BAB 1 PENDAHULUAN 1.1
Latar Belakang Di era globalisasi ini, perkembangan teknologi informasi berperan penting dalam
berbagai sektor kehidupan manusia. Teknologi informasi yang terus berkembang sampai sekarang ini adalah mobile phone. Dahulu mobile phone hanya bisa digunakan untuk komunikasi suara antar manusia. Tetapi sekarang kemampuan mobile phone sudah sangat canggih, dimana yang dulunya hanya bisa dilakukan oleh komputer sekarang dapat dilakukan oleh mobile phone. Mobile phone jenis ini dikenal oleh masyarakat luas dengan sebutan smartphone. Salah satu sistem operasi mobile yang digunakan oleh smartphone adalah Android. Android adalah sebuah sistem operasi untuk smartphone berbasis linux. Salah satu kelebihan Android dibanding sistem operasi smartphone lainnya adalah Android bersifat open source code sehingga orang-orang dapat mengkustomasi fitur-fitur yang belum ada di sistem operasi Android sesuai dengan keinginan mereka. Kemampuan Android menjadi hampir tidak terbatas karena banyak orang yang mengembangkan source code Android. Apa yang dulu hanya bisa dilakukan oleh komputer kini dapat dilakukan oleh Android sehingga Android membuat segala pekerjaan yang dilakukan oleh komputer dapat dikerjakan secara mobile. Perkembangan dunia komputer yang pesat juga membuat berbagai teknologi dapat dijangkau oleh masyarakat luas, seperti contoh security camera. Security camera 1
2
memberikan rasa aman pada manusia karena untuk memantau dan mengawasi sesuatu, manusia tidak perlu ada di tempat tetapi cukup dengan melihat komputer yang terhubung dengan security camera. Dahulu untuk mengakses security camera diperlukan sebuah komputer khusus yang berukuran agak besar dan harganya mahal. Tetapi sekarang security camera dapat diakses dengan komputer biasa. Permasalahan kembali muncul karena komputer dianggap terlalu besar ukurannya sehingga penggunaan security camera menjadi kurang praktis. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan menggunakan Android yang berfungsi sebagai pengontrol webcam sehingga manusia dapat melakukan pemantauan secara mobile.
1.2
Ruang Lingkup Dalam skripsi ini terdapat berbagai batasan-batasan seperti berikut: 1. Mengembangkan aplikasi Android untuk mobile device yang dapat berkomunikasi dan mengontrol beberapa fitur di komputer. 2. Fitur yang ada meliputi webcam monitoring dan motion detection 3. Aplikasi yang dibuat pengimplementasiannya masih dalam bentuk prototipe yang berjalan di localhost.
1.3
Tujuan dan Manfaat Tujuan penulisan skripsi ini adalah : 1. Membuat aplikasi webcam monitoring yang dapat berinteraksi dengan webcam pada komputer dengan memanfaatkan smartphone Android.
3
2. Membuat aplikasi webcam monitoring yang mudah digunakan dan fleksible. Manfaat penulisan skripsi ini adalah: 1. Memudahkan user dalam melakukan pemantauan area. 2. Memberdayakan smartphone Android untuk melakukan pemantauan area yang biasanya dilakukan oleh sebuah komputer.
1.4
Metodologi Penelitian Adapun metodologi penelitian yang digunakan adalah: 1. Studi literatur / studi kepustakaan Studi pustaka digunakan untuk mendapatkan teori penunjang aplikasi yang akan dibuat, yaitu dengan mencari buku-buku teks dan artikel di internet yang berkaitan dengan Android platform dan komunikasi antara PC dengan Android. 2. Studi lapangan Studi lapangan yang dilakukan melalui analisis penggunaan smartphone Android sebagai pemonitor webcam pada komputer serta wawancara dengan pemakai security camera atau pemakai smartphone Android mengenai kendalakendala yang dihadapi selama ini.
