REPUBLIKA
gen:i
www.republika.co.id
4
Hal 13-2
SABTU, 17 DESEMBER 2011 21 MUHARAM 1433 H
Momentum Angkat Ekonomi
NOMOR 325/TAHUN KE-19
Rp 2.900 / 24 Halaman LUAR P JAWA Rp 4.000 DITAMBAH ONGKOS KIRIM
Teguh Firmansyah, Sefti Oktarianisa
MAHAKA MEDIA IKLAN: Telp: 021 791 84744, Faks: 021 798 1169, e-mail: iklan@republika co.id SIRKULASI: Telp 021 791 84746 Faks: 021 791 98442 e-mail: sirkulasi@republika co.id
Investasi harus diarahkan ke manufaktur dan infrastruktur.
Rice Puji SBY Hasil Didikan AS Stevy Maradona Erdy Nasrul uku biografi terbaru mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Condoleezza Rice yang berjudul No Higher Honor: A Memoir of My Years in Washington menyinggung sedikit soal politik Indonesia. Dalam buku yang baru terbit 1 November lalu, Rice menyoroti kepemimpinan presiden Indonesia pascareformasi. Ia banyak memuji Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, tetapi tak terkesan dengan BJ Habibie, Gus Dur, dan Megawati Soekarnoputri. Ia gambarkan, saat Presiden George W Bush baru naik jabatan, Indonesia adalah negara yang penuh masalah. Rice menyebut Soeharto sebagai “diktator yang lama berkuasa”. Soeharto baru saja tumbang dan Indonesia pun menyelenggarakan Pemilu 1999. “Pemilunya menghasilkan pemerintahan yang sangat lemah (Presiden Gus Dur), termasuk saat pergantian ke Megawati Soekarnoputri,” demikian analisis Rice. Dalam hal masa kepresidenan Megawati, Rice rupanya memberi kritik cukup pedas. Ia
B
JAKARTA — Lembaga pemeringkat utang Fitch Ratings telah menaikkan peringkat utang Indonesia dari BB+ menjadi BBBatau masuk status investment grade yang berarti laik investasi. Kenaikan peringkat ini akan membuat modal jangka panjang dari investor global mengalir ke dalam negeri dengan bunga rendah. Menurut Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, peringkat investasi juga akan membuat perusahaan-perusahaan nasional lebih mudah dalam menjalankan bisnisnya. “Ini adalah momentum tidak boleh disia-siakan oleh pemerintah, Bank Indonesia, maupun kalangan dunia usaha,” ujar SBY seusai rapat perekonomian di Kantor Presiden, Jumat (16/12). Dengan mengambil momentum itu, kata SBY, kinerja perekonomian Indonesia ke depan akan jauh lebih baik meskipun Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi ekonomi dunia tahun depan masih belum cerah. Tidak ada
satu wilayah negara di dunia ini menambahkan, sepanjang dana yang bebas dari dampak krisis yang masuk bisa dimanfaatkan untuk kegiatan ekonomi, tidak ekonomi di Eropa. Gubernur Bank Indonesia perlu mitigasi berlebihan. Lagi Darmin Nasution menilai, naiknya pula, selain perbankan, banyak peringkat investasi Indonesia ba- proyek infrastruktur di Tanah Air kal membawa tiga implikasi. Mulai yang membutuhkan tambahan dari persepsi pasar yang semakin modal dari luar negeri. Karena baik terhadap perekonomian Indo- itu, naiknya peringkat investasi nesia, masuknya dana jangka pan- ini disyukuri saja. “Dalam situasi jang, hingga meningkatnya pe- banyak negara yang downgrade ringkat perusahaan. karena situasi global, Indonesia Pasar global kini akan melihat justru upgrade,” katanya. Indonesia sebagai negara investasi Menteri Perindustrian Moyang aman. “Untuk persepsi pasar, hamad S Hidayat mengatakan, misalnya, walau bukan sesuatu pemerintah sudah memiliki fokus yang tahan lama, tapi akan ber- membenahi infrastruktur dan reimplikasi baik pada perekonomi- gulasi untuk menyambut datangan,” kata Darmin saat ditemui nya investasi langsung dalam jumRepublika di Hotel Grand Hyatt, lah besar. “Sebaik-baiknya tujuan Jakarta, semalam. investasi, kalau tidak ada imStatus investment grade juga provement, satu dua tahun pasti akan membuat pemilik dana jang- mereka komplain,’’ kata Hidayat. ka panjang seperti dana pensiun Kepala Badan Kebijakan Fiskal di negara-negara maju akan lebih Kementerian Keuangan Bambang terbuka untuk masuk Indonesia. PS Brodjonegoro mengatakan, tanSelama ini, aturan membatasi da- tangan pertama adalah mengna pensiun menempatkan investasi arahkan agar dana yang masuk di negara non-investment grade. bisa berimbang antara portofolio Masuknya investasi dana pen- di sektor keuangan dan investasi siun akan membuat semakin ber- asing langsung (FDI). Penting juga imbangnya dana jangka pendek menentukan jenis investasi yang dan dana jangka panjang di pasar masuk karena bisa saja hanya mekeuangan. Perusahaan swasta nargetkan Indonesia sebagai pasar maupun BUMN di Indonesia juga konsumsi. Karena itu, pemerintah bisa menikmati harus memperbaiki berkah kenaikan stakebijakan fiskal dan tus investasi ini. “Seindustri sehingga bahingga, ketika menyak investasi masuk BUMN Harus Mannerbitkan obligasi dake sektor manufaktur faatkan Investment pat lebih murah (buyang menciptakan niGrade –– Hlm 6 nga lebih rendah— lai tambah. Red),” ujar Darmin. ■ ichsan emrald alamsyah/ Selanjutnya, S&P Deputi Gubernur m ikhsan shiddieqy Moody’s –– Hlm 11 BI Hartadi A Sarwono ed: rahmad budi harto
Bersambung ke hlm 11 kol 3-7
:: pro kontra :: Baca selengkapnya di hlm 11
YOGI ARDHI/REPUBLIKA
HATTA RAJASA MENKO PEREKONOMIAN
Hambatan Kita Selesaikan Oleh M Ikhsan Shiddieqy Fitch Ratings menempatkan Indonesia sebagai negara yang layak investasi. Tanggapan pemerintah? Tentu saja kita sambut dengan gembira, di tengah situasi perekonomian global yang justru tidak begitu optimistis. Di Eropa banyak negara yang mengalami downgrade, contohnya Spanyol, Hungaria, dan masih banyak lagi yang terancam downgrade. Nah, dalam kondisi itu, justru Indonesia mengalami investment grade, atau peningkatan peringkat. Ini menunjukkan dan merefleksikan bahwa tidak hanya makroekonomi kita saja yang baik, tapi juga kinerja perekonomian kita, khususnya pengelolaan fiskal kita baik.
Apa keuntungan konkret Indonesia dari kenaikan peringkat investasi itu? Ini tentu sangat menguntungkan kita dan berakibat terhadap yield kita akan turun, tentu saja terhadap SBN (Surat Berharga Negara) kita, dan biaya-biaya kita akan drop dengan adanya investment grade ini, dan ini kita capai. Yang menggembirakan, ini tercapai pada 2011. Ini sebagai hadiah akhir tahun bagi kita. Terhadap aliran modal jangka pendek setelah kenaikan peringkat investasi ini, apakah pemerintah khawatir? Kita tidak perlu khawatir karena begitu masuk, mereka akan melihat begitu banyak peluang. Peluang di Bersambung ke hlm 11 kol 3-7
Anda bisa memberi komentar pro kontra ini di www.republika.co.id
RATING INVESTASI AGUS MARTOWARDOJO MENKEU
Indonesia Memang Layak Apa makna investment grade bagi pemerintah? Investment grade memang kita syukuri. Kita lihat salah satu kesimpulan Fitch Ratings ketika menilai Indonesia sebagai negara yang layak mendapatkan investment grade karena melihat kualitas pertumbuhan ekonominya. Selama delapan tahun terakhir ini, Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan ekonomi yang baik dan cenderung meningkat, tetapi yang paling utama adalah berkesinambungan. ■
DESTRY DAMAYANTI EKONOM MANDIRI
Masih Level Terbawah Indonesia akhirnya masuk dalam investment grade? Fitch Ratings menaikkan peringkat utang jangka panjang valuta asing Indonesia menjadi BBB- dari sebelumnya BB+. Dalam sistem pemeringkatan Fitch, sebenarnya BBB merupakan level terbawah status investment grade. Dengan peringkat itu, Indonesia berada dalam kondisi yang stabil untuk investasi. ■
rehat DPRD Jatim minta pejabat tak rangkap jabatan Kalau rangkap penghasilan boleh kan? Masa kerja Timwas Century diperpanjang Biar lewat 2014?
uatu hari kaum Muhajirin dan Anshar mendatangi Nabi Muhammad SAW di rumahnya. Setelah mereka masuk dan duduk di majelis, Rasulullah mempersilakan mereka mengutarakan maksud kedatangannya. “Ya Rasulullah, tuan tentu memerlukan barang-barang untuk nafkah dan kebutuhan pribadi, juga untuk menjamu para utusan yang datang menghadap tuan. Ambillah harta kekayaan kami dan pergunakanlah menurut kemauan tuan, atau simpanlah jika Rasul ingin menyimpannya,” kata salah seorang sahabat. Mendengar itu, Rasulullah SAW dengan wajahnya yang putih bersih menyampaikan kepada para saha-
S
Cari Akar Persoalan Mesuji Teguh Firmansyah, Bilal Ramadhan JAKARTA — Tim gabungan pencari fakta kasus Mesuji di Lampung dan Sumatra Selatan akan mulai bekerja dipimpin Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Denny Indrayana. Berbagai macam unsur akan dilibatkan, mulai dari Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Kementerian Pertahanan, Polri, Komnas HAM, tokoh masyarakat, sampai pemerintah daerah. “Saya juga beri kekuasaan Pak Denny apabila ada unsur dari perguruan tinggi,” kata Menko Polhukam Djoko Suyanto di Kantor Presiden Jumat (16/12). Hasil rekomendasi
batnya tentang wahyu yang baru saja diterimanya melalui Malaikat Jibril AS. “Katakanlah (wahai Muhammad), Aku tidak minta upah apa pun kepada kalian atas (dakwah yang kusampaikan) selain agar kalian berkasih sayang kepada kerabatku.” (QS asy-Syuura: 23). Kemudian, mereka mendengarkan dakwah Rasulullah SAW. Dan, saat pulang dari majelis tersebut, beberapa sahabat saling berbincangbincang. “Yang membuat Rasulullah SAW tidak mau menerima tawaran itu ialah karena beliau hendak mendesak supaya kita mencintai kerabatnya setelah beliau wafat.” “Jangan berprasangka begitu, wahai sahabatku,” kata yang lain kare-
tim nantinya akan disampaikan kepada Presiden. Untuk jangka pendek, tim akan fokus pada masalah hukumnya. Perlu diklarifikasi secara jelas berapa korban yang jatuh dan siapa pelakunya. Untuk jangka menengah, perlu diselesaikan persoalan dasarnya karena konflik perkebunan itu telah berulang. “Bagaimana mengelola wilayah itu ke depan perlu dicari akar permasalahannya, sebab kejadian sekarang hanya puncak gunungnya,” kata Djoko. Kasus yang mencuat di Mesuji ada tiga. Pertama, kasus pengelolaan lahan adat di kawasan hutan tanaman industri Register 45 Way Buaya
Animator Lokal Mendunia (Bagian 2)
Dari Batam Menggambar Dunia SULTANKATA.COM
Esthi Maharani
B
● Deswara Aulia Subarkah
ila mati hari ini, Deswara Aulia Subarkah meyakini dia tak bakal menjadi hantu gentayangan. Itu karena hasrat dan rasa penasaran untuk membuat film animasi sudah terpenuhi. “Film animasi ‘Sing to the Dawn’ adalah yang paling berkesan dari semua animasi yang pernah saya buat. Karena, saya betul-betul memulainya dari awal, dari sesuatu yang sebelumnya tidak ada,” kata Ades, panggilan Deswara, kepada Republika, kemarin. Film animasi “Sing to the Dawn” disadur dari buku karangan Minfong Ho, penulis Amerika Serikat keturunan Cina. Adalah Pemerintah Si-
ngapura yang menginginkan agar buku yang menjadi bacaan wajib sekolah dasar di negeri itu diangkat ke layar lebar dalam bentuk animasi. Buku tersebut bercerita tentang kakak beradik di Thailand yang berusaha melindungi tempat tinggal mereka dari kontraktor penipu. Film itu dikerjakan oleh studio animasi Infinite Frameworks (IFW) yang kantornya berlokasi di Turi Beach Resort, Batam, Kepulauan Riau. Di studio animasi itu pula berkumpul lebih dari 100 animator Indonesia yang menggarap film tersebut. Bukan suatu kebetulan jika proyek besar itu mampir kepada Ades. Diawali ketika Bersambung ke hlm 11 kol 1-2
Bersambung ke hlm 11 kol 3-7
hikmah Oleh Aji Setiawan
Kearifan Rasulullah SAW na menganggap itu sebagai fitnah. Tak berapa lama, Rasul SAW menerima wahyu surah asy-Syuura ayat 24. Ayat tersebut menerangkan supaya umat Islam tidak terjebak dalam perbuatan fitnah. “Bahkan, mereka mengatakan, ‘Dia (Muhammad) telah mengada-adakan dusta terhadap Allah.’ Maka, jika Allah menghendaki niscaya Dia mengunci
mati hatimu, dan Allah menghapuskan yang batil dan membenarkan yang hak dengan kalimat-kalimat-Nya (Alquran). Sesungguhnya Dia Maha Mengetahui segala isi hati.” Setelah wahyu diterima, Rasul langsung menemui seorang sahabat dan menanyakan berita bohong yang beredar. Kemudian, beberapa orang di antara rombongan datang menghadap
Rasulullah SAW. “Ada beberapa orang di antara kami yang berkata kasar dan kami sendiri tidak menyukainya.” Rasul SAW lalu membacakan Alquran surah asy-Syuura ayat 24 kepada para sahabat yang hadir. Setelah mendengar wahyu itu, para sahabat pun menangis dan menyesali semua fitnah yang mereka lontarkan kepada Nabi Muhammad SAW. Rasul pun memaafkan mereka. Beliau lalu membacakan ayat ke-25 surah asy-Syuura. “Dan Dia (Allah SWT) yang berkenan menerima taubat dari hamba-hamaba-Nya, mengampuni mereka atas kesalahan-kesalahan mereka, dan Dia mengetahui apa-apa yang kalian perbuat.” Setelah mendengar kalam Ilahi itu,
para sahabat bersalaman dan saling berangkulan dengan Rasululah SAW. Kemudian, mereka pulang ke rumah masing-masing dengan perasaan lapang. Itulah salah satu kemuliaan Rasulullah SAW yang begitu pemaaf terhadap siapa saja yang memfitnahnya. (HR Imam Ahmad bin Hambal, Tabrani, dan Hakim dari Ibnu Abbas). Betapa mulianya akhlak Rasulullah SAW. Beliau memberikan teladan kepada umatnya dalam menyelesaikan setiap permasalahan. “Sesungguhnya telah ada dalam diri Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah. (QS al-Ahzab [33]: 21). ■
nasional
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
2
EDWIN DWI PUTRANTO/REPUBLIKA
Partai SRI dan PKBN tak Lolos Verifikasi
Muhammad Hafil, Erdy Nasrul
Pemerintah dituding menjegal kedua partai itu. JAKARTA — Partai Serikat Rakyat Independen (SRI) menuding pemerintah, khususnya Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Amir Syamsuddin, menjegal partainya sehingga tidak lolos verifikasi administratif di Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham). Anggota Majelis Pertimbangan Partai SRI, Arbi Sanit, mengatakan partainya sengaja tidak diloloskan oleh Menkumham yang merupakan kader Partai Demokrat. Alasan tidak lolos verifikasi, tuding dia, bukan karena partainya tidak memenuhi syarat yang ditentukan Kemenkumham. Pihaknya mengklaim semua syarat sudah dipenuhi, namun sengaja dicaricari celah agar gagal menjadi peserta Pemilu 2014. “Syarat administratif itu hanya dalih. Kami sengaja dijegal menteri dari Demokrat,” kata Arbi kepada Republika, Jumat (16/12). Arbi menegaskan, secara makro tidak ada masalah dan semua syarat sudah dipenuhi partainya. Namun, dalam perjalanannya ketentuan Kemenkumham banyak yang tidak sesuai dengan pandangan pengurus Partai SRI. Dampaknya, partainya mendapat rintangan hebat dan dinyatakan tidak lolos. Karena itu, pihaknya melihat proses verifikasi sebagai alat pemerintah untuk menghadang partainya. Dikatakannya, pemerintah tidak senang dengan kehadiran Partai SRI. Pasalnya, partainya itu memiliki kandidat
calon presiden mumpuni, yakni Sri Mulyani. Pemerintah dan parpol lainnya merasa ketakutan kalau Sri Mulyani maju dalam Pemilu 2014. “Kalau ini bukan akal-akalan pemerintah, berarti orang itu buta politik. Verifikasi hanya akal-akalan mereka saja kepada kami.” Terkait dengan verifikasi partai politik itu, Kemenkumham mengumumkan hasil akhir dari proses terhadap 14 partai politik baru yang berhak mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) 2014. Dari seluruh partai tersebut, hanya Partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang lolos. “Setelah melalui proses verifikasi partai politik sejak 23 September hingga 25 November 2011, dari 14 partai politik, hanya Partai Nasdem yang lolos sebagaimana keterangan pers yang sudah diumumkan pada 11 November 2011 kemarin,” kata Amir Syamsuddin di kantornya. Ketiga belas partai yang tidak lolos itu adalah Partai Demokrasi Pancasila, Partai Independen, Partai Indonesia Rakyat Bangkit, Partai Karya Republik, Partai Kekuatan Rakyat Indonesia, Partai Kemakmuran Bangsa Nusantara, Partai Nasional Republik, Partai Penganut Thariqot Indonesia, Partai Persatuan Nasional, Partai Republik Perjuangan, Partai Republik Satu, Partai Satria Pininggit, dan Partai Serikat Rakyat Independen.
Jalur hukum Wakil Menkumham, Denny Indrayana, menjelaskan partai politik yang tak lolos itu tidak memenuhi sejumlah persyaratan, sebagaimana yang diatur dalam UU Partai Politik, yaitu syarat memiliki 100 persen kepengurusan di tingkat provinsi, 75 persen kepengurusan di kabupaten/kota, dan 50
persen kepengurusan di tingkat kecamatan. “Ya kenyataannya, aturan mendapatkan badan hukum memang sulit,” kata Denny. Denny mengatakan, sebenarnya sejak 11 November, yang pada waktu itu sudah diumumkan hasil sementara bahwa Partai Nasdem lolos, partai-partai lain, seperti Partai SRI dan Partai Kemakmuran Bangsa Nusantara (PKBN) berpeluang untuk lolos. Tetapi, pada kenyataannya, mereka tidak bisa memenuhi persyaratan sebagaimana yang ditentukan hingga batas akhir waktu. Sedangkan partai-partai lainnya, malah ada yang memilih mengundurkan diri di proses verifikasi. Namun, Denny membuka peluang jika partai-partai politik yang tidak lulus itu mengajukan keberatan atas hasil verifikasi Kemenkumham. Ia menyarankan supaya mereka menempuh jalur hukum. “Kita ini kan negara hukum, kalau yang tidak lolos tidak terima, silakan tempuh jalur hukum.” Proses verifikasi parpol yang dilakukan Kemenkumham ini diperkirakan bakal menuai banyak protes dan gugatan. Persoalannya, menurut anggota Komisi II DPR dari Fraksi PKS, Agoes Poernomo, proses verifikasi itu dinilainya melanggar Undang-Undang No 2 Tahun 2011 tentang Partai Politik. Pendapat serupa disampaikan anggota Komisi II DPR dari Fraksi PDIP, Arif Wibowo. Pihaknya juga meragukan, apakah dilakukan secara faktual sesuai dengan amanat UU Parpol atau tidak. “Dari temuan-temuan di daerah, tidak cukup meyakinkan bahwa verifikasi dilakukan secara faktual, langsung turun ke lapangan, seperti syarat yang ditetapkan undang-undang.” ■ c13 ed: dewi mardiani DOK KOPASSUS
PIMPINAN BARU KPK: Ketua KPK Abraham Samad (dua kanan), Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto (tengah), Wakil Ketua KPK Zulkarnain (kiri), Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas (kanan) dan Wakil Ketua KPK Adnan Pandu Praja (dua kiri), saat tiba di gedung KPK, Jakarta, Jumat (16/12). Para pimpinan KPK ini akan menjabat hingga 2015, sedangkan untuk Busyro Muqoddas hingga 2014.
Muhammad Hafil, Teguh Firmansyah
KPK Bantarkan Nunun
JAKARTA — Tersangka kasus suap cek pelawat Nunun Nurbaetie ternyata belum cukup sehat untuk lepas dari perawatan kesehatan. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pun memutuskan untuk membantarkan penahanan istri mantan wakapolri Adang Daradjatun itu. “Iya (dibantarkan),” ujar Busyro Muqoddas Wakil Ketua KPK (20112014) seusai pengambilan sumpah pimpinan KPK di Istana Negara, Jumat (16/12). Menurut Busyo, pembantaran itu bisa dilakukan karena fasilitas undang-undangnya memungkinkan untuk itu. Terkait dengan sakitnya itu, KPK telah mengirimkan tim dokter supaya Nunun dapat sembuh dan memiliki ketenangan lahir batin. “Jadi, kami mengutamakan kesehatan beliau.”
Penjelasan pembantaran juga disampaikan juru bicara KPK Johan Budi, kemarin. Menurutnya, pembantaran diberlakukan sejak Jumat ini. Pihaknya belum memastikan sampai kapan pembantaran itu akan dilakukan. Yang jelas, pembantaran Nunun itu dengan masa perawatan di rumah sakit tidak termasuk dalam masa penahanannya. “Kita menunggu hasil pemeriksaan dokter Rumah Sakit Polri dan juga dokter KPK.” Nunun dirawat di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, sejak Senin (12/12). Nunun waktu itu mengaku pening hingga nyaris pingsan di tengah pemeriksaan yang berlangsung di gedung KPK. Nunun kemudian dilarikan ke rumah sakit. Lalu, dokter RS Polri mengatakan bahwa Nunun mengalami gangguan tekanan darah sehingga perlu perawatan inten-
sif. Ditambah, kondisi kejiwaan Nunun dinilai masih labil. Dengan pembantaran itu, pemeriksaan KPK terhadapnya pun dihentikan sementara. Sejak tertangkap di Bangkok, Thailand, pada Rabu (7/12), pihak yang dianggap kunci dalam membongkar tuntas kasus cek pelawat itu belum menjalani pemeriksaan intensif di KPK. Selama ini, keluarganya mengklaim bahwa Nunun menderita sakit lupa berat.
Punya petunjuk Busyro menegaskan, dalam kasus cek pelawat, KPK mempunyai petunjuk dugaan keterlibatan Miranda Goeltom yang menang dalam pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (DGS BI) 2004. Namun, diakuinya, bukti-bukti di tangan KPK masih belum sempurna. “Petunjuk-petunjuknya ada.”
Diakuinya, bila Nunun sudah sembuh maka akan membantu KPK untuk mengungkap siapa saja di balik kasus ini. Tidak hanya ditujukan kepada Miranda, tetapi kepada pihak mana pun juga, termasuk kemungkinan ada uang pengusaha dalam aliran dana kepada sejumlah anggota dewan. Untuk itu, KPK masih terus mendalaminya. Mengenai pemanggilan Adang Daradjatun, Busyro mengatakan bahwa KPK akan mempertimbangkan. “Sedang kami pertimbangkan, kalau perlu akan kami mintakan untuk datang ke kantor.” Sebelumnya, menurut praktisi hukum Todung Mulya Lubis, Adang diharapkan bisa ikut membongkar kasus cek pelawat itu. “Sebagai suami, dia juga punya kewajiban hukum untuk ikut membongkar kasus ini sampai tuntas.” ■ c13 ed: dewi mardiani
KPK Bantah Intrik Politik di Kasus Wa Ode
BAKSOS KOPASSUS: Komando Pasukan Khusus (Kopassus) menggelar bakti sosial di Nanga Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Baksos diselenggarakan pada 13-15 Desember 2011. Kegiatan Baksos dititikberatkan pada kegiatan pengobatan umum, penyuluhan kesehatan, serta pembagian sembako.
JAKARTA — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan tidak ada intrik politik dalam penetapan status tersangka anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR dari Fraksi PAN Wa Ode Nurhayati. Menurut Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas, penetapan Wa Ode sebagai tersangka, dinilai KPK, telah memenuhi alat-alat bukti yang cukup. “Sejak dulu sampai sekarang, KPK tidak pernah, tidak boleh, dan tidak akan mengada-adakan. Itu tidak benar. Jika sudah ada alat alat bukti, kita tetapkan tersangka,” kata Busyro seusai pengambilan sumpah pimpinan KPK di Istana Negara, Jumat (16/12). Meski Wa Ode tidak datang pada waktu pemanggilan, menurutnya, bukti-bukti sudah cukup untuk menetapkannya
sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPPID) Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam tahun 2011. Wa Ode diduga telah menerima ‘hadiah’ sebesar Rp 6 miliar dari seorang pengusaha asal Sumatra Utara. Uang itu diduga sebagai syarat agar Badan Anggaran mengegolkan proyek DPPID tahun 2011 sebesar Rp 40 miliar untuk tiga kabupaten, yaitu Aceh Besar, Bener Meriah, dan Pidi Jaya. Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa menegaskan tidak akan mengintervensi kasus Wa Ode. Hatta menyerahkan sepenuhnya pada hukum. “Biarkanlah proses hukum itu berjalan. Itu saja,” ujarnya, di Istana Negara. Menurut Hatta, dalam kasus ini tidak usah berbicara
Kebijakan Remisi Gunakan Kekuasaan JAKARTA — Mahkamah Kostitusi (MK) menilai semangat kebijakan pengetatan remisi dan pembebasan bersyarat bagi narapidana koruptor layak diapresiasi. Namun, pemberlakuan kebijakannya yang tidak sesuai prosedur layak dikritisi. Menurut Juru Bicara MK Akil Mochtar, persoalan remisi itu tidak substansial untuk diperdebatkan sebab didukung masyarakat yang sudah muak dengan koruptor. Namun, menurutnya, perlu ada kontrol terhadap kewenangan dalam penerapan kebijakan itu yang dinilainya inkonstitusional.
“Kebijakannya kita setuju, tapi dia menggunakan kekuasaan tanpa kontrol dalam menerapkan remisi,” ujar Akil, di gedung MK, Jumat (16/12). Dia berpendapat, ada nuansa penggunaan kekuasaan dalam mengeluarkan dan menerapkan kebijakan tersebut. Pihaknya menilai pemberlakuan kebijakan melalui telepon kepada stafnya itu tidak sesuai aturan. Kalau menerapkan aturan di institusi pemerintah ada undangundang, katanya, sehingga tidak ada kekuasaan tanpa batas. Karena itu, ketika beberapa anggota DPR menggalang usulan
hak interpelasi, pihaknya menyatakan hal itu sebagai batu ujian bagi Denny Indrayana. Pihaknya berharap ke depannya Wakil Menteri Hukum dan HAM tak lagi gegabah dalam mengeluarkan kebijakannya. “Jangan sampai budaya bawahan takut kepada atasan berkembang sebab aturan dalam institusi harus dengan sistem,” jelas Akil. Sependapat dengan Akil, pakar politik UGM Ari Wipayana menilai, kebijakan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) itu belum matang karena dalam pelaksanaannya menyi-
sakan celah yang dimanfaatkan DPR untuk ‘menyerang’ Kemenkumham. Kebijakan ini akhirnya menjadi lemah meskipun substansinya, semangat memberantas korupsi, sangat didukung masyarakat. “Saya melihat celah itu ada pada pelaksanaannya.” Ari menyatakan, hal ini menandakan Kemenkumham belum siap untuk melaksanakan kebijakan ini dengan maksimal. Aparat-aparat yang ada di bawah menteri dinilainya tidak bisa merapatkan barisan untuk menjalankan kebijakan tersebut. ■ erdy nasrul/c13 ed: dewi mardiani
MK: Satgas PMH tidak Jelas JAKARTA — Mahkamah Konstitusi (MK) menilai, keberadaan Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum (Satgas PMH) tidak jelas. Menurut juru bicara MK, Akil Mochtar, bila koordinasi penegakan hukum dan pemberantasan mafia hukum itu berjalan dengan baik, tidak perlu lagi dibentuk satgas. Untuk itu, MK mengimbau agar pemerintah meningkatkan fungsi koordinasi antara lembaga penegak hukum dan mengevaluasi keberadaan satgas. Untuk itu, kata dia, pemerintah diminta memfungsikan Polri dan kejaksaan sebagai alat penegak hukum agar bisa berjalan efektif. Menurut dia, untuk sifat koordinatif, pemerintah sebaiknya membentuk forum
pokja di antara penegak hukum saja. Dengan begitu, apa yang menjadi perhatian bersama lembaga penegak hukum bisa didiskusikan. “Ngapain Satgas PMH? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga bisa. Enggak jelas!” kata Akil, Jumat (16/12). Menurut Akil, masa tugas Satgas PMH hingga 30 Desember layak dievaluasi. Pihaknya menilai, karena mungkin dibentuk Presiden SBY, jadi merasa posisi mereka lebih tinggi dibandingkan instrumen penegak hukum resmi, seperti kepolisian, kejaksaan, dan KPK. Namun pada kenyataannya, lanjut dia, Satgas PMH malah mengacaukan sistem penegakan hukum. Karena itu, keberadaannya malah mengaburkan arti koor-
dinasi itu sendiri. Sebagai pembantu Presiden, imbuhnya, dalam menangani detail kasus, satgas belum terlihat prestasinya. Selama ini, lanjutnya, satgas hanya mampu membongkar kasus sel penjara ala hotel yang dihuni tahanan Artalyta Suryani dan penangkapan mafia pajak Gayus Tambunan. “Itu mah enggak perlu satgas. Kalau Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) jujur dengan tugasnya, bisa ditemukan dengan mudah kasus-kasus itu,” kata Akil. Sebelumnya, Wakil Menkumham, Denny Indrayana, yang juga sebagai sekretaris Satgas PMH, mengatakan belum ada keputusan resmi apakah satgas itu akan diperpanjang ataukah tidak. Menurut dia, pihak yang
berwenang untuk menentukan hal itu adalah Presiden. “Satgas itu tentu satu kewenangan Presiden,” katanya, Rabu (14/12). Untuk itu, kata dia, diperlukan ukuran capaian kinerja satgas yang tengah dilakukan oleh tim independen. Hasil rekomendasi tim itu akan disampaikan kepada Presiden untuk ditindaklanjuti. Sementara itu, Ketua Satgas PMH, Kuntoro Mangkusubroto, mengusulkan agar masa tugas satuan tersebut dapat terus diperpanjang. “Ada baiknya dapat diperpanjang.” Kuntoro menilai satgas telah melakukan banyak capaian. Dari aspek hukum, sudah diterapkan sistem yang disebut justice collaborator di semua lembaga penegak hukum. ■ teguh firmansyah/c13 ed: dewi mardiani
politisasi persoalan hukum. Namun, Hatta meminta asas praduga tak bersalah tetap ditegakkan. “Kalau tidak bersalah kan akan dibebaskan. Kalau ada indikasi keterlibatan, ya hukum ditegakkan.” Sementara itu, Badan Kehormatan (BBK) DPR melakukan pemeriksaan kode etik terhadap Wa Ode dan masuk pada kesimpulan. Ketua BK Muhammad Prakosa menjelaskan, BK tinggal menunggu agenda pembelaan dari Wa Ode. “Kita sudah sampai pada tahap akhir proses itu. Tapi, harus melakukan satu tahap lagi, yakni pembelaan.” Dia mengungkapkan, BK sebenarnya sudah mendengarkan keterangan dari Wa Ode dan saksi-saksi lain yang tersangkut masalah tersebut. Akan tetapi, agenda itu tak
termasuk dalam jadwal pembelaan. Saat itu, lanjutnya, Wa Ode melontarkan informasi soal mafia anggaran di pim¬pinan Banggar. Akan tetapi, karena tidak disertai oleh bukti dan fakta. Prakosa menegaskan, proses yang tengah dijalani Wa Ode di BK tidak ada sangkut pautnya dengan kasus pidana Wa Ode di KPK. Sementara itu, pimpinan DPR membantah Sekjen DPR Nining Indra Saleh mangkir dari panggilan pemeriksaannya sebagai saksi dalam kasus Wa Ode di KPK pada Kamis (15/12). “Bukannya mangkir. Ibu Nining itu lapor ke saya bahwa beliau tidak bisa hadir karena harus menghadiri rapat paripurna DPR,” kata Ketua DPR Marzuki Alie, kemarin. ■ teguh firmansyah/a syalaby i/m hafil ed: dewi mardiani
nasional
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
3
Timwas Century Diperpanjang Mansyur Faqih A Syalaby Ichsan
Hanya Demokrat yang menolak perpanjangan masa kerja timwas. JAKARTA — Sidang Paripurna DPR pada Jumat (16/12) akhirnya memutuskan untuk memperpanjang masa kerja Tim Pengawas Kasus Bank Century DPR (timwas) hingga Desember 2012. Keputusan itu diambil setelah sidang paripurna mendengarkan pandangan pimpinan fraksi yang ada di DPR. Dari sembilan fraksi yang ada, hanya Fraksi Partai Demokrat yang tidak setuju dengan usulan perpanjangan masa kerja timwas. Koordinator tim kecil timwas, Fahri Hamzah, dalam sidang Paripurna DPR kemarin, membacakan laporan timwas yang telah bekerja sepanjang 2011. Fahri merekomendasikan agar masa kerja timwas diperpanjang karena proses hukum belum selesai. Selain itu, ia juga memberi catatan tentang adanya usulan beberapa anggota timwas untuk menyampaikan atau menggunakan hak menyatakan pendapat. “Hak menyatakan pendapat untuk memberikan kepastian hukum dan stabilitas politik di masa depan,” kata Fahri, di gedung DPR, kemarin. Setelah Fahri membacakan laporannya, pimpinan sidang, Wakil Ketua DPR Pramono Anung, memberikan kesem-
patan kepada setiap fraksi untuk menyampaikan pendapat tentang rekomendasi perpanjangan masa kerja timwas. Setelah mendengarkan pandangan bahwa mayoritas fraksi setuju untuk perpanjangan masa kerja timwas, Pramono memberikan opsi kepada peserta sidang untuk menerima laporan timwas dan memperpanjang masa kerja timwas. Tawaran Pramono akhirnya disepakati oleh peserta sidang paripurna. Fraksi Partai Demokrat menjadi satu-satunya fraksi yang menolak perpanjangan masa kerja timwas. Juru bicara Fraksi Partai Demokrat, Achsanul Qosasi, meminta agar pimpinan DPR mengembalikan mekanisme pengawasan terhadap penanganan kasus Bank Century kepada Komisi III DPR. Alasannya, sebagai komisi yang membidangi hukum, Komisi III DPR dinilai paham atas suasana kebatinan KPK. Selain itu, Fraksi Partai Demokrat menilai, pertentangan antara timwas dan KPK membuat timwas menjadi tidak produktif. Keanggotaan timwas juga tidak efektif karena sering bergonta-ganti komposisi. “Untuk audit forensik Demokrat menyarankan diserahkan ke alat kelengkapan DPR. Kami tidak ingin menghentikan kasusnya, kami hanya ingin menyempurnakan alatnya,” papar Achsanul. Ade Komarudin dari Fraksi Partai Golkar mengatakan, ada tiga patokan pokok untuk mengambil keputusan. Perta-
ma, terangnya, keputusan DPR tanggal 3 Maret 2010 yang menyerahkan kasus Bank Century kepada instansi penegak hukum disertai dengan pembentukan timwas. Kedua, adanya laporan dari ketua timwas yang memberikan rekomendasi agar DPR mengambil keputusan masa kerja timwas. “Ketiga, tata tertib DPR RI Pasal 98 ayat 1-6 bahwa untuk pengambilan keputusan perpanjang sesuai rekomendasi adalah ranah pimpinan DPR,” ungkapnya. Hendrawan Supratikno dari Fraksi PDI Perjuangan menambahkan, sekurang-kurangnya ada empat alasan timwas harus diperpanjang. Alasan perpanjangan, antara lain, hasil rapat paripurna DPR tanggal 3 Maret 2010, yang secara implisit menyebutkan bahwa pengusutan aliran dana talangan (bailout) Bank Century selambat-lambatnya sampai Desember 2012. Selain itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga mengharapkan agar kasus ini dibuka sejelas-sejelasnya. Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga mendukung usulan perpanjangan timwas kasus Bank Century. Namun, PKS meminta kerja timwas fokus pada pengembalian aset. “Mengingat penanganan korupsi di KPK belum berarti, dan KPK tetap berpendapat belum, bukan tidak ada tindak pidana korupsi,” kata anggota Fraksi PKS, Abdul Hakim. ■ ed: andri saubani PRAYOGI
KAPAL NELAYAN TERBAKAR: Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar kapal nelayan di Muara Angke, Jakarta Utara, Jumat (16/12). Insiden yang terjadi pada pukul 05.12 WIB pagi tersebut menghanguskan enam buah kapal nelayan. Sebanyak 20 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.
