1
PROFIL RAMA SAKTI TRAVEL BERBASIS MULTIMEDIA
NASKAH PUBLIKASI
Disusun oleh
Ajie Putudibyamartaputra 06.02.6483
KEPADA JURUSAN MANAJEMEN INFORMATIKA SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2013
ii
NASKAH PUBLIKASI
ii
iii
RAMA WAY TRAVEL PROFILE BASED INTERACTIVE MULTIMEDIA PROFIL RAMA SAKTI TRAVEL BERBASIS MULTIMEDIA Ajie Putudibyamartaputra Agus Purwanto Manajemen Informatika STMIK AMIKOM YOGYAKARTA
ABSTRACT Rama Sakti are engaged in the transportation, travel has been established since 1983 in the city of Yogyakarta. At its inception the company, the company only engaged in travel between cities on the island of Java. Fleet type used is the type of colt station. Which now has several branches in several cities in Java. In the presentation, Rama Sakti Travel using browsur as media campaigns deployed in some of its agents. Related to this has been described, the author wants to create a multimedia application form CD (compact disc) is interactive "Rama Travel Way Profile Based Interactive Multimedia", which is used as a medium to enhance the promotion. With the CD (compact disc) This interactive, hopefully people will be more interested to find out more information about Rama Sakti Travel for delivering information more interesting and easy to understand society. In addition, the presence of CD (compact disc) is expected Rama Interactive Travel Way to increase innovation in the delivery of information. We make Your Rama Sakti Travel using interactive multimedia that provides the advantages and convenience for Rama Sakti Travel in conveying information to consumers with the company's promotional methods or delivery of information in the business world using interactive multimedia that has more value than the other media that have been known to the public .
Keywords: Information, Interactive
iii
1
1.
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah Rama sakti yang bergerak di bidang transportasi travel, telah berdiri sejak tahun 1983 di kota Yogyakarta. Pada awal berdirinya perusahaan tersebut, perusahaan hanya bergerak di bidang travel antarkota di Pulau Jawa saja. Yang sekarang telah memiliki beberapa cabang di beberapa kota di pulau Jawa. Dalam penyajiannya, rama sakti travel menggunakan browsur sebagai media promosi yang disebar di beberapa agen yang dimilikinya. Berkaitan dengan hal yang telah diuraikan di atas, maka penulis ingin membuat aplikasi multimedia berbentuk CD (compact disc) interaktif yaitu “Profil Rama Sakti Travel Yogyakarta Berbasis Multimedia Interaktif”, yang digunakan sebagai media untuk meningkatkan promosi.
2.
DASAR TEORI
2.1 Pengertian Profil Perusahaan Profil perusahaan adalah profil suatu perusahaan yang menggambarkan kuantitas dan kualitas, pemasaran, visi dan misi, sumber daya manusia, operasi, keuangan, manajemen dan organisasi suatu kekuatan serta kelemahan suatu perusahaan.
2.2 Konsep Multimedia Multimedia merupakan alat yang dapat menciptakan presentasi yang dinamis dan interaktif yang mengkombinasikan animasi, audio, teks, grafik dan gambar video. 1
Robin dan Linda (2001) ,
2.3 Eleman Eleman Multimedia 2.3.1 Teks . Menurut M. Suyanto (2005) teks adalah bentuk data multimedia yang paling mudah disimpan dan dikendalikan2 2.3.2 Image Menurut M. Suyanto (2005), alasan untuk menggunakan gambar dalam presentasi atau publikasi multimedia karena lebih menarik perhatian dan dapat mengurangi kebosanan dibandingkan dengan teks. Multimedia membantu kita melakukan hal ini, yakni ketika gambar grafis menjadi objek suatu link. Grafis seringkali muncul sebagai background (latar belakang) suatu teks untuk menghadirkan kerangka yang mempermanis teks. Picture (gambar) juga berfungsi 1 2
M.Suyanto, MULTIMEDIA alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing, 2005, Hal 20 - 21 M.Suyanto, MULTIMEDIA alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing, 2005, Hal 255
2
sebagai ikon, yang bila dipadu dengan teks, menunjukkan berbagai opsi yang bias dipilih (select) atau gambar bias muncul full screen menggantikan teks, tetapi tetap memiliki bagian-bagian tertentu yang berfungsi sebagai pemicu yang bila diklik akan menampilkan 3
objek atau event multimedia lain . 2.3.3 Bunyi/ Sound M. Suyanto (2005) menyatakan bahwa bunyi dalam PC (personal computer) multimedia, khususnya dalam aplikasi bidang bisnis sangat bermanfaat, PC multimedia tanpa bunyi hanya disebut unimedia, bukan multimedia dan Bunyi dapat ditambahkan dalam produksi multimedia melalui suara, musik dan efek-efek suara. Seperti halnya 4
pada grafik, dapat membeli koleksi bunyi di samping juga menciptakan sendiri . 2.3.4 Video Menurut M. Suyanto (2005), video menyediakan sumberdaya yang kaya dan hidup bagi aplikasi multimedia. Ada empat macam video yang dapat digunakan sebagai objek 5
link dalam aplikasi multimedia: live video feeds, videotape, videodisc dan digital video . 2.3.5 Animasi Animasi merupakan efek yang digunakan untuk menciptakan gerak pada layar suatu video maupun gambar.
