Modul ke:
PRODUKSI MEDIA PR CETAK PRODUKSI BOOKLET BUDAYA KERJA PERUSAHAAN
Fakultas
FIKOM Program Studi
Public Relations www.mercubuana.ac.id
Enjang Pera Irawan, S.Sos, M.I.Kom
Pendahuluan •
Media yang biasanya digunakan untuk mengkomunikasikan dan menginformasikan berbagai hal yang terkait dengan budaya kerja, yaitu booklet budaya kerja. konten yang ada di dalamnya yaitu terkait budaya kerja perusahaan, nilai-nilai yang dianut perusahaan, bagaimana implementasi etika, etiket, dan kode etik perusahaan. Ini dimaksudkan untuk memberikan informasi terkait batasan-batasan apa yang boleh dan apa yang tidak boleh dilakukan di perusahaan, mengingatkan kembali nilainilai budaya organisasi, memotivasi dan menumbuhkan rasa memiliki terhadap perusahaan, dan memberikan acuan serta koridor terkait profesionalisme.
Pengertian Booklet • Booklet merupakan saluran, alat bantu, sarana dan sumber daya pendukungnya untuk menyampaikan pesan harus menyesuaikan dengan isi materi yang akan disampaikan. Booklet juga biasanya mencakup pernyataan kebijaksanaan perusahaan, informasi statistik, budaya kerja, dan fakta penting tentang organisasi yang mengeluarkan dan bidang operasinya. Buku ini lebih panjang dan lebar daripada brosur. • Booklet adalah sebuah buku kecil yang terutama digunakan untuk mewakili perusahaan dan rincian produk. Booklet juga ibaratanya sebuah utusan yang membawa pesan penting. Penampilan dan desain booklet adalah mewakili gambaran sebuah perusahaan
Pengertian Booklet • Booklet adalah buku berukuran kecil (setengah kuarto) dan tipis, tidak lebih dari 30 halaman bolak-balik, yang berisi tulisan dan gambar-gambar. Ada yang mengatakan bahwa istilah booklet berasal dari buku dan leaflet, artinya media booklet merupakan perpaduan antara leaflet dengan buku atau sebuah buku dengan format (ukuran) kecil seperti leaflet. Struktur isinya seperti buku (ada pendahuluan, isi, penutup) hanya saja cara penyajian isinya jauh lebih singkat daripada sebuah buku. Sedangkan Buku Saku hampir sama denganbooklet, hanya saja berukuran lebih kecil hingga bisa dimaksukkan kedalam saku.
Tujuan Pembuatan Booklet • Booklet umumnya digunakan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang pesan-pesan perusahaan kepada khalayak sasaran. Khalayak sasaran ini bisa saja internal perusahaan maupun eksternal perusahaan, kemudian konten atau isi disesuaikan dengan kebutuhan.
Kelebihan Media Booklet Jika dilihat dari kelebihannya, menurut Kemm dan Close (1995) booklet memiliki beberapa kelebihan yaitu: 1. Dapat dipelajari setiap saat, karena disain berbentuk buku. 2. Memuat informasi relatif lebih banyak dibandingkan dengan poster. Sedangkan menurut Ewles (1994) lebih memperinci dari keunggulan Media booklet, yaitumemiliki keunggulan sebagai berikut : 1. Klien dapat menyesuaikan dari belajar mandiri. 2. Pengguna dapat melihat isinya pada saat santai. 3. Informasi dapat dibagi dengan keluarga dan teman. 4. Mudah dibuat, diperbanyak dan diperbaiki serta mudah disesuaikan. 5. Mengurangi kebutuhan mencatat. 6. Dapat dibuat secara sederhana dengan biaya relatif murah. 7. Awet 8. Daya tampung lebih luas 9. Dapat diarahkan pada segmen tertentu
Petunjuk Membuat Booklet 1. Gunakan huruf 8 sampai 10 poin. Pembaca sering tidak memedulikan teks yang terlalu kecil 2. Gunakan banyak ruangan putih. Margin lebar, indent, yang divariasikan (selang-seling) dengan halaman pendek membuat dokumen tidak kelihatan penuh sesak dan terlalu sulit dibaca 3. Gunakan tepi kanan yang tidak rata, bukannya margin yang rata. Ini memberikan kesan kepada dokumen rupa yang santai dan kontemporer 4. Gunakan baris-baris pendek. Panjang baris optimal bagi kebanyakan teks 50 sampai 70 karekter. 5. Gunakan huruf tebal untuk penekanan. Ini lebih mudah dibaca daripada kata dengan huruf kapital semua.
Contoh Design Booklet
Contoh Design Booklet
Terima Kasih Enjang Pera Irawan, S.Sos, M.I.Kom