ANALISIS PERKEMBANGAN PASAR TENAGA KERJA INDUSTRI TEKSTIL DAN PRODUK TEKSTIL (TPT) DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (STUDI KASUS DKI JAKARTA)
DITA FIDIANI H14104050
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2008
2
RINGKASAN DITA FIDIANI. Analisis Perkembangan Pasar Tenaga Kerja Industri Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya (Studi Kasus DKI Jakarta) (Dibimbing oleh TANTI NOVIANTI).
DKI Jakarta merupakan daerah dengan tingkat migrasi yang tinggi, hal tersebut menyebabkan tingginya populasi dan terus bertambahnya angkatan kerja di DKI Jakarta. Untuk mengantisipasi bertambahnya angkatan kerja tersebut maka dibutuhkan lapangan kerja baru yang bersifat padat karya. Industri TPT merupakan salah satu industri padat karya yang mampu menyerap banyak tenaga kerja. Industri TPT di kawasan DKI Jakarta memberikan kontribusi sebesar 17 persen dari total industri TPT nasional yang merupakan kawasan industri TPT terbesar nomor dua setelah Jawa Barat dengan persentase sebesar 57 persen. Industri TPT DKI Jakarta menduduki posisi ketiga dalam pembentukan PDRB industri pengolahan bagi DKI Jakarta dan merupakan salah satu komoditi andalan ekspor DKI Jakarta. Setelah krisis ekonomi yang melanda Indonesia dan disepakatinya otonomi daerah, telah terjadi perubahan-perubahan kebijakan struktural baik secara nasional maupun secara regional, salah satunya yaitu kenaikan upah minimum provinsi. DKI Jakarta merupakan salah satu daerah yang mengalami kenaikan upah minimum provinsi dengan tingkat kenaikan upah yang cukup signifikan setiap tahunnya ditambah dengan masih tingginya laju pertumbuhan populasi dan arus urbanisasi, data menunjukkan bahwa telah terjadi penurunan jumlah tenaga kerja industri TPT DKI Jakarta. Penurunan jumlah tenaga kerja dan bertambahnya jumlah angkatan kerja tersebut telah menyebabkan perubahan pasar tenaga kerja. Selain faktor-faktor tersebut, masih adakah faktor lain yang mempengaruhi pasar tenaga kerja. Oleh sebab itu, tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu menganalisis perkembangan dan faktor-faktor yang mempengaruhi pasar tenaga kerja industri TPT di DKI Jakarta. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder time series dari tahun 1986 hingga 2006. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode analisis deskriptif untuk melihat perkembangan pasar tenaga kerja industri TPT dan metode kuantitatif untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pasar tenaga kerja industri TPT. Analisis kuantitatif menggunakan model persamaan simultan dengan alat analisis Two Stage Least Squares (TSLS). Penelitian ini menganalisis enam persamaan yaitu jumlah tenaga kerja yang diminta, jumlah tenaga kerja yang ditawarkan, tingkat upah, PDRB, investasi, dan jumlah unit perusahaan. Tenaga kerja industri TPT DKI Jakarta didominasi oleh tenaga kerja perempuan. Pekerja domestik yang bekerja di industri TPT banyak menduduki posisi sebagai buruh. Perkembangan tenaga kerja industri TPT terus mengalami penurunan setelah tahun 1993 sampai tahun 2006. Pengeluaran untuk upah tenaga
3
kerja dan produktivitas tenaga kerja industri TPT cenderung mengalami kenaikan selama tahun analisis. Hasil analisis kuantitatif menunjukkan bahwa jumlah tenaga kerja yang diminta dipengaruhi oleh jumlah unit perusahaan, PDRB, dan PDRB tahun sebelumnya. Investasi tahun sebelumnya, upah, dan dummy krisis tidak berpengaruh terhadap jumlah tenaga kerja yang diminta. Jumlah tenaga kerja yang ditawarkan dipengaruhi oleh jumlah migrasi, jumlah populasi, dan jumlah tenaga kerja yang ditawarkan tahun sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan tingkat upah dan dummy krisis tidak memberikan hasil yang signifikan terhadap jumlah tenaga kerja yang ditawarkan. Tingkat upah dipengaruhi oleh nilai Upah Minimum Provinsi (UMP) dan jumlah tenaga kerja yang diminta tahun sebelumnya sedangkan tingkat inflasi tidak memberikan hasil yang signifikan. PDRB dipengaruhi oleh ekspor, impor dan dummy krisis sedangkan investasi tidak berpengaruh signifikan. Investasi dipengaruhi oleh tingkat suku bunga dan investasi tahun sebelumnya. Nilai tukar, upah, dan dummy krisis tidak berpengaruh terhadap investasi. Jumlah unit perusahaan dipengaruhi oleh tingkat upah, PDRB, dan jumlah tenaga kerja yang diminta sedangkan nilai investasi tidak memberikan hasil yang signifikan. Pekerja harus meningkatkan produktivitasnya jika upah mengalami kenaikan agar terjadi penambahan output, sehingga biaya input yang dikeluarkan untuk upah dapat tertutupi dengan pertambahan keuntungan yang diperoleh. Agar terjadinya peningkatan penyerapan tenaga kerja, pemerintah harus menghilangkan ekonomi biaya tinggi dalam proses pembuatan izin usaha.
