Judul Asli Now That You Are Saved oleh Reinhard Bonnke Edisi bahasa Indonesia SETELAH ANDA DISELAMATKAN Hak Pengarang Dilindungi © CfaN 2005 ISBN 3-9802593-4-X Edisi 2, Cetakkan 1 10,000 salinan 70,000,000 salinan telah dicetakkan dalam 51 bahasa yang berlainan Hak Pengarang dilindungi Undang-undang. Dilarang memperbanyak sebagian atau keseluruhan isi buku ini dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari penulis dan penerbit. Penerjemah menggunakan naskah Terjemahan Baru © LAI 1974, sedangkan Alkitab penulis memakai versi The Holy Bible, New International Version, Copyright © 1973, 1978, 1984 by the International Bible Society, yang agak berbeda dengan Alkitab bahasa Indonesia. Karya seni halaman luar buku oleh Isabella Brasche & Lisa Parkes Gambar-gambar foto oleh Rob Birkbeck. Penerjemah Lynda Peter Penyunting Ester Nilam Wanda Diterbitkan oleh Christus für alle Nationen e.V. Postfach 60 05 74, 60335 Frankfurt am Main Germany
Buku ini telah diberi cuma-cuma dan BUKAN UNTUK DI JUAL
Kunjungilah web site CfaN – www.CfaN.org Dicetakkan di Singapore
Setelah Anda Diselamatkan Apa langkah selanjutnya yang Anda lakukan? Buku ini ditulis bagi Anda sesudah menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamat. Buku ini mempunyai dua tujuan, yaitu untuk memperkenalkan Anda suatu gambaran pentingnya pergi ke gereja dan menunjukkan bagaimana Tuhan menerima Anda secara sempurna. Langkah terbaik yang Anda lakukan setelah menjadi seorang Kristen adalah menemukan sebuah gereja di mana Anda merasa cocok untuk beribadah. Tetapi mengapa pergi ke gereja? Pikirkan hal di atas seperti ini: Lilin-lilin berdiri tegak di atas kaki dian, bola lampu tertancap pada stopkontak, dan pohon-pohon bertumbuh di tanah. Tanpa kaki dian, lilin-lilin akan jatuh. Tanpa ditancapkan pada stop kontak, bola-bola lampu takkan menyala. Dan tanpa tanah, pohon-pohon akan mati. Bagi orang Kristen, gereja adalah seperti kaki dian, sumber listrik dan suatu tempat untuk berakar—sehingga Anda dapat berdiri, bersinar dan bertumbuh. Di samping Alkitab dan doa, gereja adalah sumber kekayaan yang Tuhan berikan bagi kita sebagai seorang Kristen.
3
Kesatuan Iman Menjadi seorang Kristen berarti mengikuti Yesus dan langkah kakiNya. Jadi apa yang Yesus lakukan? Apakah Dia pergi ke gereja? Pada masa Yesus, tidak ada gereja, tetapi Dia secara teratur pergi ke tempat ibadah dan demikian juga dengan pengikutNya yang pertama. Menyembah Tuhan dengan orang-orang percaya yang lain adalah hal yang perlu untuk orang Kristen. Alkitab tidak mengatakan orang percaya itu bersendirian saja. Untuk mengatakan: ‘Saya mau menjadi seorang Kristen, tetapi tidak mau tergolong pada sebuah gereja’ itu seperti mengatakan: ‘Saya mau menikah tetapi tetap tinggal seorang diri!’ Anda tidak bisa menjadi seorang Kristen secara sendirian. Melalui kelahiran baru Anda menjadi bagian dalam keluarga Tuhan dan menjadi milik ‘keluarga seiman’ (Galatia 6:10). Ini adalah berita baik, karena ini bermaksud Anda menjadi bagian dari suatu keluarga dan bukan dari suatu organisasi. Sebagaimana Yesus sendiri dikelilingi oleh dua belas muridNya, maka kitapun perlu ada bersama-sama dengan pengikut-pengikut Yesus yang lain. Gereja menunjukkan bahwa iman Kristen adalah suatu ‘kesatuan’ iman. Ketika Anda menjadi Kristen, Anda tidak hanya dibawa dalam suatu hubungan dengan Tuhan; Anda juga dibawa dalam suatu hubungan dengan orang lain. Anda menjadi umat Tuhan yang merupakan bagian dari Gereja di bumi.
4
Gereja Dan Anda Karena gereja adalah umat Tuhan, maka di gereja Anda dapat bertemu dengan Tuhan dan sesama. Seorang pemimpin Kristen secara sederhana mengatakan bahwa: “Sebuah gereja adalah di mana Roh Kudus ada” maka umat Tuhan akan menemukan kasih, kuasa dan keagungan Tuhan. Menjadi bagian dari suatu gereja Anda bisa… • mengenal orang Kristen yang lain dan memperoleh teman yang baru, yang mampu mendorong pertumbuhan iman baru Anda. • mendengar pengajaran Alkitab akan menolong Anda mengerti lebih dalam tentang iman serta memampukan Anda untuk bertumbuh. • bertemu dengan Yesus di dalam persekutuan dengan yang lain—sebagaimana Yesus sendiri berkata: ‘Sebab di mana dua atau tiga orang berkumpul dalam nama-Ku, di situ Aku ada di tengah-tengah mereka.’ (Matius 18:20). Gereja adalah suatu tempat dimana Anda merasa aman dan dapat berakar teguh, sama seperti “pohon yang ditanam di tepi aliran air” (Mazmur 1:3).
