V. KELEMBAGAAN KEMITRAAN USAHATERNAK AYAM RAS PEDAGING 5.1. Profil Perusahaan Inti Perusahaan inti yang beroperasi di Kabupaten Karanganyar terdiri dari empat perusahaan yaitu Gema Usaha Ternak (anak cabang dari PT. Charoen Pokphand Indonesia), Bengawan (anak cabang dari PT. Japfa Comfeed Indonesia), Wonokoyo (anak cabang dari PT. Wonokoyo Jaya Corp) dan Anwar Sierad (anak cabang dari PT. Sierad Produce Tbk). Semua perusahaan inti ini merupakan perusahaan swasta. Integrasi vertikal yang dilakukan oleh perusahaan induk dalam industri ayam ras pedaging ini disebabkan oleh adanya karakteristik dasar dari bisnis ayam ras pedaging yang berimplikasi pada pengelolaan bisnis secara terintegrasi dari hulu hingga ke hilir. Hal ini dilakukan perusahaan peternakan untuk menghindari resiko ekonomi dari proses produksi mulai pembibitan, industri pakan, budidaya, hingga pada industri hilirnya (pemotongan, pengolahan dan pemasaran) harus berada pada satu komando keputusan manajemen. Menurut Saptana, Sayuti dan Noekman (2002), selain terjadinya integrasi vertikal, ada indikasi bahwa perusahaan-perusahaan dalam industri perunggasan (PT. Charoen Pokphand Indonesia, PT. Japfa Comfeed, PT. Wonokoyo Jaya Corp dan PT. Sierad Produce Tbk.) membentuk kartel. Dalam kerjasama antar perusahaan yang tergabung dalam kartel akan diadakan kesepakatan-kesepakatan (kolusi) baik dalam penetapan harga, besarnya output, membagi pasar dan keputusan bisnis lainnya untuk menghindarkan terjadinya perang harga sehingga kesinambungan usaha mereka terjamin.
48
Terkait dengan kondisi ini, maka keempat perusahaan inti yang beroperasi di Kabupaten Karanganyar memiliki kebijakan yang relatif sama1. Bidang usaha masing-masing perusahaan inti di Kabupaten Karanganyar ini adalah (1) penyaluran alat-alat perkandangan seperti tempat pakan, tempat minum, alat pemanas, (2) penyaluran DOC, pakan dan vaksin, dan (3) penyaluran ayam ras pedaging dari peternak mitra (pemasaran). Selain itu dalam kerjasama kemitraan dengan peternak, perusahaan inti juga mengadakan pelatihan dan bimbingan oleh tenaga ahli di bidang peternakan ayam ras (technical service) agar hasil produksi ayam ras pedaging sesuai dengan standar perusahaan. Setiap bulan, masingmasing perusahaan inti akan menyalurkan DOC sekitar 120 000 ekor dengan ratarata hasil panen mencapai 150 000 kg ayam ras pedaging. Dalam penyaluran alat-alat perkandangan serta obat dan vaksin tidak semua perusahaan inti memperolehnya dari perusahaan induk. Bengawan, Wonokoyo dan Anwar Sierad memperoleh alat perkandangan serta obat dan vaksin dari para suplier, karena masing-masing perusahaan induknya tidak memproduksi barangbarang tersebut. Hanya Gema Usaha Ternak yang mampu menyediakan seluruh alat perkandangan dan sapronak dari perusahaan induknya, yaitu PT. Charoen Pokphand. 5.2. Struktur Organisasi Pelaksana Kemitraan Perusahaan inti mempunyai struktur organisasi yang relatif sama yaitu terdiri dari Presiden Direktur, Vice President, General Manager of Marketing, General Manager of Production, dan Manajer. Sedangkan perusahaan inti yang berperan sebagai anak cabang mempunyai struktur organisasi yang dikepalai oleh 1
Secara empiris, pada dasarnya keempat perusahaan inti memiliki stuktur organisasi dan kebijakan yang relatif sama.