Pimpinan Baru KPK Jamin Bebas Intervensi Teguh Firmansyah Muhammad Hafil JAKARTA — Pimpinan KPK Jilid III periode 20112015 telah dilantik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Jumat (16/12). Mereka adalah Abraham Samad, Bambang Widjojanto, Adnan Pandupraja, Zulkarnaen, dan Busyro Muqoddas. Busyro yang terpilih sebagai pimpinan KPK pada 2010 meneruskan masa jabatannya hingga tiga tahun ke depan. Ketua KPK Abraham Samad menjamin KPK tidak akan bisa diintervensi oleh pihak manapun dalam menangani kasus korupsi. “Saya BW (Bambang Widjojanto), BM (Busyro Muqoddas), semua orang yang kuat, punya integritas. Jadi tidak usah khawatir, kita tidak bisa diintervensi. Kita bekerja secara profesional,” ujar Abraham, seusai pengambilan sumpah pimpinan KPK di Istana Negara, Jumat (16/12). Abraham juga menegaskan KPK tidak akan tebang pilih kasus korupsi. Ia juga menjamin tidak akan ada kasus yang dipetieskan. Semua perkara korupsi yang memiliki cukup dua alat bukti akan diproses KPK. KPK juga tidak akan memandang teman ataupun saudara dalam penegakan pemberantasan korupsi. “Jika saja anakku Fatimah mencuri, akan kupotong tangannya (mengutip hadis), ya dari situ saja masuknya,” kata Abraham menegaskan. Meski memiliki komitmen kuat dalam pemberantasan korupsi, menurut Abraham, KPK tidak memerlukan target
100 hari kerja. Alasannya, KPK adalah lembaga penegak hukum bukan lembaga pemerintah seperti kabinet. Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto menambahkan, KPK akan memprioritaskan sejumlah kasus dalam satu tahun pertama masa kerjanya. Namun, Bambang enggan memerinci kasus-kasus korupsi apa saja yang menjadi prioritas. “Harus kami pelajari dulu kasus-kasusnya,” kata Bambang. Bambang mengatakan, selain memprioritaskan kasus, ia akan berupaya untuk membangun kepercayaan sesama pimpinan KPK terpilih. Hal itu bertujuan untuk menjaga
kekompakan sesama pimpinan dalam menjalankan tugasnya. Bambang menyadari bahwa pimpinan KPK saat ini berasal dari latar belakang yang berbeda-beda. Ada yang berasal dari profesi advokat, aktivis antikorupsi, ataupun jaksa. Namun, ia meminta perbedaan itu tidak disoal. Ikut menghadiri pelantikan pimpinan KPK, Kapolri Jenderal Polisi Timur Pradopo menegaskan, pihaknya siap bekerja sama dengan pimpinan baru KPK. Kerja sama itu khususnya dalam pemberantasan tindak pidana korupsi. “Kami siap untuk melaksanakan kerja sama dengan pimpinan KPK yang baru.” ■ c10 ed: andri saubani
Dua Anggota DPR Resmi Dipecat A Syalaby Ichsan JAKARTA — Badan Kehormatan DPR kembali mengambil keputusan pemecatan terhadap anggota DPR periode 2009-2014 yang terbukti bermasalah. Dua anggota DPR yang kali ini dipecat BK adalah anggota dewan yang terlibat kasus suap cek pelawat terkait pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia pada 2004 silam. “Pada akhir tahun ini telah disetujui keputusan mengenai beberapa pelanggaran lagi yang akan diumumkan pada rapat paripurna. Di antaranya dua anggota yang dipecat,” ujar Ketua BK DPR M Prakosa, di gedung DPR, Jumat (16/12). Saat jumpa pers kemarin, Prakosa belum mau mengungkapkan identitas dua anggota DPR yang dipecat. Menurut dia, nama dua anggota DPR yang dipecat akan diumumkan secara resmi oleh pimpinan DPR dalam sidang paripurna pada waktu dekat. Prakosa hanya memberi petunjuk kalau dua ang-
gota DPR yang dipecat adalah anggota DPR yang pernah menjadi anggota Komisi IX DPR periode 1999-2004. Keduanya oleh pengadilan dinyatakan terbukti menerima uang suap terkait pemilihan Miranda Goeltom sebagai deputi gubernur senior Bank Indonesia pada 2004. Dari informasi yang diterima Republika dari sumber di BK DPR, dua anggota DPR yang resmi dipecat itu adalah Panda Nababan dan Suwarno. Keduanya adalah anggota Fraksi PDIP yang dulu merupakan anggota Komisi IX DPR periode 1999-2004. Kuasa hukum Panda, Patra M Zein, yang dihubungi kemarin, menyatakan belum mengetahui soal pemecatan kliennya dari DPR. “Kita masih kasasi. Putusannya belum keluar. Kalau di luar perkara, saya tidak tahu,” ujar Patra. BK juga telah mengambil keputusan atas pelanggaran kode etik yang dilakukan anggota DPR. Keputusan terkait pelanggaran kode etik, antara lain, terjadi pada kasus upaya penghi-
langan ayat tembakau sebagai zat adiktif di Undang-Undang (UU) Kesehatan, keputusan etik terhadap anggota DPR yang sering bolos rapat, dan keputusan etik terkait pemalsuan ijazah oleh anggota DPR. BK DPR juga mencatat empat kasus anggota dewan yang mendominasi pemberitaan di media. Yakni, anggota DPR yang telah melontarkan pernyataan adanya penjahat anggaran dalam acara televisi swasta, kasus anggota DPR yang menelantarkan keluarga dan menikah dengan wanita lain, kasus penghilangan ayat tembakau sebagai zat adiktif dalam UU Kesehatan, dan disiplin anggota DPR dalam kehadiran di rapat paripurna. Pada 2011, BK DPR telah menerima 68 pengaduan terkait dugaan adanya pelanggaran kode etik anggota DPR. Dari semua pengaduan itu, kata Prakosa, terdapat 23 pengaduan yang tidak dapat ditindaklanjuti BK DPR karena tidak memenuhi persyaratan administratif. ■ ed: andri saubani
opini
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
Tantangan Demokrasi (2) R William Liddle Profesor Emeritus Ilmu Politik The Ohio State University
Y
ang terjadi pada zaman reformasi ini bukanlah penerusan oligarki kompleks, melainkan sebuah proses fragmentasi pemerintahan yang menciptakan ribuan penguasa sambil tidak mengubah dasar ekonomi kapitalis pasar. Bagaimana mengatasinya? Saran saya ada dua. Pertama, dalam jangka pendek kita memerlukan sebuah teori tindakan yang mampu menerangkan peran aktor dalam konteksnya sambil menyadari bahwa distribusi sumber daya politik tidak merata. Untuk itu, kita bisa belajar banyak dari jalan yang dirintis hampir 500 tahun lalu oleh filsuf politik Niccolo Machiavelli dan empat ilmuwan politik Amerika: Richard E Neustadt, James M Burns, John W Kingdon, serta Richard J Samuels. Kedua, dalam jangka panjang, kita perlu mengembangkan dan menyebarluaskan berbagai macam sumber daya politik demi terciptanya pola distribusi yang lebih merata. Pada zaman kita, pendekatan Machiavelli kepada studi kekuasaan, khususnya peran sang penguasa, diteruskan oleh ilmuwan politik Richard E Neustadt dan James MacGregor Burns. Dalam Presidential Power (1960), Neustadt melanjutkan fokus empiris Machiavelli akan peran penguasa AS. Bagi Neustadt, kekuatan untuk meyakinkan (the power to persuade) merupakan sumber daya politik utama yang dimiliki atau bisa diciptakan seorang presiden. Keberhasilan program dan kebijakannya sangat bergantung pada kesediaan dan kesanggupannya meyakinkan tiga jenis orang: anggota pemerintahan, masyarakat, dan pemilih pada umumnya (termasuk pers dan lembaga-lembaga opini publik yang melaporkan dan ikut membentuk pendapat masyarakat pemilih). Berdasarkan penelitiannya tentang tiga presiden—Franklin Roosevelt, Harry Truman, dan Dwight
Eisenhower—Neustadt menyimpulkan bahwa ada lima faktor yang menentukan keberhasilan atau kegagalan suatu kebijakan atau program presiden. Presiden sendiri harus terlibat sepenuhnya dalam proses pengambilan keputusannya. Kata-kata presiden harus unambiguous, tidak samar-samar. Pesan presiden harus disiarkan seluas-luasnya. Alat dan sumber daya yang tersedia untuk pelaksanaannya harus mencukupi. Dan, penerima pesan presiden harus mengakui kekuasaan dan keabsahannya sebagai pembuat kebijakan program bersangkutan.
Kesimpulan Tantangan terbesar terhadap demokrasi bermutu pada masyarakat modern terdiri atas pembagian sumber daya politik yang tidak merata. Setidaknya, kalau demokrasi dimaknai sebagai kesetaraan politik antara semua warganegara, sebagaimana definisi Robert Dahl, salah satu pencipta tersohor teori demokrasi abad ke20. Sayangnya, cita-cita itu sulit diwujudkan pada ekonomi kapitalis pasar, baik yang maju seperti Amerika maupun yang sedang berkembang seperti Indonesia. Masalahnya secara ironis, kapitalisme pasar sekaligus merupakan dasar ekonomi mutlak buat negara demokratis modern sambil menggerogoti terus dasar politik negara tersebut. Serangan paling terkenal terhadap kapitalisme selama ini diluncurkan pada pertengahan abad ke-19 oleh teoretikus sosial Karl Marx yang mengutamakan perbenturan kelas selaku kekuatan dinamis dalam sejarah. Namun, Marx dan pengikutnya sampai abad ke-21 tidak banyak membantu kita memahami apa yang harus kita buat untuk memperbaiki demokrasi. Contoh di Indonesia: tulisantulisan Richard Robison dan Vedi Hadiz. Selain yakin berlebihan terhadap peran perbenturan kelas, mereka menyepelekan mandirinya lembaga-lembaga demokrasi yang dijuluki demokrasi borjuis, demokrasi yang hanya melayani kepentingan kelas kapitalis. Niccolo Machiavelli, filsuf politik Italia abad ke-16, lebih tepat selaku pemandu global abad ke21 ketimbang Marx. Pendekatan
Machiavelli terfokus pada peran individu sebagai aktor mandiri yang memiliki, menciptakan, dan memanfaatkan sumber daya politik. Ia menawarkan kerangka berharga, terdiri atas konsep-konsep virtu dan fortuna, yang bisa dimanfaatkan untuk menciptakan teori tindakan baru pada zaman kita. Virtu, keterampilan atau kejantanan, berarti luas semua sumber daya yang berguna bagi aktor politik untuk mencapai tujuannya. Fortuna berarti kans atau keberuntungan, tetapi dalam pengertian kondisi-kondisi alamiah dan sosial serta kejadian-kejadian yang dihadapi sang aktor, tanpa implikasi keharusan atau nasib. Kita juga diingatkan Machiavelli bahwa ada tensi, mungkin tak terhindarkan sepanjang masa, antara moralitas pribadi dan moralitas politik. Teori tindakan Machiavelli diterapkan secara persuasif oleh sejumlah ilmuwan politik di Amerika pada paruh kedua abad ke-20 dan dasawarsa pertama abad ke21. Richard Neustadt mengamati dari dekat tiga presiden Amerika: Franklin Roosevelt, Harry Truman, dan Dwight Eisenhower. Bagi Neustadt, sumber daya politik terpenting seorang presiden yang mau berprestasi adalah the power to persuade, kekuatan untuk meyakinkan orang lain tentang kebijakan-kebijakannya. Neustadt menawarkan lima ukuran keberhasilan presidensial: keterlibatan pribadi sepenuh hati; pernyataan posisi yang tidak samar-samar; pesan yang disiarkan seluas-luasnya; persiapan pelaksanaan yang matang; serta pengakuan keabsahan presiden oleh kelompok-kelompok masyarakat yang terlibat atau berkepentingan. James MacGregor Burns, intelektual dan aktivis kiri ternama, menulis tatkala Amerika sedang bergejolak akibat protes gerakan hak sipil minoritas Amerika-Afrika dan perlawanan luas terhadap perang Amerika di Vietnam. Dalam bukunya yang terbaik, Leadership, ia menciptakan konsepkonsep followership, kepengikutan, dan transforming leadership, kepemimpinan yang mengubah masyarakat secara mendasar. Perubahan yang mendasar bergan-
tung pada pengejaran moralitas tinggi antara pemimpin dan pengikut secara intensif, bersama, dan terus-menerus. Burns menegaskan bahwa kepemimpinan tak terpisahkan dari moralitas, lalu memuji Mao Zedong selaku transforming leader. Ilmuwan favorit saya selaku penerus tradisi pemikiran Machiavelli adalah John Kingdon, profesor ilmu politik kawakan di Universitas Michigan. Kingdon menerjemahkan konsep-konsep pokok Machiavelli dalam bahasa studi kebijakan umum dan ilmu politik empiris, perhatian utama saya sendiri sejak masa mahasiswa. Kita diajak membayangkan proses pembuatan kebijakan umum yang terdiri atas tiga aliran penemuan masalah, penciptaan usul-usul kebijakan, dan kejadian-kejadian politik. Tiga aliran itu dipertemukan oleh wiraswastawan kebijakan yang peka terhadap terbuka dan tertutupnya jendela keputusan. Alangkah baiknya kalau buku Kingdon diterjemahkan dalam bahasa Indonesia dan dipakai ilmuwan politik Indonesia untuk memperbaiki pengertian kita semua tentang hal-hal yang menghambat peningkatan mutu demokrasi. Tokoh terakhir saya, Richard Samuels, pakar Jepang di Massachusetts Institute of Technology, menawarkan kerangka baru yang berbobot sambil menelusuri proses modernisasi abad ke-19 dan ke20 di Jepang dan Italia. Tiga unsur utamanya: alat-alat mobilisasi yang diberi label membeli, menggertak, dan mengilhami; peran warisan dalam proses pengambilan keputusan; serta pelonggaran kendala yang konon dilakukan semua pemimpin yang berhasil mengubah sejarah. Selaku negara-negara terlambat dalam proses modernisasi, boleh jadi Jepang dan Italia bermanfaat sebagai model buat Indonesia. Akhir kata, kita diingatkan Dahl bahwa penambahan dan pemerataan sumber daya politik demi tercapainya demokrasi bermutu merupakan masalah tersendiri. Baik di Indonesia maupun di Amerika, jurang pemisah tetap menganga antara yang mampu dan yang kurang mampu berpolitik. I
PNS Muda dan Godaan Korupsi Lukman Santoso Az
Peneliti pada STAIDA Institute Alumnus Program Magister Ilmu Hukum UII Yogyakarta
B
erbagai gemuruh skandal korupsi di negeri ini tampaknya tidak akan pernah surut dan bahkan semakin mengakar dan membudaya. Virus korupsi tersebut telah menyebar dari tingkat pusat hingga daerah, dari eksekutif, legislatif, sampai yudikatif. Belum tuntas kasus Nazaruddin dan kebenaran ’nyanyiannya’’, kasus cek pelawan Nunun Nurbaetie dengan kelihaiannya. Kini sudah ada lagi kasus rekening ‘Gendut’ PNS Muda. Semuanya bertema sama, korupsi pejabat pemerintah. Yang lebih mengerikan lagi dalam kasus terbaru ini adalah PNS yang diduga korupsi masih berusia muda. Memang, korupsi tak pernah mengenal usia, lantas bagaimana jadinya mereka ketika sudah tua, tentu akan lebh membahayakan. Berdasarkan temuan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) disebutkan bahwa 50 persen PNS berusia muda di negeri ini terindikasi korupsi. Dari data tersebut, terdapat 10 PNS golongan IIIB usia muda yang memiliki rekening gendut, bernilai miliaran rupiah yang jauh dari nilai gaji dan pendapatan resmi mereka. Bahkan, PPATK juga menemukan transaksi dua PNS golongan IIIB berusia 28 tahun yang menilap uang negara dari proyek fiktif. Seandainya Bung Karno masih hidup saat ini, betapa prihatinnya ia melihat perilaku para pemuda. Padahal, bagi Bung Karno, pemuda adalah harapan bangsa dan mampu mengguncang dunia, dalam artian yang positif. Sekarang,
sejumlah pemuda memang mampu mengguncang dunia, sayangnya itu dalam hal korupsi. Tahun lalu, kita disuguhi aksi seorang Gayus Tambunan yang melakukan korupsi miliaran rupiah. Dengan harta hasil korupsi itu, meskipun sudah di tahanan, dia bisa menyuap ratusan juta untuk bisa bepergian ke luar negeri. Tahun ini, kita disuguhi oleh atraksi lain, yakni sepak terjang sang koruptor bernama Nazaruddin. Kedua orang itu boleh dibilang anak-anak muda yang masih memiliki kiprah panjang. Mereka yang mestinya menjadi tumpuan dan harapan bangsa, yang terjadi justru melakukan pengkhianatan terhadap bangsa. Dari realitas itu tampaknya birokrat muda saat ini telah terjerembab dalam kubangan korupsi. Korupsi bukan hanya membudaya, tetapi menjadi prasyarat bagi PNS muda untuk menyesuaikan dengan kehidupan yang hedonis. Fenomena gaya hidup tersebut telah menjerat mereka dalam sebuah struktur untuk mengotakatik kemungkinan, memanfaatkan celah, dan mengelaborasi relasirelasi untuk melakukan sesuatu yang mempertemukan kepentingan. Skandal korupsi pajak yang melibatkan Gayus Tambunan dan kasus anggaran dengan episentrum M Nazaruddin yang telah disinggung di atas merupakan sekelumit contoh dari realitas ini. Kecenderungan budaya korupsi di Indonesia memang begitu luas. Perilaku korup sudah melebar dan sangat mendalam (widespread and deep rooted). Tidak hanya di tingkat puncak kekuasaan seperti di level pemerintah pusat, tetapi hampir merata di semua jaringan birokrasi yang berjalan pada semua level. Hampir sulit mencari tatanan birokrasi yang steril dari jerat korupsi. Bobroknya moralitas elite politik yang korup tersebut semakin
H A R I A N
REPUBLIKA MAHAKA MEDIA
Semua naskah yang dikirim ke Redaksi dan diterbitkan menjadi milik Harian Republika. Semua wartawan Harian Republika dibekali tanda pengenal dan tidak menerima maupun meminta imbalan dari siapa pun. Semua isi artikel/tulisan yang berasal dari luar, sepenuhnya tanggung jawab penulis yang bersangkutan. Semua isi artikel/tulisan yang terdapat di suplemen daerah, menjadi tanggung jawab Kepala Perwakilan Daerah bersangkutan.
memperkuat tesis EF Schumacher dan Fritjof Capra, bahwa krisis ekonomi, sosial, politik, dan lingkungan hidup pada sebuah bangsa sejatinya berakar dari krisis moralitas anak bangsa. Dampaknya adalah korupsi telah dianggap sebagai bagian integral dari struktur kesadaran dan budaya masyarakat Indonesia atau dalam bahasa lain sebagai cultural determinism (determinasi kultural). Sekarang tinggal apakah penegak hukum, pemerintah, juga Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), berkomitmen nyata memberangus koruptor, membersihkan negeri ini dari para maling uang rakyat, termasuk terhadap koruptor dari kalangan PNS muda. Jika serius dan bukan hanya sebatas retorika, tentu harus dibuktikan dengan tindakan nyata, misalnya, dengan membuat Undang-Undang Pembuktian Terbalik untuk mengusut dari mana asal kekayaan para pejabat, para PNS, dan elemen lain yang dicurigai memiliki kekayaan tak wajar. Dengan realitas ini, tentu kita selalu terusik untuk menggugat apa sebenarnya hakikat pelaksanaan, pengawalan, dan pengaruh reformasi birokrasi yang saat ini berlangsung untuk membangun good governance. Apakah remunerasi di instansi-instansi tertentu berhenti sebatas penyesuaian dan kenaikan pendapatan, tanpa mampu menyentuh perubahan mentalitas PNS? Masih banyak pertanyaan lain yang bisa diajukan dalam hal ini. Dalam pandangan Jamil Mubarok (2011), percepatan reformasi birokrasi untuk membersihkan para birokrat korup menjadi agenda yang sangat mendesak saat ini. Terdapat beberapa langkah yang harus ditempuh pemerintah agar bencana kemanusiaan ini tidak meluas. Pertama, adalah dengan mengkaji ulang proses rekrutmen PNS. Perlu dilengkapi dengan pro-
file assessment dan kompetensi harus dibarengi dengan kualitas moral dan etika. Kedua, perlu mengkaji ulang materi diklat CPNS, dan diklat lainnya dengan memasukkan materi yang menekankan nilai-nilai kejujuran. Ketiga, pembenahan di dalam promosi, rotasi, dan mutasi jabatan PNS yang harus dijadikan pertimbangan kapabilitas dan rekam jejak perilaku atau etikanya. Keempat adalah dengan melakukan audit kinerja secara berkala, terutama pada penyimpangan perilaku. Adapun kelima, adalah dengan mengkaji ulang proses hukuman (punishment) yang panjang dan berbelit-belit bagi PNS yang melanggar. PNS harus bisa dikenai sanksi secara cepat dan tepat untuk memotong generasi PNS korup dan kinerja yang buruk. Langkah-langkah strategis tersebut tentu menjadi tidak berarti tanpa kerja sama dari semua pihak, terutama pemerintah, aparat penegak hukum, termasuk masyarakat dalam memberi pengawasan, untuk menjunjung hukum seadil-adilnya sekaligus melakukan pembenahan birokrasi di semua level pemerintahan. Maka, pemerintah —khususnya presiden— harus benar-benar membuktikan komitmennya dalam berjihad melawan korupsi sebagaimana pidatonya pada peringatan hari antikorupsi beberapa waktu lalu. Sangat tidak layak jika seorang PNS yang telah bersumpah mengabdi pada negara dan rakyat (civil servant) hidup bak raja-raja kecil yang abai dan menelikung aliran dana negara yang dialokasikan untuk rakyat. Di sinilah komitmen, sistem, dan kultur sadar hukum untuk menopang upaya menciptakan good governance yang serius dan konsisten di semua lini sangat dibutuhkan, bukan sekadar konsep, jargon, dan retorika. I
Pemimpin Redaksi: Nasihin Masha. Wakil Pemimpin Redaksi: Arys Hilman Nugraha. Redaktur Pelaksana: Elba Damhuri. Kepala Newsroom: M Irwan Ariefyanto. Kepala Republika Online: Agung Pragitya Vazza. Redaktur Senior: Anif Punto Utomo. Wakil Redaktur Pelaksana: Irfan Junaidi, Syahruddin El-Fikri, Kumara Dewatasari. Asisten Redaktur Pelaksana: Bidramnanta, Joko Sadewo, Nur Hasan Murtiaji, Subroto. Reporter Senior: Andi Nur Aminah, Harun Husein, Muhammad Subarkah, Nurul S Hamami, Selamat Ginting, Teguh Setiawan. Staf Redaksi: Abdullah Sammy, Agus Yulianto, Alwi Shahab, Asep K. Nurzaman, Andri Saubani, Anjar Fahmiarto, A Syalaby Ichsan, Bilal Ramadhan, Budi Raharjo, Burhanuddin Bella, Citra Listya Rini, Damanhuri Zuhri, Darmawan Sepriyossa, Darmawan, Desy Susilawati, Dewi Mardiani, Didi Purwadi, Djoko Suceno, Dyah Ratna Meta Novia, Edi Setyoko, Edwin Dwi Putranto, Eko Widiyatno, Endro Yuwanto, Erdy Nasrul, Esthi Maharani, EH Ismail, Fernan Rahadi, Ferry Kisihandi, Firkah Fansuri, Fitria Andayani, Fitriyan Zamzami, Heri Purwata, Heri Ruslan, Ichsan Emrald Alamsyah, Indah Wulandari, Indira Rezkisari, Irwan Kelana, Israr, Johar Arief, Khoirul Azwar, Lilis Sri Handayani, Mansyur Faqih, Mohammad Akbar, Mohamad Amin Madani, Muhammad Fakhruddin, M As’adi, M Hafil, M Ikhsan Shiddieqy, Natalia Endah Hapsari, Neni Ridarineni, Nidia Zuraya, Nina Chairani Ibrahim, Palupi Annisa Auliani, Prima Restri Ludfiani, Priyantono Oemar, Rachmat Santosa Basarah, Rahmat Budi Harto, Ratna Puspita, Reiny Dwinanda, Rusdy Nurdiansyah, R Hiru Muhammad, Sefti Oktarianisa, Setyanavidita Livikacansera, Siwi Tri Puji Budiwiyati, Stevy Maradona, Susie Evidia Yuvidianti, Taufiqurrahman Bachdari, Teguh Firmansyah, Wachidah Handasah, Wulan Tunjung Palupi, Yeyen Rostiyani, Yoebal Ganesha Rasyid, Yogi Ardhi Cahyadi, Yulianingsih, Yusuf Assidiq, Zaky Al Hamzah. Kepala Quality Control dan Bahasa: Rakhmat Hadi Sucipto. Kepala Desain: Sarjono. Kepala Perwakilan Jawa Barat: Maman Sudiaman. Pjs.Kepala Perwakilan DIY - Jateng & Jatim : Haryadi B.Susanto. Nian Poloan (Medan), Maspril Aries (Palembang), Ahmad Baraas (Bali). Sekretaris Redaksi: Fachrul Ratzi.
4
Tajuk
Indonesia Kreatif Kondisi bangsa ini sungguh sangat memprihatinkan. Mulai dari persoalan korupsi hingga pelanggaran berat hak asasi manusia (HAM). Betapa tidak, di saat kita berharap adanya kemajuan, bangsa ini justru digegerkan oleh ulah sekelompok politikus (legislatif), hakim dan jaksa (yudikatif), serta gubernur, wali kota, dan bupati (eksekutif) yang terjerat dalam perbuatan korupsi. Kita berharap, mereka menjadi contoh dan teladan dalam berbagai hal, sebaliknya malah menambah kusut benang yang sudah terurai. Begitu juga dengan pelanggaran HAM, baik yang dilakukan oleh oknum aparat keamanan maupun masyarakat lainnya, masih mewarnai perjalanan bangsa ini. Tindak kekerasan dan refresif terhadap warga masyarakat, masih sering terjadi. Berhari-hari bahkan berbulan-bulan, kita disuguhi dengan beragam pemberitaan penembakan, pencurian, perampokan, hingga pemerkosaan yang terjadi di sejumlah daerah. Bangsa ini seakan telah kehilangan karakter kepribadian, kejujuran, dan rasa malu. Berbagai kebobrokan dipertontonkan di hadapan khalayak. Beruntung, kita masih memiliki sejumlah anak-anak muda kreatif. Bukan kreatif dalam arti mengambil kekayaan negara seperti oknum pegawai negeri sipil (PNS) yang terindikasi memiliki rekening gendut, tapi kreatif dalam menciptakan sesuatu yang positif. Lihatlah para animator kita yang sukses dalam menghasilkan sebuah karya yang fenomenal. Di sana ada Rini Triyani Sugianto dan Deswara Aulia Subarkah. Rini sukses membuat adegan-adegan kreatif dalam film berjudul “The Adventures of Tintin” garapan sutradara Steven Spielberg yang bernilai 135 dolar AS itu. Bergabung dengan Weta Digital di Selandia Baru, Rini menjadi animator utama film yang diproduseri Paramount dan Columbia Pictures itu. Sementara itu, Deswara Aulia Subarkah sukses menjadi animator film animasi “Sing to the Dawn” yang disadur dari buku karangan Minfong Ho, penulis Amerika Serikat keturunan Cina. Hebatnya lagi, keduanya menjadi bagian dari puluhan bahkan ratusan orang yang terlibat dalam pembuatan kedua film animasi tersebut. Bukan suatu hal yang mudah untuk menembus dan masuk dalam pembuatan sebuah film serta dipercaya dalam mengembangkan animasinya. Selain kedua nama di atas, Indonesia masih bisa berbangga dengan Griselda yang juga seorang animator Indonesia dalam pembuatan film “Kungfu Panda”. Begitu juga Wahyu Aditya (Wadith). Anak muda berusia 31 tahun asal Kota Malang ini dikenal sebagai ‘Dewa Animasi Indonesia.’ Wadith dianggap sebagai pionir dalam kebangkitan dunia animasi Indonesia yang sempat terpuruk akibat gempuran animasi negara-negara lain. Keberhasilan anak-anak muda ini dengan keterlibatannya dalam pembuatan animasi film yang fenomenal di dunia, menunjukkan bahwa bangsa ini memiliki generasi muda yang sangat kreatif dan mampu bersaing di dunia internasional. Mereka jauh lebih membanggakan dan mulia dibandingkan para politikus dan aparat penegak hukum yang melakukan korupsi. Di dunia ekonomi bisnis, juga bermunculan anak-anak muda kreatif yang mampu dan mengundang decak kagum. Dalam usia yang masih sangat muda, mereka sudah sukses dengan usaha bisnis yang dikembangkannya. Kita percaya, masih banyak anak-anak muda Indonesia yang kreatif dan memberikan kebanggaan bagi bangsa ini. Mereka mampu memberikan inspirasi bagi generasi saat ini dan yang akan datang, untuk berkarya lebih baik dan mengharumkan nama bangsa dan negara dengan caracara yang positif. Saatnya bangsa ini membangun dan membangkitkan semangat anak-anak muda untuk lebih kreatif. Anak muda kreatif maka Indonesia berjaya. Mari membangun Indonesia kreatif. I
:: suarapublika :: SMAN 8 Bandung Reuni Perak Angkatan 1987 Alumni SMA Negeri 8 Bandung angkatan tahun 1987 akan mengadakan acara Go Green & Family Gathering di kampus SMA Negeri 8, Jl Solontongan No 3 Bandung. Acara Go Green & Family Gathering ini merupakan satu rangkaian dari kegiatan Reuni Perak angkatan ’87 dan akan diadakan pada Sabtu, 7 Januari 2012 mulai pukul 09.00 WIB. Acara tersebut akan diisi dengan kegiatan penanaman 100 pohon trembesi dan kayu-kayuan di lingkungan sekitar sekolah. Dengan penanaman itu diharapkan dapat menciptakan lingkungan SMA Negeri 8 Bandung yang asri dan teduh. Acara ini juga akan diisi dengan kegiatan Fun Games Basket-Ball untuk alumni, Out-Bond Kidz di lingkungan sekolah untuk putra-putri alumni, serta dimeriahkan dengan acara musik dan bazar. Alumni SMA Negeri 8 Bandung angkatan ‘87 yang akan berpartisipasi dipersilakan untuk hadir pada waktunya. Informasi lengkap dapat menghubungi nomor telepon 0819 100 10 468 dan (022) 70 411 468. Deny Morand Ketua Umum/Penanggung Jawab Reuni Perak Angkatan 1987 SMAN 8 Bandung
Ekskul tak Lagi Diminati Perlu Adanya Perhatian Khusus Masih banyaknya para pelajar yang menghabiskan waktu di mal sepulang sekolah menjadi bukti bahwa kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) belum diminati oleh banyak pelajar. Padahal, ekskul bertujuan untuk eksistensi diri yang pada akhirnya meminimalisasi kegiatan-kegiatan yang kurang bermanfaat di luar aktivitas akademik. Tampaknya, sekolah kini seakan-akan telah menjadi momok yang memberatkan sehingga para pelajar beranggapan bahwa pikiran pun membutuhkan penyegaran yang menyenangkan, dibandingkan mengikuti ekskul yang membosankan dan monoton. Ekskul pun dirasa belum bisa mengalahkan kegemaran siswa terhadap mal. Masalah kesiswaan ini ternyata masih menjadi PR di kalangan pendidik. Untuk meningkatkan minat pelajar terhadap ekskul, seharusnya mereka dijadikan sebagai subjek perencana kegiatan-kegiatan ekskul sehingga menumbuhkan rasa tanggung jawab, dalam mengaktifkan ekskul. Tian Fatmanuraini Pondok Alam Permai Blok J-4 No 22 RT 04/004 Periuk, Tangerang
Kota Tangerang Rawan Banjir Suasana gersang dan panas sudah menjadi sahabat sehari-hari bagi masyarakat, khususnya di daerah Tangerang bagian Ciledug. Pohon-pohon dan tanaman hijau menjadi pemandangan yang sangat asing dan sulit untuk ditemui, karena tidak ada lagi penghijauan yang sesungguhnya sangat dibutuhkan untuk jantung kota yang memfilterasi udara, air, dan tanah. Sayangnya, di sana tidak ada penghijauan yang seharusnya ada. Banyak tanah kosong yang seharusnya menjadi peresapan air dan penghijauan, namun justru dijadikan kompleks perumahan. Apakah tidak ada pertimbangan dari pemda tata kota untuk memberi izin pembangunan kompleks perumahan? Doni Hendrawan Mahasiswa Universitas Bina Nusantara, Jakarta
Penerbit: PT Republika Media Mandiri. Alamat Redaksi: Jl. Warung Buncit Raya No. 37, Jakarta 12510, Alamat Surat: PO Box 1006/JKS-Jakarta 12010. Tel: 021-780.3747 (Hunting), Fax: 021-780.0649 (Seluruh Bagian). Fax Redaksi: 021798.3623, E-mail:
[email protected] Iklan: Jl. Warung Buncit Raya No. 37, Jakarta 12510. Tel: 021794.4693, Fax: 021-798.1169. Sirkulasi dan Langganan: Tel: 021-791.98441, Fax: 021-791.98442. Online: http://www.republika.co.id. Alamat Perwakilan: Bandung: Jl. Mangga No. 37 Bandung 40114 Tel: 022-87243363-65, Fax: 022-7271384, Yogyakarta: Jl. Perahu No. 4, Kota Baru, Tel: 0274-544.972, 566028, Fax: 0274-541.582, Surabaya: Jl. Barata Jaya No. 51, Tel: 031-501.7409, Fax: 031-504.5072. Direktur Utama: Erick Thohir. Wakil Direktur Utama: Daniel Wewengkang. Direktur Pemberitaan: Ikhwanul Kiram Mashuri, Direktur Operasional: Tommy Tamtomo. GM Keuangan: Didik Irianto. GM Marketing dan Sales: Yulianingsih.Manajer Iklan:Indra Wisnu Wardhana. Manajer Produksi: Nurrokhim. Manajer Sirkulasi: Darkiman Ruminta. Manajer Keuangan: Hery Setiawan. Harga Langganan: Rp. 69.000 per bulan, harga eceran Pulau Jawa Rp 2.900. Harga Eceran Luar Jawa: Rp. 4.000 per eksemplar (tambah ongkos kirim). Rekening Bank a.n PT Republika Media Mandiri: Bank BSM, Cab. Warung Buncit, No. Rek. 0030113448 ( Bank Mandiri, Cab. Warung Buncit, No. Rek. 1270004240642 ( Bank Lippo, Cab. Warung Buncit, No. Rek. 727.30.028988 ( Bank BCA, Cab. Graha Inti Fauzi, No. Rek. 375.305.666.8. Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No. 283/SK/MENPEN/SIUPP/A.7/1992, Anggota Serikat Penerbit Surat Kabar: Anggota SPS No. 163/1993/11/A/2002.