5
Menemukan Sebuah Gereja Bersamaan dengan buku ini, Anda akan menerima nama, alamat, dan mungkin nomor telpon dari gereja yang letaknya berdekatan dengan Anda. Dengan tegas kami sampaikan bahwa Anda tidak diwajibkan untuk pergi ke gereja yang kami sarankan, namun jika Anda merasa gereja tersebut adalah tempat yang cocok, maka Anda Gereja adalah mulai beribadah di gereja tersebut. satu-satunya tempat untuk Anda boleh coba menghadiri salah mendapatkan satu dari jam kebaktian gereja segala sesuatu. tersebut, ataupun menghubungi Gembala gereja setempat untuk mengatur waktu pertemuan dengan tujuan membicarakan tentang iman baru Anda. Jangan malu untuk memberitahukan kepada para pelayan atau Gembala bahwa Anda baru menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamat dalam Kebaktian Kebangunan Rohani—pasti Gembala Anda akan merasa senang mendengarnya. Ada berbagai jenis gereja, jadi cobalah untuk menemukan sebuah gereja di mana Anda merasa cocok. Kemungkinan Anda juga akan menjumpai gereja tradisional atau modern, yang tenang atau yang ramai, yang besar atau yang kecil di sekitar tempat Anda … jangan merasa takut untuk menjadi bagian dalam gereja tersebut. Hadirilah beberapa kebaktian sebelum Anda memutuskan untuk menjadi bagian dari gereja tersebut. Hal penting yang perlu Anda perhatikan dalam memilih gereja adalah… 6
• pengajaran Alkitabiah yang benar • penyembahan yang memungkinkan mengalami hadirat Tuhan
Anda
• orang-orang yang ramah dan mendorong Anda untuk bertumbuh dewasa sebagai seorang Kristen
Gereja Juga Untuk Orang Lain Yang Memerlukannya Anda membutuhkan orang lain. Orang lain membutuhkan Anda. Gereja bukan hanya untuk orang yang di dalam saja, tetapi juga untuk melayani dunia di sekitarnya. Apa yang telah Anda temukan, orang lain pun perlu memilikinya. Semua gereja yang ada di dunia bekerja sama untuk memberitakan Yesus Gereja bukan kepada orang yang memerlukan hanya untuk dan setiap orang yang mau dan mereka yang rela, disambut dengan gembira. berada di Gereja akan menolong Anda dalamnya untuk menjangkau dan menolong tetapi juga orang lain. untuk dunia di sekitarnya. Penuhlah dengan Roh Kudus dan bergabunglah dalam gerakan Tuhan yang terbesar untuk memberitakan Yesus kepada setiap orang di dunia ini.
7
APAKAH YANG TERJADI PADA SAYA? Kadangkala berita di televisi memberitahukan saat-saat di mana seseorang telah menang satu hadiah tunai yang besar nilainya dalam suatu pertandingan. Pertama mereka menolak untuk mempercayainya. Mereka berpikir ini mungkin suatu bentuk pengolokan. Tetapi beberapa menit kemudian, mereka sadar akan kenyataan itu. Namun demikian, sambil dia meloncat dalam kegembiraannya, dia masih tidak yakin sepenuhnya akan kenyataan yang sesungguhnya. Hal yang sama juga dapat digambarkan bagi seseorang yang baru menerima dan mengikuti Yesus. Anda tahu bahwa Anda telah mengambil satu langkah penting dalam hidup Anda, namun Anda masih bertanya, apa maksud semuanya ini? Apa yang sudah terjadi pada diri saya? Bagaimana ini akan mengubah hidup saya? Alkitab menjawab semua persoalaan itu dengan caracara yang berikut: Anda telah… • dinyatakan ‘tidak bersalah’ oleh Tuhan—di atas kayu salib, Yesus telah membayar lunas segala dosa-dosa kita dan mengampuni Anda dengan sepenuhnya. ‘Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus’ (Roma 8:1).