49
seorang Kepala Cabang ( Branch Head), dimana kepala cabang ini langsung di bawah koordinasi manajer yang dibantu oleh supervisor produksi dan supervisor pemasaran. Di lapangan, peternak berhubungan secara langsung dengan pekerja teknis lapangan (PTL) atau technical service (TS).
Sedangkan untuk urusan
administrasi dan keuangan, peternak berhubungan secara langsung dengan petugas administrasi. TS atau PTL bertugas untuk melakukan kontrol terhadap peternak selama menjalankan usahaternaknya yakni tata cara berusahaternak agar sesuai dengan standar yang ditetapkan perusahaan inti. Struktur organisasi yang diterapkan perusahaan inti adalah pola koordinasi yang dilakukan secara vertikal. Keadaan ini ditunjukkan oleh tersentralisasinya informasi dan pengambilan keputusan. Arus informasi selalu terpusat dan hasil pelaksanaan program selalu dipertanggungjawabkan kepada pimpinan. Secara rinci struktur organisasi kelembagaan kemitraan disajikan pada Gambar 4. Peternak ayam ras pedaging yang melakukan kemitraan belum mempunyai suatu wadah untuk menunjang pelaksaan kemitraan, seperti kelompok tani. Di lapangan, para peternak anggota kemitraan langsung berhadapan dengan perusahaan inti melalui TS. Tidak adanya organisasi yang mewadahi peternak ini, seringkali menyulitkan peternak karena tidak adanya media perantara untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada, terutama penentuan harga (baik harga sarana produksi maupun harga output) yang seringkali dianggap ”kurang menguntungkan” oleh peternak. 5.3. Aturan Main Kerjasama Kemitraan Aturan main kerjasama kemitraan dicerminkan oleh adanya kewajiban bagi masing-masing lembaga yang terlibat dalam pengelolaan usahaternak ayam ras
50
Presiden Direktur
Vice President
GM of Marketing
GM of Production
Manajer
Kepala Cabang Branch Head
Supervisor Pemasaran
Supervisor Produksi
PTL/TS
Administrasi
Peternak
Gambar 4. Struktur Organisasi Kelembagaan Kemitraan
51
pedaging di Kabupaten Karanganyar. Kewajiban-kewajiban tersebut didasarkan pada kontrak yang telah ditandatangani oleh peternak plasma dan perusahaan inti sebelum melakukan proses produksi. Adapun kewajiban-kewajiban yang harus dilaksanakan masing-masing peserta kerjasama adalah sebagai berikut: Kewajiban perusahaan inti 1.
Perusahaan inti wajib menyediakan peralatan kandang dan sarana produksi ternak yaitu DOC, pakan, obat-obatan dan penyediaan ini dikredit oleh peternak.
2.
Perusahaan inti wajib untuk membeli semua hasil produksi ternak dari peternak mitra.
3.
Perusahaan inti wajib memberikan bimbingan dan penyuluhan terhadap peternak mitra sesuai dengan standar perusahaan.
Kewajiban peternak mitra (plasma) 1.
Peternak mitra wajib menyediakan kandang yang sesuai dengan ketentuan perusahaan.
2.
Peternak mitra wajib mengelola ayam ras pedaging sesuai dengan standar perusahaan, baik dari segi pakan, obat-obatan dan perlakuan lainnya.
3.
Peternak mitra wajib menjual semua hasil produksi ternak kepada perusahaan inti.
5.4. Peraturan Kemitraan dan Peran Pemeritah Program pengembangan ayam ras pedaging di tingkat nasional diatur dalam Keputusan Presiden No. 22 Tahun 1990 tentang pembinaan usaha peternakan ayam ras yang kemudian ditindaklanjuti dengan Keputusan Menteri Pertanian No.