5
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
Jeng Nunun, jangan dipisah-pisah gitu periksanya. Suruh cat fight!
Ronal:
Setuju tuh! Bisa jadi jambak-jambakan, cakar-cakaran mungkin, hahaha. Gue sih gak habis bikin mengapa kejaksaan atau KPK gak pernah belajar dari modus yang sesimpel ini. Simpel banget, orang ditangkep, mau diperiksa, terus sakit, akhirnya pemeriksaannya ditangguhkan. Terusnya dia berobat ke luar negeri, tapi gak pernah kembali. Kok ya bisa gak belajar juga dari tren yang diciptain Pak Harto, haduh ....
Ronal:
Jangan lupa depannya ada Lucky Plaza juga ... TKW bakal banyak yang nongkrong di situ tuh, hahaha .... Coba yang periksa Nunun jangan hanya penyidik KPK, tapi sertakan pula
psikolog dan Didi Petet. Mengapa? Karena Didi Petet adalah seorang aktor watak yang bisa tau mana orang yang sedang akting, mana yang betulan.
Tike:
Ronal:
Di serial “Heroes” ada karakter polisi yang bisa baca karakter orang. Andai Indonesia punya satu aja orang yang kayak gitu, dia bakal membantu penyidik dengan caranya yang luar biasa. Dia bisa tau apa yang ada di pikiran seseorang, apakah dia bohong atau tidak. Tanpa mengecilkan tugas KPK ya, gue rasa kasus Nunun gak akan bisa tuntas sampai ke akar-akarnya ....
Tike:
Seperti ‘Cat Fight’
Kalaupun dia harus berobat ke luar negeri, bagaimana kalo dokter luar negeri yang kita datengin ke sini.
Ronal:
Gak mungkin pemerintah gak punya biaya buat datengin dokter itu ....
Tike:
Tike: eusai ditangkap dan dibawa pulang ke Indonesia, eh baru semalam ngerasain penjara Indonesia—yang kali ini gak diberi fasilitas khusus—Nunun Nurbaetie langsung sakit. Ujungujungnya, Nunun menginap lagi di rumah sakit. Mudah-mudahan di persidangan nanti Nunun gak lupa ya. Secara dia kan sakit lupa, makanya bisa sampai ada di Bangkok. Lupa, eh tiba-tiba udah di Bangkok. Saran ROTI, ini para tersangka perlu punya modus ngibul baru ke publik gak? Masak setiap pemeriksaan selalu jatuh sakit? Apa gak ada kibulan lain yang lebih baru? ■
S Tike:
Kalo kata gue mah ya, mumpung lagi lupa ya sekalian aja dicuci otaknya.
Ronal:
Harus dikasih Ginkgo biloba (tanaman yang bijinya sering diolah menjadi obat atau suplemen karena berkhasiat mempertahankan daya ingat).
Tike:
Eh, dia mungkin cuma short term memory lost.
Ronal:
Kebanyakan makan ikan dori kali tuh. (Ronald ngakak sendiri)
Tike:
Maksud gue, kok dia hanya lupa segala sesuatu yang berkaitan dengan hal ini. Segmented sekali. Udah di-brainwash aja sekalian. Tiap hari kupingnya dipasangin headset yang gede, suruh dengerin segala sesuatu tentang kasus ini. Terus disuruh nonton apa pun yang berkaitan dengan kasus ini, tentu di bawah pengawasan orang yang ahli ya. Rekonstruksi aja kejadian-kejadian zaman dulu, biar dia inget lagi. Pak Adang toh udah terbukti sering nengok ke Thailand bareng anak-anaknya. Dia juga cuma ketawa-ketawa aja pas Nunun dibilang kena sakit lupa. Atau, ketemuin aja langsung Bu Miranda Goeltom sama
Ada tuh serial “Lie To Me”, ceritanya tentang jaksa dan penyidik. Jadi, dia bisa tau orang boong atau enggak dari ngeliat pupil mata atau gestur tubuh orang ....
Mungkin kalo semua kasus tuntas sampai ke ujungnya, semua pejabat bakalan abis kayaknya, hahahaha ....
Kalo perlu bawa rumah sakitnya ke sini! Bikin franchise-nya RS Mount Elizabeth Singapore ke sini, gitu booo .... ILUSTRASI: DA’AN YAHYA/REPUBLIKA
Waralaba di Indonesia
eberapa waktu lalu, 18 pengusaha waralaba makanan dan minuman dari Amerika tanda tangan kerja sama. Mereka mau buka usaha di Indonesia. Lalu, bagaimana nasib makanan asli Indonesia? Terus, kapan waralaba asli Indonesia seperti Es Teler 77 bisa go international?
promosikan bahwa ada loh makanan ini, enak pula, biar orang di sana bisa tau .... Singapura, Malaysia, produk Kopi Tiam-nya, udah berapa banyak coba waralabanya ada di Indonesia? Kekurangan promosilah intinya ....
Tike:
Tike:
B
Apa ya? Makanan Indonesia itu menurut gue makanan paling enak sedunia.
Ronal:
■ c28 ed: joko sadewo
Sebetulnya semua makanan di Indonesia bisa diwaralaba, tinggal cara pengemasannya gimana. Yang penting adalah bagaimana cara mem-
(Ada gak makanan rekomendasi ROTI buat diwaralabain di sana?)
Kalo kata gue mah, mi bakso khas Bandung pasti laku. Bakso yang sekarang muncul dari Thailand, Thai Food .... Coba apa bedanya? Di Australia tuh laku banget soto betawi.
Ronal:
Di Asia Tenggara tuh yang jadi kiblat makanan malah Thailand, kita
kurang banget populernya ....
Tike:
Jeroan, yang enak banget itu, tapi orang Barat kan gak makan ya.
Ronal:
Mereka gak pernah makan jeroan karena belom pernah nyoba .... Mereka tuh ngebayanginnya, “Ih … jorok banget kok usus sama paru-paru dipotong-potong?”
Tike:
Masalahnya, kalo lo ngomongin jeroan, itu (buat orang barat) dikenalnya buat makanan anjing boo .... Jadi, ntar kalo dijual di sana, yang ngantri orang Indonesia doang, hahahaha .... ■ c28
ekonomi :: bursa :: 5.432,82
0,59
Dax
5.733,03
0,04
Cac 40
2.991,57
0,24
AUD
0,39
EUR
BELI 8.503
JUAL 9.502
531,00 525,00
530,01
12.429
:: kurs tengah dolar AS::
527,73
2.230.000
2.240.000
9.140 2.230.000
9.085
2.220.000 2.220.000
Nasdaq
2.541,01
0,07
GBP
13.253
14.809
Shanghai
2.224,84
2,01
HKD
1.097
1.226
18.285,39
1,43
JPY
110
122
8.401,72
0,29
SGD
6.546
7.318
USD
8.535
9.535
Hang Seng Nikkei Straits Times BEI
2.659,22
0,91
3.768, 354
2,04
Sumber: BBC dan Limas sampai 17.30 WIB
515,00
9.135
9.110
522,50
520,00
Jumat (16/12)
Jumat (16/12)
2.240.000
524,18
11.122
:: kurs dinar::
Jumat (16/12)
Jumat (16/12)
FTSE 100
11.868,81
:: jakarta islamic index ::
:: kurs :: Jumat (16/12)
Dow Jones
6
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
9.080
9.090 9.090
2.210.000 514,40 2.195.000
510,00
2.195.000 12/12
13/12
14/12
15/12
16/12
12/12
13/12
8,1
Sumber: eTrading Securities sampai 17.30 WIB
14/12
2.195.000
15/12
9.035
16/12
0 Sumber: Limas
9.050 9.020 12/12
13/12
14/12
Sumber: Wakala Induk Nusantara
Skenario dibuat berdasarkan kebutuhan nasional. JAKARTA — Pemerintah mengubah komposisi energi nasional pada 2025 untuk memenuhi keamanan energi dalam negeri. Ke depan, energi fosil porsinya akan diperkecil, sedangkan energi baru dan terbarukan porsinya akan ditingkatkan. Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan, langkah ini penting dilakukan untuk menjaga pasokan energi dalam negeri sehingga dapat mengawal pertumbuhan ekonomi Indonesia. “Oleh karena itu, kita membuat skenario berdasarkan sumber daya yang kita miliki dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan nasional,” kata Hatta di Jakarta, Jumat (16/12). Pemerintah akan terus melakukan analisis sisi pasokan dan permintaan energi. “Selain menggalakkan efisiensi energi dan memberikan energi yang terjangkau di masyarakat,” katanya. Dengan begitu, pada 2025 mendatang, komposisi minyak yang saat ini mencapai 49,7 persen, gas sebanyak 21 persen, batu bara 14 persen, dan energi terbarukan lima persen akan diubah. Nantinya, minyak hanya akan mencapai 23 persen, gas 19 persen, batu bara 30 persen, dan energi terbarukan sebanyak 25,9 persen. Energi terbarukan tersebut, yaitu energi air, biomassa, energi surya, dan panas bumi. “Energi-energi baru ini akan dipersiapkan dengan matang dan akan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dengan kebijakan energi nasional,” katanya. Dalam tahap awal, pemerintah akan meningkatkan produksi energi panas bumi. “Kementerian ESDM dan Kementerian Kehutanan akan menandatangani kerja sama untuk mengeksplorasi 28 titik berpotensi panas bumi pada Senin mendatang,” kata Menteri ESDM Jero Wacik.
Kebanyakan titik tersebut terdapat di Jawa, Sumatra, dan Kalimantan. Total potensi panas bumi mencapai 29 ribu mw. Pada 2014 diharapkan pemerintah bisa menghasilkan produksi panas bumi hingga 4.000 mw. “Hingga nanti, kita bisa mengembangkan energi ini sampai 80 persen dari potensi yang ada,” katanya. Sejumlah titik panas bumi tersebut telah memperoleh investasi dari sejumlah investor yang berasal dari domestik, koperasi, BUMN, dan asing. Investor asing, antara lain, berasal dari Norwegia, Amerika, dan Turki. Pemerintah juga akan mengembangkan energi surya. “Selama ini energi surya hanya digunakan untuk kebutuhan rumah tangga, nantinya akan kami tingkatkan produksinya untuk digunakan massal,” kata Hatta. Untuk mengembangkannya, pemerintah telah bekerja sama dengan investor dari Jepang. “Kami akan bekerja sama dengan perusahaan Sharp. Mereka akan memproduksi energi solar dengan jumlah yang besar,” katanya.
Pasokan gas ditambah Di tempat terpisah, Kepala BP Migas R Priyono berjanji, pada 2012 akan ada peningkatan pasokan gas ke sektor domestik. Hanya, jumlah peningkatan pasokan gas tersebut belum bisa dipastikan. Namun, ia meminta agar industri domestik juga meningkatkan ongkos atau biaya pembelian gas yang saat ini rendah. Priyono menjelaskan, saat ini harga gas internasional mencapai 12 dolar AS per mmbtu (million metric british thermal unit). Sedangkan, industri dalam negeri hanya mengeluarkan biaya 2 dolar AS atau dibawah 5 dolar AS. “Saya menyebutnya bukan harga industri, tapi harga subsidi,” tutur dia saat membuka Konferensi Pers Kinerja BP Migas Akhir Tahun 2011, di Jakarta, Jumat (16/12). Oleh karena itu, minimal harga industri bisa mencapai 5,6 hingga 10 dolar AS. Karena, jika industri sudah mencapai harga tersebut, total penerimaan negara bisa mencapai Rp 40 triliun. ■ ed: firkah fansuri HUMAS KEMENHUT
TANAM POHON: Menteri Kehutanan Zulfikli Hasan (tengah) menanam pohon sekaligus memberikan bantuan dana kemitraan dari PT Angkasa Pura II di desa Bagan Serdang Kecamatan Pantai Labu, Deli Serdang, Sumatra Utara, Kamis (15/12).
BUMN Harus Manfaatkan Investment Grade Fitria Andayani JAKARTA — Momentum masuknya Indonesia dalam peringkat investment grade harus bisa dimanfaatkan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan baik. Kesempatan investasi yang lebih terbuka ini diharapkan dapat membuat BUMN mengakselerasi proyek-proyek yang mereka tangani dan mendukung sektor logistik nasional. Menteri BUMN Dahlan Iskan menyatakan, BUMN tidak boleh kalah dan mengabaikan kesempatan tersebut. “Oleh karena itu, semua proyek harus jadi,” katanya, di Jakarta, Jumat (16/12). Terutama, proyek-proyek infrastruktur yang mendukung sektor distribusi dan logistik. “Makanya, pelabuhan-pelabuhan, terutama Pelabuhan Kalibaru, Pelabuhan Sawit Kuala Tanjung, dan Pelabuhan Sorong harus segera dibereskan,” ka-
tanya. Dahlan berharap pembangunan pelabuhan tersebut bisa selesai paling lama 2,5 tahun. “Selain itu, bandara diperbaiki, pipa gas diwujudkan,” katanya. Dengan demikian, masalah logistik ini harus benar-benar dibereskan. “Biaya logistik kita masih mahal. Biaya logistik di Indonesia saat ini bisa mencapai dua kali lipat dari biaya logistik di Vietnam,” katanya. Oleh karena itu, BUMN harus mampu menampung investasi-investasi asing yang banyak masuk ke Indonesia seiring dengan peringkat investment grade. “Makanya, kami dorong BUMN untuk melantai di bursa atau IPO segera mungkin,” katanya. Menurut Dahlan, akan ada tiga BUMN yang akan IPO pada kuartal kedua tahun depan. “Salah satunya BUMN semen, yaitu Semen Baturaja,” katanya. ■ ed: firkah fansuri
16/12
Sumber: BI
Kebijakan Energi Direvisi Fitria Andayani, Ichsan Emrald
15/12
WIHDAN HIDAYAT
CSR AWARD: Chief CSR Officer Adaro Energy dan Direktur Yayasan Adaro Bangun Negeri Mohammad Effendi (kedua dari kanan) menerima penghargaan CSR Award dari Dirjen Pemberdayaan Sosial Kementerian Sosial Rusli Wahid di Jakarta, Kamis (15/12) malam. Dalam penghargaan CSR Award 2011 ini PT Adaro Energy memperoleh beberapa penghargaan, salah satunya memperoleh peringkat platinum untuk bidang sosial sektor pertambangan dan energi.
RUU Pengadaan Lahan Disahkan Mansyur Faqih, M Ikhsan Shiddieqy JAKARTA — Setelah sempat ramai dengan interupsi dan skorsing, Sidang Paripurna DPR akhirnya mengesahkan RUU Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan untuk Kepentingan Umum. “Pimpinan mengusulkan agar kita setujui RUU ini dan bila ada kekurangan akan dimasukkan dalam Keputusan Presiden,” ujar Wakil Ketua DPR, Pramono Anung, yang memimpin sidang paripurna sebelum mengetuk palu di Jakarta, Jumat (16/12). Pengesahan ini dilakukan seusai mendengar pandangan fraksi yang semuanya menyetujui peraturan yang lebih dikenal dengan RUU Pengadaan Lahan ini. Meskipun dalam pandangannya, ada bebe-
rapa fraksi yang meminta pengesahan dilakukan dengan sejumlah catatan. “Pada prinsipnya, PAN (Partai Amanat Nasional—Red) menyetujui RUU ini. Hanya pada Pasal 49 ada sedikit catatan khusus, terutama pada ayat tiga,” kata Ketua Fraksi PAN, Tjatur Sapto Edi. Catatan mengenai Pasal 49 juga diungkapkan Abdul Malik Haramain dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Menurut dia, Pasal 49 ayat tiga harus diberikan penegasan di bagian penjelasan. Fraksi PKB melihat RUU ini sudah cukup panjang pembahasannya. Karena itu, PKB setuju untuk disahkan. “Apalagi, di dalamnya berisi perubahan, terutama mengenai swasta yang tidak terlibat dalam pengadaan tanah, proses penetapan lokasi dapat dikon-
trol dengan baik, serta ada kesempatan bagi warga untuk membawa hingga ke MA terkait penetapan lokasi,” ungkapnya. Sementara itu, Ahmad Muzani dari Fraksi Partai Gerindra mengemukakan, menyetujui RUU yang dihasilkan pansus. Apalagi, rapat paripurna merupakan forum tertinggi untuk mengambil keputusan dan melakukan pengesahan. Sikap Fraksi Partai Gerindra termasuk menyetujui naskah yang diajukan, yaitu bersifat final. “Tidak ada lagi titik koma. Jika sepakat ini naskah final, Gerindra menyetujui,” katanya. Di tempat terpisah, Menteri Keuangan Agus Martowardojo menyatakan keberadaan UU Pengadaan Lahan sangat penting bagi pembangunan infrastruktur dan perekonomian secara umum. Na-
mun, keberadaan UU ini tetap harus menjaga asas keadilan bagi masyarakat. “Jadi, kita membangun dengan menjaga keadilan dan menghormati hak-hak rakyat,” kata Agus di Nusa Dua, Bali, Jumat (16/11). Dia mengatakan, pembebasan lahan untuk kepentingan publik tetap harus menggunakan harga yang wajar. “Harus ada kejelasan kalau pemerintah ingin membangun atau ada proyek pembangunan yang untuk kepentingan rakyat banyak itu, tanahnya bisa dibebaskan dengan harga yang wajar,” kata Agus. Harga yang diterapkan itu jangan harga yang nanti membuat beban pemilik tanah. Agus menyambut baik penyelesaian UU Lahan pada akhir 2011 ini. ■ ed: firkah fansuri
internasional
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011 MOHAMMED AMEEN/REUTERS
Islandia Akui Palestina Sebagai Negara Dyah Ratna Meta Novia
SIMBOL: Seorang wanita menjual beraneka bahan pangan di Sadr City, Baghdad, Irak, Jumat (16/12). Kota ini menjadi salah satu simbol kebrutalan serangan pasukan Amerika Serikat karena diyakini menjadi pusat Alqaidah.
Perpecahan Tandai Akhir Invasi Irak
Ditto Pappilanda
Lebih dari 100 ribu warga Irak tewas dalam invasi AS dalam sembilan tahun. BAGHDAD — Drama perang Irak ditutup dengan catatan sederet panjang kematian. Saat misi perang diakhiri pada Kamis (16/12) lalu, korban tewas mencapai lebih dari 100 ribu warga Irak dan 4.487 warga Amerika Serikat (AS). Catatan lain menunjukkan, sekitar 32 ribu warga AS cedera dan jumlah lebih besar diderita warga irak. Inilah perang—sebagian menyebutnya invasi—yang telah menguras kocek sekitar 800 miliar dolar AS dari kas AS. “Memang, biayanya sangat tinggi—dengan darah serta uang rakyat AS dan Irak,” kata Menteri Pertahanan Leon Panetta di hadapan sekitar 200 hadirin. “Mereka yang tewas tidak akan sia-sia. Mereka membidani kelahiran Irak yang merdeka, bebas, dan berdaulat.” Bagi warga Irak, pernyataan Panetta masih bisa diperdebatkan. “Dengan penarikan pa-
sukan AS ini, Amerika meninggalkan negara yang hancur lebur,” kata Mariam Khazim, warga Syiah. “Amerika tidak meninggalkan sekolah-sekolah modern atau pabrik besar di sini,” kata dia, yang ayahnya tewas akibat serangan mortir di Sadr City. “Malahan, mereka meninggalkan ribuan janda dan anak yatim. Amerika tidak meninggalkan negara dan rakyat yang merdeka. Mereka malah meninggalkan negara ini hancur dan tercerai-berai.” Itu baru pendapat seorang warga. Upacara berakhirnya invasi Irak hanya berlangsung 45 menit di kompleks bertembok beton di Bandara Internasional Baghdad. Acara yang sederhana ini amat kontras dibanding serangan awal invasi pada 20 maret 2003. Ketika itu serangan udara menggema di Baghdad selatan, tempat yang diyakini ditinggali pemimpin Irak saat itu, Saddam Hussein. Pasukan darat AS dan sekutunya kemudian menyisir Gurun Kuwait, ditemani para wartawan, fotografer, dan awak televisi yang datang bersama pasukan. Di Fallujah, yang diyakini sebagai pusat Alqaidah, menjadi simbol kebrutalan sejak invasi
2003. Langit-langit bangunan milik Ali al-Falluji dalam kondisi runtuh dengan serpihan yang berserakan. Semua itu akibat bom-bom AS yang dijatuhkan pada 2004. “Seharusnya lokasi ini dibiarkan apa adanya sebagai saksi atas kebrutalan Amerika,” kata Falluji.
Masih tajam Perpecahan sektarian antara Suni dan Syiah memang terasa tajam di Irak. Jatuhnya Saddam membuka jalan bagi mayoritas Syiah untuk berkuasa setelah selama beberapa dekade di bawah tekanan Partai Baath pimpinan Saddam. Serangan-serangan kini kerap diarahkan pada lembaga-lembaga pemerintahan. Semua itu seakan ingin menunjukkan kelemahan pemerintah. Sementara itu, pemerintahan yang didasari prinsip pembagian kekuasaan pun tetap dibatasi pembatas sektarian. Kaum Suni khawatir jika mereka akan disingkirkan oleh kaum Syiah pimpinan Perdana Menteri Naouri al Maliki. Sebaliknya, para pemimpin Syiah juga cemas bahwa krisis di Suriah akan mendorong naiknya kaum
Suni ke tampuk pimpinan. Hal ini akan berdampak pada ketegangan sektarian di Irak. Sekalipun banyak ungkapan yang menggambarkan kemenangan, ada pertanyaan yang tetap menggantung. Apakah Irak mampu menempa pemerintahan baru mereka di tengah bentrokan sektarian yang terus bercokol? Kemenangan yang dilihat AS tampaknya tidak terlihat oleh rakyat Irak. Banyak warga Irak yang tidak yakin seperti apa dan bagaimana babak baru kehidupan mereka sepeninggal AS. Kamis kemarin, tersisa dua pangkalan AS dan kurang dari 4.000 tentara AS di Irak. Jumlah itu turun dramatis dari sekitar 500 instalasi militer dan 170 ribu tentara yang diterjunkan oleh Presiden George W Bush pada 2007. Seluruh pasukan AS dijadwalkan akan keluar dari Irak pada akhir tahun ini. Keterlibatan AS di Irak tampak tidak akan berakhir begitu saja. Awal pekan ini, Presiden AS Barack Obama menemui AlMaliki di Washington. Obama telah berjanji untuk tetap berkomitmen dengan Irak untuk mendefinisikan hubungan baru mereka. ■ reuters/ap ed: yeyen rostiyani
7
PARIS — Islandia secara formal mengakui Palestina sebagai negara. Pengakuan tersebut dilakukan secara resmi dalam upacara di Rumah Kebudayaan Reykjavik, dua hari setelah Palestina berhasil mengibarkan bendera di UNESCO di Paris. “Kami mengakui negara Palestina berdasarkan batas-batas sebelum Perang Enam Hari 1967,” kata Perdana Menteri Luar Negeri Islandia Oessur Skarphedinsson, Kamis (15/12). Saat ini, terang Skarphedinsson, Palestina sedang berjuang untuk mendapatkan pengakuan dari PBB sebagai negara. Karena itu, Islandia memilih untuk tidak menunggu lebih lama lagi untuk mengakui Palestina. Dengan pengakuan Palestina sebagai negara saat ini, diharapkan akan memberikan angin bagi Palestina untuk meraih pengakuan PBB. “Pengakuan negaranegara Eropa, termasuk NATO, sangat penting dan simbolis bagi Palestina. Kami harap langkah kami bisa membantu mewujudkan impian bangsa Palestina,” terangnya. Skarphedinsson yakin keputusan Islandia untuk mengakui negara Palestina sudah tepat. “Kami yakin pengakuan Islandia terhadap Palestina dan
dukungan Islandia kepada Palestina di UNESCO merupakan hal penting bagi beberapa negara. Jadi, kami senang bisa membantu Palestina.” Di tempat yang sama, Menteri Luar Negeri Palestina Riad Malki mengatakan, pengakuan yang diberikan oleh Islandia terhadap keberadaan negara Palestina sangatlah penting. Sebab, Islandia merupakan salah satu negara Eropa. “Dengan pengakuan Islandia, akan tercipta atmosfer yang positif bagi keberadaan Palestina di dunia. Diharapkan, negara-negara lainnya akan ikut mengakui keberadaan Palestina,” katanya. Ini, ujar Maliki, merupakan pertama kalinya Palestina diakui sebagai negara oleh negara Eropa di barat dan timur Eropa. “Untuk memperkuat hubungan diplomatik antara kedua negara, akan terdapat Duta Besar Islandia untuk Palestina, begitu pula sebaliknya,” ujarnya seperti dilansir AFP. Sebelum mengakui keberadaan Palestina sebagai negara, Parlemen Islandia telah melakukan persiapan pengambilan suara bagi pengakuan Palestina selama dua tahun. Akhirnya, pengambilan suara dilakukan pada 29 November lalu untuk mengakui keberadaan negara Palestina di parlemen Islandia. ■ reuters ed: subroto
Rusia Tawarkan Draf Resolusi untuk Suriah Dyah Ratna Meta Novia NEW YORK — Rusia menawarkan draf resolusi untuk mengakhiri kekerasan di Suriah kepada Dewan Keamanan PBB pada Kamis (15/12). Namun, para diplomat Barat menganggap draf resolusi yang dibuat Rusia untuk Suriah terlalu lemah. Sebenarnya, Rusia telah dua kali menawarkan draf resolusinya bagi Suriah kepada DK PBB. Pada September lalu, Rusia menawarkan draf resolusi. Namun, Barat menolaknya karena draf tersebut isinya meminta Pemerintah Suriah maupun pihak oposisi agar bertanggung jawab atas kekerasan yang terjadi. Barat menganggap yang harus bertanggung jawab atas kekerasan di Suriah adalah pemerintah, bukan kelompok oposisi. Draf yang dibuat Rusia kali ini isinya lebih keras daripada yang dibuat sebelumnya. Dalam drafnya, Moskow menambahkan, Pemerintah Suriah seharusnya tidak menggunakan kekuatan yang tidak seharusnya kepada pengunjuk rasa. Mereka juga meminta Pemerintah Suriah segera menghentikan tekanan kepada pengunjuk rasa yang menggunakan haknya untuk bebas mengekspresikan pendapat, berkumpul secara damai, dan berasosiasi. Duta Besar Rusia untuk PBB Vitaly Churkin mengatakan, saat ini Rusia telah mempertegas isi draf resolusi untuk Suriah di segala aspek. “Isi draf resolusi ini lebih tegas daripada sebelumnya,” katanya, Kamis (15/12). Rusia, terang Churkin, tidak meng-
anggap baik Pemerintah Suriah maupun kelompok oposisi yang samasama bertanggung jawab atas terjadinya kekerasan di Suriah. Namun, Moskow hanya meminta, baik pemerintah maupun oposisi, segera menghentikan kekerasan. “Tetapi, tentu saja kami tidak akan mengancam untuk memberikan sanksi,” terangnya. “Kami yakin, bukan hanya pasukan keamanan pemerintah yang menyebabkan banyak korban tewas, melainkan juga kelompok oposisi ekstremis. Kami telah mencantumkan hal itu di draf resolusi,” kata Churkin. “Kami juga berharap Pemerintah Suriah melakukan reformasi, termasuk reformasi konstitusi dan berharap Liga Arab memainkan peran yang konstruktif, positif, dan damai,” ujarnya seperti dilansir di Aljazirah. Sementara itu, sejumlah diplomat Barat menganggap draf resolusi yang diajukan Rusia untuk Suriah perlu diamendemen. Duta Besar Prancis Gerard Araud mengatakan, draft Rusia cuku bagus, “Namun, harus banyak diamendemen. Negara-negara Barat seharusnya mendukung sikap Liga Arab terhadap Suriah,” katanya. Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton menyatakan, terdapat beberapa isu di dalam draf resolusi yang diajukan Rusia yang tidak bisa didukung Washington. “Namun, kami tentu saja siap bekerja sama dengan Rusia karena ini pertama kalinya Rusia menganggap ada masalah besar di Suriah yang harus diselesaikan,” katanya. ■ reuters ed: subroto CHARLES PLATIAU/REUTERS
Kematian Qadafi Indikasikan Kejahatan Perang Ditto Pappilanda NEW YORK — Jaksa penuntut Pengadilan Kejahatan Internasional (ICC) menduga telah terjadi kejahatan perang dalam peristiwa kematian mantan pemimpin Libya Muammar Qadafi yang ditangkap dan dibunuh oleh pemberontak pada Oktober silam. Dewan Nasional Transisi Libya memberikan janjinya untuk menyelidiki bagaimana Qadafi terbunuh. “Kematian Muamar Qadafi adalah salah satu masalah yang harus diklarifikasi, apa yang sebenarnya terjadi. Karena ada kecurigaan serius bahwa peristiwa itu adalah kejahatan perang,” kata Moreno
Ocampo, Kamis (15/12). Ocampo menyatakan, kebenaran bagaimana mantan pemimpin Libya selama 42 tahun itu menemui kematiannya menjadi masalah serius. ICC pun menekankan kepada NTC Libya untuk memprioritaskan penyelidikan kasus ini. “Mereka sedang mempersiapkan rencana untuk menyusun strategi yang komprehensif dalam menyelidiki kejahatan ini.” Dia menambahkan, penyelidikan ICC dalam kematian Qadafi dan kejahatan perang lainnya bergantung pada tindakan pemerintahan sementara Libya. Undang-undang Roma yang membentuk Mahkamah Kejahatan Perang menyatakan, ICC hanya bisa ter-
libat jika pihak berwenang nasional tidak mau atau tidak mampu bertindak. Di bawah tekanan sekutu Barat, NTC Libya telah berjanji untuk menyelidiki kematian Qadafi dan anaknya, Motassim, saat berusaha meninggalkan Kota Homs yang jatuh ke tangan pemberontak saat itu. Iring-iringan kendaraan mereka diduga mendapat serangan udara NATO sebelum terlibat baku tembak dan mengibarkan bendera putih kepada kepungan pemberontak anti-Qadafi. Rekaman dari telepon genggam menunjukkan Qadafi beserta putranya masih hidup saat mereka ditangkap. Saat berhasil dibekuk, Qadafi ter-
lihat sedang diejek, dipukuli, dan disiksa sebelum dia menemui ajalnya. Putra Qadafi, Saif al-Islam, yang berhasil ditangkap, kini berada dalam tahanan pihak berwenang Libya. Mereka berencana mengadilinya di dalam negeri dan bukannya menyerahkan Saif ke Den Haag yang menjadi basis ICC. Ocampo mengatakan, rencana Libya ini bisa dimungkinkan. Ocampo juga menyebutkan bahwa dia tengah menyelidiki tuduhan yang melaporkan pasukan anti-Qadafi dan NATO telah melampaui kewenangannya dan melakukan kejahatan perang selama perang sipil di negara itu. ■ reuters/ap, ed: subroto
BERSALAH: Mantan presiden Prancis, Jacques Chirac, absen saat diputus bersalah
pada Kamis (15/12), karena menyalahgunakan dana publik senilai 1,4 juta euro untuk kepentingan politiknya. Putusan bersejarah ini diyakini menajdi peringatan bagi para politikus lainnya.Tampak Chirac beberapa waktu lalu.
sepak bola
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
8
PETER DEJONG/AP
:: offside ::
TUAH CALLEJON Walau kini menguasai puncak klasemen, Barcelona tertinggal dalam urusan jumlah pertandingan setelah menjalani 16 laga. Ini karena Madrid memiliki satu jatah pertandingan lebih banyak. Artinya, secara matematis, Madrid memiliki potensi untuk melebarkan jarak di klasemen. Koleksi poin Madrid dan Barcelona kini masih imbang dengan 37 poin. Satu asa bagi Madrid untuk bangkit adalah sosok gelandang energik, Jose Callejon. Gelandang anyar yang didatangkan Madrid dari Espanyol pada awal musim ini mendadak menjadi penyelamat baru El Real. Ketajamannya terbukti kala pemain kelahiran Granada, 11 Februari 1987, itu mengemas dua gol kemenangan Madrid di Liga Champions melawan Ajax Amsterdam. Terakhir, Callejon sukses menyumbang satu gol kemenangan El Real di ajang Piala Raja Spanyol kontra Ponferradina. Atas penampilan impresifnya itu, pujian pun mengalir langsung dari bibir sang pelatih, Jose Mourinho. “Saya selalu suka sikap Callejon. Dia berjuang sekuat tenaga ketika diberi kesempatan turun bermain. Tipe pemain inilah yang akan membuat tim Anda jadi lebih mudah meraih kemenangan,” ujar Mourinho seperti dikutip Goal.com. Menurut Mourinho, kekuatan Callejon sangat ampuh bagi Madrid bila bermain di hadapan tekanan suporter lawan. Laga melawan Ponferradina sudah memberi bukti bagaimana tuah pemain bernomor punggung 21. Kini, tuah itu siap dilanjutkan kala Madrid turun berlaga di Ramon Sanchez Pizjuan. Melihat faktor rekor, Madrid bisa berlega hati karena memetik enam kemenangan pada enam pertemuan terakhir. Namun, Sevilla tetap menyimpan ancaman mengingat performa apik tim asal Andalusia tersebut yang kini menempati peringkat kelima klasemen.