8
• diselamatkan dari kegelapan—segala macam kegelapan dalam hidup Anda—ketakutan, putus asa, kesalahan, kecanduan, kesedihan, kepahitan—Yesus telah menyelamatkan Anda dari semuanya dan membawa Anda ke dalam terang. Tuhan ‘telah memanggil kamu keluar dari kegelapan kepada terang-Nya yang ajaib:’ (1 Petrus 2:9). • dilahirkan kembali—Alkitab menggambarkan itu sebagai hal penting yang terjadi saat Anda ‘dilahirkan kembali’ (Yohanes 3:3). Hidup Anda selalu diubahkan oleh Tuhan , dan sekarang Anda hidup di dalam Dia lewat Roh KudusNya. ‘Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.’ (2 Korintus 5:17). • menjadi anak Tuhan—sebagai anak Tuhan, Anda mulai bicara kepada Tuhan secara pribadi seperti berbicara kepada Bapa sendiri. ‘Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Tuhan, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya.’ (Yohanes 1:12). • kembali kepada Tuhan—seperti perumpamaan Yesus mengenai anak yang terhilang, Anda telah kembali kepada Tuhan setelah menjauh dariNya, dan Bapa menyambut Anda dengan tangan terbuka. ‘Sebab anakku ini telah mati dan menjadi hidup kembali, ia telah hilang dan didapat kembali.’ (Lukas 15:24). • memperoleh damai dengan Tuhan—menjadi seorang Kristen ditandai dengan mulainya suatu hubungan yang intim dengan Tuhan. Anda telah diperdamaikan dengan Tuhan dan akan menemukan suatu hidup yang berkualitas serta 9
menikmati damai dengan Tuhan. Yesus berkata, ‘Aku datang supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.’ (Yohanes 10:10). • bersekutu dengan umat-umat Tuhan—melalui suatu hubungan baru dengan Tuhan, Anda juga telah menjadi bagian dari anggota keluarga Tuhan. Anda membutuhkan umat Kristen yang lain dan mereka juga membutuhkan Anda. ‘Kamu, yang dahulu bukan umat Allah, tetapi yang sekarang telah menjadi umat-Nya’ (1 Petrus 2:10). Alkitab adalah sumber utama bagi setiap umat Kristen untuk membina hubungannya dengan Tuhan. Jika Anda memiliki Alkitab, ambil waktu beberapa menit untuk membaca kisah tentang anak yang terhilang dari kitab Lukas 15:11-32. Yesus menceritakan kisah ini dengan tujuan untuk memberi suatu gambaran yang jelas bagaimana kesediaan Tuhan Bapa menyambut mereka yang kembali kepadaNya. Memahami akan apa yang terjadi pada diri Anda adalah satu langkah awal yang penting sebagai seorang Kristen. Tuhan adalah Allah yang agung dan kuasaNya tidak terbatas sehingga Anda masih menemukan halhal yang baru tentang Dia sampai akhir hidup Anda. Orang berkata semakin dalam mengenal Tuhan dan kebenaranNya, semakin Anda haus dan rindu untuk mengenalNya lebih dalam lagi.
10
BAGAIMANA SAYA DI BENARKAN DENGAN TUHAN? Alkitab menggunakan beberapa gambaran untuk menjelaskan keadaan Anda sebelum diselamatkan. Tuhan mengatakan bahwa kita jauh dariNya (Efesus 2:13). Kita semua telah kehilangan kemuliaan Tuhan. Kita mati karena pelanggaran dan dosa-dosa kita (Efesus 2:1). Jauh dari Tuhan … diputuskan dari Tuhan … bersalah karena dosa-dosa kita—putus asa karena dosa-dosa kita. Jadi bagaimanakah mungkin Tuhan dapat menyelamatkan kita?
Di Bawa Ke Pengadilan Kitab Perjanjian Baru menggunakan kata ruang pengadilan untuk menjelaskan penebusan yang Yesus berikan bagi kita. Paulus berkata: ‘dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cumacuma karena penebusan dalam Yesus Kristus.’ (Roma 3:24). Apakah maksudnya? Salah satu gambarannya adalah sebagai berikut: Bayangkan! Di ruang pengadilan dipenuhi para petugas berwajah serius, jaksa penuntut, hakim dan dua terdakwa, laki dan perempuan berdiri. Rombongan juri kembali ke ruang sidang dengan keputusan bahwa mereka dituduh bersalah. Sang terdakwa berdiri di tempatnya masing-masing dalam keadaan terhukum. Mereka harus menderita hukuman, membayar harganya. Gambaran lain tentang pengadilan. Terdakwa berdiri di hadapan Tuhan, hakim yang tertinggi. Iblis sebagai 11
‘Pendakwa’ akan memberikan tuduhan atas mereka. Tetapi Yesus adalah ‘Pembela’ mereka yang berdosa. Seperti yang ditulis oleh Yohanes, ‘Namun jika seorang berbuat dosa, kita mempunyai seorang pengantara pada Bapa, yaitu Yesus Kristus, yang adil’ (1 Yohanes 2:1).
Iblis Tidak Mempunyai Bukti Orang berdosa tahu akan kesalahan mereka. Hakim seluruh bumi harus bersikap adil dalam menjatuhkan hukuman terhadap orang yang bersalah. Tetapi pembela orang berdosa yaitu Yesus datang dan menentang sang pendakwa: “Mana buktimu?” Ini suatu tindakan yang menggemparkan! Pendakwa akan merasa malu karena tidak dapat menunjukkan bukti apapun, bahkan tidak ada bukti tertulis yang menyatakan bahwa terdakwa berbuat salah. Apa yang telah terjadi? Saya akan memberitahukan kepada Anda—bukti dosa kita telah dimusnahkan! Yesus Kristus telah membawa semuanya pada api penghakiman Tuhan, yang menjalar melalui tempat di mana Yesus disalibkan. Saat yang menggetirkan dari kematian Yesus, semua bukti dibakar tanpa meninggalkan kesan. Paulus menggambarkannya sebagai berikut: ‘Ia mengampuni segala pelanggaran kita, dengan menghapuskan semua hutang yang oleh ketentuanketentuan hukum mendakwa dan mengancam kita. Dan itu ditiadakan-Nya dengan memakunya pada kayu salib’ (Kolose 2:13-14).
