Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
(a) Persiapan
(1) Setelah Pimpinan PPs menerima laporan resmi tentang hasil Ujian Tertutup Disertasi, Pimpinan PPs secara administratif menyiapkan tindaklanjutnya:
· bagi yang lulus ujian tertutup disiapkan untuk maju ke Ujian Terbuka Disertasi,
· bagi yang belum lulus ujian tertutup disiapkan untuk ujian tertutup ulangan, dan
(b) Ujian Terbuka Disertasi disiapkan/diselenggarakan atas permintaan mahasiswa yang bersangkutan dengan persetujuan Komisi Promotor dan Dosen Pembahas.
(b) Persyaratan
Mahasiswa S-3 dapat menempuh Ujian Terbuka Disertasi setelah memenuhi persyaratan:
(1) Lulus ujian tertutup disertasi
(2) Menyelesaikan perbaikan draft disertasi sebagaimana disarankan dalam ujian tertutup
(3) Menulis (minimalkan konsep) artikel hasil penelitian yang (atau) dimuat dalam jurnal ilmiah terakreditasi nasional/internasional
1/6
Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
(4) Menggandakan draf disertasi yang telah disetujui oleh Komisi Promotor dan Dosen Pembahas sebanyak 10 (sepuluh) eksemplar
(5) Menggandakan ringkasan draf disertasi dalam bentuk buku kecil, sebanyak undangan resmi.
(6) Menyelesaikan semua kewajiban administratif.
(b) Panitia
Panitia Ujian Terbuka Disertasi (Promosi Doktor) terdiri dari:
(1) Rektor sebagai Ketua
(2) Direktur PPs sebagai Sekretaris
(3) Ketua Program Studi sebagai anggota
(4) Asisten Direktur I sebagai anggota
(5) Komisi Promotor (3 orang) sebagai anggota
(6) Dosen Pembahas (2 orang) sebagai anggota
2/6
Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
(7) Seorang dosen bidang ilmu yang relevan dengan substansi disertasi, bergelar Professor Doktor dari Luar PPs UNP; seluruh yang tersebut di atas sebagai penguji.
Panitia tersebut dibentuk oleh Direktur PPs dan disahkan melalui surat keputusan Rektor.
(c) Pelaksanaan
(1) Panitia Ujian Terbuka Disertasi merencanakan dan menetapkan jadwal ujian sampai dengan dikeluarkannya undangan untuk pelaksanaan ujian oleh Direktur PPs kepada pihak-pihak terkait, yaitu mahasiswa yang bersangkutan (Promovendus) dan seluruh anggota Panitia Ujian Terbuka Disertasi, serta menyelenggarakan Ujian Terbuka Disertasi yang dimaksud.
(2) Ujian Terbuka Disertasi dihadiri oleh:
· seluruh unsur Panitia Ujian Terbuka Disertasi [1] )
· anggota Komisi Guru Besar Senat UNP
· anggota keluarga Promovendus atas izin Panitia Ujian
· hadirin lain yang ditentukan oleh Panitia Ujian Terbuka, termasuk dari media massa.
3/6
Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
(3) Ujian dipimpin dan dibuka oleh Rektor.
(4) Ujian berlangsung secara lisan selama sekitar dua setengah jam dengan acara pokok:
· penyajian ringkasan disertasi oleh Promovendus
· tanya jawab oleh semua penguji kepada promovendus, diawali oleh penguji dari luar PPs UNP, dilanjutkan Dosen Pembahas dan para anggota Komisi Promotor, serta para penguji lainnya.
(5) Setelah ujian selesai, Panitia Ujian Terbuka Disertasi mengadakan rapat untuk mempertimbangkan dan menetapkan hasil ujian. Rapat ini diikuti oleh seluruh Penguji dan unsur Panitia Ujian yang hadir dan dapat menerima masukan tertulis dari para Guru Besar anggota senat yang hadir.
(6) Panilaian
· Penilaian hasil Ujian Terbuka Disertasi didasarkan pada kriteria yang sama dengan kriteria hasil ujian tertutup.
· Hasil ujian yang berupa nilai diperhitungkan sebagai nilai rata-rata ujian terbuka (NRUK) dan dimuat pada format yang telah disiapkan (terlampir).
· Nilai ujian akhir (NUA) ditentukan oleh rata-rata nilai ujian tertutup (NRUT) dan nilai ujian terbuka (NRUK), dengan rumus :
4/6
Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
NRUT + NRUK
NUA =
.
2
(g) Kelulusan dan Yudisium · Promovendus dinyatakan lulus Ujian Terbuka Disertasi apabila memperoleh nilai akhir ujian (NUA) minimal 3,00. · Yudisium promovendus ditentukan dengan membandingkan NUA terhadap kriteria berikut: NUA YUDISIUM 3,75 – 4,00 3,35 – 3,74 3,00 – 3,34
5/6
Ujian Terbuka Disertasi Written by Admin S3
Dengan Pujian/Cumlaude Sangat Memuaskan Memuaskan · Nilai ujian akhir (NUA) segera disampaikan kepada promovendus dan diumumkan dalam forum ujian. · Proses dan hasil ujian terbuka disampaikan oleh Panitia Ujian Terbuka kepada Direktur PPs dengan berita acara.
[1] ) Unsur Panitia yang harus hadir adalah ketiga orang anggota Komisi Promotor, seorang Dosen Pembahas dan seorang penguji dari luar PPs, sedangkan anggota Panitia dari unsur pimpinan universitas dan PPs dapat diwakili oleh pejabat yang ditunjuk secara resmi.
6/6