POTENSI BERBISNIS KOST-KOSTAN DI KOTA YOGYAKARTA KARYA ILMIAH
DI SUSUN OLEH NAMA : LATIF GUNAWAN NIM : 08.11.2201
JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA JENJANG STRATA SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER STMIK AMIKOM YOGYAKARTA 2011
KATA PENGANTAR
Berbisnis merupakan hal yang wajib di lakukan oleh setiap manusia karena manusia apabila melakukan transaksi merupakan sudah termasuk berbisnis, banyak berbagai macam bisnis yang bisa kita lakukan bisnis yang paling mudah untuk di lakukan adalah berdagang karena sejak dari nenek moyang kita memang sudah di warisi ilmu berdagang berdagang ada berbagai macam yaitu ada berdagang barang nyata maupun berdagang jasa Berbisnis kost-kostan juga merupakan berdagang yaitu berdagang jasa,usaha ini cukup lumayan mudah dan sangat menguntungkan, namun memang kita memerlukan biaya modal yang cukup besar untuk memulainya dengan demikian kita harus mencari cara agar bisa memulai bisnis ini dan bisa mengakalin biaya awal yang cukup besar. Di jogja khususnya memang sudah banyak usaha kost-kostan namun banyak juga yang belum memaksimalkan kualitas dan memberikan kenyamanan kepada pelanggan, dan kebanyakan pemilik hanya ingin mendapat keuntungan yang sangat tinggi namun tidak memperhitungkan untuk kedepan apakah kost tersebut masih layak di huni atau tidak, dan bagai mana dengan pesaing yang lain tentunya harus di perhitungkan agar tetap mendapatkan pelanggan yang maksimal dan tentunya dengan harga sewa yang maksimal juga.
Yogyakarta, 5 mei 2011
Penulis
POTENSI BERBISNIS KOST-KOSTAN DI KOTA YOGYAKARTA
Pendahuluan Kost-kostan merupakan hal yang paling pertama di cari bagi para mahasiswa dan para pekerja di jogja,setiap kost memiliki berbagai macam tarif dan fesilitas yang di tawarkan mulai dari yang paling murah dan juga sampai yang elit ,tiap tahun tarif untuk kos-kosan berubah atau mengalami kenaikan ada yang pertiga bulan atau bulanan bahkan ada yang tahunan untuk kos-kosan yang ada pemiliknya pembayaran kos langsung pada pemiliknya sedangkan untuk kos-kosan yang tidak ada pemiliknya pembayaran dilakukan bila pemilik datang langsung ke kos-kosan tersebut.
Memulai Berbisnis Kost-Kostan Kota jogja merupakan kotanya para mahasiswa yang merantau dari berbagai penjuru nusantara untuk menimba ilmu, di kota budaya ini dengan berbagai keunikan dan kreatifitas yang di hasilkan juga banyak memikat para touris asing maupun touris local untuk berwisata menikmati indahnya suasana jogja,dengan demikian sebuah bisnis properti sangatlah bagus prospeknya namun memang tidak cukup biaya sedikit untuk membangun usaha ini membutuhkan biaya puluhan bahkan ratusan juta namu hasilnya pastinya tidak di ragukan lagi. Memulai bisnis kos-kosan biasanya dengan membeli sebuah rumah, kemudian menyekat ruangan di rumah itu menjadi kamar-kamar dan selanjutnya mengisi unit-unit kamar dengan perabotan standar. Syarat utama kelayakan rumah kos adalah dari faktor kebersihan, kecukupan udara dan cahaya, serta kesehatan. Aspek-aspek itu perlu Anda perhatikan dengan serius untuk dapat menjaring penghuni kos yang banyak. Pelanggan yang paling besar di kota jogja adalah para mahasiswa dan mahasiswalah merupakan penyumbang pemasukan kota jogja terbesar dengan adanya mahasiswa banyak usaha baru bermunculan yang mentargetkan mahasiswa, mulai dari usaha makanan sampai tempat hiburan dan ratusan kampus yang ada d kota jogja.dengan demikianlah mebangun bisnis kost-kostan sangat berpotensi di kota jogja untuk menambah penghasilan bulanan Anda.
Bagaimana bila kita ingin membuka bisnis kost-kostan tapi kita tidak memiliki modal? Ada beberapa solusi yang bisa kita lakukan 1. memanfaatkan ruangan kosong yang ada pada rumah kita banyak warga jogja memiliki rumah yang cukup besar dan merekapun memanfaatkan kamarnya yang tidak terpakai tersebut untuk di sewakan jadi cukup lumayan bisa untuk menambah uang masukan namun biasanya para pelanggan agak risih tinggal bersama dengan pemilik rumah terutama para mahasiswa pastinya menginginkan sebuah kebebasan dan prefesinya tidak terganggu.
