Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
ISSN No. 2085 - 0859
Rancang Bangun Sistem Informasi Geografis Layanan Kesehatan Di Kecamatan Lamongan Dengan PHP MySQL Syaifudin Ramadhani, Urifatun Anis, Siti Tazkiyatul Masruro *)
Program Studi Teknik Informatika Universitas Islam Lamongan
ABSTRAK Perkembangan teknologi telah merambah di semua aspek kehidupan. Teknologi telah banyak membantu manusia, dan komputer merupakan alat bantu yang memberikan informasi untuk memenuhi kebutuhan. Berkembangnya teknologi informasi di bidang geografis, informasi dapat ditampilkan dengan lebih baik dan lebih cepat lewat komputer. Teknologi SIG (Sistem Informasi Geografis) merupakan suatu teknologi mengenai informasi geografis yang telah sangat berkembang. Pada penulisan ini akan membahas pembuatan aplikasi Sistem Informasi Geografis berbasis Web, khususnya dalam bidang sarana pelayanan kesehatan Kecamatan Lamongan, dengan menggunakan data-data yang telah diperoleh dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan dan media internet. Namun, pembahasannya dibatasi pada bagaimana website ini dapat menampilkan data-data tersebut ke dalam bentuk peta atau data spasial sehingga dapat lebih mudah didapatkan dan dipahami oleh pengguna. Sistem ini dirancang dengan menggunakan Adobe Dreamweaver CS3. Sedangkan bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP, CSS, JQuery dan database MySQL. dan untuk petanya dengan memanfaatkan Google Maps API, suatu sistem informasi geografis berbasis web ini bertujuan untuk mengetahui lokasi dari pelayanan kesehatan di Kecamatan Lamongan. Sedangkan web pada SIG ini berfungsi untuk memberikan informasi bagi dinas kesehatan Kabupaten Lamongan sebagai instansi yang mengelola pelayanan kesehatan di Kecamatan Lamongan. Dalam pembuatan web ini menggunakan metode ilmiah sehingga dapat diperoleh jalan keluar yang baik, efektif serta mudah dilaksanakan. Metode yang digunakan adalah pengumpulan data yang menggunakan teknik interview dan observasi ke beberapa tempat layanan kesehatan. Kata kunci : Sistem Informasi Geografis, Pelayanan Kesehatan, Google Maps API, PHP I. Pendahuluan 1.1 Latar Belakang Kecamatan Lamongan merupakan salah satu kecamatan yang memiliki potensi pelayanan kesehatan yang beranekaragam dan berkualitas. Dengan potensi yang ada segala upaya telah dilakukan oleh pemerintah khususnya Dinas Kesehatan untuk mempromosikan dan memajukan dunia kesehatan. Pembuatan SIG untuk mengetahui letak Layanan Kesehatan dapat membantu atau sebagai teknologi alternatif dalam perkembangan dunia kesehatan itu sendiri. Saat ini web merupakan salah satu sumber informasi yang banyak dipakai untuk sarana promosi dalam bidang apapun termasuk bidang kesehatan. Sistem informasi geografis ini diharapkan mampu membantu calon pasien untuk mengetahui lokasi layanan kesehatan di daerah tersebut. Sistem Informasi Geografis ini
juga diharapkan dapat menjadi masukan bagi pemerintah maupun swasta untuk lebih memperhatikan dan meningkatkan pelayanan kesehatan. 1.2 Tujuan dan Kegunaan Hasil Penelitian Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan SIG dengan visualisasi data spasial yang berisi informasi letak layanan kesehatan kepada masyarakat sebagai alat bantu pencarian lokasi layanan kesehatan di Kecamatan Lamongan. Sehingga memudahkan masyarakat memperoleh informasi letak layanan kesehatan di Kecamatan Lamongan. Membantu atau sebagai teknologi alternatif dalam perkembangan dunia kesehatan serta mempermudah Dinas Kesehatan Kota Lamongan dalam memantau sebaran dari layanan kesehatan di kecamatan Lamongan. II. Landasan Teori 479
Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
