IDENTIFIKASI KEJADIAN BANJIR BANDANG KECAMATAN TANGSE KABUPATEN PIDIE , TANGGAL 26 FEBRUARI 2017
I.
INFORMASI KEJADIAN BANJIR BANDANG
Lokasi
Kecamatan Tangse – Pidie
Tanggal
(26/02/2017)
Dampak
Pidie, Aceh (ANTARA News) - 50 unit rumah warga di Gampong (desa) Blang Dhok dan Rantau Panyang, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, diterjang banjir bandang, Minggu. "Sebanyak 50 unit rumah warga diterjang banjir bandang akibat guyuran hujan lebat sejak Minggu malam," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pidie Afriadi, Minggu. Menurut Afriadi, banjir bandang itu menerjang rumah warga Blang Dhok dan Rantau Panyang, Kecamatan Tangse sekitar pukul 02.30 WIB dan 50 kepala keluarga sudah dievakuasi. "Sebanyak 44 rumah rusak ringan dan enam rumah rusak parah, para korban sekitar 50 KK pun sudah mengungsi ke rumah saudara serta kerabat dan sebagian lagi sudah kembali membersihkan rumahnya," katanya lagi. BPBD setempat sudah mendata korban dan melakukan evakuasi serta menyiapkan 2 unit tenda untuk korban banjir. "Sekarang banjir bandang sudah mulai surut, namun sampai pukul 17.30 WIB hujan dengan intensitas rendah hingga sedang masih mengguyur wilayah itu," kata Afriadi. Editor: Jafar M Sidik KBRN, Pidie : Banjir bandang menerjang puluhan rumah di dua desa di kecamatan Tangse, kabupaten Pidie, Aceh, Minggu (26/2/2017). Lokasi banjir berada di desa Rantau Panyang dan desa Blang Dhot. Banjir bandang terjadi pada pukul 02.45 WIB. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pidie, Apriadi mengatakan, ada 50 kepala keluarga yang terkena dampak banjir bandang ini. Dilaporkan juga, jalan nasional tergerus banjir, dan sejumlah infrastruktur juga mengalami kerusakan seperti jembatan. Banjir bandang ini menerjang pemukiman warga sehingga dilaporkan sebanyak 44 unit rumah rusak ringan dan 6 unit rumah rusak berat. "Banjir bandang ini terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi melanda wilayah ini, namun tidak ada korban jiwa dalam musibah ini," kata Apriadi, Minggu (26/2/2017). Ia menyebutkan, banjir bandang ini juga sempat melumpuhkan jalan nasional yang menghubungkan kabupaten Pidie dengan kabupaten Aceh Barat, yaitu di jalur Geumpang. "Jalur Tangse-Geumpang sempat lumpuh selama tujuh jam karena material longsor menutupi badan jalan," ujarnya. Pihak BPBD setempat mengerahkan dua unit alat berat untuk membersihkan material longsor yang menutupi badan jalan, sehingga arus lalu lintas di wilayah ini sudah kembali normal. "Masyarakat korban banjir bandang mengungsi di rumah kerabat. Kita juga telah mendirikan tenda darurat, namun sebagian pengungsi sudah ada yang kembali ke rumah masing-masing, karena air sudah surut," katanya. BPBD mengimbau kepada warga setempat agar tetap meningkatkan kewaspadaannya mengingat BMKG masih memprediksi curah hujan akan terjadi hingga bulan April 2017 mendatang. (Mj/HF)
II. ANALISA CURAH HUJAN Curah Hujan Terukur
Keterangan
Pos Hujan 25/02/2017
26/02/2017
27/02/2017
Alur Gading
-
-
110 mm
Hujan Sangat Lebat
Keumala
-
-
26 mm
Hujan Sedang
59 mm
Sedang Sedang - Lebat
Tangse 21 mm Sumber : Staklim Aceh Besar
38 mm
III. ANALISA METEOROLOGI
INDIKATOR 1. Anomali SST
2. Pola Angin
KETERANGAN Data reanalisis suhu muka laut harian tanggal 25 Februari 2017 yang menunjukkan bahwa suhu muka laut di wilayah perairan timur Aceh berkisar 29.0 °C. – 30.0 °C dengan anomali berkisar -0.05°C – + 0.1°C. Berdasarkan Dari analisa Streamline tanggal 25 Februari 2017 jam 00.00 dan jam 12.00UTC terlihat adanya pusaran angin tetutup ( Eddy ) di Samudera Hindia barat Aceh yang meyebabkan shearline, Akibat adanya gangguan cuaca tersebut sangat mempengaruhi pertumbuhan awan-awan konvektif (Awan – awan hujan) di wilayah Prop Aceh khususnya wilayah Pidie yang mengakibatkan terjadinya Hujan.
