AKUNTANSI PIUTANG USAHA PADA PT PLN (PERSERO) WILAYAH SUMATERA UTARA
TUGAS AKHIR
Ditulis Untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan Pendidikan Program Diploma 3
Diajukan Oleh
JUNANDO SIMORANGKIR 1105081050
PROGRAM STUDI AKUNTANSI JURUSAN AKUNTANSI POLITEKNIK NEGERI MEDAN MEDAN 2014
ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian penerapan akuntansi piutang usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui wawancara dan menelusuri data hitoris berupa laporan keuangan PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa penerapan Akuntansi Piutang Usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara telah sesuai dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia.
Kata kunci: Akuntansi, Piutang Usaha, Prinsip Akuntansi Berterima Umum
KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, karena rahmat dan karunia yang diberikan sehingga penulis dapat menyusun Tugas Akhir ini dengan baik dan dapat disusun dengan tepat waktu. Tugas Akhir ini merupakan bukti pertanggung jawaban atas pendidikan yang dijalani selama 3 tahun. Adapun judul Tugas Akhir ini adalah Akuntansi Piutang Usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna walaupun penulis telah berusaha sebaik mungkin. Penulis juga menyadari bahwa tanpa bantuan dan bimbingan dan kerjasama yang baik dari berbagai pihak, penulis tidak bisa menyelesaikan penelitian ini. Dalam penulisan Tugas Akhir ini, banyak diperoleh bantuan dari berbagai pihak, baik dari Politeknik Negeri Medan maupun PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara. Untuk itu diucapkan terimakasih kepada : 1. Bapak M.Syahruddin, S.T.,M.T. Direktur Politeknik Negeri Medan. 2. Bapak Darwin S.H Damanik, S.E.,M.Si., Ketua Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan. 3. Bapak Parjuangan Pardosi, S.E.,M.Si., Sekretaris Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan. 4. Bapak Sastra Karo-Karo, S.E.,Ak.,M.Si., Kepala Program Studi Akuntansi Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan. 5. Ibu Rosmaida Tambun, S.E.,M.Si., selaku Dosen Pembimbing Utama yang telah mengarahkan dalam penulisan Tugas Akhir ini. 6. Ibu Dina Arfianti Siregar, S.E.,M.Si., selaku Dosen Pembimbing Pendamping yang telah mengarahkan dalam penulisan Tugas Akhir ini. 7. Seluruh pegawai Program Studi Akuntansi.
8. Pimpinan dan seluruh pegawai PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara. 9. Ibu Asriyati,S.E.Ak.,M.Si., selaku wali kelas AK-6B. 10. Teristimewa orang tua saya B.Simorangkir (+) dan H.Silitonga serta abang saya Henri Simorangkir, Herman Simorangkir, dan Indra Simorangkir yang selalu medukung studi saya 11. Teman-teman AK – 6B yang tercinta. Disadari bahwa Tugas Akhir ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu sangat diharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun. Harapan penulis semoga Tugas Akhir ini bermanfaat bagi para pembaca, serta semua pihak yang memerlukannya. Terimakasih.
