PD-KALBIS-OPR-002/V1/R3
Panduan Mahasiswa
Tahun Akademik 2015/2016 KALBIS Institute Jl. Pulomas Selatan Kav. 22 – Jakarta Timur 13210
i
Panduan Mahasiswa
ii
Daftar Isi Daftar Isi ................................................................................................................................................ iii Surat Pernyataan ................................................................................................................................... vii Bab 1: Pengenalan................................................................................................................................... 1 1.1.
Sejarah KALBIS Institute ....................................................................................................... 1
1.2.
Visi, Misi dan Nilai Institusi ................................................................................................... 2
1.3.
Lambang Institut ..................................................................................................................... 4
1.4.
Mars ITBK (Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis)................................................................. 5
1.5.
Struktur dan Susunan Pimpinan .............................................................................................. 6
1.6.
Fakultas dan Program Studi .................................................................................................... 8
1.7.
Operasional ............................................................................................................................. 8
Bab 2: Akademik .................................................................................................................................. 10 2.1.
Kurikulum ............................................................................................................................. 10
2.2.
Kalender Akademik .............................................................................................................. 10
2.3.
Definisi SKS ......................................................................................................................... 10
2.4.
Evaluasi Prestasi Akademik .................................................................................................. 11
2.5.
Batas Masa Studi................................................................................................................... 11
2.6.
Distribusi Mata Kuliah .......................................................................................................... 11
2.7.
Pra Syarat Mata Kuliah ......................................................................................................... 12
2.8.
Penyetaraan Nilai .................................................................................................................. 12
2.9.
Pembimbing Akademik......................................................................................................... 12
Bab 3: Operasional ................................................................................................................................ 14 3.1.
Registrasi Perkuliahan........................................................................................................... 14
3.1.1.
Registrasi Secara Paket ..................................................................................................... 14
3.1.2.
Registrasi Secara KRS Online .......................................................................................... 14
3.1.3.
Cuti Kuliah ........................................................................................................................ 15
3.1.4.
Aktif Kembali ................................................................................................................... 16
3.1.5.
Pindah Waktu Kuliah ........................................................................................................ 16
3.1.6.
Pindah Program Studi ....................................................................................................... 17
3.2.
Pembayaran Uang Kuliah ..................................................................................................... 18
3.3.
Perkuliahan ........................................................................................................................... 19
3.3.1.
Peraturan Kuliah ............................................................................................................... 19
3.3.2.
Absensi .............................................................................................................................. 19
3.3.3.
Ijin Kuliah ......................................................................................................................... 19
3.3.4.
Pengumpulan Tugas .......................................................................................................... 20
3.4.
Ujian...................................................................................................................................... 20 iii
3.4.1.
Syarat Mengikuti Ujian ..................................................................................................... 20
3.4.2.
Tata Tertib Mengikuti Ujian ............................................................................................. 20
3.4.3.
Sanksi Melakukan Kecurangan ......................................................................................... 21
3.4.4.
Ujian Susulan .................................................................................................................... 22
3.5.
Nilai....................................................................................................................................... 23
3.5.1.
Komponen dan Bobot Nilai .............................................................................................. 23
3.5.2.
Pengumuman Nilai ............................................................................................................ 25
3.5.3.
Peninjauan Ulang Nilai ..................................................................................................... 25
3.5.4.
Daftar Nilai Kumulatif ...................................................................................................... 26
3.5.5.
Nilai Ujian Susulan ........................................................................................................... 26
3.6.
Skripsi ................................................................................................................................... 26
3.6.1.
Syarat Pengambilan Skripsi .............................................................................................. 26
3.6.2.
Ketentuan Skripsi dan Tesis .............................................................................................. 27
3.7.
Wisuda .................................................................................................................................. 32
3.7.1.
Syarat Wisuda ................................................................................................................... 32
3.7.2.
Pendaftaran Wisuda .......................................................................................................... 33
3.7.3.
Pengambilan Berkas Kelulusan ........................................................................................ 33
3.8.
Semester Pendek ................................................................................................................... 33
3.8.1.
Ketentuan .......................................................................................................................... 33
3.8.2.
Prosedur Pendaftaran ........................................................................................................ 34
Bab 4: Layanan Berkas ......................................................................................................................... 36 4.1.
Pembuatan Surat Keterangan ................................................................................................ 36
4.2.
Kartu Hasil Studi Semester ................................................................................................... 37
4.3.
Transkrip Akademik ............................................................................................................. 37
4.4.
Ijazah ..................................................................................................................................... 37
Bab 5: Laboratorium ............................................................................................................................. 39 5.1.
Peraturan Umum Laboratorium Komputer dan Studio ........................................................ 39
5.2
Laboratorium Komputer ....................................................................................................... 39
5.3. Studio Televisi, Radio dan Fotografi ......................................................................................... 40 Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan ....................................................................................................... 41 6.1.
Jenis Organisasi Kemahasiswaan.......................................................................................... 41
6.2.
Periode Kepengurusan .......................................................................................................... 41
6.3.
Syarat Menjadi Ketua dan Pengurus ..................................................................................... 41
6.4
Transkrip Aktivitas Mahasiswa (TAM) ................................................................................ 42
7.1.
Layanan Perpustakaan........................................................................................................... 43
7.2.
Peraturan Umum Perpustakaan ............................................................................................. 43
7.3 Pelanggaran dan sanksi ............................................................................................................... 44 iv
7.4 Cara Penggunaan OPAC ............................................................................................................. 44 7.5 Prosedur Penggunaan Ruang Diskusi ......................................................................................... 45 7.6 Prosedur Peminjaman Buku ........................................................................................................ 45 Bab 8: Lain-lain .................................................................................................................................... 46 8.1.
Fasilitas Umum ..................................................................................................................... 46
8.2.
Parkir ..................................................................................................................................... 46
8.3.
Peminjaman Ruangan diluar Kegiatan Rutin Perkuliahan .................................................... 46
8.4.
Email dan nomor layanan penting ........................................................................................ 47
Lampiran ............................................................................................................................................... 48 Lampiran 1. Distribusi Mata Kuliah. Lampiran 2. Sanksi Pelanggaran Mahasiswa Terhadap Peraturan dan Tata Tertib Kehidupan Kampus.
v
vi
Surat Pernyataan
Saya yang bertanda tangan di bawah ini: NIM
:
Nama : Menyatakan bahwa saya sudah membaca dan mengerti isi dari Panduan Mahasiswa ini, dan bersedia untuk mematuhi peraturan yang terdapat didalamnya. Dan saya juga sudah mengetahui bahwa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis berhak untuk mengubah sebagian atau seluruh informasi dan aturan yang terdapat dalam Panduan ini. Dan
jika
terjadi
perubahan
maka
Institut
Teknologi
dan
Bisnis
Kalbis
akan
mengumumkannya melalui website mahasiswa sehingga saya harus berinisiatif untuk membaca pengumuman.
Demikian surat pernyataan ini saya tanda-tangani dengan sadar dan tanpa paksaan dari siapapun.
Jakarta, ........................ 20….
Nama Mahasiswa : ................................
vii
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
Bab 1: Pengenalan 1.1. Sejarah KALBIS Institute Pada awalnya, Yayasan Pendidikan Kalbe, atas dasar semangat dan pengabdian kepada ilmu pengetahuan sebagaimana yang tertuang dalam motto PT. KALBE FARMA, yakni ”The Scientific Pursuit of Health for a Better Life”, dan ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa, maka pada tanggal 1 Juni 1992 sesuai dengan Surat Keputusan No. 221/DIKTI/Kep/1992 tanggal 1 Juni 1992 berdirilah Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi KALBE (STIE KALBE) dengan status “Terdaftar” pada Jurusan/Program Studi untuk jenjang Program Diploma III. Pendirian STIE KALBE ini sudah menjadi tekad dari kelompok usaha KALBE untuk turut serta dalam mengabdikan diri kepada masyarakat luas, sejalan dengan perkembangan bisnis KALBE Group yang berkembang sangat pesat. Pada tanggal 30 November 1994, STIE KALBE mengambil alih Akademi Manajemen Indonesia (AKMI) yang diperkuat dengan dikeluarkannya Surat Keputusan No. 193/KOP.III/N1.1.01/XI/1994 pada tanggal 30 November 1994 yang juga menyatakan bahwa status Jenjang Program Diploma Tiga (D3) telah menjadi “Disamakan”. Dengan demikian STIE KALBE mempunyai status “Terdaftar” untuk Jurusan Manajemen Program Studi Manajemen Keuangan & Perbankan, Manajemen Perusahaan, serta Jurusan Akuntansi Program Studi Akuntansi Jenjang Pendidikan D3. Tahun 1995, STIE KALBE untuk pertama kalinya menerima mahasiswa baru untuk jurusan D3 Manajemen Perusahaan, Manajemen Keuangan & Perbankan serta Akuntansi. Tahun 1996, STIE KALBE kembali mengambil alih STIE SARI BAKTI berdasarkan Surat Keputusan No. 83/DIKTI/KEP/96 tanggal 28 Maret 1996 dengan status terdaftar. Pada tahun 2005, Yayasan Pendidikan Kalbe melakukan pengembangan kerjasama operasional dengan Yayasan IEP Nusa College untuk menyelenggarakan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer. Hal ini diambil sebagai langkah Yayasan Pendidikan Kalbe untuk melebarkan sayap di bidang industri pendidikan yang berbasis teknologi informasi. Dengan adanya pengembangan kerjasama ini, diharapkan STIE Supra dan STMIK Supra tumbuh sebagai institusi pendidikan yang berorientasi kepada Kebutuhan Industri dan Keunggulan dalam Kompetensi Global. Tahun 2009, melalui SK Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 187/D/O/2009 tanggal 2 November 2009, STIE Supra dan STMIK Supra bergabung dan berubah nama menjadi Institut Teknologi dan Bisnis Kalbe serta menambah program studi baru yaitu Program Studi Ilmu Komunikasi.
Halaman 1 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
Untuk menjawab tantangan globalisasi serta semakin maju dan kompleksnya kebutuhan di dunia pendidikan dengan saingan yang lebih terbuka. Yayasan Pendidikan Kalbe bertekad untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan menjalin kerja sama dengan Yayasan Bina Nusantara pada tahun 2011 melalui penandatanganan Nota Kesepahaman pada tanggal 18 Mei 2011. Tahun 2013 melalui Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 406/E/0/2013 nama Institut Teknologi dan Bisinis Kalbe berubah menjadi Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis. Dan untuk mempermudah penyebutan di masyarakat, maka Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis disebut juga KALBIS Institute.
1.2. Visi, Misi dan Nilai Institusi Visi Menjadi perguruan tinggi pilihan di bidang sains, teknologi dan bisnis, menghasilkan lulusan berkualitas dan siap terap, serta berorientasi pada inovasi, kewirausahaan dan globalisasi. Misi 1. Menyelenggarakan kegiatan pendidikan tinggi yang ditunjang oleh penerapan teknologi informasi dan sistem manajemen mutu. 2. Menyediakan sarana dan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang efektif dan efisien sehingga dapat menghasilkan lulusan, trampil, kreatif dan inovatif. 3. Mengembangkan
karakter
yang
baik,
jiwa
kepemimpinan
dan
kewirausahaan, serta kemampuan softskill peserta didik. 4. Menjaga keterkaitan/relevansi seluruh kegiatan pendidikan dengan kebutuhan pembangunan sosial-ekonomi dan industri secara global. 5. Memberi kontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui kegiatan penelitian terapan dan pengabdian kepada masyarakat.
Halaman 2 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
Nilai Institusi
Jujur
Selalu bersikap atau memberikan suatu informasi sesuai dengan kenyataan dan kebenaran.
Adil
Selalu bersikap obyektif berdasarkan fakta dan kebenaran serta sesuai peraturan yang berlaku di dalam mengambil keputusan.
Konsisten
Senantiasa tidak berubah-ubah dan taat asas dalam bersikap atau bertindak.
Bertanggung-jawab
Senantiasa siap menerima dan melaksanakan kewajiban dan tugas, serta siap menanggung hasil dan akibatnya.
Peduli
Memiliki sikap memperhatikan dan mengindahkan keadaan di sekelilng yang membutuhkan bantuan atau perhatian.