2. meminjam modal ke bank meminjam modal merupakan resiko yang cukup berat karena kita harus punya jaminan untuk membayarnya perbulan,namun kita bisa memanfaatkan uang bayaran dari pelanggan untuk menutupi setoran perbulan ke bank jadi itung-itung para pelangganlah yang membayarkan setoran bulanan kita,memang dengan meminjam ke bank keuntungan kita minim namun jangan kuatir setelah pinjaman modal lunas kita bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal.
Fasilitas & Pemasaran Untuk fasilitas dari masing-masing usaha kost-kostan juga bermacam-macam. Ada yang dari mereka menyediakan fasilitas yang diisi dengan ranjang dan dilengkapi meja tulis, almari, kamar mandi dalam.Bahkan untuk kost-kostan yang membidik pasar atas yakni anak-anak orang kaya, biasa dilengkapi dengan fasilitas alat pendingin ruangan juga telepon sendiri. Namun banyak juga yang menyediakan kamar kosongan untuk diisi sekehendak penyewa kamar. Pemilik kost-kostan tak cukup hanya memasang plang “menerima kost” di depan pondokannya. Mereka harus aktif menjaring pasar. Caranya, bisa dengan menyebarkan selebaran penawaran atau brosur ke kampus-kampus, kantor-kantor atau warung-warung yang ramai dikunjungi. Bila perlu memberi iming-iming pada calon penyewa seperti gratis sewa satu bulan untuk penyewa yang membayar sewa enam bulan sekaligus, Memberikan kelonggaran dalam waktu pembayaran dan mempertahankan harga lama bagi penghuni lama juga bisa dilakukan sebagai alternatif untuk memasarkan usaha kos-kosannya.
Lokasi dan pengelolaan penentu harga sewa Pemilihan lokasi sangatlah penting karena ini menyangkut kanyamanan para pelanggan. Selain dekat dengan kampus atau tempat kerja, diusahakan memiliki akses yang mudah untuk ke daerah lain. Dengan demikian harga yang ditawarkan ke calon konsumen bisa tinggi. Sebagai contoh kost-kostan yang berada di dekat kampus AMIKOM yogyakarta memiliki harga sewa yang sangat tinggi mencapai 3,5jt/tahun untuk setiap kamarnya padahal itu hanya kamar saja tanpa isi perlengkapan kamar dan itu juga belum termasuk sebagai kost-kostan elit, oleh karena itulah penempatan lokasi sangat penting dan sangat menentukan harga sewa. Sebagian besar para penyewa ingin di manja oleh karena itu pengelolaan juga sangat penting demi menjaga kenyamanan dan mempertahankan harga sewa agar tetap tinggi, dari hal yang pernah saya lihat para pemilik kost-kostan menfasilitasi tukang sampah jadi para penyewa sudah tidak susah payah lagi untuk membuang sampah dan paling tidak seminggu sekali atau sebulan sekali pemilik membersihkan lingkungan kost-kostan dan memperbaiki fasilitas bila ada yang rusak.
Simulasi Keuntungan Misalkan kita memiliki 10 kamar yang kita sewakan brapa penghasilan bersih yang kita dapat? Namun ini bukan di hitung dari modal awal..! dan menggunakan rata harga sewa yang di jogja. Pemasukan Sewa kamar rata-rata : 180rb/bln Sewa 10 kamar kost : 180rb x 10 x 12 = 21.600.000 Pengeluaran Listrik Biaya kebersihan Biaya perbaikan
: 500rb x 12 : 20rb x 12 : 200rb x 12
Total pengeluaran
: 8.640.000
= 6000.000 = 240.000 = 2400.000
Jadi keuntungan bersih pertahun rata-rata adalah : 21.600.000 – 8.640.000 = 12.960.000
Kesimpulan Bahwa berbisnis kost-kostan sungguh sangat menguntungkan di kota jogja karena potensi penyewa sungguh sangat besar dan pandangan kedepanpun penyewa semakin meningkat setiap tahunnya dan hargapun semakin tinggi juga, dengan demikian kita perlu meningkatkan kualitas dan system pemasaran yang baik agar usaha yang kita jalankan tetap maju dan menguntungkan