Medan, Agustus 2014 Penulis,
Junando Simorangkir NIM 1105081050
DAFTAR ISI LEMBAR PERSETUJUAN LEMBAR PENGESAHAN ABSTRAK ABSTRACT KATA PENGANTAR ………………………………………………….i DAFTAR ISI …………………………………………………………..iii BAB 1 PENDAHULUAN ....................................................................... 1 1.1.Latar Belakang Pemilihan Judul ............................................................................. 1 1.2.Perumusan Masalah ............................................................................................... 2 1.3.Tujuan Pembahasan ................................................................................................ 2 1.4.Manfaat Penelitian ................................................................................................. 2 1.5.Teknik Pengumpulan Data dan Pengolahan Data ................................................... 3 1.6.Jadwal Kegiatan Penulisan LaporanTugas Akhir .................................................. 5 BAB 2 TINJAUAN UMUM MENGENAI PERUSAHAAN ................................... 6 2.1. Sejarah Singkat Perusahaan .................................................................................. 6 2.2. Ruang Lingkup Kegiatan Perusahaan .................................................................... 7 2.3. Keunggulan Perusahaan ......................................................................................... 9 2.4. Struktur Organisasi Perusahaan .......................................................................... 10 BAB 3 TINJAUAN KEPUSTAKAAN .................................................................... 13 3.1. Pengertian Akuntansi .......................................................................................... 13 3.2. Pengertian Piutang .............................................................................................. 13 3.3. Klasifikasi Piutang ............................................................................................... 15 3.4. Akuntansi Piutang Usaha menurut Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia. .............................................................................................................. 17 BAB 4 HASIL PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA ....................... 32 4.1. Pengumpulan Data ............................................................................................... 32 4.2. Pengolahan Data................................................................................................... 35 BAB 5 PEMBAHASAN ........................................................................................... 45 5.1. Pengertian Piutang Usaha .................................................................................... 45 5.2. Klasifikasi Piutang Usaha ................................................................................... 45 5.3. Akuntansi Piutang Usaha ..................................................................................... 46 5.4. Penyajian dan Pengungkapan Piutang Usaha di Neraca ....................................... 4
BAB 6 SIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 50 6.1. Simpulan ............................................................................................................. 50 6.2. Saran .................................................................................................................... 51 DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 52 LAMPIRAN
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Pemilihan Judul Pada umumnya setiap perusahaan berdiri dan beroperasi untuk mencapai tujuan sesuai dengan perencanaan yang telah ditetapkan sebelumnya yaitu memperoleh laba yang maksimal, mempertahankan kesinambungan perusahaan dan meningkatkan kinerja perusahaan. Untuk mewujudkan tujuan tersebut, setiap perusahaan memiliki kebijakan yang berbeda-beda. Salah satu kebijakan yang dilakukan oleh perusahaan untuk memperoleh laba yang maksimum adalah dengan melakukan penjualan secara kredit.
Penjualan kredit yang dilakukan perusahaan akan menimbulkan perkiraan piutang yang nantinya menyebabkan penerimaan kas dari penagihan piutang. Piutang yang timbul dari penjualan kredit tidak hanya berasal dari satu pelanggan saja. Oleh sebab itu, penjualan yang dilakukan secara kredit biasanya dapat menimbulkan resiko. Resiko yang sering dialami oleh sebagian besar perusahaan akibat penjualan kredit adalah piutang tak tertagih yang diakibatkan penunggakan pembayaran oleh pelanggan atau pelanggan yang tidak sanggup membayar.
PT PLN (Persero) Wilayah Sumutera Utara merupakan salah satu perusahaan BUMN, yang mana memiliki pos piutang yang jumlahnya tidak sedikit. Timbulnya piutang usaha tersebut berasal dari penjualan atas barang dan jasa yang dilakukan oleh perusahaan.
Kurangnya pengendalian atas piutang dapat mengakibatkan kerugian yang cukup besar berupa piutang tak tertagih. Ini membuat tugas manajemen dalam pengendalian atas piutang menjadi tugas yang penting. Pertimbangan yang pokok dalam akuntansi untuk piutang meliputi penggolongan, pengakuan, penilaian dan pelaporannya.
Berdasarkan uraian diatas, penulis termotivasi untuk melakukan penelitian dengan judul: “Akuntansi Piutang Usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara”.
1.2. Perumusan Masalah Penjualan kredit yang dilakukan perusahaan akan menimbulkan perkiraan piutang yang nantinya menyebabkan penerimaan kas dari penagihan piutang. Kurangnya pengendalian atas piutang dapat mengakibatkan kerugian yang cukup besar berupa piutang tak tertagih.
Berdasarkan uraian tersebut, maka masalah yang dirumuskan dalam penulisan ini adalah: “Apakah penerapan Akuntansi Piutang Usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara telah sesuai dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia?”
1.3. Tujuan Pembahasan Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian penerapan akuntansi piutang usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara dengan Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia.