12
Tidak Ada Penghukuman Dalam Pengadilan Tuhan, Yesus Sang Pembela menyatakan pembelaanNya yang tegas bahwa: “Tidak ada bukti bersalah atas orang-orang ini.” Pendakwa menarik diri dengan kemarahan, dan hakim menyatakan terdakwa ‘tidak bersalah’. Mereka dibebaskan dan dibenarkan oleh Anugerah Tuhan. Ini adalah suatu gambaran sederhana untuk mulai mengerti apa yang Yesus lakukan bagi kita. Kita dibenarkan oleh Yesus. Sebagaimana yang dikatakan oleh Paulus, ‘Demikianlah sekarang tidak ada hukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus.’ (Roma 8:1) Segala dosa-dosa kita telah diampuni serta dilupakan Tuhan melalui pengorbanan Yesus di atas kayu salib. Oleh karena itu, seorang Kristen tidak perlu lagi takut akan penghukuman akhir dari Tuhan. Yesus menjanjikan bahwa: ‘Sebab Allah mengutus AnakNya ke dalam dunia bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya oleh Dia. Barangsiapa percaya kepada-Nya; ia tidak akan dihukum’ (Yohanes 3:17- 18). Yesus Segala datang untuk membebaskan kita dosa-dosa kita dari rasa takut akan penghukuman, telah diampuni dosa dan maut. serta dilupakan Tuhan melalui Istilah ‘hukuman’ dalam Perjanjian Pengorbanan Baru berasal dari bahasa Yunani Yesus di atas ‘krisis’. Ini menggambarkan bahwa kayu salib. setiap orang yang sudah ‘lahir baru’ tidak akan mengalami waktu ‘krisis’ pada saat berdiri dalam penghakiman dan menantikan keputusan pengadilan, apakah dia sudah diselamatkan atau belum. Masalah ini sudah teratasi. 13
BAGAIMANA SAYA YAKIN KALAU SUDAH DISELAMATKAN? Jika Anda membaca bagian sebelumnya dalam buku ini, kemungkinan Anda akan berpikir: bagaimana saya tahu semua ini benar? Bagaimana saya yakin kalau semua ini terjadi pada saya? Semuanya seperti terlalu indah untuk menjadi suatu kenyataan! Jika Anda merasakan seperti itu, maka Anda tidak sendiri. Beberapa persoalaan terbesar yang sering dipertanyakan orang apabila menjadi Kristen adalah seperti: bagaimana saya tahu bahwa Tuhan mengasihi saya? Bagaimana saya pastikan bahwa dosa saya telah diampuni? Bagaimanakah saya tahu bahwa saya memperoleh hidup yang kekal?
Menyatakan Keyakinan Tuhan mau supaya Anda yakin dengan sungguhsungguh atas iman yang baru Anda miliki. Inilah berita yang baik. Anda tidak perlu ragu lagi karena Allah sudah menyelamatkan dan mengasihi Anda dengan sungguhsungguh bahkan Anda bisa mengalaminya sendiri. Salah satu kisah dalam Alkitab menceritakan bagaimana Paulus membawa berita baik tentang Yesus ke kota Filipi di negara Yunani. Di tempat itu Paulus beserta temantemannya mengalami penganiayaan, dipukul, disiksa bahkan dimasukkan ke penjara semalaman. Tetapi pada waktu malam, terjadi gempa bumi yang hebat, sehingga sendi-sendi penjara itu goyah; dan seketika itu juga terbukalah semua pintu. Lalu kepala penjara itu merasa gemetar dan mau membunuh diri, karena ia menyangka 14
orang-orang hukuman itu telah melarikan diri. Tetapi Paulus berseru, ‘jangan celakakan dirimu sebab kami semua masih ‘Percayalah ada di dalam penjara’. Lalu, kepada Tuhan kepala penjara itu pun berkata: Yesus Kristus ‘Tuan-tuan, apakah yang harus dan engkau aku perbuat, supaya aku selamat?’ akan selama Lalu mereka menjawab dengan tengkau dan penuh kepastian, ‘Percayalah seisi rumahmu.’ kepada Tuhan Yesus Kristus dan engkau akan selamat, engkau dan seisi rumahmu.’ (Kisah Para Rasul 16:31). Orang Kristen mula-mula sangat yakin akan iman mereka. Berikut ini adalah contoh mengenai apa yang Tuhan telah lakukan bagi kita … • Yohanes, satu dari antara 12 murid Yesus, menulis sebagai berikut dalam suratnya: ‘Semuanya ini kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal.’ (1 Yohanes 5:13). • Paulus menulis kepada orang percaya yang pertama: ‘Kita tidak menerima roh dunia, tetapi roh yang berasal dari Allah, supaya kita tahu, apa yang dikaruniakan Allah kepada kita.’ (1 Korintus 2:12). • Paulus menaikkan doa yang penuh kuasa: ‘Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, dan betapa hebat kuasa-Nya
15
bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya.’ (Efesus 1: 18-19). Bagaimanakah kita memiliki keyakinan Tuhan bagi diri kita sendiri? Bagaimana kita bisa penuh dengan keyakinan yang melimpah sebagaimana yang digambarkan oleh Paulus? Tuhan telah memberikan kepada kita dua ‘saksi’ yang meyakinkan kita akan kasih dan penerimaan Tuhan buat kita. Saksi-saksi itu adalah: Firman Tuhan (Alkitab) dan Roh Tuhan.