2.4 Langkah Pengembangan Sistem Multimedia Menurut Raymond Mc Leod (1996, hal 139), ada beberapa langkah khusus yang perlu diperhatikan dalam mengembangkan sistem multimedia, yaitu: 2.4.1 Mendefinisikan Masalah Analisis
mengidentifikasi
kebutuhan
pemakai
dan
menentukan
bahwa
pemecahannya memerlukan multimedia. 2.4.2 Merancang Konsep Untuk dapat merancang konsep dalam membuat aplikasi multimedia di butuhkan kreativitas. 2.4.3 Merancang Isi Merancang isi meliputi mengevalusi dan memilih daya tarik pesan, gaya dalam mengeksekusi pesan, nada dalam mengeksekusi pesan dan kata (tema) dalam mengeksekusi pesan. 2.4.4 Merancang Naskah menetapkan dialog dan urutan elemen-elemen secara rinci. Merancang naskah merupakan spesifikasi lengkap dari teks dan narasi dalam aplikasi multimedia.
3
M.Suyanto, MULTIMEDIA alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing,2005, Hal 261 - 262 M.Suyanto, MULTIMEDIA alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing,2005, Hal 272 - 273 5 M.Suyanto, MULTIMEDIA alat untuk meningkatkan keunggulan bersaing,2005, Hal 279 4
3
2.4.5 Merancang Grafik Merancang grafik meliputi merancang grafik dua dimensi, merancang video, merancang audio dan merancang animasi. 2.4.6 Memproduksi Sistem Sistem adalah kumpulan dari bagian-bagian yang bekerja bersama-sama untuk mencapai tujuan yang sama. 2.4.7 Melakukan Tes Pemakai Fungsi dari pengetesan adalah untuk memastikan bahwa hasil produksi aplikasi multimedia sesuai dengan yang direncanakan. 2.4.8 Menggunakan Sistem Implementasi sistem multimedia dipahami sebagai sebuah proses yang akan menentukan apakah sistem multimedia mampu beroperasi dengan baik serta mengetahui apakah para pakar pemakai bisa mandiri dalam mengoperasikannya, baik dalam penggunaan maupun penilaian. 2.4.9 Memelihara Sistem Sistem multimedia harus dipelihara, sama seperti sistem berbasis lainnya, tetapi perbedaan
utamanya
adalah
pemakai
tidak
diharapkan
untuk
melaksanakan
6
pemeliharaan. Hal ini adalah tugas seorang spesialis dan professional .
2.5 Struktur Aplikasi Multimedia Menurut Laura Lemay ada empat struktur situs untuk membuat aplikasi multimedia, yaitu: 2.5.1 Struktur Linier Struktur Linier digunakan bila lebih menonjolkan arus informasi antarlevel desain yang memanfaatkan struktur sampai level 3. 2.5.2 Struktur Hierarki Struktur Hierarki digunakan bila informasi lebih banyak menampilkan topik tiap level, struktur ini tiap level. 2.5.3 Struktur Piramida Struktur ini akan lebih dapat digunakan untuk menunjuk semua level yang mempunyai resource yang sama atau pada bagian yang sama menggunakan suara, gambar, video, dan sebagainya untuk menunjuk ke semua level. 2.5.4 Struktur Polar Pembuatan resource tiga level tersedia secara universal dari level halaman 2, tetapi langsung diasosiasikan khusus pada level 2.