4
ANALISIS PERKEMBANGAN PASAR TENAGA KERJA INDUSTRI TEKSTIL DAN PRODUK TEKSTIL (TPT) DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (STUDI KASUS DKI JAKARTA)
DITA FIDIANI H 14104050
SKRIPSI Sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi
DEPARTEMEN ILMU EKONOMI FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2008
5
INSTITUT PERTANIAN BOGOR FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN DEPARTEMEN ILMU EKONOMI Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang ditulis oleh : Nama
: Dita Fidiani
NRP
: H 14104050
Program Studi
: Ilmu Ekonomi
Judul skrpsi
: Analisis Perkembangan Pasar Tenaga Kerja Industri Tekstil dan Produk Tekstil (TPT) dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya (Studi Kasus DKI Jakarta)
Dapat diterima sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor.
Menyetujui, Dosen Pembimbing
Ir. Tanti Novianti, M.Si NIP. 132206249
Mengetahui, Ketua Departemen Ilmu Ekonomi
Dr. Ir. Rina Oktaviani, MS NIP. 131846872
Tanggal Kelulusan :
6
PERNYATAAN DENGAN INI SAYA MENYATAKAN BAHWA SKRIPSI YANG BERJUDUL “ANALISIS PERKEMBANGAN PASAR TENAGA KERJA INDUSTRI TEKSTIL DAN PRODUK TEKSTIL (TPT) DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (STUDI KASUS DKI JAKARTA)” BENAR-BENAR MERUPAKAN HASIL KARYA SAYA SENDIRI DAN BELUM PERNAH DIAJUKAN SEBAGAI SKRIPSI ATAU KARYA ILMIAH PADA SUATU PERGURUAN TINGGI ATAU LEMBAGA MANAPUN.
Bogor, Agustus 2008
Dita Fidiani H 14104050
7
RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Jakarta pada tanggal 26 Oktober 1985 sebagai anak ke empat dari lima bersaudara putri dari pasangan Bapak D. Sudradjat dan Ibu Emma Suhaemah. Penulis menempuh pendidikan dasar di SDN Menes 3 (tahun 1992 sampai tahun 1998), pendidikan menengah pertama di SLTP Negeri 1 Menes (tahun 1998 sampai tahun 2001) dan pendidikan menengah atas di SMU Negeri 1 Pandeglang (tahun 2001 sampai 2004). Pada tahun 2004 penulis diterima di IPB melalui jalur Undangan Seleksi Masuk IPB (USMI) di Program Studi Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Manajemen. Selama menjadi mahasiswa, Penulis aktif sebagai anggota KOPMA IPB.