52
472/kpts/TN.330/6/1996
tentang
petunjuk
pelaksanaan
pembinaan
usaha
peternakan ayam ras. Pada tingkat Provinsi, kerjasama kemitraan diatur dalam Surat Keputusan (SK) Kepala Dinas Peternakan No. 524/12.99 Tahun 1997. Dalam SK tersebut diatur tentang kewajiban melakukan kerjasama kemitraan dengan peternak ayam ras pedaging di wilayah Provinsi Jawa Tengah. Yang diwajibkan melakukan kerjasama kemitraan dengan peternak skala usaha kecil adalah perusahaan peternakan yang mempunyai skala usaha lebih dari 65 000 ekor per siklus produksi. Dalam SK tersebut juga mengatur hal-hal sebagai berikut : 1.
Kemitraan dengan peternak pada tahun yang ketiga harus sudah mencapai 60 persen dari jumlah seluruh populasi ayam ras pedaging yang diusahakan, dengan tahapan tahun pertama 20 persen, tahun kedua mencapai 40 persen.
2.
Kerjasama kemitraan harus seizin Pemda Tingkat II baik dalam hal waktu usaha dan jumlah usaha.
3.
Pelaksanaan kerjasama kemitraan dinyatakan dalam surat perjanjian tertulis yang dikuatkan akte notaris atau akte bawah tangan (tidak disahkan oleh notaris) yang diketahui oleh dinas peternakan Tingkat II.
4.
Bersama-sama dengan instansi pemerintah terkait (dinas peternakan) melakukan pembinaan, penyuluhan, bimbingan teknis, dan manajemen dengan membentuk kelompok, mengembangkan kerjasama dalam kelompok dan antar kelompok yang selanjutnya ditingkatkan menjadi koperasi.
5.
Wajib melaporkan perkembangan usaha dan kemajuan kemitraan setiap triwulan.
53
Di Kabupaten Karanganyar, SK ini tidak sepenuhnya dijalankan. Hal-hal yang bertentangan diantaranya adalah: (1) pembuatan surat perjanjian kerjasama kemitraan tidak diketahui oleh dinas peternakan Tingkat II, (2) instansi pemerintahan dalam hal ini dinas peternakan tidak pernah melakukan bimbingan teknis dan manajemen kepada para peternak sehingga di Kabupaten Karanganyar peternak
tidak
memiliki kelompok
ternak
maupun
koperasi,
dan
(3)
perkembangan usaha dan kemajuan kemitraan tidak pernah dilaporkan. Pelanggaran terhadap keputusan (SK Dinas Peternakan Jawa Tengah) ini menyebabkan peternak peserta kemitraan berhubungan sendiri (tanpa didampingi oleh dinas peternakan sebagai mediator) dengan perusahaan inti dan peternak peserta kemitraan hanya berperan sebagai penerima keputusan perjanjian kerjasama dari perusahaan inti. Dinas peternakan tidak pernah terlibat dalam halhal yang berkaitan dengan perjanjian kemitraan sehingga saat terjadi ”perselisihan” antara peternak dengan perusahaan inti, dinas peternakan tidak dapat berperan sebagai mediator.