Saksi Pertama: Firman Tuhan Banyak orang berpikir bahwa iman itu berdasarkan pada perasaan. Tetapi masalahnya adalah ketika perasaan mereka bimbang, iman mereka juga turut lemah! Iman Kristen jauh lebih kokoh dari perasaan. Itu berdasarkan pada apa yang Yesus telah capai buat kita melalui hidup-Nya, kematian-Nya dan kebangkitan-Nya. Alkitab memberi kesaksian tentang peristiwa-peristiwa bersejarah, Alkitab adalah dan juga melalui pembacaan Nya buku yang Anda menjadi yakin akan iman dapat dipercaya yang baru Anda miliki. dalam menyampaikan Apakah Alkitab itu? Alkitab kebenaran tidak memberitahu tentang apa tentang yang manusia pikirkan tentang Tuhan—dan diri Tuhan—tetapi tentang apa yang kita sendiri. Tuhan pikirkan bagi manusia! Alkitab adalah karya ilahi Tuhan yang membawa berita baik kepada seluruh umat manusia, oleh karenanya disebut ‘Firman Tuhan’. 16
Yesus berkata, “Langit dan bumi akan berlalu, tetapi perkataanKu tidak akan berlalu” (Matius 24:35). Perasaan kita terkadang berubah, tetapi kita harus yakin bahwa kita telah diselamatkan dan diteima oleh Tuhan sebagaimana yang tertulis dalam Alkitab.
Janji-janji Tuhan Berikut ini adalah janji-janji Tuhan dalam Alkitab yang diberikan kepada mereka yang percaya kepadaNya. Jika Anda meminta Tuhan mengampuni dosa-dosamu dan memberikan hidup yang baru, maka Anda dapat menerima janji Tuhan secara langsung. • Bagaimana saya tahu bahwa Tuhan mendengar saya? ‘Dan apabila Anda berseru dan datang untuk berdoa kepada-Ku, maka Aku akan mendengarkan kamu; apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati’ (Yeremia 29:12-13). • Bagaimana saya yakin bahwa Tuhan mengasihi saya? ‘Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat -malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasakuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.’ (Roma 8:38-39). • Bagaimana saya tahu bahwa Tuhan menyertai saya? Yesus berkata, ‘Semua yang diberikan Bapa kepada-Ku, akan datang kepada-Ku, dan barangsiapa datang kepada-Ku, tidak akan Kubuang.’ (Yohanes 6:37). ‘Karena Allah 17
telah berfirman: “Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau.” (Ibrani 13:5). • Bagaimana saya yakin bahwa saya sudah di ampuni? ‘Jika kita berkata, bahwa kita tidak berdosa, maka kita menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam kita. Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.’ (1 Yohanes 1:8-9). • Bagaimana saya tahu bahwa saya memiliki hidup yang kekal? Yesus berkata, ‘… Barangsiapa mendengar perkataan-Ku dan percaya kepada Dia yang mengutus Aku, ia mempunyai hidup yang kekal dan tidak turut dihukum, sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup.’ (Yohanes 5:24). Seorang pewawancara bertanya kepada seorang Ahli Theology, ‘Bagaimana kesimpulan anda tentang Iman Kristen?’ Pewawancara berharap akan mendapat jawaban yang lengkap. Ahli Theology berpikir sesaat lalu menjawab dengan singkat dari kutipan lagu anak-anak: ‘Yesus mengasihi saya, ini yang saya tahu, karena Alkitab mengatakannya.’ Ini adalah pernyataan Iman sejati seorang Kristen. Kita tahu bahwa kita dikasihi dan diterima oleh Tuhan, karena itu yang Alkitab katakan kepada kita.
Akta Kelahiran Anda Yesus berkata bila seseorang masuk dalam Kerajaan Tuhan atau menjadi seorang Kristen, dia telah dilahirkan kembali. ‘Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika 18
seorang tidak dilahirkan kembali, ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah.’ (Yohanes 3:3). Pada waktu Anda dilahirkan, orang tua Anda menerima akta kelahiran. Ini merupakan bukti bahwa Anda telah dilahirkan. Walaupun Anda kehilangan ingatan, jati diri, keadaan Anda tetap sama. Akta kelahiranmu menentukan siapa Anda. Demikianlah juga dengan Firman Tuhan. Jika Anda menerima Yesus di dalam hidupmu, maka Anda menjadi bagian dari keluarga Tuhan. Alkitab ialah akta kelahiranmu. Itu menyatakan siapa Anda sebenarnya, walaupun kadangkala Anda tidak menyadari bahwa Anda seorang Kristen - atau melupakannya! Kita mempercayai Alkitab yang memberitahukan tentang kelahiran baru, itu sama juga dengan cara kita mempercayai akta kelahiran yang asli. Yohanes berkata dengan tegas: ‘Saudara-saudaraku yang kekasih, “Sekarang kita adalah anak-anak Allah”’ (l Yohanes 3:2). Bahkan Yesus berkata: “Sesungguhnya barangsiapa mendengar perkataanKu dan percaya kepada Dia yang Kita mempercayai mengutus Aku, ia mempunyai Alkitab yang hidup yang kekal dan tidak turut memberitahukan dihukum sebab ia sudah pindah tentang kelahiran dari dalam maut ke dalam hidup” baru, itu sama (Yohanes 5:24). juga dengan cara kita mempercayai Ini perkataan yang luar biasa! akta kelahiran Disebutkan bahwa jika Anda sudah yang asli. bertobat, dan menerima Yesus sebagai Juruselamat pribadi, maka Anda memperoleh hidup yang kekal, dan sudah dipindahkan dari kematian kepada kehidupan. Ini adalah suatu pernyataan yang tertanam dalam hidup Anda seterusnya. 19
Sumber Kehidupan Tuhan telah memberikan FirmanNya, yaitu Alkitab, supaya kita dapat mengenal Dia lebih lagi dan iman kita makin bertambah kokoh. Melalui pembacaan Alkitab secara teratur Firman Tuhan maka Anda akan menemukan membungkam suatu penuntun kehidupan. sang Pendakwa dan menghancurkan Anda mungkin masih merasa kuatir tentang iman baru Anda— semua adakah semuanya itu benar? kebimbangan Apakah Tuhan sungguh-sungguh Anda. menyelamatkan saya? Alkitab memperingatkan kita bahwa iblis adalah bapa segala dusta (Yohanes 8:44)—dia penguasa dari segala dusta. Mungkin hari ini Anda yakin akan iman Anda, tetapi hari berikutnya Anda merasa bimbang. Iman yang demikian gampang diserang iblis. Jadi, apakah yang harus Anda lakukan? Jawabannya adalah: baca Firman Tuhan. Carilah satu ayat Alkitab seperti Yohanes 5:24, dan bacalah ayat itu berulang kali! Bawalah kepada Tuhan dalam doa dan minta Tuhan untuk menulis Firman itu di dalam hatimu. Ingat, Alkitab itu adalah akta kelahiranmu. Tuhan mengatakan bahwa Anda adalah anakNya dan Anda memperolehi hidup kekal—dan Firman-Nya adalah benar. Ini adalah janji-janji yang dapat tertanam dalam seluruh hidup Anda. Sambil Anda tekun membaca Alkitab, Anda pun akan menemukan janji-janji Tuhan yang lebih dalam untuk kehidupan pribadi Anda. Semua janji-janji Tuhan 20
akan membantu mengokohkan dan meneguhkan iman Anda.
