translator: Makna Sinatria Graduated from English Literature Majoring in American Studies, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Indonesia.