6
Raymond Mcleod, jr. Sistem Informasi Manajemen Edisi Bahasa Indonesia,1996
4
2.6 Perangkat Keras ( Hardware ) Perangkat keras (hardware) adalah perangkat komputer yang berfungsi untuk media pengolahan data.
2.7 Perangkat Lunak ( Sofware ) 2.7.1 Macromedia Director Mx Macromedia director mx adalah software yang dikembangkan oleh macromedia (seperti flash dan dreamweaver) namun kini sudah dikuasai oleh Adobe dan macromedia director mx memiliki fasilitas pengaturan untuk membuat suatu animasi per frame dan animasi tiga dimensi selain itu macromedia director mx mampu mengimport banyak format. 2.7.2 Adobe Photoshop CS2 Adobe photoshop perangkat lunak editor citra buatan adobe systems yang dikususkan untuk pengeditan foto / gambar dan pembuat efek. 2.7.3 Adobe Audition 1.5 Adobe Audition 1.5 adalah perangakat lunak yang berfungsi untuk pengolahan atau editing suara. 2.7.4 Swish Max Swish max adalah suatu software yang berguna untuk membuat animasi yang kompleks dalam waktu cepat.
3.
TINJAUAN UMUM
3.1 Rama Sakti Travel 3.1.1 Sejarah Berdirinya Rama Sakti Travel Jasa angkutan rama sakti didirikan pada bulan februari 1983 dengan nama CV. Rama. Kantor pusatnya terletak di Jalan Srigunting No.6, Demangan Baru, Yogyakarta. Kantor pusat itu berfungsi sebagai kantor untuk mengurusi hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan administrasi, sebagai contoh pembukuan dan pencatatan sehari-hari. Selain itu, CV. Rama juga mempunyai beberapa cabang yang berfungsi sebagai agen penjualan tiket, yang masing-masing berlokasi di Jalan Urip Kusumoharjo 103 F, dan Jalan Sudirman 16 Yogyakarta. Terakhir, salah satu travel agen di Jalan Jendral Sudirman nomor 16 pindah ke Jalan Jendral Sudirman nomor 32 Yogyakarta, kemudian dipindah lagi ke Jalan Pangeran Diponegoro nomor 85, yang sebelum berpindah lokasi tersebut CV. Travel Rama menambah kata “SAKTI”.
5
4.
PEMBAHASAN
4.1 Mendefinisikan Masalah Bagaimana membuat aplikasi multimedia sebagai sarana penyajian informasi yang menarik dan penulis menyimpulkan untuk mengatasi kesulitan di Rama Sakti Travel tersebut, dengan merancang dan membuat aplikasi multimedia yang tepat.
4.2 Merancang Konsep Konsep yang ingin dicapai adalah memberikan suatu gambaran yang jelas mengenai rama sakti travel seperti sejarah, daftar harga tiket, jasa kargo, fasilitas, daftar lokasi, galeri, lokasi/ kontak.
4.3 Merancang Isi Isi yang disampaikan pada company profile ini adalah tentang rama sakti travel itu sendiri yang meliputi tentang profil perusahaan yaitu sejarah rama sakti travel, stuktur rama sakti travel, lokasi kantor rama sakti travel di Yogyakarta. Layanan jasa meliputi jurusan travel rama sakti dan harga travel. Fasilitas kendaraan yang digunakan rama sakti travel, semuanya ditata dengan baik sehingga dapat menarik perhatian banyak orang.
4.4 Merancang Naskah Langkah-langkah yang berisikan jalannya program atau tampilan-tampilan yang telah dirancang sedemikian rupa untuk menjelaskan cara pembuatan dan petunjuk dalam menggunakan sistem tersebut, sehingga dapat diketahui jalannya program dan cara menggunakannya. Tampilan yang dirancang oleh penulis disusun dalam bentuk struktur hierarki.