Saksi Kedua: Roh Tuhan Cara kedua yang Tuhan lakukan adalah lewat karya Roh Kudus di dalam hidup Anda. Ketika menjadi seorang Kristen, Tuhan hadir dalam hidup Anda melalui Roh Kudus-Nya. Akan tetapi, siapakah Roh Kudus itu? Orang Kristen percaya bahwa Tuhan lebih besar dari kita dan Dia adalah pribadi yang berbeda derajat dengan kita. Maka orang Kristen mengatakan tentang tiga pribadi di dalam satu Tuhan—yaitu Bapa, Anak dan Roh Kudus. Kepercayaan ini disebut Tritunggal. Itu lebih dari teori kuno karena teori ini membawa satu gambaran tentang Tuhan yang Mahakuasa dan Kemuliaan-Nya tak terbatas dari yang bisa kita pikirkan dan bayangkan. ‘Hormat dan kemuliaan sampai selama-lamanya bagi Raja segala zaman, Allah yang kekal, yang tak nampak, yang esa! Amin.’ (1 Timotius 1:17).
Anak-anak Tuhan Roh Kudus adalah perantara hubungan kita dengan Bapa. Roh Kudus membawa kehadiran Tuhan, kasih Tuhan dan kuasa Tuhan di dalam hidup kita. Dia memberikan kita kekuatan untuk hidup sebagaimana Kristus hidup, dan Dia memberi kepastian akan kebutuhan iman kita. Alkitab mengatakan, ‘Roh itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah anak-anak Allah.’ (Roma 8:16). Perhatikan bahwa Alkitab menggunakan kata ‘roh’ itu dua kali—pertama kali dengan huruf besar 21
untuk Roh Tuhan, dan kemudian dengan huruf kecil untuk roh manusia. Roh Tuhan memberi keyakinan kepada kita, di dalam hati nurani kita, bahwa kita sungguh-sungguh Roh Kudus anak Tuhan. adalah pribadi yang Sebagai anak-anak Tuhan, kita menyatukan mulai berhubungan dengan Tuhan hubungan kita sebagai Bapa kita. Saat ini banyak dengan Bapa. orang mengalami pengalamanDia membawa pengalaman yang buruk dengan kehadiran bapa jasmani mereka. Tapi Tuhan Tuhan, kasih ialah Bapa yang sempurna— Tuhan dan pengasih, panjang sabar, bersedia kuasa Tuhan untuk mendengar dan berbicara di dalam kepada kita setiap saat kita hidup kita. memerlukan-Nya. Sekali lagi, Roh Kudus yang memampukan kita berhubungan dengan Tuhan sebagai Bapa kita: ‘Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut lagi, tetapi kamu telah menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru: “ya Abba, ya Bapa!”’ (Roma 8:15). Saat Roh Tuhan bekerja dalam hidup Anda—maka kelakuan Anda, cara berpikir serta perasaan Anda pun akan berubah. Di bulan-bulan mendatang, saat Anda mulai matang sebagai seorang Kristen, dan belajar bagaimana memiliki hubungan yang mesra dengan Tuhan di dalam doa, pengalaman-pengalaman pribadi dengan Dia akan menjadi nyata sebagaimana yang dijanjikan dalam Firman Tuhan.