2.1 Definisi Sistem Informasi Geografis Istilah geografi digunakan karena SIG dibangun berdasarkan pada geografi atau spasial. Objek ini mengarah pada spesifikasi lkasi dalam suatu space. Geographic Information System (GIS) merupakan sistem komputer yang berbasis pada sistem informasi yang digunakan untuk memberikan bentuk digital dan analisis terhadap permukaan geografi bumi. Geografi adalah informasi mengenal permukaan bumi dan semua obyek yang berada diatasnya, sedangkan sistem informasi geografis (SIG) atau dalam bahasa inggris disebut Geographic Information System (GIS) adalah sistem informasi khusus yang mengelola data yang memiliki informasi spasial (bereferensi keruangan). Sistem informasi geografis adalah bentuk sistem informasi yang menyajikan informasi dalam bentuk grafis dengan menggunakan peta sebagai antar muka. SIG tersusun atas konsep beberapa lapisan (layer) dan relasi.[1] 2.2 Pengertian Pelayanan Kesehatan Pengertian pelayanan kesehatan adalah sebuah konsep yang digunakan dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat. Pengertian pelayanan kesehatan menurut Depkes RI (2009) adalah setiap upaya yang diselenggarakan sendiri atau secara bersama-sama dalam suatu organisasi untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah dan menyembuhkan penyakit serta memulihkan kesehatan perorangan, keluarga, kelompok dan atupun masyarakat.[2] 2.3 Pengertian Google Maps API Definisi menurut Wikipedia Google Maps adalah sebuah jasa peta globe virtual gratis dan online disediakan oleh Google dapat ditemukan di http://maps.google.com. Google Maps menyediakan gambar resolusi tinggi satelit untuk daerah perkotaan sebagian besar di Amerika Serikat (termasuk Hawaii, Alaska, PuertoRico, dan US Virgin Islands), Kanada, dan Inggris, serta sebagai bagian dari Australia dan banyak negara lainnya. Seperti banyak aplikasi web lainnya Google, Google Maps menggunakan JavaScript secara ekstensif. Beberapa tujuan dari penggunaan Google Maps API adalah untuk melihat lokasi, mencari alamat, mendapatkan petunjuk mengemudi dan lain sebaginya.
ISSN No. 2085 - 0859
Hampir semua hal yang berhubungan dengan peta dapat memanfaatkan Google Maps. [3] 2.4 Pengretian PHP dan MySQL PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis, walaupun tidak tertutup kemungkinan digunakan untuk pemakaian lain. Contoh terkenal dari aplikasi PHP adalah forum (phpBB) dan MediaWiki (software di belakang Wikipedia). PHP juga dapat dilihat sebagai pilihan lain dari ASP.NET/C#/VB.NET Microsoft, ColdFusion Macromedia, JSP/Java Sun Microsystems, dan CGI/Perl. Contoh aplikasi lain yang lebih kompleks berupa CMS yang dibangun menggunakan PHP adalah Mambo, Joomla!, Postnuke, Xaraya, dan lainlain. MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL. Relational Database Management System (RDBMS). MySQL adalah Relational Database Management System (RDBMS) yang didistribusikan secara gratis dibawah lisensi GPL (General Public License). Dimana setiap orang bebas untuk menggunakan MySQL, namun tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial. MySQL sebenarnya merupakan turunan salah satu konsep utama dalam database sejak lama, yaitu SQL (Structured Query Language).[4] III. Rancangan Sistem 3.1 Kebutuhan Perangkat Keras (Hardware) Perangkat keras yang digunakan untuk mengoperasikan Sistem Informasi Geografis berbasis Web ini adalah : a. Notebook HP Pavilion dv3000 b. Processor Genuine Intel(R) CPU P7350 Core 2 Duo 2.00GHz c. RAM 3072MB d. Hardisk 320 GB e. NVIDIA GeForce 9300M GS 480
Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
ISSN No. 2085 - 0859
MEMBER
3.2 Kebutuhan Perangkat Lunak (Software) Perangkat lunak yang digunakan dalam membangun Sistem Informasi Geografis berbasi Web ini adalah : a. Adobe dreamweaver CS3 b. Adobe Photoshop CS3 c. Mozila firefox d. .MySQL database e. Windows 7 Professional 3.3 Rancangan Proses Proses perancangan aliran data menggunakan DFD (Data Flow Diagram) pada sistem informasi geografis layanan kesehatan di Kecamatan Lamongan ini meliputi Diagram Konteks, DFD level 0 1. Diagram Kontes
Id_member Username Email Password Konfirm_password Status ...
ADMIN
varchar(50)
varchar(100) varchar(50) varchar(50) varchar(50) varchar(50)
Id_admin Username Password ...