6
4.5 Merancang Grafik Pada rancangan grafik ini berisi tentang rancangan menu, seperti dibawah ini : 1. Rancangan Intro 2. Rancangan menu utama 3. Rancangan menu sejarah 4. Rancangan menu jurusan dan harga tiket 5. Rancangan tampilan menu jasa kargo 6. Rancangan menu fasilitas 7. Rancangan menu agen tiket 8. Rancangan menu lokasi/ kontak 9. Rancangan menu tombol keluar
4.6 Memproduksi Sistem 4.6.1 Bekerja Dengan Photoshop CS2 Dalam pembuatan aplikasi ini penulis menggunakan software adobe photoshop cs2 untuk membuat background, membuat tombol tombol menu dan tombol volume. 4.6.1.1 Membuat Gambar Background 1. Buka aplikasi adobe photoshop cs2. 2. Klik menu file → new. Pada pengaturan ukuran Layer baru menggunakan 800 x 600 pixels, karena gambar background aplikasi sistem informasi yang diolah dengan director mx berukuran 800 x 600 pixels, jadi pada saat gambar sudah diimport ke director mx, ukuran gambar tidak perlu dirubah lagi. 3. Buka file gambar yang akan diolah menjadi background dengan cara klik menu file → open, lalu akan muncul kotak dialog open file. Setelah muncul kotak dialog open file, cari gambar yang ingin diolah lalu klik tombol open. 1) Kemudian klik eyedropper tool di tool bar untuk mengambil warna pantone 252 C di background, setelah itu klik paint bucket tool di tool bar 2) yang berguna untuk mengisi warna yang akan diganti, seperti gambar di bawah ini. 3) Kemudian klik di property layer pada layer 2 dan klik add a layer style yang berada di bawah, pilih blending option untuk mengedit back ground. 4) Setelah itu pilih blending option maka akan muncul bagan layer style dan pilih drop shadow, inner shadow, bevel and emboss dengan cara di centang dan klik ok. 5) Setelah melakukan proses blending option maka pada background akan mucul garis -- garis.
7
Gambar 4.17 TampilanBackgroun Yang Telah Di Blending Option 4.6.1.2 Membuiat Tombol Navigasi Untuk membuat tombol melalui photoshop harus membuat dua tombol untuk memberikan efek animasi yang akan di bahas di director mx. Berikut contoh membuat tombol dengan menggunakan photoshop cs2. Berikut ini cara mebuat tombol : 1.
Klik menu file > new (ctr + n).
2.
Setelah itu, pada kotak name buatlah sebuah tombol dengan nama tombol sejarah.
3.
Pilih ukuran 200 x 100 pada image size dan background contents yang semula white diganti dengan transparent.
4.
Setelah itu, muncul layer dengan background transparent.
5.
Kemudian klik ikon rectangle tool pada menu tool bar, lalu click dan ditarik sesuai keinginan anda pada layer. Beri warna pink pada rectangle (untuk membuat persegi).
6.
Kemudia klik ikon text tool pada menu tool bar, lalu clik di tengah persegi yang sudah diberi nama dengan tulisan sejarah dengan warna biru dan di save as dengan format file psd dengan nama tombol sejarah 01, lalu membikin tombol satu kali lagi tetapi dengan warna hitam pada tulisan teks sejarah dan di simpan dengan format file psd diberi nama tombol sejarah 02,menyimpan dengan format pds karena bila mengalami kesalahan bisa di edit ulang tanpa membikin ulang tombol dari awal.
Gambar 4.19 Gambar Tombol Sejarah 7.
kemudian untuk membuat tombol kembali caranya sama dengan membuat tombol navigasi.
8.
Setelah itu, untuk menjadikan tombol navigasi, tombol sejarah harus di import ke dalam macromedia director mx.
8
4.6.1.3 Membuat Volume Suara Untuk membuat tombol volume melalui photoshop harus membuat dua rectangle tool yaitu bar dan slide, berikut cara membuat volume suara 1.
Klik menu file > new (ctr + n).
2.
Pilih ukuran 400 x 150 pada image size dan background contents yang semula white diganti dengan transparent.
3.
Setelah itu, muncul layer dengan background transparent.
4.
Untuk membuat slide klik ikon rectangle tool pada menu tool bar, lalu click dan ditarik berbentuk persegi panjang pada layer. Beri warna hitam pada rectangle (untuk membuat persegi). Dan disimpan dengan format psd dan diberi nama tombol slide (slide tombol volume berbentuk persegi panjang).
5.
Kemudian untuk membuat tombol bar cara yang digunakan sama dengan cara membuat tombol slide tetapi tombol bar berbentuk persegi yang rectangle toolnya di tarik dari atas ke bawah dengan warna merah.
Gambar 4.21 Slide (hitam) Dan Bar (merah) 4.6.2 Bekerja Dengan Swsih Max Swish max berfungsi untuk membuat animasi yang akan ditampilkan ke dalam macromedi director mx, berikut ini cara pembuatan animasi teks pada swish max : 1. Klik teks tools pada toolbar, kemudian pilih dengan ukuran huruf 72 dan ubah warna teks dengan warna merah 2. Kemudian buatlah tulisan di stage dengan tulisan animasi,seperti pada gambar di bawah ini. 3. Klik mouse pada timeline yang berisi scene dan teks animasi, lalu klik kanan mouse di teks animasi yang berada pada timeline maka akan muncul beberapa animasi yang telah di sediakan oleh swish max.