Abdullah Sammy
Kekuatan Callejon ampuh saat Madrid tampil di depan suporter lawan. ANDALUSIA — Kekalahan 1-3 atas Barcelona dalam laga el clasico, pekan lalu, masih memukul seluruh penggawa Real Madrid. Tak hanya secara mental, kekalahan itu juga mengempaskan Madrid dari puncak klasemen sementara La Liga Spanyol. Kini, El Real harus rela melihat musuh abadinya, Barcelona, kembali menguasai puncak klasemen. Namun, Madrid punya peluang untuk segera membalas hasil pahit itu dengan meraih kemenangan atas tuan rumah Sevilla, di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Ahad (18/12) dini hari WIB. Sebab, kemenangan akan kembali mengantarkan Los Blancos sebagai penguasa La Liga dengan unggul tiga poin atas Barcelona.
PREDIKSI SUSUNAN PEMAIN Sevilla (4-4-2) Kiper : J Varas Belakang : Navarro, Spahic, Fazio, Coke Tengah : Perotti, Trochowski, Medel, Rakitic Depan : Navas, Negredo Real Madrid (4-4-1-1) Kiper : Casillas Belakang : Arbeloa, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo Tengah : Xabi Alonso, Khedira, Cristiano Ronaldo, Oezil (Callejon), Di Maria Depan : Higuain
“Kami harus segera melupakan hasil el clasico, masih ada partai berat yang harus dilalui, salah satunya Sevilla,” kata Callejon. Callejon sadar, kemenangan akan kembali mengembalikan kepercayaan diri para pemain El Real. Dengan keunggulan tiga poin di puncak klasemen, Callejon menganggap hasil lawan Barcelona tidak lagi penting. “Pasti akan sangat sulit bermain di Sevilla. Tapi, ingat tim ini adalah Madrid yang hanya bermain untuk meraih kemenangan.” Callejon
Sevilla Real Madrid Sevilla Real Madrid Real Madrid
2-6 2-0 0-1 1-0 3-2
Real Madrid Sevilla Real Madrid Sevilla Sevilla
pun siap diturunkan di lini tengah Madrid untuk berduel dengan gelandang Sevilla, Gary Medel. Penempatan Callejon di lini tengah tak pelak membuat para pendukung El Real seperti melihat reinkarnasi sosok Guti Hernandez. Sama halnya seperti Callejon, Guti juga merupakan seorang striker yang akhirnya sukses bertransformasi sebagai gelandang tajam di El Real periode awal 2000-an. Selain sosok Callejon, Mourinho juga tetap akan bergantung pada ketajaman Cristiano Ronaldo. Ronaldo berambisi mencetak gol untuk makin mengesankan para pelatih di seluruh
(La Liga) (Copa del Rey) (Copa del Rey) (La Liga) (La Liga) MANU FERNANDEZ/AP
TROFI LIGA CHAMPIONS: Bintang Barcelona Lionel Messi melakukan selebrasi dengan mengangkat trofi Liga Champions seusai timnya menaklukkan Manchester United 3-1 di final yang digelar di Stadion Wembley, London, Inggris, 28 Mei 2011 lalu. Messi dan Barca akan melanjutkan upaya mempertahankan trofi dengan menjajal Bayer Leverkusen di babak 16 besar Liga Champions 2011/2012.
Laga Inggris Kontra Italia Abdullah Sammy, Hiru Muhammad NYON — Dua klub Italia dan Inggris akan bersua di babak 16 besar Liga Champions. Juara bertahan Seri A Liga Italia AC Milan akan menghadapi Arsenal. Sedangkan, tim kejutan asal Italia, Napoli, akan menantang the Blues, Chelsea. Pertemuan dua klub asal Italia dan Inggris merupakan kejutan terbesar dari undian 16 besar yang digelar di markas Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA), Nyon, Swiss, Jumat (16/12). Laga perdelapan final antara Arsenal versus Milan merupakan ulangan dari babak 16 besar Liga Champions musim 2007/2008. Saat itu, Arsenal berhasil memupus ambisi Milan dengan keunggulan dramatis di San Siro 2-0. Sekalipun akan menghadapi laga sulit melawan Arsenal, legenda Milan, Nelson Dida, yakin timnya akan mampu melenggang. Menurutnya, Milan akan bangkit sebagai kekuatan yang menakutkan di babak knock-out. “Saya kira kekuatan Milan akan berkembang pesat, terutama jika memasuki 16 besar. Mereka memiliki modal pengalaman dan mental juara,” ujar penjaga gawang Milan
celona, Cesc Fabregas, mengomentari hasil undian timnya lewat situs jejaring sosial Twitter. Fabregas tidak lupa mengomentari hasil undian mantan timnya, “Wow, Arsenal akan bertemu Milan! Undian yang luar biasa!” Rival Barcelona, Real Madrid, akan melawat ke Rusia menantang CSKA Moskow. Bagi CSKA, laga melawan Madrid merupakan partai yang diimpikan publik sepak bola Rusia. “Berbicara partai yang berkualitas, akan senang bagi kami menghadapi tim sekelas Real Madrid,” kata kapten CSKA, Sergei Ignashevich. Bagi Madrid, bertanding ke Rusia merupakan suatu kerugian. Ini karena faktor suhu Rusia yang sedang dalam titik ekstrem berkisar antara minus lima hingga 10 derajat Celsius. n ed: endro yuwanto
yang turun di babak 16 besar Liga Champions 2008 kontra Arsenal itu seperti dikutip UEFA.com. Ketatnya laga Milan versus Arsenal diprediksi juga akan terjadi pada laga antara Napoli versus Chelsea. Bagi Napoli, laga kontra Chelsea merupakan ujian menghadapi tim Goliath bagian kedua setelah Manchester City di fase grup. Selain duel Inggris versus Italia, sejumlah partai menarik akan terjadi pada laga perdelapan final yang akan mulai berputar pada Februari 2012. Juara bertahan Barcelona akan ditantang oleh kuda hitam Jerman, Bayer Leverkusen. “Kami akan ke Jerman menghadapi Leverkusen. Klub Jerman selalu memberikan perlawanan kuat. Tapi, setidaknya kami menghindari tim Rusia,” kata gelandang Bar-
HASIL UNDIAN Babak 16 Besar Liga Champions 2011/2012 Lyon (Prancis) Napoli (Italia) AC Milan (Italia) Basel (Swiss) Bayer Leverkusen (Jerman) CSKA Moscow (Rusia) Zenit St Petersburg (Rusia) Marseille (Prancis)
vs vs vs vs vs vs vs vs
FERNANDO TORRES
Tak Dijual arier Fernando Torres di Chelsea agaknya belum berakhir. Arsitek Chelsea, Andre Villas-Boas, masih akan berusaha mengembalikan Torres menjadi salah satu striker terbaik di dunia. “Dia pemain berbakat yang tidak diragukan lagi. Kami harus bersabar dan semua akan berubah,” ujar Villas-Boas kepada ESPNStar.com, Kamis (15/12). Sebelumnya, tersiar kabar karier mantan bomber Liverpool itu berada di ujung tanduk. Bahkan, pemain yang dibeli the Blues seharga 50 juta pound (Rp 700 miliar), musim lalu, itu siap dipinjam ke klub lain atau dilepas. n hiru muhammad ed: endro yuwanto
K
:: jadwal pertandingan :: Sabtu, 17 Desember 2011
LIGA INGGRIS
l
Jose Callejon
Newcastle vs Swansea Everton vs Norwich Blackburn vs West Brom Wolverhampton vs Stoke (Live Global TV, pukul 22.00 WIB) Fulham vs Bolton Wigan vs Chelsea (Live MNC TV, Ahad (18/12), pukul 00.30 WIB)
LIGA SPANYOL
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR 08 Mei 2011 03 Feb 2011 27 Jan 2011 20 Des 2010 07 Mar 2010
AP
APOEL (Siprus) Chelsea (Inggris) Arsenal (Inggris) Bayern Muenchen (Jerman) Barcelona (Spanyol) Real Madrid (Spanyol) Benfica (Portugal) Inter Milan (Italia)
dunia dalam proses pemilihan pemain terbaik dunia tahun ini. Ronaldo harus bersaing ketat dengan rival abadinya, Lionel Messi, yang hingga kini sama-sama mengoleksi 17 gol di La Liga. Sebaliknya, kubu Sevilla siap menghadirkan mimpi buruk bagi skuat Mourinho. Satu senjata utama Sevilla adalah ujung tombak Alvaro Negredo. Negredo sangat berambisi membobol gawang Iker Casillas sebagai balas dendamnya atas keputusan Madrid mencampakkannya. n ed: endro yuwanto
Mallorca vs Getafe Sporting Gijon vs Espanyol Athletic Bilbao vs Real Zaragoza (Live TV One, Ahad (18/12), pukul 02.00 WIB) Sevilla vs Real Madrid (Live TV One, Ahad (18/12), pukul 04.00 WIB)
LIGA ITALIA Chievo vs Cagliari Fiorentina vs Atalanta AC Milan vs Siena (Live Indosiar, Ahad (18/12), pukul 02.45 WIB)
LIGA SUPER INDONESIA Gresik United vs Arema Indonesia (Live ANTV, pukul 15.30 WIB)
LIGA PRIMA INDONESIA Semen Padang vs Persiba Bantul Persebaya vs Sriwijaya FC
arena
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011 PETER MORRISON/AP
Duel Sengit
Hasil Pertandingan Kamis (17/12) PAOK Salonika Hapoel Tel-Aviv Hannover 96 FC Copenhagen PSV Shamrock Rovers Club Brugge FK Austria Vienna Atletico Madrid AZ Birmingham Udinese
Ratna Puspita JAKARTA—Satria Muda (SM) Britama ingin menutup Seri I National Basketball League (NBL) 2011/2012 dengan sempurna. Tim juara bertahan ini pun bersiap menghadapi duel sengit melawan musuh bebuyutannya, Dell Aspac Jakarta, di GOR C-Tra Arena, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (17/12). Selama gelaran Seri I, hanya SM Britama dan Aspac yang belum menderita kekalahan. Kedua tim tampil perkasa dengan mengoleksi empat kemenangan di Bandung. SM Britama menunjukkan ketangguhan mentalnya ketika menundukkan Muba Hangtuah IM Sumatra Selatan, Kamis lalu. Sedangkan, Aspac berhasil menekuk Stadium Jakarta. Arsitek SM Britama, Ocky Tamtelahitu, memprediksikan duel akan berlangsung ketat. Aspac dinilai lebih berpengalaman dibandingkan ketika hanya mampu menjejakkan kaki hingga semifinal setelah kalah dari SM Britama pada playoff musim lalu. “Mereka memiliki pemain yang lebih berpengalaman dibandingkan pemain kami yang sebagian besar mendapat porsi lebih kecil musim lalu. Tapi, kami tetap optimistis. Peluang selalu ada,” ujar dia ketika dihubungi Republika dari Jakarta, Jumat (16/12). Tak hanya pengalaman, para pemain muda SM Britama juga harus mewaspadai pergerakan skuat asuhan Tjetjep Firmansyah. Aspac memiliki pergerakan yang sangat cepat. “Singkatnya, mereka kencang. Mereka punya shooter yang bagus. Kami tidak boleh lengah,” kata dia. SM Britama memang mengandalkan pemain muda setelah ditinggalkan Amin Prihantono dan Rony Gunawan, yang memperkuat Indonesia Warriors pada ASEAN Basketball League (ABL). Meski demikian, Aspac juga harus mewaspadai pemain-pemain muda SM Britama yang sedang termotivasi untuk membuktikan talentanya. Bonanza Siregar, misalnya, melesakkan 25 poin ketika SM Britama melumat NSH GMC. Galank Gunawan juga beberapa kali mencetak dua digit poin dan rebound. Penampilan konsisten Galank bersama Christian Ronaldo Sitepu juga dibutuhkan, mengingat SM Britama harus kehilangan Wellyanson Situmorang ketika menghadapi Aspac. Welly menderita masalah lambung dan harus beristirahat. “Dia dipastikan tidak akan turun lawan Aspac,” kata Ocky. Sementara itu, Aspac tak ingin memandang remeh SM Britama yang sedang dalam masa transisi dan tak dalam kekuatan terbaiknya. SM memiliki tradisi dan masih merupakan tim yang kuat di Indonesia. “Kami sudah tahu kekuatan masing-masing. Kami sudah siap main dan yang terpenting harus tetap menikmati pertandingan. Semoga dikasih kemenangan,” kata Shooting Guard Aspac, Xaverius Prawiro. Dari kompetisi pramusim ABL, Indonesia Warriors gagal ke semifinal setelah menelan kekalahan dari Singapore Slingers, 66-72, di Stadion Nasional Nimibutr, Bangkok, Thailand, Jumat. Ini merupakan kekalahan kedua yang diderita wakil Indonesia ini pada kejuaraan bertajuk ‘To Be Number One Basketball’ tersebut. ■ ed: endro yuwanto
1-1 2-0 3-1 0-1 2-1 0-4 1-1 2-0 3-1 1-1 1-0 1-1
Rubin Kazan Legia Warsaw Vorskla Standard Liege Rapid Bucuresti Tottenham Braga Malmo FF Rennes FC Metalist Kharkiv Maribor Celtic
Pembagian pot babak 32 besar Pot 1 (Juara Grup A-L): PAOK Saloniki (Yunani), Standard Liege (Belgia), PSV Eindhoven (Belanda), Sporting Lisbon (Portugal), Besiktas (Turki), Athletic Bilbao (Spanyol), Metalist Kharkiv (Ukraina), Club Brugge (Belgia), Atletico Madrid (Spanyol), Schalke 04 (Jerman), Twente (Belanda), Anderlecht (Belgia) Pot 1 (Peringkat ketiga Liga Champions): Manchester City (Inggris), MU (Inggris), Olympiakos (Yunani), Valencia (Spanyol) Pot 2 (Runner up Grup A-L):
GAGAL: Striker Tottenham Hotspur Jermain Defoe melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Shamrock Rovers dalam laga terakhir Grup A Liga Eropa di Stadion Tallaght, Dublin, Irlandia, Kamis (15/12). Spurs unggul 4-0, tetapi gagal lolos ke babak 32 besar karena Rubin Kazan sukses menahan PAOK Salonika 1-1. Kazan unggul satu poin dari Spurs dan lebih berhak lolos sebagai runner-up grup mendampingi PAOK.
Rontok di Semifinal Ratna Puspita
Jika melihat hasil tahun ini, tradisi emas Olimpiade bisa terhenti. JAKARTA — Indonesia gagal meloloskan wakil ke semifinal Final Super Series Dunia 2011. Satu-satunya pebulu tangkis yang memiliki peluang Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir harus mengakui keunggulan juara bertahan Zhang Nan/ Zhao Yunlei 19-21, 21-18, dan 14-21, di Lizhou, Cina, Jumat (16/12). Kekalahan ini membuat Tontowi/Liliyana harus bertengger di posisi ketiga klasemen Grup A. Sebelumnya, wakil Indonesia lainnya, seperti Taufik Hidayat, Simon Santoso, dan Mohammad Ahsan/Bona Septano, sudah dipastikan gagal setelah menderita kekalahan kedua, Kamis (15/12). “Tentu saja hasil ini akan menjadi bahan evaluasi oleh bidang pembinaan dan prestasi serta jajaran pelatih,” ujar Sekretaris Jenderal PB PBSI Jacob Rusdiyanto melalui pesan singkat kepada Republika. Penampilan pebulu tangkis Indonesia memang tidak mengesankan pada turnamen berhadiah total 500 ribu dolar AS
atau sekitar Rp 4,5 miliar ini. Bahkan, Taufik dan Simon gagal memetik satu kemenangan pada penyisihan grup. Pada duel terakhir, Taufik menyerah mudah dari Chen Long asal Cina, 13-21 dan 7-21. Sedangkan, Simon gagal mengungguli pebulu tangkis asal Jepang Sho Sasaki, 19-21 dan 21-23. Tapi, Jacob yang turut berada di Lizhou mengatakan, penampilan pebulu tangkis Indonesia sebenarnya tidak terlalu buruk. “Khususnya ganda campuran dan ganda putra,” kata dia. Memang hanya Tontowi/Liliyana dan Ahsan/Bona yang mencecap satu kemenangan. Tontowi/Liliyana menaklukkan Robert Blair/Gabrielle White asal Inggris pada duel pertama. Sedangkan, Ahsan/Bona menutup duel penyisihan Grup B dengan menaklukkan pasangan asal Malaysia Koo Kien Keat/ Tan Boon Heong, 19-21, 21-19, dan 21-14, Jumat (16/12). Di dua kekalahan yang diderita, kedua pasangan Indonesia sebenarnya mampu mengimbangi permainan lawan. Tapi, mereka juga kerap terburu-buru menyelesaikan pertandingan dan justru berakhir dengan melakukan kesalahan sendiri. Nahasnya, kondisi ini kerap terjadi pada poin-poin kritis. Tapi, Jacob tidak sepakat dengan masalah kesiapan mental yang dialami para pemain Indonesia. Ia menilai, kedua pasangan
tersebut sudah menunjukkan penampilan yang mampu mengimbangi ganda-ganda kelas dunia. “Mereka kalah dari pemain yang peringkatnya lebih baik. Kalah tipis juga artinya bisa mengimbangi,” kilah dia. Meski demikian, Jacob juga tak menutup mata. Pihaknya harus bekerja keras untuk melakukan persiapan yang lebih baik untuk menghadapi kompetisi tahun depan. Apalagi, dua turnamen besar akan dihelat pada 2012, yaitu Piala Thomas dan Uber di Wuhan, Cina, serta Olimpiade di London, Inggris. Bulu tangkis dituntut mempertahankan tradisi medali emas yang dimulai sejak 1992 di Barcelona, Spanyol, oleh Susi Susanti dan Alan Budikusuma. Tradisi tersebut dapat terhenti jika melihat hasil yang diraih pebulu tangkis Indonesia tahun ini. Pebulu tangkis Indonesia bahkan kerap kesulitan melaju ke final turnamen elite. Hanya Tontowi/Liliyana yang mampu merengkuh titel pada gelaran Super Series tahun ini ketika menjadi kampiun di India Open dan Singapura Open. Tapi, Jacob optimistis, pebulu tangkis Merah Putih akan meraih hasil yang lebih baik tahun depan. Jacob juga mengatakan, masih tersisa cukup waktu untuk melakukan pembenahan sebelum berlaga pada Piala Thomas dan Uber serta Olimpiade. “Dengan persiapan yang lebih
Villa Impikan Piala Eropa 2012 dan Final Liga Champions JUNJI KUROKAWA/AP
Ratna Puspita, Hiru Muhammad YOKOHAMA—Bomber asal Spanyol, David Villa, harus absen selama lima bulan. Villa mengalami patah tulang pada kaki kirinya ketika Barcelona menghantam klub asal Qatar Al Sadd, 4-0, pada semifinal Piala Dunia Antarklub 2011 di Stadion Internasional Yokohama, Kamis (15/12). Kabar ini merupakan pukulan telak, tidak hanya bagi Barcelona, tetapi juga Spanyol yang sedang bersiap mempertahankan gelar Piala Eropa di Polandia dan Ukraina, tahun depan. Tapi, Villa yakin akan pulih dengan cepat. “Saya berpikir untuk tampil di final Liga Champions di Muenchen pada Mei mendatang. Saya percaya, rekan setim saya akan mengantar kami melaju ke sana. Juga, Piala Eropa 2012. Saya akan bekerja keras untuk meraihnya,” ujar Villa seperti dilansir Reuters, Jumat (16/12). Villa terjatuh pada babak pertama dan memberikan sinyal untuk diganti. Selanjutnya, ia dilarikan ke rumah sakit di Yokohama. Arsitek Barcelona, Pep Guardiola, mengonfirmasi Villa langsung diterbangkan ke Barcelona untuk melakoni operasi cedera patah tulang kaki yang dideritanya. Guardiola juga menga-
9
PATAH KAKI: Striker Barcelona David Villa ditandu ke luar lapangan akibat mengalami cedera patah kaki dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2011 melawan Al Sadd, di Yokohama, Jepang, Kamis (15/12) lalu. Villa harus absen merumput minimal hingga lima bulan ke depan. takan, top skorer sepanjang masa tim nasional Spanyol itu membutuhkan waktu lama untuk melakukan pemulihan. “Kami semua sedih dengan kondisinya. Dia adalah pribadi yang menarik dan ini pukulan bagi tim. Cedera seperti itu memang butuh waktu yang tidak sebentar,” kata dia. Barcelona akan menghadapi Santos pada final Piala Dunia Antarklub di Yokohama, Ahad (18/12). Guardiola mengatakan, timnya akan memenangi duel tersebut. “Pikiran kami bersama Villa dan kami akan memenangi trofi ini meski tanpa
dia,” katanya. Absennya Villa juga memusingkan arsitek tim nasional Spanyol, Vicente del Bosque. Striker berusia 30 tahun itu merupakan andalan lini depan Spanyol dengan 50 gol dalam 81 penampilan. “Ini adalah berita buruk, khususnya kalau memikirkan langkah kami ke depan di Piala Eropa,” keluh dia. Kehilangan Villa merupakan pukulan bagi Del Bosque. Sebab, Fernando Torres dan Fernando Llorente sedang berusaha menemukan kembali performa terbaiknya. Ia pun berharap Villa
pulih dengan cepat dan siap tampil di Polandia dan Ukraina. “Masih ada enam bulan tersisa. Kita lihat bagaimana pemulihannya. Beberapa pemain cepat pulih, yang lain sedikit lebih lama. Pertama, kami harus mendengarkan apa pun yang dikatakan staf medis,” ujar dia. Dukungan cepat sembuh bagi Villa tak hanya dilontarkan sang pelatih. Kiper Barcelona, Victor Valdes, juga mengharapkan kesembuhannya. Bahkan, di pihak seteru Barcelona, Real Madrid, juga mengucapkan simpati melalui bek Madrid asal Spanyol, Sergio Ramos. ■ ed: endro yuwan-
baik, saya optimistis, kami bisa meraih kemenangan kalau harus berhadapan dengan pemain-pemain papan atas dunia saat ini,” kata dia. Pebulu tangkis Indonesia hanya memiliki jeda dua pekan sebelum kembali memulai musim baru di Korea Open Premier Super Series, 3 sampai 8 Januari mendatang. Pekan berikutnya, Malaysia Open Super Series digelar. Persiapan Indonesia untuk tampil pada Piala Thomas dan Uber juga hanya terhitung kurang dari dua bulan. Sebab, skuat Merah Putih harus melakoni kualifikasi turnamen beregu ini di Makau, 14 sampai 19 Februari mendatang. Sementara itu, Cai Yun/Fu Haifeng yang tampil dominan tahun ini secara mengejutkan gagal melaju ke semifinal setelah ditekuk ganda Korea Selatan Ko Sung-hyun/Yoo Yeon-seong, 20-22 dan 16-21. Ko/Yoo pun melaju ke semifinal sebagai juara Grup A, disusul Chai Biao/ Guo Zhendong asal Cina. Hasil menyesakkan harus diterima Tine Baun. Pebulu tangkis putri asal Denmark itu gagal melaju ke semifinal meski berhasil menundukkan Sung Jihyun asal Korea Selatan, 21-13 dan 21-9. Sung lolos ke empat besar bersama juara bertahan Wang Yihan yang menundukkan Juliane Schenk asal Jerman, 1421, 21-14, dan 21-15. ■ ed: endro yuwanto
Rubin Kazan (Rusia), Hannover 96 (Jerman), Legia Warsawa (Polandia), Lazio (Italia), Stoke City (Inggris), Red Bull Salzburg (Austria), AZ Alkmaar (Belanda), Braga (Portugal), Udinese (Italia), Steaua Bucharest (Rumania), Wisla Krakow (Polandia), Lokomotiv Moskov (Rusia) Pot 2 (Peringkat 3 Liga Champions): Porto (Portugal), Ajax Amsterdam (Belanda), Trabzonspor (Turki), Viktoria Plzen (Republik Ceska)
:: gawang :: Kado Ultah Bagi Milan MILAN — Jumat (16/12) kemarin, AC Milan tepat merayakan hari jadinya yang ke-116. Sepanjang lebih dari seabad, klub yang didirikan oleh ekspatriat Inggris, Alfres Edwards, ini telah mengalami pasang surut prestasi. Milan sempat menjadi raja yang tak terkalahkan di Eropa pada era kepelatihan Arigo Sacchi dan Fabio Capello. Namun, Milan juga sempat terperosok pada akhir 1990-an hingga akhirnya Alberto Zaccheroni dan Carlo Ancelotti mengembalikan hegemoni klub. Dan, kini sosok Massimiliano Allegri yang pegang kendali. Di tangan pelatih muda kelahiran Livorno itu, Milan melanjutkan tradisi juara dengan titel scudetto Seri A musim 2010/ 2011. Namun, apakah Allegri dan Milan akan kembali mampu menghadirkan trofi juara Seri A di usianya yang memasuki tahun ke-116? Jawabannya masih harus menunggu pengujung bulan Mei 2012. Walau masih panjang jalan Milan merebut scudetto musim ini, Milan kembali berkesempatan merasakan sinyal juara saat Milan menjamu tim lemah Siena, Sabtu (18/12). Kemenangan akan menjadi kado terindah setelah merayakan hari jadi karena klub ibu kota itu akan kembali meraih puncak klasemen. Ada satu sosok yang sangat berambisi menyaksikan Milan kembali merangkak ke puncak klasemen. Sosok ini merasakan segala periode manis dan buruk Milan; mulai era Sacchi hingga Allegri. Dia tak lain adalah sang Presiden Klub, Silvio Berlusconi. “Milan selalu memberi prestise,” kata Berlusconi seperti dikutip situs resmi klub. ■ abdullah sammy ed: endro yuwanto
kabar jabodetabek
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
10
:: metropol :: Kanit Reskrim Pamulang Resmi Dicopot PAMULANG—Kanit Reskrim Polsek Pamulang, AKP Tri Suryawan (TS), secara resmi dipindahtugaskan ke Polres Jakarta Selatan dan digantikan oleh AKP Didik Putra K yang sebelumnya menjabat kanit Resmob Polres Jaksel. “AKP Didik Putra sudah resmi bertugas di Polsek Pamulang,” ujar Kapolsek Pamulang, Zulkifli Muridu, kepada Republika, Kamis (15/12). Menurut dia, hal tersebut berdasarkan perintah langsung
Kepala Polres Jakarta Selatan (Jaksel), Kombes Imam Sugianto. Pencopotan ini, lanjutnya, memang terkait masalah pelaporan dugaan pemerkosaan dan perampokan istri AKP TS, yakni EK. Zulkifli melanjutkan, pencopotan AKP TS dari jabatannya berdasarkan beberapa pertimbangan. Pertama, ujar Zulkifli, selama beberapa hari ini TS sudah tidak dapat menjalankan tugasnya secara maksimal dan tidak pernah datang ke kantor. Akibatnya, “Pekerjaan beliau menjadi terbengkalai akibat kasus tersebut,” ujarnya. Kedua, lanjut Zulkifli, agar TS diberi peluang untuk memperbaiki
hubungan dengan keluarganya. Dan ketiga, agar memudahkan proses penyelidikan yang dilakukan oleh propam. Mengenai rekam jejak TS sebelumnya, jika dibanding dengan kanit sebelumnya, ujar Zulkifli, terbilang tidak istimewa. “Saya merasa berkecil hati karena kurang geregetnya dalam mengungkap kasus. Jarang kasus yang terungkap dan inovasinya kurang,” ujar Zulkifli menegaskan . Sebelum bertugas di Kapolsek Pamulang, tambah Zulkifli, AKP TS sebelumnya bertugas menjadi kanit Reskrim di Polsek Mampang, Polsek Pesanggrahan, dan Polsek Kebayoran Baru. ■ c22
Kali Sunter akan Diluruskan KAMPUNG MAKASAR — Untuk mengatasi banjir yang terjadi di Cipinang Melayu, Kali Sunter akan dinormalisasi. Dalam proses normalisasi tersebut, posisi Kali Sunter akan diluruskan. “Saat ini kondisinya berbelok-belok,” ujar Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur, Andriansyah. Namun, upaya ini pun ternyata tidak mudah dilakukan. Pelurusan kali memerlukan adanya pembebasan lahan dan bangunan yang ada di bantaran kali. Saat ini, jumlah
bangunan yang akan dibebaskan sedang didata. Pria yang disapa Andri ini mengatakan, dalam waktu dekat pemerintah pusat bersama Pemerintah Provinsi DKI akan melakukan pengukuran lahan di kawasan Cipinang Melayu. Dari pengukuran, akan diketahui jumlah lahan yang akan dibebaskan. Lebar kali saat ini berkisar antara 10-15 meter. Jika dinormalisasi, lebarnya menjadi 40 meter, dengan perincian 25 meter untuk trase basah dan 15 meter trase kering. Jumlah tersebut dibagi dua bagian: kiri dan kanan. “Pengerjaan proyek multiyears ini dibagi dalam dua paket,” ujar Andri.
Dalam proyek yang tidak berlangsung dalam satu tahun itu, akan dimulai dengan volume paket I sepanjang 13 kilometer, mulai dari Jembatan Pagelarang, Jatiwarna (Jalan Tol Jakarta-Cikampek) hingga ke pertemuan Kali Sunter dengan Kanal Banjir Timur (KBT). Paket II mulai dari kawasan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga ke Lubang Buaya. Pelaksanaan pengerjaan tahap I menggunakan anggaran 2011. Biaya yang dialokasikan sebesar Rp 50 miliar dari APBN. Tahap kedua akan dilakukan pada 2012 mendatang. Rencana proyek ini sendiri telah disosialisasikan kepada warga RW 03-07 Cipinang Melayu pada 27 November lalu. ■ c27 ed: endah hapsari
ADITYA PRADANA PUTRA
Pemerkosa Diduga Pemain Lama Polisi sudah mengidentifikasi modus kejahatan ini.
SINDIKAT PEMBOBOLAN RUMAH: Petugas Kepolisian Resor (Polres) Metro Jakarta Pusat menunjukkan sejumlah barang bukti dalam pengungkapan kasus pembobolan rumah kosong di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Jumat (16/12). Kedua pelaku berhasil ditangkap dan dua pelaku lainnya yang masih dalam pengejaran petugas.
DEPOK — Berbekal informasi dari korban, Polisi Resor Kota (Polresta) Depok mulai melakukan pengejaran pelaku perampokan dan pemerkosaan dalam angkot M-26 jurusan Kampung MelayuBekasi. “Ciri-ciri pelaku masih terus dikembangkan sesuai keterangan yang diberikan korban,” ujar Kapolresta Depok, Kombes Mulyadi Kaharni, di Kantor Polresta Depok, Kamis (15/12). Berdasarkan data Polresta Depok, pemerkosa diduga merupakan pemain lama yang pernah melakukan tindak kejahatan yang sama. Kapolresta mengatakan, besar kemungkinan pelaku kejahatan terhadap RS (40 tahun) terkait dengan kasus yang menimpa EF (40 tahun) pada akhir 2010. Modus yang digunakan pelaku adalah dengan berpura-pura sebagai sopir angkot dengan beberapa penumpang. Ternyata, ‘penumpang’ itu merupakan anggota kelompok yang mencari penumpang untuk dijadikan korban tindak kejahatan, “Modusnya sama, dengan pelaku yang sama,” ujar Mulyadi. Sebelumnya, pada akhir Desember 2010, seorang karyawati berinisial EF menumpangi sebuah angkot dari tempat tinggalnya di Beji, Depok, untuk menuju tempat kerja di kawasan Margonda. Namun, EF justru diculik, diambil harta bendanya, dan dibuang di kawasan Bekasi esok harinya.
RS, korban perampokan dan perkosaan itu, masih dalam kondisi trauma dan depresi. Saat ini korban masih berada di RS Polri Kramat Jati Jakarta Timur. Namun, saat memberikan keterangan pada penyidik, korban RS bisa mengingat bahwa terdapat empat orang pelaku dalam angkot itu. Semuanya pria termasuk sang sopir angkot. Tiga pelaku lainnya duduk di kursi belakang bersama dengan korban. Berdasarkan data dan modus kejahatan yang pernah terjadi, modus yang digunakan pelaku sudah bisa teridentifikasi. Menangani kasus ini, Polresta Depok telah berkoordinasi dengan Polres Metro Jakarta Selatan dan Polres Metro Jakarta Timur untuk memburu pelaku. Hingga Jumat (16/12), polisi masih terus mendalami kasus sekaligus melakukan pengejaran terhadap pelaku kejahatan. Dalam waktu dekat, pihak kepolisian akan melakukan operasi angkot terhadap trayek, kelengkapan surat-surat, dan lain-lain. “Yang jelas angkot yang digunakan pelaku bukan angkot dari Depok,” ujar Mulyadi.