MARKING Id_marking Id_member Id_admin Nama Alamat Latitude Longitude Deskripsi ...
BUKU T AMU Id_bukutamu Id_member Id_admin Nama Email T gl_masuk Pesan ...
varchar(50) varchar(100) varchar(50)
varchar(50) varchar(50) varchar(50) varchar(50) varchar(50) date varchar(500)
LAYANAN KESEHAT AN Id_yankes Id_admin Id_kategori Nama Alamat Gambar Latitude Longitude ...
KAT EGORI YANKES Id_kategori Nama
varchar(50) varchar(50) varchar(50) varchar(50) varchar(60) numeric(50) numeric(50) varchar(200)
varchar(25) varchar(50)
varchar(25) varchar(50) varchar(25) varchar(50) varchar(60) long binary numeric(50) numeric(50)
Gambar 3. Relasi Data 3.5 Rancangan Menu Antarmuka atau yang lebih dikenal sebagai user interface adalah sebuah media yang menghubungkan manusia dengan komputer agar dapat saling berinteraksi. Struktur menu pada Sistem Informasi Geografis Layanan Kesehatan Di Kecamatan Lamongan dapat di lihat pada gambar 4 dan 5. INDEX
Input Data Registrasi Input Data Buku Tamu
USER
Data Kategori Yankes
Lihat Informasi Lokasi YanKes
REGISTER
LOGIN
LIHAT LAYANAN KESEHATAN
PROFIL
KELUAR
Data Yankes Informasi YanKes
Data Marking
Data Buku Tamu
ISI BUKU TAMU
HOME
RUMAH SAKIT
VISI MISI
PUSKESMAS
STRUKTUR ORGANISAI
KLINIK
Data Buku Tamu
Konfirmasi Registrasi
ADMIN
Login
TANDAI TEMPAT
1 Data Member
SIG Layanan Kesehatan Kecamatan Lamongan
Input Data Register
Data User
Login
Data Admin
Input Data Buku Tamu
BIDAN
Data User
Input Data Marking
Data Admin
Lihat info lokasi yankes
APOTEK
Data Member Konfirmasi Login
Gambar 4. Struktur Halaman User
Data Yankes
Informasi lokasi yankes
MEMBER
Data Buku Tamu Data Marking
Konfirmasi Login
Data Buku Tamu
ADMIN
Data Kategori Yankes
Konfirmasi Login LOGIN
Konfirmasi Register
Gambar 1. Diagram Kontes 2. DFD Level 0 Register
OLAH LAYANAN KESEHATAN
BUKU TAMU
OLAH MARKER
KELUAR
OLAH RUMAH SAKIT
OLAH PUSKESMAS
OLAH KLINIK
Data Register Register
OLAH BIDAN
1
Konfirmasi Register
Register Konfirmasi Register
Konfirmasi Register
OLAH APOTEK
Login Data Member
2 Konfirmasi Login
1
Login Member
MEMBER
Data Member MEMBER
USER
Data Buku Tamu Data Buku Tamu
3 Input Buku Tamu
Data Buku Tamu
Data Buku Tamu
2
BUKU TAMU
Data Buku Tamu
Data Info Yankes Data Info Yankes Data Info Yankes
4
Info Data Yankes
Info Layanan Kesehatan
Info Data Yankes
LAYANAN KESEHATAN
3
Data Info Yankes
Data Making 5
Data Making Data Making
Input Data Marking
Data Making 4
MARKING
5
ADMIN
Data Making
Data Making ADMIN
Gambar 5. Struktur Menu Admin
Data Buku Tamu
Login Konfirmasi Login
6 Login Admin
Data User Data User
7
Data Login Data Login
3.6 Rancangan Halaman Utama Halaman utama ini terdiri dari beberapa menu utama yaitu menu Beranda, menu Visi dan Misi, menu Struktur Organisasi, menu Buku Tamu dan menu Peta.
Data User
Olah Data User
Register Member
Data User
Login Member
Login Admin
Data Yankes 8
Data Yankes
Olah Data Layanan Kesehatan Data Buku Tamu Data Buku Tamu
Data Yankes Data Yankes
HEADER
Data Buku Tamu 9
Data Buku Tamu
| Beranda | Visi Misi | Struktur Organisai | Buku Tamu | Peta |
Olah Buku Tamu
Data Kategori Yankes Data Kategori Yankes
10
Data Kategori Yankes
Input Kategori Yankes
Data Kategori Yankes
6
KATEGORI YANKES
Gambar 2. DFD Level 0 3.4 Rancangan Basis Data Tujuan dirancangnya basis data adalah untuk mendefinisikan data-data yang ada dalam suatu file. File-file ini berisi data yang mengalir baik yang masuk maupun yang keluar dari suatu sistem.