Fungsi dinas peternakan sebagai fasilitator
dalam pembentukan kelompok ternak dan koperasi ternak juga tidak dilakukan sehingga sampai kini belum terbentuk kelompok ternak dan koperasi ternak. 5.5. Pelaksanaan Kerjasama dan Tanggapan Peserta Kemitraan Dalam kontrak yang ditandatangani oleh peternak plasma dan perusahaan inti disebutkan tentang kewajiban-kewajiban peternak plasma dan perusahaan inti, harga beli ayam ras pedaging oleh perusahaan inti, dan pemberian insentif jika terjadi selisih harga kontrak dan harga pasar. Sedangkan tanggapan (persepsi) yang dimaksud dalam penelitian ini adalah pandangan atau opini peternak
54
terhadap prosedur pelaksanaan kemitraan. Persepsi peternak dikelompokkan dalam tiga bentuk yaitu positif, negatif dan netral. Persepsi yang positif ditunjukkan oleh pandangan yang mendukung prosedur pelaksanaan kegiatan, persepsi negatif ditunjukkan oleh penilaianpenilaian yang kurang mendukung prosedur pelaksanaan kegiatan sedangkan persepsi netral ditunjukkan oleh partisipan yang tidak mempunyai opini terhadap pelaksanaan kemitraan. Pelaksanaan kontrak dan tanggapan peternak terhadap pelaksanaan kemitraan tersebut di tempat penelitian diuraikan sebagai berikut: 1. Dalam kontrak yang ditandatangani perusahaan inti dan peternak plasma disebutkan bahwa perusahaan inti wajib menyediakan peralatan kandang dan sarana produksi ternak yaitu DOC, pakan, obat-obatan dan penyediaan ini dikredit oleh peternak. Untuk pengajuan kredit sapronak, tanah beserta kandangnya2 dijadikan agunan, sedangkan pelunasan kreditnya dilakukan dengan dua cara: (1) pelunasan kredit untuk peralatan kandang dilakukan dengan cara mencicil setiap kali panen, yaitu dipotong sebesar 20-25 persen dari keuntungan yang diperoleh peternak3, dan (2) pelunasan kredit untuk sapronak dilakukan dengan cara memotong secara langsung dari hasil panen yang diperoleh peternak sebelum uang hasil penjualan ayam ras pedaging dibayarkan perusahaan inti kepada peternak4. Harga alat perkandangan yang dikreditkan telah ditentukan dan diketahui oleh peternak pada saat barang
2
3
4
Kandang yang dibuat oleh peternak harus sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh perusahaan inti. Standar kandang yang dipersyaratkan oleh perusahaan inti disebutkan secara detail pada butir 4. Jika peternak mengalami kerugian, pemotongan untuk pembayaran peralatan kandang tidak dilakukan. Dibayar lunas dalam satu kali panen, kecuali hasil panen tidak menutupi.
55
diantar ke lokasi peternakan sedangkan harga sapronak (DOC, pakan, obat dan vaksin) ditentukan dan diketahui oleh peternak setelah pembayaran hasil panen ayam ras pedaging. Di Kabupaten Karanganyar, sebagian besar (75 persen) peternak mampu membeli peralatan kandang sendiri sedangkan sapronaknya dikredit dari perusahaan inti. Dalam praktek di lapang diketahui bahwa kewajiban perusahaan inti untuk menyediakan sarana produksi ternak sudah dilakukan dengan baik, artinya DOC, pakan dan obat-obatan dikirim sesuai dengan waktu yang telah dijanjikan. Hal ini juga dibuktikan oleh persepsi peternak peserta kemitraan yang menunjukkan bahwa dalam prosedur jadwal penyaluran DOC, 62.5 persen responden mempunyai persepsi positif atau mendukung, 25 persen responden mempunyai persepsi negatif dan 12.5 persen responden mempunyai persepsi netral. Untuk penyaluran pakan, sebanyak 75 persen responden mempunyai persepsi positif dan 12.5 persen mempunyai persepsi negatif sedangkan 12.5 persen lainnya bersikap netral. Sedangkan untuk penyaluran obat dan vaksin, seluruh responden mempunyai persepsi yang positif karena obat dan vaksin disalurkan kepada peternak mitra sesuai dengan jadwal pemberian obat dan vaksin pada ternak (Tabel 12). Tetapi rata-rata dari lima kali pengiriman, terdapat satu kali (20 persen) pengiriman DOC dan pakan yang dikirim tidak sesuai dengan harapan peternak. Peternak menghendaki DOC kualitas platinum tetapi dikirim DOC kualitas gold. Sedangkan untuk pakan ternak, kadang-kadang perusahaan inti mengirimkan pakan yang berkualitas rendah. Rendahnya kualitas pakan ini terlihat dari rendahnya pertumbuhan bobot ayam hidup. Untuk menghadapi kondisi ini peternak tidak dapat mengajukan keberatan (complaint) kepada