Sasaran operasi Menyusul kasus tersebut, Satuan Lalu Lintas Resor Kota (Satlantasresta) Depok bersama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok melakukan operasi angkutan kota (angkot), Jumat (16/12). Operasi dilakukan di Jalan Margonda Raya dan Terminal Kota Depok mulai pukul 09.30 WIB dan selesai pukul 10.30 WIB. Ope-
C27
Balon Udaraku Terbang ke Angkasa ernah naik balon udara raksasa? Bila belum, tak usah jauh-jauh ke Korea, Hong Kong, atau Cina. Datang saja ke Taman Bunga Keong Emas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), di sana ada balon udara raksasa yang bertengger. “Ini sensasi baru untuk pariwisata Jakarta,” ujar Erwin Reynol Bolung, direktur marketing PT Buminusa Selaras Pramata ini, pengelola balon udara raksasa. Saat ini, balon seberat 960 kilogram itu sedang dalam masa uji coba. Namun, bila diterbangkan, balon berisi helium non-explosive ini dapat membubung hingga ketinggian 150 meter. Pada ketinggian tersebut, para pengunjung dapat melihat Kota Jakarta dari langit. Sayangnya, balon raksasa ini hanya dapat terbang secara vertikal. Namun, untuk menerbangkan balon ini, pengelola mesti cermat mengamati cuaca. Untuk itu, mereka
P
berkoordinasi dengan Lanud Halim Perdana Kusuma dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Balon pun terbang bergantung pada cuaca. Jika ada petir dan angin kencang, balon tak akan dioperasikan. “Setiap menitnya, BKMG akan mengirimkan prakiraan cuaca,” ujar Benny, general affair PT Buminusa Selaras Pramata. Lanud Halim juga akan memberikan jadwal penerbangannya. Sebelum dan setelah terbang, pihak balon raksasa harus memberikan keterangan pada Lanud. Tak hanya bergantung pada BMKG, di atas balon juga ada alat yang dapat mengetahui kecepatan angin. “Jika keadaan di atas buruk, kami telah menyiapkan handy talky agar co-pilot di bawah dapat menarik balon,” ujar Benny. Namun, jika sudah keburu beli tiket dan tiba-tiba hujan badai menerjang, jangan galau. Tiket tidak akan hangus. “Tiketnya berlaku untuk satu
:: info rumah sakit ::
:: cuaca :: LOKASI
PAGI
Kepulauan Seribu Jakarta Utara Jakarta Pusat Jakarta Selatan Jakarta Timur Jakarta Barat Depok Tangerang Bekasi Bogor
Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan Berawan
tahun,” ujar Erwin Reynol. Berminat? Harap sabar menanti karena balon udara berkapasitas 30 orang dewasa ini akan diterbangkan untuk umum pada 23 Desember mendatang. Jika ingin mencoba sensasi naik balon, saat akhir pekan, Anda harus merogoh kocek Rp 120 ribu untuk dewasa dan Rp 90 ribu untuk anakanak. Ketika hari biasa, Anda cukup mengeluarkan Rp 90 ribu untuk dewasa dan Rp 60 ribu untuk anak. Sekali naik, Anda akan berada di atas langit selama 15 menit. Bahkan, jika ada yang berencana menikah dalam waktu dekat, balon udara ini bisa dijadikan alternatif resepsi. Ada program wedding in the sky yang dapat dipesan kapan saja dengan harga yang kompatibel. “Paket pre-wedding dan akad nikah juga bisa,” ujar Rey, sapaan Erwin, berpromosi. Balon ini hanya ada di 55 kota di
SIANG
Gerimis Hujan Gerimis Hujan Hujan Gerimis Hujan Hujan Gerimis Hujan sumber: BMKG
:: hotline :: NOMOR TELEPON DARURAT Darurat = 1122 Ambulan = 1183 Polisi = 1104 Pemadam Kebakaran = 113 / 344 / 109 / 75075 SAR / Search and Rescue = 1156 Gangguan telepon = 1177 Gangguan listrik = 1238 PMI = 021-4207051
Rumah Sakit Dr CiptoMangunkusumo (Central Hospital) Jalan Diponegoro 71, Jakarta Pusat Telp : 330-808, 314-4756, 3901192, 390-1193 Rumah Sakit Graha Medika Jalan Raya Pejuangan Kav 8, Kebon Jeruk, Jakarta Barat Telp : 530-0887 to 530-0889 l Fax 530-0876 Rumah Sakit Anak & Bersalin Harapan Kita Jalan Letjen S Parman 87 Slipi, Jakarta Barat Telp : 567-2472, 567-3767, 5672191, 566-8284 l Fax 5601816 Rumah Sakit Honoris Jalan Honoris Raya, Kota Medern, Tangerang Telp : 552-9035, 552-9229 l Fax 552-9036
seluruh dunia. Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang memiliki balon raksasa ini. Rencananya, balon udara ini akan berada di TMII hingga lima tahun ke depan. ■ c27 ed: endah hapsari
rasi angkot yang dilaksanakan berupa penertiban trayek, penggunaan kaca gelap, dan kelengkapan surat-surat berkendaraan. Operasi angkot juga dilakukan untuk menertibkan sopir demi meminimalisasi kejahatan dalam angkot. “Salah satunya terkait pemerkosaan, tetapi lebih untuk mempersiapkan operasi lilin,” ujar Kepala Pengaturan Unit Pengaturan dan Pengawalan Patroli Polresta Depok, Mohamad Tallo. Angkot di seluruh Kota Depok menjalani pemeriksaan kelengkapan mengemudi seperti Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM). Ini termasuk pemeriksaan dari Dishub seperti kesesuaian trayek angkot dan penertiban kaca film.
Ancol
Objek wisata di Jakarta Utara yang menawarkan berbagai wahana seperti Gelanggang Samudra, Dunia Fantasi, dan Atlantis Water Adventure Telp. : (62-21) 645, 3456, 645 4567 Fax. : (62-21) 647 10502 Email :
[email protected] ●
KEBON SIRIH — Izin operasional angkutan umum dengan trayek M26 jurusan Kampung Melayu - Bekasi yang digunakan sebagai tempat kejahatan pemerkosaan, Rabu (14/12), terancam dicabut. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI, Udar Pristono, menuturkan sebelum melakukan tindakan tegas berupa pencabutan izin operasional, pihaknya masih menunggu konfirmasi lebih lanjut dari Polresta Depok, Jawa Barat. “Penyelidikannya sedang dalam proses. Kami masih menunggu informasi lebih lanjut, apakah sopir yang menggunakan angkutan umum tersebut adalah sopir tembak atau sopir asli,” kata Pristono, Jumat (16/12). Menurut dia, pencabutan izin operasional ini dapat dilakukan pada angkutan umum yang terbukti digunakan sebagai tempat melakukan tindak kriminal, sesuai dengan UndangUndang No 22 Tahun 2009. “Karena berdasarkan undang-undang, penumpang merupakan tanggung jawab pemilik angkutan umum,” katanya. Dalam beberapa waktu terakhir, setidaknya sudah ada tiga angkutan umum yang dicabut izin operasionalnya karena melakukan tindak asusila. Angkutan tersebut di antaranya angkutan umum M28 (Kampung Melayu-Pondok Gede), M24 (Srengseng-Kebon Jeruk), dan D02 (Ciputat-Pondok Labu). Tindak pemerkosaan ataupun aksi kriminal di dalam angkutan umum yang kembali terjadi ini juga sempat membuat Pristono geram. Terlebih, beberapa pekan terakhir, pihaknya sedang gencar-gencarnya melakukan penertiban sopir tembak yang memang marak di Ibu Kota. “Inilah cerminan angkot di Jakarta bila tidak ada manajemen yang profesional. Saat kita sedang gencarnya melakukan razia seragam dan kartu identitas sopir angkot, justru terjadi kembali pemerkosaan dalam angkot,” kata Pristono. Ia menuturkan, anggotanya bahkan hampir dikeroyok oleh para sopir waktu melakukan razia di kawasan Terminal Kampung Melayu. Pristono pun dengan tegas menampik komentar sejumlah pengamat yang menyebutkan operasi penertiban seragam dan kartu identitas sopir angkot tersebut sia-sia belaka. Menurut dia, upaya penertiban dilakukan karena pihaknya sudah menemukan benang merah mengapa seringkali terjadi tindak kriminal di dalam angkot. “Sopir tembak itu entry point dari tindak kriminal dalam angkot,’’ ujar Pristono. Dia menilai, pemerkosaan dalam M26 itu bisa terjadi lantaran pemilik angkot pun tak tahu operasional mobilnya. ‘’Nggak tahunya dipakai sopir tembak untuk melakukan kegiatan lain,’’ ujarnya. ■ c04 ed: endah hapsari
Ocean Park
Terletak di kawasan BSD City, Serpong, Tangerang, inilah tempat wisata air yang menawarkan berbagai permainan menarik. Telp (021) 537 0009 ●
Kolam Sahabat Laut Anak bisa memegang ikan hiu. Kolam Sahabat Laut, Sea World Indonesia, Taman Impian Jaya Ancol. Telp (021) 641 0080 ext.105
Monas
Inilah monumen peringatan setinggi 132 meter yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia dalam merebut kemerdekaan dari pemerintahan kolonial Hindia Belanda. Monumen Nasional terletak tepat di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Monumen dan museum ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 - 15.00 Waktu Indonesia Barat. Pada hari Senin pekan terakhir setiap bulannya ditutup untuk umum. ●
●
●
Museum Bahari Alamat: Museum Bahari, Jl Pasar Ikan No 1, Jakarta Utara. Telp. (021) 6693406.
●
Bayt AI-quran Museum sekaligus tempat menimba ilmumengenai agama Islam. Alamat: Jl. Raya TMII, Jakarta (Kompleks TMII). Telp. (021) 841 6467
Kebun Raya Bogor
Inilah kebun botani besar yang terletak di jantung Kota Bogor. Luasnya mencapai 87 hektare dan memiliki 15 ribu jenis koleksi pohon dan tumbuhan.
●
■ c21 ed: endah hapsari
Trayek M26 Terancam Dicabut
:: wisata keluarga :: ●
Hasil dari operasi sebanyak 80 angkot yang melakukan pelanggaran dari segi kepemilikan suratsurat kendaraan, “Jika digabung dengan Dishub, ada 120 angkot yang terjaring karena tidak memiliki kelengkapan surat-surat,” ujarnya. Rencananya, operasi tersebut akan dilaksanakan hingga menjelang pelaksanaan operasi lilin pada 22 Desember mendatang. Koordinator Lapangan Dinas Perhubungan Boni S. Rusunding mengatakan, pihak Dishub hanya membantu pekerjaan Polresta dalam menertibkan angkot, “Dishub dimintai bantuan oleh Polresta, kami bantu melaksanakan operasi,” ujarnya.
Taman Buah Mekarsari Alamat: Jl. Raya Cileungsi-Jonggol Km.3, Cileungsi, Bogor 16820. Telp. (021) 823 1811-13
publik
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
AGUS MARTOWARDOJO MENTERI KEUANGAN
Kita Bisa Masuk Negara Maju Oleh M Ikhsan Shiddieqy Apa faktor yang membuat Indonesia bisa mengalami kenaikan peringkat? Investment grade itu diperoleh Indonesia karena makroekonomi dikelola dengan hati-hati dalam sepuluh tahun terakhir, walaupun anggaran defisit, tapi dalam realisasinya tak pernah lebih dua persen. Bandingkan negara tetangga atau negara yang krisis itu defisit anggarannya besar. Yang lain terkait dengan leverage, posisi utang terhadap PDB itu dikelola dengan baik dan sehat. Kita di tahun 2001 rasio utang terhadap PDB mendekati 90 persen dan sekarang di 26-25 persen. Itu kekuatan dan kalau dibandingkan dengan negara tetangga, khususnya negara yang lagi sulit di Eropa dan AS, rasio utang Indonesia jauh lebih sehat. Ini yang membuat Indonesia dapat investment grade.
Kita lihat pertumbuhan ekonomi bahkan ketika krisis ekonomi global 2008-2009 dapat kita jaga. Kita termasuk negara dari tiga negara yang pada saat krisis itu pertumbuhan ekonominya terbaik. Sekarang 2011 juga dalam kondisi sulit semua, ada penurunan pertumbuhan ekonomi global secara tajam. Tapi Indonesia tetap bisa mengelola walaupun tidak mudah, pertumbuhan ekonomi kita tetap baik. Bagaimana pengaruh kenaikan peringkat ini terhadap bunga utang Indonesia? Indonesia bisa mengharapkan kalau saat ini masih mempunyai utang negara besar, tapi utang negara itu dibanding PDB tidak terlalu besar. Total bunga yang kita bayar itu dengan adanya investment grade ini secara ratarata akan menurun. Jadi, manfaat yang tadi yang utama adalah semakin banyak
investor yang masuk ke Indonesia karena dia meyakini negara ini negara sehat. Yang kedua, kalau kita masih berutang, kita bisa memperoleh utang yang sama dengan biaya yang lebih murah. Ini juga berlaku bagi total pinjaman yang selama ini ada, kita bisa bayar bunga lebih murah. Oleh karena itu, ini akan membuat Indonesia ekonominya atau kondisi keuangannya semakin sehat, karena selisih bunga utang itu bisa kita pakai untuk keperluan lain. Investment grade ini memberikan satu persepsi bahwa Indonesia dalam melakukan reformasi dan pembangunannya menunjukkan karya sehingga keyakinan global bahwa kita masuk negara maju semakin tinggi. Bagaimana upaya pemerintah supaya aliran modal bisa bertahan lama? Dana ini kalau masuk ke Indonesia kita lihat bagaimana dana itu
pada saat awal dalam bentuk portofolio, tapi kita tentu mengharapkan agar dana itu masuk ke yang lebih terkait sektor riil atau kita harap ada pengembangan FDI (investasi asing langsung). Tentu kita harapkan masuk ke sektor riil di pengembangan infrastruktur dan pertumbuhan manufaktur. Infrastruktur memang tantangan karena Indonesia sebagai negara besarmemerlukan infrastruktur. Kita harapkan ada kerja sama pemerintah dengan swasta domestik maupun asing untuk mengembangkan infrastruktur. Infrastruktur ini yang akan meyakinkan bahwa ekonomi Indonesia akan terus tumbuh baik, sehat, dan sustainable. Nah, kalau infrastruktur sudah baik tentu sektor-sektor ain akan berkembang, misalnya membuat manufaktur Indonesia semakin efisien sehingga bisa menyediakan lapangan kerja. Kita perlu lapangan kerja luas. ■ ed: rahmad budi harto
DESTRY DAMAYANTI KEPALA EKONOM BANK MANDIRI
Hambatan Besar Menghadang Oleh Esthi Maharani Apa arti lain dari peringkat itu? Investment grade merupakan cerminan bahwa Indonesia berhasil mengelola ekonominya secara hati-hati, terutama rasio utang pemerintah hanya 25 persen terhadap produk domestik bruto (PDB) dan defisit fiskal hanya 1,5 persen PDB. Adapun pertumbuhan ekonominya cukup tinggi, yakni 6,5 persen. Sedangkan, inflasinya pada tahun ini cukup rendah, yakni 4,0 persen. Peringkat investment grade bisa meningkatkan kepercayaan diri Indonesia. Ada kemungkinan investasi yang masuk ke Tanah Air, baik portofolio maupun investasi langsung asing (foreign direct
investment), akan meningkat drastis. Dampak positif dari kenaikan peringkat ini adalah danadana investasi portofolio jangka panjang akan mulai masuk ke Indonesia. Kenaikan peringkat ini merupakan pencapaian simbolis yang luar biasa setelah sejak Desember 1997 Indonesia kehilangan rating layak investasi itu akibat krisis finansial Asia. Indonesia bisa mendapatkan investasi besar dan juga menguntungkan bagi perdagangan. Apa faktor Indonesia bisa kembali masuk lagi? Kalau kita lihat dengan pemeringkatan ini, sebenarnya telah dilihat kemampuan pemerintah membayar utang. Dari indikator
DARI BATAM ....................................................................... dari hlm 1 beberapa tahun lalu Ades sedang berada di Malaysia untuk terlibat secara langsung dengan program serial teve yang berbentuk animasi. Ternyata, dari pertemanan yang berkembang di sana, muncul tawaran lain untuk membuat film animasi. Ia pun membawa lima animator dari Indonesia untuk menggarap proyek itu dan bekerja selama empat bulan. Pengalamannya pun semakin berkembang setelah itu. Ia mulai keliling Singapura dan bertemu beberapa perusahaan yang berkonsentrasi untuk bidang animasi. Hingga akhirnya ada investor Indonesia bernama Mike Wiluan yang lama bermukim di Inggris membeli perusahaan di Singapura, Infinite Studios. Orang itulah yang pertama kali mengajak Ades untuk menggarap film animasi. “Sing to the Dawn” adalah proyek besar pertama yang ditawarkan padanya. Ternyata, Mike juga sebagai pemilik Studio Infinite Frameworks di Batam yang berada di bawah bendera PT Kinema Systrans Multimedia. Ades bersama dua rekannya pun mulai bekerja dari Infinite Frameworks di Batam. Pengerjaan film itu membutuhkan waktu tiga tahun dengan biaya hingga puluhan miliar rupiah. Perangkat di studionya memang sangat memadai untuk pembuatan film animasi. Dengan beban kerja yang banyak, ketiga orang yang didapuk sebagai penggawang animasi “Sing to the Dawn” itu harus mencari animator tambahan. Perekrutan pun dimulai. Sekitar 150-200 orang animator diikutsertakan. ‘’Semuanya orang Indonesia,’’ katanya. Kalaupun ada orang asing, jumlahnya bisa dihitung dengan jari. Dalam pembuatan film itu, tim bekerja dengan skala internasional. Misalnya saja, film ini disutradarai oleh Philip Mitchell yang pernah menjadi salah satu pembuat serial animasi 3D pertama di dunia dan menghasilkan karya Barbie dan serial TV “Transformer Beast War”. Tak hanya itu, film ini juga melibatkan Steven Read yang didapuk sebagai pengawas grafis komputer. Dulu,
Steven pernah terlibat dalam film animasi “Happy Feet” di Animal Logic. Sedangkan direktur seni dipegang oleh Elsa Santos yang pernah terlibat dalam film “Harry Potter 3”, “Troy”, dan serial TV terlaris sepanjang sejarah: “Walking with Dinosaur”. Karena itu pula, ia menganggap film “Sing to the Dawn” adalah film animasi yang mampu membuatnya sangat terkesan. Bukan sekadar menjadi orang yang berada pada garda depan, tetapi juga karena timnya. ‘’Animatornya kebanyakan orang Indonesia dan pelibatan orang-orang dengan skala internasional,’’ katanya. Untuk mencapai titik kepuasan itu, tidak ditempuh Ades dengan jalan yang mudah. Meski diawali dari hobi, Ades punya keinginan untuk merealisasikan kecintaannya itu secara sungguhsungguh. ‘’Gara-garanya, dulu saya terpesona dengan film Jurassic Park,’’ katanya. Dinosaurus dalam film tersebut muncul dalam bentuk tubuh yang utuh. Sedangkan film-film sejenis yang muncul sebelumnya selalu hanya potongan tubuhnya. Dari situ, ia melihat satu kisah bisa dibuat menyatu antara realitas dan imajinasi. “Dari sekadar menonton, akhirnya saya berpikir: mengapa tidak membuat hal yang sama seperti itu,” katanya. Lucunya, ia tidak pernah mengenyam pendidikan khusus animasi karena semuanya ia pelajari secara otodidak dengan memanfaatkan internet. Kini ia mentransfer ilmu dengan mengajar di Digital Studio College di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan. Ades melihat potensi para animator Indonesia sangat bagus. Hanya saja, iklim di dalam negeri tidak memadai. Perkembangan animasi di Indonesia terlalu lambat dibandingkan negara lainnya. Sebut saja India, Cina, Singapura, bahkan Malaysia. “Hambatan animator di Indonesia bukan karena kita tidak bisa membuat animasi. Tetapi, ada hambatan di faktor bisnisnya,” kata Ades. Dunia animasi memang bukan lagi sekadar proses kreatif karena butuh dana tak kecil. ■ ed: rahmad budi harto
yang ada, beban utang Indonesia semakin menurun, prospek pertumbuhan ekonomi yang menunjukkan peningkatan, adanya perbaikan dari pendapatan per kapita, hingga penerimaan negara. Bagaimana melihat kondisi perekonomian di Indonesia? Peningkatan peringkat Indonesia ke investment grade sudah diduga para investor mengingat stabilitas ekonomi Indonesia yang terus membaik. Kalau dilihat dari sisi ekonomi, perekonomian Indonesia memang sedang dalam kondisi prima. Tidak aneh kalau banyak investor yang memandang Indonesia sebagai tempat yang sangat baik untuk berinvestasi.
Apa ada yang bisa menghambat proses investasi di Indonesia? Ada masalah besar yang menghadang Indonesia, terutama terkait dengan hal nonekonomis. Kalau bicara tentang kemudahan investasi, harusnya bisa didukung beberapa hal. Tetapi, sayangnya, di Indonesia hal itu masih menjadi hambatan. Misalnya, mengenai perizinan, infrastruktur, SDM, regulasi, hingga korupsi yang masih tinggi. Artinya, perlu banyak perbaikan untuk bisa melancarkan investasi yang masuk nantinya. Ini adalah pekerjaan rumah yang harus diselesaikan pemerintah. Jika persoalan itu tidak segera dibenahi, modal asing yang mengalir deras ke Indonesia menjadi tidak maksimal. ■ ed: rahmad budi harto
HAMBATAN KITA .............................................................. dari hlm 1 dalam apa? Peluang di dalam Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI). Di dalam proyeknya itu luar biasa besarnya kita buka. Aliran (modal) yang masuk itu tidak hanya berhenti pada portofolio, tetapi juga masuk ke dalam foreign direct investment. Bagaimana pengaruh
kenaikan peringkat ini terhadap pertumbuhan industri manufaktur? Anda lihat sektor manufaktur kita bisa tumbuh sampai 6,7 persen dan saya sangat yakin dalam waktu ke depan itu akan memicu bukan tidak mungkin pada double digit. Ini nanti akan diikuti lagi dengan begitu banyak relokasi pabrikpabrik. Kita akan persiap-
CARI AKAR ......................................................................... dari hlm 1 di Kampung Talang Pelita Jaya, Desa Talang Batu, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji, Lampung. Kedua, kasus sengketa tanah lahan sawit seluas 1.533 hektare di Kecamatan Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatra Selatan. Konflik terjadi antara warga Desa Sei Sodong dan PT Sumber Wangi Alam. Kemudian, kasus lahan sawit seluas 17 ribu hektare di Sritanjung, Kagungan Dalam, dan Nipah Kuning; Kecamatan Tanjung Raya; Kabupaten Mesuji; Lampung. Warga desa berselisih dengan PT Barat Selatan Makmur Investindo. Dalam insiden di ketiga tempat itu, warga melaporkan keterlibatan oknum Brimob mem-
bela perusahaan perkebunan. Denny Indrayana belum bisa memastikan sampai berapa lama tim gabungan akan bekerja. Komnas HAM telah memiliki data awal sehingga tim gabungan tak harus bekerja dari nol. “Saya optimistis dalam rentang waktu yang tidak bisa dibilang sebentar tapi tidak akan terlalu lama. Saya tak bisa mengatakan kapan pastinya,” ujar Denny. Sementara itu, Kapolri Jenderal Timur Pradopo membantah tudingan warga bahwa Brimob atau polisi dapat disewa perusahaan perkebunan. Menurutnya, keberadaan anggota kepolisian di daerah untuk melakukan langkah preventif dan preemptif terhadap daerah
RICE PUJI ............................................................................. dari hlm 1 menyebut Megawati sebagai pemimpin yang kurang efektif, walaupun memuji peralihan kepemimpinan dari Gus Dur ke Megawati. Rice rupanya juga memiliki kesan soal suami Megawati, Taufik Kiemas, yang kini menjabat sebagai ketua MPR. “Pemilihan telah menghasilkan dua pemerintah yang lemah, termasuk satu yang dipimpin oleh Megawati Soekarnoputri, putri presiden pertama bergaya otoriter Indonesia, Soekarno, dan seorang pemimpin yang bermaksud baik tapi tak efektif, dengan suami diduga tidak jujur.” Sebaliknya, Rice memuji hasil Pemilu Presiden 2004 yang dimenangkan pasangan SBY-Jusuf Kalla meskipun Rice tak menyinggung satu kata pun soal JK. Rupanya,
Rice menaruh perhatian yang cukup intens, ditunjukkan dari saking banyaknya pujian yang dianugerahkannya kepada suami Ani Herawati itu. “Terpilihnya Susilo Bambang Yudhoyono sebagai presiden Indonesia membawa era baru stabilitas demokrasi di negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia itu.” Kedua, Rice memuji wawasan SBY. Menurut dia, SBY adalah tokoh yang irit bicara namun dapat membawa stabilitas dan kompetensi ke lembaga kepresidenan di Indonesia. Kondisi geografis Indonesia yang memiliki ribuan pulau dikhawatirkan Rice akan menjadi rumah persembunyian bagi Jamaah Islamiyah yang disebutnya memiliki afiliasi dengan Alqaidah. Duduknya SBY di kursi
kan semua itu dengan segala macam regulasi yang memang sudah kita siapkan. Sudah saya laporkan bahwa di MP3EI ini sudah 21 peraturan pemerintah atau regulasi yang menghambat kita selesaikan. Ada kemungkinan aliran modal tak berlangsung lama? Yang rentan itu kalau tidak ada inflow, selagi ada inflow kita manage-lah, harus optimistis. Dengan investment grade, artinya
11
Selanjutnya, S&P dan Moody’s M Ikhsan Shiddieqy, Sefti Oktarianisa NUSA DUA — Setelah Fitch Ratings menaikkan peringkat Indonesia dari BB+ menjadi BBB-, diharapkan dua lembaga pemeringkat utama dunia lainnya, Standard and Poor’s (S&P) dan Moody’s, segera menyusul langkah Fitch. Ini akan melengkapi status telah keluarnya surat utang Indonesia dari area junk bond atau negara berisiko tinggi dalam investasi. ‘’Kita masih menunggu Standard and Poor’s dan Moody’s untuk mendukung. Tetapi, kalau mereka masih perlu waktu untuk analisis, silakan. Kita tetap saja kerja dengan baik untuk bisa mencapai suatu kinerja yang lebih bagus,’’ kata Menteri Keuangan Agus Martowardojo di Nusa Dua, Bali, Jumat (16/12). Agus mengatakan, sebelum mendapat peringkat investment grade, Indonesia sebenarnya sudah diperlakukan layaknya negara tujuan utama investasi oleh investor global sehingga peringkat dari Fitch kali ini merupakan bentuk pengukuhan saja. Sebelumnya, lembaga pemeringkat dari Jepang juga sudah memberikan peringkat investment grade kepada Indonesia. Dampak paling utama naiknya status investasi adalah turunnya bunga utang luar negeri yang sebenarnya sudah terasa selama dua tahun ini. Sukuk global yang diterbitkan Indonesia pada 2009 masih memberi imbal hasil 8,4 persen dan pada 2011 sukuk global hanya ditawarkan dengan imbal hasil empat persen. Padahal, kata Agus, masih ada negara lain berstatus Investment grade yang mena-
yang tadinya portofolio menjadi bergeser ke foreign direct investment, ada MP3EI yang proyek-proyeknya jelas mereka masuk di situ. Nah, apalagi dengan investment grade, kita yakin ini akan terpacu lagi. Moody’s (lembaga pemeringkat utama dunia) sudah siap-siap awal tahun depan (memberikan peringkat investment grade) kalau menurut saya. Fitch mengingatkan korup-
warkan suku bunga obligasi global sampai 7,2 persen. Status laik investasi diharapkan juga bisa membawa angin segar bagi perbankan. Menurut Ketua Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) Sigit Pramono, perbankan nasional akan lebih mudah meminjam valuta asing (valas) dari luar negeri. Bunga pinjaman yang lebih rendah juga akan membuat biaya dana perbankan turun. ‘’Ketika ada tekanan atau kesulitan valas, bank nasional akan mudah memperoleh pinjaman,’’ kata Sigit saat dihubungi Republika. Hal senada juga dikatakan Ketua Himpunan BankBank Negara (Himbara), Gatot Suwondo. Karena risiko berinvestasi di Indonesia semakin kecil, Direktur Utama BNI ini berharap perbankan akan lebih mudah memperoleh dana murah, baik melalui pinjaman maupun menerbitkan obligasi. Direktur Utama BCA Jahja Setiaadmadja juga meyakini kenaikan peringkat investasi oleh Fitch bisa membawa dampak pada penurunan suku bunga perbankan karena risiko kredit lebih rendah. Selain itu, dana asing bila masuk menjadi investasi langsung akan berdampak pada perkembangan pertumbuhan ekonomi nasional. ‘’Jadi, perlu kita amati benar reaksi asing ini,’’ kata Jahja. Fitch Ratings menaikkan peringkat utang Pemerintah Indonesia dari BB+ menjadi BBB- dengan outlook stabil. Fitch juga memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia bakal melebihi enam persen hingga 2013. Meski situasi ekonomi global tidak kondusif, perekonomian Indonesia akan terus ditopang pasar domestik yang kuat. ■ ed: rahmad budi harto
si dan kondisi politik bisa menurunkan peringkat Indonesia? Iya, korupsi, political climate, kita harus fighting. Saya kan waktu itu sudah rapat kabinet, kita perlu melakukan perubahan melalui Perpres 54 (Perpres No 54/2010 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah) supaya lebih transparan, tapi tidak cepat dan tidak berbelit-belit, sehingga serapan APBN kita cepat. ■ ed: nur hasan murtiaji
rawan konflik. “Kita berada di kampung-kampung untuk melakukan patroli, tidak ada keberpihakan pada salah satu pihak,” kata Timur. Timur juga mempertanyakan adanya korban tewas sebanyak 30 orang di Mesuji dalam kurun waktu 2009 sampai 2011 sebagaimana dilaporkan warga Mesuji kepada Komisi III DPR. Berdasarkan catatan Polri, dalam bentrokan 11 November 2011 di Mesuji, Lampung hanya satu korban jiwa. Bentrokan di Desa Sodong pada 21 April 2011 menewaskan dua warga dan lima orang dari PT SWA. Konflik di Mesuji Lampung yang berujung pengusiran warga dari lahan perkebunan telah menyebabkan sedikitnya 20 ribu warga masih mengungsi. Salah satu korban, Wayan Sukadana, mengatakan, para pengungsi kini
tinggal di kemah pengungsian yang tersebar di delapan desa di Kecamatan Mesuji Timur. “Kondisinya memprihatinkan, kekurangan bahan makanan,” kata Sukadana. Mereka takut kembali ke rumah karena trauma dan merasa terintimidasi oleh aparat dan pihak perusahaan perkebunan. Korban lainnya, Matius Totok Nugroho, mengatakan, 850 rumah di Desa Sungai Sodong, Mesuji, Kabupaten OKI, Sumatra Selatan, dirobohkan oleh pam swakarsa bentukan perusahaan perkebunan yang dibekingi Brimob. Sekitar 3.000 warga mengungsi ke desa tetangga. Pantauan Republika di Desa Sungai Sodong selama dua hari ini kondisi keamanannya kondusif. Merebaknya kasus pembantaian warga oleh pam swakarsa
pada April silam tak membuat masyarakat gempar dan masih melakukan aktivitas sehari-hari. Namun, sejak adanya pemberitaan secara nasional ini, desa itu selalu didatangi sejumlah pihak yang mengatasnamakan LSM maupun aparat. “Banyak yang datang ke sini, ada dari LSM, LBH, dan juga aparat,” ungkap Unggul, warga setempat. Mengenai pam swakarsa PT SWA, menurut Macan Acad, tokoh Sungai Sodong, anggotanya direkrut dari luar desa. Menurutnya, anggota pam swakarsa ini selalu bertindak tidak manusiawi terhadap warga Sungai Sodong. “Maklum mereka banyak dari preman. Mereka mengambil dari lembaga Wira Sandi di Palembang.”
presiden membuat Rice meyakini Indonesia dapat mengatasi terorisme. “SBY adalah tokoh yang tangguh. Kebijakannya pada antiterorisme sangat baik. Dia adalah mitra yang sangat baik dalam program kontraterorisme,” tulis Rice di halaman 229. Pujian ketiga yang dilontarkannya, SBY dinilai mampu membawa Indonesia pulih dari jurang kehancuran pascakrisis ekonomi dan krisis politik. Rice lantas mencermati karier militer SBY yang memang pernah disekolahkan ke Amerika. “SBY adalah perwira militer yang pernah berlatih di AS. SBY adalah personifikasi dari keberhasilan AS mendidik perwira-perwira lewat program pendidikan dan pelatihan militer internasional,” kata dia. Selama kariernya, Presiden SBY pernah dua kali disekolahkan ke Negeri Paman Sam. Pertama, pada 1975 saat SBY
mengikuti kursus Airborne dan Ranger di Fort Benning. Kedua, pada awal 1980-an hingga 1983. SBY dididik di sekolah Infantry Officer Advanced Course Fort Benning dan berlatih bersama Divisi Lintas Udara ke-82. SBY juga sekolah gerilya hutan di Panama. Lalu, apa tanggapan dari SBY atas pujian setinggi langit dari Rice? Staf Khusus Presiden Bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah menilai, jika orang memberikan penilaian tidak harus mempunyai hubungan pertemanan khusus. Tetapi, bisa dilihat dari rekam jejak orang itu. Menurut Faizasyah, pujian kepada SBY lebih mengarah kepada unsur objektivitas dari seorang pengamat strategi dan politik. “Objektivitas Indonesia berhasil dari pengamat asing. Seperti halnya lembaga pemeringkat utang Fitch menaikkan peringkat utang
kita,’’ ujarnya. Politikus PDIP Ganjar Pranowo menilai, apa yang ditulis Rice bahwa SBY adalah produk militer AS yang sukses adalah benar. Hal ini mengakibatkan SBY tak berani mementingkan rakyatnya dan lebih mengedepankan kepentingan AS di Indonesia. “Lihat itu Freeport, itu bukti SBY selalu melindungi kepentingan AS, padahal rakyat di sekitarnya menderita,” kritik Ganjar di DPR. Sisi kebijakan ekonomi SBY, menurut Ganjar, juga condong ke AS. Privatisasi BUMN saat ini lebih parah dibandingkan era presiden sebelumnya. Belum lagi masalah konsesi minyak Blok Cepu. Berbagai fenomena adanya kaki tangan asing di Indonesia, kata dia, bukti bahwa memang SBY mengekor Amerika.
■ mursalin yasland/muhammad fakhruddin ed: rahmad budi harto
■ teguh firmansyah/ditto pappilanda ed: rahmad budi harto
jadwal shalat Bandung -3 Mnt, Yogyakarta -14 Mnt, Semarang -14 Mnt, Surabaya -24 Mnt, Jambi + 13 Mnt, Padang +26 Mnt, Medan +33 Mnt, Makassar -24 Mnt.