Halaman 3 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
1.3. Lambang Institut Lambang Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis adalah sebagai berikut:
Makna Lambang Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis adalah: a. Bentuk dasar lambang dibuat sebagai simbolisasi manusia yang “gembira” dan “bersemangat” sekaligus mencitrakan buku yang terbuka yang menunjukkan bahwa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis adalah tempat yang menyenangkan untuk belajar. b. Apabila dilihat dari jarak tertentu, bentuk lambang juga membentuk tanda seperti “check list” yang menunjukkan bahwa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis adalah tempat yang tepat untuk belajar. c. Bulatan diartikan sebagai simbolisasi bahwa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis siap menghadapi era globalisasi. d. Penggunaan nama “KALBIS Institute” merupakan sebutan singkat Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis dalam bahasa Inggris. e. Baris kata-kata di bawah tulisan “KALBIS Institute” sesuai dengan visi institut, menunjukkan tekad Institut ke depan untuk menjadi perguruan tinggi pilihan di bidang sains, teknologi dan bisnis. f. Warna hijau tua dalam lambang merupakan simbolisasi semangat Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis untuk mengembangkan ilmu di bidang sains, teknologi dan bisnis dengan tetap mengedepankan nilai ramah lingkungan. g. Warna hijau muda dalam lambang merupakan simbolisasi semangat Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis untuk selalu berinovasi dalam penyelenggaraan proses belajar mengajarnya. h. Warna hitam dalam lambang merupakan simbolisasi semangat Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis untuk tetap berpegang teguh pada nilai-nilai, etika dan norma pendidikan.
Halaman 4 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
1.4. Mars ITBK (Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis) 4/4 1=A Cipt. Zefanya Wahyudinato
3 3 3 3 3 2 3/ 4 4 4 4 0/ Ba-ngun lah ba-ngun pe-mu - da pe-mu-di 4 4 4 4 4 4 4 / 3 3 3 2 3 0/ Bu- lat - kan te kad pa-da I -bu Per-ti –wi . . . . 3 6 7 1 7 1 / 2 1 7 6 7 0 Wu-jud-kan-lah tu-ju- an-mu yg su-ci . . . 7 / 1 6 . 7 1 6 7 1 / 7 . . 0/ Ber- sa-ma mem- ba-ngun Ne- ga- ra 3 3 3 3 3 2 3 / 4 4 4 4 4 0/ Bang-kit- lah bang-kit, Kal-bis Ins- ti tute- ki- ta 4 4 4 4 4 3 4 / 5 5 5 5 0/ Tun- juk-kan lah ke- pri - ba- dian bang-sa . . . . 3 3 6 7 1 7 1 / 2 1 7 6 7 0 Cip- ta-kan ci- tra ke- wi- ba-wa-an ki- ta 7 / i 6 5 4 3 2 2 / 1 . . 0/ Ber- sa-ma jun–jung-lah na-ma mu Reff : . . . . . . . . . . . . . . 3 1 1 2 3/ 4 4 4 0/ 2 7 7 1 2 /3 3 3 0/ Ma- ri-lah ki-ta ber-kar-ya Mem-ba-ngun Ne-ga -ra ki-ta . . . . . . . . . . . . . 3 1 1 2 1/ 6 1 4 0 4 /3 3 1 1 2 7/i .. Tun-juk-kan masa de –pan-mu Kalbis Institute ter-cin- ta . . . . . . . 0 4 / 3 3 1 1 2 7 / 1 . . 0 // Kalbis Institute ter-cin-ta
Halaman 5 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
1.5. Struktur dan Susunan Pimpinan Managing Director
: George Wijaya, M.Sc., M.B.A.
Direktorat Direktur Sumber Daya Manusia Manajer Sumber Daya Manusia Direktur Keuangan Manajer Keuangan Direktur Teknologi Informasi Manajer Teknologi Informasi Direktur Pemasaran Manajer Marketing
: George Wijaya, M.Sc., M.B.A. : Rudi Lambok, S.H. : Ari Kurniawan Wangsadirdja, S.Kom. : Emmiliana Hartanti, S.E., Ak. : Ari Kurniawan Wangsadirdja, S.Kom. : Arya Niti Bhaskara, S.Kom., M.M. : Judi Arto, S.T., M.M. : Kalvin Kristianto, S.Kom.
Rektorat Rektor Pembantu Rektor I (Pengembangan Akademik) Pembantu Rektor II (Operasi dan Pengelolaan Sumber Daya) Pembantu Rektor III (Kemahasiswaan dan Pengembangan Komunitas)
: Ir. Sablin Yusuf, M.Sc., M.Comp.Sc. : Ir. Sablin Yusuf, M.Sc., M.Comp.Sc. : Tri Juniarty, S.Kom., M.M. : Tri Juniarty, S.Kom., M.M.
Biro Penjaminan Mutu Kepala Biro Penjaminan Mutu
: Yuli Kartika Dewi, S.E., M.M.
Fakultas Ekonomi Dekan Fakultas Ekonomi Ketua Program Studi MM Sekretaris Program Studi MM Ketua Program Studi Manajemen Sekretaris Program Studi Manajemen Ketua Program Studi Akuntansi Sekretaris Program Studi Akuntansi Koordinator Program Studi D3 Akuntansi Koordinator Inkubator Bisnis Koordinator Galeri Investasi & Perpajakan
Halaman 6 dari 200
: Dr. Dion Dewa Barata, S.E., M.S.M. : Dr. Dion Dewa Barata, S.E., M.S.M. : Windayanti, S.Psi., M.M. : Siti Nurjanah, S.E., M.M. : Brenda Aurista Rumbajan, S.E., M.M. : Abriandi, S.E., Ak., M.M. : Basuki Toto Rahmanto, S.E., M.M. : Presti Rosiana, S.E., Ak., M.Ak. : Ika Suhartanti Darmo, S.E., M.M. : Basuki Toto Rahmanto, S.E., M.M.
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
Fakultas Ilmu Komputer dan Ilmu Komunikasi Dekan Fakultas Ilmu Komputer dan Ilmu Komunikasi Ketua Program Studi Teknik Informatika Sekretaris Program Studi Teknik Informatika Ketua Program Studi Sistem Informasi Sekretaris Program Studi Sistem Informasi Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi
: Dr. Hadi Sutopo, S.Kom., M.M.S.I. : Tedi Lesmana Marselino, S.Kom.,M.Kom. : Yulius Denny Prabowo, S.T., M.T.I. : Ridha Sefina Samosir, S.Si., M.Kom. : Mira Ziveria, S.Si., M.T. : Davis Roganda P., S.Sos., M.Si. : Satya Candrasari, S.Sos., M.I.Kom.
Pengembangan Akademik Kepala Biro Dukungan Kerja Sama dan Akademik Dosen Kepala Biro P3KM Sekretaris Biro P3KM Editor Biro P3KM Kepala Biro Pengelolaan Mata Kuliah Pembentukan Karakter
: Tiur Riana K. Samosir, S.K.M., M.M. : Dr. Hadi Sutopo, S.Kom., M.M.S.I. : Ischak P. L. Tobing, S.Si., M.Si. : Muhammad Rusli, S.Si., M.M. : R.G. Anjar Dwi Astono, S.S., M.M.
Operasi dan Pengelolaan Sumber Daya Kepala Biro Operasi dan Layanan Kepala Bagian Operasi Perkuliahan Pjs. Kepala Bagian Layanan dan Registrasi Kepala Perpustakaan Kepala Pengelolaan Gedung Kepala Laboratorium dan Studio
: Dewi Yani Amril, S.Kom., M.M. : Drs. Paulus Sugito : Dewi Yani Amril, S.Kom., M.M. : Anastasia Santi Delliana, S.Sos. : Slamet Kuswantoro, S.E., M.M. : Maydian Sunarli, S.Kom.
Kemahasiswaan dan Pengembangan Komunitas Pjs. Kepala Biro Pengembangan Kreativitas Mahasiswa Pjs. Kepala Biro Karir dan Alumni Kepala Biro Hubungan dan Tanggung Jawab Sosial Kepala Biro Konseling Mahasiswa
Halaman 7 dari 200
: S.F.D. Arie Wibowo, S.E. : Ida Ayu Sogata, S.Psi., M.Psi. : S.F.D. Arie Wibowo, S.E. : Ida Ayu Sogata, S.Psi., M.Psi.
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
1.6. Fakultas dan Program Studi Fakultas dan Program Studi yang ada di Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis adalah sebagai berikut:
Fakultas Ilmu Komputer dan Ilmu Komunikasi o Program Studi S1 - Teknik Informatika o Program Studi S1 - Sistem Informasi o Program Studi S1 - Ilmu Komunikasi
Fakultas Ekonomi o Program Studi D3 - Akuntansi o Program Studi S1 - Akuntansi o Program Studi S1 - Manajemen o Program Studi S2 - Magister Manajemen
1.7. Operasional Keterangan
Waktu Operasional
Operasional Perkuliahan
Ruang AO202
Senin – Jumat
07.30 – 21.30 WIB
Sabtu
07.30 – 19.00 WIB
Layanan Mahasiswa
Ruang AO102
Senin – Jumat
07.30 – 21.30 WIB
Sabtu
08.00 – 19.00 WIB
Perpustakaan
Ruang AR503 Senin – Jumat
07.30 – 20.00 WIB
Sabtu
07.30 – 17.00 WIB
Galeri Investasi & Perpajakan Senin – Jumat
Ruang AR301 08.00 – 17.00 Jl. Pulomas Selatan Kav
Lokasi
22 – Jakarta Timur – 13210 Telp (021) 47883900,
Telepon dan Fax
47869876 Fax (021) 47883651
Halaman 8 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 1: Pengenalan
Panduan Mahasiswa
Kode Ruang Ruangan yang ada dibagi atas 4 (empat) jenis ruang, yaitu: 1. Ruang Kelas 2. Ruang Laboratorium 3. Ruang Studio 4. Ruang Kantor Pengkodean ruangan terdiri atas 5 (lima) digit dan di atur sebagai berikut: 1 digit pertama
: tower
A = tower depan
1 digit kedua
: Jenis Ruangan
R= Ruang/Room ; L = Lab ; O=Office ; S=Studio
1 digit ketiga
: lantai
Menggunakan angka
2 digit keempat
: no urut
Menggunakan angka urutan
Contoh : AR101 = Tower A ; Ruang/Room ; lantai 1 ; ruang ke 01 Sesi Perkuliahan Kelas
Pagi
Malam
Sesi
Waktu untuk 1 sks Senin - Kamis
Jumat
Sabtu
1
08.00 - 08.50
08.00 - 08.50
08.00 - 08.50
2
09.00 - 09.50
09.00 - 09.50
09.00 - 09.50
3
10.00 - 10.50
10.00 - 10.50
10.00 - 10.50
4
11.00 - 11.50
11.00 - 11.50
5
12.00 - 12.50
Tidak ada sesi kuliah
6
13.30 - 14.20
13.30 - 14.20
13.30 - 14.20
7
14.30 - 15.20
14.30 - 15.20
14.30 - 15.20
8
15.30 - 16.20
15.30 - 16.20
15.30 - 16.20
9
16.30 - 17.20
16.30 - 17.20
16.30 - 17.20
10
17.30 - 18.20
17.30 - 18.20
17.30 - 18.20
11
18.30 - 19.20
18.30 - 19.20
18.30 - 19.20
12
19.30 - 20.20
19.30 - 20.20
13
20.30 - 21.20
20.30 - 21.20
Tidak ada sesi kuliah
12.00 - 12.50
Catatan: 1 sesi = 1 sks (50 menit)
Halaman 9 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 2: Akademik
Panduan Mahasiswa
Bab 2: Akademik 2.1. Kurikulum Kurikulum merupakan seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran, serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan. Kurikulum yang digunakan di Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis dirancang sesuai dengan ketentuan penyusunan kurikulum yang berlaku secara nasional. Mulai Tahun Akademik 2012/2013 Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis menerapkan kurikulum yang mengacu kepada KBK (Kurikulum Berbasis Kompetensi) dan KKNI (Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia). Penyelenggaraan pendidikan dilaksanakan atas dasar kurikulum yang disusun oleh masing-masing Jurusan atau Program Studi sesuai dengan sasaran Jurusan dan Program Studi tersebut. 2.2. Kalender Akademik Tahun Akademik penyelenggaraan pendidikan dimulai pada bulan September. Tahun Akademik dibagi dalam 2 (dua) semester, yaitu Semester Ganjil dan Semester Genap yang masing-masing terdiri atas minimum 16 minggu. Di antara Semester Genap dan Semester Ganjil, dapat diselenggarakan Semester Antara (Semester Pendek) untuk remediasi. Pada akhir penyelenggaraan program pendidikan akademik diadakan wisuda. 2.3. Definisi SKS Sistem Kredit Semester (SKS) adalah suatu sistem penyelenggaraan pendidikan dengan menggunakan satuan kredit semester (sks) untuk menyatakan beban studi mahasiswa, beban kerja dosen, pengalaman belajar, dan beban penyelenggaraan program. Satuan Kredit Semester (sks) adalah takaran waktu kegiatan belajar yang dibebankan kepada mahasiswa per minggu atau per semester dalam proses pembelajaran atau besarnya pengakuan atas usaha mahasiswa dalam mengikuti kegiatan kurikuler di suatu program studi.