56
perusahaan inti karena dalam surat perjanjian tidak disebutkan jenis DOC dan pakan yang harus dikirim oleh perusahaan inti. Tanggapan peternak terhadap penentuan harga input khususnya sapronak, kurang baik (persepsi negatif) karena harga sapronak ditentukan dan diketahui setelah terjadi pembayaran hasil panen ayam ras pedaging. Peternak merasa bahwa harga sapronak yang diberikan terlalu tinggi bila dibandingkan harga sapronak di pasar sehingga keuntungan yang dipeoleh peternak menjadi berkurang (Tabel 12). Tabel 12. Persepsi Responden Peternak Mitra terhadap Pelaksanaan Kemitraan No 1
Prosedur Jadwal Penyaluran Sapronak 1. DOC 2. Pakan 3. Obat dan Vaksin
2 3
Pembinaan dan Pelatihan Pembagian Hasil
4
Pemberian Insentif
Keterangan:
Positif
Persepsi Negatif
Netral
10 (62.5) 12 (75) 16 (100) 16 (100) 2 (12.5) 8 (50)
4 (25) 2 (12.5) 0 (0) 0 (0) 12 (75) 8 (50)
2 (12.5) 2 (12.5) 0 (0) 0 (0) 2 (12.5) 0 (0)
Angka dalam kurung merupakan persentase dari total responden
2. Kontrak perjanjian menyebutkan bahwa perusahaan inti wajib untuk membeli semua hasil produksi ternak dari peternak mitra.
Pada kenyataannya,
pembeliaan ayam ras pedaging tidak seluruhnya ditampung (dibeli) oleh perusahaan inti. Hal ini terkait dengan sistem pembelian ayam ras pedaging dari perusahaan inti kepada pedagang perantara. Sistem pembelian ayam ras pedaging dari perusahaan inti kepada pedagang perantara dilakukan melalui
57
penerbitan DO (delivery order) oleh perusahaan inti yang kemudian digunakan sebagai bukti pengambilan ayam-ayam ras pedaging di peternakanpeternakan peternak plasma. Pedagang perantara datang langsung ke lokasi peternakan dan melakukan penyortiran terhadap ayam-ayam tersebut dan ayam ras pedaging yang diambil (dibeli) adalah ayam yang tidak cacat dan memiliki berat per ekor sebesar 1.19 kg sampai dengan 1.9 kg. Hal ini berarti, terkait dengan kontrak perjanjian, bahwa tidak semua ayam ras pedaging ditampung oleh perusahaan inti karena selalu ada (dalam jumlah yang kecil) ayam-ayam sortir. Harga pembelian ayam ras pedaging sudah ditetapkan oleh perusahaan inti saat penandatanganan kontrak. Harga kontrak merupakan harga prediksi yang dibuat oleh perusahaan inti. Saat panen, seringkali terjadi selisih antara harga kontrak dengan harga yang berlaku di pasar. Jika terjadi selisih harga kontrak, dengan harga yang lebih rendah dibandingkan harga pasar, maka peternak akan memperoleh insentif berupa peningkatan harga sebesar 15 persen sampai dengan 40 persen dari selisih harga. Insentif diberikan oleh perusahaan inti langsung kepada peternak bersamaan dengan pemberian uang hasil penjualan ayam ras pedaging. Penentuan selisih harga dan pemberian besarnya insentif sepenuhnya merupakan wewenang dari perusahaan inti sedangkan peternak mitra hanya bertindak sebagai penerima. Peternak yang merasa diuntungkan dengan adanya insentif ini sebesar 50 persen dan yang merasa dirugikan sebesar 50 persen (Tabel 12). Peternak yang merasa diuntungkan berpendapat bahwa pemberian insentif, cukup menolong peternak dari tingginya perbedaan harga dibandingkan jika mereka harus menerima harga kontrak saja.