Subuh Zhuhur Ashar Maghrib Isya
04.12 11.52 15.18 18.07 19.23
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011
12
Ibu Berperan Jadi Benteng Keluarga Disfungsi dan disorientasi ancam keluarga Muslim. JAKARTA — Muslimah Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) menilai, keluarga telah mengalami disfungsi dan disorientasi. Akibatnya, perpecahan keluarga tidak dapat dihindarkan sehingga mempertinggi tingkat perceraian. Lantaran hal itu, diperlukan langkah konstruktif untuk mengembalikan fungsi keluarga. “Ada disfungsi dan disorientasi dalam keluarga saat ini. Sistem kapitalisme berperan besar bagi kehancuran keluarga Indonesia, terutama keluarga Muslim,” kata Juru bicara Muslimah HTI Iffah Ainur Rochmah, saat berkunjung ke Harian Republika, Jumat (16/12).
Disfungsi yang dimaksud adalah keluarga diposisikan semata sebagai institusi penunjang ekonomi rumah tangga. Banyak pernikahan, kata Iffah, yang dipertahankan untuk alasan ekonomi. Kasus ini banyak ditemukan pada pihak istri. Hanya saja, meningkatnya kesadaran perempuan tentang emansipasi memungkinkan mereka memperoleh nafkah sendiri. “Pada kasus-kasus inilah banyak perempuan berani mengambil keputusan bercerai,” katanya, prihatin. Yang lebih menyedihkan, tambahnya, faktor ekonomi menjadi penyebab tertinggi kasus perceraian dalam beberapa tahun terakhir, terutama tahun 2011. “Dan hebatnya lagi, dari angka perceraian itu, lebih dari 65 persen merupakan kasus gugat cerai,” katanya.
Ancaman yang sama juga datang dari adanya misorientasi, yakni ketimpangan peran dalam keluarga itu sendiri. “Peran suami istri dalam keluarga menjadi tidak spesifik. Bahkan, tak jarang ada pertukaran peran.” Hal itu, kata Iffah, tidak bisa dikatakan sebagai sesuatu yang positif, khususnya bagi perempuan. Menurutnya, perlu ada upaya konstruktif yang menyelamatkan keluarga Indonesia dari arus kapitalisme.. Menyikapi ancaman tersebut, kata Iffah, HTI bermaksud menggelar kegiatan yang akan memfasilitasi pencarian solusi terhadap permasalahan tersebut. Kegiatan tersebut berbentuk dialog nasional pada peringatan Hari Ibu mendatang, yakni 22 Desember. Acara ini akan menghadirkan 200 tokoh perempuan. ■ c15/c01 ed: subroto
IPNU Tata Sistem Kaderisasi
Nashih Nasrullah
JAKARTA — Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) melakukan penataan sistem kaderisasi. Penataan tersebut dilaksanakan dalam rapat koordinasi nasional (rakornas) yang digelar pada 16-19 Desember di Bogor, Jawa Barat. Menurut Ketua Umum Pimpinan Pusat IPNU Ahmad Syauqi, kaderisasi merupakan hal penting dan mendasar bagi organisasi yang berdiri pada 1954 itu. Pasalnya, sistem rekrutmen yang berlaku saat ini dianggap tidak begitu sistematis. Penataannya masih terjebak pada salah satu afiliasi budaya. Karena itu, rakornas yang dihadiri oleh pimpinan
pusat dan 33 pimpinan wilayah itu mengangkat tema “Revitalisasi Gerakan Kader Nasional”. Ia menyadari, kaderisasi dan rekrutmen anggota menghadapi pilihan dan tantangan berat. Terlebih, ketika negara dihadapkan pada krisis keteladanan, politisasi uang, dan persoalan kejujuran yang kian terkikis. “Soal kejujuran juga akan kita bahas dalam rakornas,” katanya dalam pembukaan rakornas bidang kaderisasi di Jakarta, Jumat (16/12). Dalam sambutannya, Wakil Ketua Umum PBNU As’ad Saad Ali meminta agar rekrutmen badan dilandasi dengan sistem yang kuat dan baik. Perekrutan harus menekankan
keseimbangan antara wawasan keagamaan dan umum. Penyeimbangan dua hal itu diyakini bisa mendorong kemajuan organisasi. Ia meyakini, ketertarikan dan minat pelajar bergabung di IPNU besar. “Hanya, terkikis dengan pemberitaan miring,” katanya. Ia menambahkan, di tengah arus globalisasi, kader NU dituntut tetap mempertahankan identitas keislaman, ke-NU-an, dan kebangsaan. Pengaruh negatif globalisasi, misalnya, menawarkan paradigma yang bebas dan variatif, seperti sekularisme, sosialisme, dan ekstremisme. Kader NU hendaknya jangan terpengaruh dengan berbagai arus tersebut. ■ ed: subroto
REPUBLIKA
akhir pekan
halaman 18-19
Tak Perlu Tunggu Akhir Tahun encana jangka pendek maupun jangka panjang untuk kemajuan kehidupan tak mesti disusun di akhir tahun. Kebiasaan itu sepertinya terlalu klasik bagi Uli Herdinansyah. Dia justru tidak membatasi momennya di pengujung tahun saja. “Saya dapat melakukannya kapan saja sesuai dengan kata hati dan keinginan dalam diri,” ungkap presenter kondang ini. Uli punya teknik tersendiri dalam membuat rencana kehidupannya. Ia membagi rencana tersebut dalam dua bagian, yaitu besar dan kecil. Salah satu resolusi terbesar yang per-
R
nah ia lakukan adalah memutuskan keluar dari program infotainment yang membesarkan namanya. “Saya harus berani mengambil keputusan besar itu sebagai bagian dari mengenal diri saya sendiri,” ujarnya. Sedangkan perubahan kecil di keseharian Uli perlukan sebagai bumbu penambah keseruan hidup. Salah satunya, dengan merencanakan ikut serta dalam kegiatan touring bersama kelompok pengendara motor Piaggio. “Itu saja sudah membuat hidup saya berbeda asyiknya.” Di tahun 2012 mendatang, Uli mempersiap-
kan satu program TV baru bersama beberapa orang temannya. Konsepnya masih rahasia. “Tapi saat ini kami tengah serius menggodok konsep yang akan dimunculkan agar nanti acaranya bisa diterima dengan baik,” paparnya. Uli berpendapat salah satu kunci penting dalam meraih suatu tujuan adalah kemampuan untuk fokus. Selanjutnya, tiap orang harus mengenali dengan baik segala kelebihan dan kekurangan masing-masing. “Saya terbiasa mendengar dan terus mengenali diri sebaik-baiknya. Jadi, ketika membuat resolusi dapat lebih terarah dengan jelas,” kata Uli. ■
Asa Demi Asa Oleh Setyanavidita Livikacansera
Sudahkah Anda menetapkan target apa yang ingin diraih pada tahun 2012.
S
ering kali, kita membutuhkan momentum untuk menyusun langkah baru. Dengan memanfaatkan pergantian tahun, misalnya. Lantas, asa demi asa pun berkelindan di benak berebut untuk menjadi prioritas dalam menyongsong tahun baru. Sirhan Bahasuan akrab dengan pengalaman seperti itu. Dia selalu membuat rincian resolusi yang ingin dikejar di tahun yang baru. Drummer yang kerap bermain bersama Syaharani dan Tangga ini menganggap deretan cita-cita itu
sangat penting untuk dideskripsikan agar target hidupnya sepanjang 2012 menjadi lebih jelas. “Saya kan juga ingin mencetak kemajuan, meningkatkan kualitas itu penting banget supaya hidup kita nggak gitu-gitu saja,” ujar pria berusia 26 tahun ini. Untuk tahun 2012 nanti, Sirhan sudah memiliki beberapa target. Target itu otomatis memperjelas jalur kehidupan yang ingin ia jalankan. Rencananya, untuk karier bermusik yang sudah delapan tahun ia tekuni, Sirhan ingin
13
Melancong Bareng Abah Alwi Dari Keraton Cirebon ke Linggarjati
memperluas jejaring dengan para musisi-musisi lainnya. Dengan memperbanyak kenalan, ia berharap bakal lebih gampang menawarkan karyanya. “Sekaligus mendapat kemudahan untuk memperkenalkan band baru yang akan mulai beraksi pada tahun depan,” urai Sirhan. Dalam tiga tahun terakhir, Sirhan sengaja lebih ngotot untuk mengejar pencapaian tertentu di bidang yang ia tekuni. Demi masa depannya di bidang musik, pada tahun 2008, dia
Sabtu, 17 Desember 2011
Perlu Catatan gar tetap fokus pada tujuan-tujuan yang ingin dicapai Chef Rinrin Marinka mempertahankan kebiasaan mencatat berbagai target yang ingin capai. Kebiasaan ini telah ia terapkan sejak duduk di bangku kuliah. “Saya jadi lebih terarah dalam menetapkan prioritas, jadi tak mudah terbuyarkan dari tujuan utama kehidupan di periode tertentu.” Rinrin biasanya menuliskan 10 keinginan di dalam daftarnya. Mengapa 10 saja? “Kalau lebih dari itu biasanya ujungnya malah jadi bingung sendiri,” kata chef berusia 31 tahun ini. Asa yang berada di urutan ketiga teratas menjadi keinginan terbesar yang akan digarap serius oleh Rinrin. Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, penetapan cita-cita berdasarkan skala prioritas memudahkan Rinrin dalam merealisasikannya. “Biasanya keinginan yang ada di nomor delapan atau sembilan itu suka terlewat. Nggak apa, yang penting banyak tujuan yang telah dicapai,” ungkapnya. Untuk tahun depan, Rinrin mencanangkan gerakan memperkenalkan makanan Indonesia ke dunia internasional. Untuk dapat mewujudkan keinginan besarnya, ia telah membuat beberapa langkah konkrit. “Di antaranya mengajak beberapa pihak yang peduli pada kuliner Indonesia untuk bekerja sama.” Keinginan tersebut sebenarnya sudah mulai Rinrin cicil realisasinya sejak tahun 2011. Belum lama ini, ia pergi ke Peru dan memperkenalkan makanan Indonesia pada masyarakat di Amerika Selatan. “Saya luar biasa gembira ketika ayam rica-rica, rendang, dan es merah delima yang kami sajikan disebut lezat oleh para tamu undangan.” Respons positif yang Rinrin peroleh di Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Peru ketika itu semakin menambah motivasinya untuk membuat masakan Indonesia menjadi go international. “Hal yang paling penting ketika kita memiliki target adalah berusaha dengan maksimal dan berdoa. Biasanya akan kesampaian,” ungkapnya. ■
A
hijrah dari Surabaya ke Jakarta. “Tadinya saya tinggal dengan orang tua di Surabaya.” Setelah pindah ke Jakarta, Sirhan berusaha keras untuk mencapai cita-citanya. Dia merasa harus membuktikan diri. “Mesti ada hasilnya.” Sirhan kini tengah membentuk band yang bersama temantemannya. Mereka akan mengusung genre dark jazz, seperti yang banyak dipakai di acara peragaan busana di Fashion TV. Lantaran berbeda dari selera pasar, Sirhan telah memperkirakan aliran musik yang ia pilih ini akan lebih cocok diperdengarkan ke para ekspatriat atau turis yang sedang berlibur. Oleh karena itu, Sirhan mecoba membuka pasar untuk bandnya. Ia memperbanyak kenalan di dunia hiburan, termasuk para pemilik tempat hang out yang seru menjadi langkah konkrit saja faktor penjegalyang akan berjalan mulus. Ada tak ng ng da ka ter a an Renc lan adalah sukses ya menjadi tujuan asa. Konon, kegaga tus pu hal rlu a pe du i ga tak i, ba se tap nya. Te Sirhan tahun bisa diterima n keberhasilan harus kita da rti lan pe ga se ga ma Ke sa , da depan. ter tun akan kegagalan ras me rlu pe ita “K ik. “Mulai dari rdinansyah. yang sama-sama ba rhasilan,” tutur Uli He sar acara kecil perlu menikmati kebe etak. Ia tak mau gu sil aian yang berha dic ap nc pe am un gg ap en ap dig cil sil dulu at ini berha Uli mensyukuri seke a yakin apa yang sa ay “S milik et. di les nja me me nggak ng ya lum r bang yang be dengan tar get besa saya butuhkan ketim ih leb masalah, ng ya atu su pasti merupakan se saya.” yang ih nyaman. Ia pun lai hidup dengan leb nja me t pa penting da Uli , perti itu Dengan pola pikir se a kegagalan. band ini . enteng saja menerim dapat membeli mobil ia menabung untuk , bisa 10 20 un ya tah nn ga hir un ak gagal. Di njakan tab mulai Sirhan juga pernah , dia malah membela na. Di tengah tahun ca ren al Alhasil, ia pun harus . gg ya tin nn na lai ca jalan Tetapi, ren i peralatan musik ga rba be n da m dru gkat dan saya eli mobil idaman. untuk membeli peran i dari nol untuk memb dar budgmulai menabung lag bisa mpat bersedih. Ia sa se n ha Sir di, ba pri t pa araan roda em t-alat musik itubermusik Urung memiliki kend mudian ia sadar ala ke n, mu Na . nya an angun karir, sesuai pos peruntuk bisa bermusik, memb eting-nya menyalahi . “Dari situlah saya nya uh impian,” gg ngnya. un na se Ke se ,” bil an lah kebutuh membeli mo ali menabung untuk tutur mb ke mbali a ke a bis bis nya ia , hir ak ktu dan tepat. Seiring wa h da su itu Sirhan. ya irn pik , ia mengestiSirhan yakin cara mbeli mobil. Bahkan me ■ ed: reiny tuk un an sil ha ng al tahun 2012 menyisihkan pe dwinanda menjadi miliknya di aw l ka ba n ara inc bil masikan mo pertinya sudah lah tabungan saya se nanti. “Saat itu, jum yang akan di ba mbeli mobil pri mencukupi untuk me ujar,” ari ri-h ha s se memperlancar aktivita ■ h! de , nya optimistis. Sip
Kalau Gagal?
PRAYOGI
14 REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011 PRAYOGI
Oleh Setyanavidita Livikacansera
Sabar Ya! DOKPRI
Tetapkan jangka waktu untuk meraihnya.
A ada pergantian tahun 2010-2011 lalu, Setyawan Fatmadi bertekad ingin sukses dengan bandnya. Tetapi, kenyataannya justru sebaliknya. Dia tak berhasil mengeluarkan karya. Band yang ia bentuk bersama empat orang kawan malah bubar di tengah jalan. Setyawan kecewa berat. Namun, pria yang biasa disapa Wawan ini tidak ingin putus asa. Dia mencari jalan lain untuk kembali menjajal peluang masuk ke industri musik. Ia lantas bergabung dengan band baru bernama Breaking the Sun. “Saya juga memperbanyak koneksi dengan orang-orang di musik.” Wawan mencanangkan pada 2012 dapat terjun ke industri musik. Ia telah mencuri start dengan melancarkan usaha sejak tiga bulan terakhir. “Saya harap dengan bekerja di perusahaan content provider yang fokus di konten musik dan ring back tone (RBT) dapat mendukung impian yang masih sempat tertunda,” ungkapnya. Tahun depan, Wawan akan mengerahkan upaya terbaiknya untuk bisa membuat album mini secara mandiri. Kelak, ia dan rekan bandnya akan menawarkan album mini tersebut ke orang-orang yang memang berkecimpung di musik. Ia tak mau memusingkan soal hasilnya. “Masalah nanti akan diterima atau tidak, tak perlu dirisaukan. Yang penting, sudah memiliki album yang didambakan.” Belajar dari kegagalannya tahun lalu, Wawan sadar harus banyak sabar apabila ingin meraih tujuan yang besar. Dia hanya perlu berusaha dan fokus pada tujuan. “Saya yakin sikap mental seperti ini akan membawa saya ke jalan kesuksesan.” Ketika band pertama bubar, berbagai materi dan aransemen yang Wawan buat jadi tidak terpakai. Berkat kesabaran dan keuletannya mencari peluang, ia dapat bergabung dengan Breaking the Sun. Itu saja sudah mengobati kekecewaan hatinya. “Materi yang awalnya hanya menjadi karya tidak terpakai, sekarang sudah bisa dimanfaatkan bersama band yang baru,” kata Wawan seraya mengembangkan senyumnya. ■
P
nda pernah merasa usaha meraih cita berjalan mandek? Jika iya, cobalah melakukan evaluasi. Jangan-jangan, ada tahap perencanaan yang terlewat. “Ketika membuat target pencapaian baru, hitung juga jangka waktu yang diperlukan untuk meraihnya,” saran Nita Nuryatin. Nita berprofesi sebagai dokter gigi. Dia berencana memutakhirkan kemampuan praktiknya dengan mengikuti berbagai macam kursus singkat di Lembaga Kedokteran Gigi (Ladokgi). Sebagai dokter gigi yang masih belum mengambil spesialisasi, kursus singkat adalah hal yang penting dilakukan. Pengetahuan yang Nita dapat dari kursus singkat akan meningkatkan kemampuannya menangani pasien. Ia berharap, seiring dengan peningkatan kompetensi tersebut, pasiennya akan terus bertambah. “Rencananya, saya akan mengikuti kursus bedah mulut selama tiga bulan pada 2012 mendatang,” kata dokter gigi yang praktik di kawasan Bintaro, Tangerang, Banten, ini. Sebenarnya, tahun lalu Nita sudah memiliki keinginan yang sama. Hanya, saat itu ia terlambat mendaftar hingga tak kebagian kursi. “Jumlah pesertanya yang memang sangat terbatas.” Pengalaman itu menjadi pelajaran berharga bagi Nita. Agar hal tersebut tidak terulang kembali, ia terus memantau berbagai informasi yang dilansir Ladokgi sejak bulan Desember ini. “Jangan sampai tertunda lagi apa yang telah direncanakan,” ujarnya mengingatkan diri sendiri. Di luar kelas bedah mulut, Nita juga ingin mengikuti kelas endodontic atau perawatan saluran akar. Kursus ini akan membuatnya
TARGETyang
TERUKUR menjadi dokter gigi yang memiliki kemampuan plus-plus. “Selama beberapa bulan, sembari kursus, saya bisa mempraktikkan keahlian baru saya kepada pasien. Jadi, target menambah pasien pada tahun depan bisa tercapai,” ujar Nita yang mulai praktik sejak 2008 ini. Kengototan Nita untuk mengikuti berbagai jenis kelas baru tidak lepas dari keinginan sekolah lagi yang sampai saat ini belum sempat diraihnya. Harapan terbesarnya ialah menempuh pendidikan S2 di bidang Manajemen Administrasi Rumah Sakit atau Hukum Kedokteran. “Belum dapat tercapai karena harus mengasuh anak yang masih kecilkecil,” ungkapnya tanpa bermaksud menyesali keadaan.
S
● Nita Nuryatin
Harus tegas Tahun 2012 akan menjadi sangat menantang bagi Ochie Rosa Selomanik. Tahun depan ia akan kembali ke dunia kerja setelah April lalu melahirkan anak pertamanya, Athar Malaika Aryasatya. “Saya akan menjadi humas di salah satu BUMN di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara,” kata Ochie. Berkantor di Tanjung Priok, Ochie saban hari bakal menempuh perjalanan yang tak mudah. Rumahnya berada di daerah Kalimalang,
PAPAN KEINGINAN ejak kecil, Diajeng Putri Lesa sudah diajarkan kedua orang tuanya untuk membuat papan atau buku keinginan. Papan tersebut memuat berbagai hal yang ia inginkan. Semua obsesi ia gambar dan menempelnya di papan atau buku daftar rencana. “Gambar itu kemudian saya tempel dan dipajang agar bisa dilihat kapan saja ketika merasa perlu diingatkan akan rencana hidup saya,” papar dara yang akrab disapa Lesa ini. Seperti kebanyakan orang, Lesa selalu menyusun ‘resolusi’. Sistem papan tadi ia tujukan supaya ia tidak lupa dengan target bidikannya. “Kita harus membuat sistem khusus agar
DOKPRI
dapat sesering mungkin melihat keinginan kita secara visual,” ucapnya. Lesa saat ini bergabung dengan grup beraliran reggae, Pallo Band. Dia ingat ketika awal 2004 ia sempat membuat gambar cover album pertamanya dan menempelnya di papan keinginan. “Waktu itu saya buat saja se-narsis mungkin. Jangankan bikin rekaman, waktu itu saya masih kuliah di Surabaya,” ujarnya. Empat tahun kemudian, album yang diidam-idamkan benar-benar terwujud. Lesa berhasil menggapai impiannya. Ketika cita-citanya tercapai, ia semakin yakin bahwa rencana dapat terwujud jika ada paduan tekad
Jakarta Timur. “Kantor baru ini memang jauh banget.” Tapi, Ochie tidak kecut. Ia sudah bertekad kembali bekerja untuk membantu mempersiapkan biaya sekolah anandanya. “Kehadiran anak memotivasi saya untuk menyingkirkan sifat moody,” ujar wanita berusia 28 tahun ini. Sebelum dianugerahi keturunan, Ochie kerap tidak bisa menjaga mood dalam bekerja. Alhasil, pekerjaannya pun tak optimal. “Saya juga
kerap terlihat kurang profesional di antara sesama teman kerja.” Ochie merasa perlu mengambil sikap tegas kepada dirinya. Dia harus berusaha keras untuk berubah agar dapat menjadi wanita karier yang profesional. “Saya harus bisa tegas kepada diri sendiri. Kalau nanti mood mudah berganti, saya mesti mengingatkan diri sendiri bahwa ini semua demi kebaikan anak,” ucap Ochie. Setiap pergantian tahun, Ochie terbiasa membuat berbagai rencana. Daftar rencana itu ia pakai sebagai acuan agar dirinya menggapai pencapaian yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Hanya, dalam membuat target, ia baru sebatas mendata keinginan-keinginan besar tanpa perincian kecil yang menekankan detail. Dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, Ochie lantas melakukan refleksi. Dia merangkum berbagai pencapaian pada tahun yang akan ditinggalkan sebagai landasan untuk penentuan tujuan baru. Refleksi akhir tahun menjadi penting ketika ia bersiap menentukan langkah yang ingin diambil selanjutnya. “Karena, kalau kita sudah tahu kita ada di mana, kita bisa menentukan setelah ini kita mau ke mana,” ungkapnya. ■ ed: reiny dwinanda
DOKPRI
bulat dan aksi nyata. Untuk 2012, Lesa sudah mencatat tiga buah rencana besar yang ingin dicapai. Pertama, ia ingin per-
salinan buah hatinya berjalan lancar pada bulan Maret mendatang. Kedua, ia berharap dapat meneruskan proyek bersama suami yang berprofesi sebagai kameraman. “Ketiga, rekaman album kedua bersama Pallo Band.” Agar tidak sekadar menjadi asa, Lesa sudah melakukan persiapan nyata demi mewujudkan rencana-rencananya. Untuk melahirkan nanti, ia mempersiapkan mental dan keuangannya. Lantas, bersama suami, ia sudah membuat kerangka pembagian tugas dan to do list yang harus dikerjakan agar proyek bersama ini bisa gol pada tahun depan. Terakhir, bersama Pallo Band, ia sudah mulai masuk dapur rekaman sejak awal Desember lalu “Doakan berhasil, ya!” seru Lesa. Amiin…. ■
15 REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011
TRESPASS
Menegangkan, Tapi... FOTO-FOTO: DOK MILLENNIUM FILMS
Oleh Setyanavidita Livicakansera
Untuk film yang ditangani Schumacher, “Trespass” terbilang tragis.
K
ehidupan Kyle Miller (Nicolas Cage) tampak sempurna. Kyle yang bekerja sebagai penjual berlian, memiliki sebuah mansion besar, istri cantik, dan anak perempuan yang tengah tumbuh remaja, Avery (Liana Liberato). Tidak butuh waktu lama sebelum akhirnya keluarga kecil itu menunjukkan ketidakharmonisan. Sarah (Nicole Kidman) terlihat sangat kesepian karena Kyle terlalu sibuk bekerja. Avery tengah sibuk memasuki kehidupan remajanya yang dipenuhi pesta dan bersenang-senang. Sore itu, Avery sudah berencana kabur dari rumah untuk hadir di salah satu undangan pesta temannya. Kyle yang awalnya ingin berangkat untuk menemui calon pembeli, terpaksa
berhenti sejenak karena ada pemeriksaan polisi di kawasan rumah elitenya. Sayang, empat orang kawanan penjahat yang menyamar sebagai polisi langsung menyerang Kyle dan Sarah begitu Kyle membuka pintu depan rumahnya. Malam yang awalnya terasa seperti malam yang biasa, berubah mencekam karena empat perampok ini tidak segan-segan melukai kedua tuan rumah. Pimpinan perampok ini, Elias (Ben Mendelsohn), langsung meminta dibukakan brankas berisi berlian yang terdapat di ruang kerja Kyle. Sara yang ketakutan ngotot meminta Kyle segera memberikan apa yang diinginkan para penjahat yang membawa pistol-pistol besar ke dalam rumahnya itu. Di luar dugaan, Kyle sama sekali tidak tergerak untuk membukakan brankas. Berbagai kekerasan yang dilakukan para penjahat tersebut sama sekali tidak melunakkan hati Kyle untuk menyerahkan harta kekayaannya.
Sutradara : Joel Schumacher Genre : Thriller Pemain : Nicolas Cage Nicole Kidman Liana Liberato Cam Gigandet Durasi : 91 menit
Tanpa sengaja, Sarah melihat salah satu wajah orang yang merampoknya. Orang itu adalah Jonah (Cam Gigandet), yang ternyata pernah bekerja pada keluarganya. Sarah yang hanya
berusaha bersikap ramah harus menerima kenyataan bahwa Jonah terobsesi besar memiliki dirinya. Ketegangan semakin memuncak ketika Avery kembali dari pesta dan Elias mendapati brankas milik keluarga Miller ternyata kosong. Keutuhan keluarga ini pun semakin terancam ketika Kyle mendapati perselingkuhan Sarah dan Sarah mengetahui kenyataan pahit bahwa sebenarnya suaminya sudah lama bangkrut. Meski menawarkan cerita penuh ketegangan, “Trespass” memiliki beberapa keganjilan yang membuat film arahan sutradara Joel Schumacher ini terkesan lemah dalam detail alur cerita. Jonah yang awalnya digambarkan berprofesi sebagai pemasang alat instalasi listrik di keluarga Miller, kemudian disebut juga sebagai seorang polisi. Elias sebagai pimpinan perampok juga sempat dibuat terlihat konyol ketika ternyata ia sama sekali tidak mengetahui bagaimana cara menjual berlian di pasar gelap. Dengan durasi
sekitar 91 menit, kita akan dibuat terpaku melihat satu per satu rahasia keluarga Kyle dan Sarah terbongkar selama terjadi perampokan. Dari segi pendapatan, “Trespass” bisa dibilang tragis untuk film bikinan Schumacher. Dari bujet pembuatan sekitar 35 juta dolar AS atau sekitar Rp 315
miliar, film ini hanya meraih pendapatan sekitar 3,5 juta dolar AS atau sekitar Rp 31,5 miliar. Dirilis pertama kali di Amerika Serikat pada pertengahan Oktober lalu, “Trespass” sudah mulai dapat disaksikan di jaringan bioskop sejak 12 Desember lalu. ■ ed: darmawan sepriyossa
FOTO-FOTO: DOK WARNER BROS. PICTURES
HAPPY FEET
Taburan Bintang yang Kurang Lucu Oleh Setyanavidita Livicakansera awanan penguin emperor tengah bersenangsenang dengan memamerkan suara indah mereka bersama. Mumble (Elijah Wood) yang jago menari dan Gloria (Pink) yang bersuara indah memimpin kegiatan sukacita tersebut. Tersembunyi di tengah kawanan penguin dewasa, berdiri Erik (Ava Acres), anak Mumble, dan Gloria, tertunduk minder karena merasa tidak pintar menari. Bayi penguin nan menggemaskan ini justru jadi bahan tertawaan ketika ia tersungkur karena mencoba ikut menari. Tersinggung karena ditertawakan, Erik bersama ketiga temannya, Boadicia (Meibh Campbell) dan Atticus (Lil P-Nut), pergi menjauh dari kawanan emperor. Setelah berjalan beberapa waktu, tiga sekawan ini bertemu kawanan penguin adelle yang dipimpin Lovelace (Robin Williams). Mereka tengah kedatangan pahlawan baru, Sven (Hank Azaria), penguin yang dianggap super karena bisa terbang. Terpesona dengan Sven, Erik sempat tidak mau diajak pulang oleh Mumble dan ingin belajar terbang seperti Sven. Setelah dibujuk sang ayah, Erik akhirnya mau kembali ke tempat ibunya sudah menunggunya dengan khawatir. Perjalanan rombongan kecil ini sempat terganggu karena ada Bryan (Richard Carter), gajah laut raksasa yang menghalangi jalan pulang mereka. Bryan yang berbadan besar justru terjatuh ketika beradu argumen dengan Mumble yang ngotot ingin
K
membawa anak-anak penguin ini pulang. Sial bagi Bryan, ia justru jatuh dan terjepit di celah sempit perairan es. Iba karena Bryan juga memiliki dua anak yang masih kecil, Mumble akhirnya menolong Bryan. Si gajah laut tersebut pun akhirnya berjanji akan membalas kebaikan yang Mumble berikan padanya.
Begitu sampai di tempat kawanannya berkumpul, Mumble terkejut karena ternyata seluruh anggota kawanan terjebak di dataran es yang mengalami penurunan dan tidak ada jalan keluar. Terjebak tanpa ada makanan sama sekali, kawanan penguin emperor ini terancam mengalami kematian massal. Perjuangan Mumble untuk menyelamatkan kawanannya melibatkan manusia dan seluruh anggota keluarga binatang yang ada di kawasan Antartika. Isu lingkungan yang melanda kutub akibat pemanasan global menjadi penyebab berbagai permasalahan yang melanda para hewan di sana. Lima tahun setelah film pertamanya sukses di pasar, kini “Happy Feet 2” kembali dengan berbagai bintang yang meramaikan ceritanya. Kehadiran kepiting kecil Will (Brad Pitt) dan Bill (Matt Damon) menambah ramai cerita di film berdurasi 115 menit ini. Sayang, cerita di film garapan George Miller ini terasa kurang lucu untuk ukuran film anak-anak. Sejak dirilis pertengahan November lalu, film ini telah meraih pendapatan 105 juta dolar AS atau sekitar Rp 945 miliar di box office. Angka ini masih terpaut sedikit dari total bujet pembuatan “Happy Feet 2” yang mencapai 135 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,2 triliun. ■ ed: darmawan sepriyossa
Genre : Keluarga Sutradara : George Miller Pemain : Elijah Wood, Pink, Brad Pitt, Matt Damon, Sofia Vergara, Robin Williams
16 REPUBLIKA
Ingin Jadi Penerjemah?
YOGI ARDHI/REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011
perencanaan keuangan
FOTO-FOTO: DOKUMENTASI PRIBADI
Tiga Kategori ona Desfy Palada sudah 16 tahun menjadi penerjemah. Dia merupakan penerjemah resmi dan profesional bahasa Inggris–bahasa Indonesia (dan sebaliknya). “Saya juga pemegang sertifikat penerjemah resmi dari Lembaga Bahasa Internasional (LBI) Fakultas Ilmu Budaya Universitas Indonesia, yang merupakan satu-satunya lembaga penyelenggara ujian penerjemah resmi tersumpah Indonesia,” jelas Rona. Rona memaparkan, saat ini ada tiga kategori penerjemah, yaitu penerjemah in house, biro penerjemah, dan penerjemah lepas (freelance). Inilah bedanya: ● Penerjemah in house adalah seorang penerjemah yang bekerja di sebuah perusahaan. Mereka yang memilih profesi ini memiliki keuntungan tersendiri. Sebab, penerjemah in house dapat mengikuti jenjang karier yang ada di perusahaan. ● Penerjemah agency merupakan penerjemah yang memiliki sebuah agency atau membangun sebuah biro penerjemahan. Sedikit sulit untuk membuat sebuah biro. Selain harus menguasai bahasa untuk menjadi penerjemah, pelakunya juga mesti memiliki manajemen perusahaan. Apalagi karena nantinya ia akan membangun sebuah perusahaan atau kantor yang lengkap dengan para pegawai. ● Penerjemah lepas atau freelance berarti penerjemah tersebut mempunyai dua pilihan, yakni menjadi seorang penerjemah yang melayani perusahaan saja atau penerjemah buku yang bekerja sama dengan penerbit dan dapat juga mengambil proyekproyek atau pekerjaan terjemahan lainnya. ■
R
Honornya sangat menjanjikan dan peluang kerjanya masih terbuka lebar.
B
anyak pekerjaan yang bermula dari suatu kegemaran. Profesi penerjemah, salah satunya. Mereka yang getol belajar bahasa asing dan piawai berbahasa Indonesia bisa menjajal profesi yang satu ini. Yunas Halim salah satunya. Sejak tahun 2006, ia tertarik menjadi penerjemah. “Ketika itu saya masih duduk di semester pertama Jurusan Sastra Inggris,” kenang mahasiswa Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat, ini. Yunas merasakan ada tantangan tersendiri ketika menerjemahkan sebuah buku. Gairah yang sama ia dapatkan dengan menjadi juru sulih bahasa. “Kita harus benar-benar profesional dalam menerjemahkan,” ungkap pria kelahiran 12 April 1989 ini. Seorang penerjemah, lanjut Yunas, memikul sebuah tanggung jawab atau amanat yang besar. Kesalahan kecil saja bisa menjadi fatal. “Apa yang kita kerjakan tidak mainmain, kita menerjemahkan sebuah bahasa negara lain, dan jika salah akan berpengaruh bagi orang banyak,” ujarnya. Yunas terpacu untuk terus belajar dan memperdalam ilmunya. Terlebih, setiap kali menerjemahkan ada saja istilah baru yang ia temukan. “Kita mesti mencari sampai dapat arti kata atau istilah yang masih asing agar tidak keliru menerjemahkannya.”