4
Sedangkan metodologi perancangan aplikasi yang digunakan adalah: 3. Rapid Application Development (RAD) Rapid application development (RAD) atau rapid prototyping adalah model proses pembangunan perangkat lunak yang tergolong dalam teknik bertingkat. RAD menekankan pada siklus pembangunan pendek, singkat, dan cepat. Waktu yang singkat adalah batasan yang penting untuk model ini. Rapid application development menggunakan metode berulang dalam mengembangkan sistem dimana working model sistem dikonstruksikan diawal tahap pengembangan dengan tujuan menetapkan kebutuhan user dan selanjutnya disingkirkan. Working model digunakan kadang-kadang sebagai basis desain dan implementasi sistem akhir. Terdapat 4 tahapan dalam perancangan sistem menggunakan RAD: 1. Requirements Planning Phase : Kombinasi elemen dari fase sistem perancangan dan analisis dari System Development Life Cycle. Seluruh elemen dari fase ini mendiskusikan sistem kebutuhan program dan mendapatkan solusi untuk perancangan sistem. 2. User Design Phase : Dalam fase ini mulai dibuat analisis sistem dan model pengembangan serta prototipe yang menggambarkan keseluruhan sistem dalam program
meliputi
input,
process,
output.
Pembuatan
desain
ini
mengkombinasikan teknik Joint Application Development (JAD) dan CASE untuk mendapatkan kebutuhan user dan mengubahnya menjadi model. Dalam
5
pembuatan desain user ini juga menyertakan user untuk mengerti, mengubah, dan memastikan model sistem yang dibuat seperti kebutuhan user. 3. Construction Phase : Fokus pada program dan pengembangan aplikasi seperti pada System Development Life Cycle. Didalam RAD user melanjutkan untuk berpartisipasi dan masih dapat memberikan keinginan untuk merubah atau perbaikan sistem yang sudah dibuat. Dalam fase ini pengembangan menitikberatkan pada pemrograman, integrasi unit, dan pengetesan sistem. 4. Cutover Phase :
Ini merupakan fase akhir dalam RAD yang mencakup
implementasi, konversi data, pengetesan akhir pada sistem, dan pelatihan user. Apabila dibandingkan dengan metode yang lama, prosesnya lebih singkat. Sehingga pada akhirnya hasil dari sistem yang dibuat lebih cepat.
1.5
Sistematika Penulisan Sistematika dalam penyusunan skripsi ini dibuat dalam 5 bab dimana setiap babnya berisi penjelasan yang mendeskripsikan hal-hal yang kaitannya dengan perancangan webcam monitoring dengan Android.
BAB 1: PENDAHULUAN Bab ini membahas mengenai latar belakang dalam memilih topik bahasan ini, ruang lingkup dalam pembahasan, manfaat dan tujuan yang dapat kita dapatkan, metode
6
penelitian yang digunakan dalam pengembangan topik ini, dan juga sistematika penulisan dalam skripsi ini. BAB 2: LANDASAN TEORI Bab ini membahas beberapa teori yang mendasari penulisan dari skripsi ini. Teori umum yang digunakan meliputi teori tentang Rekayasa Piranti Lunak, Interaksi Manusia dan Komputer, Android Platform, dan beberapa teori lainnya yang mendasari penyusunan skripsi ini. BAB 3: ANALISIS DAN PERANCANGAN Bab ini berisi tentang analisis kebutuhan sistem dan perancangannya. Perancangan terdiri atas perancangan aplikasi webcam monitoring beserta tampilan user interface pada smartphone Android. BAB 4: IMPLEMENTASI DAN EVALUASI Bab ini berisi rencana implementasi sekaligus metode implementasi yang akan digunakan. Setelah itu akan dilakukan evaluasi dan hasilnya didokumentasikan untuk perbaikan bila ada kesalahan / error maupun sumber untuk pengembangan aplikasi. BAB 5: SIMPULAN DAN SARAN Bab ini berisi simpulan dari hal-hal pokok yang ada pada keseluruhan bab yang dibahas pada skripsi ini, serta juga saran yang membangun untuk pengembangan selanjutnya.