58
Sedangkan peternak yang merasa dirugikan berpendapat bahwa insentif yang diberikan terlalu rendah karena peternak hanya mendapatkan 15 persen sampai dengan 40 persen dari selisih harga yang tertuang dalam kontrak dan harga pasar yang terjadi. Artinya peternak plasma akan selalu menerima harga jual yang lebih rendah dibandingkan peternak mandiri. Selain penetapan harga, masa panen juga ditentukan secara sepihak oleh perusahaan inti.
Hal ini biasanya dilakukan pada saat harga ayam ras
pedaging sedang tinggi, sehingga untuk memanfaatkan kondisi ini agar perusahaan inti memperoleh keuntungan yang besar maka peternak dipaksakan untuk melakukan pemanenan, walaupun terkadang bobot ayam masih terlalu kecil untuk dipanen (< 1.2 kg/ekor). Panen yang dipercepat ini seringkali merugikan peternak karena bobot ayam yang kecil ini menyebabkan nilai jualnya belum mampu menutup biaya operasionalnya (tidak mencapai break even point). 3. Perusahaan inti wajib memberikan bimbingan dan penyuluhan terhadap peternak mitra sesuai dengan standar perusahaan. Perusahaan inti telah memberikan bimbingan dan penyuluhan terhadap peternak plasma dengan baik. Bimbingan dan penyuluhan ini dilakukan dengan cara menyediakan tenaga penyuluh (TS) yang ahli dalam proses pra produksi dan proses produksi ayam ras pedaging bagi peternak-peternak mitra. Bimbingan yang dilakukan berupa bimbingan untuk berusahaternak sehingga hasil ternak menjadi maksimal seperti pemakaian sekam di kandang, pemberian air gula merah sesaat setelah DOC tiba di kandang, jarak atau waktu pemberian pakan dan waktu untuk pemberian obat atau vaksin pada ayam ras pedaging. Tenaga
59
penyuluh (TS) juga melakukan pengontrolan tingkat kematian ayam dan bobot ayam yang telah dicapai. Dalam hal pemberian bimbingan tentang tata cara berusahaternak yang baik ini, 100 persen peternak menyatakan puas dengan adanya bimbingan yang diberikan perusahaan inti (Tabel 12). 4. Peternak mitra wajib menyediakan kandang yang sesuai dengan ketentuan perusahaan. Kandang yang sesuai dengan keinginan perusahaan mempunyai standar yang sama. Standar ini harus dipenuhi oleh peternak demi tercapainya hasil yang maksimal. Ada tiga aspek pendukung dalam pendirian kandang ayam ras pedaging yaitu: (1) aspek struktural, antara lain mencakup tentang bahan atau komponen untuk membuat kandang yaitu kandang harus terbuat dari 75 persen bambu, 15 persen genting dan 10 persen besi dan pasir, (2) aspek fungsional yang mencakup tentang bentuk kandang yaitu kandang harus berbentuk panggung, membujur timur barat, mempunyai lubang angin, harus ada lubang-lubang kecil untuk pembuangan kotoran ayam, dan (3) aspek lingkungan yaitu kandang yang digunakan harus tersedia air bersih, ada jaringan listrik, ada jalan masuk truk, tidak mengganggu pemukiman penduduk (± 2 kilometer dari pemukiman penduduk), mempunyai tenaga kerja yang memadai dan memiliki sertifikat tanah5. Dari hasil pengamatan terlihat bahwa semua peternak telah memenuhi standar yang disyaratkan perusahaan inti6. 5. Peternak mitra wajib mengelola ayam ras pedaging sesuai dengan standar perusahaan, baik dari segi pakan, obat-obatan dan perlakuan lainnya. Ayam ras pedaging harus dikelola dengan baik sesuai dengan bimbingan dari 5 6
Sertifikat tanah dijadikan agunan untuk pengajuan kredit pada perusahaan inti. Perusahaan inti tidak akan membuat perjanjian kemitraan jika salah satu persyaratannya tidak dipenuhi.