22
Jabatan Dari Tritunggal Tuhan S eseorang pernah menggambarkan Roh Kudus sebagai “Sekretaris dari Tritunggal”. Tugas seorang sekretaris ialah menyampaikan keputusan-keputusan dari badan pengurus kepada orang-orang yang berkepentingan. Ini sama halnya dengan apa yang dilakukan oleh Roh Kudus. Sesudah menerima Yesus Kristus dalam hidup Anda, Roh Kudus segera bertindak dalam hati Anda melalui sepucuk ‘surat tercatat’ yang isinya berbunyi demikian:
23
Saudara/Saudari ...................................................* Tuhan Bapa dan Tuhan Anak meminta saya memberitahukan Anda bahwa dosa-dosamu sudah diampuni dan dihapuskan, dan sekarang Anda benar-benar menjadi anak Tuhan. Selanjutnya, saya diberi pesan untuk memberitahukan kepada Anda bahwa namamu sudah tercatat dalam Buku Kehidupan Anak Domba Allah di sorga yang kekal. Saya juga dipesan untuk memberikan nasihat kepada Anda agar setia mengiring Yesus selama-lamanya, karena sebuah mahkota dan warisan yang kekal menanti Anda di sorga. Akhirnya, saya meminta Anda kuat di dalam Tuhan dan di kekuatan kuasaNya! Sahabatmu yang selalu beserta,
paling
setia
tetap dalam dan
Atas nama Tritunggal Tuhan, ROH KUDUS
*Para pembaca, jika Anda menerima Yesus Kristus di dalam hidupmu, maka tulislah nama Anda pada garis bertitik-titik di atas. Surat ini ditujukan kepada ANDA! 24
Apakah Perbedaan Hidup Seorang Kristen? Menjadi seorang Kristen adalah satu pekerjaan sesaat. Itu terjadi pada saat Anda menyerahkan hidupmu kepada Tuhan dan Dia akan menyelamatkan Anda dari dosa dan maut. Tetapi menjadi seorang Kristen adalah juga suatu perjalanan seumur hidup. Itu membutuhkan waktu bagi Tuhan membentuk kita menjadi umat yang berkenan kepada-Nya! Anda sekarang berada di detik-detik awal dalam perjalanan mengikuti Yesus. Anda telah menemukan bagaimana Anda menjadi yakin dengan iman baru Anda lewat kesaksian Alkitab dan Roh Kudus di dalam hidup Anda. Jadi apakah perbedaan hidup sebagai seorang Kristen?
Di Bawah Pengawasan Yang Baru Pada waktu Anda menjadi seorang Kristen, kepemilikan hidup Anda berpindah tangan. Di masa lalu, Anda seorang atasan, melakukan apa yang Anda pikir terbaik. Untuk kebanyakan orang, ini bermaksud menjaga kepentingan diri sendiri melebihi yang lain. Tetapi sekarang, Anda telah memperoleh atasan yang baru. Anda telah memberikan hidupmu kepada Yesus Kristus. Ini adalah tujuan hidup menjadi seorang Kristen—Yesus sekarang menjadi atasan yang terutama dalam hidup Anda. Rasul Paulus berkata: ‘Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya 25
dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan.’ (Roma 10:9). Anda perlu mempraktekkan cara hidup baru dengan sungguh-sungguh. Sambil kita menyerahkan hidup kita kepada Tuhan dan menjadi pelayan- Nya, kita akan merasakan satu kebebasan yang menakjubkan! Kita tidak lagi diperbudak oleh dosa— malahan kita bebas berbuat baik. Pada waktu Seperti kata Yesus, ‘Aku datang Anda menjadi supaya mereka mempunyai hidup, seorang dan mempunyainya dalam segala Kristen, kelimpahan.’ (Yohanes 10:10). kepemilikan hidup Anda Kita mulai hidup di dalam berpindah kehidupan yang dikatakan oleh tangan. Di Yesus, ‘Kerajaan Allah’. Secara masa lalu, Anda sederhana, ini berarti kita seorang atasan, menerima Tuhan sebagai Raja kita. melakukan apa Yesus mengatakan tentang cara yang Anda pikir hidup ini melalui satu khotbahterbaik. Tetapi Nya yang terkenal yaitu, ‘Khotbah sekarang Anda di Bukit’, yang terdapat di dalam mempunyai Matius pasal 5 sampai 7. atasan. Yesus sekarang Ini juga berarti kita harus mentaati menjadi yang Sepuluh Perintah Tuhan yang terutama terdapat di dalam Keluaran 20:1-17. di dalam Sepuluh Perintah Tuhan ini tidak hidup Anda. begitu popular zaman sekarang— orang telah menggantikannya menjadi Sepuluh Saranan! Tetapi hukum-hukum yang Tuhan berikan tidak bertujuan untuk melarang atau mengganggu hidup kita, seperti yang dipikirkan kebanyakan orang 26
saat ini. Malahan mereka bertindak seperti adanya suatu larangan pemerintah yang terdapat dalam dus rokok: ‘menggunakan benda-benda ini akan membinasakan hidup Anda.’ Roh Kudus tinggal di dalam kita, memberikan kita kuasa untuk melawan iblis dan mengatasi kejahatan. Kita hanya perlu meminta Dia untuk menolong kita.
