EVALUASI PROGRAM PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH (UMKM) “GARDA EMAS” (Studi Kasus UMKM Penghasil Sandal Di Kecamatan Bogor Selatan)
Oleh BUDI LENORA A14304055
PROGRAM STUDI EKONOMI PERTANIAN DAN SUMBERDAYA FAKULTAS PERTANIAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2008
RINGKASAN
BUDI LENORA. Evaluasi Program Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) “Garda Emas” (Studi Kasus UMKM Penghasil Sandal Di Kecamatan Bogor Selatan). Di bawah bimbingan HERMANTO SIREGAR. Indonesia merupakan salah satu negara berkembang di dunia yang masih menghadapi berbagai permasalahan, baik di bidang ekonomi, sosial, politik, hukum serta bidang-bidang lainnya. Beberapa masalah yang sulit diatasi oleh pemerintah adalah masalah kemiskinan dan pengangguran. Salah satu langkah yang ditempuh pemerintah untuk mengatasi masalah kemiskinan dan pengangguran adalah meningkatkan pembangunan ekonomi pada sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Hal ini karena sektor ini lebih produktif dalam penyerapan tenaga kerja, pemerataan pendapatan, memperkokoh struktur perekonomian nasional dan berkontribusi dalam peningkatan PDB. Salah satu komoditi hasil UMKM di Kota Bogor yang sudah dikenal oleh masyarakat adalah sandal, dengan salah satu sentranya di Kecamatan Bogor Selatan. UMKM penghasil sandal ini banyak melibatkan tenaga kerja dari daerah setempat, khususnya para tetangga di sekitar tempat produksi. Namun secara umum, perkembangan UMKM di Kota Bogor sampai saat ini masih menghadapi beberapa kendala seperti terbatasnya modal dan sulitnya menjual produk yang telah dihasilkan. Untuk itulah, pada tanggal 20 Juni 1999 Pemerintah Kota Bogor telah mengeluarkan program Garda Emas (Gerakan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat) dengan harapan dapat membantu permasalahan dan lebih dapat memberdayakan UMKM. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan pelaksanaan program Garda Emas dengan sasaran UMKM; (2) membandingkan profil UMKM penghasil sandal antara yang tidak ikut program Garda Emas dengan yang ikut program Garda Emas; (3) menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan UMKM penghasil sandal, baik yang tidak ikut program Garda Emas maupun yang ikut program Garda Emas. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Bogor Selatan dengan pertimbangan Kecamatan Bogor Selatan merupakan salah satu sentra penghasil sandal. Pengambilan data dilaksanakan mulai dari bulan Maret sampai Mei 2008. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode analisis yang digunakan untuk menggambarkan pelaksanaan program Garda Emas di Kota Bogor dengan sasaran UMKM dan membandingkan profil UMKM penghasil sandal adalah analisis deskriptif dan tabulasi silang sederhana, sedangkan uji rata-rata dua sampel kecil independen digunakan untuk menyimpulkan apakah UMKM penghasil sandal yang ikut program Garda Emas lebih baik dari UMKM penghasil sandal yang tidak ikut program Garda Emas ditinjau dari penerimaan dan pendapatannya. Analisis regresi linear berganda, digunakan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan UMKM penghasil sandal baik yang tidak ikut program Garda Emas maupun UMKM penghasil sandal yang ikut program Garda Emas. Pemberdayaan UMKM dilakukan dengan menumbuhkan dan mengembangkan sektor usaha kecil. Pendekatan yang dilakukan adalah dengan
pembukaan akses-akses usaha kecil ke pasar yang lebih luas atau introduksi usaha baru yang layak dan menguntungkan. Masyarakat yang ingin ikut dalam program Garda Emas dapat menyusun sebuah proposal sederhana. Dalam proposal tersebut, masyarakat sudah mencantumkan usaha apa yang akan dilakukan, berapa dana/modal yang dibutuhkan dan dimana tempat menjualnya. Kemudian Tim Kerja akan melakukan survey untuk mengecek dan melakukan studi kelayakan. Jika usaha tersebut layak, masyarakat tersebut akan mendapatkan bantuan permodalan dan pembinaan berkala dalam usahanya. Dalam survey tersebut Tim Kerja akan memberi masukan-masukan seperti introduksi usaha baru ataupun usaha yang sama namun terdapat suatu inovasi-inovasi baru yang menarik. Sedangkan untuk mengembangkan sektor usaha kecil, dilakukan dengan memperkuat dan meningkatkan akses permodalan, manajemen usaha, teknologi, pemasaran dan standarisasi kualitas produk. Berdasarkan uji rata-rata dua sampel kecil independen, baik penerimaan maupun pendapatan UMKM penghasil sandal antara yang tidak ikut program maupun yang ikut program Garda Emas adalah sama, sehingga dapat disimpulkan program Garda Emas masih belum efektif dalam memberdayakan UMKM penghasil sandal yang ikut program ditinjau dari penerimaan dan pendapatannya. Faktor-faktor yang berpengaruh nyata terhadap pendapatan UMKM penghasil sandal (LnY) adalah penerimaan (LnX1), jumlah tenaga kerja (LnX2), jarak ke tempat penjualan (LnX4), usia (LnX5), lama usaha (LnX6), pendidikan (LnX7) dan skala usaha (D2 dan D3). Sedangkan faktor-faktor yang tidak berpengaruh secara nyata adalah jumlah mesin jahit (LnX3), jumlah tanggungan (LnX8), sumber modal (D1), pelatihan (D4) dan jenis UMKM (D5).