Sekilas tentang Kabupaten Lamongan Banner
Galeril
FOOTER
Gambar 6. Rancangan Halaman Index IV. Implementasi Dan Pembahasan 481
Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
4.1 Uji Coba Login Admin 1. Login Admin
Gambar 7. Halaman Login 2. Konfirmasi Login Sukses
Gambar 8. Konfirmasi Sukses Login 3. Konfirmasi Gagal Login
Gambar 9. Konfirmasi Sukses Login 4. Halaman Admin
Gambar 10. Halaman Admin 5. Halaman Peta
Gambar 11. Halaman Peta 4.2 Pembahasan Sistem WebGIS ini merupakan sebuah website yang memiliki fungsi utama sebagai Geographic Information System (GIS) yaitu sebuah sarana penyampaian informasi suatu tempat dengan memanfaatkan sebuah peta, yang dapat membantu mempercepat pengambilan keputusan. User atau pemakai dapat melihat informasi dan mencari tempat yang diinginkannya. Aplikasi yang dibuat berfokus pada WebGIS layanan kesehatan di
ISSN No. 2085 - 0859
Kecamatan Lamongan saja, dan di batasi dengan rumah sakit, puskesmas, klinik, bidan dan apotek. Website Sistem Informasi Geografis layanan kesehatan ini dapat dimanfaatkan oleh pengguna yang ingin mengetahui informasi letak layanan kesehatan sekitar Kecamatan Lamongan beserta arah menuju keberadaan lokasi tersebut. Pengguna dapat memanfaatkan website SIG ini dengan menggunakan teknologi internet. Admin dapat menambahkan data dengan mudah apabila diketahui ada perubahan dari keberadaan layanan kesehatan di sekitar Kecamatan Lamongan. V. Kesimpulan dan Saran 5.1 Kesimpulan Dari hasil penelitian ini, dapat diambil kesimpulan bahwa telah dihasilkan suatu Sistem Informasi Geografis Layanan Kesehatan di Kecamatan Lamongan Dengan PHP MySQL, yang dapat membantu memudahkan masyarakat memperoleh informasi letak layanan kesehatan di Kecamatan Lamongan kapanpun dan dimanapun melalui internet. Selain itu, sebagai teknologi alternatif dalam perkembangan dunia kesehatan serta mempermudah Dinas Kesehatan Kabupaen Lamongan dalam memantau sebaran dari layanan kesehatan di Kecamatan Lamongan. 5.2 Saran Saran yang dapat diberikan untuk pengembangan sistem ini selanjutnya adalah sebagai berikut : 1. Menambah fasilitas keamanan agar sistem yang dibuat tidak dapat dihacking atau dicuri oleh orang yang tidak berwenang. 2. Website ini dapat dikembangkan menjadi lebih animatif dengan menambahkan flash agar lebih menarik. 3. Dalam wesGIS ini menu pencarian masih berada diluar halaman peta, untuk yang akan datang sebaiknya diletakkan dalam halaman petanya. 4. Agar ditambah informasi fasilitas yang ada di tiap-tiap pelayanan kesehatan, agar informasinya lebih lengkap. Daftar Pustaka [1]
Eka Swastikayana, I Wayan, 2011, Skripsi : Sistem Informasi Geografis Berbasis Web Untuk Pemetaan 482
Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
[2]
[3]
[4]
ISSN No. 2085 - 0859
Pariwisata Kabupaten Gianyar, Universitas Pembangunan Nasional “VETERAN”, Yogyakarta. Pengertian Pelayanan Kesehatan, http://www.psychologymania.com/2012/ 06/pengertian-pelayanan-kesehatan.html (diakses 22 Mei 2013). Tutorial Dasar Pemrograman Google Maps API, http://amrishodiq.blogspot.com. (diakses 20 Mei 2013). Pengertian PHP dan MySQL, http://ekomputer.blogspot.com/2012/10/pengerti an-php-mysql.html (di akses 23 Juli 2013).
483
Jurnal Teknika Vol. 5 No.2 September 2013
ISSN No. 2085 - 0859
Halaman ini sengaja dikosongkan
484