Gambar 4.23 Tulisan Teks Animasi
9
4. Klik mouse pada timeline yang berisi scene dan teks animasi, lalu klik kanan mouse di teks animasi maka akan muncul beberapa animasi yang telah disediakan oleh swish max. 5. Selanjutnya pilih beberapa animasi yang telah di sediakan oleh swish max dan secara otomatis animasi yang telah dipilih akan muncul di timeline. Untuk mengatur frame tinggal menggeser ke kanan. 6. Untuk menjalakan animasi tersebut bisa mengkombinasikan ctrl + enter untuk melihat hasil movie atau tekan menu control. 7. Dan apabila movie tersebut mengulang terus maka dianjurkan untuk memberi script pada movie control stop. Klik kanan pada scene maka akan muncul sebuah bagan dan pilih movie control > stop.
Gambar 4.26 Pengaturan Movie Control > Stop 4.6.3 Bekerja Dengan Adobe Audition 1.5 Dalam pengolahan suara (sound) yang akan digunakan sebagai backsound aplikasi, adobe auditio 1.5 hanya digunakan untuk memotong suara (sound) dari lagu atau musik yang sudah ada, dengan cara sebagai berikut : 1. Buka aplikasi adobe audition 1.5 yang sudah terinstal pada PC. 2. Pilih atau klik file dan pilih import 3. Kemudian pilih dan klik lagu yang jenis file nya wav atau mp3 yang akan di edit, kemudian open. 4. Klik view pada toolbar, pilih edit waveform view, kemudian blok suara yang telah di import dengan batas blok yang telah ditentukan, kemudian klik delete.
10
Gambar 4.29 Pemotongan Suara Pada Adobe Audition 1.5 5. Setelah suara telah dihapus dan benar-benar jadi, lalu suara tersebut disimpan dengan cara klik view, pilih multitrack view. Kemudian hasil (suara) yang telah diolah disimpan dengan cara klik file pilih export–audio. Kemudian klik ok terus yes, kemudian simpan nama file multitrack session, di ok, kemudian untuk menyimpan suara yang telah diedit disempan dengan nama file mp3. File tesebut disimpan ke dalam format file MP3 (.MP3) karena MP3 merupakan format kompresi audio paling bagus saat ini, selain itu kualitas suara yang dihasilkan MP3 mendekati kualitas CD Audio, dan juga ukuran file yang dihasilkan relatif kecil. Karena hasil aplikasi (menggunakan sound) dituangkan dalam bentuk CD (Casette Disc), maka sample Rate yang digunakan adalah 44100 Hz, karena 44100 Hz adalah ukuran Sample Rate yang mendukung dan sangat sesuai dengan kualitas CD. 4.6.4 Bekerja Dengan Macromedia Director Untuk membuat movie interaktif sebelumnya kita menentukan stage size-nya terlebih dahulu sebelum mulai bekerja. Pada macromedia directorm mx ini penulis menggunakan size 800 x 600 dengan chanel 150 dan background stage berwarna hitam.
Gambar 4.31 Stage/ Bidang Kerja
11
4.6.4.1 Cara Mengimport Dan Menyusun Gamabar Animasi Setelah bidang kerja/ stage siap langkah berikutnya adalah memasukkan/ import data, seperti gambar/ image dari photoshop untuk background, tombol dari photoshop dan animasi dari swish max 1. Klik menu file > import (ctrl + r), 2. Pilih beberapa file sekaligus atau satu persatu. 3. Klik Add untuk memasukkan ke dalam daftar file/file list yang siap di import. Klik import bila semua sudah siap. 4. Akan muncul sebuah pertanyaan di kotak dialog untuk file format jpg atau psd. Dan untuk menghindari pertanyaan kotak dialog ini berulang-ulang maka aktifkan checklist: same setting for remaining images. Lalu klik Ok 5. Data yang sudah di import otomatis akan masuk dalam cast member. Cast member berfungsi untuk menyimpan data yang akan dipakai/ ditampilkan pada movie/ proyek. Tampilan cast member ada berbentuk list/ daftar tetapi agar lebih mudah dikenali, maka di ubah tampilan cast member dengan tampilan thumbail. Klik ikon cast member style untuk menswicht/ bertukar antara tampilan list dan thusmbail. 6. Langkah berikutnya memasukkan background sehingga bisa tampil di stage secara tepat. Drag (tekan dan tahan tombol mouse kiri) background dari cast member ke score 7. Maka di stage akan tampil gambar background seperti di bawah ini.