1.4. Manfaat Penelitian Adapun manfaat penelitian yang diharapkan adalah: 1. Penulis Menambah pengetahuan dan pemahaman penulis mengenai penerapan akuntansi yang lazim terhadap piutang usaha yang sebelumnya telah diperoleh selama menempuh perkuliahan di Politeknik Negeri Medan sehingga penulis memiliki keterampilan yang memadai untuk dapat mengaplikasikan penerapan akuntansi piutang usaha dimasa yang akan datang. 2. Politeknik Negeri Medan
Sebagai bahan masukan dan studi perbandingan bagi mahasiswa Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Medan 3. Perusahaan Sebagai bahan kajian dan masukan bagi PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara dalam mengambil keputusan dimasa yang akan datang.
1.5. Teknik Pengumpulan dan Pengolahan Data 1.5.1. Jenis Data Ada 2 jenis data berdasarkan sumbernya menurut Supranto (1997:6) yaitu: 1. Data Primer Data primer adalah data yang dikumpulkan sendiri oleh perorangan/suatu organisasi langsung melalui objeknya. Dalam hal ini data primer diperoleh melalui wawancara. 2. Data sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh dalam bentuk yang sudah jadi berupa publikasi.
Adapun data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu yang terdiri dari : 1. Timbulnya piutang usaha menurut PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara 2. Pengurangan piutang usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara 3. Penilaian dan pelaporan piutang usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara 4. Penyajian dan pengungkapan piutang usaha pada neraca PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara.
1.5.2. Teknik Pengumpulan Data Data yang digunakan dalam penelitian ini dikumpulkan dengan cara : 1.5.2.1. Dokumentasi Dokumentasi adalah data-data yang berisi mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan, transkip buku, majalah, agenda dan sebagainya. Teknik ini digunakan untuk memperoleh data tentang dokumen, catatan, prosedur dan sistem akuntansi piutang pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara. Adapun beberapa dokumen yang dibutuhkan oleh penulis dari PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara adalah Neraca dari PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara tahun 2011.
1.5.2.2. Teknik Wawancara Wawancara yaitu suatu teknik pengumpulan data atau informasi yang dilakukan dengan bertanya langsung kepada responden mengenai masalah yang akan dibahas atau dengan cara mengadakan tatap muka dengan responden. Adapun beberapa pertanyaan yang dilakukan oleh penulis ialah sebagai berikut : 1. Apakah Defenisi piutang menurut PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara? 2. Bagaimanakah Klasifikasi Piutang menurut PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara ? 3. Bagaimana Pengakuan dan pencatatan pada saat timbulnya piutang usaha pada PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara? 4. Dalam pengakuan piutang, basis apa yang digunakan oleh PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara dan bagaimana pencatatannya? 5. Bagaimana PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara melakukan penyisihan piutang ragu-ragu? 6. Bagaimana penyajian dan pengungkapan piutang yang dibuat oleh PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara?
1.5.3. Teknik Pengolahan Data Untuk dapat menjawab perumusan masalah, maka metode pengolahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Menurut Nazir (2003:54), metode deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu peristiwa pada masa sekarang. Tujuan dari penelitian deskriptif ini adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.
Dalam penelitian ini, peneliti membandingkan akuntansi piutang usaha yang diterapkan oleh PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara dengan akuntansi piutang usaha menurut Prinsip Akuntansi Berterima Umum di Indonesia.
1.6. Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan Tugas Akhir Tugas Akhir ini diperkirakan membutuhkan waktu selama 3 (tiga) bulan dengan alokasi waktu sebagai berikut:
Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan dan Penulisan Laporan Tugas Akhir Bulan/Minggu No
Kegiatan
.
April 3
1
Persiapan
2
Pengumpulan Data
3
Tabulasi dan Analisa Data
4
Menyusun Konsep Laporan
5
Konsultasi pada Pembimbing
Mei
Juni
Juli
Agustus
4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1
2
6
Sidang Tugas Akhir
7
Perbaikan Tugas Akhir
8
Penggandaan Laporan
Sumber : Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Medan Tahun 2014