Menyatu Dalam Kuasa Tuhan Kemungkinan Anda berpikir bahwa hidup di bawah pemerintahan Tuhan adalah sesuatu hal menakutkan. Alkitab mengatakan bahwa adalah suatu kenyataan di mana manusia mudah jatuh ke dalam dosa. Itu juga memberitahukan kita bahwa dunia ini adalah suatu alam yang bermusuhan dengan orang-orang Kristen, dan kita ada musuh dari iblis: ‘Sadarlah dan berjagajaga! Lawanmu, si iblis berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.’ (1 Petrus 5:8). Namun demikian, kita tidak bisa melawan dosa dengan kekuatan kita sendiri. Roh Kudus tinggal di dalam kita, dan menjadi sumber kekuatan kita untuk melawan iblis dan mengatasi kejahatannya. Jadi kita hanya perlu untuk meminta pertolongan dari Roh Kudus. Perkenankan saya menggambarkannya seperti ini: Di rumah Anda ada listrik. Rumah itu dipasang kabel dan dihubungkan dengan sumber listrik atau gardu listrik. Namun jika Anda pulang pada malam yang gelap, tiada terang atau kehangatan di situ, namun Anda tahu hal apa yang harus dilakukan. Anda menekan saklar maka mengalirlah listrik. Anda tiba-tiba mendapatkan terang dan kehangatan. 27
Hidup dalam kuasa Roh Kudus adalah bagaikan menekan saklar itu. Segala sesuatu sudah disediakan. Berita Injil adalah bagaikan kawat dan kabel yang dihubungkan dengan sumber listriknya—Salib Golgota. Kawat-kawat kebenaran telah dipasang. Arus listriknya sudah menanti. Saat kita mempercayakan hidup kita kepada Yesus dan meminta kekuatan dari Tuhan—itu berarti saklar rohaninya ditekan dan kuasa keselamatan mengalir kepada Anda, memberikan terang kepada Anda. Meminta adalah hal yang penting. Mengetahui segala sesuatu tentang sumber listrik masih tetap meninggalkan Anda dalam keadaan dingin dan gelap. Ketika Anda meminta pertolongan Tuhan untuk membimbing hidup Anda dan untuk mengatasi godaan dalam hidup Anda, maka sumber kekuatan dari Tuhan tidak akan habishabisnya bagi Anda.
Bagaimana Menjadi Orang Kristen Yang Sehat Akhirnya, ada beberapa langkah sederhana yang membuat Iman Anda bertumbuh dan menjadi kuat sebagai seorang Kristen. Ambil waktu untuk merenungkan daftar berikut ini. Cobalah untuk membuat rencana bagaimana Anda akan melaksanakan setiap hal yang terdapat dalam daftar berikut ini … • Makan hidangan yang baik—dengan membaca Alkitab, yaitu Firman Tuhan. • Minum sebanyak-banyaknya—dengan berdoa kepada Tuhan dan mengijinkan Roh Kudus-Nya untuk mengubah Anda. • Melatih diri—dengan hidup yang tertuju kepada Tuhan dalam dunia zaman ini. 28
• Hiruplah udara segar—dengan suasana penyembahan di gereja.
menikmati
• Bersantai dengan sesama—di dalam persekutuan keluarga Tuhan. Ini semua membawa kita kembali ke bagian awal dari buku ini—carilah sebuah gereja yang menyambut Anda dengan kasih dan juga mendorong Anda untuk bertumbuh sebagai seorang Kristen. Hanya di gereja sajalah Anda bisa menerima segala sesuatu yang Tuhan ingin berikan kepada Anda. Semoga Tuhan memberkati Anda dengan kekayaan yang melimpah dalam mengikut Yesus. Rasul Paulus dalam Firmannya… ‘Aku berdoa supaya Ia, menurut kekayaan kemuliaanNya, menguatkan dan meneguhkan kamu oleh Roh-Nya di dalam batinmu, sehingga oleh imanmu Kristus diam di dalam hatimu dan kamu berakar serta berdasarkan di dalam kasih. Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus’ (Efesus 3:16-18).
29
Saudara/Saudari Pemercaya Baru, Salam sejahtera dalam Nama Yesus, Kami sangat gembira mendengar keputusan Anda untuk menerima Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat pribadi melalui Kebaktian Penginjilan Kristus untuk semua Bangsa-Bangsa. Menyadari akan kebutuhan Anda untuk dibimbing dalam kehidupan baru ini, kami ingin memberitahukan beberapa hal yang penting. Gereja tempat Anda berbakti akan menyelenggarakan kelas bimbingan untuk Jiwa Baru yang langsung dimulai pada hari Senin setelah kebaktian penginjilan berakhir. Kelas bimbingan dasar ini sangat penting sehingga diadakan selama satu minggu dan akan memberikan kepada Anda pengertian yang jelas tentang perjalanan baru bersama Kristus. Nama dan alamat gereja dapat diperoleh melalui kartu keputusan yang diberikan kepada Anda. Kami mendorong Anda untuk menghadiri setiap ibadah secara teratur. Tentu saja Anda mempunyai banyak pertanyaan tentang halhal yang telah terjadi atas diri Anda. Seorang pembimbing akan bersedia untuk menjawab semua pertanyaan, mendorong Anda dan berdoa untuk Anda. Jika Anda mempunyai pertanyaan yang lain atau membutuhkan doa khusus, sila hubungi gembala gereja setempat atau menyurati kami sesuai dengan alamat di bawah. Semoga Tuhan memberkati Anda dengan melimpah. Kristus untuk semua Bangsa-Bangsa
Jalan Monginsidi 15-17, Surabaya. Telepon (031) 575442; Fax (031) 585332.
Catatan
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pelayanan Reinhard Bonnke atau Christ for all Nations (Kristus untuk semua Bangsa-Bangsa), sila kunjungi website kita atau hubungi kantor kita yang terdekat pada anda; Christ for all Nations Singapore Post Centre Post Office P.O. Box 418 Singapore 914014
[email protected] www.cfan.org
Untuk informasi mengenai pembelian buku-buku lain karya Reinhard Bonnke sila hubungi; Full Flame, Asia Pte LTD 451 Joo Chiat Road #03-05 Breezeway in Katong Singapore 427664
[email protected] www.fullflame.com