Halaman 10 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 2: Akademik
Panduan Mahasiswa
2.4. Evaluasi Prestasi Akademik Tabel Evaluasi Keberhasilan Studi Syarat Minimum IPK dan SKS Kumulatif Akhir Semester
IPK
Tindak lanjut jika tidak dapat memenuhi syarat minimum
Jumlah SKS
1
2,00
-
Surat Peringatan
2
2,00
24
3
2,00
36
4
2,00
48
Surat Perjanjian untuk dapat melanjutkan studi bersyarat Surat Perjanjian untuk dapat melanjutkan studi bersyarat Surat Perjanjian untuk dapat melanjutkan studi bersyarat/ undur diri
2.5. Batas Masa Studi Masa studi program Sarjana ditempuh sekurang-kurangnya 8 semester dan selamalamanya 14 semester. Masa studi program Pascasarjana ditempuh dalam 4 semester dan selama-lamanya 10 semester. Batas masa studi dihitung di luar masa cuti akademik. Cuti akademik maksimum 2 semester. Apabila setelah melewati batas studi masih tidak dapat menyelesaikan studinya, mahasiswa tersebut akan dikenakan sanksi drop-out. 2.6. Distribusi Mata Kuliah Distribusi matakuliah merupakan penyebaran matakuliah setiap semester yang harus diikuti oleh mahasiswa dengan lama semester dan total sks, sebagai berikut: Program Diploma III
Lama Semester Kelas Pagi Kelas Malam 6
Total SKS 111
Strata I
8
10
146
Strata II
4
4
42
Distribusi matakuliah untuk setiap program studi dapat dilihat pada bagian Lampiran 1. Halaman 11 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 2: Akademik
Panduan Mahasiswa
2.7. Pra Syarat Mata Kuliah Untuk mengambil mata kuliah bersyarat, mahasiswa wajib menempuh mata kuliah yang menjadi persyaratannya. Contoh: Untuk mengambil mata kuliah Statistik Bisnis II, mahasiswa wajib menempuh matakuliah Statistik Bisnis I. 2.8. Penyetaraan Nilai Penyetaraan nilai dapat dilakukan untuk mahasiswa yang mengajukan pindah program studi. Penyetaraan nilai dapat dilakukan apabila mata kuliah memiliki muatan yang sama. Untuk pindah program studi, nilai mata kuliah yang dapat disetarakan minimal C. Penyetaraan nilai dilakukan dengan menyetarakan jumlah sks maksimal berselisih 1 sks dan hanya diperbolehkan untuk mata kuliah yang memiliki jumlah sks sama atau lebih besar dari jumlah sks mata kuliah di program studi yang baru. Apabila terdapat perbedaan jumlah sks pada mata kuliah yang disetarakan maka jumlah sks yang digunakan adalah jumlah sks pada mata kuliah yang berlaku di program studi yang baru. Pindah program studi wajib mendapat persetujuan dari Ketua Program Studi asal dan tujuan serta orang tua mahasiswa. 2.9. Pembimbing Akademik Pembimbing Akademik adalah dosen tetap yang ditugaskan untuk membimbing sekelompok mahasiswa yang bertujuan membantu mahasiswa dalam bidang akademik guna peningkatan keberhasilan studi mahasiswa. Bimbingan ini diberikan dalam bentuk konsultasi, baik secara individu maupun kelompok. Mahasiswa wajib menghubungi Dosen Pembimbing Akademik untuk keperluan:
Konsultasi tentang penentuan mata kuliah yang akan diambil setiap semester, termasuk semester pendek.
Konsultasi tentang perkembangan hasil belajar yang dicapai mahasiswa setiap semester dan beban sks yang masih harus ditempuh.
Konsultasi tentang masalah/keluhan yang dialami mahasiswa yang berkaitan dengan masalah akademik.
Buku Konsultasi Bimbingan Akademik akan dikumpulkan sebagai syarat pada waktu mahasiswa mengajukan sidang skripsi.
Pelaksanaan bimbingan akademik dilakukan secara terjadwal dua kali dalam satu semester meliputi pembimbingan saat pengisian KRS dan pembimbingan yang dilakukan setelah UTS. Pertemuan lain selain kedua hal tersebut dapat dilakukan Halaman 12 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 2: Akademik
Panduan Mahasiswa
berdasarkan persetujuan antara pembimbing akademik dan mahasiswa. Setiap kali melakukan bimbingan mahasiswa wajib mengisi Buku Konsultasi Bimbingan Akademik dan meminta tanda tangan Dosen Pembimbing Akademik. Keterisian buku Bimbingan Konsultasi Akademik akan menjadi syarat untuk dijadwalkan pada sidang skripsi. Mahasiswa tidak diperbolehkan mengganti/menukar Dosen Pembimbing Akademik yang telah ditentukan. 2.10 Ketentuan Putus Studi Penetapan putus studi terhadap seorang mahasiswa ditetapkan melalui Surat Keputusan Rektor. Mahasiswa dikenakan putus studi jika: 1.
Tidak melakukan registrasi perkuliahan selama 3 (tiga) semester berturut-turut.
2.
Tidak memenuhi syarat minimum IPK dan jumlah SKS sesuai ketentuan keberhasilan studi (lihat point 2.4 Tabel Evaluasi Keberhasilan Studi untuk setiap program studi). Evaluasi keberhasilan studi dilakukan berdasarkan IPK dan jumlah SKS yang diperoleh mahasiswa.
3.
Tidak dapat menyelesaikan kuliah (lulus) sesuai batas maksimum masa studi untuk setiap program studi (lihat poin 2.5).
4.
Melakukan tindakan yang melanggar peraturan dan tata tertib kehidupan kampus.
Halaman 13 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Bab 3: Operasional 3.1. Registrasi Perkuliahan 3.1.1. Registrasi Secara Paket 1. Didaftarkan secara otomatis bagi mahasiswa yang sudah memenuhi persyaratan pembayaran keuangan. 2. Untuk perkuliahan semester 1 sampai semester 5. 3. Mata kuliah yang dibuka diatur pada Distribusi Mata Kuliah masingmasing program studi dengan jumlah sks yang telah ditetapkan. 4. Informasi mengenai mata kuliah paket dapat dilihat pada bagian lampiran 1. (Distribusi Mata Kuliah). 5. Mata kuliah yang akan diulang, diambil pada saat semester pendek atau pada saat mahasiswa melakukan registrasi secara KRS. 6. Pemilihan peminatan dilakukan melalui formulir peminatan yang didistribusikan ke mahasiswa 3 bulan sebelum proses registrasi perkuliahan untuk semester berikutnya. 7. Hal-hal lain yang belum disampaikan pada point di atas akan disampaikan melalui website. 3.1.2. Registrasi Secara KRS Online 1. Berlaku mulai semester 5 (lima) untuk registrasi perkuliahan semester 6 (enam) dan untuk semester selanjutnya. 2. Proses registrasi KRS: a. Mata kuliah yang akan ditawarkan adalah semua distribusi semester ganjil dibuka untuk perkuliahan semester ganjil, begitu juga dengan mata kuliah distribusi semester genap akan dibuka untuk registrasi semester genap. b. Proses registrasi KRS dilakukan secara Online dan juga penambahan mata kuliah akibat kelas dibatalkan. c. Jadwal ditawarkan kepada mahasiswa melalui website untuk dilakukan pemilihan kelas KRS. d. Mahasiswa yang terkena proses pembatalan kelas dapat menambah mata kuliah lain yang ditawarkan tanpa membatalkan jadwal yang sudah terdaftar. e. Hak sks maksimal untuk semester 6 - 8 adalah 24 sks. Halaman 14 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
f. Mahasiswa diperkenankan lintas shift kuliah (pagi atau malam). g. Mahasiswa diperkenankan mengambil mata kuliah di Program Studi lain jika kode mata kuliah yang diambil pada Program Studi yang dituju sama dengan kode mata kuliah yang berlaku di Program Studi asal mahasiwa, tetapi TIDAK DIPERKENANKAN mengambil mata kuliah yang dibuka di semester atas dari Distribusi Program Studi asal mahasiswa. 3.
Penambahan mata kuliah akibat pembatalan kelas: a. Penambahan mata kuliah dilakukan pada tanggal yang telah ditentukan di jadwal KRS Online. b. Mahasiswa menambah mata kuliah secara intranet online dengan bimbingan dari Pembimbing Akademik (bila diperlukan). c. Mata kuliah yang sudah diambil tidak dapat dibatalkan.
4.
Penyeberangan pembukaan mata kuliah yang tidak dibuka, diproses secara manual, dengan mengisi formulir KRS di Layanan Mahasiswa dan hanya dapat dilakukan jika peminat mencapai jumlah minimal mahasiswa dan kondisinya adalah semester terakhir.
5.
Kelas dibatalkan jika pada saat terakhir pendaftaran tidak mencukupi kuota kelas yang sudah ditentukan.
6.
Mahasiswa yang sedang menyusun Skripsi dan belum yakin bisa menyelesaikannya dalam semester berjalan wajib menambahkan mata kuliah Skripsi (Skripsi dengan topik sama maksimal 3 semester).
3.1.3. Cuti Kuliah Persyaratan untuk dapat mengajukan cuti kuliah: 1. Cuti kuliah tidak boleh diajukan oleh mahasiswa semester 1 dan 2 dengan alasan apapun. 2. Batas maksimum cuti adalah 2 (dua) semester. 3. Lama masa studi masih mencukupi. 4. Mahasiswa yang tidak membayar uang BP3 sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan akan dicutikan secara otomatis dan tetap wajib membayar BP3 terhutang pada saat proses aktif kembali.
Halaman 15 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Cuti Resmi Cuti resmi tidak akan mengurangi masa studi. Mahasiswa yang melakukan cuti kuliah akan tetap dikenakan biaya BP3. Prosedur untuk mengajukan cuti kuliah dengan cara: 1. Mengisi Formulir Permohonan Cuti Akademik dari Layanan Mahasiswa. 2. Meminta persetujuan Ketua Program Studi. 3. Melakukan pembayaran BP3. 4. Menyerahkan Formulir Permohonan Cuti Akademik yang telah mendapat persetujuan ke Layanan Mahasiswa. Cuti Tidak Resmi Cuti tidak resmi adalah cuti tanpa melapor dan akan terhitung dalam batas masa studi. Biaya BP3 cuti tidak resmi akan dikenakan kepada mahasiswa pada saat mahasiswa melakukan registrasi untuk aktif kembali. 3.1.4. Aktif Kembali Bagi mahasiswa yang pada semester sebelumnya berstatus cuti atau non-aktif, dapat mengaktifkan status kemahasiswaannya kembali dengan cara: 1. Menghubungi Layanan Mahasiswa untuk mengetahui jumlah semester non-aktif. Jika tercatat sudah 3 semester non-aktif, maka mahasiswa tidak dapat mengaktifkan kembali statusnya dan wajib mendaftar ulang sebagai mahasiswa baru. 2. Mengisi KRS untuk mahasiswa yang tidak dalam status registrasi paket. 3. Melakukan kewajiban pembayaran dan melunasi kewajiban pada semester sebelumnya. 3.1.5. Pindah Waktu Kuliah Bagi mahasiswa yang pindah waktu kuliah diwajibkan untuk: 1. Meminta persetujuan Ketua Program Studi. 2. Mengisi Formulir Pindah Waktu Kuliah yang dapat diperoleh di Layanan Mahasiswa. 3. Melakukan pembayaran administrasi keuangan. 4. Perpindahan waktu kuliah yang diajukan tidak dapat dijalankan pada semester yang berjalan, perpindahan akan aktif pada semester berikutnya. Halaman 16 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
5. Perpindahan waktu kuliah selama registrasi paket maka tetap harus mengikuti sebaran mata kuliah pada distribusi mata kuliah yang berlaku, tanpa penambahan mata kuliah. Jika terdapat mata kuliah yang sudah pernah diambil, maka: a. Jika diambil ulang Masuk dalam hitungan sks yang ditagih Nilai yang diambil adalah nilai terakhir (bukan terbaik) b. Jika tidak diambil ulang Tidak akan ditagih Selisih sks tidak dapat digantikan oleh mata kuliah lain 6. Pindah waktu kuliah hanya boleh dilakukan satu (1) kali selama mahasiswa tersebut menjadi mahasiswa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis.