EVALUASI PROGRAM PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH (UMKM) “GARDA EMAS” (Studi Kasus UMKM Penghasil Sandal Di Kecamatan Bogor Selatan)
Oleh BUDI LENORA A14304055
Skripsi Sebagai Bagian Persyaratan Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Pertanian Pada Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor
PROGRAM STUDI EKONOMI PERTANIAN DAN SUMBERDAYA FAKULTAS PERTANIAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2008
Judul Skripsi
Nama NRP Program Studi
: Evaluasi Program Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) “Garda Emas” (Studi Kasus UMKM Penghasil Sandal Di Kecamatan Bogor Selatan) : Budi Lenora : A14304055 : Ekonomi Pertanian dan Sumberdaya
Menyetujui, Dosen Pembimbing
Prof. Dr. Ir. Hermanto Siregar, M.Ec NIP. 131 803 656
Mengetahui, Dekan Fakultas Pertanian
Prof. Dr. Ir. Didy Sopandie, M. Agr NIP. 131 124 019
Tanggal Kelulusan : 21 Juli 2008
PERNYATAAN
DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI YANG BERJUDUL “EVALUASI PROGRAM PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH
(UMKM)
“GARDA
EMAS”
(STUDI
KASUS
UMKM
PENGHASIL SANDAL DI KECAMATAN BOGOR SELATAN)” ADALAH BENAR-BENAR HASIL KARYA SAYA SENDIRI DAN BELUM PERNAH DIGUNAKAN SEBAGAI SKRIPSI / KARYA ILMIAH PADA PERGURUAN TINGGI LAIN / LEMBAGA MANAPUN.
Bogor,
Juli 2008
Budi Lenora A14304055
RIWAYAT HIDUP
Penulis dilahirkan di Kediri pada tanggal 21 Mei 1986. Penulis merupakan anak kedua dari dua bersaudara, pasangan Bapak Djumadi dan Ibu Tri Retnaning Siwi. Pendidikan yang pertama kali ditempuh penulis adalah di Taman Kanakkanak Dharma Wanita tahun 1990 sampai tahun 1992. Pada tahun 1992, penulis menempuh Pendidikan Dasar di SDN Muneng I dari kelas 1 sampai dengan kelas 3, kemudian dari kelas 3 sampai kelas 6 penulis lanjutkan di SDN Muneng IV dan lulus tahun 1998. Pada tahun 1998 sampai dengan tahun 2001, penulis melanjutkan ke SLTPN I Kertosono. Pendidikan SLTA penulis tempuh di SMAN I Kertosono dan lulus tahun 2004. Pada tahun yang sama penulis diterima sebagai mahasiswa pada Program Studi Ekonomi Pertanian dan Sumberdaya, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor melalui Jalur USMI (Undangan Seleksi Masuk IPB). Selama menjadi mahasiswa, penulis aktif dalam kegiatan Asistensi. Penulis menjadi Asisten pada Mata Kuliah Ekonomi Umum selama 3 semester.