60
perusahaan. Pengelolaan ini antara lain pemberian pakan yang sesuai dengan ukuran tidak lebih dan tidak kurang, pemberian vaksin sesuai dengan waktunya dan pemberian pemanas untuk ayam yang masih muda. Dari hasil penelitian terlihat bahwa semua pengelolaan yang telah ditetapkan oleh perusahaan inti telah dilaksanakan oleh peternak, karena selama proses pemeliharaan ayam ras pedaging, peternak selalu didampingi oleh TS yang sekaligus bertindak sebagai pengawas dari perusahaan inti. 6. Peternak mitra wajib menjual semua produksi ternak kepada perusahaan inti. Setelah masa panen tiba, peternak akan menjual ayam-ayam ras pedaging kepada perusahaan inti dan peternak tidak bisa menjualnya kepada pihak lain. Untuk ayam-ayam sortir yang tidak dibeli oleh perusahaan inti, biasanya akan dikonsumsi sendiri oleh peternak atau dibagi-bagikan kepada tetangga Akibat dari pelaksanaan perjanjian kontrak yang tidak ditepati oleh perusahaan inti menyebabkan para peternak mitra di Kabupaten Karanganyar keluar dari kemitraan (peternak yang cukup modal) atau berpindah ke perusahaan inti lain7.
Hal ini menunjukkan bahwa program kemitraan peternak dengan
perusahaan inti di Kabupaten Karanganyar tidak sepenuhnya berhasil diterapkan. Dari uraian sebelumya terlihat bahwa konflik seringkali disebabkan oleh adanya sifat opportunisme dari perusahaan inti, yakni mencari keuntungan sebesarbesarnya bagi dirinya sendiri. Sebagaimana yang dinyatakan oleh Simatupang (1997), bahwa kepatuhan terhadap kesepakatan (credible commitment) merupakan kunci keberhasilan dari suatu program kemitraan.
7
Dalam kasus kemitraan
Pada umumnya, perusahaan inti di Kabupaten Karanganyar memiliki perilaku yang relatif sama. Hal ini dilakukan peternak dengan motif “mencoba-coba”.
61
peternakan ayam ras pedaging di Kabupaten Karanganyar ini, pihak yang tidak mematuhi kesepakatan justru lebih sering dilakukan oleh perusahaan inti. 5.6. Manfaat Kemitraan bagi Peternak Dari hasil wawancara dengan responden peternak mitra tentang keuntungan-keuntungan bermitra yang selama ini dijalankan oleh peternak dan perusahaan inti di Kabupaten Karanganyar adalah: 1. Ketersediaan modal awal untuk berusahaternak Sebagaimana telah dijelaskan pada Bab 3 bahwa untuk memulai usahaternak ayam ras pedaging, peternak membutuhkan modal yang relatif besar untuk pembuatan kandang dan pembelian alat-alat kandang. Untuk skala usaha 5 000 ekor ayam dalam satu siklus produksi (± 35 hari) dibutuhkan dana berkisar antara Rp 70 juta – Rp 95 juta. Pada kondisi ini, peternak amat memerlukan bantuan pihak lain dalam menyediakan modal awal. Di Kabupaten Karanganyar peternak yang melakukan kemitraan dengan perusahaan inti, umumnya merasa sangat terbantu dengan adanya kerjasama kemitraan karena modal awal yang seharusnya ditanggung oleh peternak, sebagian ditanggung oleh perusahaan inti melalui pemberian kredit penyediaan alat-alat kandang. 2. Adanya bimbingan dan penyuluhan Keuntungan lain dari kerjasama kemitraan yang paling besar manfaatnya bagi peternak adalah adanya bimbingan dan penyuluhan yang diberikan oleh technical service (TS) dari perusahaan inti. Penyuluhan dan bimbingan melalui TS ini sangat intensif karena setiap satu orang peternak akan memperoleh bimbingan secara langsung. Melalui penyuluhan tersebut, peternak peserta kemitraan memperoleh informasi perkembangan (inovasi) teknologi usahaternak relatif lebih
62
cepat dibandingkan peternak non mitra.