3.1.6. Pindah Program Studi Peraturan Pindah Program Studi: 1. Pindah program studi hanya dapat dilakukan pada semester 3 atau semester 5. 2. Pengajuan pindah program studi untuk perkuliahan semester 3 dilakukan pada semester 2, sedangkan pengajuan pindah program studi untuk perkuliahan semester 5 dilakukan pada semester 4. 3. Pindah program studi hanya boleh dilakukan satu (1) kali selama mahasiswa tersebut menjadi mahasiswa Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis. 4. Mengisi Formulir Pindah Program Studi, yang dapat diambil di Layanan Mahasiswa dan meminta persetujuan sesuai yang disyaratkan pada formulir pindah program studi. 5. Menyerahkan Formulir ke Layanan Mahasiswa dengan melampirkan Daftar Nilai Kumulatif terakhir. 6. Melakukan administrasi keuangan untuk mendapat NIM baru. (Mahasiswa dikenakan biaya administrasi dan biaya kuliah baru seperti yang berlaku pada saat pindah program studi dilakukan).
Halaman 17 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
7. Melakukan proses penyetaraan mata kuliah dengan Ketua Program Studi yang dituju dengan melampirkan Daftar Nilai Kumulatif terakhir. 8. Distribusi menggunakan distribusi yang berlaku pada angkatan baru pada saat proses pindah program studi. 9. Registrasi mata kuliah sesuai dengan ketentuan mahasiswa baru. a. Jika diambil ulang Masuk dalam hitungan sks yang ditagih Nilai yang diambil adalah nilai terakhir (bukan terbaik) b. Jika tidak diambil ulang Tidak akan ditagih Selisih sks tidak dapat digantikan oleh mata kuliah lain 3.2. Pembayaran Uang Kuliah Sistem pembayaran dibagi dua yaitu: 1. Masa paket (semester 1-5) Perkiraan jatuh tempo pembayaran BP3 dan SKS untuk semester ganjil dan genap apabila berada dalam masa paket adalah: a. Pembayaran BP3 semester ganjil : Juni b. Pembayaran SKS semester ganjil : September c. Pembayaran BP3 semester genap : Desember d. Pembayaran SKS semester genap : Maret 2. Masa KRS (mulai semester ke-6) Mahasiwa yang akan melakukan KRS wajib membayar uang BP3 pada waktu yang telah ditetapkan agar terdaftar sebagai peserta KRS. Setelah selesai melakukan pengisian KRS, mahasiswa wajib membayar uang SKS sebesar jumlah SKS yang didaftarkan pada saat pengisian KRS. Cara pembayaran BP3 dan SKS dilakukan menggunakan Virtual Account (VA) BCA dengan nomor VA: 00470+NIM
Halaman 18 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
3.3. Perkuliahan 3.3.1. Peraturan Kuliah 1. Mengikuti kuliah sesuai jadwal yang ditentukan. 2. Hadir tepat waktu (15 menit sebelum kuliah dimulai). 3. Tidak mengganggu suasana perkuliahan, seperti meninggalkan ruang kuliah selama perkuliahan, gaduh, dsb. 4. Dilarang
menggunakan
telepon
selular
selama
perkuliahan
di
kelas/laboratorium/studio. 5. Dilarang makan/minum didalam kelas/laboratorium/studio. 6. Dan hal-hal lainnya sesuai dengan aturan/tata tertib Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis yang berlaku. 3.3.2. Absensi 1. Apabila nama mahasiswa tidak terdaftar pada Daftar Hadir Kuliah sesuai paket atau KRS maka mahasiswa wajib melapor ke bagian Perkuliahan. Absensi manual tidak akan dihitung. 2. Mahasiswa dapat mengklarifikasi jumlah ketidakhadiran di bagian Perkuliahan apabila tidak sesuai paling lambat 7 (tujuh) hari sejak ketidakhadiran dengan mengisi Formulir Peninjauan Ulang Absensi di Layanan Mahasiswa. 3. Khusus untuk perkuliahan minggu ke 14 permintaan peninjauan ulang absensi tidak dapat diproses. 4. Apabila dosen terlambat maka mahasiswa diwajibkan menunggu sampai 30 menit dan ketua kelas meminta informasi dari bagian Perkuliahan apakah mahasiswa tetap menunggu atau diperbolehkan pulang. 5. Apabila kelas dibubarkan karena dosen tidak hadir, absensi tidak mempengaruhi tingkat kehadiran (mahasiswa tidak perlu absen). 6. Untuk Kuliah Pengganti, absensi tetap diperhitungkan. 3.3.3. Ijin Kuliah Apabila mahasiswa berhalangan hadir untuk mengikuti sesi perkuliahan, mahasiswa wajib menyerahkan dokumen ke bagian Perkuliahan untuk masalah perijinan paling lambat 3 (tiga) hari setelah ketidakhadiran. Contoh dokumen pendukung, antara lain :
Halaman 19 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
1. Surat pengantar dari perusahaan apabila ijin kuliah dikarenakan penugasan dari perusahaan. 2. Surat Keterangan dari RS/Puskemas apabila ijin kuliah dikarenakan alasan Sakit. 3. Musibah, kerabat dekat meninggal dan force majeur. Dokumen pendukung diatas tidak akan mengurangi jumlah ketidakhadiran, tetapi akan dijadikan pertimbangan dalam pengambilan keputusan. 3.3.4. Pengumpulan Tugas Mahasiswa dapat mengumpulkan tugas yang bersifat fisik melalui loker dosen (pigeonhole), karena keterbatasan tempat maka tugas yang dapat dikumpulkan hanya bisa maksimal 5 (lima) lembar. Mahasiswa tidak diperkenankan mengumpulkan
atau
menitipkan
tugas
kepada
petugas
Perkuliahan.
Pengumpulan tugas melalui email akan menjadi tanggungjawab antara mahasiswa dan dosen. Sebaiknya mahasiswa melakukan konfirmasi kepada dosen setelah pengiriman email. 3.4. Ujian 3.4.1. Syarat Mengikuti Ujian Untuk dapat mengikuti ujian, ada beberapa kewajiban yang harus dipenuhi: 1. Peserta ujian terdaftar secara aktif pada semester berjalan. 2. Melunasi kewajiban pembayaran BP3 dan uang kuliah. 3. Membawa kartu mahasiswa pada saat pelaksanaan ujian. 4. Jumlah ketidakhadiran maksimal 3 kali pertemuan. 5. Mematuhi peraturan umum kampus yang berlaku. 3.4.2. Tata Tertib Mengikuti Ujian 1. Mahasiswa wajib mengikuti ujian sesuai jadwal yang ditentukan. 2. Melihat
ruangan
ujian
dan
nomor
kursi
melalui
website:
kalbisphere.kalbis.ac.id 3. Apabila mahasiswa hadir lebih dari 30 menit setelah ujian dimulai, maka dianggap terlambat dan wajib melapor ke Layanan Mahasiswa untuk mendaftar ujian susulan dengan membawa bukti keterlambatan ujian dari petugas piket ujian.
Halaman 20 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
4. Tidak diperbolehkan menggunakan peralatan telekomunikasi jenis apapun dalam ruang ujian. 5. Seluruh peserta ujian dilarang untuk mencontek maupun memberikan contekan selama proses ujian berlangsung dengan cara apapun seperti: a. Melihat jawaban ujian peserta lain dalam ruang ujian. b. Memberitahukan jawaban kepada peserta ujian lain. c. Saling melempar atau memberi kertas dalam bentuk apapun. d. Menggunakan kalkulator atau kamus untuk matakuliah yang tidak diijinkan menggunakan kalkulator atau kamus. e. Membuka buku dalam bentuk apapun untuk ujian yang sifatnya tutup buku. f. Melakukan segala aktivitas yang mengarah pada segala tindak kecurangan. g. Berbicara dengan sesama peserta ujian. 6. Bertingkah laku kasar atau tidak sopan terhadap pengawas. 7. Membawa soal ujian keluar ruangan ujian. 8. Melakukan ujian atas nama mahasiswa lain. 9. Mahasiswa yang tidak mengikuti UAS karena absensi melebihi batas yang ditentukan maka nilai pada mata kuliah tersebut adalah F (semua komponen nilai hangus). 10. Khusus untuk ujian dengan tipe pengumpulan proyek/tugas tetap harus memenuhi syarat kehadiran berhak ikut ujian dan syarat keuangan, jika tidak memenuhi maka pengumpulan proyek tidak dapat diterima. 11. Mahasiswa wajib mengikuti Ujian Akhir Semester/UAS (teori dan praktikum) walaupun total komponen nilai sudah baik. Apabila tidak mengikuti UAS maka nilai untuk mata kuliah tersebut adalah F (fail). Jika terjadi perubahan maka akan diumumkan melaui website. 3.4.3. Sanksi Melakukan Kecurangan Mahasiswa yang terbukti melanggar peraturan ujian akan dikenakan sanksi: 1. Berkas ujian dan bukti pelanggaran akan segera diambil oleh pengawas. 2. Peserta tidak diperkenankan melanjutkan ujian. 3. Mendapatkan nilai 0 (nol) untuk matakuliah tersebut apabila terbukti mencontek sehingga nilai akhir adalah F.
Halaman 21 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
4. Mahasiswa yang bersangkutan akan diajukan kepada Dewan Etik dan Disiplin oleh Bagian Perkuliahan. 5. Diumumkan secara terbuka di lingkungan kampus selama 1 (satu) semester. 3.4.4. Ujian Susulan Pelaksanaan ujian susulan akan dilakukan secara terjadwal. Pendaftaran ujian susulan akan dikenakan biaya sesuai dengan biaya yang berlaku pada saat ujian susulan dilaksanakan. Agar mahasiswa dapat terdaftar sebagai peserta ujian susulan, mahasiswa wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Mengisi Formulir Permohonan Ujian Susulan dan melampirkan dokumen ASLI ke Layanan Mahasiswa paling lambat 2 (dua) hari setelah mata kuliah diujikan dengan kriteria sebagai berikut: a. Musibah/kematian keluarga terdekat (orang tua, anak, kakak/adik, kakek/nenek, paman/bibi), musibah (kebakaran/banjir): Fotokopi Surat Kematian Foto kejadian (jika ada) Fotokopi kartu keluarga atau surat keterangan dari RT/RW bahwa yang meninggal masih mempunyai hubungan keluarga dengan mahasiswa yang bersangkutan (jika tidak tercantum dalam kartu keluarga). b. Sakit Surat rawat inap ASLI dari rumah sakit (bila mahasiswa dirawat di rumah sakit) menggunakan Kop atau Kepala Surat serta tanda tangan dan cap basah oleh dokter ybs. Surat keterangan sakit ASLI dari dokter (bila mahasiswa dirawat di rumah) menggunakan Kop atau Kepala Surat serta tanda tangan dan cap basah oleh dokter ybs dengan mencantumkan nomor telepon dokter / RS yang dapat dihubungi lengkap dengan alamat praktek dokter. Fotokopi resep obat dan/hasil cek laboratorium dan/kuitansi obat dari dokter atau rumah sakit. c. Tugas ke luar kota Surat penugasan ASLI dari perusahaan (diserahkan sebelum ujian berlangsung). Halaman 22 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Dokumen pendukung (tiket perjalanan, paspor, dsb). d. Musibah (kebakaran/banjir) Surat Keterangan RT/RW. Foto kejadian (jika ada). 2. Mahasiswa yang terlambat datang dan tidak membawa kartu ujian diperbolehkan mengikuti ujian susulan dengan melampirkan surat dari petugas piket pada hari yang sama. Jika mahasiswa tidak melaporkan diri pada hari pelaksanaan ujian maka TIDAK dilayani untuk ujian susulan. 3. Mahasiswa yang diperbolehkan mengikuti ujian susulan akan diumumkan 1 (satu) hari setelah batas akhir pendaftaran ujian susulan. 4. Melakukan pembayaran ujian susulan. 5. Mengikuti ujian sesuai dengan Jadwal Ujian Susulan yang diumumkan melalui website. 6. Peserta ujian susulan yang tidak hadir pada saat ujian susulan berlangsung maka tidak akan dijadwalkan ujian susulan ulang dengan alasan apapun. 7. Institusi berhak menolak permohonan ujian susulan apabila tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan bukti pendukung yang tidak dapat dihubungi atau di pertanggung jawabkan. 3.5. Nilai 3.5.1. Komponen dan Bobot Nilai Komponen nilai terdiri atas: 1. Nilai teori 2. Nilai praktikum (jika mata kuliah tersebut terdapat praktikum) Komponen nilai dan persentase nilai teori ditentukan oleh Rencana Pembelajaran untuk masing-masing program studi. Untuk mata kuliah yang memiliki beban teori dan praktikum maka persentase nilai teori dan praktikum untuk nilai akhir mata kuliah diatur berdasarkan beban sks untuk masingmasing mata kuliah dengan persentase sebagai berikut: Jumlah SKS (teori/praktikum) 2/1
Persentase Nilai Teori : Nilai Praktikum 70 : 30
2/2
50 : 50
3/1
75 : 25
4/1
80 : 20
Halaman 23 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Nilai akhir setiap matakuliah untuk setiap program studi dinyatakan dalam huruf dan bobot sebagai berikut: Grade Angka Angka mutu Arti A 80 ≤ x ≤ 100 4 Sangat Baik B 66 ≤ x < 80 3 Baik C 55 ≤ x < 66 2 Cukup D 45 ≤ x < 55 1 Kurang E < 45 0 Tidak Lulus F Tidak Lengkap G* Gagal L* Lulus untuk mata kuliah tertentu nilai D wajib diulang apabila: a. Mata kuliah tersebut merupakan mata kuliah kompetensi inti. b. Mata kuliah tersebut merupakan mata kuliah yang nilainya ditentukan oleh jurusan minimal C. c. Nilai D lebih dari 2 tidak termasuk poin a & b di atas (berlaku untuk S1). d. IPK kelulusan kurang dari 2.00 untuk S1 dan 2.85 untuk S2. e. Semua mata kuliah yang pernah diambil dapat diulang tanpa ada pembatasan kriteria nilai. f. Untuk mata kuliah yang diulang, nilai yang diakui adalah nilai yang terakhir diambil (bukan yang terbaik). g. Perhitungan nilai E dan F pada Lembar Hasil Studi Semester (LHSS), Daftar Nilai Kumulatif (DNK) dan Transkrip Akademik (TA) Nilai E
F
LHSS Mempengaruhi IPS dan IPK Mata kuliah muncul
DNK
TA
Tidak Mempengaruhi IPS dan IPK Mata kuliah tidak muncul
Tidak Mempengaruhi IPS dan IPK Mata kuliah muncul
Mata kuliah tidak muncul
h. Nilai F diberikan kepada mahasiswa yang memiliki kondisi:
Tidak layak mengikuti Ujiaan Akhir Semester (UAS) karena masalah absensi/keuangan.