8
KATA PENGANTAR Tiada kata yang paling indah untuk diucapkan selain puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul: ANALISIS PERKEMBANGAN PASAR TENAGA KERJA INDUSTRI TEKSTIL DAN PRODUK TEKSTIL (TPT) DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHINYA (STUDI KASUS DKI JAKARTA). Skripsi ini merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. Sebagai salah satu wujud rasa syukur kehadirat Allah SWT, pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah banyak membantu dalam penyelesaian skripsi ini, yaitu: 1. Bapak dan Ibu tercinta yang senantiasa memberikan kasih sayang, perhatian, doa, dan dukungan kepada penulis, kakak-kakak saya A Andri, A Gema, Teh Dina dan adik saya Riris yang selalu memberikan bantuan, motivasi, dan keceriaan kepada penulis. 2. Ir. Tanti Novianti, M.Si dan Prof. Dr. Ir Isang Gonarsjah sebagai dosen pembimbing yang telah memberikan bimbingan, ilmu, masukan, dan perhatian yang sangat membantu penulis dalam penyusunan skripsi ini. 3. Dr. Ir. Sri Mulatsih, M.sc. Agr sebagai dosen penguji utama dalam ujian sidang yang telah memberikan saran dan masukan demi kesempurnaan skripsi ini. 4. Widyastutik, M.Si sebagai dosen penguji dari komisi pendidikan yang telah memberikan koreksi dan masukan demi kesempurnaan skripsi ini. 5. Dosen, Staf, dan seluruh civitas akademika Departemen Ilmu Ekonomi FEM-IPB yang telah banyak memberikan ilmu kepada penulis selama menyelesaikan studi di Departemen Ilmu Ekonomi. 6. Para sahabat IE 41 (Popy, Manda, Fatin, Dyah, Dwie, dan Tika) yang telah memberikan keceriaan, kebersamaan, dan motivasi kepada penulis. Kepada Yuliana Mufarohah, SE. yang telah memberikan masukan dan motivasi kepada penulis. Teman-teman satu bimbingan skripsi (Maya, Kak
9
Nova, Kak Wirawan, Teh Rusniar, Rian, Abi, dan Tyo), terima kasih atas kerjasama yang dibangun selama penyusunan skripsi dan motivasinya. Teman-teman kost NA GALZ, teman-teman KKP, teman-teman KOPMA IPB, dan teman-teman asrama TPB yang telah memberikan suasana kekeluargaan dan motivasi kepada penulis. Serta teman-teman lainnya yang tidak dapat disebutkan satu per satu. 7. Semua pihak yang telah membantu dan memperlancar penyusunan skripsi ini. Penulis berharap skripsi ini bermanfaat bagi para pembaca. Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan.
Bogor, Agustus 2008
Dita Fidiani H14104040
10
DAFTAR ISI Halaman DAFTAR TABEL.............................................................................................. 13 DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... 14 DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... 15 I. PENDAHULUAN........................................................................................ 16 1.1. Latar Belakang ....................................................................................... 16 1.2. Perumusan Masalah ............................................................................... 19 1.3. Tujuan Penelitian ................................................................................... 22 1.4. Manfaat Penelitian ................................................................................. 23 1.5. Ruang Lingkup Penelitian...................................................................... 23 II. TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PENELITIAN .................. 24 2.1. Tinjauan Teori........................................................................................ 24 2.1.1. Teori Permintaan Tenaga Kerja ................................................... 24 2.1.1.1. Menentukan Kurva Permintaan Tenaga Kerja................ 25 2.1.2. Teori Penawaran Tenaga Kerja.................................................... 26 2.1.2.1. Menentukan Kurva Penawaran Tenaga Kerja................. 27 2.1.3. Pasar Tenaga Kerja ...................................................................... 29 2.1.4. Hubungan Output dan Tenaga Kerja............................................ 30 2.1.5. Hubungan Investasi, Suku Bunga, dan Upah............................... 31 2.1.6. Hubungan Upah dan Tenaga Kerja .............................................. 33 2.1.7. Hubungan Investasi, PDRB, dan Permintaan Tenaga Kerja........ 34 2.2. Tinjauan Penelitian Terdahulu ............................................................... 35 2.3. Kerangka Pemikiran............................................................................... 40 III. METODE PENELITIAN .......................................................................... 41 3.1. Jenis dan Sumber Data........................................................................... 41 3.2. Metode Analisis Data............................................................................. 41 3.2.1. Identifikasi Model ........................................................................ 45 3.2.2. Metode Estimasi........................................................................... 47 3.2.2.1. Uji Kriteria Statistik ....................................................... 47