Peternak mitra menyatakan bahwa
teknologi yang diberikan oleh TS terbukti mampu meningkatkan kualitas ayam ras pedaging yang dihasilkan. 3. Penanggungan resiko Usahaternak ayam ras pedaging sangat rentan terhadap kegagalan produksi seperti rendahnya bobot ayam (biasanya disebabkan oleh kualitas DOC dan pakan yang rendah), serangan penyakit atau anjloknya harga ayam di pasar. Jika terjadi kegagalan panen, pendapatan yang diperoleh biasanya tidak mampu lagi digunakan untuk membiayai proses produksi pada periode berikutnya.
Bagi
peternak-peternak peserta kemitraan, kegagalan panen tidak menyebabkan proses produksi periode berikutnya terhenti karena perusahaan inti akan tetap menyediakan sarana produksi ternak (DOC, pakan, obat dan vaksin). Hal ini tidak bisa dilakukan oleh peternak non mitra, resiko kegagalan usaha akan ditanggung sendiri sehingga jika harus memulai proses produksi pada berikutnya mereka harus mampu mencari sumber modal baru. Manfaat yang dirasakan oleh peternak inilah yang membuat para peternak tetap melaksanakan program kemitraan walaupun masih ada perselisihan antara peternak dengan perusahaan inti seperti yang telah dijelaskan di sub bab pelaksanaan kerjasama kemitraan.
Pada umumnya, peternak di Kabupaten
Karanganyar yang memilih untuk menjadi peternak mandiri (keluar dari program kemitraan) adalah mereka yang telah memiliki modal besar dan bersedia menanggung resiko kegagalan. Secara keseluruhan, analisis terhadap struktur kelembagaan kemitraan ayam ras pedaging di Kabupaten Karanganyar ditunjukkan oleh tiga hal yaitu: (1)
63
batasyurisdiksi (jurisdiction boundary) dalam kerjasama kemitraan perusahaan inti bertindak sebagai penyedia faktor-faktor input (peralatan kandang dan sapronak), termasuk memberikan bimbingan proses produksi dan penampung hasil produksi, sedangkan peternak peserta kemitraan bertindak sebagai pelaku proses produksi ayam ras pedaging. Kewenangan yang dimiliki oleh perusahaan inti terintegrasi mulai dari perencanaan, pembuat aturan dan pengambilan keputusan sementara peternak hanya menjadi pihak pelaksana bahkan pada tahap produksi, seperti pemberian jumlah pakan, dosis obat dan vaksin serta perlakuan yang diberikan kepada ternak, telah ditentukan dan dibawah pengawasan pihak perusahaan inti, (2) property right dalam kerjasama kemitraan di tingkat provinsi diatur dalam SK (Surat Keputusan) Dinas Peternakan tingkat Provinsi sedangkan pada tahapan pelaksanaan, hak dan kewajiban masing-masing pihak yang melakukan kerjasama diatur dalam kontrak perjanjian yang dibuat oleh perusahaan inti dan ditandatangani oleh kedua belah pihak.
Kewajiban
perusahaan inti untuk menampung seluruh produksi dari peternak mitra belum dilaksanakan sesuai dengan perjanjian yang dibuat, dan (3) aturan representasi (rules of representation) dalam pembuatan keputusan lebih ditentukan oleh perusahaan inti.
Oleh sebab itu, adanya ”keberatan” peternak mengenai
pembagian hasil (penentuan harga input dan harga output) maupun pemberian insentif tidak pernah dapat diselesaikan secara tuntas. Peternak tidak dapat berpartisipasi untuk menentukan proporsi bagi hasil dan pemberian insentif yang “adil” bagi mereka. Hal ini terkait dengan isi perjanjian kontrak yang masih kurang jelas dan kurang terperinci.