Mahasiswa yang tidak mengikuti UAS walaupun memenuhi persyaratan.
Halaman 24 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Mahasiswa yang melakukan kecurangan pada saat ujian berlangsung (mencontek)
Mahasiswa yang mendaptkan sanksi/tindakan indisplin.
Mahasiswa yang membatalkan registrasi Semester Pendek (SP) dan tidak melunasi biaya sks mata kuliah Semester Pendek sampai batas akhir yang ditentukan oleh bagian keuangan.
3.5.2. Pengumuman Nilai Nilai mahasiswa dilaporkan melalui Daftar Nilai Kumulatif, Lembar Hasil Studi Semester (LHSS), dan Transkrip Akademik (dibagikan pada saat mahasiswa sudah dinyatakan lulus menyandang gelar kesarjanaan atau layak wisuda). Pengumuman nilai setiap semester akan dilakukan melalui website kalbisphere.kalbis.ac.id 3.5.3. Peninjauan Ulang Nilai Apabila mahasiswa merasa tidak yakin terhadap nilai yang telah diumumkan, mahasiswa dapat mengajukan peninjauan ulang . Peninjauan ulang nilai hanya dapat dilakukan untuk komponen nilai (nilai Ujian Tengah Semester, nilai Ujian Akhir Semester, Nilai Tugas) bukan nilai Akhir yang sudah diumumkan pada Kalbisphere, dan Daftar Nilai Kumulatif. Tata cara peninjauan ulang nilai, dengan cara: 1. Mengisi Formulir Peninjauan Ulang Nilai yang dapat diambil di Layanan Mahasiswa. 2. Pengajuan formulir dilayani paling lambat 1 (satu) minggu setelah nilai mata kuliah diumumkan di website. 3. Perubahan nilai hanya dapat dilakukan jika ada bukti tertulis berupa koreksi nilai dari dosen yang bersangkutan. 4. Dosen berhak mengurangi 20 (dua puluh point) jika ternyata nilai yang ditinjau tidak mengalami kesalahan dalam proses penilaian. 5. Peninjauan ulang nilai tidak akan dilayani dan diproses lebih lanjut jika tidak sesuai dengan ketentuan diatas. Apabila terdapat kesalahan informasi dan Daftar Nilai Kumulatif atau nilai yang ditampilkan di Kalbisphere, mahasiswa harus segera melaporkan ke Layanan Mahasiswa. Perubahan yang akan disetujui hanya perubahan grade
Halaman 25 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
akibat kesalahan perhitungan bukan karena peninjauan ulang komponen nilai seperti yang sudah disampaikan di atas. 3.5.4. Daftar Nilai Kumulatif Daftar Nilai Kumulatif adalah daftar nilai mata kuliah keseluruhan yang telah ditempuh. Mahasiswa dapat melihat Daftar Nilai Kumulatif pada website yang sudah disediakan dan jika diperlukan mahasiswa dapat mengajukan proses pencetakan Daftar Nilai Kumulatif di Layanan Mahasiswa dengan membayar biaya pencetakan yang ada. 3.5.5. Nilai Ujian Susulan Khusus untuk Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian Akhir Semester (UAS) susulan mahasiswa hanya berhak mendapatkan nilai maksimal nilai 79 (B). 3.6. Skripsi 3.6.1. Syarat Pengambilan Skripsi 1. Mahasiswa dapat mengambil skripsi apabila telah memenuhi kondisi sesuai dengan komposisi dibawah ini: a. X: sks mata kuliah yang sudah lulus b. Y: sks mata kuliah yang sedang diikuti tanpa mata kuliah yang diulang c. Z: sks mata kuliah yang akan diambil tanpa mata kuliah yang diulang d. X+Y+Z+skripsi = 146 sks dengan catatan
IPK pada variabel X ≥ 2.00.
Z = 3 (tidak termasuk beban sks skripsi) apabila mahasiswa menyelesaikan mata kuliah sesuai distribusi.
Jumlah maksimum pada variabel Z adalah 6 sebelum ditambahkan beban sks skripsi, apabila lebih dari 6 maka perlu persetujuan dari Ketua Program Studi.
2. Jika terjadi perubahan syarat pengambilan skripsi maka akan diumumkan melalui website.
Halaman 26 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
3.6.2. Ketentuan Skripsi dan Tesis Prosedur Pengajuan Proposal Tahapan yang perlu diikuti mahasiswa dalam mengajukan proposal adalah: 1. Mengisi formulir Pengajuan Proposal Skripsi/Tesis yang akan dibagikan pada saat briefing Skripsi/Tesis 2. Mahasiswa wajib mengunduh Buku Panduan Penyusunan Skripsi/Tesis dan Buku Bimbingan & Konsultasi Skripsi/Tesis di perpustakaan 3. Formulir Pengajuan Proposal dan proposal Skripsi/Tesis harus diserahkan ke Layanan Mahasiswa sesuai dengan jadwal yang ditentukan, jika melebihi jadwal yang ditentukan maka mahasiswa harus mengikuti periode bimbingan semester berikutnya 4. Setelah
menyerahkan
formulir
pengajuan
proposal
dan
proposal
Skripsi/Tesis, bagian Layanan Mahasiswa akan memberikan tanda terima kepada mahasiswa 5. Proposal akan diproses lebih lanjut ke Ketua Program Studi 6. Pengumuman hasil persetujuan proposal akan diumumkan melaui website secara terbuka, selanjutnya mahasiswa melakukan proses bimbingan skripsi 7. Apabila
proposal
Skripsi/Tesis
tidak
disetujui,
mahasiswa
dapat
mengajukan ulang sesuai dengan periode yang ditentukan dengan mengikuti proses dari awal (no.1) 8. Perubahan proposal maksimal dilakukan 2 (dua) kali.
Prosedur Bimbingan Dalam melaksanakan bimbingan, mahasiswa wajib melakukan hal-hal sebagai berikut: 1. Untuk bimbingan kelas, mahasiswa mengikuti jadwal kelas bimbingan yang telah ditetapkan oleh bagian operasional. a. Dosen melaksanakan 7 kali tatap muka b. Maksimal jumlah mahasiswa per kelas 10 dan minimal 5 c. Kurang dari 5 orang maka bimbingan berjalan non kelas d. Skripsi dijadwalkan hari Sabtu semua e. Peminatan akan dirumuskan oleh ProDi beserta Pembimbingnya
Halaman 27 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
2. Untuk bimbingan non kelas, mahasiswa menghubungi dosen pembimbing untuk kesepakatan jadwal bimbingan dan melaksanakan bimbingan Skripsi/Tesis sesuai perjanjian. 3. Melakukan bimbingan minimal 10 kali dan mencatat di Buku Bimbingan & Konsultasi serta meminta tanda tangan dosen pembimbing setiap kali melaksanakan bimbingan. 4. Jika pada periode bimbingan diperlukan penggantian judul Skripsi/Tesis maka mahasiswa perlu melakukan proses penggantian judul dengan mengisi Formulir Perubahan Judul Skripsi/Tesis, meminta persetujuan Ketua Program Studi dan diserahkan ke Layanan Mahasiswa. 5. Pada akhir pelaksanaan bimbingan, dosen pembimbing akan menentukan Skripsi/Tesis dinyatakan: a. Selesai dan dapat diajukan untuk sidang, atau b. Diperpanjang, atau c. Tidak dapat dilanjutkan dan harus mengulang kembali (ganti judul)
Prosedur Pengajuan Sidang Apabila Skripsi/Tesis telah selesai dan siap untuk diuji dalam sidang Skripsi/Tesis, mahasiswa wajib melakukan hal-hal sebagai berikut: 1. Mengisi Formulir Pernyataan Kesiapan Skripsi/Tesis untuk Pelaksanaan Sidang dan meminta tanda tangan dosen pembimbing dan Kaprodi. 2. Telah mengikuti Seminar penulisan Karya Ilmiah dengan dibuktikan sertifikat rentang waktu 1 (satu) tahun. 3. Menyerahkan
Formulir
Kelengkapan
Berkas
Penyerahan
Softcover
Skripsi/Tesis untuk Pelaksanaan Sidang ke Layanan Mahasiswa, lengkap dengan lampiran yang dipersyaratkan dalam formulir tersebut. 4. Bagian Layanan Mahasiswa akan memberikan tanda terima kepada mahasiswa. 5. Untuk Skripsi/Tesis dijilid dalam bentuk softcover menggunakan ketentuan sebagai berikut: a. Jadwal pengumpulan sesuai dengan yang ditentukan oleh bagian operasional. Apabila lewat dari batas tanggal yang telah ditentukan maka mahasiswa harus melakukan registrasi ulang sesuai ketentuan. b. Jumlah eksemplar. Halaman 28 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Akuntansi, Manajemen dan Magister Manajemen = 3 (tiga) eksemplar. Teknik Informatika, Sistem Informasi dan Ilmu Komunikasi = 2 (dua) eksemplar. c. Jenis cover: Kertas Buffalo 220gr dengan aturan warna sebagai berikut: 1. Akuntansi
: Kuning Tua
2. Manajemen
: Kuning
3. Magister Manajemen
: Coklat Muda
4. Teknik Informatika
: Biru
5. Sistem Informasi
: Merah
6. Ilmu Komunikasi
: Hijau
Potongan contoh kertas dan warna sebenarnya bisa diminta/dilihat ke Layanan Mahasiswa. 5. Apabila pengajuan Skripsi/Tesis telah diperiksa dan disetujui oleh Ketua Program Studi, maka Ketua Program Studi akan menentukan dosen penguji dan bagian Layanan Mahasiswa akan mengumumkan jadwal sidang Skripsi/Tesis. Mahasiswa wajib melihat jadwal sidang melaui website.
Tata Tertib Mengikuti Sidang Skripsi/Tesis Untuk pelaksanaan sidang Skripsi/Tesis mahasiswa melakukan hal-hal sebagai berikut: 1. Hadir di ruang sidang 30 menit sebelum jadwal sidang. 2. Menyiapkan bahan presentasi Skripsi/Tesis dalam bentuk file power point dan membawa kelengkapan lain yang dibutuhkan dalam sidang. 3. Menggunakan pakaian sidang sesuai ketentuan sebagai berikut: Busana Wanita: Kemeja putih dipadukan dengan blazer hitam. Rok hitam panjang di bawah lutut. Sepatu pantovel tertutup berwarna hitam. Busana Pria: Kemeja putih lengan panjang lengkap dengan dasi. Celana panjang kain hitam. Sepatu kulit tertutup berwarna hitam. 4. Melakukan foto untuk Buku Wisuda sebelum sidang Halaman 29 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
5. Melaksanakan sidang ujian Skripsi/Tesis dengan tertib. 6. Menerima hasil keputusan sidang Skripsi/Tesis. Hasil keputusan sidang Skripsi/Tesis tidak dapat diganggu gugat. 7. Sidang ulang Skripsi/Tesis dapat dilakukan jika dari hasil sidang Skripsi/Tesis pertama dinyatakan gagal dan harus dilaksanakan sidang ulang. 8. Sidang ulang Skripsi/Tesis hanya dilaksanakan 1 (satu) kali dengan jangka waktu 2 minggu hingga 1 bulan setelah sidang Skripsi/Tesis.