Bogor,
Juli 2008
Penulis
UCAPAN TERIMA KASIH
Puji dan syukur kepada ALLAH SWT atas rahmat, berkah dan hidayahNya, penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada semua pihak yang telah membantu selama masa perkuliahan dan juga dalam penyelesaian skripsi ini, yaitu: 1. Bapak dan Ibu yang telah banyak berkorban dan bekerja keras untuk mendidik, membesarkan dan memenuhi kebutuhan penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan pendidikan di Institut Pertanian Bogor ini. Mas Adi, Eyang Putri, Mba’ Endang, Rozan serta seluruh keluarga besar di Kediri tercinta terima kasih atas doa dan dukungannya. 2. Bapak Sugianto, Ibu Nursyamsiati, Mba’ Puput, Novi, Dik Bayu dan seluruh keluarga besar di Nganjuk, terima kasih atas segala doa, bantuan dan perhatian yang sudah diberikan kepada penulis. 3. Prof. Dr. Ir. Hermanto Siregar, M.Ec sebagai dosen pembimbing skripsi yang dengan
kesabarannya
telah
membimbing,
mengarahkan,
memberikan
masukan, saran dan kritikan dalam penyelesaian skripsi ini. 4. Ir. Nindyantoro, MSP dan Eva Anggraini, S.Pi, M.Si atas kesediaannya menjadi dosen penguji utama dan dosen penguji wakil departemen. 5. Rahma Novitarini Hantiningtyas, terima kasih banyak atas doa, bantuan, dukungan dan penyemangat penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. 6. Teman-teman kos Griya Pandawa Plus, teman-teman EPS 41 dan seluruh pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu, terima kasih atas segala bantuan dan kebersamaan selama ini.
i
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas berkat dan rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan penelitian ini dengan judul “Evaluasi Program Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) “Garda Emas” (Studi Kasus UMKM Penghasil Sandal di Kecamatan Bogor Selatan)”. Sholawat serta Salam semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW, yang telah memberikan suri tauladan dan mengajarkan akhlak yang mulia kepada seluruh umat manusia di dunia. Hasil penelitian ini merupakan kebanggaan tidak terhingga, karena ilmu yang
diperoleh
selama
masa
kuliah
dapat penulis
manfaatkan untuk
menyelesaikan penelitian ini. Penulis menyadari dalam penelitian ini masih banyak terdapat kekurangan, untuk itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun untuk lebih menyempurnakan hasil penelitian ini.
Bogor, Juli 2008
Penulis
ii
DAFTAR ISI
Halaman KATA PENGANTAR .................................................................................... i DAFTAR ISI .................................................................................................. ii DAFTAR TABEL .......................................................................................... iv DAFTAR GAMBAR...................................................................................... v DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. vi BAB I PENDAHULUAN ............................................................................. 1.1 Latar Belakang ............................................................................. 1.2 Perumusan Masalah ...................................................................... 1.3 Tujuan Penelitian .......................................................................... 1.4 Kegunaan Penelitian ..................................................................... 1.5 Batasan Penelitian ........................................................................
1 1 8 11 11 12
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ................................................................... 2.1 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) ............................... 2.1.1 Pengertian UMKM .............................................................. 2.1.2 Permasalahan UMKM.......................................................... 2.1.3 Pengembangan UMKM ....................................................... 2.2 Konsep Pemberdayaan Masyarakat ............................................... 2.3 Teori Pendapatan .......................................................................... 2.4 Analisis Regresi Linear Berganda ................................................. 2.5 Penelitian Terdahulu ..................................................................... 2.6 Perbedaan dengan Penelitian Terdahulu ........................................
13 13 13 15 20 23 27 30 31 40
BAB III KERANGKA PEMIKIRAN ........................................................... 42 3.1 Kerangka Pemikiran Operasional .................................................. 42 3.2 Hipotesis ...................................................................................... 45 BAB IV METODOLOGI PENELITIAN...................................................... 4.1 Tempat dan Waktu Penelitian ....................................................... 4.2 Jenis dan Sumber Data.................................................................. 4.3 Teknik Pengambilan Sampel......................................................... 4.4 Metode Pengolahan Data .............................................................. 4.4.1 Analisis Deskriptif ............................................................... 4.4.2 Analisis Tabulasi Silang dan Uji Rata-Rata Dua Sampel Kecil Independen ................................................................ 4.4.3 Analisis Regresi Linear Berganda ........................................ 4.4.4 Uji Statistik Model ............................................................... 4.4.5 Uji Ekonometrika ................................................................. 4.5 Definisi Operasional .....................................................................
47 47 47 47 48 48 48 50 52 55 56
BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN .......................................................... 57 5.1 Pogram Garda Emas ..................................................................... 57 5.1.1 Pengertian Program Garda Emas ........................................ 57