WW W.F REN CH-T RAN SLA TIO N.C O.U K
Yunas Halim
Rona Desfy
Juru bahasa merupakan pekerjaan yang memberikan pengalaman berharga bagi Yunas. Ia bisa bepergian ke banyak daerah di Indonesia yang tidak mungkin dikunjunginya sendiri. Dia pernah menemani Dede Yusuf selaku wakil gubernur Jawa Barat dan beberapa pejabat serta sejumlah lembaga ke Kalimantan, Nusa Tenggara Timur, dan Papua. “Senang bisa berkesempatan bertemu banyak orang baru dan bepergian ke luar Jawa,” ujarnya. Sambil bekerja, Yunas dapat mengenali budaya dari beberapa daerah yang telah ia kunjungi. Di lain sisi, Yunas sadar waktunya untuk bergaul dengan teman-teman menjadi sedikit berkurang. “Saat menerjemahkan textbook, saya lebih banyak menghabiskan waktu di depan komputer hingga minim interaksi dengan orang lain,” ucap Yunas. Konsekuensi tersebut mendorong Yunas untuk memilih bekerja sebagai juru bahasa ketimbang penerjemah. Sebab, juru bahasa lebih sering berinteraksi dengan banyak orang. “Bayarannya juga lebih besar dari bayaran seorang penerjemah textbook atau tulisan.” Penerjemah—termasuk juru bahasa ataupun tulis—
dapat sangat berkecukupan. Profesi ini cukup menjanjikan. Banyak lapangan pekerjaan yang terbuka bagi para penerjemah di Indonesia. Akan tetapi, ada beberapa hal yang harus dimiliki oleh seorang penerjemah selain kemampuannya menguasai bahasa asing serta bahasa ibu. “Dia juga harus memiliki relasi yang kuat dengan para penerjemah lain untuk saling bertukar pikiran,” tutur Yunas. Selain itu, seorang penerjemah mesti menjaga kualitas. Soal popularitas, kesampingkan saja. Ketenaran akan datang dengan sendirinya menyusul hasil kerja yang profesional. “Penerjemah yang namanya terkenal tentu akan lebih mudah mendapatkan klien,” kata Yunas. Penerjemah juga tidak boleh gaptek. Ini artinya mereka harus mengetahui dan
mampu mempergunakan teknologi yang sedang berkembang saat ini, seperti internet dan segala yang terkait dengannya. “Saya memanfaatkan internet untuk mendapatkan pekerjaan sebagai penerjemah, khususnya dari pihak asing,” ujar Yunas berbagi pengalaman. Yunas bercita-cita membuka biro penerjemah setelah lulus kuliah. Peluang bisnis biro penerjemahan di Bandung masih terbuka lebar. “Apalagi jika dibandingkan dengan Jakarta yang sudah lebih banyak pemainnya.” Sementara itu, Rona Desfy Palada memilih menjadi penerjemah karena ingin memiliki pekerjaan dengan waktu yang fleksibel. Pekerjaannya dapat dirampungkan dengan baik tanpa kehilangan waktu berharga dengan anak-anaknya. Dia bisa mengerjakan proyek penerjemahan dari di rumah. “Sambil bergelut dengan komputer, saya juga dapat mengawasi anak-anak yang sedang asyik bermain.” Modal Rona tak banyak. Dia hanya butuh komputer dan internet sebagai alat bantu kerja untuk menghubungkannya dengan orang-orang yang tersebar di berbagai belahan dunia. Meskipun kesannya menyenangkan, profesi penerjemah ada kalanya membuat Rona bersungut-sungut. Terkadang, ia harus berpacu mengejar tenggat. “Ada saja klien yang memberikan waktu sangat singkat.” Bekerja dengan tergesa, Rona tetap mengedepankan kehati-hatian. Ia tak boleh
sembrono alias asal-asalan merampungkan suatu terjemahan. Kecepatan menyelesaikan tentunya didapat seiring waktu. Untuk itu, penerjemah harus memperluas wawasan. “Bahasa komputer ataupun ekonomi tentunya berbeda, dan itulah yang harus lebih diperdalam lagi,” tuturnya. ■ c16 ed: reiny dwinanda
Ragam Pekerjaan Penerjemah ekerjaan penerjemah tidak mencakup lingkup buku, penerbit, atau dokumen perusahaan saja. Penerjemah pun bisa go international dengan membantu pihak asing dalam mengalihbahasakan data atau dokumen lainnya. “Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan keahlian dengan menjadi pemandu wisata,” ungkap Rona yang menjadi anggota Himpunan Penerjemah Indonesia (HPI). Rona memperhatikan, perkembangan pasar stasiun TV saat ini semakin membuka peluang pekerjaan bagi para penerjemah. Berjamurnya TV kabel di Indonesia niscaya membuat jasa penerjemah subtitle makin dibutuhkan. “Soal gaji tentu sangat variatif, namun tetap menguntungkan.” Gaji bulanan seorang penerjemah bisa mencapai Rp 10 juta. Untuk penerjemah yang baru bergabung di sebuah perusahaan biasanya mendapatkan gaji sebesar lima sampai
P
enam juta rupiah. “Sedangkan, untuk penerjemah yang baru masuk industri media kisaran gajinya tiga juta rupiah,” kata Rona. Lalu, siapakah orang yang bisa menjadi penerjemah? Menurut Rona, orang yang memiliki latar belakang bahasa sangat mungkin menjadi penerjemah. Tetapi, peminatnya perlu memiliki pengetahuan lain di luar bahasa. Rona menuturkan, seorang berlatar pendidikan teknik sekali pun bisa menjadi penerjemah. Syaratnya, ia telah menguasai dua bahasa dengan baik secara lisan dan nonlisan. Orang tersebut akan memiliki daya saing ekstra ketika mencoba menggarap proyek penerjemahan yang proses penyelesaiannya memerlukan pengetahuan teknik. Sementara itu, tidak sembarang orang dapat menjadi penerjemah dokumen-dokumen legal seperti akte, surat kontrak, atau dokumen penting negara. Hanya mereka yang memiliki sertifikasi yang boleh menggarap proyek penerjemahan kategori legal. Sertifikasi di setiap negara berbeda, tetapi esensinya sama. Para penerjemah di kelompok ini terikat oleh sumpah. “Ketatnya persyaratan otomatis membuat hasil kerjanya bisa dipertanggungjawabkan,” papar Rona. ■
Diasuh oleh Ahmad Gozali dari Biro Perencanaan Keuangan Safir Senduk&Rekan, Wisma GKBI Lt 39 Ruang 3901. Jl. Jend Sudirman No. 28 Jakarta 10210 Telp (021)5799-8024 Fax: (021) 5799-3174 Kirimkan pertanyaan Anda ke www.perencanakeuangan.com,
[email protected]
Pemborosan Assalamualaikum wr wb Mas Gozali, saya sepertinya boros banget deh. Saya paling enggak tahan kalau melihat barang yang baru dipasarkan, diskon, atau bazar. Penghasilan sih lumayan, tapi uang di tabungan kok tidak bertambah secara signifikan ya. Yang bertambah malah pakaian dan gadget. Bagaimana dong cara mengatasi sifat boros ini? Terus terang saya juga masih ingin bersenang-senang, namanya juga anak muda ya, maklum dong. Mohon pencerahannya ya, Mas. Terima kasih. Sagita via email Jawab: Waalaikumussalam wr wb Alhamdulillah, Anda sadar bahwa Anda sendiri boros. Ada loh orang yang sebetulnya boros, tapi tidak mengakui bahwa dia sendiri boros. Dia merasa tidak ada masalah dengan pola pengeluarannya sehingga juga tidak merasa perlu untuk melakukan perubahan. Yang disalahkannya cuma perusahaannya saja yang tidak memberikan kenaikan penghasilan sesuai dengan keinginannya. Dengan modal ‘pengakuan’ ini, maka usaha untuk mengatasi sikap boros bisa lebih mudah dilakukan. Saya punya beberapa tips untuk Anda yang suka boros belanja:
1. Cash is the limit Salah satu hal yang membuat kita jalan terus dalam hal boros tanpa kapok adalah karena memang ada uang untuk membiayai gaya hidup tersebut. Ada niat dan keinginan dalam hati serta ada kesempatan berupa pesta diskon dan uang yang kita pegang. Jadilah boros mendapatkan bahan bakar dan oksigen untuk terus menghancurleburkan keuangan kita. Salah satu trik untuk mengatasi sifat boros adalah dengan membatasi uang tunai yang dipegang. Jangan biasakan membawa uang tunai berlebihan dalam dompet. Apalagi kalau suka window shopping. Simpan saja kartu ATM dan kartu kredit dalam dompet terpisah. Cukup bawa dompet berisi uang tunai dalam jumlah terbatas jika Anda memang berniat hanya jalan-jalan, window shopping, atau sekadar keluar makan siang. Tinggalkan kartu ATM dan kartu kredit di dompet lainnya. Kalau Anda memang niat belanja, tulis dulu kebutuhannya dan bawa uang secukupnya. Boleh juga membawa kartu kredit selama bisa tetap patuh pada daftar belanja Anda.
2. Saving dulu baru shopping Sebetulnya, sering belanja tidak ada masalah kalau tidak mengorbankan dana tabungan atau investasi untuk masa depan. Karenanya, pastikan kegiatan belanja Anda tidak mengganggu kebutuhan Anda untuk menabung. Tipsnya sederhana saja, setiap bulan, pastikan Anda menabung dulu, baru boleh shopping. Dengan cara ini, maka anggaran tabungan bisa rutin dilakukan, tanpa menunggu sisa duit belanja. Dan, kegiatan belanja pun menjadi tidak berlebihan karena uangnya sudah digunakan untuk menabung terlebih dahulu.
3. Alihkan menjadi belanja produktif Kalau Anda suka belanja, sebetulnya kepuasannya terletak bukan pada “memiliki” sebuah barang, tetapi kepuasannya terletak pada “membeli” barang tersebut. Jadi, bisa juga Anda “manipulasi” perasaan puas tadi dengan membeli sesuatu yang produktif. Alih-alih membeli pakaian, akan lebih produktif membeli perhiasan emas. Setidaknya harganya emasnya masih akan tetap naik dan tidak ada istilah emas bekas sebagaimana pakaian bekas yang tidak ada harganya. Anda bahkan bisa juga menggunakan kata belanja untuk menabung. Misalnya, belanja reksadana, belanja saham, belanja emas, belanja deposito, dan sebagainya. Dengan demikian, Anda bisa tetap bersenang-senang belanja dan aset Anda pun makin produktif. Demikian penjelasan saya. Semoga dapat membantu Anda dalam mengelola keuangan pribadi. Salam, Ahmad Gozali. ■
17 REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011
Puang Oca Kenikmatan Seafood dari Laut Jauh FOTO-FOTO: TAHTA AIDILLA
kolesterol yang cukup besar. Berbagai makanan yang ditawarkan di sini dijual dengan variasi harga yang normal untuk ukuran restoran seafood, yaitu mulai dari Rp 30 ribu sampai Rp 150 ribu.
Kopi jenderal Oleh Setyanavidita Livicakansera
Jauhnya bahan baku tak jadi masalah asalkan kesegaran dan mutu terjaga.
T
empat makan yang menyajikan menu seafood mungkin sudah tersebar di seluruh sudut Jakarta. Tapi, belum tentu semua bahan-bahan yang digunakan diambil dari tempat terbaik untuk menu seafood. Di restoran seafood dan coto makassar, Puang Oca, ikan yang digunakan diambil khusus dari perairan di kawasan Sulawesi, sementara lobsternya diambil langsung dari Papua. Setelah buka pertama kali di Surabaya beberapa bulan lalu, kini Puang Oca membuka cabang keduanya di daerah Senayan, Jakarta Pusat. “Restoran ini mengusung seafood dengan cita rasa khas Indonesia sebagai keunggulan utamanya,” ujar Komjen Purnawirawan Yusuf Manggabarani, pemilik Puang Oca. Menurutnya, Puang Oca adalah nama panggilan yang ia peroleh di kampung halamannya di Bugis, Makassar. Ia mengungkapkan salah satu alasannya mendatangkan bahanbahan seafood dari perairan jauh adalah demi menjaga kualitas dan rasa dari menu yang akan disajikan. “Setiap hari hasil
laut ini diangkut menggunakan pesawat. Memang kedengarannya repot, tapi hasil laut di Sulawesi dan Papua terkenal enak dan sehat karena bebas formalin atau bahan berbahaya lain,” Yusuf melanjutkan. Senayan yang menjadi salah satu sentral berkumpulnya masyarakat Ibu Kota, diakui menjadi lokasi yang paling tepat untuk restoran yang baru dibuka pada akhir November lalu ini. Ramainya orang berbelanja di kawasan Senayan, kesibukan gedung DPR, dan kantor Menteri Negara Kepemudaan dan Olahraga, membuat Yusuf optimistis Puang Oca akan menjadi sasaran pencari kuliner. Berbagai menu makanan dapat menjadi pilihan di restoran berlantai dua ini. Mulai dari coto makassar, lobster
saus padang, kakap merah woku, kepiting telur asin, hingga kepiting asap tersedia di sini. Coto makassar yang disajikan di sini dilengkapi dengan dua pilihan jenis ketupat: dengan atau tanpa santan. Meski kuahnya terasa sangat kental rasa tauco, daging yang digunakan di sini empuk dan disajikan dengan potongan yang banyak. Kalau terbiasa makan dengan rasa asin, kuah coto makassar di sini masih sedikit terasa kurang asin meski kaya dengan bumbu. Menu lobster yang dimasak dengan di-steam atau diasap juga menjadi menu andalan di Puang Oca. Lobster besar yang telah dibumbui, dibungkus daun pisang, kemudian dimasak dengan teknik steam atau kukus. Hasilnya, bumbu yang digunakan terasa benar-benar meresap ke dalam daging lobster yang empuk. Karena lobster yang digunakan ukurannya besar, akan lebih baik apabila dimakan bersama teman makan. Apalagi, mengingat lobster adalah sumber
Tidak hanya makanan khas Indonesia yang menjadi unggulan di restoran berkapasitas hingga 200 pengunjung ini. Minuman yang disajikan di sini juga mengangkat berbagai menu minuman khas berbagai daerah. Mulai dari es cincau, es cendol, es kelapa, sampai es puter dapat ditemui di sini dengan harga Rp 18 ribu. Kalau ingin minuman yang berunsur modern, es teh sangria bisa dijadikan pilihan. Es ini merupakan teh pilihan restoran yang terdiri dari berbagai pilihan rasa, seperti stroberi, mangga, lemon lime, dan apel malang. Menurut Manager Marketing Puang Oca, Ade Mulyani, dua minuman khas yang menjadi andalan di Puang Oca adalah barley dan kopi jenderal. Kopi jenderal, ia menjelaskan, sebenarnya adalah kopi biasa, sama seperti yang biasa kita minum sehari-hari. Bedanya, campuran kuning telur dan ramuan khas lainnya yang ditambahkan membuat kopi ini berbeda dan istimewa. Uniknya lagi, Ade menambahkan, pengunjung yang ingin mencoba bisa memesan kadar tingkatan bahan pencampur dalam kopi yang diinginkan.
“Yang paling ringan itu bintang satu. Kalau mau yang paling kuat rasanya bisa memesan kopi jenderal bintang lima,” katanya. Sedangkan barley adalah minuman yang dibuat dari biji jali yang juga tanaman khas masyarakat Betawi. “Biji jali ini direndam, kemudian airnya disajikan sebagai minuman,” jelas Ade. Bukan saja biji jali ini sudah semakin jarang ditemukan, jali yang termasuk jenis tumbuhan padi-padian ini juga memiliki kadar serat tinggi. Bukan hanya
membantu pencernaan yang mengalami gangguan, jali juga dapat membantu menurunkan risiko penyakit kanker. Untuk minuman, rentang harga berbagai menu yang ditawarkan di sini berkisar antara Rp 10 ribu sampai Rp 30 ribu. Karena masih dalam tahap perkenalan, Puang Oca juga memiliki program diskon sebesar 20 persen untuk setiap pengunjung yang datang. Rencananya, program ini akan terus berlangsung hingga penghujung 2011. ■ ed: darmawan sepriyossa
Kirim pengalaman hang out di tempat favorit kalian untuk dimuat di rubrik rileks ini. Kirim berikut foto-foto kalian ke
[email protected]
agenda Taman Ismail Marzuki Bentara Budaya Jalan Palmerah Selatan 17, Jakarta “Bentara Putar Film” Steven Soderbergh Jumat, 16 Desember 2011 14.30 Sex, Lies, and Videotape 16.30 Out of Sight 18.30 Diskusi bersama Ronny P Tjandra 19.30 Erin Brokovich Sabtu, 17 Desember 2011 15.00 Traffic 18.00 The Good German 20.00 The Informant!
Teater Tanah Air Pementasan “Timun Mas” Karya: Remy Sylado Sutradara: Jose Rizal Manua Pemain: Renny Djajoesman, Gandung Bondowoso, Niken Flora Rinjani, Nilam zubir, dll Sabtu-Minggu, 17-18 Desember pukul 16 dan 19.30 WIB Harga karcis Rp 100 ribu, Rp 50 ribu, Rp 30 ribu.
Wayang Orang Bharata Pementasan “Remong Batik” Sabtu, 17 Desember 2011 Pukul 20.30–selesai Reservasi: Sdr M Yunus: 0856 1211 842 Sdri Endang: 0858 1450 4644 Harga Tiket: VIP Rp 50.000,Kelas 1 Rp 40.000,Balkon Rp 30.000,-.
18-19
REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011 FOTO-FOTO: AGUNG SUPRIYANTO
MELANCONG BARENG ABAH ALWI
Beberapa Hotel di Cirebon
B
anyak hotel berbintang dua sampai tiga yang bisa menjadi akomodasi selama di Cirebon. Harganya tergolong murah, apalagi bila Anda melakukan booking jauhjauh hari. Beberapa di antaranya:
DARI KERATON CIREBON KE LINGGARJATI
G Hotel Bentani
G Suasana Keraton Kesepuhan
laskan tentang batik cirebon yang kini telah berkembang kembali. Ini terbukti bahwa di sentra batik Trusmi terdapat sekitar 40 pertokoan yang menjual batik dan pakaian dari Kota Cirebon. Banyak peserta tur, terutama ibu-ibu, membeli oleh-oleh batik yang menurut mereka harganya cukup murah. Rata-rata harganya antara Rp 40 ribu hingga jutaan rupiah. Yang belakangan ini adalah harga untuk batik tulis. Hari sudah pukul tujuh malam ketika kami tiba di Hotel Zamrud, hotel berbintang dua di Cirebon yang terletak di tengah-tengah kota. Setelah mandi dan shalat Maghrib disambung Isya, kami pun bersantap malam. Beberapa peserta ikut menyanyi dengan iringan sebuah orkes organ. Beberapa peserta ikut menari, menambah meriah dan riang gembira tur ini hingga segala kepenatan hilang. Ahad, hari kedua setelah sarapan pagi, rombongan menuju Keraton Kanoman. Memasuki keraton ini, kita harus sedikit bersusah payah karena dipenuhi oleh pedagang. Memang di depan keraton terdapat sebuah pasar. Kalau Keraton
G
Kasepuhan sultannya ke-14, di Keraton Kanoman Sultan Muhamad Salatin adalah sultan ke-12. Sayangnya, dia
tidak dapat menyambut kedatangan kami karena tengah menderita sakit. Kami disambut oleh saudara-saudara
G Berfoto bersama.
dan kerabatnya seperti juga di Keraton Kesepuhan. Tentu saja tari-tarian dan hiburan membuat suasana pertemuan menjadi sangat akrab. Dari Keraton Kanoman peserta mengunjungi Makam Sunan Gunung Jati. Kami diingatkan agar jangan memberikan uang karena banyaknya pemintaminta. Ternyata peringatan itu menjadi kenyataan. Begitu mendekati pemakaman kami disambut dengan puluhan peminta-minta yang merengek minta sedekah. Naik ke lantai sembilan pemakaman tempat makam Sunan Gunung Jati, kami mendapati puluhan kotak sumbangan di samping pemintapeminta yang tidak pernah berhenti menguntit rombongan. Akhirnya, salah seorang anggota rombongan, setelah sampai di depan makam Sunan Gunung Jati, meminta seorang kuncen untuk membacakan doa dengan sebelumnya memberikan uang Rp 50 ribu. Setelah pembacaan doa yang cukup panjang, dia masih meminta sedekah kepada kami. Banyaknya pemintapeminta menurut para peserta cukup mengganggu ziarah. I ed: darmawan sepriyossa
SAKSI PERUNDINGAN LINGGARJATI
S
G
Suasana Gua Sunyaragi
Selain sarat sejarah, Cirebon juga kaya dengan kulinernya.
G
Sentra Batik Trusmi
Oleh Alwi Shahab
M
elancong Bareng Abah Alwi pada 10 dan 11 Desember 2011, yang diselenggarakan Republika, bertema “Mencicipi Eksotisme Cirebon”. Karena tur kali ini cukup jauh, di hari pertama (10 Desember), ketika saya pukul 06.00 pagi tiba di gedung Republika, para peserta sudah banyak berkumpul. Ada yang datang dari Kota Bogor dan Karawang. Pesertanya tidak tanggungtanggung, lebih dari 100 peserta. Tepatnya 125 peserta, termasuk para kru dari Republika. Yang menggembirakan, ada beberapa di antara mereka yang sudah tujuh kali mengikuti tur ini. Tiga
G
buah bus besar yang sejak Subuh telah bersiap, tepat pukul 07.30 pagi meninggalkan Warung Buncit. Tentu setelah terlebih dulu sarapan berupa makanan kecil, kopi, dan teh. Perjalanan ke Cirebon, meskipun diguyur hujan lebat di beberapa tempat, cuaca tampak bersahabat ketika memasuki kota. Kami mendapat telepon dari staf keraton bahwa Sultan Kasepuhan Pengeran Raja Adipati Arief Natadiningrat, yang merupakan sultan ke-14, telah siap untuk menerima kami di Keraton Kesepuhan. Begitu memasuki keraton, sultan yang mengenakan baju kebesaran menyambut kami. Setelah menyambut dengan ramah dan menyalami para peserta yang lebih 100 orang, Sultan menjelaskan sejarah Kesultanan
Ber ziarah ke Makam Sunan Gun ung Jati
Cirebon. Arys Hilman, wakil pemimpin redaksi, mengucapkan terima kasih atas penyambutan ini. Rombongan kemudian dipersilakan menuju pendopo yang cukup luas. Sambil diiringi tarian-tarian Cirebonan, kami menikmati berbagai makanan khas Cirebon. Soal kuliner, Cirebon memiliki banyak penganan yang dikenal bukan saja di kota udang ini, tapi juga di kota-kota dan tempat lain. Sebut saja seperti empal gentong, nasi lengko, nasi jamblang, dan mi kocok Cirebon. Tidak hanya itu, kami juga disuguhi kue-kue khas Cirebon, termasuk teh poci, di tengah-tengah iringan penari-penari Cirebon. Kemudian kami shalat Zhuhur dijamak dengan Ashar di Masjid Merah, masjid yang dibangun Sunan Gunung Jati
yang bernama Syarif Hidayatullah. Menurut Babad Tanah Sunda dan Babad Cirebon, Sunan Gunung Jati yang merupakan ayah dari Sultan Hasanuddin dari Banten adalah keturunan ke-22 Nabi Muhammad dari perkawinan putrinya Fatimah Azzahra dengan Ali bin Abi Thalib. Mengutip Purwaka Caruban Negeri, di abad ke-14, Kota Cirebon yang kini merupakan pelabuhan terbesar di Provinsi Jawa Barat itu hanya merupakan desa kecil bernama Muara Jati. Rombongan cukup puas dengan arsitektur Masjid Merah yang menurut Sultan dibangun oleh Sunan Gunung Jati. Dari Keraton Kesepuhan Cirebon, rombongan kemudian meninjau sentra batik Trusmi. Kami disambut dengan hujan lebat. Di sini Pak Kastura menje-
etelah mendatangi Gua Sunyaragi yang konon sebagai tempat para sultan berkhalwat, kami kemudian pergi ke tempat bersejarah di kaki Gunung Ceremai dengan pemandangannya yang indah dan terletak di ketinggian 400 meter dari permukaan laut. Tempat bernama Linggar Jati di Cilimus, Kuningan, inilah yang dipilih sebagi tempat perundingan Linggarjati antara delegasi Indonesia dipimpin PM Sutan Sjahrir dan delegasi Belanda. Kami mengunjungi Museum Linggarjati yang terawat dengan baik. Menurut pihak museum, tiap bulan rata-rata 2.000 orang mengunjuni museum ini. Jumlah yang cukup besar mengingat. Desa Cilimus tempat perundingan ini merupakan daerah perdesaan. Dipilihnya Linggarjati sebagai tempat perundingan merupakan saran dari Maria Ulfah Santoso, menteri sosial pertama RI kelahiran Kuningan, Menurutnya, memilih Linggarjati sangat tepat karena iklimnya sejuk dan tidak jauh dari Jakarta. Adalah Lord Killearn dari Inggris yang menjadi penengah perundingan yang berlangsung pada 10–13 November 1946 yang menghasilkan Perjanjian Linggarjati. Para peserta tur dapat menyaksikan apa yang terjadi 65 tahun lalu. Di museum yang pada tahun 1921 itu hanya sebuah gubuk milik Ibu Jasitem. Pada 1930 dijadikan vila oleh seorang Belanda
yang menikahinya. Meski dwitunggal Presiden SoekarnoWakil Presiden Hatta tidak ikut dalam perundingan, pernyataan mereka yang menyetujui konsep terakhir persetujuan Indonesia-Belanda menggambarkan bahwa Soekarno-Hatta merupakan tokohtokoh RIS, pendukung utama, dan telah melakukan terobosan dalam perundingan Indonesia–Belanda. Dengan ditandata-
nganinya Perjanjikan Linggarjati, dunia internasional mulai mengakui kekuasaan de facto RI. Sesudah Perjanjian Linggarjati tercapai, PM Sjahrir terbang ke New Delhi atas undangan PM India, Jawaharlal Nehru. Itu menunjukkan bahwa terbentuknya Perjanjian Linggarjati tidak dapat dilepaskan dari latar belakang internasional. Sebelum mengunjungi Museum Linggarjati, para peserta terlebih dulu
Informasi Pemasangan Iklan Hardi 9 2 5 9 3 3 8 3 , Lutfy 7 0 6 8 6 1 2 6 , Bandung 022- 4207671, Yogyakarta 0274- 544972, Surabaya 031- 5017409
makan siang di Sangkan Hurip, Kuningan. Kami makan siang di Restoran Laksana secara lesehan. Makanannya cukup variatif, mulai dari masakan khas Sunda sampai menu internasional. Di sini kami shalat jamak Zhuhur dan Ashar secara ber gantian di musala restoran yang dapat menampung sekitar 50-an jamaah. Sepulangnya dari Linggarjati, kami mampir di tempat penjual oleh-oleh Cirebon di Cilimus. Rupanya para peserta khususnya ibu-ibu sangat senang berbelanja. Meski dikasih waktu setengah jam, menjadi molor lebih satu jam. Sekitar pukul empat sore kami kembali ke Jakarta. Masih mampir lagi di Restoran Pringsewu di Indramayu. Sayangnya, perjalanan menghadapi kemacetan karena adanya perbaikan jalan di jalur pantura. Di restoran ini kami makan malam kembali dengan lesehan. Peserta bisa mengambil makanan semaunya yang telah disiapkan. Di sini kita meminta para peserta untuk mengisi kuesioner. Alhamdulillah, umumnya menyatakan puas bahkan ada yang menyatakan sangat puas. Mereka bertanya ke mana lagi setelah ini. Insya Allah, pada akhir Januari tur akan mengunjungi Istana Bogor, Istana Cipanas, dan Batutulis. Di samping itu, mungkin ke makam pelukis kenamaan Raden Saleh di Bogor. Tidak seperti ke Cirebon, tur mendatang tidak perlu menginap, bisa pulang dalam sehari. I
G G G G
Jalan Siliwangi 69-Cirebon Utara (0231) 203246 Hotel Santika Jalan Doktor Wahidin 32, Cirebon 45122 0856-7342-627 Hotel Patra Jasa Jalan Tuparev 11 Grage Hotel Jalan RA Kartini 77 Hotel Apita Jalan Tuparev 329 Hotel Priangan Jalan Siliwangi 108
Pembaca dapat berbagai pengalaman jalan-jalan dengan menuliskannya di rubrik ini. Syaratnya mudah, tulislah pengalaman itu dalam 8.000 hingga 10 ribu karakter. Tulislah sisi-sisi yang paling menarik—tak setiap tempat membawa pengalaman sama pada semua orang. Jangan lupakan tulis tips-tips sederhana mendapatkan visa, tempat favorit untuk dikunjungi, lokasi shopping terbaik, dll. Kiriman yang tidak sesuai kualifikasi tidak bisa kami muat. Kirim tulisan Anda ke
[email protected].
20
REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011 FRANK AUGSTEIN/AP
Nazar Stripper di Perkawinan Anak ika menguraikannya dengan dewa hedonisme, Dyonisus, terlalu jauh, entah toapekong mana yang merasuk ke jiwa Zhang Cheng, lelaki asal Xuzhou dari Provinsi Jiangsu, wilayah timur Cina. Yang jelas, polisi Cina menahan Zhang setelah terbukti menyewa jasa dua gadis penari telanjang (strippers) pada pesta pernikahan anak lakilakinya. Awalnya, Zhang hanya menyewa jasa sebuah grup band di pesta pernikahan anaknya itu. Tak jelas bagaimana awalnya, tiba-tiba ia menyatakan
J
harus ada yang ‘khusus’ dalam perayaan itu. Lalu, mulailah pertunjukan tarian telanjang yang tentu saja telah disiapkan sebelumnya itu tergelar. Sebenarnya para penonton juga tampaknya belum begitu hanyut karena masih terpukau dengan kenekatan sang empunya hajat. Lima menit kemudian, tempat perhelatan itu telah dikepung ratusan warga yang keberatan dengan pertunjukan itu. Sehari setelah itu, Zhang diringkus petugas kepolisian. ■ globaltimes.com/darmawan sepriyossa
MENYEBERANG JALAN:
Seorang peternak menyetop lalu lintas di Duisburg, wilayah barat Jerman, saat angsa-angsa miliknya menyeberang jalan. Angsa-angsa itu menikmati hari-hari menyenangkan, dengan suasana luar kandang dan pakan yang segar, sebelum mereka dipotong untuk makan malam saat Natal. AMPELSA/ANTARA
PANEN DURIAN:
ILUSTRASI: SUHE
●
●
●
Seorang warga membawa buah durian hasil panen dengan kepalanya di Desa Lhoong, Kecamatan Lhong, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Sabtu (10/12) pekan lalu. Panen durian di beberapa daerah di Aceh itu membuat harga durian dengan kualitas unggul hanya dijual seharga Rp 10 ribu hingga Rp 20 ribu per buah.
●
Bahkan Alien Pun Kepincut Demo eramaian selalu saja memancing orang untuk tahu ada apa gerangan. Oh, bahkan bukan cuma orang, alien pun dibuat penasaran. Itu kalau benar terbukti bahwa yang terekam di kamera saat demo prodemokrasi yang digelar di Lapangan Bolotnaya, Moskow, pekan lalu, memang makhluk asing dari luar angkasa. Yang jelas, saat terjadinya aksi massa yang melibatkan 25 ribu orang itu, banyak yang melihat kehadiran sebuah
K
‘pesawat’ kecil di atas mereka. Pesawat yang dibantah banyak orang sebagai ‘bukan helikopter’ itu seolah terus memantau. Sesekali terpendar cahaya biru dan merah dari badan pesawat yang disebutsebut memiliki lima cantelan dari badannya itu. Hingga kini Pemerintah Rusia belum mengonfirmasi benar atau tidak soal adanya kehadiran alien dalam demonstrasi tersebut. Tetapi, di masyarakat sendiri polemik soal itu masih saja berlangsung. ■ RT.com/darmawan sepriyossa
6
Zaira meletakkan sajadah di atas tanah lapang. Masjid yang sangat megah dan sangat luas itu tak sanggup menampung jamaah. Terlampau banyak. Maka itu, tanah lapang pun menjadi penuh. Matahari melata di atas masjid, juga tanah lapang itu. Waktu Zhuhur sudah masuk sedari tadi, tetapi ikamah belum juga dikumandangkan. Orang-orang mulai resah. Mereka yang bekerja tak mungkin berlama-lama menunggu. Mereka harus mencari nafkah. Dalam gelisah itu, salah satu orang bertanya, mengapa shalat belum juga dimulai. Salah satu di antara mereka membalas bila waktu shalat belum masuk. Yang lainnya membalas, “Sudah”, yang lainnya lagi membalas, “Belum”. Dalam waktu singkat, tanah lapang itu riuh rendah oleh suara orang-orang yang meributkan waktu shalat. Zaira bingung, mengapa mereka tidak shalat saja sendiri-sendiri. Siapa yang yakin bahwa waktu shalat sudah masuk, ya shalat saja. Yang menganggap belum, ya tunggu saja sampai waktu shalat sudah masuk. Kok repot.
Dari perbedaan pendapat itu, seseorang meninju lawan bicaranya. Yang ditinju kemudian membalas. Teman yang ditinju tak terima, akhirnya membalas bogem mentah kepada yang meninju. Begitu seterusnya. Sekarang tanah lapang itu riuh rendah oleh orang-orang berkelahi. Mereka saling berkata dengan ucapan-ucapan buruk. Ada yang meracau, mengumpat, bahkan merendahkan orang lain. Satu per satu dari orang yang berkumpul di tanah lapang itu meninggalkan masjid dan tanah lapang. Shalat berjamaah pun batal. Orang-orang memilih pulang. Mungkin mereka menunaikan Zhuhur di rumah masing-masing. Zaira melipat sajadahnya. Ia beranjak dari tanah lapang itu. Berjalan sendiri, terus berjalan, mencari tempat yang nyaman untuk berdialog kepada Tuhannya. Tapi, ia mulai gamang.
Bagian Dua Zaira belum betul-betul terjaga, ia duduk dengan kedua kaki selon-
jor ke depan. Matanya nanar melihat sekelilingnya. Padang rumput yang luas, tetapi tak ada satu pun pohon berdiri tegak di sana. Ia mengucek-ngucek kedua matanya dengan tangan kanannya. Sebuah masjid lalu tumbuh di padang rumput itu. Masjid dengan tujuh kubah bertakhtakan emas. Kilau matahari menghujani tujuh kubah itu. Zaira ternganga dengan pilarpilar masjid yang tinggi menjulang. Zaira mencubit lengannya. Sakit. Ia yakin, ia telah sadar sepenuhnya. Ia menengok ke kanan, tiba-tiba ribuan pohon pinus berjajar rapi menuju masjid itu. Ia menoleh lagi ke kiri, sama. Ribuan pohon pinus berjajar menuju masjid. Langit membiru dengan ribuan burung beterbangan di udara. Bibir Zaira bergumam takjub. Ia memuji kebesaran Tuhan sedalam-dalamnya. Zaira memandangi sekelilingnya. Begitu ia sangat ingin berlama-lama di sini. Senyumnya mengembang tak henti-henti. Sejenak, muncul seseorang yang sudah sangat tua. Dengan kerentaannya, orang tua itu berjalan melewati pohon-pohon pi-
nus dengan langkah yang lamban, bahkan tertatih. Orang tua itu tampak susah-payah menuju masjid, tetapi wajahnya sangat bersih, tenang, dan teduh. Zaira menemukan kedamaian dengan memandangi wajah orang tua itu. Sejenak kemudian, Zaira menautkan kening kuat-kuat. Tempat yang luas itu, dengan masjid nan megah, ribuan pohon pinus yang berjejar sepanjang jalan menuju masjid, juga sungai yang bening di sisi kiri, mengapa hanya ada satu orang tua yang menuju ke masjid? Ke mana orang-orang yang lain?