Prosedur Perbaikan Laporan Skripsi/Tesis Pasca Sidang Setelah sidang Skripsi/Tesis dilaksanakan dan dinyatakan lulus mahasiswa wajib melakukan perbaikan Skripsi/Tesis dan membuat artikel ilmiah dalam waktu 2 minggu setelah tanggal sidang dengan melakukan langkah-langkah sebagai berikut: 1. Mengambil notulen sidang Skripsi/Tesis dari Layanan Mahasiswa. 2. Apabila terjadi perubahan judul skripsi dari hasil sidang, mahasiswa wajib mengisi formulir perubahan judul Skripsi/Tesis, meminta tanda tangan Pembimbing dan Kaprodi kemudian menyerahkan ke Layanan Mahasiswa. 3. Melakukan
revisi
Skripsi/Tesis
berdasarkan
notulen
sidang
dan
dikonsultasikan dengan Penguji. Apabila Skripsi/Tesis telah selesai direvisi sesuai notulen sidang, mahasiswa meminta tanda tangan Ketua Penguji pada notulen sidang. 4. Menyerahkan notulen sidang yang telah ditandatangani oleh ketua penguji ke Layanan Mahasiswa dan ditukar dengan halaman pernyataan dewan penguji yang akan dimasukkan dalam laporan Skripsi/Tesis. 5. Membuat artikel ilmiah dalam format sesuai ketentuan dari Skripsi/Tesis yang telah direvisi dengan berkonsultasi pada pembimbing. Setelah selesai laporan Skripsi/Tesis dan artikel ilmiah harus di tandatangani pembimbing. 6. Menemui Ketua Program Studi dengan membawa: a. Laporan Skripsi/Tesis yang sudah dilengkapi dengan membawa halaman penguji dan tanda tangan pembimbing. b. Artikel ilmiah yang telah ditanda tangani pembimbing.
Halaman 30 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
c. CD berisi softfile dan laporan Skripsi/Tesis (.pdf), artikel ilmiah (.doc), file aplikasi data (jika ada) dan meminta tanda tangan Ketua Program Studi pada laporan Skripsi/Tesis dan artikel ilmiah. 7. Menyerahkan laporan Skripsi/Tesis yang sudah dijilid (hardcover), artikel ilmiah dan CD ke Layanan Mahasiswa sesuai ketentuan (lihat point 3.6).
Prosedur Penyerahan Laporan Skripsi/Tesis 1. Mahasiswa wajib menyerahkan laporan Skripsi/Tesis dan artikel ilmiah dalam bentuk yang telah ditentukan ke bagian Layanan Mahasiswa paling lambat 2 minggu setelah tanggal pelaksanaan sidang terakhir. 2. Apabila lewat dari 2 minggu setelah tanggal pelaksanaan sidang mahasiswa tidak menyerahkan laporan Skripsi/Tesis dan artikel ilmiah dalam bentuk yang telah ditentukan maka mahasiswa harus melakukan registrasi ulang sesuai ketentuan. 3. Bentuk laporan Skripsi/Tesis dan artikel ilmiah yang diserahkan harus mengikuti ketentuan sebagai berikut: a. CD Wajib bagi semua mahasiswa yang sudah melaksanakan sidang Skripsi/Tesis. Isi CD Seluruh isi Skripsi/Tesis dalam file Adobe Acrobat (.pdf) File aplikasi (jika ada) Artikel ilmiah dalam file microsoft word (.doc) b. Artikel ilmiah (hard copy) Wajib bagi semua mahasiswa yang sudah melaksanakan sidang Skripsi/Tesis. Dibuat dalam format artikel ilmiah sesuai ketentuan. Bentuk hard copy dan ditandatangani pembimbing dan Kaprodi. c. Hardcover Skripsi/Tesis Mahasiswa wajib membuat hardcover Skripsi/Tesis. Hanya skripsi mahasiswa dengan Grade “A” yang akan ditampilkan di perpustakaan. Jenis cover: kertas Buffalo 220gr dengan aturan warna Hardcover disesuaikan dengan warna Softcover. Halaman 31 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
Jumlah 1 eksemplar. 4. Setelah diserahkan, mahasiswa mendapatkan bukti tanda terima penyerahan Skripsi/Tesis, artikel ilmiah dan CD dari bagian Layanan Mahasiswa. 3.7. Wisuda 3.7.1. Syarat Wisuda Mahasiswa berhak mengikuti Wisuda Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis yang terjadwal setiap tahun apabila telah dinyatakan lulus Yudisium dengan kriteria sebagai berikut: Kriteria IPK Nilai Tugas Akhir Skripsi/Tesis Jumlah Minimal SKS yang lulus
Nilai mata kuliah
Keuangan Perpustakaan Hardcover, Jurnal, CD
Diploma
111
Strata Satu
Strata Dua
2.00
2.85
Minimal C
Minimal B 146
42
Maksimal 2 nilai D untuk mata kuliah non kompetensi. Tidak ada nilai D untuk mata kuliah Minimal C kompetensi serta mata kuliah: untuk 1. Nasionalisme (UM1013) semua mata 2. Etika dan Religiusitas kuliah (UM1003) Tidak ada tunggakan pembayaran Tidak ada tunggakan pengembalian pinjaman Sudah dikumpulkan lengkap
Mahasiswa yang telah lulus berhak menyandang gelar berdasarkan jenjangnya: Jenjang
Gelar
S2 Manajemen
Magister Manajemen (M.M.)
S1 Ekonomi
Sarjana Ekonomi (S.E.)
S1 Ilmu Komputer
Sarjana Komputer (S.Kom.)
S1 Ilmu Komunikasi
Sarjana Komunikasi (S.I.Kom.)
Diploma III
Ahli Madya (A.Md)
Halaman 32 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
3.7.2. Pendaftaran Wisuda Agar dapat mengikuti wisuda, mahasiswa perlu mengisi formulir dan mengembalikannya ke Layanan Mahasiswa. Syarat pendaftaran : 1. Termasuk dalam daftar mahasiswa layak wisuda. 2. Membayar biaya wisuda yang besarnya akan ditentukan sesuai dengan pengumuman periode wisuda yang akan diikuti. 3.7.3. Pengambilan Berkas Kelulusan Mahasiswa yang telah dinyatakan lulus dan telah di wisuda dapat mengambil berkas kelulusan di Layanan Mahasiswa. Berkas kelulusan yang tidak diambil dalam jangka waktu 3(tiga) bulan sejak tanggal terakhir pengambilan, maka KALBIS Institute tidak bertanggung jawab atas kerusakan dan kehilangan terhadap berkas kelulusan tersebut. 3.8. Semester Pendek 3.8.1. Ketentuan 1. Mahasiswa aktif 1 (satu) semester sebelumnya. 2. Mata Kuliah yang diambil adalah: a.
Mata kuliah yang sudah pernah ditempuh.
b.
Sesuai dengan list mata kuliah yang dibuka oleh Program Studi masingmasing.
c.
Maksimal 3 (tiga) mata kuliah dan atau setara dengan 9 (sembilan) sks.
d.
Kelas Semester Pendek akan ditutup jika peminat kurang dari 10 (sepuluh) mahasiswa.
3. Telah menyelesaikan kewajiban membayar semua biaya perkuliahan sebelumnya dan telah membayar biaya Semester Pendek. 4. Mendaftar pada masa pendaftaran yang dapat dilihat pada kalender akademik atau pengumuman dari Layanan Mahasiswa untuk perkuliahan Semester Pendek. 5. Melakukan pembayaran semester pendek (sesuai dengan ketentuan yang berlaku). 6. Peraturan Kuliah a.
Total pertemuan tatap muka adalah 13 (tigabelas) pertemuan.
b.
Jumlah ketidakhadiran maksimal 3 kali pertemuan untuk syarat mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS) Pendek.
Halaman 33 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
c.
Panduan Mahasiswa
Ujian yang berlangsung adalah Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian
Akhir
Semester
(UAS)
sesuai
Garis
Besar
Program
Pembelajaran (GBPP) masing-masing mata kuliah. d.
Tidak diselenggarakan ujian susulan dengan alasan apapun.
e.
Apabila tidak melakukan pembayaran mata kuliah SP yang telah diregistrasi sampai dengan tanggal jatuh tempo maka akan mendapatkan nilai “F”(Fail).
3.8.2. Prosedur Pendaftaran 1. Lihat Daftar Mata Kuliah yang dibuka dan Jadwal Perkuliahan Semester Pendek melalui website. 2. Wajib menemui Dosen Pembimbing Akademik untuk berkonsultasi tentang matakuliah yang akan diambil sebelum melakukan registrasi KRS secara online. 3. Mata kuliah yang akan diambil harus dicatat pada Buku Konsultasi Bimbingan Akademik dan ditandatangani oleh Dosen Pembimbing Akademik (PA), serta dicatat pada buku Dosen PA dan ditanda tangani mahasiswa. 4. Melakukan registrasi KRS online sesuai matakuliah yang tercantum pada buku Konsultasi Bimbingan Akademik yang telah ditandatangani Dosen PA. 5. Melakukan pembayaran di Layanan Keuangan sesuai dengan biaya Semester Pendek dengan menunjukkan Buku Konsultasi Bimbingan Akademik. Pembayaran berhak ditolak dan registrasi online dibatalkan jika tidak dapat menunjukkan bukti bimbingan PA. 6. Pembayaran yang sudah dilakukan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun kecuali karena pembatalan kelas dengan peminat kurang seperti yang disampaikan pada point 7, 8 dan 9 di bawah ini. 7. Tunggu pengumuman Pembatalan Kelas Semester Pendek, jika peminat tidak memenuhi kapasitas minimum (kurang dari 10 mahasiswa per kelas) maka kelas dibatalkan. 8. Setelah proses pembatalan kelas akibat tidak memenuhi kapasitas minimum, mahasiswa diberikan kesempatan hanya untuk menambah mata kuliah dari daftar mata kuliah yang dibuka serta disesuaikan dengan kapasitas maksimum kelas.
Halaman 34 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 3: Operasional
Panduan Mahasiswa
9. Khusus mahasiswa yang mengalami pembatalan kelas akibat kapasitas tidak memenuhi minimum maka pembayaran yang sudah dilakukan akan dialihkan ke pembayaran kuliah semester berikutnya. 10. Mahasiswa tidak diperkenankan membatalkan mata kuliah yang sudah disetujui oleh Dosen Pembimbing Akademik dengan alasan apapun. 11. Mahasiswa yang membatalkan registrasi mata kuliah Semester Pendek (SP) dan tidak melunasi pembayaran biaya SP sampai batas waktu yang ditentukan bagian keuangan maka nilai mata kuliah yang telah didaftarkan tersebut menjadi F. Contoh: Seorang mahasiswa telah mendapatkan nilai C untuk mata kuliah Bahasa Inggris (UM0022) berencana memperbaiki nilai tersebut dengan mengikuti perkuliahan SP. Setelah mahasiswa melakukan registrasi SP online mahasiswa berubah pikiran tidak jadi mengikuti SP dan membatalkannya dengan tidak melakukan pembayaran sks SP, maka nilai mata kuliah yang semula mendapatkan Grade C menjadi Grade F.