Gambar 4.36 Stage pada Macromedia Director Mx 4.6.4.2 Cara Mengimport Dan Membuat Tombol Di Director Untuk dapat memasukan tombol navigasi pada macromedia director mx, harus mengimpor file tombol yang sudah di buat di photoshop dengan format psd terlebih dahulu. Cara untuk mengimpor tombol navigasi sama dengan cara mengimpor file gambar. 1. Berikutnya, klik mouse pada tombol sejarah, kemudian klik di panel property inspector lalu klik tulisan behavior dan klik di tanda + (behavior popup) dan muncul tulisan new behavior lalu beri nama tombol sejarah dan klik OK.
12
2. Setelah di klik OK maka akan muncul tulisan tombol sejarah di code: behavior inspector dan klik tulisan tombol sejarah dan pilih + (event popup) maka akan muncul bagan pada gambar di bawah ini. 3. Setelah itu pilih tulisan mouse enter dan klik + (action popup) maka akan muncul bagan seperti gambar di bawah ini 4. Kemudian untuk mouse enter pilih curso > change curso > finger dan untuk mebuat tombol berbunyi pilih sound > play cast member, selanjutnya untuk mouse down pilih curso > change curso > finger, untuk selanjutnya mouse within pilih sprite > change cast member > tombol sejarah 02, lalu untuk mouse leave pilih sprite > change cast member > tombol sejarah 01 dan pilih lagi curso > restour curso. 5. Untuk membuat tombol navigasi lainya caranya sama dengan membikin tombol navigasi sejarah. 6. Untuk membuat tombol kembali (back) cara yang digunakan sama dengan tombol membuat tombol navigasi. 7. Setelah itu tombol sejarah sudah bisa pakai untuk tombol navigasi karena teks tombol sejarah berubah warna biru menjadi hitam dan berbunyi bila mouse di klik dan diarahkan ke tombol sejarah.
Gambar 4.41 Tombol Navigasi Yang Sudah Jadi 4.6.4.3 Mengimport Sound Effect Cara untuk mengimpor file sound sama dengan cara mengimpor file gambar. 1. Klik menu file > import, sehinga muncul kotak dialog import 2. Cari dan pilih file yang bertipe mp3, klik tombol add/ add all untuk memilihnya bila sudah klik import sehingga file sound akan masuk ke jendela cast member. 3. Langkah berikutnya memasukkan file sound sehingga bisa tampil di Stage secara tepat. Drag (tekan dan tahan tombol mouse kiri) file sound dari cast member ke score effect channel. 4.6.4.4 Publish Publish merupakan proses untuk melakukan perubahan tipe file director menjadi exe, cara untuk mempublish proyek company profil dapat mengikuti langkah dibawah ini : 1. Buka file company profil. 2. Klik menu file > publish setting
13
3. Pada kotak dialog publish setting yang muncul, atur parameternya sesuai dengan gambar di bawah ini.
Gambar 4.45 Layout Kotak Dialog Publish SettingBagian Format
Gambar 4.46 Layout Kotak Dialog Publish Setting Bagian Projector
4. Klik OK pada layout kotak dialog publish seting bagian projector. Setelah mengatur format publish file company profile maka siap untuk melakukan publishing. Cara untuk melakukan publish sebagai berikut.Klik menu file,pilih publish, maka secara otomatis program director akan mengubah file company profil yang dibuat menjadi file exe.
4.7 Mengetes Sistem Pengetesan sisitem berfungsi untuk memastikan bahwa elemen elemen atau komponen-komponen dari sistem telah berfungsi dengan baik dan sesuai dengan apa yang diharapkan. Pengetesan perlu dilakukan untuk mencari kesalahan atau kelemahan yang mungkin masih terdapat dalam sistem.
4.8 Menggunakan Sistem Dalam pengoperasian aplikasi multimedia ini ada beberapa langkah yang harus diperhatikan, adalah: 1. Aktifkan Komputer. 2. Masukkan CD (Cassette Disc) Interaktif ke CD-ROM, aplikasi akan berjalan secara otomatis.