Kelembaban Nisbi
Secara umum, kelembaban nisbi (RH) di Wilayah tersebut pada lapisan 700 dan 850 mb, bernilai 80 -100%. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi udara cukup basah yang menandakan potensi pertumbuhan awan – awan hujan di wilayah tersebut.
3. Citra Satelit
1. Citra satelit Himawari08 Image IR dan time series suhu puncak awan dilokasi kejadian, terlihat pertumbuhan awan konvektif terjadi pada sore hari hingga malam pagi pada tanggal 25-26 Februari 2017 pukul 19.0006.00 Wib). dengan Suhu puncak awan berkisar -60°C hingga -75°C.
IV. KESIMPULAN
1. Nilai anomali SML perairan Barat maupun Utara Aceh tidak signifikan (dingin) bila dibandingan anomali perairan Selat Malaka Timur Aceh yang relatif hangat. Namun ketersedian uap air untuk menjadi hujan dapat disuplai dari Selat Malaka Timur Aceh mengingat posisi wilayah Aceh dalam masa angin Timuran/ Timur Laut. 2. Eddy (pusaran angin tertutup) yang terjadi di samudera hindia Barat Propinsi Aceh menyebabkan mengumpulnya massa udara dan terbentuknya awan awan konvektif.
3. Citra satelit Himawari08 Image IR dan time series suhu puncak awan pada saat bencana Banjir bandang di wilayah Pidie dapat mendukung kejadian bencana tersebut. 4. Bencana banjir bandang yang terjadi dari aspek meteorologis lebih disebabkan akumulasi curah hujan yang terjadi di wilayah tersebut.. V. PROSPEK KEDEPAN
Untuk 3 Hari kedepan Propinsi Aceh khususnya Wilayah Pantai barat selatan di perkirakan masih berpotensi terjadinya hujan dengan Intensitas ringan hingga sedang. VI. INFO PERINGATAN DINI
Isi
Waktu
25 Februari 2017
Update Peringatan Dini Cuaca Propinsi Aceh tanggal 25 Februari 2017, pukul 21.30 WIB. Masih berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di Kab/Kota , Aceh Besar, Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, Aceh Tenggara, Subulussalam, Aceh SIngkil, Simeulue, dan dapat meluas ke wilayah Banda Aceh, Pidie,Pidie jaya, Sabang dan Sekitarnya. Kondisi ini diperkirakan masih dapat berlangsung hingga pukul 24.00 WIB. Prakirawan - BMKG Aceh
26 Februari 2017
Peringatan Dini Cuaca Propinsi Aceh tanggal 26 Februari 2017, pukul 05.30 WIB. Berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di Kab/Kota ,Aceh Tamiang,Aceh Timur Kota Langsa, Aceh Utara,Lhokseumawe,Bireun,Bener Meriah,Aceh tenggara,Aceh Tengah Pidie Jaya,Pidie , Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, , Subulussalam, Aceh SIngkil, Simeulue, dan dapat meluas ke wilayah Aceh Barat, Aceh Jaya, Aceh Besar dan Sekitarnya. Kondisi ini diperkirakan masih dapat berlangsung hingga pukul 08.00 WIB
LAMPIRAN I
Gambar 1. Suhu Muka Laut,dan Anomali harian tanggal 25 februari 2017 Sumber: http://jra.kishou.go.jp.
LAMPIRAN II
Gambar 2. Prakiraan Pola Angin, Tanggal 25 Februari 2017
LAMPIRAN III
Gambar 3 : Relatif Humidity(RH) Tanggal 25 februari 2017 (RH) Lapisan 8500Hpa dan 700Hpa Sumber: : http://diseminasi.meteo.bmkg.go.id/wrf LAMPIRAN IV
Gambar 4. Citra Himawari-8 dan Suhu Puncak Awan, saat kejadian
Banda Aceh, 26 Februari 2017 Forecaster On Duty TTD SYAHRIR NIP .197005101994031005 Kepala Stasiun Meteorologi Klas I Banda Aceh, TTD FACHKRURAZI, SP NIP.196509301990031002