Halaman 35 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 4: Layanan Berkas
Panduan Mahasiswa
Bab 4: Layanan Berkas 4.1. Pembuatan Surat Keterangan Mahasiswa dapat mengajukan permohonan pembuatan dokumen akademik (berupa surat keterangan, surat pengantar, Daftar Nilai Kumulatif) melalui Layanan Mahasiswa dengan cara mengisi formulir permohonan di Layanan Mahasiswa. Pembuatan surat diatur seperti yang tercantum pada tabel dibawah ini: Tabel Pembuatan Surat Keterangan Jenis Surat
Ditandatangani oleh
Lama Proses
Surat Keterangan Aktif Kuliah Ketua Program Studi
Maksimal 2 hari kerja
Surat Keterangan Selesai Studi (SKSS)
Dekan
Maksimal 6 hari kerja
Surat Keterangan Aktif Berorganisasi
Pembantu Rektor III – Kemahasiswaan & Pengembangan komunitas Ketua Program Studi
Maksimal 2 hari kerja
Pengantar Kerja Praktek/Riset
Pengantar Survey Tugas skripsi
Halaman 36 dari 200
Keterangan Hanya untuk mahasiswa yang sedang aktif kuliah pada semester berjalan Hanya untuk mahasiswa yang sedang mengikuti Kerja Praktek Hanya untuk mahasiswa yang sudah lulus skripsi dan sudah tidak memiliki tunggakan akademik maupun administrasi (Perpustakaan, keuangan dll) Hanya untuk mahasiswa yang terlibat menjadi pengurus dalam organisasi kemahasiswaan Hanya untuk mahasiswa yang sedang menyusun skripsi
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 4: Layanan Berkas
Panduan Mahasiswa
Tabel Permohonan Cetak dan Legalisir Jenis Berkas
Ditanda tangani oleh Ketua Program Studi
Daftar Nilai Kumulatif Kartu Mahasiswa
-
Rancangan Perkuliahan
Ketua Program Studi/Koordinator Mata Kuliah Umum Ketua Program Studi Ketua Program Studi/Koordinator Mata Kuliah Umum
Legalisir Daftar Nilai Kumulatif Legalisir Rancangan Perkuliahan
Lama Proses Maksimal 3 (tiga) hari kerja Maksimal 14 (empat belas) hari kerja
Maksimal 2 (dua) hari kerja
Biaya Rp. 10.000,- / lembar Rp. 25.000,- / buah
Rp. 10.000 / lembar
Keterangan tambahan untuk proses cetak ulang Apabila kartu mahasiswa hilang atau rusak maka mahasiswa harus: 1. Untuk keamanan mahasiswa dan menghindari penyalahgunaan kartu mahasiswa yang hilang maka mahasiswa diminta agar segera melapor polisi dan membuat surat kehilangan dari polisi. 2. Apabila kartu rusak, cukup melampirkan kartu yang rusak. Sisa dana top up dari kartu yang rusak
diproses langsung ke bank BCA (jika terjadi perubahan
ketentuan akan diberitahukan kemudian). 4.2. Lembar Hasil Studi Semester (LHSS) Lembar hasil studi dapat dilihat melalui website setiap akhir semester. 4.3. Transkrip Akademik Transkrip Akademik akan diberikan bersamaan dengan ijazah setelah pelaksanaan wisuda. Transkrip Akademik hanya akan diberikan satu kali, jika hilang atau rusak hanya dapat diganti dengan salinan Transkrip yang dilegalisir dengan melampirkan surat kehilangan dari kepolisian atau menunjukkan transkrip akademik yang rusak. 4.4. Ijazah Ijazah adalah tanda bukti kelulusan mahasiswa yang diberikan apabila telah memenuhi seluruh kewajiban baik secara akademis maupun administratif dan hanya diberikan satu kali. Ijazah akan dibagikan setelah pelaksanaan wisuda sesuai dengan informasi yang ditentukan. Ijazah hanya akan diberikan satu kali, jika Ijazah hilang Halaman 37 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 4: Layanan Berkas
Panduan Mahasiswa
atau rusak hanya dapat diganti oleh salinan ijazah yang dilegalisir dengan melampirkan surat kehilangan dari kepolisian atau menunjukkan ijazah yang rusak.
Halaman 38 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 5: Laboratorium
Panduan Mahasiswa
Bab 5: Laboratorium 5.1. Peraturan Umum Laboratorium Komputer dan Studio 1. Tenang, tertib, dan sopan. 2.
Tidak mengganggu mahasiswa lain yang sedang menggunakan ruangan.
3.
Pengguna Lab dilarang membawa makanan, minuman, senjata tajam, dan senjata api ke dalam ruang praktikum.
4.
Menitipkan barang yang tidak berhubungan dengan kegiatan penggunaan komputer pada loker.
5.
Wajib menjaga kebersihan, kerapian, dan ketenangan ruang praktikum.
6.
Tidak diijinkan untuk melakukan hal yang tidak terkait proses belajar-mengajar seperti bermain game atau menonton film/animasi.
7.
Dilarang membawa/mengambil/memindahkan sebagian atau keseluruhan dari perlengkapan praktikum tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada petugas ruang.
8.
Wajib mengenakan jas laboratorium selama berada dalam laboratorium/studio.
9.
Mahasiswa wajib melakukan duplikasi data/file praktikum ke penyimpanan pribadi masing-masing mahasiswa, sebab sebelum ujian semua file akan dihapuskan. Data/file praktikum merupakan tanggung jawab mahasiswa bukan berada di laboratorium komputer dan studio.
10. Sering-seringlah melakukan penyimpanan file guna menanggulangi terjadinya listrik padam, piranti lunak atau komputer hang. 11. Diharap untuk tidak mengubah segala setting peralatan serta komputer yang berada dilingkungan laboratorium dan studio tanpa seizin petugas. 12. Laboratorium dan studio dilengkapi dengan CCTV, setiap kegiatan merusak atau mencuri baik sengaja maupun tidak sengaja akan ditindak sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan dimintakan pertanggungjawaban berupa ganti rugi. 13. Jika anda ingin memakai fasilitas laboratorium dan studio diluar perkuliahan, dapat mengisi form peminjaman yang terdapat diruang AO504. 5.2 Laboratorium Komputer Tata tertib ketika memasuki dan selama berada dalam ruang praktikum mahasiswa diwajibkan untuk: 1. Barang berharga pribadi wajib di simpan sendiri, laboratorium komputer tidak bertanggungjawab atas kehilangan barang berharga pribadi di ruang praktikum.
Halaman 39 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 5: Laboratorium
Panduan Mahasiswa
2. Mahasiswa tidak diijinkan menggunakan alat komunikasi selama berada dalam ruang laboratorium komputer (jika harus menerima telepon, dipersilahkan untuk melakukan komunikasi diluar ruangan). 3. Tidak diijinkan menggunakan laptop. 4. Petugas berhak untuk mengeluarkan pengguna ruang yang tidak mengikuti tata tertib yang ada, dan atau memproses untuk dikenakan sanksi bila terjadi pelanggaran terhadap
peraturan Tata Tertib Kehidupan Kampus
seperti
pengrusakan barang, merokok, memakai sandal dll. 5. Mahasiswa tidak diijinkan untuk meminjam laboratorium komputer untuk keperluan pribadi seperti mengerjakan tugas kuliah atau mencari data di internet. 5.3. Studio Televisi, Radio dan Fotografi
Tata tertib ketika memasuki dan selama berada dalam ruang studio: 1. Sepatu dilepas dan diletakkan pada rak sepatu yang telah tersedia. 2. Menukarkan Kartu Mahasiswa dengan kunci loker dan menyimpan semua peralatan yang tidak berhubungan dengan praktikum didalam loker. 3. Tidak membawa dan mengkonsumsi makanan dan minuman kedalam ruang studio.
Halaman 40 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan
Panduan Mahasiswa
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan 6.1. Jenis Organisasi Kemahasiswaan Organisasi kemahasiswaan di Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis terdiri dari BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa), UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa), HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan).
UKM yang dibentuk terdiri dari 4 jenis, terdiri dari: 1. UKM Olah Raga: Basket, Futsal, Taekwondo, Voli, Tenis Meja. 2. UKM Seni dan Bakat: Tari Tradisional, Paduan Suara, Modern Dance, Fotografi, Band, Brimaga, Movie Radio & Television (MRT) dll. 3. UKM Rohani: Rohis (Islam), Rohkris (Kristen Protestan), KMK (Khatolik), KMB (Keluarga Mahasiswa Budha), KMH (Keluarga Mahasiswa Hindu). 4. UKM Penalaran: Public Speaking, Computer Club.
HMJ yang dibentuk terdiri dari: 1. Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAK). 2. Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMAN). 3. Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMSI). 4. Himpunan Mahasiswa Teknologi Informatika (HIMTI). 5. Himpunan Mahasiswa Komunikasi (HIMIK).
6.2. Periode Kepengurusan Masa aktif kepengurusan yaitu satu 1 (satu)
tahun, mengikuti Tahun Akademik
berjalan, September – Agustus.
6.3. Syarat Menjadi Ketua dan Pengurus 1.
Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2.
Sehat secara rohani dan jasmani.
3.
Mampu menjujung tinggi nilai-nilai Kalbis Institute (Jujur, Adil, Konsisten, Bertanggung-jawab, Peduli).
4.
Mahasiswa aktif kuliah di Kalbis Institute pada tahun akademik berjalan.
5.
Memiliki wawasan luas dan prestasi akademik yang baik yang ditunjukkan sebagai berikut: a)
Ketua Umum BEM dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00.
b) Ketua UKM/HMJ dan pengurus BEM memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75. Halaman 41 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan
c)
Panduan Mahasiswa
Pengurus UKM/HMJ memiliki IPK minimal 2,50.
6.
Memiliki Satuan Kredit Semester (SKS) minimal 30 SKS.
7.
Tidak pernah mendapat Surat Peringatan maupun SK Skorsing dari Rektor Kalbis Institute kecuali ditentukan lain.
8.
Mempunyai dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap kampus guna kemajuan Kalbis Institute.
6.4 Transkrip Aktivitas Mahasiswa (TAM) Dalam masa studinya mahasiswa didorong untuk mengikuti berbagai baik akademis maupun non akademis. Seluruh kegiatan yang diikutin tersebut, diperhitungkan dan dicantumkan dalam Transkrip Aktivitas Mahasiswa (TAM) yang akan dijadikan salah satu persyaratan wisuda sesuai dengan ketetapan yang berlaku.
Halaman 42 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan
Panduan Mahasiswa
Bab 7: Perpustakaan 7.1. Layanan Perpustakaan Perpustakaan buka hari Senin sampai Sabtu pukul 07:30 – 19:00 WIB. 7.2. Peraturan Umum Perpustakaan 1. Pengguna perpustakaan harus memiliki kartu identitas (ID Card) saat memasuki perpustakaan dan wajib mengisi buku tamu di konter sirkulasi. 2. Pengguna non-sivitas Kalbis Institute wajib menunjukkan kartu identitas atau membawa surat pengantar dari universitas/instansi yang bersangkutan. 3. Pengguna non-sivitas Kalbis Institute boleh membaca koleksi di tempat dan memfotokopi koleksi sesuai dengan peraturan yang berlaku. 4. Tas (tas wanita, tas kerja dan tas laptop) atau jaket atau topi tidak diizinkan dibawa masuk ke perpustakaan: a)
Simpan tas/jaket/topi Anda di loker yang telah disediakan.
b) Ambil kunci loker dengan menukar ID Card di konter sirkulasi. c)
Kunci loker Anda dan simpan kuncinya.
d) Kunci loker yang tidak diambil pada hari yang sama, akan dikenakan sanksi denda sebesar Rp. 10.000.e)
Mengisi Visitor Counter pada PC yang telah disediakan.
f)
Selesai melakukan aktifitas di perpustakaan, kunci harus dikembalikan.
g) Menghilangkan kunci loker, dikenai biaya penggantian kunci loker sebesar Rp. 20.000,-(Dua Puluh Ribu Rupiah). 5. Pengguna tidak diperkenankan mengembalikan sendiri buku yang selesai dibaca ke rak buku. Pengguna dihimbau menaruh buku selesai dibaca pada tempat yang disediakan. 6. Tidak diizinkan melakukan percakapan dengan telepon genggam selama berada di Perpustakaan. 7. Merusak koleksi, mengotori, menyobek, atau membawa koleksi keluar Perpustakaan tanpa prosedur yang benar dan/atau melanggar peraturan yang telah ditetapkan akan dikenakan sanksi administratif dan akademis. 8. Semua kelompok kunjungan harus mendapatkan izin dari perpustakaan sebelum kunjungan diadakan. 9. Perpustakaan tidak bertanggung jawab atas barang-barang pribadi yang hilang, dicuri atau rusak di perpustakaan.
Halaman 43 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan
Panduan Mahasiswa
10. Barang-barang yang tertinggal di perpustakan dapat dikonfirmasi pada keesokan harinya (jam kerja). 11. Segala transaksi yang dilakukan di perpustakaan dilayani dalam bentuk debit/flazz bca 7.3 Pelanggaran dan sanksi Jenis
Sanksi
Merobek, menyilet, mencuri atau
Dicabut keanggotaan perpustakaan dan
merusak koleksi perpustakaan
dikenai sanksi akademik
Perpustakaan dilengkapi dengan CCTV, setiap kegiatan merusak atau mencuri baik sengaja maupun tidak sengaja akan ditindak sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan diminta pertanggungjawaban berupa ganti rugi. 7.4 Cara Penggunaan OPAC Aplikasi OPAC (Online Public Access Catalog) adalah aplikasi perpustakaan berbasis web yang dapat digunakan oleh semua anggota untuk mencari koleksi yang terdapat diperpustakaan. Situs dapat diakses melalui alamat http://library.kalbis.ac.id dan akan menampilkan halaman dibawah ini.
Untuk mengetahui status pinjaman dan waktu pengembalian,
pengguna
perpustakaan dapat menghubungi 47883900 ext. 1505, Facebook, Kalbis Institute Library, twitter:@kalbislibrary, YM: kalbislibrary. Email:
[email protected].