14
3. Tayangan awal adalah intro (pembuka). 4. Setelah pembuka (intro), maka secara otomatis akan menuju menu utama. Kemudian akan muncul menu-menu berupa tombol sejarah, struktur organisasi, harga tiket dan jurusan, jasa angkutan, agen tiket, fasilitas dan lokasi/kontak. 5. Pilih salah satu tombol yang diinginkan (menggunakan mouse) untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. 4.9 Memelihara Sistem Pemeliharaan dalam hal ini dibagi menjadi dua yaitu pemeliharaan sistem (isi dari CD interaktif) dan pemeliharaan media (CD itu sendiri). Xtras merupakan fasilitas yang berfungsi untuk membuat file master company profil terproteksi. Fungsi dari proteksi adalah untuk mengamankan file master company profil yang akan dimasukkan ke dalam CD Interaktif, agar tidak dibajak orang lain. Cara untuk melakukan xtras pada file company profil adalah: 1. Klik menu xtras > update movie, sehinnga akan muncul kotak dialog update movie option
Gambar 4.47 Layout Kotak Dialog Publish Update Movie Options 2. Pada bagian action, pilih protect. 3. Pada bagian original up into folder, pilih browse, sehingga akan mucul kotak dialog select folder for original file.
Gambar 4.48 Layout Kotak Dialog Select Folder For Original File
4. Pilih file asli dan copy paste ke folder lain sebagai file original/ asli. 5. Klik OK, sehingga akan muncul kotak dialog choose file. 6. Pilih file duplikat dari file proyek tersebut.
15
7. Klik open, sehingga akan muncul kontak pesan
Gambar 4.49 Layout Kotak Pesan
Gambar 4.50 Layout Kotak Pesan 2 8. Klik OK dan bila muncul kontak pesan lagi maka klik continue, sehingga ikon file yang terproteksi seperti gambar berikut.
Gambar 4.51 Ikon Terprot
5.
PENUTUP
5.1 Kesimpulan Dari uraian penjelasan dan pembahasan
keseluruhan materi pada bab-bab
sebelumnya, dan dalam rangka mengakhiri pembuatan aplikasi dengan judul “PROFIL RAMA SAKTI TRAVEL BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF ”, penulis telah mengambil kesimpulan mengenai permasalahan diatas adalah 1. Cara membuat atau mendesain aplikasi multimedia sebagai media informasi profil pada rama sakti travel dengan mengunakan beberapa aplikasi atau software antara lain macromedia director mx sebagai software utama dan adobe photoshop cs2,
16
swish max, adobe audition1.5 sebagai software pendukung dan cara membuat atau mendesain aplikasi tersebut telah dijelaskan dan diterangkan dalam bab IV. 2. Company profil buat rama sakti travel sangat penting karena sebagai alternative baru untuk mempromosikan atau menyampaikan informasi tentang perusahaan travel dan company profil juga mempunyai nilai lebih dari pada brosur atau flampet yang sudah dikenal oleh masyarakat.
5.2 Saran Penulis menyadari bahwa pada pembuatan tugas akhir ini masih banyak terdapat kekurangan yang kiranya dapat dipertimbangkan pada penelitian berikutnya agar nantinya dapat dijadikan wacana dan wawasan baru dalam mendesain sebuah aplikasi multimedia antara lain. 1. Bagi penulis Tingkatan kemampuan penulis yang baru dalam tahap belajar, diharapkan terlebih dahulu melihat contoh hasil karya yang sudah ada, untuk menambah wawasan serta pengetahuan yang lebih demi pembuatan aplikasi multimedia yang sempurna. 2. Bagi Rama Sakti Travel Adanya upaya peningkatan kualitas layanan terhadap konsumen demi tercapainya tujuan yang diharapkan. Perbaikan dalam sistem pemasaran, baik dengan penggunaan media teknologi informasi maupun yang tidak menggunakan media teknologi informasi.
Daftar Pustaka Jr., McLeod, Raymond. 1996. “SistemInformasiManajemen II”. Jakarta : PT. Prenhallindo. Suyanto,M. 2005. “MULTIMEDIA Yogyakarta : Andi Offset.
Alat
untukMeningkatkanKeunggulanBersaing”.
Prabowo,Yuni. Adobe Photoshop. Http // id.m.wikipedia.org / wiki / Adobe Photoshop. diakses 7 Maret 2013