Bersambung
21
REPUBLIKA
YANG
PEDE DENGAN BERINDIE
Sabtu, 17 Desember 2011
BERUNTUNG DI ERA IT
K
arena musik adalah bag ian dari seni budaya yang tidak bisa dip rediksi, pengamat musik Bens Leo merasa, setiap orang yang terjun di musik memiliki peluang sama untuk ber hasil ataupun gagal. “Semua musisi, khu susnya pendatang bar u, memiliki kes empatan untuk meraih sukses. Hal ini diakui tidak lepas dari tidak bisa ditebaknya arah angin keb eruntungan yang tengah membawa selera pasar masyarakat. “Yang nyentrik seperti Ud in Sedunia atau Ayu Ting Ting bisa memb eri kejutan karena kar ya yang baik saja tida k cukup, tapi juga har us ada faktor keberu ntungan,” ujarnya. Bar u saat ini, kata Bens, musisi begitu ber untung karena akses untuk terkenal
bisa lebih terbuka tanpa perlu rumus lama: manggung, rekaman, kem udian terkenal. Hadirnya YouTube atau My Space semakin membuka jalan bagi siapa pun untuk berhasil mengecap popula ritas meski tanpa embel-embel ikut dalam label rekaman. Memanfaatkan situs jeja ring sosial dan manggung off air untuk menjaring pendengar, diungkapkan Bens, juga har us banyak-banyak dilakukan oleh para musisi. “Kemudahan untuk memp erkenalkan musik kita melalui jejaring sosial har usnya dimanfaatkan seoptimal mungk in. Kehadiran ruang ini telah membuka begitu banyak jalan di luar dapur rekam an yang belum tentu semua orang berkes empatan melakukannya,” ujar dia .■
LEBIH NYAMAN arena masih memiliki banyak kegiatan di luar band, para personel Twenty Miles merasa keputusan untuk tidak bergabung dengan label besar saat ini lebih tepat dilakukan. Band yang terbentuk pada awal tahun ini khawatir bila bergabung dengan label besar akan terlalu banyak pengaturan yang harus dituruti sebagai bagian dari kesepakatan kerja sama. “Para personel kami sebagian masih kuliah dan sisanya baru mulai masuk dunia kerja. Jadi, bermusik adalah proses berkreasi yang sedang ingin dieksplor sedalam-dalamnya,” ujar Ipang, gitaris sekaligus vokal latar Twenty Miles. Bersama keempat personel lainnya, Ryan (vokal), Adam (gitar), Ozhat (bas), dan Faddebah (drum), Ipang mengaku belum terpikir untuk mencari perusahaan label rekaman yang akan dijadikan tempatnya bernaung. Menurut Ipang, kesempatan bermain musik sesuai dengan hasrat dan panggilan hati adalah kesempatan yang tidak boleh disia-siakan. “Kalau tidak bergabung dengan label, kami bisa sepuas mungkin menjalani proses menghasilkan musik dan lagu yang diinginkan,” ujarnya. Meski tidak menutup kemungkinan band ini akan bergabung di label suatu hari nanti, untuk saat ini berbagai kegiatan promo manggung telah mulai banyak mengisi jadwal Twenty Miles. Bekerja sama dengan label clothing Nor Death, Twenty Miles sudah memiliki jadwal manggung di Pulau Jawa, Sumatra, dan Bali, di sepanjang Januari 2012 mendatang. Ramainya komunitas indie yang memilih lepas dari label rekaman, diakui Ipang, juga solid sehingga banyak dari mereka yang bisa saling memberi masukan berarti. Yang pasti, ia menambahkan, ketika bermusik dilakukan dengan mandiri, respons positif yang diterima dari penikmat musik akan memberikan kepuasan yang amat berarti. ■
K
● Twenty Miles
Oleh Setyanavidita Livicakansera
Lewat jalur indie, mereka lebih bebas berkreasi.
M
asuk label rekaman biasanya menjadi impian semua musisi baru di industri musik. Selain membuka jalan untuk memiliki album, masuk label rekaman juga dianggap menjadi langkah penting dalam karier bermusik. Meski begitu, tidak semua musisi baru ingin menjadi bagian dari label besar di industri musik. Bisnis yang dirasa terlalu mengutamakan uang menjadi salah satu dari sekian banyak alasan yang membuat
beberapa musisi lebih memilih jalur rekaman independen. This and That, band baru bentukan Yudis Dwikorana yang populer di era 90-an, menjadi salah satu dari sekian banyak band yang enggan masuk jaringan label rekaman besar. Band yang beranggotakan Irhan (drumer), Agus (vokal), Fajar (bas), dan Yudis (gitar) ini menyatakan enggan mendapat campur tangan berlebih dari pihak label menjadi alasan utama mereka menjauh dari label rekaman besar. Menurut Irhan, di industri musik saat ini tengah terjadi penyeragaman jenis musik, di mana apa yang diperdengarkan ke para penikmat musik lebih kurang sama. “Ketika tren tengah condong ke Melayu atau boyband-girlband, kami justru ingin menjauh dari tren yang tengah ramai bergulir,” ujar Irhan. Supaya dapat memuaskan kreativitas berkarya dan bermu-
sik sesuai idealisme, This and That mengaku saat ini tengah memikirkan upaya membentuk label rekaman sendiri. Mungkin dengan nama sama. “Dengan label rekaman milik sendiri, kami tidak akan diatur-atur dan bisa menentukan musik seperti apa yang ingin diperdengarkan ke tengah masyarakat,” kata Irhan melanjutkan. Senada dengan itu, Yudis juga mengungkapkan, keinginan untuk membuat label rekaman sendiri diharapkan dapat memperkaya jenis musik yang dibawa ke tengah masyarakat. Karena musik yang dibawakan lain dari yang biasa didengar di pasaran, Yudis berharap This and That dapat mengedukasi sekaligus memperkaya variasi musik Indonesia. “Kami ingin memperdengarkan jenis musik yang berbeda ke tengah masyarakat. Sehingga, pendengar juga tahu bahwa ada jenis musik lain selain Melayu atau boyband seperti yang selama ini banyak didengar,” ujar Yudis. This and That sendiri mengusung genre eklektik yang menggabungkan berbagai jenis musik dalam satu warna. Mulai dari pop, punk, soul, hingga folk, semuanya berpadu dalam lagu-lagu yang rencananya akan segera rilis dalam bentuk minialbum pada Februari 2012.
harus siap mengikuti selera pasar dan bicara tentang bisnis sepenuhnya. “Kalau ikut label rekaman besar, kesepakatan yang diperoleh biasanya berdasarkan hitung-hitungan materi semata. Idealisme untuk bermusik sesuai panggilan hati menjadi terkesampingkan,” ujar Rama. Meski belum merencanakan dengan matang rencana membuat album secara mandiri, D’Jenks mengaku memiliki target untuk merilis album pada pertengahan tahun depan. Meski kerap melakukan upaya promo sendiri, D’Jenks mengaku tidak mengalami kesulitan yang menghalangi. Menurut Rama, karena peminat RBT saat ini sudah mulai mengalami penurunan tajam, D’Jenks semakin yakin bahwa tidak bergabung dengan label rekaman besar menjadi keputusan yang justru akan menguntungkan. “Sekarang berarti
saatnya musisi untuk pintarpintar mencari massa dan sumber pendapatan lain di luar RBT yang selama ini menjadi primadona,” ujar dia. D’Jenks, Rama melanjutkan, sudah mulai menjajaki kemungkinan memperoleh sumber pendapatan lewat endorsement, kerja sama dengan label clothing, dan jualan merchandise. Untuk membangun massa pendengar, Rama bersama grupnya banyak-banyak tampil di acara musik off air seperti market place dan berbagai pentas seni. Memanfaatkan dunia maya untuk memperkenalkan jenis musik D’Jenks juga sudah sejak lama dirintis. Hingga saat ini, tidak kurang dari 2.000 penggemar sudah bergabung di fan page D’Jenks. “Kebanyakan dari mereka yang berinteraksi dengan kami di Facebook bertanya kapan album perdana kami akan dirilis,” ungkap Rama. ■ ed: darmawan sepriyossa
Idealisme Kesempatan untuk eksis di industri musik lewat jalur nonlabel juga dilakukan grup musik asal Jakarta, D’Jenks. Band yang mengusung musik bernuansa reggae, soul, dan rock ini mengaku akan mengalami kesulitan apabila harus masuk label rekaman besar. Pasalnya, mereka masih ingin bermusik sesuka hati. Para personelnya, yaitu Rama (gitar), Dome (vokal), Anggi (gitar), Christo (drum), dan Bayu (keyboard), merasa masuk ke label rekaman besar berarti
● This and That
trentek
22
REPUBLIKA
Sabtu, 17 Desember 2011
Operator CDMA
WIHDAN HIDAYAT
TAK MAU KALAH
LIKA AN/REPUB DARMAW
Oleh Citra Listya Rini
Ada kesan handset CDMA ‘kalah kelas’ dibandingkan perangkat GSM. ayanan data internet kini banyak dikembangkan para operator di Indonesia, termasuk Code Division Multiple Access (CDMA). Mereka tidak mau kalah dengan pesaing utamanya yaitu operator Global System for Mobile Communication atau GSM untuk memberikan layanan ini kepada pelanggan. Dua operator CDMA di Tanah Air, PT Bakrie Telecom Tbk (pemegang merek Esia dan AHA) dan PT Smartfren Telecom Tbk pun menyatakan siap berkompetisi dalam persaingan layanan data internet dengan operator GSM. Wakil Direktur Utama PT Bakrie Telecom Tbk, Erik Meijer, mengatakan layanan data ke depan sangat penting dan sudah menjadi
L
kebutuhan. Tetapi voice dan SMS juga masih penting untuk dikembangkan. Dibandingkan operator GSM, Erik mengklaim layanan data operator CDMA lebih lancar, cepat, dan bagus. “Hal tersebut bisa dibuktikan dengan lebih sedikitnya buffering layanan data CDMA dibandingkan GSM,” katanya di Jakarta, Selasa (13/12). Pertumbuhan layanan data di Indonesia, ujar Erik, sangat signifikan belakangan ini. Karena itu Esia gencar berinvestasi mengembangkan kapasitas jaringannya. Esia menginvestasikan ratusan juta dolar AS untuk teknologi CDMA Evolution Data Only (EVDO) . Untuk menghadapi persaingan dalam layanan data sesama operator, Esia berupaya menjaga kualitas CDMA EVDO Rev A yang selama ini menjadi andalan. Di tambah lagi, potensi pasar untuk layanan data di Tanah Air masih besar untuk digarap.
“Dari sekitar 120 juta penduduk Indonesia yang memegang handphone, memang baru 10 juta orang yang memiliki smartphone. Artinya sekitar 90 persen penduduk Indonesia belum memiliki smartphone,” imbuhnya. Tidak jauh beda dengan Esia, PT Smartfren Telecom Tbk juga masih mengandalkan teknologi CDMA EVDO untuk layanan data. “Smartfren meng-upgrade EVDO. Tahun depan kita memfokuskan diri pada layanan data,” ujar Presiden Direktur PT Smartfren Telecom Tbk, Richard Tan. Saat ini, lanjutnya, Smartfren mengandalkan teknologi CDMA Rev B untuk layanan data internet. Teknologi EVDO Rev B yang diklaim mampu beroperasi hingga kecepatan 14,7 Mbps ini sudah diterapkan di beberapa kota besar di Indonesia. Untuk Wilayah Jatim, Bali dan
fitur
Electronic City Bukai Gerai Kesembilan i penghujung 2011, peritel modern yang menjual produk elekronik, PT Electronic City Indonesia membuka gerai kesembilannya di Epicentrum Walk kawasan Rasuna Epicentrum, Jakarta. Operation Associate Director Electronic City, Eduard Ary Binsar Naibaho, mengatakan pihaknya sengaja membuka gerai di kawasan Epicentrum Walk karena letaknya yang strategis. “Ketika survei, kami melihat ke depan akan tercipta captive market di Epicentrum Walk. Di kawasan ini terdapat apar temen, perkantoran, yang akan menjadi sentral dan merupakan potential market Electronic City,” katanya kepada
D
Republika usai peresmian gerai kesembilan, Jumat (16/12). Gerai di kawasan Epicentrum Walk, lanjut Ary, membidik pangsa pasar konsumen kelas menengah ke atas. Khususnya konsumen yang berlokasi di kawasan elit sekitar Epicentrum Walk, seperti Kuningan dan Menteng. Namun pihaknya juga menawarkan produk elektronik bagi semua kalangan konsumen. Electonic City memberikan penawaran khusus selama empat hari terhitung kepada konsumen dari Jumat hingga Senin (16-19/12). “Ada potongan harga sampai Rp 1 juta untuk item tertentu. Tetapi tentu saja terbatas ya,” ujar Eduard.
Dia menyebutkan, dari berbagai produk elektronik yang dipasarkan di Electronic City, ada beberapa kategori produk yang banyak diminati konsumen. Antara lain audio video, gadget, smartphone, dan air conditioner (AC). “Gerai Electronic City yang paling bagus performanya, berlokasi di kawasan SCBD Sudirman,” jelas Ary. Saat ini, Electronic City memiliki 11 gerai. Sebanyak sembilan gerai di kawasan Jabodetabek, satu gerai di Medan (Sumatera Utara), dan satu gerai di Bali. Tahun depan, pihaknya berencana akan kembali membuka sejumlah gerai baru. ■ citra listya rini ed: anjar fahmiarto
Telkomsel Gandeng TiPhone dan Qualcomm DOKUMENTASI TELKOMSEL
T Telekomunikasi Selular (Telkomsel) bekerja sama dengan TiPhone Mobile Indonesia dan Qualcomm meluncurkan paket bundling Android 3G dual sim card TiPhone Evolution A500 seharga Rp 999 ribu. Paket smartphone yang sudah dilengkapi perdana simPATI ini dapat dinikmati pelanggan lengkap dengan beragam fitur canggih yang terdapat di dalamnya serta akses inter-
P
net full service gratis selama sebulan. Direktur Utama Telkomsel, Sarwoto Atmosutarno, mengatakan pihaknya akan terus memfokuskan pada layanan data di tahun depan. “Semua operator itu ke layanan data, kalau tidak ke sana itu salah,” katanya di Jakarta, Rabu (14/12). Dikatakan, paket bundling yang selama ini dilakukan oleh Telkomsel sangat signifikan menggenjot per -
tumbuhan jumlah pelanggan. Namun, pihaknya mengharapkan dalam tiga hingga empat tahun ke depan harga smartphone berbasis Android lebih terjangkau. “Kalau sekarang ini harganya sekitar 100 dolar AS, diharapkan nanti cukup 60 dolar AS saja,” ujar Sarwoto. Hingga kini, lanjutnya, jumlah pelanggan Android Telkomsel telah tembus 900 ribu. Diharapkan hingga akhir tahun ini bisa mencapai satu juta pelanggan. Tahun depan pihaknya akan mengalokasikan belanja modal (capital expenditure) sekitar 1,4 miliar dolar AS di mana 60 persennya untuk pengembangan layanan data. “Saat ini layanan broadband di Tanah Air baru 45 persen digarap. Jadi masih ada 55 persen ruang lagi untuk digarap operator,” paparnya. Direktur Utama TiPhone Mobile Indonesia, Garuda Sugardo, mengatakan kolaborasi yang baik antara TiPhone sebagai penyedia handset merek lokal, dengan Telkomsel dan Qualcomm diharapkan dapat menjangkau pengguna mobile internet yang menginginkan produk berkinerja maksimal dengan harga yang terjangkau. ■ citra listya rini ed: anjar fahmiarto
Lombok, layanan ini sudah tersedia di Denpasar dan beberapa kota besar seperti Surabaya, Malang, Jember, dan Madiun. Di Surabaya, Smartfren sudah memasang sedikitnya 50 Base Tranceiver Station (BTS) berteknologi EVDO Rev B. “Meski kecepatannya bertambah hampir lima kali lipat dibanding teknologi sebelumnya yaitu EVDO Rev A yang hanya berkecepatan 3,1 Mbps, namun hingga kini gadget pendukungnya belum diproduksi secara luas,” papar Richard.
Naik kelas Soal gadget pendukung, selama ini harus diakui handset CDMA masih kalah bersaing dengan GSM. Ada kesan handset CDMA ‘kalah kelas’ dibandingkan dengan perangkat GSM. Untuk menepis anggapan tersebut, PT Samsung Electronics Indonesia merilis handset CDMA
berbasis Android 2,3 Ginggerbread yaitu Samsung Galaxy Y (Young). Head of Business Development and Project Marketing Samsung Electronics, Alven Desnecmen, mengatakan alasan Samsung meluncurkan Galaxy Y karena mencoba menaikkan ‘derajat’ handset CDMA. “Galaxy Y adalah handset yang sangat terjangkau dari Samsung. Ini baru pertama kali kita luncurkan,” ujarnya. Besarnya permintaan konsumen CDMA yang mau bermain Android, kata Alven, juga melatarbelakangi diluncurkannya Samsung Galaxy Y. Mengingat seri Galaxy ini baru dirilis beberapa waktu lalu, maka pihaknya masih mengevaluasi perkembangannya di pasar. “Jika respons pasar positif, ke depan kita kemungkinan akan kembali merilis handset CDMA,” jelas Alven. ■ ed: anjar fahmiarto
Class_Ad
Iklan baris & Kolom
REPUBLIKA SABTU, 17 DESEMBER 2011 ARSITEK MUSLIM INSYA ALLAH
OTOMOTIF
RAGAM
Mendesign, Melkskn Bgn Baru,
ADM & GUDANG, P/W MAX. 55TH
KARTU KREDIT
Biaya
Mrh
085219221772
(Nama & Alamat) ke 085718996015 ADA
02195268799,
AGEN
1111/B0078 - 3
Rusak, Nbrak, srt duplikat ttp Bk. T.08121256666-91133329-70728139 1111/B0070 - 3
CV.BATUWOKA. DISAIN ARS (CAD) 5rb/m2, RAb Rmh, Ruko, Msjd, Sklh, dll. Pkt Gbr Krja+3D Free, Urs IMB 200rb: 021-5325110/ 021-95493381 1112/B0015 - 3
TERSEDIA KURMA SEPANJANG
Cipinang Jatinegara,
Kapsul,
Panther. Hub: 70111137, 081210111-
100rb-an/hr, Rmh 2Lt+K.Renang, dkt
137
Tol,mlai400jt-an, D'Crown Residence,
1111/B0041 - 3
Jl.Kirai I Cirendeu.T: 97995000, 44665000, www.dcrowndiamond.com KOPRASI BAITUL MAAL M.RC
1112/B0001 - 3
53678458,5494061-08128001438
1111/B0016 - 3
RMHBGUS/LGKGNELIT/Lt2
BAITULMAAL
MRC
53678458, 5494061-08128001438
Kami Bantu untuk PEMUTIHAN
1112/B0025 - 3
HEWAN KURBAN ANDA B'MSLH DG CC/KTA?Bntu
PT.HDN BTH FREELANCE! Ngelem
BTH PWKLAN PRUSH U/PLOSOK
kntong Teh
Krj drmh (1box 250lbr)
Tn Air Urus Hj&Umroh 14,350Jt Free
1box komisi 70rb, 50 box 3,5jt. Bp.
Byy Pspor, Mhrim, Arptax Pswt Daerh
DIMAS 085647924444-97367778
PP. By Garuda. 082114194419
1112/B0032 - 3
Ttp dg cr Pemutihan/Tdk byr sm skl,
PENGOBATAN
ASRIE 087880523323, 97231605
BTH PWKLN PRSHN SEINDO, Biro
1111/B0064 - 3
Haji Umroh
1111/B0060 - 3 SPESIALIS KULIT BELANG/Vitiligo Tutup Segera CC/KTA Stres Dikejar
with Herbal Therapys. Jl.Kertajaya 7F
92179035 (TP)
mli 600rb. Grts 50bk aqiqah, NasiBox
Pemutihan Legal STC Senayan/
081553199220
M. 6,5Rb. 021-92394530, 94585682
Mgg2 FITRIE 081287750482-9218-
Depok. www.nursobahaqiqah.com
2725
LONTAR Lt.Agung JS Lt/Lb.176/193
KEHILANGAN
PERHIASAN
Jamaah Umroh Komisi 2jt Hub: Ust Taqwa 082114061170/ 93328725
MLM
A/n. HAERUL ANAM ASHAR. Bagi yg
Kayu LT.
635m2 LB.500m2, SHM,
KOST 1 KMR BISA 2 ORG AC Split,
menemukan harap menghubungi no:
Listrik 3 Phase 23000 watt Tlp & Fax
085710902534
Kantor & Workshop berikut isi mesin
1112/B0048 - 3
600Rb/bl. Jelambar Jaya 3 Rt.7/2. 33377728
STAR ARLOJI, Bl JAM BKS/Berlian
1112/B0026 - 3
dg HrgTgg Rolex, Bulgari, Omega,
Ex.Fan, Lmr, S. Bed, Rak TV, TELAH HILANG KARTU Mahasiswa
1112/B0046 - 3
9Hr Rp.14Jt Pl uang Jd Agen Jk Dpt
1112/B0039 - 3
INDEKOST
DIJUALCEPAT TANAH & Workshop
Daerah PP. 08121931139, 70893330
PT.GEMA SHAFA MARWA UMROH
1112/B0031 - 3
1,5m.08161119840 1112/B0035 - 3
TANAH DIJUAL
Pswt dr
1112/B0042 - 3
SpekKy.JatiAsli,1kmdr Tol Tb.Simtpng
PEMBERITAHUAN
14.350jt. Free Biaya
Pspor, Mhrim, Arptax,
No.28 Surabaya (031) 5037346 SMS
Krjsm
1111/B0061 - 3
Cepat, Tuntas, Legal. STC SENAYAN
Colekt. Disc. bsr Tdk Byr Sm Skt/
TOWN HOUSE 13UNIT THE GREEN
TOUR & TRAVEL
1111/B0077 - 3
NURSOBAH AQIQAH SEDIA Kmbg
spr, 25rb-50rb/Jm min8 & 10jm. Trm
1112/B0036 - 3
Pansel 087875270077, 94772150
/SHM Ring Road UTARA H:0813. 1112/B0050 - 3
Henry Gustaaf 081225757522
Legal.STC SENAYAN DEWI 0215125 7515-082111044728-085692100530
600Rb. Masak aneka Menu, Gratis,
Call/SMS:
70rb, 50Box 3,5jt. Hub: PT.HDN alex
Email:
[email protected].
89589393/7535062 Sedia Kambing
PART TIME NGELEM KANTONG
Jt Hub: Gustaf Ice
TEH Krj drmh 1 Box 250Lmbr Komisi
induk10kmr, Pndokan 16kmr Garasi
Swkn, APV, Inv, Sdan, Elf 15sit, Avz+ 1112/B0029 - 3
1111/B0046 - 3
ADA MASALAH DGN CC/KTA?
Mbl/Mtr Luas. L.Tnh 25x27,5mtr KOPRASI
085267252712 Sarah 56127321
Ph:
AR RAHMAN AQIQAH 32049426/
PKT USH ES KRIM RESEP & ALT2
Cream Training Center
No.3A
Jaktim.
1112/B0013 - 3
Ush Hny 3,5
0218568806/8568810,
Souvenir
Dg Bu TASHYA (Tnp Tes Lsg Kerja)
Disc 50-90% Sisil 91993993 Deasy
Kirim, Potong, 50 Buku aqiqah &
Swkn Apv, Inv, Sdan, Elf15sit avz+spr. 25rb-50rb/Jm min8 &10jm.Trm Krjsm
Selatan
RUMAH DIJUAL BIG SALE AKHIR TAHUN,cicln
Innova, Avn, Pick Up, Kj
Besar
1110/B0028 - 5
VMM Rent Car, Alphard, Ford Everst,
CC/KTA?Stres
tahun (ready stock kurma Saudi) .Jl.
MOBIL DISEWAKAN ABADIKAN PERJALANAN ANDA
MASALAH
Dkejar Kolektor ? Bunga Naik Trus!
CHARYN MTR BL MBL BOX, TRUK, Bis, P.U, Sdn, Jip, Mbl Antik Kond
RUPA - RUPA
Pglmn/Non, 2Jt/Bl+40Rb/Hr. SMS
Renov Rmh, Ruko, Masjid, Sklh, dll.
MOBIL DICARI
23
No.30
33377705-33377705-
ADA 1 BOX 250 LMBR BIKIN
Breitling. TONY 3929079, 081294-
Kantong Teh Di
55198 Apt Mentng Prada Lt Dsr No2J
bawa Pulang 1Box
TELEKOMUNIKASI
1112/B0049 - 3
Upah 70Ribu PT HDN Ibu SUNDARI 02199862820-087888794625 1112/B0041 - 3
1112/B0016 - 3
PINJAMAN
ANTENA
produksi & alat kantor. Lokasi pinggir KOST 1 KMR BISA 2 ORG AC Split,
ADA 1BOX ISI 250 LEMBAR Komisi
www.danatunaijaminanbpkb.com
ANTENA SOLUTION 46753000-
kontener akses dr Cikarang Barat &
Exhst Fan, Lemari, S.Bed, Rak TV,
70rb,100Box
PT.HDN/FREE-
Lsg cair sd 100M, Bng 0,3%/3,9%
56181977-8601188 Antena 100rb,
Cikarang Timur. Peminat Serius book-
600Rb/bl. Jelambar Utama 4 No.12
LANCE Ngelem Kantong Teh Celup
undur 45hr. Insawl bng hlng, PLAT-
Prbola±300ch 1.5jt /Tlkm /Indvsn,
ing fee 2 jt. Hub: 081321447101 /
RT.3/8. 33377791, 70009996
drmh SMS Bp.NARTA 085719366709
INUM Blvr Brt Ry G65.45851381-3
topTV, Skyindo Bs prl2-10TV. Jbdtbk
jalan desa Sukadami, bisa masuk
PROPERTI ARSITEKTUR
02189677269
1112/B0002 - 8
7jt.
1112/B0017 - 3
1111/B0076 - 3
1890
1111/B0081 - 3
1112/B0004 - 3
2150
US$
US$
GARUDA INDONESIA
LION AIR
9 hari dan 12 hari - Berangkat Seap Rabu FASILITAS MADINAH : AL HARAM / DYAR INTERNATIONAL (*5) MAKKAH : MOVENPICK (*5) JEDDAH : LE MERIDIEN (*5) DISC. USD 50 - LUNAS DESEMBER website : www.nra-tour.com Email :
[email protected]
PLUS ISTANBUL hanya
Rp. 17.750.000 ALL IN 28 DES / 05 JAN
Haji Plus 2012 AN-NUR
AR-RAHMAN
AR - ROHIM
AL-AMIN
AL - KARIM
ARBAIN
ARBAIN
ARBAIN
NON ARBAIN
NON ARBAIN
USD 7000 (4) USD 7200 (3) USD 7500 (2)
USD 7500 (4) USD 7900 (3) USD 8250 (2)
USD 8500 (2)
USD 7200 (3) USD 7500 (2)
USD 8000 (2)
Jl. Mampang Prapatan Raya No.74-E Tegal Parang, Jakarta Selatan 12790
Telp. 021-7989269 Fax. 021-79196948 Indah 0858 827 408 38, Heni 0813 1034 6162, Lutfi 0815 113 6 5555 DIRECT
79180006/79180061
CABANG : BANDUNG (022) 88886399, 5417314, 081220132672 SMD (0541) 220696, BPN (0542) 7078907, MKS (0411) 423534, SBY (031) 3521930
REPUBLIKA
24
Sabtu, 17 Desember 2011 KAPANLAGI.COM
DEWI LESTARI
Persalinan Bukanlah Peristiwa Medis Oleh Setyanavidita Livicakansera
M
enjadi salah satu penulis perempuan tersukses di Indonesia, hal itu membuat Dewi Lestari merasa sangat beruntung. “Meski selalu dirasakan, tapi rasa terima kasih kepada para pembaca jarang bisa diungkapkan. Padahal, dukungan mereka besar sekali maknanya buat saya,” ujar wanita kelahiran Bandung, 20 Januari 1976 itu. Ibu Keenan Avalokita Kirana (7 tahun) dan Atisha Prajna Tiara (2 tahun) ini kini disibukkan dengan deadline buku terbarunya, Supernova: Partikel, menjadi pembicara tentang gentle birth dan berbagai isu lingkungan. Menurut istri Reza Gunawan itu, sejak pindah dari Bandung ke Jakarta tiga tahun lalu, ia sangat malas keluar rumah. Alasannya hanya satu: tidak tahan menghadapi macetnya Ibu Kota. Sudah seberapa jauh perkembangan novel Supernova terbaru yang Anda garap? Supernova: Partikel sekarang masih dalam pengerjaan. Targetnya, manuskrip sudah bisa selesai awal tahun depan. Mudah-mudahan sebelum April 2012 sudah bisa terbit. Untuk penyelesaian buku ini saya sengaja melakukan hibernasi. Saya cuti dari segala pekerjaan di luar rumah, termasuk talkshow, acara televisi, dan berbagai hal lainnya. Bagi saya, sekarang waktu adalah segalanya, karena di luar menulis saya masih harus mengurus rumah dan keluarga.
Mengapa tertarik untuk bicara banyak tentang gentle birth? Pada persalinan anak pertama, saya mengalami begitu banyak intervensi. Dari mulai induksi sampai akhirnya saya melahirkan dengan cara caesar. Saya juga tidak bisa bersama bayi saya karena kesulitan dalam inisiasi menyusui dini. Setelah riset yang saya dan suami lakukan lewat membaca, menonton film dokumenter, dan bicara dengan banyak praktisi persalinan, gentle birth adalah metode melahirkan yang paling ramah fisik dan jiwa. Itu karena cara ini minim trauma dan intervensi yang tidak perlu. Lewat gentle birth, kekuatan persalinan dikembalikan kepada kodrat alam, yakni pada ibu dan bayi. Untuk persalinan anak kedua, saya memilih melakukan gentle birth. Hasilnya, persalinan terasa lebih nyaman dan Atisha pun berkembang dengan sehat. Pernah menerima respons negatif ketika bicara tentang gentle birth? Sejauh ini tidak ada respons negatif. Tetapi, memang tidak semua orang langsung percaya diri bisa melakukan gentle birth karena dianggap harus punya skill khusus. Menurut saya, ini adalah mispersepsi akibat praktik persalinan umum yang terjadi selama ini, yakni pergeseran persalinan dari peristiwa alam menjadi peristiwa
medis. Akibatnya, perempuan merasa bahwa jika bukan berlatarbelakang medis atau punya keterampilan khusus maka persalinan adalah peristiwa berbahaya jika dijalankan secara alami. Padahal, seharusnya intervensi medis hanya dilakukan jika diperlukan saja. Untuk kehamilan yang sehat, ibu, bidan, atau keluarga bisa menjadi pendamping yang cukup. Tidak ada skill khusus dibutuhkan, dan yang terpenting adalah keberserahan kita pada proses alamiah dan membekali diri dengan informasi memadai. Apa saja kegiatan sehari-hari di luar menulis? Hobi saya banyak. Saya suka memasak, berkebun, berolahraga, dan membaca. Kalau ada waktu luang, saya lebih suka menghabiskan waktu bersama anak-anak dan suami atau kegiatan domestik seperti ke pasar dan mengurus rumah. Beruntung saya tinggal di pinggiran Jakarta dan fasilitas di sini cukup lengkap. Jadi, saya tidak perlu terlalu sering keluar rumah. Kalau tidak teramat penting sekali, saya malas keluar rumah, macetnya luar biasa. Permasalahan lingkungan apa yang paling mengusik perasaan Anda saat ini? Hampir semua aspek tentang lingkungan menjadi kepedulian saya saat ini. Dari mulai penebangan hutan hingga pengolahan sampah. Penebangan hutan bukan berarti hanya hilangnya pohon, tapi juga spesies yang penghidupannya bergantung pada eksistensi hutan. Contoh yang paling gres adalah orang utan yang terbantai akibat pengadaan lahan sawit. Saya percaya kita bisa melakukan perubahan dari rumah lewat apa yang kita konsumsi, pilih, dan lakukan. Contoh kecilnya, mengolah sampah rumah tangga, membuat sumur resapan, biopori, menanam pohon, dan memilih produk-produk ramah lingkungan. Saya sendiri mengurangi konsumsi minyak goreng berbahan sawit dan beralih ke minyak kelapa. Hal-hal kecil seperti ini sering terlewat, padahal jika dilakukan secara kolektif dampaknya bisa sangat besar. ■ ed: darmawan sepriyossa
AP
HENNY RAY ABRAMS/AP
arah seni peran yang mengalir dari sang ayah, John Voight, yang memesona saat bermain dalam “Midnight Cowboy”, benar-benar bergolak hidup pada sang putri, Angelina Jolie. Tak hanya telah membuktikan diri sebagai aktris jempolan, sebagai sutradara pun Jolie patut mendapatkan tabik. Film pertama yang disutradarai Jolie sekaligus menuliskan skenarionya, “In the Land of Blood and Honey”, mendapat sambutan positif para produser film Hollywood. Film itu meraih penghargaan khusus Producers Guild of America sebagai film yang berhasil menggambarkan isu-isu sosial secara cermat dan cerdas. Jolie dijadwalkan menerima penghargaan tersebut pada ajang Stanley Kramer Award 2012. Film ini menceritakan kisah cinta seorang pria Serbia dengan seorang wanita Muslim sebelum perang Bosnia 1992-1995. Keduanya kemudian bertemu dalam situasi yang berbeda, saat sang pria menjadi tentara penjagal, sementara sang wanita adalah tahanan.
D
ANGELINA JOLIE
Hikmah dari Bosnia
■ hollywoodreporters/darmawan s
LADY GAGA
Penyanyi Paling Tajir eski angka penjualan album Lady Gaga masih di bawah angka yang dicatatkan penyanyi asal Inggris, Adele, dari sisi pendapatan yang diraup tahun ini, Sang Lady pantas membusungkan dada. Dalam daftar yang dirilis majalah—memang mana lagi?—Forbes itu Gaga menempati peringkat pertama. Pengusung “Bad Romance” yang meledak di pasaran itu mencatatkan pendapatan 90 juta dolar AS atau setara dengan Rp 827 miliar pada tahun ini. Angka fantastis itu dikumpulkan Gaga dari penjualan album terbarunya, Born This Way, tur keliling dunia, serta iklan dengan beberapa perusahaan ternama seperti Polaroid, Virgin Mobile, dan Viva Glam. Di AS saja album Gaga terjual sekitar dua juta kopi dan delapan juta kopi lainnya di seluruh dunia.
M
■ aceshowbiz/darmawan s