Halaman 44 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 6: Organisasi Kemahasiswaan
Panduan Mahasiswa
7.5 Prosedur Penggunaan Ruang Diskusi Untuk dapat menggunakan ruang diskusi, pengguna perpustakaan dapat meminta kepada petugas di konter layanan. Ruang diskusi dapat digunakan apabila telah mendapatkan persetujuan dari petugas konter layanan. Ruang diskusi tidak diperkenankan untuk digunakan selain untuk keperluan diskusi dan kerja kelompok. 7.6 Prosedur Peminjaman Buku Setiap mahasiswa dapat meminjam maksimal 2 (dua) buku dalam waktu satu minggu dan peminjaman dapat diperpanjang maksimal satu kali, yaitu satu minggu. Keterlambatan buku dikenakan sanksi denda sebesar Rp. 1000.-(seribu rupiah) /buku/hari.
Halaman 45 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 8: Lain-lain
Panduan Mahasiswa
Bab 8: Lain-lain 8.1. Fasilitas Umum Mahasiswa dapat menggunakan fasilitas umum yang terdapat di area kampus seperti: 1. Internet Wifi (di area tertentu) 2. Ruang diskusi 3. Ruang Komputer 4. Musholla 5. Kantin 6. Toilet 7. Lapangan Futsal / Basket 8. Studio Band 9. Ruang Tari 8.2. Parkir Peraturan perparkiran di Kampus Pulomas No
Member
1
Mahasiswa
Jenis Kendaraan Mobil
Motor
2
Non Member
Mobil Motor
Keterangan 2 Jam pertama Tiap jam berikutnya Tarif maksimal 2 Jam pertama Tiap jam berikutnya Tarif maksimal Tarif maksimal per hari Tarif maksimal per hari
Tarif Rp. 2.000 Rp. 1.000 Rp. 5.000 Rp. 2.000 Rp. 1.000 Rp. 2.000 Rp. 20.000 Rp. 8.000
* Tarif dapat berubah sewaktu-waktu * Mahasiswa tahun pertama tidak diperkenankan membawa mobil, jika ternyata membawa mobil akan dikenakan biaya tarif normal.
8.3. Peminjaman Ruangan diluar Kegiatan Rutin Perkuliahan Mahasiswa dapat mengajukan permohonan untuk menggunakan ruangan diluar kegiatan rutin perkuliahan, selama tidak bertentangan dengan kegiatan belajar mengajar. Mahasiswa wajib melakukan reservasi satu hari sebelum kegiatan melalui Layanan Mahasiswa.
Halaman 46 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Bab 8: Lain-lain
Panduan Mahasiswa
8.4. Email dan nomor layanan penting Untuk menjalin komunikasi yang baik antara mahasiswa dan kampus, berikut adalah daftar email dan nomor layanan penting yang dapat digunakan untuk memperoleh informasi seputar kampus 1. Keluhan mahasiswa dapat disampaikan secara tertulis melalui email
[email protected],
[email protected],
[email protected]
dan juga
melalui kotak saran. 2. Nomor telepon Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis Kampus Pulomas - 02147883900.
Halaman 47 dari 200
Versi: 1
Revisi: 3
Lampiran Panduan Mahasiswa
Lampiran Fakultas Ekonomi Visi: Menjadi fakultas ekonomi terkemuka dalam
pendidikan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi unggul dan siap terap di bidang
manajemen berbasis teknologi, sains dan berjiwa wirausaha, serta terkemuka dalam penelitian dan pengembangan bidang manajemen dan akuntansi yang bermanfaat untuk pembangunan bangsa secara berkesinambungan dan berorientasi pada perkembangan global
Misi: 1. Melaksanakan Tridarma Perguruan Tinggi yang menunjang pengembangan dan penerapan ilmu manajemen dan akuntansi yang didukung oleh tenaga pengajar dan kurikulum sesuai kebutuhan dunia usaha 2. Melaksanakan pendidikan tinggi, untuk menghasilkan mahasiswa yang memiliki perspektif mendunia (Global Perspective), yang seimbang dan terintegrasi, baik dari segi kompetensi akademik, keterampilan, profesional, maupun kepribadian yang berbudi pekerti luhur, serta berketrampilan kepemimpinan yang memiliki kreativitas, fleksibilitas dan inovatif, yang mampu memanfaatkan ilmu manajemen dan akuntansi untuk kebutuhan dunia industri, serta mengembangkan jiwa kewirausahaan. 3. Menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan proses belajar mengajar dan penelitian yang efektif dan efisien. 4. Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun di luar negeri agar proses pembelajaran maupun program pendidikan selalu muktahir
Halaman 48 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Program Studi Akuntansi Visi: Menjadi program studi pilihan di bidang ilmu akuntansi yang menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap terap serta berorientasi pada inovasi dan profesional yang mampu menghadapi perubahan baik secara secara nasional maupun global
Misi: 1.
Menyelenggarakan kegiatan pendidikan tinggi di bidang Akuntansi yang ditunjang oleh tenaga pengajar yang profesional dan kurikulum yang siap terap dengan pemanfaatan teknologi teknologi informasi dan sesuai dengan prinsip-prinsip yang berlaku.
2.
Mengembangkan dan meningkatkan kegiatan akademik yang efektif dan efisien dalam suasana belajar dan mengajar yang kondusif
3.
Mengembangkan kemampuan softskill yang mendukung jiwa kepemimpinan, kreatifitas, inovasi agar dapat memenuhi kebutuhan masyarakat ekonomi dan industri secara global
4.
Menjadi mitra bagi masyarakat dalam mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu pengetahuan akuntansi melalui kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
Halaman 49 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 50 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 51 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 52 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 53 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 54 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 55 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 56 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 57 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 58 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 59 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 60 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 61 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 62 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 63 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 64 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 65 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 66 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 67 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 68 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 69 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 70 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 71 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 72 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 73 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 74 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 75 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 76 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 77 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 78 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 79 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 80 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 81 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 82 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 83 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 84 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 85 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 86 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 87 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 88 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 89 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 90 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Program Studi Manajemen
Visi: Menjadi program studi pilihan dibidang ilmu manajemen yang menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap terap serta berorientasi pada inovasi dan kewirausahaan yang mampu menghadapi perubahan baik secara nasional maupun global Misi: 1.
Menyelenggarakan kegiatan pendidikan tinggi dibidang manajemen dan bisnis yang ditunjang oleh tenaga pengajar yang profesional, dan kurikulum yang siap terap dengan memanfaatkan teknologi informasi
2.
Mengembangkan dan meningkatkan kegiatan akademik yang efektif dan efisien dalam suasana yang kondusif
3.
Mengembangkan sumberdaya yang memiliki karakter yang baik, jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kreatif, inovatif agar dapat memenuhi kebutuhan pembangunan sosio ekonomi dan industri secara global
4.
Menjadi mitra bagi masyarakat dalam mengembangkan mengimplementasikan ilmu pengetahuan manajemen melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
Halaman 91 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 92 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 93 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 94 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 95 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 96 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 97 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 98 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 99 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 100 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 101 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 102 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 103 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 104 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 105 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 106 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 107 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 108 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 109 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 110 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 111 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 112 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 113 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 114 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 115 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 116 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 117 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 118 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 119 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 120 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 121 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 122 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 123 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 124 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Fakultas Ilmu Komputer dan Ilmu Komunikasi Visi: Menjadi fakultas ilmu komputer dan ilmu komunikasi terkemuka di Indonesia dalam: 1. Pendidikan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi unggul untuk ilmu komputer dan ilmu komunikasi dalam bidang sains, teknologi dan bisnis dalam ranah lifescience 2. Pendidikan sumber daya manusia yang memiliki inovasi, kewirausahaan dan mampu bersaing dalam globalisasi. Misi: 1. Melaksanakan Tridarma Perguruan Tinggi yang menunjang pengembangan dan penerapan ilmu komputer dan ilmu komunikasi khususnya untuk diaplikasikan di bidang industri dan bisnis ranah lifescience. 2. Melaksanakan pendidikan tinggi, untuk menghasilkan mahasiswa yang memiliki perspektif mendunia (Global Perspective), yang seimbang dan terintegrasi, baik dari segi kompetensi akademik, keterampilan, profesional, maupun kepribadian yang berbudi pekerti luhur, serta berketrampilan kepemimpinan yang memiliki kreativitas, fleksibilitas dan inovatif, yang mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk kebutuhan dunia bisnis dan industri, serta mengembangkan jiwa kewirausahaan. 3. Menciptakan lingkungan akademik yang kondusif bagi pelaksanaan proses pembelajaran dan penelitian yang efektif dan efisien. 4. Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun di luar negeri agar proses pembelajaran maupun program pendidikan selalu muktahir
Halaman 125 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Program Studi Sistem Informasi Visi: Menjadi program studi sistem informasi terkemuka dengan menghasilkan lulusan yang berkualitas dan unggul serta siap mengaplikasikannya di bidang teknologi, sains dan bisnis, berorientasi pada inovasi, kewirausahaan dan globalisasi. Misi: 1. Melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi yang menunjang pengembangan dan penerapan bidang ilmu Sistem Informasi. 2. Melaksanakan pendidikan tinggi bidang sistem informasi untuk menghasilkan mahasiswa dengan perspektif mendunia (Global Perspective) yang seimbang dan terintegrasi 3. Menciptakan lingkungan akademik yang kondusif bagi pelaksanaan proses belajar mengajar dan penelitian yang efektif dan efisien. 4. Menjalin kerjasama dengan industri dan perguruan tinggi, baik di dalam maupun di luar negeri agar proses pembelajaran maupun program pendidikan selalu inovatif dan muktahir
Halaman 126 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 127 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 128 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 129 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 130 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 131 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 132 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 133 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 134 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 135 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 136 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 137 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Program Studi Teknik Informatika Visi: Menjadi Program Studi Teknik Informatika terkemuka di Indonesia dalam: 1. Pendidikan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi unggul bidang ilmu komputer, teknologi komputer dan terapannya dalam ranah bisnis dan life science 2. Pendidikan sumber daya manusia yang memiliki semangat kreasi, inovasi, kewirausahaan yang mampu bersaing di kancah global. 3. Pendidikan karakter dengan nilai-nilai keutamaan Kalbis Institute dan profesionalisme profesi bidang informatika Misi: 1. Menyelenggarakan kegiatan program studi di bidang teknik informatika yang ditunjang oleh penerapan teknologi informasi dan sistem manajemen mutu. 2. Menyediakan sarana dan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan kegiatan pembelajaran yang efektif dan efisien sehingga dapat menghasilkan lulusan, trampil, kreatif dan inovatif. 3. Mengembangkan karakter yang baik, jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan, serta kemampuan softskill peserta didik. 4. Menjaga keterkaitan/relevansi seluruh kegiatan pendidikan dengan kebutuhan pembangunan sosial-ekonomi dan industri secara global. 5. Memberi kontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui kegiatan penelitian terapan dan pengabdian kepada masyarakat. 6. Melakukan pengembangan ilmu pengetahuan melalui penelitian dalam bidang ilmu komputer, bisnis dan life science
Halaman 138 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 139 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 140 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 141 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 142 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 143 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 144 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 145 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 146 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 147 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 148 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 149 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 150 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 151 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 152 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 153 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 154 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 155 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 156 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 157 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 158 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 159 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 160 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 161 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 162 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 163 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 164 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 165 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 166 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 167 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 168 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Program Studi Ilmu Komunikasi Visi: Menjadi program studi pilihan dibidang Ilmu Komunikasi, menghasilkan lulusan berkualitas dan siap terap, serta berorientasi pada inovasi, kewirausahaan dan globalisasi Misi: 1. Menyelenggarakan kegiatan Program Studi Ilmu Komunikasi dalam jenjang Sarjana yang ditunjang oleh penerapan teknologi informasi dan sistem manajemen mutu 2. Menyediakan sarana dan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan kegiatan pembelajaran di bidang Ilmu Komunikasi yang efektif dan efesien, sehingga dapat menghasilkan lulusan, trampil, kreatif dan inovatif 3. Mengembangkan karakter yang baik, jiwa kepemimpinan dan kewirausahaan serta kemampuan softskill peserta didik di bidang Ilmu Komunikasi 4. Menjaga keterkaitan/relevansi kegiatan pendidikan di bidang Ilmu Komunikasi dengan kebutuhan pembangunan sosial-ekonomi dan industri secara global 5. Memberikan kontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui kegiatan penelitian terapan dan pengabdian masyarakat di bidang Ilmu Komunikasi berbasis life science.
Halaman 169 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 170 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 171 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 172 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 173 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 174 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 175 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 176 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 177 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 178 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 179 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 180 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 181 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 182 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 183 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 184 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 185 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 186 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 187 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 188 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 189 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 190 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 191 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 192 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 193 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 194 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 195 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 196 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 197 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 198 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 199 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2
Lampiran Panduan Mahasiswa
Halaman 200 dari 200
Versi: 1
Revisi: 2